31
PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN CV. LUMINTU SKRIPSI Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Jurusan Manajemen Peminatan : Manajemen Sumber Daya Manusia Diajukan Oleh: ANGGRAENI AYU WANDARI 1621100055 FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS WIDYA DHARMA KLATEN MEI 2019

PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

  • Upload
    others

  • View
    9

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

1

PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP

KINERJA KARYAWAN CV. LUMINTU

SKRIPSI

Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana

Ekonomi

Jurusan Manajemen

Peminatan :

Manajemen Sumber Daya Manusia

Diajukan Oleh:

ANGGRAENI AYU WANDARI

1621100055

FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS WIDYA DHARMA KLATEN

MEI 2019

Page 2: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

2

Page 3: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

3

Page 4: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

4

Page 5: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

5

Page 6: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

6

Page 7: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

7

Page 8: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

8

Page 9: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

9

Page 10: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

xi

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .......................................................................................................

HALAMAN PERSETUJUAN ......................................................................................ii

HALAMAN PENGESAHAN ..................................................................................... iii

HALAMAN PERNYATAAN ...................................................................................... iv

MOTTO ......................................................................................................................... v

HALAMAN PERSEMBAHAN ................................................................................... vi

KATA PENGANTAR .................................................................................................vii

DAFTAR ISI ................................................................................................................ xi

DAFTAR TABEL ...................................................................................................... xiv

DAFTAR GAMBAR ................................................................................................... xv

DAFTAR LAMPIRAN .............................................................................................. xvi

ABSTRAK.................................................................................................................xvii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang ................................................................................................... 1

B. Alasan Pemilihan Judul ..................................................................................... 5

C. Penegasan Judul ................................................................................................. 6

D. Batasan Masalah ................................................................................................ 7

E. Rumusan Masalah.............................................................................................. 7

F. Tujuan Penelitian ............................................................................................... 8

G. Manfaat Penelitian ............................................................................................. 8

H. Sistematika Penulisan ...................................................................................... 10

x

Page 11: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

xii

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Pengertian Manajemen ................................................................................... 11

B. Manajemen Sumber Daya Manusia ................................................................ 11

C. Kompensasi ..................................................................................................... 16

D. Motivasi Kerja ................................................................................................ 18

E. Kinerja Karyawan ........................................................................................... 19

F. Penelitian Terdahulu ....................................................................................... 21

G. Kerangka Pemikiran ....................................................................................... 22

H. Hipotesis ......................................................................................................... 22

BAB III METODE PENELITIAN

A. Metode Penelitian ........................................................................................... 23

B. Tempat dan Waktu Penelitian ......................................................................... 23

C. Jenis dan Sumber data .................................................................................... 24

D. Populasi dan Sampel ....................................................................................... 25

E. Variabel Penelitian ......................................................................................... 25

F. Teknik Pengumpulan Data ............................................................................. 26

G. Teknik Analisis Data ...................................................................................... 27

H. Gambaran Umum Perusahaan ........................................................................ 29

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Karakteristik Responden ................................................................................. 36

B. Hasil Analisis Data ......................................................................................... 39

xi

Page 12: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

xiii

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan ......................................................................................................... 50

B. Saran ............................................................................................................... 52

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

xii

Page 13: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

xiv

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Penelitian Terdahulu .................................................................................... 24

Tabel 4.1 Distribusi Responden Berdasarkan Usia ..................................................... 36

Tabel 4.2 Distribusi Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir ............................ 37

Tabel 4.3 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ...................................... 38

Tabel 4.4 Distribusi Responden Berdasarkan Lama bekerja ....................................... 38

Tabel 4.5 Hasil Uji Statistik Diskriptif ........................................................................ 39

Tabel 4.6 Hasil Uji Validitas Kompensasi .................................................................. 41

Tabel 4.7 Hasil Uji Validitas Motivasi Kerja .............................................................. 42

Tabel 4.8 Hasil Uji Validitas Kinerja .......................................................................... 43

Tabel 4.9 Hasil Uji Reliabilitas ................................................................................... 44

Tabel 4.10 Hasil Uji Regresi Linier Berganda ............................................................ 45

Tabel 4.11 Hasil Uji Uji F ........................................................................................... 47

Tabel 4.12 Hasil Uji t .................................................................................................. 48

Tabel 4.13 Hasil Uji Koefisien Determinasi ............................................................... 49

xiv

Page 14: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

xv

DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1 Struktur Organisasi .................................................................................. 31

xv

Page 15: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

xvi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Kuesioner

Lampiran 2 : Tabulasi Data Responden

Lampiran 3 : Tabulasi Data Skor Angket Variabel Kompensasi (X1)

Lampiran 4 : Tabulasi Data Skor Angket Variabel Motivasi Kerja (X2)

Lampiran 5 : Tabulasi Data Skor Angket Variabel Kinerja (Y)

Lampiran 6 : Hasil Output SPSS 23. Uji Validitas

Lampiran 7 : Hasil Output SPSS 23. Uji Statistik Diskriptif

Lampiran 8 : Hasil Output SPSS 23. Uji Reliabilitas

Lampiran 9 : Hasil Output SPSS 23. Uji Regresi Linier Berganda

xvi

Page 16: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

xvii

ABSTRAK

ANGGRAENI AYU WANDARI NIM 1621100055, Fakultas Ekonomi Program

Studi Manajemen Universitas Widya Dharma Klaten, Skripsi. “PENGARUH

KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA

KARYAWAN CV LUMINTU”.

Salah satu faktor penting dalam menopang ekstensi perusahaan dalam

memajukan kualitas dan manajemen kinerja adalah penguasaan kompetensi yang

diiliki oleh sumber daya manusia (SDM). Sumber daya manusia merupakan salah satu

unsur dalam organisasi atau perusahaan yang mempunyai peranan penting, dimana

maju mundurnya suatu organisasi bergantung pada peran yang dijalankan oleh orang-

orang di dalamnya.

Tujuan Penelitian ini adalah untuk : 1)Untuk menguji pengaruh kompensasi

terhadap kinerja karyawan CV. LUMINTU. 2) Untuk menguji pengaruh motivasi kerja

terhadap kinerja karyawan CV. LUMINTU. 3) Untuk menguji pengaruh kompensasi

dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan CV. LUMINTU

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif.

Untuk pengumpulan data dengan angket, penelitian kepustakaan (library research).

Objek dalam penelitian ini karyawan CV LUMINTU, yang diambil sebanyak 50

responden. Varaiabel dalam penelitian ini ada dua variabel bebas yaitu Kompensasi

(X1) dan Motivasi Kerja (X2) dan variabel terikat yaitu Kinerja (Y). Teknis analisis

data dengan analisis Regresi Linier Berganda.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bahwa besarnya nilai Fhitung 5,998

lebih besar dari Ftabel (3,195) dengan nilai signifikansi 0,005 < 0,05 Sehingga dapat

disimpulkan bahwa secara bersama – sama yaitu kompensasi dan motivasi kerja

berpengaruh terhadap kinerja karyawan CV. LUMINTU.

Kata kunci : Kompensasi, Motivasi Kerja, dan Kinerja

xvii

Page 17: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Setiap organisasi atau perusahaan memerlukan sumber daya untuk

mencapai tujuannya. Sumber daya merupakan sumber energi, tenaga,

kekuatan yang diperlukan untuk menciptakan daya, gerakan, aktivitas,

kegiatan, dan tindakan. Sumber daya tersebut antara lain terdiri atas sumber

daya alam, sumber daya finansial, sumber daya manusia, sumber daya ilmu

pengetahuan, dan sumber daya tegnologi.

Salah satu faktor penting dalam menopang ekstensi perusahaan dalam

memajukan kualitas dan manajemen kinerja adalah penguasaan kompetensi

yang diiliki oleh sumber daya manusia (SDM). Sumber daya manusia

merupakan salah satu unsur dalam organisasi atau perusahaan yang

mempunyai peranan penting, dimana maju mundurnya suatu organisasi

bergantung pada peran yang dijalankan oleh orang-orang di dalamnya.

Untuk dapat memberikan tenaga kerja yang profesional, kinerja

karyawan yang tinggi sangatlah diharapkan oleh perusahaan tersebut.

Semakin banyak karyawan yang mempunyai kinerja tinggi, maka

produktivitas perusahaan secara keseluruhan akan meningkat sehingga

perusahaan akan dapat bertahan dalam persaingan. Kinerja karyawan yang

1

Page 18: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

2

tinggi bukanlah suatu kebetulan saja, tetapi banyak faktor yang

mempengaruhi diantaranya pemberian kompensasi dan motivasi.

Pada prinsipnya pemberian kompensasi itu merupakan hasil penjualan

tenaga para sumber daya manusia terhadap perusahaan. Namun dalam hal

ini terkandung pula pengertian bahwa karyawan telah memberi segala

kemampuan kerjanya kepada perusahaan, maka perusahaan sewajarnya

menghargai jerih payah karyawan itu dengan cara balas jasa yang setimpal

kepada mereka.

Kompensasi bila dirancang secara benar untuk mencapai keberhasilan

bersama sehingga karyawan merasa puas dengan jerih payah mereka dan

termotivasi untuk mencapai tujuan dan sasaran bersama manajemen.

Pemberian kompensasi dapat meningkatkan kinerja dan memotivasi

karyawan. Oleh karena itu, perhatian organisasi atau perusahaan terhadap

pengaturan kompensasi secara rasional dan adil sangat diperlukan. Tingkat

kompensasi akan menentukan skala kehidupan ekonomi karyawan. Dengan

demikian, apabila karyawan memandang bahwa kompensasi tidak memadai

produktivitas, prestasi kerja, dan kepuasan kerja karyawan akan menurun.

Kompensasi adalah salah satu cara organisasi meningkatkan prestasi kerja,

motivasi, dan kepuasan kerja pada karyawan.

Tidak hanya faktor pemberian kompensasi saja yang perlu diperhatikan

oleh perusahaan guna meningkatkan kinerja karyawan, akan tetapi

Page 19: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

3

perusahaan juga harus memperhatikan faktor motivasi. Kurangnya motivasi

kerja dari karyawan dan pimpinan perusahaan akan menghambat kinerja

karyawan dan juga membuat suasana kerja menjadi tidak kondusif. Motivasi

dapat mendorong karyawan bekerja dengan tekun, disiplin dalam bekerja

sehingga dapat tercapai tujuan perusahaan yaitu menciptakan suasana

kondusif terhadap lingkungan pekerjaan.

Motivasi merupakan faktor yang penting untuk meningatkan kinerja

karyawan. Untuk itu sumber daya manusia yang siap dan mampu untuk maju

bersama perusahaan demi mencapai tujuan bersama yang diinginkan

merupakan suatu kebutuhan yang tidak bisa ditawar lagi.

Kinerja dalam sebuah perusahaan merupakan jawaban berhasil atau

tidaknya tujuan yang telah ditetapkan. Kinerja (prestasi kerja) adalah hasil

kerja secara kualitas dan kuantitas yang dicapai oleh seorang pegawai dalam

melaksanakan tugasnya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan

kepadanya.penilaian kerja mempunyai peranan penting dalam peningkatan

motivasi ditempat kerja. Penilaian kinerja ini pada dasarnya merupakan

faktor kunci untuk mengembangkan suatu organisasi secara efektif dan

efisien. Di dalam dunia kerja hampir dapat dipastikan antara manusia yang

satu dengan manusia lainnya saling menumbuhkan motivasi. Seorang

pimpinan harus selalu memberikan motivasi terhadap pegawainya. Cara ini

Page 20: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

4

dapat ditempuh dengan jalan mengetahui sekaligus memenuhi kebutuhan

yang diinginkan oleh pegawai (Mangkunegara, 2009).

Dengan demikian betapa pentingnya motivasi sumber daya manusia ini.

Oleh karena itu perlu diketahui dan dipahami hal-hal yang dapat

meningkatkan motivasi kerja sumber daya manusia. Tiga elemen kunci

dalam motivasi yaitu usaha, tujuan organisasi serta kebutuhan, berarti dalam

organisasi individu dikatakan memiliki motivasi kerja bila perilaku individu

dalam usahanya memenuhi kebutuhan, diarahkan sesuai dengan tujuan

organisasi (Adolf Henry, 2009).

Penelitian oleh Vivi Charolina Purba ( Universitas Widya Dharma

Klaten ) 2017, yang berjudul ”Pengaruh Motivasi Kerja dan Kompensasi

Terhadap Kinerja Karyawan CV. KUSUMA AKSARA SOLO”.

Berdasarkan hasil analisis regresi linier berganda, menunjukan bahwa

variabel yang terdiri motivasi kerja dan kompensasi berpengaruh secara

signifikan. Pada variabel motivasi kerja sebesar 0,248 satuan dan kompensasi

sebesar 0,248 satuan. Sehingga semakin besar motivasi kerja karyawan dan

semakin besar nilai kompensasi yang diberikan akan membuat tingkat kinerja

karyawan akan meningkat.

Pada uraian di atas tentang kompensasi dan motivasi kerja dengan

kinerja karyawan bahwa penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh

kompensasi dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan dalam suatu

Page 21: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

5

organisasi perusahaan. Berdasarkan pernyataan-pernyataan tersebut, maka

penelitian ini mengambil judul: “PENGARUH KOMPENSASI DAN

MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN CV.

LUMINTU”.

B. Alasan Pemilihan Judul

Pemilihan judul yang dilakukan penulis seperti yang tercantum dalam

proposal skripsi ini didasari oleh alasan :

1. Alasan Obyektif

a. Penulis ingin mengetahui kinerja karyawan pada CV. LUMINTU,

karena merupakan variabel penting dan strategis dalam mendukung

peningkatan kinerja karyawan.

2. Alasan Subyektif

a. Penulis ingin memberikan informasi kepada publik mengenai

kinerja karyawan jika, didalamnya terdapat masalah kompensasi

dan motivasi kerja.

b. Penelitian agar menghemat waktu, tenaga dan biaya serta dengan

mudah untuk mendapatkan data yang diperlukan dalam penelitian,

karena obyek yang dijadikan peneliti dekat dengan domisili

peneliti.

Page 22: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

6

C. Penegasan Judul

Untuk menghindari kekeliruan dalam memahami atau menafsirkan

maka dalam penelitian ini dikemukakan penegasan judul sebagai berikut:

1. Kompensasi

Menurut Sedarmayanti (2011) kompensasi adalah segala sesuatu

yang diterima oleh karyawan sebagai balas jasa kerja mereka.

2. Motivasi

Sutrisno (2013) mengemukakan motivasi adalah fakor yang

mendorong seseorang untuk melakukan suatu aktivitas tertentu, moivasi

seringkali diartikan sebagai factor pendorong perilaku seseorang.

3. Kinerja

Menurut Anwar Prabu Mangkunegara (2006) kinerja merupakan

hasil kerja secara kualitas dan kuantitas yang dapat dicapai oleh seorang

pegawai dalam melaksanakan tugas sesuai dengan tanggung jawab yang

diberikan kepadanya.

D. Batasan Masalah

Agar penelitian ini tidak terlalu luas dan jelas ruang lingkupnya, maka

dikemukakan pembatasan masalah penelitian sebagai berikut :

Page 23: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

7

1. Bentuk kompensasi dan motivasi kerja yang diberikan kepada

karyawan CV. LUMINTU.

2. Pengaruh kompensasi dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan

CV. LUMINTU.

E. Perumasan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan, maka perumusan masalah

dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Bagaimana pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan CV.

LUMINTU ?

2. Bagaimana pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan CV.

LUMINTU ?

3. Bagaimana pengaruh kompensasi dan motivasi kerja terhadap kinerja

karyawan CV. LUMINTU ?

F. Tujuan Penelitian

Secara umum penelitian bertujuan untuk menemukan,

mengembangkan dan menguji sesuatu pendapat yang benar dan nyata pada

objek yang diteliti.

Namun secara spesifikasi tujuan penelitian adalah :

1. Untuk menguji pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan CV.

LUMINTU.

Page 24: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

8

2. Untuk menguji pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan CV.

LUMINTU.

3. Untuk menguji pengaruh kompensasi dan motivasi kerja terhadap kinerja

karyawan CV. LUMINTU

G. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat yang penulis harapkan dari penelitian ini adalah :

1. Manfaat Teoritis

a) Untuk menambah teori-teori yang telah ada sehubungan dengan

masalah yang diteliti.

b) Sebagai bahan untuk menambah wacana pustaka, baik ditingkat

fakultas maupun universitas.

c) Sebagai salah satu sumber untuk penelitian selanjutnya.

2. Manfaat Praktis

a) Sebagai bahan masukan bagi karyawan dalam usaha

meningkatkan kinerja karyawan.

b) Memberikan gambaran tentang pengaruh kompensasi dan

motivasi terhadap kinerja karyawan.

c) Memberikan bukti empiris mengenai pengaruh kompensasi dan

motivasi terhadap kinerja karyawan CV. LUMINTU, sehingga

Page 25: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

9

dapat membantu perusahaan dalam mencapai sasaran dan fungsi

organisasi yang efektif dan,

d) Memeberikan masukan bagi pengembangan kerja karyawan.

Page 26: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

10

H. Sistematika Penulisan

BAB I : PENDAHULUAN

Bab ini berisi tentang uraian mengenai latar belakang masalah, alasan

pemilihan judul, penegasan judul, batasan masalah, rumusan masalah, tujuan

penelitian, manfaat penelitian perumusan masalah. Kerangka pemikiran, dan

sistematika penulisan

BAB II : TINJAUAN PUSTAKA

Pengartian Sumber Daya Manusia, pengertian kompensasi, pengertian motivasi

kerja dan pengertian kinerja karyawan.

BAB III : METODELOGI PENELITIAN

Bab ini berisi variabel penelitian, jenis data dan sumber data, populasi dan

sampel, dan teknik analisis data.

BAB IV : HASIL DAN PEMBAHASAN

Dalam hal ini penulis menyajikan hasil penelitian yang dilengkapi tabel. Bagian

pembahasan memaparkan hasil pengolahan data, mengintreprestasikan

penemuan secara logis.

BAB V : SIMPULAN DAN SARAN

Dalam bab ini dipaparkan dari hasil pembahasan yang dilakukan pada bab-bab

diatas, kemudian memberikan saran yang diharapkan dapat dimanfaatkan oleh

perusahaan yang diteliti.

Page 27: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

48

BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dari pengarh kompensasi dan

motivasi terhadap kinerja karyawan CV. LUMINTU dapat disimpulkan sebagai

berikut :

1. Berdasarkan hasil analisis regresi linier berganda dihasilkan persamaan Y

= 19,512 + 0,082X1 + 0,448X2 + e. Menunjukan bahwa Konstanta

sebesar 19,512 berarti apabila tanpa ada variabel X1 dan X2 akan terjadi

peningkatan kinerja karyawan sebesar satuan 19,512 kinerja.

2. Koefisien regresi variabel Kompensasi (X1) sebesar 0,082 berarti bahwa

jika terjadi peningkatan variabel kompensasi (X1) sebesar satu satuan

dengan asumsi variabel lain nol, maka besarnya kinerja karyawan (Y)

akan naik sebesar 0,082 satuan.

3. Koefisien regresi variabel motivasi (X2) sebesar 0,448 berarti bahwa jika

terjadi peningkatan variabel lain nol, maka besarnya kinerja karyawan (Y)

akan naik sebesar 0,448 satuan.

4. Berdasarkan hasil penelitian diatas dapat diketahui bahwa besarnya nilai

Fhitung 5,998 lebih besar dari Ftabel (3,195) dengan nilai signifikansi 0,005 <

0,05 Sehingga dapat disimpulkan bahwa secara bersama – sama yaitu

48

Page 28: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

49

kompensasi dan motivasi kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan

CV. LUMINTU.

5. Hasil analisis uji t untuk variabel Kompensasi memiliki nilai thitung 0,773

yang lebih kecil dari ttabel (1,667) dengan signifikansi 0,443 yang lebih

besar dari 0,05. Sehingga Ho diterima dan Ha ditolak yang artinya tidak

terdapat pengaruh antara Kompensasi terhadap Kinerja karyawan CV.

LUMINTU. Sedangkan untuk variabel motivasi memiliki nilai thitung 3,335

yang lebih besar dari ttabel dengan signifikan 0,002 yang lebih kecil dari

0,05 yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya terdapat

pengaruh antara motivasi terhadap Kinerja karyawan CV. LUMINTU.

B. Saran

Berdasarkan uraian dan kesimpulan diatas, maka peneliti memberi

masukan sebagai pertimbangan didalam mengambil kebijakan di masa yang

akan datang dan sebagai pertimbangan perusahaan untuk memperhatikan

hal apa yang dapat meningkatkan kinerja karyawan berdasarkan penelitian

yang dilakukan yaitu :

1. Variabel motivasi yang diterima karyawan sudah sesuai dan secara

signifikan dapat meningkatkan kinerja karyawan.

2. Pemberian kompensasi belum tergolong baik, karena masih terdapat

kekurangan dalam hal pemberian upah tambahan apabila ada pekerjaan

Page 29: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

50

tambahan. Oleh karena itu sebaiknya perusahaan meninjau kembali

program upah tambahan bila ada pekerjaan tambahan dengan

menyesuaikan upah yang diberikan.

3. Dari hasil analisis tersebut motivasi kerja mempunyai nilai pengaruh

lebih dominan dibandingkan kompensasi sehingga apabila perusahaan

ingin meningkatkan kinerja karyawan harus adil dalam memperhatikan

pemberian kompensasi serta pemberian motivasi yang dapat

meningkatkan kinerja karyawan.

Page 30: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

51

DAFTAR PUSTAKA

A.A. Anwar Prabu Mangkunegara, tahun 2006, Perencanaan dan

Pengembangan Manajemen Sumber Daya Manusia, Pen. PT Refika

Aditama.

A.A. Anwar Prabu Mangkunegara, 2009, Manajemen Sumber Daya Manusia.

Perusahaan. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Adolf Henry, Motivasi Kerja, Budaya Organisasi Dan Produktivitas Kerja

Karyawan, Jurnal Psikologi, Vol 2, No 2, Juni 2009.

Anoraga. 2009. Psikologi Kerja .Jakarta : Rineka Cipta. Anton Mulyono Aziz dan Maya Irjayanti, 2014,Manajemen. Bandung, Mardika

Group.

Ardana. 2012. Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta : Graha Ilmu

Darmawan, Deni. 2013. Metode Penelitian Kuantitatif. Bandung: PT Remaja

Rosdakarya.

Dessler, Gary. 2010 . Manajemen Sumber Daya Manusia (edisi kesepuluh).

Jakarta Barat: PT Indeks

E. Mulyasa, 2003, Manajemen Berbasis Sekolah, Konsep Strategi dan

Implementasi. Bandung: Rosdakarya.

Ghozali, Imam. 2013. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM

SPSS 21 Update PLS Regresi. Semarang: Badan Penerbit Universitas

Diponegoro

Handoko, Hani. 1987. Manajemen Personalia Dan Sumber Daya Manusia.

Yogyakarta : BPFE-YOGYAKARTA

Hariandja, Marihot Tua Efendi. 2005, Manajemen Sumber Daya Manusia.

Jakarta: PT. Grasindo.

Hasibuan, Malayu. 2013. “Manajemen Sumber Daya Manusia”. Cetakan

Ketujuh Belas. Jakarta. Bumi Aksara

Page 31: PENGARUH KOMPENSASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA …

52

Lilis Sulastri, 2014, Manajemen Sebuah Pengantar Sejarah. Tokoh, Teori dan

Praktik. Bandung, La Goods Publishing.

Samsudin, Sadli. 2010, Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung : Pustaka

Setia.

Sandy Martha, Muhammad. 2015. “Karakteristik Pekerjaan dan Kinerja. Dosen

Luar Biasa UIN Sunan Gunung Djati Bandung: Komitmen Organisasi

Sebagai Variabel Moderating”. Tesis di Universitas Widayatama

Bandung.

Sedarmayanti. 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia. Reformasi Birokrasi

dan Manajemen Pegawai Negeri Sipil, Cetakan Kelima, PT Refika

Aditama, Bandung.

Sutrisno, Edy. 2013. Manajemen Sumber Daya Manusia, Edisi Pertama, Jakarta

: Kencana.

Veithzal Rivai, 2004, “Manajemen Sumber Daya Manusia Untuk

Perusahaan,Cetakan Pertama, Jakarta, PT. Raja GrafindoPersada

Vivi Charolina.2017.Pengaruh Motivasi Kerja dan Kompensasi Terhadap

Karyawan CV. KUSUMA AKSARA SOLO. Skripsi. Klaten: Universitas

Widya Dharma.