skenario 2 Kedaruratan Medik

Embed Size (px)

Citation preview

ADAKAH YANG BISA MENOLONG SAYA?Laki-laki, 15th ke IGD sudah tidak sadar. Kesadaran GCS E2V2M3Kesadaran pasien termasuk dalam stase koma (3-7). Nilai Eye 2 menginformasikan bahwa mata pasien terbuka pada keadaan setelah dirangsang nyeri. Verbal 2 menginformasikan bahwa pasien hanya dapat mengerang saja setelah dipanggil. Motoric 3 menunjukan bahwa ada reaksi fleksi atau dekortikal pada sendi siku atau pergelangan tangan setelah supraorbital ditekan. Penyebab turunnya kesadaran pasien dalam scenario ini diduga akibat penurunan sirkulasi darah yang dapat dilihat dari tekanan darahnya yang hanya 90/50 mmHg.

Pasien tampak lemah Tekanan darah 90/50 mmHg Laju nadi 140 x/min Frekuensi napas 28 x/min Napas tampak lemah SaO2 80% Bibir dan mukosa sianosis Terdengar gurgling Auskultasi paru: rhonki kasar di kedua hemithoraxTerjadi penurunan sirkulasi darah pada pasien dikarenakan pasien tenggelam saat berenang di kolam renang selama 20 menit. Ketika pasien tenggelam, pasien akan berada dalam kondisi panic dan usaha hebat dengan berhenti napas 1-2 menit, dilanjutkan dengan reflex menelan air dan laringospasme sehingga timbul hipoksia (yang bermanifestasi menjadi bibir dan mukosa sianosis), apneu, penurunan kesadaran. Relaksasi laring kemudian timbul dan air akan masuk ke paru-paru. Karena air masuk ke paru-paru maka auskultasi paru terdengar rhonci kasar di kedua lapang paru dan gurgling pada saluran napas atas karena air yang tertelan. Absorbsi air dari alveolus ke dalam pembuluh darah karena pembuluh darah tekanannya lebih tinggi membuat hemodilusi timbul dan eritrosit akan lisis sehingga ion kalium akan meningkat padahal beban sirkulasi sudah cukup meningkat karena paru yang dipenuhi oleh air (rongga untuk pertukaran gas menyempit) sehingga terjadilah fibrilasi ventrikel, di mana jantung memompa secara cepat (laju nadi 140x/min) namun kekuatan tidak maksimal (tensi 90/50mmHg). Pertukaran oksigen yang terhambat oleh air juga menyebabkan saturasi oksigen pasien turun menjadi 80% saja.

EKG sinus takikardia normoaksisPada gambaran aktivitas pompa jantung terjadi peningkatan (sinus takikardi) akibatfibrilasi ventrikel dan normoaksis berarti tidak ada kelainan pada salah satu titik kelistrikan jantung. Ekstremitas keriput dan dinginPasien tenggelam saat berenang di kolam renang selama 20 menit menimbulkan perubahan homeostasis elektrolit pada epidermis dengan cara berdifusi melalui pori-pori kelenjar keringat sehingga memicu perubahan stabilitas membrane di sekeliling serabut saraf dan vasokontriksi sehingga volume cairan di bawah kulit menurun dan terjadilah keriput.

Suhu tubuh 34.7%????? Abdomen distensi?????

Sumber: http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/11898872http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/15095056http://emedicine.medscape.com/article/772753-treatment#a1126http://www.aacn.org/wd/practice/docs/ch_14_po.pdfhttp://emedicine.medscape.com/article/772753-overviewdiakses 1 Juni 2015 pukul 08.30