288
STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015 PEMERINTAH KABUPATEN PACITAN PROVINSI JAWA TIMUR

STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

  • Upload
    others

  • View
    11

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

SSTTRRAATTEEGGII SSAANNIITTAASSII KKAABBUUPPAATTEENN PPAACCIITTAANN

TTAAHHUUNN 22001155 PEMERINTAH KABUPATEN PACITAN PROVINSI JAWA TIMUR

Page 2: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

KATA SAMBUTAN

Assalamu’alaikum Warohmatullohi Wabarokatuh

Segala puji bagi ALLAH SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa karena atas ridho-Nya maka Program Percepatan Pembangunan Sanitasi Permukiman (PPSP) Kabupaten Pacitan Tahun 2015 berjalan dengan baik dan dapat mempublikasikan Strategi Sanitasi Kabupaten (SSK) kabupaten Pacitan.

Strategi Sanitasi Kabupaten Pacitan merupakan dokumen perencanaan yang berisi kebijakan dan strategi pembangunan sanitasi secara komprehensif pada tingkat kabupaten untuk memberikan arah yang jelas, tegas, dan menyeluruh bagi pembangunan sanitasi Kabupaten Pacitan agar dapat berlangsung secara sistematis, terintegrasi, dan berkelanjutan.

Saya menyambut dengan gembira publikasi Strategi Sanitasi Kabupaten Pacitan ini sehingga buku ini dapat memberikan informasi atau gambaran perencanaan pembangunan sanitasi Kabupaten Pacitan Tahun 2016-2020, serta sebagai bahan informasi bagi seluruh pemangku kepentingan untuk berpartisipasi dalam pembangunan sanitasi ke depan di Kabupaten Pacitan.

Akhirnya saya mengharapkan agar Strategi Sanitasi kabupaten Pacitan ini dapat menjadi rujukan perencanaan pembangunan jangka menengah sanitasi Kabupaten Pacitan.

Semoga ALLAH SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa selalu memberikan bimbingan dan petunjuk-Nya.

Wassalamu’alaikum Warokhmatullohi Wabarokatuh.

Pacitan, Desember 2015 BUPATI PACITAN,

INDARTATO

Page 3: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

xvi Kata Pengantar Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah berkenan melimpahkan berkah dan karunia-Nya kepada seluruh warga masyarakat kabupaten Pacitan, sehingga dapat terselesaikannya dokumen Strategi Sanitasi Kabupaten Pacitan. Dokumen Strategi Sanitasi Kabupaten (SSK) ini merupakan bagian dari Dokumen Perencanaan Pembangunan Sanitasi di Kabupaten Pacitan, yang disusun untuk jangka waktu perencanaan selama 5 tahun (Perencanaan Jangka Menengah). Penyusunan dokumen Strategi Sanitasi Kabupaten (SSK) ini dimaksudkan sebagai implementasi penanganan sanitasi di Kabupaten Pacitan yang meliputi penanganan sektor limbah domestik, persampahann dan drainase lingkungan sehingga penanganan Sanitasi dapat lebih efektif dan terpadu. Dokumen SSK ini bersifat dinamis, dan dapat diperbarui secara berkala. Pada kesempatan ini juga tidak lupa disampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh anggota Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan yang telah mewujudkan dokumen ini, dan diharapkan dokumen Strategi Sanitasi Kabupaten Pacitan ini dapat dijadikan panduan dalam upaya-upaya penanganan sanitasi di Kabupaten Pacitan. Semoga dokumen ini dapat memberikan manfaat yang maksimal bagi aparat pelaksana pembangunan khususnya dibidang sanitasi, swasta, dan masyarakat di Kabupaten Pacitan sehingga warga masyarakat Kabupaten Pacitan menjadi sejahtera. Saran, masukan, dan kritikan dari semua pihak yang bersifat konstruktif demi terwujudnya upaya penyempurnaan dokumen Strategi Sanitasi Kabupaten (SSK) ini sangat kami harapkan . Pacitan, Desember 2015 KETUA POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Drs. UKO WIYONO, M.M. Pembina Utama Madya NIP. 19591017 198503 1 015

Page 4: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015

xx POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

DAFTAR ISI

RINGKASAN EKSEKUTIF .......................................................................... i KATA PENGANTAR ................................................................................... xvi SURAT KESEPAKATAN .............................................................................. xvii DAFTAR ISI ............................................................................................... xx DAFTAR TABEL .......................................................................................... xxii DAFTAR GAMBAR ..................................................................................... xxiv DAFTAR ISTILAH ...................................................................................... xxv Bab I Pendahuluan .................................................................................. I-1

1.1 Latar Belakang ................................................................................. I-1 1.2 Metodologi Penyusunan .................................................................... I-4 1.3 Dasar Hukum ................................................................................... I-8 1.4 Sistematika Penulisan ....................................................................... I-11

Bab II Profil Sanitasi Saat Ini ................................................................. II-1

2.1 Gambaran Wilayah Kota/Kabupaten ................................................... II-1 2.2 Kemajuan Pelaksanaan SSK .............................................................. II-27 2.3 Profil Sanitasi Saat Ini ....................................................................... II-34 2.4 Area Beresiko dan Permasalahan Mendesak Sanitasi ........................... II-63

Bab III Kerangka Pengembangan Sanitasi ............................................ III-1 3.1 Visi dan Misi Sanitasi ........................................................................ III-1 3.2 Pentahapan Pengembangan Sanitasi .................................................. III-5 3.3 Kemampuan Pendanaan Sanitasi Daerah ............................................ III-29

Bab IV Strategi Pengembangan Sanitasi ............................................... IV-1

4.1 Air Limbah Domestik ........................................................................ IV-1 4.2 Pengelolaan Persampahan ................................................................ IV-3 4.3 Drainase .......................................................................................... IV-4

Bab V Program, Kegiatan dan Indikasi Pendanaan Sanitasi ................. V-1

5.1 Ringkasan ....................................................................................... V-1 5.2 Kebutuhan Biaya Pengembangan Sanitasi dengan Sumber

Page 5: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015

xxi POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Pendanaan Pemerintah .................................................................... V-6 5.3 Kebutuhan Biaya Pengembangan Sanitasi dengan Sumber Pendanaan Non Pemerintah ............................................................. V-8 5.4 Antisipasi Funding Gap ..................................................................... V-9

Bab VI Monitoring dan Evaluasi Capaian SSK ........................................ VI-1

6.1 Gambaran Umum Pemantauan dan Evaluasi Sanitasi........................... VI-1 6.2 Pemantauan Strategi Sanitasi Kabupaten ........................................... VI-8

Lampiran

Page 6: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015

xxii POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

DAFTAR TABEL Tabel 2.1. Pembagian Wilayah Kabupaten Pacitan ......................................... II-4 Tabel 2.2 Jumlah Penduduk Saat Ini dan Proyeksinya untuk 5 Tahun .............. II-6 Tabel 2.3 Jumlah Kepala Keluarga Saat ini dan Proyeksinya untuk 5 Tahun ..... II-8 Tabel 2.4 Tingkat Pertumbuhan Penduduk dan Kepadatan Saat Ini dan Proyeksinya untuk 5 tahun ........................................................... II-10 Tabel 2.5 Jumlah Penduduk Miskin Per Kecamatan ........................................ II-11 Tabel 2.6 Kemajuan Pelaksanaan SSK untuk Air Limbah Domestik ................... II-28 Tabel 2.7 Kemajuan Pelaksanaan SSK untuk Persampahan ............................. II-31 Tabel 2.8 Kemajuan Pelaksanaan SSK untuk Drainase .................................... II-33 Tabel 2.9 Diagram Sistem Sanitasi Pengelolaan Air Limbah Domestik ............. II-35 Tabel 2.10 Cakupan Layanan Air Limbah Domestik Saat Ini di Kabupaten Pacitan .................................................................. II-37 Tabel 2.11 Kondisi Sarana dan Prasarana Pengelolaan Air Limbah Domestik .... II-40 Tabel 2.12 Diagram Sistem Sanitasi Persampahan ......................................... II-46 Tabel 2.13 Tabel Timbulan Sampah Per Kecamatan ....................................... II-47 Tabel 2.14 Tabel Cakupan Akses dan Sistem layanan Persampahan Per Kecamatan ........................................................................... II-48 Tabel 2.15 Tabel Kondisi Sarana dan Prasarana Pengelolaan Persampahan ...... II-49 Tabel 2.16 Tabel Lokasi Genangan dan Perkiraan Luas Genangan ................... II-56 Tabel 2.17 Kondisi Sarana dan Prasarana Drainase di Kabupaten Pacitan ......... II-60 Tabel 2.18 Area Beresiko Air Limbah ............................................................. II-64 Tabel 2.19 Daftar Permasalahan Mendesak Desa/Kelurahan Air Limbah Domestik ................................................................................... II-65 Tabel 2.20 Permasalahan Mendesak Air Limbah Domestik .............................. II-66 Tabel 2.21 Area Beresiko Sanitasi Persampahan ............................................ II-71 Tabel 2.22 Daftar Permasalahan Mendesak Persampahan ............................... II-72 Tabel 2.23 Permasalahan Mendesak Persampahan ......................................... II-73 Tabel 2.24 Area Beresiko Sanitasi Drainase Perkotaan .................................... II-77 Tabel 2.25 Daftar Permasalahan Mendesak Drainase Perkotaan ...................... II-78 Tabel 2.26 Permasalahan Mendesak Drainase Lingkungan .............................. II-78 Tabel 3.1 Visi dan Misi Sanitasi Kabupaten Pacitan ......................................... III-4 Tabel 3.2 tahapan Pengembangan Air Limbah Domestik Kabupaten Pacitan ..... III-12 Tabel 3.3 Tahapan Pengembangan Persampahan Kabupaten Pacitan .............. III-17 Tabel 3.4 Tahapan Pengembangan Drainase Perkotaan Kabupaten Pacitan ...... III-23 Tabel 3.5 Tujuan, Sasaran dan Strategi Pengembangan Air Limbah ................. III-26 Tabel 3.6 Tujuan, Sasaran dan Strategi Pengembangan Persampahan ............ III-27 Tabel 3.7 Tujuan, Sasaran dan Strategi Pengembangan Drainase ................... III-28 Tabel 3.8 Capaian Sasaran Jangka Menengah ............................................... III-28

Page 7: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015

xxiii POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Tabel 3.9 Perhitungan Pertumbuhan Pendanaan APBD Kabupaten Pacitan Untuk Sanitasi ............................................................................. III-30 Tabel 3.10 Perkiraan Besaran Pendanaan Sanitasi ke Depan .......................... III-31 Tabel 3.11 Perhitungan Pertumbuhan Pendanaan APBD Kabupaten Pacitan Untuk Operasional/Pemeliharaan dan Investasi Sanitasi ................ III-32 Tabel 3.12 Perkiraan Besaran Pendanaan APBD Kabupaten Pacitan untuk Untuk Kebutuhan Operasional/Pemeliharaan Aset Sanitasi Tahun 2016 - 2020 .............................................................................. III-34 Tabel 3.13 Perkiraan Kemampuan APBD Kabupaten Pacitan dalam Mendanai Program/Kegiatan SSK ............................................................... III-35 Tabel 5.1 Rekapitulasi Indikasi Kebutuhan Biaya Pengembangan Sanitasi Untuk 5 tahun ............................................................................. V-5 Tabel 5.2 Rekapitulasi Indikasi Kebutuhan Biaya Pengembangan Sanitasi Untuk 5 tahun per Sumber Anggaran ............................................. V-5 Tabel 5.3 Rekapitulasi Pendanaan Sanitasi Pendanaan APBD Kabupaten Pacitan ........................................................................ V-7 Tabel 5.4 Rekapitulasi Pendanaan Sanitasi Sumber Pendanaan APBD Provinsi Jawa Timur ..................................................................... V-7 Tabel 5.5 Rekapitulasi Pendanaan Sanitasi Sumber Pendanaan APBN ............. V-8 Tabel 5.6 Rekapitulasi Pendanaan Sanitasi Pasrtisipasi Swasta/CSR ................. V-9 Tabel 5.7 Rekapitulasi Pendanaan Sanitasi Partisipasi Masyarakat ................... V-9 Tabel 5.8 Funding Gap ................................................................................ V-10 Tabel 6.1 Capaian Strategis Sektor Air Limbah ............................................... VI-4 Tabel 6.2 Capaian Kegiatan Air Limbah Domestik ........................................... VI-5 Tabel 6.3 Evaluasi Air Limbah Domestik ........................................................ VI-6 Tabel 6.4 Pelaporan Monev Implemestasi SSK Sektor Air Limbah Domestik ...... VI-7 Table 6.5 Capaian Strategis Sektor Persampahan ........................................... VI-8 Table 6.6 Capaian Kegiatan Persampahan ..................................................... VI-10 Tabel 6.7 Evaluasi Sektor Persampahan ........................................................ VI-11 Tabel 6.8 Pelaporan Monev Implemestasi SSK Sektor Persampahan ……………. VI-12 Tabel 6.9 Capaian Strategis Sektor Drainase .................................................. VI-13 Tabel 6.10 Capaian Kegiatan Drainase .......................................................... VI-14 Tabel 6.11 Evaluasi Drainase ........................................................................ VI-15 Tabel 6.12 Pelaporan Monev Implemestasi SSK Sektor Drainase ..................... VI-16

Page 8: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015

xxiv POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

DAFTAR GAMBAR Gambar 1.1 Skematik kedudukan Dokumen Pemutahiran SSK terhadap Dokumen Perencanaan ............................................................. I-4 Gambar 2.1.a Peta Wilayah Kajian SSK Kabupaten Pacitan ............................. II-2 Gambar 2.1.b Peta tata Guna Lahan (Penggunaan Lahan) .............................. II-3 Gambar 2.2 Rencana Sistem Pusat Perkotaan ................................................ II-12 Gambar 2.3 Struktur Sarana Wilayah Berdasarkan Struktur Ruang .................. II-17 Gambar 2.4 Peta Rencana Struktur Ruang Kabupaten Pacitan ......................... II-25 Gambar 2.5 Peta Rencana Pola Ruang Kabupaten Pacitan .............................. II-26 Gambar 2.6 Peta Cakupan Akses dan Sistem Layanan Air Limbah Domestik Per Kecamatan di Kabupaten Pacitan ........................... II-41 Gambar 2.7 Peta Cakupan Pelayanan Persampahan di Kabupaten Pacitan ........ II-52 Gambar 2.8 Peta Lokasi Genangan d Kabupaten Pacitan ................................ II-62 Gambar 2.9 Peta Area Beresiko Air Limbah Domestik Kabupaten Pacitan ......... II-69 Gambar 2.10 Peta Area Beresiko Persampahan Kabupaten Pacitan .................. II-76 Gambar 2.11 Peta Area Beresiko Drainase Kabupaten Pacitan ......................... II-81 Gambar 3.1. Lokasi Infrastruktur Air Limbah Existing ..................................... III-10 Gambar 3.2. Peta Lokasi Infrastruktur Air Limbah sampai Akhir Perencanaan ... III-11 Gambar 3.3. Lokasi Infrastruktur Persampahan Existing ................................. III-14 Gambar 3.4. Peta Lokasi Infrastruktur Persampahan sampai Akhir Perencanaan .... III-16 Gambar 3.5 Diagram alur Proses Penetapan Sistem dan Zona Sektor Drainase…III-20 Gambar 3.6. Lokasi Infrastruktur Drainase Existing dan Lokasi Genangan ........ III-21

Page 9: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015

xxv POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

DAFTAR ISTILAH APBD : Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah BAB : Buang Air Besar Bappeda : Badan Perencanaan Pembangunan Daerah BORDA : Bremen Overseas Research and Development Agency BPS : Badan Pusat Statistik CSR : Corporate Social Responsibility CTPS : Cuci Tangan Pakai Sabun DBD : Demam Berdarah Dengue Dispenda : Dinas Pendapatan Daerah DPKAD : Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah DPRD : Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DSS : Diagram Sistem Sanitasi EHRA : Environment and Health Risk Assessment FGD : Focus Group Discussion GIS : Geographical Information System HU : Hidran Umum IPAL : Instalasi Pengolahan Air Limbah IPLT : Instalasi Pengolahan Lumpur Tinja KLH : Kantor Lingkungan Hidup KFM : Kebutuhan Fisik Minimum KK : Kepala Keluarga KSM : Kelompok Swadaya Masyarakat KTP : Kartu Tanda Penduduk LSM : Lembaga Swadaya Masyarakat MCK : Mandi Cuci Kakus MDGs : Millennium Development Goals Monev : Monitoring danEvaluasi Musrenbang : Musyawarah Perencanaan Pembangunan NGO : Non-Governmental Organization NSPK : Norma, Standar, Pedoman dank riteria PDAM : Perusahaan Daerah Air Minum PDRB : Produk Domestik Regional Bruto PHBS : Perilaku Hidup Bersih dan Sehat PKK : Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga PMJK : Partisipasi Masyarakat, Jender, dan Kemiskinan

Page 10: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015

xxvi POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

PNS : Pegawai Negeri Sipil Pokja : Kelompok Kerja Posyandu : Pos Pelayanan Terpadu PRA : Partiicipatory Rapid Assessment PT : Perguruan Tinggi PU-PERA : Pekerjaan Umum_Perumahan Rakyat RDTRK : Rencana Detail Tata Ruang Kota Renstra : Rencana Strategis RKPD : Rencana Kerja Pemerintah Daerah RPJMD : Rencana Pembangunan JangkaMenengah Daerah RT : Rukun Tetangga RW : Rukun Warga SANIMAS : Sanitasi Berbasis Masyarakat SD : Sekolah Dasar SDM : Sumber Daya Manusia Sekda : Sekretaris Daerah SKPD : Satuan Kerja Perangkat Daerah SMA : Sekolah Menengah Atas SMP : Sekolah Menengah Pertama Spv : Supervisor pengumpulan data SR : Sambungan Rumah SSK : Strategi Sanitasi Kota/Kabupaten TPA : Tempat Pengolahan Akhir TPS : Tempat Penampungan Sementara TTPS : Tim Teknis Pembangunan Sanitasi Tupoksi : Tugas Pokok dan Fungsi UMR : Upah Minimum Regional Unicef : United Nations Children’s Fund USAID : United States Agency for International Development WHO : World Health Organization

Page 11: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

xvii

SURAT KESEPAKATAN Tentang

KESEPAKATAN PROGRAM, KEGIATAN DAN PENGANGGARAN SANITASI

KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Pada hari ini, Senin tanggal Dua Belas bulan Oktober tahun Dua Ribu Lmpat belas, berdasarkan Undang-Undang No. 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah dan Peraturan Pemerintah No.38 Tahun 2007 Tentang Pembagian Urusan Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Propinsi dan Pemerintah Daerah Kabupaten/kota, telah ditetapkan pembagian kewenangan antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kab/Kota. Pembangunan dan pelayanan dasar menjadi kewajiban Pemerintah Kab/Kota, sehingga lebih mendekatkan interaksi antara pemangku kebijakan dengan masyarakat. Dari uraian diatas, kami unsur Pemerintah Kabupaten Pacitan, sepakat dengan program, kegiatan dan penganggaran dalam perencanaan dan pelaksanaan Program Percepatan Pembangunan Sanitasi Permukiman (PPSP) tahun 2016 – 2020 sebagaimana tertuang dalam dokumen Pemutahiran Strategi Sanitasi Kabupaten Pacitan Tahun 2015 (terlampir). Implementasi rencana program, kegiatan dan penganggaran ini akan ditindak lanjuti sesuai aturan yang berlaku. Demikian berita acara ini dibuat berdasarkan kepedulian dalam upaya percepatan pelaksanaan pembangunan sanitasi yang terintegrasi dan berkelanjutan.

Page 12: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

xviii

Mengetahui, Kepala SKPD / Dinas / Badan / Kantor Kabupaten Pacitan : 1. Badan Perencanaan Pembangunan

Daerah

2. Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan

3. Dinas Kesehatan

4. Kantor Lingkungan Hidup

(Ir. HERU WIWOHO, S.P, M.Si) Pembina Utama Muda

NIP. 19670716 199202 1 002

(Ir. EDY JUNAN AHMADI, M.M)

Pembina Utama Muda NIP. 19620626 198703 1 010

(Drs. RACHMAD DWIYANTO, Apt, M.M)

Pembina Utama Muda NIP. 19621125 198903 1 012

(Ir. T. ANDI FALIANDRA, M.M)

Pembina Tingkat 1 NIP. 19670909 199503 1 003

(1.)

(2.) (3.)

(4.)

Page 13: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

xix

Pacitan, Oktober 2015

Mengetahui / Menyetujui Pemerintah Kabupaten Pacitan

INDARTATO Bupati

Disusun, Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan

Ketua,

Drs SUKO WIYONO, M.M. Pembina Utama Madya

Nip. 19591017 198503 1 015

Page 14: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 i POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN RINGKASAN EKSEKUTIF Program Percepatan Pembangunan SanitasiPermukiman (Program

PPSP) merupakan program yang dimaksudkan untuk mengarusutamakan pembangunan sanitasi dalam pembangunan, sehingga sanitasi dapat menjadi salah satu prioritas pembangunan. Keikutsertaan Kabupaten Pacitan dalam Program PPSP diawali pada tahun 2012 dengan terbitnya Surat Keputusan Bupati Pacitan No 188.45/242/408.21/2011 tanggal 5 September 2011. Pokja Sanitasi bertugas antara lain menyusun dokumen perencanaan terkait bidang sanitasi, penetapan prioritas dan zonasi (priority setting and santition zoning), dan tugas-tugas lain dalam rangka peningkatan sanitasi Kabupaten Pacitan. Melalui Program Percepatan Pembangunan Sanitasi Permukiman (PPSP) yang difasilitasi oleh Pemerintah Pusat dan Pemerintah Propinsi Jawa Timur, maka Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan telah menyusun dokumen perencanaan bidang sanitasi pada tahun 2012 yaitu Buku Putih Sanitasi (BPS), Strategi Sanitasi Kabupaten, Memorandum Program Sektor Sanitasi (MPSS) serta buku laporan Study Enviromentall Health Risk Assesment (EHRA) . Dengan adanya dokumen tersebut, diharapkan dokumen tersebut dapat dijadikan pedoman bagi semua stake holder dalam rangka penanganan permasalahan sanitasi di Kabupaten Pacitan agar lebih terarah, sinergis dan terpadu.

Seiiring dengan perkembangan pembangunan yang sangat pesat, dinamika regulasi dan kebijakan terutama dengan terbitnya RPJMN 2015 -2019 yang menegaskan pencapaian target universal access 100 – 0 – 100 yang artinya 100 % untuk capaian layanan akses sanitasi layak , 0% wilayah kumuh dan 100% untuk capaian layanan air minum layak harus tercapai di tahun 2019, maka perlu dilakukan review / pemutakiran

Page 15: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 ii POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN dokumen-dokumen dengan mengacu pada ketentuan peraturan perundangan-undangan dan kebijakan yang terbaru.

Sebagai langkah awal, Pemerintah Kabupaten Pacitan melakukan perubahan Pokja Sanitasi dengan menetapkan dalam Keputusan Bupati Pacitan Nomor : 188.45/529.A/408.21/KPTS/2015 tanggal 27 Mei 2015. Selanjutnya Pokja Sanitasi Kabupaten melaksanakan pemutakiran dokumen BPS, SSK, MPSS menjadi satu dokumen yang lebih efektif, efesien,sinergis ,terpadu, berkelanjutan dan berwawasan lingkungan dengan nama Strategi Sanitasi Kabupaten Pacitan. Dalam proses penyusunan dokumen ini harus sinergis dan mengacu pada dokumen-dokumen perencanaan lainnya yang telah disusun di Kabupaten Pacitan diantaranya yaitu RTRW Kabupaten Pacitan, RPJMD, RPI2JM, Rencana Strategis , dll.

Program PPSP Provinsi Jawa Timur tahun 2014 diluncurkan pada tanggal 15-16 April 2015 dengan peserta sebanyak 11 Kab/Kota dimana Kabupaten Pacitan merupakan salah satu diantaranya. Sedangkan Program PPSP di Kabupaten Pacitan secara resmi diluncurkan pada tanggal 4 Juni 2105 melalui pelaksanaan Kick Of Meeting oleh Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan.

Kondisi sanitasi yang ingin diwujudkan di Kabupaten Pacitan dituangkan dalam Visi Sanitasi Kabupaten Pacitan yaitu:

“Terwujudnya Pacitan Sehat Tahun 2020”

Misi untuk mencapai Visi Sanitasi Kabupaten Pacitan tersebut adalah sebagai berikut:

1. Pengembangan dan Pengelolaan Air Limbah Rumah Tangga Yang berwawasan Lingkungan.

2. Pengembangan dan Pengelolaan sampah ramah lingkungan berbasis masyarakat.

3. Pengembangan system drainase yang komprehensif

Page 16: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 iii POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 4. Pengembangan perilaku hidup bersih dan sehat di semua tatanan kehidupan masyarakat.

Adapun untuk menggambarlan visi dan misi tersebut dapat kami rangkum dalam table berikut :

Visi Kab. Pacitan Misi Kab. Pacitan Visi Sanitasi Kab. Pacitan

Misi Sanitasi Kab. Pacitan

Terwujudnya Masyarakat Pacitan Yang Sejahtera

1. Profesional Birokrasi dalam rangka meningkatkan pelayanan prima dan mewujudkan tata pemerintahan yang baik.

2. Meningkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat;

3. Meningkatkan akses dan kualitas pendidikan masyarakat

4. Meningkatkan pertumbuhan dan pemerataan ekonomi yang bertumpu pada potensi unggulan.

5. Pembangunan Infrastruktur Yang Berkelanjutan Dalam rangka Pemenuhan Kebutuhan Dasar.

6. Mengembangkan tatanan kehidupan

Terwujudnya Pacitan sehat Tahun 2020

Misi Air Limbah Domestik: Pengembangan dan Pengelolaan Air Limbah Rumah Tangga Yang Berwawasan Lingkungan Misi Persampahan Pengembangan dan Pengelolaan Sampah ramah Lingkungan Berbasis masyarakat Misi Drainase Perkotaan Pengembangan Sistem Drainase yang Komprehensif

Page 17: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 iv POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN masyarakat yang berbudaya, berkepribadian, dan memiliki keimanan serta memantapkan kerukunan umat beragama

Penetapan sistem dan zona sanitasi dilakukan untuk mengindentifikasi sistem sanitasi yang sesuai untuk suatu wilayah dan membantu dalam perumusan program dan kegiatan pengembangan sanitasi di wilayah tersebut. Sistem sanitasi ditentukan berdasarkan pentahapan implementasi jangka pendek (1-2 tahun), jangka menengah (5 tahun), dan jangka panjang (10-15 tahun). Zona sanitasi menjelaskan dimana sistem tersebut akan diterapkan.

Faktor-faktor yang harus dipertimbangkan dalam menetapkan sistem sanitasi adalah (i) faktor pengelolaan, meliputi: peraturan, pengelolaan kelembagaan, pengaturan operasional dan pemeliharaan, serta kepemilikan aset; (ii) faktor fisik wilayah, meliputi: kepadatan penduduk, pemanfaatan lahan, dan topografi; (iii) faktor keuangan dan pendanaan, meliputi: kapasitas fiskal, dukungan, dan mekanisme pendanaan.

Sedangkan faktor-faktor yang perlu dipertimbangkan dalam pemilihan teknologi adalah (i) lingkungan (risiko kesehatan, pemanfaatan air tanah dan air permukaan); (ii) budaya – perilaku (tingkat kesadaran, keterampilan manajemen masyarakat); dan (iii) biaya investasi dan berulang (keterjangkauan, ketepatan teknologi).

Tahapan Pengembangan Sanitasi Sub Sektor Air Limbah, untuk pengelolaan air limbah di kabupaten Pacitan untuk wilayah pedesaan 97,38% untuk system pengelolaan air limbah setempat (onsite), yaitu

Page 18: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 v POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN cubluk dan sejenisnya sejumlah 54,28% dan tangki septik sebesar 43,10%. Adapun untuk system komunal di Kabupaten Pacitan hanya sebesar 2,62%.

Perhatian utama pengelolaan air limbah di Kabupaten Pacitan adalah belum memiliki Instalasi Pengolahan Lumpur Tinja (IPLT) sehingga endapan tinja di dalam tangki septik tidak dibuang secara berkala, dan bahkan beberapa belum pernah dibuang sejak pertama dioperasikan.

Page 19: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 vi POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Peta Tahapan Pengembangan Air Limbah Domestik

Page 20: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 vii POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Untuk sektor persampahan, cakupan pelayanan persampahan di kabupaten Pacitan saat ini untuk wilayah perkotaan untuk sampah yang terangkut telah mencapai 10,48%% dan dikelola mandiri oleh masyarakat sebesar 79,52% dan system 3R sebesar 10%. Untuk wilayah pedesaan, sampah yang terangkut masih 0% dan dikelola mandiri oleh masyarakat sebesar 100% dan system 3R sebesar 0%d. Saat ini Kabupaten Pacitan telah mempunyai Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) dengan system sanitary landfill yang dibangun pada tahun 2014.

Pengelolaan sampah – Sistem pemilihan awal dan penentuan

prioritas

Page 21: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 viii POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Peta Tahapan Pengembangan Persampahan

Page 22: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 ix POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Untuk sektor drainase, secara umum kondisi infrastruktur drainase lingkungan di Kabupaten Pacitan dalam kondisi baik dan dibagi dalam beberapa zona. Namun begitu masih terdapat beberapa desa/kelurahan di Kabupaten pacitan yang mengalami banjir. Adapun tahapan pengembangan drainase di Kabupaten Pacitan dapat tergambarkan dalam peta berikut :

Page 23: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 x POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Peta Tahapan Pengembangan Drainase

Page 24: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 xi POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Permasalahan mendesak terkait drainase lingkungan di Kabupaten Pacitan yaitu: i) sering terjadi genangan dan banjir, mengingat kondisi topografi kabupaten Pacitan yang bergunung gunung; ii) meningkatnya jumlah titik genangan.

Untuk dapat memperkirakan kemampuan daerah dalam pendanaan sanitasi, maka diperlukan analisis pada aspek belanja dalam APBD Kabupaten/Kota. Dari analisis tersebut akan terlihat trend pendanaan belanja sanitasi Kabupaten/Kota dalam jangka waktu lima (5) tahun terakhir, yaitu berupa pertumbuhan rata-rata belanja sanitasi. Secara umum trend ini akan dapat digunakan untuk memperkirakan besaran belanja sanitasi di Kabupaten/Kota hingga akhir periode perencanaan SSK.

Dalam upaya untuk mencapai sasaran dan tujuan dalam SSK, maka diperlukan adanya tujuan dan sasaran di setiap sektor sanitasi. Strategi dan rencana tindak untuk setiap sektor sanitasi dapat dilihat dalam tabel dibawah ini :

Page 25: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 xii POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tujuan Sasaran Strategi Pernyataan sasaran A. Sektor Air Limbah Meningkatkan lingkungan yang sehat dan bersih di Kabupaten Pacitan melalui pengelolaan air limbah domestik yang berwawasan lingkungan Adanya perencanaan pengelolaan

air limbah domestik di Kabupaten Pacitan sampai dengan tahun 2020

Meningkatkan kinerja pengelolaan air limbah domestik

Kepemilikan jamban keluarga meningkat sampai dengan 2020 Pengelolaan air limbah secara komunal meningkat sampai dengan tahun 2020 Tersedianya IPLT di tahun 2017 B. Sektor Persampahan

Pengelolaan sampah yang berwawasan lingkungan Meningkatnya layanan pelayanan

pengangkutan sampah - Meningkatkan peran serta

masyarakat dalam pengelolaan sampah dengan metode 3R

- Meningkatkan ketersediaan sarana prasarana persampahan

- Meingkatkan Kinerja pengelolaan pelayanan sampah

Meningkatnya TPS Tersedianya sarana dan prasarana TPS 3R 19 unit di tahun 2020 Partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah meningkat C. Sektor Drainase

Penyediaan sarana dan prasarana drainase lingkungan permukiman Semakin membaiknya kondisi

drainase lingkungan permukiman

- Peningkatan peran serta masyarakat dalam pemeliharaan drainase

- Optimalisasi pengelolaan

drainase Wilayah bebas genangan di permukiman

Skenario pencapaian sasaran jangka menengah dalam rencana peningkatan akses untuk setiap tahun selama 5 tahun di Kabupaten Pacitan dapat dijelaskan dalam tabel berikut :

Page 26: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 xiii POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Komponen Tahun

2012 2015 2016 2017 2018 2019 2020 Air Limbah Domestik 9,00% 100% 100% 100% 100% 100% 100% Persampahan 1,37% 10,48% 32,86% 55,24% 77,62% 100% 100% Drainase Perkotaan - 3,11% 2,34% 1,56% 0,79% 0% 0%

Secara umum, program dan kegiatan di semua sub sektor sanitasi mulai dari persampahan, drainase, air limbah domestik, PHBS memberikan penekanan pada pentingnya sosialisasi, peran serta masyarakat dan keberlanjutan dari kegiatan itu sendiri. Secara garis besar, program – program tersebut adalah sebagai berikut :

1. Sub sektor air limbah domestik • Master Plan • SPAL setempat (on-site system) a) Berbasis masyarakat

- Jamban untuk MBR - Sanitasi dasar untuk MBR - MCK Komunal < 10 SR

b) Berbasis Kelembagaan - MCK komunal - MCK ++ - Tangki Septik kmunal

c) Pembangunan IPLT • Sanitasi sekolah • Pengaturan dan Kelembagaan Daerah • Pemasaran sanitasi • Pemantauan

Page 27: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 xiv POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 2. Sub sektor persampahan • Masterplan • Pengelolaan sampah dari sumbernya • Pengelolaan sampah dari TPS sampai TPA - Pembangunan TPS permanen - Pembangunan TPST - Pembangunan TPS 3R - Pembangunan Stasiun Peralihan Antara (SPA) - Alat angkut stasiun antara dan TPA • TPA - Rehabilitasi/peningkatan TPA • Peningkatan operasi dan pemeliharaan prasarana dan sarana persampahan • Sanitasi sekolah • Pengendalian pencemaran dan perusakan lingkungan hidup

3. Sub sektor drainase • Master Plan • Saluran dan gorong-gorong drainase primer • Saluran dan gorong-gorong drainase sekunder • Saluran dan gorong-gorong drainase tersier/lingkungan • Kolam retensi • Rumah pompa • Pengaturan dan kelembagaan system drainase

Untuk indikasi biaya yang diperlukan dalam pengembangan sanitasi

untuk 5 tahun mendatang, untuk pendanaan APBN, APBD Pripinsi, APBD Kabupaten Pacitan, CSR dan masyarakat dapat digambarkan sebagai berikut :

Page 28: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 xv POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN X Rp. 1 Juta

No. Sumber Anggaran

Tahun Anggaran Total Anggaran 2016 2017 2018 2019 2020

A. Pemerintah 1 APBD Kab/Kota 6.002,00 7.847,00 8.152,00 9.087,00 7.897,00 39.085,00 2 APBD Provinsi 9.471,00 12.851,00 12.056,00 11.431,00 10.131,00 55.940,00 3 APBN 31.920,00 50.228,00 38.116,00 56.959,00 33.717,00 210.940,00 Jumlah A 47.393,00 70.926,00 58.324,00 77.477,00 51.745,00 305.965,00 B. Non-

Pemerintah

1 CSR Swasta 952,00 952,00 952,00 3.352,00 3.352,00 9.560,00 2 Masyarakat 1.432,00 3.462,00 3.572,00 3.512,00 1.457,00 13.435,00 Jumlah B 2.384,00 4.414,00 4.524,00 6.864,00 4.809,00 22.995,00 Total (A + B) 49.777,00 75.340,00 62.848,00 84.341,00 56.554,00 328.960,00

Adapun untuk daftar tunggu untuk pendanaan untuk kegiatan sanitasi di Kabupaten Pacitan yang belum didanai dan masuk dalam perbedaan pendanaan dapat dilihat dalam table berikut :

X Rp. 1 Juta No.

Uraian Tahun Anggaran Total Anggaran 2016 2017 2018 2019 2019

1 Air Limbah Domestik 812,00 812,00 812,00 1.412,00 1.412,00 5.260,00

2 Persampahan 80,00 80,00 80,00 1.880,00 1.880,00 4.000,00 3 Drainase

Perkotaan 60,00 60,00 60,00 60,00 60,00 300,00

4 Daftar tunggu (Funding Gap) 952,00 952,00 952,00 3.352,00 3.352,00 9.560,00

5 Kebutuhan Pendanaan Sanitasi

49.777,00 75.440,00 62.448,00 84.891,00 56.004,00 328.560,00

6 Gap (%) 1,91% 1,26% 1,52% 3,24% 4,91% 2,54%

Page 29: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 1 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG Pola umum yang berkembang dalam kerangka pembangunan daerah

lebih banyak diarahkan untuk memperoleh nilai ekonomis sebesar-besarnya sehingga cenderung untuk mengabaikan perkembangan lingkungan hidupnya. Kondisi tersebut disebabkan minimnya tingkat kesadaran pelaku pembangunan terhadap pentingnya kelestarian dan keberlanjutan lingkungan hidup. Dampak negatif dari pembangunan yang kurang peduli terhadap lingkungan, seperti permasalahan sampah, pencemaran, banjir dan longsor yang terjadi di banyak daerah, telah dirasakan pada satu dasawarsa terakhir ini.

Pembangunan di Kabupaten Pacitan dilaksanakan secara partisipatif, transparan dan akuntabel dengan berpegang teguh pada prinsip-prinsip dan pengertian dasar pembangunan yang berkelanjutan agar mekanisme pengelolaan, pemanfaatan semua sumber daya yang ada diharapkan nantinya akan bermuara kepada peningkatan kesejahteraan masyarakat dan mampu menjamin tetap terjaganya kualitas lingkungan yang memenuhi standar kehidupan.

Satu diantara sekian masalah penting yang harus diprioritaskan dalam peningkatan kualitas lingkungan adalah pengelolaan sanitasi, baik sanitasi dalam kedudukan sebagai salah satu kegiatan sektoral yang menjadi bagian dari program pengelolaan lingkungan maupun sanitasi sebagai bagian dari sistem pengembangan kawasan di wilayah permukiman. Sebagai bagian dari pengelolaan lingkungan, peningkatan kualitas sanitasi di Kabupaten Pacitan

Page 30: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 2 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN lebih difokuskan kepada upaya peningkatan kualitas sanitasi yang berbasis

masyarakat. Sedangkan sebagai subsistem pengembangan kawasan, peningkatan kualitas sanitasi di Kabupaten Pacitan difokuskan kepada pembangunan dan penataan drainase lingkungan, pengelolaan persampahan serta pencegahan terkontaminasinya air tanah dari limbah hasil kegiatan manusia khususnya di lingkungan pemukiman yang padat penduduk dan peningkatan kualitas dan kuantitas bagi masyarakat. Hal ini mendorong Pemerintah Kabupaten Pacitan untuk ikut serta dalam program Percepatan Pembangunan Sanitasi Permukiman (PPSP) yang dimulai pada tahun 2012.

Guna mendukung hal sebagaimana diatas, diperlukan perencanaan komprehensif dan langkah-langkah strategis, salah satu diantaranya melalui pembentukan Kelompok Kerja (Pokja) Sanitasi Kabupaten Pacitan yang ditetapkan Keputusan Bupati Pacitan Nomor 188.45/242/408.21/2011 tanggal 5 September 2011. Pokja Sanitasi bertugas antara lain menyusun dokumen perencanaan terkait bidang sanitasi, penetapan prioritas dan zonasi (priority setting and santition zoning), dan tugas-tugas lain dalam rangka peningkatan sanitasi Kabupaten Pacitan. Melalui Program Percepatan Pembangunan Sanitasi Permukiman (PPSP) yang difasilitasi oleh Pemerintah Pusat dan Pemerintah Propinsi Jawa Timur, maka Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan telah menyusun dokumen perencanaan bidang sanitasi pada tahun 2012 yaitu Buku Putih Sanitasi (BPS), Strategi Sanitasi Kabupaten, Memorandum Program Sektor Sanitasi (MPSS) serta buku laporan Study Enviromentall Health Risk Assesment (EHRA) . Dengan adanya dokumen tersebut, diharapkan dokumen tersebut dapat dijadikan pedoman bagi semua stake holder dalam rangka penanganan permasalahan sanitasi di Kabupaten Pacitan agar lebih terarah, sinergis dan terpadu.

Seiiring dengan perkembangan pembangunan yang sangat pesat, dinamika regulasi dan kebijakan terutama dengan terbitnya RPJMN 2015 -

Page 31: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 3 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 2019 yang menegaskan pencapaian target universal access 100 – 0 – 100

yang artinya 100 % untuk capaian layanan akses sanitasi layak , 0% wilayah kumuh dan 100% untuk capaian layanan air minum layak harus tercapai di tahun 2019, maka perlu dilakukan review / pemutakiran dokumen-dokumen dengan mengacu pada ketentuan peraturan perundangan-undangan dan kebijakan yang terbaru.

Sebagai langkah awal, Pemerintah Kabupaten Pacitan melakukan perubahan Pokja Sanitasi dengan menetapkan dalam Keputusan Bupati Pacitan Nomor : 188.45/529.A/408.21/KPTS/2015 tanggal 27 Mei 2015. Selanjutnya Pokja Sanitasi Kabupaten melaksanakan pemutakiran dokumen BPS, SSK, MPSS menjadi satu dokumen yang lebih efektif, efesien,sinergis ,terpadu, berkelanjutan dan berwawasan lingkungan dengan nama Strategi Sanitasi Kabupaten Pacitan. Dalam proses penyusunan dokumen ini harus sinergis dan mengacu pada dokumen-dokumen perencanaan lainnya yang telah disusun di Kabupaten Pacitan diantaranya yaitu RTRW Kabupaten Pacitan, RPJMD, RPI2JM, Rencana Strategis , dll.

Dengan demikian melalui penyusunan dokumen Strategi Sanitasi Kabupaten (SSK) tahun 2015 ini, Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan akan mengintegrasikan permasalahan antar sektor sanitasi dengan tujuan agar Dokumen Strategi Sanitasi tersebut memiliki dasar hukum yang jelas dan dapat diimplementasikan dengan memperhatikan ciri pendekatan yang dikembangkan, yaitu :

a) skala kabupaten,

b) dilakukan oleh Pokja Sanitasi Kabupaten sendiri,

c) top-down meets bottom up

Page 32: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 4 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Disamping itu, pada proses penyusunan SSK juga harus mengacu pada

ketentuan dan peraturan yang lebih tinggi diantaranya sebagai berikut ::

1) RPJMN 2014 – 2019 2) RTRW Nasional 3) RTRW Provinsi Jawa Timur 4) RJMD Provinsi Jawa Timur 5) Aturan-aturan terkait pengembangan kabupaten dan proses

perencanaan dari Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi Selanjutnya Dokumen Pemutahiran SSK ini menjadi acuan dalam pembangunan dan pengembangan sanitasi di Kabupaten Pacitan.

Adapun kedudukan SSK terhadap dokumen Perencanaan yang ada adalah sebagai berikut :

Gambar 1.1

Skematik Kedudukan Dokumen Pemutahiran SSK terhadap Dokumen Perencanaan

Page 33: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 5 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 1.2 METODOLOGI PENYUSUNAN

Metode penyusunan Dokumen SSK adalah sebagai berikut : 1. Studi dokumen dan analisis data sekunder. 2. Pengamatan secara langsung ke lapangan untuk mendapatkan gambaran

kondisi nyata. 3. Wawancara mendalam kepada narasumber kunci. 4. Diskusi kelompok terfokus dengan pihak terkait untuk mendapatkan hasil

analisis secara lebih luas. 5. Analisis SWOT dan matriks rangking isu prioritas.

Proses penyusunan SSK terdiri dari beberapa tahapan yang saling terkait

antara satu dengan lainnya, antara lain sebagai berikut : 1. Melakukan penilaian dan pemetaan kondisi sanitasi kabupaten saat ini yang

diwujudkan dalam dokumen Buku Putih Sanitasi Kabupaten tahap pertama yang didalamnya menggambarkan kondisi eksisting dan pengelolaan sektor sanitasi sebagai dasar penentuan kebijakan dan strategi penanganan sanitasi di Kabupaten Pacitan yang dituangkan kedalam Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran Pembangunan Sanitasi.

2. Menilai kesenjangan antara kondisi saat ini dengan kondisi yang diinginkan untuk mengidentifikasi dimana kekuatan, kelemahan, tantangan/ancaman serta peluang Kabupaten Pacitan dalam melangkah untuk mencapai Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran Sanitasi Kabupaten Pacitan 2020.

3. Merumuskan Strategi Sanitasi Kabupaten yang menjadi basis penyusunan Program dan Kegiatan Pembangunan Sanitasi Kabupaten Jangka Menengah (5 tahunan)

Penyusunan Strategi Sanitasi Kabupaten Pacitan ini disusun oleh Pokja Sanitasi kabupaten Pacitan secara partisipatif dan terintegrasi lewat diskusi, lokakarya dan konsultasi public dan pembekalan baik yang dilakukan oleh Tim

Page 34: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 6 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Pokja sendiri yang difasilitasi dari tim pendamping yaitu City Facilitator.

Metode yang digunakan dalam penyusunan SSK ini menggunakan beberapa pendekatan dan alat bantu yang secara bertahap untuk menghasilkan dokumen perencanaan yang lengkap. Serangkaian kegiatan dan metoda dilakukan oleh Pokja Sanitasi dan tim fasilitator pendamping adalah :

1. Melakukan penilaian dan pemetaan kondisi sanitasi kota saat ini. Pada tahap ini Pokja mengkaji kembali Buku Putih Sanitasi tahun 2012 dan SSK tahun 2012 serta dokumen lainnya yang terdapat di Pemerintah Kabupaten Pacitan dengan memastikan kondisi yang ada saat ini sehingga diketahui potensi dan permasalahan yang ada dalam pengelolaan sanitasi Kabupaten Pacitan. Kondisi semua sub sektor layanan sanitasi yang terdiri ; sub sektor air limbah, sub sektor persampahan, sub sektor drainase lingkungan serta aspek pendukung. Metoda yang digunakan adalah kajian data sekunder dan kunjungan lapangan untuk melakukan verifikasi informasi.

2. Menyusun profil wilayah dan profil sanitasi; Penyusunan profil wilayah dan profil sanitasi dilakukan berdasarkan data primer dan data sekunder yang ada. Data primer didapat dari studi berikut: a. Survei Risiko Kesehatan Lingkungan (Environmental Health Risk

Assessment/EHRA) merupakan kajian penerapan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan ketersediaan fasilitas sanitasi di seluruh wilayah kajian sanitasi di kabupaten Pacitan;

b. Kajian Peran Serta Swasta Dalam Penyediaan Layanan Sanitasi merupakan kajian partisipasi sektor non pemerintah dan masyarakat dalam penyediaan produk dan jasa layanan sanitasi di Kabupaten Pacitan;

Page 35: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 7 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN c. Kajian Komunikasi dan Pemetaan Media, merupakan kajian sejauh

mana ketersediaan informasi sanitasi yang disajikan oleh media massa dan instansi–instansi terkait di Kabupaten Pacitan;

d. Kajian Kelembagaan dan Kebijakan, dibutuhkan untuk mengetahui gambaran tingkat komunikasi di antara stakeholder dan peta media terkait kondisi dan potensi kelembagaan saat ini dalam pengelolaan sanitasi di Kabupaten Pacitan;

e. Kajian Peran Serta Masyarakat, diperlukan untuk menilai partisipasi masyarakat dengan pelibatan jender dan kemiskinan dalam pengelolaan sistem sanitasi serta prospek pengembangannya di masa depan.

f. Kajian Sanitasi Sekolah merupakan kajian untuk menilai kondisi sanitasi dan partisipasi pihak sekolah dalam pengelolaan sanitasi serta prospek pengembangannya di masa mendatang

Sedangkan data sekunder dapat bersumber dari Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW), Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD), Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), Rencana Strategis (Renstra), dokumen Realisasi APBD, dan dokumen-dokumen perencanaan Daerah maupun hasil studi yang ada.

3. Penentuan Area Berisiko.

Penentuan area berisiko dimulai dengan analisis data sekunder, diikuti dengan penilaian SKPD dan analisis berdasarkan hasil studi EHRA. Penentuan area berisiko berdasarkan data sekunder adalah kegiatan menilai dan memetakan tingkat risiko sebuah area berdasarkan data yang telah tersedia di SKPD seperti ketersediaan layanan fasilitas air bersih dan sanitasi serta data umum (nama kelurahan, jumlah RT dan RW, luas administratif, jumlah populasi, dan lain sebagainya).

Page 36: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 8 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 4. Penentuan area berisiko berdasarkan Penilaian SKPD diberikan

berdasarkan pengamatan, pengetahuan praktis dan keahlian profesi yang dimiliki individu anggota pokja. Sedangkan penentuan area berisiko berdasarkan hasil studi EHRA adalah kegiatan menilai dan memetakan tingkat risiko berdasarkan: kondisi sumber air, pencemaran air karena air limbah domestik, pengelolaan persampahan di tingkat rumahtangga, kondisi drainase lingkungan, dan aspek perilaku masyarakat.

5. Menetapkan kondisi sanitasi yang diinginkan ke depan yang dituangkan kedalam visi, misi sanitasi kabupaten, dan tujuan dan sasaran serta indikator sasaran pembangunan sanitasi kabupaten. Juga bagaimana strategi yang digunakan untuk mencapai tujuan dan sasaran yang ditetapkan.. Dalam perumusan bagian ini tetap mengacu kepada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), Renstra SKPD dan RTRW Kabupaten Pacitan dan dokumen perencanaan lainnya yang ada. Selanjutnya, jenis data yang kami gunakan adalah data sekunder yang meliputi data-data teknis terkait sanitasi berupa data air limbah, persampahan dan drainase.

6. Menilai kesenjangan antara kondisi saat ini dengan kondisi yang diinginkan. Analisis kesenjangan digunakan untuk mendiskripsikan issue strategis dan kendala yang mungkin akan dihadapi dalam mencapai tujuan.

7. Merumuskan Strategi Sanitasi Kabupaten Pacitan yang menjadi basis penyusunan program dan kegiatan pembangunan sanitasi kabupaten jangka menengah (5 tahunan). Dengan alat analisis SWOT mengkaji kekuatan, kelemahan, kesempatan dan ancaman dan Diagram Sistem Sanitasi.

1.3 DASAR HUKUM 1. Undang-Undang Dasar Republik Indonesia Tahun 1945

Page 37: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 9 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 2. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah-

Daerah Kabupaten dalam lingkungan Propinsi Jawa Timur (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 1950 Nomor 19, tambahan Berita Negara Republik Indonesia Nomor 9).

3. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan Berita Negara Republik Indonesia Nomor 4286).

4. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 5, Tambahan Berita Negara Republik Indonesia Nomor 4355).

5. Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2004 tentang Sumber Daya Air (Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2004, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4277).

6. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 104 Tahun 2004, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4421).

7. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4438).

8. Undang-undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional;

9. Undang-undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang; 10. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah

Page 38: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 10 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 11. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan Hidup

12. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang kesehatan.

13. Undang-undang No 1 Tahun 2011 tentang Perumahan Dan Kawasan Permukiman;

14. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5234).

15. Undang-undang No. 2 Tahun 2012 tentang Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Untuk Kepentingan Umum;

16. Undang-undang Nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah 17. Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2005 tentang Pedoman Pembinaan

dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4593).

18. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi dan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota (Lembaran Negara Tahun 2007 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4737).

19. Peraturan Pemerintah No. 37 Tahun 2012 tentang Pengelolaan Daerah Aliran Sungai;

20. Peraturan Pemerintah Nomor 81 Tahun 2012 tentang Pengelolaan Sampah Rumah Tangga dan Sejenisnya.

21. Peraturan Presiden No. 32 Tahun 2011 tentang Kebijakan Nasional Pengelolaan Sumber Daya Air;

Page 39: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 11 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 22. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman

Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 59 Tahun 2007

23. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 21/PRT/M/2006 tentang Kebijakan dan Strategi Nasional Pengembangan Sistem Pengelolaan Persampahan.

24. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 16/PRT/M/2008 tentang Kebijakan dan Strategi Nasional Pengembangan Sistem Pengelolaan Air Limbah Permukiman.

25. Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Nomor 13 Tahun 2013 tentang Pedoman Pelaksanaan 3R melalui Bank Sampah.

26. Peraturan Daerah Jawa Timur Nomor 8 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air di Provinsi Jawa Timur.

27. Keputusan Gubernur Jawa Timur Nomor 61 tahun 1999 tentang Baku Mutu Limbah Cair Bagi Rumah Sakit.

28. Keputusan Gubernur Jawa Timur Nomor 29 Tahun 2000 tentang Tata Cara Permohonan Izin Pembuangan Limbah Cair ke Sumber-Sumber Air di Provinsi Jawa Timur.

29. Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan Nomor 7 Tahun 2006 tentang Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah;

30. Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan Nomor 18 Tahun 2007 tentang Urusan Pemerintahan Kabupaten Pacitan

31. Peraturan Daerah Nomor 3 tahun 2011 tentang perubahan atas Perda Nomor 20 tahun 2007 tentang Organisasi Dinas Daerah Kabupaten Pacitan.

32. Peraturan Daerah Nomor 11 tahun 2011 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Pacitan

Page 40: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 12 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 33. Peraturan Daerah Nomor 5 tahun 2011 tentang Rencana Pembangunan

Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Pacitan 34. Peraturan Daerah Nomor 1 tahun 2011 tentang Pengelolaan Sampah 35. Peraturan Daerah Nomor 3 tahun 2010 tentang Rencana tata Ruang

Wilayah Kabupaten Pacitan

1.4 SISTEMATIKA PENULISAN Dalam penyusunan SSK tahun 2015-2019 ini, nantinya terdiri dari 6 (enam) bab, yaitu: Bab 1. Pendahuluan

Menggambarkan tentang latar belakang, metodologi penyusunan, dasar hukum dan sistematika penulisan.

Bab 2. Profil Sanitasi Saat Ini Berisi tentang gambaran umum wilayah kabupaten, kemajuan pelaksanaan SSK, area berisiko dan permasalahan sanitasi.

Bab 3. Kerangka Pengembangan Sanitasi Berisi uraian tentang visi dan misi sanitasi, tahapan pengembangan sanitasi, serta kemampuan pendanaan sanitasi daerah.

Bab 4. Strategi Pengembangan Sanitasi Berisi uraian dari strategi pengembangan sanitasi pada sub sektor air limbah domestik , persampahan dan drainase.

Bab 5. Program, Kegiatan dan indikasi Pendanaan Sanitasi Berisi ringkasan yang berkaitan dengan program dan kegiatan serta uraian tentang program dan kegiatan dari masing-masing sub sektor sanitasi yaitu air limbah domestik, persampahan dan drainase

Page 41: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 I- 13 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Bab 6. Monitoring dan Evaluasi Capaian SSK

Berisi mengenai strategi pelaksanaan monitoring dan evaluasi dari program dan kegiatan sanitasi yang akan dilakukan Kabupaten Pacitan dalam rangka pencapaian target yang diharapkan.

Page 42: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-1 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

BAB II

PROFIL SANITASI SAAT INI 2.1. GAMBARAN WILAYAH KOTA/KABUPATEN 2.1.1. Administrasi Wilayah Kabupaten Pacitan merupakan kabupaten yang terletak di pantai selatan Pulau Jawa dan memiliki karakteristik wilayah perbukitan (85% dari luas wilayah) dan merupakan kawasan ekokarst. Adapun wilayah administrasi Kabupaten Pacitan terdiri dari 12 kecamatan, 5 kelurahan dan 166 desa (total 171 desa/kelurahan) dengan letak geografis berada antara 110º 55’ - 111º 25’ Bujur Timur dan 7º 55’ - 8º 17’ Lintang Selatan. Adapun batas-batas administrasi Kabupaten Pacitan adalah :

– sebelah Timur : Kabupaten Trenggalek – sebelah Selatan : Samudera Indonesia – sebelah Barat : Kabupaten Wonogiri (Jawa Tengah) – sebelah Utara : Kabupaten Ponorogo Untuk lebih jelasnya orientasi wilayah Kabupaten Pacitan dapat dilihat pada Peta Administrasi Kabupaten Pacitan yang merupakan wilayah kajian SSK 2015-2020 tergambar dalam peta 2.1.

Page 43: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-2 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 2.1.a. Peta Wilayah Kajian SSK Kabupaten Pacitan

Sumber : RT RW Kabupaten Pacitan 2009 - 2028

Page 44: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-3 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 2.1.b. Peta Tata Guna Lahan (Penggunaan Lahan)

Sumber : RT RW Kabupaten Pacitan 2009 - 2028

Page 45: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-4 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.1

Pembagian Wilayah Kabupaten Pacitan No Kecamatan

Jumlah Desa/Kelurahan

Luas Wilayah

Administrasi Terbangun

(Ha) (%) thd

total administrasi

(Ha) (%) thd

luas administrasi 1 Donorojo 12 10.912 7,85% 195 1,79% 2 Punung 13 10.881 7,83% 184 1,69% 3 Pringkuku 13 13.293 9,56% 179 1,29% 4 Pacitan 25 7.710 5,55% 311 4,03% 5 Kebonagung 19 12.488 8,98% 179 11,43% 6 Arjosari 17 11.711 8,42% 162 1,39% 7 Nawangan 9 12.405 8,93% 1.573 1,93% 8 Bandar 8 11.735 8,44% 283 2,41% 9 Tegalombo 11 14.945 10,74% 294 1,97% 10 Tulakan 16 16.161 11,63% 541 3,34% 11 Ngadirojo 18 9.591 6,90% 403 4,20% 12 Sudimoro 10 7.105 5,17% 191 2,66%

Total 171 138.937 100% 4.495 3,24% Sumber : Pacitan Dalam Angka 2014 Dalam tabel diatas, dapat dijelaskan bahwa di Kabupaten Pacitan terdiri dari 12 Kecamatan dan 171 desa/kelurahan. Dengan luas administrasi sebesar 138.937 Ha dan luas wilayah yang terbangun sebesar 4.495 ha atau 3,24 % dari wilayah administrasi Kabupaten Pacitan.

Page 46: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-5 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 2.1.2. Kependudukan Pada tahun 2013 penduduk Kabupaten Pacitan sejumlah 599.866 jiwa, terdiri dari 298.053 jiwa laki-laki dan 301.886 jiwa perempuan, dengan tingkat kepadatan penduduk sebesar 432 jiwa per kilometer persegi. Tingkat kepadatan penduduk terendah berada di Kecamatan Pringkuku dan kepadatan tertinggi berada di Kecamatan Pacitan. Kepadatan penduduk di Kecamatan pacitan yang lebih tinggi dibanding sebelas kecamatan lainnya disebabkan karena kawasan Kecamatan Pacitan merupakan pusat pemerintahan dan pusat ekonomi Kabupaten Pacitan. Untuk terus mendorong pemerataan perkembangan laju pertumbuhan ekonomi dan pembangunan, Pemerintah Kabupaten Pacitan telah melakukan upaya-upaya penyebaran pusat pertumbuhan ekonomi baru di sejumlah kawasan. Laju pertumbuhan penduduk Kabupaten Pacitan pada tahun 2012 – 2013 mengalami kenaikan sebesar 2,27%. Adapun kenaikan laju pertumbuhan penduduk ini terjadi karena adanya kenaikan tingkat perekonomian di Kabupaten Pacitan sehingga banyak pendatang dari luar daerah yang kemudian menetap di Kabupaten Pacitan. Secara keseluruhan, kependudukan Kabupaten Pacitan dapat dilihat pada tabel berikut ini :

Page 47: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-6 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.2. Jumlah Penduduk Saat ini dan Proyeksinya untuk 5 tahun

Nama Kecamatan

Jumlah Penduduk (orang)

Wilayah Perkotaan

Wilayah Perdesaan

Total

Tahun Tahun Tahun 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2015 2016 2017 2018 2019 2020 Donorojo - - - - - - 43.008 44.169 45.361 46.586 47.844 49.136 43.008 44.169 45.361 46.586 47.844 49.136 Punung 4.282 3.779 3.335 2.943 2.597 2.292 33.446 34.171 34.912 35.670 36.444 37.235 37.729 37.950 38.247 38.613 39040 39.527 Pringkuku - - - - - - 31.760 31.668 31.576 31.484 31.393 31.302 31.760 31.668 31.576 31.484 31.393 31.302 Pacitan 58.795 61.952 65.279 68.784 72.478 76.470 24.993 25.743 26.516 27.312 28.132 28.977 83.788 87.695 91.795 96.096 100.610 105.356 Kebonagung 2.217 2.204 2.191 2.178 2.166 2.153 43.355 43.413 43.471 43.530 43.589 43.648 45572 45617 45662 45708 45755 45801 Arjosari 4.872 4.873 4.873 4.874 4.875 4.875 37.056 38.815 40.656 42.585 44.606 46.722 41.928 43.688 45.529 47.459 49.481 51.597 Nawangan - - - - - - 55,596 57,169 58,787 60,451 62,162 63,921 55,596 57,169 58,787 60,451 62,162 63,921 Bandar - - - - - - 48,398 49,574 50,779 52,013 53,277 54,571 48,398 49,574 50,779 52,013 53,277 54,571 Tegalombo - - - - - - 57,905 58,964 60,043 61,142 62,261 63,400 57,905 58,964 60,043 61,142 62,261 63,400 Tulakan - - - - - - 88,290 88,925 89,566 90,211 90,860 91,514 88,290 88,925 89,566 90,211 90,860 91,514 Ngadirojo 2.674 2.793 2.917 3.047 3.182 3.324 49.453 49.361 50.285 51.227 52.186 53.164 51127 52154 53202 54274 55368 56488 Sudimoro - - - - - - 37,370 38,311 39,277 40,266 41,281 42,321 37,370 38,311 39,277 40,266 41,281 42,321 Sumber: Proyeksi dan analisa Pokja

Page 48: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-7 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Dalam tabel 2.2 tersebut dapat dijelaskan bahwa proyeksi jumlah penduduk di wilayah perkotaan yang terbanyak terdapat di Kecamatan Pacitan di tahun 2015 sebesar 58.795 jiwa dan sampai dengan tahun 2020 sebesar 76.470 jiwa. Sedangkan untuk wilayah perdesaan yang terbesar terdapat di kecamatan Tulakan. Tahun 2015 sebesar 88.925 jiwa dan sampai dengan tahun 2020 sebesar 91.514 jiwa. Adapun untuk jumlah keluarga saat ini dan laju pertumbuhannya selama 5 tahun ke depan ( sampai tahun 2020 ) dapat dilihat dalam tabel 2.3. Untuk penduduk terpadat berada di Kecamatan Tulakan dan penduduk terkecil berada di kecamatan Punung. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat dalam tabel berikut :

Page 49: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-8 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.3. Jumlah Kepala Keluarga Saat ini

dan Proyeksinya untuk 5 tahun

Nama Kecamatan

Jumlah KK

Wilayah Perkotaan

Wilayah Perdesaan

Total

Tahun Tahun Tahun 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2015 2016 2017 2018 2019 2020 Donorojo - - - - - - 14.336 14.723 15.120 15.529 15.948 16.379 14.336 14.723 15.120 15.529 15.948 16.379 Punung 1.071 945 834 736 649 573 8.362 8.543 8.728 8.918 9.111 9.309 9.432 9.488 9.562 9.653 9.760 9.882 Pringkuku - - - - - - 10.587 10.556 10.525 10.495 10.464 10.434 10.587 10.556 10.525 10.495 10.464 10.434 Pacitan 19.598 20.651 21.760 22.928 24.159 25.490 8.331 8.581 8.839 9.104 9.377 9.659 27.929 29.232 30.598 32.032 33.537 35.149 Kebonagung 554 551 548 545 542 538 10.839 10.853 10.868 10.883 10.897 10.912 11.393 11.404 11.416 11.427 11.439 11.450 Arjosari 1.218 1.218 1.218 1.219 1.219 1.219 9.264 9.704 10.164 10.646 11.152 11.681 10.482 10.922 11.382 11.865 12.370 12.899 Nawangan - - - - - - 13.237 13.612 13.997 14.393 14.800 15.219 13.237 13.612 13.997 14.393 14.800 15.219 Bandar - - - - - - 16.133 16.525 16.926 17.338 17.759 18.190 16.133 16.525 16.926 17.338 17.759 18.190 Tegalombo - - - - - - 14.476 14.741 15.011 15.286 15.565 15.850 14.476 14.741 15.011 15.286 15.565 15.850 Tulakan - - - - - - 22.072 22.231 22.391 22.553 22.715 22.879 22.072 22.231 22.391 22.553 22.715 22.879 Ngadirojo 669 698 729 762 796 831 12.113 12.340 12.571 12.807 13.047 13.291 12.782 13.039 13.301 13.569 13.842 14.122 Sudimoro - - - - - - 9.342 9.578 9.819 10.067 10.320 10.580 9.342 9.578 9.819 10.067 10.320 10.580 Sumber: Proyeksi dan analisa pokja

Page 50: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-9 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Dalam tabel 2.3. dapat digambarkan bahwa jumlah KK terbesar terdapat di Kecamatan Pacitan dan yang terkecil terdapat di Kecamatan Sudimoro. Untuk pertumbuhan penduduk di Kabupaten Pacitan saat ini dan proyeksinya selama 5 tahun ke depan (sampai dengan tahun 2020), dapat dilihat dalam tabel 2.4 berikut ini :

Page 51: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-10 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.4. Tingkat Pertumbuhan Penduduk dan Kepadatan Saat ini

dan Proyeksinya untuk 5 tahun

Nama Kecamatan

Tingkat Pertumbuhan (%) Kepadatan Penduduk (orang/ha)

Tahun Tahun 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2015 2016 2017 2018 2019 2020 Donorojo 0.27 0,27 0,27 0,27 0,27 0,27 37.78 37.89 37.99 38.09 38.19 38.30 Punung 0.64 0,64 0,65 0,65 0,66 0,66 31.84 32.05 32.25 32.46 32.67 32.87 Pringkuku -0.29 -0,29 -0,29 -0,29 -0,29 -0,29 46.77 46.64 46.50 46.37 46.23 46.10 Pacitan 5.07 5,33 5,60 5,88 6,18 6,49 101.04 106.16 111.54 117.20 123.14 129.38 Kebonagung 0.06 0,06 0,06 0,06 0,06 0,06 62.21 62.24 62.28 62.32 62.36 62.39 Arjosari 2.67 2,74 2,81 2,89 2,97 3,05 69.05 70.89 72.78 74.73 76.72 78.77 Nawangan 2.83 2,91 2,99 3,08 3,16 3,25 43.23 44.46 45.71 47.01 48.34 49.71 Bandar 2.43 2,49 2,55 2,61 2,67 2,74 26.55 27.19 27.85 28.53 29.22 29.93 Tegalombo 1.83 1,86 1,90 1,93 1,97 2,00 60.57 61.68 62.81 63.96 65.13 66.32 Tulakan 0.72 0,73 0,73 0,74 0,74 0,75 99.09 99.80 100.52 101.25 101.98 102.71 Ngadirojo 2.3 2,35 2,41 2,46 2,52 2,58 31.30 32.02 32.76 33.51 34.28 35.07 Sudimoro 2.52 2,58 2,65 2,72 2,78 2,85 35.42 36.31 37.23 38.17 39.13 40.12 Sumber: Proyeksi dan Analisa Pokja

Page 52: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-11 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Dalam tabel 2.4 dapat dijelaskan bahwa tingkat pertumbuhan terbesar di wilayah Kecamatan Pacitan dan terendah terdapat di wilayah Kecamatan Pringkuku. Sedangkan kepadatan penduduk terbesar terdapat di Kecamatan Pacitan dan terendah terdapat di Kecamatan Ngadirojo.

Tabel 2.5. Jumlah Penduduk Miskin per Kecamatan

Nama Kecamatan Jumlah keluarga miskin (KK) Donorojo 4.445 Punung 3.072 Pringkuku 2.870 Pacitan 3.738 Kebonagung 3.069 Arjosari 3.658 Nawangan 7.836 Bandar 6.418 Tegalombo 5.603 Tulakan 3.882 Ngadirojo 3.603 Sudimoro 2.041 Sumber: Pacitan Dalam Angka 2014 Dalam tabel 2.5 diatas dapat dijelaskan bahwa jumlah KK miskin yang terdapat pada masing-masing kecamatan di Kabupaten Pacitan. Untuk KK miskin terbesar berada di Kecamatan Nawangan dengan jumlah 7.836 KK dan terkecil berada di Kecamatan Sudimoro dengan jumlah 2.041 KK. 2.1.3. Kebijakan Pembangunan 2.1.3.1. Rencana Sistem Perkotaan Wilayah Kabupaten Pacitan terdiri dari 12 kecamatan. Jenis kegiatan yang akan dikembangkan disesuaikan dengan kebutuhan, seperti fasilitas perbelanjaan,

Page 53: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-12 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN fasilitas pendidikan, fasilitas kesehatan, fasilitas peribadatan, serta fasilitas rekreasi dan olahraga, untuk penyelenggaraan dan pengembangan kehidupan ekonomi, sosial dan budaya masyarakat. Adapun hirarki kawasan perkotaan dan Ibukota Kecamatan di Kabupaten Pacitan adalah sebagai berikut: 1) Kawasan perkotaan Pacitan dengan hirarki K-1 berfungsi sebagai Pusat Kegiatan Wilayah (PKW II/C/2); 2) Ibukota Kecamatan yang berfungsi sebagai pusat Kegiatan Lokal (PKL) dengan hirarki K-2 meliputi: Ibukota Kecamatan Punung, Ibukota Kecamatan Ngadirojo, dan Ibukota Kecamatan Bandar; 3) Ibukota Kecamatan yang berfungsi sebagai pusat Pelayanan Kawasan (PPK) dengan hirarki K-3 meliputi: Ibukota Kecamatan Donorojo, Ibukota Kecamatan Pringkuku, Ibukota Kecamatan Kebonagung, Ibukota Kecamatan Arjosari, Ibukota Kecamatan Tegalombo, Ibukota Kecamatan Nawangan, Ibukota Kecamatan Tulakan, Ibukota Kecamatan Sudimoro. Disamping itu terdapat Pusat Pelayanan Lingkungan (PPL) yaitu pusat pelayanan yang melayani kegiatan skala desa/kelurahan atau beberapa kampung.

Page 54: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-13 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 2.2

Rencana Sistem Pusat Perkotaan Sumber : RTRW Kabupaten Pacitan 2014 Keterangan: Orientasi Pergerakan dari PPK menuju PKL Orientasi Pergerakan dari PKL menuju PKW Adapun rencana hirarki pusat pelayanan wilayah, rencana pengembangan jumlah penduduk dan rencana sistem kegiatan produksi ekonomi basis tiap kecamatan di Kabupaten Pacitan hingga tahun 2028 adalah sebagai berikut: 1) Kecamatan Pacitan a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-1, dengan fungsi sebagai PKW II/C/2 dan sentra kegiatan sektor pariwisata, Sektor industri makanan minuman ringan dan peristirahatan, Industri pengalengan ikan dan sektor pertambangan, serta sektor industri produksi batik tulis. b. Adanya percepatan pertumbuhan, dengan asumsi sudah berfungsinya Jalan Lintas Selatan Selatan. PKL

PKL

PKL

PKW

Bandar

Ngadirojo

Punung

Pacitan

PPK

PPK

PPK

PPK PPK

PPK

PPK

PPK

Page 55: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-14 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN c. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Pacitan sebagai PKW II/C/2 adalah 100.000-150.000 jiwa. 2) Kecamatan Punung a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-2, dengan fungsi sebagai PKL dan kegiatan sebagai sentra kegiatan kelautan. b. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Punung sebagai PKL adalah 50.000-100.000 jiwa. c. Wilayah sentra sektor industri produksi mainan anak yang terbuat dari kayu jati dan sentra produksi keramik/ gerabah seni. 3) Kecamatan Bandar a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-2, dengan fungsi sebagai PKL dan kegiatan sebagai sentra produksi dan kegiatan industri pertanian, pertambangan, dan merupakan kawasan strategis agropolitan. b. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Bandar sebagai PKL adalah 50.000-100.000 jiwa. 4) Kecamatan Ngadirojo a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-2, dengan fungsi PKL dan kegiatan sebagai sentra kegiatan sektor perikanan dan kelautan (budidaya keramba), pertambangan dan sektor industri produksi batik tulis dan sale pisang. b. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Ngadirojo sebagai PKL adalah 50.000-100.000 jiwa 5) Kecamatan Donorojo a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-3, dengan fungsi sebagai PPK, Pusat Ibu Kota Kecamatan dan kegiatan utama sebagai sentra kegiatan tanaman perkebunan (kapas), rumput laut dan kacang-kacangan sebagai pengepul, industri perkayuan, biofuel dan gula merah.

Page 56: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-15 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN b. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Donorojo sebagai PPK adalah 25.000-50.000 jiwa. 6) Kecamatan Pringkuku a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-3, dengan fungsi sebagai PPK, Pusat Ibu Kota Kecamatan dan kegiatan utama sebagai pusat pengumpul. b. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Pringkuku sebagai PPK adalah 25.000-50.000 jiwa. c. Sebagai sentra produksi kelapa. 7) Kecamatan Kebonagung a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-3, dengan fungsi sebagai PPK, Pusat Ibu Kota Kecamatan dan kegiatan utama sebagai pusat pengumpul dan sentra produksi kelapa serta gula merah. b. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Kebonagung sebagai PPK adalah 25.000-50.000 jiwa. 8) Kecamatan Arjosari a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-3, dengan fungsi sebagai PPK, Pusat Ibu Kota Kecamatan dan kegiatan utama sebagai pusat pengumpul. b. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Arjosari sebagai PPK adalah 25.000-50.000 jiwa. 9) Kecamatan Nawangan a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-3, dengan fungsi sebagai PPK, Pusat Ibu Kota Kecamatan dan kegiatan utama sebagai pusat pengumpul dan merupakan kawasan strategis agropolitan. b. Sebagai sentra produksi sektor pertambangan. c. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Nawangan sebagai PPK adalah 25.000-50.000 jiwa.

Page 57: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-16 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 10) Kecamatan Tegalombo a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-3, dengan fungsi sebagai PPK, Pusat Ibu Kota Kecamatan dan kegiatan utama sebagai pusat pengumpul serta sebagai sentra produksi jahe gajah. b. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Tegalombo sebagai PPK adalah 25.000-50.000 jiwa 11) Kecamatan Tulakan a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-3, dengan fungsi sebagai PPK, Pusat Ibu Kota Kecamatan dan kegiatan utama sebagai pusat pengumpul. b. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Tulakan sebagai PPK adalah 25.000-50.000 jiwa. c. Sebagai sentra produksi sektor pertanian (kelapa, jeruk manis, kolong), dan sektor pertambangan. 12) Kecamatan Sudimoro a. Diarahkan sebagai kecamatan dengan hirarki K-3, dengan fungsi sebagai PPK, Pusat Ibu Kota Kecamatan dan kegiatan utama sebagai pusat pengumpul. b. Diarahkan sebagai kawasan strategis pengembangan PLTU. c. Target Jumlah penduduk untuk Kecamatan Sudimoro sebagai PPK adalah 25.000-50.000 jiwa. d. Sebagai sentra produksi kelapa, pertambangan.

2.1.3.2. Rencana Sistem Pedesaan Pembangunan kawasan pedesaan dititikberatkan pada pembangunan pertanian. Pusat pelayanan lingkungan permukiman pedesaan, dengan jangkauan pelayanan lokal dialokasikan tersebar merata di pusat-pusat kelurahan, yang mempunyai jumlah penduduk memadai dan di seluruh pusat-pusat lingkungan permukiman. Adapun kegiatan yang diperlukan di dalam kehidupan pertanian di kawasan perdesaan antara lain:

Page 58: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-17 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 1) Pertanian (bercocok tanam), perikanan, peternakan, dan kehutanan; 2) Industri pengolahan hasil pertanian; 3) Penyaluran hasil-hasil pertanian untuk menunjang kegiatan pariwisata pantai dan agrowisata. Kegiatan pertanian (bercocok tanam), perikanan, peternakan, dan kehutanan berada di daerah pedesaan sedangkan kegiatan lainnya berlokasi di pusat pertumbuhan atau pusat pelayanan yang merupakan konsentrasi permukiman dicerminkan dalam satu titik lokasi dan daerah belakangnya. Sistem perdesaan dilakukan dengan membentuk pusat pelayanan kawasan perdesaan secara berhirarki, meliputi: 1) Pusat pelayanan setiap desa (Pusat Pelayanan Lingkungan /PPL); 2) Pusat pelayanan pada setiap dusun atau kelompok permukiman.

2.1.3.3. Rencana Sistem Prasarana Wilayah Rencana sistem jaringan prasarana wilayah Kabupaten Pacitan meliputi prasarana yang memiliki skala pelayanan lokal, kota dan regional. Rencana sistem jaringan prasarana terdiri atas rencana sistem jaringan prasarana transportasi, listrik dan sumber daya energi lainnya, telekomunikasi, sumber daya air, dan jaringan prasarana lainnya. Semua tingkatan sistem jaringan dan pelayanan infrastruktur lainnya dengan tingkatan yang lebih tinggi terletak di wilayah-wilayah dengan orde tinggi, sedangkan sistem jaringan dan prasarana wilayah dengan tingkatan yang lebih rendah terletak di wilayah dengan orde kota yang lebih rendah. Bentuk struktur sarana wilayah Kabupaten Pacitan berdasarkan struktur ruang perkotaannya dapat dilihat pada gambar 2.2. berikut.

Page 59: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-18 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 2.3

Struktur Sarana Wilayah Berdasarkan Struktur Ruang Sumber : RTRW Kabupaten Pacitan 2014 2.1.4. Pola Ruang A. Rencana Pelestarian Kawasan Lindung Dengan mengacu pada Keppres No. 32 tahun 1990 tentang Pengolahan Kawasan Lindung dan Undang-undang No. 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang, maka rencana kawasan lindung di wilayah Kabupaten Pacitan adalah sebagai berikut: 1) Kawasan yang memberikan perlindungan kawasan dibawahnya, terdiri atas: a. Kawasan Hutan Lindung b. Kawasan Karst 2) Kawasan perlindungan setempat, terdiri atas: a. Kawasan sempadan pantai

Page 60: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-19 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN b. Kawasan sempadan sungai c. Kawasan sekitar mata air d. Kawasan sekitar SUTT 3) Kawasan suaka alam dan cagar budaya, terdiri atas: a. Kawasan cagar alam b. Kawasan cagar budaya 4) Kawasan Rawan Bencana Alam, terdiri atas: a. Kawasan rawan gempa bumi b. Kawasan rawan tanah longsor/gerakan tanah c. Kawasan gelombang pasang tsunami d. Kawasan rawan banjir 5) Kawasan Lindung lainnya, terdiri atas: a. Kawasan ruang terbuka hijau b. Kawasan terumbu karang

B. Rencana Pengembangan Kawasan Budidaya Kawasan budidaya keberadaannya sangat penting bagi pemenuhan kebutuhan hidup masyarakat setempat dan ekonomi wilayah Kabupaten Pacitan. Berdasarkan Undang-Undang No. 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang, Kawasan Budidaya adalah wilayah yang ditetapkan dengan fungsi utama untuk dibudidayakan atas dasar kondisi dan potensi sumberdaya alam, sumberdaya manusia dan sumberdaya buatan. Kawasan budidaya yang mencakup perwilayahan Kabupaten Pacitan terdiri atas : 1) Kawasan peruntukan hutan produksi 2) Kawasan peruntukan hutan rakyat 3) Kawasan peruntukan pertanian 4) Kawasan peruntukan perikanan 5) Kawasan peruntukan pertambangan 6) Kawasan peruntukan industri 7) Kawasan peruntukan pariwisata

Page 61: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-20 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 8) Kawasan peruntukan permukiman, terdiri atas: a. Permukiman Perkotaan b. Permukiman Pedesaan 9) Kawasan peruntukan lainnya, terdiri atas: a. Kawasan andalan b. Kawasan Keselamatan Operasi Penerbangan (KKOP) Pangkalan Udara TNI AU Iswahyudi

2..1.5. Wliayah Rawan Bencana Alam Kondisi geologi Indonesia yang merupakan pertemuan lempeng-lempeng tektonik yang menjadikan kawasan Indonesia ini memliki kondisi geologi yang sangat kompleks. Selain menjadikan wilayah Indonesia ini kaya akan sumberdaya alam, kandungan logam, mineral, minyak bumi, gas dan bahan tambang lainnya merupakan salah satu konsekuensi logis kekompleksitasan kondisi geologi di Indonesia yang menjadikan daerah-daerah memiliki tingkat kerawanan yang tinggi terhadap bencana alam. Daerah rawan bencana alam gempa bumi dan tsunami Indonesia hampir semuanya berada pada daerah yang tingkat populasinya tinggi. Selain itu keberadaan sirkum mediteran yang merupakan salah satu baris pegunungan di bumi dimana diantaranya mempunyai karakteristik sebagai gunung aktif. Hal ini merupakan potensial terjadinya bencana alam vulkanis. Bahaya gempa tektonik dan vulkanik ini mempunyai dampak pada pantai selatan Jawa yang dapat mengakibatkan terjadinya bencana gelombang tsunami. Jalur gempa tektonik yang pada akhirnya akan menimbulkan tsunami memanjang dari pegunungan Himalaya, India Selatan, Sri Langka, Maladewa berlanjut ke selatan Pulau Sumatera membelok ke timur di sepanjang pantai selatan Jawa hingga Laut Banda, lalu membelok ke utara melalui Sulawesi, Filipina, dan Jepang. Daerah Jawa Selatan khususnya Cilacap, Kebumen, Wonogiri hingga Pacitan yang berada di atas lempeng India-Auastralia kondisinya saat ini sangat rapat karena mendapat tekanan dari lempeng Eropa-Asia. Kondisi lempeng Jawa Selatan

Page 62: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-21 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN yang rapat dan tertekan itu sewaktu-waktu bisa patah sehingga menimbulkan gempa.

A. Arahan Zona Resiko Bencana Gempa Kawasan Koridor Pansela Jawa yang merupakan bagian dari Lempeng Eurasia di bagian utara garis equator mempunyai potensi zona tumbukan (subduktif aktif) dengan Lempeng Indo-Australia di bagian selatan garis equator di Samudera Hindia. Potensi tumbukan ini dapat menimbulkan gempa tektonik mengingat gerakan alami lempeng menuju garis equator sebagai akibat gaya sentrifugal putaran bola bumi. Daerah Kabupaten Pacitan yang berada di atas lempeng India-Australia kondisinya saat ini sangat rapat karena mendapat tekanan dari lempeng Eropa-Asia. Kondisi lempeng Jawa Selatan yang rapat dan tertekan itu sewaktu-waktu bisa patah sehingga menimbulkan gempa. Berdasarkan hal tersebut maka seluruh wilayah Kabupaten Pacitan termasuk kedalam kawasan rawan gempa bumi dan perlu adanya sosialisasi kepada masyarakat tentang managemen resiko bencana dengan mitigasi bencana. B. Arahan Zona Resiko Bencana Banjir Bahaya bencana banjir selain merupakan bahaya bencana yang disebabkan oleh proses alamiah siklus air, juga banyak dipengaruhi oleh perbuatan manusia dalam mengolah alam dan sumberdayanya yang menyebabkan keseimbangan ekosistem dan alam menjadi tidak stabil. Salah satu penyebab terjadinya banjir yang terjadi di wilayah Kabupaten Pacitan adalah adanya perilaku merusak (vandalism) yang dilakukan oleh manusia antara lain pengrusakan hutan, kawasan penyangga dan daerah aliran sungai mengakibatkan siklus air yang secara alami terjadi menjadi tidak seimbang antara run off dan serapan serta antara hulu dan hilir yang mengakibatkan bencana banjir dan juga tanah longsor.

Page 63: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-22 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Titik-titik rawan kejadian banjir di wilayah Kabupaten Pacitan sangat erat kaitannya dengan keberadaan sungai - sungai utama yang ada yaitu Sungai Baksoko, Sungai Lorog, Sungai Pagotan, Sungai Bawur dan terutama Sungai Grindulu. Sungai yang sering mengalami banjir dalam DAS Grindulu adalah Grindulu Hilir, Asem Gandok dan Kebonagung. Di Kecamatan Pacitan, wilayah yang dilalui oleh Kali Bengkal dan Kali Tani yang merupakan anak Sungai Grindulu juga termasuk sebagai Kawasan Rawan Banjir. Daerah yang masuk kedalam kawasan rawan banjir adalah Kecamatan Arjosari, Pacitan dan Kebonagung. Desa-desa yang termasuk daerah rawan banjir adalah Kelurahan Baleharjo, Desa Sirnoboyo, Desa Kembang, Desa Mentoro, Desa Semanten, Desa Banjarsari, Desa Gembong, Desa Arjosari, Desa Jatimalang, Desa Mlati, Desa Gayuhan, Desa Cangkring, Desa Cokrokembang, Desa Bogoharjo, Desa Hadiwarno dan Desa Hadiluwih. Saat ini penggunaan lahan di kawasan rawan banjir di Kabupaten Pacitan adalah sebagai kawasan permukiman. Penggunaan lahan di Kawasan yang rawan banjir direncanakan tidak akan berubah, namun untuk meminimalkan kemungkinan terjadinya banjir adalah dengan meningkatkan luasan ruang hutan kota dan kawasan terbuka hijau, terutama di daerah hulu, guna meningkatkan penyerapan air hujan kedalam tanah dan meminimalkan air limpasan (run off), serta dengan melakukan pengembangan sistem prasarana drainase. Di Kabupaten Pacitan, ada daerah yang belum mengalami banjir namun berpotensi untuk mengalami banjir selain lokasi-lokasi yang telah disebutkan sebelumnya, yaitu daerah yang memiliki kemiringan lahan yang landai sekitar 0-8%. Untuk menghindari kemungkinan terjadinya banjir di masa yang akan datang maka daerah resapan air perlu dipertahankan dan dengan perencanaan sistem drainase harus dilakukan sesuai dengan perkembangan wilayah.

Page 64: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-23 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN C. Arahan Zona Resiko Bencana Longsor/Gerakan Tanah Sesuai dengan pembahasan terdahulu, kawasan yang memiliki kerawanan terhadap bencana longsor ditetapkan penggunaan lahannya sebagai hutan lindung. Hal ini dimaksudkan untuk menjaga agar tanah disekitar daerah rawan longsor menjadi lebih stabil karena diikat oleh akar-akar tumbuhan. Adapun kawasan rawan tanah longsor di Kabupaten Pacitan merupakan daerah yang memiliki kemiringan lahan lebih dari 40%. Daerah yang termasuk kedalam kawasan tanah longsor adalah Kecamatan Arjosari (Desa Mangunharjo dan Desa Temon), Kecamatan Tegalombo (Desa Kebondalem, Desa Ngreco, Desa Tegalombo, Desa Puncangombo bagian Utara, dan Desa Gedangan), Desa Sendang Kecamatan Donorojo, dan Desa Sidoharjo Kecamatan Pacitan.

D. Arahan Zona Resiko Bencana Tsunami Tsunami merupakan gelombang pasang yang disebabkan oleh gempa bumi atau longsoran di lereng dasar laut. Gelombang pasang semacam ini bisa melanda daerah pantai sampai puluhan meter tingginya dan ratusan hingga ribuan meter jauhnya dari pantai, sehingga menyapu dan merusak segala apa yang ada di pantai dan di daratan. Kabupaten Pacitan terletak di jalur gempa tektonik yang pada akhirnya akan menimbulkan tsunami memanjang di sepanjang pantai selatan Jawa. Berdasarkan hal tersebut diketahui bahwa pantai Selatan Kabupaten Pacitan merupakan kawasan rawan bencana tsunami tinggi. Untuk itu penggunaan dan pengembangan lahan di sepanjang pantai Kabupaten Pacitan harus direncanakan sedemikian rupa agar dapat meminimalkan dampak yang akan terjadi jika ada tsunami. Sesuai dengan Peraturan Daerah Propinsi Jawa Timur Nomor 2 Tahun 2006 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Propinsi Jawa Timur 2005-2020, pantai di Kabupaten Pacitan dimasukan kedalam daerah bahaya I (satu) terhadap

Page 65: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-24 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN bencana tsunami sehingga ketentuan pengaturan sempadan harus memperhatikan bahaya tsunami. Adapun kecamatan yang merupakan kawasan rawan bencana tsunami dan perlu diatur penggunaan lahannya adalah wilayah pantai di bagian selatan Kecamatan Donorojo, Kecamatan Pringkuku, Kecamatan Pacitan, Kecamatan Kebonagung, Kecamatan Tulakan, Kecamatan Ngadirojo dan Kecamatan Sudimoro Lokasi yang diarahkan penggunaan lahannya sebagai bahaya I tsunami adalah seluruh pantai yang terletak di Kabupaten Pacitan bagian Selatan dengan kemiringan lahan yang landai sekitar 0-15%. Pantai-pantai tersebut berada di bagian Selatan beberapa kecamatan berikut ini: Pantai Klayar di Kecamatan Donorojo, Pantai Watukarung dan Pantai Srau di Kecamatan Pringkuku, Pantai Tamperan dan Pantai Telengria di Kecamatan Pacitan, Pantai Bakung dan Pantai Wawaran di Kecamatan Kebonagung, Pantai Jetak di Kecamatan Tulakan, Pantai Sidomulyo dan Pantai Taman di Kecamatan Ngadirojo serta Pantai Ngobyok di Kecamatan Sudimoro. Wilayah yang dilalui sungai yang dipengaruhi oleh pasang surut air laut dan masuk kedalam kawasan rawan tsunami adalah sebagai berikut: 1. Wilayah Subdas Baksoko, terdiri atas Desa Sendang Kecamatan Donorojo, Desa Watukarung dan Desa Dersono Kecamatan PringkukuWilayah Subdas Grindulu, terdiri atas Kelurahan Ploso, Desa Kembang, Desa Sirnoboyo, Kelurahan Baleharjo dan Kelurahan Sidoharjo Kecamatan Pacitan. 2. Wilayah Subdas Pagotan, terdiri atas Desa Sidomulyo Kecamatan Ngadirojo, Desa Padi Kecamatan Tulakan 3. Wilayah Subdas Lorog, terdiri atas Desa Hadiwarno, Desa Hadiluwih dan Desa Tanjungpuro Kecamatan Ngadirojo 4. Wilayah Subdas Bawur, terdiri atas Desa Sukorejo Kecamatan Sudimoro.

Page 66: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-25 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 2.1.6. KEBIJAKAN PENATAAN RUANG WILAYAH PERBATASAN

A. STRATEGI PENGELOLAAN RUANG KABUPATEN PACITAN DALAM WILAYAH CITRAGUNG Strategi Pengembangan Wilayah yang harus diakomodasi dalam Pengembangan Wilayah Pacitan berkaitan dengan peran dan fungsinya dalam Kawasan Citragung (Pacitan-Trenggalek-Tulung Agung) adalah sebagai berikut: 1) Meningkatkan daya saing sektor ekonomi potensial 2) Meningkatkan daya tarik kawasan di mata investor antara lain dengan cara menyediakan prasarana dan sarana penunjang. 3) Memperbaiki sistem pemasaran produk yang dihasilkan kawasan 4) Pemasaran produk yang dihasilkan tidak diorientasikan kepada jalur lalu lintas ekonomi dan perdagangan Jawa Timur. 5) Membatasi pembangunan di wilayah-wilayah yang rawan bencana alam. 6) Meningkatkan pendapatan perkapita masyarakat dengan mengembangkan sektor ekonomi potensial. 7) Mengurangi jumlah pengangguran dengan menciptakan lapangan pekerjaan baru di sektor Pertanian, yaitu di Sub sektor Perkebunan, Peternakan, Perikanan Laut, serta di Sektor Pertambangan dan Penggalian.

B. STRATEGI PENGELOLAAN RUANG KABUPATEN PACITAN DALAM WILAYAH PAWONSARI Wilayah Pengembangan Pacitan (Provinsi Jawa Timur), Wonogiri (Provinsi Jawa Tengah) dan Wonosari (Provinsi Yogyakarta) terletak dalam wilayah administrasi provinsi yang berbeda, sehingga pengembangan wilayah Pawonsari diarahkan pada upaya-upaya untuk mengembangkan keuntungan komparatif antar wilayah dan tidak terjadi tumpang tindih peran dan fungsi wilayah yang sama. Strategi Pengembangan Wilayah Pawonsari (Pacitan-Wonogiri-Wonosari) adalah sebagai berikut: 1) Pengembangan Kawasan Wisata. 2) Pengembangan Kawasan Perikanan dan Kelautan.

Page 67: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-26 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 3) Pemantapan Fungsi Lindung. 4) Pengendalian Pemanfaatan Ruang pada Fungsi-fungsi Lindung Sempadan Sungai, Danau, Pantai. 5) Pemantapan Mekanisme Perijinan Pemanfaatan Ruang. 6) Pengembangan Jaringan Jalan/Aksesibilitas. 7) Pengembangan Prasarana Wilayah Penunjang Fungsi Sektoral. 8) Pengembangan Jaringan Jalan Lintas Kabupaten. 9) Pengembangan Jalur Angkutan. 10) Pengembangan Jaringan Jalan Lintas Propinsi. 11) Konservasi Sumberdaya Air: Pembangunan, Pengelolaan dan Konservasi Sungai, Danau dan Sumber Air Lainnya. Adapun untuk peta rencana struktur ruang dan rencana pola ruang yang terdapat dalam RT RW Kabupaten Pacitan dapat tergambarkan dalam peta berikut :

Page 68: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-27 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 2.4. Peta Rencana Struktur Ruang Kabupaten Pacitan

Sumber : RT RW Kabupaten Pacitan 2009 - 2028

Page 69: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-28 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Peta 2.5. Peta Rencana Pola Ruang Kabupaten Pacitan Sumber : RT RW Kabupaten Pacitan 2009 - 2028

Page 70: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-29 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 2.2. KEMAJUAN PELAKSANAAN SSK

2.2.1. Air Limbah Domestik Pengelolaan air limbah di Kabupaten Pacitan belum sepenuhnya berjalan optimal. Sarana dan prasarana pengelolaan air limbah berupa IPLT belum terdapat di Kabupaten Pacitan sedangkan IPAL masih dalam proses pembangunan. Seiring berkembangnya Kabupaten Pacitan menjadi kota Pusat Kegiatan Wilayah (PKW) dalam Rencana Tata Ruang Wilayah di Propinsi Jawa Timur dan pertumbuhan jumlah penduduk yang semakin pesat, berakibat pada meningkatnya volume pencemar khususnya yang berasal dari buangan domestik, baik air limbah cucian dan kamar mandi (grey water) dan air limbah WC (black water). Sehingga baik dalam jangka pendek atau menengah maupun jangka panjang diperlukan suatu pengelolaan air limbah yang terpadu dalam mendukung pembangunan sanitasi di Kabupaten Pacitan. Pada tahun 2015 ini, terdapat beberapa kemajuan dari pelaksanaan pengelolaan air limbah domestik seperti yang telah direncanakan pada penyusunan SSK pada tahun 2012. Beberapa kemajuan dari pelaksanaan SSK yang disusun pada tahun 2012 terdapat dalam tabel berikut :

Page 71: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-30 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.6 Kemajuan Pelaksanaan SSK untuk Air Limbah Domestik

Sumber : Hasil analisa SSk 2012 - 2017Strategi Sanitasi kabupaten Pacitan tahun 2012 – Tahun 2017 SSK

Tujuan Sasaran Data dasar* Status saat ini (1) (2) (3) (4) Penyediaan dan stimulasi sarana sanitasi bagi masyarakat yang sehingga memenuhi standar teknis pada tahun 2017 Meningkatnya jumlah jamban sehat yang memenuhi standar teknis dan kesehatan pada tahun 2017 81% jumlah jamban sehat (cubluk masuk katagori) Jumlah jamban sehat mencapai 49,82% (cubluk tidak masuk katagori) Meningkatnya sarana sanitasi bagi masyarakat pada tahun 2017 (sasaran dihapus karena sudah tersirat dalam sasaran di atas # hasil analisis Pokja tahun 2015) - -

Page 72: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-31 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Pengelolaan Air Limbah Rumah Tangga di lingkungan masyarakat Kabupaten Pacitan masih ada yang menggunakan jamban yang masih belum memenuhi standart yang telah ditentukan, masih menggunakan septic tank yang diindikasikan sebagai cubluk, dan sebagian lainnya dibuang ke drainase (SPAL) baik saluran terbuka maupun tertutup. Sanimas (Sanitasi Masyarakat berupa MCK plus) menjadi salah satu alternatif yang dikembangkan di Kabupaten Pacitan meskipun skalanya masih terbatas dan masih perlu ditingkatkan di masa mendatang. Dari data di atas dapat disimpulkan bahwa pengelolaan air limbah mengalami kemajuan dan dengan didukung penerapan PHBS yang baik sehingga kabupaten Pacitan pada tahun 2013 masuk dalam katagori 0% BABS atau ODF.

2.2.2. Persampahan Jumlah penduduk yang terus meningkat berakibat pada peningkatan jumlah timbulan sampah yang ada di Kabupaten Pacitan. Hingga akhir tahun 2014 sejumlah 1.619,84 m3/hari, dimana sebagian besar sampah berupa sampah organik atau sampah basah dengan prosentase berkisar 47,70 % dari keseluruhan total timbulan sampah. Untuk mengoptimalkan pengelolaan dan penanganan sampah di Kabupaten Pacitan, SKPD terkait sedang menggalakkan program 3 R (Reduce, Reuse, Recycle)1. Program 3 R di Kabupaten Pacitan diwujudkan dalam kegiatan memanfaatkan sampah organik sebagai bahan baku pupuk kompos. Tujuannya adalah mengurangi timbulan sampah yang masuk ke TPA. Kabupaten Pacitan telah memiliki Lokasi TPA yang terletak di di Dadapan, Kabupaten Pacitan, memiliki luas lahan 5, 28 Ha, untuk mengolah sampah mencapai 115 ton/hari. Konsep pengolahan yang dikembangkan adalah sanitary landfill, tetapi 1Reduce, Reuse, Recycle (3R), dalam bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai Mengurangi timbulan sampah, Menggunakan kembali sampah, dan Mendaur ulang sampah.

Page 73: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-32 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN karena keterbatasan biaya, SDM, maupun sarana dan prasarana di TPA, maka pengelolaannya belum optimal. Secara umum pengelolaan dan penanganan persampahan di Kabupaten Pacitan ditangani oleh Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan Kabupaten Pacitan dan Kantor Lingkungan Hidup Kabupaten Pacitan. Dari penyusunan SSK tahun 2012, sudah terdapat kemajuan yang berarti. Dari data dasar tahun 2012 bahwa cakupan layanan persampahan sebesar 1,37% untuk system tidak langsung dan 98,63% untuk system langsung, maka pada tahun 2015 ini mengalami kemajuan, yaitu :

Page 74: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-33 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Page 75: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-34 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.7 Tabel kemajuan Pelaksanaan SSK untuk Persampahan

Sumber : SSK 2012 - 2017 Strategi Sanitasi kabupaten Pacitan tahun 2012 – Tahun 2017 SSK

Tujuan Sasaran Data dasar* Status saat ini (1) (2) (3) (4) Tercapainya Pelayanan persampahan yang komprehensif dan ramah lingkungan pada tahun 2017

Mengurangi Volume Timbulan Sampah yang masuk ke TPA dari 146,15 M3/hari menjadi 131,535 m3/hari Timbulan sampah yang masuk ke TPA sebesar 146,15 M3/hari Timbulan sampah yang masuk ke TPA sebesar 131 M3/hari Meningkatnya Pelayanan sampah dari 87,5% menjadi 92% pada tahun 2017 87,5% pelayanan sampah (skala 15 desa/kel.) 10,48% pelayanan sampah di wilayah Perkotaan Kabupaten Pacitan Peningkatan Kualitas TPA dari kontrol landfill menjadi sanitary landfill pada tahun 2015 - TPA sudah terbangun Sanitary lanfill dengan 1 sel Sarana Angkut Sampah sudah tua tidak layak jalan Sampah di TPS terangkut 100 % mulai tahun 2014 (hasil analisis pokja sasaran sudah tidak relevan dan indikatornya tidak sesuai sehingga dihapus)

Page 76: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-35 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 2.2.3. Drainase Tahapan pengembangan pada sub sektor drainase direncanakan tidak hanya di kawasan perkotaan Pacitan. Sampai saat ini pelayanan pengelolaan drainase lingkungan masih di sekitar kawasan perkotaan Pacitan. Sistem drainase yang dikembangkan di perkotaan Pacitan secara umum terdiri dari sistem makro (drainase alam) dan sistem mikro (drainase teknis/buatan). Urusan pengelolaan drainase secara kelembagaan dikelola oleh Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan. Sistem pengelolaan drainase di Kabupaten Pacitan berdasarkan kondisi eksisting umumnya langsung menuju ke pembuangan akhir/sungai sedangkan sumber pembuangan tersebut berasal dari rumah tangga yang langsung menuju selokan/parit. Pilihan sistem yang dapat digunakan umumnya adalah sistem gravitasi dan sistem pemompaan. Adapun perkembangan kemajuan SSK tahun 2012 dibandingkan dengan tahun 2015 adalah cakupan eksisting di tahun 2012 untuk sistem gravitasi di kabupaten Pacitan mencapai 30% dan sistem perpompaan masih 0%. Hal ini karena pengaruh kondisi tanah di Kabupaten pacitan yang bergunung-gunung. Adapun kemajuan perkembangan pelaksanaan terhadap dokumen SSK 2012 – 2017 dengan kondisi eksisting saat ini dapat dilihat dalam tabel berikut :

Page 77: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-36 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Page 78: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-37 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.8 Tabel kemajuan Pelaksanaan SSK untuk Drainase Perkotaan Sumber : SSK 2012 -2012Strategi Sanitasi kabupaten Pacitan tahun 2012 – Tahun 2017 SSK

Tujuan Sasaran Data dasar* Status saat ini (1) (2) (3) (4) Mengurangi dampak banjir kota dan luas genangan banjir yang timbul pada saat musim penghujan di lingkungan permukiman Bekurangnya lokasi desa langanan banjir pada tahun 2017 3,33% desa menjadi langganan banjir (skala kec. Pacitan) Prosentase luas genangan 3,11% (skala wilayah terbangun di kabupaten Pacitan)

Page 79: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-38 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Dalam tabel di atas dapat tergambarkan bahwa genangan/banjir di kabupaten Pacitan saat ini sebesar 3,11% yang indikatornya diambilkan dari luas genangan disbanding dengan luas permukiman (area terbangun) yang ada di kabupaten Pacitan.

2.2. PROFIL SANITASI SAAT INI a. Air Limbah Domestik Pengelolaan air limbah di Kabupaten Pacitan belum sepenuhnya berjalan optimal. Terlihat dari sarana dan prasarana pengelolaan air limbah hanya berupa Intalasi Pengolahan Lumpur Tinja (IPLT) yang belum terdapat di kabupaten Pacitan. Sedangkan untuk sarana prasarana truk tinja disediakan oleh pihak swasta yang bergerak dalam jasa sedot tinja/kakus, yang jumlahnya masih sedikit di kabupaten Pacitan (± 2 perusahaan). Seiring berkembangnya Kabupaten Pacitan menjadi kota Pusat Kegiatan Wilayah (PKW) dalam Rencana Tata Ruang Wilayah di Propinsi Jawa Timur dan pertumbuhan jumlah penduduk yang semakin pesat, berakibat pada meningkatnya volume pencemar khususnya yang berasal dari buangan domestik, baik air limbah cucian dan kamar mandi (grey water) dan air limbah WC (black water). Sehingga baik dalam jangka pendek atau menengah maupun jangka panjang diperlukan suatu pengelolaan air limbah yang terpadu dalam mendukung pembangunan sanitasi di Kabupaten Pacitan. Pengelolaan Air Limbah Rumah Tangga di lingkungan masyarakat Kabupaten Pacitan sebagian besar dengan sistem septic tank (tangki septik) tingkat rumah tangga dan komunal, sebagian masih menggunakan septic tank yang diindikasikan sebagai cubluk, dan sebagian lainnya dibuang ke drainase (SPAL) baik saluran terbuka maupun tertutup. Sanimas (Sanitasi Masyarakat berupa MCK plus) menjadi salah satu alternatif yang dikembangkan di Kabupaten Pacitan meskipun skalanya masih terbatas dan masih perlu ditingkatkan di masa mendatang.

Page 80: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-39 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 1) Sistem dan Infrastruktur Kondisi pengelolaan air limbah domestik di Kabupaten Pacitan saat ini masih seperti yang lain-lain. Yaitu untuk Black Water yang salurannya berakhir ke tangki septic dan untuk Grey Water berakhir di sungai/drainase . Sistem pengolahan air limbah domestik di Kabupaten Pacitan diawali dari kelompok fungsi; user interface, penampungan awal, dan diakhiri dengan proses pembuangan/daur ulang. Sedangkan teknologi yang digunakan masih sederhana dan pada umumnya yang sudah dipahami oleh masyarakat. Untuk lebih jelasnya disajikan tentang sistem dan infrastruktur yang terdapat di Kabupaten Pacitan melalui Diagram Sistem Sanitasi saat ini seperti dalam gambar berikut :

Page 81: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-40 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.9. Diagram Sistem Sanitasi Pengelolaan Air Limbah Domestik Sumber : Hasil analisis Pokja Adapun cakupan akses dan system layanan air limbah domestic dapat disajikan dalam table berikut : (A) User interface SISTEM SANITASI : AR LIMBAH-SEGMENTASI KEGIATAN (ON-SITE SISTEM) (C) Pembuangan Akhir Produk Input (B) Pengumpulan/ Penampungan Tangki Septik Grey Water Bidang Resapan Saluran Drainase Black Water 1. Tinja 2. Urine 3. Air Pembersih 4. Air Penggelontor Air Cucian Dari Dapur Tempat cuci piring Pembuangan Air Cucian Air Untuk Mandi Air Cucian Pakaian

Page 82: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-41 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.10 Cakupan Layanan Air Limbah Domestik Saat ini di Kabupaten Pacitan

No Nama

Kecamatan

Sanitasi tidak layak Sanitasi Layak BABS* Sistem Onsite Sistem Offsite Sistem Berbasis Komunal Skala Kawasan / terpusat (KK) Cubluk, jamban tidak aman (KK) Cubluk aman/ Jamban keluarga dgn tangki septik aman (KK) MCK /Jamban Bersama (KK) MCK Komunal (KK) Tangki Septik Komunal > 10 KK (KK) IPAL Komunal (KK) Sambungan Rumah yg berfungsi (KK) (i) (ii) (iii) (iv) (v) (vi) (vii) (viii) (ix) (x) 1. Wilayah Perdesaan Kec Donorojo 0 3.606 3.750 829 200 0 0 0 Kec Punung 0 3.034 3.748 973 600 0 0 0 Kec Pringkuku 0 3.661 3.164 176 420 0 0 0 Kec Pacitan 0 658 2.534 400 200 0 0 0 Kec Kebonagung 0 3.896 5.910 645 200 0 0 0 Kec Arjosari 0 2.787 3.864 1.423 200 0 0 0 Kec Nawangan 0 5.825 694 230 0 0 0 0

Page 83: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-42 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Kec Bandar 0 9.813 773 745 200 0 0 0 Kecn Tegalombo 0 9.896 1,690 1,733 300 0 0 0 Kec Tulakan 0 10.338 8.069 2.174 100 0 0 0 Kec Ngadirojo 0 4.115 3.174 361 400 0 0 0 Kec Sudimoro 0 4.566 1.871 664 200 0 0 0 2. Wilayah Perkotaan

Kec Donorojo 0 1.319 1.993 551 100 Kec Punung 0 855 1.241 232 100 Kec Pringkuku 0 151 1.679 26 120 Kec Pacitan 0 2.671 14.017 793 1100 Kec Kebonagung 0 10 1.292 6 5 Kec Arjosari 0 538 1.947 378 0 Kec Nawangan 0 5.133 465 58 100 Kec Bandar 0 2.024 382 193 0 Kec Tegalombo 0 834 283 40 0 Kec Tulakan 0 441 1.263 271 200 Kec Ngadirojo 0 742 3.890 191 100 Kec Sudimoro 0 649 531 57 100 Sumber : hasil analisis Pokja

Page 84: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-43 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Dalam table 2.10 dapat digambarkan bahwa jumlah jamban layak di wilayah pedesaan terbesar terdapat di Kecamatan Tulakan sebesar 8.069 KK dan di wilayah perkotaan terdapat di Kecamatan Pacitan sebesar 14.017 KK. Adapun untuk jamban tidak layak (cubluk) di wilayah pedesaan yang terbesar terdapat di Kecamatan Bandar sebesar 9.813 KK dan di wilayah perkotaan terbesar terdapat di kecamatan Nawangan sebesar 5.133 KK. Sedangkan untuk kondisi sarana dan prasarana pengelolaan air limbah domestic di Kabupaten Pacitan dapat dilihat dalam table berikut :

Page 85: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-44 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Table 2.11 Tabel kondisi sarana dan prasarana pengelolaan

air limbah domestik No Jenis Satuan Jumlah/ Kapasitas Kondisi Keterangan Berfungsi Tdk berfungsi (i) (ii) (iii) (iv) (v) (vi) (vii) SPAL Setempat (Sistem Onsite) 1 Berbasis komunal MCK Komunal Unit 54 V 2. Truk Tinja Unit 2 V Truk tinja punya swasta 3 IPLT : kapasitas M3/hari 0 - - SPAL Terpusat (Sistem Offsite) 1 Berbasis komunal - Tangki septik komunal >10KK Unit 0 - - - IPAL Komunal Unit 0 - - 2 IPAL Kawasan/Terpusat 0 - - - Kapasitas M3/hari 0 - - - - Sistem 0 - - - Sumber : hasil analisis Pokja Untuk instalasi air limbah di Kabupaten Pacitan, kondisi eksisting terdapat 54 MCK dan 2 truk tinja yang dikelola oleh swasta, Adapun IPLT belum terdapat di Kabupaten Pacitan. Untuk cakupan akses dan system layanan sanitasi untuk air limbah dapat dilihat pada peta berikut :

Page 86: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-45 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Gambar 2.6. Peta Cakupan Akses dan Sistem Layanan Air Limbah Domestik Per Kecamatan di Kabupaten Pacitan Sumber : Masterplan Air Limbah 2014

Page 87: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-46 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 2) Kelembagaan dan Peraturan Untuk pengelolaan air limbah di Kabupaten Pacitan secara umum dikelola oleh Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan kebersihan Kabupaten Pacitan. Selain itu DInas Kesehatan kabupaten Pacitan juga berperan dalam pengelolaan air limbah melalui beberapa program di bawah kendali Bidang pemberantasan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Pacitan. Namun saat ini pelaksanaan regulasi terhadap pelaksanaan pengelolaan air limbah secara khusus belum diterapkan.

b. Persampahan 1. Sistem dan Infrastruktur Perkembangan kota mengakibatkan adanya kecenderungan buangan/limbah yang meningkat dan bervariasi. Beberapa kegiatan perkotaan yang menjadi sumber penghasil sampah antara lain adalah permukiman, kegiatan perkantoran, pemerintahan, ataupun dari kegiatan perekonomian. Seiring pertumbuhan Kabupaten Pacitan maka diperlukan ketersediaan sarana dan prasarana perkotaan yang layak dan memadai untuk pengelolaan persampahan. Penyediaan sarana dan prasarana ini harus disertai dengan sistem manajemen dan pengelolaannya yang efektif dan efisien. Pelayanan persampahan saat ini baru mencakup 15 (lima belas) desa/kelurahan di Ibu Kota Kecamatan (IKK) Pacitan dengan jumlah penduduk sebesar 47.178. Dengan asumsi timbulan sampah 2,7 ltr/orang/hari, proyeksi timbulan sampah IKK Pacitan sebesar 127,38 m3/hari. Jenis layanan terdiri dari penyapuan jalan protokol secara rutin dan berkala, pengolahan sampah organik menjadi kompos, penyediaan Tempat Penampungan Sementara (TPS), pengangkutan sampah dari TPS ke Tempat

Page 88: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-47 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Pemrosesan Akhir (TPA). Menurut American Public Health Association (APHA) sampah adalah sesuatu yang tidak dapat digunakan, tidak dipakai, tidak disenangi atau sesuatu yang terbuang yang berasal dari kegiatan manusia dan tidak terjadi dengan sendirinya (Trihadiningrum, 2007). Sampah adalah limbah padat yang berasal dari kegiatan manusia dan hewan, yang harus dibuang karena tidak berguna atau tidak diinginkan lagi (Tchobanoglous, Theisen, Vigil, 1993). Dari definisi tersebut dapat diartikan bahwa sampah adalah segala sesuatu yang merupakan sisa produk atau produk sampingan dari aktivitas manusia ataupun mahluk hidup lainnya yang tidak diinginkan lagi, tidak digunakan lagi atau telah dibuang. Berdasarkan tipenya sampah dapat diklasifikasikan sebagai berikut (Peavy, Rowe, Tchobanoglous, 1985) : 1. Sampah basah (garbage), yaitu sampah yang terdiri dari bahan-bahan organic dan mempunyai sifat mudah membusuk. Sampah basah umumnya berasal dari sektor pertanian dan sisa makanan. Sampah ini mempunyai ciri mudah terurai oleh mikroorganisme. 2. Sampah kering (rubbish), yaitu sampah organik cukup kering yang sulit terurai oleh mikroorganisme, sehingga sulit membusuk. Sampah kering dapat dibagi atas 2 golongan yaitu : - Sampah yang tidak mudah membusuk tapi mudah terbakar, seperti kayu, bahan plastik, kain, bahan sintetis. - Sampah yang tidak mudah membusuk dan tidak mudah terbakar, seperti logam, kaca, keramik. 3. Sampah abu dan residu (ashes dan residues), yaitu sampah yang terdiri dari berbagai jenis abu (ashes) hasil pembakaran kayu, batu bara dan bahan yang mudah terbakar lainnya. Sampah ini biasanya berbentuk kecil-kecil, lembut, ringan sehingga mudah terbang dan dapat mengganggu saluran pernapasan. 4. Sampah bangunan, yaitu sampah yang berasal dari kegiatan pembangunan dan penghancuran bangunan atau konstruksi lainnya.

Page 89: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-48 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 5. Sampah jalan, yaitu sampah yang berasal dari kegiatan penyapuan jalan berupa debu/pasir, rontokan daun kering dan sampah lainnya, yang umumnya berupa sampah kering. 6. Sampah khusus, yaitu sampah yang berasal dari area permukiman dan komersial berupa perabot rumah tangga yang sudah tidak digunakan lagi. Contoh lainnya alat-alat elektronik yang sudah rusak, alat-alat rumah tangga/komersial/industri yang sudah rusak, baterai bekas, oli/minyak, ban bekas dan bangkai binatang. 7. Sampah B3, yaitu sampah yang umumnya dihasilkan dari kegiatan industri. Namun banyak produk sehari-hari untuk membersihkan rumah, produk otomotif, produk cat dan produk perlengkapan berkebun yang bersifat toksik yang membahayakan kesehatan dan lingkungan. 8. Sampah pengolahan air/limbah, yaitu berupa sisa-sisa bahan yang digunakan dalam pengelolaan air/limbah seperti bahan-bahan sisa (endapan) di bangunan pengolahan air/limbah. 9. Sampah industri, yaitu sampah yang dihasilkan dari kegiatan-kegiatan konstruksi, manufaktur, pabrikasi, penggunaan bahan kimia dan pemanfaatanenergi. Sampah industri ini banyak mengandung bahan berbahaya. Karena itu setiap industri yang menghasilkan sampah berbahaya diharuskan untuk menyediakan fasilitas pengolahan sampah sendiri. Dan tidak membuang sampahnya bersama-sama dengan sampah kota. Berdasarkan sifatnya sampah dapat digolongkan ke dalam beberapa golongan, yaitu (Hadiwinoto, 1983) : 1. Sampah organik, yaitu sampah yang mengandung senyawa-senyawa organic yang tersusun oleh unsur-unsur karbon, hidrogen dan oksigen. Sampah yang termasuk dalam golongan ini, yaitu daun-daunan, kayu, kertas, karton, tulang, sisa makanan ternak, sayur dan buah yang mudah didegradasi oleh mikroba.

Page 90: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-49 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN - Sampah organik yang mudah membusuk (garbage) yaitu limbah padat semi basah berupa bahan-bahan organik yang berasal dari sektor pertanian dan pangan termasuk dari sampah pasar. Sampah ini mempunyai ciri mudah terurai oleh mikroorganisme dan mudah membusuk, karena mempunyai rantai kimia yang relatif pendek. Sampah ini akan menjijikkan jika sudah membusuk apalagi bila terkena genangan air sehingga masyarakat enggan menanganinya. - Sampah organik yang tak mudah membusuk (rubish) yaitu limbah padat organik kering yang sulit terurai oleh mikroorganisme sehingga sulit membusuk. Hal ini karena rantai kimia panjang dan kompleks yang dimilikinya, contoh dari sampah ini adalah kertas dan selulosa. 2. Sampah anorganik, yaitu Sampah yang terdiri dari kaleng, besi dan logam logam lainnya, gelas, mika atau bahan yang tidak tersusun oleh senyawasenyawa organik. Sampah ini tidak dapat didegradasi oleh mikroba. 3. Pengelolaan sampah di Kabupaten Pacitan dilaksanakan oleh Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan, Kantor Lingkungan Hidup dan masyarakat. Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan bertanggungjawab terhadap pengangkutan sampah sampai ke TPA, sedangkan Kantor Lingkungan Hidup bertanggungjawab terhadap pengelolaan TPA.

Page 91: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-50 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.12. Diagram Sistem Sanitasi Persampahan

Sumber : Hasil analisis Pokja Diagram di atas menunjukkan aliran sampah baik organik maupun anorganik yang berasal dari user interface seperti rumah tangga, pasar/pertokoan dibuang ke tempat pengumpulan sampah atau gerobak dorong sampah yang selanjutnya diteruskan ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA). Sebagian sampah organik tersebut diolah menjadi pupuk/kompos. Produk Input (A) User Interface (B) Pengumpulan Setempat (D) Pengangkutan SISTEM SANITASI : PERSAMPAHAN (E) Pembuangan Akhir/ Daur Ulang (C) Penampungan Setempat Gerobak dorong Kontainer TPS Pasar Arm Roll Dump Truck TPA Pengomposan di TPA RT/Pasar/ Pertokoan Rumah Jalan Sampah Organik Sampah Anorganikik

Page 92: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-51 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Table 2.13. Tabel Timbulan Sampah Per Kecamatan Nama Kecamatan Jumlah Penduduk Volume Timbulan Sampah Wilayah perdesaan Wilayah perkotaan Total Wilayah perdesaan Wilayah Perkotaan Total Orang Orang orang (%) (M3/hari) (%) (M3/hari) (%) (M3 / hari) Kec Donorojo - 40.776 40.776 100 110,09 - - 100 110,09 Kec Punung 5.498 32.040 37.538 17,16 17,39 82,84 83,95 100 101,34 Kec Pringkuku 31.945 31.945 100 86,25 - 100 86,25 Kec Pacitan 52.955 23.557 76.512 55,51 114,69 44,49 91,90 100 206,58 Kec Kebonagung 2.243 43.238 45.481 5,18 1,65 94,82 30,19 100 31,84 Kec Arjosari 4.871 33.775 41.338 14,42 4,59 85,58 27,25 100 28,94 Kec Nawangan - 52.578 52.578 100 36,80 - - 100 36,80 Kec Bandar - 46.129 46.129 100 32,29 - - 100 32,29 Kec Tegalombo - 55.842 55.842 100 39,09 - - 100 39,09 Kec Tulakan - 87.032 87.032 100 60,92 - - 100 60,92 Kec Ngadirojo 2.452 46.688 49.213 5,24 1,67 94,76 30,17 100 34,45 Kec Sudimoro - 35.555 35.555 100 24,89 - - 100 24,89 Sumber : Masterplan persampahan Kabupaten pacitan 2014 dan Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan

Untuk timbulan sampah di Kabupaten Pacitan terbesar terdapat di Kecamatan Pacitan sebesar 206,58 M3/hari adapun yang terendah terdapat di Kecamatan Sudimoro sebesar 24,89 M3/hari.

Page 93: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-52 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.14 Tabel cakupan akses dan sistem layanan persampahan

per kecamatan Nama Kecamatan 3R Volume sampah yg terangkut ke TPA Wilayah perdesaan Wilayah perkotaan Total Wilayah Perkotaan Total (%) (M3) (%) (M3) (%) (M3) (%) (M3) (%) (M3) Kecamatan Donorojo 0% 0 0% 0 0% 0 100% 2,7 100% 2,7 Kecamatan Punung 0% 0 0% 0 0% 0 100% 2,7 100% 2,7 Kecamatan Pringkuku 0% 0 0% 0 0% 0 100% 2,7 100% 2,7 Kecamatan Pacitan 0% 0 100% 27 100% 27 100% 113,03 100% 113,03 Kecamatan Kebonagung 0% 0 0% 0 0% 0 0% 0 0% 0 Kecamatan Arjosari 0% 0 0% 0 0% 0 100% 2,7 100% 2,7 Kecamatan Nawangan 0% 0 0% 0 0% 0 0% 0 0% 0 Kecamatan Bandar 0% 0 0% 0 0% 0 0% 0 0% 0 Kecamatan Tegalombo 0% 0 0% 0 0% 0 0% 0 0% 0 Kecamatan Tulakan 0% 0 0% 0 0% 0 100% 2,7 100% 2,7 Kecamatan Ngadirojo 0% 0 0% 0 0% 0 100% 2,7 100% 2,7 Kecamatan Sudimoro 0% 0 0% 0 0% 0 0% 0 0% 0 Sumber : Dinas CIpta Karya Tata Ruang dan Kebersihan Kabupaten Pacitan dan Kantor Lingkungan Hidup Kabupaten pacitan

Page 94: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-53 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Untuk 3R hanya terdapat 1 tempat yang terdapat di kecamatan Pacitan dengan cakupan 27 M3/hari. Adapun volume sampah yang masuk ke TPA terbesar dari kecamatan pacitan sebesar 113,03 M3/hari

Tabel 2.15 Tabel Kondisi Sarana dan Prasarana Pengelolaan Persampahan No Jenis Prasarana / Sarana Satuan Jumlah/ luas total terpakai Kapasitas / daya tampung* Ritasi /hari Kondisi Keterangan M3 Baik Rusak ringan Rusak Berat (i) (ii) (iii) (iv) (v) (vi) (vii) (viiii) (ix) (x) 1 Pengumpulan Setempat - Gerobak Unit 163 0,6 2 V - Becak/Becak Motor Unit 86 0,75 1 V - Motor roda 3 Unit 12 0,75 1 V - Kendaraan Pick Up Unit 3 1,25 1 V 2 Tempat Penampungan Sementara (TPS) - Bak sampah (beton/kayu/fiber) unit 4 2 1 V - Container unit 24 7 1 V - Transfer Stasiun unit 0 - - - - SPA (Stasiun Peralihan Antara) unit 0 - -- - 3. Pengangkutan - Dump Truck unit 3 8 1 V - Arm Roll Truck unit 3 7 1 V

Page 95: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-54 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN No Jenis Prasarana / Sarana Satuan Jumlah/ luas total terpakai Kapasitas / daya tampung* Ritasi /hari Kondisi Keterangan M3 Baik Rusak ringan Rusak Berat - Compactor Truck unit 0 1 V 4 Pengolahan Sampah - Sistem 3R unit 1 - V - Incinerator unit 1 V 5 TPA/TPA Regional Konstruksi:lahan urug saniter/lahan urug terkendali/ penimbunan terbu Operasional:lahan urug saniter/lahan urug terkendali/ penimbunan terbuka - Luas total TPA yg terpakai Ha 5,28 - V

- Luas sel Landfill Ha 0,6 - V - Daya tampung TPA (M3/hari) 115 - V 6 Alat Berat - Bulldozer unit 1 Setiap hari V - Whell/truck loader unit 0 - - V - Excavator / backhoe unit 1 - - V - Truk tanah unit 0 - 7 IPL: Sistem kolam/aerasi/….. 0 -

Page 96: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-55 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN No Jenis Prasarana / Sarana Satuan Jumlah/ luas total terpakai Kapasitas / daya tampung* Ritasi /hari Kondisi Keterangan M3 Baik Rusak ringan Rusak Berat Hasil pemeriksaan lab (BOD dan COD): - Efluen di Inlet - Efluen di Outlet Sumber : Dinas Cipta Karya tata Ruang dan Kerbersihan Kabupaten Pacitan dan Kantor Lingkungan Hidup Kabupaten Pacitan Untuk sarana dan prasarana persampahan seperti yang terdapat dalam table diatas, dapat digambarkan bahwa di kabupaten pacitan sudah mempunyai gerobak, becak motor, motor roda 3, kendaraan pick up, Dump truck, amrol truck dan alat berat. Untuk TPA sudah menggunakan system sanitary landfill dengan luas TPA 5,28 ha. Adapun cakupan akses dan layanan untuk persampahan di Kabupaten Pacitan dapat dilihat pada peta berikut :

Page 97: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-56 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Gambar 2.7. Peta Cakupan Pelayanan Persampahan di Kabupaten Pacitan Sumber : Masterplan Persampahan Kabupaten Pacitan 201

Page 98: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-57 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 2. Kelembagaan dan Peraturan Pengelolaan sampah di Kabupaten Pacitan dilaksanakan oleh : 1. Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan sesuai dengan Peraturan Bupati Pacitan Nomor 45 Tahun 2007 Tentang Uraian Tugas, Fungsi, dan Tata Kerja Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan Kabupaten Pacitan. 2. Kantor Lingkungan Hidup sesuai dengan Peraturan Bupati Pacitan No. 65 Tahun 2007 Tentang Uraian Tugas, Fungsi, dan Tata Kerja Kantor Lingkungan Hidup Kabupaten Pacitan Struktur organisasi Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan berdasarkan Peraturan Bupati tersebut adalah sebagai berikut. KEPALA DINASBIDANG CIPTA KARYASEKSI TATA BANGUNANSEKSI TATA PERUMAHANSEKSI PENYEHATAN LINGKUNGAN DAN AIR BERSIH BIDANG TATA RUANGSEKSI TATA RUANG KAWASAN KHUSUS DAN PERDESAANSEKSI TATA RUANG PERKOTAAN BIDANG KEBERSIHAN DAN PERTAMANANSEKSI KEBERSIHANSEKSI PERTAMANANSEKSI PENERANGAN JALAN UMUMJABATAN FUNGSIONAL SEKRETARIATSUB BAGIAN UMUM DAN KEPEGAWAIAN SUB BAGIAN PROGRAM, EVALUASI DAN PELAPORAN SUB BAGIAN KEUANGANPenyelenggaraan Urusan Pengelolaan Sampah

Page 99: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-58 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Berdasarkan Peraturan Bupati Pacitan Nomor 45 Tahun 2007 Tentang Uraian Tugas, Fungsi, dan Tata Kerja Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan Kabupaten Pacitan pasal 15 ayat (1) seksi kebersihan mempunyai tugas : 1. Mengumpulkan dan menyiapkan bahan perencanaan kegiatan bidang kebersihan; 2. Melaksanakan pekerjaan di bidang kebersihan dan menciptakan suasana kota besih,sehat dan indah 3. Menyiapkan bahan pembinaan di bidang kebersihan 4. Melaksanakan penanganan sampah di tempat pembuangan sementara sampai dengan tempat pembuangan akhir 5. Melaksankan pembangunan dan pemeliharaan sarana prasarana 6. Melaksanakan pengawasan, pengendalian dan evaluasi kegiatan kebersihan 7. Melaksankan tugas-tugas yang diberikan oleh kepala Bidang Kebersihan sesuai tugas dan fungsinya

KEPALA KANTORSEKSI PEMULIHAN KUALITAS LINGKUNGAN SEKSI PENGEMBANGAN KAPASITAS LINGKUNGAN SEKSI PENGENDALIAN DAN EVALUASI LINGKUNGANJABATAN FUNGSIONAL SUB BAGIAN TATA USAHAPenyelenggaraan Urusan Pengelolaan Sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA)

Page 100: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-59 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Berdasarkan Peraturan Bupati Pacitan Nomor 65 Tahun 2007 Tentang Uraian Tugas, Fungsi, dan Tata Kerja Kantor Lingkungan Hidup Kabupaten Pacitan pasal 5 ayat seksi pemulihan kualitas lingkungan mempunyai tugas : 1. Melaksanakan koordinasi revitalisasi dan penataan ruang terbuka hijau, kawasan lindung, lahan kritis, dan pelestaria sumber daya air 2. Melaksanakan pencegahan dan penanggulangan pencemaran dan kerusakan lingkungan 3. Melaksanakan penanggulangan pencemaran dan kerusakan lingkungan akibat bencana 4. Melaksanakan pemantauan dan pengelolaan tempat pembuangan airkhir (TPA) sampah berwawasan ramah lingkungan berkoordinasi dengan instansi terkait 5. Melaksanakan pengelolaan dan pengembangan teknologi pengelolaan sampah 6. Melaksanakan pembinaaan teknis pencegahan terjadinya penurunan kualitas lingkungan 7. Melaksanakan pengawasan, pengendalian dan evaluasi kegiatan pemulihan kualitas lingkungan 8. Melaksanakan tugas-tugas lain yabg diberikan oleh Kepala Kantor Lingkungan Hidup sesuia dengan tugas dan fungsinya Pemangku kepentingan dalam pengelolaan sampah di Kabupaten Pacitan berdasarkan pemahaman terhadap Peraturan Bupati Pacitan adalah seperti pada tabel berikut ini.

c. Drainase 1. Lokasi genangan dan perkiraan luas genangan pada areal terbangun Lokasi genangan yang selama ini terjadi di Kabupaten Pacitan dapat tergambar dalam table berikut :

Page 101: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-60 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.16. Tabel lokasi genangan dan perkiraan luas genangan

No Lokasi Genangan Wilayah Genangan Infrastruktur* Luas Ketinggian Lama Frekuensi Penyebab Jenis Keterangan (Ha) (M) (jam/hari) (kali/tahun) 1 Ds. Punung Kec. Punung 3 20-50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 2 Kel. Sidoharjo Kec. Pacitan 5 20-50 cm 1-2 jam 5 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase primer 3 Kel. Ploso Kec. Pacitan 5 20-50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase primer 4 Ds. Kembang Kec. Pacitan 4 1-2 m 2-6 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 5 Ds. Sukoharjo 3 1-2 m 2-6 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 6 Ds. Sirnoboyo Kec. Pacitan 10 20-50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 7 Ds. Arjowinangun Kec. Pacitan 2 20.50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder

Page 102: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-61 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 8 Kel. Baleharjo Kec. Pacitan 5 20-50 cm 1-2 jam 1 x Profil saluran yang elevaasinya cenderung lebih tinggi daripada jalan Drainase primer 9 Ds. Bangunsari Kec. Pacitan 3 1-2 m 2-6 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 10 Kel. Pucangsewu Kec. Pacitan 8 20.50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 11 Ds. Mentoro Kec. Pacitan 6 20-50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 12 Ds. Purworejo Kec. Pacitan 10 20-50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 13 Ds. Semanten Kec. Pacitan 5 1-2 m 2-6 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 14 Ds. Kebonagung Kec. Kebonagung 5 20.50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 15 Ds. Purwoasri kec. 4 20.50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder

Page 103: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-62 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Kebonagung 16 Ds. Banjarjo Kec. Kebonagung 4 20-50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 17 Ds. Mlati Kec. Arjosari 5 1-2 m 2-6 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 18 Ds. Sedayu Kec. Arjosari 4 20.50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 19 Ds. Tremas Kec. Arjosari 6 1-2 m 2-6 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 20 Ds. Arjosari Kec. Arjosari 5 20-50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 21 Ds. Gunungsari Kec. Arjosari 4 20.50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 22 Ds. Pagutan Kec. Arjosari 3 1-2 m 2-6 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 23 Ds. Sidomulyo Kec. Ngadirojo 3 20-50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 24 Ds. Hadiwarno Kec. 4 20.50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder

Page 104: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-63 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Ngadirojo 25 Ds. Pagerejo Kec. Ngadirojo 3 1-2 m 2-6 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 26 Ds. Wiyoro Kec. Ngadirojo 7 1-2 m 2-6 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 27 Ds. Cokrokembang Kec. Ngadirojo 4 20-50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 28 Ds. Bodag Kec. Ngadirojo 3 1-2 m 2-6 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 29 Ds. Sukorejo Kec. Sudimoro 4 20-50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder 30 Ds. Sudimoro Kec. Sudimoro 3 20-50 cm 1-2 jam 1 x Sistem saluran yang belum tertata Drainase sekunder Sumber : Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan Kabupaten Pacitan Untuk kondisi genangan di kabupaten pacitan, terdapat di 30 desa/kelurahan dengan luas genangan keseluruhan seluas 14 ha.

Page 105: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-64 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 2. Sistem dan Infrastruktur Infrastruktur drainase di kaabupaten Pacitan dapat tergambarkan dalam table berikut :

Tabel 2.17. Tabel kondisi sarana dan prasarana drainase di kabupaten Pacitan No Jenis Prasarana / Sarana Satuan Bentuk Penampang Saluran* Dimensi Kondisi Frekuensi Pemeliharaan (kali/tahun) B H Ber-fungsi Tdk berfungsi (i) (ii) (iii) (iv) (v) (vi) (vii) Saluran 1 - S. Primer Gatot Subroto M Talut 5 7 V 2 - Saluran Sekunder Blimbing-letjen Suprapto M Talut 1,5 3 V 2 - Saluran Sekunder Dr. Sutomo M Talut 0,30 1,20 v 2 Bangunan Pelengkap - Rumah Pompa -rumah V - Pintu Air unit pintu air V - Kolam retensi unit - - - - - - - Trash rack/ saringan sampah unit - - - - - - 2 - S. Primer Sudirman M Talut - Saluran Sekunder Petung M Talut - S sekunder Maghribi M Talut . Bangunan Pelengkap

Page 106: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-65 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN - Rumah Pompa unit - - Pintu Air unit - - Kolam retensi unit - - Trash rack/ saringan sampah unit - Sumber : DInas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan 3. Peta lokasi genangan Adapun lokasi genangan yang selalu terjadi di Kabupaten Pacitan dapat tergambar dalam gambar berikut ini :

Page 107: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-66 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 2.8. Peta Lokasi Genangan di Kabupaten Pacitan

Sumber : Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan Kabupaten Pacitan

Page 108: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-67 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 4. Kelembagaan dan Peraturan Saluran drainase saat ini baru meliputi areal perkotaan di wilayah kota Kecamatan Pacitan. Jumlah rumah tangga yang mempunyai pengelolaan air limbah setempat di Kabupaten Pacitan baru mencapai 60,03%. Sistem drainase perkotaan di Kota Pacitan secara umum terdiri dari sistem drainase makro (drainase alam) dan sistem drainase mikro (drainase teknis/ buatan). Permasalahan yang dihadapi saat ini dalam pengelolaan drainase kota adalah karena kondisi penampang saluran yang ada tidak sesuai dengan debit air hujan yang masuk kedalam saluran drainase, sehingga berakibat meluapnya air hujan dari saluran drainase kepermukiman. Urusan pengelolaan drainase berdasarkan Peraturan Bupati Pacitan Nomor 45 Tahun 2007 Tentang Uraian Tugas, Fungsi, dan Tata Kerja Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan Kabupaten Pacitan dilaksanakan oleh Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan. Adapun untuk ketersediaan peraturan yang mengatur pengelolaan drainase sampai saat in I belum ada.

2.4. Area Beresiko dan Permasalahan Mendesak Sanitasi a. Area beresiko dan permasalahan air limbah domestic Untuk area beresiko air limbah yang diolah dalam instrument profil sanitasi terdapat 1 desa yang mempunyai resiko sangat tinggi dan 14 desa/kelurahan yang mempunyai resiko tinggi. Adapun nama desa/kelurahan tersebut adalah :

Page 109: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-68 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.18. Tabel area beresiko sanitasi air limbah domestik

No Area Berisiko*) Wilayah prioritas Air Limbah 1. Risiko 4 Desa Mujing Desa Bandar Desa Jeruk Desa Kasihan Desa Pucang Ombo 2. Risiko 3 Desa Ploso Desa Temon Desa Karanggede Desa Sempu Desa Petung sinarang Desa Tumpuk Desa Ngreco Desa Kemuning Desa Kalikuning Desa Losari Desa Ketro Sumber : Instrumen Profil Sanitasi Dari 5 desa yang mempunyai resiko sangat tinggi dan 11 desa/kelurahan tinggi di dalam pengelolaan air limbah, permasalahan yang utama dapat tergambarkan dalam table berikut :

Page 110: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-69 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Table 2.19. Tabel daftar permasalahan mendesak

Desa/kelurahan air limbah domestik No Permasalahan Mendesak 2. Aspek Non Teknis: Belum adanya peraturan daerah mengenai pengelolaan air limbah Pendanaan untuk pengelolaan air limbah masih belum maksimal Peran swasta dan dunia usaha masih sangat minim Peran masyarakat dalam pengelolaan air limbah masih minim Sumber : Analisa Pokja No Permasalahan Mendesak 1. Aspek Teknis: BABS : 0% Akses terhadap jamban yang tidak layak:84,96% Jumlah truk tinja yang dimiliki hanya berjumlah 2 unit milik swasta Kabupaten Pacitan belum mempunyai MCK ++ yang mengolah hasil limbah tinja Kabupaten Pacitan belum baru mempunyai IPAL. Tahun 2015 baru dimulai pembangunan IPAL Komunal yang diletakkan di Pondok Kikil Desa termas Kec.Arjosari Belum mempunyai tanki septik komunal Belum mempunyai IPLT Tidak ada pengukuran kualitas efluen Master plan air limbah sudah dimiliki oleh Pemerintah Kabupaten Pacitan

Page 111: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-70 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Untuk permasalahan mendesak air limbah domestik dapat dilihat pada Tabel 2.27

Tabel 2.20. Permasalahan mendesak air limbah domestic

A. Sistem Air Limbah 1.Aspek Pengembang-an Sarana dan Prasarana: User Interface Jumlah kepemilikan jamban di Kabupaten Pacitan (Study EHRA 2015) adalah 94,6% jamban pribadi, 2,2% MCK/WC umum sedangkan 2,0% sisanya ke lain-lain. Pengumpulan & Penampungan /Pengolahan Awal: Tempat penyaluran akhir tinja Rumah Tangga: Berdasarkan studi EHRA : sebanyak 67,2 % membuang tinja ke tangki septik, 1,1% ke pipa sewer, 25,8% ke cubluk/lubang tanah dan 0,1% ke tempat lain (sungai, laut, danau, tanah, kebun dll) 94.62.2.1 .5.2.33.72.0.3 JambanPribadiMCK/WCUmumWCHelikopterSungai/pantai/lautkebun/pekaranganSelokan/parit/gotPERSENTASE TEMPAT BUANG AIR BESAR DI KABUPATENPACITANTAHUN 2015

Page 112: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-71 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Pengangkutan / Pengaliran: - Hanya terdapat 2 truk penyedot tinja, itupun masih dimiliki pihak swasta. - Pengolahan Akhir Terpusat � Kabupaten Pacitan belum mempunyai IPLT

� Minimnya IPAL Komunal yang terdapat di Kabupaten Pacitan Daur Ulang / Pembuangan Akhir: Belum dilakukan daur ulang Dokumen Perencanaan Kabupaten Pacitan belum mempunyai Masterplan air limbah skala kabupaten Pendanaan: • Dana APBD untuk air limbah terlalu kecil • Anggaran sektor sanitasi belum menjadi prioritas oleh para pengambil kebijakan • Belum optimalnya penggalian potensi pendanaan dari masyarakat dan swasta Kelembaga-an • Penanganan air limbah masih terdapat di Dinas CIpta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan serta Kantor lIngkungan Hidup dan Dinas Kesehatan 67.21.1 25.8.1 .1.0 .15.5 Tangki septikPipa sewerCubluk/lobang tanahLangsung ke drainaseSungai/danau/pantaiKolam/sawahKebun/tanah lapangTidak tahuTEMPAT PENYALURAN AKHIR TINJA DI

KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Page 113: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-72 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Peraturan Undang- Undang • Belum adanya peraturan daerah mengenai pengelolaan air limbah. Peran Masyarakat dan dunia usaha /swasta o Kurangnya kesadaran masyarakat akan pengolahan limbah domestik.

o Kurangnya keterlibatan pihak swasta dalam pengolahan limbah domestic o Masih banyak sumur yang jaraknya kurang dari 10 m dari resapan tanki septic o Kurangnya partisipasi masyarakat untuk merawat sarana MCK Komunal o Wilayah Kabupaten Pacitan yang berbukit-bukit, mengakibatkan ketika musim kemarau kekurangan air dan ini menghambat dalam pengelolaan air limbah setempat Aspek Komunikasi o Masih kurangnya kegiatan komunikasi terkait pengelolaan air limbah sehingga masih ada masyarakat yang membuang air limbah rumah tangga ke saluran drainase Sumber: Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan dan hasil EHRA 2015 Dari permasalahan air limbah domestik tersebut diatas maka dapat digambarkan lokasi-lokasi area beresiko air limbah domestik di Kabupaten Pacitan berdasarkan hasil Pengolahan Data Sekunder, Index Reasiko EHRA dan Presepsi Pokja/SKDP akan dianalisis oleh tools instrument profil sanitasi yang mendapatkan hasil sebagai berikut :

Page 114: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-73 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Gambar 2.9 Peta Area Beresiko Air Limbah Domestik Kabupaten Pacitan Sumber : Instrumen Profil sanitasi

Page 115: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-74 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN b. Area Beresiko dan Permasalahan Mendesak Persampahan Kebijakan–kebijakan yang memberikan peluang terhadap penanggulangan sampah di Kabupaten Pacitan ini antara lain komitmen pemerintah dalam penanggulangan sampah, adanya investor yang berminat dalam pengelolaan sampah, dan adanya sumbangan pemikiran dari berbagai instansi dan lembaga swadaya masyarakat. Namun demikian ancaman dalam upaya penanggulangan sampah ini terutama disebabkan karena rendahnya kesadaran masyarakat, meningkatnya konsumsi masyarakat, adanya pergeseran gaya hidup masyarakat yang serbamenggunakan plastik dan cenderung menggunakan barang–barang sekali pakai sebagai pengaruh dari budaya Barat, dan adanya sampah kiriman dari wilayah sekitar. Selain itu, untuk penanggulangan sampah diperlukan pembagian peran yang jelas begitu juga peraturannya. Permasalahan dalam penganggulangan sampah di Kabupaten Pacitan dapat dijelaskan sebagai berikut : 1. Belum memadainya sarana dan prasana pengelolaan sampah, sehingga belum semua wilayah dapat terlayani. 2. Penerapan Retribusi dan peraturan belum memadai 3. Masih rendahnya tingkat kesadaran masyarakat dalam mematuhi peraturan dalam bidang kebersihan. 4. Teknologi pengelolaan persampahan masih sederhana. 5. Sosialisasi kelembagaan pengelola persampahan yang bersifat regional dan pembagian peran masing-masing daerah belum memadai. 6. Kualitas sarana dan prasarana pendukung TPA masih dibawah standar 7. Program pendukung untuk advokasi, penyadaran dan penguatan kapasitas masyarakat untuk sektor persampahan masih minim 8. Adanya pergeseran gaya hidup masyarakat yang serba menggunakan plastik dan cenderung menggunakan barang–barang sekali pakai

Page 116: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-75 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Adapun nama-nama desa/kelurahan yang mempunyai resiko sangat tinggi dan tinggi dalam pengelolaan persampahan di Kabupaten Pacitan dapat dilihat dalam table berikut

Tabel 2.21 tabel Area Beresiko Sanitasi Persampahan

No Area Berisiko*) Wilayah prioritas Persampahan 1. Risiko 4 Mujing Jeruk Kalikuning 2. Risiko 3 Sidomulyo Temon Karanggede Sempu Petungsinarang Bandar Tumpuk Kasihan Pucang Ombo Jatigunung Losari Ketro Sumber : Instrumen Profil Sanitasi Sedangkan untuk daftar permasalahan mendesak persampahan di Kabupaten Pacitan dapat tergambarkan dalam table berikut :

Page 117: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-76 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 2.22 tabel Daftar Permasalahan Mendesak Persampahan

No Permasalahan Mendesak 2. Aspek Non Teknis: Masih minimnya anggaran dalam pengelolaan sampah Pihak swasta yang membuang sampah di TPA belum memaahami zona buang Proses pembuangan sampah rumah tangga tidak langsung masuk kontainer sehingga sulit diangkut Masyarakat masih minim ikut dalam pengelolaan sampah Sumber : Analisis Pokja No Permasalahan Mendesak 1. Aspek Teknis: Pewadahan : Pewadahan yang dilakukan masih belum optimal di seluruh wilayah Kabupaten Pacitan Pengumpulan : pengumpulan sampah dilakukan oleh masing-masing rumah tangga hanya d I sekitar wilayah kota Penampungan sementara : Penampungan sementara masih terbatas di wilayah Kecamatan pacitan Pengangkutan : Pengangkutan masih belum optimal karena masih terbatas di wilayah Kec. Pacitan Pengolahan : Pengolahan terbatas dilakukan hanya di TPA Pembuangan Akhir : Pembuangan akhir sudah di TPA

Page 118: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-77 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Untuk permasalahan mendesak persampahan dapat dilihat pada Tabel berikut .

Tabel 2.23. Permasalahan mendesak persampahan

A. Sistem Persampahan 1.Aspek

Pengembangan Sarana dan Prasarana User Interface Tingkat Pengolahan Sampah Rumah Tangga (RT) sbb:

• Tingkat layanan penanganan sampah RT: dikumpulkan oleh kolektor informal yg mendaur ulang 0,3%, dikumpulkan dan di buang ke TPS 3,1%, dibakar 76,6%, dibuang ke lubang dan ditutup dengan tanah 1,2%, dibuang ke lubang akan tetapi tidak ditutup 5,2%, dibuang ke sungai/danau/kali 0,8%, dibiarkan saja sampai membusuk 0,3%, dibuang ke lahan kosong/kebun/hutan 12,4% dan lain-lain sebesar 0,1% .5 .1 .7 .0 .3.0 4.5 .3 3.7 3.194.7 73.5 80.0 75.5 76.61.9 4.0 9.1 4.0 5.2.0 .4 1.4 2.5 .81.9 16.5 6.5 9.6 12.4.0 .0 .5 .0 .10%10%20%30%40%50%60%70%80%90%100% STRATA 0 STRATA 1 STRATA 2 STRATA 3 Total Tidak tahuLain-lainDibuang ke lahankosong/kebun/hutandan dibiarkanmembusukDibiarkan saja sampaimembusukDibuang kesungai/kali/laut/danauDibuang ke dalamlubang tetapi tidakditutup dengan tanahDibuang ke dalamlubang dan ditutupdengan tanahDibakarGRAFIK PENGELOLAAN SAMPAH BERDASARKAN STRATA DI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Page 119: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-78 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Praktek Pemilahan Sampah oleh RT :

• Sebanyak 56,5% responden yang tidak melakukan pemilahan sampah sebelum dibuang dan sebanyak 43,5% responden melakukan pemilahan. Pengumpulan setempat - Sampai saat ini telah tersedia 163 unit gerobak, becak 86 unit, sepeda motor roda 3 sebanyak 12 unit, pick up sebanyak 3 unit Penampungan Sementara (TPS) - Baru ada 26 TPS - Sampai saat ini tersedia: 1 unit TPST. - Terbatasnya area pelayanan (wilayah perdesaan belum terlayani sama sekali Pengangkutan Masih kurangnya sarana pengangkut, baru ada 3 dumptruk dan 3 amrol (Semi) Pengolahan - Belum melakukan pemilahan

Page 120: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-79 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Akhir Terpusat Daur Ulang / Tempat Pemrosesan Akhir: • TPA Dadapan baru beroperasi satu tahun

• TPA sudah dikelola dengan system sanitary landfill • Instalasi pengelolaan lindi (IPL) belum optimal Dokumen Perencanaan • Belummempunyai masterplan persampahan skala kabupaten Kapasitas Pengelolaan Sampah • Sarana Prasarana terbatas • Kurangnya Sarana & Prasarana (tempat Pembuangan Sampah/TPS) • Frekuensi pengangkutan sampah terbatas • Makin besarnya timbulan sampah, belum maksimalnya usaha pengurangan sampah dari sumbernya Kelembagaan • Belum optimalnya kapasitas kelembagaan Pendanaan • Minimnya anggaran di bidang persampahan • Pembayaran retribusi tanpa ada feed back yang baik ke pihak pembayar (layanan tidak merata) Peran Masyarakat dan dunia usaha/ swasta • Kesadaran masyarakat rendah / banyak yang buang sampah sembarangan • Sudah ada pemilahan sampah di tingkat sekolah • Sudah ada LSM yang bergerak di bidang Lingkungan • Tidak ada Pemilahan sampah di Sumbernya Peraturan Perundangan dan penegakan hukum • Sudah ada perda tentang pengelolaan persampahan akan tetapi belum efektif pelaksanaannya • Lemahnya penegakan hukum terkait pelanggaran dalam pengelolaan sampah • Perda sudah mengatur sangsi tapi belum optimal Sumber : Study EHRA 2015, KLH dan DCTRK serta Analisa Pokja Kab. Pacitan Dari permasalahan persampahan tersebut diatas maka dapat digambarkan lokasi-lokasi area beresiko persampahan di Kabupaten Pacitan berdasarkan hasil Pengolahan Data Sekunder, Index Reasiko EHRA dan Presepsi Pokja/SKDP akan dianalisis oleh tools instrument sanitasi yang mendapatkan hasil sebagai berikut

Page 121: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-80 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 2.10. Peta Area Beresiko Persampahan Kabupaten Pacitan

Sumber : Instrumen Profil Sanitasi

Page 122: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-81 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

c. Area Beresiko dan Permasalahan Drainase Genangan di Kabupaten Pacitan ditimbulkan oleh beberapa sebab, yaitu : 1. Akibat intensitas curah hujah yang tinggi sedangkan masih ada beberapa resapan air belum memadai 2. Adanya sampah-sampah yang menyumbat saluran drainase 3. Kurang pedulinya sebagian masyarakat terhadap lingkungan bersih. 4. Adanya RoB air laut Untuk nama-nama desa di Kabupaten Pacitan yang mempunyai resiko sangat tinggi dan tinggi untuk permasalahan drainase dapat dilihat dalam table berikut : Tabel 2.24 Tabel Area Beresiko Sanitasi Drainase Perkotaan No Area Berisiko*) Wilayah prioritas Drainase Perkotaan 1. Risiko 4 Sirnoboyo Tremas Arjosari Pagutan Pucang Ombo 2. Risiko 3 Arjowinangun Menadi Semanten Kebonagung Sedayu Gembong Kemuning Pagerrejo Cokrokembang Cangkring Sukorejo Sudimoro Sumber : Instrumen Profil Sanitasi

Page 123: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-82 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Adapun beberapa permasalahan mendesak yang terdapat di Kabupaten Pacitan dapat digambarkan sebagai berikut :

Tabel 2.25 tabel Daftar Permasalahan Mendesak Drainase Perkotaan No Permasalahan Mendesak 2. Aspek Non Teknis: Belum tersedia perda tentang pengelolaan drainase Masih minimnya anggaran dalam pengelolaan drainase Piha swasta belum ada yang bereran dalam pengelolaan drainase Sumber : Hasil analisis Pokja Tabel 2.26. Permasalahan mendesak drainase lingkungan

A. Sistem Drainase Lingkungan User Interface � Lama genangan bila terjadi banjir yang lebih dari 1 hari: 2,7% � Rumah Tangga yang mengalami banjir rutin:

� kejadian banjir di Kabupaten Pacitan hanya terdapat di beberapa tempat saja sehingga mayoritas dapat dikatakan tidak pernah mengalami banjir (82,3%). No Permasalahan Mendesak 1. Aspek Teknis: Berdasarkan karakteristik dan kondisi tanah maka cathment area drainase Kabupaten Pacitan mudah tererosi dan longsor Menurunnya kapasitas/kemampuan alir saluran drainase akibat tingginya endapan sedimen dan sampah. Kondisi ini mengakibatkan biaya pemeliharaan saluran drainase semakin besar yaitu untuk pengerukan sedimen dan pembersihan saluran dari sampah dan tumbuhan.

Page 124: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-83 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN � Sedangkan daerah yang mengalami banjir sekali dalam setahun memiliki frekuensi sekitar 3,9%, beberapa kali dalam setahun sebanyak 0,6% dan sekali atau beberapa kali dalam sebulan sebanyak 0%.

� Frekuensi genangan secara rutin dialami oleh sekitar 17,7 % rumah tangga, sedangkan 82,3% tidak mengalami secara rutin. Penampungan / Pengolahan Awal � Grey water masih bercampur dengan saluran drainase, belum ada sumur resapan � Drainase tertutup trotoar (kontrol sulit bila terjadi sumbatan) � Masih ada drainase yang tidak mampu menampung kapasitas air hingga terjadi limpahan ke luar � Banyak terdapat saluran drainase yang hilang dan berubah fungsi Pengangkutan / Pengaliran: Kepemilikian SPAL selain tinja /drainase lingkungan berdasarkan hasil Study EHRA 2015:

Page 125: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-84 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 74,5% mempunyai SPAL dan sisanya 25,5% tidak mempunyai SPAL. Data lain berdasarkan hasil Study EHRA 2015 - Ditemukan bahwa sekitar 10,2 % rumah tangga memiliki lingkungan sekitar rumah yang terdapat genangan air. - Pada umumnya, drainase lingkungan masih menjadi satu antara pembuangan air hujan (pematusan air hujan) dan saluran limbah rumah tangga (grey water) Dokumen Perencanaan � Belum mempunyai masterplan drainase skala kabupaten Peraturan Perundangan dan penegakan hukum � Belum adanya perda yang mengatur di tingkat bawah Pendanaan � Anggaran APBD terbatas (biaya operasional) Peran Masyarakat � Perilaku masyarakat yang buang sampah di saluran drainase dan di sungai.

� Kurangnya kesadaran dan pengetahuan masyarakat dalam pengelolaan saluran drainase � Kesadaran pengembang dan perusahaan untuk menyediakan lahan drainase masih kurang � Kurangnya pengendalian perumahan untuk membuat perencanaan bangunan dan drainase � CSR drainase tidak ada 74.525.5 YaTidak adaPROSENTASE KEPEMILIKAN SPAL DI KABUPATEN PACITANTAHUN 2015

Page 126: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-85 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN � Peran serta masyarakat masih kurang dalam membersihkan saluran Kelembagaan • Kurangnya koordinasi yang baik antar stakehoulder terkait saluran baik oleh Bina marga, cipta karya, dan perijinan Sumber : Study EHRA 2015, DCTRK dan Analisa Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan 2015 Dari permasalahan pengelolaan drainase tersebut diatas maka dapat digambarkan lokasi-lokasi area beresiko drainase di Kabupaten Pacitan mendapatkan hasil sebagai berikut :

Page 127: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-86 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 2.11. Peta Area Beresiko Drainase Kabupaten Pacitan Sumber : Instrumen Profil Sanitasi

Page 128: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 II-87 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Page 129: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 1 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Bab III

Kerangka Pengembangan Sanitasi 3.1. Visi dan misi sanitasi

Kabupaten Pacitan memiliki beberapa permasalahan. Salah satunya adalah permasalahan lingkungan serta sanitasi yang belum optimal. Permasalahan tersebut tidak lepas dari persoalan kemiskinan yang mempunyai kaitan erat dengan persoalan sanitasi. Kemiskinan bisa menjadi penyebab buruknya akses dan layanan sanitasi yang tidak memadai, dimana hal ini akan berdampak buruk terhadap kondisi kesehatanan dan lingkungan yang pada gilirannya akan berdampak pada tingkat produktifitas masyarakat. Kondisi ini menjadi tantangan bagi Pemerintah Kabupaten Pacitan untuk membenahi sanitasi.

Sanitasi sebagai salah satu aspek pembangunan memiliki fungsi penting dalam menunjang tingkat kesejahteraan masyarakat, karena berkaitan dengan kesehatan, pola hidup, kondisi lingkungan permukiman serta kenyamanan dalam kehidupan sehari-hari. Sanitasi seringkali dianggap sebagai urusan “belakang”, sehingga sering termarjinalkan dari urusan-urusan yang lain, namun seiring dengan tuntutan peningkatan standart kualitas hidup masyarakat, semakin tingginya tingkat pencemaran lingkungan dan keterbatasan daya dukung lingkungan itu sendiri menjadikan sanitasi menjadi salah satu aspek pembangunan yang harus diperhatikan.

Page 130: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 2 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Salah satu aspek dalam rangka peningkatan kualitas lingkungan yang sehat, perlu diperhatikan masalah drainase, persampahan dan air limbah. Masih sering dijumpai bahwa aspek-aspek pembangunan sanitasi, yaitu air limbah, persampahan, dan drainase masih berjalan sendiri-sendiri. Masing-masing aspek tersebut ditangani secara terpisah, meskipun masuk dalam satu bidang pembangunan yaitu sanitasi, sehingga masih terdapat tumpang tindih kegiatan pembangunan bidang sanitasi oleh institusi yang berbeda-beda, yang kadang-kadang membingungkan masyarakat sebagai subyek dan obyek pembangunan.

Apabila kualitas lingkungan terjaga dengan baik, derajat kesehatan manusia akan meningkat pula. Oleh karena itu, pemerintah maupun masyarakat bertanggungjawab untuk menjaga dan mengelola lingkungannya agar tidak membawa dampak buruk bagi penghuninya. Dampak tersebut notabene merupakan efek samping dari aktivitas manusia sehari-hari, sehingga permasalahan yang timbul biasanya adalah masalah sosial kesehatan masyarakat itu sendiri.

Pembangunan sanitasi kabupaten Pacitan diharapkan berkontribusi dalam pencapaian visi misi kota dan sanitasi yang telah disusun oleh Pemerintah Kabupaten Pacitan dan Tim Sanitasi kabupaten Pacitan sebagai berikut:

Visi misi Kabupaten Pacitan merupakan acuan dari visi misi sanitasi di kabupaten Pacitan. Adapun visi dan misi Kota tersebut adalah sebagai berikut :

Visi : “Terwujudnya Masyarakat Pacitan Yang Sejahtera”

Page 131: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 3 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Dari rumusan visi tersebut maka tertuanglah misi untuk

Kabupaten Pacitan. Adapun Misi Kabupaten Pacitan adalah sebagai berikut :

1. Profesional birokrasi dalam rangka meningkatkan pelayanan prima dan mewujudkan tata pemerintahan yang baik.

2. Meningkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat; 3. Meningkatkan akses dan kualitas pendidikan masyarakat 4. Meningkatkan pertumbuhan dan pemerataan ekonomi yang

bertumpu pada potensi unggulan. 5. Pembangunan Infrastruktur Yang Berkelanjutan Dalam

rangka Pemenuhan Kebutuhan Dasar. 6. Mengembangkan tatanan kehidupan masyarakat yang

berbudaya, berkepribadian, dan memiliki keimanan serta memantapkan kerukunan umat beragama

Berdasarkan visi dan misi Kabupaten Pacitan tersebut, maka dapat dirumuskan visi dan misi untuk sanitasi di Kabupaten Pacitan, yaitu :

Visi Sanitasi : “Terwujudnya Pacitan Sehat Tahun 2020”. Misi Sanitasi :

1. Pengembangan dan Pengelolaan Air Limbah Rumah Tangga Yang berwawasan Lingkungan.

2. Pengembangan dan Pengelolaan sampah ramah lingkungan berbasis masyarakat.

3. Pengembangan system drainase yang komprehensif 4. Pengembangan perilaku hidup bersih dan sehat di semua

tatanan kehidupan masyarakat.

Page 132: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 4 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Adapun untuk menggambarlan visi dan misi tersebut dapat kami rangkum dalam table berikut Tabel 3.1. Visi dan Misi Sanitasi Kabupaten Pacitan

Visi Kab/Kota Misi Kab/Kota Visi Sanitasi

Kab/Kota Misi Sanitasi

Kab/Kota

Terwujudnya Masyarakat Pacitan Yang Sejahtera

1. Profesional Birokrasi dalam rangka meningkatkan pelayanan prima dan mewujudkan tata pemerintahan yang baik.

2. Meningkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat;

3. Meningkatkan akses dan kualitas pendidikan masyarakat

4. Meningkatkan pertumbuhan dan pemerataan ekonomi yang bertumpu pada potensi unggulan.

5. Pembangunan Infrastruktur Yang Berkelanjutan Dalam rangka

Terwujudnya Pacitan sehat Tahun 2020

Misi Air Limbah Domestik: Pengembangan dan Pengelolaan Air Limbah Rumah Tangga Yang Berwawasan Lingkungan Misi Persampahan Pengembangan dan Pengelolaan Sampah ramah Lingkungan Berbasis masyarakat Misi Drainase Perkotaan Pengembangan Sistem Drainase yang Komprehensif

Page 133: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 5 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Pemenuhan

Kebutuhan Dasar. 6. Mengembangkan

tatanan kehidupan masyarakat yang berbudaya, berkepribadian, dan memiliki keimanan serta memantapkan kerukunan umat beragama

Sumber data : RPJMD Kabupaten Pacitan dan hasil analisa Pokja 3.2. Pentahapan pengembangan sanitasi

Strategi Pengembangan Kabupaten Pacitan yang merupakan ringkasan dari rencana pembangunan di Kabupaten Pacitan, memuat potensi dan masalah serta rencana arah pengembangan Kabupaten Pacitan. Adapun rencana yang ada antara lain : Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Pacitan 2009-2028. Potensi dan Masalah pengembangan Kabupaten Pacitan meliputi potensi dan masalah terkait struktur ruang, pola ruang kabupaten dan kawasan strategis.

3.2 1 Tahapan pengembangan sanitasi

Penetapan Sistem dan Zona Sanitasi dilakukan untuk mengidentifikasi sistem sanitasi yang paling sesuai untuk suatu wilayah dan membantu perumusan Program dan Kegiatan yang paling sesuai dengan kondisi wilayah berdasarkan sitem yang diusulkan. Sistem sanitasi adalah suatu proses multi-langkah, di mana berbagai jenis limbah dikelola dari titik timbulan (sumber

Page 134: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 6 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN limbah) ke titik pemanfaatan kembali atau pemrosesan akhir . Setiap tahap ini disebut kelompok fungsional karena memiliki teknologi sendiri-sendiri dengan pengelolaan spesifik. Sistem sanitasi berdasarkan pentahapan implementasi jangka pendek (1-2 tahun), jangka Menengah (5 tahun), dan jangka panjang (10-15 tahun). Zona sanitasi menunjukkan dimana “sistem” tersebut akan diterapkan.

Dalam menetapkan sistem sanitasi faktor-faktor yang harus dipertimbangkan adalah : (i) faktor pengelolaan (peraturan, pengelolaan kelembagaan, pengaturan O dan M, kepemilikan aset); (ii) faktor fisik wilayah (kepadatan penduduk, pemanfaatan lahan, dan topografi); (iii) faktor keuangan dan pendanaan (kapasitas fiskal, dukungan, dan mekanisme pendanaan). Pilihan Sistem yang dapat digunakan umumnya adalah :

a) Sub sektor air limbah domestik : Sistem setempat (Sistem on-site), dimana air limbah langsung diolah di tempat; dan sistem terpusat (sistem off-site) dengan mengalirkan air limbah domestik melaui perpipaaan menuju Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL).

b) Sub sektor persampahan: sistem pengolahan tidak langsung (melaui tempat penampungan sementara/TPS; sistem pengangkutan langsung; dan sistem penangannan sampah di sumbernya.

c) Sub sektor drainase: sistem gravitasi dan sistem pemompaan.

Page 135: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 7 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 3.2.1.1. Tahapan Pengembangan Sistem Pengolahan Air

Limbah

Strategi Pengembangan Kabupaten Pacitan yang merupakan ringkasan dari rencana daerah, memuat potensi dan masalah serta rencana arah pengembangan Kabupaten Pacitan. Adapun rencana daerah yang ada antara lain : Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Pacitan 2009-2028. Potensi dan Masalah pengembangan Kabupaten Pacitan meliputi potensi dan masalah terkait struktur ruang, pola ruang dan kawasan strategis.

Kebijakan Umum Sanitasi, berdasarkan isu pokok sanitasi air limbah domestik, permasalahan mendesak sistem pengelolaan air limbah domestik di Kabupaten Pacitan, sebagai berikut:

1. Bahwa tatanan pola hidup bersih dan sehat belum berkembang secara merata pada hampir semua lini kehidupan bermasyarakat, dukungan kelembagaan sanitasi dalam semua tatanan kehidupan bermasyarakat dan bernegara belum tertata dengan baik. Sistem kelembagaan yang lemah ini membawa konsekwensi luas terhadap PHBS dan kwalitas lingkungan hunian dan permukiman penduduk.

2. Bahwa hampir semua pengelolaan air limbah domestik di Kabupaten Pacitan baik yang menggunakan on site system sebagaimana tergambarkan dalam peta 3.1.a dengan tingkat teknologi sederhana, sementara pengelolaan dengan

Page 136: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 8 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN off site system (terpusat) sebagaimana tergambarkan dalam peta 3.1.b masih belum bisa dilaksanakan, sistem jaringan belum terstruktur dengan baik, di antaranya pembuangan akhir dialirkan ke sungai atau saluran drainase terdekat. Sarana IPLT belum tersedia.

3. Kondisi di atas tentunya membawa pengaruh besar di dalam menempatkan pengelolaan air limbah tidak memenuhi standar/pedoman sistem pengelolaan air limbah baik melalui on site system, lebih-lebih pada off site system.

4. Tingkat kepemilikan 152.279 unit, kondisi fisik jamban standar. Tingkat pendidikan penduduk tidak menjamin bahwa suatu rumah tangga memiliki kwalitas jamban sehat atau memiliki sistem sanitasi pengelolaan air limbah yang baik, sehingga yang paling menentukan adalah tingkat kepedulian.

5. Belum ada kelembagaan yang kuat di dalam mengatur tatanan sistem pengelolaan air limbah atau sistem sanitasi, baik dilingkungan Pemerintah, masyarakat, maupun swasta.

6. Keterlibatan pihak swasta sejauh ini hampir tidak kelihatan guna mendukung peningkatan kepedulian dan kesadaran masyarakat dan layanan pengelolaan limbah.

7. Kerjasama dengan dunia usaha, unsur-unsur media sejauh ini belum berkembang, belum ada upaya-upaya promosi, publikasi dan sosialisasi yang betul-

Page 137: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 9 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN betul menyentuh pada peningkatan kepedulian

masyarakat.

8. Sistem kelembagaan yang lemah, kepedulian masyarakat, dunia usaha dan pemerintah yang lemah maka dukungan pendanaan dan pembiayaan dalam meningkatkan layanan sanitasi air limbah juga masih jauh diharapkan.

Berdasarkan analisis penentuan zona dan sistem sanitasi Air Limbah di Kabupaten Pacitan, diperoleh gambaran bahwa pada lingkup kecamatan sistem pengelolaan air limbah domestik di Kabupaten Pacitan dikategorikan dalam 3 (tiga) klasifikasi wilayah, yaitu klasifikasi Urban High, Peri Urban dan Urban Low.

Page 138: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 10 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 3.1. : Diagram Alir Proses Penetapan Sistem dan Zona Subsektor Air Limbah

Page 139: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 11 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Page 140: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015
Page 141: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 11 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 3.2: Peta Tahapan Pengembangan Air Limbah Domestik

Sumber : Instrumen Profil Sanitasi

Page 142: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 12 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 3.2 Tahapan Pengembangan Air Limbah Domestik Kabupaten Pacitan

No Sistem

Cakupan layanan

eksisting* (%)

Target cakupan layanan* (%) Jangka pendek

Jangka menengah

Jangka panjang

(a) (b) (c) (d) (e) (f) Wilayah Perdesaan

A Buang Air Besar Sembarangan (BABS)**

0% 0% 0% 0%

B Sistem Pengolahan Air Limbah Setempat (Onsite)

97,38% 94% 90% 75%

1 Cubluk dan sejenisnya***.

54,28% 50,90% 46,00% 26,00%

2 Tangki septik 43,10% 43,10% 44,00% 49,00% C Sistem Komunal 2,62% 6% 10% 25% 1 MCK/MCK++ 2,62% 3% 6% 15%

2 IPAL komunal 0% 1,5% 3% 12% 3 Tangki septik komunal 0% 0,5% 1% 3%

D Sistem Pengolahan Air Limbah Terpusat (Off-site)

0% 0% 0% 0%

Subtotal 100% 100% 100% 100%

Wilayah Perkotaan

B Sistem Pengolahan Air Limbah

95,88% 93,70% 85% 41,48%

Page 143: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 13 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN No Sistem

Cakupan layanan

eksisting* (%)

Target cakupan layanan* (%) Jangka pendek

Jangka menengah

Jangka panjang

(a) (b) (c) (d) (e) (f) Setempat (Onsite)

1 Cubluk dan sejenisnya***.

30,68% 28,51% 19,80% 0%

2 Tangki septik 65,20% 65,20% 65,20% 41,48% C Sistem Komunal 3,52% 6,30% 15% 58,52% 1 MCK/MCK++ 3,52% 4% 9,89% 38% 2 IPAL komunal 0% 1,30% 4% 12%

3 Tangki septik komunal 0% 1% 1,11% 8,52%

D Sistem Pengolahan Air Limbah Terpusat (Off-site)

0% 0% 0% 0%

Subtotal 100% 100% 100% 100%

Sumber : Hasil analisa Pkja Sanitasi kabupaten Pacitan

Dalam tabel 3.2 di atas, dapat dijelaskan bahwa cakupan eksisting onsite di Kabupaten Pacitan untuk wilayah pedesaan sebesar 97,38% sedangkan BABS telah 0%, sistem komunal sebesar 2,62% dan sistem air limbah terpusat masih 0%. Adapun perencanaan jangka menengah direncanakan sudah 100% cakupannya.

Page 144: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 14 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Demikian juga untuk wilayah perkotaan, bahwa cakupan eksisting onsite di Kabupaten Pacitan sebesar 95,88% sedangkan BABS telah 0%, sistem komunal sebesar 3,52% dan sistem air limbah terpusat masih 0%. Adapun perencanaan jangka menengah direncanakan sudah 100% cakupannya.

3.2.1.2. Tahapan pengembangan Sanitasi Sektor persampahan

Berdasarkan kriteria yang ada dalam Standar Pelayanan Minimum (SPM), wilayah pengembangan pelayanan persampahan dapat diidentifikasikan sebagaimana dalam Gambar 2.2 berikut

Gambar 3.3.: Diagram Alir Proses Penetapan Sistem dan Zona Sektor Persampahan

Page 145: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 15 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Ada 2 (dua) kriteria utama dalam penetapan prioritas penanganan persampahan saat ini yaitu; 1). Tata guna lahan/klasifikasi wilayah : komersial, pemukiman, fasilitas umum, terminal, dsb; 2). Kepadatan penduduk. Berdasarkan kriteria penentuan wilayah dan kebutuhan pelayanan persampahan Kabupaten Pacitan tedapat 3 zona yang dapat diiustrasikan dalam peta 2.2. dengan penjelasan sebagai berikut:

• Zona 1, merupakan yang tidak terlalu padat penduduknya serta tidak terdapat fasilitas umum, pasar, tujuan wisata maupun tempat umum lainnya, area ini dilayani secara lokal baik individual maupun komunal, dalam jangka pendek sampai panjang. Kegiatan yang dapat dilakukan adalah penyuluhan kepada

Page 146: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 16 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN masyarakat untuk dapat mengelola sampah dengan baik sesuai dengan syarat kesehatan serta konsep 3 R.

• Zona 2, merupakan area yang harus terlayani dengan sistem tidak langsung yaitu dari rumah tangga ke Tempat Pengumpulan Sementara (TPS), dengan ketentuan minimal 70% cakupan layanan harus diatasi dalam jangka menengah (5 tahun) ke depan. Di zona ini, kepadatan penduduk berada dalam kawasan sedang (25-100 KK/ha)

• Zona 3, merupakan area cukup padat di kawasan pedesaan yang memang menjadi prioritas utama dalam pemngembangan persampahan dalam jangka pendek. Walapun kondisi wilayah Kabupaten Pacitan yang geografisnya bergunung-gunung dan jarak ke TPA sangat jauh, maka prioritas yang akan dilakukan dalam jangka pendek dan menengah adalah system layanan dengan menggunakan Stasiun Pengolah Antara (SPA) sebelum masuk ke TPA. Namun saat ini yang masih dilakukan adalah mengurangi sumber sampah dengan penerapan 3 R.

• Zona 4, merupakan area yang padat penduduknya di wilayah perkotaan maupun di pedesaan, ada kawasan bisnis dan tempat umum yang harus terlayani secara penuh 100% (Full coverage) dalam jangka waktu pendek dengan sistem layanan ke TPS-biasa/container/transfer depo (permanen), bawa ke SPA/TPA dengan dump truck atau amrol truck. Untuk wilayah geografis yang jauh dari TPA akan diorientasikan atau diarahkan untuk konsep 3 R dari sumbernya.

Berdasarkan zonasi persampahan dengan memperhatikan RPJMD kabupaten Pacitan untuk pengembangan persampahan di bawah

Page 147: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 17 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN kewenangan Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan serta Kantor

Lingkungan Hidup adalah sebagai berikut :

Page 148: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015
Page 149: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 17 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 3.4 Peta Tahapan Pengembangan Persampahan

Sumber : Instrumen Profil Sanitasi

Page 150: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 18 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 3.3. Tahapan Pengembangan Persampahan Kabupaten Pacitan

No Sistem

Cakupan layanan

eksisting(1) (%)

Cakupan layanan (%)

Jangka pendek

Jangka menengah

Jangka panjang

(a) (b) (c) (d) (e) (f) Wilayah Perkotaan

A Prosentase sampah yang terangkut

10,48% 20% 20% 20%

1 Penanganan langsung (direct)(2)

4,41% 10% 15% 10%

2 Penanganan tidak langsung (indirect)(3)

6,07% 10% 20% 10%

B Dikelola mandiri oleh masyarakat atau belum terlayani(5)

79,52% 60% 15% 0%

C 3R 10% 20% 65% 80%

Wilayah Perdesaan

A Prosentase sampah yang terangkut

0% 10% 20% 20%

1 Penanganan langsung (direct)(2)

0% 0% 15% 10%

2 Penanganan tidak langsung (indirect)(3)

0% 10% 20% 10%

B Dikelola mandiri oleh masyarakat atau belum

100% 70% 15% 0%

Page 151: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 19 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN No Sistem

Cakupan layanan

eksisting(1) (%)

Cakupan layanan (%)

Jangka pendek

Jangka menengah

Jangka panjang

(a) (b) (c) (d) (e) (f) terlayani(5)

C 3R 0% 20% 65% 80%

Sumber : Hasil analisa Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan

Dalam tabel 3.3 di atas, dapat dijelaskan bahwa cakupan eksisting persampahan di Kabupaten Pacitan untuk wilayah pedesaan dengan prosentase sampah terangkut sebesar 0%, dikelola mandiri oleh masyarakat sebesar 100% dan 3 R masih 0%.

Demikian juga untuk wilayah perkotaan, bahwa cakupan eksisting persampahan di Kabupaten Pacitan untuk prosentase sampah terangkut sebesar 10,48% sedangkan dikelola mandiri oleh masyarakat 79,52%dan 3R sebesar 10%. Adapun perencanaan jangka menengah direncanakan sudah 100% di semua cakupannya.

Page 152: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 20 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 3.2.1.3. Tahapan pengembangan Sanitasi Sektor Drainase

Dalam menentukan wilayah pengembangan saluran drainase yang sesuai dengan kebutuhan masing-masing wilayah di tingkat desa/kelurahan, maka disusun prioritas pengembangan sistem drainase.

Gambar 3.5 Diagram Alur Proses Penetapan Sistem dan Zona Sektor Drainase

Penentuan daerah prioritas ini berdasarkan 5 (lima) kriteria seleksi yang mengacu ke SPM, kepadatan penduduk, tata guna lahan (Perdagangan, jasa maupun permukiman), daerah genangan air hujan serta tingkat resiko kesehatan. Berdasarkan kriteria tersebut maka perencanaan penanganan drainase ke depan dapat digambarkan dalam peta 3.5. dengan penjelasan sebagai berikut:

Page 153: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 21 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 3.6. Peta Tahapan Pengembangan Drainase Perkotaan

Sumber : Instrumen Profil sanitasi

Page 154: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 22 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN • Zona 1, Merupakan area dengan tingkat resiko relatif rendah yang diatasi dalam jangka panjang. Dalam Peta diberi warna biru.

• Zona 2, Merupakan area dengan tingkat resiko rendah yang dapat diatasi dalam jangka menengah dan panjang. Dalam peta diberi warna hijau.

• Zona 3, merupakan area dengan tingkat resiko yang tinggi yang diatasi akan diatasi dalam jangka pendek-menengah. Dalam peta diberi warna kuning

• Zona 4, merupakan area dengan tingkat resiko yang sangat tinggi dan harus diatasi dalam jangka pendek, merupakan prioritas penanganan. Dalam peta diberi warna merah

Berdasarkan zonasi drainase dengan memperhatikan RPJMD Kabupaten Pacitan dan kemampuan daerah di dalam Grand Strategy indikator sasaran seluruh sentra ekonomi memiliki sarana listrik, air bersih, akses transportasi yang lancar, irigasi, sanitasi, persampahan dan drainase yang handal di Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan

Page 155: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 23 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 3.4. Tahapan Pengembangan Drainase Perkotaan Kabupaten Pacitan

No Titik Genangan di Area

Permukiman

Luas genangan

eksisting di Area

Permukiman (ha)

Pengurangan luas genangan (ha)

Jangka pendek

Jangka menengah

Jangka panjang

(a) (b) (c) (d) (e) (f) 1 Ds. Punung Kec. Punung 3 2,4 0 0

2 Kel. Sidoharjo Kec. Pacitan 5 4 0 0 3 Kel. Ploso Kec. Pacitan 5 4 0 0 4 Ds. Kembang Kec. Pacitan 4 3,2 0 0 5 Ds. Sukoharjo 3 2,4 0 0

6 Ds. Sirnoboyo Kec. Pacitan 10 8 0 0

7 Ds. Arjowinangun Kec. Pacitan

2 1,6 0 0

8 Kel. Baleharjo Kec. Pacitan 5 4 0 0 9 Ds. Bangunsari Kec. Pacitan 3 2,4 0 0

10 Kel. Pucangsewu Kec. Pacitan

8 6,4 0 0

11 Ds. Mentoro Kec. Pacitan 6 4,8 0 0 12 Ds. Purworejo Kec. Pacitan 10 8 0 0 13 Ds. Semanten Kec. Pacitan 5 4 0 0

14 Ds. Kebonagung Kec. Kebonagung

5 4 0 0

15 Ds. Purwoasri kec. Kebonagung

4 3,2 0 0

Page 156: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 24 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 16 Ds. Banjarjo Kec. Kebonagung

4 3,2 0 0

17 Ds. Mlati Kec. Arjosari 5 4 0 0

18 Ds. Sedayu Kec. Arjosari 4 3,2 0 0 19 Ds. Tremas Kec. Arjosari 6 4,8 0 0 20 Ds. Arjosari Kec. Arjosari 5 4 0 0 21 Ds. Gunungsari Kec. Arjosari 4 3,2 0 0

22 Ds. Pagutan Kec. Arjosari 3 2,4 0 0

23 Ds. Sidomulyo Kec. Ngadirojo

3 2,4 0 0

24 Ds. Hadiwarno Kec. Ngadirojo

4 3,2 0 0

25 Ds. Pagerejo Kec. Ngadirojo 3 2,4 0 0

26 Ds. Wiyoro Kec. Ngadirojo 7 5,6 0 0 27 Ds. Ngadirojo Kec. Ngadirojo 5 3 0 0

28 Ds. Cokrokembang Kec. Ngadirojo

4 3,2 0 0

29 Ds. Bodag Kec. Ngadirojo 3 2,4 0 0 30 Ds. Sukorejo Kec. Sudimoro 4 3,2 0 0

31 Ds. Sudimoro Kec. Sudimoro 3 2,4 0 0 Total 145 115 0 0 Sumber : Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan 2015 dan analisis Pokja Dalam tabel 3.4 diatas dapat digambarkan bahwa lokasi wilayah tergenang di kabupaten Pacitan terdapat 31 desa/kelurahan dengan luasan wilayah tergenang seluas 145 ha. Dan untuk perencanaan penanganan di jangka menengah tahun 2020 di Kabupaten Pacitan sudah tidak terdapat genangan.

Page 157: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 25 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 3.2.2 Tujuan dan sasaran pembangunan sanitasi

Dokumen Strategi Sanitasi Kabupaten (SSK) adalah dokumen rencana strategis berjangka menengah yang disusun untuk percepatan pembangunan sektor sanitasi suatu Kabupaten, yang berisi tentang potret kondisi sanitasi kota saat ini, rencana strategi dan rencana tindak pembangunan sanitasi jangka menengah.

3.2.2.1. Tujuan, Sasaran, dan Strategi Pengembangan Air Limbah Domestik

Berdasarkan analisa yang ada maka dapat dirumuskan tujuan dan sasaran yang tepat guna dalam pengembangan air limbah domestik sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Pacitan. Tujuan, sasaran dan strategi pengembangan Air Limbah Domestik kabupaten Pacitan disajikan pada tabel 3.5 di bawah ini:

Page 158: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 26 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 3.5 Tujuan Sasaran dan Strategi Pengembangan Air Limbah Tujuan Sasaran Data dasar

(1) (2) (3)

Meningkatkan lingkungan yang

sehat dan bersih di Kabupaten Pacitan melalui pengelolaan air limbah domestik yang berwawasan

lingkungan

Adanya perencanaan pengelolaan air limbah domestik di Kabupaten Pacitan sampai dengan tahun 2020

0

Kepemilikan jamban keluarga meningkat sampai dengan 2020

Kepemilikan jamban keluarga dengan

penggunaan tangki septik 49,82%

Pengelolaan air limbah secara komunal meningkat sampai dengan tahun 2020

IPAL Komunal baru 1 unit

Tersedianya IPLT di tahun 2017

Belum tersedia IPLT

Sumber : Hasil analisis Pokja 3.2.2.2. Tujuan, Sasaran, dan Strategi Pengembangan Persampahan

Berdasarkan analisa yang ada maka dapat dirumuskan tujuan dan sasaran yang tepat guna dalam pengembangan persampahan sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Pacitan. Tujuan, sasaran dan strategi pengembangan persampahan Kabupaten Pacitan disajikan pada tabel 3.6 di bawah ini:

Page 159: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 27 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 3.6 Tujuan Sasaran dan Strategi Pengembangan Persampahan

Tujuan Sasaran Data dasar (1) (2) (3)

Pengelolaan sampah yang berwawasan lingkungan

Meningkatnya layanan pelayanan pengangkutan sampah

Pengangkutan sampah baru tercapai 10,48% yang melayani wilayah perkotaan

Meningkatnya TPS Jumlah TPS baru 26 unit

Tersedianya sarana dan prasarana TPS 3R 19 unit di tahun 2020

Saat jni TPS 3R baru tersedia 1 unit

Partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah meningkat

Bank sampah baru berjumlah 10 unit Sumber : Hasil analisis Pokja

3.2.2.3. Tujuan, Sasaran, dan Strategi Pengembangan Drainase

Berdasarkan analisa yang ada maka dapat dirumuskan tujuan dan sasaran yang tepat guna dalam pengembangan drainase sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Pacitan. Tujuan,sasaran dan strategi pengembangan drainase Kabupaten Pacitan disajikan pada tabel 3.7 di bawah ini:

Page 160: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 28 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 3.7 Tujuan Sasaran dan Strategi Pengembangan Drainase Tujuan Sasaran Data dasar

(1) (2) (3)

Penyediaan sarana dan prasarana drainase lingkungan permukiman

Semakin membaiknya kondisi drainase lingkungan permukiman

75,62% kondisi baik drainase skala

perkotaan

Wilayah bebas genangan di permukiman

Luas genangan 145 ha di permukiman Sumber : Hasil analisis Pokja

3.2.3 Skenario pencapaian sasaran Skenario pencapaian sasaran jangka menengah dalam rencana peningkatan akses untuk setiap tahun selama 5 tahun di Kabupaten Pacitan dapat dijelaskan dalam tabel berikut :

Tabel 3.8 Capaian Sasaran jangka Menengah

Komponen Tahun

2012 2015 2016 2017 2018 2019 2020 Air Limbah Domestik 9,00% 100% 100% 100% 100% 100% 100% Persampahan 1,37% 10,48% 32,86% 55,24% 77,62% 100% 100% Drainase Perkotaan - 3,11% 2,34% 1,56% 0,79% 0% 0%

Sumber data : Hasil analisis Pokja

Di dalam tabel di atas, dapat dijelaskan bahwa, air limbah domestik di tahun 2012 (hasil penyusunan SSK) capaian cakupan air limbah sebesar 9%, persampahan 1,37% dan drainase (genangan) tidak ada data. Adapun data genangan di dalam SSK 2012 memang tidak terdapat data. Adapun capaian tahun 2015 untuk air limbah sebesar 100%, persampahan 10,48% dan

Page 161: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 29 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN drainase sebesar 3,11% yang masih terdapat genangan. Capaian air limbah di

tahun 2015 100% hal ini dikarenakan di Kabupaten Pacitan sudah tercapai ODF sehingga tidak ada BABs. Adapun target per tahun selama 5 tahun mendatang, sampai dengan tahun 2020, untuk air limbah sebesar 100% setiap tahunnya. Hal ini karena di kabupaten Pacitan akan mempertahankan ODF yang sudah dideklarasikan pada tahun 2014. Adapun untuk persampahan, pada tahun 2016 sebesar 32,86%, 2017 sebesar 55,24%, tahun 2018 sebesar 77,62%, tahun 2019 sebesar 100% dan tahun 2020 sebesar 100%. Untuk drainase capaian sasaran di tahun 2016 sebesar 2,34%, tahun 2017 1,56%, tahun 2018 sebesar 0,79%, tahun 2019 sebesar 0% tidak terdapat genangan sampai dengan target jangka panjang di tahun 2020.

3.3. Kemampuan pendanaan sanitasi daerah Sub bab ini berisi hasil pemutakhiran atas hasil perhitungan kemampuan pendanaan sanitasi untuk lima (5) tahun kedepan. Bagian ini akan menjadi dasar dalam penetapan skenario pembangunan sanitasi yang hasilnya akan menjadi bagian dari Bab 4 dan Bab 5. Secara spesifik, informasi ini perlu dituangkan dalam bentuk tabel (minimum) berikut ini:

Page 162: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 30 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 3.9 Perhitungan Pertumbuhan Pendanaan APBD Kabupaten Pacitan untuk Sanitasi

NO URAIAN TAHUN RATA-RATA

PERTUMBUHAN 2010 2011 2012 2013 2014

1 Belanja Sanitasi (1.1+1.2+1.3+1.4)

3,845,950,912.00 7,584,937,750.00

2,694,631,425.00

1,697,000,000.00

2,250,000,000.00 0.06%

1.1. Air Limbah domestic

-

-

-

-

- 0%

1.2. Sampah rumah tangga

655,478,300.00 2,128,752,750.00 1,139,040,425.00 997,000,000.00

1,100,000,000.00 0.18%

1.3. Drainase perkotaan

3,096,369,612.00 5,406,185,000.00 1,489,032,000.00 600,000,000.00

1,150,000,000.00 0.09%

1.4. PHBS

94,103,000.00 50,000,000.00 66,559,000.00 100,000,000.00 -

2 Dana Alokasi Khusus (2.1.+2.2.+2.3)

1,619,830,000.00 1,896,900,000.00

2,126,062,000.00

1,577,740,000.00

2,047,092,000.00

2.1. DAK Sanitasi

800,000,000.00 990,000,000.00 1,205,842,000.00 900,340,000.00

800,000,000.00 1.07%

2.2. DAK Lingkungan Hidup

819,830,000.00 906,900,000.00 920,220,000.00 677,400,000.00

1,247,092,000.00 17.45%

2.3. DAK Perumahan dan Permukiman

-

-

-

-

3 Pinjaman / Hibah untuk Sanitasi

-

-

-

-

-

-

4 Bantuan Keuangan Provinsi untuk Sanitasi

-

-

-

6.399.713.000,00

2.982.908.000.00

- 0,13%

Belanja APBD untuk Sanitasi (1-2-3)

2,226,120,912.00 5,688,037,750.00

568,569,425.00

119,260,000.00

202,908,000.00 0.14%

Total belanja Langsung

159,926,656,507.12 277,504,777,195.56 308,953,262,220.52

312,524,900,154.94

397,832,875,316.00 0.28% % APBD murni terhadap belanja langsung 1.39% 2.05% 0.18% 0.04% 0,05% 0.74%

Sumber : DPPKAD Kabupaten Pacitan

Page 163: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 31 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 3.10 Perkiraan Besaran Pendanaan Sanitasi ke Depan NO DESKRIPSI TAHUN 2016 2017 2018 2019 2020 1 Perkiraan kebutuhan operasional / pemeliharaan 230,207,000.00 230,414,186.30 230,621,559.07 230,829,118.47 231,036,864.68 2 Perkiraan APBD murni untuk sanitasi 1,758,514,709.38 1,757,283,749.08 1,756,053,650.45 1,754,824,412.90 1,753,596,035.81 3 Perkiraan komitmen pendanaan sanitasi 2,271,848,890.87 2,399,163,935.57 2,533,613,750.85 2,675,598,171.22 2,825,539,438.06

Sumber data : Hasil analisis Pokja

Page 164: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 32 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 3.11 Perhitungan Pertumbuhan Pendanaan APBD Kabupaten Pacitan untuk Operasional/Pemeliharaan dan Investasi Sanitasi NO SKPD TAHUN RATA-RATA PERTUMBUHAN 2010 2011 2012 2013 2014 1 CIPTA KARYA, TATA RUANG DAN KEBERSIHAN 1,636,807,612 7,750,225,125 11,089,319,513 9,464,778,450 5,266,119,501 -0.06 1.a. Investasi 1,636,807,612 6,889,089,000 9,857,172,900 8,413,136,400 4,680,995,112 0.76 1.b. Operasional / Pemeliharaan (OM) 861,136,125 1,232,146,613 1,051,642,050 585,124,389 -0.06 2 Kantor Lingkungan Hidup 707,635,300 922,671,600 691,665,188 779,059,060 1,019,895,705 0.34 2.a Investasi 707,635,300 768,893,000 553,332,350 599,276,200 755,478,300 0.34 2.b Operasional / Pemeliharaan (OM) 153,778,600 138,332,838 179,782,860 264,417,405 0.34 3 Dinas Kesehatan - - - - - 3.a Investasi - - - 3.b Operasional / Pemeliharaan (OM) - - - 4 Bappeda - - - - - 4.a Investasi - - - 4.b Operasional / Pemeliharaan (OM) - - - 5 Belanja Sanitasi (1+2+3+4) 2,344,442,912.00 8,672,896,725.00 11,780,984,701.00 10,243,837,510.00 6,286,015,206.00 0.64% 6 Pendanaan investasi sanitasi Total (1a+2a+3a+4a) 2,344,442,912.00 7,657,982,000.00 10,410,505,250.00 9,012,412,600.00 5,436,473,412.00 0.53%

Page 165: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 33 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Sumber data : DPPKAD kabupaten Pacitan

7 Pendanaan OM (1b+2b+3b+4b) - 1,014,914,725.00 1,370,479,451.00 1,231,424,910.00 849,541,794.00 0.11% 8 Belanja Langsung 159,926,656,507.12 306,137,284,332.00 257,526,252,307.00 267,356,415,696.00 292,292,722,759.00 15.01% 9 Proporsi Belanja Sanitasi – Belanja Langsung(5/8) 0.01 0.03 0.05 0.04 0.02 0.03 10 Proporsi Investasi Sanitasi – Total Belanja Sanitasi (6/5) 1.00 0.88 0.88 0.88 0.86 0.90 11 Proporsi OM Sanitasi – Total Belanja Sanitasi (7/5) - 0.12 0.12 0.12 0.14 0.10

Page 166: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 34 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 3.12 Perkiraan Besaran Pendanaan APBD Kabupaten Pacitan untuk Kebutuhan Operasional/Pemeliharaan Aset Sanitasi Terbangun Tahun 2016 – 2020 NO URAIAN TAHUN 2016 2017 2018 2019 2020 1 Belanja Sanitasi 3,746,636,920.40 3,751,101,817.56 3,755,572,700.38 3,760,049,577.81 3,764,532,458.78 1.1. Air Limbah domestic - - - - - 1.1.1. Biayan operasional pemeliharaan - - - - - 1.2. Sampah rumah tangga 1,103,963,564.00 1,105,950,698.42 1,107,941,409.67 1,109,935,704.21 1,111,933,588.48 1.2.1. Biayan operasional pemeliharaan 110,396,356.40 110,595,069.84 110,794,140.97 110,993,570.42 111,193,358.85 1.3. Drainase perkotaan 2,302,070,000.00 2,304,141,863.00 2,306,215,590.68 2,308,291,184.71 2,310,368,646.78 1.3.1. Biaya operasional pemeliharaan 230,207,000.00 230,414,186.30 230,621,559.07 230,829,118.47 231,036,864.68

Sumber data : Hasil analisis Pokja

Page 167: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 35 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 3.13 Perkiraan Kemampuan APBD Kabupaten Pacitan dalam Mendanai Program/Kegiatan SSK NO DESKRIPSI TAHUN 2016 2017 2018 2019 2020 1 Perkiraan kebutuhan operasional / pemeliharaan 230,207,000.00 230,414,186.30 230,621,559.07 230,829,118.47 231,036,864.68 2 Perkiraan APBD murni untuk sanitasi 1,758,514,709.38 1,757,283,749.08 1,756,053,650.45 1,754,824,412.90 1,753,596,035.81 3 Perkiraan komitmen pendanaan sanitasi 2,271,848,890.87 2,399,163,935.57 2,533,613,750.85 2,675,598,171.22 2,825,539,438.06 4 Kemampuan mendanai SSK (APBD murni) 1,528,307,709.38 1,526,869,562.78 1,525,432,091.39 1,523,995,294.43 1,522,559,171.13 5 Kemampuan Mendanai SSK 2,041,641,890.87 2,168,749,749.27 2,302,992,191.78 2,444,769,052.75 2,594,502,573.38

Sumber data : Hasil analisis Pokja

Page 168: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 III- 36 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Page 169: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 IV- 1 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Bab IV

Strategi Pengembangan Sanitasi

Program prioritas sanitasi disusun berdasarkan kesesuaian prioritas penanganan sanitasi sebagaimana terdapat dalam Buku Putih, SSK, MPS, Masterplan dan RPI2JM Kabupaten Pacitan. Program yang menjawab permasalahan sanitasi di wilayah prioritas sanitasi (terdapat dalam Buku Putih dan RPI2JM) akan menjadi program prioritas pengembangan sanitasi Kabupaten Pacitan dan disusun sebagai rencana program untuk tahun 2015 yang sudah tersedia pendanaan untuk masing-masing kegiatan sedangkan untuk tahun 2016 – 2020 ditentukan berdasarkan tingkat kebutuhan daerah untuk mendukung kegiatan-kegiatan yang sudah dilakukan sebelumnya sehingga diharapkan terjadi kesinambungan program dan kegiatan dalam percepatan pembangunan sanitasi. Kebutuhan yang paling mendesak dan kegiatan yang mendukung tercapainya visi dan misi Kabupaten Pacitan.

4.1. Air limbah domestik Strategi 1: Pembangunan sarana dan prasarana air limbah (IPAL) komunal skala pelayanan lingkungan. � Study kelayakan (Feasibility study) pengembangan sistem pengolahan air limbah

terpusat (offsite system) pada kawasan terbatas; � Penyusunan DED dan masterplan air limbah domestik sistem terpusat (offsite

system); � Pembangunan MCK Komunal dan IPAL Komunal; � Pembangunan IPAL Industri Rumah Tangga; � Pengadaan peralatan pendukung operasional IPAL Industri Rumah Tangga; � Pembangunan IPLT; dan � Kajian Fungsi optimalisasi IPLT dan pengadaan mobil sedot tinja.

Page 170: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 IV- 2 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Strategi 2:

Meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam penyediaan lahan untuk fasilitas Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) komunal di lokasi pemukiman yang padat penduduk. � sosialisasi kepada masyarakat terkait kepemilikan tangki septik tetapi juga

kesadaran untuk penyediaan lahan untuk fasilitas IPAL komunal; � Upaya penyediaan lahan untuk pembangunan IPAL Komunal di wilayah padat

penduduk. Strategi 3: Mengoptimalkan sumber pembiayaan lainnya untuk investasi dalam pengelolaan air limbah. � Menyiapkan perencanaan dan penganggaran program dan kegiatan sanitasi salah

satunya digunakan untuk mengakses DAK Sanitasi untuk pembiayaan program dan kegiatan air limbah;

Strategi 4: Membentuk kelembagaan yang khusus menangani pengelolaan air limbah domestik serta mengoptimalkan peran SKPD terkait dalam mengkoordinasikan pengelolaan air limbah domestik � Pembentukan Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Pengelola IPAL; � Penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP) pengelolaan IPAL; � Bimbingan teknis pengelolaan IPAL bagi Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM).

Strategi 5: Meningkatkan peran serta media dan kader kesehatan lingkungan dalam pengelolaan air limbah domestik di tingkat masyarakat. � Sosialisasi dan pembinaan tentang sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik

kepada seluruh lapisan masyarakat dan penyedia jasa sedot tinja; � Publikasi Website dan Jaringan media massa serta saluran komunikasi

Pemerintah Kabupaten Pacitan dan Iklan layanan masyarakat terkait penyuluhan tentang pengelolaan air limbah domestik;

Page 171: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 IV- 3 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN � Lokalatih dan penyegaran kader kesehatan lingkungan, kader posyandu, Sub

Klinik Desa (SKD) terkait penyuluhan tentang pengelolaan air limbah domestik;

4.2. Pengelolaan persampahan Strategi 1: Mengalokasikan anggaran untuk penyediaan sarana dan prasarana persampahan skala kawasan disesuaikan dengan cakupan pelayanan � Membuat perencanaan dalam memanfaatkan DAK Sanitasi dan APBD untuk

membiayai pembangunan sub sektor persampahan diantaranya sarana dan prasarana 3R hingga Operasional TPA;

� Mengakses dan mengelola dana dari berbagai sumber dan swadaya masyarakat dalam pengelolaan sampah.

Strategi 2: Menguatkan kelembagaan dan regulasi dalam pengelolaan persampahan � Menyusun masterplan persampahan; � Menyusun regulasi persampahan; � Kajian analisa beban kerja dan tupoksi disesuaikan dengan cakupan pelayanan

dan ketersediaan personil; � Meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam pengelolaan persampahan; � Menjalin kemitraan dengan kelompok penggiat 3R. Strategi 3: Meningkatkan sarana dan prasarana pengelolaan persampahan � Meningkatkan sarana pengangkutan sampah; � Meningkatkan sarana dan prasarana untuk penanganan sampah.

Strategi 4: Advokasi pengelolaan persampahan � Advokasi kepada Kepala Daerah dan DPRD terkait permasalahan persampahan � Membangun sistem pengolahan sampah organik dan sampah non organi

Page 172: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 IV- 4 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 4.3. Drainase

Strategi 1: Peningkatan sarana dan prasarana drainase lingkungan dan pengendalian banjir di kawasan permukiman � Pembangunan dan normalisasi saluran drainase; � Pembangunan kolam resapan dan kolam retensi; � Mengembangkan sistem eco drainase Strategi 2: Penguatan kelembagaan dan regulasi dalam pengelolaan drainase

� Menyusun masterplan drainase; � Menyusun regulasi drainase; � Meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam pengelolaan drainase; � Meningkatkan pemberdayaan masyarakat dan kerjasama antar stakeholder

dalam pengelolaan drainase;

Page 173: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 V- 1 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Bab V Program, Kegiatan dan Indikasi Pendanaan Sanitasi

5.1. Ringkasan Dalam bab 5 ini berisi tentang program dan kegiatan untuk 5 (lima) tahun ke depan yang dihasilkan dari hasil kajian dan pembahasan dengan menggunakan instrumen perencanaan bidang sanitasi.

Kebutuhan program dan kegiatan pengembangan sanitasi Kabupaten Pacitan untuk 5 (lima) tahun ke depan (tahun 2016 – 2020) adalah 36 program dengan 170 kegiatan dengan rincian sebagai berikut :

A. Komponen Air Limbah Domestik 1. Program Perencanaan Umum

a. Penyediaan konsep prasarana dan sarana pengelolaan air limbah

b. Penyusunan masterplan system pengembangan air limbah c. Penyusunan studi dan desain (DED) bangunan pengolahan air

komunal 2. Program Infrastruktur Air Limbah Sistem Komunal

a. Peningkatan pemanfaatan tangki septik individu oleh masyarakat;

b. Jambanisasi untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR); c. Pembangunan IPAL komunal; d. Pembangunan MCK umum; e. Pengembangan sarana dan prasarana pengolahan air limbah

kawasan rumah sederhana sehat;

Page 174: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

V- 2 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN f. Pembangunan MCK plus; g. Pengembangan tangki septik komunal; h. Pengadaan mobil tinja.

3. Program Peningkatan Layanan Sistem Off Site

a. Pembangunan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPLT); b. Pengembangan sistem pengelolaan air limbah.

4. Program Pengembangan Kinerja Pengelolaan Air Limbah Domestik Sistem Off Site a. Advokasi, kampanye dan sosialisasi pengolahan air limbah

domestik; b. Penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan (diklat) teknis dan

pengelolaan air limbah domestik; c. Pembinaan masyarakat sadar limbah domestik.

B. Komponen Persampahan

1. Program Perencanaan Pengembangan Sistem Persampahan a. Penyusunan masterplan persampahan Kabupaten Pacitan; b. Penyusunan dokumen lingkungan; c. DED pengelolaan persampahan

2. Program Pembangunan Sarana dan Prasarana TPA a. Sarana pemindahan

i. Transfer depo ii. Pengadaan kontainer sampah

b. Pengangkutan i. Pengadaan dump truk ii. Pengadaan arm roll iii. Pengadaan mobil Pick up iv. Operasional dan pemeliharaan

Page 175: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 V- 3 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN c. Peningkatan TPA

i. Pembangunan cell TPA ii. Pembangunan Pagar TPA iii. Pembangunan jalan akses

d. Sarana operasional persampahan i. Bacho loader ii. Excavator

e. Sarana penunjang i. Bengkel perawatan kendaraan dan alat berat ii. Tempat cuci kendaraan dan alat berat iii. Garasi kendaraan dan alat berat

f. Pengadaan sarana penunjang TPA i. Pengadaan Conveyor belt ii. Pengadaan Incinerator

3. Program Pengelolaan Sampah 3R a. Pembangunan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) b. Pembangunan Tempat Pengolahan Sampah 3 R c. Pengadaan komposter d. Pengadaan mesin pencacah sampah organik dan plastik e. Pengadaan Tong sampah 3R f. Pengadaan sarana pengangkut sampah

i. Gerobak sampah ii. Becak sampah iii. Motor roda 3

4. Program Pengembangan Kinerja Pengelolaan Persampahan a. Pelatihan 3R bagi pengelola sampah b. Program penguatan manajemen persampahan c. Pemberdayaan masyarakat melalui program 3R

Page 176: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

V- 4 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN d. Monitoring dan evaluasi kinerja pengembangan persampahan e. Penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan (diklat) teknis dan

pengelolaan persampahan f. Fasilitasi pengembangan sumber pembiayaan dan pola investasi

bidang persampahan melalui kerjasama pemerintah, dunia usaha dan masyarakat

g. Advokasi, kampanye dan sosialisasi persampahan h. Pengembangan bank sampah

C. Komponen Drainase Lingkungan Permukiman

1. Program Perencanaan Pembangunan Sistem drainase a. Studi normalisasi sungai, pengelolaan talut dan bangunan air

serta tanggul b. Penyusunan DED Polder/Long storage c. Penyusunan DED Drainase skala kabupaten

2. Program Pengendalian Banjir a. Pengadaan lahan b. Pembangunan Drainase Primer Kabupaten Pacitan c. Pembangunan Drainase Sekunder Kabupaten Pacitan d. Pembangunan Drainase Tersier Kabupaten Pacitan e. Pembangunan sistem polder/kolam retensi

3. Program Pengendalian Genangan a. Pengendalian banjir dan penanggulangan genangan sementara

dengan pembuatan green drainase (lobang resapan biopori) b. Pengembangan biopori c. Pembangunan saluran drainase lingkungan

4. Program Rehabilitasi /Pemeliharaan Saluran Drainase dan Gorong-gorong a. Pengembangan saluran drainase dan gorong-gorong

Page 177: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 V- 5 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 5. Program Pengembangan Kinerja Pengelolaan Drainase

a. Sosialisasi tentang sistem polder, aspek pengelolaan drainase b. Penyuluhan dan sosialisasi c. Bantek, bintek dan pendampingan SSK pengelolaan drainase d. Penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan (diklat) teknis dan

pengelolaan drainase e. Monitoring dan evaluasi kinerja pengembangan drainase

Untuk lebih jelas kebutuhan investasi pengembangan sanitasi (air limbah domestik, persampahan dan drainase) Kabupaten Pacitan untuk lima tahun ke depan (2016 – 2020) dapat di lihat pada table berikut :

Page 178: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015
Page 179: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 V- 5 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 5.1. Rekapitulasi Indikasi Kebutuhan Biaya Pengembangan Sanitasi

untuk 5 tahun X Rp. 1 Juta

No. Uraian Kegiatan Tahun Anggaran Total Anggaran

2016 2017 2018 2019 2020 1 Air Limbah

Domestik 13.805,00 32.675,00 22.795,00 22.335,00 14.925,00 106.535,00

2 Persampahan 12.975,00 20.163,00 14.491,00 34.349,00 17.132,00 99.110,00 3 Drainase 26.415,00 28.665,00 28.585,00 31.520,00 27.080,00 142.265,00 Jumlah 49.777,00 75.440,00 62.448,00 84.891,00 56.004,00 328.560,00 Sumber : Lampiran 4 Dokumen Pemutahiran SSK Kab. Pacitan Tahun 2015 Dalam tabel 5.1 di atas dapat dijelaskan bahwa pendanaan untuk air limbah domestik selama 5 tahun ke depan (2016-2020) sebesar Rp. 106.535.000.000,00 untuk persampahan sebesar Rp. 99.110.000.000,00 dan untuk drainase sebesar Rp.142.265.000,00. Dari ketiga komponen tersebut, dapat dijelaskan kebutuhan pendanaan pengembangan sanitasi untuk 5 tahun ke depan di Kabupaten Pacitan sebesar Rp 328.560.000.000,00 Tabel 5.2. Rekapitulasi Indikasi Kebutuhan Biaya Pengembangan Sanitasi

untuk 5 tahun per Sumber Anggaran X Rp. 1 Juta

No. Sumber Anggaran

Tahun Anggaran Total Anggaran 2016 2017 2018 2019 2020

A. Pemerintah 1 APBD Kab/Kota 7.521,00 9.161,00 9.786,00 10.651,00 9.261,00 46.480,00 2 APBD Provinsi 10.335,00 13.510,00 12720,00 12.090,00 10.790,00 59.445,00 3 APBN 31.925,00 53.233,00 38.121,00 56.964,00 33.722,00 213.965,00 Jumlah A 49.781,00 75.904,00 60.627,00 79.705,00 53.773,00 319.890,00 B. Non-

Pemerintah

1 CSR Swasta 1.495,00 1.495,00 1.495,00 3.895,00 3.895,00 12.275,00 2 Masyarakat 1.919,00 4.004,00 4.149,00 4.054,00 2.019,00 16.145,00 Jumlah B 3.414,00 5.499,00 5.644,00 7.949,00 5.914,00 28.420,00 Total (A + B) 53.195,00 81.403,00 66.271,00 87.654,00 59.687,00 348.310,00

Sumber : Lampiran 4 Dokumen Pemutahiran SSK Kab. Pacitan Tahun 2015

Page 180: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

V- 6 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Dalam tabel 5.2 di atas dapat dijelaskan bahwa pendanaan untuk biaya pengembangan sanitasi selama 5 tahun ke depan (2016-2020) dari pendanaan pemerintah dan non pemerintah

- Tahun 2016 sebesar Rp. 53.195.000.000,00 - Tahun 2017 sebesar Rp. 81.403.000.000,00 - Tahun 2018 sebesar Rp. 66.271.000.000,00. - Tahun 2019 sebesar Rp. 87.654.000.000,00 - Tahun 2020 sebesar Rp. 59.687.000.000,00 - Total pendanaan sebesar Rp. 348.310.000.000,00

Page 181: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 V- 7 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

5.2. Kebutuhan Biaya Pengembangan Sanitasi dengan Sumber Pendanaan Pemerintah Pada bagian ini dapat dijelaskan kebutuhan biaya pengembangan sanitasi selama 5 tahun ke depan dengan sumber pendanaan dari pemerintah. Adapun rinciannya ditampilkan dalam tabel sebagai berikut :

Tabel 5.3. Rekapitulasi Pendanaan Sanitasi Pendanaan APBD Kabupaten Pacitan

X Rp. 1 Juta

No. Uraian Kegiatan

Tahun Anggaran Total Anggaran 2016 2017 2018 2019 2020

1 Air Limbah Domestik 2.686,00 2.826,00 3.896,00 3.036,00 2.786,00 15.230,00

2 Persampahan 2.865,00 4.270,00 3.585,00 5.525,00 4.275,00 20.620,00 3 Drainase 1.970,00 2.065,00 2.305,00 2.090,00 2.200,00 10.630,00 Jumlah 7.521,00 9.161,00 9.786,00 10.651,00 9.261,00 46.480.,00

Sumber : Lampiran 4 Dokumen Pemutahiran SSK Kab. Pacitan Tahun 2015

Dalam tabel di atas dapat tergambarkan bahwa pendanaan untuk kegiatan sanitasi di Kabupaten Pacitan melalui pendanaan APBD Kabupaten Pacitan adalah sebagai berikut : 1. Air Limbah domestik dengan total anggaran Rp. 15.230.000.000,00 2. Persampahan dengan total anggaran sebesar Rp. 20.620.000.000,00 3. Drainase dengan total anggaran sebesar Rp. 10.630.000.000,00 4. Total pendanaan sanitasi dari APBD Kabupaten Pacitan sebesar

Rp.46.480.000.000,00

Page 182: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

V- 8 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 5.4. Rekapitulasi Pendanaan Sanitasi Sumber Pendanaan APBD Provinsi Jawa Timur

X Rp. 1 Juta

No. Uraian Kegiatan

Tahun Anggaran Total Anggaran 2016 2017 2018 2019 2020

1 Air Limbah Domestik 2.395,00 1.965,00 1.995,00 1.915,00 1.915,00 10.185,00

2 Persampahan 300,00 2.550,00 2.800,00 1.800,00 1.800,00 9.250,00 3 Drainase 7.640,00 8.995,00 7.925,00 8.375,00 7.075,00 40.010,00 Jumlah 10.335,00 13.510,00 12.720,00 12.090,00 10.790,00 59.445,00

Sumber : Lampiran 4 Dokumen Pemutahiran SSK Kab. Pacitan Tahun 2015

Dalam tabel di atas dapat dijelaskan bahwa pendanaan untuk kegiatan sanitasi di Kabupaten Pacitan melalui pendanaan APBD Provinsi Jawa Timur adalah sebagai berikut : 1. Air Limbah domestik dengan total anggaran Rp. 10.185.000.000,00 2. Persampahan dengan total anggaran sebesar Rp. 9.250.000.000,00 3. Drainase dengan total anggaran sebesar Rp. 40.010.000.000,00 4. Total pendanaan sanitasi dari sektor APBD Provinsi Jawa Timur sebesar

Rp. 59.445.000.000,00 Tabel 5.5. Rekapitulasi Pendanaan Sanitasi Sumber Pendanaan APBN

X Rp. 1 Juta

No. Uraian Kegiatan

Tahun Anggaran Total Anggaran 2016 2017 2018 2019 2020

1 Air Limbah Domestik 5.680,00 22.780,00 11.680,00 11.680,00 6.480,00 58.300,00

2 Persampahan 9.505,00 12.913,00 8.151,00 24.844,00 8.952,00 64.365,00 3 Drainase 16.740,00 17.540,00 18.290,00 20.440,00 18.290,00 91.300,00 Jumlah 31.925,00 53.233,00 38.121,00 56.964,00 33.722,00 213.965,00

Sumber : Lampiran 4 Dokumen Pemutahiran SSK Kab. Pacitan Tahun 2015

Dalam tabel di atas dapat dijelaskan bahwa pendanaan untuk kegiatan sanitasi di Kabupaten Pacitan melalui pendanaan APBN adalah sebagai berikut: 1. Air Limbah domestik dengan total anggaran Rp. 58.300.000.000,00 2. Persampahan dengan total anggaran sebesar Rp. 64.365.000.000,00 3. Drainase dengan total anggaran sebesar Rp. 91.300.000.000,00 4. Total pendanaan sanitasi dari APBN sebesar Rp. 213.965.000.000,00

Page 183: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 V- 9 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 5.3. Kebutuhan Biaya Pengembangan Sanitasi dengan Sumber

Pendanaan Non Pemerintah Pada bagian ini akan ditampilan kebutuhan biaya pengembangan sanitasi selama 5 tahun ke depan dengan sumber pendanaan dari non pemerintah. Adapun rinciannya ditampilkan dalam tabel berikut :

Tabel 5.6. Rekapitulasi Pendanaan Sanitasi Partisipasi Swasta/CSR X Rp. 1 Juta

No. Uraian Kegiatan

Tahun Anggaran Total Anggaran 2016 2017 2018 2019 2020

1 Air Limbah Domestik 1.355,00 1.355,00 1.355,00 1.955,00 1.955,00 7.975,00

2 Persampahan 80,00 80,00 80,00 1.880,00 1.880,00 4.000,00 3 Drainase 60,00 60,00 60,00 60,00 60,00 300,00 Jumlah 1.495,00 1.495,00 1.495,00 3.895,00 3.895,00 12.275,00

Sumber : Lampiran 4 Dokumen Pemutahiran SSK Kab. Pacitan Tahun 2015

Dalam tabel di atas dapat dijelaskan bahwa pendanaan untuk kegiatan sanitasi di Kabupaten Pacitan melalui pendanaan partisipasi swasta dan CSR adalah sebagai berikut : 1. Air Limbah domestil dengan total anggaran Rp. 7.975.000.000,00 2. Persampahan dengan total anggaran sebesar Rp. 4.000.000.000,00 3. Drainases dengan total anggaran sebesar Rp. 300.000.000,00 4. Total pendanaan sanitasi dari sektor swasta dan CSR sebesar Rp.

12.275.000.000,00

Tabel 5.7. Rekapitulasi Pendanaan Sanitasi Partisipasi Masyarakat X Rp. 1 Juta

No. Uraian Kegiatan Tahun Anggaran Total

Anggaran 2016 2017 2018 2019 2020 1 Air Limbah

Domestik 1.689,00 3.749,00 3.869,00 3.749,00 1.789,00 14.845,00

2 Persampahan 225,00 250,00 275,00 300,00 225,00 1.275,00 3 Drainase 5,00 5,00 5,00 5,00 5,00 25,00 Jumlah 1.919,00 4.004,00 4.149,00 4.054,00 2.019,00 16.145,00

Sumber : Lampiran 4 Dokumen Pemutahiran SSK Kab. Pacitan Tahun 2015

Page 184: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

V- 10 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Dalam tabel di atas dapat dijelaskan bahwa pendanaan untuk kegiatan sanitasi di Kabupaten Pacitan melalui pendanaan partisipasi masyarakat adalah sebagai berikut : 1. Air Limbah domestil dengan total anggaran Rp. 14.845.000.000,00 2. Persampahan dengan total anggaran sebesar Rp. 1.275.000.000,00 3. Drainases dengan total anggaran sebesar Rp. 25.000.000,00 4. Total pendanaan sanitasi dari partisipasi masyarakat sebesar Rp.

16.145.000.000,00 5.4. Antisipasi Funding Gap

Tabel 5.8. Funding Gap X Rp. 1 Juta

No. Uraian Tahun Anggaran Total Anggaran

2016 2017 2018 2019 2020 1 Air Limbah

Domestik 1.355,00 1.355,00 1.355,00 1.955,00 1.955,00 7.975,00

2 Persampahan 80,00 80,00 80,00 1.880,00 1.880,00 4.000,00 3 Drainase

Perkotaan 60,00 60,00 60,00 60,00 60,00 300,00

4 Daftar tunggu (Funding Gap) 1.495,00 1.495,00 1.495,00 3.895,00 3.895,00 12.275,00

5 Kebutuhan Pendanaan Sanitasi 53.195,00 81.403,00 66.271,00 87.654,00 59.687,00 348.310,00

6 Gap (%) 1,91% 1,26% 1,52% 3,24% 4,91% 2,54% Sumber : Lampiran 4 Dokumen Pemutahiran SSK Kab. Pacitan Tahun 2015 Dalam tabel funding gap di atas dapat dijelaskan bahwa pendanaan untuk kegiatan sanitasi di Kabupaten Pacitan yang belum bisa didanai dan masuk dalam perbedaan pendanaan adalah sebagai berikut :

1. Tahun 2016 sebesar 2,81% 2. Tahun 2017 sebesar 1,84% 3. Tahun 2018 sebesar 2,26% 4. Tahun 2019 sebesar 4,44% 5. Tahun 2020 sebesar 6,53% 6. Sehingga total funding gap dalam pendanaan sanitasi di Kabupaten Pacitan

sebesar 3,52%

Page 185: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 1 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Bab VI Monitoring dan Evaluasi Capaian SSK

Monitoring dan evaluasi pelaksanaan SSK akan dilakukan secara rutin oleh

Kelompok Kerja (Pokja) Sanitasi Kabupaten Pacitan. Hal ini dilakukan sebagai umpan balik bagi pengambil kebijakan berkaitan dengan capaian sasaran pembangunan sanitasi. Selain itu, kegiatan monitoring dan evaluasi pelaksanaan SSK dilaksanakan sebagai usaha peningkatan kinerja dan akuntabilitas institusi dalam usaha pencapaian visi dan misi pembangunan sanitasi.

Dalam bab ini memuat tentang strategi untuk melakukan pemantauan dan evaluasi dengan fokus kepada pemantauan dan evaluasi Strategi Sanitasi Kabupaten (SSK) yang telah ditetapkan dalam bab-bab sebelumnya.

6.1 Gambaran Umum Pemantauan dan Evaluasi Sanitasi

Tujuan, sasaran, strategi dan kebijakan pembangunan sanitasi telah ditetapkan oleh pemerintah Kabupaten Pacitan dan dinyatakan dalam sebuah dokumen Strategi Sanitasi Kabupaten (SSK). Dokumen SSK juga mencantumkam target-target pembangunan sanitasi pada sub sektor air limbah, sub sektor persampahan dan sub sektor drainase.

Dalam pelaksanaannya, perlu dilakukan pemantauan dan evaluasi guna melihat capaian kinerja dalam pembangunan sanitasi dan untuk mengetahui hambatan serta permasalahan sebagai dasar perencananaan pembangunan sanitasi pada periode berikutnya. Pemantauan bertujuan untuk: 1. Melakukan verifikasi sejauh mana tingkat efektifitas dan efisiensi proses

pelaksanaan kegiatan. 2. Melakukan identifikasi capaian dan kelemahannya. 3. Menetapkan rekomendasi langkah perbaikan untuk optimalisasi capaian

pembangunan sanitasi.

Page 186: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 2 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Sedangkan evaluasi bertujuan untuk menilai konsep, desain, pelaksanaan, dan manfaat kegiatan dan program pembangunan sanitasi.

Hasil pemantauan dan evaluasi digunakan untuk mengetahui perkembangan capaian strategis pembangunan sanitasi. Pemantauan dan evaluasi mulai dilakukan di bulan Februari 2016 atau setelah SSK diresmikan sebagai acuan bagi semua stakeholder dalam pembangunan sanitasi di Kabupaten Pacitan. Pemantauan dilakukan setiap empat bulan yaitu di bulan April, Agustus dan Desember, hal ini menyesuaikan dengan mekanisme perencanaan dan penganggaran daerah. Struktur organisasi dalam pemantauan dan evaluasi adalah sebagai berikut:

Penanggungjawab : 1. Ketua : Kepala Bappeda Kabupaten Pacitan. 2. Wakil Ketua : Kepala Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan Kabupaten

Pacitan 3. Sekretaris : Kepala Bidang Fisik dan Prasarana Bappeda Kabupaten Pacitan

Dokumentasi dan Pengarsipan Data : 1. Kasubid Permukiman, Tata Ruang dan Lingkungan Hidup Bappeda serta staf

Pemantau dan Pengolah data : 1. Kabid Kebersihan Dinas Cipta Karya dan Kebersihan Kabupaten Pacitan 2. Kabid Pemantauan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Dinas Kesehatan 3. Kasi Pemulihan Kualitas Lingkungan Kantor Lingkungan Hidup 4. Kasi Evaluasi dan Pemantauan Kualitas Lingkungan Kantor Lingkungan Hidup 5. Kasi Penyehatan Lingkungan dan Air Bersih Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan

kebersihan 6. Kasi Persampahan Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan 7. Staf Dinas Cipta karya, Tata Ruang dan kebersihan 8. Staf Dinas Kesehatan 9. Staf Kantor Lingkungan Hidup 10. Analis Laboratorium Kantor Lingkungan Hidup

6.2 Pemantauan Strategi Sanitasi Kabupaten 1. Pemantauan Capaian Pelaksanaan kegiatan adalah untuk menilai tingkat investasi

dan keluaran dari pelaksanaan kegiatan berkaitan sanitasi oleh pemerintah

Page 187: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 3 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Kabupaten Pacitan. Kegiatan-kegiatan ini mengacu kepada usulan kegiatan (rencana tindak) SSK maupun kegiatan-kegiatan diluar usulan SSK yang dilaksanakan oleh SKPD.

2. Pemantauan Capaian Strategis adalah untuk menilai tingkat capaian tujuan dan sasaran pembangunan subsektor sanitasi dengan melihat indikator-indikator yang telah ditetapkan pada pokok Tujuan, Sasaran, serta Tahapan Pencapaian sektor Sanitasi.

Adapun sasarannya adalah sebagai berikut :

a. Sektor Air Limbah Domestik

Format yang digunakan pemantauan dalam sector ini sebagaimana di disajikan dalam Tabel 6.1.

Page 188: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 4 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 6.1. Capaian Strategis Sektor Air Limbah

Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015

Tujuan: Meningkatkan lingkungan yang sehat dan bersih di Kabupaten Pacitan melalui pengelolaan air limbah domestik dan industri rumah tangga yang berwawasan lingkungan

Tahun 2016

Rencana Realisasi

Output Belanja Outcome Output Belanja Outcome

Sasaran : 1. Adanya perencanaan pengelolaan air limbah domestic di kabupaten pacitan

sampai dengan tahun 2020 2. Kepemilikan dan peningkatan kualitas jamban keluarga meningkat di tahun

2020 3. Pengelolaan air limbah secara komunal meningkat sampai dengan tahun 2020 4. Tersedianya IPLT di tahun 2017

Penyusunan materplan air limbah skala kabupaten

Rp. 800 jt Tersusunnya dokumen perencanaan air limbah skala kabupaten

Pembangunan MCK Komunal dan MCK ++

Rp. 5.200 jt Terbangunnya MCK Komunal dan MCK ++ sebanyak 11 unit

Pembangunan sarana sanitasi di lingkungan sekolah (untuk pendidikan dasar 9 tahun)

360 jt Terbangunnya sarana sanitasi sejumlah 12 unit

Pemeliharaan rutin sarana sanitasi di lingkungan sekolah

20 jt Terpeliharanya sarana sanitasi sekolah

Page 189: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 5 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Hasil pemantauan kegiatan ini dapat menggunakan format tabel capaian kegiatan sebagaimana ditampilkan pada Tabel 6.2. Dari Tabel capaian kegiatan dapat diketahui perbandingan antara rencana dan realisasi kegiatan.

Tabel 6.2. Capaian Kegiatan Air Limbah Domestik Tahun 2016

No Rencana Kegiatan Realisasi Kegiatan

Realisasi Output Belanja Outcome

1

Penyusunan masterplan air limbah skala kabupaten

Tersusunnya dokumen perencanaan air limbah skala kabupaten

2

Pembangunan MCK Komunal dan MCK ++

Terbangunnya MCK Komunal dan MCK ++ sebanyak 11 unit

3

Pembangunan sarana sanitasi di lingkungan sekolah (untuk pendidikan dasar 9 tahun)

Terbangunnya sarana sanitasi sejumlah 12 unit

4 Pemeliharaan rutin sarana sanitasi di lingkungan sekolah

Terpeliharanya sarana sanitasi sekolah

Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015 Hasil evaluasi kegiatan implementasi SSK sektor air limbah domestik disajikan dengan menggunakan tabel seperti pada Tabel 6.3

Page 190: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 6 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 6.3. Evaluasi Air Limbah Domestik 2016

Sasaran Rencana Realisasi Deviasi Penyebab Rekomendasi Meningkatkan lingkungan yang sehat dan bersih di Kabupaten Pacitan melalui pengelolaan air limbah domestik dan industri rumah tangga yang berwawasan lingkungan

Penyusunan masterplan air limbah skala kabupaten

1 kegiatan (Rp. 800 jt)

Pembangunan MCK Komunal dan MCK ++

11 kegiatan (Rp 5.200 jt)

Pembangunan sarana sanitasi di lingkungan sekolah (untuk pendidikan dasar 9 tahun)

12 Kegiatan (Rp 360jt)

Pemeliharaan rutin sarana sanitasi di lingkungan sekolah

2 Kegiatan (Rp 20 jt)

Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015

Laporan hasil Pemantauan dan evaluasi disampaikan kepada Bupati Pacitan dengan format sebagaimana pada Tabel 6.4.

Page 191: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 7 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 6.4. Pelaporan Monev Implementasi SSK Sektor Air Limbah Domestik

Obyek Pemantauan

PenanggungJawab Waktu

Pelaksanaan

Pelaporan

Penanggung Jawab Utama

Pengumpul Data dan

Dokumentasi

Pengolah Data/

Pemantau Penerima Laporan

Tabel Capaian Strategis Bappeda DCTRK, Dinkes

dan KLH DCTRK,

Dinkes dan KLH

April, Agustus dan Desember tahun berjalan

Bupati dan

Kepala SKPD

Tabel capaian Kegiatan Bappeda DCTRK, DInkes

dan KLH DCTRK,

DInkes dan KLH

April, Agustus dan Desember tahun berjalan

Bupati dan

Kepala SKPD

Tabel Evaluasi Bappeda DCTRK, Dinkes dan KLH

DCTRK, DInkes dan

KLH

April, Agustus dan Desember tahun berjalan

Bupati dan

Kepala SKPD

Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015 b. Sektor Persampahan

Kegiatan pemantauan dan evaluasi capaian SSK sektor persampahan dilakukan setiap tahun sekali pada akhir tahun. Adapun format Tabel capaian yang digunakan untuk mengisi capaian strategis, yaitu sebaimana di tampilkan pada Tabel 6.5. Capaian strategis ini memberikan informasi rencana output, belanja, dan outcame dan realisasinya. Dengan demikian dari tabel capaian stratejik dapat diketahui perbandingan antara rencana dan realisasi kegiatan sektor persampahan.

Page 192: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 8 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 6.5. Capaian Strategis Sektor Persampahan Tujuan: Pengelolaan sampah yang berwawasan lingkungan

Tahun 2016

Rencana Realisasi

Output Belanja Outcome Output Belanja Outcome

Sasaran : Meningkatnya layanan pelayanan pengangkutan sampah Meningkatnya TPS Tersedianya sarana dan prasarana TPS 3R Partisipasi masyarakat dalam pengelolaan persampahan meningkat

Penyusunan masterplan persampahan skala kabupaten

Rp. 800 jt Tersusunnya dokumen perencanaan persampahan skala kabupaten

Terbangunnya TPS permanen

Rp. 800 jt Terbangunnya TPS biasa 2 unit

Terbangunnya TPS 3 R

Rp. 6.500 jt Terbangunnya TPS 3 R sebanyak 5 unit

Pengadaan bak sampah terpilah

150 jt Pengadaan bak sampah terpilah 100 unit di tahun 2016

Pengadaan gerobak sampah

75 jt Pengadaan 25 unit gerobak sampah di tahun 2016

Page 193: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 9 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015

Hasil pemantauan kegiatan ini dapat menggunakan format tabel capaian kegiatan sebagaimana ditampilkan pada Tabel 6.6. Dari Tabel capaian kegiatan dapat diketahui perbandingan antara rencana dan realisasi kegiatan.

Pengadaan sepeda roda 3

400 jt Pengadaan sepeda roda 3 sejumlah 10 unit di tahun 2016

Pengadaan Bacho loader di TPA

1.500 jt Tersedianya bacho loader 1 unit di TPA

Operasi dan pemeliharaan TPA

325 jt Operasional TPA dan pemeliharaan TPA terjaga

Page 194: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 10 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 6.6. Capaian Kegiatan Persampahan Tahun 2016

No Rencana Kegiatan Realisasi Kegiatan

Realisasi Output Belanja Outcome

1

Penyusunan materplan persampahan skala kabupaten

Tersusunnya dokumen perencanaan persampahan skala kabupaten

2

Terbangunnya TPS biasa Terbangunnya TPS biasa 2 unit

3

Terbangunnya TPS 3 R Terbangunnya TPS 3 R sebanyak 5 unit

4

Pengadaan bak sampah terpilah

Pengadaan bak sampah terpilah 100 unit di tahun 2016

5

Pengadaan gerobak sampah

Pengadaan 25 unit gerobak sampah di tahun 2016

6

Pengadaan sepeda roda 3

Pengadaan sepeda roda 3 sejumlah 10 unit di tahun 2016

7 Pengadaan bolduzer di TPA

Tersedianya bolduzer 1 unit di TPA

8

Operasi dan pemeliharaan TPA

Operasional TPA dan pemeliharaan TPA terjaga

Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015 Evaluasi kegiatan implementasi SSK sektor persampahan dari hasil monitoring kegiatan juga dilakukan setiap tahun, di mana format Tabel evaluasi menggunakan tabel seperti pada Tabel 6.7

Page 195: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 11 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 6.7. Evaluasi Sektor Persampahan 2016

Sasaran Rencana Realisasi Deviasi Penyebab Rekomendasi Pengelolaan sampah yang berwawasan lingkungan Penyusunan materplan persampahan skala kabupaten

1 kegiatan (Rp. 800 jt)

Terbangunnya TPS biasa

2 kegiatan (Rp 800 jt)

Terbangunnya TPS 3 R

5 kegiatan (6.500 jt)

Pengadaan bak sampah terpilah

100 unit (150 jt)

Pengadaan gerobak sampah

25 unit (75 jt)

Pengadaan sepeda roda 3

10 unit (400 jt)

Pengadaan bolduzer di TPA

1 unit (1.500 jt)

Operasi dan pemeliharaan TPA

1 kegiatan (325 jt)

Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015

Page 196: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 12 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Format pelaporan monitoring dan evaluasi implementasi SSK sektor persampahan sebagaiimana disajikan pada Tabel 6.8.

Tabel 6.8. Pelaporan Monev Implementasi SSK Sektor Persampahan

Obyek Pemantauan

PenanggungJawab Waktu

Pelaksanaan

Pelaporan Penanggung

Jawab Utama

Pengumpul Data dan

Dokumentasi

Pengolah Data/

Pemantau Penerima Laporan

Tabel Capaian Strategis Bappeda DCTRK dan KLH DCTRK dan

KLH

Okt-Des tahun

berjalan

Bupati dan

Kepala SKPD

Tabel capaian Kegiatan Bappeda DCTRK dan KLH DCTRK dan

KLH

Okt-Des tahun

berjalan

Bupati dan

Kepala SKPD

Tabel Evaluasi Bappeda DCTRK dan KLH DCTRK dan KLH

Okt-Des tahun

berjalan

Bupati dan

Kepala SKPD

Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015 C. Sektor Drainase

Kegiatan monitoring dan evaluasi capaian SSK sektor drainase dilakukan tiap tahun sekali pada akhir tahun. Adapun format Tabel capaian yang digunakan untuk mengisi capaian strategis, yaitu sebaimana di tampilkan pada Tabel 6.9. Capaian strategis ini memberikan informasi rencana output, belanja, dan outcome dan realisasinya. Dengan demikian dari tabel capaian stratejik dapat diketahui perbandingan antara rencana dan realisasi kegiatan sektor drainase.

Page 197: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 13 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 6.9. Capaian Strategis Sektor Drainase

Tujuan: Penyediaan sarana dan prasarana drainase lingkungan permukiman

Tahun 2016

Rencana Realisasi

Output Belanja Outcome Output Belanja Outcome

Sasaran : Semakin membaiknya kondisi drainase lingkungan permukiman Wilayah bebas genangan di permukiman

Penyusunan materplan drainase skala kabupaten

Rp. 800 jt Tersusunnya dokumen perencanaan Drainase skala kabupaten

Terbangunnya Drainase primer

Rp. 10.000 jt Terbangunnya drainase primer

Terbangunnya drainase sekunder

Rp. 4.500 jt Terbangunnya drainase sekunder di 9 lokasi

Rehabilitasi saluran drainase sekunder

850 jt Dilakukan rehabilitasi saluran drainase sekunder di 9 lokasi

Terbanunnya drainase tersier

Rp. 500 jt Terbangunnya drainase tersier di 6 lokasi

Page 198: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 14 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015

Monitoring kegiatan sektor drainase dilakukan tiap tahun pada akhir tahun. Monitoring kegiatan ini dapat menggunakan format tabel capaian kegiatan sebagaimana ditampilkan pada Tabel 6.10. Dari Tabel capaian kegiatan dapat diketahui perbandingan antara rencana kegiatan dan realisasi kegiatannya.

Tabel 6.10. Capaian Kegiatan Drainase Tahun 2016

No Rencana Kegiatan Realisasi Kegiatan

Realisasi Output Belanja Outcome

1

Penyusunan materplan drainase skala kabupaten

Tersusunnya dokumen perencanaan Drainase skala kabupaten

2 Terbangunnya Drainase primer

Terbangunnya drainase primer

3 Terbangunnya drainase sekunder

Terbangunnya drainase sekunder di 9 lokasi

4 Rehabilitasi saluran drainase sekunder

Dilakukan rehabilitasi saluran drainase sekunder di 9 lokasi

5 Terbanunnya drainase tersier

Terbangunnya drainase tersier di 6 lokasi

6 Rehabilitasi / peningkatan saluran drainase tersier

Dilakukan rehabilitasi drainase tersier di IKK

Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015

Evaluasi kegiatan implementasi SSK sektor drainase dari hasil monitoring kegiatan juga dilakukan setiap tahun, di mana format Tabel evaluasi menggunakan tabel seperti pada Tabel 6.11

Rehabilitasi / peningkatan saluran drainase tersier

1.300 jt Dilakukan rehabilitasi drainase tersier di IKK

Page 199: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 15 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 6.11. Evaluasi Drainase 2016

Sasaran Rencana Realisasi Deviasi Penyebab Rekomendasi Penyediaan sarana dan prasarana drainase lingkungan permukiman

Penyusunan materplan drainase skala kabupaten

1 kegiatan (Rp. 800 jt)

Terbangunnya Drainase primer

1 kegiatan (Rp. 10.000 jt)

Terbangunnya drainase sekunder

9 kegiatan (4.500 jt)

Rehabilitasi saluran drainase sekunder

1 kegiatan (850 jt)

Terbanunnya drainase tersier

6 kegiatan (3.600 jt)

Rehabilitasi / peningkatan saluran drainase tersier

1 kegiatan (800 jt)

Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015 Monitoring evaluasi implementasi SSK sektor drainase dilakukan oleh BAPPEDA. Sedangkan pengumpul data, dokumentasi, serta pengolah data adalah SKPD Pelaksana kegiatan. Laporan hasil Monitoring dan evaluasi diberikan kepada Bupati Pacitan. Format pelaporan monitoring dan evaluasi implementasi SSK sektor drainase sebagaiimana disajikan pada Tabel 6.12.

Page 200: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

DOKUMEN PEMUTAHIRAN SSK 2015 VI- 16 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel 6.12. Pelaporan Monev Implementasi SSK Sektor Drainase

Obyek Pemantauan

PenanggungJawab Waktu

Pelaksanaan

Pelaporan Penanggung

Jawab Utama

Pengumpul Data dan

Dokumentasi

Pengolah Data/

Pemantau Penerima Laporan

Tabel Capaian Stratejik Bappeda DCTRK DCTRK

Okt-Des tahun

berjalan

Bupati dan

Kepala SKPD

Tabel capaian Kegiatan Bappeda DCTRK DCTRK

Okt-Des tahun

berjalan

Bupati dan

Kepala SKPD

Tabel Evaluasi

Bappeda DCTRK DCTRK Okt-Des tahun

berjalan

Bupati dan

Kepala SKPD

Sumber : Hasil Analisa Pokja Sanitasi Kab. Pacitan 2015

Page 201: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 1 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Lampiran 1:

Hasil Kajian Aspek Non Teknis

dan Lembar Kerja Area Berisiko

Struktur Organisasi Daerah Penjabaran Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 Tentang Organisasi

Perangkat Daerah dalam pembentukan organisasi dan perangkat daerah di Kabupaten Pacitan telah ditetapkan melalui Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan No. 19 Tahun 2007 Tentang Organisasi Sekretariat Daerah Dan Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Pacitan, dan Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan No. 21 Tahun 2007 Tentang Organisasi Lembaga Teknis Daerah Kabupaten Pacitan.

Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan No. 19 Tahun 2007 Tentang Organisasi Sekretariat Daerah dan Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Pacitan, terdiri dari: I. Organisasi Sekretariat Daerah:

1. Sekretaris Daerah 2. Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, terdiri dari:

a. Bagian Administrasi Pemerintahan Umum b. Bagian Kerjasama dan Perbatasan c. Bagian Administrasi Kesejahteraan Rakyat d. Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol

3. Asisten Perekonomian dan Pembangunan, terdiri dari: a) Bagian Administrasi Pembangunan b) Bagian Administrasi Perekonomian c) Bagian Administrasi Sumber Daya Alam d) Bagian Pengolah Data Elektronik

4. Asisten Administrasi Umum, terdiri dari: a) Bagian Hukum b) Bagian Organisasi

Page 202: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 2 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN c) Bagian Keuangan d) Bagian Umum e) Kelompok Jabatan Fungsional.

II. Organisasi Sekretariat Dewan Perwakilan Daerah: 1. Sekretaris DPRD 2. Bagian Umum 3. Bagian Persidangan 4. Bagian Perundang-undangan dan Dokumentasi 5. Bagian Keuangan 6. Kelompok Jabatan Fungsional.

Kemudian berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan No 21 Tahun 2007 Tentang Organisasi Lembaga Teknis Daerah Kabupaten Pacitan, sesuai dengan pasal 2 peraturan ini dibentuk lembaga teknis daerah yang terdiri dari : 1. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Penanaman Modal; 2. Badan Kesatuan Bangsa, Politik dan Perlindungan Masyarakat; 3. Badan Penelitian, Pengembangan dan Statistik; 4. Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa; 5. Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan; 6. Badan Kepegawaian Daerah; 7. Inspektorat 8. Rumah Sakit Umum Daerah 9. Kantor Pendidikan dan Pelatihan; 10. Kantor Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi 11. Kantor Lingkungan Hidup; 12. Kantor Ketahanan Pangan; 13. Kantor Pelayanan Perizinan; 14. Satuan Polisi Pamong Praja. Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan No 21 Tahun 2007 Tentang Organisasi Lembaga Teknis Daerah Kabupaten Pacitan ini diubah pada tahun 2011 dengan Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan No 3 Tahun 2011 Perubahan Atas Peraturan Daerah No 21 Tahun 2007 Tentang Organisasi Lembaga Teknis Daerah Kabupaten

Page 203: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 3 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Pacitan. Peraturan daerah ini merubah pasal 2 Peraturan Daerah Kabupaten Pacitan No 21 Tahun 2007 dengan membentuk dinas daerah di Kabupaten Pacitan yang terdiri dari : 1. Dinas Pendidikan; 2. Dinas Kesehatan; 3. Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga; 4. Dinas Bina Marga dan Pengairan; 5. Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan; 6. Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan; 7. Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi; 8. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil; 9. Dinas Tanaman Pangan dan Peternakan; 10. Dinas Kehutanan dan Perkebunan; 11. Dinas Kelautan dan Perikanan; 12. Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika; 13. Dinas Pertambangan dan Energi; 14. Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset.

Page 204: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 4 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 1.1

Struktur Organisasi Pemerintahan Kabupaten Pacitan Dari seluruh lembaga teknis dan dinas daerah atau satuan kerja pemerintah daerah (SKPD) Kabupaten Pacitan yang memiliki keterkaitan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) langsung ataupun tidak langsung dalam pembangunan sanitasi di Kabupaten Pacitan dapat digambarkan pada Gambar 2.4 berikut :

SEKRETARIAT DAERAH Perda Kab Pacitan No 19 Tahun 2007

DPRD SEKRETARIAT DPRD Perda Kab Pacitan No 19 Tahun

2007

BUPATI

Perda Kab Pacitan No 21 Tahun 2007 sebagaimana telah diubah dengan Perda

Nomor 4 tahun 2011 LEMBAGA TEKNIS DAERAH 1. Badan Perencanaan Pembangunan

Daerah dan Penanaman Modal 2. Badan Kesatuan Bangsa, Politik dan

Perlindungan Masyarakat 3. Badan Penelitian, Pengembangan dan

Statistik 4. Badan Pemberdayaan Masyarakat dan

Pemerintahan Desa 5. Badan Keluarga Berencana dan

Pemberdayaan Perempuan 6. Badan Kepegawaian Daerah 7. Inspektorat 8. Rumah Sakit Umum Daerah 9. Kantor Pendidikan dan Pelatihan 10. Kantor Perpustakaan, Arsip dan

Dokumentasi 11. Kantor Lingkungan Hidup 12. Kantor Ketahanan Pangan 13. Kantor Pelayanan Perizinan 14. Satuan Polisi Pamong Praja

Perda Kab Pacitan No 20Tahun 2007 sebagaimana telah diubah dengan Perda

Nomor 3 Tahun 2011 ORGANISASI DAERAH

1. Dinas Pendidikan 2. Dinas Kesehatan 3. Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda

dan Olah Raga 4. Dinas Bina Marga dan Pengairan 5. Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan

Kebersihan 6. Dinas Koperasi, Perindustrian dan

Perdagangan 7. Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan

Transmigrasi 8. Dinas Kependudukan dan Pencatatan

Sipil 9. Dinas Tanaman Pangan dan Peternakan 10. Dinas Kehutanan dan Perkebunan 11. Dinas Kelautan dan Perikanan 12. Dinas Perhubungan, Komunikasi dan

Informatika 13. Dinas Pertambangan dan Energi 14. Dinas Pendapatan, Pengelolaan

Keuangan dan Aset KELURAHAN

KECAMATAN

Page 205: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 5 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Gambar 1.2

SKPD Yang Memiliki Keterkaitan Tupoksi Dalam Pembangunan Sanitasi Di Kabupaten Pacitan

Untuk data keuangan dan perekonomian kabupaten Pacitan dapat kami sajikan dalam tabel berikut ini :

BUPATI

BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH

BADAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN PEMERINTAHAN DESA BADAN KELUARGA BERENCANA DAN

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DINAS CIPTA KARYA, TATA RUANG DAN

KEBERSIHAN DINAS KESEHATAN

KANTOR LINGKUNGAN HIDUP Bidang Fisik dan Prasarana – Bidang

Advokasi dan Pengembangan Institusi – Bidang

Pemberdayaan Perempuan

Bidang Pemberdayaan Masyarakat

– Bidang Cipta Karya – Bidang Kebersihan

Bidang Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL)

– Bidang

Seksi Pemulihan Kualitas Lingkungan Mandat Tupoksi Langsung (Stakeholder Utama) Mandat Tupoksi Tidak Langsung (Stakeholder Mitra)

Page 206: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 6 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel Rekapitulasi Realisasi APBD Kabupaten Pacitan Tahun 2010 – 2014 NO REALISASI ANGGARAN TAHUN RATA-RATA PERTUMBUHAN 2010 2011 2012 2013 2014 A Pendapatan (a.1 + a.2 + a.3) 695,715,383,053.72 842,669,635,037.00 868,288,589,545.00 949,879,849,424.00 1,073,194,687,568.90 0.36 a.1 Pendapatan Asli Daerah (PAD) 29,488,179,487.72 44,340,003,127.00 44,996,860,737.00 57,170,729,085.00 67,334,102,157.98 0.63 a.1.1 Pajak daerah 5,155,151,458.00 6,012,320,379.00 6,102,820,379.00 6,767,000,000.00 14,866,500,000.00 0.84 a.1.2 Retribusi daerah 17,923,822,016.17 10,848,805,340.00 11,413,775,988.00 16,094,627,800.00 17,133,828,015.00 0.05 a.1.3 Hasil pengolahan kekayaan daerah yang dipisahkan 1,617,267,165.11 2,903,227,692.00 3,052,789,076.00 5,654,400,000.00 4,354,910,857.98 (0.09) a.1.4 Lain-lain pendapatan daerah yang sah 4,791,938,848.44 24,575,649,716.00 24,427,475,294.00 28,654,701,285.00 30,978,863,285.00 0.66 a.2 Dana Perimbangan (Transfer) 534,435,121,450.00 580,546,898,133.00 684,506,828,893.00 748,142,024,761.00 807,131,276,866.92 0.34 a.2.1 Dana bagi hasil 40,760,726,450.00 45,894,161,133.00 42,852,184,893.00 48,911,101,761.00 54,518,392,866.92 0.19 a.2.2 Dana alokasi umum 435,690,795,000.00 480,580,537,000.00 589,929,914,000.00 647,293,403,000.00 700,743,024,000.00 0.37 a.2.3 Dana alokasi khusus 57,983,600,000.00 54,072,200,000.00 51,724,730,000.00 51,937,520,000.00 51,869,860,000.00 0.12 a.3 Lain-lain Pendapatan yang Sah 131,792,082,116.00 217,782,733,777.00 138,784,899,915.00 144,567,095,578.00 198,729,308,544.00 0.10 a.3.1 Hibah 824,269,635.00 1,764,579,645.00 833,864,732.00 - - - a.3.2 Dana darurat - - - - - - a.3.3 Dana bagi hasil pajak dari provinsi kepada kab./kota 27,845,307,573.00 27,465,642,472.00 26,770,701,023.00 30,831,537,578.00 34,650,737,544.00 0.50 a.3.4 Dana penyesuaian dan dana otonomi 67,320,004,908.00 175,238,937,160.00 111,180,334,160.00 113,735,558,000.00 164,078,571,000.00 0.12

Page 207: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 7 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN khusus a.3.5 Bantuan keuangan dari provinsi/pemerintah daerah lainnya 35,802,500,000.00 13,313,574,500.00 - - - - B Belanja (b1 + b.2) 680,442,531,871.57 889,210,050,158.77 898,280,894,154.00 974,152,363,128.00 1,110,748,883,524.36 0.34 b.1 Belanja Tidak Langsung 520,515,875,364.45 583,072,765,826.77 640,754,641,847.00 706,795,947,432.00 818,456,160,765.36 0.44 b.1.1 Belanja pegawai 450,708,633,669.80 506,826,605,258.77 563,628,015,647.00 612,039,891,907.00 703,953,995,616.36 0.39 b.1.2 Bunga - - - - - - b.1.3 Subsidi - - - - - - b.1.4 Hibah 14,944,599,400.00 7,927,956,868.00 5,647,842,000.00 16,147,313,500.00 16,788,790,055.00 0.53 b.1.5 Bantuan social 9,162,940,460.00 11,775,430,000.00 11,818,604,000.00 3,846,400,000.00 7,746,872,302.00 (1.98) b.1.6 Belanja bagi hasil 2,862,503,934.65 3,006,913,700.00 3,031,633,200.00 2,830,058,025.00 2,927,658,792.00 0.15 b.1.7 Bantuan keuangan 42,230,137,900.00 48,435,860,000.00 54,460,610,000.00 69,732,284,000.00 85,038,844,000.00 0.88 b.1.8 Belanja tidak terduga 607,060,000.00 5,100,000,000.00 2,167,937,000.00 2,200,000,000.00 2,000,000,000.00 (1.48) b.2 Belanja Langsung 159,926,656,507.12 306,137,284,332.00 257,526,252,307.00 267,356,415,696.00 292,292,722,759.00 0.06 b.2.1 Belanja pegawai 18,481,261,349.00 27,271,317,905.00 28,514,919,200.00 35,626,427,750.00 33,247,580,720.00 0.33 b.2.2 Belanja barang dan jasa 69,350,961,379.85 110,618,376,969.00 99,374,663,644.00 124,375,651,979.00 142,079,358,761.00 0.34 b.2.3 Belanja modal 72,094,433,778.27 168,247,589,458.00 129,636,669,463.00 107,354,335,967.00 116,965,783,278.00 (0.30) C Pembiayaan 33,767,563,939.62 46,540,415,121.77 30,092,304,609.00 24,272,513,704.00 37,554,195,955.50 (0.41)

Page 208: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 8 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Surplus/Defisit Anggaran -18,494,712,757.47 -93,080,830,243.54 -60,084,609,218.00 -48,545,027,408.00 -75,108,391,910.96 Sumber : Realisasi APBD tahun 2010-2014, diolah Tabel Rekapitulasi Realisasi Belanja Sanitasi SKPD Kabupaten Pacitan Tahun 2010 - 2014 NO SKPD TAHUN RATA-RATA PERTUMBUHAN 2010 2011 2012 2013 2014 1 CIPTA KARYA, TATA RUANG DAN KEBERSIHAN 1,636,807,612 7,750,225,125 11,089,319,513 9,464,778,450 5,266,119,501 -0.06 1.a. Investasi 1,636,807,612 6,889,089,000 9,857,172,900 8,413,136,400 4,680,995,112 0.76 1.b. Operasional / Pemeliharaan (OM) 861,136,125 1,232,146,613 1,051,642,050 585,124,389 -0.06 2 Kantor Lingkungan Hidup 707,635,300 922,671,600 691,665,188 779,059,060 1,019,895,705 0.34 2.a Investasi 707,635,300 768,893,000 553,332,350 599,276,200 755,478,300 0.34 2.b Operasional / Pemeliharaan (OM) 153,778,600 138,332,838 179,782,860 264,417,405 0.34 3 Dinas Kesehatan - - - - - 3.a Investasi - - - 3.b Operasional / Pemeliharaan (OM) - - - 4 Bappeda - - - - - 4.a Investasi - - - 4.b Operasional / Pemeliharaan (OM)

Page 209: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 9 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN - - - 5 Belanja Sanitasi (1+2+3+4) 2,344,442,912.00 8,672,896,725.00 11,780,984,701.00 10,243,837,510.00 6,286,015,206.00 0.64% 6 Pendanaan investasi sanitasi Total (1a+2a+3a+4a) 2,344,442,912.00 7,657,982,000.00 10,410,505,250.00 9,012,412,600.00 5,436,473,412.00 0.53% 7 Pendanaan OM (1b+2b+3b+4b) - 1,014,914,725.00 1,370,479,451.00 1,231,424,910.00 849,541,794.00 0.11% 8 Belanja Langsung 159,926,656,507.12 306,137,284,332.00 257,526,252,307.00 267,356,415,696.00 292,292,722,759.00 15.01% 9 Proporsi Belanja Sanitasi – Belanja Langsung(5/8) 0.01 0.03 0.05 0.04 0.02 0.03 10 Proporsi Investasi Sanitasi – Total Belanja Sanitasi (6/5) 1.00 0.88 0.88 0.88 0.86 0.90 11 Proporsi OM Sanitasi – Total Belanja Sanitasi (7/5) - 0.12 0.12 0.12 0.14 0.10 Sumber : Realisasi APBD tahun 2010 - 2014, diolah

Page 210: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 10 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel Perhitungan Pertumbuhan Pendanaan Sanitasi oleh APBD Kab/Kota Tahun 2010 – 2014 NO URAIAN TAHUN RATA-RATA PERTUMBUHAN 2010 2011 2012 2013 2014 1 Belanja Sanitasi (1.1+1.2+1.3+1.4) 3,845,950,912.00 7,584,937,750.00 2,694,631,425.00 1,697,000,000.00 2,250,000,000.00 0.06% 1.1. Air Limbah domestic - - - - - 0% 1.2. Sampah rumah tangga 655,478,300.00 2,128,752,750.00 1,139,040,425.00 997,000,000.00 1,100,000,000.00 0.18% 1.3. Drainase perkotaan 3,096,369,612.00 5,406,185,000.00 1,489,032,000.00 600,000,000.00 1,150,000,000.00 0.09% 1.4. PHBS 94,103,000.00 50,000,000.00 66,559,000.00 100,000,000.00 - 2 Dana Alokasi Khusus (2.1.+2.2.+2.3) 1,619,830,000.00 1,896,900,000.00 2,126,062,000.00 1,577,740,000.00 2,047,092,000.00 2.1. DAK Sanitasi 800,000,000.00 990,000,000.00 1,205,842,000.00 900,340,000.00 800,000,000.00 1.07% 2.2. DAK Lingkungan Hidup 819,830,000.00 906,900,000.00 920,220,000.00 677,400,000.00 1,247,092,000.00 17.45% 2.3. DAK Perumahan dan Permukiman - - - - 3 Pinjaman / Hibah untuk Sanitasi - - - - - - 4 Bantuan Keuangan Provinsi untuk Sanitasi - - - - - -

Page 211: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 11 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Belanja APBD untuk Sanitasi (1-2-3) 2,226,120,912.00 5,688,037,750.00 568,569,425.00 119,260,000.00 202,908,000.00 -0.07% Total belanja Langsung 159,926,656,507.12 277,504,777,195.56 308,953,262,220.52 312,524,900,154.94 397,832,875,316.00 0.28% % APBD murni terhadap belanja langsung 1.39% 2.05% 0.18% 0.04% 0.05% 0.74% Sumber : APBD tahun 2010 – 2015, diolah

Page 212: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 12 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel Belanja Sanitasi Perkapita Kabupaten Pacitan.Tahun 2010 – 2014 NO DESKRIPSI TAHUN RATA-RATA PERTUMBUHAN 2010 2011 2012 2013 2014 1 total Belanja Sanitasi Kabupaten Pacitan 2,226,120,912.00 5,688,037,750.00 568,569,425.00 119,260,000.00 202,908,000.00 1,760,979,217.40 2 Jumlah Penduduk 578,199.00 586,276.00 586,595.00 599,866.00 599,866.00 590,160.40 Sumber : APBD dan BPS, diol

Page 213: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 13 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel Realisasi dan Potensi retribusi Sanitasi per Kapita NO SKPD TAHUN RATA-RATA PERTUMBUHAN 2010 2011 2012 2013 2014 1 Restribusi Air Limbah - - - - - 1.a. Realisasi Restribusi - - - - - - 1.b. Potensi Restribusi - - - - - - 2 Restribusi Sampah - 86,758,500 86,000,000 78,380,000 78,412,000 2.a. Realisasi Restribusi - 43,758,500.00 43,000,000.00 35,380,000.00 35,412,000.00 -6.45% 2.b. Potensi Restribusi - 43,000,000.00 43,000,000.00 43,000,000.00 43,000,000.00 100% 3 Restribusi Drainase - - - - - 3.a. Realisasi Restribusi - - - - - - 3.b. Potensi Restribusi - - - - - - 4 Total Realisasi Restribusi (1.a+2.a+3.a) - 43,758,500.00 43,000,000.00 35,380,000.00 35,412,000.00 5 Total Potensi Restribusi (1.b+2.b+3b) - 43,000,000.00 43,000,000.00 43,000,000.00 43,000,000.00 6 Proporsi Total realisasi - Potensi Restribusi Sanitasi (4/5) 0.00% 101.76% 100.00% 82.28% 82.35% 0.73 Sumber : DPPKAD Kabupaten Pacita

Page 214: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 14 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel Tabel Peta Perekonomian Kabupaten Pacitan Tahun 2010 - 2014 NO DESKRIPSI TAHUN 2010 2011 2012 2013 2014 1 PDRB harga konstan (struktur perekonomian) (Rp.) 1,548,222.77 1,651,466.07 2 Pendapatan per kapita Kabupaten Pacitan (Rp) 6,199,533.97 6,878,928.54 3 Pertumbuhan ekonomi (%) 6.53 6.67 Sumber : DPPKAD Kabupaten Pacitan

Page 215: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 15 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Lampiran 1.2

Lembar kerja analisis Area Berisiko menggunakan Instrumen Profil

Sanitasi

Adapun untuk analisis profil sanitasi untuk Area beresiko dalam penyusunan dokumen Pemutahiran SSK dapat kami sajikan dalam lembar tersendiri yang merupakan satu bagian dalam lembar lampiran ini.

Page 216: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 16 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Lampiran 1.3

Ringkasan Eksekutif hasil studi EHRA dan Kajian lainnya 1.3.1 Ringkasan Eksekutif Studi EHRA

Studi Penilaian Risiko Kesehatan Lingkungan / Envinronmental Health Risk Assessment (EHRA) adalah sebuah survey partisipatif di tingkat Kabupaten/Kota untuk memahami kondisi fasilitas sanitasi dan higinitas serta perilaku-perilaku masyarakat pada skala rumah tangga. Dalam pelaksanaan studi EHRA menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menerapkan 2 (dua) teknik pengumpulan data, yakni 1) wawancara (interview) dan 2) pengamatan (observasi). Pewawancara dan pelaku pengamatan dalam EHRA adalah Enumerator yang merupakan kader desa/Kesehatan/PKK. Sementara Sanitarian bertugas menjadi Supervisor selama pelaksanaan survey. Unit sampling utama (Primary Sampling) adalah RT (Rukun Tetangga)/Pemangku. Unit sampling ini dipilih secara proporsional dan random berdasarkan total Pemangku/RT di semua RW dalam setiap Desa/Kelurahan yang telah ditentukan menjadi area survey. Jumlah sampel RT per Desa/Kelurahan minimal 8 RT dan jumlah sampel per RT sebanyak 5 responden. Dengan demikian jumlah sampel per desa/kelurahan adalah minimal 40 responden. Yang menjadi responden adalah Ibu atau anak yang sudah menikah, dan berumur antara 18 sampai dengan 60 tahun.

Metode penentuan target area survey dilakukan berdasarkan kondisi geografi dan demografi melalui proses yang dinamakan Stratifikasi. Hasil stratifikasi ini juga sekaligus bisa digunakan sebagai indikasi awal lingkungan berisiko. Kriteria utama penetapan strata tersebut adalah kepadatan penduduk, angka kemiskinan, daerah/wilayah yang dialiri sungai/kali/saluran drainase/saluran irigasi, daerah terkena banjir. Jumlah desa/kelurahan yang akan dijadikan objek studi ini adalah 30 desa/kelurahan yang terdistribusi dalam 5 (lima) strata yaitu strata 0 sebanyak 2 desa/kelurahan, strata 1 sebanyak 11 desa/kelurahan, strata 2 sebanyak 8

Page 217: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 17 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN desa/kelurahan, strata 3 sebanyak 8 desa/kelurahan, dan strata 4 sebanyak 1 desa/kelurahan. Karena di Kabupaten Pacitan sampel yang akan dijadikan target survey adalah desa/kelurahan, maka hasil olah data adalah tidak per strata melainkan per desa/kelurahan.

Di Kabupaten Pacitan responden yang digunakan dalam studi EHRA ini adalah sejumlah 1000 responden yang telah dilakukan random sampling dan terdistribusi dalam 25 desa/kelurahan terpilih. Kondisi sampah di Kabupaten Pacitan adalah sebanyak 49,6% melakukan pengelolaan sampah rumah tangga dengan cara dibakar. Sebesar 19,9% rumah tangga melakukan pengelolaan sampah dengan dibuang ke lahankosong/kebun dan lain-lain, 15,2% rumah tangga melakukan pengelolaan sampah dengan dibuang ke TPS, 11,% rumah tangga melakukan pengelolaan sampah dengan dibuang ke lobang yang tidak tertutup, 2,9% pengelolaan sampah dibuang ke dalam lobang dan ditutup, 0,7% dibuang ke sungai, danau atau laut, 0,2% dibiarkan, 0,1% dikumpulkan oleh kolektor sampah dan yang 0,3% lain-lain.

Jumlah rumahtangga yang memiliki sarana jamban pribadi adalah sebesar 94,30%, dimana sebanyak 64,9% rumah tangga memiliki saluran akhir pembuangan akhir tinja berupa tangki septik namun sebanyak 86,3% rumah tangga yang memiliki tangki septik tersebut tidak pernah mengosongkan tangki septik. Dari 3.420 responden, ternyata 30,1% rumah tangga telah memiliki Saluran Pengelolaan Air Llimbah (SPAL)

Untuk pengelolaan air bersih rumah tangga, sumber air utama dari 1000 responden adalah menggunakan air ledeng PDAM dimana penggunaan air ledeng PDAM tersebut tertinggi adalah untuk memasak sebesar 29,2% (350 rumah tangga). Sementara itu, yang menggunakan air ledeng PDAM untuk sumber air minum sebesar 27,8% (334 rumah tangga). Untuk praktik Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) di 5 (lima) waktu penting, sebanyak 82,5% responden melakukannya, dan sisanya sebesar 17,5% tidak melakukan CTPS. Persentase tertinggi praktek Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) dilakukan saat sebelum makan yaitu sebesar 78,5%, sementara saat setelah makan 46%, dan saat setelah buang air besar sebanyak 44,8%. Hasil analisa indeks risiko sanitasi adalah sebagai berikut:

Page 218: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 18 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 1. Kategori area berisiko sangat tinggi pada anggota strata 2 yaitu dengan nilai/skor

198, dimana risiko sanitasi paling tinggi adalah air limbah domestic sebesar 57%, persampahan sebesar 46%, perilaku hidup bersih dan sehat 44%, sumber air sebesar 34% dan 17% genangan air.

2. Kategori area berisiko tinggi di Kabupaten Pacitan berdasarkan survey yang ada tidak ada.

3. Kategori area berisiko sedang pada anggota Strata 0 yaitu dengan nilai/skor 190, dimana risiko sanitasi paling tinggi adalah air limbah domestik sebesar 66%, dan 44% persampahan.

4. Kategori area berisiko rendah pada anggota Strata 1 dan Strata 3 yaitu dengan nilai/skor masing-masing 180 dan 182, dimana risiko sanitasi paling tinggi untuk Strata 1 adalah 51% perilaku hidup bersih dan sehat, dan 46% air limbah domestik. Sedangkan untuk Strata 3 adalah 55% air limbah domestic dan 41 % Perilaku Hidup Bersih dan Sehat.

1.3.2. Ringkasan Eksekutif Kajian Peran Swasta dalam Penyediaan

Layanan Sanitasi Kajian peran swasta dalam penyediaan layanan sanitasi telah dilaksanakan oleh Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan dengan membentuk tim kajian agar pelaksanaan lebih efektif. Dari hasil kajian yang telah dilaksanakan, diperoleh data sebagai berikut

Page 219: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 20 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

No Komponen

Sanitasi

Nama Provider/Mitra

Potensial

Tahun mulai operasi/

Berkontribusi

Jenis kegiatan/ Kontribusi Terhadap Sanitasi

Volume

Potensi Kerjasama

1 Air limbah domestik

UD Sumber Rejeki

2000 Jasa sedot tinja 1 unit tangki septik/bulan

Membantu pemerintah daerah dalam melakukan sedot tinja di masyarakat

Menggala Sakti 2000 Jasa sedot tinja 1 tangki sehari

Membantu pemerintah daerah dalam melakukan sedot tinja di masyarakat

2 Persampahan

Harsono (Ds. Sumberharjo)

2006 Jual beli barang bekas

16 ton per hari

Membantu pemerintah daerah dalam mengurangi sampah

Sigit Purnomo (Sirnoboyo)

2007 Jual beli barang bekas

16 ton per hari

Membantu pemerintah daerah dalam mengurangi sampah

Page 220: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 21 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN No

Komponen Sanitasi

Nama Provider/Mitra

Potensial

Tahun mulai operasi/

Berkontribusi

Jenis kegiatan/ Kontribusi Terhadap Sanitasi

Volume

Potensi Kerjasama

Kuswaji (Ds Bangunsari)

2006 Jual beli barang bekas

16 ton per hari

Membantu pemerintah daerah dalam mengurangi sampah

Gito ( Ds. Kayen)

2004 Jual beli barang bekas

30 ton per hari

Membantu pemerintah daerah dalam mengurangi sampah

Linda ( Ds. Baleharjo)

2008 Jual beli barang bekas

16 ton per hari

Membantu pemerintah daerah dalam mengurangi sampah

Tri Agam B. (Ds. Sumberharjo)

2006 Jual beli barang bekas

16 ton per hari

Membantu pemerintah daerah dalam mengurangi sampah

Page 221: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 22 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN No

Komponen Sanitasi

Nama Provider/Mitra

Potensial

Tahun mulai operasi/

Berkontribusi

Jenis kegiatan/ Kontribusi Terhadap Sanitasi

Volume

Potensi Kerjasama

4 Drainase • Mitra potensial untuk drainase tidak tersedia

Page 222: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 1.3.3. Ringkasan Eksekutif Kajian Kelembagaan dan Kebijakan

Kajian kelembagaan dan Kebijakan di Kabupaten Pacitan telah dilakukan oleh Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan. Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan telah menyusun hasil kajian mulai dari kelembagaan dan kebijakan air limbah domestik, kelembagaan dan kebijakan persampahan dan kelembagaan dan kebijakan drainase.

Secara umum peraturan dan kebijakan mengenai pengelolaan air limbah domestik belum diatur dalam peraturan daerah. Peraturan yang telah ada adalah peraturan Bupati Pacitan tentang tugas pokok dan fungsi dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Kabupaten Pacitan yang terkait sanitasi adalah Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan, Dinas Kesehatan, dan Kantor Lingkungan Hidup (KLH). Namun, SKPD yang terkait langsung mengenai pengolahan limbah domestik adalah Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan.

Manajemen pengelolaan sampah di Kabupaten Pacitan ditangani oleh 2 (dua) Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD), yaitu Dinas Ciptakarya Tata Ruang dan Kebersihan serta Kantor Lingkungan Hidup. Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan menangani bidang pengangkutan sampah dari sumber sampah hingga menuju TPA. Sedangkan Kantor Lingkungan Hidup menangani bidang operasional TPA. Adapun struktur organisasi Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan dapat dilihat sebagai berikut :

Adapun untuk struktur organisasi kantor Lingkungan Hidup Kabupaten Pacitan dapat dilihat dalam bagan organisasi berikut :

Page 223: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Sedangkan untuk struktur organisasi Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Kebersihan yang juga menangani persampahan di Kabupaten Pacitan dapat dilihat dalam bagan organisasi berikut :

Page 224: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Untuk kegiatan pengelolaan drainase Kabupaten Pacitan dilaksanakan oleh

Dinas Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan. Untuk lebih jelasnya, akan kita lihat tabel daftar pemangku kepentingan dalam pembangunan dan pengelolaan sanitasi di Kabupaten Pacitan seperti yang dijelaskan dalam tabel berikut :

Page 225: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 26 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel Daftar Pemangku Kepentingan dalam Pembangunan dan Pengelolaan Sanitasi Kabupaten Pacitan

Fungsi

Pemangku Kepentingan

Air Limbah Domestik

Persampahan

Drainase Pemerintah Kabupaten (Unit SKPD pengelola)

Swasta Masyarakat

Pemerintah Kabupaten(Unit SKPD pengelola)

Swasta Masyarakat

Pemerintah Kabupaten (Unit SKPD pengelola)

Swasta Masyarakat

PERENCANAAN V

V

V

PENGADAAN SARANA

V V V V V V V

PENGELOLAAN V V V V V V V PENGATURAN DAN PEMBINAAN

V

V

V

PEMANTAUAN DAN EVALUASI

V

V

V

Page 226: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel diatas menggambarkan daftar pemangku kepentingan dalam pembangunan dan pengelolaan air limbah domestik, persampahan dan drainase sesuai dengan fungsinya. Berdasarkan hasil studi/kajian kelembagaan yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa di Kabupaten Pacitan fungsi-fungsi pembangunan dan pengelolaan air limbah domestik dilaksanakan oleh Dinas Cipta Karya tata Ruang dan Kebersihan serta Dinas Kesehatan. Pihak swasta menjalankan fungsi pengadaan dan pengelolaan sarana khususnya dalam layanan sedot tinja. Masyarakat menjalankan fungsi pengadaan dan pengelolaan sarana untuk sarana individual (jamban keluarga) serta pengelolaan sarana umum seperti MCK dan IPAL Komunal. Fungsi-fungsi dalam pembangunan dan pengelolaan persampahan juga masih banyak ditangani oleh Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan kebersihan serta Kantor Lingkungan Hidup disamping pihak swasta dan masyarakat juga telah berperan dalam menjalankan fungsi Pengadaan sarana pewadahan di sumber sampah, sarana pengumpulan dari sumber ke TPS serta menyediakan sarana komposting. Sementara untuk fungsi pengelolaan pihak swasta dan masyarakat telah berperan dalam mengumpulkan sampah dari sumber ke TPS, mengelola sampah di TPS, melakukan pemilahan sampah. Masyarakat juga telah melakukan penarikan retribusi sampah. Adapun seluruh fungsi dalam pembangunan dan pengelolaan drainase masih dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Pacitan melalui Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan

Page 227: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 28 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Peraturan Daerah terkait sanitasi yang ada di Kabupaten Pacitan berdasarkan hasil studi/kajian kelembagan dan kebijakan dapat disimpulkan antara lain:

Tabel Daftar Peraturan Sanitasi Kabupaten Pacitan Substansi Peraturan

Air Limbah Domestik Persampahan Drainase

Ketersediaan (Sebutkan)

Pelaksanaan Ketersediaan (Sebutkan)

Pelaksanaan Ketersediaan (Sebutkan)

Pelaksanaan

Target capaian pelayanan

85 % pada tahun 2015

Efektif Perda nomor 1 tahun 2011

Efektif Belum tersedia

Kewajiban dan sanksi bagi pemerintahan Kabupaten

Belum tercantum dalam peraturan yang ada

Belum efektif Tercantum dalam perbup nomor 45 tahun 2007 dan perbup nomor 65 tahun 2007

Efektif Belum tersedia

Kewajiban dan sanksi bagi masyarakat

Belum tercantum dalam peraturan yang ada

Belum efektif Tercantum dalam perda No 24 tahun 2011

Belum efektif Belum tersedia

Kewajiban dan Belum tercantum Belum efektif Tercantum dalam Belum efektif Belum tersedia

Page 228: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 29 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Substansi Peraturan

Air Limbah Domestik Persampahan Drainase

Ketersediaan (Sebutkan)

Pelaksanaan Ketersediaan (Sebutkan)

Pelaksanaan Ketersediaan (Sebutkan)

Pelaksanaan

sanksi bagi kantor / unit usaha di kawasan komersial / fasilitas sosial / fasilitas umum

dalam peraturan yang ada

perda No 24 tahun 2011

Pembagian kerja

Tercantum dalam perbub Kabupaten Pacitan No 45 tahun 2007 dan Perbub No 65 tahun 2007

Belum efektif Tercantum dalam perbup nomor 45 tahun 2007 dan perbup nomor 65 tahun 2007

Efektif Belum tersedia

Tata cara perijinan

Belum tercantum dalam peraturan

Belum efektif Tercantum dalam perda nomor 1

Belum efektif Belum tersedia

Page 229: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 30 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Substansi Peraturan

Air Limbah Domestik Persampahan Drainase

Ketersediaan (Sebutkan)

Pelaksanaan Ketersediaan (Sebutkan)

Pelaksanaan Ketersediaan (Sebutkan)

Pelaksanaan

pembuangan air limbah/sampah

yang ada tahun 2011

Kerjasama Pemerintah Kabupaten/ Kota dengan swasta atau pihak lain dalam

Belum tercantum dalam peraturan yang ada

Belum efektif Tercantum dalam perda nomor 1 tahun 2011

Efektif Belum tersedia

Retribusi Belum tercantum dalam peraturan yang ada

Tercantum dalam perda No 24 tahun 2011

Belum tersedia

Berdasarkan tabel tersebut dapat dilihat bahwa Kabupaten Pacitan belum memiliki peraturan daerah maupun peraturan bupati terkait air limbah domestik. Akan tetapi untuk peraturan daerah untuk persampahan sudah tersedia dan untuk Drainase belum ada kebijakan yang mengaturnya. Perda tersebut belum berjalan dengan efektif sehingga perlu untuk ditingkatkan.

Page 230: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 1.3.4. Ringkasan Eksekutif Kajian Komunikasi dan Media

Media komunikasi memegang peranan penting untuk menunjang pengelolaan air limbah domestik, persampahan dan drainase lingkungan secara lebih baik dan lebih terintegrasi. Hal ini karena pengelolaan sanitasi yang ada tidak hanya dilakukan oleh satu stakeholder saja, tetapi keseluruhan rumah tangga yang ada di Kabupaten Pacitan juga harus berperan aktif untuk melakukan pengelolaan sanitasi dengan baik dan benar.

Secara garis besar, media komunikasi terdiri dari dua jenis. Kedua jenis media komunikasi adalah “Media Above the Line” dan “Media Below the Line”. Perbedaan 2 jenis media tersebut bisa dijelaskan sebagai berikut:

• Media Above the Line : target audiens luas, tidak ada interaksi langsung dengan audiens misalnya kampanye melalui TV, Radio, Media cetak, Spanduk, baleho, billboard dll

• Media Below the Line : target audiens terbatas, media atau bentuk kegiatannya memberikan audiens kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan sumber berita. Contoh media ini misalnya dengan pertemuan langsung, sponsorship, event kegiatan dan lain-lain.

Dalam mendukung pengelolaan air limbah domestik, penggunaan 2 media tersebut di atas bisa digunakan keduanya untuk lebih mengoptimalisasi pengarusutamaan isu pengeloaan air limbah domestik di masyarakat. Sejauh ini, usaha mengkampanyekan pengelolaan air limbah domestik masih dilaksanakan masing-masing dinas terkait dengan bekerjasama dengan media massa. Belum ada sebuah usaha yang terintegrasi untuk mengkampanyekan isu air limbah domestik ini secara lebih masif. Karena itu diperlukan sebuah koordinasi yang lebih intens lagi untuk bisa mengintegrasikan usaha-usaha mengkampanyekan pengelolaan air limbah domestik secara lebih masif.

Pengarusutamaan isu terkait persampahan melalui media komunikasi menjadi sesuatu yang sangat mendesak untuk segera diwujudkan. Hal ini karena permasalahan tentang persampahan adalah permasalahan yang pasti dihadapi oleh setiap wilayah. Apabila tidak ada partisipasi aktif dari masyarakat, permasalahan ini akan menjadi bumerang di kemudian hari.

Penggunaan media komunikasi untuk menunjang pengelolaan persampahan di Kabupaten Pacitan masih belum maksimal. Pengelolaan persampahan di Kabupaten Pacitan berada di bawah koordinasi Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan serta Kantor Lingkungan Hidup. Penggunaan media komunikasi untuk menunjang pengelolaan persampahan masih sangat minim. Hal ini ditunjukkan dengan belum adanya isu tentang persampahan di media massa, baik media cetak maupun media elektronik. Sarana-sarana komunikasi langsung ke masyarakat

Page 231: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN untuk mengkampanyekan isu ini juga masih minim. Sehingga ke depannya, diperlukan kerjasama yang lebih terencana dengan media massa untuk mengkampanyekan isu terkait persampahan ini.

Kegiatan komunikasi terkait komponen persampahan masih sangat minim. Kegiatan komunikasi masih dilakukan sebatas informasi ajakan kepada pengguna fasilitas umum untuk membuang sampah pada tempatnya. Sehingga ke depannya perlu kegiatan-kegiatan komunikasi lainnya untuk lebih menginformasikan pengelolaan persampahan secara lebih massif ke masyarakat (Tabel 3.26).

Selama ini, pemberitaan terkait isu persampahan di media massa sama sekali tidak ada. Hal ini bisa dimaknakan 2 hal. Pertama, karena tidak ditemukan permasalahan terkait pengelolaan persampahan di Kabupaten Pacitan. Atau yang kedua, media massa memang tidak mempunyai atensi khusus terkait permasalahan persampahan di Kabupaten Pacitan.

.

Page 232: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 33 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Tabel Kegiatan Komunikasi dalam Pembangunan Sanitasi

No. Komponen Kegiatan Tahun Dinas

Pelaksana Tujuan

Kegiatan Khalayak Sasaran

Pesan Kunci

Pembelajaran

1 Air limbah domestik

Deklarasi ODF 2012 Dinas Kesehatan Masyarakat tidak BAB Sembarangan

Masyarakat Pacitan

Stop BABS In kind

Gerakan Cuci Tangan pakai Sabun

Setiap tahun

Dinas Kesehatan PHBS Anak-anak sekolah

Tanganku bebas kuman

In kind

2 Persampahan

Sosialisasi Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat

Setiap tahun

Kantor Lingkungan Hidup

Informasi Kebersihan Lingkungan

Warga Pacitan

Jangan Buang Sampah Sembarangan

Masyarakat Menjaga Kebersihan Lingkungan

Baliho Kebersihan

Setiap tahun

Kantor Lingkungan Hidup

Membersihkan sampah

Seluruh masyarakat Pacitan

Buang sampah pada tempatnya

Bina Cinta Lingkungan

3 Drainase Bersih-bersih kali / selokan

Setiap tahun

Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan

Menciptakan kali/selokan bersih dari sampah

Warga Pacitan Selokan bersih bebas

Kebersihan harus menjadi budaya

Page 233: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 34 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Kebersihan genangan

Page 234: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 35 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Tabel Media Komunikasi dan Kerjasama terkait sanitasi

No. Komponen Jenis Media Khalayak Pendanaan Isu yang Diangkat Pesan Kunci Efektivitas

1. Air Limbah Domestik

JTV Umum APBD Deklarasi ODF

Meningkatnya wawasan masyarakat seputar hidup sehat dan tidak buang air besar sembarangan

Efektif

Radio Swara Pacitan

Masyarakat umum

APBD Perilaku Cuci Tangan Pakai Sabun

Mendorong pentingnya CTPS

efektif

Poster Masyarakat umum

APBD Tidak BABS Kesadaran masyarakat akan hidup sehat

Kurang efektif

2. Persampahan

RGPA Umum APBD Ceramah Kesehatan Buang sampah pada tempatnya

Efektif

Radar madiun Umum - Buang sampah pada tempatnya di alun-alun

Bersih gaya Hidupku Efektif

Poster Umum APBD Buang sampah pada tempatnya

Go green Efektif

3. Drainase Radar Madiun Umum - Saluran air penuh sampah

Saluran air perlu dijaga secara

Efektif

Page 235: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 36 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN konsisten agar tidak ada genangan

Page 236: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Tabel pertama menunjukkan kegiatan komunikasi terkait komponen sanitasi. Di setiap komponen sudah ada kegiatan komunikasi yang pada umumnya bertujuan untuk mengubah perilaku masyarakat. Untuk komponen air limbah domestik, kegiatan komunikasi yang dilakukan baru berupa pemicuan CLTS. Sedangkan untuk dua komponen lainnya sudah cukup beragam. Ke depan, diharapkan adanya keberagaman kegiatan komunikasi di setiap komponen. Di kabupaten Pacitan, cukup efektif menggunakan media dalam kegiatan komunikasi terkait dengan sanitasi. Masyarakat menjadi lebih peduli di dalam menjaga lingkungannya agar bersih dan sehat. Tabel kedua menunjukkan media komunikasi dan kerjasama terkait komponen sanitasi. Di setiap komponen sudah ada media komunikasi tersendiri. Tidak semua media komunikasi ini didanai oleh APBD. Ke depan, diharapkan adanya pendanaan dari swasta (dalam bentuk CSR) dan/atau pendanaan dari masyarakat lebih ditingkatkan. Oleh karena itu, keterlibatan swasta dan masyarakat dalam kegiatan komunikasi terkait sanitasi perlu ditingkatkan. Kerja sama dengan media lokal perlu ditingkatkan. Kegiatan komunikasi dan kerjasama dengan media perlu dilakukan secara terus menerus sehingga dapat mendukung terjadinya perubahan perilaku sebagai bagian dari pembangunan sanitasi.

Page 237: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 1.3.5. Ringkasan Eksekutif Kajian Peran serta Masyarakat

Pemberdayaan Masyarakat dalam sanitasi adalah pelibatan peran serta masyarakat dalam pengelolaan sanitasi untuk meyakinkan dan mendukung anggota keluarga untuk mengadopsi praktik sanitasi dan higeine yang aman. Partisipasi masyarakat dalam pengelolaan air limbah domestik dapat dilihat dari jumlah jamban yang dimiliki oleh setiap rumah tangga dimana idealnya dalam satu rumah tangga terdapat minimal satu buah jamban.

Partisipasi masyarakat dalam pengelolaan persampahan dapat meningkatkan

kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan lingkungan serta menguatkan inisiatif masyarakat dalam menjaga, memelihara dan meningkatkan fungsi lingkungan. Partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah dimulai dari pembuangan sampah rumah tangga hingga model iuran dan penempatan akhir dari sampah-sampah tersebut.

Pengelolaan persampahan oleh masyarakat Kabupaten Pacitan dimulai dengan pengumpulan sampah rumah tangga dan dibuang ke TPS, serta pemilahan sampah pada skala rumah tangga.

Keterlibatan masyarakat dalam pembangunan prasarana lingkungan seperti saluran untuk sistem drainase menjadi hal penting, karena dalam beberapa pembangunan yang dilakukan Pemerintah Daerah pada akhirnya menjadi tidak berfungsi karena kurangnya pemeliharaan. Peranserta masyarakat dalam pembangunan prasarana lingkungan hanya terlihat pada proses pengajuan usulan kegiatan. Pada saat pembangunan, pembiayaan berasal dari anggaran Pemerintah Daerah dan proses pengerjaan konstruksinya juga dilakukan oleh pihak ketiga (kontraktor). Namum ketika fasilitas tersebut rusak, masyarakat enggan memperbaiki.

Dengan demikian, untuk keberlangsungan pemeliharaan lingkungan, kesadaran masyarakat atas pentingnya lingkungan yang baik dan sehat serta menguatkan inisiatif masyarakat dalam menjaga, memelihara dan meningkatkan fungsi lingkungan harus ditingkatkan.

Page 238: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 39 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Tabel Daftar Program/Kegiatan dan Pengelolaan Sanitasi oleh Masyarakat

No Komponen Nama

Program/ Kegiatan

Pelaksana/PJ Lokasi

Tahun Program/kegiatan **)

Penerima manfaat

***) Jumlah Sarana

Kondisi Sarana Saat Ini ****) Pengelola

Berfungsi Tidak Berfungsi Lembaga Kondisi L P

1. Air Limbah Domestik

On Site individual : STBM

Dinas Kesehatan

Desa Sukorejo Kec. Sudimoro

2011

40 orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Pagerejo Kec. Sudimoro 2011 20

orang 55 orang 2 Berfungsi - KSM Baik Ds. Bungur Kec. Tulakan 2011 25

orang 50 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Sidomulyo Kec. Kebonagung 2011 30

orang 45 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Kembang Kec. Pacitan 2011 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Sobo Kec. Pringkuku 2011 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Mendolo Lor Kec. Punung 2011 22

orang 53 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Widoro Kec. Donorojo 2011 32

orang 43 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Sembowo Kec. Sudimoro 2012 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Tanjung Lor Kec. Ngadirojo 2012 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Arjowinangun Kec. Pacitan 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Bangunsari Kec. bandar 2012 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik Ds. Jetis Kidul Kec. Nawangan 2012 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Bomo Kec. Punung 2012 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Tanjungsari Kec. Pacitan 2013 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Kel. Sidoharjo Kec. Pacitan 2013 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Hadiwarno Kec. Ngadirojo 2013 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Candi Kec. 2013 40 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Page 239: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 40 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Pringkuku orang Ds. Donorojo Kec. Donorojo 2014 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik Ds. Sooka Kec. Punung 2014 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Punung Kec. Punung 2014 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Dersono Kec. Pringkuku 2014 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Ds. Bangunsari Kec. Pacitan 2014 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Kel. Ploso Kec. Pacitan 2014 40

orang 35 orang 2 Berfungsi - KSM Baik

Dinas Ciptakarya, Tata Ruang dan Kebersihan

Ds. Glinggangan Kec. Pringkuku 2013 40

orang 35 orang 4 Berfungsi KSM Baik

Ds. Karangrejo Kec. Arjosari 2013 40

orang 35 orang 4 Berfungsi KSM Baik

Ds. Pagerkidul Kec. Sudimoro 2014 40

orang 35 orang 4 Berfungsi KSM Baik

Ds. Sidomulyo Kec. Ngadirojo 2014 40

orang 35 orang 4 Berfungsi KSM Baik Ds. Pelem Kec. Pringkuku 2014 40

orang 35 orang 2 Berfungsi KSM Baik

Ds. Bungur Kec. Tulakan 2014 40

orang 35 orang 2 Berfungsi KSM Baik

Kel. Pacitan Kec. Pacitan 2014 40

orang 35 orang 2 Berfungsi KSM Baik

2. Persampahan

Daur Ulang sampah organik

Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan

Kel. Baleharjo Kec. Pacitan 2008 1 berfungsi - KSM Baik

Pengadaan Tong Sampah KSM Ds. Tanjungsari Kec.

Pacitan 2010 Berfungsi KSM Baik

Pengolahan sampah anorganik

Bank Sampah Pace Sewu

Kel. Pacitan Kec. Pacitan 2010 Berfungsi KSM Baik

Pengadaan gerobak sampah

KSM Ds. Sirnoboyo Kec. Pacitan 2011 Berfungsi KSM Baik

Mitra Kerja Potensial Masyarakat

Kel. Sidoharjo,Kel. Pacitan,Kel. Pucangsewu,Kelurahan Baleharjo, Kel.Ploso Desa Tanjungsari, Desa

2012 Berfungsi KSM Baik

Page 240: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan Lampiran - 41 POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Arjowinangun,Desa Sirnoboyo, Desa Menadi Desa Bangunsari

3. Drainase Saluran air hujan LKM

Bangunsari, Mentoro, Purworejo, Pacitan, Menadi, Baleharjo, Arjowinangun, Sukoharjo, Kayen, Sirnoboyo, Sumberharjo, Ponggok, Bolosingo, Tambak rejo, Banjarsari, Pucangsewubangunsari, Bolosingo, Ploso

2010 dan 2011

400 orang

300 orang 1 Berfunsi KSM Baik

Page 241: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Berdasarkan tabel daftar program/kegiatan dan pengelolaan sanitasi oleh Masyarakat dapat disampaikan bahwa masyarakat di Kabupaten Pacitan sudah terlibat dalam pembangunan dan pengelolaan air limbah domestik, persampahan dan drainase. Berdasarkan hasil kajian peran serta masyarakat apabila masyarakat dilibatkan secara aktif sejak perencanaan sampai pengelolaan dengan menggunakan pendekatan STBM maka sarana dan prasarana sanitasi akan dapat dipelihara dan memberi manfaat secara berkesinambungan. Sehingga strategi pembangunan sanitasi selanjutnya perlu melakukan sinergi antar dinas terkait untuk bersama-sama menggunakan pendekatan STBM dalam pembangunan sanitasi.

Page 242: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN 1.3.6 Ringkasan Eksekutif Kajian Sanitasi Sekolah

Kajian sanitasi sekolah dilakukan di 20 Sekolah Dasar dan 10 MI yang ada di Kabupaten Pacitan. Untuk perilaku higiene dan sanitasi, dengan jumlah murid 2.806 dan 92 guru. Berdasarkan hasil survey dengan guru dan murid, maka diperoleh hasil sebagai berikut: Kondisi Sarana Sanitasi Sekolah Dasar/MI

Kondisi Sangat Baik % Baik % Kurang Baik % Toilet Guru 4 13,33 23 76,67 3 10,00

Toilet siswa 18 60,00 4 13,33 8 26,67 Fasilitas CTPS 15 50,00 12 40,00 3 10,00 Sarana Air Bersih 14 46,67 12 50,00 4 13,33 Pengelolaan sampah 5 16,67 24 80,00 1 3,33

Drainase 2 6,67 26 86,66 2 6,67 Ketersediaan dana 15 50,00 11 36,67 4 13,33 Pendidikan HS 18 60,00 11 36,67 1 3,33

Dari data kondisi sarana sanitasi, yang perlu mendapat perhatian adalah toilet siswa, toilet guru, dan pengelolaan sampah. Untuk toilet siswa 60% kondisinya sangat baik. Adapun untuk toilet guru hanya 13,33% kondisinya sangat baik. Untuk pengelolaan sampah dari 30 sekolah hanya 16,67% kondisinya sangat baik. Sedangkan untuk sarana air bersih dan fasilitas CTPS, kondisinya baik. 46,67% memiliki sarana air bersih yang sangat baik. Sedangkan untuk fasilitas CTPS, terdapat 50% SD/MI yang fasilitasnya sangat baik.

Page 243: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Perilaku Higiene dan Sanitasi Perilaku Higiene dan Sanitasi Baik %

Kurang baik %

Cuci tangan pakai sabun 1.646 58,66 1.160 41,34 Penggunaan toilet/jamban 1.884 67,14 922 32,86

Perilaku buang sampah 2.734 97,43 72 2,57 Berdasarkan hasil kajian sanitasi sekolah, perilaku cuci tangan pakai sabun masih belum dilaksanakan dengan baik. Hanya 58,66% siswa yang baru melaksanakan praktek cuci tangan pakai sabun dengan benar. Sedangkan untuk penggunaan toilet/jamban serta perilaku buang sampah, sebagian besar siswa sudah melakukannya dengan baik dan benar. Kajian sanitasi sekolah menunjukkan bahwa untuk permasalahan sarana sanitasi, toilet siswa, toilet guru, dan pengelolaan sampah perlu mendapatkan perhatian lebih bahkan menjadi prioritas. Sedangkan untuk perilaku, cuci tangan pakai sabun dengan benar masih perlu digalakkan.

Page 244: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Lampiran 2

Hasil analisis SWOT o Tabel Skor untuk menentukan isu strategis dari isu-isu yang diidentifikasi (teknis dan

non-teknis) di Kabupaten Pacitan dapat tergambarkan dalam tabel berikut :

a. Sektor Air Limbah

NO ELEMEN BOBOT TINGKAT PENGARUH

PERKALIAN BOBOT DAN

TINGKAT PENGARUH

KETERANGAN

INTERNAL FACTOR ANALYSIS SUMMARY (IFAS) KEKUATAN (STRENGTH)

1 Sudah ada MCK umum 10.00% 4 0.4 2 Adanya program PNPM 20.00% 4 0.8 3 Monev telah dilakukan di Tempat-tempat umum 5.00% 2 0.1 4 Adanya pemantauan melalui bidan desa 5.00% 4 0.2 5 Adanya monitoring petugas sanitasi puskesmas 5.00% 4 0.2 6 Tersedia Alat- Alat untuk Pengambilan Sampel 10.00% 2 0.2 7 Adanya Anggaran untuk Uji Sampel Limbah 10.00% 2 0.2

8 Adanya sosisalisasi untuk BABS 5.00% 4 0.2 9 Adanya Program Kabupaten Sehat 20.00% 3 0.6 10 Kemitraan dengan masyarakat Peduli Lingkungan 10.00% 2 0.3 Total 100.0% 3.2

KELEMAHAN (WEAKNESS) 1 Saluran limbah terbuka 20.00% 4 0.8

2 Kurangnya promosi/kampanye tentang buang tinja yang benar 5.00% 2 0.15

3 Belum semua KK mempunyai SPAL 25.00% 3 0.5

4 Kurang sosialisai dampak limbah domestik bagi masyarakat 10.00% 2 0.3

5 Belum semua KK mempunyai Jamban layak 10.00% 3 0.3

6 Belum ada alokasi dana di SKPD teknis untuk pengadaan MCK gratis untuk MBR 10.00% 2 0.2

7 Perda Belum ada 5.00% 4 0.15 8 Belum mempunyai IPLT 10.00% 4 0.3 9 Sumber dana belum sesuai dengan kebutuhan 5.00% 2 0.2 Total 100.0% 2.900

Selisih Kekuatan dan Kelemahan 0.300 (X)

Page 245: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN EKSTERNAL FACTOR ANALYSIS SUMMARY (EFAS) PELUANG (OPPORTUNITY)

1 Adanya Penyuluhan melalui bidan desa dan kelompok masyarakat 30.00% 4 1.2

2 Tersedia APBN dan APBD prov 20.00% 3 0.6 3 KSM pembangunan bertambah 3.00% 3 0.09

4 Limbah cair peternakan dimanfaatkan untuk biogas dan pupuk 10.00% 3 0.3

5 Dukungan kebijakan untuk SK dan Perda 5.00% 3 0.15 6 Potensi Sumber daya masyarakat 20.00% 3 0.3 7 Adanya LSM peduli lingkungan 10.00% 4 0.8 8 Adanya CSR dari swasta 2.00% 3 0.06 Total 100.0% 3.5

ANCAMAN (THREATH)

1 Masih rendahnya kesadaran masyarakat untuk buang tinja pada tempatnya (dibuang di sungai) 20.00% 4 0.8

2 IPAL komunal masih kurang 20.00% 4 0.8 3 KSM pengelolaan kurang 5.00% 2 0.1 4 Masih banyak sarana kesehatan belum memiliki IPAL 25.00% 3 0.75

5 Lemahnya komunikasi warga aliran limbah industri dengan pihak perusahaan/industry 10.00% 3 0.3

6 Masih banyak industri dan peternakan yang membuang limbah cair ke lingkungan, shg timbul keresahan 15.00% 3 0.45

7 Monev belum optimal 5.00% 2 0.1 Total 100.0% 3.3

Selisih Peluang dan Ancaman 0.200 (Y)

Page 246: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN b. Sektor Persampahan

NO ELEMEN BOBOT TINGKAT PENGARUH

PERKALIAN BOBOT DAN

TINGKAT PENGARUH

KETERANGA

INTERNAL FACTOR ANALYSIS SUMMARY (IFAS) KEKUATAN (STRENGTH)

1 Sudah ada TPA sistem sanitary landfill 40.00% 4 1.6 2 Perda sampah sudah ada 15.00% 3 0.45 3 Sudah ada pendanaan dari APBN, APBD,DAK 10.00% 4 0.4 4 Sudah mempunyai sarana prasarana lingkungan 10.00% 3 0.3 5 Adanya sosialisasi untuk pengelolaan persampahan 5.00% 1 0.05 6 Telah melibatkan masyarakat 15.00% 3 0.45 7 Melakukan monev 5.00% 2 0.1 Total 100.0% 3.35

KELEMAHAN (WEAKNESS) 1 Pengolahan sampah yang belum memadai 15.00% 3 0.45 2 Belum memiliki masterplan persampahan 10.00% 3 0.3

3 Armada angkut yang kurang/Kendaraan operasional belum mencukupi 10.00% 4 0.4

4 Sarana dan prasarana penunjang belum memenuhi standard 10.00% 4 0.4

5 Belum maksimalnya pengolahan sampah medis 8.00% 2 0.16 6 Monev penganggaran belum ada 5.00% 2 0.1 7 Keterlambatan dana operasional 5.00% 4 0.2

8 Kurangnya optimalisasi anggaran di masing-masing SKPD 10.00% 3 0.3

9 Publikasi dan kampanye pada tempat-tempat strategis kurang 5.00% 1 0.05

10 Belum memiliki SDM yang memadai 7.00% 2 0.14 11 Sumber dana belum sesuai dengan kebutuhan 15.00% 3 0.45 Total 100.0% 2.950

Selisih Kekuatan dan Kelemahan 0.400 (X) EKSTERNAL FACTOR ANALYSIS SUMMARY (EFAS) PELUANG (OPPORTUNITY)

1 Sudah ada CSR 10.00% 3 0.3

2 Adanya pembiayaan untuk pengumpulan sampah di tingkat permukiman 20.00% 4 0.8

3 Media massa Bisa diperankan secara maksimal 10.00% 3 0.3 4 Masyarakat semakin peduli terhadap lingkungan 20.00% 3 0.6 5 Adanya anggaran APBN, APBD Prov. 10.00% 2 0.2 6 SKPD di luar DCTR dan KLH ikut berperan aktif 12.00% 3 0.36 7 Adanya tokoh masyarakat peduli lingkungan 10.00% 3 0.3 8 Adanya LSM peduli lingkungan 8.00% 3 0.24

Page 247: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Total 100% 3.1

ANCAMAN (THREATH) 1 Peran tokoh masyarakat dalam sosialisasi belum optimal 15.00% 3 0.45

2 Kelompok 3R belum maksimal/perlu bimbingan pembentukan kelompok 10.00% 4 0.4

3 Kurang sadarnya masyarakat dalam pengelolaan sampah 10.00% 3 0.3

4 Proses pemilahan sampah belum optimal 20.00% 3 0.6

5 Belum ada kesadaran sebagian masyarakat terhadap permasalahan lingkungan 20.00% 4 0.8

6 Masih banyak masyarakat yang membuang sampahdi saluran terbuka 25.00% 3 0.75

Total 100.0% 3.3 Selisih Peluang dan Ancaman -0.200 (Y)

Page 248: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN c. Sektor Drainase

NO ELEMEN BOBOT TINGKAT PENGARUH

PERKALIAN BOBOT DAN

TINGKAT PENGARUH

KETERANGAN

INTERNAL FACTOR ANALYSIS SUMMARY (IFAS) KEKUATAN (STRENGTH)

1 Lembaga pengelola setingkat Badan 20.00% 3 0.6 2 Sudah ada pendanaan dari APBD,DAK 20.00% 4 0.8 3 Sudah memiliki SDM sesuai keahliannya 10.00% 3 0.3 4 Melakukan monev 10.00% 4 0.4 5 Adanya maintainance saluran drainase secara rutin/berkala 10.00% 1 0.1

6 Peran perangkat desa dalam sosialisasi pembangunan drainase 10.00% 4 0.4

7 Adanya potensi pendanaan 10.00% 3 0.3

7 Penyuluhan sistem drainase dengan memanfaatkan kelompok informasi masyarakat 10.00% 2 0.2

100.0% 3.1 KELEMAHAN (WEAKNESS)

1 Kurangnya promosi tentang pentingnya pembangunan drainase 20.00% 4 0.8

2 Kurang optimalnya alokasi dana di SKPD terkait untuk pembangunan drainase 20.00% 3 0.6

3 Kurangnya saluran penampungan air hujan khususnya untuk permukiman penduduk 20.00% 3 0.6

4 Sumber dana belum sesuai dengan kebutuhan 20.00% 4 0.8 5 Belum ada masterplan drainase 20.00% 4 0.8 Total 100.0% 3.600

Selisih Kekuatan dan Kelemahan -0.500 (X) EKSTERNAL FACTOR ANALYSIS SUMMARY (EFAS) PELUANG (OPPORTUNITY)

1 Masyarakat semakin peduli terhadap lingkungan/Sudah ada swadaya masyarakat untuk membangun dan memelihara saluran

25.00% 2 0.5

2 Adanya anggaran APBN, APBD Prov. 15.00% 2 0.3 3 Adanya kegiatan sosial sadar drainase 35.00% 4 1.4 4 Adanya tokoh masyarakat peduli drainase 25.00% 2 0.5 Total 100.0% 2.7

ANCAMAN (THREATH) 1 Belum adanya CSR terkait penanganan drainase 20.00% 4 0.8

2 Kurangnya kesadaran masyarakat untuk membangun dan memelihara drainase 30.00% 3 0.9

3 Masyarakat buang sampah/kotoran ke sistem drainase 30.00% 3 0.9 4 Kerusakan sistem drainase karena faktor umur bangunan 20.00% 3 0.6

Page 249: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Total 100.0% 3.2

Selisih Peluang dan Ancaman -0.500 (Y) o Adapun untuk Analisis internal eksternal (Posisi pengelolaan sanitasi) untuk 3

komponen berdasarkan analisa SWOT adalah sebagai berikut :

a. Sektor Air Limbah Dalam grafik di bawah, posisi untuk komponen air limbah domestik berada di kuadran 1, dalam hal ini internal di Pemerintah Kabupaten Pacitan kuat dan lingkungan mendukung untuk pengembangan air limbah domestik - Lingkungan Mendukung (+)Y PELUANG (O) POSISIONING((0,3);(0,2))POSISIONINGinternal lemah (-) KELEMAHAN (W) KEKUATAN (S) Internal Kuat (+)-0,5 -0,4 -0,3 -0,2 -0,1 0,00 0.1 0.2 0.3 0.4 XANCAMAN (T)LingkunganTidak Mendukung (-)-0,2-0,3-0,40.40.1-0,10.50.30.2( -0.13, 0.2) POSISI PENGELOLAAN AIR LIMBAH KABUPATEN PACITAN 0.5Pertumbuhan Stabil Kuadran 1: Mendukungstrategi Growth (Pertumbuhan)Kuadran 3: Mendukungstrategi Stabilisation (Stabil) Kuadran 2: Mendukungstrategi Diversification (Pertukaran Usaha)Kuadran 4: Mendukungstrategi Survive (Bertahan) PemeliharaanAgresifCerukPemeliharaan Agresif Pertumbuhan StabilPemeliharaan AgresifBerputar

Page 250: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN b. Sektor Persampahan

Dalam grafik di bawah, posisi untuk komponen persampahan berada di kuadran 2, dalam hal ini internal di Pemerintah Kabupaten Pacitan kuat akan tetapi ada ancaman di dalam lingkungan eksternal. Lingkungan Mendukung (+)Y PELUANG (O) KEKUATAN (S) Internal Kuat (+)-0,3 -0,2 -0,1 0,00 0.1 0.2 0.3 0.4 XPOSISIONING (0.4 ,- 0.2)ANCAMAN (T)LingkunganTidak Mendukung (-)-0,4-0,2-0,30.50.1 0.5-0,1POSISI PENGELOLAAN SAMPAH KABUPATEN PACITAN0.30.20.4internal lemah (-) KELEMAHAN (W)Kuadran 3: Mendukungstrategi Stabilisation (Stabil)Kuadran 4: Mendukungstrategi Survive (Bertahan) Kuadran 1: Mendukungstrategi Growth (Pertumbuhan)Kuadran 2: Mendukungstrategi Diversification (Pertukaran Usaha)Diversifikasi TerpusatBerputar

Page 251: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN c. Sektor Drainase

Dalam grafik di bawah, posisi untuk komponen persampahan berada di kuadran 4, dalam hal ini internal di Pemerintah Kabupaten Pacitan masih lemah dan lingkungan yang tidak mendukung. Lingkungan Mendukung (+)Y PELUANG (O)internal lemah (-) KEKUATAN (S) Internal Kuat (+)X( -0.55, -0.5) ANCAMAN (T)LingkunganTidak Mendukung (-)POSISI PENGELOLAAN DRAINASE KABUPATEN PACITANKELEMAHAN (W)POSISIONING Kuadran 1: Mendukungstrategi Growth (Pertumbuhan)Kuadran 3: Mendukungstrategi Stabilisation (Stabil) Kuadran 2: Mendukungstrategi Diversification (Pertukaran Usaha)Kuadran 4: Mendukungstrategi Survive (Bertahan)Pemeliharaan Agresif Diversifikasi Besar-besaranPertumbuhan StabilBerputar

Page 252: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Page 253: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN o Matrik SWOT penetapan strategi Air Limbah 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 1 2 3 4 5 6 7 8 9Sudah ada MCK Umum Adanya

program PNPM

Monev telah dilakukan di

Tempat-tempat umum

Adanya pemantauan melalui Bidan

Desa

Adanya monitoring

petugas sanitasi

kecamatan

Tersedia Alat- Alat untuk

Pengambilan Sampel

Adanya Anggaran untuk Uji Sampel Limbah

Adanya sosisalisasi

untuk BABS

Adanya Program

Kabupaten Sehat

Kemitraan dengan

masyarakat Peduli

Lingkungan

Saluran limbah terbuka

Kurangnya promosi/kam

panye tentang

buang tinja yang benar

Belum semua KK mempunyai SPAL

Kurang sosialisai dampak limbah

domestik bagi masyarakat

Belum semua KK

mempunyai Jamban

Keluarga

Belum ada alokasi dana di SKPD teknis

untuk pengadaan MCK gratis untuk

masy yg membutuhkan

Perda Belum ada

Belum mempuny

ai IPLT

Sumber dana belum sesuai

dengan kebutuhanStrategi S-O Strategi W-O1 Adanya Penyuluhan melalui posyandu dan

kelompok masyarakat2 Tersedia APBN dan APBD prov3 KSM pembangunan bertambah4 Limbah cair peternakan dimanfaatkan untuk biogas dan pupuk5 Dukungan kebijakan untuk SK dan Perda 6 Potensi Sumber daya masyarakat7 Adanya LSM peduli lingkungan8 Adanya CSR dari swasta Strategi S-T Strategi W-T1 Masih rendahnya kesadaran masyarakat untuk buang tinja pada tempatnya (dibuang di sungai) Gunakan "kekuatan" untuk Benahi "kelemahan" untuk 2IPAL komunal masih kurang

hadapi "ancaman" atasi "ancaman"3KSM pengelolaan kurang4 Masih banyak sarana kesehatan belum memiliki IPAL5 Lemahnya komunikasi warga aliran limbah industri dengan pihak perusahaan/industri6 Masih banyak industri dan peternakan yang membuang limbah cair ke lingkungan, shg timbul keresahan7 Monev belum optimal

THREAT STRENGTHOPPORTUNITY WEAKNESSINTERNALEKSTERNAL Strategi: Dengan adanya program yang ada dapat mendorong masyarakat dalam pengelolaan limbah rumah tangga Strategi: Selalu melakukan sosialisasi dan disusun perda air limbah dan membenahi infrastruktur air limbah sesuai dengan kebutuhan masyarakatStrategi: Meningkatkan peran serta aparat pemerintah dalam meningkatkan cakupan pengelolaan air limbah Strategi: Akan dibangunnya sarana infrastruktur air limbah

Page 254: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN o Matrik SWOT penetapan strategi Persampahan 1 2 3 4 5 6 7 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

Sudah ada TPA sistem sanitary

landfill

Perda sampah

sudah ada

Sudah ada pendanaan dari APBN, APBD,DAK Sudah mempunyai sarana prasarana lingkungan Adanya sosialisasi untuk pengelolaan persampahan Telah melibatkan masyarakat Melakukan monev Pengolahan sampah yang

belum memadai

Belum memiliki masterplan

persampahan

Armada angkut yang

kurang/Kendaraan

operasional belum

mencukupi

Sarana dan prasarana penunjang

belum memenuhi standard

Belum maksimalnya pengolahan

sampah medis

Monev penganggar

an belum ada

Keterlambatan dana

operasional

Kurangnya optimalisasi anggaran di

masing-masing SKPD

Publikasi dan kampanye pada tempat-tempat strategis kurang

Belum memiliki SDM yang memadai Sumber dana belum sesuai dengan kebutuhanStrategi S-O Strategi W-O1 Sudah ada CSR2 Adanya pembiayaan untuk pengumpulan sampah di tingkat permukiman3 Media massa Bisa diperankan secara maksimal4 Masyarakat semakin peduli terhadap lingkungan5 Adanya anggaran APBN, APBD Prov.6 SKPD di luar DCTR dan KLH ikut berperan aktif7 Adanya tokoh masyarakat peduli lingkungan8 Adanya LSM peduli lingkungan Strategi S-T Strategi W-T1 Peran tokoh masyarakat dalam sosialisasi belum optimal Gunakan "kekuatan" untuk Benahi "kelemahan" untuk 2 Kelompok 3R belum maksimal/perlu bimbingan pembentukan kelompok

hadapi "ancaman" atasi "ancaman"3 KSM pengelolaan kurang4 Proses pemilahan sampah belum optimal5 Belum ada kesadaran sebagian masyarakat terhadap permasalahan lingkungan6 Masih banyak masyarakat yang membuang sampahdi saluran terbukaOPPORTUNITYTHREAT STRENGTH WEAKNESSStrategi: TPA dan sarana prasarana persampahan yang sudah baik menjadi modal pemerintah daerah untuk ikut menggandeng masyarakat dalam pengelolaan persampahan Strategi: Membuat perencanaan persampahan yang baik untuk membenahi persampahan di Kabupaten PacitanStrategi: Lebih meningkatkan peran eksternal dalam pengelolaan persampahan di kabupaten Pacitan Strategi: Lebih aktif dalam mencari pendanaan di luar APBD Kabujpaten Pacitan dalam hal memenuhi infrastruktur persampahan

Page 255: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN o Matrik SWOT penetapan strategi Drainase 1 2 3 4 5 6 7 1 1 2 3 4 5Lembaga pengelola setingkat Badan Sudah ada pendanaan dari APBD,DAK Sudah memiliki SDM sesuai keahliannya Melakukan monev Adanya

maintainance saluran drainase

secara rutin/berkala

Peran perangkat desa

dalam sosialisasi

pembangunan drainase

Adanya potensi

pendanaan

Penyuluhan sistem drainase

dengan memanfaatkan

kelompok informasi

masyarakat

Kurangnya promosi tentang

pentingnya pembangunan

drainase

Kurang optimalnya

alokasi dana di SKPD terkait

untuk pembangunan

drainase

Kurangnya saluran

penampungan air hujan

khususnya untuk

permukiman penduduk

Sumber dana belum sesuai dengan kebutuhan Belum ada masterplan drainaseStrategi S-O Strategi W-O1 Masyarakat semakin peduli terhadap lingkungan/Sudah ada swadaya masyarakat untuk membangun dan memelihara saluran2 Adanya anggaran APBN, APBD Prov.3 Adanya kegiatan sosial sadar drainase4 Adanya tokoh masyarakat peduli drainase Strategi S-T Strategi W-T1 Belum adanya CSR terkait penanganan drainase Gunakan "kekuatan" untuk Benahi "kelemahan" untuk 2 Kurangnya kesadaran masyarakat untuk membangun dan memelihara drainase

hadapi "ancaman" atasi "ancaman"3 Masyarakat buang sampah/kotoran ke sistem drainase4 Kerusakan sistem drainase karena faktor umur bangunan WEAKNESSOPPORTUNITYTHREAT STRENGTHStrategi: Pemerintah Kabupaten pacitan lebih intens dalam melakukan sosialisasi pemeliharaan drainase kepada masyarakat Strategi: Membuat perencanaan sistem drainase yang baik untuk membenahi drainase di Kabupaten PacitanStrategi: Lebih meningkatkan peran eksternal dalam pengelolaan drainase di kabupaten Pacitan Strategi: Lebih aktif dalam mencari pendanaan selain dana pemerintah dalam pembangunan dan pemeliharaan drainase

Page 256: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Page 257: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN

Lampiran 3

Tabel Kerangka Kerja Logis

Dalam lampiran ini berisi tentang Kerangka Kerja Logis Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan. Adapun Kerangka Kerja Logis yang telah disusun oleh Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan tercantum sebagai berikut :

Page 258: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Permasalahan Mendesak Isu-Isu Strategis Tujuan Sasaran Indikator Strategi Indikasi Program Indikasi Kegiatan 1. Masih banyaknya Jamban yang tidak memiliki septictank 2. Septictank yang ada umumnya belum memenuhi standart 3. Belum adanya peraturan yang mengatur tentang air limbah domestic 4. Belum tersedianya sarana sanitasi sekolah yang memadai 1. Saluran limbah terbuka 2. Kurangnya promosi/kampanye tentang buang tinja yang benar 3. Kurang sosialisai dampak limbah domestik bagi masyarakat 4. Belum semua KK mempunyai Jamban layak 5. Perda Belum ada 6. Belum mempunyai IPLT 7. Sumber dana belum sesuai dengan kebutuhan Meningkatkan lingkungan yang sehat dan bersih di Kabupaten Pacitan melalui pengelolaan air limbah domestik yang berwawasan lingkungan 1. Meningkatnya jumlah Jamban sehat dari 49,82% tahun 2015 menjadi 85 % pada tahun 2019 2. Terbangunnya IPLT Pada Tahun 2017 3. Meningkatnya jumlah dan cakupan layanan pengelolaan airlimbah domestik secara komunal menjadi 3% pada tahun 2019 4. Adanya perencanaan pengelolaan air limbah domestic di kabupaten Pacitan sampai dengan tahun 2020 1. Tercapainya akses jamban sehat keluarga sebesar 100% pada tahun 2019 2. Terbangunnya IPLT 3. tersedianya sarana sanitasi Sekolah pada semua tingkatan Meningkatkan kinerja pengelolaan air limbah domestik A. Program peningkatan kinerja air limbah B. Program lingkungan Sehat perumahan C. Program pengembangan insfrastruktur air limbah D. Program sanitasi di Sekolah a. Pembangunan sarana sanitasi untuk MBR b. Penyusunan Masterplan Sistem Air Limbah Skala Kabupaten c. Penyusunan Perda Pengelolaan Air Limbah d. Pembangunan MCK e. Pembangunan IPAL Komunal / Tangki Septik Komunal f. Pembangunan IPLT g. Penyediaan sarana dan prasarana sanitasi sekolah

Page 259: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Permasalahan Mendesak Isu-Isu Strategis Tujuan Sasaran Indikator Strategi Indikasi Program Indikasi Kegiatan 1. Minimnya tempat sampah pilah di semua tingkatan masyarakat, fasilitas umum dan sekolah 2.Masih belum efektifnya penerapan '3R' (Reduce, Reuse, Recycle) dalam upaya pengurangan timbulan sampah. 3.Kurangnya sosialisasi dalam pengelolaan persampahan. 4.Kurangnya Tempat Pengolahan Sampah 3 R 5.Kurangnya tenaga dan sarana prasarana pengelolaan persampahan. .1. Rendahnya kesadarandan partisipasimasyarakat dalampengelolaan sampah 2.Minimnya SDM bidangpersampahan 3. Minimnya KSMpersampahan 4. Minimnya ketersediaan TPS 3 Rskala kawasan Pengelolaan sampah yang berwawasan lingkungan - Meningkatnya layanan pelayanan pengangkutan sampah dari 10,48% menjadi 20% di tahun 2020 - Meningkatnya jumlah TPS dari 26 unit menjadi 38 unit di tahun 2020 - Tersedianya sarana dan prasarana TPST 3R dari 1 unit menjadi 19 unit di tahun 2020 - Partisipasi masyarakat dalam pengelolaan sampah meningkat dari 10 unit bank sampah menjadi 32 unit bank sampah di tahun 2020 - Menurunya timbulan sampah yang ke TPA - Cakupan layanan persampahan meningkat di wilayah IKK - Terangkutnya sampah di semua TPS - Meningkatkan peran serta masyarakat dalam pengelolaan sampah dengan metode 3R - Meningkatkan ketersediaan sarana prasarana persampahan - Meingkatkan Kinerja pengelolaan pelayanan sampah A. Pengembangan kebijakan dan kinerja persampahan B. Pembangunan dan pengelolaan TPA kabupaten C. Peremajaan Alat Angkut Sampah dari TPS ke TPA a. Pengadaan Fasilitas Operasional TPA b. Pengadaan Lahan untuk SPA dan Transfer depo c. Pengadaan Dump Truck (terpilah/3R) d. Operasi dan Pemeliharaan DumpTruck e. Pengadaan Amroll Truck f. Operasi dan Pemeliharaan Amroll Truck) g. Pengadaan Kontainer (terpilah) h. Pemeliharaan Kontainer i. Penyuluhan tentang persampahan kepada masyarakat dan kelompok masyarakat j. Kampanye tatacara dan gerakan pemilihan sampah dari sumbernya k. Pengadaan Tempat Sampah Terpilah untuk Rumah Tangga. l. Pengadaan Tempat Sampah terpilah ditempat umum/jalan m. Pembentukan KSM untuk pengolalaan sampah n. Pelatihan 3R bagi aparat pengelola persampahan o. Pelatihan 3R untuk masyarakat 1. Masih adanya desa yang rawan genangan, 2. Menurunnya 1. Kurangnya sosialisasi tentang pentingnya pembangunan Penyediaan sarana dan prasarana drainase lingkungan permukiman 1. Semakin membaiknya kondisi - Berkurangnya luas genangan banjir - Peningkatan peran serta masyarakat A. Pengembangan kinerja pengelolaan a. Masterplan Sistem Drainase skala kabupaten b. Pembangunan dan

Page 260: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Permasalahan Mendesak Isu-Isu Strategis Tujuan Sasaran Indikator Strategi Indikasi Program Indikasi Kegiatan kapasitas/kemampuan saluran drainase akibat tingginya endapan sedimen.. 3. Kurang optimalnya pengembangan saluran drainase di Kabupaten Pacitan drainase 2. Sumber dana belum sesuai dengan kebutuhan 3. Belum ada masterplan drainase skala kabupaten 4. Belum adanya CSR terkait penanganan drainase 5. Kurangnya kesadaran masyarakat untuk membangun dan memelihara drainase 6. Kerusakan sistem drainase karena faktor umur bangunan drainase lingkungan permukiman 2. Wilayah bebas genangan di permukiman - berkurangnya lama genangan disekitar pemukiman, kurang dari 2 jam dalam pemeliharaan drainase - Optimalisasi pengelolaan drainase drainase B. Saluran dan gorong-gorong drainase primer. C. Program pengendalian banjir pada daerah tangkapan dan badan-badan sungai D. Program pencegahan dan penanggulangan terjadinya banjir E. Perencanaan daerah sungai F. Program pemeliharaan drainase sekunder G. Program peningkatan saluran dan gorong-gorong drainase tersier/lingkungan pemeliharaan saluran drainase primer c. Pembangunan dan pemeliharaan Saluran Drainase Sekunder d. Pembangunan dan pemeliharaan drainase tersier/ lingkungan e. Pengerukan Sedimen Saluran Drainase

Page 261: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Lampiran-5

DESKRIPSI PROGRAM / KEGIATAN Sektor Air Limbah DESKRIPSI PROGRAM/KEGIATAN Program/Kegiatan Program Penyusunan Masterplan Air limbah

skala kabupaten

Latar Belakang

Dokumen masterplan merupakan suatu tahap awal dari perencanaan. Dokumen ini sangat diperlukan supaya perencanaan air limbah terarah dengan baik, bertahap, dan berkelanjutan. Selain itu, dokumen ini juga merupakan prasyarat utama untuk mendapatkan dukungan stimulan pendanaan eksternal.

Tujuan Menyediakan dokumen perencanaan air limbah domestik skala Kabupaten Sasaran Tersedianya dokumen perencanaan air limbah domestik skala Kabupaten pada tahun 2016 Indikator Capaian Tersusunnya dokumen perencanaan air limbah domestik skala Kabupaten pada tahun 2016 Asumsi dan Resiko Tidak ada dokumen perencanaan yang dapat dijadikan

acuan dalam pelaksanaan pembangunan air limbah skala kabupaten

Penerima Manfaat 599.866 jiwa (Seluruh Kab. Pacitan) Hasil yang diharapkan Perencanaan air limbah terarah dengan baik,

bertahap, dan ber-kelanjutan serta mendapatkan dukungan stimulan pendanaan eksternal,

Rincian Kegiatan Penyusunan Masterplan Air limbah skala kabupaten Waktu Pelaksanaan Tahun 2016 Perkiraan Biaya Rp. 800.000.000,- Lokasi Kab. Pacitan Keterangan Kontak Person • Nama : Bappeda Kabupaten Pacitan

• Alamat Kantor : Jl. Jaksa Agung SUprapto Pacitan • No. Telepon : 0357 881242 • E-mail : [email protected]

Page 262: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Program/Kegiatan Program pembangunan IPAL Komunal

Latar Belakang

Walaupun di Kabupaten Pacitan sudah dinyatakan sebagai daerah ODF, akan tetapi akses jamban sehat yang dimiliki masyarakat masih kurang. Hal ini dapat menimbulkan pencemaran terhadap tanah dan air khususnya. Padahal air sungai di Kab, Pacitan merupakan salah satu sumber air baku untuk diolah menjadi air bersih.

Tujuan Meningkatkan jumlah dan cakupan layanan pengelolaan air limbah secara komunal Sasaran Meningkatkan jumlah dan cakupan layanan pengelolaan air limbah secara komunal dari belum dipunyai menjadi 12 di wilayah padat di akhir tahun 2020 Indikator Capaian Terbangunnya 3 unit IPAL komunal s/d 2020 Asumsi dan Resiko Adanya septic tank yang tidak sehat akan

menimbulkan pencemaran tanah dan air Penerima Manfaat 599.866 jiwa Hasil yang diharapkan Terbangunnya IPAL komunal sesuai rencana dan

dipelihara dengan baik oleh masyarakat Rincian Kegiatan Pembangunan IPAL komunal di wilayah padat Waktu Pelaksanaan Tahun 2016-2020 Perkiraan Biaya Rp. 1.200.000.000,0 Lokasi IKK Kabupaten Pacitan Keterangan Kontak Person • Nama : Kantor Lingkungan Hidup

• Alamat Kantor : Jl. Cokroaminoto Pacitan • No. Telepon : 0357-881043 • E-mail : [email protected]

Page 263: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Program/Kegiatan Pembangunan IPLT di Kab. Pacitan

Latar Belakang

Di wilayah Kabupaten Pacitan masih belum mempunyai IPLT sehingga jika ada masyarakat yang melakukan penyedotan lumpur tinja maka truk tinja membuang lumpur tinja di sembarang tempat (tempat terbuka, sungai dll) sehingga akan menimbulkan pencemaran baik tanah maupun air.

Tujuan - Meningkatkan pengolahan lumpur tinja sehingga mengurangi pencemaran tanah dan air

- Menunjang terlaksananya bebas BABS Kabupaten Pacitan dimana selama ini hasil penyedotan tinja dibuang ke sungai sehingga dengan dibangunnya IPLT pembuangan tinja tidak menimbulkan pencemaran

Sasaran - Meningkatnya pengolahan lumpur tinja sehingga mengurangi pencemaran tanah dan air

- Terlaksananya bebas BABS Kabupaten Pacitan dimana selama ini hasil penyedotan tinja dibuang ke sungai sehingga dengan dibangunnya IPLT pembuangan tinja tidak menimbulkan pencemaran

Indikator Capaian Terbangunnya IPLT di wilayah Kabupaten Pacitan Asumsi dan Resiko Jika tidak dibangun IPLT maka akan menimbulkan

pencemaran tanah dan air Penerima Manfaat 599.866 jiwa Hasil yang diharapkan Terbangunnya IPLT dan masyarakat sadar untuk

melakukan penyedotan tinja dan dibuang ke IPLT tersebut

Rincian Kegiatan Pembangunan IPLT Waktu Pelaksanaan Tahun 2017 Perkiraan Biaya Rp. 7.000.000.000,- Lokasi Dadapan kabupaten Pacitan Keterangan Kontak Person • Nama : Kantor Lingkungan Hidup

• Alamat Kantor : Jl. Cokroaminoto Pacitan • No. Telepon : • E-mail :

Page 264: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Sektor Persampahan Program/Kegiatan Program Penyusunan Masterplan Persampahan

skala kabupaten

Latar Belakang

Dokumen masterplan merupakan suatu tahap awal dari perencanaan. Dokumen ini sangat diperlukan supaya perencanaan air persampahan terarah dengan baik, bertahap, dan berkelanjutan. Selain itu, dokumen ini juga merupakan prasyarat utama untuk mendapatkan dukungan stimulan pendanaan eksternal.

Tujuan Menyediakan dokumen masterplan persampahan skala Kabupaten Sasaran Tersedianya dokumen masterplan persampahan skala Kabupaten pada akhir tahun 2016 Indikator Capaian Tersusunnya dokumen masterplan persampahan skala Kabupaten pada akhir tahun 2018 dan dijadikan acuan oleh kabupaten Pacitan dalam pelaksanaan pembangunan persampahan Asumsi dan Resiko Jika masterplan persampahan tidak disusun maka

tidak ada acuan kabupaten Pacitan dalam pelaksanaan pembangunan persampahan karena masterplan yang ada belum bisa dijadikan acuan (perlu direvisi/ review) Penerima Manfaat 599.866 Jiwa Hasil yang diharapkan Tersusunnya masterplan persampahan yang dapat

dapat dijadikan acuan oleh kabupaten Pacitan dalam pelaksanaan pembangunan persampahan Rincian Kegiatan Penyusunan review Masterplan persampahan skala

kabupaten Waktu Pelaksanaan Tahun 2016 Perkiraan Biaya Rp. 800.000.000,- Lokasi Kab. Pacitan Keterangan Kontak Person • Nama : Bappeda Kab. Pacitan

• Alamat Kantor : • No. Telepon • E-mail

Page 265: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Program/Kegiatan Program Pembangunan TPST 3R

Latar Belakang

Masih minimnya pengurangan sampah dari sumbernya di kabupaten Pacitan sehingga menimbulkan timbulan sampah yang tidak terangkut sedangkan kapasitas dari TPA yang ada juga tidak cukup untuk menampung semua timbulan sampah yang dihasilkan oleh masyarakat

Tujuan Untuk membangun TPST3R Sasaran Terbangunnya TPST3R dan tercapainya pengurangan sampah pada akhir tahun 2019 Indikator Capaian tercapainya pengurangan sampah pada akhir tahun 2019 Asumsi dan Resiko Jika tidak terbangun TPST3R maka target

pengurangan sampah dari sumbernya pada akhir tahun 2019 sangat sulit terwujud

Penerima Manfaat 599.866 jiwa Hasil yang diharapkan Terbangunnya TPST3R yang dikelola dengan baik

oleh masyarakat dan masyarakat mempunyai kesadaran untuk melakukan pengurangan sampah dengan 3R

Rincian Kegiatan Pembangunan TPST3R Waktu Pelaksanaan Tahun 2016-2020 Perkiraan Biaya Rp. 21.000.000.000,- Lokasi Kab. Pacitan Keterangan Kontak Person • Nama : Kantor Lingkungan Hidup

• Alamat Kantor : • No. Telepon • E-mail

Page 266: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Program/Kegiatan Program pengembangan TPA Sanitary Landfill

Latar Belakang Kondisi TPA Dadapan dengan sistem sanitary landfill masih terbangun 1 cell dari yang direncanakan 3 cell.

Tujuan Untuk pengembangan TPA sanitary landfill Sasaran Terbangunnya TPA sanitary landfill sesuai dengan perencanaan awal Indikator Capaian Terbangunnya TPA d yang dikelola dengan system sanitary landfill Asumsi dan Resiko Jika pengembangan TPA tidak dibangun akan

menyebabkan timbulan sampah tidak terangkut ke TPA

Penerima Manfaat 599.866 jiwa Hasil yang diharapkan Terbangunnya TPA sanitary landfill yang mampu

menampung seluruh timbulan sampah masyarakat kabupaten Pacitan

Rincian Kegiatan Pembangunan Pengembangan TPA sanitary landfill Waktu Pelaksanaan Tahun 2019-2020 Perkiraan Biaya Rp. 12.000.000.000,- Lokasi TPA Dadapan Kabupaten Pacitan Keterangan Kontak Person • Nama : Kantor Lingkungan Hidup

• Alamat Kantor : Jl. COkroaminoto Pacitan • No. Telepon • E-mail

Page 267: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Sektor Drainase Program/Kegiatan Program Penyusunan Masterplan Drainase

skala kabupaten

Latar Belakang

Dokumen masterplan merupakan suatu tahap awal dari perencanaan. Dokumen ini sangat diperlukan supaya perencanaan pembangunan drainase terarah dengan baik, bertahap, dan berkelanjutan. Selain itu, dokumen ini juga merupakan prasyarat utama untuk mendapatkan dukungan stimulan pendanaan eksternal.

Tujuan Menyediakan dokumen masterplan drainase skala Kabupaten Sasaran Tersedianya dokumen masterplan drainase skala Kabupaten pada akhir tahun 2016 Indikator Capaian Tersusunnya dokumen masterplan drainase skala Kabupaten pada akhir tahun 2016 dan dijadikan acuan oleh kabupaten Pacitan dalam pelaksanaan pembangunan dramase Asumsi dan Resiko Jika masterplan drainase tidak disusun maka tidak ada acuan kabupaten Pacitan dalam pelaksanaan pembangunan drainase karena masterplan yang ada belum bisa dijadikan acuan (perlu direvisi/ review) Penerima Manfaat 599.866 Jiwa Hasil yang diharapkan Tersusunnya masterplan drainase yang dapat dapat

dijadikan acuan oleh kabupaten Pacitan dalam pelaksanaan pembangunan drainase Rincian Kegiatan Penyusunan review Masterplan drainase skala

kabupaten Waktu Pelaksanaan Tahun 2016 Perkiraan Biaya Rp. 800.000.000,- Lokasi Kab. Pacitan Keterangan Kontak Person • Nama : Bappeda Kabupaten Pacitan

• Alamat Kantor : • No. Telepon • E-mail

Page 268: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Program/Kegiatan Program Pembangunan Drainase Primer

Latar Belakang Wilayah Pacitan yang begitu luas dengan topografi yang bergunung-gunung serta Kabupaten Pacitan masuk dalam Kawasan Strategi Nasional sehingga memerlukan penanganan drainase yang baik.

Tujuan Untuk membangun Drainase Primer Sasaran Terbangunnya Drainase Primer dan tercapainya pengurangan genangan pada akhir tahun 2019 Indikator Capaian tercapainya pengurangan genangan pada akhir tahun 2019 Asumsi dan Resiko Jika tidak terbangun drainase primer maka target

pengurangan genangan pada akhir tahun 2019 sangat sulit terwujud

Penerima Manfaat 599.866 jiwa Hasil yang diharapkan Terbangunnya drainase primer yang baik Rincian Kegiatan Pembangunan Drainase Primer Waktu Pelaksanaan Tahun 2016-2020 Perkiraan Biaya Rp. 50.000.000.000,0 Lokasi Kab. Pacitan Keterangan Kontak Person • Nama : Dinas Ciptakarya, Tata Ruang

dan Kebersihan • Alamat Kantor : • No. Telepon • E-mail

Page 269: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Program/Kegiatan Program pengembangan Drainase Sekunder

Latar Belakang Wilayah Pacitan yang begitu luas dengan topografi yang bergunung-gunung serta Kabupaten Pacitan masuk dalam Kawasan Strategi Nasional sehingga memerlukan penanganan drainase yang baik.

Tujuan Untuk membangun Drainase Sekunder Sasaran Terbangunnya Drainase Sekunder dan tercapainya pengurangan genangan pada akhir tahun 2019 Indikator Capaian tercapainya pengurangan genangan pada akhir tahun 2019 Asumsi dan Resiko Jika tidak terbangun drainase sekunder maka target

pengurangan genangan pada akhir tahun 2019 sangat sulit terwujud

Penerima Manfaat 599.866 jiwa Hasil yang diharapkan Terbangunnya drainase sekunder yang baik Rincian Kegiatan Pembangunan Drainase sekunder Waktu Pelaksanaan Tahun 2016-2020 Perkiraan Biaya Rp. 21.500.000.000,0 Lokasi Kab. Pacitan Keterangan Kontak Person • Nama : Dinas Ciptakarya, Tata Ruang

dan Kebersihan • Alamat Kantor : • No. Telepon • E-mail

Page 270: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Program/Kegiatan Program pengembangan Drainase Terssier

Latar Belakang Wilayah Pacitan yang begitu luas dengan topografi yang bergunung-gunung serta Kabupaten Pacitan masuk dalam Kawasan Strategi Nasional sehingga memerlukan penanganan drainase yang baik.

Tujuan Untuk membangun Drainase Tersier Sasaran Terbangunnya Drainase Tersier dan tercapainya pengurangan genangan pada akhir tahun 2019 Indikator Capaian tercapainya pengurangan genangan pada akhir tahun 2019 Asumsi dan Resiko Jika tidak terbangun drainase tersier maka target

pengurangan genangan pada akhir tahun 2019 sangat sulit terwujud

Penerima Manfaat 599.866 jiwa Hasil yang diharapkan Terbangunnya drainase tersier yang baik Rincian Kegiatan Pembangunan Drainase tersier Waktu Pelaksanaan Tahun 2016-2020 Perkiraan Biaya Rp. 18.000.000.000,0 Lokasi Kab. Pacitan Keterangan Kontak Person • Nama : Dinas Ciptakarya, Tata Ruang

dan Kebersihan • Alamat Kantor : • No. Telepon • E-mail

Page 271: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Lampiran 6 Daftar Perusahaan Penyelenggara CSR yang potensial Berikut adalah daftar perusahaan yang menjadi CSR di Kabupaten Pacitan :

Daftar Perusahaan Penyelengara CSR yang Potensial (contoh)

No. Nama Perusahaan Penyelenggara CSR Alamat, No. Telp, e-mail dan Contact person yang dapat dapat dihubungi

1. Bank Jatim Cabang Pacitan Jl. A. Yani Pacitan Telp. 0357 881321

2. Bank Rakyat Indonesia Cabang Pacitan Jl. A Yani pacitan Telp. 0357 881091

3. Bank Nasional Indonesia 46 Jl. Panglima Besar Sudirman 4. Bank Tabungan Pensiun Negara (BTPN) Jl A. Yani 5. Bank Mandiri Syariah Jl. A. Yani 6. Yayasan Damandiri Jakarta

Perusahaan tersebut yang saat ini menjadi potensi untuk bisa membantu Pemerintah Daerah dan masyarakat Kabupaten Pacitan dalam pencapaian sanitasi layak di kabupaten Pacitan.

Page 272: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Lampiran 7

Kesiapan Implementasi Lampiran ini Berisi tabel-tabel yang terdapat di dalam file “Lampiran-5 Kesiapan Implementasi01.docx” mengenai: o Kriteria Kesiapan dalam Mekanisme Penganggaran tahun n+1 (tahun depan) o Kriteria Kesiapan Infrastruktur tahun n+1 (tahun depan) o Kriteria Kesiapan dalam Mekanisme Penganggaran tahun n+2 (2 tahun kedepan) o Kriteria Kesiapan Infrastruktur tahun n+2 (2 tahun kedepan)

Page 273: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Lampiran 7.a.1: Kriteria Kesiapan dalam Mekanisme Penganggaran Tahun 2016 Kegiatan Pemegang Mata

Anggaran

Kriteria Kesiapan dalam Mekanisme Penganggaran Reguler Penanggung Jawab / Tindak

Lanjut Renja SKPD Musrenbang

APBN PU RKA DPA

RPI2JM Konreg 1 2 3 4 5 6 7 8 9

AIR LIMBAH

Penyuluhan dan kampanye Bebas "BABS" (sasaran MBR dan Non MBR). DINKES √ √ X x - - DINKES

Peningkatan akses jamban dengan pemicuan DINKES √ √ X x - - DINKES MCKdan MCK++

Penyuluhan dan kampanye mendorong partisipasi masyarakat dalam pengelolaan Air Limbah Domestik (pada daerah yang berpotensi untuk dibangun MCK dan MCK ++)

DCTRK, DINKES √ √ X x - - DCTRK, DINKES

Sosialisasi Rencana Pembangunan MCK dan MCK ++ kepada masyarakat oleh Dinas Terkait DCTRK, DINKES √ √ X x - - DCTRK

Perencanaan Detail (DED) Pembangunan MCK++ DCTRK √ √ X x - - DCTRK Pelatihan bagi pengurus KSM, berupa pelatihan di bidang teknis, keuangan, dan manajerial. DCTRK √ √ X x - - DCTRK

Sosialisasi kepada masyarakat oleh pengurus KSM (SANIMAS) DCTRK √ √ X x - - DCTRK

Pembangunan MCK dan MCK++ DCTRK √ √ V v - - DCTRK IPAL Komunal

Penyuluhan dan kampanye mendorong partisipasi masyarakat dalam pengelolaan Air Limbah Domestik (pada daerah yang berpotensi untuk dibangun IPAL Komunal)

KLH, DINKES √ √ x x - - KLH, DINKES

Sosialisasi Rencana Pembangunan IPAL Komunal kepada masyarakat oleh Dinas Terkait KLH √ √ x x - - KLH

Perencanaan Detail (DED) IPAL Komunal (termasuk perencanaan perpipaan) KLH √ √ √ √ - - KLH

Page 274: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Pelatihan bagi pengurus KSM, berupa pelatihan di bidang teknis, keuangan, dan manajerial. KLH √ √ x X - - KLH

Sosialisasi kepada masyarakat oleh pengurus KSM (SANIMAS) DCTRK √ √ x X - - DCTRK

Pembangunan IPAL Komunal KLH √ √ √ √ - - KLH Pembangunan Jaringan Perpipaan KLH √ √ √ √ - - KLH Pembangunan sambungan rumah KLH √ √ x X - - KLH

IPLT Studi AMDAL dan Penyusunan dokumen UKL/UPL Pembangunan IPLT KLH √ √ √ √ - - KLH

Perencanaan Detail (DED) Pembangunan IPLT KLH √ √ √ √ - - KLH Perencanaan Detail (DED) Peningkatan Kapasitas IPLT KLH √ √ √ √ - - KLH

Pembangunan sarana sanitasi dilingkungan sekolah (pembangunan jamban/ toilet, penyediaan sarana CTPS dan sarana pembuangan sampah)

DIKNAS √ √ x x - - DCTRK

Pembentukan Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM-SANIMAS) DCTRK √ √ x x - - DCTRK

Prosedur Operasional Standar (SOP) pengelolaan air limbah (sistem setempat dan komunal) DCTRK √ √ x x - - DCTRK

Monitoring dan Evaluasi pengelolaan air limbah DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH Monitoring dan Evaluasi wajib AMDAL dan UKL/UPL KLH √ √ √ x - - KLH Pemantauan Kualitas Air Sumur Gali/Air Tanah, HIPPAM dan DAM KLH √ √ x x - - KLH

Penerapan teknologi Biogas KLH √ √ √ x - - KLH Pemantauan kualitas lingkungan pada industri kecil dan menengah melalu swapantau uji kualitas air limbah KLH √ √ x x - - KLH

PERSAMPAHAN Pelatihan produk daur ulang sampah KLH √ √ x x - - KLH Promosi penggunaan produk daur ulang sampah KLH √ √ x x - - KLH Fasilitasi Kerjasama dengan Dunia Usaha / Lembaga DCTRK, KLH - - x x - - DCTRK, KLH Pengembangan teknologi pengolahan persampahan DCTRK, KLH - - √ x - - DCTRK, KLH

Page 275: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan Pelaksanaan Pelayanan Persampahan DCTRK - - x x - - DCTRK

Penyusunan Studi Kelayakan Peningkatan TPA BAPPEDA √ √ √ x - - BAPPEDA Pelatihan pengelolaan TPA KLH √ √ x x - - KLH Evaluasi dan Pemantauan TPA KLH √ √ x x - - KLH Operasi dan pemeliharaan TPA KLH √ √ x x - - KLH Pengembangan bank sampah KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH Pengadaan Tempat Sampah Terpilah untuk Rumah Tangga. KLH √ √ x x - - KLH

Pengadaan takakura dan drum komposter KLH √ √ x x - - KLH Pengadaan Tempat Sampah terpilah ditempat umum/jalan KLH √ √ x x - - KLH Pengadaan Gerobag Sampah terpilah KLH √ √ x x - - KLH Operasi dan Pemeliharaan gerobak sampah terpilah KLH √ √ x x - - KLH Penyuluhan tentang persampahan kepada masyarakat / kelompok masyarakat DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH

Kampanye Pengurangan sampah dari sumbernya DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH Pembangunan TPS DCTRK √ √ √ x - - DCTRK Pemeliharaan TPS DCTRK √ √ x x - - DCTRK Penyusunan Studi Kelayakan TPST BAPPEDA √ √ √ x - - BAPPEDA Penyusunan UKL/UPL KLH √ √ √ x - - KLH Sosialisasi pembangunan TPST KLH √ √ x x - - KLH Pengadaan alat berat (bacho loader) KLH √ √ x x - - KLH Pengadaan alat berat (excavator) KLH √ √ x x - - KLH Pengadaan container sampah DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH Pengadaan gerobak sampah DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH Pengadaan motor sampah DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH Pengadaan Mobil Operasional DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH Pengadaan incinerator DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH Pengadaan tong sampah DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH Pengadaan Arm Roll Truk DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH Perbaikan Skid Loader KLH √ √ x x - - KLH

Page 276: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Perbaikan bulldozer KLH √ √ x x - - KLH Perbaikan kendaraan operasional DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK, KLH Perbaikan kontainer sampah DCTRK √ √ x x - - DCTRK Perbaikan Landasan container DCTRK √ √ x x - - DCTRK Perbaikan Kantor dan gudang TPA KLH √ √ x x - - KLH Pengadaan suku cadang alat berat KLH √ √ x x - - KLH Pemantauan Kualitas Lingkungan sekitar TPS / TPA DCTRK, KLH √ √ x x - - DCTRK , KLH Peningkatan peran serta masyarakat dalam pengendalian LH KLH √ √ x x - - KLH

Penerapan teknologi Biogas KLH √ √ √ x - - KLH Pengelolaan B3 dan Limbah B3 KLH √ √ x x - - KLH Pengembangan media promosi dan informasi sadar hidup sehat DINKES √ √ x x - - DINKES

Penyuluhan masyarakat pola hidup sehat DINKES √ √ x x - - DINKES DRAINASE Perencanaan Teknis Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Sosialisasi Rencana Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder

DCTRK √ √ √ x - - DCTRK Supervisi Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Pemeliharaan saluran drainase sekunder DCTRK √ √ x x - - DCTRK Pengerukan Sedimen/normalisasi Saluran Drainase Sekunder

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Perencanaan Teknis Pembangunan Saluran Drainase Lingkungan

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Sosialisasi Rencana Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Pembangunan Saluran Drainase Lingkungan DCTRK √ √ √ x - - DCTRK Supervisi Pembangunan Saluran Drainase Lingkungan DCTRK √ √ x x - - DCTRK

Page 277: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Pemeliharaan saluran drainase tersier/lingkungan DCTRK √ √ x x - - DCTRK Pengerukan Sedimen/normalisasi Saluran Drainase Tersier/Lingkungan

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Operasi dan Pemeliharaan Polder / Reservoar DCTRK - - x x - - DCTRK Perencanaan Teknis Rehabilitasi Unit Rumah Pompa (dengan atau tanpa kolam retensi)

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Pelaksanaan Pekerjaan Rehabilitasi Unit Rumah Pompa DCTRK √ √ x x - - DCTRK Supervisi Pelaksanaan Pekerjaan Rehabilitasi Unit Rumah Pompa

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Operasi dan Pemeliharaan Unit Rumah Pompa (dengan atau tanpa kolam retensi)

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Perencanaan Teknis Pembangunan Pintu Air DCTRK √ √ x x - - DCTRK Pembangunan Unit Pintu Air DCTRK √ √ √ x - - DCTRK Supervisi Pembangunan Unit Pintu Air DCTRK √ √ x x - - DCTRK Pelaksanaan Pekerjaan Rehabilitasi Unit Pintu Air DCTRK √ √ x x - - DCTRK Supervisi Pelaksanaan Pekerjaan Rehabilitasi Unit Pintu Air DCTRK √ √ x x - - DCTRK Operasi dan Pemeliharaan Unit Pintu Air DCTRK √ √ x x - - DCTRK Fasilitasi kerjasama dengan dunia usaha/lembaga DCTRK √ √ x x - - DCTRK Pengembangan media promosi dan informasi sadar hidup sehat

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Penyuluhan masyarakat pola hidup sehat DCTRK √ √ x x - - DCTRK Pembinaan kelompok masyarakat pembangunan desa DCTRK √ √ x x - - DCTRK Penyebarluasan informasi pembangunan daerah DCTRK √ √ x x - - DCTRK Penyebarluasan informasi yang bersifat penyuluhan bagi masyarakat

DCTRK √ √ x x - - DCTRK Keterangan:

“v” : sudah ada/siap; “-“ : tidak ada / belum siap; “x” : tidak perlu

Page 278: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Lampiran 7.a.2: Pemutakhiran Kriteria Kesiapan Implementasi Infrastruktur Tahun 2016 Rencana Kegiatan Lokasi Master

plan Review RPIJM

Dok. FS

Dok. Studi Lingkungan DED Lahan Kesiapan

Masy. Kesiapan Lembaga Pengelola

Penanggung jawab /

tindak lanjut 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

AIR LIMBAH Pembangunan MCK++ V - v - - - - - - DCTRK Pembangunan IPAL Komunal V - V - - - v - - KLH PERSAMPAHAN Pembanguan TPS V V v - - - v - v DCTRK Pembangunan TPS 3R V v v - - - v - v DCTRK DRAINASE Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder V - v x x v v x v DCTRK Pembangunan Saluran Drainase Lingkungan V - v x x v v x v DCTRK

Keterangan: “v” : sudah ada/siap; “-“ : tidak ada / belum siap; “x” : tidak perlu

Page 279: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Lampiran 7.b.1: Kriteria Kesiapan dalam Mekanisme Penganggaran Tahun 2017 Kegiatan Pemegang Mata

Anggaran

Kriteria Kesiapan dalam Mekanisme Penganggaran Reguler Penanggung Jawab / Tindak

Lanjut Renja SKPD Musrenbang

APBN PU RKA DPA

RPIJM Konreg 1 2 3 4 5 6 7 8 9

AIR LIMBAH Penyusunan Masterplan Sistem Air Limbah Skala Kabupaten BAPPEDA √ √ - - - - BAPPEDA

Penyuluhan dan kampanye Bebas "BABS" (sasaran MBR dan Non MBR). DINKES - - - - - - DINKES

Peningkatan akses jamban dengan pemicuan DINKES - - - - - - DINKES MCK dan MCK++

Penyuluhan dan kampanye mendorong partisipasi masyarakat dalam pengelolaan Air Limbah Domestik (pada daerah yang berpotensi untuk dibangun MCK dan MCK++)

DCTRK, DINKES - - - - - - DCTRK, DINKES

Sosialisasi Rencana Pembangunan MCK dan MCK++ kepada masyarakat oleh Dinas Terkait

DCTRK - - - - - - DCTRK

Perencanaan Detail (DED) Pembangunan MCK++ DCTRK - - - - - - DCTRK

Pelatihan bagi pengurus KSM, berupa pelatihan di bidang teknis, keuangan, dan manajerial.

DCTRK - - - - - - DCTRK

Sosialisasi kepada masyarakat oleh pengurus KSM (SANIMAS) DCTRK - - - - - - DCTRK

Pembangunan MCKdan MCK++ DCTRK - - - - - - DCTRK IPAL Komunal

Penyuluhan dan kampanye mendorong partisipasi masyarakat dalam pengelolaan Air Limbah Domestik (pada daerah yang

KLH, DINKES - - - - - - KLH, DINKES

Page 280: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN berpotensi untuk dibangun IPAL Komunal) Sosialisasi Rencana Pembangunan IPAL Komunal kepada masyarakat oleh Dinas Terkait

KLH - - - - - - KLH

Perencanaan Detail (DED) IPAL Komunal (termasuk perencanaan perpipaan) KLH - - - - - - KLH

Pelatihan bagi pengurus KSM, berupa pelatihan di bidang teknis, keuangan, dan manajerial.

KLH - - - - - - KLH

Sosialisasi kepada masyarakat oleh pengurus KSM (SANIMAS) KLH - - - - - - KLH

Pembangunan IPAL Komunal KLH - - - - - - KLH Pembangunan Jaringan Perpipaan KLH - - - - - - KLH Pembangunan sambungan rumah KLH - - - - - - KLH Biaya operasional dan pemeliharaan IPAL Komunal (SANIMAS) KLH - - - - - - KLH

IPLT Sosialisasi dan Kampanye Rencana Pembangunan IPLT KLH - - - - - - KLH

Pembebasan Lahan/Tanah KLH - - - - - - KLH Studi Kelayakan Sistem Pengelolaan Air Limbah terpusat skala Kota/Kawasan BAPPEDA - - - - - - BAPPEDA

Pemeliharaan rutin/berkala sarana sanitasi dilingkungan sekolah DIKNAS - - - - - - DIKNAS

Rehabilitasi sarana sanitasi dilingkungan sekolah DIKNAS - - - - - - DIKNAS Pembentukan Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM-SANIMAS) DCTRK - - - - - - DCTRK

Prosedur Operasional Standar (SOP) pengelolaan air limbah (sistem setempat dan komunal)

DCTRK - - - - - - DCTRK

Pembentukan komisi pengendalian dampak lingkungan KLH - - - - - - KLH

Sosialisasi Peraturan DCTRK, BAPPEDA, KLH - - - - - - DCTRK,

BAPPEDA, KLH

Page 281: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Monitoring dan Evaluasi pengelolaan air limbah DCTRK, KLH - - - - - - DCTRK, KLH Monitoring dan Evaluasi wajib AMDAL dan UKL/UPL KLH - - - - - - KLH

Pemantauan Kualitas Air Sumur Gali/Air Tanah, HIPPAM dan DAM KLH - - - - - - KLH

Penerapan teknologi Biogas KLH - - - - - - KLH Pemantauan kualitas lingkungan pada industri kecil dan menengah melalu swapantau uji kualitas air limbah

KLH - - - - - - KLH

Pengadaan laboratorium lingkungan KLH - - - - - - KLH Pengadaan alat pengujian kualitas udara KLH - - - - - - KLH PERSAMPAHAN Penyusunan Masterplan Persampahan Skala Kabupaten BAPPEDA - - - - - - BAPPEDA

Review Penyusunan Masterplan Persampahan Skala Kota BAPPEDA - - - - - - BAPPEDA

Pelatihan produk daur ulang sampah KLH - - - - - - KLH Promosi penggunaan produk daur ulang sampah KLH - - - - - - KLH Fasilitasi Kerjasama dengan Dunia Usaha / Lembaga DCTRK, KLH - - - - - - DCTRK, KLH

Bimbingan teknis persampahan DCTRK - - - - - - DCTRK Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan Pelaksanaan Pelayanan Persampahan DCTRK - - - - - - DCTRK

Penyusunan AMDAL Peningkatan TPA KLH - - - - - - KLH Sosialisasi pembangunan peningkatan TPA KLH - - - - - - KLH Peningkatan Kelembagaan TPA KLH - - - - - - KLH Pelatihan pengelolaan TPA KLH - - - - - - KLH Evaluasi dan Pemantauan TPA KLH - - - - - - KLH Operasi dan pemeliharaan TPA KLH - - - - - - KLH Pengembangan daerah percontohan pengelolaan sampah pola 3R oleh masyarakat KLH - - - - - - KLH

Pengembangan bank sampah KLH - - - - - - KLH

Page 282: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Pengadaan Tempat Sampah Terpilah untuk Rumah Tangga. KLH - - - - - - KLH

Pengadaan takakura dan drum komposter KLH - - - - - - KLH Pengadaan Tempat Sampah terpilah ditempat umum/jalan DCTRK - - - - - - DCTRK

Pelatihan 3R bagi aparat pengelola persampahan KLH - - - - - - KLH

Pelatihan 3R bagi kader kelurahan/desa dan RT/RW KLH - - - - - - KLH

Pengadaan Gerobag Sampah terpilah DCTRK, KLH - - - - - - DCTRK, KLH Operasi dan Pemeliharaan gerobak sampah terpilah DCTRK, KLH - - - - - - DCTRK, KLH

Pengadaan Mobil Pick Up Sampah terpilah (untuk jalan raya) DCTRK - - - - - - DCTRK

Penyuluhan tentang persampahan kepada masyarakat / kelompok masyarakat DCTRK, KLH - - - - - - DCTRK, KLH

Kampanye Pengurangan sampah dari sumbernya DCTRK - - - - - - DCTRK

Pembangunan TPS DCTRK - - - - - - DCTRK Pemeliharaan TPS DCTRK - - - - - - DCTRK DED pembangunan TPST KLH - - - - - - KLH pengadaan dump Truk DCTRK - - - - - - DCTRK Pengadaan container sampah DCTRK - - - - - - DCTRK Pengadaan gerobak sampah DCTRK, KLH - - - - - - DCTRK, KLH Pengadaan tong sampah DCTRK, KLH - - - - - - DCTRK, KLH Pengadaan Arm Roll Truk DCTRK - - - - - - DCTRK Perbaikan kendaraan operasional DCTRK - - - - - - DCTRK Perbaikan kontainer sampah DCTRK - - - - - - DCTRK Perbaikan Landasan kontainer DCTRK - - - - - - DCTRK Pemantauan Kualitas Lingkungan sekitar TPS / TPA KLH - - - - - - KLH

Peningkatan peran serta masyarakat dalam pengendalian lingkungan hidup KLH - - - - - - KLH

Page 283: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Penerapan teknologi Biogas KLH - - - - - - KLH Pengelolaan B3 dan Limbah B3 KLH - - - - - - KLH Pengembangan media promosi dan informasi sadar hidup sehat DINKES - - - - - - DINKES

Penyuluhan masyarakat pola hidup sehat DINKES - - - - - - DINKES DRAINASE Penyusunan Masterplan Drainase Skala Kabupaten BAPPEDA - - - - - - BAPPEDA

Perencanaan Teknis Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder DCTRK - - - - - - DCTRK

Sosialisasi Rencana Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder DCTRK - - - - - - DCTRK

Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder DCTRK - - - - - - DCTRK

Supervisi Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder DCTRK - - - - - - DCTRK

Pemeliharaan saluran drainase sekunder DCTRK - - - - - - DCTRK Pengerukan Sedimen/normalisasi Saluran Drainase Sekunder DCTRK - - - - - - DCTRK

Perencanaan Teknis Pembangunan Saluran Drainase Lingkungan DCTRK - - - - - - DCTRK

Sosialisasi Rencana Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder DCTRK - - - - - - DCTRK

Pembangunan Saluran Drainase Lingkungan DCTRK - - - - - - DCTRK Supervisi Pembangunan Saluran Drainase Lingkungan DCTRK - - - - - - DCTRK

Pemeliharaan saluran drainase tersier/lingkungan DCTRK - - - - - - DCTRK

Pengerukan Sedimen/normalisasi Saluran Drainase Tersier/Lingkungan DCTRK - - - - - - DCTRK

Operasi dan Pemeliharaan Polder / Reservoar DCTRK - - - - - - DCTRK Pelaksanaan Pekerjaan Rehabilitasi Unit Rumah Pompa DCTRK - - - - - - DCTRK

Supervisi Pelaksanaan Pekerjaan Rehabilitasi DCTRK - - - - - - DCTRK

Page 284: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Unit Rumah Pompa Operasi dan Pemeliharaan Unit Rumah Pompa (dengan atau tanpa kolam retensi) DCTRK - - - - - - DCTRK

Pembangunan Unit Pintu Air DCTRK - - - - - - DCTRK Supervisi Pembangunan Unit Pintu Air DCTRK - - - - - - DCTRK Pelaksanaan Pekerjaan Rehabilitasi Unit Pintu Air DCTRK - - - - - - DCTRK

Supervisi Pelaksanaan Pekerjaan Rehabilitasi Unit Pintu Air DCTRK - - - - - - DCTRK

Operasi dan Pemeliharaan Unit Pintu Air DCTRK - - - - - - DCTRK Fasilitasi kerjasama dengan dunia usaha/lembaga DCTRK - - - - - - DCTRK

Pengembangan media promosi dan informasi sadar hidup sehat DCTRK - - - - - - DCTRK

Penyuluhan masyarakat pola hidup sehat DCTRK - - - - - - DCTRK Pembinaan kelompok masyarakat pembangunan desa DCTRK - - - - - - DCTRK

Penyebarluasan informasi pembangunan daerah DCTRK - - - - - - DCTRK Penyebarluasan informasi yang bersifat penyuluhan bagi masyarakat DCTRK - - - - - - DCTRK

Keterangan: “v” : sudah ada/siap; “-“ : tidak ada / belum siap; “x” : tidak perlu

Page 285: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran Dokumen Pemutahiran SSK Kabupaten Pacitan POKJA SANITASI KABUPATEN PACITAN Lampiran 7.b.2: Kriteria Kesiapan Implementasi Infrastruktur Tahun 2017

Rencana Kegiatan Lokasi Master plan

Review RPIJM

Dok. FS

Dok. Studi Lingkungan DED Lahan Kesiapan

Masy. Kesiapan Lembaga Pengelola

Penanggung jawab /

tindak lanjut 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

AIR LIMBAH Pembangunan MCK++ - - - - - - - - - DCTRK Pembangunan IPAL Komunal - - - - - - - - - KLH Pembangunan Jaringan Perpipaan - - - - - - - - - KLH Pembangunan IPLT V V V - - V V - - KLH Pembangunan sambungan rumah - - - - - - - - - KLH Pengadaan laboratorium lingkungan - - - - - - - - - KLH PERSAMPAHAN Pembangunan TPS dan TPST 3 R - - - - - - - - - DCTRK, KLH DRAINASE Pembangunan Saluran dan Gorong-gorong Drainase Sekunder - - - - - - - - - DCTRK

Pembangunan Saluran Drainase Lingkungan - - - - - - - - - DCTRK Pembangunan Unit Pintu Air - - - - - - - - - DCTRK

Keterangan: “v” : sudah ada/siap; “-“ : tidak ada / belum siap; “x” : tidak perlu

Page 286: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Bagian 2 Outline 1 Lampiran 8: Rencana Kerja Tahunan Dalam lampiran ini telah dirumuskan untuk rencana kerja Pokja Sanitasi Kabupaten Pacitan dalam kegiatan Monitoring dan evaluasi. Rencana kerja tersebut adalah sebagai berikut :

Page 287: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

Lampiran 8 2 Lampiran 8: Rencana Kerja Tahunan No Kegiatan

TAHUN 2016 (Bulan) TAHUN 2017 (Bulan) Keterangan

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 A. Kesepakatan Rencana Tindak Monitoring Tahunan 1 Rapat Koordinasi : - Laporan monitoring progress program / kegiatan.

2 Pengawalan anggaran : - Implementasi tahun 2016 - Usulan anggaran tahun 2017

3 Solusi Kesenjangan Pendanaan : - Pembentukan tim kecil mempersiapkan strategi

dan rencana tindak lanjut.

- Kerjasama dengan konsultan finansial – sistem bagi hasil.

4 Promosi / sosialisai : - Mengunggah ke web site / media publikasi. - Promosi terkait pencairan funding gap.

B. Kesepakatan Rencana Tindak Evaluasi Tahunan 1 Pencapaian target tahunan 2 Pencapaian dan ketepatan sasaran dan prioritas 3 Evaluasi terkait jangka waktu untuk mencapai sasaran

tersebut.

4 Evaluasi terkait masalah-masalah yang dihadapi. 5 Evaluasi terkait modal / sumber daya yang digunakan

serta pengalokasiannya.

6 Evaluasi terkait orang, organisasi atau badan pelaksana.

7 Mekanisme monitoring, evaluasi dan pengawasan pelaksanaannya.

Page 288: STRATEGI SANITASI KABUPATEN PACITAN TAHUN 2015

3