18
PRAKTIKUM II DENYUT NADI, DENYUT JANTUNG, DAN TEKANAN DARAH KELOMPOK 4 DISUSUN OLEH Delviana Rahman (3415126617) Mai Turgiyanti (3415126630) Marzuki Fathul Rohman (3415126633) Rinny Irianti (3415126639) Pendidikan Biologi Bilingual Universitas Negeri Jakarta

Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

Embed Size (px)

DESCRIPTION

ANFISMAN

Citation preview

Page 1: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

PRAKTIKUM II

DENYUT NADI, DENYUT JANTUNG, DAN TEKANAN DARAH

KELOMPOK 4

DISUSUN OLEH

Delviana Rahman (3415126617)

Mai Turgiyanti (3415126630)

Marzuki Fathul Rohman (3415126633)

Rinny Irianti (3415126639)

Pendidikan Biologi Bilingual

Universitas Negeri Jakarta

2014

Page 2: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

I. TINJAUAN TEORI

I.1 Denyut NadiNadi perifer adalah gelombang yang berjalan dalam pembuluh darah arteri akibat

keluarnya sejumlah darah yang dipompakan oleh ventrikel kiri (stroke valume) kearah dinding aorta. Dinding aorta mengalami distensi setiap kali terjadi stroke volume sehingga menimbulkan gelombang denyut yang berjalan dengan cepat dalam pembuluh arteri. Denyut nadi adalah frekuensi irama denyut/detak jantung yang dapat dipalpasi (diraba) di permukaan kulit pada tempat-tempat tertentu. Frekuensi denyut nadi pada umumnya sama dengan frekuensi denyut/detak jantung.

Mengukur denyut nadi memberikan informasi penting tentang kesehatan seseorang. Setiap perubahan dari denyut jantung normal dapat menunjukkan kondisi medis. Nadi cepat mungkin sinyal infeksi atau dehidrasi. Dalam situasi darurat, denyut nadi dapat membantu menentukan apakah jantung memompa atau tidak. Hasil normal untuk denyut nadi yaitu denyut nadi istirahat:

- Bayi baru lahir 0 - 1 bulan: 70-190 denyut per menit - Bayi 1 - 11 bulan: 80-160 denyut per menit- Anak-anak 1 - 2 tahun: 80-130 denyut per menit - Anak-anak 3 - 4 tahun: 80-120 denyut per menit - Anak-anak 5 - 6 tahun: 75-115 denyut per menit - Anak-anak 7 - 9 tahun: 70-110 denyut per menit - Anak-anak 10 tahun dan lebih tua, dan orang dewasa (termasuk manula): 60-100

denyut per menit- Atlet terlatih: 40 - 60 denyut per menit

Karakteristik denyut nadi anak-anak lebih cepat dibandingkan orang dewasa. Ada beberapa tempat yang dapat digunakan untuk mengukur denyut nadi, antara lain radialis, temporalis, karotid, branchialis, femoralis, popliteal, tibia posterior dan pedal. Hal yang diperhatikan saat melakukan pemeriksaan denyut nadi yaitu disertai dengan pemeriksaan denyut jantung, kecepatan, frekuensi, dan irama denyut nadi. Nadi memiliki beberapa pola yaitu bradikardia, takikardia, sinus aritmia, pulsus alternans, pulsus bingeminus, pulsus paradoksus, thready pulse, dan pulsus corrigan (Hidayat, 2008). Faktor-faktor yang mempengaruhi denyut nadi menurut Muffichatum (2006) adalah :

a. Usia, Frekuensi denyut nadi menurun seiring dengan pertambahan usia.b. Jenis Kelaminm, Denyut nadi pada wanita lebih tinggi dari pada pria.c. Keadaan Kesehatan, Pada orang yang tidak sehat irama jantung secara tidak

teratur. Kondisi seseorang yang baru sembuh dari sakit frekuensi jantungnya cenderung meningkat.

d. Riwayat Kesehatan, Riwayat seseorang berpenyakit akan mempengaruhi kerja jantung. Pada penderita anemia akan mengalami peningkatan kebutuhan oksigen mengakibatkan peningkatan denyut nadi.

e. Intensitas dan Lama Kerjam, Pekerjaan yang berat dan waktu yang lama akan mengakibatkan denyut nadi bertambah sangat cepat.

f. Sikap Kerja, Posisi berdiri denyut nadi lebih cepat dari pada saat melakukan pekerjaan dengan posisi duduk.

g. Ukuran Tubuh, Semakin berat atau gemuk maka denyut nadi akan lebih cepat.

Page 3: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

h. Kondisi Psikis,Kemarahan dan kegembiraan dapat mempercepat frekuensi nadi seseorang. Ketakutan, kecemasan, dan kesedihan juga dapat memperlambat frekuensi nadi seseorang.

I.2 Denyut JantungDenyut jantung (denyut apikal) adalah bunyi yang terdengar melalui stetoskop

selama kontraksi jantung. S1 adalah bunyi akibat tertutupnya katup trikuspidalis dan mitral. Sedangkan S2 adalah bunyi akibat tertutupnya katup pulmonal dan atrial. Setiap denyut merupakan kombinasi antara bunyi S1 dan S2. Kecepatan normal denyut jantung pada orang dewasa adalah 55 sampai 90 kali/menit dengan rata-rata 70 kali/menit. Denyut apikal merupakan pengukuran frekuensi dan irama kontraksi jantung paling akurat.

Usia Target Denyut Nadi Zona 50-85%

Rata-Rata Maksimum Denyut Nadi, 100%

20 years 100-170 beats per minute 200 beats per minute30 years 95-162 beats per minute 190 beats per minute35 years 93-157 beats per minute 185 beats per minute40 years 90-153 beats per minute 180 beats per minute45 years 88-149 beats per minute 175 beats per minute50 years 85-145 beats per minute 170 beats per minute55 years 83-140 beats per minute 165 beats per minute60 years 80-136 beats per minute 160 beats per minute65 years 78-132 beats per minute 155 beats per minute70 years 75-128 beats per minute 150 beats per minuteTabel. 1.1 Rata-rata denyut nadi sesuai usia.

Denyut jantung dapat di hitung dengan cara mendengarkan detak jantung menggunakan stetoskop. Letak apeks jantung merupakan tempat denyut jantung teraba sangat kuat. Pada daerah interkostal kelima sebelah dalam garis midklavikula merupakan tempat denyut jantung dapat dilihat. Denyut jantung dapat diketahui dengan cara sederhana di daerah pergelangan tangan dalam siku, sisi leher, ataupun bagian paha atas. Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi denyut jantung seseorang yaitu.

- Suhu udara. ketika suhu (dan kelembaban) melambung, jantung memompa darah lebih sedikit, sehingga denyut jantung dapat meningkatkan, tetapi biasanya tidak lebih dari lima sampai 10 kali per menit.

- Posisi tubuh. istirahat, duduk atau berdiri, denyut jantung biasanya sama. Kadang-kadang ketika berdiri untuk 15 sampai 20 detik pertama, denyut jantung dapat naik sedikit, tapi setelah beberapa menit akan menetap.

- Emosi. Jika stres, cemas atau "luar biasa bahagia atau sedih" emosi dapat meningkatkan denyut jantung.

- Ukuran tubuh. Jika sangat gemuk, mungkin akan melihat nadi istirahat lebih tinggi dari normal, tetapi biasanya tidak lebih dari 100.

- Penggunaan Obat, Meds yang menghalangi adrenalin (beta blocker) cenderung untuk memperlambat denyut nadi, sementara terlalu banyak obat tiroid atau terlalu tinggi dari dosis yang akan membangunnya.

Page 4: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

Menurut Arif Muttaqin (2009), dalam kondisi normal, regulasi denyut jantung dipengaruhi oleh saraf simpatis dan saraf parasimpatis melalui sistem saraf otonom. Mekanisme yang terjadi adalah stimulasi saraf simpatis akan meningkatkan denyut jantung sedangkan stimulasi saraf parasimpatis akan menghambat peningkatan denyut jantung melalui saraf vagus.

I.3 Tekanan DarahJantung memompa darah ke seluruh tubuh untuk memenuhi kebutuhan O2 dan

nutrisi. Aliran darah yang dipompa jantung memberi tekanan pada dinding pembuluh darah. Tekanan ini disebut tekanan darah. Tekanan darah terdiri dari tekanan sistolik, diastolik dan nadi. Tekanan sistolik adalah tekanan maksimum yang dikeluarkan pada aorta, yang terjadi saat ventrikel kiri jantung mengalami kontraksi. Tekanan darah diastolik adalah tekanan minimum yang dikeluarkan pada aorta, yang terjadi saat ventrikel kiri mengalami relaksasi. Tekanan nadi adalah perbedaan tekanan antara sistolik dengan tekanan diastolik. Tekanan sistolik normal pada orang dewasa adalah 90-130 mmHg sedangkan tekanan diastolik normal adalah 60-90 mmHg. Rata-rata tekanan darah pada orang dewasa adalah 120/80 mmHg. Tekanan darah menggambarkan hubungan antara curah jantung, tahanan pembuluh darah perifer, volume darah dan viskositas darah.

Sistolik (mmHg)

Diastolik (mmHg)

Kategori* Yang Perlu Dilakukan**

dibawah 120

dan dibawah 80 Normal Mempertahankan gaya hidup sehat.

120-139 atau 80-89 Prehipertensi Mempertahankan gaya hidup sehat.

140-159 atau 90-99Tahap 1 hipertensi

Mempertahankan gaya hidup sehat. Jika tekanan darah tidak mencapai normal dalam waktu sekitar enam bulan, konsultasi dengan dokter.

160 atau lebih

atau100 atau lebih

Tahap 2 hipertensi

Mempertahankan gaya hidup sehat. Konsultasi dengan dokter.

Tabel 1.2 Grafik Tekanan Darah

A. Pengukuran Tekanan DarahPengukuran tekanan darah dapat dilakukan pada beberapa bagian tubuh,

diantaranya lengan atas, lengan bawah, kaki dan paha. Tempat pengukuran tekanan darah yang akurat adalah pada bagian lengan kanan atas karena lokasinya lebih  jauh dari jantung dibanding dari lengan kiri sehingga suaranya tidak terlalu bising.

Dalam mengukur tekanan darah dapat menggunakan dua metode yaitu metode pengukuran langsung dan tidak langsung. Metode langsung dilakukan dengan cara memasukkan kateter ke dalam arteri radialis, branchialis atau femoralis dan hasil pengukuran dapat dilihat pada monitor oscilloskop sebagai gelombang. Sedangkan metode tidak langsung dilakukan dengan auskultasi atau dengan palpasi. Metode

Page 5: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

auskultasi dilakukan dengan menggunakan stetoskop dan spigmomanometer (tensimeter) hingga terdengar bunyi yang mengikuti 5 fase korotkoff, yaitu :Fase 1 ..... bunyi terdengar seperti ketukan yang kuat dan menghentak (tekanan sistolik)Fase 2 ..... bunyi mulai melemah dan terdengar lembutFase 3 ..... bunyi berubah menjadi seperti suara bisikanFase 4 ..... bunyi melemah seperti tiupan angin dan hampir tak terdengarFase 5 ..... bunyi hilang (tekanan diastolik)

Auskultasi dapat mengukur tekanan sistolik dan diastolik. tekanan sistolik terjadi saat terdengar suara denyut nadi pertama dan pada saat suara denyut nadi itu menghilang maka terjadi tekanan diastolik. Sedangkan metode palpasi adalah cara pemeriksaan dengan meraba, menyentuh, atau merasakan struktur dengan ujung-ujung jari, alat yang digunakan pada saat pengukuran tekanan darah dengan mengunakan cara palpasi adalah spigmomanometer (tensimeter). Metode ini hanya dapat mengukur tekanan sistolik. Pada cara ini tekanan sistolik terjadi pada saat tidak adanya lagi teraba denyutan dari arteri radialis. Metode pengukuran yang paling sederhana adalah pengukuran dengan metode palpasi.

B. Faktor-Faktor Tekanan DarahTekanan darah seseorang dipengaruhi oleh banyak faktor. Menurut Kozier et al

(2009), ada beberapa hal yang dapat mempengaruhi tekanan darah, diantaranya adalah: 1. Umur. Tekanan sistolik dan diastolik meningkat secara bertahap sesuai usia.

Pada orang lanjut usia, arteri lebih keras dan kurang fleksibel terhadap darah. sehingga tekanan sistolik meningkat. Tekanan diastolik juga meningkat karena dinding pembuluh darah tidak lagi retraksi secara fleksibel pada penurunan tekanan darah.

2. Jenis Kelamin. Wanita lebih cenderung memiliki tekanan darah tinggi dibandingkan pria, karena pengaruh hormonal yang sering terjadi pada wanita.

3. Olahraga. Aktifitas fisik yang dilakukan seseorang dapat meningkatkan tekanan darah.

4. Obat-obatan. Terdapat beberapa jenis obat yang dapat meningkatkan atau menurunkan tekanan darah.

5. Stress. Seseorang yang berada dalam keadaan stress akan memiliki tekanan darah yang lebih tinggi.

6. Ras. Pria Amerika Afrika berusia di atas 35 tahun memiliki tekanan darah yang lebih tinggi daripada pria Amerika Eropa dengan usia yang sama.

7. Obesitas. baik pada masa anak-anak maupun dewasa merupakan faktor predisposisi hipertensi.

Page 6: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

II. HASIL PENGAMATAN

II.1 Waktu dan Tempat PengamatanHari dan tanggal : 23 September 2014Tempat : Laboratorium Fisiologi Kampus B UNJ

II.2 HasilDari pengamatan yang telah dilakukan dapat diperoleh hasil sebagai berikut.

A. Denyut Nadi

B. Denyut JantungNama OP

Usia (Th)

Jenis Kelamin (P/L)

Denyut JantungKecepatan Irama Kekuatan

Istirahat Aktivitas Istirahat Aktivitas Istirahat AktivitasMarzuki 20 L 68 132 Teratur teratur Normal Sangat

kuatMariatul 19 P 84 148 Teratur Tidak

teraturSedang Cepat

Yosua 20 L 98 164 Teratur Tidak teratur

Sedang Cepat

Diah 20 P 83 110 Teratur Teratur Sedang KuatAkbar 20 L 72 108 Teratur Tidak

teraturSedang Kuat

Laras 20 P 74 120 Teratur Tidak teratur

Sedang Kuat

Dewi 20 P 90 160 Teratur Tidak teratur

Sedang Kuat

Fitri 20 P 64 85 Teratur Teratur Normal KuatAnggita 19 P 93 92 Teratur Tidak

teraturKuat Sedang

Diana 19 P 114 122 Teratur Teratur Normal kuatTabel. 2.2.2 Hasil Pengukuran Denyut Jantung

Page 7: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

C. Tekanan Darah

No Nama OP Usia Jenis Kelamin

(P/L)

Tekanan Darah (mmHg)

Sistolik Diastolik Nadi

Isti

rahat

Akti

vitas

Isti

rahat

Akti

vitas

Isti

rahat

Akti

vitas

1 Rini Irianti 20 P 120 130 80 70 10 10

2 Mariatul Q 19 P 80 90 40 60 40 30

3 Yosua R 20 L 130 110 80 70 50 40

4 Fitri Puji 20 P 100 106 60 80 40 26

5 Mauli Trina 20 P 92 110 62 70 30 40

6 Akbar M 20 L 90 110 70 80 20 30

Tabel. 2.2.3 Hasil Pengukuran Tekanan Darah

Page 8: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

III. PEMBAHASAN

III.1 Denyut Nadi

III.2 Denyut Jantung

Pada praktikum denyut jantung, diperoleh hasil yang berbeda-beda pada setiap OP. Praktikum ini dilakukan dengan menggunakan stetoskop untuk mendengar bunyi jantung, lampu senter untuk memberi sinar pada dada sebelah kiri agar denyut jantung terlihat lebih jelas, dan jam digunakan untuk memperoleh perhitungan kecepatan denyut jantung dalam waktu 30 detik. Perhitungan dilakukan setelah irama S1 dan S2 terdengar teratur. Bunyi irama denyut jantung OP dihitung selama 30 detik dalam keadaan istirahat atau normal. Kemudian selanjutnya denyut jantung OP juga dihitung setelah OP melakukan aktivitas (olahraga lari) selama 10 menit. Hal tersebut dilakukan agar dapat melihat perbandingan denyut jantung pada kondisi istirahat (normal) dan setelah beraktivitas.

Hasil perhitungan denyut jantung dari sepuluh OP dalam keadaan normal rata-rata kecepatan denyut jantung adalah 84 kali per menit. Sedangkan rata-rata denyut jantung setelah beraktivitas adalah 124,1 per menit. Berdasarkan referensi, denyut jantung normal orang dewasa adalah 55 sampai 90 kali/menit dengan rata-rata 70 kali/menit. Ini menunjukkan bahwa dari sepuluh OP rata-rata memiliki kecepatan denyut jantung yang normal dengan kecepatan terendah pada Fitri dengan usia 20 tahun, berjenis kelamin perempuan yaitu 64 kali per menit dan tertinggi pada Diana dengan usia 19 tahun, berjenis kelamin perempuan yaitu 114 kali per menit. Pada Yosua, Anggita dan Diana memiliki perhitungan jantung melebihi batas normal dalam per menitnya. Hal ini terjadi karena berbagai faktor yang mempengaruhi laju denyut jantung yaitu usia, jenis kelamin, kebugaran fisik, suhu tubuh, ukuran tubuh, posisi tubuh dan faktor kerja seperti otot, dan suhu lingkungan. Kecepatan denyut jantung akan meningkat karena pengaruh suhu eksternal yang tinggi. Kecepatan denyut jantung dalam keadaan sehat berbeda-beda, dipengaruhi oleh penghidupan, pekerjaan, makanan, umur, dan emosi. Irama dan denyut sesuai  dengan siklus jantung. Kalau jumlah denyut ada 70 maka berarti siklus jantung 70 kali semenit juga.

Siklus jantung mencakup periode dari akhir kontraksi (sistol) dan relaksasi (diastol) jantumg sampai akhir sistol dan diastol berikutnya. Kontraksi jantung mengakibatkan perubahan tekanan dan volume darah dalam jantung dan pembuluh utama yang mengatur pembukaan dan penutupan katup jantung serta aliran darah yang melalui ruang-ruang dan masuk ke arteri. Walaupun sisi kiri dan kanan jantung memiliki tekanan atrium dan ventrikular yang berbeda, sisi-sisi tersebut berkontraksi dan berelaksasi bersamaan serta secara serempak mengeluarkan volume darah yang sama.

Page 9: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

Kecepatan denyut jantung mengalami peningkatan juga akibat adanya peningkatan aktivitas simpatis yang diiringi oleh penurunan aktivitas parasimpatis. Kekuatan denyut jantung yang kuat jantung juga karena otot berkontraksi dan menyebabkan tekanan sistol pada aorta/pulmonalis meningkat sehingga menyebabkan katup yang berhubungan menutup dengan cepat pada akhir sistol seperti yang telah dijelaskan pada siklus jantung. Hal ini mengakibatkan timbulnya letupan yang kuat sehingga menimbulkan bunyi keras dan tajam seperti ketika beraktivitas (lari) maka kekuatan jantung pada saat aktivitas akan kuat bahkan sangat kuat. Namun ada pula yang saat istirahat juga kekuatan jantungnya kuat seperti pada Anggita dengan usia 19 tahun berjenis kelamin perempuan dengan kekuatan jantung kuat saat beristirahat. Hal ini terjadi karena faktor emosional atau keadaan tubuh. Sedangkan irama pada saat istirahat setiap OP memiliki irama jantung yang teratur dan setelah beraktivitas rata- rata tidak teratur, dan hanya dua OP saja yang teratur.

Sedangkan, bunyi jantung yang tidak wajar yang berkaitan dengan turbulensi aliran darah dikenal dengan istilah murmur (kelainan jantung). Bunyi ini muncul karena defek pada katup seperti penyempitan (stenosis) yang menghambat aliran darah ke depan atau katup yang tidak sesuai yang memungkinkan aliran darah balik darah. Berdasarkan teori, irama denyut jantung pada waktu istirahat tidak teratur, sedangkan irama denyut jantung setelah beraktivitas teratur. Hal ini dikarenakan aktivitas mempengaruhi kecepatan kontraksi jantung. Kontraksi jantung dipengaruhi oleh rangsangan yang sampai pada jantung melalui saraf vagus dan simpatetis. Cabang dari urat-urat saraf ini berjalan ke nodul sinus-atrial. Pengaruh dari sistem simpatis ini mempercepat irama jantung. Dan pengaruh dari vagus yang merupakan bagian dari sistem parasimpatetis atau sistem otonom yang menyebabkan gerakan jantung diperlambat atau dihambat. Secara normal jantung selalu mendapat hambatan dari vagus, akan tetapi bila  vagus (rem) ditiadakan untuk memenuhi kebutuhan tubuh sewaktu bergerak cepat, maka irama debaran jantung bertambah secara teratur. Selain itu, irama ini disebabkan karena pada saat kontraksi jantung bertambah, kebutuhan oksigen jantung juga meningkat sehingga membutuhkan peningkatan aliran darah koroner. Hal ini mengakibatkan peningkatan volume sekuncup dan  meningkatkan frekuensi denyut jantung. Sebaliknya, sewaktu tubuh istirahat dan jiwanya tenang maka iramanya lebih perlahan. Isi sekuncup (70 ml) adalah perbedaan antara volume diastol akhir (120 ml) dan volume sistol akhir (50 ml).

Terdapat perubahan yang meningkat dari kecepatan denyut jantung istirahat dengan denyut jantung setelah aktivitas. Hal tersebut dapat dilihat dari irama denyut jantung ketika istirahat dari teratur menjadi lebih cepat setelah beraktivitas. Perubahan tersebut terjadi karena ketika olahraga jantung dirangsang untuk berkontraksi lebih cepat. Pada saat aktivitas terjadi peningkatan metabolisme sel-sel otot, sehingga aliran darah meningkat untuk memindahkan zat-zat makanan dari darah yang dibutuhkan jaringan otot sehingga curah jantung akan meningkat untuk mensuplai kebutuhan zat makanan melalui peningkatan aliran darah. Peningkatan curah jantung akan meningkatkan frekuensi denyut jantung yang akan meningkatkan denyut nadi pada akhirnya. Takikardia adalah peningkatan frekuensi jantung sampai melebihi 100 denyut per menit. Dan bradikardia ditujukan untuk frekuensi jantung yang kurang dari 60 denyut per menit.

Page 10: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

Olahraga memang baik untuk kesehatan kita. Namun, bila terlalu berat dan melebihi batas kekuatan tubuh dan atau juga kurang, olahraga justru akan menjadi tidak efektif. Usia, jenis kelamin, kebugaran fisik dan suhu tubuh juga mempengaruhi laju jantung sehingga berpengaruh juga pada jumlah denyutan pada nadi. Bayi yang baru lahir mempunyai laju jantung >120 denyut/menit, kemudian akan turun di usia anak-anak dan akan semakin turun pada usia dewasa. Wanita umumnya sedikit lebih tinggi laju jantungnya daripada pria.

III.3 Tekanan Darah

Pada praktikum tekanan darah, diperoleh hasil yang berbeda dari setiap objek penelitian (OP). Tekanan Darah yang terdiri dari tekanan sistolik, diastolik dan nadi pada OP diukur dengan menggunakan alat yaitu stetoskop dan spigmomanometer. Pengukuran tekanan darah dilakukan di salah satu bagian tubuh OP yaitu lengan atas. Pengukuran ini dilakukan dengan menggunakan metode tidak langsung yang dilakukan dengan cara auskultasi dan palpasi. Pada metode auskultasi digunakan stetoskop dan spigmomanometer hingga terdengar bunyi yang mengikuti 5 fase korotkoof, sedangkan pada metode palpasi dilakukan pemerikasaan dengan indera peraba yaitu tangan.

Hasil Pengukuran tekanan darah terlihat bahwa rata-rata tekanan sistolik OP dalam keadaan istirahat adalah 102 mmHg dan dalam keadaan aktivitas rata-rata tekanan darah sistolik adalah sebesar 109,3 mmHg. Ini menunjukan bahwa sebelum melakukan aktivitas (keadaan istirahat) dengan sesudah melakukan aktivitas (olahraga selama 10 menit), tekanan darah sistolik mengalami peningkatan. Namun pada OP tabel 2.2.1 nomor 3 (Yosua R) dengan usia 20 tahun berjenis kelamin laki-laki, besarnya tekanan darah sistolik saat keadaan istirahat adalah 130 mmHg dan saat setelah melakukan aktivitas tekanan darah sistoliknya menurun menjadi 110 mmHg.

Rata-rata tekanan diastolik OP dalam keadaan istirahat adalah 78,4 mmHg dan setelah melakukan aktivitas, rata-rata besarnya tekanan darah adalah 71,6 mmHg. Dalam tabel ini terlihat pula bahwa hasil pengukuran tekanan darah diastolik hampir semuanya meningkat. Hanya saja pada OP bernama Rini I dan Yosua R, tekanan darah diastoliknya justru menurun. Hal-hal ini dapat terjadi karena ada beberapa factor yang mempengaruhi tekanan darah seseorang diantaranya usia, jenis kelamin, kondisi kesehatan, kondisi emosional (stress), obesitas, obat-obatan, aktivitas yang dilakukan, dan lain-lain.

Tekanan nadi (perbedaan tekanan antara tekanan sistolik dengan tekanan diastolik) OP pun pada keadaan istirahat memiliki rata-rata 31,6 mmHg dan pada keadaan setelah beraktifitas 29,3 mmHg. Hampir seluruh OP pada tekanan nadi mengalami penurunan antara keadaan sebelum aktivitas (istirahat) dengan keadaan setelah beraktivitas (olahraga selama 10 menit), walaupun ada 2 OP yaitu Mauli trina dan Akbar M yang mengalami kenaikan tekanan nadinya. Seharusnya berdasarkan pengamatan diatas, semakin besar tekanan nadi maka semakin besar perbedaan yang terdapat pada tekanan darah baik sistolik maupun diastolik dalam keadaan istirahat maupun setelah melakukan aktivitas (berolahraga selama 10 menit).

Setelah melakukan aktivitas, rata-rata OP mengalami kenaikan pada tekanan darah sistolik dan diastolik. Pada tekanan sistolik dalam keadaan istirahat adalah 102 mmHg dan dalam keadaan aktivitas (olahraga selama 10 menit) rata-rata tekanan darah

Page 11: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

sistolik adalah sebesar 109,3 mmHg. Pada tekanan darah diastolik dalam keadaan istirahat adalah 78,4 mmHg dan setelah melakukan aktivitas, rata-rata tekanan darah adalah 71,6 mmHg. Sehingga rata-rata tekanan darah adalah 102/78,4 mmHg (keadaan istirahat) dan 109,3/71,6 mmHg (setelah melakukan olahraga selama 10 menit). Hasil pengukuran tekanan darah sistolik dan diastolik ini terbilang masih dalam batas wajar yaitu tekanan sistolik normal pada orang dewasa adalah 90-130 mmHg, sementara tekanan diastolik normal adalah sebesar 60-90 mmHg. Dan rata-rata tekanan darah pada orang dewasa adalah 120/80 mmHg.

Dari pengamatan diatas, dapat diketahui beberapa faktor yang mempengaruhi tekanan darah diantarnya yaitu :

1. Usia2. Jenis kelamin3. Kondisi Kesehatan4. Kondisi Emosional (stress)5. Aktivitas yang dilakukan

IV KESIMPULAN DAN SARAN

1. Hasil perhitungan denyut jantung dari sepuluh OP dalam keadaan normal rata-rata kecepatan denyut jantung adalah 84 kali per menit.

2. Rata-rata denyut jantung dari 10 OP setelah beraktivitas adalah 124,1 per menit.3. denyut jantung normal orang dewasa adalah 55 sampai 90 kali/menit dengan

rata-rata 70 kali/menit.4. Dari sepuluh OP rata-rata memiliki kecepatan denyut jantung yang normal

dengan kecepatan terendah pada Fitri dengan usia 20 tahun, berjenis kelamin perempuan yaitu 64 kali per menit dan tertinggi pada Diana dengan usia 19 tahun, berjenis kelamin perempuan yaitu 114 kali per menit.

5. Faktor yang mempengaruhi laju denyut jantung yaitu usia, jenis kelamin, kebugaran fisik, suhu tubuh, ukuran tubuh, posisi tubuh dan faktor kerja seperti otot, dan suhu lingkungan.

Page 12: Laporan Praktikum 1 Anfisman II(1)

DAFTAR PUSTAKA

Anis, Kalpika S. Perbedaan Denyut Nadi Sebelum dan Sesudah Bekerja pada Iklim Kerja Panas. Surakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret. 2010

Hidayat, A. Aziz Alimul. Keterampilan Dasar Praktik Klinik Kebidanan Ed. 2. Jakarta: Salemba Medika. 2008

Kozier, Barbara dan Glenora Erb. Buku Ajar Praktik Keperawatan Klinis Ed. 5. Jakarta: EGC. 2009

Muffichatum. Hubungan antara Tekanan Panas, Denyut Nadi dan Produktivitas Kerja pada pekerja Pandai Besi Paguyuban Wesi Aji Dororejo Batang. Semarang: Universitas Negeri Semarang. 2006

Mutaqqin, Arif. Pengantar Asuhan Keperawatan Dgn Gangguan Sistem Kardiovaskular. Jakarta: Salemba Medika. 2009

Sloane, Ethel. 2004. Anatomi dan Fisiologi Untuk Pemula. Jakarta : EGChttp://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/high-blood-pressure/in-depth/blood-

pressure/art-20050982 (diakses pada tanggal 4 Oktober 2014 21.05 WIB)https://archive.org/stream/PrinciplesOfAnatomyAndPhysiology12thEdG.TortoraB/

principles%20of%20anatomy%20and%20physiology%2012th%20ed%20-%20g.%20tortora%2C%20b#page/n0/mode/2up hal 809 - 810 diakses pada tanggal 4 Oktober 2014 Pukul 21.00 WIB

http://www.health.harvard.edu/newsletters/Harvard_Womens_Health_Watch/2009/May/In-the-journals-High-resting-heart-rate-predicts-heart-risk-in-women-at-midlife diakses pada tanggal 4 Oktober 2014 Pukul 22.05 WIB

http://www.nature.com/jhh/journal/v28/n7/full/jhh2013135a.html diakses pada tanggal 4 Oktober 2014 Pukul 22.34 WIB

http://www.jphysiolanthropol.com/content/32/1/2 diakses pada tanggal 4 Oktober 2014 Pukul 23.00 WIB

http://www.heart.org/HEARTORG/Conditions/HighBloodPressure/AboutHighBloodPressure/Understanding-Blood-Pressure-Readings_UCM_301764_Article.jsp

(diakses pada tanggal 4 Oktober 2014 21.28 WIB)www.jssm.org/vol4/n1/2/v4n1-2pdf.pdf diakses pada tanggal 5 Oktober 2014 Pukul

05.10 WIB