Kelainan Pada Kesehatan Gigi Dan Mulut

Embed Size (px)

Citation preview

  • 8/3/2019 Kelainan Pada Kesehatan Gigi Dan Mulut

    1/5

    NAMA

    NIM

    STEFANUS SISWOYO

    8938

    Fakultas Kedokteran Gigi

    Universitas Gajah Mada

    Yogyakarta

  • 8/3/2019 Kelainan Pada Kesehatan Gigi Dan Mulut

    2/5

    Kelainan pada Kesehatan Gigi dan Mulut

    akibat Gangguan Gizi

    1. Karbohidrat

    Gangguan pada mulut dan gigi yang berhubungan dengan karbohidrat adalah

    terbentuknya karies dan gingivitis, selain itu defisiensi dari KKP dapat mengganggu

    pertumbuhan rahang karena dapat menyebabkan erupsi gigi lambat, dan hipoplasi gigi.

    2. Protein

    Defisiensi dari protein ini dapat menyebabkan Inflamasi dan memperlambat tingkat

    kesembuhan luka pada penyakit periodontal. Disamping itu, asupan protein

    mempengaruhi konsentrasi urea pada plasma dan saliva meningkat sehingga memiliki

    dampak positif yaitu mengurangi penyebab munculnya karies.

    3. Vitamin A

    Vitamin A berperan dalam diferensiasi dan pemeliharaan sel-sel epitel, sehingga apabila

    mengalami defisiensi dapat memperparah penyakit periodontal, tetapi tidak menyebabkan

    penyakit periodontal.

    4. Vitamin B ( termasuk vitamin B kompleks )

    Vitamin B ( Thiamin, Riboflavin, Niacin, Asam folat, dan lain-lain ) apabila mengalami

    defisiensi khususnya pada vitamin B 12 ( cobalamin ) dan asam folat dapat menyebabkan

    anemia yaitu, anemia makrositer pada defisiensi asam folat, dan anemia pernisiosa pada

    defisiensi vitamin B12. Selain itu, defisiensi cobalamin tersebut dapat menyebabkan

    demielenisasi yaitu kerusakan syaraf yang dapat mengacaukan seluruh system syaraf

    termasuk di daerah mulut dan sekitarnya. Disamping itu, defisiensi vitamin B juga dapat

    menyebabkan lesi gingival dan periodontal yang non spesifik.

    5. Vitamin C ( asam askorbat )

    Vitamin C yang berperan dalam biosintesis kolagen ini ( dalam mengubah sel fibroblast

    menjadi serabut kolagen ) memilikki peran yang sangat penting. Defisiensi dari vitamin

    C ini dapat mengakibatkan gingivitis ( peradangan gingival ) dan gingival bleeding,

    selain itu manifestasi yang lain juga dapat mengakibatkan gangguan pada papilla dan

  • 8/3/2019 Kelainan Pada Kesehatan Gigi Dan Mulut

    3/5

    berkenaan dengan marginal. Dan yang terkenal bila kekurangan vitamin C adalah

    stomatitis atau lebih dikenal dengan sariawan.

    6. Vitamin DFosfor - Kalsium

    Vitamin D sangat penting bagi pertumbuhan dan perkembangan gigi. Vitamin D bekerja

    bersama dengan kandungan fosfor dan kalsium, sehingga defisiensinya dapat

    menyebabkan kalsifikasi defek pada tulang alveolar dan sementum, selanjutnya, apabila

    kadar kalsium rendah namun kadar fosfor tinggi dapat menyebabkan hyperparatiroid

    yang menimbulkan bone resorption ( tulang jadi lunak ). Oleh karena itu, email dapat

    terbentuk tidak sempurna dan dentin pun menjadi lebih lunak.

    7. Magnesium

    Magnesium merupakan salah satu komposisi penyusun gigi dan tulang, sehingga apabila

    mengalami gangguan dan defisiensi dapat menyebabkan gangguan pada jaringan epitel,

    termasuk mempengaruhi kelunakan gigi.

    8. Flouride

    Flouride bermanfaat bagi gigi karena bila mengalami defisiensi dapat menyebabkan gigi

    berlubang; sedangkan orang-orang yang tinggal di daerah dimana kandungan fluornya

    tinggi secara alami, mungkin akan mengalami kelebihan fluor dalam tubuh, suatu

    keadaan yang disebutfluorosis. Fluor terkumpul dalam gigi, terutama gigi tetap dan

    dalam tulang. Pada permukaan email gigi tampak bercak tidak beraturan yang berwarna

    putih-kapur, yang pada akhirnya berubah menjadi kuning atau coklat, menyebabkan

    email tampak berbintik-bintik.

    9. Selenium

    Selenium sebagai salah satu nutrient yang dapat berpengaruh terhadap karies gigi.

  • 8/3/2019 Kelainan Pada Kesehatan Gigi Dan Mulut

    4/5

    Lampiran :

  • 8/3/2019 Kelainan Pada Kesehatan Gigi Dan Mulut

    5/5

    Daftar Pustaka :

    1. http://www.faqs.org/nutrition/Ome-Pop/Oral-Health.html

    2. http://health.howstuffworks.com/wellness/oral-care/products/oral-hygiene.htm

    3. www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/16313700

    4. http://dentistry.about.com/od/dentalhealth/a/nutrition.htm

    http://www.faqs.org/nutrition/Ome-Pop/Oral-Health.htmlhttp://www.faqs.org/nutrition/Ome-Pop/Oral-Health.htmlhttp://health.howstuffworks.com/wellness/oral-care/products/oral-hygiene.htmhttp://health.howstuffworks.com/wellness/oral-care/products/oral-hygiene.htmhttp://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/16313700http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/16313700http://dentistry.about.com/od/dentalhealth/a/nutrition.htmhttp://dentistry.about.com/od/dentalhealth/a/nutrition.htmhttp://dentistry.about.com/od/dentalhealth/a/nutrition.htmhttp://dentistry.about.com/od/dentalhealth/a/nutrition.htmhttp://dentistry.about.com/od/dentalhealth/a/nutrition.htmhttp://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/16313700http://health.howstuffworks.com/wellness/oral-care/products/oral-hygiene.htmhttp://www.faqs.org/nutrition/Ome-Pop/Oral-Health.html