17
Laporankasus FOLIKULITIS Oleh: RAHMAT FADIL 09101043 Pembimbing : Dr. ImawanHardiman. Sp.KK KEPANITERAAN KLINIK SENIOR BAGIAN ILMU PENYAKIT KULIT DAN KELAMIN FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS ABDURRAB

Folikulitis New

Embed Size (px)

DESCRIPTION

materi

Citation preview

Page 1: Folikulitis New

Laporankasus

FOLIKULITIS

Oleh:

RAHMAT FADIL

09101043

Pembimbing :

Dr. ImawanHardiman. Sp.KK

KEPANITERAAN KLINIK SENIOR

BAGIAN ILMU PENYAKIT KULIT DAN KELAMIN

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS ABDURRAB

RSUD BANGKINANG

2015

Page 2: Folikulitis New

KATA PENGANTAR

Puji syukurkepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan berkah

dan pengetahuan sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Kasus

yangberjudul “Folikulitis” yang diajukan sebagai persyaratan untuk mengikuti

KKS Ilmu Kulit dan Kelamin. Terima kasih penulis ucapkan kepada dokter

pembimbing yaitu dr. Imawan Hardiman, Sp.KK yang telah bersedia

membimbing penulis, sehingga laporan kasusini dapat selesai pada waktunya.

Penulis memohon maaf jika dalam penulisan laporan kasus ini terdapat

kesalahan, dan penulis memohon kritik dan saran pembaca demi kesempurnaan

laporan kasus ini. Atas perhatian dan sarannya penulis mengucapkan terima kasih.

Bangkinang, 20 Juni 2015

Penulis

KKS ILMU KULIT DAN KELAMIN RSUD BANGKINANG Page 2

Page 3: Folikulitis New

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR....................................................................................2

DAFTAR ISI.....................................................................................................3

BAB I : PENDAHULUAN.......................................................................4

BAB II : TINJAUAN PUSTAKA.............................................................5

2.1. folikulitis...............................................................................................5

A.Definisi.........................................................................................5

B.Epidemiologi................................................................................5

C.Etiopatogenesis............................................................................5

D.Gejala klinis..................................................................................6

E.Diagnosis......................................................................................6

F.Diagnosis banding........................................................................6

G.Penatalaksanaan...........................................................................7

H.Prognosis......................................................................................7

BAB III : LAPORAN KASUS...................................................................8

DAFTAR PUSTAKA.....................................................................................12

KKS ILMU KULIT DAN KELAMIN RSUD BANGKINANG Page 3

Page 4: Folikulitis New

BAB I

PENDAHULUAN

Folikulitis adalah peradangan pada folikel rambut. Folikulitis bisa di sebabkan oleh

karena minyak ataupun pelumas dan keringat berlebihan yang menutupi dan menyumbat

saluran folikel rambut. Bisa juga di sebabkan oleh gesekan saat bercukur atau gesekan pakaian

pada folikel rambut maupun trauma atau luka padakulit. Hal ini merupakan port de entry dari

berbagai mikroorganisme terutama staphylococcus aureus sebagai penyebab folikulitis.

Gejalanya berupa Gatal dan terasa panas, demam,dan malaise . Pada folikulitis

superficialis timbul rasa gatal dan agak nyeri akibat garukan dan trauma lainnya,

dapat berupa papul atau pustul yang erimatosa yang ditengahnya terdapat rambut.

Predilepsinya pada tungkai bawah. Pada polikulitis profunda terasa sangat gatal

disertai rasa terbakar dan meninggalkan jaringan parut.

Diagnosa di tegakkan berdasarkan anamnesa, gambaran klinis, pemeriksaan bakteriologis

dari sekret lesi dan bisa dilakukan pemeriksaan histopatologi dimana Pada pemeriksaan

histopatologi pada folikel rambut tampak edematosa dengan sebukan sel radang

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Veruka vulgaris

A. Definisi

Folikulitis adalah peradangan pada folikel rambut.

Berdasarkan lokasinya dalam jaringan, folikulitis terbagi atas dua jenis yaitu :

1. Folikulitis superfisialis adalah radang folikel rambut dengan fustul berdinding

tipis pada orifisium folikel yang terbatas pada epidermis. Tempat predilepsi di

KKS ILMU KULIT DAN KELAMIN RSUD BANGKINANG Page 4

Page 5: Folikulitis New

tungkai bawah, kelainan berupa papul atau pustul erimatosa, di tengah terdapat

rambut, biasanya multiple

2. Folikulitis propunda adalah radang folikel rambut dengan pustul perifolikular

kronik yang ditandai dengan adanya papul,pustul dan sering terjadi rekurensi.

B. Epidemiologi

Folikulitis dapat mengenai semua umur, tetapi lebih sering pada anak-anak.

Lebih sering timbul pada daerah beriklim tropis.

C. Etiopatogenesis

Folikulitis bisa di sebabkan oleh karena minyak ataupun pelumas dan keringat berlebihan

yang menutupi dan menyumbat saluran folikel rambut. Bisa juga di sebabkan oleh gesekan saat

bercukur atau gesekan pakaian pada folikel rambut maupun trauma atau luka padakulit. Hal ini

merupakan port de entry dari berbagai mikroorganisme terutama staphylococcus aureus

sebagai penyebab folikulitis. Kebersihan yang kurang danhigiene yang buruk menjadi faktor

pemicu dari timbulnya folikulitis, sedangkan keadaan lelah, kurang gizi dan Diabetes melitus

merupan faktor yang mempercepat atau memperberat folikulitis ini

D. Gejala Klinis

Gejalanya berupa Gatal dan terasa panas, demam,dan malaise

Pada folikulitis superficialis timbul rasa gatal dan agak nyeri akibat

garukan dan trauma lainnya, dapat berupa papul atau pustul yang

erimatosa yang ditengahnya terdapat rambut. Predilepsinya pada tungkai

bawah.

KKS ILMU KULIT DAN KELAMIN RSUD BANGKINANG Page 5

Page 6: Folikulitis New

Polikulitis profunda terasa sangat gatal disertai rasa terbakar dan

meninggalkan jaringan parut.

E. Diagnosis

Diagnosa di tegakkan berdasarkan anamnesa, gambaran klinis, pemeriksaan bakteriologis

dari sekret lesi dan bisa dilakukan pemeriksaan histopatologi dimana Pada pemeriksaan

histopatologi pada folikel rambut tampak edematosa dengan sebukan sel radang.

F. Diagnosis Banding

Tinea barbae

- bentuk infeksi jamur dermatofita yang menyerang kulit dan folikel rambut

pada area dagu dan dapat meluas hingga ke leher dan wajah

- terjadi pada lingkungan yang kotor dan orang-orang ynag kurang menjaga

kebersihan

- Disebabkan oleh jamur Trichophyton dan Micosporum

- Gejalanya seperti Rasa gatal hingga pedih karena di garuk, Bintik-bintik

kemerahan sampai bernanah, rambut didaerah dagu menjadi rapuh dan

tidak mengkilat.

- Sediaan dengan KOH positif

G. Penatalaksanaan

a. Umum

- Anjurkan agar pasien tidak menggaruk lagi, karena penyakit ini akan

bertambah berat jika terus digaruk oleh pasien.

b. Khusus

Topikal, dapat di berikan antibiotik misalnya :

1. Kemicetin salap 2 %

2. Kompres PK 1/ 5000 solusio sodium chloride 0,9 %( jika adaeksudasi)

Sistemik, dapat diberikan :

KKS ILMU KULIT DAN KELAMIN RSUD BANGKINANG Page 6

Page 7: Folikulitis New

Antibiotik (umumnya di berikan 7 –10 hari) misalnya :

1. Penisilin dan semisintetiknya.

a. Penisilin G prokain injeksi 0,6 –1,2 juta IU, IM selama 7 –14 hari, 1 –2 kali/

hari.

b. Ampisilin 250 –500 mg/ dosis, 4 kali/ hari

c. Amoksisilin, 250 –500 mg/ dosis, 3 kali/ hari

d. Kloksasilin ( untuk staphylococcus yang kebal penisilin),dosis 250 –500 mg, 4 kali /

hari.

e. Dikloksasilin ( untuk staphylococcus yang kebalpenisilin), dosis 125 –250 mg, 3 -4

kali/ hari.

2. Eritromisin 250 –500 mg 3 –4 kali/ hari(dewasa) dan 12, 5 –25mg/kbBB/ dosis 3 –4 kali/

hari(anak)

H. Prognosis

Prognosanya baik jika ditangani dengan tepat.

BAB III

ILUSTRASI KASUS

I. Identitas Pasien

Nama : Ny. F Pendidikan :

Umur : 80 tahun Agama : Islam

Jenis kelamin : Perempuan Suku : Melayu

Pekerjaan : No.MR : -

Alamat : Cik di tiro Tanggal : 22 Juni 2015

Status perkawinan: janda

II. Anamnesis

KKS ILMU KULIT DAN KELAMIN RSUD BANGKINANG Page 7

Page 8: Folikulitis New

Keluhan Utama

Pasien datang ke RSUD Bangkinang dengan keluhan gatal diseluruh

badan sejak 3 bulan ini.

Riwayat Penyakit Sekarang

Sejak 3 bulan ini pasien mengeluhkan gatal diseluruh badannya, gatal

terasa setiap hari dan akan bertambah gatal jika malam hari. Pasien

biasanya menggaruk badannya untuk mengurangi gatalnya.

Riwayat Penyakit Dahulu

- Pasien pernah mengalami keluhan seperti ini sebelumnya 1 tahun

yang lalu

Riwayat Penyakit Keluarga

- Tidak terdapat keluhan yang sama dengan pasien di dalam keluarga.

Riwayat Pengobatan

Pasien pernah berobat ke dokter umum dan diberi obat ketokonazole

dan berobat kampung dengan daun sirih dan buah pinang

III. Pemeriksaan Fisik

Status Generalisata

Keadaan umum : Tidak tampak sakit

Kesadaran : Composmentis kooperatif

Tanda vital

- Tekanan darah : Tidak diperiksa

- Nadi : Tidak diperiksa

- Nafas : Tidak diperiksa

- Suhu : Tidak diperiksa

Keadaan gizi :Baik

Pemeriksaan thorax : Tidak diperiksa

Pemeriksaan abdomen : Tidak diperiksa

KKS ILMU KULIT DAN KELAMIN RSUD BANGKINANG Page 8

Page 9: Folikulitis New

Status Dermatologis

Lokasi : regio punggung, thorax, abdomen, ekstremitas

Distribusi : universal

Bentuk : tidak Teratur

Susunan : tidak teratur

Batas : Sirkumskrip

Ukuran : lentikular

Efloresensi : papul eritema, skuama halus,sikatrik,erosi

Gambar 1. Kondisi pasien saat datang di Poli Kulit

Kelainan mukosa : Tidak ditemukan kelainan

Kelainan Mata : Tidak ditemukan kelainan

Kelainan kuku : Tidak ditemukan kelainan

Kelainan Rambut : Tidak ditemukan kelainan

Kelainan KGB : Tidak ditemukan pembesaran KGB

IV. RencanaPemeriksaan Penunjang

- Histopatologi

V. Resume

KKS ILMU KULIT DAN KELAMIN RSUD BANGKINANG Page 9

Page 10: Folikulitis New

Ny. F (80 tahun) datang dengan mengeluhkan gatal diseluruh badan sejak 3

bulan ini gatal terasa setiap hari dan akan bertambah gatal jika malam hari.

Pasien biasanya menggaruk badannya untuk mengurangi gatalnya.

Dari riwayat penyakit dahulu pasien mengatakan pernah menderita seperti

ini sebelumnya dan tidak memiliki riwayat alergi.

Di dalam keluarga pasien terdapat anggota keluarga yang memiliki keluhan

terhadap pasien anak pasien

Pasien pernah menggunakan obat dari dokter ketokonazole dan obat

kampung daun sirih dan buah pinang.

Dari pemeriksaan status dermatologis didapatkan lokasi di Regio regio

punggung, thorax, abdomen, ekstremitas, distribusi universal, bentuk tidak

teratur, susunan tidak teratur, batas sirkumskrip, ukuran lentikular berupa,

papul eritem, skuama halus, erosi, sikatrik.

VI. Diagnosis Kerja

Folikulitis

VII. Diagnosis Banding

Tinea barbae

VIII. Penatalaksanaan

a. Umum

- Jangan menggaruk lagi, karena penyakit ini akan bertambah berat jika

terus digaruk.

b. Khusus

- Sistemik : CTM 2x4 mg

IX. Prognosis

Quo ad sanam : Bonam

Quo ad vitam : Bonam

Quo ad functionam : Bonam

KKS ILMU KULIT DAN KELAMIN RSUD BANGKINANG Page 10

Page 11: Folikulitis New

Quo ad kosmetikum :Bonam

KKS ILMU KULIT DAN KELAMIN RSUD BANGKINANG Page 11

Page 12: Folikulitis New

DAFTAR PUSTAKA

1. Djuanda A, Hamzah M, Aisah S, Ilmu Penyakit Kulit dan Kelamin, edisi

Kelima, cetakan pertama,Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2007

2. Siregar R. S. Atlas Berwarna, Saripati Penyakit Kuli, Edisi 2, EGC, Jakarta,

2005,

3. Malik R, Folikulitis, Fakultas Kedokteran Baiturrahmah, Padang, 2011,

4. Budimulja U, Ilmu Penyakit Kulit dan Kelamin, edisi Kelima, Cetakan ketiga,

Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2008

KKS ILMU KULIT DAN KELAMIN RSUD BANGKINANG Page 12