9
Bahan Ajar / Modul MULOK – Bahasa Jerman Pariwisata Semester 2 Tema : Kehidupan Sehari – hari 1. Essen und Trinken (Makanan dan Minuman) 2. Wohnung (Tempat Tinggal) 3. Kleidung (Pakaian) 4. Alltagsleben (Kehidupan Sehari-hari) Autorin (Penyusun): Dra. SERI AMPERAWATI, S.H.

Halaman Judul Bahan Ajar Mulok Bahasa Jerman Pariwisata

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Bahan Ajar / Modul MULOK – Bahasa Jerman Pariwisata Semester 2Tema : Kehidupan Sehari – hari1. Essen und Trinken (Makanan dan Minuman) 2. Wohnung (Tempat Tinggal) 3. Kleidung (Pakaian) 4. Alltagsleben (Kehidupan Sehari-hari)Autorin (Penyusun):Dra. SERI AMPERAWATI, S.H.Nama Sekolah : Nama Siswa : Kelas : Tahun Ajaran :SMAN 4 Watampone .................................... XI / Pilihan 2009 / 2010Vorwort – Kata PengantarAlhamdulillah, dengan adanya mata pelajaran Mulok – Bahasa Jerm

Citation preview

Page 1: Halaman Judul Bahan Ajar Mulok Bahasa Jerman Pariwisata

Bahan Ajar / ModulMULOK – Bahasa Jerman Pariwisata

Semester 2

Tema : Kehidupan Sehari – hari

1. Essen und Trinken (Makanan dan Minuman)2. Wohnung (Tempat Tinggal)

3. Kleidung (Pakaian)4. Alltagsleben (Kehidupan Sehari-hari)

Autorin (Penyusun):

Dra. SERI AMPERAWATI, S.H.

Nama Sekolah : SMAN 4 Watampone Nama Siswa : .................................... Kelas : XI / Pilihan Tahun Ajaran : 2009 / 2010

Page 2: Halaman Judul Bahan Ajar Mulok Bahasa Jerman Pariwisata

Vorwort – Kata Pengantar

Alhamdulillah, dengan adanya mata pelajaran Mulok – Bahasa Jerman Pariwisata sebagai program Pilihan pengganti Keterampilan, merupakan angin segar pemicu semangat saya sebagai tenaga pengajar Bahasa Jerman untuk menyusun bahan ajar sesuai kebutuhan peserta didik kami di kelas XI – IPA/IPS/Bahasa, SMA Negeri 4 Watampone.

Mengapa baru di Semester 2 ini saya menyusun sendiri bahan ajarnya? Karena pada Semester 1 bahan ajar tentang Identitas Diri sudah lengkap di Paket Kontakte Deutsch 1, sementara bahan ajar tentang Kehidupan sehari-hari belum memadai bila kami hanya tetap menggunakan Kontakte Deutsch 1.

Saya menyadari betapa terbatasnya materi yang akan kami ajarkan di Semester kedua ini bila hanya berpedoman pada1 buku saja, maka saya mencoba menyusun bahan ajar ini meskipun dengan referensi yang terbatas. Dengan kata lain, keterbatasan referensi bukanlah penghalang bagi saya untuk menyusun bahan ajar ini, karena menurut saya untuk apa referensi yang hebat namun susah dicerna dan diterapkan kepada siswa yang nota bene baru mengenal Bahasa Jerman? Oleh karena itu sedapat mungkin saya berusaha mencari materi yang sederhana agar mudah dicerna oleh siswa kami. Latihan-latihannya pun saya upayakan agar menarik bagi siswa untuk mengerjakannya, dengan harapan siswa tidak menjadi jenuh belajar Bahasa Jerman, bahkan termotivasi untuk menjadikan Bahasa Jerman sebagai salah satu bentuk pengembangan diri siswa dalam keterampilan berbahasa asing.

Bahan ajar ini berfungsi ganda, bisa dijadikan Modul bagi siswa untuk belajar mandiri karena dilengkapi dengan Kunci Jawaban. Namun bisa pula dijadikan Lembar Kerja Siswa, yakni dengan melepaskan Kunci Jawabannya saja. Jadi sebelum dicetak, tentukan terlebih dahulu, mau dijadikan Modul apa Lembar Kerja Siswa?

Semoga bahan ajar ini bermanfaat. Amiin!

Watampone, Desember 2009

Autorin (Penyusun),

Dra. SERI AMPERAWATI, S.H.

Page 3: Halaman Judul Bahan Ajar Mulok Bahasa Jerman Pariwisata

Inhalt – Daftar Isi

Vorwort – Kata Pengantar

Standar Kompetensi : BERBICARA............................................... 16. Mengungkapkan informasi secara lisan dalam bentuk paparan atau

dialog sederhana tentang kehidupan sehari-hariKompetensi Dasar : 6.1. Menyampaikan informasi secara lisan dengan lafal yang tepat

dalam kalimat sederhana sesuai konteks yang mencerminkan kecakapan berbahasa yang santun dan tepat

a. Essen und Trinken (Makanan dan Minuman)................................... 1

Indikator :- Mengidentifikasi jenis-jenis Makanan dan Minuman- Bertanya jawab tentang makanan dan minuman- Bercerita tentang kebiasaan makan dan minum orang Jerman setiap pagi, siang

dan malam- Menuliskan jenis-jenis makanan dan minuman yang disukai dan yang tidak

disukai- Mengelompokkan mana yang masuk makanan atau minuman

b. Wohnung (Tempat Tinggal)............................................................... 11

Indikator :- Mengemukakan pendapat tentang tempat tinggal berdasarkan wacana yang

didengar- Mendeskripsikan tempat tinggal- Mengemukakan pendapat tentang penempatan perabot pada tempatnya- Menyusun kalimat berdasarkan dialog yang didengar- Bermain sesuai dialog pendek dengan membuat variasi percakapan- Menuliskan siapa dan tinggal dimana

c. Kleidung (Pakaian)............................................................................. 20Indikator :

- Mengemukakan pendapat tentang mode- Mengomentari gambar berdasarkan cara berpakaiannya- Bertanya jawab tentang pakaian yang dikenakan seseorang- Menanyakan mana pakaian yang lebih bagus

Page 4: Halaman Judul Bahan Ajar Mulok Bahasa Jerman Pariwisata

- Mencermati penggunaan kata sifat sebagai keterangan benda baik dalam bentuk Nominativ, Akkusativ maupun Dativ

d. Alltagsleben (Kehidupan Sehari-hari)............................................... 27

Indikator :- Menyebutkan kegiatan apa saja yang dilakukan dalam kehidupan sehari-hari- Melengkapi kalimat sehingga menjadi wacana tentang ”Ein Tag” (Satu Hari

dalam Kehidupan Keluarga)- Melengkapi kalimat dengan ”Uhrzeiten” (Jam/waktu)- Melengkapi tabel dengan kata kerja ”Trennbare Verben” yang sering

digunakan dalam kehidupan sehari-hari- Menulis kalimat tanya dengan kata kerja ”Trennbare Verben”- Apa yang anda lakukan dalam satu hari?

Standar Kompetensi : MENULIS 8. Mengungkapkan informasi secara

tertulis dalam bentuk paparan atau dialog sederhana tentang kehidupan sehari-hari

Kompetensi Dasar : MENULIS8.1 Menulis kata, frasa dan kalimat dengan huruf, ejaan dan tanda

baca yang tepat............................................................................................... 33

a. Essen und Trinken(Makanan dan Minuman).............................. 33

Indikator :- Menuliskan harga minuman berdasarkan daftar harga yang tertera di mesin

b. Wohnung (Tempat Tinggal)............................................................ 37

Indikator :- Menulis paparan sederhana tentang „Wohnungssuche“ (Mencari Tempat

Tinggal)- Menulis kalimat dalam bentuk Perfekt

c. Kleidung (Pakaian)............................................................................ 41

Indikator : - Menggunakan Modalverben dalam kalimat.- Melengkapi kalimat dengan immer, oft, machmal, selten, nie

d. Alltagsleben (Kehidupan Sehari – hari)........................................... 45

Indikator : .

Page 5: Halaman Judul Bahan Ajar Mulok Bahasa Jerman Pariwisata

- Menulis kalimat yang berhubungan dengan pekerjaan yang merupakan bagian dari kehidupan sehari-hari

- Mengidentifikasi macam-macam pekerjaan

Quellenangaben – Referensi

S. 34 – 40 (Essen und Trinken), 58 – 68 (Wohnung), Themen neu – Lehrwerk für Deutsch als Fremdsprache, Kursbuch 1, Katalis, Jakarta.

S. 31, 36, 37 (Essen und Trinken), 63, 64, 96 (Wohnung), Themen neu – Lehrwerk für Deutsch als Fremdsprache, Arbeitsbuch 1, Katalis, Jakarta.

S. 30, 35 (Haben wir alles? – Guten Appetit!), 58 – 60 (Zimmer, Küche, Bad), Berliner Platz 1 – Deutsch im Alltag für Erwachsene, Langenscheidt KG, Berlin und München.

S. 13, 14, 17 (Kleidung), Themen neu – Lehrwerk für Deutsch als Fremdsprache, Kursbuch 2, Katalis, Jakarta.

S. 9, 10, 13, 14 (Kleidung), Themen neu – Lehrwerk für Deutsch als Fremdsprache, Arbeitsbuch 2, Katalis, Jakarta.

S. 23 – 24 (Kleidung), Deutsch als Fremsprache 1 Grundkurs – Lehrerheft, Ernst Klett Verlag, Stuttgart.

S.22 – 23 (Wie spät ist es? – im Alltag), 46, 47, 48, 51 (Ich arbeite bei . . . – Alltagsleben), Berliner Platz 1 – Deutsch im Alltag für Erwachsene, Langenscheidt KG, Berlin und München.

Page 6: Halaman Judul Bahan Ajar Mulok Bahasa Jerman Pariwisata

Autorin – Penyusun

Name : Dra. Seri Amperawati, S.H

Institution : Deutschlehrerin an der SMAN 4 Watampone, Jl. H.O.S. Cokroaminoto, Watampone 92734

Kab. Bone, Sul – Sel.

Telefon : Haustelefonnummer 0481 – 28716 Handynummer 085 242 963 999

Page 7: Halaman Judul Bahan Ajar Mulok Bahasa Jerman Pariwisata