3
BAB I PENDAHULUAN Meningoensefalokel adalah kelainan kongenital akibat defek tuba neuralis. Insiden cacat lahir ini banyak ditemukan dikawasan Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Menurut definisi dari International Society for Pediatric Neurosurgery (ISPN), meningoensefalokel adalah penyakit akibat kerusakan tabung saraf yang ditandai dengan penonjolan dari kantong selaput otak berikut jaringan melalui celah atau lubang abnormal dari tulang tengkorak. Kerusakan tabung saraf itu terjadi pada masa embrional. 1 Insiden meningoensefalokel 1-3 per 10000 bayi lahir hidup, paling kecil dari seluruh penyakit defek tuba neuralis (8% - 19%). Di Eropa dan Amerika hampir 80%- 90% meningoensefalokel terdapat di regio oksipital; meningoensefalokel di daerah anterior (frontal, nasofrontal, nasopharyngeal) lebih sering di Asia Tenggara. Dalam semua survei yang dilakukan di Inggris, 1

BAB I.doc meningoensefalokel

Embed Size (px)

DESCRIPTION

bedah

Citation preview

2

BAB I

PENDAHULUAN

Meningoensefalokel adalah kelainan kongenital akibat defek tuba neuralis. Insiden cacat lahir ini banyak ditemukan dikawasan Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Menurut definisi dari International Society for Pediatric Neurosurgery (ISPN), meningoensefalokel adalah penyakit akibat kerusakan tabung saraf yang ditandai dengan penonjolan dari kantong selaput otak berikut jaringan melalui celah atau lubang abnormal dari tulang tengkorak. Kerusakan tabung saraf itu terjadi pada masa embrional.1Insiden meningoensefalokel 1-3 per 10000 bayi lahir hidup, paling kecil dari seluruh penyakit defek tuba neuralis (8% - 19%). Di Eropa dan Amerika hampir 80%-90% meningoensefalokel terdapat di regio oksipital; meningoensefalokel di daerah anterior (frontal, nasofrontal, nasopharyngeal) lebih sering di Asia Tenggara. Dalam semua survei yang dilakukan di Inggris, insidensi neural-tube defects (anensefali, ensefalokel, spina bifida) secara konsisten lebih besar pada ibu-ibu dari tingkat sosial ekonomi rendah daripada mereka yang dari tingkat sosial ekonomi tinggi. Hal ini berhubungan dengan diet yang dijalani bahwa pada ibu-ibu dari tingkat sosial ekonomi yang tinggi memiliki diet yang lebih baik dibanding dengan ibu-ibu dari tingkat sosial ekonomi yang rendah. Penelitian Laurence dkk. menunjukkan bahwa wanita yang mendapat diet adekuat mempunyai insidensi yang lebih rendah untuk neural tube defect pada anaknya. Namun yang lebih penting adalah edukasi mengenai nutrisi pada ibu-ibu hamil.2Diagnosa meningoensefalokel secara fisik lebih mudah dikenal yakni adanya benjolan diwajah depan tepatnya di daerah hidung dan mata yang timbul sejak lahir. Benjolan terletak digaris tengah wajah atau kadang disisi kanankiri mata. Lokasi benjolan, terbanyak di daerah wajah depan yang dikenal sebagai daerah fronto ethmoidal. Lokasi lain ensefalokel terdapat didaerah atap (vertex), dasar (basis) dan belakang kepala (occipital).2,31

3