Transcript
Page 1: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA

KOMUNIKASI

PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASIDosen : Nahot Frastian,S.Kom

Nama : Eko Naryo Marwadi (201243500395): Ismanto (201243500421)

: Irpan Irawan (201243500435)

UNIVERSITAS INDRAPRASTA PGRI JAKARTA

2012

Page 2: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

I. PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI

PENGERTIAN KOMPUTER

MANFAAT KOMPUTER HUBUNGAN

KOMPUTER DENGAN TEKNOLOGI INFORMASI

II. KOMPUTER : DARI KALKULASI HINGGA

KOMUNIKASI

HIDUP TANPA KOMPUTER MESIN PROSES

INFORMASI KLASIFIKASI/

PENGELOMPOKAN KOMPUTER

REVOLUSI KOMPUTER REVOLUSI INTERNET

Page 3: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

I. Pengantar Teknologi InformasiPengertian Komputer

Komputer adalah serangkaian ataupun sekelompok mesin elektronik yang terdiri dari ribuan bahkan jutaan komponen yang dapat saling bekerja sama, serta membentuk sebuah sistem kerja yang rapi dan teliti. Menurut Blissmer (1985), komputer adalah suatu alat elektronik yang mampu melakukan beberapa tugas, yaitu menerima input, memproses input sesuai dengan instruksi yang diberikan, menyimpan perintah-perintah dan hasil pengolahannya, serta menyediakan output dalam bentuk informasi.

Page 4: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Atau yang lebih sederhana dapat disimpulkan bahwa komputer adalah :– Alat elektronik– Dapat menerima input data– Dapat mengolah data– Dapat memberikan informasi– Menggunakan suatu program yang tersimpan di memori

komputer (stored program)– Dapat menyimpan program dan hasil pengolahan– Bekerja secara otomatis

Sedangkan yang disebut dengan program adalah kumpulan instruksi atau perintah terperinci yang sudah dipersiapkan supaya komputer dapat melakukan fungsinya dengan cara yang sudah tertentu.

Page 5: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Manfaat Komputer

Manfaat Komputer terdiri dari beberapa : 1. Bidang PendidikanPaket aplikasi dalam dunia pendidikan yang digunakan untuk membantu memudahkan dalam mempelajari matematika, bahasa inggris, dll. Dan dengan diadakannya internet memudahkan pembelajaran jarak jauh. 2. Bidang IndustriKegunaan komputer di bidang industri sekarang ini telah meluas digunakan karena memungkinkan proses produksi di dalam industri lebih efisien dan lebih efektif dalam proses produksi komputer dapat digunakan untuk pengawasan numeric atau pengawasan proses(control proces).

Page 6: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

3. Bidang Ilmu dan TeknologiPada bidang IPTEK contohnya yaitu pada bidang pengembangan teknologi nuklir. Para ahli nuklir dapat membuat model reaktor nuklir pada layar computer dan tidak lagi perlu membuat model sebenarnya,dan juga untuk menghindari biaya dan resiko bahaya nuklir .4. Bidang PemerintahanPemerintah juga mulai menerapkan sistem ICT (Information and Communication Technology/ICT) ini yang terdiri dari fungsi-fungsi input, proses, output. Sehingga memudahkan tugas dan pelaporan.

Page 7: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

5. Bidang KedokteranKomputer ini digunakan untuk mendiagnosa penyakit dan menemukan obat yang tepat Penggunaan komputer dalam dunia kedokteran ditandai dengan penggunaan system CAT(Computerized Axial Tomography) pertama kali tahun 1973 untuk memuat gambar otak6. Bidang PerjalananKomputer ini digunakan untuk pengaturan jadwal kedatangan maupun jadwal keberangkatan penerbangan sehingga memudahkan para pelancong dan jugadigunakan sebagai system pemesanan tiket online.

Page 8: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Hubungan Komputer Dengan Teknologi Informasi

Dengan adanya dukungan teknologi informasi dan komunikasi, informasi dalam bentuk apapun dan untuk berbagai kepentingan, dapat disebarluaskan dengan mudah sehingga dapat dengan cepat mempengaruhi cara pandang dan gaya hidup budaya suatu bangsa. Semakin canggih dukungan teknologi semakin besar pula arus informasi dapat dialirkan dengan jangkauan dan dampak global.

Namun pengaruh teknologi informasi dan komunikasi meliputi dua sisi yaitu pengaruh positif dan pengaruh negatif. Pengaruh positif yang bisa kita rasakan adalah peningkatan kecepatan, ketepatan, akurasi dan kemudahan yang memberikan efisiensi dalam berbagai bidang khususnya dalam masalah waktu, tenaga dan biaya.

Page 9: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Sedangkan pengaruh negatif dari teknologi informasi dan komunikasi contoh dalam aspek ekonomi, terbukanya pasar bebas memungkinkan produk luar negeri masuk dengan mudahnya. Dengan banyaknya produk luar negeri dan ditambahnya harga yang relatif lebih murah dapat mengurangi rasa kecintaan masyarakat terhadap produk dalam negeri. Dengan hilangnya rasa cinta terhadap produk dalam negeri menunjukan gejala berkurangnya rasa nasionalisme masyarakat kita terhadap bangsa Indonesia.

Page 10: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

II. Komputer : dari kalkulasi hingga komunikasi

Hidup Tanpa Komputer

Mungkin sebagian masyarakat dalam era globalisasi mendengar kata “ Hidup Tanpa Komputer “ pasti akan menjawab “ Tidak Bisa “. Karena Komputer sangat membantu dalam menyelesaikan tugas – tugas , dan dengan adanya komputer sangat mudah untuk mencari informasi – informasi penting hanya dengan duduk berdiam dirumah

Contohnya Saja :o Tidak bisa menyusun dan menulis surat, proposal, laporan dll o Tidak bisa menghitung dengan cepat dan otomatis.o Tidak bisa mengedit Foto sesuai dengan Keinginan.o Tidak bisa menggambar design dengan mudah dan cepat

dibandingkan dengan menggambar dengan tangan.o Dan Masih banyak kegunaannya.

o

Page 11: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Mesin Proses InformasiMesin proses informasi terdiri dari CPU. CPU adalah singkatan dari Central Processing Unit merupakan perangkat keras komputer yang juga disebut sebagai Unit Pengolah Pusat (UPP) pada komputer. fungsi utama CPU adalah melakukan berbagai operasi, salah satu contohnya : operasi aritmatika . CPU dikontrol menggunakan sekumpulan instruksi perangkat lunak komputer. Perangkat lunak tersebut dapat dijalankan oleh CPU dengan membacanya dari media penyimpan, seperti disket.CPU merupakan suatu perangkat keras microprocessor yang memahami dan melaksanakan suatu perintah dari perangkat lunak, sebut saja prosesor (pengolah data). Dan Microprocessor diproduksi dalam IC (Integrated Circuit). IC Sendiri terdiri dari resistor, transistor dan sebagainya.

Page 12: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Klasifikasi / pengelompokan komputerKomputer Berdasarkan Data yang Diolah : Komputer AnalogKomputer ini merupakan komputer yang digunakan untuk menerima sinyal analog, biasanya digunakan untuk melakukan pengecekan untuk data yang tidak berbentuk angka, karena data yang didapatkan adalah data yang bersifat gelombang. contoh, komputer ini digunakan untuk melakukan pengecekan suhu, penghitung aliran BBM pada SPBU, mengukur kekuatan cahaya, dan lain-lain.Komputer DigitalKomputer ini merupakan komputer yang kebanyakan yang kita kenal. Data yang diterimanya adalah data yang sudah berupa data digital. Sedangkan fungsinya digunakan untuk mengolah data yang bersifat kuantitatif dalam bentuk angka, huruf, tanda baca dan lain-lain.

Page 13: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Komputer HybridMerupakan komputer yang memiliki kemampuan dari komputer analog dan komputer digital. Komputer jenis ini diperuntukkan untuk pengolahan data yang sifatnya baik kuantitatif maupun kualitatif.Komputer Berdasarkan Penggunaanya:Special Purpose ComputerKomputer ini dirancang hanya untuk menyelesaikan suatu masalah tertentu. Biasanya software yang mengendalikan sudah tertanam pada sistem. Contohnya : Komputer yang digunakan untuk kasir pada supermarket.General Purpose ComputerKomputer ini dibuat untuk keperluan secara umum, sehingga komputer tersebut dapat digunakan untuk mengerjakan berbagai macam pekerjaan sesuai dengan kemampuan dan usernya. Contohnya :Personal Computer

Page 14: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Komputer Berdasarkan Skala Kemampuannya :

Small Scale Computer

Komputer ini memiliki kemampuan proses dalam jumlah kecil. Komputer yang termasuk ke dalam kategori ini adalah komputer desktop atau komputer pribadi yang umumnya digunakan oleh satu orang pada satu saat.

Medium Scale Computer

Komputer untuk skala menengah. Komputer yang termasuk ke dalam kategori ini adalah komputer mini, yang biasanya melayani penggunanya pada dumb terminal .

Large Scale Computer

Komputer yang termasuk ke dalam kategori ini adalah komputer mainframe. Pada mesin tersebut dapat diakses beramai-ramai, dan sudah dilengkapi dengan perangkat dan software yang lengkap..

Page 15: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Komputer Berdasarkan Ukurannya : * Tower (menara)Komputer ini biasanya banyak memiliki banyak ruang didalamnya dan banyak memiliki expansion slot (tempat untuk memasang card tambahan), sehingga bisa ditambahkan dengan berbagai perangkat tambahan.* Desktop / Personal ComputerKomputer ini paling banyak dipakai karena harganya yang lebih murah bila dibandingkan dengan bentuk yang lain. Komputer yang banyak kita pakai sekarang ini adalah jenis desktop.* Portable(mudah dibawa)Komputer ini ukurannya sedikit lebih kecil dari Desktop, sehingga mudah dibawa kemana-mana. Komputer ini dulunya ditujukan bagi pemakai yang sering bertugas dilapangan.

Page 16: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

* Sub-notebook / Netbook

Komputer yang ukurannya ada diantara komputer notebook dan palmtop. Ukuran komputer ini sedikit lebih kecil dari notebook karena ada sebagian perangkat yang tidak dipasang, biasanya disk drive.

* Notebook(buku Catatan)

Komputer yang ukurannya sebesar buku catatan saja.Notebook ini sering digunakan oleh mahasiswa,guru,dll karena lebih praktis dan simple.

* Palmtop

Komputer yang dapat digenggam. Komputer ini sering disebut handheld computer. Komputer ini tidak memerlukan aliran listrik, melainkan baterai kecil biasa (ukuran AA).

Page 17: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Komputer Berdasarkan Processor Komputer:1. Mainframeadalah komputer yang processornya mempunyai kemampuan besar karena ditujukan untuk banyak pemakai.

^ 2. Minikomputeradalah bentuk mini dari komputer mainframe, kalau mainframe memiliki ribuan terminal komputer mini lebih terbatas hanya sampai puluhan dan mungkin ratusan terminal.3. Personal ComputerKomputer yang ditujukan untuk satu pemakai dengan satu pemakaian program aplikasi saat tertentu.

Page 18: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Klasifikasi Komputer

Klasifikasi komputer terbagi atas enam, yaitu:

1. Microcontroller

Microcontroller memiliki semua peralatan pokoknya sebagai sebuah komputer dalam satu chip. Peralatan tersebut diantaranya adalah: Pemroses (processing),Memori, Serta Input dan Output Contoh alat ini diantaranya adalah komputer yang digunakan pada mobil untuk mengatur kestabilan mesin, alat untuk pengatur lampu lalu lintas.

2. Microcomputer

Komputer ini khususnya digunakan untuk single-user, biasa disebut juga dengan komputer desktop atau komputer pribadi (personal computer).

Page 19: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

3. Engineering WorkstationKomputer ini digunakan untuk menjalankan aplikasi yang dipakai oleh para ahli teknik dalam melakukan perhitungan dan penyelesaian pekerjaannya. Aplikasi yang digunakan lebih cenderung kepada software yang banyak melakukan berbagai perhitungan, baik secara tiga dimensi, maupun secara matematika lainnya. Contoh aplikasi yang digunakan untuk komputer golongan ini adalah CAD (computer aided design) yang digunakan untuk melakukan perancangan gambar teknik.4. MinicomputerKomputer ini umumnya digunakan untuk banyak pemakai (multiuser) pada saat yang bersamaan, dan time shared. sama, dan komputer akan membagi-bagi waktunya bergantian untuk masing-masing pemakai. Contohnya komputer IBM AS/400.

Page 20: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

5. MainframeKomputer Jenis ini dapat melayani ratusan penggunanya pada saat yang bersamaan. Komputer ini mirip dengan minicomputer namun lebih besar dan lebih mahal. Penggunaannya umumnya untuk pengolahan data dari suatu divisi atau perusahaan besar, yang membutuhkan pengolahan yang cukup berat.6. SupercomputerKomputer ini merupakan komputer yang powerfull yang ada. Aplikasi yang digunakan biasanya lebih cenderung untuk penelitian ilmiah. Komputer ini biasanya memiliki beberapa prosesor sekaligus untuk menjalankan tugasnya.

Page 21: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Revolusi KomputerKomputer Generasi Pertama

Komputer Generai Kedua

Komputer Generasi Ketiga

Komputer Generai Keempat

Komputer Generasi Kelima

Page 22: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Tahun 1943, pihak Inggris menyelesaikan komputer pemecah kode rahasia yang dinamakan Colossus untuk memecahkan kode rahasia yang digunakan Jerman.

Howard H. Aiken (1900-1973), seorang insinyur Harvard yang bekerja dengan IBM, berhasil memproduksi kalkulator elektronik untuk US Navy. Electronic Numerical Integrator and Computer (ENIAC), yang dibuat oleh kerjasama antara pemerintah Amerika Serikat dan University of Pennsylvania.

Tahun 1940-an, John von Neumann (1903-1957) bergabung dengan t im University of Pennsylvania mendesain Electronic Discrete Variable Automatic Computer (EDVAC) pada tahun 1945 dengan sebuah memori untuk menampung baik program ataupun data.

Page 23: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Generasi Pertama

Komputer Generasi pertama dikarakteristik dengan fakta bahwa instruksi operasi dibuat secara spesifik untuk suatu tugas tertentu. Setiap komputer memiliki program kode biner yang berbeda yang disebut "bahasa mesin" (machine language). Hal ini menyebabkan komputer sulit untuk diprogram dan membatasi kecepatannya.

Ciri lain komputer generasi pertama adalah penggunaan tube vakum (yang membuat komputer pada masa tersebut berukuran sangat besar) dan silinder magnetik untuk penyimpanan data.

Generasi Kedua

Pada tahun 1948, penemuan transistor sangat mempengaruhi perkembangan komputer. Transistor menggantikan tube vakum di televisi, radio, dan komputer.

Transistor mulai digunakan di dalam komputer pengembangan memori inti-magnetik membantu pengembangan komputer generasi kedua yang lebih kecil, lebih cepat, lebih dapat diandalkan, dan lebih hemat energi dibanding para pendahulunya.mulai pada tahun 1956.

Page 24: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

IBM membuat superkomputer bernama Stretch, dan Sprery-Rand membuat komputer bernama LARC. Komputer-komputer ini, yang dikembangkan untuk laboratorium energi atom, dapat menangani sejumlah besar data, sebuah kemampuan yang sangat dibutuhkan oleh peneliti atom.

Hanya ada dua LARC yang pernah dipasang dan digunakan: satu di Lawrence Radiation Labs di Livermore, California, dan yang lainnya di US Navy Research and Development Center di Washington D.C.

Komputer generasi kedua menggantikan bahasa mesin dengan bahasa assembly. Bahasa assembly adalah bahasa yang menggunakan singkatan-singakatan untuk menggantikan kode biner.

Page 25: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Beberapa bahasa pemrograman mulai bermunculan pada saat itu. Bahasa pemrograman Common Business-Oriented Language (COBOL) dan Formula Translator (FORTRAN) mulai umum digunakan. Bahasa pemrograman ini menggantikan kode mesin yang rumit dengan kata-kata, kalimat, dan formula matematika yang lebih mudah dipahami oleh manusia

Pada awal 1960-an, mulai bermunculan komputer generasi kedua yang sukses di bidang bisnis, di universitas, dan di pemerintahan. Komputer-komputer generasi kedua ini merupakan komputer yang sepenuhnya menggunakan transistor. Mereka juga memiliki komponen-komponen yang dapat diasosiasikan dengan komputer pada saat ini: printer, penyimpanan dalam disket, memory, sistem operasi, dan program.

Page 26: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Generasi Ketiga

Jack Kilby, seorang insinyur di Texas Instrument, mengembangkan sirkuit terintegrasi (IC : integrated circuit) di tahun 1958. IC mengkombinasikan tiga komponen elektronik dalam sebuah piringan silikon kecil yang terbuat dari pasir kuarsa. Pada ilmuwan kemudian berhasil memasukkan lebih banyak komponen-komponen ke dalam suatu chip tunggal yang disebut semikonduktor.. Hasilnya, komputer menjadi semakin kecil karena komponen-komponen dapat dipadatkan dalam chip.

Sudah mulai menggunakan sistem operasi (operating system) yang memungkinkan mesin untuk menjalankan berbagai program yang berbeda secara serentak dengan sebuah program utama yang memonitor dan mengkoordinasi memori komputer.

Page 27: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Generasi Keempat

Setelah IC, tujuan pengembangan menjadi lebih jelas: mengecilkan ukuran sirkuit dan komponen-komponen elektrik. Large Scale Integration (LSI) dapat memuat ratusan komponen dalam sebuah chip. Pada tahun 1980-an, Very Large Scale Integration (VLSI) memuat ribuan komponen dalam sebuah chip tunggal.

Chip Intel 4004 yang dibuat pada tahun 1971 membawa kemajuan pada IC dengan meletakkan seluruh komponen dari sebuah komputer (central processing unit, memori, dan kendali input/output) dalam sebuah chip yang sangat kecil.

Sebelumnya, IC dibuat untuk mengerjakan suatu tugas tertentu yang spesifik. Sekarang, sebuah mikroprosesor dapat diproduksi dan kemudian diprogram untuk memenuhi seluruh kebutuhan yang diinginkan.

Page 28: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Perkembangan yang demikian memungkinkan orang-orang biasa untuk menggunakan komputer biasa. Komputer tidak lagi menjadi dominasi perusahaan-perusahaan besar atau lembaga pemerintah. Pada pertengahan tahun 1970-an, perakit komputer menawarkan produk komputer mereka ke masyarakat umum. Komputer-komputer ini, yang disebut minikomputer, dijual dengan paket piranti lunak yang mudah digunakan oleh kalangan awam.

Piranti lunak yang paling populer pada saat itu adalah program word processing dan spreadsheet. Pada awal 1980-an, video game seperti Atari 2600 menarik perhatian konsumen pada komputer rumahan yang lebih canggih dan dapat diprogram.

Page 29: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Generasi Kelima

Komputer dapat menerima instruksi secara lisan dan mampu meniru nalar manusia menggunakan masukan visual. Kemampuan untuk menterjemahkan bahasa asing juga menjadi.

Banyak kemajuan di bidang desain komputer dan teknologi yang semakin memungkinkan pembuatan komputer generasi kelima. Dua kemajuan rekayasa yang terutama adalah kemampuan pemrosesan paralel, yang akan menggantikan model non Neumann. Model non Neumann akan digantikan dengan sistem yang mampu mengkoordinasikan banyak CPU untuk bekerja secara serempak.

Page 30: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

REVOLUSI INTERNETTeknologi Internet yang selama ini kita gunakan bukanlah suatu teknologi instant dan ajaib yang mendadak tercipta. Banyak proses, waktu yang sangat panjang, Beberapa Revolusi Internet dari Tahun ke Tahun:

Pada Tahun 1961 Juli: Kertas Pertama pada Teori Packet Switching, Leonard Kleinrock, "Informasi Aliran dalam Jaring Komunikasi Besar.", RLE Laporan Triwulan. Ini adalah pekerjaan teoritis yang meyakinkan Roberts bahwa paket dapat digunakan untuk internet.

Di Tahun 1962 Agustus: Kertas Pertama pada Konsep Internet oleh J.C.R. Licklider & Welden Clark, "On-Line Man Computer Communication". Oktober: Program Komputer ARPA Begins, J.C.R. Licklider menjadi pertama ARPA IPTO Direktur. Menulis makalah internal pada Jaringan Galactic. Lick daun di 64. Itu konsep Licklider, yang mendorong Roberts untuk membangun Internet.

Page 31: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Tahun 1964 Buku - Nets Komunikasi oleh Leonard Kleinrock menyediakan desain jaringan dan teori antrian yang diperlukan untuk membangun jaringan paket. Karya ini merupakan faktor utama dalam merancang jaringan komunikasi untuk ARPANET

Tahun 1965 Oktober: Percobaan Jaringan Pertama Aktual, Lincoln Labs TX-2 terkait dengan SDC ini P32, Lawrence Roberts, MIT Lincoln Labs. Penelitian ini adalah pertama kalinya dua komputer berbicara satu sama lain dan paket pertama kali digunakan untuk berkomunikasi antar komputer.

Tahun 1969 April: Request For Comments (RFC) # 1, "Host Perangkat Lunak" rilis, ditulis oleh Steve Crocker, meliputi Host-to-Host protocol, output pertama dari Jaringan Kelompok Kerja (NWG). Crocker telah diminta oleh ARPA untuk mengumpulkan tim, NWG, untuk merancang dan menentukan Protocol host pertama. Ini adalah usaha besar, membutuhkan kejelian yang cukup ke dalam aplikasi yang mungkin datang di Internet

Page 32: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Tahun 1971 September: Terminal Antarmuka Pertama Processor (TIP) di ARPANET memungkinkan terminal untuk langsung dial ke jaringan, sangat meningkatkan pertumbuhan jaringan.

Tahun 1972 Maret: Pertama Program Email dasar, SNGMSG dan READMAIL ditulis oleh Ray Tomlinson di BBN. Surat spooled keluar seperti cetakan teletype. Juni: Lawrence Roberts menerbitkan teori untuk ALOHA Slotted, peningkatan dua kali lipat dalam efisiensi untuk transmisi paket acak oleh beberapa operator. Sekarang dasar standar WiFi. Juli: Email Program Manajemen Pertama, RD ditulis oleh Larry Roberts di ARPA untuk daftar pesan yang masuk dan forwarding dukungan, pengarsipan, dan menanggapi mereka.

Tahun 1975 Maret: Ethernet Paten diajukan di Xerox PARC dirancang oleh Robert Metcalfe. Bob telah memperluas konsep packet radio ALOHA dan diterapkan ke kabel

Page 33: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Tahun 1983 ARPANET dikonversi untuk menggunakan TCP / IP. DCA Splits MILNET off dari ARPANET meninggalkan 68 node pada ARPANET dan 45 pada MILNET, jaringan militer. November: Domain Name System (DNS) Dirancang oleh Jon Postel, Paul Mockapetris, Craig Partridge dan untuk mendukung ruang pengalamatan, menciptakan edu, gov, com, mil, org, bersih, & int.

Tahun 1986 NSF backbone NSFNET Mengorganisir untuk menghubungkan lima pusat superkomputer dan interkoneksi semua situs Internet lainnya pada 56 KB.

Tahun 1977 Oktober: Pertama TCP Operasi di ARPANET, Packet Radio Net, dan SATNET (jaringan satelit).

Tahun 1978 Maret: TCP Membagi menjadi TCP dan IP oleh Vinton Cerf, Jon Postel, dan Danny Cohen, di mana TCP adalah L4 end-to-end proses dan IP adalah L3 jaringan routing proses.

Page 34: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

Tahun 2003 Juli: Caspian Networks memperkenalkan router aliran pertama di mana semua TCP / IP arus dikelola untuk mengendalikan laju dan penundaan, akhirnya mendapatkan Kualitas sebenarnya dari layanan (QoS) menggunakan TCP / IP IPv4. Biaya mengurangi memori diizinkan negara aliran dipertahankan selama aliran setiap tanpa kehilangan skalabilitas. Hal ini juga diizinkan lalu lintas P2P harus dikontrol agar tidak menggunakan sumber daya jaringan yang berlebihan.

Dan Tahun 2007 Anagran merilis FR-1000, aliran IP pertama sistem manajemen untuk secara akurat mengendalikan laju setiap aliran TCP dan dengan demikian dapat mencampur data, suara dan video dalam satu jaringan tetap menjaga antara 90% dan pemanfaatan 99%.

Berikut ini beberapa tokoh pioneer yang berjasa dalam perkembangan teknologi internet adalah :

1. Vannevar Bush

Pencipta Memex, teknologi mekanik komputerisasi pertama. idenya tentang "memex", yang dipandang sebagai konsep awal yang mendasari munculnya teknologi World Wide Web

Page 35: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

2. Claude Shannon

Dikenal dunia dengan sebutan bapak dari teori informasi moderen saat itu. Beliau

merupakan pencetus dan pencipta BTS ( Base Transmission Unit ), dan switching

relay. Tanpa jasa beliau ini, kita ( para kaum muda ) tidak akan bisa berkomunikasi

mobile / handphone pun tidak tercipta.

3. J.C.R. Licklider

Beliau merupakan pencipta sekaligus pencetus simbol - simbol dalam teknologi

jaringan ( networking ) dan dijadikan standar international. Tanpa jasa beliau,

visio maupun software software sejenis yang kategori fungsinya untuk

menggambar topology jaringan ( networking ) tidak akan pernah ada.

Page 36: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

4. Paul Baran

Pencipta sekaligus pencetus teknologi survivable communications networks

yang saat itu merupakan bagian dari project SAGE RADAR DEFENCE

SYSTEM. Teknologi ini sekarang dikenal dengan radar pertahanan militer.

5. Ted Nelson

Semasa hidupnya beliau sering disepelekan dan ide - idenya dianggap ide

tidak masuk akal. Beliau merupakan pencetus ide tentang world wide

electronic publishing system yang kemudian dikembangkan oleh TIm

Berners-Lee's menjadi teknologi world wide electronic publishing system,

yang sekarang dikenal dengan EMAIL. tanpa jasa serta ide dari beliau,

teknologi email berikut turunannya seperti mail server tidak akan tercipta.

Page 37: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

6. Leonard Kleinrock

Lulusan UCLA dengan gelar Ph.D menemukan sekaligus menciptakan

teknologi network measurement center. Teknologi yang dapat

mengukur performance dari kemampuan suatu jaringan data

( networking ). Sekarang teknologi ini sudah banyak berkembang dan

dikenal dengan istilah "Networking Monitoring".

7. Lawrence Roberts

Beliau merupakan pencetus dunia digital networking ( digital network

communication ) atau yang dikenal dengan WAN ( world Area Network

). Kontribusi beliau tidak hanya di teknologi digital WAN, tetapi

pencipta dari teknologi X.25 networking system.

Page 38: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

KESIMPULANKomputer adalah suatu alat elektronik yang mampu melakukan beberapa tugas, yaitu menerima input, memproses input sesuai dengan instruksi yang diberikan, menyimpan perintah-perintah dan hasil pengolahannya, serta menyediakan output dalam bentuk informasi. . Dalam perkembangannya Komputer selalu ditingkatkan Inovasi dan kecanggihannya sehingga mempermudah dan mempercepat pekerjaan mengolah data sesuai dengan kebutuhannya.

Komputer sangat mempengaruhi perkembangan teknologi informasi, semakin berkembangnya komputer maka semakin mudah dan cepat mendapatkan informasi. Tanpa kita sadari secara langsung kita amat sangat membutuhkan komputer.

Page 39: PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA KOMUNIKASI

PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMPUTER DARI KALKULASI HINGGA

KOMUNIKASI

PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASIDosen : Nahot Frastian,S.Kom

KELOMPOK 8

TERIMA KASIH


Recommended