6
METODE GEOLISTRIK TAHANAN JENIS KONFIGURASI WENNER NURFAIZAH AMATILLAH IMTISAL (1127030055) FISIKA SAINS DAN TEKNOLOGI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG TAHUN 2014 Email : [email protected] ABSTRAK Telah dilakukan penentuan material yang terkandung didalam tanah pada area Maglayang menggunakan metode geolistrik tahanan jenis konfigurasi Wenner. Peneli dilakukan pada satu lokasi dengan panjang lintasan 100 m dan spasi elektroda 2 m penelitian ini merupakan daerah dengan topografi berlereng dan berpotensi untu gerakan tanah. Pengolahan data dari hasil pengukuran dilakukan dengan m software Res2Dinv. Berdasarkan penampang bawah permukaan yang diperoleh penelitian, pada daerah tersebut diduga memiliki kerikil atau tanah yang stuktu banyak rongga. Kata kunci : spasi, metode geolistrik tahanan jenis, dan Res2Dinv. PENDAHULUAN Ada berbagai metode yang dilakukan untuk mengetahui kondisi di bawah permu tanah. Salahsatunya adalah metode geolistrik, metode inidapatdijadikan carauntuk menyelidiki sifat listrik di dalam bumi melaui respon yang ditangkap dari dalam beda potensial, arus listrik, dan medan elektromagnetik. Salah satu dari metode adalah metode tahanan jenis. Pada metode geolistrik resistivitas, aruslistrik dialirkan kedalam bumi melalui dua elektroda arus, kemudian besarnya potensial yang diseba diukur dipermukaan bumi melalui dua bua elektroda potensial. Besarnya b diantara kedua elektroda potensial tersebut selain tergantung pada besar dialirkan ke dalam bumi, juga tergantung pada letak elektroda potensial letak kedua elektroda arus yag dipakai. Eksperimen ini dilakukan untuk mengetahui kondisi dibawah perbukaan suatu dengan menggunakan metode geolistrik yaitu salah satu nya metode tahanan jenis. menggunakan software RES2DINV untuk mengetahui kondisi tanah tersebut.

Nurfaizah a.i. - Metode Geolistrik Tahanan Jenis Konfigurasi Wenner

Embed Size (px)

DESCRIPTION

metode geolistrik

Citation preview

METODE GEOLISTRIK TAHANAN JENIS KONFIGURASI WENNERNURFAIZAH AMATILLAH IMTISAL (1127030055)FISIKASAINS DAN TEKNOLOGIUNIVERSITAS ISLAM NEGERISUNAN GUNUNG DJATI BANDUNGTAHUN 2014Email : [email protected]

ABSTRAKTelah dilakukan penentuan material yang terkandung didalam tanah pada area lapanga Maglayang menggunakan metode geolistrik tahanan jenis konfigurasi Wenner. Penelitian ini dilakukan pada satu lokasi dengan panjang lintasan 100 m dan spasi elektroda 2 m. Lokasi penelitian ini merupakan daerah dengan topografi berlereng dan berpotensi untuk terjadinya gerakan tanah. Pengolahan data dari hasil pengukuran dilakukan dengan menggunakan software Res2Dinv. Berdasarkan penampang bawah permukaan yang diperoleh dari hasil penelitian, pada daerah tersebut diduga memiliki kerikil atau tanah yang stukturnya memiliki banyak rongga. Kata kunci : spasi, metode geolistrik tahanan jenis, dan Res2Dinv.PENDAHULUANAda berbagai metode yang dilakukan untuk mengetahui kondisi di bawah permukaan tanah. Salah satunya adalah metode geolistrik, metode ini dapat dijadikan cara untuk menyelidiki sifat listrik di dalam bumi melaui respon yang ditangkap dari dalam tanah berupa beda potensial, arus listrik, dan medan elektromagnetik. Salah satu dari metode geolistrik ini adalah metode tahanan jenis. Pada metode geolistrik resistivitas, arus listrik dialirkan kedalam bumi melalui dua elektroda arus, kemudian besarnya potensial yang disebabkannya diukur dipermukaan bumi melalui dua bua elektroda potensial. Besarnya beda potensial diantara kedua elektroda potensial tersebut selain tergantung pada besarnya arus yang dialirkan ke dalam bumi, juga tergantung pada letak elektroda potensial tersebut terhadap letak kedua elektroda arus yag dipakai.Eksperimen ini dilakukan untuk mengetahui kondisi dibawah perbukaan suatu tanah, dengan menggunakan metode geolistrik yaitu salah satu nya metode tahanan jenis. Dengan menggunakan software RES2DINV untuk mengetahui kondisi tanah tersebut.Obyek dari penelitian ini adalah kondisi didalam tanah, adapun sasaran penelitian adalah jenis tanah disuatu daerah. Dan akan diperoleh arus dan beda potensial, yang berfungsi sebagai data untuk mengetahui kondisi dibawah tanah di daerah tersebut.

DASAR TEORIMetode geolistrik resistivitas adalah salah satu metode yang cukup banyak digunakan dalam dunia eksplorasi khususnya eksplorasi air tanah karena resistivitas dari batuan sangat sensitif terhadap kandungan airnya dimana bumi dianggap sebagai sebuah resistor. Metode geolistrik resistivitas atau tahanan jenis adalah salah satu dari jenis metode geolistrik yang digunakan untuk mempelajari keadaan bawah permukaan dengan cara mempelajari sifat aliran listrik di dalam batuan di bawah permukaan bumi.Metode resistivitas umumnya digunakan untuk eksplorasi dangkal, sekitar 300 500 m. Prinsip dalam metode ini yaitu arus listrik diinjeksikan ke alam bumi melalui dua elektroda arus, sedangkan beda potensial yang terjadi diukur melalui dua elektroda potensial. Dari hasil pengukuran arus dan beda potensial listrik, dapat diperoleh variasi harga resistivitas listrik pada lapisan di bawah titik ukur.Prinsip kerja geolistrik adalah mengukur tahanan jenis (resistivity) dengan mengalirkan arus listrik ke dalam batuan atau tanah melalui elektroda arus (current electrode), kemudian arus diterima oleh elektroda potensial dengan menganggap bumi sebagai resistor. Beda potensial antara dua elektroda tersebut diukur dengan volt meter dari harga pengukuran tersebut dapat dihitung tahanan jenis semu batuan.Berdasarkan pada tujuan penyelidikan metode ini dibagi menjadi dua yaitu mapping dan sounding. Metode resistivitas mapping merupakan metode resistivitas yang bertujuan mempelajari variasi resistivitas lapisan bawah permukaan secara horisontal. Sedangkan metode resistivitas sounding bertujuan mempelajari variasi resistivitas batuan di bawah permukaan bumi secara vertikal. Pada metode ini, pengukuran pada suatu titik sounding dilakukan dengan jalan mengubah-ubah jarak elektroda. Pengubahan jarak elektroda ini tidak dilakukan secara sembarang, tetapi mulai jarak elektroda kecil kemudian membesar secara gradual. Jarak elektroda ini sebanding dengan kedalaman lapisan batuan yang terdeteksi. Dari kedalaman lapisan batuan yang terdeteksi, akan diperoleh ketebalan dan resistivitas masing-masing lapisan batuan.

Arah penjalaran arus dengan dua titik injeksi di permukaan bumi sebagai material homogen isotropic

Terdapat beberapa konfigurasi elektroda yang digunakan dalam metode Geolistrik. Pada eksperimen ini menggunakan wenner yaitu untuk menginterpretasi lapisan bawah tanah secara mapping.METODE EKSPERIMENTujuanEksperimen ini bertujuan untuk memahami prinsip dasar geolistrik tahanan jenis konfigurasi wenner dan mengetahui sebaran nilai resistivitas lokasi penelitian.Alat dan BahanAlat dan bahan yang digunakan diantaranya 1 set alat geoelistrik, 12 elektroda, 1 accu mobil, 4 set kabel 100m (merah, kuning, biru dan hitam), konektor, 2 multimeter dan software Res2dinv.Prosedur PercobaanPada eksperimen ini yang pertama dilakukan yaitu mempersiapkan alat yang akan digunakan. Kemudian memasang meteran pada daerah yang akan digunakan untuk eksperimen kemudian patok pada setiap ujungnya. Setelah itu, memasang elektroda diawali dengan jarak terdekat yang telah disiapkan pada tabel pengukuran. Kemudian untuk pengukuran yang kedua dan seterusnya memindahkan elektroda arus dan elektroda potensial yang dilakukan secara bersama-sama dengan jarak yang sama pada setiap elektroda. Setelah itu, accu 12 volt ke resistivitimeter dan sambungkan capit dari resistivitimeter ke setiap elektroda. Kemuadian setelah semua tersambung selanjutnya mengambil data yaitu catat arus (I) dan beda potensial (V). Setelah didapatkan data arus dan beda potensial, masukkan data tersebut kedalam software RES2DINV, yang akan menghasilkan gambar kondisi dibawah tanah yang kita teliti.

DATA DAN ANALISISTabel 1. Pengolahan Data Geolistrik Metode WennerNoNAMNBSpasiIVkRRhoDatum

11024620,870,14512,560,1666672,0933333

21246820,7440,112,560,1344091,6881725

314681020,8540,0412,560,0468380,588297

4168101220,4250,04112,560,0964711,2116719

51810121420,1240,17712,561,42741917,9283911

611012141620,0120,05712,564,7559,6613

711214161820,1050,10512,56112,5615

811416182020,080,01112,560,13751,72717

911618202220,661,1612,561,75757622,0751519

1011820222420,0610,03112,560,5081976,38295121

1112022242620,050,160612,563,21240,3427223

1212224262820,060,31412,565,23333365,7306725

1312426283020,060,04412,560,7333339,21066727

1412628303220,051,07212,5621,44269,286429

1512830323420,030,38912,5612,96667162,861331

1620481240,910,15225,120,1670334,1958686

17248121640,8120,0525,120,0615761,54679810

182812162040,1340,18125,121,35074633,9307514

1921216202440,1220,13525,121,10655727,7967218

2021620242840,780,6525,120,83333320,9333322

2122024283240,060,17625,122,93333373,6853326

2222428323640,0650,18225,122,870,33630

23306121860,8332,0737,682,48499493,634579

243612182460,8260,77837,680,94188935,4903615

2531218243060,2860,93737,683,276224123,448121

2631824303660,590,51637,680,87457632,9540327

Setelah data beda potensial dan arus didapat, masukkan ke dalam program Res2dinv untuk diolah. Akan muncul gambar seperti berikut :

Didapat gambar yang mempunyaiwarna berbeda-beda, setiap warna mempresentasikan resistivitas yang berbeda-beda. Dari yang paling kecil resistivitasnya berwarna biru, sampai yang paling besar berwarna ungu.Dari gambar di atas dapat dilihat, merah-ungu menunjukan nilai resistivitas yang tinggi. Hal tersebut dapat menyebabkan bahwa lapisan tanah terdiri dari kerikil atau tanah yang stukturnya memiliki banyak rongga. Selan itu terdapat pula warna kuning-merah menunjukan lapisan tanah yang gambut dan memiliki banyak kandungan air. Untuk warna hijau, merupakan transisi dari tanah gambut ke tanah lempung. Terlihat sedikit pada bagian warna hijau, hal ini disebabkan tanah yang kita teliti kering dan sudah lama tidak terkena hujan sehingga tanah tidak banyak menyimpan kandungan air tanah. Warna biru yang lebih muda menunjukkan adanya akar pohon yang menyerap air sehingga tanah lempung menjadi lebih kering dibandingkan dengan yang berada di sekitarnya.Dari hasil data pada tabel diatas didapatkan bahwa semakin dalam permukaan maka semakin kecil nilai resitivitasnya dan semakin renggang jarak antar elektroda maka semakin dalam permukaan yang dapat diukur resistivitasnya.

KESIMPULAN Keberadaan dari apa yang terdapat didalam permukaan tanah dapat ditaksir melalui besar ari resistivitas yang terdapat dari simulasi. Hasil tersebut sebelunya diolah menggunakn konsep Konfigurasi WennerDAFTAR PUSTAKA H.S.Herlin & A.Budiman, Penentuan Bidang Gelincir Gerakan Tanah Dengan Aplikasi Geolistrik Metode Tahanan Jenis Dua Dimensi Konfigurasi Wenner-Schlumberger, Jurnal Fisika Unand Vol.1 No.1 (oktober 2012) S.Roikatuljanah, Analisis Perbandingan Konfigurasi Elektroda Untuk Identifikasi Keberadaan Air Pada Skaa Laboratorium Dengan Metode Geolistrik Resistivitas, http://tri-online.biz/eksplorasi-geofisika-metode-resistivitas/