10
BAHAN AJAR Mata Pelajaran : Ekonomi Kelas / Semester : X (sepuluh) / 2 Standar Kompetensi : 4. Memahami kebijakan pemerintah dalam bidang ekonomi. Kompetensi Dasar : 4.2 Mendeskripsikan masalah-masalah yang dihadapi pemerintah di bidang ekonomi. Indikator Pencapaian Kompetensi : 1. Mengidentifikasi masalah-masalah yang dihadapi pemerintah di bidang ekonomi. 2. Mendeskripsikan cara mengatasi masalah-masalah di bidang ekonomi. Alokasi Waktu : 2 x 45 menit (1 x pertemuan) Tujuan Pembelajaran Setelah mempelajari materi ini, diharapkan siswa dapat: 1.Mengidentifikasi masalah-masalah yang dihadapi pemerintah di bidang ekonomi dengan benar. 2.Mendeskripsikan cara mengatasi masalah-masalah di bidang ekonomi dengan benar. PETA KONSEP URAIAN MATERI A. Kebijakan Pemerintah di Bidang Ekonomi Permasalahan perekonomian negara sangat beragam diantaranya laju inflasi, pengangguran pertumbuhan ekonomi, dan lain-lain. Untuk shmadyweb.blogspot.com MA NW MENCEH

BAHAN AJAR EKONOMI X SEMESTER II - Masalah Ekonomi Yang Dihadapi Pemerintah (Pertemuan Ke-3)

Embed Size (px)

DESCRIPTION

BAHAN AJARMata Pelajaran : EkonomiKelas / Semester : X (sepuluh) / 2Standar Kompetensi : 4. Memahami kebijakan pemerintah dalam bidang ekonomi.Kompetensi Dasar : 4.2 Mendeskripsikan masalah-masalah yang dihadapi pemerintah di bidang ekonomi. Indikator Pencapaian Kompetensi : 1. Mengidentifikasi masalah-masalah yang dihadapi pemerintah di bidang ekonomi.2. Mendeskripsikan cara mengatasi masalah-masalah di bidang ekonomi.

Citation preview

BAHAN AJAR

Mata Pelajaran: Ekonomi

Kelas / Semester: X (sepuluh) / 2

Standar Kompetensi: 4. Memahami kebijakan pemerintah dalam bidang ekonomi.

Kompetensi Dasar: 4.2 Mendeskripsikan masalah-masalah yang dihadapi pemerintah di bidang ekonomi.

Indikator Pencapaian Kompetensi: 1. Mengidentifikasi masalah-masalah yang dihadapi pemerintah di bidang ekonomi.

2. Mendeskripsikan cara mengatasi masalah-masalah di bidang ekonomi.

Alokasi Waktu: 2 x 45 menit (1 x pertemuan)

Tujuan Pembelajaran

Setelah mempelajari materi ini, diharapkan siswa dapat:

1. Mengidentifikasi masalah-masalah yang dihadapi pemerintah di bidang ekonomi dengan benar.

2. Mendeskripsikan cara mengatasi masalah-masalah di bidang ekonomi dengan benar.

PETA KONSEP

URAIAN MATERI

A. Kebijakan Pemerintah di Bidang Ekonomi

Permasalahan perekonomian negara sangat beragam diantaranya laju inflasi, pengangguran pertumbuhan ekonomi, dan lain-lain. Untuk mengatasi masalah tersebut pemerintah menyiapkan kebijakan-kebijakan sebagai solusi, antara lain:

1. Kebijakan Fiskal

Kebijakan fiskal merupakan kebijakan yang mengatur tentang penerimaan dan pengeluaran negara. Sumber-sumber penerimaan negara antara lain dari pajak, penerimaan bukan pajak serta bantuan/pinjaman dari luar negeri. Selain itu, pengeluaran dibagi menjadi dua kelompok besar yakni pengeluaran yang bersifat rutin seperti membayar gaji pegawai, belanja barang serta pengeluaran yang bersifat pembangunan. Dengan demikian, kebijakan fiskal merupakan kebijakan pengelolaan keuangan negara dan terbatas pada sumber-sumber penerimaan dan alokasi pengeluaran negara yang tercantum dalam APBN.

2. Kebijakan Moneter

Berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia No. 23 Tahun 1999 tentang Bank Indonesia, Bab 1 Pasal 10 yang dimaksud dengan Kebijakan Moneter adalah kebijakan yang ditetapkan dan dilaksanakan oleh Bank Indonesia untuk mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah yang dilakukan antara lain melalui pengendalian jumlah uang beredar dan atau suku bunga.

Beberapa kebijakan fiskal dan moneter yang diambil pemerintah pada saat krisis untuk merespons turunnya nilai rupiah adalah sebagai berikut

a)Kontraksi rupiah secara besar-besaran melalui kebijakan fiskal (APBN) dengan cara menekan pengeluaran dan menunda pembayaran-pembayaran yang tidak mendesak.

b)Bank Indonesia meningkatkan suku bunga, sehingga suku bunga SBI (Sertifikat Bank Indonesia) mencapai 70% dengan maksud membatasi ekspansi kredit perbankan yang dikonversikan ke dalam SBI pada Bank Indonesia.

c) Bank Indonesia melakukan intervensi pasar dengan menjual dollar pada saat diperlukan jika rupiah menunjukkan tanda-tanda yang benar-benar mengkhawatirkan.

d)Pembatalan dan penundaan berbagai mega proyek pemerintah guna memperketat pengeluaran melalui APBN serta menguarangi laju impor barang agar cadangan devisa tidak semakin terkuras. Demikian pula pihak swasta dihimbau untuk menunda berbagai proyek yang bernilai besar agar impor dapat dikurangi guna menolong cadangan devisa nasional.

3. Kebijakan Ekonomi Internasional.

Dalam hal ini pemerintah dan BI dapat mengintervensi kegiatan perdagangan internasional. Kebijakan-kebijakan tersebut biasanya juga bisa digunakan untuk mempertahankan keseimbangan pasar valuta asing. Hal ini tercermin dari kebijakan pemerintah untuk mengatur nilai tukar mata uang asing terhadap nilai mata uang di dalam negeri. Hal ini cuma sebagai bentuk intervensi pemerintah, namun mekanisme tetap mengikuti mekanisme pasar. Berbagai contoh kebijakan ekonomi internasional yang dilakukan oleh banyak negara,termasuk oleh Indonesia antara lain:

4. Kebijakan pendapatan oleh pemerintah untuk mempengaruhi tingkat pendapatan masyarakat.

Misalnya melalui ketentuan upah minimum dan harga produk tertentu untuk menaikkan pendapatan ataupun untuk menekan laju inflasi.

LEMBAR KERJA SISWA (LKS)

A. Tugas Kelompok

1. Diskusikanlah bersama kelompok masing-masing mengenai masalah-masalah ekonomi yang dihadapi pemerintah dan cara mengatasi di bidang ekonomi! (Penilaian proses pembelajaran)

B. Evaluasi

I. Pilihan Ganda

1. Berikut ini merupakan permasalahan ekonomi mikro, yaitu ....

a. pendapatan nasional

b. inflasi

c. perilaku produsen

d. pengangguran

e. pertumbuhan ekonomi

2.Harga barang-barang naik secara terus-menerus dan berlangsung lama. Kondisi ini menggambarkan permasalahan yang dihadapi ....

a. ekonomi makro

b. ekonomi mikro

c. ekonomi terapan

d. ekonomi rakyat

e. bukan permasalahan ekonomi

3.Harga ditentukan oleh mekanisme pasar. Pernyataan tersebut merupakan masalah yang dibahas dalam ....

a. ekonomi makro

b. ekonomi mikro

c. ekonomi terapan

d. ekonomi rakyat

e. bukan permasalahan ekonomi

4. Disebabkan naiknya harga solar banyak pengusaha industry tembakau (pengoven) di Desa Menceh beralih menggunakan kayu bakar untuk mengeringkan tembakaunya. Permasalahan ekonomi tersebut adalah termasuk masalah ....

a. ekonomi makro

b. ekonomi mikro

c. ekonomi rakyat

d. ekonomi makro dan mikro

e. bukan permasalahan ekonomi

5.Peristiwa meningkatnya pengangguran pada saat musim kemarau di desa-desa pertanian termasuk masalah ....

a. ekonomi terapan

b. ekonomi mikro

c. bukan permasalahan ekonomi

d. ekonomi makro

e. ekonomi makro dan mikro

PENILAIAN

I. PENILAIAN KOGNITIF

A. Tugas Kelompok

1. Penilaian proses diskusi

No

Nama Siswa

Aspek Penilaian Afektif

Jumlah Skor

Nilai

Catatan

Respon

Disiplin

Kerja Sama

Tuntas Tugas

01

ASRIWATI

02

ANIS HALIZA

03

ASIAH

04

AZNITA HAFIZAH

05

DIANA ROMDONI P.S.

06

HAERATUL RESIDA M.

07

HANAPI

08

L. AHMAD MUJAHIDIN

09

L. M. RIDHO ILAHI

10

LAILI KURNIATUN

11

M. AZWARDI

12

M. BOHARI

13

M. FARIZWAN

14

M. HABIBURRAHMAN S.

15

M. IMRON ROSYADI

16

M. JEPI HARIYADI

17

M. KHAERUL PATIHIN

18

M. ROZIQI

19

MUHAMMAD AFIFUDIN

20

MUHAMMAD IDRIS A.

21

NUR ASIAH

22

NURHALIMAH

23

NURLAILA HUSNAINI

24

SITI MAISARAH

25

SITI MALIKA KHAIRUNNISA

Keterangan:

1 = Kurang baik

2 = Cukup baik

3 = Baik

4 = Amat baik

Nilai =

2. Berikut ini, 10 (sepuluh) contoh ekonomi mikro dan ekonomi makro:

No

Masalah ekonomi mikro

Masalah ekonomi makro

1.

Ibu setiap hari mengambil upah buruhan.

Pak Kadus mengumpulkan anak balita dan ibu hamil untuk diperiksa kesehatannya oleh dokter

2.

Ayah menanam cabai di sawah

Guna mensukseskan program pemerintah mengurangi kemiskinan, Pak RT 04 Bagek Perie membagikan beras raskin kepada penduduk miskin dengan tertib

3.

Jumawal sibuk menerima servis motor

Banyak petani menganggur di musim kemarau

4.

Pasar sabtu di Bagek Perie selalu ramai oleh pengunjung

Tahun kemarin pemerintah telah menyelesaikan pembangunan jalan aspal di jalan jurusan Batu Lawang Bagek Perie.

5.

Ibu belanja untuk keperluan sehari-hari

Pertumbuhan penduduk meningkat di Desa Menceh

6.

Ibu Maraini membuat kue serabi untuk dijual

Pengiriman TKI ke Malaysia banyak menyumbangkan devisa negara

7.

Harga beras naik minggu ini

Kemarin para petani dan pengusaha tembakau berunjuk rasa ke Kantor Bupati untuk menyelesaikan masalah rendahnya harga tembakau.

8.

Ibu menjual cabai ke pasar pagi tadi

9.

Hari ini ayah menerima gaji

10.

Harga ayam potong naik pada saat hari raya

B. Evaluasi

No Soal

Kunci Jawaban

Skor Maksimum

Bobot

Skor Perolehan

Hasil

1.

C

1

10

.

2.

A

1

10

.

3.

B

1

10

..

4.

B

1

20

.

5.

D

1

20

.

Jumlah

5

70

Hasil Akhir

.

Nilai Siswa =

II. PENILAIAN AFEKTIF [ Pengamatan Minat dan Sikap]

No

Nama Siswa

Aspek Penilaian Afektif

Jumlah Skor

Nilai

Catatan

Respon

Disiplin

Kerja Sama

Tuntas Tugas

01

ASRIWATI

02

ANIS HALIZA

03

ASIAH

04

AZNITA HAFIZAH

05

DIANA ROMDONI P.S.

06

HAERATUL RESIDA M.

07

HANAPI

08

L. AHMAD MUJAHIDIN

09

L. M. RIDHO ILAHI

10

LAILI KURNIATUN

11

M. AZWARDI

12

M. BOHARI

13

M. FARIZWAN

14

M. HABIBURRAHMAN S.

15

M. IMRON ROSYADI

16

M. JEPI HARIYADI

17

M. KHAERUL PATIHIN

18

M. ROZIQI

19

MUHAMMAD AFIFUDIN

20

MUHAMMAD IDRIS A.

21

NUR ASIAH

22

NURHALIMAH

23

NURLAILA HUSNAINI

24

SITI MAISARAH

25

SITI MALIKA KHAIRUNNISA

Keterangan:

1 = Kurang baik

2 = Cukup baik

3 = Baik

4 = Amat baik

Nilai =

Masalah ekonomi pemerintah

Pertumbuhan ekonomi

Inflasi

Pengangguran

Kemiskinan

Kebijakan Moneter

Kebijakan Fiskal

Kebijakan Perdagangan Internasional

Kebijakan Pendapatan oleh Pemerintah untuk mempengaruhi tingkat pendapatan masyarkat

shmadyweb.blogspot.comMA NW MENCEH