2. ISI.pdf

  • Upload
    ar

  • View
    78

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

  • 1

    BAB I

    PENDAHULUAN

    1.1 Analisis Situasi

    Ilmu bidang fisika menaungi beberapa cabang keilmuan salah satu diantaranya fisika

    kebumian (geofisika). Dalam fisika kebumian ada banyak penelitian yang melibatkan

    pemanfaatan ilmu Sistem Informasi Geografis (SIG) seperti pemetaan curah hujan, pemetaan

    daerah rawan bencana, pemetaan kemagnetan bumi (geomagnet) dan sebagainya. Melihat

    luasnya cakupan SIG dalam bidang fisika maka dipandang perlu untuk mendorong

    pengembangan keterampilan SIG bagi mahasiswa fisika.

    Berdasarkan informasi yang diperoleh, pada program studi fisika Fakultas Sains

    UNCP belum mengembangkan bidang ilmu SIG baik dalam kurikulum maupun dalam

    penelitian mahasiswa. Sementara pengetahuan SIG ini sangat dibutuhkan dalam

    pengembangan penelitian mahasiswa. Sehingga mahasiswa terbatas dalam hal pemilihan

    topik penelitian.

    Dalam mewujudkan Tri Darma perguruan tinggi, dosen memiliki tanggung jawab

    melaksanakan pengabdian kepada masyarakat. Hal ini dipandang sebagai sarana untuk

    memediasi kampus dan masyarakat dalam hal ini mahasiswa Prodi Fisika Fakultas Sains

    UNCP. Sebagai realisasi pelaksanaan pengabdian pada masyarakat bagi dosen-dosen di

    Fakultas Teknik Komputer UNCP yang saat ini diperlukan oleh mahasiswa prodi fisika

    Fakultas Sains UNCP adalah pengembangan modul dan tutorial SIG.

    Untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa prodi fisika UNCP maka dipandang

    perlu bagi dosen Prodi TI Fakultas FTKOM UNCP untuk melakukan pengembangan modul

    dan tutorial SIG yang diimplementasikan dalam pelatihan SIG bagi mahasiswa prodi fisika

    Fakultas Sains UNCP.

  • 2

    1.2 Permasalahan Mitra

    Program studi Fisika sains merupakan salah satu program studi masa depan di

    Fakultas Sains UNCP. Dimana keluaran dari program studi ini dipersiapkan mampu

    menciptakan sumber daya manusia yang dapat menerapkan ilmu fisika dan ilmu terapan. Hal

    ini tertuang dalam salah satu misi program studi fisika yaitu melaksanakan penelitian dan

    pengabdian kepada masyarakat yang mampu menyediakan tenaga ahli dalam bidang fisika

    dan terapannya. Salah satu ilmu fisika yang sering digunakan dalam fisika terapan adalah

    SIG. Dalam SIG ini, memungkinkan untuk memetakan secara spasial sifat sifat fisika suatu

    daerah seperti kelistrikan, kemagnetan dan sebagainya. SIG dapat diaplikasikan dalam bidang

    fisika seperti geofisika, geolistrik, geomagnet dan sebagainya.

    Dalam perkembangannya sejak 2011 hingga 2015, jumlah mahasiswa yang terdaftar

    di program studi fisika sains sebanyak 63 orang. Hal ini menggambarkan bahwa program

    studi sains ini cukup diminati dan memiliki potensi yang cukup baik untuk menghasilkan

    alumni yang siap pakai. Namun pada faktanya, mata kuliah yang berhubungan dengan SIG

    yang diberikan di lokasi mitra sangat minim padahal ilmu ini memiliki cakupan terapan yang

    sangat luas dalam bidang fisika. Sehingga kesulitan mengembangkan ilmu terapan tersebut.

    Mengingat tingginya kebutuhan terhadap keterampilan SIG mendorong mitra untuk

    mengikuti pelatihan SIG. Persoalan yang muncul kemudian, pihak mitra memiliki

    keterbatasan dalam hal tenaga pengajar.

  • 3

    BAB II

    TARGET DAN LUARAN

    2.1 Target

    Target yang ingin dicapai dalam pengembangan modul dan tutorial SIG ini adalah

    untuk merancang, membuat dan mengimplementasikan sebuah modul dan tutorial SIG dalam

    sebuah pelatihan SIG untuk mahasiswa Prodi Fisika Sains. Modul dan tutorial ini dibuat

    dalam bentuk buku dan video sehingga dapat membantu peserta melakukan latihan secara

    mandiri. Dengan dibekalinya mahasiswa Prodi Fisika Sains dengan pengetahuan SIG

    diharapkan nantinya mahasiswa tersebut memiliki daya saing yang kompetitif dalam

    persaingan dunia kerja.

    Setelah modul dan tutorial ini diimplementasikan dalam pelatihan SIG maka

    diharapkan :

    1. Peserta pelatihan dapat meenguasai pengetahuan, dan keterampilan dasar SIG baik di

    lapangan maupun dalam ruangan (lab).

    2. Peserta pelatihan dapat meningkatkan pegetahuan dan keterampilan SIG yang telah

    diperoleh secara mandiri.

    3. Peserta pelatihan yang telah mengikuti kegiatan ini, mampu mengadakan pelatihan

    baru bagi mahasiswa fisika lainnya dalam mengembangkan ilmu SIG.

    4. Dijadikan referensi dan bahan ajar dalam pembelajaran SIG di Prodi Fisika Sains

    untuk generasi yang akan datang.

    5. Mendorong terbukanya penelitian di bidang Fisika yang mengimplementasikan ilmu

    SIG.

    2.2 Luaran

    Luaran dari kegiatan ini adalah sebuah modul dan tutorial SIG yang dapat digunakan

    sebagai media pembelajaran SIG di Prodi Fisika Fakultas Sains UNCP. Selain itu, pada

    kegiatan ini memberikan luaran berupa peta analog Kota Palopo yang dihasilkan dari hasil

    pelatihan. Setelah pelatihan ini berakhir, para peserta pelatihan akan diberikan sertifikat.

  • 4

    BAB III

    METODE PELAKSANAAN

    3.1 Solusi yang Ditawarkan

    Solusi yang ditawarkan oleh tim pengusul untuk mengatasi permasalahan mitra adalah

    mengembangkan tutorial SIG dalam bentuk modul dan video yang kemudian

    diinplementasikan dalam pelatihan SIG. Dalam pelatihan SIG ini, perangkat lunak yang

    digunakan adalah Arc Gis Versi 9.3. Modul pelatihan ini digunakan sebagai media pelatihan

    di lokasi mitra sehingga diharapkan dapat memberikan pengetahuan dan keterampilan dasar

    SIG bagi mitra secara mandiri setelah dilaksanakan pelatihan SIG tersebut.

    3.2 Partisipasi Mitra

    Program Pengabdian Masyarakat ini tidak dapat berjalan tanpa partisipasi dari mitra

    program. Partisipasi mitra yang diharapkan dalam pelaksanaan program ini adalah sebagai

    berikut :

    1. Ketua Prodi Fisika Sains. Mitra diharapkan dapat memberikan informasi mengenai

    kondisi kekinian mahasiswa serta mata kuliah. Kondisi kekinian yang dimaksud disini

    adalah keterampilan keterampilan apa saja yang dibutuhkan mahasiswa Fisika

    Sains. Hal ini diperlukan sebagai data awal dalam pengembangan modul dan tutorial

    sera perancangan pelatihan.

    2. Mahasiswa Prodi Fisika Fakultas Sains UNCP. Mitra diharapkan dapat mengikuti

    pelatihan yang dimulai dari pemaparan teori, simulasi pengambilan data hingga

    pengelolahan data melalui pengoperasian komputer pada bagian praktikum.

    Semua data yang diberikan akan digunakan sebagai bahan untuk mengembangkan modul

    dan tutorial serta rancangan pelatihan. Semakin detail informasi yang diberikan maka

    diharapkan hasil yang diperoleh juga akan semakin baik.

    3.3 Prosedur Kerja

    Dalam melaksanakan pelatihan ini, dilakukan penggabungan praktek lapangan dan

    materi ruangan. Dimana dalam pelatihan ini dibagi kedalam tiga sesi yaitu sesi teori, sesi

    praktek lapangan dan sesi pengolahan data. Dalam sesi teori, peserta diberikan teori teori

    dasar seputar SIG. Pada sesi praktek lapangan, peserta diberikan pengetahuan mengenai

    penentuan koordinat dengan menggunakan Global Positioning System (GPS) dan pada sesi

  • 5

    pengolahan data, data yang telah diperoleh pada sesi sebelumnya kemudian diinput dan olah

    lebih lanjut. Data inilah yang kemudian dijadikan data latihan dalam pelatihan ini. Data

    tersebut selanjutnya diplot dengan menggunakan perangkat lunak Arc Gis Versi 9.3. Langkah

    langkah dalam mengolah data lapangan kedalam aplikasi Arc Gis Versi 9.3 disajikan dalam

    modul dan tutorial pelatihan SIG.

    3.4 Rencana Kegiatan

    Rencana kegiatan yang akan dilakukan akan disesuaikan dengan prosedur kerja yang

    telah diuraikan sebelumnya. Rencana kerja yang dibuat akan mengacu pada metode

    pengambangan sistem yang digunakan. Rencana kegiatan digambarkan pada gambar 1

    berikut ini :

  • 6

    Gambar 3.1. Rencana Kegiatan Pengembangan Modul dan tutorial SIG

    Wawancara

    Pengajar dan

    Mahasiswa

    Obsevasi

    Pengumpulan

    Data/Informasi

    Jumlah

    mahasiswa dan

    Data Mata Kuliah

    Prodi Fisika Sains

    Analisa

    Permasalahan

    Mitra

    Analisa model Pelatihan yang

    dilaksanakan

    Perancangan dan

    pengembangan modul dan

    tutorial SIG

    Pelaksanaan Pelatihan SIG

    (Lapangan dan Ruangan)

    Evaluasi

  • 7

    3.5 Spesifikasi Produk yang dihasilkan

    Hasil kegiatan ini adalah sebuah perangkat pelatihan berupa modul dan tutorial SIG

    sebagai bahan penunjang dan penuntun peserta dalam pelatihan SIG di Prodi Fisika Sains.

    Selain itu, modul dan tutorial ini diharapkan dapat menjadi bahan ajar bagi mahasiswa

    lainnya yang tidak mengikuti pelatihan SIG ini. Adapun perangkat lunak yang digunakan dan

    implementasi dari modul dan tutorial SIG ini sebagai berikut :

    1. Perangkat lunak yang digunakan dalam membuat modul pelatihan adalah Microsoft

    Word 2010.

    2. Alat yang digunakan dalam menentukan koordinat adalah Global Positioning System

    (GPS)

    3. Perangkat lunak dalam transfer data dari GPS ke komputer adalah Mapsource.

    4. Perangkat lunak yang digunakan dalam pelatihan SIG adalah Arc Gis Versi 9.3.

    5. Perangkat lunak yang digunakan dalam pembuatan video tutorial adalah Camstudio.

    6. Perangkat keras yang digunakan pada proses pembuatan modul dan tutorial SIG yaitu

    satu unit komputer.

    7. Tahap implementasi

    Modul dan tutorial SIG disajikan dalam pelatihan tersebut. Setiap peserta mendapat

    modul dan tutotrial SIG yang dijadikan sebagai penuntun selama mengikuti pelatihan.

    Selama mengikuti pelatihan SIG peserta didampingi oleh seorang instruktur yang

    bertugas memandu peserta.

    8. Modul dan tutorial SIG tersebut terdiri dari tiga bagian yang meliputi :

    a. Sesi teori yang berisi mengenai teori dasar dan beberpapa penerapan SIG.

    b. Sesi praktek lapangan, berisi mengenai cara penggunaan GPS, dan transfer data

    GPS ke komputer.

    c. Sesi pengolahan data, berisi mengenai langkah langkah pemprosesan data

    koordinat lapangan menjadi informasi yang bermanfaat bagi pengguna dengan

    menggunakan perangkat lunak Arc Gis Versi 9.3.

  • 8

    BAB IV

    KELAYAKAN FAKULTAS

    4.1 Kinerja Fakultas

    Pendidikan menjadi salah satu faktor penentu kemajuan pembangunan pada berbagai

    bidang. Salah satunya adalah pendidikan tinggi yang berfungsi mengembangkan potensi

    bangsa dalam rangka mencerdaskan dan mensejahterakan kehidupan masyarakat. Kunci

    utama yang turut menentukan kemajuan pendidikan adalah mutu pendidikan yang

    diselenggarakan melalui Tri Dharma Perguruan Tinggi. Setiap institusi pendidikan tinggi

    selalu menyediakan sarana yang khusus mengelola penelitian dan pengabdian kepada

    masyarakat sesuai dengan ilmu perkembangan pengetahuan, teknologi, seni dan kebutuhan

    dunia kerja.

    Kesiapan sumber daya manusia sebagai tenaga pengajar, peneliti dan pengabdi harus

    ditingkatkan agar mampu menerapkan ilmunya dan menghasilkan lulusan yang mampu

    berkompetensi di tingkat nasional dan global. Universitas Cokroaminoto Palopo sebagai

    salah satu lembaga yang mengemban amanah mengembangkan dan menyebarluaskan Tri

    dharma Perguruan Tinggi, diharapkan ikut berperan melalui Lembaga Penelitian dan

    Pengabdian pada Masyarakat (LPPM). Fakultas Teknik Komputer Universitas Cokroaminoto

    Palopo telah banyak melakukan kegiatan program pengabdian kepada masyarakat yang

    sesuai dengan bidang keilmuan Fakultas Teknik Komputer. Kegiatan yang dilakukan adalah

    pengembangan dan pemberdayaan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dengan

    menjalin kerja sama, baik dengan pemerintah maupun dengan swasta.

    Program pengabdian yang telah dilakukan Fakultas Teknik komputer meliputi:

    1. Pelatihan komputer di setiap kecamatan yang ada di Kabupaten Luwu.

    2. Penelitian makanan tradisional, gizi dan kesehatan,

    3. Penelitian pengembangan ilmu pendidikan, penelitian seni dan budaya etnik Luwu

    dan Sulawesi

    4. Program pendidikan pelatihan dan penyuluhan, program penerapan IPTEK

    5. Program pengembangan budaya dan kewirausahaan.

  • 9

    4.2 Kepakaran yang Diperlukan

    Kepakaran yang diperlukan dalam menjalankan kegiatan pelatihan SIG secara

    menyeluruh dalam rangka pelaksanaan program pengabdian kepada masyarakat ini adalah

    sebagai berikut :

    1. Kepakaran seorang ahli Geologi Fisika (Geofisika) yang akan menganalisis

    parameter parameter fisika berbasis SIG untuk memetakan parameter parameter

    fisika suatu daerah dan menganalisis secara spasial yang dapat dimanfaatkan oleh

    masyarakat luas.

    2. Kepakaran seorang ahli geografi yang menganalisis citra satelit untuk memetakan

    kondisi alam suatu daerah yang dapat dimanfaatkan baik masyarakat maupun

    pemerintah.

    3. Kepakaran seorang ahli matematika dalam membangun logika pada pengolahan data

    atribut, sistem proyeksi koordinat dan analisis klaster yang dapat dimanfaatkan pada

    pengoperasian perangkat lunak dalam hal ini Arc Gis versi 10.2.

    Dari kombinasi kepakaran di atas dapat memberikan pengetahuan secara terpadu dalam

    pemanfaatan SIG yang dapat bermanfaat dalam mencapai tujuan dari kegiatan pengabdian

    masyarakat baik secara khusus maupun tujuan secara umum.

  • 10

    BAB V

    BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

    5.1 Jadwal Kegiatan Program

    Jadwal kegiatan program diuraikan dalam tabel berikut ini :

    No. Jenis Kegiatan Bulan

    1 2 3 4 5 6

    1 Observasi

    2 Pengumpulan data/informasi

    3 Analisa model pelatihan yang

    dilaksanakan

    4 Perancangan dan pengembangan modul

    dan tutorial SIG.

    5 Pelaksanaan pelatihan SIG

    6 Evaluasi

    5.2 Anggran Biaya

    Rencana anggaran biaya yang diperlukan dalam melaksanakan pelatihan ini

    dijabarkan sebagai berikut :

    1. Honor

    Pelaksana Honor (Rp) Kuantitas Total Honor (Rp)

    Instruktur 500.000 3 orang 1.500.000

    Sub total (Rp) 1.500.000

    2. Peralatan Penunjang

    Material Justifikasi

    Pemakaian Kuantitas

    Harga

    Satuan

    (Rp)

    Harga

    Peralatan

    penunjang (Rp)

    Sewa Global

    Positioning

    System (GPS)

    Alat Penentuan

    Koordinat 2 x 5 50.000 500.000

    Modul Bahan Pelatihan 20 50.000 1.000.000

    Sub total (Rp) 1.500.000

    3. Bahan Habis Pakai

    Kertas Sertifikat Adm dan ATK 1 Rim 35.000 35.000

    Tinta Printer

    (warna dan hitam) Adm dan ATK 4 botol 35.000 140.000

  • 11

    Spidol Whiteboard Adm dan ATK 5batang 5.000 25.000

    block note Peserta

    + Pulpen Adm dan ATK 20 examplar 10.000 200.000

    DVD RW Adm dan ATK 20 Keping 5.000 100.000

    Konsumsi Pelaksanaan

    pelatihan SIG 2x2@23 Orang 15.000 1.380.000

    Sub total (Rp) 1.880.000

    3. Transportasi

    Kegiatan

    Justifikasi

    Perjalanan

    Kuantitas

    Harga

    Satuan

    (Rp) Total Harga

    Ke Lokasi Penelitian

    Ketua Pengumpulan data 2 kali 10.000 20.000

    Anggota 1 Pengumpulan data 2 kali 10.000 20.000

    Anggota 2 Pengumpulan data 2 kali 10.000 20.000

    Tahap Pelaksanaan Pelatihan SIG

    Ketua Pelatihan SIG 1 kali 10.000 10.000

    Anggota 1 Pelatihan SIG 1 kali 10.000 10.000

    Anggota 2 Pelatihan SIG 1 kali 10.000 10.000

    Tahap Evaluasi

    Ketua Evaluasi

    1 Kali

    10.000 10.000

    Anggota 1 Evaluasi

    1 Kali

    10.000 10.000

    Anggota 2 Evaluasi

    1 Kali

    10.000 10.000

    Sub total (Rp) 120.000

    4. Lain-lain

    Kegiatan Kuantitas Biaya Total Baiaya

    Publikasi Jurnal 1 kali 550.000 550.000

    Dokumentasi 170.000 150.000

    Sub total (Rp) 700.000

    TOTAL ANGGARAN YANG DIPERLUKAN (Rp) 5.700.000

  • 12

    Ringkasan Biaya

    1 Honorarium 1.500.000

    2 Biaya Habis Pakai dan Peralatan Penunjang

    3.380.000

    3 Perjalanan

    120.000

    4 Publikasi, Dokumentasi

    700.000

    JUMLAH 5.700.000

  • 13

    LAMPIRAN 1

    BIODATA KETUA DAN ANGGOTA

    A. Identitas Ketua

    Ketua

    1 Nama Lengkap (dengan gelar) Aryadi Nurfalaq, S.Si., M.T

    2 Jenis Kelamin Laki Laki

    3 Jabatan Fungsional Dosen

    4 NIP/NIK/Identitas lainnya -

    5 NIDN -

    6 Tempat, Tanggal Lahir Jeneponto, 19 Mei 1987

    7 E-mail [email protected]

    8 Nomor Telepon/HP 085242177263

    9 Alamat Kantor Jl. Latammacelling No. 9 Palopo

    10 Nomor Telepon/Faks (0471) 22111

    11 Lulusan yang Telah Dihasilkan -

    12 Nomor Telepon/Faks -

    13 Mata kuliah yang diampu Kecerdasan Buatan

    B. Riwayat Pendidikan

    S-1 S2

    Nama Perguruan Tinggi Universitas Negeri Makassar Universitas Hasanuddin

    Bidang Ilmu Prodi Fisika Prodi Teknik Geologi

    Tahun Masuk-Lulus 2005 2009 2011 2013

    Judul

    Skripsi/Tesis/Disertasi

    Model Anomali Magnetik

    Daerah Potensi Pasir Besi di

    Pantai Tamarunang, Kel.

    Pabiringa, Kec. Binamu, Kab.

    Jeneponto

    Analisis Struktur Bawah

    Permukaan Daerah BuaE Kab.

    Sidrap dengan menggunakan

    Geolistrik Tahanan Jenis

    Nama

    Pembimbing/Promotor

    Nasrul Ihsan, S.Si., M.Si

    Agus Susanto, S.Si., M.Si

    Prof. Dr. Dadang Ahmad S,

    M.Eng

    Dr. Ulva Ria Irfan, M.T

  • 14

    C. Pengalaman Penelitian Dalam 5 Tahun Terakhir

    No. Tahun Judul penelitian Pendanaan

    Sumber Jlm (juta)

    1 2013 Identifikasi Struktur Batuan Bawah Permukaan

    Daerah BuaE Kab. Sidrap Dengan Menggunakan

    Geolistrik Tahanan Jenis.

    Mandiri 5.000.000

    Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat

    dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ditemukan ketidaksesuiaan

    dengan kenyataan maka saya bersedia menerima sanksi.

    Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah stau persyaratan

    dalam pengajuan Hibah UNCP Pengabdian Kepada Masyarakat.

    Palopo, 5 September 2015

    Pengusul

    Aryadi Nurfalaq, S.Si., M.T.

  • 15

    A. Anggota I

    1 Nama Lengkap Andi Jumardi, S.Pd., M.Pd

    2 Jenis Kelamin Laki laki

    3 Jabatan Fungsional Dosen

    4 NIK -

    5 NIDN -

    6 Tempat, Tanggal Lahir Soppeng, 1 Januari 1988

    7 E-mail [email protected]

    8 NomorTelepon/HP 085 299 372 644

    9 Alamat Kantor Jl. Latammaccelling No. 09 B

    10 Nomor Telepon/Faks ( 0471 ) 22111 Kota Palopo

    11 Lulusan yang Telah Dihasilkan -

    12 Nomor Telepon/Faks -

    13 Mata Kuliah yang Diampu

    Pemetaan Sistem Informasi Geografi

    Sistem Berkas

    Kriptografi

    B. RiwayatPendidikan

    S-1 S2

    Nama Perguruan Tinggi Universitas Negeri Makassar Universitas Negeri Makassar

    Bidang Ilmu Prodi Pendidikan Geografi Prodi PKLH

    Tahun Masuk-Lulus 2006 2011 2012 2014

    Judul

    Skripsi/Tesis/Disertasi

    Tinjauan Geografi Terhadap

    Pengembangan Objek Wisata

    Gua Saripa di Desa Samangki

    Kecamatan Simbang

    Prospek Pengembangan

    Ekowisata Karst di Desa

    Samangki Kecamatan Simbang

    Nama

    Pembimbing/Promotor

    Drs. Zakaria Leo M,Si

    Drs Ibrahim Abbas M,Si

    Prof Dr Gufran Dirawan M,Ed

    Drs Abd Hallaf Hanafie M,Si

  • 16

    Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat

    dipertanggung jawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ditemukan ketidak

    sesuiaan dengan kenyataan maka saya bersedia menerima sanksi.

    Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah stau persyaratan

    dalam pengajuan Hibah UNCP Pengabdian Kepada Masyarakat.

    Palopo, 5 September 2015

    Pengusul

    Andi Jumardi, S.Pd., M.Pd.

  • 17

    A. Anggota II

    1 Nama Lengkap Zulfiqar Busrah, S.Si., M.Si.

    2 Jenis Kelamin Laki laki

    3 Jabatan Fungsional Dosen

    4 NIK -

    5 NIDN -

    6 Tempat, Tanggal Lahir Bulukumba, 01 Oktober 1989

    7 E-mail [email protected]

    8 Nomor Telepon/HP 085242050151

    9 Alamat Kantor Jl. Latammaccelling No. 09 B

    10 Nomor Telepon/Faks ( 0471 ) 22111 Kota Palopo

    11 Lulusan yang TelahDihasilkan -

    12 Nomor Telepon/Faks -

    13 Mata Kuliah yang Diampu Sistem Informasi Geografi

    Dasar-dasar Statistika

    B. Riwayat Pendidikan

    S-1 S-2

    Nama Perguruan Tinggi Universitas Hasanuddin Institut Pertanian Bogor

    Bidang Ilmu Matematika Matematika Terapan

    Tahun Masuk-Lulus 2007-2011 2012 2014

    Judul

    Skripsi/Tesis/Disertasi

    Solusi Numerik Persamaan

    Panas pada Koordinat Silinder

    dengan Menggunakan Metode

    Beda Hingga Skema Eksplisit

    dan Implisit

    Perbandingan Metode Analisis

    Homotopi dan Metode Iterasi

    Variasional pada Penyelesaian

    Masalah Gelombang Internal di

    Atmosfer.

    Nama

    Pembimbing/Promotor

    Drs. Khaeruddin, M.Sc.

    Andi Galsan M., S.Si, M.Si.

    Dr Jaharuddin, MS

    Dr Toni Bakhtiar, MSc

  • 18

    Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat

    dipertanggung jawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ditemukan ketidak

    sesuiaan dengan kenyataan maka saya bersedia menerima sanksi.

    Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah stau persyaratan

    dalam pengajuan Hibah UNCP Pengabdian Kepada Masyarakat.

    Palopo, 5 September 2015

    Pengusul

    Zulfiqar Busrah, S.Si., M.Si.

  • 19

    LAMPIRAN 2

    GAMBARAN IPTEKS YANG AKAN DITRANSFER KEPADA KEDUA MITRA

    Observasi Lokasi

    Mitra

    Pengumpulan informasi

    Perancangan modul Pelatihan SIG

    LUARAN

    Modul dan video tutorial

    pelatihan SIG

    PELAKSANAAN

    PELATIHAN

    Pemberian teori dasar.

    Praktiek lapangan

    Analisis Data

    Peningkatan pengetahuan dan

    keterampilan serta kemampuan

    mengaplikasikan SIG dalam bidang

    Fisika

  • 20

    LAMPIRAN 3

    PETA LOKASI WILAYAH MITRA

    Lokasi Mitra

    Lokasi Pengusul

    U

    S

    T B

  • 21

    LAMPIRAN 4

    SURAT PERNYATAN KERJASAMA MITRA

    Yang bertanda tangan dibawah ini :

    Nama : Aryadi Nurfalaq, S.Si., M.T

    Jabatan : Dosen

    Alamat instansi : Jl. Latammaceling No. 9 Kota Palopo

    Sebagai PIHAK PERTAMA selanjutnya disebut sebagai KETUA TIM PELAKSANA

    PROGRAM PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

    Nama : Yulvina Maesari, S.Pd., M.Pd

    Jabatan : Ketua Program Studi Fisika Fakultas Sains UNCP

    Alamat instansi : Perum Dosen UNCP, Jln. Malaja Mas Kota Palopo.

    Sebagai PIHAK KEDUA selanjutnya disebut MITRA KERJA

    Dengan ini menyatakan bahwa PIHAK KEDUA bersedia bekerja sama dengan PIHAK

    PERTAMA dalam kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dalam bentuk pengembangan

    modul dan tutorial pelatihan Sistem Informasi Geografis (SIG) sebagai upaya meningkatkan

    keterampilan SIG mahasiswa Program Studi Fisika Sains.

    Demikian surat pernyataan ini dibuat untuk digunakan sebagaimana mestinya.

    Palopo, 5 September 2015

    Pihak Pertama Pihak Kedua

    Aryadi Nurfalaq, S.Si., M.T Yulvina Maesari, S.Pd., M.Pd

    NIDN. 0913068701