78
KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I- 2013 Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai perkembangan ekonomi Sulawesi Tenggara yang meliputi perkembangan ekonomi makro, perkembangan inflasi daerah, perkembangan perbankan dan sistem pembayaran, informasi tentang keuangan daerah serta prospek perekonomian daerah Sulawesi Tenggara. Kajian ini disusun secara triwulanan oleh Kantor Bank Indonesia Kendari baik dengan menggunakan data internal maupun data yang diperoleh dari instansi terkait di luar Bank Indonesia. Untuk itu, tanggung jawab penulisan laporan ini sepenuhnya berada pada Bank Indonesia KPw Sulawesi Tenggara. Kami berharap kajian ini dapat terus ditingkatkan mutu, isi dan cara penyajiannya sehingga dapat bermanfaat bagi para pihak yang membutuhkannya. Untuk itu, saran dan masukan guna perbaikan dan penyempurnaan buku kajian ini sungguh akan kami hargai. Akhirnya, kami menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada semua pihak yang memungkinkan tersusunnya buku kajian ini dan kiranya kerja sama, saling tukar menukar informasi dan data dapat terus berkelanjutan. Kendari, 8 Mei 2013 KEPALA PERWAKILAN BANK INDONESIA PROVINSI SULAWESI TENGGARA Dian Nugraha Deputi Direktur

1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

KATA PENGANTAR

Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai

perkembangan ekonomi Sulawesi Tenggara yang meliputi perkembangan ekonomi

makro, perkembangan inflasi daerah, perkembangan perbankan dan sistem pembayaran,

informasi tentang keuangan daerah serta prospek perekonomian daerah Sulawesi

Tenggara.

Kajian ini disusun secara triwulanan oleh Kantor Bank Indonesia Kendari baik

dengan menggunakan data internal maupun data yang diperoleh dari instansi terkait di

luar Bank Indonesia. Untuk itu, tanggung jawab penulisan laporan ini sepenuhnya berada

pada Bank Indonesia KPw Sulawesi Tenggara.

Kami berharap kajian ini dapat terus ditingkatkan mutu, isi dan cara penyajiannya

sehingga dapat bermanfaat bagi para pihak yang membutuhkannya. Untuk itu, saran dan

masukan guna perbaikan dan penyempurnaan buku kajian ini sungguh akan kami hargai.

Akhirnya, kami menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada semua

pihak yang memungkinkan tersusunnya buku kajian ini dan kiranya kerja sama, saling

tukar menukar informasi dan data dapat terus berkelanjutan.

Kendari, 8 Mei 2013KEPALA PERWAKILAN BANK INDONESIA

PROVINSI SULAWESI TENGGARA

Dian NugrahaDeputi Direktur

Page 2: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

Halaman Ini Sengaja Dikosongkan

Page 3: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

DAFTAR ISI

1

BAB I PERKEMBANGAN EKONOMI MAKRO

1.1 KONDISI UMUM………………………………………………………………………………………………………. 5

1.2 PDRB MENURUT PENGGUNAAN…………………………………………………………………………………….. 61.2.1 KONSUMSI…………………………………………………………………………………………………. 8

1.2.2 INVESTASI………………………………………………………………………………………………….. 10

1.2.3 EKPOR & IMPOR…………………………………………………………………………………………… 12

1.3 PDRB MENURUT LAPANGAN USAHA…………………………………………………………………………………….. 14

1.3.1 Sektor Pertanian……………………………………………………………………………………………. 16

1.3.2 Sektor Pertambangan…………………………………………………………………………………….. 161.3.3 Sektor Industri Pengolahan…………………………………………………………………………………….. 17

1.3.4 Sektor Perdagangan, Hotel, dan Restoran (PH)……………………………………………………………………………………..18

1.3.5 Sektor Bangunan…………………………………………………………………………………………. 19

1.3.6 Sektor Angkutan dan Komunikasi…………………………………………………………………………………….. 20

1.3.7 Sektor Keuangan…………………………………………………………………………………………. 21

1.3.8 Sektor Lainnya……………………………………………………………………………………………… 21BAB II PERKEMBANGAN INFLASI

2.1 KONDISI UMUM TAHUN 2013………………………………………………………………………………………………………………23

2.2 INFLASI TRIWULAN I -2013………………………………………………………………………………………………………24

2.3 INFLASI BERDASARKAN KELOMPOK BARANG………………………………………………………………………………………………25

2.4 DISAGREGASI INFLASI……………………………………………………………………………………………… 30

2.5 UPAYA PENGENDALIAN INFLASI…………………………………………………………………………………………………….31BAB III PERKEMBANGAN PERBANKAN DAN SISTEM PEMBAYARAN

3.1 PERKEMBANGAN PERBANKAN…………………………………………………………………………………………………………37

3.1.1 Bank Umum………………………………………………………………………………………………………… 38

3.1.2 Bank Perkreditan Rakyat (BPR)……………………………………………………………………………………. 43

3.1.3 Perbankan Syariah…………………………………………………………………………………………. 453.2 PERKEMBANGAN SISTEM PEMBAYARAN 47

3.2.1 Perkembangan Pembayaran Tunai 47

3.2.2 Perkembangan Pembayaran Non Tunai 48

BAB IV PERKEMBANGAN KEUANGAN DAERAH

4.1 KONDISI UMUM…………………………………………………………………………………………………… 49

4.2 REALISASI ANGGARAN BELANJA PADA APBD TRIWULAN I - 2013……………………………………………………………………………………………………494.3 REALISASI ANGGARAN PENDAPATAN PADA APBD TRIWULAN I - 2013 …………………………………………………………………………………51

4.4 REALISASI ANGGARAN KABUPATEN/KOTA …………………………………………………………………………………52

V PERKEMBANGAN TENAGA KERJA & INDIKATOR KESEJAHTERAAN

5.1 KONDISI UMUM………………………………………………………………………………………….. 54

5.2 KETENAGAKERJAAN………………………………………………………………………………………. 54

5.3 KESEJAHTERAAN………………………………………………………………………………………….. 555.3.1 Nilai Tukar Petani (NTP)…………………………………………………………………………………… 55

5.3.2 Jumlah Penduduk Miskin………………………………………………………………………………… 57

BAB VI PROSPEK EKONOMI

6.1 PROSPEK EKONOMI MAKRO………………………………………………………………………………… 59

6.2 PROSPEK INFLASI………………………………………………………………………………………….. 60LAMPIRAN DATA………………………………………………………………………………………………………..

KATA PENGANTAR………………………………………………………………………………………………………..DAFTAR ISI………………………………………………………………………………………………………………..DAFTAR GRAFIK…………………………………………………………………………………………………………..DAFTAR TABEL…………………………………………………………………………………………………………….RINGKASAN EKSEKUTIF……………………………………………………………………………………………………….

Page 4: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

DAFTAR GRAFIKDAFTAR GRAFIK

Nama Grafik……………………………………………………………………………………………………………………….No Halaman

Grafik 1.1 Nominal dan Pertumbuhan Ekonomi Sulawesi Tenggara (yoy)……………………………………………………………………………………….5

Grafik 1.2 Pangsa PDRB Penggunaan Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Sulawesi Tenggara (yoy)……………………………………………………………………………………….7

Grafik 1.3 Indeks Keyakinan Konsumen ………………………………………………………………………………………. 8

Grafik 1.4 Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini………………………………………………………………………………………. 8

Grafik 1.5 Penerimaan Pajak…………………………………………………………………………………………. 9

Grafik 1.6 Konsumsi Air………………………………………………………………………………………………. 9

Grafik 1.7 Pertumbuhan Kendaraan Bermotor………………………………………………………………………………………. 9

Grafik 1.8 Perkembangan Kredit Konsumsi………………………………………………………………………………………. 9

Grafik 1.9 Kredit Investasi…………………………………………………………………………………………….. 11

Grafik 1.10 Penjualan Semen………………………………………………………………………………………….. 11

Grafik 1.11 Nilai dan Volume Ekspor………………………………………………………………………………………. 12

Grafik 1.12 Arus Muat Pelabuhan………………………………………………………………………………………. 13

Grafik 1.13 Arus Bongkar Pelabuhan………………………………………………………………………………………. 14

Grafik 1.14 Pangsa Sektoral…………………………………………………………………………………………… 15

Grafik 1.15 Produksi Padi Sulawesi Tenggara………………………………………………………………………………………. 16

Grafik 1.16 Produksi Bijih Nikel PT. Antam, Tbk………………………………………………………………………………………. 17

Grafik 1.17 Produksi Ferronikel PT. Antam, Tbk………………………………………………………………………………………. 18

Grafik 1.18 Tingkat Hunian Hotel………………………………………………………………………………………. 19

Grafik 1.19 Arus Bongkar Muat………………………………………………………………………………………. 19

Grafik 1.20 Jumlah Arus Penumpang Di Bandara Haluoleo Kendari……………………………………………………………………………………….20

Grafik 1.21 Aset Perbankan Di Sulawesi Tenggara (Juta, %)……………………………………………………………………………………21

Grafik 2.1 Inflas Kawasan Timur Indonesia………………………………………………………………………………………………………………….24

Grafik 2.2 Inflasi Bulanan Kota Kendari………………………………………………………………………………………………………………….24

Grafik 2.3 Inflasi Historis Kota Kendari………………………………………………………………………………………………………………….24

Grafik 2.4 Perbandingan Inflasi Kendari Dengan Inflasi Daerah Asal Barang………………………………………………………………………………………………………………….25

Grafik 2.5 Inflasi Bahan Makanan………………………………………………………………………………………… 26

Grafik 2.6 Inflasi Makanan Jadi…………………………………………………………………………………………. 27

Grafik 2.7 Inflasi Perumahan…………………………………………………………………………………………. 28

Grafik 2.8 Inflasi Kesehatan…………………………………………………………………………………………… 28

Grafik 2.9 Disagregasi Inflasi……………………………………………………………………………………………. 30

Grafik 2.10 Disagregasi Inflasi Historis………………………………………………………………………………………… 31

Grafik 3.1 Pertumbuhan DPK…………………………………………………………………………………………………………….39

Grafik 3.2 Pangsa dan Nominal DPK Trw.1 - 2013 (%, Milyar)………………………………………………………………………………39

Grafik 3.3 Pangsa dan Nominal Kredit Penggunaan Trw. I - 2013 (%, Milyar)…………………………………… 39

Grafik 3.4 Pertumbuhan (g) dan Nominal Kredit Penggunaan (%, Triliun)………………………………………… 40

Grafik 3.5 Pertumbuhan Kredit Sektoral……………………………………………………………………………… 41

Grafik 3.6 Pangsa Kredit Sektoral…………………………………………………………………………………….. 41

Grafik 3.7 Perkembangan BOPO Bank Umum……………………………………………………………………….. 42

Grafik 3.8 Pangsa dan Nominal DPK Trw.1 - 2013 (%, Milyar)………………………………………………………………………………46

Grafik 3.9 Pangsa dan Nominal Pembiayaan Jenis PenggunaanTrw.1 - 2013 (%, Juta)………………………………………………………………………………46

Grafik 4.1 Persentase Realisasi Pendapatan Hingga Triw I-2013 …………………………………………………………………………………………………52

Grafik 4.2 Persentase Realisasi Belanja Hingga Triw I-2013 …………………………………………………………………………………………………53

Grafik 5.1 Angkatan Kerja dan Penduduk Bekerja di Sulawesi Tenggara …………………………………………………………………………………………………55

Grafik 5.2 Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Sulawesi Tenggara dan Nasional …………………………………………………………………………………………………55

Grafik 5.3 NTP Sulawesi Tenggara ………………………………………………………………………………………………… 56

Grafik 5.4 NTP Sulawesi Tenggara, Sulampua, Nasional …………………………………………………………………………………………………56

Grafik 5.5 Jumlah Penduduk Miskin Sulawesi Tenggara …………………………………………………………………………………………………57

Grafik 6.1 Indeks Keyakinan Konsumen …………………………………………………………………………………………………59

Grafik 6.2 Inflasi Bulanan dan Ekseptasi Inflasi Kota Kendari …………………………………………………………………………………………………61

Page 5: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

DAFTAR TABELDAFTAR TABEL

Nama Tabel……………………………………………………………………………………………………………………….No Halaman

Tabel 1.1 Pertumbuhan PDRB Penggunaan Sulawesi Tenggara (yoy)……………………………………………..…………………………………………………..7

Tabel 1.2 Kontribusi PDRB Penggunaan Sulawesi Tenggara (yoy)……………………………………………..…………………………………………………..7

Tabel 1.3 Pertumbuhan Tiap Sektor Y-O-Y (dalam persen)……………………………………………..…………………………………………………..14

Tabel 1.4 Kontribusi Pertumbuhan Sektoral (yoy)……………………………………………..…………………………………………………..15

Tabel 1.5 Perkembangan Kredit Perumahan/Ruko……………………………………………..…………………………………………………..20

Tabel 2.1 Inflasi Kelompok Komoditas (%)……………………………………………..………………………………………….. 25

Tabel 2.2 Komoditas Penyumbang Inflasi di Bulan Januari, Februari, dan Maret……………………………………………………………………………………..29

Tabel 3.1 Perkembangan Indikator Bank Umum dan BPR……………………………………………………………………………………..37

Tabel 3.2 Perkembangan Indikator Bank Umum…………………………………………………………………………………….. 38

Tabel 3.3 Perkembangan Rasio NIM Bank Umum…………………………………………………………………………………….. 43

Tabel 3.4 Perkembangan Indikator BPR…………………………………………………………………………………….. 44

Tabel 3.5 Perkembangan Indikator Perbankan Syariah (Juta Rupiah, %)……………………………………………………………………………………..46

Tabel 3.6 Data Indikator Sistem Pembayaran Provinsi Sulawesi Tenggara……………………………………………………………………………………..48

Tabel 4.1 Realisasi Pendapatan dan Belanja Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara s.d Tw I-2013 ..(Rupiah)……………………………………………………………………………………..49

Tabel 4.2 Realisasi Belanja Hingga Triwulan I-2013 (Rupiah)……………………………………………………………………………………..50

Tabel 4.3 Realisasi Pendapatan Hingga Triw I-2013……………………………………………………………………………………..51

Tabel 5.1 Pekerja Menurut Lapangan Kerja Utama……………………………………………………………………………………………..55

Tabel 5.2 NTP Provinsi Sulawesi Tenggara ……………………………………………………………………………………………..57

Tabel 6.1 Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Sulawesi Tenggara……………………………………………………………………………………………..59

Tabel 6.2 Proyeksi Inflasi…………………………………………………………………………………………….. 60

Page 6: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

Ringkasan Eksekutif Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 1

RINGKASAN EKSEKUTIFKAJIAN EKONOMI REGIONAL

PROVINSI SULAWESI TENGGARATRIWULAN I-2013

PERKEMBANGAN EKONOMI MAKRO

Perkembangan ekonomi Sulawesi Tenggara menunjukkan pertumbuhan tinggi di

awal tahun 2013 pada level 9,72% (yoy). Namun, angka tersebut lebih rendah

dibandingkan pertumbuhan pada triwulan I-2012 yang sebesar 10,10% (yoy).

Dibandingkan dengan nasional, pertumbuhan ekonomi Sultra melampaui pertumbuhan

ekonomi nasional yang mencapai 6,02%, meski pangsa sumbangan Sultra masih relatif

kecil yaitu sebesar 0,54%.

Pada sisi penggunaan, sama dengan triwulan sebelumnya, pertumbuhan tinggi

ekonomi Sulawesi Tenggara kembali ditopang oleh pertumbuhan tinggi pada konsumsi

rumah tangga dan diikuti oleh investasi. Peningkatan konsumsi rumah tangga ditopang

oleh adanya kenaikan upah minimum provinsi sebesar 10%.Selain itu, meningkatnya

penapatan masyarakat dari sektor pertambangan juga turut mendorong peningkatan

konsumsi rumah tangga. Lebih lanjut, peningkatan investasi ditopang oleh investasi pada

sektor pertambangan, industri pengolahan dan bangunan. Kemudian, sama dengan

triwulan sebelumnya, ekspor pada periode laporan juga mengalami penurunan

pertumbuhan dibandingkan periode yang sama tahun 2012 yang disebabkan oleh

larangan ekspor barang komoditas tambang ore sejak Mei 2012. Selanjutnya, kondisi

penurunan pertumbuhan juga terjadi pada komponen impor, yang disebabkan oleh tidak

terdapatnya aktivitas impor luar negeri pada periode laporan, yang berbeda dengan

kondisi pada periode tahun sebelumnya masih terdapat aktivitas impor luar negeri.

Perlambatan pada ekspor dan impor juga mendorong terjadinya perlambatan ekonomi

Sulawesi Tenggara dibandingkan dengan periode triwulan I-2012.

Pada sisi sektoral, sama dengan triwulan sektor utama yang menopang

pertumbuhan ekonomi Sulawesi Tenggara adalah sektor sektor pertambangan dan

penggalian, sektor perdagangan-hotel-restauran (PHR) dan sektor bangunan. Sektor

pertambangan dan penggalian kembali tumbuh tinggi pada periode laporan, yang

ditopang oleh pertambangan nikel dan aspal yang kandungannya cukup besar di bumi

Sulawesi Tenggara. Pertumbuhan sektor pertambangan tersebut relatif melambat

dibandingkan pertumbuhan pada periode triwulan I-2012. Kemudian, perlambatan

ekonomi juga ditopang oleh perlambatan yang terjadi pada sekktor PHR dan bangunan.

Page 7: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

Ringkasan Eksekutif Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 2

Perlambatan juga terjadi pada sektor pertanian sebagai sektor utama yang memiliki

pangsa terbesar di Sulawesi Tenggara.

PERKEMBANGAN INFLASI

Perkembangan harga pada tingkat nasional pada triwulan I-2013 tercatat

mengalami inflasi sebesar 5,90% (yoy) yang didorong oleh inflasi yang terjadi pada

kelompok bahan makanan (12,95%, yoy) dan makanan jadi-minuman-rokok-tembakau

(5,98%, yoy). Kondisi inflasi tersebut mengalami peningkatan dibanding dengan inflasi di

triwulan I-2012 yang tercatat sebesar 3,97% (yoy). Peningkatan tersebut disebabkan oleh

meningkatnya tekanan pada kelompok bahan makanan dan makanan jadi yang

disebabkan oleh peningkatan ekspektasi kenaikan harga akibat tarik ulur kenaikan bahan

bakar minyak bersubsidi. Meski meningkat, namun angka inflasi nasional tersebut masih

berada dalam kisaran sasarannya yaitu 4,5 ± 1 persen.

Berbeda dengan tren peningkatan inflasi pada level nasional, di Sulawesi Tenggara

yang diwakili oleh Kota Kendari mengalami inflasi yang lebih rendah dibandingkan tingkat

inflasi nasional. Perkembangan harga di triwulan I-2013 tercatat mengalami inflasi sebesar

3,02% (yoy) yang didorong oleh inflasi tinggi pada kelompok bahan makanan (5,75%,

yoy) dan makanan jadi-minuman-rokok-tembakau (3,74%, yoy). Angka inflasi tersebut

menurun signifikan dibandingkan dengan angka inflasi pada periode yang sama tahun

2012 yang sebesar 5,10% (yoy). Penurunan inflasi di Kota Kendari disebabkan oleh

menurunnya tekanan pada inflasi kelompok bahan makanan dan makanan jadi. Hal ini

didorong oleh kondisi cuaca yang relatif stabil dengan curah hujan dan gelombang laut

tinggi hanya terjadi dibulan Januari, berbeda dengan tahun 2012, periode curah hujan

dan gelombang laut tinggi terjadi sejak Januari hingga April. Kondisi ini mampu

menurunkan tekanan inflasi yang berasal dari kenaikan harga ikan tangkap.

PERKEMBANGAN PERBANKAN DAN SISTEM PEMBAYARAN

Pada triwulan I-2013, aset perbankan menunjukkan perkembangan yang cukup

tinggi dengan parameter pertumbuhan sebesar 25,07% (y.o.y), sehingga total aset

perbankan pada triwulan I-2013 menjadi Rp16,45 Triliun. Ekspansi kredit yang tumbuh

sebesar 29,44% dan perkembangan DPK (Dana Pihak Ketiga) yang tumbuh sebesar

14,28% merupakan kondisi yang mendorong pertumbuhan aset perbankan pada

Triwulan I-2013, disparitas antara DPK dan kredit dimaksud mendorong angka LDR (Loan

to Deposit Ratio) menjadi sebesar 105,39%. Sementara itu, indikator kesehatan

penyaluran kredit juga masih berada pada level cukup aman dengan parameter angka NPL

(Non Performing Loan) yang relatif kecil sebesar 1,81%. Efisiensi perbankan tergolong

Page 8: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

Ringkasan Eksekutif Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 3

cukup baik, terlihat dari rasio BOPO yang tercatat sebesar 54,09%, kinerja positif

perbankan juga terlihat dari NIM yang sebesar 9,74% atau berada di atas standar 6%

yang ditetapkan oleh Bank Indonesia.

Perbankan syariah menunjukkan perkembangan yang sangat tinggi dengan

indikator pertumbuhan aset sebesar 130,09%. Peningkatan aset tersebut didorong oleh

penyaluran kredit/pembiayaan dan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) yang cukup

agresif, dengan pertumbuhan masing-masing sebesar 40,20% dan 58,96% (Tabel 3.5).

Pertumbuhan kredit yang lebih tinggi dari pertumbuhan DPK menyebabkan angka FDR

perbankan syariah cukup besar yaitu 109,97%

Dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat akan uang kartal1 khususnya untuk

keperluan transaksi (transaction motive) Bank Indonesia telah mengedarkan uang kartal

baik melalui perbankan maupun langsung kepada masyarakat yang ada di wilayah

Sulawesi Tenggara. Uang kartal yang telah diedarkan di Sulawesi Tenggara pada triwulan

I-2013 adalah sebesar Rp100,49 Milyar, lebih rendah dari periode yang sama tahun

sebelumnya yang tercatat sebesar Rp214,19 Milyar.

PERKEMBANGAN KEUANGAN DAERAH

Kinerja penyerapan anggaran belanja APBD Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara

pada triwulan I-2013 relatif belum optimal. Dari total anggaran belanja daerah sebesar

Rp1.898,24 miliar, baru sekitar 16,48% yang telah direalisasikan dengan nominal sebesar

Rp301,72 milyar. Persentase realisasi anggaran terbesar berada pada belanja transfer dan

belanja operasi, masing-masing sebesar 408,60% dan 14,05% dari total plafond

anggaran. Dari sisi pendapatan, realisasi pendapatan daerah hingga triwulan I-2013

tercapai cukup baik, secara nominal sebesar Rp564,94 milyar atau sekitar 27,76% dari

total target pendapatan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara. Pencapaian ini berasal

dari transfer dana perimbangan dan pendapatan asli daerah yang meliputi pajak, restribusi

dan laba perusahaan daerah. Sumbangan terbesar pendapatan daerah bersumber dari

PAD pemerintah yang tercatat sebesar Rp327,01 miliar atau 33,33% dari plafond yang

dianggarkan sebesar Rp981,03 miliar.

Sejalan dengan level provinsi, pada level Kabupaten/Kota kinerja penyerapan APBD

komponen pendapatan hingga triwulan I-2013 tergolong baik dengan rata-rata realisasi

sebesar 25,80%. Dari 11 Kabupaten/Kota yang sudah melaporkan angka realisasi

anggaran, hanya 4 Kabupaten/Kota yang angka realisasi pendapatannya berada dibawah

25% yaitu Bau-Bau, Muna, Kolaka dan Konawe Utara yang disebabkan oleh rendahnya

1 Uang kartal terdiri dari uang kertas dan uang logam.

Page 9: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

Ringkasan Eksekutif Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 4

penghimpunan pendapatan dari PAD, dan dana perimbangan. Berbeda dengan

persentase penghimpunan pendapatan yang cukup besar di Kabupaten/Kota, persentase

realisasi belanja hingga triwulan I-2013 justru relatif kecil dengan rata-rata rata-rata

penyerapan sebesar 11,67%. Diantara 11 Kabupaten/Kota yang sudah melaporkan angka

realisasi belanjanya, 4 Kabupaten/Kota memiliki tingkat penyerapan belanja dibawah 10%

sedangkan 7 lainnya berada di kisaran 10% sampai dengan 17%.

PERKEMBANGAN TENAGA KERJA DAN KESEJAHTERAAN

Pada triwulan I-2013 kinerja indikator kesejahteraan Provinsi Sulawesi Tenggara

mengalami peningkatan dibanding dengan tahun sebelumnya sebelumnya. Hal ini

tercermin dari indeks Nilai Tukar Petani (NTP) yang berada di level positif sebesar 105,72.

Sedangkan jumlah pengangguran periode data Februari 2013 mengalami penurunan

sebesar 10,44% dari periode yang Agustus tahun 2012. Kemudian, angka kemiskinan

juga mengalami penurunan dari 14,61% dari jumlah penduduk menjadi 13,06%, dimana

jumlah penduduk miskin pedesaan turun sebanyak 31.250 jiwa.

Page 10: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

BAB IPERKEMBANGAN

EKONOMI MAKRO

Page 11: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 5

1.1 KONDISI UMUM

Perkembangan ekonomi Sulawesi Tenggara menunjukkan pertumbuhan tinggi di

awal tahun 2013 pada level 9,72% (yoy). Namun, angka tersebut lebih rendah

dibandingkan pertumbuhan pada triwulan I-2012 yang sebesar 10,10% (yoy)

(Grafik 1.1). Dibandingkan dengan nasional, pertumbuhan ekonomi Sultra melampaui

pertumbuhan ekonomi nasional yang mencapai 6,02%, meski pangsa sumbangan Sultra

masih relatif kecil yaitu sebesar 0,54%.

Dari sisi sektoral, pertanian masih menjadi sektor yang memiliki pangsa terbesar, yang

diikuti oleh sektor perdagangan, jasa-jasa dan pengangkutan. Kemudian, dari sisi

penggunaan, pengeluaran konsumsi dan investasi memegang peranan terbesar dalam

pembentukan perekonomian Sulawesi Tenggara.

Dibandingkan dengan periode triwulan IV-2012 yang tumbuh sebesar 9,59%,

pertumbuhan di awal tahun 2013 tercatat lebih tinggi. Kondisi tersebut lebih baik

disbanding tahun tahun sebelumnya, yang pada awal tahun pertumbuhan selalu lebih

rendah.

Berdasarkan harga berlaku, nominal PDRB triwulan I-2013 tercatat sebesar Rp9,56 Triliun,

sementara atas dasar harga konstan nominal PDRB tercatat sebesar Rp3,62 Triliun.

Nominal PDRB tersebut lebih rendah dibandingkan triwulan sebelumnya yang sebesar

Rp3,64 Triliun.

Grafik 1.1 Nominal dan Pertumbuhan Ekonomi Sulawesi Tenggara (yoy)

7.40%7.47%6.65%

8.73% 8.23%

8.98%8.32%7.43% 8.94%8.47%8.17%7.84%

10.10%11.21%11.58%

9.59%9.72%

0

0.5

1

1.5

2

2.5

3

3.5

4

0%

2%

4%

6%

8%

10%

12%

14%

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

2009 2010 2011 2012 2013

Billi

ons

PDRB (Skala Kanan) Pertumbuhan (Skala Kiri)

Sumber : BPS Prov. SUltra

Page 12: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 6

Pada sisi penggunaan, sama dengan triwulan sebelumnya, pertumbuhan tinggi

ekonomi Sulawesi Tenggara kembali ditopang oleh pertumbuhan tinggi pada

konsumsi rumah tangga dan diikuti oleh investasi. Peningkatan konsumsi rumah

tangga ditopang oleh adanya kenaikan upah minimum provinsi sebesar 10%.Selain itu,

meningkatnya penapatan masyarakat dari sektor pertambangan juga turut mendorong

peningkatan konsumsi rumah tangga. Lebih lanjut, peningkatan investasi ditopang oleh

investasi pada sektor pertambangan, industri pengolahan dan bangunan. Kemudian, sama

dengan triwulan sebelumnya, ekspor pada periode laporan juga mengalami penurunan

pertumbuhan dibandingkan periode yang sama tahun 2012 yang disebabkan oleh

larangan ekspor barang komoditas tambang ore sejak Mei 2012. Selanjutnya, kondisi

penurunan pertumbuhan juga terjadi pada komponen impor, yang disebabkan oleh tidak

terdapatnya aktivitas impor luar negeri pada periode laporan, yang berbeda dengan

kondisi pada periode tahun sebelumnya masih terdapat aktivitas impor luar negeri.

Perlambatan pada ekspor dan impor juga mendorong terjadinya perlambatan ekonomi

Sulawesi Tenggara dibandingkan dengan periode triwulan I-2012.

Pada sisi sektoral, sama dengan triwulan sektor utama yang menopang

pertumbuhan ekonomi Sulawesi Tenggara adalah sektor sektor pertambangan

dan penggalian, sektor perdagangan-hotel-restauran (PHR) dan sektor bangunan.

Sektor pertambangan dan penggalian kembali tumbuh tinggi pada periode laporan, yang

ditopang oleh pertambangan nikel dan aspal yang kandungannya cukup besar di bumi

Sulawesi Tenggara. Pertumbuhan sektor pertambangan tersebut relatif melambat

dibandingkan pertumbuhan pada periode triwulan I-2012. Kemudian, perlambatan

ekonomi juga ditopang oleh perlambatan yang terjadi pada sekktor PHR dan bangunan.

Perlambatan juga terjadi pada sektor pertanian sebagai sektor utama yang memiliki

pangsa terbesar di Sulawesi Tenggara.

1.2 PDRB MENURUT PENGGUNAAN

Pada sisi penggunaan berbeda dengan periode sebelumnya, posisi komponen

konsumsi menjadi dominator utama perekonomian Sulawesi Tenggara dengan

kontribusi tertinggi diantara komponen lainnya yaitu sebesar 4,11%. Kontribusi

tersebut meningkat dibandingkan tahun 2012 yang disebabkan oleh peningkatan

konsumsi rumah tangga sebagai efek dari peningkatan pendapatan. Kemudian,

komponen investasi yang pada tahun 2012 memiliki kontribusi terbesar, pada periode

laporan mengalami penurunan, hal ini diperkirakan disebabkan oleh melambatnya invesasi

di triwulan pertama yang merupakan awal tahun yang merupakan periode perencanaan

investasi.

Page 13: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 7

Sumber : BPS Sultra

Tabel 1.1 Pertumbuhan PDRB Penggunaan Sulawesi Tenggara (yoy)2013

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1Rumah Tangga 5.20% 10.11% 4.94% 8.03% 8.02% 8.11% 8.30%Pemerintah 6.52% 17.73% 7.78% 10.71% 9.41% 6.78% 4.22%Investasi 13.00% 6.92% 7.25% 14.34% 15.31% 13.86% 10.81%Ekspor barang dan jasa 8.45% 6.41% 17.23% 9.52% 5.80% 3.53% 1.68%Dikurangi impor barang dan jasa 6.89% 16.27% 4.89% 7.95% 3.92% 4.82% 0.99%

PRODUK DOMESTIK BRUTO 8.21% 8.68% 10.10% 11.21% 11.58% 9.59% 9.72%

PENGGUNAAN 2010 2011 2012

Tabel 1.2 Kontribusi PDRB Penggunaan Sulawesi Tenggara (yoy)Penggunaan Kontribusi 2011 Kontribusi 2012 Kontribusi Q1 2013

Rumah Tangga 4.43% 3.82% 4.11%Konsumsi Pemerintah 3.54% 1.62% 0.81%Investasi 3.98% 4.95% 3.34%Ekspor 1.91% 2.14% 0.53%Impor -5.18% 2.12% 0.34%

Sumber : BPS Sultra

Berdasarkan pangsanya, konsumsi rumah tangga masih merupakan komponen dengan

pangsa terbesar yaitu 52,74%, kemudian diikuti oleh komponen investasi dan konsumsi

pemerintah yang masing-masing sebesar 31,04% dan 20,50%. Besarnya peranan

konsumsi rumah tangga tersebut didorong oleh karakteristik masyarakat Sulawesi

Tenggara yang konsumtif. Namun, secara historis, pola penurunan pangsa konsumsi

rumah tangga mulai beralih di awal tahun dengan peningkatan pangsa meski relatif kecil.

Diperkirakan, pangsa konsumsi akan bergeser pada periode-periode berikutnya seiring

dengan besarnya pangsa investasi.

Grafik 1.2 Pangsa PDRB Penggunaan Terhadap Pertumbuhan EkonomiSulawesi Tenggara (yoy)

53.61% 52.12% 52.03% 51.86% 52.74%

19.93% 19.62% 21.31% 21.15% 20.50%

30.29% 31.63% 32.77% 33.77% 31.04%

-3.84% -3.37% -6.11%

6.78%

-6.39%-10%

10%

30%

50%

70%

90%

2009 2010 2011 2012 Q1 2013

Konsumsi Rumah Tangga Konsumsi Pemerintah Investasi Net Ekspor

Sumber : BPS

Page 14: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 8

1.2.1 KONSUMSI

Kegiatan konsumsi rumah tangga pada triwulan I-2013 mengalami

perkembangan yang positif tercermin dari pertumbuhan tahunan sebesar 8,30%

(Tabel 1.1). Pertumbuhan tersebut meningkat pada signifikan dibandingkan dengan

periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar 4,94% (Tabel 1.1).

Hasil survei Bank Indonesia terhadap 100 responden konsumen di Kota Kendari juga

mengkonfirmasi peningkatan pertumbuhan konsumsi rumah tangga tersebut yang

terukur dari angka Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) yang berada pada level optimis

sebesar 146 pada Maret 2013 (Grafik 1.3). Optimisme tersebut didorong oleh adanya

optimisme kenaikan panghasilan saat ini dibandingkan dengan penghasilan pada tahun

sebelumnya dengan angka indeks sebesar 161 (Grafik 1.4)

Selain itu, peningkatan konsumsi juga terkonfirmasi dari meningkatnya indikator

keyakinan masyarakat akan kondusifnya kondisi ekonomi saat ini untuk melakukan

aktivitas konsumsi pada Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) yang berada pada level optimis

sebesar 124 (Grafik 1.4). Lebih lanjut, optimisme akan kenaikan penghasilan saat ini juga

tercermin dari peningkatan penerimaan pajak pada KPP Pratama Kendari sebesar 19.86%1

dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Adapun besaran penerimaan pajak

didominasi oleh penerimaan pajak penghasilan yang mencerminkan peningkatan

pendapatan masyarakat yang dikenai pajak.

Grafik 1.3 Indeks Keyakinan Konsumen Grafik 1.4 Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini

0.020.040.060.080.0

100.0120.0140.0160.0

Jan

Feb

Mar

Apr

Mei

Jun Jul

Agu

st

Sept

Okt

No

v

Des Jan

Feb

Mar

2012 2013

Indeks Keyakinan Konsumen Indeks Kondisi Ekonomi saat ini

Indeks Ekspektasi Konsumen

0.020.040.060.080.0

100.0120.0140.0160.0180.0200.0

Jan

Feb

Ma

r

Ap

r

Mei

Jun Jul

Agu

st

Sep

t

Okt

No

v

Des Jan

Feb

Ma

r

Ap

r

2012 2013

Indeks Penghasilan Konsumen Indeks Ketersediaan lapangan kerja

Indeks Kegiatan Usaha Indeks Kondisi Ekonomi saat ini

Sumber : LBU Sumber : LBU

Selain indikator indeks keyakinan tersebut, beberapa indikator lainnya juga

mencerminkan pertumbuhan komponen konsumsi rumah tangga dengan

pertumbuhan cukup tinggi antara lain konsumsi air, dan pertumbuhan kendaraan

bermotor di Sulawesi Tenggara. Konsumsi air di Kota Kendari pada triwulan I-2013

1 Proyeksi penerimaan pajak Provinsi Sulawesi Tenggara

Page 15: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 9

tumbuh 5,10% secara tahunan (Grafik 1.6) dengan rata-rata pemakaian air sebesar 46

M3. Pertumbuhan tersebut didorong oleh meningkatnya permintaan pemasangan air di

Kota Kendari, selain itu rata-rata pemakaian air juga mengalami peningkatan, dibanding

tahun 2012 yang sebesar 37 M3. Selanjutnya, jumlah kendaraan bermotor roda empat

juga mengalami peningkatan yang cukup tinggi yaitu sebesar 73,66% (Grafik 1.7) yang

mencerminkan peningkatan pembelian kendaraan bermotor roda empat.

Tren peningkatan akses pembiayaan oleh perbankan melalui kredit konsumsi

terhadap masyarakat juga turut mendorong peningkatan konsumsi rumah

tangga yang pada periode laporan mengalami pertumbuhan sebesar 30,22% (y.o.y)

(Grafik 1.8). Alokasi kredit konsumsi merupakan yang terbesar pada alokasi total kredit

perbankan. Penggunaan kredit konsumsi oleh masyarakat umumnya adalah untuk

pembelian kendaraan bermotor, barang elektronikserta kebutuhan dasar lainnya.

Grafik 1.5 Penerimaan Pajak Grafik 1.6 Konsumsi Air

-2040

6080

100

120140

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

2011 2012 2013Mily

ar

Pajak Penghasilan PPN & PPnBM Pendapatan atas Pl dan PIB

5.10%

0

200

400

600

800

1000

1200

-10%

-5%

0%

5%

10%

15%

20%

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

2009 2010 2011 2012 2013

Tho

usan

ds

Konsumsi Air Rumah Tangga (M3) (Skala kiri) Growth Konsumsi Air Rumah Tangga (skala kanan)

Sumber : KPP Kendari Sumber : PDAM Kendari

Grafik 1.7 Pertumbuhan Kendaraan Bermotor Grafik 1.8 Perkembangan Kredit Konsumsi

-40%

-20%

0%

20%

40%

60%

80%

100%

02000400060008000

100001200014000160001800020000

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

2010 2011 2012 2013

Jumlah Roda 2 (Skala Kiri) Jumlah Roda 4 (Skala Kiri)

gJumlah Roda 2 (Skala kanan) gJumlah Roda 4 (Skala kanan)

0%

10%

20%

30%

40%

50%

60%

0.00

1.00

2.00

3.00

4.00

5.00

6.00

7.00

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

2007 2008 2009 2010 2011 2012 2013

Trili

un

Konsumsi (Skala Kiri) Growth Konsumsi (Skala Kanan)

Sumber : Polda Sulawesi Tenggara Sumber : LBU

Berbagai indikator peningkatan konsumsi tersebut mencerminkan adanya kenaikan daya

beli masyarakat sebagai pendorong konsumsi. Pada periode laporan, peningkatan

pendapatan masyarakat terutama berasal dari tambahan pendapatan melalui kenaikan

Page 16: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 10

upah minimum provinsi yang sebesar 10%, peningkatan pendapatan dari dampak

lanjutan sektor pertambangan yang sedang tumbuh pesat di Sulawesi Tenggara. Selain

itu, peningkatan konsumsi masyarakat juga didorong oleh peningkatan kebutuhan seiring

dengan faktor suplai yang meningkat, dalam hal ini pertambahan jumlah pusat

perbelanjaan juga menopang peningkatan konsumsi masyarakat. Beberapa pusat

perbelanjaan yang bertambah yaitu Lippo Mall Kendari, Mall Bau Bau dan Grosis Sutan

Raja Kolaka.

Pada sisi lain, peningkatan konsumsi rumah tangga tidak dibarengi dengan peningkatan

konsumsi pemerintah. Pada periode laporan, konsumsi pemerintah tumbuh 4,22% lebi

rendah dibandingkan pertumbuhan pada periode yang sama tahun 2012 sebesar 7,78%

(Tabel 1.1). Beberapa faktor yang diperkirakan menyebabkan penurunan pertumbuhan

tersebut yaitu realisasi pada periode berjalan yang relatif kecil dibandingkan yaitu pada

kisaran 7% - 10%, dan relatif kecilnya alokasi realisasi belanja pemerintah karena

program yang difokuskan untuk bantuan masyarakat secara langsung.

1.2.2 INVESTASI

Perkembangan investasi Sulawesi Tenggara pada triwulan I-2013 masih

menunjukkan tren peningkatan dengan pertumbuhan sebesar 10,81% (y.o.y)

(Tabel 1.1). Salah satu indikator pertumbuhan investasi adalah pertumbuhan kredit

investasi pada triwulan I-2013 yang tumbuh sebesar 41,20% (y-o-y) (Grafik 1.9).

Penyaluran kredit investasi sebagian besar direalisasikan terhadap sektor konstruksi yang

juga dikonfirmasi oleh peningkatan pertumbuhan konsumsi semen di Sulawesi Tenggara

dari 77.521 ton semen pada triwulan I-2012 menjadi 83.150 ton atau tumbuh 7,26%

(Grafik 1.10). Beberapa investasi konstruksi besar yang saat ini sedang dikembangkan di

Sulawesi Tenggara adalah pembangunan super blok Damai Jaya Lestari di Kolaka yang

terdiri dari hotel, mall, pusat grosir serta masjid, pembangunan Favehotel Kendari,

pembangunan hotel Clarion, pembangunan perumahan mewah Citra Land Kendari,

pembangunan perumahan mewah Kemaraya, pembangunan pusat rekreasi Teluk

Kendari, pembangunan pelabuhan kontainer Bungkutoko, pembangunan pabrik

pengolahan Nikel di Konawe Utara oleh PT.Jilin Ferrous dari Cina, pembangunan power

plan di Konawe Utara serta berbagai pembangunan lainnya.

Selain investasi pada sektor konstruksi, penanaman modal di Sulawesi Tenggara juga

disalurkan untuk sektor industri pengolahan dan pertambangan. Investasi pada sektor

pertambangan dan industri pengolahan berdasarkan data BPMD mencapai Rp10,95

Page 17: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 11

Triliun di tahun 2012 dan diperkirakan akan meningkat menjadi Rp12,00 Triliun di tahun

2013.

Lebih lanjut, tingginya investasi pada sektor pertambangan juga terindikasi dari tingginya

arus kunjungan ke Sulawesi Tenggara yang tujuan utamanya adalah untuk survei

investasi.2 . Komoditas utama sektor pertambangan saat ini yaitu Nikel dan Aspal,

merupakan tujuan penyaluran investasi yang banyak diminati oleh investor dalam dan luar

negeri. Pemerintah provinsi Sulawesi Tenggara juga sudah menjalin kerja sama dengan

Pemerintah Provinsi Cina untuk investasi pertambangan dan industri pengolahan.

Untuk semakin meningkatkan aliran investasi ke Sulawesi Tenggara berbagai pembenahan

masih dinantikan oleh investor agar mempermudah investasi yang dilaksanakan di

Sulawesi Tenggara. Beberapa kendala yang dihadapi investor dalam realisasi investasi

2 Hasil survei BI Kendari

Grafik 1.9 Kredit Investasi

0%

10%

20%

30%

40%

50%

60%

0.00

0.20

0.40

0.60

0.80

1.00

1.20

1.40

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

2007 2008 2009 2010 2011 2012 2013

Trili

un

Investasi (Skala Kiri) Growth Investasi (Skala Kanan)

Sumber : LBU

Grafik 1.10 Penjualan Semen

-40%

-20%

0%

20%

40%

60%

80%

020,00040,00060,00080,000

100,000120,000140,000160,000

180,000

q1 q3 q1 q3 q1 q3 q1* q3 Q1*

2009 2010 2011 2,012 2,013

Penjualan Semen gPenjualan Semen (q-t-q)

Sumber : LBU

Page 18: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 12

antara lain birokrasi pengurusan izin yang relatif sulit dan dengan jangka waktu relatif

lama, infrastruktur listrik, pelabuhan, pergudangan dan jalan yang masih minim, tidak

adanya kejelasan batas kuasa pertambangan antar pemilik kuasa pertambangan serta

aksesbilitas yang masih terbatas.

1.2.3 EKSPOR & IMPOR

Ekspor Sulawesi Tenggara pada triwulan I-2013 menunjukkan pertumbuhan yang

relatif rendah yaitu sebesar 1,68% (y.o.y), mengalami perlambatan dibandingkan

dengan pertumbuhan pada periode yang sama tahun 2012 sebesar 17,23% (Tabel

1.1). Pencatatan ekspor pada PDRB Sulawesi Tenggara merupakan gabungan dari ekspor

luar negeri dan perdagangan antar pulau.

Rendahnya pertumbuhan ekspor tersebut terindikasi dari perlambatan pertumbuhan

ekspor luar negeri dari 16,52% menjadi 1,44% (Grafik 1.11) yang disebabkan oleh

penurunan ekspor hasil tambang khususnya komoditas nikel, sebagai dampak penetapan

larangan ekspor bahan mentah yang berlaku sejak Mei 2012 melalui Peraturan Menteri

ESDM No.7 Tahun 2012.

Lebih lanjut, dari sisi perdagangan antar pulau, penurunan ekspor yang lebih dalam

mampu ditahan dengan perkembangan yang tinggi perdagangan antar pulau. Hal ini

tercermin dari pertumbuhan tinggi arus muat pelabuhan sebagai indikator perdagangan

antar pulau sebesar 39,62% (Grafik 1.12).

Grafik 1.11 Nilai dan Volume Ekspor

-100%

0%

100%

200%

300%

400%

500%

-1,000

2,0003,000

4,000

5,0006,000

7,0008,000

9,000

10,000

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

2010 2011 2012 2013

Milli

ons

nilai (USD) Volume (Kg)gNilai (Q3-2012, -48,62%) gVolume (Q3-2012, -53,06%)

Sumber : Bank Indonesia

Page 19: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 13

Impor Sulawesi Tenggara pada periode berjalan secara tahunan menunjukkan

pertumbuhan yang melambat jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun

sebelumnya yaitu dari 4,89 menjadi 0,99% (Tabel 1.1). Impor Sulawesi Tenggara dihitung

dari dua kegiatan yaitu impor antar pulau dan impor luar negeri. Perlambatan impor yang

terjadi disebabkan oleh tidak terdapatnya impor luar negeri pada periode pengamatan,

berbeda dengan periode tahun sebelumnya yang masih terdapat kegiatan impor luar

negeri.

Meski melambat, namun perkembangan impor masih tumbuh positif yang ditopang oleh

adanya peningkatan impor luar negeri dari 221 Ton pada triwulan I-2012 menjadi 329

Ton pada triwulan I-2013.

Lebih lanjut, meski mengalami penurunan namun penurunan tersebut mampu ditahan

dengan tingginya pertumbuhan perdagangan antar pulau. Hal ini terkonfirmasi oleh data

arus bongkar pada pelabuhan Kendari sebagai indikator perdagangan antar pulau atau

impor. Arus bongkar pada periode laporan mencatatkan pertumbuhan yang sangat tinggi

mencapai 141,72% (yoy). Pertumbuhan tinggi tersebut disebabkan oleh beberapa faktor

yaitu tingginya arus masuk barang konsumsi ke Sulawesi Tenggara akibat permintaan

konsumsi yang tinggi, hal ini juga tercermin dari pertumbuhan tinggi konsumsi mencapai

8,30% (yoy) yang 85% didatangkan dari luar Sulawesi Tenggara. Kemudian,

bertambahnya perusahaan kontainer baru di awal tahun 2012 yaitu PT.Tanto di

pelabuhan Kendari turut membantu meningkatkan arus masuk barang ke Sulawesi

Tenggara. Karena pertumbuhan impor lebih tinggi dibandingkan dengan pertumbuhan

ekspor menyebabkan Net Balance arus perdagangan memiliki arah negatif.

Grafik 1.12 Arus Muat Pelabuhan

39.62%

-0.6

-0.4

-0.2

0

0.2

0.4

0.6

0.8

1

-

10,000

20,000

30,000

40,000

50,000

60,000

70,000

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1*

2008 2009 2010 2011 2012 2013

Muat gMuat

Sumber : Pelindo Kendari

Page 20: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 14

1.3 PDRB MENURUT LAPANGAN USAHA

Perkembangan perekonomian Sulawesi Tenggara secara sektoral pada triwulan I-2013

menunjukkan pertumbuhan yang positif pada seluruh sektor (Tabel 1.3). Namun tiga

sektor utama antara lain pertanian, pertambangan, dan perdagangan-hotel-restairan

mengalami perlambatan pertumbuhan dibandingkan periode triwulan I-2012.

Tabel 1.3 Pertumbuhan Tiap Sektor Y-O-Y (dalam persen)

2013

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1Pertanian 1.59% 5.11% 7.39% 4.41% 1.55% 4.08% 4.94%Pertambangan 35.12% 52.72% 40.79% 42.58% 43.14% 43.03% 25.50%Industri 6.72% -6.61% -0.46% 6.67% 8.30% 2.35% 19.32%Listrik, Gas dan Air 11.10% 20.22% 20.94% 20.88% 19.56% 20.37% 17.08%Bangunan 12.76% 10.61% 13.19% 12.73% 18.48% 12.63% 9.88%Perdagangan 11.12% 11.89% 12.11% 12.59% 11.14% 11.92% 11.18%Angkutan 9.63% 8.78% 10.42% 11.97% 6.49% 9.83% 4.23%Keuangan 18.23% 8.28% 8.52% 13.31% 11.82% 10.98% 11.68%Jasa-jasa 3.59% 6.46% 8.76% 8.69% 5.91% 7.44% 2.19%

PDRB 8.68% 10.10% 11.21% 11.58% 9.59% 10.41% 9.72%

Sektor 20112012

2012

Sektor yang memiliki kontribusi tertinggi yaitu sektor pertambangan, sektor

perdagangan-hotel-restauran dan sektor pertanian. Sementara sektor yang memiliki

kontribusi terendah terhadap pertumbuhan ekonomi adalah sektor listrik-gas-air dan

jasa-jasa (Tabel 1.4).

Grafik 1.13 Arus Bongkar Pelabuhan

396.24%

-0.500.511.522.533.544.5

-50,000

100,000150,000200,000250,000300,000350,000400,000450,000500,000

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1*

2008 2009 2010 2011 2012 2013

Bongkar gBongkar

Sumber : Pelindo Kendari

Sumber: BPS Sulawesi Tenggara

Page 21: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 15

Pada periode ini, sumbangan sektor pertanian mengalami peningkatan pangsa yaitu dari

27,90% pada tahun 2012 menjadi 30,12%. Pada sisi lain, sektor pertambangan

mengalami peningkatan pangsa dari 9,37% pada tahun 2012 menjadi 9,39% (Grafik

1.14). Peningkatan pangsa tersebut disebabkan oleh peningkatan eksplorasi

pertambangan komoditas nikel dan aspal.

Perkembangan tiap sektor ekonomi yang memiliki kontribusi terhadap pembentukan

PDRB akan dianalisis lebih lanjut dalam sub bab berikut ini.

Tabel 1.4 Kontribusi Pertumbuhan Sektoral (yoy)

Sektor 2010 2011 2012 2013 Q1Pertanian 0.40% 0.52% 0.45% 1.39%Pertambangan 1.18% 2.04% 2.78% 2.50%Industri 1.50% 0.59% 0.69% 1.43%Listrik, Gas dan Air 0.06% 0.08% 0.16% 0.14%Bangunan 1.35% 1.13% 1.42% 0.90%Perdagangan 2.03% 1.91% 2.02% 1.98%Angkutan 0.79% 0.85% 0.59% 0.38%Keuangan 0.72% 1.08% 0.78% 0.74%Jasa-jasa 0.18% 0.45% 0.69% 0.25%

Sumber : BPS Prov. Sultra

Grafik 1.14 Pangsa Sektoral

0%10%20%30%40%50%60%70%80%90%

100%

2008 2009 2010 2011 2012 2013 Q1

34.66% 33.1% 31.0% 31.71% 27.50% 30.12%

5.19% 5.1% 5.8% 6.08% 9.37%9.39%

8.86% 8.0% 8.8% 6.93% 7.99%6.44%

8.15% 8.5% 9.1% 8.56% 9.66% 8.36%

15.75% 16.8% 17.4% 18.62% 18.01%19.23%

7.89% 8.8% 8.8% 9.21% 8.86%8.59%5.76% 5.7% 6.0% 5.93% 6.49%

13.05% 13.2% 12.4% 12.03% 11.47% 10.91%

Pertanian Pertambangan Industri Listrik, Gas dan Air Bangunan

Perdagangan Angkutan Keuangan Jasa-jasa

Sumber : BPS Prov. Sultra

Page 22: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 16

1.3.1Sektor Pertanian

Pada periode laporan, perkembangan sektor pertanian menunjukkan

pertumbuhan sebesar 4,94% (y.o.y) yang mengalami penurunan dibandingkan periode

yang sama tahun sebelumnya sebesar 5,11% (yoy) (Tabel 1.3).

Beberapa faktor yang menyebabkan penurunan pertumbuhan sektor pertanian yaitu

penurunan produksi padi sebesar 2,45% (Grafik 1.15), penurunan produksi Kakao yang

diperkirakan mencapai 10% karena masa panen yang sudah lewat dan penurunan hasil

ikan tangkap karena cuaca dengan curah hujan dan gelombang laut tinggi di bulan

Januari.

1.3.2 Sektor Pertambangan

Meski telah diterapkannya Peraturan Menteri ESDM No.7 Tahun 2012, namun

tren pertumbuhan tinggi sektor pertambangan masih berlanjut pada periode

laporan dengan angka pertumbuhan sebesar 25,50% (y.o.y) meksi melambat

dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang tercatat sebesar 52,72% (Tabel

1.3).

Peningkatan pertumbuhan sektor pertambangan juga terkonfirmasi dari peningkatan hasil

pertambangan komoditas bijih nikel dari PT.Antam, Tbk yang tumbuh sebesar 30,79%

(y.o.y) (Grafik 1.16). Peningkatan produksi bijih nikel tersebut didorong oleh

meningkatnya permintaan yang datang dari Eropa, Korea dan Cina.

Grafik 1.15 Produksi Padi Sulawesi Tenggara

-100%

-50%

0%

50%

100%

150%

200%

250%

300%

-

50,000

100,000

150,000

200,000

250,000

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1*

2010 2011 2012 2013Produksi Padi (Ton) Luas Lahan (Ha) Luas Panen (Ha)

gProduksi gLuas Lahan gLuas Panen

Sumber : Dinas Pertanian Prov. Sultra

Page 23: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 17

Diperkirakan peningkatan pertambangan tersebut selain dari masih tingginya permintaan

luar negeri, juga ditopang oleh beroperasinya mesin FENi 3 PT. Antam, yang mengolah

bijih nikel menjadi ferronikel sehingga mendorong peningkatan permintaan hasil tambang

bijih nikel untuk diolah.

Selain pertambangan bijih nikel, pertambangan aspal juga turut mendorong pertumbuhan

tinggi sektor pertambangan. Sepanjang tahun 2013 target produksi PT.Sarana Karya

mengalami peningkatan sebesar 185% dibandingkan tahun 2012.

Selain itu, maraknya perkembangan perusahaan pertambangan kecil juga turut

mendorong peningkatan aktivitas sektor pertambangan di Sulawesi Tenggara. Saat ini

terdapat ±20 perusahaan pertambangan kecil di Sulawesi Tenggara.

Namun peran pemerintah daerah dalam menjaga sustainibilitas pengolahan

pertambangan sangat diperlukan khususnya agar eksplorasi hasil pertambangan memiliki

nilai tambah baik nilai tambah industri juga teknologi dan sumber daya manusia dalam

pengolahan hasil pertambangan.

1.3.3 Sektor Industri Pengolahan

Tren pertumbuhan positif sektor industri pengolahan kembali berlanjut, pada

periode laporan perkembangan sektor industri pengolahan tercatat tumbuh

positif sebesar 19,32% (y.o.y) (Tabel 1.3) yang lebih tinggi dibandingkan periode

yang sama tahun 2012 sebesar -6,61% (yoy).

Grafik 1.16 Produksi Bijih Nikel PT.Antam, Tbk

-200%

0%

200%

400%

600%

800%

1000%

-

100,000

200,000

300,000

400,000

500,000

600,000

700,000

800,000

900,000

Q1

Q2

Q3

Q4

Q1

Q2

Q3

Q4

Q1

Q2

Q3

Q4

Q1

Q2

Q3

Q4

Q1

2009 2010 2011 2012 2013

Bijih Nikel (WMT) gBijih nikel

Sumber : PT.Antam

Page 24: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 18

Pertumbuhan positif sektor industri pengolahan dikonfirmasi oleh produksi ferronikel

PT.Antam sebagai perusahaan industri pengolahan terbesar, yang pada periode laporan

tumbuh 26,74% dibandingkan periode yang sama tahun 2012 (Grafik 1.17).

Saat ini, hanya PT.Antam, Tbk yang memiliki pabrik pengolahan bijih nikel menjadi

ferronikel, sehingga pertumbuhan sektor industri pengolahan masih belum optimal.

Namun, rencana jangka panjang pemerintah daerah dan PT.Antam, Tbk merencanakan

pembangunan pabrik pengolahan ferronikel di Konawe Utara yang diharapkan dapat

beroperasi mulai tahun 2014. Penurunan ini juga diduga disebabkan oleh sentralisasi

produksi hasil pertambangan menjelang penetapan UU Minerba yang melarang ekspor

bahan baku mentah.

1.3.4 Sektor Perdagangan, Hotel, dan Restoran (PH)

Kinerja sektor Perdagangan, Hotel dan Restoran (PHR) pada periode laporan

masih tumbuh positif sebesar 11,18% (yoy) (Tabel 1.3) yang lebih rendah

dibandingkan pertumbuhan pada periode yang sama tahun 2012 sebesar 11,89% (yoy).

Meski melambat, namun pertumbuhan sektor PHR masih tumbuh positif dan relatif tinggi.

Perlambatan pertumbuhan tersebut antara lain ditandai dengan menurunnya tingkat

penghunian kamar hotel (TPK) di Sulawesi Tenggara dibandingkan dengan periode yang

sama tahun sebelumnya dari 50,87% menjadi 45,56% (Grafik 1.18). Lebih lanjut,

pertumbuhan tinggi sektor PHR didorong oleh peningkatan aktivitas perdagangan di

Sulawesi Tenggara yang tumbuh positif tercermin dari tingginya pertumbuhan aktivitas

arus bongkar muat di pelabuhan Kendari yaitu sebesar 141,72% (y.o.y) (Grafik 1.19).

Beberapa faktor yang mendorong pertumbuhan sektor PHR antara lain pelaksanaan rapat

oleh instansi pemerintahan dan swasta, serta bertambahnya satu buah pusat perbelanjaan

Grafik 1.17 Produksi Ferronikel PT.Antam, Tbk

-100%

-50%

0%

50%

100%

150%

200%

-

1,000

2,000

3,000

4,000

5,000

6,000

7,000

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

2009 2010 2011 2012 2013

Ferronikel (Ton Ni) gFerronikel gFerronikel

Sumber : PT.Antam

Page 25: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 19

‘Lippo Mall Kendari’ yang cukup mewah dan berbagai restauran yang menjamur seiring

tingginya arus kunjungan ke Sulawesi Tenggara. Selain itu juga didorong oleh

peningkatan kebutuhan masyarakat seiring dengan peningkatan konsumsi yang tumbuh

diatas 8%.

1.3.5 Sektor Bangunan

Perkembangan sektor bangunan pada triwulan I-2013 menunjukkan

pertumbuhan sebesar 9,88% (y.o.y) (Tabel 1.3) mengalami perlambatan

dibandingkan periode yang sama tahun 2012 yang sebesar 10,61% (yoy). Meski

melambat, namun pertumbuhan tersebut masih relatif tinggi yang didorong oleh

pertumbuhan sektor bangunan perumahan dan ruko. Hal ini juga juga sesuai dengan

tingginya pertumbuhan kredit perumahan/ruko pada perbankan yaitu 30,50% (y.o.y)

menjadi sebesar Rp875,39 Milyar (Tabel 1.5).

Grafik 1.18 Tingkat Hunian Hotel

53.13

44.09

55.39

46.73 48.16 46.82

59.12

46.43

52.34 50.44 48.93

55.81

39.17

45.01

52.51

0

10

20

30

40

50

60

70

Jan

Feb

Mar

Apr

Mei Jun Jul

Agu

st

Sep

t

Okt

Nov

Dec Jan

Feb

Mar

2012

Sumber : BPS Sultra

Grafik 1.19 Arus Bongkar Muat

286.57%

-50%

0%

50%

100%

150%

200%

250%

300%

350%

-

100,000

200,000

300,000

400,000

500,000

600,000

Q1 Q3 Q1 Q3 Q1 Q3 Q1 Q3 Q1 Q3 Q1*

2008 2009 2010 2011 2012 2013

Bongkar&Muat gBongkar&Muat

Sumber : Pelindo Kendari

Page 26: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 20

Tabel 1.5 Perkembangan Kredit Perumahan/RukoPangsa 2013 Pangsa yoy

2011 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 2012 Q4 2012KPR s/d Type 70 530,044 84.08% 549,856 772,284 525,060 585,952 671,664 76.73% 22.15%KPR Di atas Type 70 100,386 15.92% 120,967 180,788 190,320 193,258 203,727 23.27% 68.42%Total 630,430 100% 670,823 953,072 715,380 779,210 875,391 100% 30.50%

2011Penggunaan 2012

Tingginya pertumbuhan sektor bangunan juga tercermin dari tingginya konsumsi semen

di Sulawesi Tenggara yang tumbuh 7,26% (yoy) (Grafik 1.10). Aktivitas pembangunan

oleh swasta diperkirakan menjadi pendorong pertumbuhan sektor bangunan yang relatif

tinggi antara lain pembangunan perumahan mewah di Kota Kendari, pembangunan dua

hotel berbintang di Kota Kendari, serta pembangunan ruko yang saat ini sedang

berkembang pesat di tiga kota terpadat di Sulawesi Tenggara yaitu Kota Kendari, Bau-Bau

dan Kolaka.

1.3.6 Sektor Angkutan dan Komunikasi

Kinerja sektor angkutan dan

komunikasi pada triwulan I-

2012 menunjukkan

perkembangan yang cukup baik

dengan pertumbuhan yang

positif yaitu sebesar 4,23%

(Tabel 1.3). Pertumbuhan tersebut

melambat dibandingkan periode

yang sama tahun sebelumnya yang

sebesar 8,78% (yoy). Meski

melambat namun pertumbuhan

tersebut masih relatif tinggi. Hal ini ditandai dengan meningkatnya jumlah arus

penumpang yang menggunakan alat transportasi udara di bandara Haluoleo. Pada

periode berjalan jumlah penumpang yang tiba di bandara Haluoleo tercatat sebanyak

102.909 orang, dan jumlah penumpang yang berangkat tercatat sebanyak 103.365

orang (Grafik 1.20) yang masing-masing mengalami pertumbuhan sebesar 10,79% dan

8,37% (y.o.y).

Peningkatan pertumbuhan sektor angkutan diperkirakan didorong oleh meningkatnya

aktivitas bisnis di Sulawesi Tenggara khususnya pada sektor pertambangan yang

mengundang minat investor dalam negeri dan luar negeri. Peningkatan tersebut juga

didukung oleh semakin tingginya aksesbilitas daerah-daerah di Sulawesi Tenggara melalui

Grafik 1.20 Jumlah Arus Penumpang Di BandaraHaluoleo Kendari

0.0%

10.0%

20.0%

30.0%

40.0%

50.0%

60.0%

-

50,000

100,000

150,000

200,000

250,000

Q1 Q3 Q1 Q3 Q1 Q3 Q1 Q3 Q1*

2009 2010 2011 2012 2013

Jumlah Penumpang (skala kanan) growth Kunjungan (skala kiri)

Sumber : Bandara Haluoleo

Sumber: Laporan Bank Umum

Page 27: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 21

penambahan penerbangan ke daerah Wangi-Wangi, Bau-Bau dan Kolaka. Selain itu

dukungan penambahan armada ke Kota Kendari yaitu penerbangan Lion Air dari 2x

penerbangan menjadi 7x penerbangan serta Garuda Indonesia dari 1x penerbangan

menjadi 2x penerbangan juga menambah pertumbuhan sektor angkutan.

Sementara pada sektor komunikasi, telekomunikasi yang berkembang pesat khususnya

dalam hal akses internet tanpa kabel menjadi pendorong utama pertumbuhan sektor

komunikasi.

1.3.7 Sektor Keuangan

Sektor keuangan pada triwulan I-2013 tumbuh sebesar 11,68% (y.o.y) (Tabel 1.3).

Pertumbuhan tersebut mengalami peningkatan dibandingkan dengan periode yang sama

tahun sebelumnya yang tercatat sebesar 8,28% dengan kontribusi terhadap pertumbuhan

ekonomi Sulawesi Tenggara sebesar 0,74% (Tabel 1.4).

Pertumbuhan tinggi tersebut

juga tercermin pada

peningkatan aset perbankan

Sulawesi Tenggara yang

tercatat sebesar Rp 16,34

Triliun atau tumbuh 25,39%

dibandingkan periode yang

sama tahun 2012 (grafik

1.21).

Selain itu, perkembangan

sektor keuangan juga

tercermin dari pertumbuhan penyaluran kredit yang pada triwulan I-2013 tumbuh

sebesar 25,44% (y.o.y) atau menjadi sebesar Rp 11,21 Triliun (Tabel Indikator Perbankan).

1.3.8 Sektor Lainnya

Perkembangan sektor listrik, gas & air bersih (LGA) serta sektor jasa-jasa pada

triwulan I-2013 menunjukkan pertumbuhan yang positif masing masing sebesar

17,08% (y.o.y) dan 2,19% (y.o.y). Pertumbuhan agresif sektor LGA didorong oleh

peningkatan penggunaan gas rumah tangga seiring dengan beroperasinya stasiun gas di

Kota Kendari. Sementara itu, peningkatan pertumbuhan sektor jasa-jasa antara lain

didorong oleh peningkatan aktivitas jasa pendidikan, jasa pemerintahan serta jasa sosial

Grafik 1.21 Aset Perbankan Di Sulawesi Tenggara(Juta,%)

-

2,000

4,000

6,000

8,000

10,000

12,000

14,000

16,000

18,000

0%

5%

10%

15%

20%

25%

30%

35%

40%

45%

2010 2011 Q1 2012 2012 Q1 2013

Juta

Aset Perbankan gAset

Sumber : LBU

Page 28: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB I – Perkembangan Ekonomi Makro Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 22

khususnya dengan semakin tingginya arus kunjungan ke Sulawesi Tenggara baik untuk

investasi maupun urusan pemerintahan.

Page 29: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I- 2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

BAB IIPERKEMBANGAN

INFLASI

Page 30: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 23

2.1 KONDISI UMUM TAHUN 2013

Perkembangan harga di tingkat nasional pada triwulan I-2013 tercatat mengalami inflasi

sebesar 5,90% (yoy) yang didorong oleh inflasi yang terjadi pada kelompok bahan

makanan (12,95%, yoy) dan makanan jadi-minuman-rokok-tembakau (5,98%, yoy)1.

Kondisi inflasi tersebut mengalami peningkatan dibanding dengan inflasi di triwulan I-2012

yang tercatat sebesar 3,97% (yoy). Peningkatan tersebut disebabkan oleh meningkatnya

tekanan pada kelompok bahan makanan dan makanan jadi yang disebabkan oleh

peningkatan ekspektasi kenaikan harga akibat tarik ulur kenaikan bahan bakar minyak

bersubsidi. Meski meningkat, namun angka inflasi nasional tersebut masih berada dalam

kisaran sasarannya yaitu 4,5 ± 1 persen.

Berbeda dengan tren peningkatan inflasi pada level nasional, di Sulawesi Tenggara yang

diwakili oleh Kota Kendari mengalami inflasi yang lebih rendah dibandingkan tingkat

inflasi nasional. Perkembangan harga di triwulan I-2013 tercatat mengalami inflasi

sebesar 3,02% (yoy) yang didorong oleh inflasi tinggi pada kelompok bahan makanan

(5,75%, yoy) dan makanan jadi-minuman-rokok-tembakau (3,74%, yoy). Angka inflasi

tersebut menurun signifikan dibandingkan dengan angka inflasi pada periode yang sama

tahun 2012 yang sebesar 5,10% (yoy). Penurunan inflasi di Kota Kendari disebabkan oleh

menurunnya tekanan pada inflasi kelompok bahan makanan dan makanan jadi. Hal ini

didorong oleh kondisi cuaca yang relatif stabil dengan curah hujan dan gelombang laut tinggi

hanya terjadi dibulan Januari, berbeda dengan tahun 2012, periode curah hujan dan

gelombang laut tinggi terjadi sejak Januari hingga April. Kondisi ini mampu menurunkan

tekanan inflasi yang berasal dari kenaikan harga ikan tangkap.

Lebih lanjut, angka inflasi Sulawesi Tenggara tersebut diantara 17 provinsi di Kawasan Timur

Indonesia, menempati urutan ke-16 inflasi tertinggi atau pada posisi dua terendah (Grafik

2.1). Posisi tersebut mengalami perubahan dibanding kondisi di tahun 2012, Sulawesi

Tenggara menempati urutan ke-10.

1 Sumber : Rilis Inflasi Maret 2013 oleh BPS

Page 31: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 24

Grafik 2.1 Inflasi Kawasan Timur Indonesia

6.475.19

7.116.13

6.065.25

6.296.83

5.974.61

3.025.18

4.192.58

3.975.89

7.62

0 2 4 6 8 10

Bali

Nusa Tenggara Timur

Kalimantan Tengah

Kalimantan Timur

Sulawesi Tengah

Sulawesi Tenggara

Sulawesi Barat

Maluku Utara

Papua Barat

Sumber : BPS Provinsi Sulawesi Tenggara

2.2 INFLASI TRIWULAN I-2013

Pada periode laporan, pergerakan harga di Kota Kendari mengalami inflasi sebesar 0,18%

(qtq), kemudian berdasarkan data bulanan, inflasi periode laporan terkonsentrasi pada bulan

Januari dan Maret dengan inflasi sebesar 0,06% (mtm) dan 0,22% (mtm), sementara pada

bulan Februari terjadi deflasi sebesar 0,10% (Grafik 2.2). Inflasi pada bulan Januari, Februari

dan Maret tersebut lebih rendah dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2012 yang

sebesar 0,79%, 1,34% dan 0,21%. Kondisi tersebut juga menjadi penyebab menurunnya

inflasi pada periode laporan dibandingkan periode yang sama tahun 2012. Lebih rendahnya

inflasi bulanan pada bulan Januari --- Maret menyebabkan inflasi tahunan juga menjadi relatif

rendah yaitu sebesa 3,02%, dan lebih rendah dibandingkan inflasi tahunan pada periode

yang sama tahun 2012 sebesar 5,10% (Grafik 2.2).

Grafik 2.2 Inflasi Bulanan Kota Kendari Grafik 2.3 Inflasi Historis Kota Kendari

0.791.34

0.21 0.44 0.100.66 0.62

1.82

(0.92)(0.21)

0.27 0.030.06 (0.10)

0.220.79

2.14

2.362.81

2.91

3.594.24

6.13

5.15 4.955.20

5.25

0.06 (0.04)0.18

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 1 2 3

2012 2013

%, YTD %, MTM

0.18

2.41

0.06

1.82

(0.10)

0.30.18 0.27

Triwulan-I(q-t-q,%)

Rata-rataInflasi Tw I2009-2012

Jan'13(mtm,%)

Rata-rataInflasi Jan2009-2012

Feb'13(mtm,%)

Rata-rataInflasi Feb2009-2012

Mar'13(mtm,%)

Rata-rataInflasi Mar2009-2012

Mar'13Feb'13Jan'3Tw I-13

Sumber : BPS Sultra Sumber : BPS Sultra

Page 32: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 25

Grafik 2.4 Perbandingan Inflasi Kendari Dengan Inflasi Daerah Asal Barang

12.40%

3.38%

6.57%2.87%

4.41%4.61%

9.51%

3.40%

7.11%

1.87%

4.50%

6.75%

15.28%

4.60% 3.87%

5.09%

5.23%

3.02%

0%

2%

4%

6%

8%

10%

12%

14%

16%

18%

2008 2009 2010 2011 2012 2013Q1

Sulsel Jatim Sultra

Sumber : BPS Sultra

Jika dibandingkan dengan inflasi di daerah asal barang atau sentra produksi barang konsumsi

di Sulawesi Tenggara yaitu Sulawesi Selatan dan Jawa Timur yang masing-masing sebesar

4,61% dan 6,75% (yoy), inflasi Kendari masih lebih rendah. Hal ini menggambarkan bahwa

faktor struktur pasar pada triwulan I-2013 tidak memberikan kontribusi signifikan dalam

peningkatan inflasi di Kota Kendari.

Peningkatan inflasi tahunan pada periode laporan dipengaruhi oleh meningkatnya inflasi

administered price (harga yang diatur pemerintah), inflasi volatile food (bahan makanan

bergejolak), dan juga pada inflasi inti yang akan dibahas pada sub bab disagregasi inflasi.

2.3 INFLASI BERDASARKAN KELOMPOK BARANG

Tabel 2.1 Inflasi Kelompok Komoditas (%)

2013Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

Bahan Makanan 5.1 4.86 -0.89 10.87 5.75Makanan Jadi, Minuman, Rokok & Tembakau 3.58 4.31 4.91 4.91 3.74Perumahan, Listrik, Gas dan Bahan Bakar 6.36 7.39 6.25 5.66 4.20Sandang 11.63 8.22 2.05 3.69 1.14Kesehatan 4.66 4.15 4.64 3.85 4.48Pendidikan, Rekreasi & Olahraga 3.38 3.47 2.69 1.58 1.16Transpor, Komunikasi dan Jasa Keuangan 2.45 0.28 -1.15 -0.37 -1.56

2012KELOMPOK

Sumber : BPS Provinsi Sulawesi Tenggara

Page 33: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 26

Apabila dibandingkan dengan triwulan sebelumnya, inflasi pada triwulan I-2013

mengalami penurunan yaitu dari 5,25% menjadi 3,02% (yoy). Penurunan inflasi tersebut

bersumber dari menurunnya tekanan pada kelompok bahan makanan, makanan jadi,

sandang, dan perumahan. Inflasi masing-masing kelompok tersebut sebesar 5,75%, 3,74%,

1,14% dan 4,20% (Tabel 2.1). Pada sisi lain, kelompok kesehatan mengalami kenaikan inflasi

yaitu dari 3.85% pada triwulan sebelumnya menjadi 4,48%. Pada sub bahasan ini akan

dibahas beberapa kelompok yang memberikan dampak signifikan yaitu bahan makanan,

makanan jadi, perumahan dan transportasi.

Pada angka triwulanan inflasi di triwulan I-2013 tercatat mengalami sebesar 3,02% lebih

tinggi dibanding triwulan IV-2012 yang mengalami deflasi sebesar -0,001%. Peningkatan ini

disebabkan oleh peningkatan inflasi triwulanan pada kelompok bahan makanan, makanan

jadi, perumahan, kesehatan dan pendidikan.

Inflasi pada kelompok bahan makanan mengalami peningkatan dari -0,25% menjadi -

0,24% (qtq) yang didorong oleh inflasi pada sub kelompok sayur-sayuran, dari -8,48%

menjadi 5,91%, buah-buahan dari -1,73% menjadi 2,78% dan bumbu-bumbuan dari

12,54% menjadi 23,29% (qtq). Kemudian, pada sub kelompok daging & hasilnya dan ikan

segar mengalami penurunan inflasi masing-masing dari 2,30% dan -0,75% menjadi -2,71%

dan -5,87% (Grafik 2.5).

Grafik 2.5 Inflasi Bahan Makanan

-0.30

-0.20

-0.10

0.00

0.10

0.20

0.30

0.40

0.50

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1

2009 2010 2011 2012 2013

BAHAN MAKANAN (0,24% , QTQ) DAGING & HASILNYA (2,71%, QTQ)

SAYUR-SAYURAN (5.91% , QTQ) KACANG-KACANGAN (-0.81%, QTQ)

BUAH-BUAHAN (2.78% , QTQ) IKAN SEGAR (-5.87%, QTQ)

BUMBU-BUMBUAN (23.29%, QTQ)

Sumber : BPS Provinsi Sulawesi Tenggara

Page 34: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 27

Berdasarkan komoditasnya, peningkatan harga terbesar terjadi pada komoditas bawang

merah, bawang putih dan cabe rawit (sub kelompok bumbu-bumbuan), dan yang mengalami

penurunan harga terbesar adalah layang, cakalang, kembung dan ayam hidup (Tabel 2.2).

Kemudian, pada kelompok makanan jadi, minuman, rokok, tembakau terjadi

peningkatan inflasi dari 0,20% menjadi 0,65% (qtq) yang didorong oleh peningkatan

inflasi pada sub kelompok makanan jadi dari 0,64% menjadi 0,87% (qtq) dan rokok,

tembakau dan minuman beralkohol lainnya dari 1,23% menjadi 1,66% (Grafik 2.6). Meski

terjadi peningkatan, namun inflasi yang terjadi di periode laporan menunjukkan adanya

penurunan harga pada sub kelompok minuman yang tidak beralkohol. Berdasarkan

komoditasnya, kenaikan harga terbesar terjadi pada komoditas ikan bakar, roti tawar dan teh

(Tabel 2.2).

Grafik 2.6 Inflasi Makanan Jadi

-0.08-0.06-0.04-0.020.010.030.050.070.090.110.13

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1

2009 2010 2011 2012 2013

MAKANAN JADI, MINUMAN, ROKOK & TEMBAKAU (0,2%,QTQ)

MAKANAN JADI (0,65%,QTQ)

MINUMAN YANG TIDAK BERALKOHOL (0.87%,QTQ)

KACANG-KACANGAN (-0.81%, QTQ)

Sumber : BPS Provinsi Sulawesi Tenggara

Selanjutnya pada kelompok perumahan terjadi peningkatan inflasi dari 0,29% menjadi

0,88% (qtq) yang bersumber dari peningkatan inflasi pada sub kelompok bahan bakar,

penerangan dan air dari -0,18% menjadi 2,00%, perlengkapan rumah tangga dari -0,08%

menjadi 0,60% dan penyelenggaraan rumah tangga dari 0,43% menjadi 2,32% (qtq) (Grafik

2.7). Beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga terbesar adalah sewa rumah,

upah asisten rumah tangga dan tarif listrik (Tabel 2.2).

Page 35: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 28

Grafik 2.7 Inflasi Perumahan

-0.04

0.01

0.06

0.11

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

2009 2010 2011 2012

PERUMAHAN,AIR,LISTRIK,GAS & BB Biaya Tempat Tinggal Bahan Bakar, Penerangan dan Air

Perlengkapan Rumahtangga Penyelenggaraan Rumahtangga

Sumber : BPS Provinsi Sulawesi Tenggara

Pada kelompok kesehatan terjadi peningkatan inflasi dari 0,62% menjadi 1,58% (qtq) yang

didorong oleh peningkatan inflasi pada sub kelompok perawatan jasmani dan kosmetik dari -

0,09% menjadi 3,17% (qtq), (Grafik 2.8). Beberapa komoditas yang mengalami kenaikan

harga terbesar adalah obat-obat flu, batuk dan minyak rambut, lipstik dan shampo (Tabel

2.2).

Grafik 2.8 Inflasi Kesehatan

-0.12

-0.07

-0.02

0.03

0.08

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1

2009 2010 2011 2012 2013

KESEHATAN (1.58%, QTQ) JASA KESEHATAN & OBAT-OBATAN (0.00%, QTQ)

OBAT-OBATAN (0,66%, QTQ) JASA PERAWATAN JASMANI (0,09%, QTQ)

PERAWATAN JASMANI & KOSMETIKA (3.17%, QTQ)

Sumber : BPS Provinsi Sulawesi Tenggara

Page 36: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 29

Tabel 2.2 Komoditas Penyumbang Inflasi di Bulan Januari, Februari, dan Maret

Komoditas

InflasiBERAS 1.12 0.07KATAMBA 19.90 0.07TELUR AYAM RAS 10.41 0.06BAWANG MERAH 25.85 0.06UDANG BASAH 6.31 0.05BAWAL 11.63 0.04RAMBE 6.55 0.04EKOR KUNING 9.95 0.04BAWANG PUTIH 20.59 0.04BAHAN BAKAR RUMAH TANGGA 0.88 0.02

DeflasiLAYANG -10.00 -0.09CAKALANG -4.24 -0.08KEMBUNG/GEMBUNG -4.00 -0.08AYAM HIDUP -7.26 -0.06BANDENG -6.00 -0.05GULA PASIR -4.62 -0.05PISANG -8.07 -0.04KACANG PANJANG -13.12 -0.04JERUK NIPIS/LIMAU -38.95 -0.03ANGKUTAN UDARA -1.34 -0.02

Inflasi/Deflasi(%,mtm)

AndilInflasi/Deflasi

Komoditas

DeflasiCAKALANG -9.329 -0.169ANGKUTAN UDARA -5.467 -0.092UDANG BASAH -9.930 -0.074KEMBUNG/GEMBUNG -3.582 -0.064EKOR KUNING -12.710 -0.057EMAS PERHIASAN -1.549 -0.053BANDENG -5.939 -0.044LAYANG -5.028 -0.040CABE RAWIT -9.329 -0.038KATAMBA -8.095 -0.032

InflasiTARIF LISTRIK 3.730 0.068BAWAL 15.700 0.066BAWANG MERAH 19.976 0.059TEMBANG 10.329 0.045AYAM HIDUP 5.627 0.041PEPAYA 54.573 0.039BAYAM 11.137 0.037TELUR AYAM RAS 5.317 0.036BAWANG PUTIH 9.488 0.021

16.804 0.020

Inflasi/Deflasi(%,mtm)

AndilInflasi/Deflasi

Komoditas

InflasiBAWANG PUTIH 62.599 0.154BAWANG MERAH 24.979 0.089CABE MERAH 49.845 0.083CAKALANG 3.084 0.051ROKOK KRETEK FILTER 2.569 0.047WORTEL 16.266 0.032PASIR 3.050 0.030JERUK 22.245 0.024UPAH PEMBANTU RT 2.670 0.024MINYAK GORENG 4.534 0.020

DeflasiANGKUTAN UDARA -5.978 -0.095TELUR AYAM RAS -12.857 -0.093KEMBUNG/GEMBUNG -2.629 -0.046EMAS PERHIASAN -1.347 -0.046BANDENG -5.270 -0.037KAYU BALOKAN -5.935 -0.034BAWAL -4.823 -0.024LAYANG -2.463 -0.019AYAM HIDUP -2.250 -0.017CUMI-CUMI -6.121 -0.017

Inflasi/Deflasi(%,mtm)

AndilInflasi/Deflasi

Sumber : BPS Provinsi Sulawesi Tenggara

Page 37: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 30

2.4 DISAGREGASI INFLASI

Berdasarkan disagregasinya, peningkatan inflasi pada periode laporan terutama

dipengaruhi oleh meningkatnya inflasi volatile food (bahan makanan bergejolak) dan

kelompok core, meski terjadi penurunan inflasi pada kelompok administered price.

Grafik 2.9 Disagregasi Inflasi

-11%

-6%

-1%

4%

9%

14%

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2 Q3 Q4 Q1

2009 2010 2011 2012 2013

Inflasi (0,18%, QTQ) Core (0,36%, QTQ)

volatile (0,14%, QTQ) administered (-0,19%, QTQ)

Sumber : BPS Provinsi Sulawesi Tenggara

Pada periode laporan, inflasi volatile food meningkat dari 0,09% (qtq) pada akhir

triwulan-IV 2012 menjadi 0,18% (qtq) pada akhir triwulan-I 2013 (Grafik 2.9). Kelompok

volatile food terutama didominasi oleh bahan makanan utama konsumsi masyarakat. Meski

mengalami peningkatan, namun inflasi volatile food tersebut lebih rendah dibandingkan

dengan rata-rata historis 2009-2012 yang sebesar 5,43% (qtq) (Grafik 2.10). Kondisi ini

disebabkan karena pada tahun-tahun sebelumnya dampak faktor musiman lebih tinggi

didorong oleh permasalahan cuaca yang pada periode laporan mengalami peningkatan

signifikan (Grafik 2.11).

Page 38: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 31

Grafik 2.10 Disagregasi Inflasi Historis

0.18

2.63

0.36

3.15

0.14

5.43

-0.19

(1.53)Tw-I'13(qtq,%)

Rata-rataInflasi Tw-I2009-2012

Tw-I'13(qtq,%)

Rata-rataInflasi Tw-I2009-2012

Tw-I'13(qtq,%)

Rata-rataInflasi Tw-I2009-2012

Tw-I'13(qtq,%)

Rata-rataInflasi Tw-I2009-2012

Adm.Prices

VolatileCoreIHK

Sumber : BPS Provinsi Sulawesi Tenggara diolah

Kelompok core pada periode berjalan mengalami peningkatan inflasi dibandingkan

triwulan sebelumnya yaitu dari 0,12% menjadi 0,36% (qtq) (Grafik 2.9). Kelompok core

tersebut terdiri dari kelompok sandang, makanan jadi, perumahan dan kesehatan. Meski

relatif kecil, namun peningkatan inflasi pada periode laporan mampu mendorong kenaikan

inflasi umum. Angka inflasi core tersebut lebih rendah dibandingkan dengan rata-rata

historis tahun 2009-2012 yang sebesar 3,15% (qtq) (Grafik 2.10). Peningkatan inflasi core

pada periode laporan didorong oleh terdapat peningkatan demand yang cukup tinggi seiring

dengan peningkatan pendapatan masyarakat.

Inflasi administered price Kota Kendari yang terdiri dari kelompok komoditas yang diatur

oleh pemerintah mengalami deflasi pada level moderat yaitu sebesar 0,19% (qtq) (Grafik

2.10).. Namun dibandingkan dengan inflasi historis tahun 2009-2012 yang sebesar -1,53%

(qtq) (Grafik 2.10), inflasi tersebut masih lebih tinggi. Beberapa faktor yang mendorong

deflasi tersebut antara lain penurunan tarif pesawat udara akibat suplai yang tinggi dengan

bertambahnya jadwal penerbangan Lion dan Garuda masing-masing dari 4x dan 1x menjadi

7x dan 2x.

2.5 UPAYA PENGENDALIAN INFLASI

Dalam rangka mengendalikan inflasi di tahun 2013, TPID telah melakukan penyusunan isu

strategis serta rekomendasi kebijakan sebagai berikut:

Page 39: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 32

No

IdentifikasiPermasalahan/Isu

Strategis(1)

Permasalahan(2)

Rekomendasi Kebijakan kepadaKementerian/Lembaga

Terkait/Kerjasama denganDaerah Lain

(3)1. Penguatan

Ketahanan PanganDaerah dalamkonteks UU No.18Tahun 2012 ttgPangan

1. Produksia. Sebagian komoditas

pangan berasal dariluar wilayah SulawesiTenggara, antara laindari Sulawesi Selatan,Jawa Timur dan NusaTenggara Barat

b. Konversi lahanpertanian suburberirigasi teknis masihterus berlanjut,adapun kondisi irigasiteknis yang masihtersisa sebagiansudah tidakmemadai.

c. Terbatasnya fasilitaspermodalan dipedesaan

d. Lambatnyapenerapan teknologiakibat kurangnyainsentif ekonomi

e. Masih berlanjutnyapemotongan hewanternak betinaproduktif

f. Adanya gangguanhama dan penyakitpada tanaman danternak

g. Teknologi pertaniandan peternakan(khususnya ternakayam potong danpetelur) yang masihrendah menyebabkansulitnya kenaikanproduksi

h. Keterbatasancadangan panganpemerintah danmasyarakat

i. Sulitnya peningkatan

1. Untuk mengatasi masalahproduksi dan ketersediaanmaka diperlukan upayapeningkatan hasil produksidan ketersediaan antara laindengan :a. Optimalisasi program

pemerintah dalammeningkatkan produksikomoditas pangan danmembangun kerja samaantara SKPD pelaksanadengan pihak-pihakterkait, misalnya dengansinergi antara BankIndonesia melalui PSBIdengan Dinas PertanianSulawesi Tenggara untukmemanfaatkan lahankosong bagipengembangan bahanmakanan. (KementerianPertanian)

b. Meningkatkan rasio land-man denganmengeluarkan peraturanyang mengaturpenyediaan lahanberirigasi abadi, sertapeningkatan anggaranbaik dari pemerintahpusat maupunpemerintah daerah untukmaintain irigasi teknsiyang ada.

c. Memberikan kemudahanuntuk memperolehfasilitas kredit untukpermodalan bagimasyarakat pedesaan,namun tetap dengankontrol dan pengawasanyang memadai untukmencegah kredit macet.

d. Pengembangan dan

Page 40: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 33

produksi komoditassayuran dan buah-buahan karenapemasaran yangbelum terjamin.

2. Distribusia. Keterbatasan

infrastrukturpelabuhan di Kendariyang mengakibatkankapal lama berlabuhdi pelabuhan

b. Keterbatasaninfrastruktur jalankhususnya dariperbatasan SulawesiTenggara denganSulawesi Selatan danSulawesi Tengah.

c. Cuaca dengan curahhujan dan gelombanglaut tinggimenghambatkelancaran distribusibaik dari sisi waktumaupun kualitasbarang yang rentanrusak.

d. Keterbatasan saranadan kelembagaanpasar

3. Konsumsi danPenganekaragamanPangana. Konsumsi beras

masih cukup tinggikarena belumoptimalnyapemanfaatan panganlokal

b. Belumberkembangnyaindustri berbasispangan lokal untukmendukungpenganekaragamankonsumsi pangan.

pengenalan teknologitepat guna danpeningkatan anggaranuntuk keperluan riset danpengembangan teknologiproduksi sertapengolahan produkpangan.

e. Menyediakan insentif bagipara pemilik ternak betinaproduktif agar tidakmemotong ternaknyatersebut.

f. Penerapan teknologibudidaya tanaman danternak yang baik mulaidari pembibitan,pemeliharaan, sampaidengan masa panen.Serta pembasmian hamapenyakit tanaman danternak menggunakanpredator alaminya

g. Pengembangan danpengenalan teknologitepat guna dalam halternak ayam potong danpetelur

h. Penyediaan anggaran daripemerintah daerah untukcadangan panganpemerintah danmasyarakat.

i. Pengembangan industriturunan hasil pertanianagar dapat menyerapproduksi pertanian saatpasokan melimpah

2. Untuk mengatasi masalahdistribusi, beberapa langkahyang diusulkan adalah sebagaiberikut:a. Percepatan penyelesaian

Pelabuhan Bungkutokodari seharusnya di tahun2014 menjadi di awal2013. (KementerianPerhubungan)

b. Peningkatan anggaranbaik dari pemerintah

Page 41: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 34

pusat maupunpemerintah daerah untukperbaikan jalan rusakpada masing-masing jalannegara, provinsi dankabupaten. (KementerianPekerjaan Umum)

c. Peningkatan produksidalam daerah sehinggamengurangiketergantungan pasokandari luar yang sangatrentan terhadap cuaca.(Kementerian Pertanian)

d. Peningkatan anggaranbaik dari pemerintahpusat maupunpemerintah daerah untukpenyediaan sarana dankelembagaan pasar yangmemadai.

3. Untuk mengatasipermasalahan konsumsi danpenganeka ragaman pangan,beberapa langkah yangdiusulkan adalah :a. Menurunkan tingkat

konsumsi beras melaluipromosi, sosialisasi danadvokasi pemanfaatanpangan lokal padamasyarakat.

b. Mendorong penerapanteknologi pengolahanpangan lokal pada skalahome industry, sebagaitrigger effect padaindustri berskala lebihbesar

2.

ImplementasiKenaikan UMP2013 danimplikasinya bagiekonomi daerah

1. Kemungkinan terjadinyagejolak pekerja padasektor usaha yang tidakmampu memenuhiUMP.

1. Untuk mengantisipasi gejolakakibat kenaikan UMP perlupertemuan yang intensifantara pengusaha denganpekerja. (Kementerian TenagaKerja, KementerianPerindustrian)

3. Arah KebijakanEnergi 2013

1. Belum adanya jaminankuota yang mencukupikebutuhan konsumsi

1. Dalam mengatasipermasalahan kekurangankuota maka Pemerintah

Page 42: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 35

(KebijakanPengendalianKonsumsi BBMatau KenaikanHarga BBM) danimplikasinya bagiekonomi daerah

BBM bersubsidikhususnya solar.

2. Kenaikan harga BBMbersubsidi diperkirakanakan mendorongkenaikan hargakebutuhan konsumsimasyarakat yang tinggi.

3. Distribusi BBMbersubsidi untukmemenuhi kebutuanpetani dan nelayanbelum optimal.

4. Jaminan pasokan listrikyang belum optimal

Daerah dan Pertamina akanmengajukan permintaankenaikan kuota yangdisesuaikan denganperkembangan aktivitasekonomi terkini. (KementerianESDM)

2. Dampak kenaikan harga yanglebih tinggi akan ditekandengan beberapa langkah:a. Operasi pasar murah,

dengan kerja sama antarapemerintah daerah,perbankan dan BankIndonesia.

b. Sidak pasar, berfungsiuntuk mencegah kenaikanharga lebih tinggi akibatulah oknum pelaku pasaryang memanfaatkankeadaan.

c. Bekerja sama dengan DinasPendapatan Daerah danDinas Pekerjaan Umumdalam mengurangihambatan distribusi lainnyayang berpotensimenambah margin harga,yaitu retribusi, dankerusakan jalan.

3. Perlunya memperluas SupplyPoint (Penyalur) pada wilayah-wilayah sentra produktif(usaha pertanian danperikanan) serta pengendalianpenyaluran BBM bersubsididari penyalahgunaan (Polri,Kementerian ESDM,Kementerian Perdagangan)

4. Perlu dilakukan percepatanpembangunan infrastrukturketenagalistrikan, perluasanjaringan distribusi sertamempercepat rencanapembangunan PLTA denganmemanfaatkan potensi yangtersedia (Kementerian PU,Kementerian ESDM,Kementerian BUMN)

4. Penguatan KerjaSama Antar Daerah

5. Sebagian besarkomoditas konsumsi

7. Perlu dilakukan kerja samakoordinasi rutin melalui forum

Page 43: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB II – Perkembangan Inflasi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 36

didatangkan dari JawaTimur, Nusa TenggaraBarat dan SulawesiSelatan, sehinggadiperlukan kerja samaantar daerah untukmenjamin kelancaranpasokan ke SulawesiTenggara.

6. Interkoneksi antarwilayah yang belumoptimal sehinggamenghambatkelancaran arus barangdan jasa.

TPID Wilayah dan Nasionalnamun dengan pembahasanbilateral.

8. Meningkatkan kualitas dankelengkapan infrastrukturjaringan transportasi darat,laut dan udara (KementerianPU, KementerianPerhubungan)

Page 44: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

BAB IIIPERKEMBANGAN

PERBANKANDAN SISTEM

PEMBAYARAN

Page 45: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 37

3.1 PERKEMBANGAN PERBANKAN

Perbankan pada triwulan I-2013 menunjukkan perkembangan yang cukup tinggi

dengan parameter pertumbuhan positif aset sebesar 25,07% (y.o.y). Sehingga

secara total, aset perbankan pada triwulan I-2013 menjadi Rp16,45 Triliun.

Perkembangan aset tersebut didorong oleh ekspansi kredit yang tumbuh sebesar 29,44%.

Pertumbuhan kredit tersebut lebih tinggi dari perkembangan DPK (Dana Pihak Ketiga)

yang tumbuh sebesar 14,28% sehingga mendorong angka LDR (Loan to Deposit Ratio)

menjadi sebesar 105,39%. Sementara itu, tingkat kesehatan penyaluran kredit juga masih

berada pada level cukup aman yang terukur dari angka NPL (Non Performing Loan) yang

relatif kecil sebesar 1,81% (Tabel 3.1). Kinerja dan efisiensi perbankan juga tercermin dari

Rasio BOPO dan NIM yang masing-masing sebesar 54,09% dan 9,74%

Perbankan syariah menunjukkan perkembangan yang tinggi dengan indikator

pertumbuhan aset sebesar 130,69%. Peningkatan aset tersebut didorong oleh

penyaluran kredit dan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) yang cukup agresif,

dengan pertumbuhan masing-masing sebesar 58,96% dan 40,20% (Tabel 3.5). Disparitas

pertumbuhan kredit dengan DPK tersebut menyebabkan angka FDR perbankan syariah

cukup besar yaitu 109,97% (Tabel 3.5).

Tabel 3.1 Perkembangan Indikator Bank Umum dan BPR

2009 2010 2011 2013Q1 Q1 Q1 Q1 Q1 Q1-2012 Q1-2013 Q1-2012 Q1-2013

Total Aset 6.624.105 7.306.899 8.978.744 13.153.099 16.450.226 46,49% 25,07%Bank Umum 6.567.266 7.242.588 8.906.321 13.075.045 16.346.524 99,41% 99,37% 46,81% 25,02%BPR 56.839 64.311 72.423 78.054 103.703 0,59% 0,63% 7,77% 32,86%

Total DPK 4.909.545 5.303.109 6.633.534 9.310.516 10.639.615 40,36% 14,28%Bank Umum 4.861.170 5.249.835 6.583.158 9.258.047 10.578.412 99,44% 99,42% 40,63% 14,26%BPR 48.375 53.274 50.376 52.469 61.203 0,56% 0,58% 4,15% 16,65%

Total Kredit 3.988.039 4.988.219 6.571.262 8.662.414 11.212.770 31,82% 29,44%Bank Umum 3.940.947 4.935.977 6.521.952 8.599.595 11.128.506 99,27% 99,25% 31,86% 29,41%BPR 47.092 52.242 49.310 62.819 84.264 0,73% 0,75% 27,40% 34,14%

Total LDR 81,23% 94,06% 99,06% 93,04% 105,39% -6,08% 13,27%Bank Umum 81,07% 94,02% 99,07% 92,89% 105,20% -6,24% 13,26%BPR 97,35% 98,06% 97,88% 119,73% 137,68% 22,32% 14,99%

Total NPL (Juta) 132.723 123.956 152.709 158.936 202.677 4,08% 27,52%Bank Umum (Juta) 129.690 119.867 145.848 149.653 191.950 94,16% 94,71% 2,61% 28,26%BPR (Juta) 3.033 4.089 6.861 9.283 10.727 5,84% 5,29% 35,31% 15,55%Total NPL (%) 3,33% 2,48% 2,32% 1,83% 1,81% -21,05% -1,48%Bank Umum (%) 3,29% 2,43% 2,24% 1,74% 1,72% -22,18% -0,88%BPR (%) 6,44% 7,83% 13,91% 14,78% 12,73% 6,21% -13,85%

Kredit Yang Disalurkan (Juta)

Loan To Deposit Ratio (LDR)

Non Performing Loan (NPL)

PangsaIndikator

2012 Growth (y-o-y)

Aset (Juta)

DPK (Juta)

Sumber : LBU dan LBBPR

Page 46: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 38

3.1.1 Bank Umum

Aset Bank Umum triwulan I-2013 tercatat sebesar Rp16,35 Triliun, tumbuh 25,02%

dibanding triwulan I-2012 yang tercatat sebesar Rp13,07 Triliun. Pertumbunan aset

dimaksud didorong oleh penghimpunan dana dan penyaluran kredit yang masing-masing

tumbuh sebesar 14,26% dan 29,41% (y.o.y). Meskipun cukup tinggi, namun

pertumbuhan aset tersebut mengalami pelambatan dibandingkan posisi yang sama tahun

2012 yang mencapai 46,81%. Melambatnya pertumbuhan aset didorong oleh

pelambatan pertumbuhan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) yang merupakan

pembentuk aset perbankan.

Penghimpunan DPK pada triwulan I-2013 tercatat sebesar Rp10,58 Triliun atau

tumbuh sebesar 14,26%. Pertumbuhan DPK dimaksud mengalami perlambatan dari

Triwulan I-2012 yang mencapai pertumbuhan sebesar 40,63%. Perlambatan

pertumbuhan DPK tersebut disebabkan oleh kontraksi penghimpunan deposito yang pada

triwulan I-2013 tercatat menurun sebesar -2,11% jauh lebih rendah dari triwulan I-2012

yang tercatat tumbuh 39,55%, hal ini mengindikasikan terjadinya perubahan preferensi

investasi nasabah. Perlambatan pertumbuhan DPK juga ditopang oleh perlambatan

pertumbuhan giro dan tabungan masing-masing dari 61,10% dan 32,56% di triwulan I-

2012 menjadi 27,00% dan 14,09% pada triwulan I-2013. Namun, meski mengalami

penurunan, pertumbuhan DPK pada triwulan I-2013 masih pada kategori cukup tinggi

serta akses perbankan yang semakin meningkat di Sulawesi Tenggara.

Tabel 3.2 Perkembangan Indikator Bank Umum

2009 2010 2011 2013Q1 Q1 Q1 Q1 Q1 Q1-2012 Q1-2013 Q1-2012 Q1-2013

Bank Umum 6.567.266 7.242.588 8.906.321 13.075.045 16.346.524 99,41% 99,37% 46,81% 25,02%DPK BU (Juta) 4.861.170 5.249.835 6.583.158 9.258.047 10.578.412 40,63% 14,26%Giro 1.427.150 1.117.110 1.539.748 2.480.596 3.150.479 26,79% 29,78% 61,10% 27,00%Tabungan 2.587.927 3.015.853 3.727.329 4.940.824 5.636.809 53,37% 53,29% 32,56% 14,09%Deposito 846.093 1.116.873 1.316.081 1.836.628 1.791.124 19,84% 16,93% 39,55% -2,48%Kredit BU (Juta) 3.940.947 4.935.977 6.521.952 8.599.595 11.128.506 31,86% 29,41%Modal Kerja 1.419.033 2.139.494 2.150.632 2.816.579 3.505.176 32,75% 31,50% 30,97% 24,45%Investasi 378.764 398.247 576.490 845.877 1.194.334 9,84% 10,73% 46,73% 41,19%Konsumsi 2.143.150 2.398.236 3.794.830 4.937.139 6.428.995 57,41% 57,77% 30,10% 30,22%

Bank Umum 81,07% 94,02% 99,07% 92,89% 105,20% -6,24% 13,26%

NPL BU (Juta) 129.690 119.867 145.848 149.653 191.950 94,16% 94,71% 2,61% 28,26%NPL BU (%) 3,29% 2,43% 2,24% 1,74% 1,72% -22,18% -0,88%

Loan To Deposit Ratio (LDR)

Non Performing Loan (NPL)

Indikator2012 Pangsa Growth (y-o-y)

Aset (Juta)

Sumber : LBU

Page 47: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 39

Berdasarkan pangsanya, dominasi DPK masih terdapat pada tabungan dengan

pangsa 53,27% atau sebesar Rp5,67 Triliun. Hal ini mengindikasikan bahwa masyarakat

lebih cenderung menyimpan dananya dalam bentuk current account yang dapat ditarik

setiap saat untuk memenuhi kebutuhannya.

Melambatnya pertumbuhan DPK mengakibatkan pertumbuhan kredit yang

disalurkan turut melambat, yaitu dari 31,82% di triwulan I-2012 menjadi 29,44% pada

triwulan I-2013. Berdasarkan nominalnya, angka penyaluran kredit bank umum Sulawesi

Tenggara pada triwulan I-2013 mencapai Rp11,21 Triliun dengan dengan peningkatan

sebesar Rp2,55 Triliun dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

Grafik 3.1 Pertumbuhan DPK

Sumber : LBU

Grafik 3.2 Pangsa dan Nominal DPKTriwulan I–2013

(%, Milyar)

Grafik 3.3 Pangsa dan Nominal KreditPenggunaan Triwulan I–2013

(%, Milyar)

Sumber : LBU Sumber : LBU

Page 48: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 40

Dari sisi penggunaan, perlambatan pertumbuhan kredit didorong oleh perlambatan

pertumbuhan kredit modal kerja dan investasi, yaitu dari masing-masing sebesar 30,97%

dan 46,73% di triwulan I-2012 menjadi 24,45% dan 41,19% pada triwulan I-2013. Pada

sisi lain, kredit konsumsi tercatat tumbuh lebih tinggi dari 30,10% di triwulan I-2012

menjadi 30,22% pada triwulan I-2013 (Grafik 3.2). Dari sisi jenis penggunaan, pangsa

kredit terbesar masih terkonsentrasi pada kredit konsumsi dengan nominal Rp6,45 Triliun

atau 57,77% dari total kredit. Sementara kredit modal kerja dan investasi tercatat sebesar

Rp3,57 Triliun dan Rp1,19 Triliun dengan pangsa masing-masing sebesar 31,50% dan

10,73% dari total kredit (Grafik 3.3).

Grafik 3.4 Pertumbuhan (g) dan Nominal Kredit Penggunaan

(%, Triliun)

Sumber : LBU

Dari sisi sektoral, beberapa sektor mengalami pertumbuhan yang lebih tinggi

dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Pertumbuhan tertinggi terjadi di sektor

listrik, gas dan air yaitu sebesar 247,27% triwulan I-2013 dari periode yang sama tahun

sebelumnya yang sebesar 8,56%, namun dikarenakan sumbangannya yang sangat kecil

terhadap total kredit (0,03%) maka pertumbuhan dimaksud tidak mencerminkan

pertumbuhan yang signifikan. Sektor yang juga mengalami peningkatan pertumbuhan

yaitu sektor perindustrian, jasa dunia usaha, PHR, konstruksi dan sektor lainnya masing-

masing dari 27,30%, 53,62%, 35,52%, 10,02% dan 30,10% di triwulan I-2012 menjadi

76,73%, 79,02%, 44,53%, 18,98% dan 34,23% pada triwulan I-2013. Dilain pihak,

terjadi perlambatan pertumbuhan di sektor pertanian, pertambangan dan transportasi,

masing-masing dari 102,72%, 55,41% dan 36,82% di triwulan I-2012 menjadi 28,22%,

32,55 dan 12,98% pada triwulan I-2013. Sektor jasa sosial merupakan satu-satunya

sektor yang mengalami penurunan, yaitu dari 25,47% di triwulan I-2012 menjadi

-96,96% pada triwulan I-2013 (Grafik 3.5). Peningkatan pertumbuhan kredit dibeberapa

Page 49: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 41

sektor diperkirakan disebabkan oleh aktivitas perbankan yang meningkat yang didorong

oleh peningkatan aktivitas perekonomian di Sulawesi Tenggara.

Grafik 3.5 Pertumbuhan Kredit Sektoral

Sumber: LBU

Berdasarkan pangsanya, dominasi penyaluran kredit sektoral masih pada sektor

lainnya (non usaha) dan PHR dengan pangsa masing-masing sebesar 59,55% dan

27,64%. Sementara itu, sektor usaha yang memberikan sumbangan cukup tinggi

terhadap perekonomian Sulawesi Tenggara yaitu sektor pertanian, pertambangan, industri

dan konstruksi memiliki pangsa kredit relatif kecil masing-masing sebesar 2,71%, 0,47%,

1,13% dan 2,86%. Penyebab relatif kecilnya pangsa pada sektor-sektor tersebut

disebabkan oleh tingginya tingkat risiko khususnya pada sektor pertanian, serta dominasi

pembiayaan dari luar wilayah Sulawesi Tenggara di sektor pertambangan, industri dan

konstruksi yang juga merupakan sektor padat modal.

Grafik 3.6 Pangsa Kredit Sektoral

Sumber: LBU

Page 50: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 42

Meskipun penyaluran kredit mengalami perlambatan pertumbuhan dibandingkan

triwulan sebelumnya, angka pertumbuhan kredit bank umum pada triwulan I-2013 masih

berada pada level yang cukup tinggi sebesar 29,41% (yoy). Tingginya penyaluran kredit

tersebut disebabkan oleh kondisi perekonomian Sulawesi Tenggara yang sedang

berkembang pesat dengan pertumbuhan ekonomi triwulan I-2013 yang mencapai 9,72%

atau lebih tinggi dari pertumbuhan nasional yang hanya mencapai 6,02%. Optimisme

atas kondisi perekonomian Sulawesi Tenggara juga tercermin dari pembukaan kantor

cabang beberapa bank baru dan ekspansi beberapa bank existing di wilayah Sulawesi

Tenggara.

Pertumbuhan kredit yang lebih tinggi dari pertumbuhan DPK mengakibatkan

angka Loan to Deposit Ratio (LDR) bank umum berada pada angka yang cukup tinggi

yaitu 105,20%. Angka tersebut lebih tinggi dibandingkan LDR pada posisi yang sama

tahun 2012 yang tercatat sebesar 92,89%. Kondisi ini menunjukkan bahwa DPK yang

dihimpun telah digunakan secara optimal untuk pembiayaan kegiatan perekonomian

Sulawesi Tenggara. LDR diatas 100% juga didorong oleh optimalisasi penyaluran kredit

beberapa bank yang baru melakukan kegiatan operasional di Sulawesi Tenggara.

Penyaluran kredit dan penghimpunan dana yang tumbuh relatif tinggi juga

dibarengi efisiensi kegiatan usaha perbankan yang tercermin dari angka rasio biaya

operasional dengan pendapatan operasional (BOPO) yang relatif rendah. Rasio BOPO pada

triwulan I-2013 tercatat sebesar 54,09%, meskipun sedikit lebih tinggi dari triwulan I-

2012 yang sebesar 52,72% namun masih dalam kategori yang relatif rendah (Grafik 3.7).

Grafik 3.7 Perkembangan BOPO Bank Umum

Sumber : LBU

Selain rasio BOPO yang mencerminkan efisiensi perbankan, salah satu ukuran

peningkatan kinerja perbankan adalah rasio Net Interest Margin (NIM). Rasio ini

digunakan untuk mengukur kemampuan manajemen bank dalam mengelola aktiva

Page 51: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 43

produktifnya untuk menghasilkan pendapatan bunga bersih. Pendapatan bunga bersih

diperoleh dari pendapatan bunga dikurangi beban bunga. Semakin tinggi NIM

menunjukkan semakin efektif bank dalam penempatan aktiva produktif dalam bentuk

kredit. Standar yang ditetapkan Bank Indonesia untuk rasio NIM adalah 6% keatas.

Semakin besar rasio ini maka pendapatan bunga dari aktiva produktif yang dikelola bank

meningkat sehingga kemungkinan bank dalam kondisi bermasalah semakin kecil. Rasio

NIM bank umum di Sulawesi Tenggara, pada triwulan I-2013 tercatat sebesar 9,74%,

yang menunjukkan bahwa perbankan Sulawesi Tenggara sudah cukup efektif

menempatkan aktiva produktifnya. Akan tetapi rasio tersebut mengalami penurunan

dibanding posisi yang sama tahun 2012 yang tercatat sebesar 11,13%, penurunan ini

seiring dengan peningkatan pertumbuhan DPK yang merupakan beban biaya bunga serta

bertambahnya jumlah kantor bank yang berdampak pada penetapan bunga pinjaman

yang semakin kompetitif, yang berpengaruh terhadap pendapatan bank.

Tabel 3.3 Perkembangan Rasio NIM Bank Umum

URAIAN Q1 - 2010 Q4 - 2010 Q1 - 2011 Q4 - 2011 Q1 - 2012 Q4 - 2012 Q1 - 2013Penempatan pada BI 4) 58.519 129.372 585.557 166.856 322.509 199.258 200.835Penempatan pada Bank lain 5) 530.340 494.670 199.002 813.484 1.207.793 1.089.093 1.409.134Tagihan Spot dan Derivatif 6) - - - - - - -SURAT BERHARGA 7) 59.160 54.013 55.018 64.003 84.003 110.142 94.941Reverse Repo 9) - - - - - - -Tagihan Akseptasi 10) - - - - - - -KREDIT YG DIBERIKAN 11) 4.935.977 6.095.220 6.521.952 8.152.585 8.599.595 10.602.466 11.128.506Penyertaan 12) - - - - - - -Aktiva Produktif 5.583.996 6.773.274 7.361.530 9.196.927 10.213.900 12.000.960 12.833.416Akumulasi Aktiva Prod. (dr awal thn) 16.671.707 73.181.610 21.104.756 96.350.951 28.976.019 129.773.231 36.650.112Rata-Rata Aktiva Produktif 5.557.236 6.098.468 7.034.919 8.029.246 9.658.673 10.814.436 12.216.7041000 - 1. Pendapatan Bunga 236.344 1.056.119 309.142 1.427.350 368.555 1.695.898 418.3841300 - 2. Beban Bunga 67.445 309.215 86.382 406.626 114.235 493.851 121.0251000 - 1. Pendapatan Bunga - 0 - 656 320 1.093 2261300 - 2. Beban Bunga 1 6 1 9 1 4 1Pendapatan Bunga Bersih 168.897 746.898 222.759 1.021.371 254.639 1.203.136 297.584Pend. Bunga Bersih Disetahunkan 675.589 746.898 891.036 1.021.371 1.018.556 1.203.136 1.190.335

Net Interest Margin (NIM) 12,16% 12,25% 12,67% 12,72% 10,55% 11,13% 9,74%Sumber : LBU

3.1.2 Bank Perkreditan Rakyat (BPR)

Perkembangan positif pada bank umum juga diikuti oleh perkembangan positif

BPR di Sulawesi Tenggara yang tercermin dari pertumbuhan tinggi aset dan kredit pada

periode laporan. Saat ini, terdapat 12 BPR di Sulawesi Tenggara, yang terdiri dari 4 BPR

milik swasta dan 8 BPR milik pemerintah daerah.

Page 52: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 44

Tabel 3.4 Perkembangan Indikator BPR

2009 2010 2011 2013Q1 Q1 Q1 Q1 Q1 Q1-2012 Q1-2013 Q1-2012 Q1-2013

Aset 56.839 64.311 72.423 78.054 103.703 7,77% 32,86%

Total DPK 48.375 53.274 50.376 52.469 61.203 4,15% 16,65%- Deposito 25.038 27.956 24.697 23.978 30.307 45,70% 49,52% -2,91% 26,40%- Tabungan 23.336 25.318 25.679 28.491 30.896 54,30% 50,48% 10,95% 8,44%

Total Kredit 47.092 52.242 49.310 62.819 84.264 27,40% 34,14%- Modal Kerja 31.389 35.231 33.596 48.128 65.646 76,61% 77,90% 43,26% 36,40%- Investasi 100 - 587 342 439 0,54% 0,52% -41,75% 28,32%- Konsumsi 15.603 17.011 15.127 14.350 18.180 22,84% 21,57% -5,14% 26,69%

-Pertanian 47.092 3.617 3.000 10.158 14.139 16,17% 16,78% 238,54% 39,20%-Pertambangan 2.954 - 0 37 573 0,06% 0,68% 36958,00% 1447,08%-Industri - 756 836 2.079 2.117 3,31% 2,51% 148,71% 1,80%-Listrik, Gas dan Air 609 - 15 24 41 0,04% 0,05% 59,72% 69,97%-Konstruksi - - 108 209 1.292 0,33% 1,53% 93,19% 518,11%-PHR - 26.722 26.482 32.188 42.627 51,24% 50,59% 21,55% 32,43%-Transportasi 24.722 - 0 51 270 0,08% 0,32% 51279,00% 426,23%-Jasa-Jasa - 3.747 3.722 3.660 4.944 5,83% 5,87% -1,67% 35,11%-Lainnya 3.052 17.401 15.146 14.413 18.260 22,94% 21,67% -4,84% 26,69%

Rasio LDR 97,35% 101,97% 102,16% 83,52% 137,68% -18,24% 64,84%

Rasio NPL 6,44% 7,83% 13,91% 14,78% 12,73% 6,21% -13,85%Non Performing Loan (NPL)

Loan To Deposit Ratio (LDR)

Dana Pihak Ketiga (DPK) (Juta)

Kredit Sektoral (Juta)

Kredit Yang Disalurkan (Juta)

2012 GrowthIndikator Pangsa

Pada triwulan I-2013, aset 12 BPR dimaksud sudah mencapai Rp103,70 Milyar,

tumbuh 32,86% dibandingkan pertumbuhan aset pada posisi yang sama tahun 2012

yang tercatat sebesar 7,77%. Meningkatnya pertumbuhan aset didorong oleh

peningkatan penyaluran kredit yang tumbuh sebesar 32,86%, jauh lebih tinggi

dibandingkan pertumbuhan pada posisi yang sama tahun 2012 yang sebesar 7,77% (yoy).

Penyaluran kredit BPR didominasi oleh kredit modal kerja yaitu sebesar Rp65,64 Milyar

atau 77,90% dari total kredit, yang disusul oleh kredit konsumsi sebesar Rp18,18 Milyar

atau 21,57% dari total kredit (Tabel 3.4).

Secara sektoral, penyaluran kredit BPR sama halnya dengan perbankan umum,

masih terkonsentrasi di sektor PHR dengan nilai sebesar Rp42,63 Milyar atau 50,59% dari

total kredit, yang diikuti oleh sektor pertanian sebesar Rp14,13 Milyar atau 16,78% dari

total kredit. Kemudian, dari sisi kategori debitur, penyaluran kredit BPR seluruhnya

disalurkan kepada pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Disisi lain, penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) BPR di Sulawesi Tenggara juga

mengalami peningkatan yaitu sebesar 16,65% lebih tinggi dibandingkan dengan

pertumbuhan pada posisi yang sama tahun 2012 yang sebesar 4,15% (yoy). Berdasarkan

sumbernya, DPK berasal dari tabungan dengan pangsa 50,48% dan deposito sebesar

49,52% (Tabel 3.3 Indikator BPR).

Kinerja BPR pada triwulan I-2013 tergolong baik jika dilihat dari pertumbuhan

aset, kredit dan DPK. Namun demikian BPR masih perlu menurunkan rasio NPL nya yang

Page 53: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 45

pada triwulan I-2013 mencapai 12,73% meskipun telah lebih rendah dari periode yang

sama tahun sebelumnya yang mencapai 14,78%, namun rasio NPL tersebut masih

melebihi batas normal yang ditetapkan oleh Bank Indonesia sebesar 5%. BPR juga masih

perlu meningkatkan fungsi intermediasinya mengingat LDR pada triwulan I-2013 tercatat

mencapai 137,68%.

3.1.3 Perbankan Syariah

Perbankan syariah telah menjadi primadona sektor keuangan sejak krisis keuangan

global di tahun 1998. Hal ini disebabkan karakteristik keuangan syariah yang relatif aman

dari goncangan pasar keuangan modern saat ini yang penuh dengan spekulasi. Bank

Indonesia dalam mengamankan sektor keuangan juga mendorong perkembangan

perbankan syariah sebagai alternatif bagi masyarakat yang memiliki preferensi tingkat

keamanan yang juga mendorong pengamalan nilai-nilai keagamaan. Perbankan syariah di

Sulawesi Tenggara sudah berdiri sejak tahun 2004, yang kemudian terus berkembang

dengan semakin meningkatnya minat masyarakat Sulawesi Tenggara terhadap kegiatan

berbasis syariah.

Pada triwulan I-2013, perbankan syariah mengalami perkembangan yang sangat

pesat yang tercermin dari pertumbuhan aset yang cukup tinggi yaitu sebesar 130,09%

jauh lebih tinggi dari periode yang sama tahun sebelumnya yang hanya mencapai

58,26%. Peningkatan aset tersebut didorong oleh penghimpunan DPK yang tercatat

sebesar Rp471,76 Miliar dengan pertumbuhan sebesar 40,20% (yoy), atau lebih tinggi

dari periode yang sama tahun sebelumnya yang tercatat sebesar 36,89% (Tabel 3.5).

Penghimpunan DPK yang tumbuh cukup tinggi juga mendorong pertumbuhan

pembiayaan syariah yang relatif cukup tinggi. Pada triwulan I-2013, pembiayaan

perbankan syariah mencapai Rp518,77 Miliar, dengan pertumbuhan sebesar 58,96%

yang meskipun sedikit melambat dari pertumbuhan pada triwulan I-2012 yang mencapai

61,92% namun masih tergolong tinggi. Berdasarkan pangsanya, penyaluran pembiayaan

perbankan syariah terbesar dialokasikan pada pembiayaan konsumsi, yang tercatat

sebesar 85,03% dari total pembiayaan, diikuti oleh pembiayan investasi dan modal kerja

masing-masing sebesar 51,63% dan 47,19% dari total pembiayaan (Grafik 3.5).

Page 54: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 46

Disparitas pertumbuhan pembiayaan dan pertumbuhan DPK tersebut

menyebabkan FDR (Finance To Deposit Ratio) perbankan syariah sangat tinggi yaitu

sebesar 109,97% (Tabel 3.5). Kondisi ini mencerminkan bahwa animo masyarakat

terhadap pembiayaan perbankan syariah sangat tinggi.

Selain pertumbuhan aset, pembiayan dan DPK yang sangat tinggi, kinerja positif

perbankan syariah juga ditopang oleh tingkat kesehatan penyaluran pembiayaan syariah

cukup baik dengan rasio NPF yang pada triwulan I-2013 tercatat sebesar 1,17% atau

berada dibawah ketentuan Bank Indonesia yang sebesar 5%. NPF pada triwulan I-2013

jauh lebih rencah dibancingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai

4,59%. Hal ini menunjukkan bahwa peluang pengembangan perbankan syariah di

Sulawesi Tenggara sangat baik dengan dukungan kelancaran pembayaran oleh debitur

yang tercermin dari angka NPF rendah.

Tabel 3.5 Perkembangan Indikator Perbankan Syariah(Juta Rupiah, %)

Q1 - 2009 Q1 - 2010 Q1 - 2011 Q1 - 2012 Q1 - 2013 Q1 - 2012 Q1 - 2013 Q1 - 2012 Q1 - 2013ASSET 180.267 205.557 294.477 466.025 1.072.279 58,26% 130,09%DPK 173.267 199.465 245.804 336.481 471.761 36,89% 40,20%Giro 14.371 11.033 15.357 25.052 37.223 63,13% 48,58% 7,45% 7,89%

Tabungan 112.497 109.905 136.499 191.825 276.711 40,53% 44,25% 57,01% 58,65%Deposito 46.399 78.527 93.948 119.604 157.827 27,31% 31,96% 35,55% 33,45%KREDIT 171.614 153.091 201.549 326.358 518.774 61,92% 58,96%

Modal Kerja 107.797 110.912 81.363 140.935 207.442 73,22% 47,19% 43,18% 39,99%Investasi 1.261 211 66.790 95.082 144.171 42,36% 51,63% 29,13% 27,79%Konsumsi 62.556 41.968 53.396 90.341 167.161 69,19% 85,03% 27,68% 32,22%

FDR 99,05% 76,75% 82,00% 96,99% 109,97% 18,29% 13,38%NPF 9.660 2.826 4.266 14.987 6.077 251,31% -59,45%

NPF Ratio 5,63% 1,85% 2,12% 4,59% 1,17% 116,96% -74,49%LABA 2.456 4.617 4.197 7.411 8.254 76,58% 11,37%

PeriodeIndikator

Growth (y.o.y) Pangsa

Sumber: LBU

Grafik 3.8 Pangsa dan Nominal DPKTriwulan I–2013 (%, Juta)

Grafik 3.9 Pangsa dan Nominal PembiayaanJenis Penggunaan Triwulan I–2013 (%, Juta)

Sumber : LBU Sumber : LBU

Page 55: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 47

3.2 PERKEMBANGAN SISTEM PEMBAYARAN

3.2.1 Perkembangan Pembayaran Tunai

A. Aliran Uang Keluar/Outflow

Dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat akan uang kartal1 khususnya

untuk keperluan transaksi (transaction motive), pada triwulan I-2013 Kantor

Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara telah mengedarkan

uang kartal baik melalui perbankan maupun langsung kepada masyarakat

yang ada di wilayah Sulawesi Tenggara sebesar Rp100,49 Milyar, lebih rendah

dari posisi yang sama tahun 2012 yang tercatat sebesar Rp214,19 Milyar.

Jumlah uang keluar yang cukup rendah pada triwulan I-2013 memiliki pola yang

sama dengan periode yang sama selama 6 (enam) tahun terakhir berada di kisaran

Rp100 sampai Rp200 Miliar. Mengacu pada pola periodikal triwulanan, jumlah uang

keluar diperkirakan akan mengalami peningkatan signifikan pada triwulan II-2013,

yang didorong oleh peningkatan pencairan termin awal proyek-proyek pemerintah,

tahun ajaran baru, serta kegiatan musiman menjelang bulan puasa yang jatuh pada

awal triwulan ke III-2013.

B. Aliran Uang Masuk/Inflow

Jumlah aliran uang kartal yang masuk dari perbankan dan masyarakat ke Kantor

Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara pada triwulan I-2013 sebesar

Rp111,60 Milyar, mengalami penurunan dibandingkan posisi yang sama tahun 2012

yang tercatat sebesar Rp348,93 Miliar. Penurunan ini disebabkan oleh beberapa hal,

antara lain:

1. Masih tingginya penggunaan uang tunai untuk transaksi ekonomi sehingga uang

tunai yang beredar tidak segera disetorkan ke bank. Hal ini disebabkan para pelaku

ekonomi masih berpendapat bahwa transaksi tunai lebih fleksibel dan cepat

dibandingkan dengan non tunai seperti cek dan transfer atau alat pembayaran non

tunai lainnya, meskipun dari sisi keamanan relatif lebih aman.

2. Masih banyaknya masyarakat yang belum memiliki rekening di bank karena masih

terbatasnya jaringan kantor bank. Oleh sebab itu, akses perbankan yang

menjangkau seluruh masyarakat sangat diperlukan khususnya melalui

pengembangan jaringan perbankan pada daerah dengan transaksi ekonomi yang

cukup tinggi.

3. Ketentuan perputaran uang melalui Focus Group Perbankan sehingga hanya uang

yang benar-benar tidak layak edar yang disetorkan ke Bank Indonesia.

1 Uang kartal terdiri dari uang kertas dan uang logam.

Page 56: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB III – Perkembangan Perbankan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 48

Selanjutnya, Jika dilihat dari pola triwulanan selama 6 tahun terakhir, aliran uang

masuk tidak akan mengalami peningkatan yang signifikan di triwulan II-2013. Hal ini

disebabkan oleh faktor musiman yang mendorong penggunaan uang kartal yang

relatif tinggi.

3.2.2 Perkembangan Pembayaran Non Tunai.

Sejalan dengan penurunan transaksi uang kartal inflow maupun otfflow, aktivitas

pembayaran non tunai baik melalui Kliring maupun BI-Real Time Gross Settlement (BI-

RTGS) pada triwulan I-2013 juga mengalami penurunan dibandingkan periode yang sama

tahun sebelumnya.

Kegiatan transaksi non tunai melalui sarana Bank Indonesia Real Time Gross

Settlement/BI-RTGS menunjukkan penurunan baik pada nominal maupun jumlah

transaksi. Jumlah transaksi melalui BI-RTGS pada triwulan I-2013 tercatat sebanyak

15.328 transaksi, menurun dibandingkan posisi yang sama tahun 2012 yang tercatat

sebanyak 15.989 transaksi, sementara jumlah nominal transaksi triwulan I-2013 tercatat

sebesar Rp12,07 Miliar menurun dari Posisi yang sama tahun 2012 yang tercatat sebesar

Rp20,21 Miliar (Tabel 3.5).

Pada sisi lain, aktivitas kliring juga mengalami penurunan dari 36.759 transaksi

pada triwulan I-2012 menjadi 30.167 transaksi pada triwulan I-2013, sementara itu

jumlah nominal transaksi triwulan I-2013 tercatat sebesar Rp599,49 Miliar menurun dari

posisi yang sama tahun 2012 yang tercatat sebesar Rp831,31 Miliar (Tabel 3.5).

Penurunan transaksi dengan menggunakan BI-RTGS dan kliring selain disebabkan

oleh belum direalisasikannya anggaran pemerintah yang merupakan penggerak utama

perekonomian daerah juga penurunan aktivitas perekonomian musiman dimana pada

tahun 2012 terdapat kegiatan pemilihan Walikota dan Gubernur yang mengakibatkan

peningkatan penggunaan uang tunai maupun non tunai pada tahun 2012, sehingga

dengan tidak adanya kegiatan serupa di awal tahun 2013 maka terjadi penurunan

transaksi uang.

Tabel 3.6 Data Indikator Sistem Pembayaran Provinsi Sulawesi Tenggara

Q1-2012 Q1 - 2013Sistem Pembayaran Non TunaiSKNBI- Jumlah Warkat Kliring (lembar) 37.102 35.008 30.167 36.759 30.167 21,85% -17,93%- Nominal Trans.Kliring (juta) 648.536 621.093 599.497 831.311 599.497 38,67% -27,89%RTGS- Jumlah Warkat RTGS (lembar) 10.521 13.849 15.328 15.989 15.328 4,31% -4,13%- Nominal Trans.RTGS (juta) 9.798 22.568 12.078 20.210 12.078 67,33% -40,24%Sistem Pembayaran Tunai- Aliran Uang Masuk (Inflow) 500.571 379.582 111.604 348.933 111.604 212,65% -68,02%- Aliran Uang Keluar (Outflow) 109.981 82.799 100.492 214.198 100.492 113,15% -53,08%- Net (Inflow - Outflow) 390.590 296.784 11.112 134.735 11.112 1112,54% -91,75%- PTTB 37.858 30.585 74.352 109.064 74.352 46,69% -31,83%

Kegiatan Q1 - 2010 Q1 - 2013Q1 - 2009 Q1 - 2011 Q1 - 2012Growth (y.o.y)

Page 57: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

BAB IVPERKEMBANGAN

KEUANGAN DAERAH

Page 58: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB IV – Keuangan Pemerintah Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 49

4.1 KONDISI UMUM

Kinerja penyerapan APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah) Pemerintah

Provinsi Sulawesi Tenggara pada Triwulan I-2013 relatif belum optimal. Dari total

anggaran belanja daerah sebesar Rp1.898,24 miliar, baru sekitar 16,48% yang telah

direalisasikan dengan nominal sebesar Rp301,72 milyar. Persentase realisasi anggaran

terbesar ada pada belanja transfer dan belanja operasi, masing-masing sebesar 408,60% dan

14,05% dari anggaran. Adapun belanja modal yang dialokasikan sebesar Rp371,27 milyar,

pada triwulan I-2013 realisasinya hanya sebesar Rp12,14 miliar atau 6,13% dari nominal yang

dianggarkan. Dari sisi pendapatan, realisasi pendapatan APBD pada triwulan I-2013

mengalami pencapaian yang baik. Realisasi pendapatan APBD secara nominal sebesar

Rp564,94 milyar atau sekitar 29,76% dari total anggaran pendapatan. Pencapaian ini berasal

dari pendapatan asli daerah (PAD) yang meliputi pajak, retribusi dan laba perusahaan daerah,

dan transfer dana perimbangan. PAD pemerintah daerah Sulawesi Tenggara pada triwulan I-

2013 terealisasi sebesar Rp128,77 miliar atau 30,87% dari total PAD yang dianggarkan untuk

tahun 2013. Penyumbang PAD terbesar adalah hasil pengelolaan daerah yang dipisahkan

yang mencapai Rp23,82 miliar atau 95,29% dari anggaran PAD yang direncanakan untuk

tahun 2013.

Tabel 4.1 Realisasi Pendapatan dan BelanjaPemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara s.d.Triwulan I-2013 (Rupiah)

No URAIAN APBD 2013 Realisasi Tw1-2013 % Thd.APBD1 Pendapatan Daerah 1,898,244,089,792 564,942,987,276 29.76%

a PAD 417,111,453,037 128,771,361,871 30.87%b Dana Perimbangan 1,426,132,636,755 434,512,955,884 30.47%c Lain2 55,000,000,000 1,658,669,521 3.02%

2 Belanja Daerah 1,830,587,112,627 301,728,763,194 16.48%a Belanja Operasi 1,406,382,948,820 197,592,428,238 14.05%b Belanja Modal 371,271,480,696 12,145,167,680 3.27%c Belanja Tidak Terduga 30,418,767,492 - 0.00%d Belanja Bagi Hasil (Transfer) 22,513,915,619 91,991,167,276 408.60%

Surplus (defisit) (135,343,022,835) 263,214,224,082 -194.48%Sumber : Biro Keuangan Pemprov. Sulawesi Tenggara

4.2 REALISASI ANGGARAN BELANJA PADA APBD TRIWULAN I-2013

Pada Tiwulan I-2013, realisasi anggaran belanja Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara

tercatat sebesar Rp301,72 miliar atau 16,48% dari total APBD tahun 2013. Belanja

Page 59: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB IV – Keuangan Pemerintah Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 50

operasional yang dianggarkan sebesar Rp1.406,38 milyar dalam setahun telah terealisasi

sebesar 14,05%, dimana serapan tertinggi secara nominal pada belanja bunga dan belanja

hibah masing-masing sebesar Rp8,11 miliar dan Rp74,42 miliar atau 25,96% dan 24,29%

dari total anggaran. Adapun belanja operasi yang realisasinya belum optimal yaitu belanja

pegawai, belanja barang dan belanja bantuan keuangan. Belanja pegawai baru terealisasi

sebesar 16,94%, belanja barang terealisasi 6,05% dan belanja bantuan keuangan terealisasi

1,40%.

Tabel 4.2 Realisasi Belanja Hingga Triwulan I-2013 (Rupiah)

APBD TA-2013 Realisasi Trw.1-2013 % THD APBD(1) (1) (3)

BELANJA 2,033,587,112,627 301,728,763,194 14.84%BELANJA OPERASI 1,406,382,948,820 197,592,428,238 14.05%Belanja Pegawai 571,702,124,464 96,830,619,890 16.94%Belanja Barang 242,421,585,156 14,671,561,226 6.05%Belanja Bunga 31,250,100,000 8,112,069,622 25.96%Belanja Hibah 306,341,500,000 74,422,610,000 24.29%Belanja Bantuan Keuangan 254,667,739,200 3,555,567,500 1.40%BELANJA MODAL 371,271,480,696 12,145,167,680 3.27%Belanja Tanah 29,400,000,000 - 0.00%Belanja Peralatan & Mesin 22,635,739,200 463,726,000 2.05%Belanja Bangunan & Gedung 43,224,508,731 122,744,000 0.28%Belanja Irigasi, Jalan, Jaringan 275,396,195,890 11,558,583,680 4.20%Belanja Aset Tetap Lainnya 615,036,875 114,000 0.02%BELANJA TIDAK TERDUGA 30,418,767,492 - 0.00%Belanja Tidak Terduga 30,418,767,492 - 0.00%BELANJA TRANSFER 22,513,915,619 91,991,167,276 408.60%Belanja Transfer ke Kab/Kota/Desa 22,513,915,619 91,991,167,276 408.60%Bagi Hasil Pajak 22,513,915,619 91,991,167,276 408.60%

URAIAN

Sumber : Biro Keuangan Pemprov. Sulawesi Tenggara

Sementara itu, kinerja belanja modal hingga Triwulan I-2013 masih sangat rendah

dengan realisasi sebesar Rp12,14 miliar atau 3,27% dari anggaran yang dialokasikan.

Apabila dilihat strukturnya, kecilnya realisasi belanja modal dikarenakan belum adanya

realisasi belanja tanah dan minimnya realisasi belanja peralatan dan mesin, belanja bangunan

dan gedung, belanja irigasi jalan dan jaringan serta belanja aset tetap berjalan dengan kisaran

realisasi 0,02% sampai 4,2%. Pola serapan anggaran belanja modal yang relatif lambat

dikhawatirkan berpotensi menghambat upaya untuk penyediaan sarana infrastruktur yang

memadai dimana kondisi tersebut pada akhirnya dapat menjadi disinsetif bagi iklim investasi

di Sulawesi Tenggara. Dilain pihak, alokasi anggaran belanja modal pada total anggaran

belanja Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara mengalami penurunan sebesar 6,48% dari

Page 60: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB IV – Keuangan Pemerintah Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 51

Rp397 miliar pada TA.2012 menjadi Rp 371,27 milyar pada TA.2013. Sementara itu, realisasi

belanja dari dana transfer bagi hasil hingga Triwulan I-2013 tercatat sangat tinggi mencapai

Rp91,99 milyar atau 408,60% dari anggaran belanja transfer yang dianggarkan untuk tahun

2013.

4.3 REALISASI ANGGARAN PENDAPATAN PADA APBD TRIWULAN I-2013

Realisasi pendapatan daerah hingga Triwulan I-2013 tercapai cukup baik, secara nominal

sebesar Rp564,94 milyar atau sekitar 27,76% dari total target pendapatan Pemerintah

Provinsi Sulawesi Tenggara. Pencapaian ini berasal dari transfer dana perimbangan dan

pendapatan asli daerah yang meliputi pajak, restribusi dan laba perusahaan daerah.

Sumbangan terbesar pendapatan daerah bersumber dari PAD pemerintah yang tercatat

sebesar Rp327,01 miliar atau 33,33% dari plafond yang dianggarkan sebesar Rp981,03

miliar. Penyumbang terbesar lainnya adalah dana perimbangan yang telah ditransfer sebesar

Rp362,13 milyar ke APBD Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara, realisasi dana perimbangan

dimaksud mencapai 32,22% dari plafond yang untuk tahun 2013 dianggarkan sebesar

Rp1.123,89 miliar. Optimalnya realisasi PAD terutama didorong oleh hasil pengelolaan

kekayaan daerah yang dipisahkan yang terealisasi sebesar Rp23,82 miliar atau sebesar

95,29% dari plafond anggaran yang dialokasikan untuk tahun 2013. Selain itu, pendapatan

dengan realisasi yang cukup baik juga dari hasil retribusi daerah dan pendapatan pajak

daerah, masing-masing terealisai sebesar 30,16% dan 29,40% dari target anggaran.

Tabel 4.3 Realisasi Pendapatan Hingga Triwulan I-2013

APBD TA-2013 Realisasi Trw.1-2013 % THD APBD(1) (1) (3)

PENDAPATAN 1,898,244,089,792 564,942,987,276 29.76%PENDAPATAN ASLI DAERAH 417,111,453,037 128,771,361,871 30.87%Pendapatan Pajak Daerah 327,808,482,814 96,382,433,779 29.40%Hasil Retribusi Daerah 17,860,309,600 5,386,145,635 30.16%Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang Dipisahkan 25,000,000,000 23,821,679,810 95.29%Lain-lain Pendapatan Asli Daerah yang Sah 46,442,660,623 3,181,102,647 6.85%PENDAPATAN TRANSFER 1,426,132,636,755 434,512,955,884 30.47%Transfer Pemerintah Pusat/Dana Perimbangan 1,123,896,136,755 362,134,258,384 32.22%Dana Bagi Hasil Pajak 70,504,625,755 507,330,547 0.72%Dana Bagi Hasil Bukan Pajak (Sumber Daya Alam) 19,089,000,000 18,634,996,837 97.62%Dana Alokasi Umum 981,035,741,000 327,011,900,000 33.33%Dana Alokasi Khusus 53,266,770,000 15,980,031,000 30.00%Transfer Pemerintah Pusat - Lainnya 302,236,500,000 72,378,697,500 23.95%Dana Penyesuaian 302,236,500,000 72,378,697,500 23.95%LAIN-LAIN PENDAPATAN DAERAH YANG SAH 55,000,000,000 1,658,669,521 3.02%Pendapatan Hibah 55,000,000,000 1,658,669,521 3.02%

URAIAN

Sumber : Biro Keuangan provinsi Sulawesi Tenggara

Page 61: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB IV – Keuangan Pemerintah Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 52

4.4 REALISASI ANGGARAN KABUPATEN/KOTA

Grafik 4.1 Persentase Realisasi Pendapatan Hingga Triwulan I-2013

Sumber : Biro Keuangan provinsi Sulawesi Tenggara

Sejalan dengan level provinsi, pada level Kabupaten/Kota kinerja penyerapan APBD

komponen pendapatan hingga triwulan I-2013 tergolong baik dengan rata-rata realisasi

sebesar 25,80% (Grafik 4.1). Dari 11 Kabupaten/Kota yang sudah melaporkan angka realisasi

anggaran, hanya 4 Kabupaten/Kota yang angka realisasi pendapatannya berada dibawah

25% yaitu Bau Bau, Muna, Kolaka dan Konawe Utara yang disebabkan oleh rendahnya

penghimpunan pendapatan dari PAD, dan dana perimbangan.

Kabupaten/Kota yang memiliki tingkat penghimpunan pendapatan tertinggi adalah Konawe

Selatan dan Bombana, masing-masing dengan persentase penghimpunan sebesar 32,31%,

31,73% dan 30,86% (Grafik 4.1). Tingginya tingkat penghimpunan pendapatan pada ketiga

Kabupaten/Kota tersebut selain disebabkan oleh aset kekayaan alam yang terolah juga karena

tingginya tingkat realisasi dana perimbangan dari pemerintah pusat.

Berbeda dengan persentase penghimpunan pendapatan yang cukup besar di

Kabupaten/Kota, persentase realisasi belanja hingga triwulan I-2013 justru relatif kecil dengan

rata-rata penyerapan sebesar 11,67%. Diantara 11 Kabupaten/Kota yang sudah melaporkan

angka realisasi belanjanya, 4 Kabupaten/Kota memiliki tingkat penyerapan belanja dibawah

10% sedangkan 7 lainnya berada di kisaran 10% sampai dengan 17% (Grafik 4.2). Beberapa

faktor yang menyebabkan sulitnya realisasi belanja daerah yaitu sulitnya pembebasan lahan

untuk pengembangan infrastruktur, proses lelang dan tender proyek pembangunan yang

Page 62: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB IV – Keuangan Pemerintah Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 53

relatif sulit, kualitas sumber daya manusia pemerintah daerah yang belum terlengkapi dengan

sertifikasi tender proyek serta pencairan anggaran dari pemerintah pusat yang baru dilakukan

pada bulan April --- Mei sehingga memperlambat pelaksanaan kegiatan.

Grafik 4.2 Persentase Realisasi Belanja Hingga Triwulan I-2013

Sumber : Biro Keuangan Provinsi Sulawesi Tenggara

Page 63: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

BAB VPERKEMBANGANTENAGA KERJA &

INDIKATORKESEJAHTERAAN

Page 64: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB V – Ketenagakerjaan dan Kesejahteraan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 54

5.1 KONDISI UMUM

Pada triwulan I-2013 kinerja indikator kesejahteraan Provinsi Sulawesi Tenggara mengalami

peningkatan dibanding dengan tahun sebelumnya sebelumnya. Hal ini tercermin dari indeks

Nilai Tukar Petani (NTP) yang berada di level positif sebesar 105,72. Sedangkan jumlah

pengangguran periode data Februari 2013 mengalami penurunan sebesar 10,44% dari

periode yang Agustus tahun 2012. Kemudian, angka kemiskinan juga mengalami penurunan

dari 14,61% dari jumlah penduduk menjadi 13,06%, dimana jumlah penduduk miskin

pedesaan turun sebanyak 31.250 jiwa.

5.2 KETENAGAKERJAAN

Berdasarkan data BPS posisi Februari 2013, persentase Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT)

di Sulawesi Tenggara mengalami penurunan dari 4,04% pada Agustus 2012 menjadi 3,47%

atau jumlah pengangguran menurun dari 41.078 orang menjadi 36.791 orang. Kinerja

indikator ketenagakerjaan ini searah dibandingkan data pengangguran nasional yang

menunjukkan penurunan atau membaik dari 6,14% pada menjadi 5.12%. (Grafik 5.2)

Dari sisi lapangan pekerjaan utama, menurunnya tingkat pengangguran di Sulawesi Tenggara

terutama dipengaruhi oleh peningkatan penyerapan tenaga kerja pada sektor Pertanian,

industri, perdagangan dan jasa masing-masing sebesar 8,29%, 15,79%, 3,20% dan 12,51%.

Meski demikian, terdapat penurunan penyerapan tenaga kerja di sektor lainnya sebesar

15,01% (Tabel 5.1 dan Grafik 5.3)

Berdasarkan pangsanya, sektor pertanian masih merupakan sektor yang menyerap tenaga

kerja paling besar dengan pangsa 42,26% meningkat dibandingkan tahun 2012 yang

tercatat 40,93%. Selain itu, sektor lain yang memiliki pangsa dominan dalam penyerapan

tenaga kerja adalah sektor perdagangan dan sektor jasa masing-masing sebesar 18,25% dan

18,40%, disusul sektor industri dan sektor lainnya (Bangunan, Angkutan, Listrik, Gas & Air

Minum, Pertambangan dan Keuangan) masing-masing memiliki pangsa 7,18% dan 12,91%.

(Tabel 5.1 dan Grafik 5.4).

Page 65: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB V – Ketenagakerjaan dan Kesejahteraan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 55

Grafik 5.1 Angkatan Kerja dan PendudukBekerja di Sulawesi Tenggara

Grafik 5.2 Tingkat Pengangguran Terbuka(TPT) Sulawesi Tenggara dan Nasional

Feb 2012 Agt 2012 Feb 2013

Angkatan Kerja 1,058,999 1,016,957 1,016,957

Bekerja 1,026,548 975,879 975,879

Pengangguran Terbuka 32,451 41,078 41,078

0

10,000

20,000

30,000

40,000

50,000

60,000

900,000

950,000

1,000,000

1,050,000

1,100,000

ora

ng

3.06

4.04 4.043.47

6.566.14 6.14 5.92

-

1.00

2.00

3.00

4.00

5.00

6.00

7.00

2011 12-Aug 12-Aug 13-Feb

Tingkat Pengangguran Sulawei TenggaraTingkat Pengangguran Nasional

Sumber : BPS

Tabel 5.1Pekerja Menurut Lapangan Kerja Utama

Sumber : BPS

5.3 KESEJAHTERAAN

5.3.1 Nilai Tukar Petani (NTP)

Pada akhir triwulan I-2012, NTP Sulawesi Tenggara tercatat sebesar 105,72 atau mengalami

penurunan 0,55% dibandingkan NTP pada periode yang sama tahun 2012 yang tercatat

sebesar 106,31 (Grafik 5.5). Namun, Indeks NTP Sulawesi Tenggara tersebut masih lebih

tinggi dibandingkan NTP Nasional yang tercatat sebesar 104,55 (Grafik 5.6)

Page 66: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB V – Ketenagakerjaan dan Kesejahteraan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 56

Penurunan NTP pada akhir triwulan I-2012 tersebut dipengaruhi oleh penurunan indeks pada

seluruh subsektor utama yakni subsektor tanaman pangan turun -0,35%, subsektor

hortikultura turun -1,15%, subsektor peternakan turun -0,45%. Pada sisi lain, subsektor

perikanan dan dan perkebunan mengalami peningkatan indeks masing-masing sebesar

0,63% dan 0,94%.(Tabel 5.2)

Terjadinya penurunan NTP diseluruh subsektor tersebut disebabkan meningkatnya nilai Indeks

yang Dibayar (Ib) petani dibanding nilai Indeks yang Diterima (It) oleh petani pada semua

subsektor. Selain itu, pada sub sektor tanaman pangan, terjadi penurunan indeks yang

diterima karena adanya kegagalan panen akibat cuaca dengan curah hujan tinggi.

Peningkatan Indeks yang dibayar petani dibandingkan dengan indeks yang dibayar pada akhir

periode triwulan sebelumnya adalah sebesar 0,10%. Peningkatan ini terjadi pada subsektor

tanaman pangan 0,12%, subsektor hortikultura 0,39%, subsektor tanaman perkebunan

rakyat 0,14%, subsektor peternakan 0,14%, dan subsektor perikanan 0,40%. Selain itu,

terjadi penurunan pada indeks yang diterima dari subsektor tanaman pangan sebesar -

0,69%. (Tabel 5.2)

Tabel 5.2 Nilai Tukar

Petani (NTP) Sulawesi Tenggar

Grafik 5.3NTP Sulawesi Tenggara

Grafik 5.4NTP Sulawesi Tenggara, Sulampua, Nasional

Sumber: data BPS diolah Sumber: data BPS diolah

Page 67: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB V – Ketenagakerjaan dan Kesejahteraan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 57

5.3.2 Jumlah Penduduk Miskin

Jumlah penduduk miskin di Sulawesi Tenggara per Maret 2012 tercatat sebesar 13,71% dari

jumlah penduduk atau sebesar 316.330 jiwa, mengalami penurunan sebanyak 17.950 jiwa

dibandingkan tingkat penduduk miskin Sulawesi Tenggara tahun 2011 yang tercatat sebesar

334.280 jiwa atau 14,61% dari jumlah penduduk. Jumlah penduduk miskin pada posisi

Maret 2012 tersebut telah menggunakan acuan garis kemiskinan yang meningkat dari

Rp181.577,- per kapita per bulan posisi Maret 2011 menjadi Rp195.306,- per kapita per

bulan per Maret 2012.

Grafik 5.5 Jumlah Penduduk Miskin Sulawesi Tenggara

Sumber: data BPS diolah

Tabel.5.2 NTP Provinsi Sulawesi Tenggara

26,19 22,18 28,33 31,56

408,15 378,52305,95 284,77

18,9%17,1%

14,61%13,71%

0%2%4%6%8%10%12%14%16%18%20%

050

100150200250300350400450500

2009 2010 2011 Mar-12

Jml Pendd. Miskin KotaJml Pendd. Miskin Desa% Total Pendd. Miskin

Page 68: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB V – Ketenagakerjaan dan Kesejahteraan Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 58

Dari jumlah penduduk miskin tersebut, 90,02% berada di daerah pedesaan sedangkan

sisanya sebesar 9,97% atau 31.560 jiwa berada di daerah perkotaan. Persentase pangsa

jumlah penduduk miskin di pedesaan pada Maret 2012 mengalami penurunan sebesar 1,5%

dibandingkan data tahun 2011 yang tercatat sebesar 91,53% seiring dengan menurunnya

angka kemiskinan di pedesaan dari 305.950 orang pada tahun 2011 menjadi 284.770 orang

pada Februari 2012. Kondisi sebaliknya terjadi pada pangsa penduduk miskin di perkotaan

yang mengalami kenaikan sebesar 1,50% atau tumbuh sebanyak 3.230 orang dari posisi

tahun 2011 yang tercatat sebesar 8,47% atau sebanyak 28.330 orang.

Meski mengalami perbaikan, konsentrasi masih jumlah penduduk miskin di pedesaan menjadi

tantangan pembangunan ekonomi dan wilayah oleh pemangku kepentingan terkait

khususnya pemerintah daerah, mengingat potensi sumber daya alam Sulawesi Tenggara yang

dominan berada di pedesaan khususnya di sektor primer pertanian namun hasilnya belum

secara optimal mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di pedesaan secara lebih

luas.

Page 69: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

BAB VIPROSPEK

PEREKONOMIAN

Page 70: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB VI – Prospek Ekonomi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 59

6.1 PROSPEK EKONOMI MAKRO

Kondisi perekonomian Sulawesi Tenggara pada triwulan II-2013 diperkirakan

masih akan tumbuh meski mengalami perlambatan dibandingkan triwulan II-

2012. Angka pertumbuhan pada periode triwulan II-2013 diproyeksi ada pada kisaran

9,75% + 0,5% (y.o.y) (Tabel 6.1).

Tabel 6.1. Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Sulawesi Tenggara

Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q2* Q3* Q4*Pertanian 1.59% 5.11% 7.39% 4.41% 1.55% 4.08% 4.94% 4.68% 5.17% 4.65%Pertambangan 35.12% 52.72% 40.79% 42.58% 43.14% 43.03% 25.50% 21.35% 18.15% 29.40%Industri 6.72% -6.61% -0.46% 6.67% 8.30% 2.35% 19.32% 8.32% 6.40% 5.43%Listrik, Gas dan Air 11.10% 20.22% 20.94% 20.88% 19.56% 20.37% 17.08% 15.12% 10.38% 19.53%Bangunan 12.76% 10.61% 13.19% 12.73% 18.48% 12.63% 9.88% 12.98% 18.57% 17.89%Perdagangan 11.12% 11.89% 12.11% 12.59% 11.14% 11.92% 11.18% 11.79% 11.45% 10.60%Angkutan 9.63% 8.78% 10.42% 11.97% 6.49% 9.83% 4.23% 9.12% 9.32% 14.64%Keuangan 18.23% 8.28% 8.52% 13.31% 11.82% 10.98% 11.68% 7.31% 11.95% 9.12%Jasa-jasa 3.59% 6.46% 8.76% 8.69% 5.91% 7.44% 2.19% 8.38% 12.68% 7.33%

PDRB 8.68% 10.10% 11.21% 11.58% 9.59% 10.41% 9.72% 9.68% 10.65% 10.49%

2013Sektor 2011

20122012

Sumber :BPS Sultra

Pada sisi penggunaan, peran konsumsi baik rumah tangga masih akan cukup kuat

dalam menopang perekonomian Sulawesi Tenggara meski diperkirakan akan

mengalami penurunan pertumbuhan. Prediksi ini didasarkan pada kondisi triwulan I-2013

didorong oleh kenaikan upah minimum provinsi yang mengalami peningkatan sebesar

10%.

Grafik 6.1. Indeks Keyakinan Konsumen

0.020.040.060.080.0

100.0120.0140.0160.0

Jan

Feb

Mar

Apr

Mei

Jun Jul

Agus

t

Sept

Okt

Nov De

s

Jan

Feb

Mar

Apr

2012 2013

Indeks Keyakinan Konsumen Indeks Kondisi Ekonomi saat ini

Indeks Ekspektasi Konsumen

Sumber : SK Bank Indonesia Prov. Sultra

Perkiraan kinerja perekonomian tersebut sesuai dengan optimisme responden Survei

Konsumen atas ekspektasi terhadap kondisi perekonomian yang akan datang pada Indeks

Page 71: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB VI – Prospek Ekonomi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 60

Ekspektasi Konsumen dengan nilai SB sebesar 134,33 meningkat dibandingkan triwulan

sebelumnya yang sebesar 107,00 (Grafik 6.1). Optimisme pada Indeks Ekspektasi Konsumen

tersebut menggambarkan ekspektasi masyarakat terhadap kondisi perekonomian yang

mendorong mereka dalam melakukan konsumsi. Komponen pembentuknya antara lain,

optimisme akan kenaikan penghasilan pada enam bulan yang akan datang, optimisme akan

tersedianya lapangan kerja tambahan pada enam bulan yang akan datang serta optimisme

akan kondisi ekonomi yang membaik.

Selanjutnya, tren peningkatan investasi diperkirakan masih akan berlanjut pada triwulan II-

2013. Kondisi ini diukur dari masih tingginya minat investasi investor terhadap Sulawesi

Tenggara yang sedang dan akan berjalan antara lain investasi pembangunan perumahan

Citra Land, Hotel Clarion, Hotel Fave Amaris, kemudian, investasi pada power plant di

Konawe Utara serta investasi pembangunan pabrik nikel di Kabaena.

Pada sisi sektoral, kinerja sektor pertambangan, perdagangan-hotel-restoran (PHR),

dan industri pengolahan diperkirakan masih akan tumbuh cukup tinggi. Kinerja

sektor pertambangan diperkirakan akan masih didorong oleh aktivitas pertambangan yang

masih berlanjut khususnya oleh PT. Antam yang masih akan memenuhi target produksi bijih

nikel sebesar 545.578 WMT pada tahun 2013. Kemudian, target yang berbeda juga akan

dipenuhi oleh PT.Antam untuk komoditas ferronikel yang merupakan komoditas utama

pada sektor industri pengolahan, besar target produksi ferronikel pada triwulan II-2013

adalah 4800 Ton ni.

Sektor PHR pada triwulan II-2012 antara lain dipengaruhi oleh (1) pelaksanaan kegiatan

ulang tahun Sulawesi Tenggara, (2) kunjungan investor dalam negeri dan luar negeri untuk

pemantauan potensi sektor pertambangan yang sedang gencar dipromosikan oleh

pemerintah daerah Sulawesi Tenggara, serta (3) periode menjelang hari besar keagamaan

Bulan Puasa yang jatuh pada awal Juli.

6.2 PROSPEK INFLASI

Tabel 6.2 Proyeksi Inflasi

Triwulan I Triwulan II Triwulan III Triwulan IV

0.18 1.80 2.15 0.52

3.02 3.62% 4.28% 4.72%

Inflasi QTQ (%)

Inflasi YOY (%)

Pergerakan harga-harga di Kota Kendari pada triwulan II-2013 diperkirakan cenderung

mengalami peningkatan dibanding laju inflasi triwulan II-2012 yaitu sebesar 1.80% (qtq)

Page 72: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB VI – Prospek Ekonomi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 61

dan 3.62% (yoy). Beberapa kelompok yang berpotensi memberikan tekanan terhadap inflasi

yaitu kelompok bahan makanan, kelompok makanan jadi, kelompok sandang serta

kelompok transportasi.

Pada kelompok bahan makanan, tekanan inflasi akan muncul pada komoditas ikan, beras,

sayuran dan daging. Kondisi ini dipicu oleh faktor suplai yang berkurang akibat curah hujan

serta gelombang laut tinggi yang berimplikasi pada distribusi yang kurang lancar.

Selanjutnya, pada kelompok makanan jadi, inflasi akan terjadi pada komoditas gula,

minuman kemasan serta rokok. Kemudian, pada kelompok sandang, kenaikan harga

terutama akan terjadi pada komoditas perlengkapan sekolah, pakaian jilbab khususnya

dengan persiapan untuk ujian akhir sekolah dan ujian masuk perguruan tinggi serta

mendekati bulan puasa.

Perkiraan kondisi inflasi tersebut juga tercermin dari angka ekspektasi inflasi 3 bulan

kedepan pada Survei Konsumen di Kota Kendari yaitu dengan angka Saldo Bersih (SB) 1661

yang mencerminkan optimisme ekspektasi masyarakat akan terjadinya kenaikan inflasi pada

triwulan II-2013.

Grafik 6.2. Inflasi bulanan dan Ekspektasi Inflasi Kota Kendari

-4.0

-3.0

-2.0

-1.0

0.0

1.0

2.0

3.0

4.0

100.0

110.0120.0

130.0

140.0

150.0

160.0

170.0

180.0

190.0

200.0

Jan

Feb

Mar Apr

Mei Jun Jul

Agus

t

Sep

Okt

Nop De

s

Jan

Feb

Mar Apr

Mei Jun Jul

Agus

t

Sep

Okt

Nop De

s

Jan

Feb

Mar Apr

2011 2012 2013

Ekspektasi 3 bulan mendatang Ekspektasi 6 bulan mendatang Inflasi

(Indeks)

(%mtm)

Sumber: Survei Konsumen Bank Indonesia

Mengacu kepada perkiraan inflasi tersebut, dirumuskan beberapa isu strategis yang

menjadi pendorong utama terjadinya inflasi pada periode triwulan I-2013, sebagai berikut:

1 Angka SB di atas 100 mencerminkan bahwa konsumen cenderung optimis bahwa akan terjadikenaikan harga atau inflasi, sebaliknya jika dibawah 100 maka konsumen cenderung pesimis akanterjadi kenaikan harga atau inflasi.

Page 73: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB VI – Prospek Ekonomi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 62

a. Ketergantungan yang masih cukup tinggi terhadap wilayah luar Sulawesi Tenggara, yang

berdasarkan data I/O (Input/Output) BPS Sultra mencapai 85% dari total komoditas

konsumsi masyarakat. Beberapa komoditas utama yang didatangkan dari luar Sulawesi

Tenggara antara lain bumbu-bumbuan (bawang merah, cabe merah, tomat, sayuran),

telur, daging ayam ras, gula pasir, minyak goreng, tepung dll.

b. Sistem distribusi yang belum lancar akibat kendala dari sisi infrastruktur, cuaca serta alat

transportasi yang terbatas. Sebagai ilustrasi, saat ini arus masuk barang ke Sulawesi

Tenggara melalui jalur laut dan darat yang masing-masing memiliki kendala keterbatasan

infrastruktur sebagai berikut:

i. Pelabuhan Kota Kendari sebagai pintu masuk utama jalur laut memiliki

keterbatasan infrastruktur yang mencakup tempat sandar kapal, area parkir

kontainer, dan angkutan penjemputan yang terbatas. Selain infrastruktur juga

terdapat keterbatasan tenaga kerja bongkar muat serta juru pandu sandar kapal di

pelabuhan.

ii. Jalur darat di Sulawesi Tenggara yang mencakup jalan provinsi Kolaka Utara-

Kendari sebagai jalur distribusi utama, saat ini dalam kondisi tidak mantap (75%

dari total panjang jalan), sehingga menyebabkan peningkatan biaya transportasi

yang diikuti peningkatan harga kebutuhan konsumsi masyarakat.

c. Antrian bahan bakar minyak bersubsidi khususnya solar yang selalu terjadi di Kota

Kendari dan di kabupaten/kota lainnya, menimbulkan ekspektasi inflasi bagi masyarakat,

dan memiliki efek berantai yang menyebabkan biaya transportasi tinggi akibat waktu

antri cukup lama.

d. Kemudian, dari sisi permintaan, kenaikan harga akan didorong oleh pelaksanaan

pemilihan gubernur Sulawesi Tenggara tanggal 4 November 2012.

Berdasarkan isu strategis tersebut, dalam pengendalian inflasi, Tim Pengendali Inflasi Daerah

memberikan beberapa rekomendasi sebagai berikut:

a. Untuk pembentukan ekspektasi, informasi harga secara rutin selain dipublikasikan

melalui media cetak koran sebagaimana yang sudah berjalan, juga perlu diperkuat

melalui papan informasi harga elektronik yang ditempatkan pada pasar-pasar utama di

Kota Kendari sebagaimana yang dilakukan di kota lain seperti Palangkaraya.

b. Sebagai bentuk pengendalian inflasi pada jangka panjang, TPID memberikan

rekomendasi kepada pemerintah daerah terkait kendala infrastruktur dan tenaga kerja

pelabuhan sebagai berikut:

1. Mempercepat pembangunan pelabuhan Bungkutoko sehingga dapat

beroperasi di awal tahun 2013.

Page 74: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

BAB VI – Prospek Ekonomi Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara 63

2. Mendirikan pusat pergudangan yang berguna sebagai tempat stok komoditas

konsumsi sekaligus memberikan solusi perhentian kontainer yang datang,

sehingga tidak harus mengantri di lapangan parkir kontainer pelabuhan.

3. Menganjurkan kepada Administrasi Pelabuhan agar membuat shift malam

bagi tenaga buruh bongkar pelabuhan sehingga aktivitas bongkar dapat

dilakukan pada malam hari.

c. Terkait kendala antrian bahan bakar minyak bersubsidi beberapa rekomendasi yang

diusulkan adalah sebagai berikut:

1. Mengidentifikasi kebutuhan BBM bersubsidi Solar bagi sektor pertambangan,

sektor industri, dan sektor pertanian sekaligus alat transportasi yang

digunakan untuk kegiatan masing-masing sektor, yang kemudian diberikan

tempat khusus pengisian.

2. Bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam menindak tegas oknum yang

melakukan “penyimpangan” BBM bersubsidi Solar dengan terlebih dahulu

mengidentifikasi alat transportasi (kendaraan) yang tidak wajar dalam

pengisian Solar.

Page 75: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

LAMPIRAN

Page 76: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

Halaman Ini Sengaja Dikosongkan

Page 77: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

Lampiran KER Sulawesi Tenggara Triwulan I-2013

a. Tabel Indikator Terpilih Inflasi dan PDRB

Page 78: 1kata Pengantar dan Daftar Isi - bi.go.id · KATA PENGANTAR Kajian Ekonomi Regional Provinsi Sulawesi Tenggara menyajikan kajian mengenai ... sektor pertambangan, industri pengolahan

KAJIAN EKONOMI REGIONAL (www.bi.go.id) Tw I-2013

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara

Lampiran KER Sulawesi Tenggara Triwulan I-2013.... (Lanjutan)

b. Perbankan

2013Q1 Q2 Q3 Q4 Q1 Q1-2012 Q1-2013

Total Asset 13,114,500 14,379,094 15,259,765 15,199,981 16,450,226 144.53% 125.44%

Dana Pihak Ketiga (DPK) (Juta) 9,258,047 9,929,996 10,019,604 9,870,128 10,578,412 140.63% 114.26%- Giro 2,533,065 2,715,461 2,871,437 1,777,420 3,211,681 159.30% 126.79%

- Tabungan 4,964,801 5,345,940 5,369,601 6,274,771 5,667,116 132.32% 114.15%

- Deposito 1,865,119 1,979,320 1,894,464 1,940,898 1,822,019 139.01% 97.69%Kredit Yang Disalurkan (Juta) 8,599,595 9,345,423 9,938,830 10,602,466 11,128,506 131.86% 129.41%

Modal Kerja 2,864,707 3,458,816 3,189,561 3,424,019 3,570,822 131.15% 124.65%Investasi 846,219 971,580 1,036,955 1,122,256 1,194,773 146.64% 141.19%

Konsumsi 4,951,489 4,986,086 5,788,147 6,134,701 6,447,175 129.96% 130.21%

Kredit Sektoral (Juta) 8,599,595 9,345,422 9,938,276 10,670,612 11,128,506 131.86% 129.41%

Pertanian dan Perikanan 237,951 281,366 298,712 300,440 316,071 159.09% 132.83%Pertambangan 41,180 40,547 44,385 49,678 53,326 202.90% 129.49%

Perindustrian 73,515 92,931 89,600 133,321 128,367 129.08% 174.61%Listrik, Gas & Air 902 2,156 3,757 1,953 3,089 109.49% 342.56%

Konstruksi 267,618 305,254 325,791 302,762 319,468 110.06% 119.37%

Perdagangan, Hotel & Restoran 2,160,444 2,815,312 2,703,334 2,871,951 3,118,491 135.29% 144.34%Transportasi, Pegudangan & Kom 56,780 56,605 56,648 64,453 64,364 136.94% 113.36%

Jasa Dunia Usaha 342,715 344,509 342,564 376,052 420,396 176.12% 122.67%Jasa Sosial 105,775 160,266 120,109 124,930 143,846 188.76% 135.99%Lainnya 5,375,534 5,317,535 6,029,761 6,455,435 6,645,352 127.64% 123.62%Kredit UMKM 2,951,753 3,603,771 3,319,304 3,671,235 3,849,349 138.46% 130.41%

KUR 293,141 326,802 376,357 398,667 405,096 159.63% 138.19%Loan to Deposit Ratio (LDR) 92.89% 94.11% 99.19% 107.42% 105.20% 93.76% 113.26%

Non Performing Loan (NPL) 158,936 148,636 166,779 163,467 202,677 93.88% 127.52%

Rasio NPL 1.85% 1.59% 1.68% 1.54% 1.82% 71.20% 98.54%Laba/Rugi 200,700 421,249 651,875 915,267 218,285 111.29% 108.76%

Growth2012Indikator

Sumber : LBU dan LBBPR