18
Unit Perpustakaan

PANDUAN GOOGLE SCHOLAR

  • Upload
    ugm

  • View
    2

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Unit Perpustakaan

Fakultas Kedokteran UGM© 2015

Panduan Membuat Profil Google Scholar

DAFTAR ISI 1. Pendahuluan............................................ 1

2. Membuat Profil Google Scholar.......................... 2

3. Menyunting Profil Google Scholar....................... 5

4. Menambahkan Artikel.................................... 6

5. Menghapus Artikel...................................... 8

6. Mencari dan Menampilkan Profil......................... 9

7. Mengaktifkan e-Mail Notification....................... 11

Unit Perpustakaan FK-UGM

Panduan Membuat Profil Google Scholar

Unit Perpustakaan FK-UGM

Panduan Membuat Profil Google Scholar

1. PENDAHULUAN

Google Scholar atau Google Cendekia adalah sebuahfasilitas/layanan yang diberikan oleh Google Inc. yangmemungkinkan pengguna untuk melakukan penelusuran karya ilmiahdalam berbagai format publikasi. Google Scholar menyediakan carayang mudah untuk mencari dan menemukan literatur ilmiah yangdipublikasikan dan disimpan di berbagai repository data badanpenerbit, universitas, maupun organisasi profesional lainnya.

Diluncurkan sekitar tahun 2004, Google Scholar kini menjadisalah satu mesin pengindeks karya ilmiah terkemuka di dunia,disamping SCOPUS, Index Copernicus, IEExplore dan lain sebagainya.Sebagai mesin pengindeks, Google Scholar akan memperhatikankelengkapan teks setiap artikel, penulis, publikasi, hinggafrekuensi pengutipan artikel tersebut dalam kajian akademislainnya. Setiap hasil penelusuran yang paling relevan, akanselalu ditampilkan di halaman awal Google Scholar.

Saat ini, setiap penulis (author) makalah dapat membuat sendiriprofil penulis di dalam Google Scholar dan profil penulis akanditampilkan paling atas dalam daftar hasil penelusuran. Dengankata lain, apabila kita mencari artikel dengan menggunakan namapenulis (author) sebagai keyword pencarian, maka profil penulisakan ditampilkan paling atas baru diikuti dengan daftar artikelyang terkait dengan penulis tersebut.

Profil di dalam Google Scholar akan berisi informasi seputarauthor affiliation dan daftar seluruh karya ilmiah yang pernah dibuat(artikel, makalah, buku, dsb.) dan dikutip (cite) oleh penulis lain.Daftar semua kutipan tersebut berasal dari pencarian otomatis(crawl) yang dilakukan oleh Google. Di dalam profil penulis, kitaakan menemukan berapa banyak karya penulis tersebut sudah dikutipoleh penulis lain, berikut angka h-index dan i10-index.

Hirsch index (h-index) adalah sebuah indikator yang digunakanuntuk mengukur tingkat produktivitas seorang penulis dan impactdari sebuah publikasi ilmiah. Seorang penulis dengan index = hartinya telah memiliki h artikel dan masing-masing dikutip olehpublikasi lain setidaknya sebanyak h kali. Angka h-index = 7

Unit Perpustakaan FK=UGM 1

Panduan Membuat Profil Google Scholar

berarti penulis tersebut memiliki 7 buah karya tulis ilmiah yangmasing-masing karya ilmiah paling sedikit dikutip oleh 7 karyailmiah lainnya. Dengan kata lain karya penulis tersebut sudahdijadikan acuan/referensi oleh lebih dari 49 artikel/karya tulislainnya.

i10-index merupakan indikator sitasi yang relatif lebihsederhana dibanding h-index. i10-index menggunakan ukuran bahwasebuah publikasi paling sedikit harus dikutip oleh 10 publikasilainnya. i10-index = 2 berarti penulis bersangkutan memiliki 2publikasi yang masing-masing publikasi dikutip paling sedikit oleh10 publikasi lainnya.

2. MEMBUAT PROFIL GOOGLE SCHOLAR

Langkah-langkah berikut ini merupakan panduan untuk membuatprofil penulis (author) di dalam Google Scholar.

1. Buka peramban (browser) dan akses Google Scholar melaluialamat : http://scholar.google.com.

2. Pada tampilan Google Scholar yang terbuka, klik menu: MyCitations di bagian atas.

Unit Perpustakaan FK=UGM 2

Klik di sini

Panduan Membuat Profil Google Scholar

3. Pada tampilan berikutnya, masukkan alamat email Google yangdimiliki berikut password yang digunakan.

Catatan : Bagi dosen dan peneliti di UGM, dapat menggunakanemail UGM yang telah terintegrasi dengan Google. Tuliskanalamat email secara lengkap. Contoh: [email protected].

Karena menggunakan akun @ugm.ac.id, maka peramban akan menampilkan halaman SSO (single sign on) untuk verifikasi. Masukkkan username (tanpa @ugm.ac.id) dan password.

Unit Perpustakaan FK=UGM 3

Panduan Membuat Profil Google Scholar

4. Setelah login, google scholar akan menampilkan form isianprofil yang harus dilengkapi.Catatan : Field Affiliation sebaiknya diisi dengan format yangsama, misalnya: Faculty of Medicine, Universitas Gadjah Mada.

Klik Next Step untuk melanjutkan ke tahapan berikutnya.

5. Tahapan selanjutnya, Google Scholar akan menampilkan seluruh artikel yang berhasil diidentifikasi Google sebagai milik kita(penulis bersangkutan).

Catatan: Kelengkapan daftar ini sangat bergantung pada pola atau format penulisan nama dalam publikasi. Bisa jadi satu orang penulis, memiliki format penulisan nama lebih dari satu,contoh: J. Atthobari, At Thobari, Athobari, dsb.

Unit Perpustakaan FK=UGM 4

Klik di sini

Panduan Membuat Profil Google Scholar

Klik Add all… untuk menambahkan daftar artikel yang dimiliki ke dalam profil. Apabila daftar artikel tidak ditemukan, tekan/pilih “skip this step” untuk melanjutkan pengisian profil.

Klik Next Step untuk menuju tahapan berikutnya.

6. Tahapan selanjutnya adalah update profil. Pada tahapan ini, secara default akan diatur pada Automatically update. Klik Go to My Profile untuk mengakhiri tahapan ini.

Unit Perpustakaan FK=UGM 5

Klik di sini

Artikel sudah ditambahka

Panduan Membuat Profil Google Scholar

3. MENYUNTING PROFIL GOOGLE SCHOLAR

Setelah menyelesaikan tahapan-tahapan (wizard) sebagaimana di atas, sesungguhnya profi l author di dalam Google Scholar sudah selesai di buat. Langkah berikut ini adalah cara yang digunakan untuk menyunting dan melengkapi profil yang sudah di buat.

1. Berikut ini adalah tampilan My Profile (author ). Lengkapi danperbaiki data isian di dalam My Profile ini. Kemudian klik “Save” untuk menyimpan perubahan data yang dibuat.

Catatan: Agar profil yang dibuat selalu ditampilkan paling atas dalam hasil pencarian Google Scholar, pastikan field: Make my profile public diberi tanda centang ( ).

Unit Perpustakaan FK=UGM 6

Panduan Membuat Profil Google Scholar

2. Untuk menambahkan foto ke dalam profil, klik menu: Change photo, kemudian pilih foto yang akan diunggah sebagai foto profil.

4. MENAMBAHKAN ARTIKEL

1. Untuk menambahkan artikel ke dalam profil, klik menu: ADDpada My Profile.

Unit Perpustakaan FK=UGM 7

Beri tanda centang

Klik

Panduan Membuat Profil Google Scholar

2. Kemudian klik menu “ADD” untuk menambahkan artikel ke dalamprofil.

Catatan :

Dalam beberapa kasus, seringkali nama penulis dalam beberapa publikasi berbeda format penulisannya. Oleh karena itu, kita perlu menggunakan strategi penelusuran nama penulis sebagai keyword pencarian agar artikel yang didapatkan jauh lebih banyak.

Unit Perpustakaan FK=UGM 8

Klik

Klik

Panduan Membuat Profil Google Scholar

3. Kita juga dapat menambahkan artikel ke dalam profil secaramanual dengan memilih menu: Add article manually. Kemudianlengkapi form yang ada dan klik menu “SAVE” untuk menyimpandata artikel yang ditambahkan.

5. MENGHAPUS ARTIKEL

Tidak menutup kemungkinan pada saat menambahkan artikel kedalam profil, secara tidak sengaja terdapat artikel lain (kesamaannama penulis) ikut ditambahkan ke dalam profil. Untukmengoreksinya kita dapat menghapus artikel tersebut dengan caraseperti berikut:

Unit Perpustakaan FK=UGM 9

Klik

Panduan Membuat Profil Google Scholar

1. Pilih (beri tanda centang) pada artikel yang ingin kita hapusdari daftar. Kemudian klik “Delete”

2. Artikel akan dihapus dari dalam daftar.

Catatan:

Setelah artikel dipilih, Google Scholar akan menampilkan menu Merge, Delete, dan Export.Merge : digunakan untuk menggabungkan dokumen/artikel yang

sama (kembar)Export : digunakan untuk mengimpor metadata bibliografi

artikel ke dalam citation manager seperti Mendeley, Zotero, Refman, Bibtex.

6. MENCARI DAN MENAMPILKAN PROFILE

Unit Perpustakaan FK=UGM 10

Beri tanda centang

Klik

Panduan Membuat Profil Google Scholar

Untuk mencari dan menampilkan profil, lakukan langkah-langkah seperti berikut ini :

1. Buka peramban (browser) dan ketikkan alamat laman http://scholar.google.com

2. Pada kolom isian (field) pencarian Google Scholar, masukkan namapenulis yang akan dicari. Misal: J. Atthobari

3. Klik pada nama penulis untuk menampilkan profil yang bersangkutan.

Catatan: Google Scholar akan selalu menampilkan profil penulisdi urutan paling atas dalam daftar hasil pencarian.

Unit Perpustakaan FK=UGM 11

Klik

Panduan Membuat Profil Google Scholar

4. Google Scholar akan menampilkan profil penulis, lengkap denganangka h-index, i-10 index, serta daftar publikasi berikut jumlah sitasi yang diperoleh.

4. Kita dapat mencari profil penulis yang berasal dari afiliasi yang sama, dengan menggunakan nama lembaga atau institusi sebagai keyword pencarian. Misalkan : Faculty of Medicine, Universitas Gadjah Mada.

Unit Perpustakaan FK=UGM 12

Panduan Membuat Profil Google Scholar

4. MENGAKTIFKAN E-MAIL NOTIFICATION

Google Scholar memiliki fasilitas ”e-Mail Notification”.Fasilitas ini memungkinkan penulis untuk menerima pemberitahuan(e-mail), apabila terdapat artikel baru yang mengutip artikelpenulis. Fasilitas ini hanya dapat digunakan bila status profilpenulis adalah public (bukan private). Untuk mengaktifkan e-mailnotification, ikuti langkah=langkah berikut :

1. Klik menu ”Follow”.

2. Masukkan alamat e-mail. Pastikan ”Follow new notification” sudahdipilih (diberi tanda centang). Selanjutknya klik ”CreateAlert” untuk menyelesaikan proses aktivasi.

Unit Perpustakaan FK=UGM 13

Panduan Membuat Profil Google Scholar

UNIT PERPUSTAKAAN FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS GADJAH MADA

http://lib.ugm.ac.id

http://infolib.med.ugm (intranet)

Unit Perpustakaan FK=UGM 14