28
POLIMER Sejarah Polimer Bahan-bahan polimer alam yang sejak dahulu telah dikenal dan dimanfaatkan, seperti kapas, wool, dan damar. Polimer sintesis dikenal mulai tahun 1925, dikemukakan oleh Staudinger, pada tahun 1955 teknologi polimer mulai berkembang pesat. Beberapa contoh polimer sintesis yang ada dala kehidupan sehari-hari, antara lain serat-serat poliester dan nilon, plastik polietilena untuk susu, karet untuk ban mobil dan plastik poliur untuk jantung buatan.

termoset kelompok 2

  • Upload
    gita

  • View
    460

  • Download
    7

Embed Size (px)

Citation preview

POLIMERSejarah Polimer

Bahan-bahan polimer alam yang sejak dahulu telah dikenal dan dimanfaatkan, seperti kapas, wool, dan damar. Polimer sintesis dikenal mulai tahun 1925, dikemukakan oleh Staudinger, pada tahun 1955 teknologi polimer mulai berkembang pesat. Beberapa contoh polimer sintesis yang ada dalam kehidupan sehari-hari, antara lain serat-serat tekstil poliester dan nilon, plastik polietilena untuk botol susu, karet untuk ban mobil dan plastik poliuretana untuk jantung buatan.

Pengertian PolimerPolimer merupakan molekul besar yang terbentuk dari unit-unit berulang sederhana. Nama ini diturunkan dari bahasa yunani poly, yang berarti banyak, dan mer yang berarti bagian. Makromolekul merupakan istilah yang sinonim dengan polimer. Polimer sintesis dari molekul-molekul sederhana yang disebut monomer (bagian tunggal) Sekalipun biasanya merupakan organik (memiliki rantai karbon), ada juga banyak polimer inorganik. Contoh terkenal dari polimer adalah plastik dan DNA.

Macam-macam Polimer Polimer alami kayu, kulit binatang,kapas, karet alam, rambut Polimer sintetis Polimer sintetik sering disebut polyethylene dan nylon. tiga kategori utama: 1. Thermoplastik 2. Thermoset 3. Elastomer Aplikasinya adalah pemaketan makanan, film, fiber, tube, pipa, industri gel dan conditioner rambut.

PlastikPlastik merupakan material yang baru secara luas . dikembangkan dan digunakan sejak abad ke-20 yang berkembang secara luar biasa penggunaannya dari hanya beberapa ratus ton pada tahun 1930-an, menjadi 150 juta ton/tahun pada tahun 1990-an dan 220 juta ton/tahun pada tahun 2005. Saat ini penggunaan material plastik di negaranegara Eropa Barat mencapai 60kg/orang/tahun, di Amerika Serikat mencapai 80kg/orang/tahun, sementara di India hanya 2kg/orang/tahun

Plastik adalah polimer yang mempunyai rantaipanjang atom mengikat satu sama lain. Rantai ini membentuk banyak unit molekul berulang, atau "monomer". Plastik yang umum terdiri dari polimer karbon saja atau dengan oksigen, nitrogen, chlorine atau belerang di tulang belakang. Pellet atau bijih plastik yang siap diproses lebih lanjut (injection molding, ekstrusi).

Contoh Contoh Plastik

poly(ethene)

polyesters

polychloroethene PVC

Teflon polyamides

Dacron

Bakelit

Kinerja dan penggunaan Plastik

Plastik komoditas

sifat mekanik tidak terlalu bagus dan tidak tahan panas Contohnya: PE (polietilena), PS(polisterena) Aplikasi: barang-barang elektronik, pembungkus makanan, botol minuman

Plastik teknik

Tahan panas, temperatur operasi di atas 100 C Contohnya: PC(polivinilklorida) Aplikasi: komponen otomotif dan elektronik

Plastik teknik khusus

Temperatur operasi di atas 150 C. Sifat mekanik sangat bagus (kekuatan tarik di atas 500 Kgf/cm) Aplikasi: komponen pesawat

Jenis plastik TERMOPLASTIKMerupakan jenis plastik yang bisa didaur-ulang/dicetak lagi dengan proses pemanasan ulang. Contoh: polietilen (PE), polistiren (PS), ABS, polikarbonat (PC)

TERMOSET

Merupakan jenis plastik yang tidak bisa didaurulang/dicetak lagi. Pemanasan ulang akan menyebabkan kerusakan molekul-molekulnya.

Contoh termoset : resin epoksi, bakelit, resin melamin, urea-formaldehida. Diantara plastik plastik ini hanya beberapa jenis epoxy yang dikualifikasi sebagai plastik plastik tehnik. Polimer polimer fenol formalhehida (PF), urea formalhedida (UF), dan melamin formaldehida menduduki sekitar 90 % dari hasil produksi. Perbandingan produksi antar termoplastik dengan plastik termoset kira kira 6 : 1

Fenol Formalhehida (PF)/Bakelite

Bakelit /PF merupakan kopolimer yaitu polimer hasil reaksi monomer-monomer yang lebih dari satu jenis.

Bakelit

Plastik yang tahan panas ini ditemukan pertama kali oleh Leo Hendrik Baekeland, seorang ahli kimia warga Amerika berkebangsaan Belgia. Produk yang mula-mula terbentuk (resol) dengan mudah bisa dimatangkan menjadi polimer termoset melalui pemanasan.

Sifat-Sifat Utamanya antara lain :Tahan terhadap beberapa asam lemah Terurai oleh asam pengoksidasi dan basa kuat, tidak teralu dipengaruhi oleh asam organik Keras, kuat dan tahan panas. Berwarna, umumnya berwarna gelap (hitam dan cokelat)

Aplikasi Bakelit

lak pernis senyawa cetakan, bahan laminating (untuk panel dinding dekorasi dan taplak meja) bahan perekat ( untuk kayu lapir dan particle board). Kegunaan khas dari bakelit adalah alat listrik dan elektronik, bagian mobil , perekat plywood, utensil handle.

Urea Formaldehida (UF)Resin urea-formaldehid merupakan produk yang sangat penting saat ini di bidang plastik, pelapisan dan perekat. Hasil reaksi antara urea dan formaldehida adalah resin yang termasuk ke dalam golongan thermosetting, artinya mempunyai sifat tahan terhadap asam, basa, tidak dapat melarut dan tidak dapat meleleh.

Di bidang plastik, resin urea formaldehid merupakan bahan pendukung bakelit yang penting karena dapat memberikan warnawarna terang Laju pengerasan pada temperatur kamar yang cepat membuat resin ini cocok digunakan sebagai perekat Reaksi antara urea dan formaldehid yang menghasilkan resin urea-formadehid

Tahap Tahap Pembuatan Produk-produk Urea-FormaldehidTahap pembuatan intermediate, yaitu sampai diperoleh resin yang masih berupa cairan atau yang larut dalam air/pelarut lain. Tahap persiapan (preparation sebelum proses curing), yaitu penambahan bahan-bahan lain seperti filler. Tahap curing, yaitu proses terakhir yang dipengaruhi oleh katalis, panas dan tekanan tinggi. Pada proses ini, resin diubah menjadi resin thermosetting.

Aplikasi Aplikasi Urea Formaldehida

Pencetakan Laminating Bahan bahan perekat Keistimawaan dari resin urea adalah warnanya yang sangat terang dan lebih cocok untuk pemakaian dekoratif. Aplikasi utama adalah dalam menginsulasi busa. Tetapi banyak kontroversi disekitar pemakaian busa urea formaldehida untuk menginsulasi rumah karena aspek aspek kesehatan yang timbul dari lepasnya uap formaldehida.

MelaminAwal mula penemuan melamin dimulai tahun 1907 Bahan plastik termoset yang terbuat dari melamin dan formaldehid dengan polimerisasi. Melamin merupakan basa organik dengan rumus kimia C3H6N6

Identifikasi melamin

Nama Sistematis : 1,3,5-Triazina-2,4,6-triamina Rumus molekul : C3H6N6 Massa molar : 126,12 g/mol Penampilan : Putih padat Densitas : 1574 kg/m3 Titik leleh : 350 C, 623 K, 662 F Titik didih : Menyublim Kelarutan dalam air : 3,1 g/l (20 C)

Apliaksi-aplikasi melamin

Alat-alat perkakas dapur, piring Unsur pokok lapisan tekanan tinggi seperti Formica, Arborite Bahan lapisan lantai. Papan melamin juga dapat digunakan sebagai whiteboard. Kebanyakan produk bahan melamin dipakai untuk air panas.

Melamin dengan kandungan formalin yang tinggi dapat menimbulkan berbagai penyakit, termasuk kanker. Meski tahan direntang suhu 120 derajat celcius sampai 30C di bawah nol, tapi karena menyerap panas, perkakas melamin tak tahan dipapar panas terlalu tinggi. Apalagi terpapar dalam jangka waktu lama. Oleh sebab itu melamin tak bisa digunakan dalam microwave.

Agar perlengkapan melamin awet, cucilah segera setelah dipakai. Jangan digosok kasar. Gunakan spons halus dan hindari penggunaan sabut kelapa, abu gosok, apalagi bahan penggosok dari logam yang mulai ditawarkan di pasaran.

Bahaya Melamin Bagi Kesehatan Mengakibatkan

gangguan metabolisme, terutama terhadap bayi dan anak-anak. Organ tubuh yang paling cepat terganggu adalah fungsi ginjal yang bekerja untuk membuang racun-racun dalam tubuh. Serangan akut pada saluran pencernaan, di antaranya muntah dan mencret Kerusakan berbagai organ tubuh, antara lain kerusakan, mulai dari fungsi otak, hati, ginjal, mata dan telinga, dan bisa menyebabkan kematian.

Melamin

juga merusak sistem kekebalan tubuh bayi dan anak-anak yang mengonsumsi. Melamin dapat menyebabkan masalah pernapasan pada hewan percobaan. Konsumsi melamin juga memengaruhi sistem kekebalan tubuh. Siapa pun yang terpapar zat kimia itu akan mudah terserang flu dan infeksi karena virus dan bakteri.

EpoxyEpoxy atau polyepoxide adalah sebuah polimer epoxide thermosetting yang bertambah bagus bila dicampur dengan sebuah agen katalis atau "pengeras". Kebanyakan resin epoxy diproduksi dari reaksi antara epichlorohydrin dan bisphenol-A.

Aplikasi - Aplikasi Epoxy

Bahan pelapis protektif Perekat Aplikasi-aplikasi listrik dan elektroniK Bahan lantai industri Bahan pengaspal jalan raya Bahan paduan (komposit)