6
RANGKUMAN MATERI KULIAH PELAKSANAAN AUDIT & KERTAS KERJA AUDIT Disusun Untuk Memenuhi Tugas Pengauditan Manajemen Sektor Publik Oleh: YUWONO DWI SAPUTRO (F1314095) FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS SEBELAS MARET

Rmk - Kertas Kerja & Pelaksanaan Audit [Remastered]

  • Upload
    yhuo

  • View
    19

  • Download
    5

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Pengauditan Manajemen Sektor Publik

Citation preview

KERTAS KERJA AUDIT

RANGKUMAN MATERI KULIAH

PELAKSANAAN AUDIT &

KERTAS KERJA AUDIT

Disusun Untuk Memenuhi Tugas Pengauditan Manajemen Sektor Publik

Oleh:

YUWONO DWI SAPUTRO (F1314095)

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS SEBELAS MARET

SURAKARTA

2015

PELAKSANAAN AUDIT & KERTAS KERJA AUDIT

A. PELAKSANAAN AUDIT

Struktur audit formal terdiri dari :

1. Tahap audit

2. Elemen audit di tiap tahap

3. Tujuan umu dari tiap elemen

4. Tugas spesifik yang dibutuhkan untuk mencapai tiap tujuan

Struktur audit kinerja :

1. Tahap pengenalan dan perencanaan terdiri dari :

survey pendahuluan

review sistem pengendalian

Pengendalian manajemen dapat disebut sebagai pengendalian kinerja. Pengendalian manajemen adalah bagaimana entitas menemukan dan memastikan bahwa tujuan dpat dicapai secara ekonomis, efisien dan sesuai dengan hukum yang berlaku, regulasi dan kebijakan.

2. Tahap audit

Review hasil program

Pada review ini pekerjaan audit harus menyajikan memo analisis yang mengidentifikasi kelemahan material dari sistem pengendalian manajemen dan rekomendasi untuk memperbaikinya, memo perencanaan dengan dasar review sistem pengendalian, sumber daya yang ada, jangka waktu peerjaan audit.

Review ekonomi dan efisiensi

Review keseluruhan

Ketiga element tersebut dapat dilakukan secara bersama-sama ataupun terpisah. Komponen dan elemen audit terdiri dari :

a. Identifikasi lingkungan manjemen

Dapat dilakukan dengan tiga langkah yaitu auditor mereview dokumen untuk mengidentifikasi dasar hukum dari operasi baik saat ini maupun secara historis, materi diskriptif untuk menggambarkan aktivitas operasi, staf dan praktek adminitrasi untuk memberikan pengertian lingkungan kerja secara langsung.

b. Rencana dan tujuan

Auditor memperhatikan untuk menentukan apakah mandat fungsi telah cukup terpenuhi dan sebaik apa sumber daya telah dipaki untuk mencapainya.

c. Struktur organisasi

Organisasi mengacu pada bagaimana sumberdaya dialokasikasn untuk mencapai tujuan, sedang struktur mengacu pada hubungan kewenangan dan tanggung jawab diberikan unit organisasi.

d. Kebijakan dan pelaksanaan

Mengacu pada dua analisis yaitu sumber dan metodologi kebijakan dan implementasi pelaksanaannya pada pembangunan.

e. Sistem dan prosedur

Gabungan aksi dan kegiatan untuk melaksankan tugas yang diberikan secara maksimal

f. Pengendalian dan metode pengendalian

Pengendalian akuntansi meliputi rencana organisasi dan semua metode dan prosedur utama yang digunakan yang berkaitan langsung untuk menyajikan laporan keungan. Pengendalian administrasi meliputi semua metode dan prosedur utama yang digunakan dalam efesiensi operasi dan ketaatan pada kebijakan manajerial.

g. Sumber daya personel dan lingkungan fisik

Berkaitan dengan bagaimana menggunakan kemampuan staf yang ada.

h. Praktek perekrutan

Berkaitan dengan metode dan prosedur yang digunakan untuk merekrut personil yang sesuai dengan tujuan organisasi, untuk penggajian maupun tunjangan, untuk mengevaluas kinerjai pegawai, kebijakan dan prosedur untuk pelatihan pegawai, kesesuaian dengan rencana

i. Analisis fiskal

Berkaitan dengan analisis informasi keuangan yang dapat secara langsung maupun tidak berpengaruh pada efisiensi operasi, ekonomi dan efektifitas unit organisasi.

j. Investigasi area khusus

Antara lain berkaitan dengan analisis keputusan dan analisis keterjadian.

3. Tahap pelaporan

Persiapan pelaporan

Review dan revisi

Transmisi dan presentasi

4. Tahap tidak lanjut

Desain tindak lanjut

Investigasi

Pelaporan

B. KERTAS KERJA AUDIT

Hal-hal yang harus dimuat dalam kertas kerja audit

1. Tujuan, lingkup, metodologi audit termasuk kriteria pengambilan uji petik yang digunakan.

2. Dokumentasi pekerjaan yang dilakukan untuk mendukung temuan sigifikan dan pertimbangan profesional.

3. Bukti tentang review pengawasan terhadap pekerjaan yang dilakukan

4. Penjelasan auditor mengenai standar yang tidak diterapkan beserta alasan dan akibatnya.

Manfaat penyusunan KKA

Sebagai dasar perencanaan audit tahun selanjutnya

Sebagai catatan bahan bukti dan hasil pengujian yang telah dilakukan

Sebagai dasar untuk menentukan jenis laporan audit yang pantas

Sebagai dasar untuk supervisi audit oleh supervisor dan partner

Kertas kerja audit menggambarkan kegiatan audit yang meliputi

Prosedur yang ditempuh auditor

Pengujian yang dilakukan serta metode yang digunakan

Informasi yang diperoleh

Simpulan

Karakteristik KKA

a. Lengkap dan akurat

b. Mempunyai tujuan yang jelas

c. Jelas dan singkat

d. Mendukung simpulan audit

e. Mudah dipersiapkan

f. Mudah dimengerti dan berurutan

g. Relevan

h. Terstruktur

i. Mudah diakses

j. Mudah direview

Prinsip umum penyusunan KKA

1. KKA harus memiliki tujuan

Menghindari pekerjaan menyalin

2. Memuat prosedur audit yang dijalankan

3. Tidak meninggalkan pertanyaan dalam keadaan tidak terjawab

***

5