69
PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING (Coscinium fenestratum) TERHADAP GAMBARAN LEUKOSIT MENCIT YANG DIINFEKSI Plasmodium berghei SRI UTHAMI VERLITHA SARI FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2012

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

  • Upload
    others

  • View
    10

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING (Coscinium fenestratum) TERHADAP GAMBARAN LEUKOSIT MENCIT YANG DIINFEKSI Plasmodium berghei

SRI UTHAMI VERLITHA SARI

FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN

INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR

2012

Page 2: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN

SUMBER INFORMASI

Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak

Air Akar Kayu Kuning (Coscinium fenestratum) Terhadap Gambaran Leukosit

Mencit Yang Diinfeksi Plasmodium berghei adalah karya saya dengan arahan dari

komisi pembimbing dan belum diajukan dalam bentuk apapun kepada perguruan

tinggi manapun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip dari karya yang

diterbitkan maupun tidak diterbitkan dari penulis lain telah disebutkan dalam teks

dan dicantumkan dalam Daftar Pustaka di bagian akhir skripsi ini.

Bogor, Januari 2012

Sri Uthami Verlitha Sari

NIM B04070009

 

Page 3: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

ABSTRAK

SRI UTHAMI VERLITHA SARI. PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK

AIR AKAR KAYU KUNING (Coscinium fenestratum) TERHADAP

GAMBARAN LEUKOSIT MENCIT YANG DIINFEKSI Plasmodium berghei. 

Dibawah bimbingan UMI CAHYANINGSIH. 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak

air akar tanaman Kayu Kuning (Coscinium fenestratum) terhadap persentase

diferensial leukosit mencit yang diinfeksi Plasmodium berghei. Pada penelitian ini

digunakan sebanyak 25 ekor mencit putih jantan (Mus musculus albinus). Mencit

dibagi dalam 5 kelompok perlakuan yaitu 1) kontrol normal, 2) kontrol negatif, 3)

ekstrak akar C.fenestratum dengan dosis 0.625 mg/ 25grBB, 4) ekstrak akar C.

fenestratum dengan dosis 1.25 mg/ 25grBB, dan 5) ekstrak akar C. fenestratum

dengan dosis 3.75 mg/ 25grBB. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase

netrofil pada mencit jantan tertinggi yaitu pada dosis 1 hari ke-1 setelah infeksi

(58.40%), persentase eosinofil dan monosit tertinggi yaitu pada dosis 1 hari ke-7

setelah infeksi (1.66% dan 5.00%), persentase limfosit dan basofil tertinggi yaitu

pada dosis 3 hari ke-3 setelah infeksi (57.46% dan 1.00%).

Kata kunci: ekstrak Coscinium fenestratum, leukosit, Plasmodium berghei.

Page 4: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

ABSTRACT

SRI UTHAMI VERLITHA SARI. The Effect of Coscinium fenestratum Root

with Water Extract to Profil Leucocyte On Mice Infected Plasmodium berghei. 

Under direction of UMI CAHYANINGSIH. 

This research was conducted to determine the effect of Coscinium

fenestratum root with water extract to the percentage of differential leucocyte

mice that had been infected by Plasmodium berghei. This research used totally 25

male mice (Mus musculus), the mice then completely randomized devided into 5

groups and was design using three treatment groups. The five groups were 1)

negative control group, 2) positive control group, 3) Doses 1 group extract

(C.fenestratum root extract with doses of 0.625 mg/ 25grBB), 4) Doses 2 group

extract (C. fenestratum root extract with doses of 1.25 mg/ 25grBB), and 5) Doses

3 group extract (C.fenestratum root extract with doses of 3.75 mg/ 25grBB). In

male mice, highest percentage of neutrophil was doses 1 on 1st day after infection

(58.40%), highest percentage of eosinophil was doses 1 on 7th day after infection

(1.66%), highest percentage of monocyte was doses 1 on 7th day after infection

(5.00%), highest percentage of lymphocyte was doses 3 on 3rd day after infection

(57.46%), and highest percentage basophil was doses 3 on 7th day after infection

(1%) .

Keywords: water extract Coscinium fenestratum root , leucocyte, Plasmodium

berghei.

Page 5: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

ABSTRACT

SRI UTHAMI VERLITHA SARI. The Effect of Coscinium fenestratum Root

with Water Extract to Profil Leucocyte On Mice Infected Plasmodium berghei. 

Under direction of UMI CAHYANINGSIH. 

This research was conducted to determine the effect of Coscinium

fenestratum root with water extract to the percentage of differential leucocyte

mice that had been infected by Plasmodium berghei. This research used totally 25

male mice (Mus musculus), the mice then completely randomized devided into 5

groups and was design using three treatment groups. The five groups were 1)

negative control group, 2) positive control group, 3) Doses 1 group extract

(C.fenestratum root extract with doses of 0.625 mg/ 25grBB), 4) Doses 2 group

extract (C. fenestratum root extract with doses of 1.25 mg/ 25grBB), and 5) Doses

3 group extract (C.fenestratum root extract with doses of 3.75 mg/ 25grBB). In

male mice, highest percentage of neutrophil was doses 1 on 1st day after infection

(58.40%), highest percentage of eosinophil was doses 1 on 7th day after infection

(1.66%), highest percentage of monocyte was doses 1 on 7th day after infection

(5.00%), highest percentage of lymphocyte was doses 3 on 3rd day after infection

(57.46%), and highest percentage basophil was doses 3 on 7th day after infection

(1%) .

Keywords: water extract Coscinium fenestratum root , leucocyte, Plasmodium

berghei.

Page 6: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

© Hak Cipta milik Institut Pertanian Bogor, tahun 2012

Hak Cipta dilindungi Undang-Undang

Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan

atau menyebutkan sumbernya. Pengutipan hanya untuk kepentingan pendidikan,

penelitian, penulisan karya ilmiah, penyusunan laporan, penulisan kritik atau

tinjauan suatu masalah; dan pengutipan tersebut tidak merugikan kepentingan

yang wajar IPB

Dilarang mengumumkan dan memperbanyak sebagian atau seluruh Karya tulis

dalam bentuk apapun tanpa izin IPB

 

Page 7: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING (Coscinium fenestratum) TERHADAP

GAMBARAN LEUKOSIT MENCIT YANG DIINFEKSI Plasmodium berghei

SRI UTHAMI VERLITHA SARI

Skripsi sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar

Sarjana Kedokteran Hewan pada Fakultas Kedokteran Hewan

FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR

BOGOR 2012

Page 8: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

Judul Skripsi : Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu Kuning

(Coscinium fenestratum) Terhadap Gambaran Leukosit

Mencit yang Diinfeksi Plasmodium berghei

Nama : Sri Uthami Verlitha Sari

NIM : B04070009

Disetujui

Dr. drh. Umi Cahyaningsih, MS

Dosen Pembimbing

Diketahui,

drh. Agus Setiyono, MS, Ph.D

Wakil Dekan Fakultas Kedokteran Hewan Institut Pertanian Bogor

Tanggal Lulus :

Page 9: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

PRAKATA

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan karunia yang diberikan sehingga penelitian dan skripsi ini dapat diselesaikan. Penelitian ini telah dilaksanakan pada Februari sampai dengan Juli 2011  dan diberi judul “Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu Kuning (Coscinium fenestratum) Terhadap Gambaran Leukosit Mencit Yang Diinfeksi Plasmodium berghei ”.

Atas selesainya skripsi ini, penulis menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:

1. Kedua orang tua, adik dan keluarga besar yang tak henti-hentinya mendoakan, atas segala kasih sayang, pengorbanan dan dukungan yang diberikan.

2. Dr. Drh. Hj. Umi Cahyaningsih, M.S selaku dosen pembimbing skripsi yang telah meluangkan waktunya yang berharga untuk mengarahkan, memberikan motivasi, membagi ilmu dan senantiasa sabar dalam membimbing penulis.

3. Dr. Drh. H. Heru Setijanto, M.Si. PAvet (K) selaku dosen pembimbing akademik (PA) yang selalu memberi semangat dan nasehat kepada penulis selama penulis menuntut ilmu di Fakultas Kedokteran Hewan IPB.

4. Pegawai Laboratorium Protozoologi dan Helmintologi yang telah membantu dan memberikan pengarahan kepada penulis selama penelitian berlangsung.

5. Teman-teman sepenelitian (Arif Purwomihardi dan Arni Suryani) yang telah membantu selama penelitian.

6. Teman-teman angkatan 44 (Gianuzzi) sebagai teman seperjuangan di FKH IPB dan teman–teman kosan (dilah, didi, hikmah, feti, ichi, uni, amal, fitri dan anya) yang telah membantu, mendukung penulis.

7. Terima kasih kepada SHINee (terutama Jonghyun oppa) atas lagu-lagunya. Semoga skripsi ini dapat dimanfaatkan dengan semestinya.

Bogor, Januari 2012

Penulis  

Page 10: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

RIWAYAT HIDUP

Penulis dengan nama lengkap Sri Uthami Verlitha Sari lahir di Benteng

Selayar pada tanggal 22 September 1989 dari ayah Drs. Gazali MMpd dan ibu

Dra. Sri Jayatiningsih. Penulis merupakan anak pertama dari empat bersaudara.

Penulis lulus dari SDN Benteng Timur pada tahun 2001 dan kemudian

melanjutkan pendidikan di SMPN 2 Benteng Selayar serta lulus pada tahun 2004.

Pada tahun 2007, penulis menyelesaikan studi dari SMUN 1 Benteng Selayar dan

kemudian diterima sebagai mahasiswa Institut Pertanian Bogor melalui jalur

Undangan Seleksi Masuk IPB (USMI) serta memilih mayor Kedokteran Hewan.

Selama masa perkuliahan, penulis aktif sebagai anggota HIMPRO Ruminansia

FKH IPB.

Page 11: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

DAFTAR ISI

Halaman

DAFTAR TABEL ................................................................................ xii

DAFTAR GAMBAR ........................................................................... xiii

DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................ xiv

I PENDAHULUAN ................................................................... 1 1.1. Latar Belakang Penelitian ............................................ 1 1.2. Tujuan Penelitian ........................................................ 3 1.3. Manfaat Penelitian ........................................................ 3 II TINJAUAN PUSTAKA .......................................................... 4 2.1. Akar Kayu Kuning (Coscinium fenestratum) .............. 4

2.1.1. Klasifikasi .......................................................... 4 2.1.2. Kegunaan Kayu Kuning ................................... 5 2.1.3. Kandungan Kayu Kuning ................................... 6

2.2. Malaria ..................................................... .................... 6 2.3. Plasmodium berghei ...................................................... 7 2.3.1. Klasifikasi P.berghei ........................................... 8 2.3.2. Siklus Hidup ........................................................ 9 2.3.3. Perkembangan Aseksual .................................... 9 2.3.3.1. Sporozoit dan Fase Pre-eritrosit ............. 9 2.3.3.2. Fase Eritrosit ......................................... 10 2.3.3.3. Perkembangan Seksual .......................... 11 2.3.3.4. Fertilisasi dan Perkembangan Zigot ....... 11 2.3.3.5. Perkembangan Ookista dan Sporozoit ... 12 2.4. Mencit ........................................................................... 13 2.4.1. Klasifikasi ........................................................... 13 2.4.2. Sifat dan Morfologi Mencit ................................ 13 2.5. Darah ............................................................................. 14 2.5.1. Leukosit .............................................................. 14 2.5.2. Neutrofil ............................................................. 15 2.5.3. Eosinofil ............................................................. 17 2.5.4. Basofil ................................................................. 18 2.5.5. Limfosit .............................................................. 19 2.5.6. Monosit ............................................................... 20 III BAHAN DAN METODE ........................................................ 22 3.1. Waktu dan Tempat ...................................................... 22 3.2. Metode Penelitian ......................................................... 22 3.2.1. Determinasi Sampel Tanaman ............................ 22 3.2.2. Penentuan Dosis Uji ............................................ 22

3.2.3. Persiapan infeksi Plasmodium untuk menghitung persentase leukosit ........................................................................... 22

3.2.5. Pembuatan Preparat Ulas Darah .......................... 23

Page 12: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

xi

 

3.2.6. Perhitungan Diferensiasi Leukosit ...................... 23 3.3. Analisis Data ................................................................. 24 IV HASIL DAN PEMBAHASAN ................................................ 25 4.1. Netrofil Mencit ............................................................. 25 4.2. Eosinofil Mencit ............................................................ 27

4.3. Monosit Mencit ............................................................ 30 4.4. Limfosit Mencit ............................................................ 31 4.5. Basofil Mencit .............................................................. 35

V SIMPULAN DAN SARAN ..................................................... 38 7.1. Simpulan ....................................................................... 38 7.2. Saran .............................................................................. 38

DAFTAR PUSTAKA .......................................................................... 39

LAMPIRAN ........................................................................................ 44

Page 13: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

DAFTAR TABEL

Halaman 1. Nilai fisiologis mencit ................................................................................... 14

2. Rata-rata persentase neutrofil mencit yang diinfeksi P. berghei setelah pemberian infusa akar kayu kuning (C. fenestratum).................................... 29

3. Rata-rata persentase eusinofil mencit yang diinfeksi P. berghei setelah pemberian infusa akar kayu kuning (C. fenestratum)……........................... 29

4. Rata-rata persentase monosit mencit yang diinfeksi P. berghei setelah pemberian infusa akar kayu kuning (C. fenestratum).................................... 34

5. Rata-rata persentase limfosit mencit yang diinfeksi P. berghei setelah pemberian infusa akar kayu kuning (C. fenestratum).................................... 34

6. Rata-rata persentase basofil mencit yang diinfeksi P. berghei setelah pemberian infusa akar kayu kuning (C. fenestratum).................................... 37

Page 14: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

DAFTAR GAMBAR

Halaman 1. Habitat dan Morfologi tanaman Kayu Kuning .............................................. 5

2. Plasmodium berghei ...................................................................................... 8

3. Siklus hidup Plasmodium berghei ................................................................. 9

4. Netrofil ............................................................................................................ 15

5. Eosinofil ......................................................................................................... 17

6. Basofil ............................................................................................................ 18

7. Limfosit .......................................................................................................... 19

8. Monosit .......................................................................................................... 21

9. Rata-rata persentase netrofil pada mencit yang diinfeksi P. berghei setelah pemberian infusa akar kayu kuning (Cosnicium fenestratum) dosis bertingkat........................................................................................................ 25

10. Rata-rata persentase eusinofil pada mencit yang diinfeksi P. berghei setelah pemberian infusa akar kayu kuning (Cosnicium fenestratum)........................ 27

11. Rata-rata persentase monosit pada mencit yang diinfeksi P. berghei setelah pemberian infusa akar kayu kuning (Cosnicium fenestratum)........................ 30

12. Rata-rata persentase limfosit pada mencit yang diinfeksi P. berghei setelah pemberian infusa akar kayu kuning (Cosnicium fenestratum)........................ 31

13. Rata-rata persentase basofil pada mencit yang diinfeksi P. berghei setelah pemberian infusa akar kayu kuning (Cosnicium fenestratum)........................ 35

Page 15: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

1 2 3 4 5

Data perhitungan Tabel 2 untuk rata-rata persentase netrofil .................

Data perhitungan Tabel 3 untuk rata-rata persentase eosinofil ...............

Data perhitungan Tabel 4 untuk rata-rata persentase monosit ................

Data perhitungan Tabel 5 untuk rata-rata persentase limfosit ................

Data perhitungan Tabel 6 untuk rata-rata persentase basofil ..................

45

47

49

51

53

 

Page 16: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

1

 

I. PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Malaria merupakan salah satu penyakit infeksi parasit yang merupakan masalah kesehatan di banyak negara di seluruh dunia. Malaria merupakan penyakit infeksi yang disebabkan oleh protozoa dengan genus Plasmodium. Penyakit malaria ditularkan melalui gigitan nyamuk jenis tertentu yaitu nyamuk dari jenis Anopheles. Plasmodium berghei merupakan parasit darah yang termasuk dalam Subkingdom Protozoa dari filum Apicomplexa (Levine 1995). Plasmodium berghei dapat ditemukan atau dapat menginfeksi hewan rodensia (Thomas 1983). Pada hewan rodensia seperti tikus dan mencit, protozoa ini dapat menyebabkan malaria. Secara analisa molekuler, terdapat persamaan antara parasit malaria pada manusia (P.falciparum) dengan P.berghei pada tikus, sehingga P.berghei sering digunakan sebagai model pada penelitian malaria. Disamping itu, parasit ini analog dengan parasit malaria pada manusia dalam aspek penting seperti struktur, fisiologi dan siklus hidupnya (Carter dan Diggs 1977).

Setiap tahun 300-500 juta kasus malaria menyebabkan 2 juta kematian (WHO 2005). Salah satu negara yang memiliki masalah utama terhadap penyakit malaria adalah Indonesia. Di wilayah tropis seperti Indonesia, malaria merupakan penyakit yang cukup banyak diderita. Penyakit ini pada umumnya menyerang penduduk yang tinggal di pedesaan yang merupakan sebagian besar penduduk Indonesia (Nuchsan 1994). Jumlah kasus yang dilaporkan pada tahun 2009 sebanyak 1.143.024 orang. Jumlah ini mungkin lebih besar dari keadaan yang sebenarnya karena lokasi yang endemis malaria adalah desa-desa yang terpencil dengan sarana transportasi yang sulit dan akses pelayanan kesehatan yang rendah (Depkes RI 2010). Penderita yang terinfeksi malaria pada dua dekade terakhir meningkat dua kali, terutama disebabkan oleh munculnya strain P. falciparum yang resisten terhadap obat malaria yang tersedia terutama klorokuin dan turunannya (Trape et al. 2002). Di Indonesia, kasus ini masih sering terjadi karena wabah yang tidak diduga dan juga ditemukan resistensi terhadap obat yang sering digunakan. Resistensi adalah kemampuan strain parasit untuk tetap hidup, berkembangbiak, dan menimbulkan gejala penyakit, walaupun diberi pengobatan terhadap parasit dalam dosis standar atau dosis yang lebih tinggi yang dapat ditoleransi.

Page 17: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

2

 

Menurut Marleta et al. (1996), cara pengobatan yang tidak tepat menyebabkan sensitivitas parasit terhadap obat malaria menurun. Keadaan ekonomi masyarakat yang kurang, pendidikan/pengetahuan yang rendah, serta klorokuin yang mudah didapatkan di toko obat menyebabkan masyarakat melakukan pengobatan sendiri (jika terasa gejala panas dan sakit kepala) dengan cara yang tidak tepat. Oleh karena itu, diperlukan suatu penelitian atau studi mengenai aktivitas antimalaria yang berasal dari tanaman obat sebagai sumber baru obat antimalaria (Mustofa et al. 2007).

Tanaman akar kayu kuning dengan nama ilmiah Coscinium fenestratum (Gaertn.) Colebr., masyarakat Thailand menyebutnya “Hamm” merupakan tanaman semak yang merambat yang memiliki batang silindrikal, kayu kuning dan getah kuning (Rojsanga dan Gritsanapan 2005). Tanaman ini digunakan sebagai obat tradisional di sebelah timur laut Thailand. Batang dari tanaman ini disebut sebagai agen detoksifikasi dan dapat digunakan untuk menyeimbangkan tekanan darah, menurunkan gula darah, dan kolesterol dalam darah (Rojsanga dan Gritsanapan 2005). Selain itu, masyarakat Thailand juga menggunakan akar tanaman tersebut dengan cara memotong dan merebus lalu airnya diminum untuk mengobati kolik dan sakit perut (Tran dan Ziegler 2001). Di beberapa daerah di Indonesia, penduduk terutama suku asli telah menggunakannya untuk obat penyakit tertentu, misalnya suku Sakai di Bengkalis (Provinsi Riau) menggunakan akarnya sebagai obat kencing manis dan sakit kuning. Suku Anak Dalam di Sumatra Selatan juga menggunakannya untuk pengobatan penyakit kuning, suku Punan Lisun dan suku Punan Bekatan di Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur mengobati malaria dan sakit pinggang dengan akar tanaman ini (Sangat et al. 2000 dan Rahayu 2005).

Akar tanaman kayu kuning sudah digunakan secara tradisional untuk mengobati berbagai penyakit termasuk malaria. Namun, informasi mengenai pengaruh pemberian infusa akar tanaman kayu kuning terhadap diferensial leukosit penderita malaria masih terbatas. Karena itu, diperlukan penelitian aktivitas akar tanaman kayu kuning terhadap diferensial leukosit pada penderita malaria ini yang nantinya dapat memberikan tambahan informasi yang berguna dalam pengobatan penyakit ini.

Page 18: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

3

 

1.2. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh infusa air akar

tanaman Kayu Kuning dilihat dari gambaran diferensial leukosit mencit yang

diinfeksi Plasmodium berghei.

1.3. Manfaat Penelitian

Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui

respon mencit yang diinfeksi P. berghei dan diberi infusa akar tanaman Kayu

Kuning terhadap respon kekebalan dilihat dari gambaran leukosit, serta untuk

menemukan alternatif obat antimalaria dari kekayaan alam flora Indonesia.

Page 19: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

4

 

II. TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Akar Kayu Kuning (Coscinium fenestratum (Gaertn.) Colebr.)

Klasifikasi

Taksonomi tanaman akar kayu kuning menurut Dey (1984 dalam Joy

1998) adalah :

Kingdom : Plantae

Subdivisi : Angiospermae

Kelas : Dikotiledonae

Sub kelas : Ranunculidae

Ordo : Geraniales

Family : Menispermaceae

Genus : Coscinium

Species : Coscinium fenestratum

Akar tanaman kayu kuning merupakan salah satu tumbuhan obat yang

sering digunakan masyarakat sebagai obat tradisional. Akar kayu kuning

merupakan tumbuhan liana yang merambat pada pohon atau tumbuhan lain yang

ada di sekitarnya. Menurut Forman (1986) tumbuhan akar kayu kuning

merupakan liana besar dengan kayu dan getah berwarna kuning. Tumbuhan akar

kayu kuning tumbuh merambat dan membentuk kelompok-kelompok pada

beberapa pohon rambatan atau tumbuhan lainnya. Sehingga sulit untuk dibedakan

antara individu satu dengan lainnya. Tumbuhan ini dapat merambat lebih dari 10

m pada pohon atau tumbuhan lain disekitarnya. Batang tumbuhan ini licin dengan

warna abu-abu dan diameter terbesar yang ditemukan adalah 4,6 cm. Kulit bagian

dalam berwarna kuning seperti pada Gambar 1. Memiliki daun yang peltate

berwarna abu-abu di bagian bawah dan tidak berbulu. Anakan akar kayu kuning

juga tumbuh mengelompok. Benih (biji) akar kayu kuning yang diamati berbentuk

agak bulat (subglobose). Menurut Noorhidayah (2008) biji ini memiliki diameter

sekitar 2 cm dan berwarna coklat seperti terlihat pada Gambar 2.

Page 20: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

5

 

Gambar 1 Terlihat bahwa akar kayu kuning merambat pada pohon lain, sedangkan

batang berwarna kuning di dalam (Tushar et al. 2008).

Gambar 2 Biji berbentuk bulat dan berwarna kecoklatan (Tushar et al. 2008).

Di Indonesia, kayu kuning ditemukan di ekosistem hutan hujan dataran

rendah di ketinggian akar kayu kuning kurang dari 1000 m dpl, keanekaragaman

paling tinggi, beriklim basah, terutama di Sumatera, Kalimantan, Irian Jaya

(Anonim 2007).

Kegunaan

Menurut Shamma (1972), beberapa tanaman dari keluarga Menispermaceae telah dimanfaatkan untuk tujuan pengobatan tradisonal di Thailand. Keluarga Menispermaceae dikenal sebagai sumber penting dari isokuinolin alkaloid, salah satu kelompok produk alami yang menunjukkan aktifitas farmakologikal yang menarik. Di Thailand, tanaman ini sangat populer karena dikenal sebagai agen untuk detoksifikasi dan digunakan untuk

Page 21: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

6

 

menstabilkan tekanan darah, menurunkan kadar gula darah serta kolesterol darah (Dechwisissakul et al. 2000 dan Rungsimakan 2001). Batang dan akar dari tanaman ini telah banyak digunakan dalam pengobatan tradisional. Contohnya, sebagai tonik pahit untuk mengobati berbagai penyakit diantaranya sakit kuning (jaundice) dan beberapa penyakit infeksi seperti diare dan abses kulit (Perry and Metzger 1980). Kandungan Kayu Kuning

Pada tanaman akar kayu kuning ini telah dilaporkan mengandung senyawa berberin, jatrorrhizin dan kolumbamin serta telah diisolasi alkaloid yang disebut shobakunon. Senyawa berberin digunakan sebagai antimalaria karena dapat menghambat pembentukan beberapa jenis enzim dan menghambat sintesis DNA (Silikas et al. 2011). Berdasarkan hasil fitokimia dari penelitian sebelumnya, Kusuma (2011) menyatakan bahwa kandungan akar kayu kuning yang diekstrak dengan pelarut air yaitu alkaloid, flavonoid, fenol hidroquinon, dan triterpenoid. Berdasarkan analisa kimia, Tushar et al. (2008) menyatakan bahwa tanaman ini mengandung berberin yang tinggi seperti halnya tanaman-tanaman dari ordo Menispermaceae lainnya. Berberin merupakan senyawa isokuinolin alkaloid banyak terkandung pada tanaman akar kayu kuning. Senyawa ini memiliki aktifitas biokimia dan farmakologi yang cukup luas, termasuk antidiare dan antitumor.

2.2. Malaria Dahulu, malaria diduga disebabkan oleh hukuman dari dewa-dewa karena

adanya wabah malaria di sekitar kota Roma. Malaria banyak ditemui di daerah rawa-rawa yang mengeluarkan bau busuk sehingga penyakit ini disebut dengan “malaria” yang berasal dari kata “mal area” yang berarti udara busuk (Pribadi 2003). Pada abad ke-19, Laveran melihat “bentuk pisang” dalam darah seorang penderita malaria, kemudian diketahui bahwa malaria ditularkan oleh nyamuk yang banyak terdapat di rawa-rawa (Pribadi 2003).

Malaria merupakan penyakit yang disebabkan oleh infeksi protozoa dengan genus Plasmodium bentuk aseksual yang masuk dalam tubuh manusia melalui nyamuk malaria (Anopheles) betina (Kusumawardhani et al. 2005). Separuh siklus protozoa Plasmodium dilakukan dalam nyamuk Anopheles betina, sedangkan nyamuk Anopheles jantan tidak menghisap darah atau makan darah vertebrata (Fullerton 1990).

Page 22: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

7

 

Tiap serangan malaria terdiri atas serangan demam yang timbul secara

periodik. Menurut Gandahusada et al. (2000) pada semua infeksi malaria,

timbulnya demam periodik berhubungan dengan waktu pecahnya skizon matang

dan keluarnya merozoit dalam aliran darah. Timbulnya demam tergantung dari

banyaknya jumlah parasit dalam darah. Demam dapat bersifat intermiten, remiten

atau kontinu. Serangan yang khas pada malaria terdiri dari tiga stadium :

1) Stadium menggigil

Dimulai dengan perasaan kedinginan hingga menggigil. Pada saat menggigil,

seluruh tubuh bergetar, denyut nadi cepat tapi lemah, bibir dan jari tangan

biru serta kulit pucat. Stadium ini berlangsung 15 menit sampai satu jam

yang diikuti dengan peningkatan suhu tubuh.

2) Stadium puncak demam

Penderita yang sebelumnya merasa kedinginan berubah menjadi panas sekali.

Wajah penderita merah, kulit kering dan terasa panas seperti terbakar,

frekuensi nafas meningkat, nadi penuh dan berdenyut keras, sakit kepala

semakin cepat, muntah-muntah dan kesadaran menurun. Suhu badan bisa

mencapai 41°C. Stadium ini berlangsung selama dua jam atau lebih diikuti

dengan keadaan berkeringat.

3) Stadium berkeringat

Penderita berkeringat banyak diseluruh tubuhnya. Suhu badan turun dengan

cepat, penderita merasa cepat lelah, dan sering tertidur kemudian penderita

akan merasa sehat. Namun sebenarnya penyakit ini masih bersarang dalam

tubuh penderitanya. Stadium ini berlangsung 2-4 jam.

2.3. Plasmodium berghei

Menurut Sinden et al. (2008), Plasmodium berghei pertama kali

ditemukan oleh Vincke pada tahun 1946 dari ulasan darah lambung nyamuk

Anopheles duremi. Pada tahun 1948, P. berghei ditemukan juga dalam ulasan

darah dari Grammomys surdaster yang dikumpulkan di Kisanga, Katanga (Zaire

atau Republik Demokrasi Congo). Selanjutnya darah tersebut dipasase dalam

tubuh tikus putih dan menjadi strain K173 yang telah diproduksi masal oleh

sebuah lembaga untuk obat di daerah tropis di Antwerp.

Page 23: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

8

 

Menurut LUMC (2011), P. berghei pertama kali ditemukan pada tikus

pohon di Afrika Tengah. Selain P. berghei, ada juga spesies Plasmodium lainnya

yang menginfeksi rodensia di kawasan Afrika Tengah, yaitu: P. vinckei, P.

chabaudi, dan P. yoelli. Plasmodium berghei dapat ditransmisikan kepada hewan

laboratorium seperti tikus laboratorium, mencit putih dan hamster. Plasmodium

berghei adalah suatu hemoprotozoa yang menyebabkan penyakit malaria pada

rodensia, terutama rodensia kecil (Dewi dan Sulaksono 1994 dan Uskup 2008).

2.3.1. Klasifikasi Plasmodium berghei

Menurut Levine (1995), klasifikasi P. berghei adalah sebagai berikut:

Kingdom : Protista

Filum : Protozoa

Subfilum : Apicomplexa

Kelas : Sporozoasida

Subkelas : Coccidiasina

Ordo : Eucoccidiorida

Subordo : Haemospororina

Family : Plasmodiidae

Genus : Plasmodium

Spesies : Plasmodium berghei

Gambar 3 Plasmodium berghei.

Sumber: Nahrevanian et al. (2010)

Page 24: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

9

 

2.3.2. Siklus Hidup

Siklus hidup semua spesies parasit malaria pada manusia atau rodensia

adalah sama, yaitu mengalami stadium yang berpindah dari vektor nyamuk ke

manusia atau rodensia dan kembali ke nyamuk. Siklus ini terdiri dari siklus

seksual (sporogoni) yang berlangsung pada nyamuk Anopheles dan siklus

aseksual yang berlangsung pada manusia atau rodensia yang terdiri dari fase

eritrosit (erythrocytic schizogony) dan fase yang berlangsung dalam parenkim sel

hati (exo-erythrocytic schizogony) (Darlina dan Devita 2008).

Adapun gambaran siklus hidup P. berghei sebagai berikut :

Gambar 4 Siklus Hidup Plasmodium berghei.

Sumber: CDC (2010)

2.3.3 Perkembangan Aseksual

2.3.3.1.Sporozoit dan Fase Pre-eritrosit Sporozoit menetap di hati dan menginfeksi hepatosit. Intak sporozoit dapat diamati di dalam hepatosit dari beberapa menit hingga beberapa jam setelah terjadi infeksi. Hepatosit diinvasi melalui perantara invaginasi dari membran sel plasma sel inang ke bentuk sebuah vakuola parasitoporus yang mengelilingi invasi sporozoit. Sporozoit dapat bermigrasi melalui beberapa sel inang sebelum menginvasi hepatosit melalui suatu formasi dari sebuah vakuola parasitoporus. Di dalam hepatosit, sporozoit berkembang dalam 47-52 jam melewati fase trophozoit menjadi skizon dewasa yang berisi 1500-8000 merozoit (jumlah total dari merozoit tiap skizon dewasa dapat bervariasi tiap spesies yang berbeda) (LUMC 2011).

Page 25: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

10

 

Dalam 51 jam, sporozoit memiliki panjang 12 µm berkembang menjadi

skizon hepatik dewasa dengan diameter mencapai 30 µm. Skizon hepatik dewasa

berisi kira-kira 8000 merozoit, pemisahan inti dimulai sekitar 24 jam setelah

terjadi invasi pada hepatosit yang berarti sedikitnya menjadi 13 inti selama

periode 26 jam. Merozoit terbentuk dengan panjang mencapai 1.6 µm dapat

dibandingkan dengan ukuran merozoit fase eritrosit. Pola dasar merozoit dapat

dibandingkan dengan mengamati skizon eritrosit dan selama multifikasi sporogoni

pada nyamuk (LUMC 2011).

Setelah ruptur dari fase skizon pra-eritrosit, merozoit hepatik dilepas

kedalam aliran darah untuk menginfeksi sel darah merah. Menurut Jekti et al.

(1996), pada eritrosit yang terinfeksi tampak adanya inti sel parasit dengan

sitoplasma yang berwarna ungu kebiruan. Eritrosit yang terserang parasit

membentuk trombus yang mengakibatkan terjadinya nekrosis sel, anoreksia dan

anemia. Peningkatan persentase eritrosit yang terserang parasit menyebabkan

induk semang dapat mengalami kematian (Jekti et al. 1996).

2.3.3.2.Fase Eritrosit

Fase eritrosit dimulai ketika merozoit haploid yang dilepaskan dari skizon

di hati menyerang sel darah merah. Plasmodium berghei dapat terlihat pada

retikulosit tetapi juga dapat menyerang sel darah merah dewasa. Di dalam eritrosit,

merozoit berkembang menjadi tropozoit, yang dikarakteristikkan adanya

peningkatan ukuran dan sitoplasma sel. Tropozoit memakan haemoglobin dari sel

darah merah kemudian memproduksi Kristal hemozoin coklat yang dapat diamati

sebagai karakteristik pigmen granul di dalam sitoplasma (LUMC 2011).

Perkembangan merozoit menjadi tropozoit akhir terjadi selama 16 jam

melalui pembentuk ringform (cincin). Selanjutnya tahap akhir tropozoit, parasit

menduplikasikan DNAnya. Replikasi DNA ini diikuti dengan pembelahan inti

mengarah ke pembentukan parasit binuclear (berinti dua). Pembelahan inti yang

pertama, parasit memasuki tahap skizon. Selama tahap skizon (skizogoni) yang

terjadi 6-8 jam, parasit mereplikasi DNAnya dan membagi intinya berkali-kali,

membentuk sel sincitial dengan 8-24 inti. Skizon muda dan skizon dewasa

menghilang dari sirkulasi perifer dan menetap dalam kapiler organ dalam seperti

paru-paru dan limpa (LUMC 2011). Rupturnya skizon membebaskan merozoit-

Page 26: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

11

 

merozoit ini untuk menyerang sel-sel darah merah yang baru (belum terinfeksi)

akibatnya terjadi peningkatan parasitemia (presentasi dari sel darah merah yang

terinfeksi parasit). Tahapan perkembangan sel darah sel darah merah yang

terinfeksi P. berghei pada rodensia laboratorium biasanya asynchronous (tidak

sinkron), yang berarti bahwa tahapan perkembangannya berbeda seperti cincin,

tropozoit, dan skizon yang secara serempak berada dalam darah selama masa

infeksi (LUMC 2011).

2.3.4 Perkembangan Seksual

Pada setiap siklus aseksual, sejumlah kecil dari parasit berhenti melakukan

multiplikasi aseksual dan berdiferensiasi menjadi sel-sel seksual yang dinamakan

gametosit. Makrogametosit (betina) dan makrogametosit (jantan) haploid

merupakan sel prekursor dari gamet betina dan gamet jantan. Pada P. berghei,

merozoit dari skizon organ hati mampu berdiferensiasi langsung menjadi

gametosit setelah menyerang eritrosit. Periode perkembangan dari sebuah

merozoit menjadi gametosit berlangsung singkat yaitu 26-30 jam (LUMC 2011).

2.3.4.1.Fertilisasi dan Perkembangan Zigot dalam Tubuh Nyamuk

Ketika seekor nyamuk menghisap darah dari inang yang terinfeksi, hanya gametosit dewasa yang dapat mengalami tahapan perkembangan lebih lanjut dalam alat pencernaan nyamuk (usus tengah). Hal ini mengakibatkan keluarnya gametosit dari sel darah merah dan formasi gamet (proses dari gametosis). Gametosit betina berdiferensiasi menjadi gametosit betina tunggal berbentuk bola sedangkan gametosit jantan menghasilkan 8 gamet yang menyerupai sperma. Formasi dari gamet jantan adalah suatu proses yang cepat. Dalam 10 menit, tiga tahap dari replikasi DNA, pemisahan inti, dan pembentukan dari 8 aksonema flagel, berakhir pada produksi 8 gamet motil. Terdapat tiga kondisi lingkungan yang dapat merangsang diferensiasi dari gametosit menjadi gamet yaitu penurunan suhu tubuh dari sel darah inang yang terinfeksi mencapai 5ºC dibawah suhu normal pada inang vertebrata, terjadinya peningkatan pH dari 7.3 menjadi 7.8-8.0 dan kehadiran dari faktor aktivasi gametosit (GAF) (LUMC 2011). Fertilisasi terjadi setelah dari gamet jantan haploid masuk kedalam gametosit betina haploid, menghasilkan zigoid diploid. Antara 10 menit sampai 1 jam sesudah formasi (pembentukan) gamet, fertilisasi dan fusi dari inti jantan dan inti betina terjadi diikuti dengan meiosis. Meiosis tidak secara langsung diikuti

Page 27: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

12

 

dengan pemisahan inti, menghasilkan zigot atau ookinet yang berinti satu dalam 2-4 kali jumlah DNA haploid. Kemudian zigot berbentuk bulat ini berkembang menjadi bentuk pisang, ookinet motil terjadi selama periode 18-24 jam. Granul pigmen kecil yang tersebar melalui sitoplasma dari gametosit atau zigot menjadi terbungkus dalam beberapa kelompok ookinet dewasa (LUMC 2011).

2.3.4.2.Perkembangan Ookista dan Sporozoit

Ookista dewasa dan motil melewati epitel usus tengah dengan menginvasi

sel epitel dan menetap antara membran sel basal dan lamina basal dari dinding

usus tengah. Sangat memungkinkan ookinet P. berghei tidak secara spesifik

menyerang sel-sel usus tengah dan ookinet sitoplasma dari beberapa sel usus

tengah secara bertahap sebelum memasuki dan migrasi melalui ruangan

interselular basolateral untuk mencapai lamina basal. Sel yang terinfeksi akan

melakukan apoptosis. Serangan yang terjadi pada sel epitel mengakibatkan

ookinet kontak dengannya tetapi tidak mampu untuk melakukan penetrasi ke

dalam lamina basal. Di sini parasit secara cepat berkembang mencapai ke tahap

ookista. Setelah fase pertumbuhan dari ookista seksual, replikasi mitotik berakibat

terhadap pembentukan ookista dewasa yang mengandung ratusan sel anak induk

yang dimakan sporozoit. Akibatnya, ookista akan meningkat ukuran diameternya

dari 2-3 µm menjadi kira-kira 40 µm dalam 10-13 hari (LUMC 2011).

Beberapa gambaran dari karakteristik infeksi dalam tubuh nyamuk, seperti jumlah dari ookista yang diproduksi dan jumlah dari sporozoit yang ditemukan di dalam glandula saliva tergantung dari spesies Anopheles yang digunakan untuk transmisi P. berghei. Dalam A. stephensi yang terinfeksi oleh strain ANKA dari P. berghei, ditemukan rata-rata 8000 sporozoit per ookista. Ookista yang ruptur dan sporozoit haploid dilepaskan ke dalam hacmococle yang akan menyerang glandula saliva. Telah ditemukan bahwa hanya 2% dari ookista sporozoit mencapai glandula pada A. stephensi. Sporozoit pertama dapat mencapai glandula saliva dalam 13-14 hari setelah menghisap darah yang terinfeksi. Sporozoit bermigrasi melalui sel dari glandula dan keluar menuju ruang sekretori ekstraseluler dimana sporozoit dapat bertahan untuk beberapa minggu sebelum diinjeksikan kembali ke dalam tubuh inang yang baru (LUMC 2011). Jumlah rata-rata dari 11 000 sporozoit glandula saliva dapat bertahan per

nyamuk A. stephensi lebih dari 20 tahun pada nyamuk-nyamuk yang dapat

Page 28: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

13

 

menginfeksi. Tiap gigitan dari nyamuk memungkinkan hanya 20-50 sporozoit

yang akan dipindahkan ke dalam tubuh inang. Parasit rodensia secara extensive

digunakan untuk memberikan suatu pandangan mengenai interaksi antara parasit

dengan nyamuk (LUMC 2011).

2.4. Mencit

2.4.1. Klasifikasi

Tikus dan mencit adalah hewan pengerat (rodensia) yang lebih dikenal sebagai hama tanaman pertanian, perusak barang di gudang dan hewan penggangu di perumahan (Depkes RI 2009). Mencit (Mus musculus) adalah hewan pengerat (rodensia) yang cepat berbiak, mudah dipelihara dalam jumlah banyak, variasi genetiknya yang cukup besar serta sifat anatomis dan fisiologisnya terkarakteristik dengan baik. Mencit paling banyak digunakan di laboratorium untuk berbagai penelitian, yang sering digunakan adalah mencit albino Swiss (Swiss albino mice) yang dibagi berdasarkan sifat genetik dan sifat lingkungan hidupnya (Malole dan Pramono 1989).

Menurut Depkes RI (2009), mencit diklasifikasikan sebagai berikut : Kingdom : Animalia Filum : Chordata Kelas : Mammalia Ordo : Rodensia Family : Muridae Subfamili : Murinae Genus : Mus Spesies : Mus musculus

2.4.2. Sifat dan Morfologi Mencit Mencit merupakan hewan yang jinak, lemah, mudah ditangani, takut

cahaya dan aktif pada malam hari, mencit yang dipelihara sendiri makannya lebih

sedikit dan bobotnya lebih ringan dibanding yang dipelihara bersama-sama dalam

satu kandang. Kadang-kadang mencit mempunyai sifat kanibal (Yuwono et al.

2004).

Malole dan Pramono (1989) mengemukakan bahwa nilai fisiologis mencit

adalah sebagai berikut:

Tabel 1. Nilai Fisiologis Mencit

Page 29: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

14

 

Kriteria Nilai

Sel darah putih

Netrophil

Lymphosit

Eosinophil

Monosit

Basophil

6 – 15 × 10 3 /mm3

10 – 40%

55 – 95%

0 – 4%

0.1 – 3.5%

0 – 0.3%

2.5. Darah

Darah merupakan cairan pembawa berbagai zat penting tubuh,

dipompakan oleh jantung melalui suatu sistem pembuluh darah tertutup. Unsur

seluler dari darah terdiri dari sel darah putih, sel darah merah dan trombosit yang

tersuspensi di dalam plasma. Volume darah total yang beredar pada keadaan

normal sekitar 8% dari berat badan. Sekitar 55% dari volume tersebut adalah

plasma (Ganong 2002).

2.5.1. Leukosit

Leukosit atau sel darah putih merupakan unit pertahanan tubuh. Sel darah

putih ini sebagian dibentuk dalam sumsum tulang dan sebagian lagi dalam organ

limfoid seperti timus, bursa fabrisius pada unggas dan limpa (Guyton dan Hall

1996).

Secara umum jumlah leukosit lebih sedikit dibandingkan jumlah eritrosit.

Fluktuasi jumlah leukosit pada tiap individu cukup besar pada kondisi stress,

aktifitas fisiologis yang meningkat, gizi dan umur (Hartono 1995). Selain faktor

tersebut, jumlah leukosit juga dipengaruhi oleh jenis kelamin, lingkungan, efek

hormon dan obat-obatan serta sinar-X (Lubis 1993). Pada keadaan normal

terdapat 6 – 15 × 10 3 /mm3 leukosit per mikroliter darah mencit. Dari jumlah

tersebut, jenis terbanyak adalah granulosit. Sel granulosit muda memiliki inti

berbentuk sepatu kuda, yang akan berubah menjadi multilobular dengan

meningkatnya umur sel. Sebagian besar sel tersebut mengandung granula

netrofilik (netrofil), sedangkan sebagian kecil mengandung granula yang dapat

diwarnai dengan zat pewarna asam (eosinofil), dan sebagian lagi mengadung

granula basofilik (basofil). Dua jenis sel lain yang lazim ditemukan dalam darah

Page 30: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

15

 

tepi adalah limfosit, yang memiliki inti bulat besar dan sitoplasma sedikit, serta

monosit, yang mengandung banyak sitoplasma tidak bergranula dan mempunyai

inti berbentuk menyerupai ginjal. Kerja sama sel-sel tersebut menyebabkan tubuh

memiliki sistem pertahanan yang kuat terhadap berbagai tumor dan infeksi virus,

bakteri serta parasit (Ganong 2002).

Leukosit dibagi ke dalam dua kelompok besar, yaitu granulosit dan

agranulosit. Granulosit mempunyai granul di dalam sitoplasmanya, sedangkan

agranulosit tidak mempunyai granul pada sitoplasmanya (Caceci 1998).

Granulosit dibedakan menjadi tiga yaitu netrofil, eosinofil, dan basofil.

Agranulosit dibedakan menjadi dua, yaitu limfosit dan monosit. Granulosit,

monosit dan sedikit limfosit dibentuk dalam sumsum tulang, sebagian limfosit

ditambah sel plasma dibentuk di dalam jaringan limfe (Guyton dan Hall 1996).

2.5.2. Netrofil

Netrofil dewasa berdiameter 10-12 µm dengan sitoplasma beraspek kelabu

pucat dan terdapat butir-butir halus berwarna ungu serta inti bergelambir

(Dellman dan Brown 1992). Gambaran mikroskopis netrofil sebagai berikut:

Gambar 5 Netrofil

Sumber: Weiss and Wardrop (2010)

Netrofil diproduksi dalam sumsum tulang bersama-sama sel granulosit

lainnya, kemudian beredar di dalam sirkulasi darah atau disimpan di dalam depo

marginal netrofil setelah 4-6 hari masa produksi (Dellmann dan Brown 1992).

Waktu paruh rata-rata sel netrofil di dalam sirkulasi adalah 6 jam. Untuk dapat

mempertahankan kadar normal di dalam peredaran darah, diperlukan

pembentukan lebih dari 100 milyar sel netrofil per hari. Sebagian besar sel ini

akan memasuki jaringan. Sel-sel ini ditarik dan bergulir di permukaan endotelium

oleh kerja selektin. Selanjutnya sel-sel tersebut akan berikatan dengan kuat pada

Page 31: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

16

 

molekul perekat netrofil dari golongan integrin. Tahap berikutnya, sel-sel ini

menyusup di antara sel endotelium, menembus dinding kapiler, melalui proses

yang disebut diapedesis (Ganong 2002). Sejumlah besar sel yang meninggalkan

sirkulasi dan masuk ke dalam saluran pencernaan akan hilang dari tubuh. Invasi

bakteri ke dalam tubuh akan mencetuskan respon peradangan. Sumsum tulang

dirangsang untuk menghasilkan dan melepas sejumlah besar netrofil. Interaksi

produk bakteri dengan faktor-faktor plasma dan sel menghasilkan zat yang

menarik netrofil ke daerah peradangan (kemotaksis) (Ganong 2002). Zat

kemotaksis ini, yang merupakan bagian dari kelompok besar kemokin, mencakup

komponen dalam sistem komplemen (C5a), lekotrein dan polipeptida dari sel

limfosit, sel mast dan basofil. Pengaruh perasangan C5a pada aktivitas kemotaksis

diperkuat oleh G-globulin. Membran netrofil mengandung protein tersebut, yang

juga berfungsi mengikat dan mengangkut vitamin D di dalam plasma (Ganong

2002). Faktor plasma lainnya bekerja pada bakteri untuk menjadikannya

difagositosis (opsonisasi). Opsonin utama yang menyelubungi bakteri adalah

immunoglobulin-G (IgG) dan protein komplemen. Bakteri yang telah diselubungi

akan berikatan dengan reseptor pada membran sel netrofil. Melalui respon yang

diperantai oleh protein G heterotrimerik, tercetus peningkatan aktivitas motorik

dalam sel, eksositosis, dan peristiwa yang dinamakan letupan respiratorik

(Ganong 2002). Peningkatan aktivitas motorik menyebabkan segera dicernanya

bakteri melalui endositosis (fagositosis).

Melalui eksositosis, granula netrofil menuangkan kandungannya ke dalam

vakuola fagosit yang berisi bakteri, dan sampai taraf tertentu, juga ke dalam ruang

interstisial (degranulasi). Granula yang mengandung beragam protease, serta

protein antimikroba yang disebut defensin (Ganong 2002). Netrofil memiliki masa

hidup yang singkat, setelah melakukan tugasnya akan mati dan melepas faktor

kemotaktik untuk menarik netrofil lain. Netrofil dikenal sebagai garis pertahanan

pertama yang bekerja singkat dan cepat lelah. Masa hidupnya beredar di dalam

aliran darah kira-kira lima hari (Tizard 1988).

2.5.3. Eosinofil

Eosinofil adalah granulosit polimorfonuklear-eosinofilik dengan ukuran

yang hampir sama dengan netrofil. Eosinofil memiliki granul bundar dan relatif

Page 32: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

17

 

lebih besar, berwarna cerah dengan pewarna Wright’s (Sturkie dan Grimminger

1976). Granul pada sitoplasmanya mengambil warna eosinofilik yang kuat.

Intinya khas yaitu memiliki dua lobus, tidak multilobus seperti netrofil (Caceci

1998). Eosinofil berukuran 10-15 µm, memiliki granul asidofilik yang berukuran

3-4 µm (Sturkie & Grimminger 1976). Eosinofil sebagai berikut:

Gambar 6 Eosinosil.

Sumber: Weiss and Wardrop (2010)

Eosinofil dibentuk dalam sumsum tulang, bersifat sangat motil tetapi kurang fagositik. Jumlahnya meningkat pada saat terjadi reaksi alergi, shock anafilaksis, dan infeksi parasit (Swenson et al. 1993). Jumlahnya cenderung rendah pada kondisi stress, pelepasan kortikosteroid dan infeksi akut (Jain 1993). Eosinofil dalam darah berdiameter antara 10-15 mikrometer, intibergelambir dua, dikitari butir-butir asidofil yang cukup besar berukuran 0,5-1,0 mikrometer dan jangka hidupnya 3-5 hari di dalam sirkulasi darah (Hartono 1995). Eosinofil mengandung suatu komponen enzim yang sama dengan netrofil tetapi tidak memiliki lisosim dan phagositin namun mengandung kadar peroksidase yang tinggi dan histaminase (Rumawas 1989). Eosinofil memiliki waktu paruh yang singkat dalam sirkulasi. Eosinofil akan ditarik ke permukaan sel endotel oleh selektin, dapat berikatan dengan integrin yang akan merekatnya pada dinding pembuluh, dan masuk ke dalam jaringan melalui cara diapedesis, seperti halnya dengan netrofil. Eosinofil melepaskan protein, sitokin, dan kemokin yang mengakibatkan reaksi peradangan. Selain itu, eosinofil mampu membunuh organisme yang menyusup ke dalam tubuh (Frandson 1986). Namun respon eosinofil terhadap selektin dan integrin bersifat selektif, demikian pula molekul-molekul pembunuh yang di sekresikannya.

Keberadaan eosinofil banyak terutama di mukosa saluran gastrointestinal,

untuk mempertahankan terhadap serangan berbagai parasit, serta di mukosa

saluran pernafasan dan saluran kemih (Ganong 2002). Jumlah eosinofil yang

Page 33: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

18

 

beredar di dalam sirkulasi akan meningkat pada penyakit alergi, seperti asma

serta berbagai penyakit saluran pernafasan dan saluran gastrointestinal lain.

2.5.4. Basofil

Basofil merupakan leukosit bergranulosit yang bersifat polimofonuklear-

basofil. Basofil berdiameter 10-15 µm dengan inti dua gelambir, bentuk inti yang

tidak teratur. Granul berukuran 0,5-1,5 µm berwarna biru tua sampai dengan ungu

(basofilik), sering menutup inti yang berwarna agak cerah (Dellman dan Brown

1992). Basofil merupakan leukosit granulosit yang paling jarang, jumlahnya

sangat rendah yaitu 1-4 % (Swenson et al. 1993), 3,1 % (Sturkie dan Grimminger

1976) atau 0,5-1,5 % (Hartono 1995). Gambaran mikroskopis basofil sebagai

berikut :

Gambar 7 Basofil

Sumber: Weiss dan Wardrop (2010)

Basofil dibentuk dalam sumsum tulang. Basofil dapat membangkitkan

reaksi hipersensitifitas dengan sekresi mediator yang bersifat vasoaktif, sehingga

dapat menyebabkan peradangan akut pada tempat antigen berada. Pada saat terjadi

peradangan, basofil akan melepaskan histamine, bradikinin, dan serotonin

sehingga menyebabkan reaksi jaringan dengan manifestasi alergi (Tizard 1988).

Basofil juga melepaskan mediator untuk aktivitas peradangan dan alergi. Basofil

akan masuk ke jaringan dan melepaskan berbagai protein serta sitokin. Basofil

menyerupai tetapi tidak identik dengan sel mast. Seperti halnya dengan sel mast,

basofi mengandung histamin dan heparin. Basofil melepaskan histamin dan

mediator radang lain apabila diaktifkan oleh limfosit T, dan penting pada reaksi

hipersensitifitas (Ganong 2002). Basofil mempunyai fungsi meningkatkan

permebialitas dan vasodilatasi pembuluh darah dalam reaksi hipersensitifitas kulit

seperti pada gigitan serangga (Dellman dan Brown 1992).

Page 34: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

19

 

2.5.5. Limfosit

Limfosit adalah leukosit agranulosit yang mempunyai ukuran dan bentuk yang bervariasi (Sturkie & Grimminger 1976). Limfosit memiliki nukleus yang relatif besar dan dikelilingi oleh sitoplasma (Frandson 1986). Variasi ukuran besarnya terdiri dari limfosit besar, sedang dan kecil. Limfosit kecil berukuran 9 µm, inti besar dan kuat mengambil warna, sitoplasma berwarna biru pucat, inti memiliki sedikit lekuk di satu sisi. Sedangkan limfosit sedang dan besar berukuran 12-15 µm, lebih banyak sitoplasma, inti lebih besar dan pucat dibandingkan limfosit kecil. Limfosit besar berdiameter 12-16 µm dan limfosit kecil 9-12 µm. Gambaran mikroskopis limfosit adalah :

Gambar 8 Limfosit Sumber: Weiss and Wardrop (2010)

Limfosit diproduksi di jaringan limfoid seperti daun Payer, limpa, tonsil, timus, dan bursa Fabrisius (Lubis 1993). Beberapa limfosit dibentuk di sumsum tulang, tetapi bagian terbesar dibentuk di dalam kelenjar limfe, timus dan limpa dari sel prekusor yang berasal dari sumsum tulang, setelah mengalami proses di dalam timus atau bursa ekivalen menjadi prekusor sel T atau sel B (Ganong 2002). Limfosit secara aktif bersifat motil dan menunjukkan aktivitas amuboid, tetapi tidak melakukan proses fagositosis. Kebanyakan limfosit dalam jumlah besar bermigrasi menuju saluran pencernaan dan membran mukosa saluran pernafasan (Swenson et al. 1993). Limfosit merupakan unsur kunci pada proses kekebalan. Fungsi utama limfosit adalah memproduksi antibodi atau sebagai sel efektor khusus dalam menanggapi antigen yang melekat pada makrofag. Limfosit tertentu mengikat dirinya pada agen-agen asing dan merusaknya (Guyton dan Hall 1996).

Populasi limfosit didalam darah meliputi tiga tipe sel yaitu sel B

(bergantung pada bursa), sel T (bergantung pada timus), dan non-T, non-B atau

disebut sel null, yang tampak mirip satu sama lain dibawah mikroskop cahaya.

Page 35: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

20

 

Limfosit T berperan dalam membantu dalam proses tanggap kebal berperantara

sel, jumlahnya diperkirakan sekitar 70-75% dari seluruh limfosit dalam darah.

Sedangkan limfosit B berperan dalam respon humoral dengan produksi sekresi

utama adalah immunoglobulin (antibodi), jumlahnya hanya sekitar 10-12%

(Ganong 1995). Limfosit Null, populasinya mencapai sekitar 10-15% dari total

limfosit dalam darah, dan bervariasi pada berbagai spesies. Sel ini memiliki dua

jenis sel yaitu cell mediated cytotoxic yaitu natural killer function (sel NK) dan

Antibody Dependent Cellular cytotoxic (Dellman dan Brown 1992). Pada

umumnya limfosit memasuki sistem peredaran darah melalui pembuluh limfe.

Hanya sekitar 2% dari seluruh limfosit dalam tubuh terdapat di darah perifer,

sebagian besar sisanya terdapat di organ limfoid.

2.5.6. Monosit

Monosit merupakan leukosit yang memiliki ukuran paling besar dengan

diameter 15-20 µm dan nukleusnya besar serta memiliki sitoplasma tanpa granul

(Dellman dan Brown 1992). Nukleus monosit tunggal berbentuk oval atau tapal

kuda. Monosit berasal dari sistem sel retikuloendotelial di limpa dan sumsum

tulang (Swenson et al. 1993). Monosit pada jaringan perifer disebut makrofag

bebas (Martini et al. 1992). Gambaran mikroskopis monosit sebagai berikut:

Gambar 9 Monosit.

Sumber: Weiss and Wardrop (2010)

Monosit diproduksi di sumsum tulang. Monosit dari sumsum tulang masuk

ke dalam darah dan beredar selama kurang lebih 72 jam (Ganong 2002). Sel-sel

ini kemudian masuk ke jaringan dan menjadi makrofag jaringan. Pada saat ini

monosit telah mempunyai fungsi sebagai makrofag dan mampu melawan agen-

agen asing (Guyton dan Hall 1996). Makrofag jaringan, termasuk sel Kupffer di

Page 36: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

21

 

hati, makrofag alveolar paru, dan mikrogilia di otak, seluruhnya berasal dari

sirkulasi (Ganong 2002).

Sel makrofag akan diaktifkan oleh limfokin dari limfosit T. Makrofag

yang aktif akan bermigrasi sebagai respon terhadap rangsangan kemotaksis,

selanjutnya menelan dan membunuh bakteri melalui proses yang umumnya serupa

dengan netrofil.

Page 37: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

22

 

III. BAHAN DAN METODE

3.1. Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari- Juli 2011 di Laboratorium

Protozoologi, dan Laboratorium Helmintologi bagian Parasitologi dan Entomologi

Kesehatan, Departemen Ilmu Penyakit Hewan dan Kesehatan Masyarakat

Veteriner, Fakultas Kedokteran Hewan IPB.

3.2. Metode Penelitian

1. Determinasi Sampel Tanaman

Tanaman yang digunakan untuk penelitian adalah herbal akar tanaman kayu kuning yang diperoleh dari kawasan hutan Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur pada bulan Oktober tahun 2010 dalam keadaan segar, kemudian dikeringkan terlebih dahulu baru dilakukan ekstraksi. Determinasi herbal dilakukan di Laboratorium Botani, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) (Kusuma 2011).

2. Penentuan Dosis Uji

Dosis disesuaikan dengan takaran jamu yang digunakan masyarakat yaitu 2 sendok teh diseduh dalam satu gelas air, maka infusa dibuat dengan memanaskan campuran tersebut menggunakan panci khusus untuk membuat infusa. Larutan dipanaskan di atas air mendidih selama 15 menit dengan suhu 90 °C (Depkes RI 1995). Hasil yang diperoleh lalu disaring dan dikeringkan di dalam oven. Setelah kering, timbang padatan yang tersisa dan digunakan sebagai acuan dosis uji yaitu dosis pada manusia yang digunakan secara empiris oleh masyarakat Kalimantan Timur sebesar 0.196 mg/kg berat badan (BB) dewasa. Dosis ini kemudian dikonversi menjadi dosis pada mencit dengan bobot badan 25 gr, dan diperoleh dosis 0.625 mg, 1.25 mg, dan 3.75 mg.

3. Persiapan Infeksi Plasmodium untuk Menghitung Persentase Leukosit

Penelitian ini menggunakan hewan coba yang dikelompokkan sebagai

kelompok kontrol dan kelompok perlakuan. Pada kelompok perlakuan, kelompok

diberi pengobatan ekstrak air akar tanaman kayu kuning. Kelompok kontrol terdiri

dari kontrol positif (pengobatan dengan klorokuin) dan kontrol negatif (dengan

larutan PGA (Pulvis Gum Arabic) 3%). Mencit yang digunakan adalah mencit

Page 38: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

23

 

putih jantan sebanyak 25 ekor dari galur DDY berumur 2-3 bulan dengan berat

badan antara 20-30 gram/ekor. Pakan dan air minum diberikan secara adlibitum.

Mencit diinokulasi dengan 0.1 ml darah yang mengandung 1×104 P. berghei

secara intra peritoneal. Mencit dikelompokkan menjadi 5 kelompok (3 kelompok

perlakuan dan 2 kontrol), masing-masing kelompok terdiri dari lima ekor mencit,

yaitu :

1. Kelompok kontrol negatif, adalah kelompok mencit yang diinfeksi P.berghei

dan diberi larutan PGA 3%

2. Kelompok kontrol positif, mencit terinfeksi dan diobati dengan klorokuin

3. Kelompok perlakuan ekstrak air dosis 0.625 mg/25 gr BB = 25 mg/kg BB

(A1)

4. Kelompok perlakuan ekstrak air dosis 1.25 mg/25 gr BB = 50 mg/kg BB (A2)

5. Kelompok perlakuan ekstrak air dosis 3.75 mg/25 gr BB = 150 mg/kg BB

(A3)

Pengobatan dilakukan setelah mencit positif terinfeksi P. berghei.

Pengobatan dilakukan dengan menggunakan sonde lambung, yang diberikan

sekali dalam sehari dengan pemberian dua dosis sekaligus dan dilakukan selama

tiga hari berturut-turut. Pengamatan dilakukan dengan membuat preparat ulas

darah tipis yang diambil dari pembuluh darah di ekor pada hari ke-0, ke-1, ke-2,

ke-3, ke-4, dan ke-7 (D0, D1,D2, D3, D4, dan D7) setelah pemberian infusa (Tuti

et al. 2007).

4. Pembuatan Preparat Ulasan Darah

Pembuatan preparat darah dilakukan dengan meneteskan 1 tetes darah ke atas gelas obyek, kemudian dibuat sediaan apus darah dengan gelas obyek lain yang membentuk sudut kurang lebih 45°, setelah itu darah dibiarkan sampai kering pada suhu kamar. Sediaan darah tipis difiksasi dalam metanol absolut selama 3-5 menit, kemudian diwarnai dengan Giemsa 5% selama 30 menit, terakhir bilas dengan menggunakan air mengalir.

5. Penghitungan Diferensial Leukosit

Penghitungan diferensiasi leukosit dilakukan di bawah mikroskop dengan menggunakan minyak emersi dengan pembesaran 1000x. Setiap 100 leukosit yang ditemukan dihitung dan dikelompokkan ke dalam masing-masing jenis leukosit,

Page 39: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

24

 

yaitu netrofil, eosinofil, basofil, limfosit, dan monosit. Dilakukan tiga kali ulangan penghitungan. Nilai relatif leukosit yang ditemukan dirata-ratakan dan dinyatakan dalam satuan persen.

3.3. Analisis Data

Data hasil pengamatan diolah dengan menggunakan uji ANOVA (Analysis of Varian) lalu dilanjutkan dengan uji Duncan Multiple Range Test dengan taraf 5% untuk mengetahui perbedaan perlakuan yang diberikan. Data ditampilkan dalam bentuk tabel.

Page 40: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

25

 

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil pengamatan terhadap diferensiasi leukosit mencit (Mus musculus)

yang diinfeksi P. berghei, setelah diberi infusa akar tanaman kayu kuning (C.

fenestratum) sebagai berikut :

• Netrofil

Berdasarkan Tabel 2 dan Gambar 10, pada kelompok perlakuan A1 hari

ke-1 menunjukkan peningkatan persentase netrofil yang nyata jika

dibandingkan KN, KP, A2, dan A3 yakni 58.40%. Pada perlakuan AI,

hari ke-2, ke-3 dan ke-4 menunjukkan penurunan persentase jika

dibandingkan dengan kelompok KN, pada hari ke-7 terjadi peningkatan

persentase netrofil jika dibandingkan dengan A2 dan A3. Pada perlakuan

A2 hari ke-1 menunjukkan persentase yang lebih rendah dibanding KN,

KP, A1, dan A3 yaitu sebesar 46.26%. Pada perlakuan A2, hari ke-2

menunjukkan penurunan persentase netrofil dan pada hari ke-3 terjadi

peningkatan netrofil jika dibandingkan dengan KP dan A3. Pada hari ke-4

dan ke-7 terjadi penurunan persentase netrofil jika dibandingkan KN, KP,

A1, dan A3. Perlakuan A3 hari ke-1 menunjukkan peningkatan persentase

netrofil, pada hari ke-2 hingga hari ke-7 terjadi penurunan persentase

netrofil. Persentase netrofil terendah terjadi pada hari ke-3 dibandingkan

dengan A1 dan A2 serta berbeda nyata lebih rendah terhadap KN.

Gambar 10 Rata-rata persentase netrofil pada mencit yang diinfeksi P.berghei dan diberi infusa

tanaman akar kayu kuning (Coscinium fenestratum).KN : Kontrol negatif hanya diberi larutan PGA 3%,KP : Kontrol positif dengan pemberian klorokuin, A1 : ekstrak air dosis 0.625 mg/ 25 gr BB mencit, A2 : ekstrak air dosis 1.25 mg/ 25 gr BB mencit dan A3 : ekstrak air dosis 3.75 mg/ gr BB mencit.

Page 41: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

26

 

Peningkatan persentase netrofil pada perlakuan A1 dan A3 pada hari ke-1

disebabkan oleh fungsi netrofil yang merupakan basis pertahanan pertama dalam

menyerang infeksi bakteri/mikroorganisme, trauma jaringan, ataupun respon

inflamasi (Kern 2002). Parasit akan mengeluarkan bahan kemotaktik yang dapat

menarik netrofil untuk datang dan melakukan fagositosis (Meyer et al. 1992).

Kemudian netrofil akan mengalami autolisis setelah proses fagositosis selesai.

Histamin dan faktor leukopoietik (sitokin dan interlukin) yang dilepaskan setelah

lisisnya netrofil akan merangsang sumsum tulang melepaskan cadangan netrofil

sehingga produksi netrofil akan meningkat (Hafizhiah 2008). Netrofil hanya

memiliki waktu paruh selama dua hari dan hanya efektif pada hari-hari pertama

setelah infeksi parasit (Hargono 1996).

Penurunan jumlah netrofil pada kelompok A1, A2, dan A3 pada hari ke-2

sampai hari ke-7 jika dibandingkan dengan hari ke-1, disebabkan oleh pemberian

infusa akar kayu kuning, menurut Rojsanga dan Gritsanapan (2005) tanaman akar

kayu kuning mengandung senyawa yaitu berberin. Berberin yang merupakan

alkaloid isokuinolon diketahui memiliki aktivitas farmakologi seperti aktivitas

antimikrobial terhadap bakteri, fungi dan virus, antimalaria, antiinflamasi, dan

antiproliferatif (Tungpradit et al. 2011). Menurut penelitian sebelumnya, akar

kayu kuning yang diekstrak dengan pelarut air juga mengandung senyawa

flavonoid (Kusuma 2011), menurut USDA (2010) flavonoid dapat meningkatkan

aktivitas sebagai antiinflamasi.

Hasil penelitian yang dilakukan Kusuma (2011), menunjukkan persentase

parasitemia pada kelompok A1 dan A2 mengalami peningkatan dari hari ke-1

sampai hari ke-7 setelah infeksi. Sementara untuk kelompok A3 persentase

parasitemianya mengalami penurunan sampai hari ke-3 setelah infeksi, dan

persentase parasitemianya meningkat pada hari ke-4 setelah infeksi dan turun

pada hari ke-7 setelah infeksi (Kusuma 2011). Peningkatan persentase parasitemia

pada kelompok A1 dan A2 kemungkinan disebabkan karena penurunan persentase

netrofil dan kurangnya dosis pemberian dari akar kayu kuning menyebabkan efek

antimalaria berkurang sehingga belum dapat menghambat pertumbuhan P.berghei.

Page 42: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

27

 

• Eosinofil

Hasil pengamatan persentase rata-rata eosinofil mencit yang diinfeksi

P.berghei dan diberi infusa tanaman akar kayu kuning (Coscinium fenestratum),

dapat dilihat pada Tabel 3 dan Gambar 11.

Gambar 11 Rata-rata persentase eosinofil pada mencit yang diinfeksi P.berghei dan diberi infusa

tanaman akar kayu kuning (Coscinium fenestratum).KN : Kontrol negatif hanya diberi larutan PGA 3%,KP : Kontrol positif dengan pemberian klorokuin, A1 : ekstrak air dosis 0.625 mg/ 25 gr BB mencit, A2 : ekstrak air dosis 1.25 mg/ 25 gr BB mencit dan A3 : ekstrak air dosis 3.75 mg/ gr BB mencit.

Berdasarkan tabel 3 dan gambar 11, pada kelompok KP dan perlakuan AI,

A2, dan A3 hari ke-1 persentase eosinofilnya lebih rendah dari kelompok KN.

Pada perlakuan A1 hari ke-2 dan ke-3 persentase eosinofil menurun bahkan tidak

terdapat eosinofil. Pada perlakuan A1, hari ke-4 dan hari ke-7 menunjukkan

peningkatan dan hari ke-7 perlakuan A1 menunjukan persentase yang tertinggi

dan berbeda nyata dengan KN, KP, A2 dan A3 yaitu 1.66%. Perlakuan A2, hari

ke-2 menunjukkan peningkatan, bahkan persentasenya lebih tinggi dibandingkan

KP, A1, dan A3. Perlakuan A2, hari ke-3 terjadi penurunan bahkan tidak terdapat

eosinofil. Pada hari ke-4 dan hari ke-7 menunjukkan peningkatan persentase

eosinofil, bahkan pada hari ke-7 persentase eosinofilnya lebih tinggi dibandingkan

KN dan A3. Pada perlakuan A3, hari ke-2 menunjukkan peningkatan eosinofil

jika dibandingkan dengan hari sebelumnya. Perlakuan A3, pada hari ke-3

menunjukkan penurunan bahkan tidak terdapat eosinofil, pada hari ke-4 dan hari

ke-7 menunjukkan peningkatan kembali eosinofil. Jadi gambaran eosinofil A2 dan

A3 hampir sama.

Guyton (1996) menyatakan bahwa eosinofil berperan dalam proses imun

tubuh terhadap adanya infeksi parasit seperti cacing, protozoa dan lain-lain.

Page 43: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

28

 

Jumlah eosinofil akan meningkat apabila ada reaksi alergi dan infeksi dari parasit

(Kern 2002). Rata-rata persentase eosinofil kelompok A1, A2 dan A3 pada hari-

hari pertama tidak menunjukkan nilai yang lebih tinggi dari KN. Ini disebabkan

karena ekstrak air akar kayu kuning yang menghambat produksi eosinofil.

Menurut Sudharshan et al. (2010) bahwa kandungan flavonoid dalam kayu kuning

berperan dalam aktivitas antiinflamasi. Berbeda dengan hari ke-7 yang

menunjukkan rata-rata nilai ketiga perlakuan lebih tinggi dibanding KN. Terutama

pada kelompok A1 hari ke-7, persentase eosinofilnya berbeda nyata dengan KN.

Eosinofil tidak seefisien netrofil dalam fagositosis, namun memiliki lisosom yang

dapat menghancurkan parasit bila dirangsang dengan tepat (Tizard 1988) sehingga

nilainya tidaklah tinggi didalam darah. Tingkat parasitemia pada kelompok

perlakuan A1 pada hari ke-7 mengalami peningkatan yang drastic (Kusuma 2011),

sehingga keadaan umum hewan pun ikut memburuk, yang merangsang tubuh

untuk memproduksi eosinofil. Menurut Tizard (1988), secara umum, antibodi

yang ada didalam tubuh membantu mengontrol jumlah parasit dalam aliran darah.

Page 44: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

29

 

Tabel 2 Rata-rata persentase netrofil dari mencit yang diinfeksi P. berghei dan diberi infusa akar kayu kuning Perlakuan Pengamatan pada Hari ke- (setelah pemberian ekstrak)

0 1 2 3 4 7

KN 53.89±8.03cdefg 52.44±8.10bcdefg 54.44±6.87cdefg 57.01±8.05efg 59.89±3.83g 61.66±4.71g

KP 55.60±6.62defg 46.20±9.16abcde 41.73±9.03ab 43.00±10.39abc 53.08±10.84cdefg 61.50±4.12g

A1 53.60±13.15cdefg 58.40±11.97fg 48.66±1.65abcdef 47.00±6.13abcde 46.33±0.00abcde 54.00±3.06cdefg

A2 47.46±4.40abcdef 46.26±4.97abcde 40.73±8.94a 47.25±2.10abcdef 45.41±8.33abcd 44.66±4.02abcd

A3 61.53±7.38g 53.93±4.27cdefg 43.20±10.93abc 39.59±11.08a 47.58±3.92abcdef 48.00±2.53abcdef

*Keterangan: Huruf superskrip berbeda menyatakan perbedaan yang nyata pada taraf P<0.05; KN: Kontrol Negatif; KP: Kontrol Positif; A1, A2, dan A3: Infusa akar kayu kuning dengan dosis 0.625,1.25, 3.75. Tabel 3 Rata-rata persentase eosinofil dari mencit yang diinfeksi P. berghei dan diberi infusa akar kayu kuning. Perlakuan Pengamatan pada Hari ke- (setelah pemberian ekstrak)

0 1 2 3 4 7

KN 0.44±0.54abcd 0.55±0.49abcd 0.66±0.47bcd 0.55±0.36abcd 0.66±0.47bcd 0.44±0.14abcd

KP 0.40±0.55abcd 0.26±0.43ab 0.53±0.38abcd 0.93±1.03cd 0.25±0.27ab 1.00±0.00d

A1 0.00±0.00a 0.13±0.18ab 0.00±0.00a 0.00±0.00a 0.16±0.11ab 1.66±1.17e

A2 0.06±0.15ab 0.13±0.18ab 0.66±0.15ab 0.00±0.00a 0.41±0.27abcd 0.89±0.49cd

A3 0.00±0.00a 0.13±0.18ab 0.33±0.24abc 0.00±0.00a 0.08±0.14ab 0.66±0.47bcd

*Keterangan: Huruf superskrip berbeda menyatakan perbedaan yang nyata pada taraf P<0.05; KN: Kontrol Negatif; KP: Kontrol Positif; A1, A2, dan A3: Infusa akar kayu kuning dengan dosis 0.625; 1.25; 3.75.

Page 45: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

30

 

• Monosit

Hasil pengamatan persentase rata-rata monosit mencit yang diinfeksi

P.berghei dan diberi infusa tanaman akar kayu kuning, dapat dilihat pada Tabel 4

dan Gambar 12.

Gambar 12 Rata-rata persentase monosit pada mencit yang diinfeksi P.berghei dan diberi infusa

tanaman akar kayu kuning (Coscinium fenestratum). KN: Kontrol negatif hanya diberi larutan PGA 3%, KP : Kontrol positif dengan pemberian klorokuin, A1 : ekstrak air dosis 0.625 mg/ 25 gr BB mencit, A2 : ekstrak air dosis 1.25 mg/ 25 gr BB mencit dan A3: ekstrak air dosis 3.75 mg/ gr BB mencit.

Berdasarkan tabel 4 dan gambar 12, persentase monosit perlakuan A1, A2

dan A3 pada hari ke-1 lebih rendah dibandingkan kelompok KN dan KP. Pada

perlakuan A1 pada hari ke-2 mengalami peningkatan, persentasenya lebih tinggi

dibandingkan dengan KN, A2, dan A3, tetapi masih rendah dari pada KP.

Kemudian pada hari ke-3 dan ke-4 terjadi penurunan persentase monosit. Pada

hari ke-7 terjadi peningkatan monosit, persentasenya lebih tinggi dibandingkan

dengan KN, A2, dan A3. Persentase monosit A2 pada hari ke-2 lebih rendah jika

dibandingkan dengan kelompok KN, KP, A1, dan A3. Pada hari ke-3, ke-4 dan

ke-7 terjadi peningkatan, dimana persentasenya lebih tinggi dari pada kelompok

perlakuan A3. Pada perlakuan A3 hari ke-2 terjadi peningkatan monosit jika

dibandingkan dengan hari sebelumnya, tetapi persentasenya lebih rendah dari

kelompok KN, KP, dan A1. Kemudian terjadi penurunan persentase monosit pada

hari ke-3, ke-4, dan ke-7, dimana persentasenya lebih rendah dari kelompok KN,

KP, A1, dan A2.

Tingginya persentase dari monosit pada perlakuan A1 dan A2 pada hari

ke-7, dapat disebabkan oleh senyawa flavonoid yang terkandung di dalam akar

kayu kuning (Kusuma 2011). Flavonoid berpotensi sebagai antioksidan dan

mampu meningkatkan respon imun (Depkes RI 1985). Flavonoid berpotensi

Page 46: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

31

 

bekerja terhadap limfokin yang dihasilkan oleh sel T, sehingga akan meransang

sel-sel fagosit (monosit) untuk melakukan respon fagositosis (Kusmardi et al.

2006). Dengan adanya flavonoid, jumlah monosit di dalam tubuh akan meningkat.

Monosit merupakan salah satu sel yang berperan penting dalam respon imun, baik

berperan fungsional dalam fagositosis maupun perannya sebagai antigen

presenting cells (APC) (Bratawidjaja 2003, Kern 2002). Dengan demikian,

pemberian infusa akar kayu kuning dapat meningkatkan jumlah monosit di dalam

tubuh. Peningkatan monosit juga disebabkan karena terjadi peningkatan

persentase parasitemia, sehingga merangsang tubuh untuk melakukan perlawanan

dengan mengeluarkan monosit. Sementara itu, penurunan monosit pada kelompok

A3 hari ke-3 sampai hari ke-7 dapat disebabkan oleh penurunan tingkat

parasitemia dank arena adanya pengaruh dari kandungan infusa akar kayu kuning

yang berfungsi sebagai anti plasmodial.

• Limfosit

Hasil pengamatan persentase rata-rata limfosit mencit yang diinfeksi

P.berghei dan diberi infusa tanaman akar kayu kuning (Coscinium fenestratum),

dapat dilihat pada Tabel 5 dan Gambar 13.

Gambar 13 Rata-rata persentase limfosit pada mencit yang diinfeksi P.berghei dan diberi infusa tanaman akar kayu kuning (Coscinium fenestratum). KN : Kontrol negatif hanya diberi larutan PGA 3%, KP : Kontrol positif dengan pemberian klorokuin, A1 : ekstrak air dosis 0.625 mg/ 25 gr BB mencit, A2 : ekstrak air dosis 1.25 mg/ 25 gr BB mencit dan A3 : ekstrak air dosis 3.75 mg/ gr BB mencit.

Berdasarkan tabel 5 dan gambar 13, pada perlakuan A1 hari ke-1

menunjukkan penurunan persentase limfosit jika dibandingkan KN, KP, A2, dan

A3 yakni 38.26%. Pada perlakuan A1, hari ke-2, ke-3, ke-4 dan ke-7 masih

Page 47: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

32

 

menunjukkan penurunan persentase jika dibandingkan dengan kelompok

perlakuan A2 dan A3. Pada perlakuan A2 hari ke-1 dan ke-2 menunjukkan

peningkatan persentase limfosit jika dibanding KN, KP, A1, dan A3 yaitu sebesar

50.73% dan 56.86%. Pada hari ke-3 terjadi penurunan persentase limfosit jika

dibandingkan dengan kelompok KP dan A3. Kemudian pada hari ke-4 dan ke-7

terjadi peningkatan persentase limfosit jika dibandingkan semua kelompok.

Persentase limfosit perlakuan A3 pada hari ke-1 lebih tinggi daripada perlakuan

A1 tetapi masih lebih rendah jika dibandingkan dengan kelompok A2. Pada hari

ke-2 dan ke-3 terjadi peningkatan limfosit, bahkan pada hari ke-3 persentase

limfositnya lebih tinggi dibandingkan kelompok KN, KP, A1, dan A2 yaitu

57.46%. Pada hari ke-4 dan ke-7 terjadi penurunan persentase limfosit jika

dibandingan dengan kelompok perlakuan A2, tetapi lebih tinggi jika dibandingkan

dengan KN, KP, dan A1.

Rendahnya persentase limfosit pada kelompok A1 jika dibandingkan

dengan kelompok perlakuan yang lain, bisa disebabkan karena nilai netrofil yang

lebih tinggi sebagai garis pertahanan utama pada hari pertama setelah infeksi,

sehingga organ limfoid utama lebih banyak mengeluarkan netrofil jika

dibandingkan dengan limfosit (Baratawidjaja 2003). Peningkatan dari limfosit

pada perlakuan A2 hari ke-1, ke-2, ke-4, dan ke-7, serta perlakuan A3 pada hari

ke-2 sampai hari ke-7, disebabkan karena terjadi peningkatan persentase

parasitemia pada setiap perlakuan (Kusuma 2011). Peningkatan limfosit ini dapat

disebabkan oleh kandungan berberin dan flavonoid pada C. fenestratum. Menurut

Wongbutdee (2009) C. fenestratum berfungsi sebagai imunostimulator sehingga

merangsang tubuh untuk memproduksi limfosit. Jiao et al. (1999) menyatakan

bahwa flavonoid dapat meningkatkan aktivitas IL-2 dan meningkatkan proliferasi

limfosit. Ganong (2002) menyatakan bahwa adanya benda asing (P. berghei) akan

meransang terbentuknya antigen precenting cell (APC), APC ini akan meransang

tubuh untuk membentuk sel limfosit T. Selain itu, IL-2 akan diproduksi dengan

adanya sel limfosit T, IL-2 ini akan meransang sel T sitotoksik untuk

menghancurkan benda asing (P. berghei) yang masuk ke dalam tubuh. Pemberian

infusa akar kayu kuning dapat meningkatkan jumlah limfosit, sehingga dengan

adanya kerjasama antara sistem kekebalan tubuh dan infusa akar kayu kuning

Page 48: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

33

 

dalam tubuh mencit dapat mengeliminasi jumlah parasit yang ada. Hal ini dapat

dilihat pada kelompok A3 yaitu jumlah parasitemianya berkurang pada hari ke-7

setelah infeksi (Kusuma 2011).

Page 49: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

34

 

Tabel 4 Rata-rata persentase monosit dari mencit yang diinfeksi P. berghei dan diberi infusa akar kayu kuning. Perlakuan Pengamatan pada Hari ke- (setelah pemberian ekstrak)

0 1 2 3 4 7

KN 3.44±1.56abcdef 3.44±1.11abcdef 3.66±1.24abcdef 4.66±0.85defg 4.88±0.68fgh 3.77±1.18abcdef

KP 4.26±1.32cdefg 3.86±0.72abcdef 4.79±1.17efgh 4.20±1.12bcdefg 3.75±1.31abcdef 5.66±0.23gh

A1 6.26±2.78h 3.20±1.23abcde 4.16±1.53bcdefg 3.16±0.59abcde 3.66±0.23abcdef 5.00±0.94fgh

A2 2.99±1.02abcd 2.80±0.80abc 2.33±0.97a 2.99±0.91abcd 3.08±0.49abcd 4.33±0.81cdefg

A3 3.00±0.97abcd 2.53±1.06ab 3.00±0.52abcd 2.66±0.97abc 2.25±0.63a 2.50±0.82ab

*Keterangan: Huruf superskrip berbeda menyatakan perbedaan yang nyata pada taraf P<0.05; KN: Kontrol Negatif; KP: Kontrol Positif; A1, A2, dan A3: Infusa akar kayu kuning dengan dosis 0.625; 1.25; 3.75.

Tabel 5 Rata-rata persentase limfosit dari mencit yang diinfeksi P. berghei dan diberi infusa akar kayu kuning. Perlakuan Pengamatan pada Hari ke- (setelah pemberian ekstrak)

0 1 2 3 4 7

KN 42.22±7.26abcdefgh 43.33±8.38bcdefgh 40.88±6.64abcdefg 37.77±7.43abc 34.44±3.30ab 34.11±5.19ab

KP 39.66±5.93abcdef 49.66±8.79defghi 52.86±8.71hi 51.66±10.88ghi 42.91±11.06abcdefgh 31.83±4.35a

A1 40.14±13.03abcdef 38.26±12.47abcd 47.15±0.10cdefghi 49.66±5.41defghi 49.66±0.23defghi 39.18±5.29abcde

A2 49.46±3.58defghi 50.73±5.17fghi 56.86±9.52i 49.66±2.69defghi 50.75±8.62fghi 49.77±4.22efghi

A3 35.46±7.78ab 43.33±5.58bcdefgh 53.33±10.62hi 57.46±11.46i 50.00±3.86efghi 47.83±0.35cdefghi

*Keterangan: Huruf superskrip berbeda menyatakan perbedaan yang nyata pada taraf P<0.05; KN: Kontrol Negatif; KP: Kontrol Positif; A1, A2, dan A3: Infusa akar kayu kuning dengan dosis 0.625; 1.25; 3.75.

Page 50: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

35

 

• Basofil

Hasil pengamatan persentase rata-rata limfosit mencit yang diinfeksi

P.berghei dan diberi infusa tanaman akar kayu kuning, dapat dilihat pada Tabel 6

dan Gambar 14.

Gambar 14 Rata-rata persentase basofil pada mencit yang diinfeksi P.berghei dan diberi infusa

tanaman akar kayu kuning (Coscinium fenestratum).KN : Kontrol negatif hanya diberi larutan PGA 3%, KP : Kontrol positif dengan pemberian klorokuin, A1 : ekstrak air dosis 0.625 mg/ 25 gr BB mencit, A2 : ekstrak air dosis 1.25 mg/ 25 gr BB mencit dan A3 : ekstrak air dosis 3.75 mg/ gr BB mencit.

Berdasarkan tabel 6 dan gambar 14, pada kelompok A1 pada hari ke-1 dan

ke-2 menunjukkan nilai nol atau tidak ditemukan basofil. Kemudian mulai pada

hari ke-3 sampai hari ke-7 persentase basofilnya meningkat dan menunjukkan

persentase yang sama yakni 0.16%. Persentase basofil pada kelompok A2 dan A3

pada hari ke-1 menunjukkan hasil yang sama yakni 0.06%, persentasenya lebih

tinggi dibandingkan kelompok KN, KP, dan A1. Pada hari ke-2 tidak ditemukan

adanya basofil pada kelompok perlakuan A2, kemudian pada hari ke-3 sampai

hari ke-7 terjadi peningkatan basofil. Persentase basofil pada hari ke-4 lebih tinggi

dibandingkan dengan semua kelompok. Kelompok perlakuan A3 pada hari ke-2

dan ke-3 mengalami peningkatan basofil, persentasenya lebih tinggi dari semua

kelompok. Pada hari ke-4 terjadi penurunan basofil dan pada hari ke-7 terjadi

peningkatan kembali, persentasenya lebih tinggi daripada KN, KP, A1, dan A2,

yakni 1.00%.

Persentase basofil pada tiap perlakuan tidak menunjukan hasil yang berarti.

Hal ini dikarenakan basofil kurang merespon akan adanya parasit. Menurut

Campbell et al. (2004), basofil memiliki peran utama dalam berbagai proses alergi

dan penutupan luka, serta basofil kurang berperan terhadap adanya parasit. Selain

itu, basofil juga berperan dalam respon peradangan, basofil mengandung zat

Page 51: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

36

 

heparin (antikoagulan) yang dilepas didaerah peradangan guna mencegah

pembekuan darah dalam reaksi inflamasi (Frandson 1992). Peningkatan

persentase basofil pada kelompok A3 tiap harinya, mungkin karena peningkatan

persentase limfosit. Menurut Tizard (1988), adanya infiltrasi basofil dapat

disebabkan karena adanya pelepasan limfokin basofil-kemotaktik dari sel T.

Peningkatan basofil ini menunjukkan keterlibatan basofil dalam mencegah rekasi

inflamasi akibat tingginya persentase limfosit dan kerjasama dengan berberin

yang terkandung dalam ekstrak yang mempunyai fungsi antiinflamasi.

Page 52: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

37

 

Tabel 6 Rata-rata persentase basofil dari mencit yang diinfeksi P. berghei dan diberi infusa akar kayu kuning. Perlakuan Pengamatan pada Hari ke- (setelah pemberian ekstrak)

0 1 2 3 4 7

KN 0.00±0.00a 0.22±0.13a 0.00±0.00a 0.00±0.00a 0.11±0.13a 0.00±0.00a

KP 0.06±0.14a 0.00±0.00a 0.06±0.14a 0.26±0.15a 0.00±0.00a 0.00±0.00a

A1 0.00±0.00a 0.00±0.00a 0.00±0.00a 0.16±0.11a 0.16±0.11a 0.16±0.11a

A2 0.00±0.00a 0.06±0.14a 0.00±0.00a 0.08±0.14a 0.33±0.40a 0.33±0.40a

A3 0.00±0.00a 0.06±0.14a 0.13±0.18a 0.26±0.59a 0.08±0.14a 1.00±0.70b

*Keterangan: Huruf superskrip berbeda menyatakan perbedaan yang nyata pada taraf P<0.05; KN: Kontrol Negatif; KP: Kontrol Positif; A1, A2, dan A3: Infusa akar kayu kuning dengan dosis 0.625; 1.25; 3.75.

Page 53: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

38

 

V. SIMPULAN DAN SARAN

5.1. Simpulan

1. Rata-rata persentase netrofil tertinggi dari seluruh kelompok perlakuan

yang diberi infusa C. fenestratum yaitu pada kelompok dosis 1 (A1) hari

ke-1 setelah infeksi dengan persentase 58%.

2. Rata-rata persentase eosinofil dan monosit tertinggi pada mencit terjadi

pada kelompok dosis 1 (A1) hari ke-7 setelah infeksi dengan persentase

masing-masing 1.6% dan 5.00%.

3. Rata-rata persentase limfosit tertinggi pada mencit terjadi pada kelompok

dosis 3 (A3) hari ke-3 setelah infeksi, dengan persentase 57.46%.

4. Rata-rata persentase basofil tertinggi pada mencit terjadi pada kelompok

dosis 3 (A3) hari ke-7 setelah infeksi, dengan persentase 1%.

5.2. Saran

Perlu diadakan uji lanjut mengenai pemberian ekstrak air akar kayu kuning

(Coscinium fenestratum) dengan jangka waktu lebih lama untuk menurunkan

tingkat parasitemia dan peningkatan daya tahan tubuh.

Page 54: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

39

 

DAFTAR PUSTAKA

Anonim. 1995. Farmakope Indonesia. Ed ke-4. Jakarta : Depkes RI

Anonim. 2007. Peranan Tanaman Obat Dalam Pengembangan Hutan Tanaman. http://www.dephut.go.id/index.php?q=en/node/352

Bratawidjaja KG. 2003. Imunologi Dasar. Ed ke-6. Jakarta: Balai Penerbit Fakultas Kedokteran UI.

Caceci T. 1998. Formed Element of Blood. The Cancer Journal II (3): 1742-11826 http://www.cvm.tamu.edu/vaphgii/labotec.html. [23 Juni 2011] [Abstract].

Campbell NA, Jane BR, Lawrence GM. 2004. Biologi. Manalu W, penerjemah; Safitri A, editor. Jakarta: Erlangga. Terjemahan dari: Biology.

Carter B, Diggs CL. 1977. Parasitic Protozoa. New York: 184-218. Academic Press.

[CDC]. 2010. Malaria life cycle. www.dpd.cdc.gov/dpdx. [23 Juni 2011]

Darlina, Devita T. 2008. Daya Infeksi Plasmodium berghei Stadium Eritrositik yang Diirradiasi Sinar Gamma. http://nbc.batan.go.id. [23 Juni 2011].

Dechwisissakul P, Bavovada R, Thonghoom P. 2000. Pharmacognostic identification of Hamm. Thai J Pharm Sci; 24 (suppl): 31 [Abstract].

Dellman HD, Brown EM. 1992. Histologi Veteriner. Ed ke-3. UI Press, Jakarta.

[Depkes RI] Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2010. Hari Malaria Sedunia. http://www.penyakitmenular.info. [22 Juni 2011]

[Depkes RI] Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2009. Pedoman Pengendalian Tikus Khusus di Rumah Sakit. http://www.depkes.go.iddownloads-Pengendalian 20Tikus. Pdf [23 Juni 2011].

[Depkes RI] Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 1995. Farmakope Indonesia. Jakarta : 28-39.

[Depkes RI] Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 1985. Farmakope Indonesia. Ed ke-4. Jakarta: Ditjen POM.

Dewi RM, Sulaksono E. 1994. Pengaruh Pasase P. berghei pada Mencit strain Swiss. Cermin Dunia Kedokteran Vol. ke-94. Jakarta : Grup PT Kalbe Farma. Hlm.2. http://www.kalbe.co.id.htm. [23 Juni 2011].

Dewi RM, Harijani AM, Emiliana T, Suwarni, Rabea P.Y. 1996. Keadaan Hematologis Mencit yang Diinfeksi dengan Plasmodium berghei. Cermin Dunia Kedokteran. No 106.

Forman L.L. 1986. Menispermaceae. Flora Malesiana Series I – Spermatophyta Flowering Plants. 10 (2): 157 – 253. Netherlands: Martinus Nijhoff Publishers.

Frandson RD. 1986. Anatomy and Physiology Of Farm Animals. 4th Edition. USA: Lea and Febiger.

Page 55: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

40

 

Frandson, R.D. 1992. Anatomi dan Fisiologi Ternak Ed ke-4. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Fullerton DS.1990. Anti Malaria. Doerge RF, editor. Buku teks Wilson dan Gisvold Kimia Farmasi dan Medisinal Organik. Terjemahan: Fatah AM. Ed ke-8. Semarang : IKIP semarang press.

Ganong WF. 1995. Buku Ajar Fisiologi Kedokteran (Review of Medical Physiology). Ed ke-4 Bagian VI. Petrus Andianto, Penerjemah Jakarta: EGC.

Gandahusada S, Herry DI, Pribadi W. 2000. Parasitologi Kedokteran. Ed ke-3. FKUI. Jakarta : Penerbit Gaya Baru. 171-199.

Ganong WF. 2002. Buku ajar fisiologi kedokteran. Ed ke-20. Jakarta : Penerbir Buku Kedokteran EGC.

Guyton AC, Hall JE.1996. Buku ajar fisiologi kedokteran. Ed ke-9. Setiawan I, editor. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran EGC.

Hafizhiah NH. 2008. Total Leukosit dan Diferensiasinya pada Kambing Peranakan Etawa (Capra aegagrus hircus) di Cariu, Bogor dan Cipanas-Cianjur, Jawa Barat [skripsi]. Bogor: Fakultas Kedokteran Hewan, Institut Pertanian Bogor.

Hargono D. 1996. Sekelumit Mengenai Obat Nabati dan Sistim Imunitas. Di dalam: Riyanto B, editor. Cermin Dunia Kedokteran. No 108. Jakarta: Group PT Kalbe Farma Tbk. [terhubung berkala]. http://www.kalbe.co.id/files/cdk/files/cdk_108_obat_tradisional.pdf [25 Juli 2011]

Hartono. 1995. Histologi Veteriner (sitologi dan Jaringan Dasar). Bogor: Laboratorium Histologi Fakultas Kedokteran Hewan. Institut Pertanian Bogor.

Jain NC. 1993. Essentials of Veterinary Hematology. Philadelphia: Lea and Febiger. USA.

Jekti RB, Sulaksono E, Sundari S, Marleta R, Subahagio. 1996. Pengaruh pasase terhadap gejala klinis pada mencit strain derived yang diinfeksi plasmodium berghei ANKA. Cermin Dunia Kedokteran No. 106 : 34 -40.

Jiao Y, Wen J, Yun. 1999. Influence of Flavonoid of Astragalus Membranaceus’s Stem and Leaves on the Function of Cell Mediated Immunity in Mice. Heilongjiang University [terhubung berkala]. http://www.nebi.nlm.nih.gov/pubmed.

Joy PP, Thomas J, Mathew S, Skaria BP. 1998. Medicinal Plants. India: Kerala Agricultural University.

Kern WMD. 2002. Cells and Composition of The Peripheral Blood. PDQ Hematology (March): 1-16.

Kusmardi, Shirly K, Dwita W. 2006. Pengaruh Pemberian Ekstrak Etanol Daun Johar (Cassia siamea Lamk.) terhadap Peningkatan Aktivitas dan Kapasitas Fagositosis Sel Makrofag. Di dalam: Makara Kesehatan 10(2).

Page 56: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

41

 

Kusumawardhani, Widyawaruyanti, dan Kusumawati L. 2005. Efek Antimalaria Ekstrak Sambiloto Terstandar (Parameter Kadar Andrographolida) pada Mencit Terinfeksi Plasmodium berghei. Majalah Farmasi Airlangga 5 (1): 25-29.

Kusuma PKGT. 2011. Uji Efektifitas Akar Kayu Kuning (Coscinium fenestratum) sebagai Antimalaria pada Mencit (Mus Musculus) yang Diinfeksi Plasmodium berghei. [Tesis]. Bogor: Fakultas Kedokteran Hewan. Institut Pertanian Bogor.

Levine ND. 1995. Parasitologi veteriner. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Lubis S. 1993. Diferensiasi Leukosit Pada Interaksi Eimeria tenella dengan Ulasan Darah Tipis. [Skripsi]. Bogor: Fakultas Kedokteran Hewan, Institut Pertanian Bogor.

[LUMC] Leids Univesitair Medisch Centrum. 2011. Life cycle of Plasmodium berghei [terhubung berkala]. http://www.lumc.nl/con/1040/81028091348221/810281121192556/811070740182556/811070747452556/ [4 Juli 2011].

Malole MBM, Pramono CSU.1989. Penggunaan hewan-hewan percobaan di laboratorium. Pusat Antar Universitas Bioteknologi Institut Pertanian Bogor.

Marleta R.D, Harijani AM, Sustriayu N, Sekartuti, Tjitra E.1996. Penelitian Malaria di Kecamatan Teluk Dalam, Nias, Sumatra Utara. Cermin Dunia Kedokteran 106: 5-9.

Martini F, Ober WC, Garrison CW, Welch K. 1992. Fundamentals of Anatomy and Physiology. Ed ke-2. New Jersey: Prentice Hall Englewood Cliffs. USA.

Meyer DJ, Coles EH, Rich LJ. 1992. Veterinary Laboratory Interpretation and diagnosis. Philadelphia: WB Saunders Company.

Mustofa, Sholikhah EN, Wahyuno S. 2007. In vitro and in vivo antiplasmodial activity andCytotoxicity of extracts of Phyllanthus niruri l. Herbs traditionally used to treat malaria in Indonesia. Southeast A J Trop Med Public Health 38:4.

Nahrevanian H, Esmaeili B, Kazem M, Nazem H, Amim M. 2010. In Vivo

Antimalarial Effect of Iranian Flora Artemisia khorassanica against

Plasmodium berghei and Pharmacochemistry of its Natural Components.

Iranian J Parasitol 1: 6-19, vol 5.

Noerhidayah, Akhmadi A, Priyono. 2008. Proses Perkecambahan Benih Akar kayu kuning (Coscinium fenestratum (Gaertn ) Colebr.). Wahana Benih 2 (2).

Nuchsan U. 1994. Gambaran penyakit malaria di bagian anak. Cermin kedokteran Volume ke-94. Jakarta : Grup PT Kalbe Farma. Hlm. http://www.kalbe.co.id.htm [23 Mei 2011].

Page 57: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

42

 

Perry, L.M., Metzger, J. 1980. Medicinal Plants of East and Southeast Asia. MIT Press, Cambridge, p. 269.

Pribadi W.2003. Parasit malaria. Di dalam Gandahusada S, Ilahude HD, Pribadi W, editor. Parasitologi Kedokteran. Ed ke-3.Jakarta : balai Penerbit FKUI.

Rahayu, Y. D. 2005. Kajian Potensi Tumbuhan Obat di Kawasan Malianau Research Forest (MRF) CIFOR Kabupaten Malinau Kalimantan Timur. (Tesis) Program Pascasarjana Universitas Mulawarman.

Rumawas W. 1989. Patologi umum. Bogor: Jurusan Parasitologi dan Patologi. Fakultas Kedokteran Hewan, Institut Pertanian Bogor.

Rungsimakan S. Pharmacognostic property of Khamin Khruea. Chulalongkorn University, Thailand, 2001. [Tesis].

Rojsanga P, Gritsanapan W. 2005. Variation of Berberin Content in Coscinium fenestratum Stem in Thailand Market. Mahidol University Journal of Pharmaceutical Sciences 32(3-4): 66-70 [Abstract].

Sangat H. M., Zuhud E.A.M., Dmayanti E.K. 2000. Kamus Penyakit dan Tumbuhan Obat di Indonesia (Etnofitomedika). Yayasan Obor Indonesia. Jakarta.

Shamma, M. 1972. The Isoquinoline Alkaloids. Academic Press, New York.

Silikas N, Mc Call DLC, Sharples D, Watkins W M, Waigh R D, Barber J. 2011. The antimalarial Activity of Barberine and Some Synthetic Analogues. Phar & Pharmacol Comm 2 (1) : 55-58

Sinden RE, Butcher GA, Beetsma Al. 2008. Maintenance of the Plasmodium berghei Life Cycle [abstrak]. Di dalam Malaria Methods and Protocols Methods and Protocols; London Humana Press. Vol 72 http://www.springerlink.com.htm. [23 juni 2011].

Sturkie PD, Grimminger P. 1976. Blood Physical Characteristic. Formed Elements, Haemoglobin and Coagulation dalam: Sturkie P.D. editor. Avian Phisiology 3rd. Springer Veriag New York Heidelberg Berlin.hlm 65.

Sudharshan SJ, Prashith KTR, Sujatha ML. 2010. Antiinflamatory activity of Curcuma aromatica Salisb and Coscinium fenestratum Colebr : A comparative study. J. Phar Res. 3(1):24-25.

Swenson, Melvin J, William RO. 1993. Duke’s Physiology of Domestic Animal. 11th Edition. Conell University Press. Ithaca and London.

Thomas V. 1983. Parasitologi perubatan. Ed ke-1. Kuala Lumpur : Dewan Bahasa Pustaka.

Page 58: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

43

 

Tizard I. 1988. Pengantar Imunologi Veteriner. Ed ke-3 Hardjosworo S. Penerjemah. Surabaya: Airlangga University Press. Diterjemahkan Dari : An introduction to Veterinary Immunology.

Tran, T. A, Ziegler S. 2001. Utilization of Medicinal Plants in Bach ma national Park, Vietnam. Newsletter of The Medicinal Plant Specialist Group of the IUCN Species Survival Commision. Vol 7.

Trape JF, Pison G, Speigel A, Enel C, Rogier C. 2002. Combating Malaria in Africa. Trends in Parasitol 18 (5) : 224-230.

Tushar KV, George S, Remashree AB, Balachandran I. 2008. Coscinium fenestratum (Gaertn.) Colebr. A review on This rare, Critically Endangered and Highly Traded Medicinal Species. J. Plant Sci 3: 133-145.

Tungpradit R, Supachok S, Suree P, Weerah W, Shui-Tein Chen. 2011. Antiproliferative Activity of Berberin from Coscinium fenestratum on NCI-H838 Cell Line. Chiang Mai J Sci 38 (1) : 85-94

Tuti S, Rita MD, Natalia K, Ari G. 2007. Pemantauan Efikasi Klorokuin untuk Pengobatan Malaria Falciparum Ringan di Daerah High Case Incidence (HCI) Banjarnegara, Jawa Tengah. Bul Penel Kes 35 (3) : 97-107

Uskup R. 2008. Plasmodium berghei Pada Penelitian Model Malaria. http://www.scientistsolution.com [23 Juni 2011].

[USDA] United States Departement of Agriculture. 2010. Classification.[terhubung berkala]. http://plants.usda.gov/java/ ClassificationServlet?source=profile&symbol=ARAN3&display=31. [25 Juli 2011].

Weiss DJ, Wardrop KJ, editor. 2010. Schalm’s Veterinary Hematology. Ed ke-6. Iowa: Blackwell Publishing.

Wongbutdee J. 2009. Physiological effects of Berberin.Thai Pharm Health Sci J 4:78 – 83.

World Health Organization. 2005. Initiative for Vaccine Research, State the Art of Vaccine Research and Development [terhubung berkala]. http://www.who.int/vaccines-document [23 Mei 2011].

Yuwono SS, Sulaksono E, Yekti PR. 2004. Keadaan Nilai Normal Baku Mencit strain CBR Swiss Derived di Pusat Penelitian Penyakit Menular. Cermin Kedokteran Vol ke-94. Jakarta : Grup PT Kalbe Farma. http://www.kalbe.co.id.htm [23 Juni 2011].

Page 59: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

 

 

LAMPIRAN

Lampiran 1 Data perhitungan Tabel 2 untuk rata-rata persentase netrofil dengan analisis statistik one way ANOVA dengan menggunakan uji lanjut duncan

ANOVANetrofil

Sum of Squares df Mean Square F Sig.

Between Groups 6110.353 29 210.702 3.836 .000

Within Groups 6591.826 120 54.932

Total 12702.179 149

Page 60: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

46  

 

Duncan

interaksi N

Subset for alpha = 0.05

1 2 3 4 5 6 7

3siAIII 5 39.5980

2siAII 5 40.7320

2siKP 5 41.7340 41.7340

3siKP 5 43.0000 43.0000 43.0000

2siAIII 5 43.2020 43.2020 43.2020

7siAII 5 44.6620 44.6620 44.6620 44.6620

4siAII 5 45.4160 45.4160 45.4160 45.4160

1siKP 5 46.2000 46.2000 46.2000 46.2000 46.2000

1siAII 5 46.2660 46.2660 46.2660 46.2660 46.2660

4siAI 5 46.3300 46.3300 46.3300 46.3300 46.3300

3siAI 5 47.0000 47.0000 47.0000 47.0000 47.0000

3siAII 5 47.2500 47.2500 47.2500 47.2500 47.2500 47.2500

0siAII 5 47.4680 47.4680 47.4680 47.4680 47.4680 47.4680

4siAIII 5 47.5820 47.5820 47.5820 47.5820 47.5820 47.5820

7siAIII 5 48.0000 48.0000 48.0000 48.0000 48.0000 48.0000

2siAI 5 48.6680 48.6680 48.6680 48.6680 48.6680 48.6680

1siKN 5 52.4420 52.4420 52.4420 52.4420 52.4420 52.4420

4siKP 5 53.0820 53.0820 53.0820 53.0820 53.0820

0siAI 5 53.6000 53.6000 53.6000 53.6000 53.6000

0siKN 5 53.8900 53.8900 53.8900 53.8900 53.8900

1siAIII 5 53.9340 53.9340 53.9340 53.9340 53.9340

7siAI 5 54.0000 54.0000 54.0000 54.0000 54.0000

2siKN 5 54.4480 54.4480 54.4480 54.4480 54.4480

0siKP 5 55.6000 55.6000 55.6000 55.6000

3siKN 5 57.0100 57.0100 57.0100

1siAI 5 58.4000 58.4000

4siKN 5 59.8900

7siKP 5 61.5000

0siAIII 5 61.5340

7siKN 5 61.6680

Sig. .120 .064 .051 .062 .064 .053 .111

Means for groups in homogeneous subsets are displayed.

Page 61: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

47  

 

Lampiran 2 Data perhitungan Tabel 3 untuk rata-rata persentase eosinofil dengan analisis statistik one way ANOVA dengan menggunakan uji lanjut duncan

ANOVAEosinofil

Sum of Squares Df Mean Square F Sig.

Between Groups 21.838 29 .753 4.454 .000Within Groups 20.288 120 .169

Total 42.126 149

Page 62: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

48  

 

Duncan

interaksi N

Subset for alpha = 0.05

1 2 3 4 5

0siAI 5 .0000

0siAIII 5 .0000

2siAI 5 .0000

3siAI 5 .0000

3siAII 5 .0000

3siAIII 5 .0000

0siAII 5 .0660 .0660

2siAII 5 .0660 .0660

4siAIII 5 .0820 .0820

1siAI 5 .1320 .1320

1siAII 5 .1320 .1320

1siAIII 5 .1320 .1320

4siAI 5 .1680 .1680

4siKP 5 .2500 .2500

1siKP 5 .2660 .2660

2siAIII 5 .3320 .3320 .3320

0siKP 5 .4000 .4000 .4000 .4000

4siAII 5 .4180 .4180 .4180 .4180

0siKN 5 .4420 .4420 .4420 .4420

7siKN 5 .4420 .4420 .4420 .4420

2siKP 5 .5340 .5340 .5340 .5340

1siKN 5 .5520 .5520 .5520 .5520

3siKN 5 .5580 .5580 .5580 .5580

2siKN 5 .6680 .6680 .6680

4siKN 5 .6680 .6680 .6680

7siAIII 5 .6680 .6680 .6680

7siAII 5 .8900 .8900

3siKP 5 .9340 .9340

7siKP 5 1.0000

7siAI 5 1.6680

Sig. .090 .065 .058 .059 1.000

Means for groups in homogeneous subsets are displayed.

Page 63: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

49  

 

Lampiran 3 Data perhitungan Tabel 4 untuk rata-rata persentase monosit dengan analisis statistik one way ANOVA dengan menggunakan uji lanjut duncan

ANOVAMonosit

Sum of Squares df Mean Square F Sig.

Between Groups 142.905 29 4.928 4.078 .000Within Groups 144.998 120 1.208

Total 287.903 149

Page 64: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

50  

 

Duncan

interaksi N

Subset for alpha = 0.05

1 2 3 4 5 6 7 8

4siAIII 5 2.2500

2siAII 5 2.3340

7siAIII 5 2.5000 2.5000

1siAIII 5 2.5340 2.5340

3siAIII 5 2.6660 2.6660 2.6660

1siAII 5 2.8000 2.8000 2.8000

0siAII 5 2.9980 2.9980 2.9980 2.9980

3siAII 5 2.9980 2.9980 2.9980 2.9980

0siAIII 5 3.0000 3.0000 3.0000 3.0000

2siAIII 5 3.0000 3.0000 3.0000 3.0000

4siAII 5 3.0820 3.0820 3.0820 3.0820

3siAI 5 3.1680 3.1680 3.1680 3.1680 3.1680

1siAI 5 3.2020 3.2020 3.2020 3.2020 3.2020

0siKN 5 3.4420 3.4420 3.4420 3.4420 3.4420 3.4420

1siKN 5 3.4480 3.4480 3.4480 3.4480 3.4480 3.4480

2siKN 5 3.6680 3.6680 3.6680 3.6680 3.6680 3.6680

4siAI 5 3.6680 3.6680 3.6680 3.6680 3.6680 3.6680

4siKP 5 3.7500 3.7500 3.7500 3.7500 3.7500 3.7500

7siKN 5 3.7780 3.7780 3.7780 3.7780 3.7780 3.7780

1siKP 5 3.8680 3.8680 3.8680 3.8680 3.8680 3.8680

2siAI 5 4.1680 4.1680 4.1680 4.1680 4.1680 4.1680

3siKP 5 4.2000 4.2000 4.2000 4.2000 4.2000 4.2000

0siKP 5 4.2660 4.2660 4.2660 4.2660 4.2660

7siAII 5 4.3380 4.3380 4.3380 4.3380 4.3380

3siKN 5 4.6680 4.6680 4.6680 4.6680

2siKP 5 4.7980 4.7980 4.7980 4.7980

4siKN 5 4.8880 4.8880 4.8880

7siAI 5 5.0000 5.0000 5.0000

7siKP 5 5.6680 5.6680

0siAI 5 6.2660

Sig. .063 .051 .055 .054 .057 .069 .070 .061

Means for groups in homogeneous subsets are displayed.

Page 65: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

51  

 

Lampiran 4 Data perhitungan Tabel 5 untuk rata-rata persentase limfosit dengan analisis statistik one way ANOVA dengan menggunakan uji lanjut duncan

ANOVALimfosit

Sum of Squares df Mean Square F Sig.

Between Groups 7070.237 29 243.801 4.374 .000Within Groups 6688.823 120 55.740

Total 13759.060 149

Page 66: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

52  

 

Duncan

interaksi N

Subset for alpha = 0.05

1 2 3 4 5 6 7 8 9

7siKP 5 31.8380

7siKN 5 34.1100 34.1100

4siKN 5 34.4480 34.4480

0siAIII 5 35.4680 35.4680

3siKN 5 37.7780 37.7780 37.7780

1siAI 5 38.2660 38.2660 38.2660 38.2660

7siAI 5 39.1880 39.1880 39.1880 39.1880 39.1880

0siKP 5 39.6640 39.6640 39.6640 39.6640 39.6640 39.6640

0siAI 5 40.1400 40.1400 40.1400 40.1400 40.1400 40.1400

2siKN 5 40.8880 40.8880 40.8880 40.8880 40.8880 40.8880 40.8880

0siKN 5 42.2220 42.2220 42.2220 42.2220 42.2220 42.2220 42.2220 42.2220

4siKP 5 42.9180 42.9180 42.9180 42.9180 42.9180 42.9180 42.9180 42.9180

1siKN 5 43.3320 43.3320 43.3320 43.3320 43.3320 43.3320 43.3320

1siAIII 5 43.3340 43.3340 43.3340 43.3340 43.3340 43.3340 43.3340

2siAI 5 47.1500 47.1500 47.1500 47.1500 47.1500 47.1500 47.1500

7siAIII 5 47.8300 47.8300 47.8300 47.8300 47.8300 47.8300 47.8300

0siAII 5 49.4680 49.4680 49.4680 49.4680 49.4680 49.4680

3siAII 5 49.6660 49.6660 49.6660 49.6660 49.6660 49.6660

1siKP 5 49.6680 49.6680 49.6680 49.6680 49.6680 49.6680

3siAI 5 49.6680 49.6680 49.6680 49.6680 49.6680 49.6680

4siAI 5 49.6680 49.6680 49.6680 49.6680 49.6680 49.6680

7siAII 5 49.7780 49.7780 49.7780 49.7780 49.7780

4siAIII 5 50.0000 50.0000 50.0000 50.0000 50.0000

1siAII 5 50.7340 50.7340 50.7340 50.7340

4siAII 5 50.7500 50.7500 50.7500 50.7500

3siKP 5 51.6660 51.6660 51.6660

2siKP 5 52.8680 52.8680

2siAIII 5 53.3320 53.3320

2siAII 5 56.8680

3siAIII 5 57.4680

Sig. .053 .112 .081 .051 .065 .059 .066 .059 .078

Means for groups in homogeneous subsets are displayed.

Page 67: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

53  

 

Lampiran 5 Data perhitungan Tabel 6 untuk rata-rata persentase basofil dengan analisis statistik one way ANOVA dengan menggunakan uji lanjut duncan

ANOVABasofil

Sum of Squares df Mean Square F Sig.

Between Groups 5.626 29 .194 4.023 .000Within Groups 5.787 120 .048

Total 11.413 149

Page 68: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

54  

 

Duncan

interaksi N

Subset for alpha = 0.05

1 2

0siKN 5 .0000

0siAI 5 .0000

0siAII 5 .0000

0siAIII 5 .0000

1siKP 5 .0000

1siAI 5 .0000

2siKN 5 .0000

2siAI 5 .0000

2siAII 5 .0000

3siKN 5 .0000

4siKP 5 .0000

7siKN 5 .0000

7siKP 5 .0000

0siKP 5 .0660

1siAII 5 .0660

1siAIII 5 .0660

2siKP 5 .0660

3siAII 5 .0820

4siAIII 5 .0820

4siKN 5 .1100

2siAIII 5 .1320

3siAI 5 .1680

4siAI 5 .1680

7siAI 5 .1680

1siKN 5 .2200

3siKP 5 .2640

3siAIII 5 .2660

4siAII 5 .3320

7siAII 5 .3320

7siAIII 5 1.0000

Sig. .061 1.000

Means for groups in homogeneous subsets are displayed.

Page 69: PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK AIR AKAR KAYU KUNING …PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Akar Kayu

55