3
Media Komunikasi Internal Institut Pertanian Bogor Penanggung Jawab: Yatri Indah Kusumastuti Pimpinan Redaksi: Siti Nuryati Redaktur Pelaksana: D Ramdhani Editor : Nunung Munawaroh Reporter : Siti Zulaedah, Dedeh H, Awaluddin Fotografer: Cecep AW, Bambang A Layout : D Ramdhani Sirkulasi: Agus Budi P, Endih M, Untung Alamat Redaksi: Humas IPB Gd. Andi Hakim Nasoetion, Rektorat Lt. 1, Kampus IPB Dramaga Telp. : (0251) 8425635, Email: [email protected] Volume 024/ Tahun 2018 PARIWARA IPB Terbit Harian ix University Initiative Japan Indonesia (SUIJI) S merupakan konsorsium antara tiga perguruan tinggi di Jepang (Ehime University, Kagawa University, dan Kochi University) dan tiga perguruan tinggi di Indonesia (Institut Pertanian Bogor (IPB); Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Universitas Hasanudin (Unhas)). Salah satu bentuk aktivitas dalam konsorsium ini adalah Service Learning Program (SLP) yang merupakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) internasional yang diselenggarakan setiap tahun. Penyelenggaraan SUIJI SLP di IPB merupakan koordinasi erat antara Direktorat Kemahasiswaan dan Pengembangan Karir, Direktorat Program Internasional, dan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat. Tahun 2018 ini, 51 mahasiswa dari Jepang dan 34 mahasiswa IPB akan melaksanakan program di sejumlah desa di Kabupaten Bogor dan Kabupaten Tegal. Sebagai awal rangkaian program SUIJI SLP 2018, orientasi pelaksanaan program telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 24 Februari 2018 di Ruang Kelas FDR Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) IPB. Pada kesempatan ini, Direktur Kemahasiswaan dan Pengembangan Karir IPB, Dr. Alim Setiawan Slamet, menyampaikan welcome remarks mewakili Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan IPB. Sementara, informasi mengenai IPB dan sejarah panjang kerja sama melalui konsorsium SUIJI disampaikan oleh Direktur Program Internasional, Prof. Dr. Iskandar Z. Siregar. Dosen pendamping delegasi SUIJI SLP, Prof. Dr. Shigeyuki Tajima dari Kagawa University juga menyampaikan tujuan utama dan nilai-nilai yang diharapkan dicapai oleh mahasiswa peserta SUIJI SLP setiap tahunnya. Ir. Yannefri Bakhtiar MSi dan Dr. I Wayan Astika memaparkan detail pelaksanaan program SUIJI SLP 2018 kepada para peserta, termasuk program pengelolaan sampah berkelanjutan yang menjadi program unggulan SUIJI SLP. Pelaksanaan orientasi bagi peserta SUIJI SLP 2018 ini juga didukung oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Keluarga Mahasiswa (KM) IPB. Peserta SUIJI SLP melaksanakan program mulai tanggal 25 Februari hingga 9 Maret 2018, yang akan diakhiri dengan presentasi hasil kegiatan pada tanggal 12 Maret 2018 di IPB.*** IPB Tuan Rumah SUIJI Service Learning Program 2018 Orientation Day

Pariwara Vol 24 tahun 2018 - biofarmaka.ipb.ac.idbiofarmaka.ipb.ac.id/biofarmaka/2018/Pariwara IPB Vol 024 Tahun... · Service Learning Program (SLP) yang merupakan program Kuliah

Embed Size (px)

Citation preview

Media Komunikasi InternalInstitut Pertanian Bogor

Penanggung Jawab: Yatri Indah Kusumastuti Pimpinan Redaksi: Siti Nuryati Redaktur Pelaksana: D Ramdhani

Editor : Nunung Munawaroh Reporter : Siti Zulaedah, Dedeh H, Awaluddin Fotografer: Cecep AW, Bambang A

Layout : D Ramdhani Sirkulasi: Agus Budi P, Endih M, Untung Alamat Redaksi: Humas IPB Gd. Andi Hakim Nasoetion,

Rektorat Lt. 1, Kampus IPB Dramaga Telp. : (0251) 8425635, Email: [email protected]

Volume 024/ Tahun 2018PARIWARA IPB

Terbit Harian

ix University Initiative Japan Indonesia (SUIJI)

Smerupakan konsorsium antara tiga perguruan

tinggi di Jepang (Ehime University, Kagawa

University, dan Kochi University) dan tiga perguruan tinggi

di Indonesia (Institut Pertanian Bogor (IPB); Universitas

Gadjah Mada (UGM) dan Universitas Hasanudin (Unhas)).

Salah satu bentuk aktivitas dalam konsorsium ini adalah

Service Learning Program (SLP) yang merupakan program

Ku l iah Ker ja Nyata (KKN) in ternas iona l yang

diselenggarakan setiap tahun. Penyelenggaraan SUIJI SLP

di IPB merupakan koordinasi erat antara Direktorat

Kemahasiswaan dan Pengembangan Karir, Direktorat

Program Internasional, dan Lembaga Penelitian dan

Pengabdian kepada Masyarakat.

Tahun 2018 ini, 51 mahasiswa dari Jepang dan 34

mahasiswa IPB akan melaksanakan program di sejumlah

desa di Kabupaten Bogor dan Kabupaten Tegal. Sebagai

awal rangkaian program SUIJI SLP 2018, orientasi

pelaksanaan program telah dilaksanakan pada hari Sabtu,

24 Februari 2018 di Ruang Kelas FDR Fakultas Perikanan

dan Ilmu Kelautan (FPIK) IPB.

Pada kesempatan in i , Direktur Kemahasiswaan dan

Pengembangan Karir IPB, Dr. Alim Setiawan Slamet,

menyampaikan welcome remarks mewakili Wakil Rektor Bidang

Pendidikan dan Kemahasiswaan IPB. Sementara, informasi

mengenai IPB dan sejarah panjang kerja sama melalui

konsorsium SUIJI disampaikan oleh Direktur Program

Internasional, Prof. Dr. Iskandar Z. Siregar.

Dosen pendamping delegasi SUIJI SLP, Prof. Dr. Shigeyuki Tajima

dari Kagawa University juga menyampaikan tujuan utama dan

nilai-nilai yang diharapkan dicapai oleh mahasiswa peserta SUIJI

SLP setiap tahunnya. Ir. Yannefri Bakhtiar MSi dan Dr. I Wayan

Astika memaparkan detail pelaksanaan program SUIJI SLP 2018

kepada para peserta, termasuk program pengelolaan sampah

berkelanjutan yang menjadi program unggulan SUIJI SLP.

Pelaksanaan orientasi bagi peserta SUIJI SLP 2018 ini juga

didukung oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Keluarga

Mahasiswa (KM) IPB. Peserta SUIJI SLP melaksanakan program

mulai tanggal 25 Februari hingga 9 Maret 2018, yang akan

diakhiri dengan presentasi hasil kegiatan pada tanggal 12 Maret

2018 di IPB.***

IPB Tuan Rumah SUIJI Service Learning Program 2018 Orientation Day

Institut Pertanian Bogor (IPB) bekerja sama dengan

Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor menggelar

kegiatan imunisasi difteri bagi mahasiwa Program

Pendidikan Kompetensi Umum (PPKU) IPB yang

digelar di Common Class Rooms (CCR) IPB kampus

Dramaga, Bogor (27/2).

Direktur PPKU IPB, Prof. Dr. Toni Bachtiar ,

mengatakan, kegiatan vaksinasi difteri ini sangat

penting untuk pencegahan bagi mahasiswa PPKU IPB

yang usianya di bawah 19 tahun. “Imunisasi untuk rentang

usia dewasa tetap diperlukan sebagai upaya pencegahan

sekaligus perlindungan kesehatan. Dengan tujuan

mahasiswa PPKU setelah diimunisasi, kekebalan tubuhnya

terhadap bahaya penyakit difteri bisa teratasi,” katanya.

Prof Toni mengatakan, diharapkan semua mahasiswa PPKU

bisa diimunisasi difteri, dengan ketentuan usianya harus di

bawah 19 tahun, tidak sedang demam, tidak sedang

menjalani pengobatan, tidak memiliki penyakit jantung atau

ginjal, dan tidak alergi vaksin.

Kasubdi t Kese jahteraan Mahas i swa , D i rek tora t

Kemahasiswaan dan Pengembangan Karir (Ditmawa) IPB, Dr.

Katrin Roosita, menyampaikan, imunisasi difteri bagi

kalangan mahasiswa sangat penting. “Sekira 2.100

mahasiswa PPKU yang usianya 19 tahun ke bawah dengan

sukarela dapat mengikuti vaksinasi difteri yang akan

diberikan dalam tiga kali, yaitu pada bulan Februari, yang ke

dua bulan Juni, dan enam bulan setelah bulan Juni pada

orang yang sama,” tuturnya.(Awl)

Cegah Difteri, Ribuan Mahasiswa IPB Lakukan Imunisasi

2

Finance Club Fakultas Ekonomi dan Manajemen

(FEM) Institut Pertanian Bogor (IPB) menerima

kunjungan dari SMA Insan Cendekia Boarding

School, belum lama ini. Kunjungan ini dihadiri oleh 19

siswa yang didampingi oleh 2 orang guru.

Rombongan yang diterima di laboratorium komputer

FEM IPB ini disambut oleh Direktur Program Galeri

Investasi, Farida Ratna Dewi, SE.

Kegiatan ini diisi dengan pemaparan materi oleh Ir.

Budi Purwanto, ME dengan tema “Memutuskan

Waktu yang Tepat untuk Berinvestasi”; dan Sutrisna

Amijaya dari pihak MNC Sekuritas, dengan tema

“Pentingnya Investasi Syariah”. Dalam pemaparan

materi, Sutrisna juga menjelaskan sebuah aplikasi

MNC tentang jual beli saham kepada siswa. Aplikasi tersebut

langsung diprakt ikkan oleh para s iswa dengan

menggunakan komputer yang tersedia.

Para siswa juga berkesempatan mengikuti sesi permainan

stocklab. Dalam permainan ini, mereka mendapatkan materi

tentang berinvestasi dan jual beli saham, sehingga bisa

mengaplikasikan langsung bagaimana cara jual beli saham

tersebut.

Salah satu guru dari SMA Insan Cendekia Boarding School,

Alfian Adi Surya, mengatakan, kunjungan ini terkait dengan

salah satu materi pelajaran pada kurikulum 2013 yaitu

tentang pasar modal dan saham. “Kami ingin siswa turun

langsung ke lapangan untuk mendapatkan ilmu tersebut.

Saat kami mendapatkan informasi bahwa IPB sudah memiliki

Galeri Investasi, yaitu di FEM, kami tertarik untuk melakukan

kunjungan tersebut ke sini,” ujarnya.

Selanjutnya, para siswa berkunjung langsung ke ruangan

Galeri Investasi. “Kami sangat berharap mahasiswa

terutama pengurus Finance Club terus memberikan edukasi-

edukasi selanjutnya, dan dapat bekerja sama dengan pihak-

pihak luar seperti SMA Insan Cendekia Boarding School

ini,” kata Wakil Ketua Kurikulum SMA Insan Cendekia

Boarding School, Alfian Adi Surya.***

Kunjungan SMA Insan Cendekia Boarding School ke Galeri Investasi FEM IPB

JADWAL AGENDA INSTITUT PERTANIAN BOGORPERIODE 27-28 FEBRUARI 2018

Akses berita dan foto IPB terkini pada laman:

www.ipb.ac.id, www.humas.ipb.ac.id, www.ipbmag.ipb.ac.id www.media.ipb.ac.id

Selasa, 27 Februari 2018 Launching Kerjasama ASEAN-MAFF Human Resources Development ProjectWaktu : 09.30 - 12.30 WIB Tempat : R. Sungkai, Gd. SB-IPB, Jl. Pajajaran Bogor 16151Unit Penanggung Jawab : Sekolah Bisnis IPB CP : 0251- 8313813

2

Senin - Rabu, 26-28 Februari 2018Perayaan Hari Ulang Tahun Ke 50 SEAMEO BIOTROPWaktu: 08.30-selesaiTempat: Kampus SEAMEO BIOTROP, BogorUnit Penanggung Jawab: SEAMEO BIOTROPCP: 0251-8323848 1