126
METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MAHARAH QIRAAH SANTRI PONDOK PESANTREN MODERN AL-KINANAH JAMBI SKRIPSI OLEH NADILA RIZKIA NIM I1A217016 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA ARAB JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SENI FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS JAMBI MARET 2021

METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

  • Upload
    others

  • View
    9

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM MENINGKATKAN

KEMAMPUAN MAHARAH QIRAAH SANTRI

PONDOK PESANTREN MODERN

AL-KINANAH JAMBI

SKRIPSI

OLEH

NADILA RIZKIA

NIM I1A217016

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA ARAB

JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SENI

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS JAMBI

MARET 2021

Page 2: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM MENINGKATKAN

KEMAMPUAN MAHARAH QIRAAH SANTRI

PONDOK PESANTREN MODERN

AL-KINANAH JAMBI

SKRIPSI

Diajukan kepada Universitas Jambi

Untuk Memenuhi Salah Satu Persyaratan dalam Menyelesaikan

Program Sarjana Pendidikan Bahasa Arab

oleh

Nadila Rizkia

NIM I1A217016

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA ARAB

JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SENI

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS JAMBI

MARET 2021

Page 3: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

i

Page 4: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

ii

Page 5: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

iii

Page 6: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

iv

MOTTO

ا وم ون إ م ل ع يه ل ي ذ ال مون و ل ع يه ي وي الذ ت ل يس .....قل ه

باب ل ولو ال ر أ ذك ت ي

Katakanlah “Adakah sama orang-orang yang mengetahui dengan orang

yang tidak mengetahui?” Sesungguhnya orang yang berakallah yang

dapat menerima pelajaran” (Q. S Az-Zumar: 9).

Kupersembahkan skripsi ini untuk ayahanda dan ibunda tercinta yang dengan

perjuangan kerasnya telah mengantar aku untuk meraih ilmu. Semoga aku dapat

menjadi yang terbaik. Ayah ibuku tersayang, cinta kasihmu menjadi cahaya

bagiku dalam mengarungi kehidupan dan menggapai cita-cita. Mari kita lewati

semuanya dengan ketabahan dan kearifan.

Page 7: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

v

ABSTRAK

Rizkia, Nadila. 2021. Metode Pembelajaran Muthala’ah Dalam Meningkatkan

Kemampuan Maharah Qiraah Santri Pondok Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi: Skrispi, Jurusan Pendidikan Bahasa Arab, FKIP

Universitas Jambi, Pembimbing: (I) Abdul Muid, S.Pd.I., M.Pd., (II)

Mar’atun Sholiha, S.Pd.I., M.Pd.I

Kata Kunci: Muthala’ah, Maharah Qiraah

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui metode pembelajaran apa

yang diterapkan oleh guru muthala’ah dalam meningkatkan kemampuan maharah

qiraah santri di pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi.

Penelitian ini dilakukan di PPM Al-Kinanah Jambi pada November 2020.

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Data

dalam penelitian ini adalah data kualitatif. Sumber data diperoleh dari pimpinan

pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi, guru muthala’ah dan siswa.

Instrument utama dalam penelitian ini adalah penulis sendiri. Pengumpulan data

dilakukan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data

yang digunakan adalah analisis data kualitatif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1). Metode pembelajaran yang

digunakan oleh guru muthala’ah dibagi menjadi tiga metode. Metode pertama

yaitu metode hikayatul qhosiroh guru menjelaskan materi dengan bercerita,

Metode kedua yaitu metode tajmi guru meminta siswa untuk menyusun kata acak

menjadi sebuah kalimat sempurna. Metode ketiga yaitu metode

muwa’imah/muwafiqah adalah melatih penglihatan dan melakukan latihan

membaca cepat. Hasil dari penggunaan metode ini, para siswa sedikit banyak

dapat memahami materi bahasa Arab. 2). Kendala guru dalam penggunaan

metode ini yaitu: (a) latar belakang siswa yang berbeda-beda, (b) siswa kesulitan

memaknai kosa kata baru, (c) siswa mengantuk dan tertidur, (d) kurangnya minat

belajar siswa (e) siswa yang masih terbata-bata dalam membaca kalimat bahasa

Arab, (f) guru sulit mendapatkan perhatian siswa, (g) guru sulit menyatukan

pemahaman siswa, (h) metode guru yang kurang efektif dan (i) keaktifan guru

dalam mengajar juga kurang. 3). Upaya guru dalam mengatasi kendala

penggunaan metode ini adalah sebagai berikut: (a) menghidupkan suasana belajar

yang asik dan kondusif, (b) memberikan inovasi pada metode pembelajaran, (c)

melakukan latihan membaca kalimat bahasa Arab, (d) mencari persamaan kosa

kata yang lebih mudah dipahami siswa (e) memberikan sanksi kepada siswa yang

mengantuk dan tertidur (f) memberikan pelajaran tambahan diluar pembelajaran

kelas dan (g) komunikasi yang baik.

Page 8: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

vi

Page 9: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

vii

DAFTAR ISI

HALAMAN PERSETUJUAN .................................................................... i

HALAMAN PENGESAHAN ...................................................................... ii

MOTTO ........................................................................................................ iii

PERSEMBAHAN ......................................................................................... iii

PERNYATAAN ............................................................................................ iv

ABSTRAK .................................................................................................... v

KATA PENGANTAR .................................................................................. vi

DAFTAR ISI ................................................................................................. vii

DAFTAR TABEL ........................................................................................ x

DAFTAR GAMBAR .................................................................................... xi

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................... xii

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah ....................................................................... 1

1.2 Identifikasi Masalah ............................................................................. 4

1.3 Fokus Penelitian ................................................................................... 4

1.4 Rumusan Masalah ................................................................................ 4

1.5 Tujuan Penelitian .................................................................................. 5

1.6 Manfaat Penelitian ................................................................................ 5

1.7 Penjelasan Istilah .................................................................................. 6

1.8 Penelitian Terdahulu ............................................................................ 8

1.9 Sistematika Penelitian .......................................................................... 1 0

BAB II LANDASAN TEORI

2.1 Pembelajaran Bahasa Arab ................................................................... 11

2.1.1 Pengertian Pembelajaran .......................................................... 11

Page 10: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

viii

2.1.2 Pengertian Bahasa Arab ........................................................... 12

2.1.3 Karakteristik dan Ciri-Ciri Bahasa Arab .................................. 16

2.2 Guru dan Metode Pembelajaran Bahasa Arab ..................................... 18

2.2.1 Pengertian Guru dan Perannya Dalam Pembelajaran Bahasa Arab

.................................................................................................. 18

2.2.2 Metode Guru Dalam Meningkatkan Kemampuan Bahasa Arab20

2.2.3 Metode Pembelajaran dan Model Pembelajaran Bahasa Arab . 25

2.3 Pembelajaran Muthala’ah .................................................................... 27

2.3.1 Pengertian Muthala’ah ............................................................. 27

2.3.2 Tujuan Pembelajaran Muthala’ah ............................................ 30

2.3.3 Metode Pembelajaran Muthala’ah ........................................... 31

2.3.4 Metode Bahasa Arab pada Pembelajaran Muthala’ah ............. 33

2.4 Pembelajaran Bahasa Arab Maharah Qiraah ...................................... 35

2.4.1 Pengertian Maharah Qiraah..................................................... 35

2.4.2 Karakteristik dan Ciri-ciri Maharah Qiraah ............................ 37

2.4.3 Tujuan Pembelajaran Maharah Qiraah.................................... 40

2.4.4 Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kemampuan Maharah Qiraah

Santri .................................................................................................... 42

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian ................................................................................. 43

3.2 Fokus Penelitian ................................................................................... 43

3.3 Tempat dan Waktu Penelitian .............................................................. 44

3.4 Sumber Data ......................................................................................... 45

3.5 Instrumen Pengumpulan Data .............................................................. 45

3.6 Metode Analisis Data ........................................................................... 47

3.7 Validasi Data ........................................................................................ 48

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Temuan Umum ..................................................................................... 49

4.1.1 Identitas Sekolah ...................................................................... 49

Page 11: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

ix

4.1.2 Keadaan Historis dan Geografis PPM Al-Kinanah Jambi ........ 50

4.1.3 Visi, Misi dan Tujuan PPM Al-Kinanah Jambi ........................ 52

4.1.4 Struktur Organisasi PPM Al-Kinanah Jambi ............................ 52

4.1.5 Kondisi Umum Tentang Guru dan Karyawan PPM Al-Kinanah

Jambi......................................................................................... 56

4.1.6 Keadaan Siswa PPM Al-Kinanah Jambi .................................. 59

4.1.7 Sarana dan Prasarana PPM Al-Kinanah Jambi ......................... 63

4.2 Temuan Khusus .................................................................................... 68

4.2.1 Metode Guru Muthala’ah Dalam Meningkatkan Kemampuan

Maharah Qiraah Santri PPM Al-Kinanah Jambi ..................... 68

4.2.2 Kendala Guru Muthalaah Terhadap Penggunaan Metode

Pembelajaran Dalam Meningkatkan Kemampuan Maharah Qiraah

Santri PPM Al-Kinanah Jambi ................................................. 80

4.2.3 Upaya Guru Muthala’ah Dalam Mengatasi Kendala Penggunaan

Metode Pembelajaran Dalam Meningkatkan Kemampuan Maharah

Qiraah Santri PPM Al-Kinanah Jambi ..................................... 82

4.3 Analisis Data dan Pembahasan ............................................................ 85

BAB V PENUTUP

5.1 Kesimpulan ........................................................................................... 88

5.2 Saran ..................................................................................................... 90

DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................... 91

Page 12: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

x

DAFTAR TABEL

Tabel 1: Nama-Nama Guru PPM Al-Kinanah Jambi ....................................... 58

Tabel 2: Nama-Nama Guru Wali Kelas PPM Al-Kinanah Jambi .................... 59

Tabel 3: Nama-Nama Siswa Kelas I (I‟dadi) A PPM Al-Kinanah Jambi ........ 61

Tabel 4: Jadwal Mata Pelajaran Kelas I (I‟dadi) A PPM Al-Kinanah Jambi... 62

Tabel 5: Sarana dan Prasarana PPM Al-Kinanah Jambi .................................. 63

Page 13: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

xi

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.Wawancara Dengan Kepala Pimpinan PPM Al-Kinanah Jambi

Yaitu Ustdadz Misbahul Wathon, Lc ............................................................... 104

Gambar 2.Wawancara Dengan Guru Muthala’ah PPM Al-Kinanah Jambi

Yaitu Ibu Dewi Nofita Sari .............................................................................. 104

Gambar 3.Wawancara Dengan Salah Satu Santri Kelas I (I‟dadi) A PPM Al-

Kinanah Jambi ................................................................................................. 105

Gambar 4. Gerbang dan Masjid PPM Al-Kinanah Jambi ................................ 105

Gambar 5. Pos Satpam PPM Al-Kinanah Jambi .............................................. 106

Gamabr 6. Rumah Pimpinan PPM Al-Kinanah Jambi ..................................... 106

Gambar 7. Kantin PPM Al-Kinanah Jambi ...................................................... 106

Gambar 8. Suasana Lingkungan Kelas PPM Al-Kinanah Jambi ..................... 106

Gambar 9. Suasana Lingkungan Asrama PPM Al-Kinanah Jambi .................. 107

Gambar 10. Mengamati Kelas I (I‟dadi) A PPM Al-Kinanah Jambi ............... 108

Gambar 11. Ruang Kepsek, Ruang Guru dan Ruang Tata Usaha ................... 109

Gambar 12. Sebagian Kegiatan Ekstrakurikuler PPM Al-Kinanah Jambi ....... 110

Page 14: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

xii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Instrumen Pengumpulan Data .................................................... 95

Rekap Nilai Siswa ............................................................................................ 100

Riwayat Hidup ................................................................................................. 101

Lampiran 2 : Surat Izin Penelitian ................................................................... 102

Lampiran 3 : Surat Bukti Penelitian ................................................................. 103

Lampiran 4 : Dokumentasi ............................................................................... 104

Page 15: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Menurut KBBI (kamus besar Bahasa Indonesia) (2014:16) bahasa adalah

sistem lambang bunyi yang arbitrer (tidak adanya hubungan wajib antara lambang

bahasa yang berwujud bunyi dengan pengertian yang dimaksud oleh lambang

tersebut), yang digunakan oleh anggota suatu masyarakat untuk bekerjasama,

berinteraksi dan mengidentifikasi diri. Ibnu Manzhur dalam lisan al-arab,

mendefinisikan bahasa dengan أغشاض ػ خ ٠ؼثش تا و لأصا

(berbagai bunyi yang digunakan masyarakat untuk mengungkapkan berbagai

maksud atau tujuan mereka).

Dari pengertian di atas penulis dapat menyimpulkan arti dari bahasa itu

adalah sebuah lambang bunyi yang digunakan dalam berinteraksi, berkomunikasi

dan bertukar pikiran antara manusia yang satu dengan manusia lainnya dengan

tujuan menyatukan perasaan, pemikiran dan pendapat dari masing-masing

individu ataupun sekelompok anggota masyarakat. Penggunaan bahasa pun

memiliki suatu sistem pengatur, kaidah dan pola tertentu yang dapat dilihat dari

bidang tata bunyi dan tata kalimat penggunaannya, apabila dari sistem tersebut

dihilangkan maka akan berdampak kepada terganggunya sebuah komunikasi.

Sebagaimana yang terjadi di Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

atau yang disingkat dengan PPM Al-Kinanah Jambi, pembelajaran bahasa Arab di

sini benar-benar diutamakan dan diterapkan dalam kegiatan proses belajar

mengajar siswa, baik saat belajar di kelas maupun di lingkungan asrama. Karena

memang di pondok ini menerapkan dua bahasa asing sebagai bahasa utama, salah

satunya adalah bahasa Arab. Akan tetapi, karena latar belakang siswa yang

berbeda-beda dalam artian masih banyak siswa yang dilatarbelakangi dari

pendidikan umum yang belum mengenali bahasa Arab seutuhnya menjadi suatu

kesulitan bagi siswa dalam memahami bahasa Arab baik dari segi kurangnya kosa

kata, kesulitan dalam berbicara, memahami makna dan membaca tulisan

Page 16: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

2

berbahasa Arab tersebut. Dilihat dari ketidakmampuan siswa dalam menguasai

bahasa Arab itu sendiri, siswa menjadi malas, bosan dan kurangnya semangat

mereka untuk belajar mengenal bahasa Arab, selain daripada itu penggunaan

metode pembelajaran juga mempengaruhi hasil yang akan diperoleh oleh siswa,

maka dari itu guru harus bisa menggunakan metode pembelajaran yang pas untuk

mencapai hasil pembelajaran yang baik dan memuaskan.

Berdasarkan wawancara penulis dengan salah satu siswa kelas I (I‟dadi) A

putri pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi yang bernama Arsy Habibah

Harahap ia merasakan metode pembelajaran yang digunakan guru kebanyakan

hanya dengan metode ceramah yang kerap membuat siswa kurang respon dan

tidak ada semangat mereka dalam mendengarkan penjelasan terkait materi yang

disampaikan oleh guru pada saat pembelajaran berlangsung. Dimana ini juga

membuat guru sulit dalam menyampaikan dan menjelaskan materi yang akan

disampaikan terlebih mengenai materi pelajaran bahasa Arab. Adapun kesulitan

yang dialami guru tersebut di antaranya sulit mendapatkan perhatian siswa untuk

mendengarkan penjelasan ketika kegiatan pembelajaran berkangsung dan sulit

untuk menyatukan pemahaman siswa terkait materi yang telah disampaikan.

Dari hasil observasi penulis pada penelitian kali ini yang bertepatan pada

tanggal 09 Maret 2020, penulis ingin meneliti sebuah kelas untuk mengetahui

permasalahan yang terjadi terkait masalah dalam pembelajaran bahasa Arab.

Penulis menemukan sebuah kelas yang dinamakan kelas (I‟dadi), sebutan (I‟dadi)

yang berarti kelas persiapan, dimana di pondok ini mengkhususkan kelas bagi

siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang Aliyah sebelumnya harus

menempuh pembelajaran bahasa selama satu tahun, disini mereka benar-benar

dikhususkan untuk belajar bahasa, dalam hal ini ada dua bahasa yang harus

mereka pelajari dan pahami selama satu tahun penuh itu, di antaranya bahasa Arab

dan bahasa Inggris. Disini penulis hanya terfokus untuk mengamati pembelajaran

bahasa Arabnya saja. Adapun pelajaran-pelajaran bahasa Arab yang mereka

pelajari di antaranya nahwu, shorof, mahfudzot, muthala’ah dan pelajaran bahasa

Arab lainnya.

Page 17: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

3

Di antara pelajaran-pelajaran di atas penulis lebih tertarik untuk

mengamati pelajaran muthala’ah, mengapa demikian karena dari hasil wawancara

penulis bersama guru wali kelas sekaligus guru muthala’ah pada semester ganjil

atas nama ibu Rahmawati Anisa Rahim ia memyampaikan bahwasanya ia

merasakan perbedaan respon siswa ketika belajar muthala’ah dengan respon

siswa ketika belajar pelajaran bahasa Arab lainnya, contohnya pada mata

pelajaran mahfudzot, dimana mata pelajaran ini adalah mata pelajaran yang berisi

tentang kata-kata mutiara atau kalimat-kalimat yang tersusun dari kata dan makna

yang indah. Pada mata pelajaran ini juga guru hanya menerapkan metode ceramah

kepada siswa dengan cara menyampaikan materi dan dilanjutkan dengan

menghafal materi yang disampaikan, begitupun seterusnya.

Oleh karena itu, siswa sendiri merasa jenuh dan tidak ada semangat

mereka ketika belajar, dikarenakan metode pembelajaran yang diterapkan oleh

guru tersebut. Sedangkan pada mata pelajaran muthala’ah ibu Dewi Nofita Sari

selaku guru muthala’ah pada semester genap tersebut ia memberikan inovasi pada

metode pembelajaran yang ia terapkan, adapun inovasi tersebut diantaranya

adalah dengan dilihat berdasarkan sajian materi pelajaran pada mata pelajaran

muthala’ah yaitu dalam bentuk cerita berbahasa Arab maka ia menerapkan

metode hikayatul qhosiroh, metode tajmi dan metode muwa’imah/muwafiqah

dengan langkah-langkah khusus yang ia lakukan pada saat penyampaian materi

pembelajaran tersebut.

Berdasarkan penggunaan metode hikayatul qhosiroh, tajmi dan

muwa’imah/muwafiqah pada pembelajaran muthala’ah tersebut tentu tidak

terlepas dari kegiatan membaca tek bahasa Arab, oleh karena itu penulis hanya

memfokuskan pada peningkatan kemampuan maharah qira’ahnya saja, karena

kemampuan maharah qira’ah merupakan salah satu dari empat keterampilan

berbahasa. Dengan demikian, berdasarkan latar belakang di atas penulis tertarik

untuk membuat penelitian dengan judul “METODE PEMBELAJARAN

MUTHALA’AH DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MAHARAH

QIRAAH SANTRI PONDOK PESANTREN MODERN AL-KINANAH

JAMBI”.

Page 18: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

4

1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka timbul berbagai masalah

yang dapat diidentifikasikan sebagai berikut:

1.2.1 Latar belakang pendidikan siswa yang berbeda-beda, sehingga

rendahnya kemampuan maharah qira’ah siswa.

1.2.2 Tidak adanya semangat siswa untuk memahami pembelajaran bahasa

Arab.

1.2.3 Faktor-faktor yang menghambat guru bahasa Arab dalam

meningkatkan kemampuan maharah qira’ah siswa, seperti sulit

menyatukan pemahaman siswa dan sulit dalam mendapatkan

perhatian siswa.

1.2.4 Kesulitan guru dalam memilih metode pembelajaran yang pas dalam

meningkatkan kemampuan maharah qira’ah siswa.

1.2.5 Hambatan-hambatan guru saat mengajar pelajaran bahasa Arab di

kelas.

1.3 Fokus Penelitian

Berdasarkan uraian latar belakang masalah di atas agar penulisan tidak

meluas, maka fokus penelitian yang akan penulis teliti dalam penelitian ini hanya

terfokus pada “Metode pembelajaran muthala’ah dalam meningkatkan

kemampuan maharah qiraah santri kelas I (I‟dadi) A putri Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi.

1.4 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas, penulis merumuskan masalah

sebagai berikut:

1.4.1 Metode apa yang digunakan guru muthala’ah dalam meningkatkan

kemampuan maharah qiraah santri PPM Al-Kinanah Jambi?

1.4.2 Apa kendala guru dalam penggunaan metode pembelajaran

muthala’ah untuk meningkatkan kemampuan maharah qiraah santri

PPM Al-Kinanah Jambi?

Page 19: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

5

1.4.3 Bagaimana upaya guru mengatasi kendala penggunaan metode

pembelajaran muthala’ah dalam meningkatkan kemampuan maharah

qiraah santri PPM Al-Kinanah Jambi?

1.5 Tujuan Penelitian

Sesuai dengan permasalahan di atas, maka tujuan dari penelitian ini adalah

sebagai berikut:

1.5.1 Untuk mengetahui metode yang digunakan guru muthala’ah dalam

meningkatkan kemampuan maharah qiraah santri PPM Al-Kinanah

Jambi.

1.5.2 Untuk mengetahui kendala guru dalam penggunaan metode

pembelajaran muthala’ah untuk meningkatkam kemampuan maharah

qiraah santri PPM Al-Kinanah Jambi.

1.5.3 Untuk mengetahui upaya guru mengatasi kendala penggunaan metode

pembelajaran muthala’ah dalam meningkatkan kemampuan maharah

qiraah santri PPM Al-Kinanah Jambi.

1.6 Manfaat Penelitian

Setelah mendeskripsikan latar belakang, mengkaji rumusan masalah serta

mengetahui tujuan penelitian, dalam penelitian ini tentu memiliki manfaat dalam

penelitian. Manfaat penelitian ini terbagi menjadi dua yaitu manfaat teoritis dan

manfaat praktis, yang akan dijelaskan sebagai berikut:

1.6.1 Manfaat Teoritis

Secara teoritis penelitian ini bermanfaat untuk dapat menambah

pengalaman, pemahaman, pengetahuan dan bisa dijadikan sebagai referensi

atau pertimbangan mengenai metode pembelajaran bahasa Arab yang tepat

untuk mampu meningkatkan hasil belajar pada siswa.

1.6.2 Manfaat Praktis

a. Bagi pengajar, diharapkan dapat memberikan wawasan dalam

mengembangkan kemampuan bahasa Arab pada siswa sehingga dapat

menjadikan peserta didik merasa terdorong dan semangat dalam

Page 20: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

6

mempelajari bahasa Arab. Dengan memiliki wawasan yang luas maka

diharapkan guru dapat menciptakan suasana belajar yang lebih segar

dan bervariatif, sehingga siswa tersebut tidak merasa bosan dalam

proses pembelajaran dan bisa menguasai bahasa Arab.

b. Bagi sekolah, sebagai sumber evaluasi terhadap kegiatan belajar

mengajar bahasa Arab di sekolah tepatnya PPM Al-Kinanah Jambi

terhadap metode yang digunakan dalam pembelajaran muthala’ah

untuk meningkatkan kemampuan maharah qiraah santri PPM Al-

Kinanah Jambi dan untuk meningkatkan mutu pendidikan menjadi

lebih baik kedepannya.

c. Bagi siswa, membantu siswa untuk dapat memahami bahasa Arab

baik dari segi kosa kata, pelafalan, membaca maupun kemampuannya

dalam berbicara bahasa Arab.

d. Bagi penulis, bisa dijadikan sebagai referensi atau pertimbangan

mengenai metode yang tepat untuk mengembangkan kemampuan

bahasa Arab siswa.

1.7 Penjelasan Istilah

1.7.1 Metode Pembelajaran

Makna metode dalam KBBI adalah cara teratur yang digunakan untuk

melaksanakan suatu pekerjaan agar tercapai sesuai dengan yang dikehendaki,

setiap pengajar atau guru tentu memiliki metode pengajaran yang efektif

tergantung dalam penepatan situasi di dalam kelas itu sendiri sedangkan

pembelajaran menurut KBBI adalah proses, cara, perbuatan menjadikan

orang atau makhluk hidup belajar.

Metode pembelajaran adalah gaya, pendekatan ataupun teknik yang

dipakai oleh guru/pendidik dalam kegiatan proses pembelajaran untuk

mencapai tujuan pembelajaran yang ditetapkan dengan jalan yang paling

gamlang, efektif dan efisien (Munir, 2019: 107).

Dengan demikian. Dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran

merupakan indikator dalam proses tercapainya hasil belajar yang diinginkan

Page 21: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

7

dimana metode ini juga harus diiringi dengan kemampuan siswa dalam

memahami metode pembelajaran yang digunakan guru tersebut.

1.7.2 Pembelajaran Muthala’ah

Ulin Nuha menyebutkan (Chusna, 2, 2018: 158) muthala’ah adalah

nama lain dari mata pelajaran keterampilan membaca atau yang sering

dikenal dengan istilah qira’ah dalam bahasa Arab. qira’ah atau disebut

dengan keterampilan membaca, yaitu kemampuan mengenali dan memahami

isi sesuatu yang tertulis (lambang-lambang tertulis) dengan melafadzkan atau

mencernanya didalam hati. Pada hakikatnya membaca adalah proses

komunikasi antara pembaca dengan penulis melalui teks yang ditulisnya.

1.7.3 Kemampuan Maharah Qiraah

Menurut Acep Hermawan (Suriyanti, 2018: 66) maharah qiraah

adalah kemampuan mengenali dan memahami isi sesuatu yang tertulis

(lambang-lambang tertulis) dengan melafalkan dan mencernanya didalam

hati. Mengukurnya dengan melihat hasil belajar siswa pada mata pelajaran

bahasa Arab. Membaca (al-qiraah) adalah memahami materi bacaan atau

disebut juga fahm al-maqru. Kegiatan membaca pada hakekatnya adalah

kegiatan mengenali dan memahami isi sesuatu yang tertulis (lambang-

lambang tertulis) dengan melafalkan atau mencernanya dalam hati. Pada sisi

lain, membaca adalah proses komunikasi antara pembaca dengan penulis

melalui teks yang ditulisnya, maka secara langsung didalamnya ada

hubungan kognitif antara bahasa lisan dan bahasa tulis.

Menurut Hasan Saihata dalam bukunya pengajaran bahasa Arab

antara teori dan praktek mengatakan membaca adalah proses akal yang aktif

bekerja dan mendorong untuk menafsirkan tanda baca, harakat yang didapati

oleh pembaca dengan cara tertentu, kemudian memahami makna dengan

mengaitkan pengalaman yang terdahulu dengan makna yang ada dalam

bacaan dan melalui proses reduksi, mengkritisi, menilai dan memecahkan

masalah. Abdul Aziz dalam bukunya mengatakan membaca adalah proses

Page 22: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

8

pengetahuan rumus atau tanda baca yang tercetak kemudian diucapkan

dengan ucapan yang benar “Qiraah Jahriyah” kemudian memahaminya

(Suriyanti, 2018: 68).

Berdasarkan pengertian di atas maka penulis dapat menarik

kesimpulan bahwa membaca merupakan jembatan komunikasi antara penulis

dan pembaca dalam menyampaikan isi dan pesan yang terkandung dalam

tulisan tersebut, sehingga diharapkan pembaca dapat memahami isi tulisan

yang ia baca itu dengan baik, dikarenakan dengan tersampainya pesan

ataupun isi tulisan dari penulis kepada pembaca merupakan tujuan membaca

yang ingin dicapai.

1.8 Penelitian Terdahulu

Referensi yang diambil penulis yaitu, skripsi sebelumnya dan beberapa

kajian sebagai acuan untuk dianalisa dan sebagai bahan pertimbangan meliputi

metodologi dan hasil yang ditemukan yaitu:

1.8.1 Skripsi dengan judul “Meningkatkan Kemampuan Berbahasa Anak

Melalui Metode Bercerita di Kelompok B TK Yasporbi Kota

Bengkulu Tahun 2014”, karya Meta Novtrya Sari, Fakultas keguruan

dan ilmu pendidikan, jurusan program sarjana kependidikan bagi

guru dalam jabatan (PSKGJ) pada tahun 2014, Universitas

Bengkulu. Skripsi tersebut membahas tentang penggunaan metode

bercerita yang dapat meningkatkan kemampuan berbahasa anak pada

kelompok B TK Yasporbi kota Bengkulu yang dilihat dari hasil

perhitungan setiap aspek disetiap pertemuan. Adapun persamaan

dengan skripsi yang akan penulis tulis adalah sama dalam hal

metode yang digunakan dalam meningkatkan kemampuan berbahasa

siswa yaitu dengan metode bercerita. Sedangkan perbedaannya

adalah skripsi tersebut subjek dalam penelitiannya masih anak-anak

usia dini dan kemampuan berbahasanya pun masih dalam ruang

lingkup berbahasa anak, serta metode penelitiannya adalah penelitian

tindakan kelas.

Page 23: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

9

1.8.2 Skripsi dengan judul “Upaya Meningkatkan Kemampuan

Mengungkapkan Bahasa Melalui Metode Bercerita Dengan Media

Bigbook di PAUD Al-Muttaqien Sukabumi Bandar Lampung Tahun

2016”, karya Umi Nurkhasanah, Fakultas keguruan dan ilmu

pendidikan, jurusan ilmu pendidikan pada tahun 2016, Universitas

Lampung, Bandar Lampung. Skripsi tersebut membahas tentang

pengguanaan metode bercerita dengan media bigbook sangat efektif

untuk meningkatkan kemampuan anak dalam mengungkapkan

bahasa. Adapun persamaan dengan skripsi yang akan penulis tulis

adalah sama dalam hal metode bercerita yang digunakan untuk

meningkatkan kemampuan bahasa siswa. Sedangkan perbedaannya

adalah skripsi tersebut menggunakan media bigbook dalam metode

bercerita yang digunakan untuk meningkatkan kemampuan

mengungkapkan bahasa anak.

1.8.3 Skripsi dengan judul “Analisis Buku Teks Al-Muthala‟ah Al-

Haditsah Karangan K.H Mahmud Yunus (Perspektif Metodologi

Penyusunan Buku Teks Bahasa Arab Tahun 2013”, karya Khazinatul

Husna, Fakultas tarbiyah dan keguruan, jurusan pendidikan bahasa

Arab pada tahun 2013, Universitas islam negeri sunan kalijaga,

Yogyakarta. Skripsi tersebut membahas tentang kesesuaian antara

materi pokok pada buku “Al-Muthala‟ah Al-Haditsah” karya K.H

Mahmud Yunus dengan metodologi penulisan buku teks bahasa

Arab.

1.8.4 Skripsi dengan judul “Penerapan Metode Cooperative Learning

Model Paired Storytelling Dalam Meningkatkan Keterampilan

Berbicara Bahasa Arab Siswa Kelas VII A Mts SA (Satu Atap)

Anna‟ima Ajisoko Sragen Tahun 2011/2012”, karya Kuni Fathonah,

Fakultas tarbiyah dan keguruan, jurusan pendidikan bahasa Arab

pada tahun 2012, Universitas islam negeri sunan kalijaga,

Yogyakarta. Skripsi tersebut membahas tentang penerapan metode

paired storytelling dalam pembelajaran bahasa Arab. Adapun

Page 24: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

10

perbedaannya dengan skripsi yang akan penulis tulis adalah dalam

meningkatkan kemampuan bahasa Arabnya, pada skripsi ini

kemampuan yang ditingkatkan yaitu pada keterampilan berbicara

bahasa Arab siswa, sedangkan pada skripsi penulis pada

keterampilan membaca bahasa Arab siswa.

1.9 Sistematika Penelitian

Bab pertama merupakan membahas mengenai pendahuluan, pendahuluan

ini berperan untuk mengetahui penyusunan langkah awal penelitian sekripsi agar

penelitian ini dapat teratur dan terarah dengan jelas sebagaimana mestinya.

Pendahuluan dalam penelitian ini terdiri dari lima komponen yaitu: latar

belakang, batasan masalah, rumusan masalah, tujuan masalah, dan manfaat

penelitian.

Bab dua merupakan landasan teori, langkah penelaahan berdasarkan

referensi yang relevan, kepustakaan terkait masalah dalam penelitian, yang

melakukan tinjauan pustaka akan membimbing peneliti dalam menentukan

oprasionalisasi masalah, sehingga mampu merumuskan hipotesis.

Bab tiga merupakan metode penelitian yang menjelaskan memuat jenis

penelitian, populasi dan sampel, metode pengambilan sampel, jenis dan sumber

data. Pada metode penelitian ini lebih membahas metode apa yang digunakan

dalam penelitian.

Bab empat merupakan analisis data dan pembahasan yang memuat

penyajian dan analisis data. Pada bab ini membahas mengelola data, menganalisis

suatu data sehingga penelitian ini lebih terperinci.

Bab lima adalah penutup (bab terakhir), dalam bab ini membahas

mengenai kesimpulan, isi dari pada kesimpulan yaitu dengan menulis hasil pokok

permasalahan dalam penelitian yang diambil pada bab 3 dan bab 4. Serta menulis

saran-saran positif sehingga penelitian ini terselesaikan.

Page 25: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

11

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1 Pembelajaran Bahasa Arab

2.1.1 Pengertian pembelajaran

Pembelajaran merupakan pusat kegiatan belajar mengajar, yang terdiri

dari guru dan siswa, yang bermuara pada pematangan intelektual, kedewasaan

emosional, ketinggian spiritual, kecakapan hidup dan keagungan moral.

Disamping itu pembelajaran merupakan salah satu unsur penentu baik

tidaknya lulusan yang dihasilkan oleh suatu sistem pendidikan. Pembelajaran

ibarat jantung dari proses pendidikan. Pembelajaran yang baik, cenderung

menghasilkan lulusan dengan hasil belajar yang baik pula, demikian

sebaliknya.

Kegiatan pembelajaran adalah suatu aktivitas untuk mentrasformasikan

bahan pelajaran kepada subjek belajar. Salah satu prinsip umum pembelajaran

adalah bahwa pembelajaran hendaknya dilaksanakan dengan

mempertimbangkan karakter individual siswa yang menyangkut

perkembangan emosional, perkembangan intelektual, kondisi social dan

lingkungan budaya (Isnadi, 2016: 8). Anwar dan Sitompul (Alatas, 2020: 17)

untuk memperoleh hasil belajar yang maksimal suatu kegiatan pembelajaran

juga dipengaruhi oleh kemampuan guru dalam mengenal dan memahami

karakteristik peserta didik. Karena jika seorang guru dapat mengetahui

karakteristik peserta didiknya, maka selanjutnya guru dapat menyesuaikan

dengan metode pembelajaran yang hendak digunakan.

ائ اورغاب اشخص ارؼ ذف٠ؼشف ارؼ١ تأ ػ١ح ظح ذ

لأعظ اؼاح اثا١ح ؼشفح, ٠ر راه تغش٠مح ظح مصدج

تاذاف ذذدج ؼشفح, ٠ى امي أ ارؼ١ ػثاسج ػ م

ؼاخ تشى غك غاة, اأ ػثاسج ػ ؼاخ,

Page 26: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

12

ساخ ٠ر اورغاتا لث ارم تغشق ؼاسف, خثشاخ, ا

فارؼ١ صغخ ٠غك ػ اؼ١ح ار ذجؼ افشد ٠رؼ ؼ١ح.

ػا ذذدا ا صؼح ؼ١ح, وا أ ذص١ ٠غاػذ افشد ارم ػ

ادذاز ارغ١١ش از ٠شغة ف١ خلاي ػ, اؼ١ح ار

رذم١ك أذاف ار ٠غؼ ة٠غؼ اؼ خلاا ا ذج١ اغا

(.1:3103, 31, )محمد ا١ا ٠جض أػا غإ١اذ.

Berdasarkan definisi menurut para ahli di atas penulis menyimpulkan

arti dari pembelajaran itu ialah suatu proses kegiatan penyampaian ilmu

pengetahuan atau wawasan dari seseorang untuk memahami sekelompok

orang terkait ilmu dan wawasan yang ia sampaikan. Dalam hal ini pelaku dari

kegiatan pembelajaran ini disebut dengan guru dan murid, guru yang

menyampaikan dan murid yang menerima atas apa yang telah disampaikan

oleh guru. Akan tetapi tidak menutup kemungkinan untuk murid yang ingin

menyampaikan sebuah pengetahuan ataupun pengalamannya sebagai

pembelajaran baru yang dapat dipelajari. Mengapa demikian, karena dalam

kegiatan belajar mengajar itu perlu interaksi dan komunikasi yang baik antara

guru dan murid agar tercapai suatu pembelajaran yang menarik dan mampu

membuat siswa berpikir serta menghasilkan wawasan yang luas bagi peserta

didik. Dan bagi guru agar dapat menggunakan dan menerapkan metode

pembelajaran yang pas untuk menunjang daripada tujuan pembelajaran yang

ingin dicapai.

2.1.2 Pengertian bahasa Arab

Menurut Al-Ghalayin (Akhmad, 2016: 13) bahasa Arab adalah

kalimat-kalimat yang dipergunakan oleh orang Arab untuk mengungkapkan

tujuan-tujuan (pikiran dan perasaan mereka). Bahasa Arab adalah sebuah

bahasa yang terbesar dari segi jumlah penutur dalam keluarga bahasa semit

(sebuah kelompok bahasa yang dipertuturkan oleh lebih dari 200 juta jiwa).

Page 27: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

13

Bahasa Arab adalah kalimat yang dipergunakan oleh orang Arab dalam

berkomunikasi dan berinteraksi sosial baik secara lisan maupun tulisan. Setiap

bahasa adalah komunikatif bagi para penuturnya. Dilihat dari sudut pandang

ini, tidak ada bahasa yang lebih unggul daripada bahasa yang lain. Maksudnya

bahwa bahasa memiliki kesamarataan dalam statusnya, yaitu sebagai alat

komunikasi, dan setiap komunikasi tentu saja menuntut kesepahaman diantara

pelaku komunikasi.

Bahasa Arab merupakan bahasa yang terluas dan terkaya

kandungannya, deskripsi dan pemaparannya sangat mendetail dan dalam.

Abdul Hamid bin Yahya dalam Azhar Arsyad (Makhrus, 2012: 6) berkata:

Aku mendengar Syu‟bah berkata:

ذؼ ؼم ا ذض٠ذ ف ا ؼشت١ح فا ا ا

Artinya: pelajarilah bahasa Arab karena bahasa Arab akan menambah

(ketajaman) daya nalar.

Kedudukan istimewa yang dimiki oleh bahasa Arab diantara bahasa-

bahasa lain di dunia karena ia berfungsi sebagai bahasa Al-Qur‟an, hadits

serta kitab-kitab lainnnya. Dipilihnya bahasa Arab untuk menjelaskan

petunjuk Allah SWT. dalam Al-Qur‟an ini disebabkan masyarakat pertama

yang ditemui Al-Qur‟an adalah masyarakat berbahasa Arab dan Allah sendiri

yang memilih bahasa itu. Oleh karena itu, tidak diperkenankan seseorang

yang berbicara tentang kitab Allah ataupun hadits nabi sehingga dia mampu

menguasai bahasa Arab dan mampu mengetahui kaidah bahasa Arab, karena

Al-Qur‟an diturunkan kepada nabi Muhammad SAW. dengan menggunakan

bahasa arab. Hal ini sejalan dengan apa yang difirmankan Allah dalam Q.S

Yusuf 12:2 berbunyi:

ا ذؼم ل شءاا ػشت١ا ؼى ض ا أ

Artinya: sesungguhnya kami menurunkannya berupa Al-Qur‟an dengan

berbahasa Arab, agar kamu memahaminya (Makhrus, 2012: 7).

Menurut Arsyad (Nisa‟, 2015: 1) bahasa Arab merupakan salah satu

bahasa mayor di dunia yang dituturkan oleh lebih dari 200.000.000 umat

Page 28: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

14

manusia. Bahasa ini digunakan secara resmi oleh kurang lebih 20 negara.

Bahasa Arab mempunyai keistimewaan daripada bahasa-bahasa lainnya

karena sekaligus telah menjadi bahasa agama Islam, bahasa sumber ajaran

Islam, bahasa kitab suci Islam segingga dengan demikian sangat erat

kaitannya dengan kaum muslimin.

Bahasa Arab lebih dikenal bahasa asing di Negara Indonesia, akan

tetapi bahasa arab menjadi alat komunikasi dalam aktifitas agama Islam,

akhirnya dipandang sebagai bukan bahasa asing (Ismail Suradi Wekke,

2019:21). Bahasa arab sebagai bahasa kitab suci Al-Qur‟an dan bahasa

terakhir untuk berkomunikasi di akhirat. Tidak hanya itu, bahasa arab

dipelajari juga dalam pendidikan.

رؼ لى٠ظ تصفح ػاح سرذق اع ش لىج ئػاتشج ػذ ا م ظش

خ لأجث١ح شخ اغاا٠ظ سذذق عشأ ذ لىلأجث١ح, خ اغاا

ج دذاعش٠مح لىا ع٠ح ذرص .فمذ ظد لشدج د رؼذاشلى

ح لىلىاػذ اماعش٠مح أ رم١ذ٠ح اغش٠مح اتاع ف ، ذؼش لىا

تالإضافح لأاغح ا لىئجث١ح لأاغح اح لىلىاف١ا ذغرخذ لىا

واد .خرفح لىاذ٠ح اػاصشا لىئلأجث١ح اغح ا١ لى لىئ

غح الأجث١ح ترؼ خ اغااذؼ١ ط ذثاسلاا ظشخ غش٠مح لذ شأاز

ز ع رد اتارؼذخ خزأ٠ظ سذذق عشأ لا ط .ئلأعاا لىلاذ١١ح ا

ق غشا زأ ج .لى وصااض ر١جح ػلى امشا٠ح اتذ

,يذذ ف١ص و١ث١ح )ذذ تش١ش لىاغش٠مح ، ارم١ذ٠حاغش٠مح ا

٢0 )

Artinya:

Ketika kita mendapatkan sekilas pada makalah pengajaran pada

umumnya untuk pelajar bahasa asing Kita menemukan bahwa cara-cara

Page 29: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

15

Metode ini telah dikembangkan selama berabad-abad dalam satu metode yang

dikenal sebagai metode tradisional dari tata bahasa atau terjemahan di mana

terjemahan dari bahasa asing ke bahasa ibu digunakan, serta analisis yang

berbahasa asing ke dalam berbagai elemen gramatikal (Mahmmad Basyir &

Muhammad Faisal, 20170212)

Pembelajaran bahasa Arab merupakan bahasa asing yang telah

diajarkan di sekolah-sekolah. Ada yang berpendapat bahwa bahasa Arab

adalah mata pelajaran yang sulit. Menurut Fathul Mujib dan Nailur

Rahmawati (Isnadi, 2016: 8) dalam pembelajaran bahasa, sebaiknya guru

mampu membuat pembelajaran yang menyenangkan, menarik, dapat

menguatkan pembelajaran, dijadikan alat evaluasi dan lain sebagainya.

Bahasa Arab dalam pandangan pemerintah adalah bahasa asing. Hal ini

terbukti, misalnya dalam peraturan dan standar isi pendidikan agama islam

dan bahasa Arab. Dalam peraturan tersebut dikatakan bahwa tujuan mata

pelajaran bahasa Arab adalah sebagai berikut :

a. Mengembangkan kemampuan berkomunikasi dalam bahasa Arab, baik

lisan mapupun tulisan yang mencakup empat kecakapan bahasa yakni

menyimak (istima’), berbicara (kalam), membaca (qiroah) dan menulis

(kitabah).

b. Menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya bahasa Arab sebagai

salah satu bahasa asing untuk menjadi alat utama belajar, khususnya

dalam mengkaji sumber-sumber ajaran islam.

c. Mengembangkan pemahaman tentang saling keterkaitannya antara

bahasa dan budaya serta memperluas cakrawala budaya. Dengan

demikian siswa diharapkan memiliki wawasan lintas budaya dan

melibatkan diri dalam keberagaman budaya.

d. Bahasa Arab di Madrasah Ibtidaiyah berfungsi sebagai bahasa agama,

ilmu pengetahuan dan komunikasi. Oleh karena itu, pengajaran bahasa

Arab selalu terkait dan saling menunjang dengan pelajaran agama

lainnya. Diharapkan, siswa dapat berkomunikasi serta memahami

bacaan-bacaan dalam bahasa Arab secara sederhana. Hal ini akan

Page 30: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

16

membantu pemahaman siswa terhadap dua sumber utama islam yang

berbahasa Arab, yaitu Al-quran dan Hadits (Anjani, 2017: 8-9).

Berdasarkan penjelasan di atas penulis dapat menarik kesimpulan

bahwasanya bahasa Arab dikenal sebagai bahasa yang sukar untuk dipahami,

terlebih dalam ruang lingkup siswa yang menganggap bahasa Arab adalah

salah satu mata pelajaran yang susah untuk dipelajari, baik dilihat dari

sulitnya membaca Arab, memahami makna dan dalam melafalkan

kalimatnya. Oleh karena itu tidak sedikit dari siswa sering merasa bosan dan

tidak ada semangat untuk mempelajari bahasa Arab tersebut. Untuk itu disini

guru harus berperan aktif dalam memilah metode pembelajaran yang pas

untuk mendapatkan perhatian anak didik ketika belajar agar mereka

menikmati proses belajar dengan semangat dan menimbulkan rasa ingin tau

mereka terhadap bahasa Arab tersebut. Selain itu, tujuan daripada

mempelajari bahasa Arab ini diantaranya dapat mengembangkan kemampuan

komunikasi dengan bahasa asing baik secara lisan maupun tulisan, mampu

mengkaji sumber-sumber ajaran Islam, dan memperluas cakrawala budaya

tentang pemahaman mengenai keterkaitan antara bahasa dan kebudayaan.

2.1.3 Karakteristik dan ciri-ciri bahasa Arab

Bahasa Arab mempunyai ciri-ciri khusus yang tidak terdapat pada

bahasa-bahasa lainnya. Kekhususannya ini menjadikan bahasa yang fleksibel

dan mempunyai elastisitas yang tinggi. Berikut ini beberapa karakteristik

bahasa Arab menurut Abdul Munif (Akhmad, 2016: 18) adalah sebagai

berikut:

a. Memiliki gaya bahasa yang beragam.

keberagaman gaya bahasa Arab meliputi ragam sosial, geografis

dan idiolek. Ragam sosial merupakan ragam bahasa yang menunjukkan

stratifikasi-ekonomi penuturnya. Sementara itu ragam geografis adalah

keberagaman bahasa yang disebabkan oleh perbedaan wilayah geografis

penuturnya. Adapun keberagaman idiolek berkaitan dengan karakteristik

pribadi penutur bahasa Arab yang bersangkutan. Dengan demikian

Page 31: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

17

penulis menyimpulkan bahwa tidak hanya bahasa Indonesia yang

memiliki banyak keberagaman bahasa, akan tetapi bahasa Arab juga

memiliki banyak ragam bahasa yang digunakan oleh para penutur sesuai

dengan keberadaan wilayah si penutur, beda wilayah beda pula

pengucapan tuturan kalimatnya. Karena bahasa Arab merupakan bahasa

yang memiliki banyak kosa kata yang beragam dan memiliki satu makna

yang sama.

b. Dapat diekspresikan secara lisan dan tulisan.

Bahasa manusia yang paling utama adalah bahasa lisan,

sedangkan bahasa tulis pada hakikatnya merupakan turunan dari bahasa

lisan. Artinya penulis memahami bahwasanya bahasa Arab tentu tidak

hanya dapat diekspresikan secara lisan melainkan juga dengan tulisan,

karena indahnya susunan kalimat bahasa Arab yang membuat terkesan

indah dari segi bahasa ataupun maknanya, sehingga jika diekspresikan

dengan lisan lebih menunjukkan keindahan bahasa Arab itu sendiri

dalam pelafalannya.

c. Memiliki sistem dan aturan yang spesifik.

Artinya penulis memahami bahwa bahasa Arab tidak sembarang

diucapkan secara lisan dan dituliskan dengan tulisan, melainkan ia

memiliki sistem aturan yang khusus dalam membuat susunan kalimat

bahasa Arab yang indah diucap dan susunan kalimat yang indah ditulis

sehingga dapat dipahami kejelasan kalimat dan makna dari bahasa Arab

tersebut.

d. Memiliki sifat arbitrer.

Penulis menyimpulkan bahwasanya bahasa Arab juga memiliki

sifat arbitrer yang berarti tidak adanya hubungan wajib antara lambang

bahasa (bunyi) dengan konsep atau pengertian yang dimaksud oleh

lambang tersebut.

e. Selalu berkembang secara produktif dan kreatif.

Artinya penulis memahami bahwa bahasa Arab yang dikenal

dengan kekayaan kosa katanya sudah sangat jelas jika bahasa Arab

Page 32: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

18

selalu ada kosa kata-kosa kata baru yang ia miliki sehingga satu makna

dalam bahasa Indonesia saja ketika dalam bahasa Arab bisa menjadi dua

makna atau bahkan lebih dari itu.

f. Memiliki sistem bunyi yang khas.

Artinya dilihat dari segi pelafalannya bahasa Arab memiliki

sistem bunyi yang khas dengan banyak memperhatikan aturan dan

kaidah ketika ingin mengucapkan kalimat Arab tersebut. Salah satunya

memperhatikan dan dapat menguasai huruf-huruf hijaiyah dan cara

melafalkannya yang tidak sedikit orang fasih dalam kebenaran pelafalan

tersebut.

g. Mempunyai sitem tulisan yang khas (memiliki sistem I’rob).

Sistem ini hanya ada pada penulisan kalimat bahasa Arab untuk

mengetahui apa harakat dari kalimat Arab yang ditulis itu sehingga bisa

dimengerti makna dari kalimat tersebut. Bahkan lebih dari sekedar untuk

mengetahui harakat pada kalimat melainkan juga mengetahui kedudukan

kata perkata dalam suatu susunan kalimat bahasa Arab.

2.2 Guru dan Metode Pembelajaran Bahasa Arab

2.2.1 Pengertian guru dan perannya dalam pembelajaran bahasa Arab

Dalam Undang-Undang Guru dan Dosen Nomor 14 Tahun 2005

disebutkan bahwa guru adalah pendidik professional dengan tugas utama

mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai dan

mengevaluasi peserta didik pada Pendidikan anak usia dini jalur Pendidikan

formal, Pendidikan dasar dan menengah. Dalam konteks ini guru dimaknai

sebagai figur seorang pemimpin, sosok arsitektur yang dapat membentuk jiwa

dan watak peserta didik, yang mempunyai kekuuasaan fundamental untuk

membentuk dan membangun kepribadian peserta didik menjadi seseorang

manusia yang berguna bagi agama, nusa, bangsa dan kehidupan social. John

Dewy menyatakan bahwa “Education is the fundamental method of social

progress and reform”. (Alatas, 2020: 25-26).

Page 33: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

19

Tugas dalam mendidik merupakan rangkaian dari proses belajar

mengajar, memberikan dorongan, memuji, memberi contoh dan membiasakan.

Kemendiknas (2000) mengindikasikan bahwa tugas utama guru antara lain

adalah sebagai berikut:

a. Tugas guru sebagai pengajar (instruksional).

Sebagai pengajar, guru bertugas merencanakan program

pengajaran, melaksanakan program yang telah disusun dan melaksanakan

penilaian setelah program itu dilaksanakan.

b. Tugas guru sebagai pendidik (educator).

Sebagai pendidik, guru bertugas mengarahkan peserta didik pada

tingkat kedewasaan yang berkepribadian sempurna.

c. Tugas guru sebagai pemimpin (managerial).

Sebagai pemimpin, guru bertugas memimpin dan mengendalikan

diri sendiri, peserta didik dan mayarakat yang terkait, menyangkut upaya

pengarahan, pengawasan, pengorganisasian, pengontrolan, partisipasi atas

program yang dilakukan oleh Darmadi (Alatas, 2020: 26).

Menurut Nana Sudjana (Windaningrum, 2013: 2) fungsi utama guru

dalam proses pendidikan adalah melakukan proses belajar mengajar, dimana

sebelum proses belajar mengajar guru merencanakan pengajaran (RPP), baru

melaksanakan pembelajaran serta yang terakhir yaitu megevaluasi. Dalam

proses Pendidikan guru tidak hanya mengajar namun juga mendidik. Menurut

Subandijah (Windaningrum, 2013: 3) guru memegang peran yang amat

penting, yaitu mengatur dan dan mengemudikan bahtera kelas. Bagaimana

suasana kelas berlangsung merupakan hasil dari kerja guru dan siswa atas

dasar hubungan timbal balik yang berlangsung dalam situasi edukasi untuk

mencapai tujuan tertentu. Kegiatan belajar mengajar itu dapat terwujud dan

berlangsung dengan sempurna apabila terdapat komponen-komponen yang

saling menunjang serta mendukung. Komponen-komponen proses belajar

mengajar itu meliputi tujuan yang ingin dicapai, materi atau bahan yang akan

Page 34: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

20

diajarkan, siswa yang belajar, guru yang mengajar, metode yang digunakan,

situasi dan kondisi yang ada serta evaluasi atau penilaian.

Berdasarkan pengertian dan penjelasan di atas penulis menyimpulkan

bahwasanya guru merupakan aktor atau pelaku utama dalam kegiatan

pembelajaran, karena guru dijadikan sebagai panutan bagi peserta didiknya

dalam hal ilmu pengetahuan. Selaku pelaku utama, guru harus bisa berperan

sebagai aktor yang mampu memberikan contoh serta pengajaran yang baik

kepada siswa. Dalam hal ini guru berhak menentukan strategi dan metode apa

yang akan digunakan untuk mencapai tujuan pembelajaran yang pas agar

siswa dapat memahami dengan baik atas penjelasan yang disampaikan guru

ketika kegiatan pembelajaran berlangsung. Akan tetapi tidak menutup

kemungkinan untuk siswa hanya fokus mendengar dan mencatat atas

penjelasan dari guru itu melainkan respon siswa juga dituntut agar siswa

dapat berpikir dan lebih memahami atas penjelasan yang disampaikan guru

tersebut serta mampu mengaplikasikan ilmu yang ia dapat terhadap

kesehariannya. Tidak hanya itu, sebelumnya guru harus sudah

mempersiapkan rancangan pembelajaran terkait materi apa yang akan ia

sampaikan agar ia benar-benar telah menguasai materi pembelajarannya

sendiri sebelum ia ajarkan kepada siswa.

2.2.2 Metode guru dalam meningkatkan kemampuan bahasa Arab

Menurut arti bahasa metode ialah cara sistematis dan terpikir secara

baik untuk mencapai tujuan, oleh Tim Prima Pena tt, 448 (Samiudin, 2, 2016:

114) Metode dalam bahasa Arab dikenal dengan istilah thariqah yang berarti

langkah-langkah strategis dipersiapkan untuk melakukan pekerjaan.

Sedangkan menurut istilah, metode adalah cara atau jalan yang harus

ditempuh/dilalui untuk mencapai tujuan, oleh Ramayulis (Samiudin, 2, 2016:

114).

Pentingnya metode untuk mencapai tujuan pembelajaran adalah salah

satu cita-cita yang akan dicapai dalam kegiatan belajar mengajar. Dalam

mengembangkan kegiatan belajar mengajar, guru pasti berusaha mencapai

tujuan semaksimal mungkin. Salah satu usaha tersebut adalah menggunakan

Page 35: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

21

metode (cara/tekhnik) mengajar. Metode adalah salah satu alat untuk

mencapai tujuan pembelajaran, jadi guru sebaiknya menggunakan metode

yang dapat menunjang kegiatan belajar mengajar shingga dapat dijadikan

sebagai alat yang efisien untuk mencapai tujuan (Samiudin, 2, 2016: 118).

Istilah metode dan strategi adalah dua definisi dalam pembelajarn

yang paling banyak menimbulkan kerancuan dan pertanyaan. Ada sebagian

kalangan yang mengidentikkan kedua istilah tersebut, namun banyak juga

yang membedakan antara keduanya. Banyak kalangan mencoba untuk

memberi jawaban atas persoalan tersebut, akan tetapi tidak berarti polemik

mengenai kedua istilah itu berhenti (Fanani, 2, 2014: 173).

Menurut Oemar Hamalik (Fanani, 2, 2014: 173-174) menyatakan

bahwa metode adalah cara untuk menyampaikan materi pembelajaran dalam

upaya mencapai tujuan kurikulum. Definisi tersebut menegaskan bahwa

metode pembelajaran ialah: 1) cara, 2) untuk menyampaikan, 3) materi

pembelajaran, 4) sebagai upaya mencapai tujuan kurikulum. Ia menegaskan

bahwa didalam metode ada prosedur. Namun ia menyatakan bahwa istilah

metode terlalu menekankan kegiatan guru, sehingga untuk masa sekarang

diganti dengan istilah strategi yang lebih menekankan kegiatan siswa. Disisi

lain, Hamalik mengungkapkan definisi strategi pembelajaran yang berbeda

dengan definisi metode diatas. Ia menyatakan bahwa strategi pembelajaran

adalah metode dan prosedur yang ditempuh oleh siswa dan guru dalam proses

pembelajaran semi mencapai tujuan instruksional berdasarkan materi

pengajaran tertentu dan dengan bantuan unsur penunjang tertrntu pula.

Dari pengertian di atas dapat ditarik kesimpulan oleh penulis

bahwasanya metode adalah suatu kegiatan yang sangat erat kaitannya untuk

mencapai tujuan pembelajaran yang baik dan meningkat, karena yang

berperan dalam penggunaan metode itu sendiri adalah guru dengan tujuan

memahami anak didik terhadap materi yang ia sampaikan, dengan metode

juga diharapkan guru bisa menciptakan situasi belajar mengajar yang berbeda

dari hari ke hari untuk membuat anak didik tidak merasa bosan dan terus

semangat dalam kegiatan pembelajaran.

Page 36: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

22

Dalam Djamarah dan Asman Zain (Samiudin, 2, 2016: 125-128)

menjelaskan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi pemilihan metode

sebagai berikut:

a. Anak didik

Anak didik adalah manusia berpotensi yang menghajatkan

pendidikan. Di sekolah gurulah yang berkewajiban untuk mendidiknya. Di

ruang kelas guru akan berhadapan dengan sejumlah anak didik dengan

latar belakang kehidupan yang berlainan.

b. Tujuan

Tujuan adalah sasaran yang dituju dari setiap kegiatan belajar

mengajar. Tujuan dalam pendidikan dan pengajaran berbagai-bagai jenis

dan fungsinya. Tujuan pembelajaran merupakan tujuan intermedier

(antara), yang paling berlangsung dalam kegiatan belajar mengajar di kelas

c. Situasi

Situasi kegiatan belajar mengajar yang guru ciptakan tidak

selamanya sama dari hari ke hari. Pada suatu waktu boleh jadi guru ingin

menciptakan situasi belajar mengajar di alam terbuka, yaitu di luar

ruangan sekolah. Maka guru dalam hal ini tentu memilih metode mengajar

yang sesuai dengan situasi yang diciptakan itu. Dilain waktu, sesuai

dengan sifat bahan dan kemampuan yang ingin dicapai oleh tujuan, maka

guru menciptakan lingkungan belajar anak didik secara berkelompok.

d. Fasilitias

Fasilitas merupakan hal yang mempengaruhi pemilihan dan

penentuan metode mengajar. Fasilitas adalah kelengkapan yang

menunjang belajar anak didik di sekolah. Lengkap tidaknya fasilitas

belajar akan mempengaruhi pemilihan metode mengajar.

e. Guru

Setiap guru mempunyai kepribadian yang berbeda. Seorang guru

misalnya kurang suka berbicara, tetapi seorang guru yang lain suka

berbicara, seorang guru yang bertitel sarjana pendidikan keguruan berbeda

dengan guru yang sarjana bukan pendidikan dan keguruan di bidang

Page 37: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

23

penguasaan ilmu kependidikan dan keguruan. Guru yang sarjana

pendidikan dan keguruan barangkali lebih banyak menguasai metode-

metode mengajar, karena memang dia dicetak sebagai tenaga ahli di

bidang keguruan dan wajar saja dia menjiwai dunia guru.

Berdasarkan uraian di atas penulis dapat menarik kesimpulan

bahwasanya segala faktor-faktor dalam pemilihan metode dalam pembelajaran

itu sangat penting dan sangat erat hubungannya antara faktor satu dengan

faktor lainnya, mengapa demikian karena faktor-faktor tersebut digunakan

untuk saling melengkapi dalam mencapai tujuan pembelajaran yang ingin

dicapai.

Berikut adalah contoh penggunaan metode pembelajaran bahasa Arab

dengan empat keterampilan berbahasa, yaitu sebagai berikut:

a. Pengajaran kemahiran menyimak.

Radliyah Zaenuddin, dkk (Shodiq, 1, 2018: 140-146)

menyebutkan bahwa kemahiran menyimak tidak perlu dilatih secara

khusus, karena ia akan tumbuh dengan sendirinya sebagaimana halnya

belajar berjalan dan berbicara pada masa balita. Namun berdasarkan

penelitian lmiah membuktikan bahwa sebagian besar orang hanya dapat

menyerap 30% saja dari pengetahuan yang didengarnya dan hanya dapat

mengingat 25% dari apa yang ia serap dari pengetahuan itu. Oleh karena

itu, agar dapat meningkatkan daya serap pengetahuan yang didengarnya

maka kemahiran menyimak perlu dilatih secara khusus. Jadi penulis

dapat menyimpulkan bahwa dengan menyimak mampu menambah daya

serap kita terhadap pengetahuan yang kita dapatkan, untuk itu

diperlukan pengajaran kemahiran menyimak khusus dalam pembelajaran

bahasa Arab, agar dapat mengurangi kesulitan dalam menguasai serta

memahami bahasa Arab tersebut.

b. Pengajaran kemahiran berbicara.

Yang dimaksud kegiatan berbicara dalam bahasa Arab adalah

mengucapkan suara-suara bahasa Arab dengan benar menurut pakar

bahasa itu. Keterampilan berbicara dapat terwujud setelah keterampilan

Page 38: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

24

menyimak dan mengucapkan kosa kata bahasa Arab. Bagi peserta didik

yang memiliki kecerdasan linguistic dapat dikembangkan dengan

metode “qisatun qasiroh” (cerita pendek). Guru meminta peserta didik

untuk membuat cerita pendek yang pernah dialami dan berkesan. Peserta

didik diminta untuk bercerita secara bergantian di depan kelas, setelah

selesai guru memberikan saran perbaikan yang jika diperlukan. Penulis

menyimpulkan bahwa kemahiran berbicara ini dapat dikuasai setelah

kemahiran menyimak, mengapa demikian, karena apabila sudah dapat

memahami atas apa yang didengar, maka dengan sendirinya bisa

mengucapkan atas apa yang telah diserap dalam kegiatan menyimak

tersebut.

c. Pengajaran kemahiran membaca.

Pengajaran kemahiran membaca (qira’ah) pada prinsipnya

mengupayakan pembelajaran membaca melalui kegiatan pembelajaran

aktif yang dapat mengembangkan profil intelegensi peserta didik dan

atau dalam prosesnya sangat memperhatikan ragam intelegensi mereka

sebagai dasar implementasi kurikulum. Pembelajaran qira’ah menurut

tinjauan teori multiple inteliigences yang paling dominan adalah

inteligensi linguistik atau word smart. Hal ini karena qira’ah merupakan

kegiatan yang berkaitan dengan teks. Metode yang bisa dikembangkan

dalam pembelajaran qira’ah ini adalah “qiraah mumti’ah” (membaca

yang menyenangkan). Artinya pada pembelajaran bahasa Arab juga

mengupayakan kemahiran membaca untuk lebih dapat menguasai empat

keterampilan berbahasa. Karena jika sudah baik dalam membaca akan

lebih mudah memahami makna daripada kalimat yang dibaca. Pada

tahap ini juga, sebaiknya guru memberikan bahan bacaan yang menarik

agar peserta didik lebih semangat dan besarnya rasa ingin tau mereka

terhadap arti dari cerita atau pengetahuan yang ia baca sehingga bisa

meningkatkan intelegensinya.

d. Pengajaran kemahiran menulis.

Page 39: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

25

Keterampilan menulis dalam bahasa Arab dikenal dengan istilah

“ta’bir tahriri atau insya’” yang dibagi menjadi dua macam yaitu:

mengarang terstruktur dan mengarang bebas. Dalam hal ini penulis

menyimpulkan bahwa metode pengajaran menulis juga sangat

diperlukan untuk melatih anak didik mampu menuangkan apa yang

mereka pikirkan dan rasakan ke dalam sebuah susunan kalimat yang

indah dengan bahasa Arab baik dengan mengarang terstruktur ataupun

mengarang bebas (Shodiq, 1, 2018: 140-146).

2.2.3 Metode pembelajaran dan model pembelajaran bahasa Arab

Adapun metode-metode pembelajaran bahasa yang telah disajikan

menurut (A.R. Ridwan, 2011), sebagai berikut:

a. Metode Langsung (Ath-Thariqahtu I-Mubasyirah)

Metode langsung atau dalam bahasa arab disebut Ath-Thariqatu I-

Mubasyirah adalah pendidik langsung memakai bahasa pembelajaran atau

bahasa pengantar lainnya, penjelasan serta maksud kalimat-kalimat yang

diucapkan oleh pendidik tetap menggunkan bahasa yang dipelajari serta

memperagakan, berekspresi atau gambar-gambar.

b. Metode Dengar-Ucap (Ath-Tariqatu S-Sam’iyyatu Sy-Syafawiyyah)

Metode dengar-ucap dalam bahasa inggris disebut audiolingual

method sedangkan dalam bahasa arab disebut Ath-tariqatu s-sam’iyyatu

sy-syafawiyyah. Metode ini merupakan dengan mendahulukan latihan

pendengaran terlebih dahulu kemudian melatih untuk berbicara, melatih

membaca dan melatih menulis.

c. Pembelajaran bahasa komunitas (Ath-Tariqatu I-Istijabatu I-

Jasmaniyyatu I-Kamilah)

Metode pembelajaran bahasa komunitas dalam bahasa inggris

disebut community language learning sedangkan dalam bahasa arab

disebut ath-tariqatu i-istijabatu i-jasmaniyyatu i-kamilah. Muncul sekitar

tahun 1970-an, berkembang dari pemikiran dibidang psikologi tentang

Page 40: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

26

pentingnya faktor efektif, yaitu sikap, emosi, prasaan, motifasi dalam

pembelajaran bahasa asing.

d. Metode komunikatif (Ath-Thariqatu I-Ittishaliyyah)

Metode komunikatif atau dalam bahasa arab disebut ath-thariqatu

i-ittishaliyyah ialah jenis dalam kegiatan metode ini tidak dibatasi atau

tidak ditentukan secara kaku selama jenis kegiatan pembelajaran dan

latihan yang diberikan berorientasi pada pencapaian tujuan komunikatif,

antara saling menyampaikan maksud atau memberikan informasi dengan

tetap memiliki tujuan dalam berkomunikasi, pelajaran lebih ditekankan

pada makna (ma’na) daripada bentuk (syakl).

e. Metode eklektika (Ath-Thariqatu I-Intiqa’iyyah)

Metode eklektika dalam bahasa arab disebut ath-thariqatu i-

intiqa’iyyah, metode ini merupakan metode pembelajaran bahasa. Metode

ini tidak berdasarkan atas teori linguistic atau psikologi akan tetapi

metode ini diterapkan berdasarkan kondisi kelas atau penyesuaian

terhadap peserta didik.

f. Respons Fisik Total (Ath-Thariqatu I-Istijabatu I-Jasmaniyyatu I-

Kamilah)

Dapat dikatakan bahwa metode respons fisik total adalah metode

pengajaran bahasa yang dibangun sesuai koordinasi berbicara atau ujaran

yang tindakan/ekspresi, bahasa diajarkan dengan mengaktifkan seluruh

gerakan tubuh.

Page 41: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

27

2.3 Pembelajaran Muthala’ah

2.3.1 Pengertian muthala’ah

Kata muthala’ah berasal dari bahasa Arab (طاغ) yang berarti

membaca, membaca dengan teliti dan menelaah. Sedangkan menurut istilah,

muthala’ah berarti kegiatan menelaah sebuah pelajaran secara teliti dan

mendalam. Pelajaran muthala’ah merupakan salah satu mata pelajaran yang

biasanya dipelajari oleh para santri di pondok pesantren. Pelajaran muthala’ah

ini berisi kisah-kisah inspiratif yang mengandung pesan positif yang sebagian

isinya diambil dari beberapa hadits Rasulullah SWA. Dalam pelajaran ini,

para santri akan dituntut untuk memahami teks-teks berbahasa Arab beserta

kuncinya, karena memang ditulis dengan teks Arab.

Ulin Nuha menyebutkan (Chusna, 2, 2018: 158) muthala’ah adalah

nama lain dari mata pelajaran keterampilan membaca atau yang sering dikenal

dengan istilah qira’ah dalam bahasa Arab. qira’ah atau disebut dengan

keterampilan membaca, yaitu kemampuan mengenali dan memahami isi

sesuatu yang tertulis (lambang-lambang tertulis) dengan melafadzkan atau

mencernanya didalam hati. Pada hakikatnya membaca adalah proses

komunikasi antara pembaca dengan penulis melalui teks yang ditulisnya.

Dalam makna yang lebih luas Acep Hermawan berpendapat (Chusna,

2, 2018:158) membaca tidak hanya terpaku pada kegiatan melafadzkan dan

memahami makna bacaan dengan baik, yang hanya melibatkan unsur kognitif

dan psikomotorik, namun lebih pada menyangkut penjiwaan atas isi bacaan.

Tujuan membaca diantaranya dapat melatih siswa untuk terampil membaca

huruf Arab dan Al-quran secara baik, fasih, lancar dan melatih siswa untuk

mengerti dan memahami apa yang dibaca, serta diharapkan siswa dapat

membahas dan meneliti buku-buku agama, karya para ulama dan pemikir

islam yang umumnya karya-karya beliau ditulis dengan bahasa Arab oleh Wa

Muna (Chusna, 2, 2018: 158).

Dari pengertian di atas penulis menyimpulkan bahwasanya muthala’ah

adalah mata pelajaran yang ditulis dalam bentuk cerita dengan kegiatan

Page 42: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

28

membaca, artinya komunikasi antara pembaca dan penulis tersampaikan lewat

cerita pada mata pelajaran muthala’ah tersebut. Pada kegiatan membaca ini

juga tidak sepenuhnya dengan melafadzkan secara lisan suatu bacaan itu

melainkan juga harus menjiwai isi dari pada bacaan yang dibaca agar bisa

sepenuhnya memahami kalimat perkalimat bahasa serta dapat membuat

pembaca mampu memahami hikmah yang terkadung dalam cerita.

Kegiatan muthala’ah adalah cara mengajar dimana guru memberikan

materi ajar dengan cara mengulang-ulang materi tersebut dengan harapan

siswa bisa mengingat lebih lama materi yang disampaikan. Satu proses yang

penting dalam pembelajaran adalah pengulangan/latihan atau praktek yang

diulang-ulang. Baik latihan mental dimana seseorang membayangkan dirinya

melakukan perbuatan tertentu maupun latihan motorik yaitu melakukan

perbuatan secara nyata merupakan alat-alat bantu ingatan yang penting. Proses

pengulangan juga dipengaruhi oleh taraf perkembangan seseorang. Metode

pengulangan dilakukan oleh Rasulullah SAW. Ketika menjelaskan sesuatu

yang penting untuk diingat para sahabat (Ramayulis, 2008: 23).

Muthala’ah juga disebut qiraah (membaca) yaitu pelajaran membaca

yang sasarannya agar siswa dapat membaca dengan benar dan memahami apa

yang dibaca (Bumi Damai Al-Arifin: 2014). Membaca berasal dari kata baca

yang mendapatkan awalan mem-, didalam kamus besar bahasa Indonesia telah

dijelaskan bahwa membaca adalah melihat serta memahami isi dari apa yang

tertulis (dengan melisankan atau hanya dalam hati) oleh Depdikbud, Kamus

Besar Bahasa Indonesia, Jakarta: Balai Pustaka, 1990: 593 (Maulani, 2012:

13).

Menurut Syamsuddin, Zainal dkk (Maulani, 2012: 13) keterampilan

membaca sendiri mengandung dua aspek atau pengertian. Pertama, mengubah

lambang tulis menjadi lambang bunyi dan kedua menangkap arti dari situasi

yang dilambangkan dengan simbol-simbol tulisan dan bunyi tersebut.

Membaca merupakan salah satu dari empat keterampilan berbahasa, sehingga

membaca sangat penting untuk keberhasilan mempelajari Bahasa.

Page 43: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

29

Berdasarkan pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa mata

pelajaran muthala’ah merupakan mata pelajaran yang disajikan dalam bentuk

cerita bahasa Arab yang mengadung kisah-kisah inspiratif disertai dengan

pesan-pesan dan ibroh (hikmah) yang menarik didalamnya. Kegiatan

muthala’ah ini dilakukan dengan membaca dan menelaah bacaan dalam cerita

yang lebih menjadikan siswa sebagai sasarannya agar siswa bisa membaca

dengan baik dan memahami atas apa yang ia baca. Kegiatan muthala’ah ini

diajarkan dengan cara dimana guru meminta siswa untuk mengulangi materi

sebelumnya sebelum memasuki materi selanjutnya dengan tujuan agar siswa

dapat mengingat lebih lama terhadap materi lama yang telah dipelajari.

Begitupun pada materi baru siswa juga tetap diminta untuk terus mengulang

kalimat yang telah disampaikan guru secara Bersama-sama, untuk mencapai

tujuan pembelajaran yang baik dan bisa dimengerti oleh siswa secara

keseluruhan daripada materi pembelajaran.

Dalam membaca arab ini juga ada beberapa kesulitan-kesulitannya

(Maulani, 2012: 14-15), antara lain sebagai berikut:

a. Memahami tulisan.

Tulisan dengan menggunakan huruf Arab sangat berbeda dengan

tulisan yang menggunakan huruf latin. Untuk menulis dengan

menggunakan huruf arab dimulai dari arah kanan ke kiri, sedangkan

menulis dengan huruf latin dimulai dari arah kiri ke kanan begitu juga

membacanya yaitu dari arah kiri ke kanan.

b. Memahami perbedaan huruf.

Perbedaan huruf menjadi permasalahan, terutama bagi pelajar

pemula. Seperti kita ketahui bahwa bentuk huruf dalam huruf latin berbeda

sekali dengan huruf dalam bahasa Arab. Dalam Bahasa araba dan huruf-

huruf tertentu yang ketika diletakkan di awal, tengah dan akhir berbeda

atau berubah bentuk.

c. Menguasai tanda baca.

Tanda baca dalam huruf latin mempunyai perbedaan dengan tanda

baca dalam huruf arab. Dalam huruf latin kita mengenal adanya tanda

Page 44: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

30

seperti (titik, koma, titik koma, titik dua, tanda petik, tanda seru dan

sebagainya) sedangkan huruf arab kita mengenal beberapa tanda baca

seperti (fathah, dhommah, kasroh, tanwin, syaddah, tanda Panjang dan

sebagainya).

2.3.2 Tujuan pembelajaran muthala’ah

Berikut ini adalah tujuan dari pembelajaran muthala’ah (Bumi Damai

Al Arifin, 2014) adalah sebagai berikut:

a. Melatih anak didik terampil membaca huruf Arab dan Al-Quran

dengan meperhatikan tanda-tanda baca.

b. Dapat membedakan bacaan antara huruf satu dengan huruf lainnya,

antara kalimat bahasa yang samar, sehingga fasih lafadznya, lancar

membacanya serta benar dan tepat sesuai bacaan.

c. Dapat mensyiarkan dan melantunkan gaya bahasa Arab dan Al-quran

secara tepat, menarik hati kita supaya kita senang mendengarkannya.

d. Melatih anak didik untuk dapat membaca dan mengerti serta paham

apa yang dibacanya.

e. Agar anak didik dapat membaca, membahas dan meneliti buku-buku

agama, karya-karya ulama besar dan pemikir islam yang umumnya

karya mereka ditulis dalam bahasa Arab.

Berdasarkan tujuan pembelajaran muthala’ah di atas penulis

menyimpulkan bahwa kegiatan pembelajaran muthala’ah ini menekankan

kepada kemampuan siswa agar dapat memahami dan menguasai bahasa Arab

seutuhnya, baik dari terampil membaca huruf Arab dan Al-Quran dengan

banyak memperhatikan tanda-tanda baca didalamnya, dapat membedakan

antara huruf satu dengan huruf lainnya, fasih dalam melafalkan kalimat Arab

dan melantunkan gaya bahasa Arab dan Al-Quran dengan baik dan tepat serta

memahami atas apa yang ia baca dan yang ia lantunkan dan mampu

membahas, meneliti serta mengkaji sumber-sumber agama.

Page 45: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

31

2.3.3 Metode pembelajaran muthala’ah

Berikut ini adalah macam-macam metode muthala’ah (Bumi Damai

Al Arifin, 2014) adalah sebagai berikut:

a. Tajmi, yaitu membaca dengan melakukan terlebih dahulu,

menampilkan huruf-huruf yang terpisah-pisah, lalu murid-murid

disuruh menyatukannya dalam bentuk jumlah yang sempurna.

Contohnya:

استظ ت١ اذشف ارا١ح در ذى و١ح ف١ذج

ذسعح menjadi س ط د ج -

ؼ menjadi ؼ -

عثسج menjadi ج ط س ب -

وراب menjadi خ ا ن ب -

b. Muwa’imah/muwafiqah yaitu latihan dengan melakukan latihan

penglihatan dan latihan membaca cepat. Ini baiknya diterangkan pada

tingkat pemula.

Muwa’imah mufradat. Contoh:

اىح اغاتمح االشأ تغشػح ش ضغ خغ

٠صذ صذ ٠صذ اصخ صاح -

دساجح داسجح جشادج ذاسض دساجح -

عح شح عح غح صح -

Muwa’imah jumal, latihan ini hamper sama dengan latihan yang lalu,

hanya bedanya, disini murid dituntut membaca jumlah dengan sempurna.

Contoh:

0ضغ خظ ذذد جح ر ذغاتك اجح الا

- ٠غافش اتشا١ ا تذ

Page 46: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

32

- اتشا١ ٠غافش ا تذ

- ٠غافش اتشا١ ثذ

- ٠غافش اتشا١ ا تذ

- ٠غافش اتشا١ ا تذ

Cara mengajarkan membaca pada tingkat pemula, dapat dilakukan dengan

cara sebagai berikut :

a. Guru menuliskan tanggal hijriyyah dan miladi di papan tulis.

b. Guru memulai dengan pendahuluan yang sesuai denga acara pelajaran,

lalu dituliskan judulnya di papan tulis.

c. Guru memperhatikan alat peraga yang menarik, lalu bertanya jawab

dengan murid tentang isi bacaan yang akan dibaca oleh murid-murid.

Sambil mempergunakan alat-alat peraga. Dalam tanya jawab ini guru

memakai kata-kata dan kalimat-kalimat yang sukar dalam bacaan itu, lalu

ditanyakan artinya kepada murid-murid. Kalau mereka tak dapat

menjawab, baru guru sendiri menerangkan.

d. Guru menyuruh murid-murid mengeluarkan buku bacaan, dan

meletakannya di atas meja denga teratur, lalu menyuruh membuka

halaman yang akan dibaca.

e. Guru membaca materi bacaan seluruhnya dengan terang dan perlahan-

lahan.

f. Kemudian membaca satu bagian dari bacaan itu, apabila berjumpa

kata-kata yang sulit, hendaklah diterangkan artinya, atau kalimat yang

sukar hendaklah diterangkan maksudnya bersama-sama dengan murid-

murid, lalu dituliskan di papan tulis. Guru memegang buku bacaan

dengan tangan kiri, tetapi jangan tertutup mukanya oleh buku itu, lalu

Page 47: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

33

berdiri di tempat yang baik, sehingga ia dapat melihat semua murid.

Kemudian guru membaca sebagai contoh bagi murid murid.

g. Guru menyuruh murid yang terpandai untuk membaca bagian yang

pertama, kemudian murid yang lain berganti seorang demi seorang.

Kalau ucapan mereka kurang baik, hendaklah guru menyuruh mengulang

membaca untuk jadi contoh. Kalau ada kata-kata yang sulit

mengucapkannya, hendaklah guru mengucapkannya beberapa kali, dan

disuruh murid-murid mengikutinya bersama-sama, sehingga sampai baik

ucapan mereka, kalau bacaan murid waktu membaca, hendaklah

ditunggu sampai sempurna bacaanya, kemudian disuruh murid yang lain

membetulkan, barulah guru sendiri membetulkanya.

h. Setelah pandai murid-murid membaca dengan pertama dengan baik,

hendaklah disuruh murid-murid menerangkan arti dan maksudnya.

i. Kemudian guru berpindah pada bagian kedua, menurut sistem bagian

yang pertama itu, dan begitulah seterusnya sampai akhir.

j. Setelah selesai menyuruh membaca bagian demi bagian , guru

menyuruh murid-murid membaca semua bagian dari awal sampai

akhirnya, sekali dua kali menurut waktu yang disediakan untuk membaca

itu, kemudian guru menyuruh murid-murid menerangkan arti dan

maksudnya dari bacaan itu seluruhnya, serta ibrah yang dapat diambil

dari padanya, lalu diperhubungkan dengan kehidupan sehari-hari mereka

di masyarakat. Murid-murid yang lemah, guru harus menolongnya,

supaya mengikuti murid yang kuat. (Rosyidin, 2006: 15)

2.3.4 Metode bahasa Arab pada pembelajaran muthala’ah

Berikut ini adalah macam-macam metode bahasa Arab pada

pembelajaran muthala’ah (Amrulloh, 2009: 9-11) adalah sebagai berikut:

a. Apersepsi dan pre test, artinya setiap awal pelajaran hendaklah

dimulai dengan apersepsi dan pre test. Pre test yaitu menghubungkan

pelajaran yang telah diberikan dengan pelajaran yang akan disajikan,

Page 48: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

34

sehingga pengajaran menjadi konstektual dan relevan. Sedangkan

apersepsi ialah agar perhatian anak didik terpusat kepada pelajaran.

Pre test juga untuk mengukur batas penguasaan murid terhadap

pelajaran yang telah diberikan untuk diberikan pelajaran baru;

b. Sebelum guru membaca pelajaran yang akan dipelajari, suruhlah anak

didik untuk membuka buku bacaannya jika ada, dan menyimak bacaan

gurunya secara baik dan tertib. Setelah selesai membaca adakanlah

tanya jawab dengan anak didik, sehingga siswa bisa mengerti dan

paham betul mengenai bacaan tersebut;

c. Guru membacakan kata-kata yang terdapat pada judul pelajaran itu

dengan jelas. Bila tidak ada, maka guru memilih kata-kata dalam

pelajaran muthala’ah itu yang dianggap sukar dan menulisnya diatas

papan tulis dan membacakannya, kemudian menyuruh sebagian murid

untuk mengulanginya;

d. Guru membacakan potongan-potongan kalimat seluruhnya dengan

memperhatikan ciri-ciri bacaan yang baik (fasih);

e. Guru menjelaskan pengertian kata-kata sulit yang terdapat dalam

kalimat pertama dari bacaan tersebut, dengan berpedoman pada

susunan kalimat itu sendiri atau pemakaian kata dalam kalimat,

kemudian dia menulis kata-kata sulit itu bersama artinya dipapan tulis,

setelah itu dia mulai menyuruh murid membacanya;

f. Guru membacakan potongan kalimat pertama untuk menjadi contoh

dengan bacaan yang bagus (fasih). Selanjutnya menyuruh sebagian

murid untuk membacanya sampai mereka fasih. Cara membetulkan

bacaan yang salah ialah melalui murid itu sendiri, jika

memungkinkan.

g. Apabila guru sudah merasa bahwa murid sudah baik bacaannya baris

yang pertama, dan mereka sudah memahami artinya, maka dia

memerintahkan mereka membuka bukunya, kemudian mereka

mengadakan tanya jawab bersama tentang arti-arti kata yang terdapat

Page 49: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

35

dalam kelompok berikutnya dengan saling melontarkan pertanyaan

dari masing-masing kelompok tersebut;

h. Cara penyajian kelompok-kelompok berikutnya sama dengan cara

penyajian kelompok sebelumnya.

2.4 Pembelajaran Bahasa Arab Maharah Qiraah

2.4.1 Pengertian maharah qiraah

Secara etimologi kata maharah qiraah berasal dari bahasa Arab dari

kata جش , merupakan bentuk masdar dari ٠ش-ش yang berarti pandai

atau mahir oleh A Warson Munawwir, 1997: 1460 (Rahman, 2, 2017: 157).

Adapun kata qira’ah لشاءج bentuk masdar dari kata ٠مشأ-لشأ yang artinya

membaca (Ibid: 1184). Secara terminologi kata maharah adalah kemahiran

atau keterampilan yang harus dikembangkan dalam pembelajaran bahasa oleh

M Faraj Abd Hafizh dkk, 1442 H: 101 (Rahman, 2, 2017: 158).

امشاءج امذسج ػ ارؼشف ػ اذشف اىاخ

فىاس, ار أ غما ذشجح ز اشص ا اذذي ػ١ ؼا ا

امشاءج ػ١ح ٠شاد تا اصح ت١ غح اىلا اشصاىرات١حص. ش

٠ش ث١ دافظ أ امشاءج ػ١ح ارؼشف ذغس زا اف.

ػ اشص اىرتح أ اغثػح ار ذغرؼذ ؼا ذىد

خلاي اخثشجاغاتمح ماسئ ف صسج فا١ أدسن ضا١ا

ؼ١ح. فاسج امشاءج ذش ػ0 اشؤ٠ح غ ارفى١ش, ارذ١ اال

اصذ ارشوث, ذ١ذ الافىاس اجذ٠ذج امشأج ف ضء

(Hunainah dkk, 2, 2019:75) .اخثشاخ اغاتمح

Menurut Hermawan (Rathomi, 1, 2019: 562) maharah qiraah adalah

kemahiran berbahasa yang kegiatan latihannya dilakukan setelah latihan

kemahiran berbicara. Secara umum, kegiatan membaca merupakan proses

Page 50: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

36

komunikasi antara pembaca dengan penulis melalui teks bacaan. Kemampuan

membaca teks Arab sangat bergantung pada pemahaman si pembaca terhadap

qawaid atau gramatika dalam bahasa Arab. Gramatika tersebut meliputi ilmu

nahwu (sintaksis) dan shorof (morfologi). Kemampuan ini akan sangat

mempengaruhi pembaca dalam memahami isi atau arti dari yang dibaca. Maka

dari itu, urutan dalam kemahiran membaca bukanlah membaca untuk

memahami, akan tetapi memahami gramatika terlebih dahulu bisa membaca

teks dengan benar.

Sebagaimana penjelasan di atas penulis dapat menyimpulkan

bahwasanya membaca merupakan komunikasi tertulis antara penulis dan

pembaca melalui teks bacaan yang dituangkannya kedalam sebuah cerita

dalam teks bahasa Arab. Tersampainya maksud dan tujuan penulis dalam

menyampaikan isi bacaannya adalah dilihat dari pemahaman pembaca dalam

memahami dan memaknai tulisan yang ia baca, untuk itu pembaca perlu

memperhatikan sistem atau aturan baca yang ada pada bahasa Arab yang

dikenal dengan qawaid atau gramatika bahasa dalam bahasa Arab.

Sholeh Abdul Qodir Al Bakriy (Musyafak, 2015: 2) mengatakan salah

satu keterampilan yang ingin dicapai dan sangat dibutuhkan dari pembelajaran

bahasa Arab adalah keterampilan membaca (reading skill) yang sering dikenal

dengan sebutan (maharah al-qira’ah). Tidak dapat disangkal lagi, membaca

adalah tangga untuk mencapai ilmu pengetahuan yang akan membawa

manusia ke tingkat kehidupan yang mulia dan jaya.

Oleh karena itu, keterampilan membaca merupakan sarana yang sangat

penting untuk mengetahui suatu ilmu baik ilmu agama maupun ilmu

pengetahuan umum. Dengan menguasai keterampilan membaca maka santri

atau siswa akan dapat terus berinteraksi dengan bahasa Arab secara mandiri

dimanapun dan kapanpun, misalnya membaca buku, surat kabar, majalah yang

menggunakan bahasa Arab atau mengakses program-program bahasa Arab

yang ada di internet. Namun, untuk mempelajari dan memahami bahasa Arab

menggunakan (maharaha al-qira’ah) tidaklah mudah, perlu sebuah alat atau

sistem untuk mempermudah mempelajari dan memahaminya. Sebab masih

Page 51: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

37

banyak siswa atau santri merasa kesulitan dalam membaca, mempelajari dan

memahami literatur-literatur bahasa Arab dengan baik, yang menuntut

penguasaan nahwu dan shorof (Musyafak, 2015: 2).

Berdasarkan penjelasan di atas penulis menyimpulkan bahwa dengan

meguasai kemampuan membaca sama dengan menguasai ilmu pengetahuan

yang sebelumnya tidak tau menjadi tau, dan juga bisa menyimpan banyak

informasi, wawasan dan referensi terkait pembelajaran bahasa Arab yang lebih

meluas dari sumber-sumber Arab yang kita baca. Akan tetapi, dalam

dikatakan mampu membaca dengan baik dan benar tentu memerlukan alat

atau sistem yang mendukung.

Pembelajaran maharah qiraah adalah menyajikan mata pelajaran

dengan cara lebih dahulu mengutamakan membaca, yakni guru mula-mula

membacakan topik-topik bacaan, kemudian diikuti oleh para siswa.

Pembelajaran qiraah menurut tinjauan teori multiple intelligences yang paling

dominan adalah inteligensi linguistik atau word smart. Hal ini karena qiraah

merupakan kegiatan yang berkaitan dengan teks. Metode yang bisa

dikembangkan dalam pembelajaran qiraah adalah “qiraah mumti’ah” yang

berarti membaca menyenangkan. Dalam metode ini pembelajaran membaca

bisa dilakukan secara terpimpin dan dengan membaca nyaring bagi tingkatan

pemula, sedangkan bagi tingkat lanjut bisa dilakukan dengan membaca dalam

hati (Shodiq, 1, 2018: 145).

2.4.2 Karakterisitik dan ciri-ciri maharah qira’ah

Pengajaran kemahiran membaca (qiraah) pada prinsipnya

mengupayakan pembelajaran membaca melalui kegiatan pembelajaran aktif

yang dapat mengembangkan profil intelegensi peserta didik dan atau dalam

prosesnya sangat memperhatikan ragam intelegensi mereka sebagai dasar

implementasi kurikulum. Karenanya, pembelajaran qiraah berwawasan

multiple intelligences adalah pembelajaran yang memang sesuai dengan dan

berpijak pada potensi inteligensi yang jelas dari setiap peserta didik (Shodiq,

1, 2018: 145).

Page 52: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

38

Kemahiran siswa dalam membaca teks Arab dapat dilihat dari

beberapa indikator, sebagaimana yang diungkapkan Amin Santoso (Rathomi,

1, 2019: 562) yaitu: (1) membunyikan huruf, kata dan kalimat yang terdapat

dalam teks qiraah, (2) mengenali struktur kalimat, dengan memberi syakal

pada huruf, kata dan kalimat yang terdapat dalam teks qiraah, dan (3)

menemukan makna dari teks yang dibaca. Artinya seorang siswa dapat

dikatakan memiliki kemahiran membaca yang baik apabila setelah dilakukan

evaluasi ia dapat melakukan ketiga indikator tersebut dengan baik. sebaliknya

jika seorang siswa tidak dapat melakukan ketiga indikator diatas, maka dapat

dikatakan ia belum memiliki kemahiran membaca sebagaimana tujuan

pembelajaran membaca.

Kegiatan pembelajaran maharah qiraah disesuaikan dengan tujuan dan

indikator pencapaian. Dalam pembelajarannya, Al-ghali dan Abdullah

(Rathomi, 1, 2019: 563) menekankan kepada guru untuk memperhatikan

beberapa aspek dalam latihan-latihan membaca , yaitu:

a. Membunyikan huruf dengan benar sesuai makhraj dan membedakan

bunyi huruf yang mirip dan berdekatan dalam pelafalan, artinya

pembaca harus mengetahui huruf-huruf hijaiyah dan memahami

bagaimana pelafalan makhraj huruf perhurufnya;

b. Menghubungkan lambang dengan makna, artinya mampu memahami

keterkaitan antara makna kalimat bahasa Arab dengan makna dari

kalimat itu sendiri;

c. Memahami bacaan secara global dan rinci, artinya mampu memahami

bacaan dengan makna yang meluas (umum) ataupun makna yang lebih

khusus;

d. Gerakan mata yang benar dan tepat, ini mempengaruhi atas

pemahaman yang dicerna oleh pembaca dengan melatih mata untuk

jeli terhadap bacaan yang ia baca;

e. Membedakan hamzah washal dan hamzah qatha’, dalam hal ini kita

tau bahwa dalam bahasa Arab terdapat dua hamzah yang tidak sedikit

orang kesulitan dalam membedakan antara keduanya. Hamzah washal

Page 53: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

39

selalu berada diawal kata dan bentuknya seperti alif, sedangkan

hamzah qhata’ adalah hamzah yang tetap dibaca ketika diawal kata,

ditengah maupun diakhir. Penulis menyimpulkan bahwasanya hamzah

qhata’ ini hamzah yang tidak dibaca harakatnya melainkan hanya

sebagai mad didalam suatu kalimat Arab tersebut;

f. Memperhatikan harakat panjang dan pendek, ini jelas sekali karena

makna daripada bacaan yang dibaca dapat dipahami dengan

mendengarkan bagaimana harakat panjang dan pendek yang tepat;

g. Tidak salah membaca atau mengganti huruf dengan lainnya;

h. Tidak menambah-nambah huruf diluar huruf aslinya;

i. Tidak menghilangkan salah satu huruf aslinya, ini mempengaruhi

makna daripada makna kalimat aslinya;

j. Memperhatikan tempat dan waktu jeda;

k. Dapat menemukan pikiran utama, artinya dapat menemukan pokok

atau gagasan utama pada bacaan yang dibaca;

l. Membedakan pikiran utama dari pikiran penjelas, setelah mengetahui

ide atau gagasan utama tersebut, pembaca juga harus dapat

membedakan antara kalimat utama dengan kalimat penjelas daripada

kalimat utama tersebut;

m. Menjiwai bacaan, selain hanya fokus membaca dengan memperhatikan

aturan atau sistem baca yang benar, pembaca juga harus mampu

menjiwai suatu bacaan yang ia baca agar dapat menguasai makna

keseluruhan daripada cerita tersebut;

n. Menganalisis yang dibaca, setelah menguasai secara keseluruhan

makna daripada teks yang ia baca, pembaca juga harus mampu

menganalisa kembali suatu teks bacaan tersebut untuk lebih

mengetahui maksud dan tujuan yang terkandung dalam bacaan

tersebut;

o. Menggunakan intonasi suara sesuai variasi susunan dan kandungan isi,

artinya mampu dalam mengekspresikan bunyi bacaan yang diucap

dengan intonasi suara yang tepat sehingga dapat memberikan

Page 54: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

40

pemahaman kepada pendengar atas kandungan isi kalimat yang

dibacakan dan

p. Tidak mengulang-ulang sebuah kata atau ragu dalam membacanya.

2.4.3 Tujuan pembelajaran maharah qiraah

Tujuan pengajaran qiraah adalah berdasar pada tujuan pengajaran

bahasa Arab seperti yang dikemukakan oleh Tarigan yaitu untuk

menumbuhkan dan mengembangkan empat kemahiran berbahasa yaitu

kemahiran menyimak, berbicara, membaca dan menulis. Oleh karena itu

tujuan pengajaran qiraah adalah untuk menumbuhkan dan mengembangkan

kemahiran membaca. Kemahiran membaca tersebut mencakup dua hal, yaitu:

a. Mengenali huruf alphabet Arab yang sudah tersusun menjadi kata

dalam rangkaian kalimat-kalimat dan mengucapkannya dengan cepat

dan benar;

b. Mengerti apa yang dibaca, kalau membaca bahan-bahan bacaan

berbahasa Arab oleh A Akrom M (Rahman, 2, 2017: 159).

Kemahiran membaca dianggap sebagai keterampilan utama yang

mengharuskan siswa untuk mengetahui dan menguasainya melalui materi

tertulis, yaitu:

a. Memperoleh keterampilan dasar membaca yang tampak dalam bacaan

keras (bersuara), terkait dengan pengucapan yang benar dan keindahan

dalam membaca, ketepatan dalam memberi harakat dan pemberian

makna;

b. Kemampuan untuk membaca dengan cepat dan tepat dan

menghasilkan ide-ide umum dan pengetahuan-pengetahuan parsial dan

mengetahui tujuan makna yang tertulis dan yang tidak tertulis;

c. Memperkaya pembendaharaan bahasa bagi siswa denga cara mereka

memperoleh lafaz-lafaz, susunan kalimat dan contoh-contoh

kebahasaan yang terdapat dalam teks-teks bacaan;

d. Mendapatkan manfaat dari uslub para penulis dan penyair dan

mengikuti uslubnya dengan baik;

Page 55: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

41

e. Meningkatkan standar kemampuan pengungkapan, baik secara lisan

maupun tulisan dan mengembangkannya melalui uslub-uslub bahasa

yang benar;

f. Memperluas kajian siswa melalui pengetahuan dan kebudayaan sesuai

yang diperolehnya dari beberapa literatur, majalah, surat kabar dan

sarana informasi dan transformasi lainnya;

g. Menjadikan kegiatan membaca sebagai aktifitas yang menyenangkan

bagi siswa untuk menyimak setiap hal yang bermanfaat dan berfaedah

secara berlanjut pada waktu senggangnya;

h. Memanfaatkan bacaan sebagai sarana untuk memperoleh ilmu

pengetahuan dengan merujuk pada sumber-sumber, literatur

pembahasan dan kajian-kajian yang berbeda-beda;

i. Pembaca dapat merealisasikan suatu tujuan utama atau lebih ketika

membaca untuk aktivitas yang berbeda-beda, sebagai hasil

keterampilan membaca yang dimilikinya dengan cara bersungguh-

sungguh dalam meresume dengan baik dalam waktu yang singkat;

j. Membantu siswa mempelajari beberapa materi pelajaran yang berbeda-

beda pada semua tingkatan pembelajaran. Maka bacaan itu, adalah

media pengajaran pokok yang merupakan jembatan yang

menghubungkan antara manusia dan alam yang mengelilinginya, dan

k. Memperkuat hubungan dengan kitab Allah dan Sunnah nabi-Nya,

memuliakan peninggalan para pendahulunya, seperti teori, ilmu

pengetahuan, bahasa dan sastra. Dan tidak lupa bahwa kata pertama

yang diturunkan ke hati Rasulullah yaitu firman Allah الشأ تاع سته

yang mendorong setiap umat untuk membaca dan از خك

menuntut ilmu pengetahuan oleh Nayif M Ma‟ruf (Rahman, 2, 2017:

160).

Page 56: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

42

2.4.4 Faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan maharah qiraah

santri

Menurut Zulhannan (Suriyanti, 2018: 80) dalam pengembangan teknik

pembelajaran qiraah ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan yaitu:

a. Qiraah muwajjah, teknik ini dilakukan untuk mempelajari teks

wacana dengan menggunakan penuntun berupa pertanyaan-

pertanyaan, bagan, skema dan sebagainya.

b. Mudzakkar al-talamidz, teknik ini digunakan untuk meningkatkan

keaktifan dan keberanian peserta didik untuk mengeksplorasi hal-hal

yang belum dipahami.

c. Qiraah jahriyah, teknik ini dilakukan untuk membantu peserta didik

dalam menghadirkan pemahaman dan konsentrasi secara tidak

langsung terhadap bacaan.

d. Akhdziyat al-nash, teknik ini digunakan untuk memperlajari teks

wacana yang memiliki beberapa segmen.

e. Tartib al-nash, teknik ini digunakan untuk mengetahui kemampuan

membaca dan memahami mahasiswa terhadap teks bacaan.

f. Talkhish jama’i, teknik ini menuntun terinanya kerja sama kelompok

dengan membangun tim building. Dengna demikian, segala aspek

dalam pembelajaran qira’ah ini mestinya mendapat perhatian dari

para pengajar untuk tercapai tujuan pembelajaran qira’ah.

Page 57: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

43

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Dalam metodologi penelitian dikenal ada dua pendekatan dalam

penelitian, yaitu pendekatan kualitatif dan pendekatan kuantitatif. Sedangkan

penelitian yang akan dilaksanakan ini merupakan penelitian dengan pendekatan

kualitatif. Pendekatan kualitatif adalah penelitian yang mana penulis lebih

menekankan pada pengumpulan data-data yang bersifat kualitatif (tidak berbentuk

angka) dan menggunakan analisis kualitatif dalam pemaparan data, analisis data

dan pengambilan kesimpulan (Maulani, 2012: 16).

Penelitian kualitatif merupakan metode-metode untuk mengeksplorasi dan

memahami makna yang oleh sejumlah individu atau sekelompok orang dianggap

berasal dari masalah sosial atau kemanusiaan (Creswell, 2010: 4). Sedangkan

analisis dan interpretasi data dalam penelitian kualitatif memerlukan cara berpikir

kreatif, kritis dan sangat hati-hati (Musthafa & Hermawan, 2018).

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode

penelitian deskriptif kualitatif, dimana hasil dari penelitian ini akan diuraikan

secara apa adanya tentang metode pembelajaran muthala’ah dalam meningkatkan

kemampuan maharah qiraah santri di Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah

Jambi.

3.2 Fokus Penelitian

Fokus penelitian merupakan objek khusus dalam penelitian sesuai dengan

rumusan masalah yang telah ditetapkan. Dalam penelitian kualitatif, penentuan

fokus dalam proposal lebih didasarkan pada tingkat kebaruan informasi yang akan

diperoleh dari situasi sosial (lapangan). Kebaruan informasi itu bisa berupaya

untuk memahami secara lebih luas dan mendalam tentang situasi sosial, tetapi

juga ada keinginan untuk menghasilkan hipotesis atau ilmu baru dari situasi sosial

yang diteliti.

Page 58: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

44

Fokus yang sebenarnya dalam penelitian kualitatif diperoleh setelah

penulis melakukan grand tour observation dan grand tour question atau yang

disebut dengan penjelajahan umum (Anjani, 2017: 24).

Dari penjelajahan umum ini penulis akan memperoleh gambaran

menyeluruh yang masih pada tahap permukaan tentang situasi sosial. Untuk dapat

memahami secara lebih luas dan mendalam, maka diperlukan pemilihan fokus

penelitian. Pada bagian ini harus dijelaskan jenis data yang dibutuhkan itu

diperoleh dari sumber data yang tepat agar data yang diperoleh memiliki tingkat

kebenaran yang tinggi (Anjani, 2017: 25).

Dalam penelitian ini, penulis memberikan batasan-batasan masalah atau

fokus penelitian kualitatif, di antaranya adalah : (Anjani, 2017: 25)

a. Tempat (Place), merupakan ruang atau bidang yang dijadikan sebagai

fokus penelitian. Tempat penelitian yang dimaksud adalah di kelas I

(I‟dadi) A putri Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi.

b. Pelaku (Actor), adalah orang atau kumpulan banyak orang yang menjadi

fokus dalam penelitian dan menjadi sumber data dalam pengumpulan data.

Dalam penelitian ini adalah guru mata pelajaran muthala’ah kelas I

(I‟dadi) A putri dan peserta didik kelas I (I‟dadi) A putri Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi.

c. Aktivitas (Activity), adalah segala sesuatu yang dilakukan oleh seseorang

sebagai hasil pembiasaan atau pengulangan kegiatan yang menjadi

rutinitas. Aktivitas yang menjadi sorotan fokus penelitian ini adalah

metode pembelajaran muthala’ah dalam meningkatkan kemampuan

maharah qiraah santri kelas I (I‟dadi) A putri Pondok Pesantren Modern

Al-Kinanah Jambi.

3.3 Tempat dan Waktu Penelitian

Tempat dilaksanakan penelitian ini adalah di Pondok Pesantren Modern

Al-Kinanah Jambi yang beralamat di Jln. Sumber Rejo, RT 28. Kec. Alam Barajo,

Kel. Mayang Mangurai, Kota Jambi, dengan suasana sekolah yang cukup asri

karena jauh dari keramaian dan cukup efektif untuk dilaksanakan pembelajaran

karena lingkungan sekolah tersebut sangat mendukung untuk proses belajar-

Page 59: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

45

mengajar. Penelitian ini akan dilaksanakan dalam jangka waktu 1 bulan 22 hari

kedepan.

3.4 Sumber Data

Dalam penelitian kualitatif, pengunpulan data dilakukan pada kondisi yang

alamiah (natural setting), sumber data primer, dan juga Teknik pengumpulan data

lebih banyak pada observasi berperan serta (participant observation), wawancara

mendalam (in dept interview) dan dokumentasi (Sugiyono, 2018: 105).

Menurut Lofland sumber data utama dalam penelitian kualitatif ialah kata-

kata dan tindakan, selebihnya adalah data tambahan seperti dokumen dan lain-lain

(Moleong, 2006). Yang dimaksud kata-kata dan tindakan di sini yaitu kata-kata

dan tindakan orang yang diamati dan diwawancarai merupakan sumber data

utama (primer). Sedangkan data lainnya bisa berupa sumber tertulis (sekunder),

dan dokumentasi seperti foto dan file.

a. Data primer

Data primer adalah data yang diperoleh mengamati secara langsung

dan wawancara dengan informan atau respoden. Peneliti akan mewawancarai

informan untuk mengetahui informasi mengenai karakteristik guru dan

karakteristik siswa. Dalam penelitian ini, yang menjadi sumber data adalah

guru muthala’ah dan siswa untuk mengetahui kemampuan maharah qira’ah

santri dengan metode yang digunakan dalam pembelajaran muthala’ah di

Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi.

b. Data sekunder

Data sekunder merupakan data tambahan yang berupa informasi yang

akan melengkapi data primer. Data tambahan yang dimaksud meliputi

dokumen atau arsip yang didapatkan dari berbagai sumber, foto dan file

pendukung yang sudah ada, maupun foto dan file yang dihasilkan sendiri,

serta data yang terkait dalam penelitian ini.

3.5 Instrumen Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini penulis menggunakan beberapa metode untuk

mengumpulkan data dari lapangan. Adapun metode-metode tersebut berupa:

1. Wawancara

Page 60: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

46

Wawancara adalah percakapan dengan maksud tujuan tertentu.

Percakapan dilakukan oleh dua pihak, yaitu pewawancara (interviewer) yang

mengajukan pertanyaan dan pihak terwawancara (interviewee) yang

memberikan jawaban atas pertanyaan.

Jenis wawancara yang digunakan dalam penelitian ini adalah

wawancara terstruktur dengan penulis sudah menyiapkan instrumen

pertanyaan-pertanyaan tertulis. Dalam kegiatan ini penulis akan melakukan

wawancara untuk mendapatkan keterangan sedalam-dalamnya tentang

penelitian yang akan diteliti dan sebagai data pendukung observasi. Adapun

pihak yang akan penulis wawancarai adalah kepala pimpinan Pondok

Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi, guru muthala’ah Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi dan santri putri kelas I (I‟dadi) A putri Pondok

Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi. Metode ini digunakan untuk

mendapatkan data-data tentang sekolah, kegiatan siswa di kelas dan metode

guru pada pembelajaran muthala’ah dalam meningkatkan kemampuan

maharah qiraah.

2. Observasi

Observasi sebagai Teknik pengumpulan data mempunyai ciri yang

spesifik bila dibandingkan dengan Teknik lain, kalau wawancara hanya

sebatas komunikasi dengan orang, maka observasi tidak sebatas pada orang

saja, akan tetapi juga pada objek-objek alam yang lain.

Dalam hal ini penulis menggunakan observasi partisipatif pasif,

dimana penulis hanya datang di tempat kegiatan orang yang diamati dan tidak

terlibat dalam kegiatan tersebut. Metode ini dilakukan dengan cara

mendatangi secara langsung ke Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

dengan mengamati metode dan strategi pembelajarannya.

3. Dokumentasi

Metode dokumentasi adalah mencari data mengenai hal-hal yang

berupa absen kelas, dan catatan nilai santri. Metode dokumentasi ini ini

dipergunakan untuk memperoleh data yang bersifat dokumentatif, seperti

Page 61: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

47

absen kelas dan catatan nilai serta hal-hal lain yang dapat digunakan sebagai

kelengkapan data dalam penelitian ini.

3.6 Metode Analisis Data

Setelah dilakukan pengumpulan data, maka langkah selanjutnya yang

dilakukan adalah menganalisis data. Menurut Creswell (2015), langkah-langkah

analisis data kualitatif adalah sebagai berikut: menyediakan data mentah yang

berupa transkip, catatan laporan dan pandangan penelitian sendiri,

mengorganisasikan dan menyimpankan data yang akan dianalisis, membaca

seluruh data, melakukan koding, menyusun tema-tema, dan deskripsi data,

mengkontruksi antar tema, interpretasi dan memberi makna tema yang telah

tersusun (Sugiyono, 2018: 160).

Metode analisis kualitatif merupakan kajian yang menggunakan data-data

teks, persepsi, dan bahan-bahan tertulis lain untuk mengetahui hal-hal yang tidak

terukur dengan pasti (intangible). Jadi, penelitian kualitatif tidak memiliki rumus

atau aturan absolut untuk mengolah dan menganalisis data.

1. Teknik Pengolahan Data Dan Analisis Data

a. Koding

Peneliti membaca dan mengidentifikasi topik penting seluruh hasil

wawancara. Peneliti juga melakukan koding terhadap istilah-istilah atau

penggunaan kata atau kalimat yang relevan. Dalam hal pemberian koding

perlu juga dicatat konteks mana istilah itu muncul.

b. Klasifikasi data

Klasifikasi terhadap koding dilakukan dengan melihat sejauh

mana satuan makna berhubungan. Klasifikasi ini dilakukan untuk

membangun kategori dari setiap klasifikasi.

c. Kategorisasi

Data yang telah diklasifikasi kemudian dibuat kategori. Jika

dalam suatu kategori terdapat terlalu banyak data sehingga pencapaian

saturasi akan lama maka dapat dibuat sub kategori, yaitu: Menganalisi

satuan makna dalam kategori, Mencari hubungan antar kategori, Membuat

Page 62: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

48

laporan dimana hasil analisis dideskripsikan dalam bentuk draf laporan

penelitian.

3.7 Validasi Data

Untuk mendapatkan tingkat kepercayaan atau kredibilitas yang tinggi

sesuai dengan fakta di lapangan, maka validasi internal data penelitian dilakukan

melalui teknik member check oleh responden setelah peneliti menuliskan hasil

wawancara ke dalam tabulasi data. Member check adalah proses pengecekan data

oleh peneliti kepada pemberi data (Sugiyono. 2018:184). Tujuan member check

adalah untuk mengetahui seberapa jauh data yang diperoleh sesuai dengan apa

yang diberikan oleh pemberi data.

Teknik member check juga sekaligus untuk menguji validitas eksternal

untuk menguji tingkat transferability. Bila pembaca mendapatkan gambaran dan

pemahaman yang jelas tentang konteks penelitian, maka penelitian dikatakan

memiliki standar transferabilitas yang tinggi. Validitas eksternal menunjukkan

derajat ketepatan atau dapat diterapkannya hasil penelitian ke populasi di mana

sample itu diambil.

Page 63: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

49

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 TEMUAN UMUM

4.1.1 Identitas Sekolah

Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

Nama sekolah : Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

Nomor induk sekolah : -

Nomor statistic pondok : 510015710016

Akreditasi : Masih dalam proses

Alamat : Jl. Sumber Rejo, RT. 28, Kel. Mayang

Mangurai, Kec. Alam Barajo, Kota Jambi

Kecamatan : Alam Barajo

Kota : Jambi

Provinsi : Jambi

Kode area/No. Telp : 085378118523

Kode Pos : 36129

Daerah : Perkotaan

Email : [email protected]

Website : -

Status sekolah : Yayasan

Didirikan : 1 Muharrom 1439 H/ 21 September 2017

Diresmikan : 10 Mei 2018

Bangunan sekolah : Milik sendiri dari tanah wakaf

Waktu belajar : Pagi pukul 07.30- 12.30 WIB, Siang pukul

13.20- 15.30 WIB, Malam pukul 20.00- 22.00

WIB.

Hari belajar : Senin s.d Sabtu

Page 64: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

50

4.1.2 Keadaan Historis Dan Geografis Pondok Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi

Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi adalah panggilan sejarah

kita bersama. Berbagai pihak yang peduli akan kebangkitan umat dan generasi

penerus di tanah Jambi merasa terpanggil untuk mengembalikan sejarah

kejayaan Islam di tanah Melayu Jambi. Dimulai dari para alumni Universitas

Al-Azhar Mesir asal Jambi yang merasa terpanggil untuk berkhidmah di

tengah keluarga dan daerah sendiri, mengabdikan ilmu yang telah diperoleh

dari lembaga pendidikan tertua di dunia yang menjadi kiblat ilmu dunia Islam,

mentransfer keilmuwan dan wawasan keislaman yang integral bagi

kebangkitan daerah Jambi, Allah SWT memudahkan berdirinya Pondok

Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi.

Berdiri tepat 1 Muharrom 1439 H atau 21 September 2017, dengan

keyakinan dan tawakkal kepada Allah SWT, diletakkan batu pertama

pembangunan di atas lahan seluas 2 Ha wakaf dari salah seorang muslimin

asal Jambi yang peduli pada tanah kelahirannya walau telah menjadi tokoh

Nasional, Dr. Ir. H. Marzuki Usman, MA. Kepada yayasan Kinanah Al-

Hidayah Jambi.

Sekarang, Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi telah menjadi

aset penting umat di Jambi, dipilih di tengah kota untuk memudahkan akses

kepada fasilitas-fasilitas penting, namun tidak jauh pula dari sebrang kota

yang menjadi spirit awal mengembalikan Jambi sebagai gudang ulama dan

santri yang ikhlas berjuang di jalan ilmu, kini ia menjadi milik kita semua

untuk menunaikan panggilan sejarah bagi Jambi tercinta. Nama Al-Kinanah

dipilih karena dilihat dari maknanya yaitu perlindungan atau penjagaan

sehingga diharapkan menjadi sebuah wadah perlindungan bagi masyarakat

terutama bagi para penuntut ilmu.

Kurikulum pendidikan di Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

ini adalah seperti namanya yaitu Pesantren Modern yang berbasis bahasa Arab

dan bahasa Inggris serta kitab kuning (Turats), selanjutnya berbasis ma’had

Page 65: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

51

bu’uts Al-Islamiyah Al-Azhar Kairo Mesir, kementrian agama dan dinas

pendidikan.

Page 66: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

52

4.1.3 Visi, Misi dan Tujuan Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah

Jambi

VISI Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

Menjadi institusi pendidikan islam yang integratif, amanah dan berdaya

saing global.

MISI Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

1. Memberikan pelayanan yang tepat dan memuaskan dalam setiap

penyelenggaraan pendidikan.

2. Menyelenggarakan pendidikan dengan SDM yang capable

dibidangnya.

3. Menyelenggarakan pembelajaran yang islami, modern, dinamis, disiplin

serta memenuhi standard pendidikan nasional.

TUJUAN Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

Membentuk karakteristik santri yang diinginkan seperti:

1. Beraqidah lurus

2. Beribadah benar

3. Berakhlak mulia

4. Berbadan sehat

5. Berwawasan luas

6. Mandiri, terampil dan semangat.

4.1.4 Struktur Organisasi Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah

Jambi

Organisasi adalah kumpulan orang-orang di dalam suatu wadah yang

mempunyai tujuan bersama namun memiliki tugas, wewenang dan kewajiban

yang berbeda. Organisasi memiliki peran dan fungsi tersendiri menurut

bidangnya masing-masing, seperti kepala madrasah, wakil kepala madrasah,

komite, waka saprana dll. Untuk itu suatu organisasi yang baik adalah

memiliki program kerja yang tergambar dengan jelas bentuk dan formatnya

sehingga semakin jelas tujuan dari suatu organisasi. Adapun bentuk struktur

Page 67: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

53

oraganisasi Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi adalah sebagai

berikut:

Page 68: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

54

Page 69: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

55

Page 70: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

56

4.1.5 Kondisi Umum Tentang Guru Dan Karyawan Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi

Guru merupakan orang tua kedua didalam dunia pendidikan, seorang

guru yang mengajar di Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

memiliki kewajiban dan hak tenggung jawab terhadap peserta didik dalam

proses belajar mengajar. Guru professional adalah apabila seorang guru

memiliki kualitas mengajar dan memiliki tingkat pendidikan sarjana. Untuk

karyawan di Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi juga memiliki

kewajiban dan tanggung jawab serta memiliki kualitas dibidangnya masing-

masing.

Adapun kode etik yang diberikan kepada guru adalah sebagai berikut:

a. Guru berbakti memimbing anak didik seutuhnya untuk membentuk

manusia pembangunan yang ber-Pancasila.

b. Guru memiliki kejujuran professional dalam menerapkan kurikulum

sesuai dengan kebutuhan anak didik.

c. Guru mengadakan komunikasi, terutama dalam memperoleh informasi

tentang anak didik, menghindari diri dari segala bentuk

penyalahgunaan.

d. Guru menciptakan suasana kehidupan sekolah dan memelihara

hubungan dengan orang tua murid sebaik-baiknya bagi kepentingan

anak didik.

e. Guru memelihara hubungan baik dengan masyarakat disekitar

sekolahnya maupun masyarakat yang lebih luas untuk kepentingan

pendidik.

f. Guru secara sendiri dan atau bersama-sama berusaha mengembangkan

dan meningkatkan mutu profesinya.

g. Guru menciptakan dan memelihara hubungan antara sesama guru baik

berdasarkan lingkungan kerja maupun di dalam hubungan keseluruhan.

h. Guru secara bersama-sama memelihara, membina dan meningkatkan

mutu organisasi guru professional sebagai sarana pengabdiannya.

Page 71: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

57

i. Guru melaksanakan segala ketentuan yang merupakan kebijaksanaan

pemerintah bidang pendidik.

Page 72: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

58

Tabel 1 : Nama-nama Guru Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

Page 73: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

59

Table 2 : Nama-nama Guru Wali Kelas Pondok Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi

No Nama Guru Wali Kelas Kelas

1. Raihan Fadlillah I A Putra

2. Siti Maimunah I B Putri

3. Adinda Rizkia I C Putri

4. Fitri Fatrayani Harahap I D Putri

5. Rahmawati Anisa Rahim II A

6. Rahmania II B

7. Lia Riayu Harahap II C

8. Nur „Azima Munawwaroh III A

9. Annisa Addiniya III B

10. Irdina I I‟dadi A

11. Halimah III I‟dadi A

12. Ratnawati, S. Si V A

13. Sri Wenni, S. Pd VI A

4.1.6 Keadaan Siswa Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

Ditinjau dari perkembangan secara keseluruhan maka semua santri

Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi sudah mampu memenuhi

tuntutan pembangunan nasional, santri dapat menjalankan kewajiban santri

sebagaimana mestinya. Seperti diajarkan, dididik, diarahkan, diberi perhatian

serta memiliki akhlakul karimah. Santri Pondok Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi mempelajari kewajiban dalam bidang akademik dan non-

akademik.

Page 74: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

60

Berdasarkan dari baru diresmikan dua tahun yang lalu Pondok

Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi memang belum sangat terdengar oleh

banyak kalangan, namun Pondok Pesantren ini sudah menerapkan kurikulum

modern dengan menerapkan dua bahasa asing yang digunakan dalam

keseharian mereka, di antaranya adalah bahasa Arab dan bahasa Inggris yang

diwajibkan bagi guru maupun siswa di kelas maupun di asrama. Akan tetapi

masih banyak dari siswanya yang masih asing dengan kurikulum modern

tersebut, karna kebanyakan dari mereka yang awalnya belum pernah atau

hanya sekedar tau bahasa Arab ataupun Inggris tersebut.

Di Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi santrinya tergabung

dalam suatu organisasi yang disebut dengan ROMAH (Receptacle Of

Organization Modern Islamic Boarding School Of Al-Kinanah). Dengan

adanya ROMAH para santri diharapkan dapat memantapkan kegiatan

kurikuler dan ekstrakurikuler dalam meningkatkan apresiasi dan penghayatan

seni, menumbuhkan sikap santri sebagaimana mestinya serta juga

menumbuhkan sikap berbangsa bernegara, contohnya kegiatan upacara

bendera, pramuka, kesenian, olahraga, PMR, dan kegiatan ekstrakurikuler

asrama lainnya.

Agar proses kegiatan belajar mengajar Pondok Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi dapat terlaksana dengan baik, diperlukan tata tertib yang

harus dipatuhi oleh setiap santri yang di antaranya adalah sebagai berikut:

a. Ta‟at menjalankan syari‟at Islam.

b. Beraqidah dan menjalankan ibadah yang benar sesuai Al-quran dan al-

sunnah.

c. Berakhlak mulia (al-akhlak al-karimah).

d. Senantiasa menjaga nama baik pondok pesantren.

e. Aktif mengikuti semua kegiatan pondok pesantren (pendidikan dan

pengasuhan).

f. Aktif menggunakan bahasa resmi pondok pesantren (Arab dan Inggris).

g. Berperan aktif dalam menjaga barang hak milik pribadi, sarana dan

prasarana pondok pesantren.

Page 75: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

61

h. Berperan aktif dalam menjaga kebersihan diri dan lingkungan pondok

pesantren.

i. Mematuhi peraturan dan disiplin pondok pesantren yang tertulis dan

tidak tertulis.

j. Ta‟at dan patuh kepada pimpinan pondok pesantren beserta jajarannya.

Tabel 3 : Nama-nama Siswa Kelas 1 (I‟dadi) A Pondok Pesantren Modern

Al-Kinanah Jambi

No Nama Siswa Alumni

1.

Arsyi Habibah Harahap

Mts Nurul Ma‟arif Muaro

Jambi

2. Afifah Nur Hafidzah SMP IT Nurul Ilmi

3. Arzan-Try Hikmah R SMPN 11 Kota Jambi

4. Chindy Nurhazlita Saputri SMPN 22 Kota Jambi

5. Dita Afriyani MtsN 4 Tanjung Jabung Timur

6. Elsa Amelia SMPN 11 Kota Jambi

7. Ira Ramadhani MtsN 4 Tanjung Jabung Timur

8. Khairunnisa SMP 3 Muaro Jambi

9. Laras Setia Ningsih SMPN 6 Bayung Lencir

10. Lidia Lestari SMPN 15 Kota Jambi

11. Nina Rahma Dila Pondok Pesantren As‟ad Jambi

12. Nisya Rahma Santri Siagian SMPN 14 Muaro Jambi

13. Nurfia Fitri Ana SMPN 19 Kota Jambi

14. Otia Indah Alsamia MtsN 4 Tanjung Jabung Timur

15. Puja Tajhaya Mts Laboratorium

16.

Putri Ummi Latifah

Mts Nurul Ihsan Tanjung

Jabung Timur

17. Rifkha Dini Anjany SMPN 11 Kota Jambi

18. Triana Ega Putri

Pondok Pesantren Assalam

Tebo

19. Ummi Nadia MtsN 5 Kota Jambi

20. Zahfarina Halwa MtsN 4 Tanjung Jabung Timur

21. Zahra Indasah MtsN 4 Tanjung Jabung Timur

Page 76: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

62

Tabel 4: Jadwal Pelajaran Kelas 1 I’dadi A Pondok Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi

No Hari Waktu Mata Pelajaran

1 Senin 07.30-08.40

08.40-09.50

09.50-10.10

10.10-11.20

11.20-12.30

12.30-14.00

14.00-15.10

Bahasa Arab

Al-Qur‟an Hadits

Istirahat

Muthala‟ah

Imla

Istirahat

Tafsir

2 Selasa 07.30-08.40

08.40-09.50

09.50-10.10

10.10-11.20

11.20-12.30

12.30-14.00

14.00-15.10

Al-Quran

Muthala‟ah

Istirahat

Al-Quran Hadits

Tafsir

Istirahat

Mahfuzhot

3 Rabu 07.30-08.40

08.40-09.50

09.50-10.10

10.10-11.20

11.20-12.30

12.30-14.00

14.00-15.10

Bahasa Arab

Mhfuzhot

Istirahat

Al-Quran

Tajwid

Istirahat

Fiqih

4 Kamis 07.30-08.40

08.40-09.50

09.50-10.10

10.10-11.20

11.20-12.30

12.30-14.00

14.00-15.10

SKI/Tarikh

Fiqih

Istirahat

Al-Khat

Shorof

Istirahat

Bahasa Arab

5 Jumat 07.30-08.40

08.40-09.50

09.50-10.10

Nahwu

Aqidah Akhlak/Tauhid

Istirahat

Page 77: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

63

10.10-11.20 Bahasa Inggris

6 Sabtu 07.30-08.40

08.40-09.50

09.50-10.10

10.10-11.20

11.20-12.30

13.00 s.d Selesai

Al-Quran

Bahasa Inggris

Istirahat

Aqidah Akhlak

Tajwid

Rapat Evaluasi Pekanan

4.1.7 Sarana dan Prasarana Pondok Pesantrren Modern Al-Kinanah

Jambi

Tabel 5: Sarana dan Prasarana Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

No Sarana dan Prasarana Jumlah

1. Kursi pendek 106

2. Kursi panjang 99

3. Kursi guru 16

4. Meja panjang 88

5. Meja pendek 93

6. Meja guru 14

7. Papan tulis 8

8. Jendela 61

9. Pintu 51

10. Wc 27

11. Bak mandi 10

12. Pentilasi kotak 643

13. Pentilasi kayu 81

14. Sekat panjang 5

15. Sekat pendek 3

16. Lampu 104

Untuk mendukung kelancaran serta kenyamanan dalam setiap

aktivitas siswa dan guru dalam kegiatan belajar mengajar ataupun kegiatan

Page 78: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

64

asrama maka harus didukung dengan segala sarana dan prasarana yang ada

di Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi, yaitu sebagai berikut:

1. Pos satpam.

Pos satpam adalah salah satu tempat bagi siapa saja tamu dari

luar yang ingin memasuki kawasan pondok pesantren sebelumnya harus

melapor terlebih dahulu kepada satpam di pos satpam tersebut, untuk

mengetahui apa tujuan daripada kedatangan tamu ke pondok pesantren,

tidak hanya itu pos satpam juga tempat penitipan barang ataupun

kiriman santri yang dikirimkan oleh orangtua ataupun wali santri untuk

disampaikan dan diterima melalui pos satpam yang kemudian diberikan

kepada penerima (santri).

2. Rumah pimpinan pondok pessantren beserta jajarannya.

Di pondok pesantren ini memberikan fasilitas kepada pimpinan

pondok dan para ustadz/ ustadzahnya rumah untuk ditempati, guna

untuk bisa lebih mengawasi santri ataupun kegiatan santri disana selama

kurang lebih 24 jam.

3. Kantor

Kantor merupakan tempat yang pasti dimiliki setiap lembaga

pendidikan, begitupun di pondok pesantren modern Al-Kinanah ini, di

sini kantor telah mencakup banyak ruangan di dalamnya, di antaranya

ruang tata usaha, ruang kepala madrasah dan ruang guru baik Madrasah

Tsanawiyah maupun Madrasah Aliyah. Ruang tata usaha merupakan

bagian dari unit pelaksanaan teknis penyelenggaraan sistem administasi

dari informasi pendidikan yang ada di pondok pesantren. Ruang tata

usaha ini juga untuk melayani pekerjaan operatif demi kelancaran suatu

organisasi tersebut. Ruang kepala madrasah merupakan salah satu ruang

yang terpenting di pondok pesantren modern Al-Kinanah ini dengan

dilengkapi penyediaan kursi tamu serta kelengkapan sarana dan

prasarana lainnya. Selanjutnya ruang guru, ruang guru memiliki peran

Page 79: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

65

penting di pondok pesantren modern Al-Kinanah ini, karena ruang guru

tempat duduk sebelum mengajar dan tempat istirahat setelah mengajar

serta melakukan aktifitas sosialisasi antar sesama guru.

4. Kelas

Kelas tentu saja sarana dan prasarana penting dalam pendidikan,

dimana di kelas inilah tempat berlangsungnya pembelajaran. Di dalam

kelas ini juga siswa merasakan sensasi dan suasana belajar yang efektif,

karena di dalam kelas inilah tempat mereka mengapresiasikan hasil

belajar yang mereka miliki. Di pondok pesantren modern Al-Kinanah

Jambi ini memiliki dua pembagian kelas yaitu kelas untuk Madrasah

Tsanawiyah dan kelas untuk Madrasah Aliyah dengan jumlah kelas

Madrasah Tsanawiyah sebanyak 10 lokal dan untuk Madrasah Aliyah

berjumlah 3 lokal.

5. Perpustakaan

Perpustakaan adalah sarana bagi para siswa untuk dapat

menambah ilmu pengetahuan dengan membaca buku-buku yang tersedia

baik itu buku pelajaran maupun buku pelajaran umum. Untuk kelancaran

pengelolaan perpustakaan maka ada tertib perpustakaan yang harus

dipatuhi, yaitu:

a. Santri yang masuk ke perpustakaan dilarang membawa tas serta

menggunakan alas kaki.

b. Santri yang meminjam buku harus mengisi absen catatan pinjam

meminjam buku dengan menuliskan nama, kelas, asrama serta

judul buku yang dipinjam yang kemudian diberikan jangka waktu

untuk bisa dikembalikan lagi ke perpustakaan.

c. Setelah membaca buku diharapkan untuk mengembalikannya ke

tempat semula dengan jangka waktu yang tepat sesuai dengan

waktu pengembalian buku tiba, apabila santri ingin memperpanjang

waktu peminjaman buku maka sebelumnya harus melaporkan

Page 80: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

66

kembali kepada petugas perpustakaan dan minta perpanjangan

waktu pengembalian buku.

6. Masjid

Di pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi ini memiliki

masjid dengan nama masjid Hasan Al-Basri. Masjid ini berdiri pada

tanggal 06 Februari 2020. Karena di pondok pesantren modern Al-

Kinanah Jambi ini mewajibkan kepada santri maupun ustadz/ ustadzahnya

untuk melaksanakan sholat lima waktu secara berjamaah di masjid

tersebut, agar bisa menjadi pribadi yang disiplin akan waktu dan bisa

mengikuti syari‟at Islam dengan disiplin dalam beribadah.

7. Lapangan

Lapangan di pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi ini

merupakan sarana bagi guru dan santri untuk bisa melaksanakan kegiatan

rutin setiap senin dalam rangka upacara bendera merah putih, selain itu

lapangan juga digunakan untuk ekstrakurikuler olahraga dan

ekstrakurikuler lainnya.

8. Kantin

Merupakan tempat bagi santri untuk membeli berbagai makanan

dan minuman ketika di waktu jam istirahat. Letak kantin yaitu berada

tepat di depan rumah pimpinan pondok pesantren.

9. Asrama

Pondok pesantren tentu saja memiliki asrama untuk tempat tinggal

santrinya, di pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi ini memiliki

asrama yang berjumlah 11 asrama, di dalam setiap asrama ditempatkan

satu sampai dua orang ustadz/ ustadzah yang diberikan amanah dan

tanggungjawab untuk lebih perhatian dan fokus terhadap santri di asrama

mereka masing-masing selama kurang lebih 24 jam.

10. Wc dan kamar mandi

Page 81: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

67

Di pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi ini memiliki wc

dan kamar mandi yang terletak di lingkungan pondok, khususnya di setiap

lingkungan asrama dengan jumlah 27 wc dan 10 bak mandi.

11. Laundry

Merupakan sarana tambahan sekaligus bantuan untuk

memudahkan santri dalam hal mencuci pakaian, agar santri bisa tetap

menjaga kebersihan dalam penampilannya.

12. Dapur

Selain kantin, di pondok pesantren modern Al-Kinanah juga

menyediakan dapur tempat santri dan ustadz/ustadzah makan, karena di

pondok pesantren ini sistem makannya cathering, yang dibayar setiap satu

bulan sekali bersamaan dengan administrasi bulanan lainnya. Santri

diwajibkan untuk makan di dapur agar lebih terjalin sosialisasi bersama

teman-temannya dan bisa belajar mandiri dengan kehidupan di

lingkungan asrama.

13. Ruang inventaris

Merupakan ruangan tempat penyimpanan alat-alat inventaris

organisasi yang ada di pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi, di

dalam organisasi ROMAH itu terdapat beberapa bagian yang membantu

untuk mengontrol santri dan mendisiplinkan santri untuk tetap mematuhi

tata tertib pondok pesantren modern Al-Kinanah tersebut, masing-masing

bagian memiliki alat-alat inventaris tertentu, seperti halnya alat-alat untuk

santri yang mendapatkan sanksi seperti jilbab pelanggaran, buku catatan

pelanggar dan alat-alata bantu inventaris lainnya.

14. Bus dan mobil pondok

Merupakan sarana transportasi yang digunakan untuk membantu

dan memberikan pelayanan kepada santri khususnya, seperti

mengantarkan santri yang sakit ke rumah sakit atau puskesmas terdekat,

Page 82: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

68

mengantarkan santri yang memiliki keperluan pergi ke luar pondok

seperti ikut acara perlombaan di luar lingkungan pondok pesantren dan

kegiatan lainnya yang memungkinkan mereka pergi ke luar pondok.

15. Protokol kesehatan

Semenjak adanya wabah covid-19 yang mengharuskan kita semua

untuk lebih memperhatikan kesehatan dan menjaga kebersihan, baik

kebersihan lingkungan maupun kebersihan diri sendiri pondok pesantren

modern Al-Kinanah Jambi juga tentunya menyediakan dan mengikuti

peraturan pemerintah yang menyuruh menerapkan protokol kesehatan

yang berlaku untuk seluruh santri dan para majelis guru serta keluarga

besar pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi termasuk juga tamu

yang berkunjung ke kawasan pondok pesantren untuk mematuhi protokol

kesehatan seperti menjaga jarak antar indvidu, memakai masker, mencuci

tangan dan menggunakan handsenitizer.

4.2 TEMUAN KHUSUS

4.2.1 Metode Guru Muthala’ah Dalam Meningkatkan Kemampuan

Maharah Qira’ah Santri Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah

Jambi

Berdasarkan wawancara dengan ustdadz Harmin pada tanggal 20

September 2020 bahwa pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi telah

menerapkan dua bahasa asing yaitu bahasa Arab dan bahasa Inggris sebagai

bahasa utama yang mereka gunakan dalam kesehariannya baik pada saat

pembelajaran di kelas maupun di luar kelas, untuk itu selaku guru yang

berperan penting dalam membantu santri untuk dapat menguasai kemampuan

bahasa Arab tersebut, tentu guru harus memiliki metode pembelajaran yang

pas agar bisa mencapai tujuan pembelajaran yang ingin dicapai dan mampu

membuat santri paham atas materi yang telah disampaikan.

Sebagaimana yang diungkapkan oleh guru bidang studi muthala’ah

yaitu ibu Dewi Nofita Sari yang penulis wawancarai bahwa “Metode

pembelajaran merupakan cara untuk mempermudah dalam mentrasnfer mata

Page 83: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

69

pelajaran yang akan disampaikan kepada peserta didik, dengan mengetahui

metode pembelajaran yang akan diterapkan tentu menjadikan sebuah

pembelajaran yang efektif.” (Wawancara via-Whatssap: 2020).

Metode digunakan untuk mencapai tujuan pembelajaran yang

diinginkan sehingga guru harus mampu memilih metode pembelajaran yang

tepat sesuai dengan materi pembelajaran yang diajarkan agar bisa mencapai

hasil yang pas dan tujuan pembelajaran yang telah direncanakan akan

terselesaikan dengan baik. Adapun metode pembelajaran yang digunakan

pada pelajaran muthala’ah tersebut hampir sama dengan metode yang

digunakan pada pelajaran bahasa Arab umumnya, hanya saja perbedaannya

ada pada penyajian pelajaran muthala’ah yang disajikan dalam bentuk cerita

berbahasa Arab, ia memberikan inovasi pada metode pembelajaran yang ia

terapkan yaitu dengan metode hikayatul qhosiroh, tajmi dan

muwa’imah/muwafiqah.(Wawancara via-Whatssap: 2020).

Hal ini diungkapkan pula oleh guru muthala’ah yaitu ibu Dewi Nofita

Sari bahwasanya “pelajaran muthala’ah itu asyik dan menarik untuk

dipelajari karena beragamnya cerita didalam setiap materi yang ia

sampaikan. Selain mudah dipahami kosa kata nya, kita juga bisa menerapkan

dan mempraktekkan bahasanya dalam kehidupan berinteraksi sehari-hari.”

(Wawancara via-Whatssap: 2020). Berdasarkan wawancara diatas, diketahui

bahwa guru muthala’ah di pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi

menerapkan metode hikayatul qhosiroh, tajmi dan muwa’imah/muwafiqah

dalam meningkatkan kemampuan maharah qira’ah santri kelas 1 (I‟dadi) A

putri pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi.

a. Metode hikayatul qhosiroh

Berdasarkan hasil wawancara penulis bersama ibu Dewi Nofita Sari

selaku guru muthala’ah di kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern

Al-Kinanah Jambi (Wawancara: 2020) ia mengungkapkan bahwasanya

dengan metode hikayatul qhosiroh yang ia terapkan ini bisa lebih dapat

dipahami oleh siswa pada saat penyampaian dan penjelasan materi

pembelajaran, karena jika dilihat dari setiap materi pembelajaran di setiap

Page 84: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

70

pertemuan itu terdapat beranekaragam cerita menarik yang mampu

membuat siswa merasa terpanggil untuk mengetahui isi daripada setiap

cerita didalamnya terlebih dengan banyaknya kosa kata-kosa kata baru yang

mereka dapatkan dan bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, tidak

lepas dari itu, ibroh (hikmah) yang terkandung dalam ceritapun menjadi

daya tarik tersendiri bagi siswa untuk aktif dan semangat dalam memahami

dan mencari tau makna tersendiri dari setiap kalimat pada cerita tersebut.

Ungkapan di atas juga diperkuat dengan hasil wawancara penulis

bersama salah satu siswa kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern

Al-Kinanah Jambi yang bernama Dita Afriyani (Wawancara: 2020) ia

mengungkapkan bahwasanya metode bercerita yang diterapkan ibu Dewi

Nofita Sari pada penyampaian dan penjelasan materi pembelajaran

muthala’ah tersebut membuat ia lebih paham dan lebih tertarik untuk tetap

memperhatikan dari setiap penjelasan kata perkata sampai kalimat

perkalimat bahasa Arab yang ada dalam setiap cerita pada pembelajaran

muthala’ah, ini juga disebabkan oleh terjalinnya komunikasi yang baik

antara guru dan siswa pada saat pembelajaran berlangsung dimana guru

selalu mengajak siswa untuk memahami benar alur dan isi dari setiap cerita

sehingga mampu menghidupkan suasana kelas yang terkesan aktif dan

semangat.

Berdasarkan ungkapan di atas maka penulis dapat menarik kesimpulan

bahwasanya dengan metode bercerita tersebut dapat memberikan semangat

kepada siswa dan menambah rasa ingin tahu siswa terhadap setiap materi

yang disampaikan, juga dapat terjalinnya komunikasi antara guru dan siswa

dengan adanya respon yang baik dari siswa ketika guru menyampaikan dan

menjelaskan materi pembelajaran.

Berikut ini langkah-kangkah dalam penggunaan metode pembelajaran

hikayatul qhosiroh yang digunakan ibu Dewi Nofita Sari pada pelajaran

muthala’ah tersebut (Wawancara: 2020) antara lain sebagai berikut:

Page 85: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

71

a. Sebelum memasuki materi baru, ia menanyakan kembali materi

pelajaran sebelumnya agar santri selalu ingat dan paham atas apa yang

telah mereka pelajari.

b. Setelah memastikan santri masih mengingat materi pelajaran

sebelumnya makan guru akan memulai untuk memasuki materi

pelajaran baru.

c. Guru meminta santri untuk membuka kitab pelajaran mereka pada

materi pelajaran selanjutnya.

d. Setelah santri membuka kitab pelajaran, guru menuliskan kosa kata-

kosa kata yang ada di dalam kitab pelajaran di atas papantulis

mengenai materi yang akan ia sampaikan. Dimana di setiap judul baru

pada pembelajaran muthala’ah tentu tercantum kosa kata-kosa yang

berkaitan dengan judul daripada setiap cerita didalamnya, guna untuk

mempermudah santri untuk memahami isi daripada teks cerita pada

pembelajaran muthala’ah tersebut.

e. Guru membacakan satu persatu kosa kata yang telah ia tulis di atas

papantulis tersebut sembari meminta santri untuk menyebutkan atau

menterjemahkan masing-masing kosa kata ke dalam bahasa Indonesia

guna melatih santri untuk mengingat kosa kata-kosa kata yang

mungkin sebelumnya telah mereka ketahui maknanya.

f. Apabila masih ada kosa kata-kosa kata yang belum santri ketahui

maknanya, maka guru membuatkan contoh kalimat dalam bahasa

Arab terkait dengan kosa kata tersebut sambil memperagakannya

dengan gerakan tubuh atau bahkan menggunakan media buku atau

spidol yang ada di atas meja nya untuk membantu melengkapi

daripada gerakan tubuh yang diperagakannya.

g. Setelah semua kosa kata diketahui terjemahannya, guru memulai untuk

membacakan kalimat perkalimat teks cerita pada pelajaran muthala’ah

tersebut dengan diikuti oleh santri sembari meminta santri untuk

menterjemahkannya ke dalam bahasa Indonesia.

Page 86: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

72

h. Setelah materi disampaikan dan sudah dapat dipahami, guru

mengajukan pertanyaan ataupun kesempatan kepada santri untuk

bertanya apabila masih ada yang belum jelas atau bahkan ada yang

belum mengerti dari apa yang disampaikannya.

i. Apabila tidak ada lagi santri yang bertanya dalam artian santri sudah

yakin bahwasanya mereka telah memahami dengan baik daripada

materi yang disampaikan guru, guru kembali menanyakan kosa kata-

kosa kata yang ia tulis di papantulis beserta dengan terjemahannya

ataupun kosa kata-kosa kata yang ada pada teks cerita pada pelajaran

muthala’ah tersebut untuk memastikan bahwasanya santri benar-benar

telah memahami atas materi yang telah ia sampaikan.

j. Selanjutnya guru meminta santri untuk mencatat kosa kata-kosa kata

yang ada di atas papantulis ke dalam buku tulis mereka masing-

masing.

k. Guru mengontrol kelas dengan berjalan di sekeliling santri untuk

memastikan apakah mereka semua mengikuti permintaannya untuk

mencatat kosa kata tersebut atau bahkan sebaliknya.

l. Setelah santri selesai mencatat apa yang guru suruh, guru kembali

meminta santri untuk mengisi jawaban dari latihan yang ada setelah

teks cerita pada pelajaran muthala’ah tersebut untuk mengupayakan

santri untuk bisa lebih memahami dan menguasai kemampuan mereka

dalam belajar bahasa Arab.

m. Apabila jam pelajaran habis dan latihan belum selesai dikerjakan,

maka guru memberikan waktu kepada santri untuk mereka jadikan

tugas asrama dan dikumpulkan pada pertemuan selanjutnya sekaligus

memberikan tugas tambahan, yaitu meminta santri untuk

menghafalkan teks cerita bahasa Arab yang baru saja mereka pelajari

untuk disetorkan pada pertemuan selanjutnya pula.

b. Metode tajmi

Berdasarkan hasil wawancara penulis bersama ibu Dewi Nofita Sari

selaku guru muthala’ah di kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren

Page 87: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

73

modern Al-Kinanah Jambi (Wawancara: 2020) ia mengungkapkan

bahwasanya selain metode bercerita yang ia terapkan pada saat

pembelajaran muthala’ah berlangsung ia juga menambahkan inovasi pada

metode tajmi dengan cara bermain sambung kata bahasa Arab menjadi

sebuah kalimat yang sempurna, mengapa demikian karena metode tajmi

mampu melatih siswa dalam hal menyatukan kata perkata sampai kalimat

perkalimat bahasa Arab acak menjadi suatu susunan kalimat yang

sempurna.

Dalam hal ini diperkuat dengan ungkapan salah satu siswa kelas I

(I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi yang

bernama Dita Afriyani (Wawancara: 2020) ia mengungkapkan

bahwasanya metode tajmi yang diterapkan ibu Dewi Nofita Sari membuat

ia lebih fokus dan konsentrasi dalam memahami benar alur dari setiap isi

cerita agar ia mampu menyatukan kalimat acak menjadi suatu susunan

kalimat yang sempurna.

Berdasarkan uraian di atas maka penulis menyimpulkan bahwa dari

penggunaan metode tajmi ini dapat melatih siswa dalam pelafalan kalimat

bahasa Arab dengan benar dan ketelitian siswa dalam menyusun kata

bahasa Arab acak menjadi suatu kalimat yang sempurna.

Berikut ini langkah-langkah penggunaan metode tajmi yang digunakan

ibu Dewi Nofita Sari pada pelajaran muthala’ah tersebut (Wawancara: 2020)

antara lain, sebagai berikut:

a. Ibu Dewi Nofita Sari membacakan terlebih dahulu isi dari cerita mengenai

materi yang akan dipelajari secara menyeluruh yang kemudian ia meminta

siswa untuk memperhatikan terhadap apa yang ia baca.

b. Selanjutnya ibu Dewi Nofita Sari menampilkan huruf perhuruf, kata

perkata yang terpisah dengan menyuruh siswa untuk menyatukannya

sehingga menjadi suatu kalimat yang sempurna.

c. Untuk menunjang keaktifan siswa secara keseluruhan ibu Dewi Nofita

Sari menampilkan kata perkata tersebut dengan cara menuliskannya diatas

papantulis dan memberikan sedikit inovasi pada metode pembelajaran

Page 88: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

74

yang ia terapkan dengan cara mengajak siswa bermain lempar kata dari

satu siswa ke siswa lainnya dengan menyambungkan kata perkata tersebut

menjadi sebuah teks kalimat dari isi materi pada pelajaran muthala’ah.

c. Metode muwa’imah/muwafiqah

Berdasarkan hasil wawancara penulis bersama ibu Dewi Nofita Sari

selaku guru muthala’ah di kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern

Al-Kinanah Jambi (Wawancara: 2020) bahwasanya ia juga menerapkan

metode muwa’imah/muwafiqah ini untuk lebih melatih kemampuan bahasa

Arab siswa, lebih khususnya kemampuan membaca cepat, karena pada

pembelajaran muthala’ah tidak terlepas dari kegiatan membaca yang

menuntut siswa untuk bisa membaca teks bahasa Arab dengan cepat, tepat

dan tidak terbata-terbata.

Dalam hal ini juga diperkuat dari hasil wawancara penulis bersama

salah satu siswa kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-Kinanah

Jambi yang bernama Dita Afriyani (Wawancara,: 2020) ia menyampaikan

bahwasanya dengan metode latihan membaca cepat yang diterapkan oleh ibu

Dewi Nofita Sari mampu membuat ia lebih cekatan dalam membaca dan

mampu memahami terhadap apa yang ia baca karena kemampuan

membacanya sudah tidak terbata-bata.

Berdasarkan uraian di atas penulis dapat menyimpulkan bahwasanya

dari penggunaan metode muwa’imah atau muwafiqah tersebut dapat

meningkatkan kemampuan membaca siswa dengan terus menerus

mengadakan latihan penglihatan dan latihan membaca cepat kalimat bahasa

Arab sehingga siswa bisa mencapai kemampuan maharah qira’ah yang

diinginkan.

Berikut ini penggunaan metode muwa’imah/muwafiqah yang digunakan

ibu Dewi Nofita Sari (Wawancara guru: 2020) bahwasanya pada pelajaran

muthala’ah ini adalah melakukan latihan penglihatan dan latihan membaca

cepat. Disini siswa dituntut membaca teks kalimat dengan sempurna yang

disesuaikan dengan kemampuan masing-masing siswa dan disertai dengan

pertanyaan pada teks bacaan. Karena kegiatan membaca tidak terlepas dari

Page 89: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

75

penyampaian materi pelajaran muthala’ah ini Ibu Dewi Nofita Sari meminta

siswa untuk melakukan latihan ini agar siswa lebih terlatih dalam membaca

teks kalimat berbahasa Arab pada setiap cerita yang ada pada materi pelajaran

muthala’ah itu sendiri.

Berdasarkan uraian di atas maka dapat disimpulkan bahwasanya dari

penggunaan ketiga metode dalam pembelajaran muthala’ah yang diterapkan

oleh ibu Dewi Nofita Sari tersebut saling berkaitan dan dapat meningkatkan

kemampuan maharah qiraah siswa seperti yang diinginkan, ini dapat dilihat

dari keaktifan guru dan siswa pada saat proses pembelajaran lebih kondusif

dan efektif karena dalam penyampaian dan penjelasan materi siswa diajak

untuk selalu aktif dan tanggap dalam memahami setiap materi pembelajaran.

Peningkatan kemampuan maharah qiraah siswa juga dapat dilihat dari

berbagai aspek diantaranya adalah siswa sedikit banyaknya mampu

menyusun kata bahasa Arab yang acak menjadi suatu kalimat sempurna

karena inovasi metode pembelajaran yang diterapkan yaitu dengan cara

bermain sambung kata perkata-kata sampai kalimat perkalimat bahasa Arab

dari setiap cerita pada materi pembelajaran, begitupula dari cara membaca

siswa yang sedikit banyaknya meningkat karena dengan selalu melakukan

latihan penglihatan dan latihan membaca cepat kalimat bahasa Arab.

Berikut ini adalah contoh penyampaian materi pembelajaran

muthala’ah yang digunakan ibu Dewi Nofita Sari adalah sebagai berikut:

Pada tanggal 01 Desember 2020 tepatnya pada hari selasa ibu Dewi

Nofita Sari mengajar mata pelajaran muthala’ah di kelas I (I‟dadi) A putri

pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi dengan materi pembelajaran

yang berjudul “اذ٠ه” yang artinya ayam jantan.

Langkah pertama yang ibu Dewi Nofita Sari lakukan adalah

membacakan teks cerita tentang ayam jantan secara keseluruhan dengan

meminta siswa untuk menyimak dan memperhatikan kitab masing-masing.

Setelah membaca cerita ibu Dewi Nofita Sari menyebutkan kalimat

perkalimat kosa kata pada cerita ayam jantan untuk diterjemahkan bersama-

sama, apabila terdapat kosa kata yang belum dipahami oleh siswa, ibu Dewi

Page 90: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

76

Nofita Sari memperagakan dengan gerakan tubuh dibantu dengan media yang

ada disekitarnya, seperti pena, spidol, buku, penggaris dan alat lainnya untuk

mengarahkan siswa agar dapat memahami makna daripada kosa kata yang

belum diketahui sebelumnya. Untuk membuat siswa agar selalu semangat dan

respon ketika pembelajaran berlangsung ibu Dewi mengikutsertakan siswa

dalam bercerita sembari memperagakan isi cerita ayam jantan tersebut dengan

cara bermain sambung kata menjadi satu kalimat yang ada dalam cerita ayam

jantan dengan syarat tidak boleh membuka kitab.

Sambung kata tersebut dilakukan dengan cara melemparkan kata perkata

itu dari satu siswa ke siswa lainnya untuk melatih fokus dan konsentrasi siswa

secara keseluruhan, apakah mereka memperhatikan atau tidak menghiraukan.

Apabila terdapat siswa yang tidak memperhatikan ketika itu ibu Dewi Nofita

Sari menyuruhnya untuk berdiri dan melemparkan langsung ke temannya

yang lebih memperhatikan untuk menyebutkan kata yang sebenarnya agar

jika ditanya lagi ia kembali ingat dan paham dengan materi yang dipelajari.

Selanjutnya untuk lebih memacu respon dan semangat siswa guru juga

menuliskan huruf perhuruf atau kalimat perkalimat acak sesuai dengan isi

cerita diatas papantulis yang kemudian menyuruh siswa untuk

menyatukannya sehingga menjadi suatu kalimat yang sempurna. Setelah itu,

karena materi pelajaran muthala’ah ini tidak terlepas dari kegiatan membaca

maka ibu Dewi Nofita Sari juga melakukan latihan penglihatan dan latihan

membaca cepat sesuai dengan kemampuan masing-masing siswa guna untuk

melatih siswa agar lancar dalam membaca teks bahasa Arab. Untuk melihat

peningkatan kemampuan maharah qiraah siswa tersebut ibu Dewi Nofita

Sari mengadakan ulangan harian yang dilakukan sebelum ujian tengah

semester dan ujian akhir semester, sekaligus diadakannya setoran hafalan

pada setiap pertemuan.

Dari metode pembelajaran yang digunakan ibu Dewi diatas beliau

menyampaikan bahwasanya ia merasakan dan mendapatkan respon yang baik

dari santri ketika proses pembelajaran berlangsung. Dan jika dilihat dari

respon yang baik dari mereka, ibu Dewi juga merasakan peningkatan

Page 91: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

77

kemampuan mereka dalam memahami bahasa Arab, baik kemampuan santri

dalam menyimak, berbicara, menulis dan membaca teks bahasa Arab

tersebut. Akan tetapi dikarenakan pelajaran muthala’ah ini merupakan

pelajaran yang disajikan dalam bentuk cerita yang lebih melatih santri

terhadap penguasaan kemampuan membacanya (maharah qiraah) maka dari

itu penulis mengamati langsung bagaimana kemampuan membaca (maharah

qiraah) santri pada pembelajaran muthala’ah dengan metode yang digunakan

guru mata pelajaran muthala’ah tersebut yaitu ibu Dewi Nofita Sari dengan

mewawancarai dua santri sebagai narasumber untuk ditanyakan dan dilihat

bagaimana kemampuan membaca (maharah qiraah) mereka setelah

penggunaan metode yang ibu Dewi gunakan.

Berdasarkan hasil wawancara penulis bersama salah satu santri kelas I

(I‟dadi) A putri yang bernama Nisya Rahma Santri Siagian (Wawancara

siswa, 03 Desember 2020) ia menyampaikan bahwa “metode yang digunakan

ibu Dewi Nofita Sari selaku guru muthala’ah ini sangat jelas dan

menyenangkan, karena ia merasa semangat dan besarnya rasa ingin tahunya

terhadap materi yang disampaikan ibu Dewi, dengan begitu ia merasa

terpanggil dan tersadar untuk menebak makna dari setiap kosa kata hingga

kalimat bahasa Arab pada pelajaran muthala’ah tersebut untuk dapat ia

pahami maksud dan tujuan daripada setiap ceritanya. Dengan itu juga Nisya

merasakan peningkatan kemampuannya dalam membaca teks bahasa Arab

pada pelajaran muthala’ah ini dengan metode pembelajaran yang ibu Dewi

gunakan karena banyaknya kegiatan yang mendukung dan menuntut ia dalam

hal kegiatan membaca selama proses pembelajaran muthala’ah berlangsung.

Adapun peningkatan kemampuan membaca (maharah qiraah) yang ia

rasakan di antaranya, fasih dalam penyebutan makharijul huruf dengan dapat

membedakan huruf yang hampir mirip bacaannya, dapat membaca teks

bahasa Arab baik dalam bentuk kata perkata maupun kalimat perkalimat

seutuhnya, dan aspek-aspek lain yang mengarahkan keterampilan dalam

penguasaan kemampuan membaca (maharah qiraah).” Tidak hanya Nisya,

penulis juga mewawancarai salah satu teman kelas Nisya yang bernama Nina

Page 92: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

78

Rahma Dila (Wawancara: 2020) ia menyampaikan “perasaan dan respon yang

sama terhadap metode pembelajaran yang digunakan ibu Dewi Nofita Sari

dalam penyampaian materi pelajaran muthala’ah nya sangatlah membuat ia

bergairah dan bersemangat untuk memahami dari setiap materi yang

disampaikan ibu Dewi, karena menurut Nina kosa kata yang ada pada setiap

cerita pada pelajaran muthala’ah sangat familiar dan dapat diterapkan

kedalam percakapan sehari-hari, ditambah dengan pesan dan hikmah (ibroh)

yang terkadung dalam setiap ceritanya yang mampu membuat besarnya rasa

ingin tahu Nina terhadap isi kandungan dari setiap cerita pada materi

pembelajaran muthala’ah.”

Untuk lebih mengetahui bagaimana kemampuan bahasa Arab santri

pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi secara umum penulis juga

mewawancarai pimpinan pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi yaitu

Ustadz Misbahul Wathon, Lc. Sebagaimana pernyataan yang disampaikan

oleh Ustadz Misbah setelah diwawancarai bahwasanya “Pondok pesantren

modern Al-Kinanah Jambi telah menerapkan kurikulum berbasis bahasa Arab

dan bahasa Inggris yang menjadi landasan dan ciri khas daripada seluruh

pondok pesantren modern.

Oleh karena itu, sebagai penunjang kami dalam meningkatkan

kemampuan bahasa santri jika ditinjau dari indikator lingkungan asrama tentu

ada kepengurusan organisasi yang tergabung dalam ROMAH dimana mereka

berperan penting untuk mengawasi santri secara keseluruhan dari segala

aspeknya, salah satu contohnya untuk ROMAH bagian bahasa mereka

memiliki program kerja yang telah direkrut untuk dijalankan dan

diamanahkan, adapun program kerja yang mereka rekrut diantaranya adalah

pemberian kosa kata bahasa Arab dan Inggris pada setiap pagi pukul 06.00

WIB, melakukan muhadatsah (percakapan) berbahasa Arab dan Inggris pada

setiap pagi selasa dan kamis sebelum memasuki kelas dan program kerja

lainnya.

Di dalam setiap program kerja yang mereka rekrut tentu ada sedikit

banyaknya santri yang melanggar atas aturan yang mereka buat, dengan itu

Page 93: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

79

ROMAH bagian bahasa juga telah menyiapkan berbagai sangsi bagi santri

yang melanggar dari sangsi kecil sampai sangsi besar sekalipun. Contoh

sangsi bagi pelanggar ROMAH bagian bahasa adalah sebagai berikut:

menghafal kosa kata bahasa Arab atau Inggris dalam jumlah yang banyak,

mencari jasus (mata-mata) untuk memantau santri lainnya jika ada yang

melanggar lagi, memakai nametag (papan nama) yang terbuat dari kardus

dengan mencantumkan nama, asal daerah dan kesalahan yang mereka

kalungkan dan dipakai setiap saat sampai kepada sangsi memakai jilbab

pelanggaran warna yang sudah disediakan untuk santri pelanggar bagian

bahasa guna untuk menimbulkan rasa jerah kepada santri yang melanggar dan

pelajaran untuk santri lainnya untuk tidak melanggar.

Selanjutnya jika ditinjau dari indikator pendukung dilingkungan kelas

tentu ada guru yang berperan penting dalam meningkatkan kemampuan siswa

pada saat pembelajaran berlangsung. oleh karena itu guru harus memilih

metode pembelajaran yang pas agar tujuan dari pembelajaran bisa tercapai

dengan baik dan apa yang sudah disampaikan bisa didengar dan dipahami

oleh siswa nya. Dalam hal ini tentu guru juga didukung dengan adanya sarana

dan prasarana pondok pesantren, akan tetapi dikarenakan masih ada beberapa

sarana yang kurang di pondok pesantren ini maka dari itu metode

pembelajaran guru benar-benar diharapkan bisa mencapai hasil pembelajaran

yang diinginkan”. (Wawancara: 2020).

Page 94: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

80

4.2.2 Kendala Guru Muthala’ah Terhadap Penggunaan Metode

Pembelajaran Dalam Meningkatkan Kemampuan Maharah

Qiraah Santri Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

Seorang guru dituntut untuk memenuhi standar pengajaran yang

professional, akan tetapi setiap tugas atau amanah yang diberikan oleh guru

tentu memilki kendala dalam menerapkan setiap metode pembelajaran yang ia

gunakan dalam penyampaian materi pembelajaran pada saat proses

pembelajaran berlangsung. Berdasarkan hasil pengamatan langsung oleh

penulis pada tanggal 01 Desember 2020 di kelas I (I‟dadi) A putri pondok

pesantren modern Al-Kinanah Jambi penulis melihat sendiri metode

pembelajaran yang diterapkan oleh ibu Dewi Nofita Sari selaku guru

muthala’ah yaitu penggunaan metode hikayatul qhosiroh, tajmi dan

muwa’imah/muwafiqah untuk meningkatkan kemampuan maharah qiraah

santrinya. Dalam penggunaan metode pembelajaran tersebut tentu ibu Dewi

Nofita Sari sedikit banyaknya mengalami kendala saat penyampaian materi

pembelajaran dengan metode hikayatul qhosiroh, tajmi dan

muwa’imah/muwafiqah yang ia terapkan. Hal ini diperkuat dari pernyataan ibu

Dewi Nofita Sari setelah diwawancarai oleh penulis (Wawancara: 2020) ia

menyampaikan beberapa kendala berikut ini:

a. Metode hikayatul qhosiroh

Berdasarkan wawancara penulis bersama ibu Dewi Nofita Sari selaku

guru muthala’ah di kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-

Kinanah Jambi (Wawancara: 2020) ia menyampaikan bahwasanya dari

penggunaan metode hikayatul qhosiroh yang ia terapkan tentu mengalami

beberapa kendala yang dialaminya ketika proses penyampaian dan penjelasan

materi kepada siswa tersebut, di antara beberapa kendala tersebut adalah

sebagai berikut:

Kurangnya minat dan ketertarikan siswa untuk memahami

makna dari kosa kata bahasa Arab didalam teks cerita.

Kesulitan siswa dalam memahami makna kosa kata baru

bahasa Arab.

Page 95: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

81

Sulit mendapatkan perhatian siswa untuk dapat

mendengarkan penjelasan guru ketika proses pembelajaran

berlangsung, karena sebagian mereka ada yang mengantuk

bahkan tertidur ketika guru menyampaikan dan

menjelaskan materi, sehingga pecahnya konsentrasi santri

dalam menerima dan menangkap materi yang sudah

disampaikan ataupun dijelaskan oleh guru.

b. Metode tajmi

Berdasarkan wawancara penulis bersama ibu Dewi Nofita Sari selaku

guru muthala’ah di kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-

Kinanah Jambi (Wawancara: 2020) ia juga menyampaikan beberapa kendala

yang juga ia alami ketika penerapan metode tajmi dalam penyampaian atau

penjelasan materi pembelajaran, di antara kendala tersebut adalah sebagai

berikut:

Kurangnya media pembelajaran pada saat penyampaian

materi pembelajaran.

Sulit menyatukan konsentrasi siswa pada saat sambung

menyambung ataupun menyusun kata perkata sampai

kalimat perkalimat bahasa Arab acak menjadi suatu kalimat

yang sempurna.

Sulit menebak makna kosa kata bahasa Arab yang masih

terdengar baru oleh mereka, padahal sudah diberikan

contoh kosa kata lain bahkan sudah dibuatkan kalimat

untuk menyampaikan makna daripada kosa kata

sebelumnya.

c. Metode muwa’imah/muwafiqah

Berdasarkan yang disampaikan oleh ibu Dewi Nofita Sari selaku guru

muthala’ah di kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-Kinanah

Jambi (Wawancara: 2020) bahwasanya kendala yang ia alami pada

penggunaan metode muwa’imah/muwafiqah ini adalah sebagai berikut:

Page 96: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

82

Pelafalan siswa yang kurang tepat dalam menyebutkan kosa

kata bahasa Arab.

Siswa terbata-bata dalam membaca kalimat berbahasa

Arab.

Siswa jenuh dan bosan pada saat proses pembelajaran

berlangsung.

Dari beberapa kendala yang dialami guru di atas, dapat dilihat bahwasanya

kendala tersebut disebabkan dari siswanya sendiri, hal ini diperkuat dengan

hasil wawancara penulis bersama salah satu siswa yang bernama Nina Rahma

Dila (Wawancara: 2020) ia menyampaikan bahwasanya mayoritas siswa di

kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi itu

berlatar belakang dari pendidikan umum yang masih belum mengenal bahasa

Arab seutuhnya, bahkan ada yang belum pernah belajar bahasa Arab

sebelumnya.

Oleh karena itu, mereka masih lemah dalam penguasaan kemampuan

bahasa Arab, baik dari segi kemampuan berbicara, menulis, mendengar dan

membaca kalimat bahasa Arab. Mereka juga mengalami kesulitan dalam

memahami makna dari setiap kosa kata bahasa Arab dan masih terbata-bata

dalam pelafalalan kalimat berbahasa Arab, ditambah lagi dengan padatnya

kegiatan dan tugas mereka di dalam maupun di luar kelas yang kerap kali

membuat mereka mengantuk dan tidak fokus mendengarkan penjelasan

materi pembelajaran yang disampaikan guru pada saat proses pembelajaran

berlangsung.

4.2.3 Upaya Guru Muthala’ah Dalam Mengatasi Kendala Penggunaan

Metode Pembelajaran Dalam Meningkatkan Kemampuan

Maharah Qiraah Santri Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah

Jambi

Dari setiap kendala yang dihadapi setiap guru tentu guru juga harus

mampu melakukan upaya-upaya dalam mengatasi setiap kendala yang dialami

pada saat proses pembelajaran berlangsung. Berdasarkan pengamatan

Page 97: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

83

langsung oleh penulis di kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-

Kinanah Jambi khususnya pada saat pembelajaran muthala’ah berlangsung,

ibu Dewi Nofita Sari melakukan upaya dalam mengatasi kendala dari

penggunaan metode hikayatul qhosiroh, tajmi dan muwa’imah/muwafiqah

pada pembelajaran muthala’ah adalah sebagai berikut:

a. Metode hikayatul qhosiroh

Berdasarkan hasil wawancara penulis bersama ibu Dewi Nofita

Sari selaku guru muthala’ah di kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren

modern Al-Kinanah Jambi (Wawancara: 2020) ia menyampaikan bahwa dari

beberapa kendala yang ia alami dalam penggunaan metode hikayatul

qhosiroh tersebut tentu ia memiliki upaya untuk mengatasi kendala itu, di

antara upayanya adalah sebagai berikut:

Menghidupkan suasana belajar yang lebih kondusif agar lebih

mendapatkan perhatian siswa secara keseluruhan, dengan menegur

dan memberikan sanksi ringan bagi santri yang mengantuk dan

tertidur untuk dijadikan pelajaran bagi santri lain agar bisa lebih

konsentrasi dan tidak mengantuk saat proses pembelajaran

berlangsung. Contohnya menyuruh santri untuk mencuci muka

atau berwudhu dan berdiri sejenak di depan kursinya selama waktu

yang ditentukan guru.

Mencari persamaan kata bahasa Arab lainnya atau menerjemahkan

langsung contoh kalimat bahasa Arab kedalam bahasa Indonesia.

Interaksi dan komunikasi dengan siswa yang lebih intens agar bisa

mengontrol kelas secara menyeluruh.

b. Metode tajmi

Berdasarkan hasil wawancara penulis bersama ibu Dewi Nofita

Sari selaku guru muthala’ah di kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren

modern Al-Kinanah Jambi (Wawancara: 2020) ia menyampaikan bahwasanya

ia juga melakukan beberapa upaya dalam mengatasi kendala penggunaan

metode tajmi tersebut, berikut beberapa upayanya:

Page 98: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

84

Menambahkan inovasi pada metode pembelajaran yang diterapkan

agar siswa lebih tertarik dan semangat belajar.

Untuk menghindari kurangnya keaktifan siswa guru selalu

mengontrol sekeliling kelas untuk memastikan semua siswa fokus

pada saat pembelajaran berlangsung, jika menemukan siswa yang

kerap kurang aktif setiap belajar, guru melakukan evaluasi diluar

kelas dan menanyakan langsung ke siswa yang bersangkutan

sembari mencari tau dari segala aspek tentang siswa itu apa yang

sekiranya mengganggu konsentrasi belajarnya, guru juga

memberikan pembelajaran tambahan di luar jam pelajaran yang

dikhususkan bagi siswa tersebut.

c. Metode muwa’imah/muwafiqah

Berdasarkan hasil wawancara penulis bersama guru muthala’ah di

kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi

(Wawancara: 2020) ia menyampaikan beberapa upaya yang ia lakukan

dalam mengatasi kendala penggunaan metode muwa’imah/muwafiqah

tersebut, di antaranya sebagai berikut:

Mengajak santri untuk terus mengulang-ulang teks cerita bahasa

Arab yang ada pada materi pembelajaran baik secara kata perkata

maupun kalimat perkalimat bahasa Arab.

Membacakan secara jelas dan lantang bacaan kalimat bahasa Arab

untuk melatih pelafalan siswa dalam membaca kalimat bahasa

Arab dengan tepat.

Selanjutnya mengajak siswa untuk melakukan latihan penglihatan

dan membaca cepat teks bahasa Arab dengan terus menerus

komunikasi secara langsung dengan siswa ketika pembelajaran

berlangsung agar bisa membangun susasana belajar yang aktif

dengan melatih ketangkasan siswa dalam membaca kalimat bahasa

Arab.

Berdasarkan upaya-upaya yang dilakukan guru di atas, maka penulis dapat

menyimpulkan bahwa upaya guru dalam mengatasi kendala ketiga metode

Page 99: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

85

tersebut saling berkaitan satu sama lain karena secara menyeluruh upaya

yang harus guru lakukan tidak terlepas dari interaksi dan komunikasi yang

baik antara guru dan siswa ketika proses pembelajaran berlangsung agar

guru tetap mendapatkan perhatian siswa dari awal pembelajaran dimulai

sampai berkahirnya jam pembelajaran tersebut, untuk itu siswa sendiri bisa

lebih fokus dan konsentrasi dalam mendengarkan dan memahami penjelasan

guru terkait materi pembelajaran saat itu.

4.3 ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

Berdasarkan dari hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi yang

dilakukan penulis yang telah dipaparkan di atas, maka penulis mengetahui

bagaimana metode guru pada pembelajaran muthala’ah dalam meningkatkan

kemampuan maharah qiraah santri kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren

modern Al-Kinanah Jambi. Penelitian ini dilakukan selama satu bulan dua puluh

dua hari tepatnya pada tanggal 09 November 2020 sampai dengan 31 Desember

2020.

Penulis menemukan penemuan khusus yaitu meneliti tentang bagaimana

metode guru pada pembelajaran muthala’ah dalam meningkatkan kemampuan

maharah qira’ah santri kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-

Kinanah Jambi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode-metode yang

diterapkan guru muthala’ah tersebut, antara lain sebagai berikut:

a. Metode hikayatul qhosiroh, metode ini dilakukan guru dengan cara

membacakan cerita pada setiap materi pembelajaran muthala’ah, yang

kemudian dijelaskan secara kata perkata sampai kalimat perkalimat bahasa

Arab pada setiap materi kepada siswa untuk dipahami makna secara

keseluruhan dari materi yang telah dijelaskan.

b. Metode tajmi, metode ini dilakukan guru dengan cara meminta siswa untuk

menyusun kata atau kalimat bahasa Arab acak yang kemudian disusun

menjadi suatu kalimat yang sempurna. Guru menambahkan inovasi pada

metode ini dengan cara bermain sambung kata dari satu siswa ke siswa yang

lainnya, guna untuk mempertahankan focus dan konsentrasi siswa selama

proses pembelajaran berlangsung.

Page 100: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

86

c. Metode muwa’imah/muwafiqah, metode ini dilakukan guru dengan cara

melatih penglihatan siswa dengan latihan membaca cepat, agar peningkatan

maharah qira’ah siswa pun dapat meningkat dengan baik dan seperti yang

diketahui bahwa pada pembelajaran muthala’ah ini tidak terlepas dari

kegiatan membaca.

Hasil observasi penulis pada saat guru muthala’ah masuk di kelas I

(I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-Kinanah Jambi terlihat bahwa

kurangnya perhatian siswa dalam mendengarkan dan menyimak guru ketika

pembelajaran berlangsung. Guru kerap kali kesulitan dalam penyampaian materi

pembelajaran dikarenakan banyak dari siswa yang mengantuk, tertidur bahkan

mengobrol sehingga guru tidak bisa menyatukan pemahaman siswa secara

keseluruhan dalam memahami materi pembelajaran tersebut.

Kendala-kendala yang ditemukan oleh guru muthala’ah dalam

penggunaan metode hikayatul qhosiroh, metode tajmi dan metode

muwa’imah/muwafiqah tersebut tentu berbeda, akan tetapi dalam penggunaannya

ketiga metode tersebut saling berkaitan satu sama lain. Guru muthala’ah

menyampaikan kendala dalam penggunaan metode hikayatul qhosiroh tersebut

dipengaruhi dari sudut pandang siswa itu sendiri, dengan demikian kendala-

kendala tersebut adalah sebagai berikut, kurangnya minat dan ketertarikan siswa

untuk memahami makna dari kosa kata bahasa Arab didalam teks cerita, dan

siswa yang mengantuk bahkan tertidur membuat guru kesulitan mendapatkan

perhatian siswa pada saat pembelajaran berlangsung.

Selanjutnya kendala guru muthala’ah dalam penggunaan metode tajmi

yaitu sebagai berikut, kurangnya media pembelajaran sebagai pendukung dalam

penyampaian dan penjelasan materi, sulit menyatukan konsentrasi siswa pada saat

sambung kata atau penyusunan kalimat bahasa Arab acak menjadi suatu kalimat

yang sempurna dan kesulitan siswa dalam hal menebak makna kosa kata bahasa

Arab yang masih terdengar asing dan baru bagi mereka. Guru muthala’ah juga

menyampaikan kendala yang ia alami dalam penggunaan metode

muwa’imah/muwafiqah, adapun kendalanya yaitu, pelafalan siswa yang kurang

tepat dalam menyebutkan kosa kata bahasa Arab, siswa yang masih terbata-bata

Page 101: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

87

dalam membaca kalimat bahasa Arab dan kejenuhan yang dirasakan siswa pada

saat pembelajaran berlangsung.

Dari kendala yang dialami guru muthala’ah tersebut tentu guru juga

memiliki upayanya dalam mengatasi kendala-kendala terhadap penggunaan

metode hikayatul qhosiroh, metode tajmi dan metode muwa’imah/muwafiqah itu

sendiri. Dari kendala penggunaan metode hikayatul qhosiroh guru muthala’ah

menyampaikan upayanya yaitu dengan cara menghidupkan suasana belajar yang

lebih kondusif agar lebih mendapatkan perhatian siswa secara keseluruhan, siswa

yang belum memahami makna kosa kata baru, guru memberikan persamaan kosa

kata bahasa Arab yang memiliki makna sama dengan kosa kata sebelumnya. Guru

juga menerapkan interaksi dan komunikasi yang lebih intens agar bisa mengontrol

kelas secara menyeluruh dan mendapatkan respon baik dari siswa apabila

diberikan pertanyaan.

Upaya guru dalam mengatasi kendala terhadap penggunaan metode tajmi

adalah memberikan inovasi pada metode pembelajaran sehingga membuat siswa

lebih tertarik dan selalu bersemangat dari awal mulai pembelajaran sampai akhir

pembelajaran. Selanjutnya untuk menghindari kurang aktifnya siswa pada saat

pembelajaran berlangsung guru selalu mengontrol sekeliling kelas untuk

memastikan semua siswa fokus ketika belajar. Dan yang terakhir guru

menjelaskan upaya yang ia lakukan dalam mengatasi kendala penggunaan metode

muwa’imah/muwafiqah, diantara upaya tersebut adalah terus menerus mengajak

siswa latihan penglihatan dengan membaca cepat teks kalimat bahasa Arab agar

tidak terbata-bata dalam pelafalan atau pembacaan kalimat bahasa Arab tersebut.

Page 102: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

88

BAB V

PENUTUP

5.1 KESIMPULAN

Setelah memperoleh data, mengolah data dan menganalisis data dari hasil

penelitian yang telah penulis lakukan di Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah

Jambi, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:

1. Berdasarkan penemuan khusus dalam penelitian yang dikaji yaitu Metode

dalam pembelajaran muthala’ah terhadap kemampuan maharah qiraah

santri Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi bahwasanya guru telah

semaksimal mungkin menerapkan metode pembelajaran yang pas terhadap

materi pembelajaran yang ia sampaikan dan menuaikan respon dan hasil

yang baik dari santri atas pemahaman yang santri peroleh dari materi yang

telah disampaikan guru, adapun metode yang diterapkan oleh guru

muthala’ah di kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-

Kinanah Jambi tersebut adalah dengan metode hikayatul qhosiroh, tajmi

dan muwa’imah/muwafiqah dalam meningkatkan kemampuan maharah

qiraah santri.

2. Kendala yang dihadapi guru dalam penggunaan metode pada pembelajaran

muthala’ah di kelas I (I‟dadi) A putri pondok pesantren modern Al-

Kinanah Jambi tercakup dalam beberapa poin yaitu, latar belakang siswa

yang berbeda-beda, siswa kesulitan memaknai kosa kata baru, siswa yang

mengantuk bahkan sampai tertidur ketika proses pembelajaran

berlangsung, kurangnya minat belajar siswa, siswa yang masih terbata-bata

dalam membaca kalimat bahasa Arab, guru sulit mendapatkan perhatian

siswa dan sulit menyatukan pemahaman siswa pada saat penjelasan materi

pembelajaran, penerapan metode guru yang kurang efektif sehingga siswa

merasa jenuh dan bosan pada saat proses pembelajaran dan kurangnya

keaktifan guru dalam mengajar.

3. Upaya yang dilakukan guru dalam mengatasi kendala-kendala yang ada

adalah mampu menghidupkan suasana belajar yang lebih asik dan

Page 103: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

89

kondusif dengan memperhatikan siswa secara keseluruhan, memberikan

inovasi pada metode pembelajaran yang diterapkan agar siswa lebih tertaik

dan semangat untuk belajar, melakukan latihan membaca kalimat bahasa

Arab, mencari persamaan kosa kata yang lebih mudah dipahami ataupun

langsung memaknai ke bahasa Indonesia, memberikan sanksi kecil kepada

siswa yang tidur seperti menyuruhnya berdiri bahkan memintanya untuk

mencuci muka agar tidak mengantuk, memberikan pelajaran tambahan di

luar pembelajaran di kelas dan menjalani komunikasi yang baik antara

guru dan siswa pada saat proses pembelajaran.

Page 104: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

90

5.2 SARAN

Berdasarkan kesimpulan penelitian yang ditulis di atas, maka penulis

merekomendasikan beberapa saran yang dirasa perlu dilakukan, yaitu :

1. Guru menerapkan metode pembelajaran yang pas dan harus disesuaikan

dengan materi ajar yang disampaikan agar lebih mendapatkan hasil dan

tujuan yang baik selama berlangsungnya kegiatan belajar mengajar.

2. Guru harus lebih aktif dan inovatif dalam menggunakan metode belajar dan

media pembelajaran yang terbaru, agar siswa tertarik untuk mempelajarinya

sehingga siswa dapat memahami pembelajaran muthala’ah yang telah

dijelaskan.

3. Guru harus melakukan sosialisasi kepada siswa untuk tetap mendapatkan

perhatian siswa selama kegiatan belajar mengajar berlangsung guna untuk

bisa memahami siswa secara keseluruhan atau mampu untuk menyatukan

pemahaman siswa terhadap materi pembelajaran yang telah disampaikan.

Page 105: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

91

DAFTAR PUSTAKA

Aliba‟ul, C. (2018). Pengembangan bahan ajar muthala‟ah I berbasis pendidikan

karakter bagi mahasiswa jurusan pba iain Ponorogo. Jurnal

Kodifikasia,12(2).

Ahwan, F. (2014). Mengurai kerancuan istilah strategi dan metode pembelajaran.

Jurnal Pendidikan Islam,8(2).

Ahmad, R. (2019). Pembelajaran bahasa arab maharah qira‟ah melalui pendekatan

saintifik. Jurnal Pendidikan Islam,8(1).

Anwar, Abd. R. (2017). Keterampilan membaca dan teknik pengembangannya

dalam pembelajaran bahasa arab. Jurnal Diwan,3(2).

Alatas,Damson.(2020). Upaya Guru Bahasa Arab dan Penguasaan Mufrodat

Pada Siswa Kelas XI IPA II SMA Al-Falah Jambi. Skripsi. Fakultas Ilmu

Budaya: Universitas Jambi.

Amrulloh,Muhzaki.(2009). Eksperimentasi Metode Resource-Based Learning

Terhadap Prestasi Santri Dalam Pembelajaran Qira’ah di Pondok

Pesantren Al-Munawir Krapyak Yogyakarta. Skripsi. Fakultas Tarbiyah:

Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga: Yogyakarta.

Anjani,Sunny.(2017). Peran Lagu Dalam Penguasaan Mufrodat Bahasa Arab

Pada Siswa Kelas IV MI Walisongo Jerakah Semarang. Skripsi. Fakultas

Ilmu Tarbiyah dan Keguruan: Universitas Negeri Walisongo: Semarang.

Akhmad, Mawadda. Warahma.(2016). Keterampilan Berbicara Bahasa Arab dan

Bahasa Inggris Mahasiswa Alumni PIBA (Studi Kasus Prodi PGMI

Angkatan 2014 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin

Makassar). Skripsi. Fakultas Tarbiyah dan Keguruan: Universitas Islam

Negeri Alauddin Makassar.

Creswell, J. W. (2010). Research Design: Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif dan

Mixed. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Dr. H. Dedeng, R, M.Ag. (2006). Metodik Khusus Pengajaran Bahasa Arab

(membaca, ta’bir, berbicara, menulis, imla, nahwu, insya dan khat).

Pimpinan Pusat Persatuan Islam.

Fathonah,Kuni.(2012). Penerapan Metode Cooperative Learning Model Paired

Page 106: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

Storytelling Dalam Meningkatkan Keterampilan Berbicara Bahasa Arab

Siswa Kelas VII A Mts SA (satu atap) Anna’ima Ajisoko Sragen. Skripsi.

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan: Universitas Islam Negeri Sunan

Kalijaga: Yogyakarta.

Husna,Khazinatul.(2013). Analisi buku teks Al-Muthala’ah Al-Haditsah

Karangan K.H Mahmud Yunus (Perspektif Metodologi Penyusunan Buku

Teks Bahasa Arab). Skripsi. Fakultas Tarbiyah dan Keguruan: Universitas

Islam Negeri Sunan Kalijaga: Yogyakarta.

Hermawan & Musthafa. (2018). Metodologi Penelitian Bahasa Arab. Bandung:

PT Remaja Rosdakarya.

Isnadi,Anom.(2016). Upaya Meningkatkan Penguasaan Kosa Kata Bahasa Arab

Dengan Metode Bernyanyi di Kelas VII Mts YAPI Pakem Sleman

Yogyakarta 2015/2016. Skripsi. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan:

Universitas Islam Negeri Yogyakarta.

Kamus Besar Bahasa Indonesia.(2014: 16)

Maulani, Yuyun. Himatul.(2012). Strategi Guru Bahasa Arab Dalam Mengatasi

Siswa Yang Mengalami Kesulitas Membaca Arab di Kelas VII Mts Negeri

Maguwoharjo. Skripsi. Fakultas Tarbiyah dan Keguruan: Universitas

Islam Negeri Sunan Kalijaga: Yogyakarta.

Muhammad, Jafar. S. (2018). Metode pembelajaran bahasa aktif-inovatif berbasis

multiple intelligences. Jurnal Al-Mahara,4(2).

Musyafak,Burhan.(2015). Pembelajaran Maharah Al-Qira’ah Dengan Sistem

Sorogan di Pondok Pesantren Al-Fithroh Jejeran Wonokromo Pleret

Bantul. Skripsi. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan: Universitas Islam

Negeri Sunan Kalijaga: Yogyakarta.

Makhrus,Muhammad.(2012). Efektifitas Al-Tharikah Al-Mubasyarah Pada

Pembelajaran Bahasa Arab Dalam Meningkatkan Berbahasa Arab Santri

Pondok Pesantren Modern Islam (PPMI) Shohwatul Is’ad Kec. Ma’rang

Kab. Pangkep. Tesis. Program Pascasarjana: Universitas Islam Negeri

Alauddin: Makassar.

Page 107: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

Moleong, L. J. (2006). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja

Rosdakarya.

Munir. (2016). Perencanaan Sistem Pengajaran Bahasa Arab. Jakarta: PT Fajar

Interpratama Mandiri.

Nisa‟,Izzatun.(2015). Peningkatan Kemampuan Berbicara Bahasa Arab Melalui

Metode Eklektif Permainan “Tebak Tepat Pasanganmu” Pada Peserta

Didik Kelas XI IPA-2 MAN Kendal. Skripsi. Fakultas Bahasa dan Seni:

Universitas Negeri Semarang.

Nurkhasanah,Umi.(2016). Upaya Meningkatkan Kemampuan Mengungkapkan

Bahasa Melalui Metode Bercerita Dengan Media Bigbook di PAUD Al-

Muttaqien Sukabumi Bandar Lampung. Skripsi. Fakultas Keguruan dan

Ilmu Pendidikan: Universitas Lampung: Bandar Lampung.

Ridwan,A. R. (2011). Metode Pembelajaran Bahasa Arab Melalui Media

Audiovisual. Skripsi. Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya: Universitas

Indonesia.

Samiudin. (2016). Peran metode untuk mencapai tujuan pembelajaran. Jurnal

Studi Islam,8(2).

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kualitatif (untuk penelitian yang bersifat:

eksploratif, enterpretif, interaktif dan konstruktif). Bandung: Alfabeta.

Sari, Meta. Novtrya.(2014). Meningkatkan Kemampuan Berbahasa Anak Melalui

Metode Bercerita di Kelompok B TK Yasporbi Kota Bengkulu. Skripsi.

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan: Universitas Bengkulu.

Suriyanti, Lenni.(2018). Pengaruh Kemampuan Membaca Al-Quran Siswa dan

Keterampilan Mengajar Guru Terhadap Maharatul Qira’ah Siswa Kelas

VIII MtsN 4 Bulukumba. Tesis. Fakultas Pendidikan Agama Islam:

Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

Siti, F. (2014). Bumi Damai Al-Arifin

Windaningrum,Titi.(2013). Pelaksanaan Pembelajaran Bahasa Arab di Mts

Negeri Model Purwokerto Tahun Pelajaran 2011/2012. Skripsi. Fakultas

Tarbiyah: Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Purwokerto.

Page 108: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

Wekke, I. S. (2019). Strategi Pembelajaran Bahasa Arab. Yogyakarta: CV Budi

Utama.

ؼشت١ح ا غحا٠ظ سذذق (.عش٢ف١ص ذذ, ) ذذ تش١ش

اعثرا ذ

ف ) تاوغراد تا أعلائؼا١ح الإعلا١ح اجاؼح اذاجح

ذؼشت١ح اغح ا٠ظ سذذق عش رغث١م(.اغح اػ ء ض

. ٤ا. اجذ اعثر

Hunainah, M. dkk. (2019). المذج )ذغث١ك ف ؼشف١ح مشاءج اا ساخ ا١را

-Jurnal Al .ذؼ١ لشاءاخ اىرة تااجاؼح ؼ امشا ورا اجت١ح(

Mi‟yar,2(1).

1:31عثرث١ش 11 31031ذؼش٠ف ارؼ١ وراتح طاسق محمد اخش ذذذ٠س0

Page 109: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

LAMPIRAN 1

INSTRUMEN PENGUMPULAN DATA

Pedoman Wawancara

Pedoman Wawancara Dengan Kepala Pimpinan Pondok

5.3 Bagaimana letak geografis dari Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah

Jambi?

5.4 Bagaimana historis berdirinya Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah

Jambi?

5.5 Bagaimana sarana dan prasarana yang tersedia di Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi?

5.6 Bagaimana struktur organisasi di Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah

Jambi?

5.7 Berapakah jumlah keseluruhan guru yang mengajar di Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi?

5.8 Bagaimana latar belakang pendidikan guru yang mengajar di Pondok

Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi?

5.9 Bagaimana kompetensi yang dimiliki oleh guru yang mengajar di Pondok

Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi?

5.10 Bagaimana upaya yang dilakukan guru dalam meningkatkan

kemampuan santri pada pembelajaran bahasa?

5.11 Bagaimana kendala yang dihadapi Pondok Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi dalam metode pembelajaran guru untuk meningkatkan

kemampuan keterampilan berbahasa?

Pedoman Wawancara Dengan Guru

1. Apa definisi dari pembelajaran muthala’ah menurut ibu?

2. Apa yang membedakan pelajaran muthala’ah dengan pelajaran bahasa

Arab lainnya, seperti halnya pelajaran mahfudzot dan lain sebagainya?

3. Metode pembelajaran apa yang ibu gunakan pada saat mengajar pelajaran

muthala’ah?

Page 110: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

4. Bagaimana respon santri ketika pembelajaran muthala’ah berlangsung

dengan metode pembelajaran yang ibu gunakan?

5. Apa kendala ibu saat menggunakan metode pembelajaran yang ibu

terapkan ketika mengajar pelajaran muthala’ah?

6. Apa upaya yang ibu lakukan dalam mengatasi kendala yang ibu rasakan

ketika mengajar pelajaran muthala’ah?

7. Bagaimana cara ibu mengetahui bahwa metode pembelajaran yang ibu

gunakan bisa tersampaikan dan membuat santri mengerti apa yang ibu

jelaskan?

Page 111: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

Pedoman Wawancara Dengan Siswa

1. Dalam pembelajaran bahasa arab khususnya belajar muthala’ah, apa saja

yang kamu persiapkan sebelum pembelajaran berlangsung?

2. Apakah kamu merasa senang dengan upaya yang telah dilakukan guru

dalam pembelajaran muthala’ah di kelas? Mengapa ?

3. Apakah dengan upaya yang telah dilakukan guru dalam pembelajaran

muthala’ah membuat kamu mudah dalam memahami pelajaran yang telah

disampaikan? Mengapa ?

4. Dalam pembelajaran muthala’ah, upaya apa saja yang telah dilakukan oleh

gurumu dalam meeningkatkan kemampuan bahasa Arab, khususnya

kemampuan mahara qira’ah ?

5. Berapa banyak kosa kata baru yang sudah kamu pahami di setiap pelajaran

muthala’ah? Mengapa ?

6. Kendala apa saja yang kamu rasakan ketika mempelajari bahasa arab,

khususnya muthala’ah?

Wawancara yang telah dilakukan ini memiliki beberapa sumber data yaitu

Kepala pimpinan Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi, guru muthala’ah

Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi dan santri Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi. Adapun pertanyaan-pertanyaan yang diajukan kepada

Kepala pimpinan Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi yaitu yang

berhubungan dengan kondisi dan lingkungan Pondok Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi.

Page 112: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

Pedoman Observasi

Dalam pengamatan (obsevasi) yang dilakukan adalah mengamati kegiatan

yang dilakukan oleh guru yaitu Metode Pembelajaran Muthala’ah Dalam

Meningkatkan Kemampuan Maharah Qiraah Santri Pondok Pesantren Modern

Al-Kinanah Jambi. Meliputi:

A. Tujuan

Untuk memperoleh informasi dan data tentang Metode Pembelajaran

Muthala’ah Dalam Meningkatkan Kemampuan Maharah Qiraah Santri Pondok

Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi.

B. Aspek yang diamati

1. Gambaran tentang Sekolah

a. Alamat/lokasi Sekolah

b. Sejarah

c. Visi, Misi dan Tujuan

d. Kondisi bangunan

e. Manajemen dan administrasi Sekolah

f. Keadaan pendidik

g. Struktur pendidik

2. Kegiatan yang dilakukan guru untuk mengetahui tentang Metode

Pembelajaran Muthala’ah Dalam Meningkatkan Kemampuan Maharah

Qiraah Santri Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi.

a. Persiapan materi dan alat pembelajaran

b. Metode yang digunakan ketika pembelajaran muthala’ah

c. Suasana di kelas ketika pembelajaran muthala’ah

Page 113: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

Pedoman Dokumentasi

Dokumentasi merupakan Sejumlah besar fakta dan data tersimpan dalam

bahan yang berbentuk dokumentasi. Seperti file, foto, berupa catatan dan lain-lain

yang masih berkaitan dengan Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi,

meliputi:

1. Letak dan keadaan geografis Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah

Jambi

2. Sejarah singkat berdirinya Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

3. Visi, Misi, dan Tujuan Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

4. Struktur organisasi Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

5. Keadaan guru Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

6. Keadaan siswa Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah Jambi

7. Keadaan sarana dan prasarana Pondok Pesantren Modern Al-Kinanah

Jambi.

Page 114: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

Rekap Nilai Siswa

Page 115: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

LAMPIRAN 2

SURAT IZIN PENELITIAN

Page 116: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

LAMPIRAN 3

SURAT BUKTI PENELITIAN

Page 117: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

LAMPIRAN 4

DOKUMENTASI

No Keterangan Gambar

1 Gambar 1:

Wawancara dengan kepala

Pimpinan Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi

yaitu Ustadz Misbahul

Wathon, Lc.

2 Gambar 2:

Wawancara dengan guru

muthala’ah Pondok

Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi yaitu Ibu

Dewi Nofita Sari

Page 118: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

3 Gambar 3:

Wawancara dengan salah

satu santri kelas 1 I’dadi A

Putri Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi

4 Gambar 4:

Gerbang dan masjid Pondok

Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi

Page 119: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

5 Gambar 5:

Pos Satpam Pondok

Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi

6 Gambar 6:

Rumah Pimpinan Pondok

Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi

7

8

Gambar 7:

Kantin Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi

Gambar 8:

Suasana Lingkungan

Kelas Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi

Page 120: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …
Page 121: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

9 Gambar 9:

Suasana Lingkungan

Asrama Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi

Page 122: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

10 Gambar 10:

Mengamati kelas 1 I’dadi A

Putri Pondok Pesantren

Modern Al-Kinanah Jambi

Pada Saat Pembelajaran

Muthala’ah berlangsung

Page 123: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

11 Gambar 11:

Ruang Kepsek, Ruang Guru

dan Ruang Tata Usaha

Page 124: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

12 Gambar 12:

Sebagian Kegiatan

Ekstrakurikuler Pondok

Pesantren Modern Al-

Kinanah Jambi

Page 125: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …
Page 126: METODE PEMBELAJARAN MUTHALA’AH DALAM …

RIWAYAT HIDUP

Nadila Rizkia, Putri pertama dari pasangan suami istri yang

bernama Azwar dan Almh Ropiko. Tepatnya penulis dilahirkan di

Desa Mersam, 07 April 2000. Ayah penulis bekerja sebagai buruh

tani dan ibu penulis telah meninggal dunia pada 4 tahun yang lalu

tepatnya pada tanggal 07 Juli 2016. Penulis anak pertama dari 3

bersaudara. Adik pertama penulis (anak kedua) bernama Khairul

Azryan yang berusia 17 Tahun, sekarang duduk di bangku kuliah pada semester 2

jurusan Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi di Universitas Islam

Negeri Sultan Thaha Syaifuddin Jambi, dan adik bungsu penulis bernama

Muhammad Azza Arzami yang berusia 4 Tahun. Penulis menyelesaikan

pendidikan di MIN Kembang Paseban pada tahun 2011. Kemudian melanjutkan

pendidikan di MTs Nurul Islam Kembang Tanjung dan menyelesaikan pendidikan

pada tahun 2014. Kemudian melanjutkan pendidikan di Pondok Pesantren Modern

Al-Hidayah Jambi dan menyelesaikan pendidikan pada tahun 2017. Pada tahun

2017 penulis melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi, tepatnya di Universitas

Negeri Jambi (UNJA), Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan dan mengambil

jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA). Penulis akan menyelesaikan kuliah strata

satu (S1) Insyaallah di Tahun 2021.