16

KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah
Page 2: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

i

KATA PENGANTAR

Direktorat Jenderal PKTrans sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri

Desa, PDT dan Transmigrasi nomor 6 Tahun 2015 merupakan institusi yang

menangani dari sub sistem penyelenggaraan transmigrasi yang mendukung

pembangunan nasional. Sesuai dengan tugas dan fungsi yang telah ditetapkan

maka Ditjen PKTrans perlu menyusun Laporan Capaian Kinerja.

Laporan Capaian Kinerja ini berisikan target dan sasaran. Capaian kinerja

yang diperoleh pada Triwulan I ini merupakan realisasi pelaksanaan kegiatan serta

realisasi pelaksanaan anggaran dari tiap-tiap kegiatan baik di daerah maupun

pusat di Lingkungan Direktorat Jenderal Pengembangan Kawasan Transmigras.

Demikian laporan kegiatan ini disusun dan disampaikan dengan harapan

dapat memberikan gambaran dan informasi hasil capaian kinerja serta dapat

digunakan sebagaimana mestinya.

Jakarta, April 2018 a.n Direktorat Jenderal

Pengembangan Kawasan Transmigrasi

Sekretaris,

Arif Pribadi

Page 3: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

BAB I PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Berdasarkan UU Nomor 29 Tahun 2009 tentang Perubahan atas UU Nomor 15 Tahun

1997 Tentang Ketransmigrasian, kebijakan penyelenggaraan transmigrasi diarahkan

untuk pembangunan dan pengembangan kawasan, serta memiliki keterkaitan dengan

kawasan sekitarnya. Dengan demikian, pembangunan kawasan transmigrasi mencakup

penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik

transmigran lokal penduduk setempat, maupun penduduk dari daerah lain.

Pembangunan kawasan transmigrasi sekaligus untuk mengintegarasikan upaya

penataan persebaran penduduk yang serasi dan seimbang sesuai dengan daya

tampung alam dan lingkungan.

Pembangunan dan pengembangan kawasan transmigrasi merupakan salah satu

instrument untuk mendorong pembangunan desa melalui pemenuhan standar

pelayanan minimum. Program transmigrasi sejalan dengan Nawa Cita Ketiga

membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah-daerah dan desa

dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia, utamanya kebijakan reforma

agraria seluas 9 juta hektar yang bertujuan untuk merestrukturisasi penguasaan,

kepemilikian, penataan lahan untuk mensejahterakan para petani gurem secara

berkeadilan.

Direktorat Jenderal Pengembangan Kawasan Transmigrasi sebagaimana diatur dalam

Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Nomor

Per. 06 Tahun 2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Desa,

Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi merupakan institusi yang

menangani sebagian dari sub sistem penyelenggaraan transmigrasi mempunyai

peranan strategis dalam mendukung terwujudnya tujuan pembangunan nasional.

Melalui fungsinya dalam pengembangan dan pembangunan sarana dan prasarana,

pengembangan usaha, pengembangan sosial budaya, pelayanan pertanahan, serta

promosi dan kemitraan maka ke depan diarahkan untuk mempercepat keterkaitan

fungsional intra kawasan dan antar kawasan serta keterkaitan desa-kota dengan

Page 4: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

mengoptimalkan pemanfaatan ruang untuk mendukung pengembangan komoditas

unggulan dengan pendekatan agroindustri dan agrobisnis untuk mewujudkan satu

kesatuan sistem pengembangan ekonomi wilayah

Laporan Kinerja ini adalah suatu rangkaian kegiatan yang harus dilakukan secara

triwulan dan merupakan salah satu bentuk manifestasi dari penyelenggaraan Sistem

Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) yang dilaksanakan oleh Direktorat

Jenderal sebagai Entitas Akuntabilitas Unit Kerja Eselon (UKE)-I. Merupakan wujud

akuntabilitas instansi pemerintah yang pedoman penyusunannya mengacu pada

Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara (PAN) dan Reformasi Birokrasi

(RB) Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan

Kinerja dan Tata Cara Reviu atas Laporan Kinerja yang merupakan aturan pelaksana

dari Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang SAKIP.

Sebagai bentuk pertanggungjawaban atas penggunaan keuangan negara dan sebagai

sarana evaluasi Pimpinan dalam rangka pencapaian kinerja berdasarkan Indikator

Kinerja dan Target yang telah ditetapkan maka disusunlah Laporan Akuntabilitas Kinerja

Triwulan I Direktorat Jederal Pengembangan Kawasan Transmigrasi tahun 2018 ini.

B. MAKSUD DAN TUJUAN

Untuk memberikan gambaran informasi tentang pencapaian target, kendala dan

permasalahan yang dihadapi Ditjen PKTRans dan upaya penanganannya.

C. SASARAN

Tersedianya informasi capaian target kinerja sebagai bahan acuan dalam pengambilan

keputusan lebih lanjut dan diharapkan permasalahan dan kendala yang dihadapi oleh unit

kerja di lingkungan Direktorat Jenderal Pengembangan Kawasan Transmigrasi dapat

ditemukenali untuk segera dicari alternatif solusinya sehingga akan tercapai konsistensi

dan kesinambungan kebijakan pengembangan kawasan transmigrasi.

Page 5: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

.BAB II

TUGAS DAN FUNGSI

A. TUGAS

Merumuskan dan melaksanakan kebijakan dan standardisasi teknis di bidang

pengembangan kawasan transmigrasi.

B. FUNGSI

Dalam melaksanakan tugas tersebut di atas, Direktorat Jenderal Pengembangan

Kawasan Transmigrasi menyelenggarakan fungsi sebagai berikut :

1. Perumusan kebijakan di bidang Promosi dan kerja sama kelembagaan,

pembangunan dan pengembangan kawasan, pengembangan usaha,

pengembangan sosial budaya dan pelayanan pertanahan transmigrasi;

2. Pelaksanaan kebijakan di bidang promosi dan kerjasama kelembagaan,

pembangunan dan pengembangan kawasan, pengembangan usaha,

pengembangan sosial

3. Penyusunan norma, standar, prosedur dan kriteria di bidang promosi dan

kerjasama kelembagaan, pembangunan dan pengembangan kawasan,

pengembangan usaha, pengembangan sosial budaya dan pelayanan pertanahan;

4. Pemberian bimbingan teknis dan evaluasi di bidang promosi dan kerjasama

kelembagaan, pembangunan dan pengembangan kawasan, pengembangan usaha,

pengembangan sosial budaya dan pelayanan pertanahan;

5. Pelaksanaan evaluasi dan pelaporan di bidang promosi dan kerjasama

kelembagaan, pembangunan dan pengembangan kawasan, pengembangan usaha,

pengembangan sosial budaya dan pelayanan pertanahan;

6. Pelaksanaan administrasi Direktorat Jenderal Pengembangan Kawasan

Transmigrasi.

7. Pelaksanaan fungsi lainnya yang diberikan Menteri

Page 6: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya Direktorat Jenderal Pengembangan Kawasan

Transmigrasi didukung oleh 1 (satu) Sekretariat dan 5 (lima) Direktorat, terdiri atas:

1. Sekretariat Direktorat Jenderal;

2. Direktorat Pengembangan dan Pembangunan Sarana dan Prasarana Kawasan

Transmigrasi ;

3. Direktorat Pengembangan Usaha Transmigrasi;

4. Direktorat Pengembangan Sosial Budaya Transmigrasi;

5. Direktorat Pelayanan Pertanahan Transmigrasi;

6. Direktorat Promosi dan Kemitraan.

Adapun uraian tugas dan fungsi Sekretariat Direktorat Jenderal dan masing-masing

Direktorat adalah sebagai berikut :

1. Sekretariat Direktorat Jenderal Pengembangan Kawasan Transmigrasi

Sekretariat Direktorat Jenderal mempunyai tugas memberikan pelayanan teknis dan

administratif kepada semua unsur satuan organisasi di lingkungan Direktorat

Jenderal.

Dalam melaksanakan tugas Sekretariat Direktorat Jenderal menyelenggarakan

fungsi :

a. Koordinasi dan penyusunan rencana, program dan anggaran, serta evaluasi

dan pelaporan di bidang Pengembangan Kawasan Transmigrasi;

b. Pengelolaan data dan informasi;

c. Pelaksanaan urusan keuangan dan barang milik Negara Direktorat Jenderal;

d. Pelaksanaan urusan kepegawaian dan umum;

e. Penyiapan penyusunan rancangan perundang-undangan dan advokasi hukum

serta Penataan organisasi dan tata laksana;

f. Penataan organisasi dan tata laksana.

2. Direktorat Pembangunan dan Pengembangan Sarana dan Prasarana Kawasan

Transmigrasi

Direktorat Pembangunan dan Pengembangan Kawasan Transmigrasi mempunyai

tugas melaksanakan penyiapan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang

pembangunan dan pengembangan sarana permukiman dan kawasan,

pembangunan dan pengembangan prasarana permukiman dan kawasan,

Page 7: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

penyerasian lingkungan, evaluasi perkembangan permukiman dan kawasan

serta standarisasi sarana dan prasarana.

Dalam melaksanakan tugasnya Direktorat Direktorat Pembangunan dan

Pengembangan Sarana dan Prasarana Kawasan Transmigrasi menyelenggarakan

fungsi :

a. Penyiapan perumusan kebijakan di bidang pembangunan dan

pengembangan sarana permukiman dan kawasan, pembangunan dan

pengembangan prasarana permukiman dan kawasan, penyerasian lingkungan,

evaluasi perkembangan permukiman dan kawasan serta standardisasi

sarana dan prasarana;

b. Penyiapan pelaksanaan kebijakan di bidang pembangunan dan

pengembangan sarana permukiman dan kawasan, pembangunan dan

pengembangan prasarana permukiman dan kawasan, penyerasian lingkungan,

evaluasi perkembangan permukiman dan kawasan serta standardisasi

sarana dan prasarana;

c. Penyiapan penyusunan norma, standar, prosedur, dan kriteria di bidang

pembangunan dan pengembangan sarana permukiman dan kawasan,

pembangunan dan pengembangan prasarana permukiman dan kawasan,

penyerasian lingkungan, evaluasi perkembangan permukiman dan kawasan

serta standardisasi sarana dan prasaran;

d. pelaksanaan bimbingan teknis dan supervisi di bidang pembangunan

dan pengembangan sarana permukiman dan kawasan, pembangunan

danpengembangan prasarana permukiman dan kawasan, penyerasian

lingkungan, evaluasi perkembangan permukiman dan kawasan, dan

standardisasi sarana dan prasarana;

e. pelaksanaan evaluasi dan pelaporan di bidang pembangunan dan

pengembangan sarana permukiman dan kawasan, pembangunan dan

pengembangan prasarana permukiman dan kawasan, penyerasian

lingkungan, evaluasi perkembangan permukiman dan kawasan serta

standardisasi sarana dan prasarana;

f. pelaksanaan urusan tata usaha dan rumah tangga Direktorat

Pembangunan dan Pengembangan Sarana dan Prasarana Kawasan

Transmigrasi; dan

g. pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Direktur Jenderal

Page 8: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

3. Direktorat Pengembangan Usaha Transmigrasi

Direktorat Pengembangan Usaha Transmigrasi mempunyai tugas melak-sanakan

penyiapan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang produksi, pengolahan

dan pemasaran, lembaga ekonomi dan permodalan, serta kewirausahaan.

Dalam melaksanakan tugasnya Direktorat Pengembangan Usaha Transmigrasi

menyelenggarakan fungsi:

a. Penyiapan perumusan kebijakan di bidang produksi, pengolahan dan

pemasaran, lembaga ekonomi dan permodalan, serta kewira-usahaan;

b. Penyiapan pelaksanaan kebijakan di bidang produksi, pengolahan dan

pemasaran, lembaga ekonomi dan permodalan, serta kewira-usahaan;

c. Penyiapan penyusunan norma, standar, prosedur, dan kriteria di

bidang produksi, pengolahan dan pemasaran, lembaga ekonomi dan

permodalan, serta kewirausahaan;

d. Pelaksanaan bimbingan teknis dan supervisi di bidang produksi,

pengolahan dan pemasaran, lembaga ekonomi dan permodalan, serta

kewirausahaan;

e. Pelaksanaan evaluasi dan pelaporan di bidang produksi, pengolahan

dan pemasaran, lembaga ekonomi dan permodalan, serta

kewirausahaan; dan pelaksanaan urusan tata usaha dan rumah

tangga Direktorat Pengembangan Usaha Transmigrasi;

f. Pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Direktur

4. Direktorat Pengembangan Sosial Budaya Transmigrasi

Direktorat Pengembangan Sosial Budaya Transmigrasi mempunyai tugas

melaksanakan penyiapan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang

pangan dan kesehatan, fasilitasi pendidikan, fasilitasi mental spiritual dan seni

budaya, serta kelembagaan pemerintah dan masyarakat.

Dalam melaksanakan tugasnya Direktorat Pengembangan Sosial Budaya

Transmigrasi menyelenggarakan fungsi :

a. Penyiapan perumusan kebijakan di bidang pangan dan kesehatan,

fasilitasi pendidikan, fasilitasi mental spiritual dan seni budaya, serta

kelembagaan pemerintah dan masyarakat;

Page 9: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

b. Penyiapan pelaksanaan kebijakan di bidang pangan dan kesehatan,

fasilitasi pendidikan, fasilitasi mental spiritual dan seni budaya, serta

kelembagaan pemerintah dan masyarakat;

c. Penyiapan penyusunan norma, standar, prosedur, dan kriteria di bidang

pangan dan kesehatan, fasilitasi pendidikan, fasilitasi mental spiritual dan seni

budaya, serta kelembagaan pemerintah dan masyarakat;

d. Pelaksanaan bimbingan teknis dan supervisi di bidang pangan dan

kesehatan, fasilitasi pendidikan, fasilitasi mental spiritual dan seni budaya,

serta kelembagaan pemerintah dan masyarakat;

e. Pelaksanaan evaluasi dan pelaporan di bidang pangan dan kesehatan,

fasilitasi pendidikan, fasilitasi mental spiritual dan seni budaya, serta

kelembagaan pemerintah dan masyarakat; dan

f. Pelaksanaan urusan tata usaha dan rumah tangga Direktorat

Pengembangan Sosial Budaya Transmigrasi; dan

g. Pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Direktur Jenderal.

5. Direktorat Pelayanan Pertanahan Transmigrasi

Direktorat Pelayanan Pertanahan Transmigrasi mempunyai tugas melaksanakan

penyiapan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang pengukuran bidang

tanah, pengurusan hak atas tanah, advokasi pertanahan, dan dokumentasi

pelayanan pertanahan.

Dalam melaksanakan tugasnya Direktorat Pelayanan Pertanahan Transmigrasi

menyelenggarakan fungsi :

a. penyiapan perumusan kebijakan di bidang pengukuran bidangtanah,

pengurusan hak atas tanah, advokasi pertanahan, dan dokumentasi

pelayanan pertanahan;

b. penyiapan pelaksanaan kebijakan di bidang pengukuran bidangtanah,

pengurusan hak atas tanah, advokasi pertanahan, dan dokumentasi

pelayanan pertanahan;

c. penyiapan penyusunan norma, standar, prosedur, dan kriteria di

bidang pengukuran bidang tanah, pengurusan hak atas tanah, dan advokasi

pertanahan;

d. pelaksanaan bimbingan teknis dan supervisi di bidang pengukuran

bidang tanah, pengurusan hak atas tanah, advokasi pertanahan, dan

dokumentasi pelayanan pertanahan;

Page 10: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

e. pelaksanaan evaluasi dan pelaporan di bidang pengukuran bidangtanah,

pengurusan hak atas tanah, advokasi pertanahan, dan dokumentasi

pelayanan pertanahan;

f. pelaksanaan urusan tata usaha dan rumah tangga Direktorat

Pelayanan Pertanahan Transmigrasi; dan

g. pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Direktur Jenderal.

6. Direktorat Promosi dan Kemitraan

Direktorat Promosi dan Kemitraan mempunyai tugas melaksanakan penyiapan

perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang promosi dan publikasi, kemitraan

badan usaha, kemitraan masyarakat, dan kemitraan kelembagaan pemerintah.

Dalam melaksanakan tugasnya Direktorat Promosi dan Kemitraan

menyelenggarakan fungsi :

a. Penyiapan perumusan kebijakan di bidang promosi dan publikasi,

kemitraan badan usaha, kemitraan masyarakat,

dan kemitraan kelembagaan pemerintah;

b. Penyiapan pelaksanaan kebijakan di bidang promosi dan publikasi,

kemitraan badan usaha, kemitraan masyarakat, dan kemitraan kelembagaan

pemerintah;

c. Penyiapan penyusunan norma, standar, prosedur, dan kriteria di

bidang kemitraan badan usaha, kemitraan masyarakat, dan kemitraan

kelembagaan pemerintah;

d. Pelaksanaan bimbingan teknis dan supervisi di bidang promosi dan

publikasi, kemitraan badan usaha, kemitraan masyarakat, dan kemitraan

kelembagaan pemerintah;

e. Pelaksanaan evaluasi dan pelaporan di bidang promosi dan publikasi,

kemitraan badan usaha, kemitraan masyarakat, dan kemitraan kelembagaan

pemerintah; dan

f. Pelaksanaan urusan tata usaha dan rumah tangga Direktorat Promosi

dan Kemitraan;

g. Pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Direktur Jenderal.

Page 11: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

BAB III CAPAIAN KINERJA DITJEN PKTrans Triwulan I

TAHUN ANGGARAN 2018

Pada dokumen Rencana Strategis (Renstra) Direktorat Jenderal Pengembangan Kawasan

Transmigrasi 2015-2019 yang merupakan perencanaan jangka menengah Direktorat

Jenderal Pengembangan Kawasan Transmigrasi adapun Sasaran Strategis

Ketransmigrasian sebagai berikut;

a. Berkembangnya 144 kawasan yang berfokus pada 72 Satuan Permukiman (SP)

menjadi pusat Satuan Kawasan Perkembangan (SKP).

b. Berkembangnya 20 Kawasan Perkotaan Baru (KPB) menjadi embrio kota kecil/

kota kecamatan

Dengan mempertimbangkan Renstra dan alokasi anggaran tahun 2018, Direktorat

Jenderal Pengembangan Kawasan Transmigrasi telah membuat Perjanjian Kinerja tahun

2018. Perjanjian Kinerja pada dasarnya adalah pernyataan komitmen yang

merepresentasikan tekad dan janji untuk mencapai kinerja yang jelas dan terukur dalam

rentang waktu satu tahun tertentu dengan mempertimbangkan sumber daya yang

dikelolanya. Adapun perjanjian kinerja pada Ditjen PKTrans tertuang dalam tabel

sebagaimana berikut;

Tabel Perjanjian Kinerja Ditjen PKTrans Tahun 2018

Sasaran Indikator Kinerja Utama Target

(1) (2) (3)

Terbangun dan berkembangnya 144

kawasan yang berfokus pada 72 Satuan

Permukiman (SP) menjadi pusat Satuan

Kawasan Pengembangan (SKP) dan

Berkembangnya 20 Kawasan Perkotaan

Baru (KPB) menjadi Embrio kota

kecil/kota Kecamatan

Jumlah kawasan transmigrasi

yang dibangun dan

dikembangkan dengan berfokus

pada Satuan Permukiman

menjadi pusat Satuan kawasan

Pengembangan

120 Kawasan

Page 12: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

Sasaran Indikator Kinerja Utama Target

(1) (2) (3)

Jumlah Kawasan Perkotaan

Baru (KPB) yang dibangun dan

dikembangkan menjadi Pusat

Pelayanan Kawasan

Transmigrasi (PPKT) dan

berkembang sebagai embrio

pusat pertumbuhan

20 KPB

Sampai dengan periode waktu triwulan I ini (Januari s/d Maret 2018), dapat disampaikan

capaian kinerja Ditjen PKTrans sesuai target pada Perjanjian Kinerja Tahun 2018 adalah

sebagai berikut:

Tabel Target dan Capaian Ditjen PKTrans Tahun 2018

Indikator Kinerja Utama Target Capaian

(Triwulan I) Alokasi Anggaran

(Rp)

Realisasi Anggaran (Rp)

(1) (2) (3) (4) (5)

Jumlah kawasan transmigrasi

yang dibangun dan

dikembangkan dengan

berfokus pada Satuan

Permukiman menjadi pusat

Satuan kawasan

Pengembangan

120

Kawasan

112

Kawasan

310.898.463.640,- 59.807.698.944,-

Jumlah Kawasan Perkotaan

Baru (KPB) yang dibangun

dan dikembangkan menjadi

Pusat Pelayanan Kawasan

Transmigrasi (PPKT) dan

berkembang sebagai embrio

pusat pertumbuhan

20 KPB 3 KPB 89.101.536.360,- 14.562.700.288,-

TOTAL 400.000.000.000 74.370.399.232

(18.59%)

Page 13: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

Kawasan Transmigrasi yang menjadi target pada indikator kerja Ditjen PKTrans

merupakan kawasan yang didalamnya terdapat Permukiman Transmigrasi bina dan

mendapatkan bantuan/intervensi pada kegiatan Ditjen PKTrans, sedangkan Kawasan Perkotaan

Baru yang menjadi target pada Indikator kerja Ditjen PKTrans merupakan penetapan antara

Bappenas dan Ditjen PKTrans yang berdasarkan hasil evaluasi Kawasan Perkotaan Baru

(KPB). Capaian kinerja Ditjen PKTrans pada Triwulan I pada Tabel diatas menunjukkan bahwa

jumlah kawasan transmigrasi dan Kawasan Perkotaan Baru (KPB) yang telah dicapai sampai

Triwulan I adalah 112 Kawasan dan 3 KPB (terlampir).

Pencapaian target tersebut, merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kinerja Unit Kerja

Eselon II pada Ditjen PKTrans, antara lain:

Kegiatan Pembangunan dan Pengembangan Sarana dan Prasarana di Kawasan

Transmigrasi maupun di Kawasan Perkotaan Baru, yang meliputi komponen

Pembangunan Jalan dan Jembatan, Peningkatan Sarana Air Bersih, Peningkatan

Fasilitas Umum, Pembangunan dan Peningkatan Bangunan Air ;

Kegiatan Pengembangan Usaha Transmigrasi yang meliputi komponen Pemberian

Bantuan Sarana Produksi Pertanian, Bantuan Alat Pertanian, serta Peningkatan Teknis

Kewirausahaan.

Kegiatan Pelayanan Sosial Budaya Transmigrasi yang meliputi komponen berupa

Bantuan pangan (untuk tahun bina T+2, dan T+3), Bantuan kesehatan, Bantuan Mental

Spiritual, Fasilitasi Layanan Pendidikan, Fasilitasi Layanan Kesehatan, Bantuan Sarana

Olah Raga (untuk tahun bina T+1 s. d T+6).

Adapun faktor penghambat yang dihadapi dalam proses pencapaian target dan realisasi

keuangan adalah :

Beberapa pekerjaan masih menunggu kepastian penempatan transmigran, seperti: ukur

bagi lahan, Sarana Produksi Pertanian A, Catu pangan T+1 sehingga belum bisa

direalisasi.

Beberapa pekerjaan masih dalam proses lelang.

Terdapat beberapa Satker di daerah yang melaksanakan Revisi anggaran dan

perubahan KPA yang memakan waktu sehingga belum bisa melaksanakan

kegiatannya.

Page 14: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

BAB IV

P E N U T U P

A. KESIMPULAN

Capaian kinerja Direktorat Jenderal Pengembangan Kawasan Transmigrasi Triwulan I

Tahun 2018 adalah :

- Capaian 112 Kawasan dengan realisasi anggaran dalam rangka pencapaian

kinerja tersebut sebesar Rp. 59.807.698.944,-

- Capaian 3 KPB dengan realisasi anggaran dalam rangka pencapaian kinerja

tersebut adalah sebesar Rp. 14.562.700.288,-

- Total realisasi anggaran sampai dengan triwulan I Tahun 2018 sebesar 18.59%

dari total pagu anggaran.

B. SARAN

Secara umum pelaksanaan program Direktorat Jenderal Pengembangan Kawasan

Transmigrasi tahun 2018 sampai dengan triwulan I telah berjalanan dengan baik, ada

beberapa permasalahan yang muncul dalam pelaksanaan pencapaian target kinerja dan

harus diselesaikan secara signifikan. Oleh karena itu program yang telah disusun masih

memerlukan penyempurnaan agar hasil kinerja bisa baik dalam pembinaan dan

pengembangan masyarakat transmigran. Salah satu upaya dalam rangka meningkatkan

kinerja dan pencapaian kinerja Ditjen PKTRans adalah dengan meningkatkan koordinasi

dan kerjasama dengan lintas sektor, baik antara satuan kerja daerah, BUMN, maupun pihak

swasta agar mampu berkolaborasi menciptakan kebijakan pengembangan di Kawasan

Transmigrasi.

a. n Direktorat Jenderal

Pengembangan Kawasan Transmigrasi

Sekretaris,

Arif Pribadi

Page 15: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

Capaian DITJEN PENGEMBANGAN KAWASAN TRANSMIGRASI Tahun 2018

No IKU

Target 1

tahun (2018)

Target 2018 Capaian 1 tahun (2018)

Capaian 2018

Target anggaran

Capaian anggaran 2018

Sisa

I II III IV I II III IV I II III IV

1.

Jumlah kawasan transmigrasi yang dibangun dan dikembangkan dengan berfokus pada Satuan Permukiman menjadi pusat Satuan kawasan Pengembangan

120 112 112 112 120 112 112 0 0 310.898.463.640 59.807.698.944 52.032.696.320 0 0 199.058.068.376

Page 16: KATA PENGANTAR - ditjenpktrans.kemendesa.go.id · penataan kembali kawasan perdesaan, melalui kegiatan penempatan transmigran, baik ... Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah

No IKU

Target 1

tahun (2018)

Target 2018 Capaian 1 tahun (2018)

Capaian 2018

Target anggaran

Capaian anggaran 2018

Sisa

I II III IV I II III IV I II III IV

2.

Jumlah Kawasan Perkotaan Baru (KPB) yang dibangun dan dikembangkan menjadi pusat pelayanan kawasan transmigrasi (PPKT) dan berkembang sebagai embrio Pusat Pertumbuhan

20 2 8 15 20 3 7 0 0 89.101.536.360 14.562.700.288 14.675.889.152 0 0 59.862.946.920