6
BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah Perkembangan usaha saat ini, banyak sekali mengalami persaingan yang cukup ketat di segala bidang, baik dalam bidang industri, jasa maupun dagang. Perusahaan dalam menghadapi persaingan ini membutuhkan suatu sistem informasi akuntansi yang dapat berperan penting terhadap aktivitas yang dilakukan perusahaan. Aktivitas yang dilaksanakan oleh perusahaan akan berjalan lancar apabila ditunjang dengan sistem informasi akuntansi yang dapat berperan penting dalam kelancaran mengendalikan dan memproses persediaan barang. Persediaan sangat rentan terhadap kerusakan maupun pencurian. Pengendalian intern juga bertujuan melindungi harta perusahaan dan juga agar informasi mengenai persediaan lebih dapat dipercaya. Pengelolaan persediaan juga penting dilakukan untuk mengetahui kuantitas persediaan yang wajar untuk kebutuhan produksi yang sesuai dengan kebutuhan atau order pelanggan. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi terus berkembang dengan pesat, salah satunya adalah di bidang komputer. Terbukti dengan munculnya aplikasi-aplikasi dalam sistem komputer yang semakin canggih. Komputer 1 Politeknik Aceh

Bab I pengelolaan persediaan barang dagang

Embed Size (px)

DESCRIPTION

persediaan barang dagang

Citation preview

Page 1: Bab I pengelolaan persediaan barang dagang

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Masalah

Perkembangan usaha saat ini, banyak sekali mengalami persaingan yang

cukup ketat di segala bidang, baik dalam bidang industri, jasa maupun dagang.

Perusahaan dalam menghadapi persaingan ini membutuhkan suatu sistem

informasi akuntansi yang dapat berperan penting terhadap aktivitas yang

dilakukan perusahaan. Aktivitas yang dilaksanakan oleh perusahaan akan berjalan

lancar apabila ditunjang dengan sistem informasi akuntansi yang dapat berperan

penting dalam kelancaran mengendalikan dan memproses persediaan barang.

Persediaan sangat rentan terhadap kerusakan maupun pencurian.

Pengendalian intern juga bertujuan melindungi harta perusahaan dan juga agar

informasi mengenai persediaan lebih dapat dipercaya. Pengelolaan persediaan

juga penting dilakukan untuk mengetahui kuantitas persediaan yang wajar untuk

kebutuhan produksi yang sesuai dengan kebutuhan atau order pelanggan.

Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi terus berkembang dengan

pesat, salah satunya adalah di bidang komputer. Terbukti dengan munculnya

aplikasi-aplikasi dalam sistem komputer yang semakin canggih. Komputer bukan

lagi peralatan yang mewah dan mahal apalagi asing. Hampir seluruh aspek

kehidupan manusia saat ini tidak dapat dilepaskan dari teknologi komputer.

Kebanyakan setiap bidang pekerjaan baik badan usaha maupun organisasi

sudah meninggalkan sistem kerja atau kerja lama (manual) menuju komputerisasi,

tetapi kebanyakan dari mereka hanya memanfaatkan aplikasi Microsoft Word dan

Excel saja dalam melakukan pengolahan datanya, yang masih tergolong lambat,

sehingga tidak tercapai keefekifan dan keefesiensian dalam menyelesaikan

pekerjaan. Inilah yang terjadi dengan Toko Phon-phon walaupun telah

menggunakan komputer, tetapi tidak memanfaatkan penggunaan komputer secara

optimal, kondisi ini mengakibatkan proses penginputan barang data barang

menjadi kurang baik, misalnya dibutuhkan waktu yang lama dalam proses

penginputan data dan juga dalam proses mencari data tersebut saat dibutuhkan.

1 Politeknik Aceh

Page 2: Bab I pengelolaan persediaan barang dagang

2

Supaya tercapai tingkat keefektifan dan keefesiensian dalam melakukan

pekerjaan, maka perlu diterapkan sebuah sistem aplikasi pengolahan data yang

terstruktur, sesuai dengan kemajuan teknologi komputer pada saat ini. Didalam

teknologi komputer terdapat banyak bahasa pemograman yang dapat digunakan

untuk merancang suatu sistem aplikasi pengolahan data, salah satunya adalah

bahasa pemograman Visual Basic. Dengan menerapkan aplikasi pengolahan data

yang dirancang dengan bahasa pemograman Visual Basic, maka penginputan data

barang pada Toko Phon-Phon akan lebih mudah dan cepat. Aplikasi ini

memberikan kemudahaan baik dalam hal menghitung persediaan barang,

pengaksesan, pengolahan data dan penyusutan barang agar mempermudah

memperoleh saldo buku suatu barang.

Berdasarkan permasalahan tersebut diatas, maka dalam penulisan Proyek

Akhir (PA) ini penulis berminat mengangkat judul : “ Sistem Pengelolaan

Persediaan Barang Dagang Menggunakan Visual Basic(VB) Pada Toko

Phon-Phon”.

1.2. Tujuan Proyek Akhir

Dalam melaksanakan proyek akhir ini, penulis mempunyai tujuan sebagai

berikut:

1. Untuk merancang sistem pengelolaan persediaan barang dagang

menggunakan Visual Basic (VB) pada Toko Phon-Phon.

2. Untuk menerapkan sistem pengelolaan persediaan barang dagang

menggunakan Visual Basic (VB) pada Toko Phon-Phon.

1.3. Manfaat Proyek Akhir

Dalam melaksanakan proyek akhir ini, adapun manfaat yang diperoleh

dalam proyek akhir ini diantaranya:

1. Bagi penulis, bermanfaat dalam memperdalam pengetahuan penulis

tentang sistem pengelolaan persediaan barang dagang menggunakan

Visual Basic (VB) pada Toko Phon-Phon.

Politeknik Aceh

Page 3: Bab I pengelolaan persediaan barang dagang

3

2. Bagi objek, memberikan masukan bagi pihak manajemen yang berguna

untuk memperbaiki kebijakan sistem pengelolaan persediaan barang

dagang menggunakan Visual Basic (VB) pada Toko Phon-Phon.

3. Bagi pihak lain, sebagai bahan acuan bagi penulis lainnya yang akan

melakukan ataupun yang akan melanjutkan penelitian sesuai dengan

judul proyek akhir ini.

1.4. Rumusan Masalah

1. Bagaimana merancang sistem pengelolaan persediaan barang dagang

menggunakan Vicual Basic (VB) pada Toko Phon-Phon.

2. Bagaimana menerapkan sistem pengelolaan persediaan barang dagang

menggunakan Vicual Basic (VB) pada Toko Phon-Phon.

1.5. Batasan Masalah

Penulisan proyek akhir ini hanya dibatasi pada perancangan sistem

pengelolaan persediaan barang dagang menggunakan Vicual Basic (VB) pada

Toko Phon-Phon. Data yang diambil untuk menghitung persediaan barang dagang

tersebut adalah sistem perpetual dengan menggunakan metode FIFO (masuk

pertama keluar pertama) untuk periode bulan Januari 2013.

1.6. Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan merupakan suatu rangkuman dari proyek akhir

yang berguna untuk memberikan gambaran tentang hal-hal yang diuraikan dari

bab pertama sampai bab terakhir. Adapun sistematika pembahasan dari proyek

akhir ini adalah seperti berikut:

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini menjelaskan mengenai latar belakang yang mendasari penulis

dalam menentukan topik yang akan dibahas dan menjadikannya sebagai

judul proyek akhir. Bab ini meliputi tentang latar belakang masalah,

manfaat proyek akhir, rumusan masalah dan batasan masalah penelitian

serta sistematika penulisan proyek akhir.

Politeknik Aceh

Page 4: Bab I pengelolaan persediaan barang dagang

4

BAB II DASAR TEORI

Bab ini menjelaskan tentang persediaan barang dagang, dengan

menguraikan teori-teori yang sama dan melandasi pembahasan proyek

akhir yang antara lain mengenai pengertian akuntansi mengenai

persediaan, siklus akuntansi, pengertian persediaan barang dagang,

metode pencatatan persediaan, pengertian bagan alir, pengertian visual

basic, beserta komponen visual basic,pengertian sistem dan pengertian

database.

BAB III METODE PENELITIAN

Bab ini menjelaskan tentang gambaran umum Toko Phon-Phon

diantaranya sejarah perusahaan, struktur organisasi perusahaan, lokasi

perusahaan, serta sumber data dan teknik pengumpulan data tersebut.

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

Bab ini membahas mengenai objek penelitian, sejarah umum, hasil

yang penulis dapat dalam penelitian di Toko Phon-Phon. .

BAB V  KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini merupakan bab penutup bagi keseluruhan pembahasan proyek

akhir. Bab ini berisikan kesimpulan. Selain itu, pada bab ini penulis

mencoba memberikan saran-saran yang mungkin berguna bagi

perusahaan yang diteliti. Pemberian saran-saran ini tidak terlepas dari

pengetahuan dan pengalaman penulis yang terbatas.

Politeknik Aceh