13
ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN MELALUI HARGA, PROMOSI, DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA MOTOR HONDA PADA SNW HONDA MOTOR (Jalan Raya Tawang-Wates-Kediri) Oleh: NAMA : RETA PARAMA DEWI AKAS NPM :14.1.02.02.0131 Dibimbing oleh : 1. Dr.H.Samari,S.E.,M.M. 2. Rony Kurniawan,M.M. PROGRAM STUDI MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI (FE) UNIVERSITAS NUSANTARA PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA UN PGRI KEDIRI 2018

ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

ARTIKEL

UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN MELALUI HARGA, PROMOSI, DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN

PEMBELIAN SEPEDA MOTOR HONDA PADA SNW HONDA MOTOR

(Jalan Raya Tawang-Wates-Kediri)

Oleh:

NAMA : RETA PARAMA DEWI AKAS

NPM :14.1.02.02.0131

Dibimbing oleh :

1. Dr.H.Samari,S.E.,M.M.

2. Rony Kurniawan,M.M.

PROGRAM STUDI MANAJEMEN

FAKULTAS EKONOMI (FE)

UNIVERSITAS NUSANTARA PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA

UN PGRI KEDIRI

2018

Page 2: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 1||

SURAT PERNYATAAN

ARTIKEL SKRIPSI TAHUN 2018

Yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama Lengkap : Reta Parama Dewi Akas

NPM :14.1.02.02.0131

Telepon/HP :081553085104

Alamat Surel (Email) :[email protected]

Judul Artikel :Upaya Meningkatkan Omzet Penjualan Melalui Harga,

Promosi dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan

Pembelian Sepeda Motor Honda Pada SNW Honda Motor

(Jalan Raya Tawang-Wates-Kediri)

Fakultas – Program Studi :Ekonomi-Manajemen

Nama Perguruan Tinggi :Universitas Nusantara PGRI Kediri

Alamat PerguruanTinggi :Jalan KH.Ahmad Dahlan No.76 Mojoroto, Kediri, Jawa

Timur

Dengan ini menyatakan bahwa:

a. artikel yang saya tulis merupakan karya saya pribadi (bersama tim penulis) dan bebas

plagiarisme;

b. artikel telah diteliti dan disetujui untuk diterbitkan oleh Dosen Pembimbing I dan II.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya. Apabila dikemudian hari

ditemukan ketidaksesuaian data dengan pernyataan ini dan atau ada tuntutan dari pihak lain,

saya bersedia bertanggungjawab dan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Page 3: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 2||

UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN MELALUI HARGA,

PROMOSI, DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN

PEMBELIAN SEPEDA MOTOR HONDA PADA

SNW HONDA MOTOR

(Jalan Raya Tawang-Wates-Kediri)

Reta Parama Dewi Akas

14.1.02.02.0131

Fakultas Ekonomi Program Studi Manajemen [email protected]

Dr.H. Samari,S.E.,M.M.1 dan Rony Kurniawan,M.M.

2

UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI

ABSTRAK

Reta Parama Dewi Akas :Upaya Meningkatkan Omzet Penjualan Melalui Harga, Promosi, Dan

Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Honda pada SNW Motor

(Jalan Raya Tawang-Wates-Kediri), Skripsi, Manajemen, FE UN PGRI Kediri, 2018.

Berkembangnya industri transportasi menyebabkan SNW Motor Wates terus meningkatkan

daya saingnya. Tujuan dari penelitian ini adalah : (1) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh

yang signifikan antara harga terhadap keputusan pembelian sepeda motor Honda pada SNW Motor

Wates. (2) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh yang signifikan antara promosi terhadap

keputusan pembelian sepeda motor Honda pada SNW Motor Wates. (3) Untuk mengetahui dan

menganalisis pengaruh yang signifikan antara kualitas produk terhadap keputusan pembelian sepeda

motor Honda pada SNW Motor Wates. (4) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh harga,

promosi, dan kualitas produk secara bersama-sama terhadap keputusan pembelian sepeda motor

Honda pada SNW Motor Wates.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik hubungan kausal. Sampel

yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik accidental sampling dan sampel yang

digunakan sebanyak 40 responden yang menggunakan dan membeli sepeda motor Honda pada SNW

Motor Wates dan dianalisis menggunakan regresi linear berganda dengan software SPSS for windows

versi 23. Kesimpulan dari penelitian ini adalah : (1) Ada pengaruh yang signifikan secara parsial

antara harga terhadap keputusan pembelian sepeda Motor Honda pada SNW Motor Wates. (2) Ada

pengaruh yang signifikan secara parsial antara promosi terhadap keputusan pembelian sepeda motor

Honda pada SNW Motor Wates. (3) Ada pengaruh yang signifikan secara parsial antara kualitas

produk terhadap keputusan pembelian sepeda motor Honda pada SNW Motor Wates. (4) Ada

pengaruh yang signifikan secara simultan antara harga, promosi, dan kualitas produk terhadap

keputusan pembelian sepeda motor Honda pada SNW Motor Wates.

KATA KUNCI : Keputusan pembelian, Harga, Promosi, dan Kualitas Produk

Page 4: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 3||

I. LATAR BELAKANG

Perkembangan dunia bisnis

dan penjualan saat ini mengalami

persaingan yang sangat ketat.

Keadaan seperti ini dihadapi oleh

setiap perusahaan tidak terkecuali

industri sepeda motor.

Perkembangan jumlah penduduk

yang tinggi, dengan berbagai

pekerjaan yang dimiliki masing-

masing, mengharuskan masing-

masing individu melakukannya

dengan cepat, dibutuhkan sarana

pendukung yaitu transportasi.

Kebutuhan transportasi telah

menjadi kebutuhan yang primer,

dibanding dengan transportasi

umum biasanya masyarakat lebih

memilih transportasi pribadi yaitu

sepeda motor.

“Keputusan pembelian”

merupakan “tahapan dimana kon-

sumen melakukan identifikasi

kebutuhan, mencari informasi dan

evaluasi alternatif guna memutuskan

konsumen membeli produk tersebut

atau tidak” (Menurut Tjiptono

2017:53). Keputusan seseorang

dalam melakukan pembelian alat

transportasi di pengaruhi oleh

beberapa faktor diantaranya yaitu,

harga, promosi, dan kualitas produk

yang akan dibeli.

Menurut Alma (2013:169)

harga dimaknai sebagai berikut:

Value adalah nilai suatu produk

untuk ditukarkan dengan

produk lain. Nilai ini dapat

dilihat dalam situasi barter

yaitu pertukaran antara barang

dengan barang. Sekarang

ekonomi kita tidak mela-kukan

barter lagi, akan tetapi sudah

menggunakan uang sebagai

ukuran yang disebut harga.

Jadi harga (Price) adalah nilai

suatu barang yang dilakukan

dengan uang.

Setelah penentuan harga

yang tepat, promosi juga memiliki

peran penting dalam keputusan

pembelian konsumen. “Promosi”

merupakan “aktivitas yang mene-

rangkan tentang keunggulan produk

dan membujuk konsumen untuk

membeli produk itu”

(Kotler&Amstrong, 2014:77).

Faktor lain yang mem-

pengaruhi keputusan pem-belian

merupakan kualitas dari produk itu

sendiri. Menurut Kotler &

Amstrong (2012:230), memaknai

kualitas produk adalah sebagai

berikut : Dalam pengembangan

produk, pemasar harus lebih dahulu

memilih tingkat kualitas yang akan

mendukung posisi produk target

pasar. Disini kualitas produk berada

pada kemampuan suatu produk

untuk melaksanakan fungsi,

termasuk daya tahan keseluruhan

Page 5: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 4||

produk, kehan-dalan , ketepatan,

kemu-dahan mengerjakan dan

perbaikan, serta ciri penting lainnya.

Meskipun bebe-rapa ciri dapat

diukut secara obyektif, dari sudut

pandang pemasaran, kuali-tas harus

diukur dari segi persepsi pembeli.

Dengan semakin banyaknya

permintaan akan sarana transportasi

pribadi perusahaan sepeda motor

semakin mengem-bangkan berbagai

produknya untuk memenuhi

banyaknya kebutuhan konsumen.

Seperti perusahaan motor Honda,

selalu meluncurkan produk yang

sesuai dengan keinginan konsumen,

sehingga banyak konsumen yang

tertarik untuk melakukan pem-

belian produk. Sepeda motor Honda

memiliki beberapa keunggulan yang

belum dimiliki oleh pesaing merek

lain. Sehingga banyak konsumen

yang tertarik dengan produk sepeda

motor Honda, tetapi untuk

mengahadapi persaingan di

kemudian hari maka Honda harus

selalu bisa memper-tahankan dan

meningkatkan semua keunggulan

yang telah dimiliki sehingga

konsumen tetap memilihnya. Atas

dasar latar belakang diatas, maka

peneliti mengambil judul “Upaya

Meningkatkan Omzet Penjualan

melalui Harga, Promosi, dan

Kualitas Produk Terhadap

Keputusan Pembelian Sepeda

Motor Honda pada SNW Honda

Motor (Jalan Raya-Tawang-

Wates-Kediri)”.

II. METODE PENELITIAN

A. Variabel Penelitian

1. Variabel Bebas

Variabel bebas dalam

penelitian ini adalah :

a. Harga (X1)

b. Promosi (X2)

c. Kualitas Produk (X3)

2. Variabel Terikat

Variabel terikat dalam

penelitian ini adalah Keputusan

Pembelian (Y).

B. Teknik dan Pendekatan

Penelitian

1. Teknik Penelitian

Dalam penelitian ini

menggunakan teknik penelitian

yang bersifat hubungan kausal

(sebab-akibat). “Hubungan

kausal” adalah “hubungan

yang bersifat sebab-akibat”

(Sugiyono: 2015:59).

2. Pendekatan Penelitian

Dalam penelitian ini

menggunakan pendekatan

Page 6: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 5||

kuantitatif. Pendekatan

kuantitatif menggunakan data

yang diperoleh berupa angka-

angka dan diolah

menggunakan analisis statistik.

C. Tempat dan Waktu Penelitian

1. Tempat Penelitian

Tempat yang di-

gunakan dalam penelitian ini

adalah pada SNW Honda

Motor Wates. Tempat tersebut

dipilih karena memiliki semua

aspek pendukung agar

penelitian ini dapat berjalan

dengan lancar.

2. Waktu Penelitian

Waktu Penelitian di-

lakukan terhitung mulai bulai

Maret sampai dengan Juni

2018.

D. Populasi dan Sampel

1. Populasi

“Populasi” adalah

“wilayah generalisasi yang

terdiri atas obyek/subyek yang

mempunyai kualitas dan

karakteristik tertentu yang

ditetapkan oleh peneliti untuk

dipelajari dab kemudian ditarik

kesimpulannya” (Sugiyono

2017:80). Populasi dalam

penelitian ini adalah seluruh

konsumen yang menggunakan

dan membeli sepeda motor

Honda pada SNW Honda

Motor Wates.

2. Sampel

“Sampel” adalah “bagian

dari jumlah dan karakteistik

yang dimiliki oleh populasi

tersebut” (Sugiyono, 2017:81).

Adapun penentuan sampel

dalam Sugiyono (2017:91)

yaitu, apabila dalam penelitian

akan melakukan analisis

dengan korelasi atau regresi

linear ber-ganda, maka jumlah

anggota sampel minimal 10

kali variabel yang diteliti,

dalam penelitian ini ada 4

variabel (variabel bebas dan

terikat), maka jumlah anggota

sanpel 10x4 = 40. Jumlah

sampel dalam penelitian ini

adalah sebagian konsumen

yang menggunakan dan

membeli sepeda motor Honda

pada SNW Honda Motor

Wates sebanyak 40 konsumen.

E. Instrumen Penelitian

1. Uji Validitas

“Untuk menentukan sah

atau valid tidaknya suatu

Page 7: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 6||

kuisioner dilakukan uji

validitas. Tingkat signifikansi

yang di-tentukan yaitu 5%. Uji

validitas dilakukan dengan

membandingkan nilai r hitung,

jika r hitung > r tabel, maka

pernyataan dikatakan valid”

(Ghozali 2018:173).

2. Uji Reliabelitas

“Uji Reliabelitas” adalah

“alat untuk meng-ukur suatu

kuisioner yang merupakan

indikator dari variabel. Suatu

kuisioner dinyatakan reliabel

jika jawaban seseorang ter-

hadap pernyataan adalah

konsisten atau stabil dari waktu

ke waktu (Ghozali, 2018:45)

III. HASIL DAN KESIMPULAN

A. Gambaran Umum Subyek

Penelitian

SNW Honda Motor Wates

beramatkan di Jl. Tawang No.

246 Wates, Kediri, Jawa Timur

yang didirikan pada tahun 2000.

CV Sinar Wijaya Motor Wates

merupakan dealer sekaligus

bengkel yang melayani

penjualan(H1), Bengkel (H2), dan

gerai penjualan suku cadang

(H3).

B. Hasil Analisis Data

1. Uji Asumsi Klasik

a. Uji Normalitas

Data yang telah

dianalisis menyebar

disekitar garis diagonal

dan meng-ikuti arah garis

diagonal maka produk

regresi memenuhi

normalitas.

Gambar 4.1

Hasil uji Normal Probrbility Plots

Sumber : data olahan output spss,2018

b. Uji Multikolinearitas

Dalam model

regresi yang baik

seharusnya tidak ter-jadi

multikolinearitas. Dapat

dilihat bahwa harga,

promosi dan kualitas

produk memi-liki nilai

VIF sebesar 1,001, 1,241,

dan 1,242 dari tiga nilai

variabel mempunyai nilai

VIF lebih kecil dari 10,

Page 8: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 7||

dengan demikian model

regresi ini tidak terjadi

multikolinearitas antar

variabel independen.

c. Uji Autokorelasi

Durbin Watson

menggunakan signifikan

5% diketahui dalam pene-

litian ini dengan jumlah

sampel (n)=40 dan jumlah

variabel independen 3

(k=3), maka tabel durbin

watson didapatkan batas

atas (du) 1,66.

Berdasarkan hasil analisis

nilai DW = 1,721 lebih

besar dari nilai du = 1,66

dan kurang dari 4-1,66 (4-

du) =2,34 atau

1,66<1,721<2,34

sehingga dapat

dinyatakan pada model

regresi bebas dari

autokorelasi baik positif

maupun negatif.

d. Uji Heteroskedastisitas

Gambar 4.2

Hasil uji heteroskedastisitas

grafik scatterplots

Pada gambar diatas,

grafik scatterplots

terlihat bahwa titik-titik

menyebar secara acak

dan tidak menunjukkan

pola tertentu, tersebar

baik di atas maupun di

bawah 0 pada sumbu Y.

Sehingga diketahui

model regresi tidak

terjadi

heteroskedastisitas.

2. Analisis Regresi Linear

Berganda

Berdasarkan hasil uji

dari output data dengan SPSS

23, maka dapat dikonotasikan

dengan persamaan regresi

sebagai berikut :

Y=2,289+0,329X1+0,429X2+

0,254X3

Page 9: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 8||

3. Uji Koefisien Determinasi

Berdasarkan hasil yang

telah dianalisis diketahui nilai

adjusted R2 sebesar 0,389.

Hali ini menunjukkan bahwa

variabel bebas (harga,

promosi dan kualiats produk)

mampu men-jelaskan

variabel terikat (keputusan

pembelian) sebesar 38,9%

dan sisanya 61,1% dijelaskan

oleh variabel lain yang tidak

dikaji dalam penelitian ini.

4. Uji Hipotesis

a. Uji t

1). Uji t harga

Berdasarkan hasil

perhitungan di-

peroleh nilai

signifikan variabel

harga sebesar 0,028

dan lebih kecil dari

0,05, maka H0 ditolak

dan Ha diterima,

artinya harga secara

parsial ber-pengaruh

signifikan ter-hadap

keputusan pembelian.

2). Uji t promosi

Berdasarkan hasil

perhitungan diperoleh

nilai signifikan

variabel promosi

sebesar 0,008 nilai ter-

sebut lebih kecil dari

0,05, maka H0 ditolak

dan Ha diterima,

artinya berdasarkan

hasil pengujian

promosi secara parsial

berpengaruh terhadap

keputusan pembelian.

3).Uji t kualitas produk

Berdasarkan hasil

perhitungan diperoleh

nilai signifikansi

variabel kualitas

produk sebesar 0,029

nilai tersebut lebih

kesil dari 0,05, maka

H0 ditolak dan Ha

diterima, artinya

kualitas produk secara

parsial berpengaruh

signifikan ter-hadap

keputusan pembelian.

b. Uji F (Uji Simultan)

Berdasarkan hasil

uji-F diperoleh nilai

signifikan sebesar 0,000.

Nilai tersebut lebih kecil

dari 0,05 maka hipotesis

H0 ditolak dan Ha

diterima, artinya harga,

Page 10: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 9||

promosi dan kualitas

produk secara simultan

ber-pengaruh signifikan

terhadap keputusan

pembelian.

IV. PENUTUP

A. Simpulan

Setelah melakukan kajian

dan analisis data maka dapat

ditarik beberapa kesimpulan, yaitu:

1. Ada pengaruh yang signifikan

secara parsial antara harga

terhadap keputusan pembelian

sepeda motor Honda pada

SNW Honda Motor Wates.

2. Ada pengaruh yang signifikan

secara parsial antara promosi

terhadap keputusan pembelian

sepeda motor Honda pada

SNW Honda Motor Wates.

3. Ada pengaruh yang signifikan

secara parsial terhadap kualitas

produk terhadap keputusan

pembelian sepeda motor

Honda pada SNW Honda

Motor Wates.

4. Ada pengaruh yang signifikan

secara simultan anata harga,

promosi dan kualitas produk

terhadap keputusan pembelian

sepeda motor Honda pada

SNW Honda Motor Wates.

B. Implikasi

Impilkasi dalam pene-litian

ini terdiri dari implikasi teoritis

dan implikasi praktis. Berikut

penjelasan dari masing-masing

implikasi tersebut:

1. Implikasi Teoritis

Variabel harga, promosi

dan kualitas produk ber-

pengaruh positif dan signifikan

terhadap keputusan pembelian.

Hasil ini sejalan dengan pene-

litian yang dilakukan oleh

Gerung, Sepang, dan Loindong

(2017), yang menyatakan

bahwa harga, promosi dan

kualitas produk berpengaruh

signifikan secara simultan

terhadap keputusan pem-

belian.

2. Implikasi Praktis

Sebagai pengembangan dan

sumbangan pemikiran bagi

pihak SNW Honda Motor

Wates dalam mempromosikan

dan meningkatkan keputusan

pem-belian dan menjadikan

variabel harga dan promosi

lebih digencarkan lagi, karena

kedua faktor ini merupakan

faktor yang sangat dominan

dalam bidang penjualan.

Page 11: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 10||

C. Saran

1. Bagi perusahaan

Sebaiknya perusahaan mem-

perhatikan faktor harga dan

promosi, karena faktor ini telah

direspon positif oleh konsumen

dan perlu dipertahankan, dan

faktor kualitas produk ternyata

memiliki pengaruh yang dirasa

masih rendah kontribusinya

sehingga perlu untuk di

tingkatkan.

2. Bagi Peneliti Selanjutnya

Hasil dari penelitian

diharapkan dapat menjadi

jembatan untuk melakukan

penelitian lanjutan khususnya

dibidang kajian yang sama.

Untuk peneliti selanjutnya

sebaiknya memperluas variabel

penelitian sehingga dapat

meng-hasilkan penelitian yang

lebih baik.

V. DAFTAR PUSTAKA

Alma, buchari.2013. Manajemen

pemasaran dan pemasaran jasa.

Bandung: Alfabeta.

_____.2014. Manajemen pemasaran dan

pemasaran jasa. Bandung: Alfabeta.

Arikunto,Suharsimi.2013.Prosedur

Penelitian Suatu

PendekatanPraktik.Jakarta: Reneka

Cipta

Assauri,Sotjan.2015.ManajemenPemasara

n:Dasar,Konsep,danStrategi.Jakart

a: PT Grafindo Persada

C.J.Gerung,J.Sepang,S.Loindong.2017.Pen

garuh Kualitas Produk,Harga dan

Promosi Terhadap Keputusan

Pembelian Mobil Nissan X-Trail

Pada PT.Wahana Wirawan

Manado.Jurnal EMBA, (online)

3:2221-2229.

Tersedia:https://media.neliti.com/m

edia/publications/141323-ID-

pengaruh-kualitas-produk-harga-

dan-promo.pdf. Diunduh : 21 Mei

2018

D.R.Rawung,S.G.Oroh,J.S.B.Sumarauw.2

015.Analisis Kualitas Produk,

Merek dan Harga Terhadap

Keputusan Pembelian Sepeda

Motor Suzuki pada PT.Sinar

Galesong Pratama Manado.Jurnal

EMBA Vol.3 No.3, Hal. 1298-

1308, Tersedia :

https://media.neliti.com/media/publ

ications/2789-ID-analisis-kualitas-

produk-merek-dan-harga-terhadap-

keputusan-pembelian-sepeda-

mot.pdf. Diunduh : 22 April 2018

Eko,Putra.2016.Pengaruh Promosi dan

Kepercayaan Merek dan Terhadap

Keputusan Pembelian Sepeda

Motor Yamaha di Pasaman

Barat.e-Jurnal Apresiasi Ekonomi

Volume 4, Nomor 3, 165-168,

Tersedia : stie-yappas.ac.id/e-

jurnalapresiasiekonomi/jurnal/432.

pdf. Diunduh : 22 April 2018

Ghozali,Imam.2018.Aplikasi Analisis

Multivariate Dengan Program IBM

Page 12: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 11||

SPSS 25.Semarang:Universitas

Diponegoro

J.Paul,Peter dan Jerry

,C.Olson.2013.Perilaku Konsumen

danStrategiPemasaran.Jakarta:Sale

mba Empat

Kotler,Philip&Amstrong,Gary.2011.

Principel of Marketing, 10th

Edition/International Edition.New

Jersey:Prentice Hall

_______. 2012. Prinsip-prinsip Pemasaran,

Jilid 2. Edisi kedua belas. Jakarta:

Erlangga

______.2014.Principel of Marketing.

Jakarta: Erlangga

Kotler,Philip&KellerL,Kevin.2009.

Manajemen Pemasaran edisi 13

jilid 2.New Jersey:Pearson Prentice

Hall

_____.2012.Marketing Manajemen13.New

Jersey:Pearson Prentice Hall

Lupyoadi,Rambat. 2013.Manajemen

Pemasaran

Jasa.Jakarta:Salemba empat

Murwatiningsih, Erin Puri

Apriliani.2013.Apakah

Kepercayaan Konsumen Lebih

Efektif Daripada Risiko dan

Harga?.Jurnal Dinamika

Manajemen.4, 180-187,Tersedia:

https://journal.unnes.ac.id/nju/inde

x.php/jdm/article/download/2761/2

818. Diunduh: 23 April 2018

Ody,Yustiawan.2016.Pengaruh Kualitas

Produk, Harga, dan Citra Merek

Terhadap Keputusan Pembelian

Honda Vario.Jurnal Ilmu dan Riset

Manajemen,Tersedia:https://ejourn

al.stiesia.ac.id/jirm/article/viewFile

/1474/1432. Diunduh : 22 April

2018

Sanusi,anwar.2014.Metodologi penelitian

bisnis.Jakarta:Salemba empat

Sudaryono.2016.Manajemen Pemasaran

:Teori dan Implementasi.

Yogyakarta:Andi

Sugiyono.2015.Metode penelitian

pendidikan.Bandung:Alfabeta

_______.2017.Metode Penelitian

Kuantitatif, Kualitatif, dan

R&D.Bandung:Alfabeta

Supranto,J.2010.Statistika.Jakarta:

Erlangga

Swasta,Basu dan Irawan.2011.Asas-asas

Marketing.Yogyakarta:Liberty

Tjiptono,fandy,Ph.D.2010.Strategi

Pemasaran:Edisi

2.Yogyakarta:Andi offset

_______.2012.ManajemenStrategik.

Yogyakarta: Andi

________.2014.PemasaranJasa.

Yogyakarta:Andi

________.2017.Strategi Pemasaran:Edisi

4.Yogyakarta: Andi

Yudhi,Soewito.2013.Kualitas Produk,

Merek dan Desain Pengaruhnya

Terhadap Keputusan Pembelian

Page 13: ARTIKEL UPAYA MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/14.1.02.02.0131.pdfumum biasanya masyarakat lebih memilih transportasi pribadi yaitu

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

RETA PARAMA DEWI AKAS |14.1.02.02.0131

FE - Manajemen

simki.unpkediri.ac.id

|| 12||

Sepeda Motor Yamaha Mio.Jurnal

EMBA, Vol.1 No.3,Hal:218-229,

Tersedia:https://ejournal.unsrat.ac.

id/index.php/emba/article/view/164

9/1315. Diunduh : 22 April 2018