20
ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK), PEMBIAYAAN ISTISHNA’, MUDHARABAH, MUSYARAKAH DAN MURABAHAH TERHADAP PROFITABILITAS ROE (RETURN ON EQUITY) PT. BANK MUAMALAT INDONESIA, TBK. PERIODE 2011-2018 Disusun sebagai salah satu syarat menyelesaikan Program Studi Strata I pada Jurusan Ilmu Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis dan Ekonomi Syariah Fakultas Agama Islam Disusun Oleh : RISTA NISA’UL HANIFA B300152058 / I000152058 TWINNING PROGRAM FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS DAN FAKULTAS AGAMA ISLAM UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA 2019

ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

  • Upload
    others

  • View
    15

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

1

ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK),

PEMBIAYAAN ISTISHNA’, MUDHARABAH, MUSYARAKAH

DAN MURABAHAH TERHADAP PROFITABILITAS ROE

(RETURN ON EQUITY) PT. BANK MUAMALAT INDONESIA,

TBK. PERIODE 2011-2018

Disusun sebagai salah satu syarat menyelesaikan Program Studi Strata I

pada Jurusan Ilmu Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis

dan Ekonomi Syariah Fakultas Agama Islam

Disusun Oleh :

RISTA NISA’UL HANIFA

B300152058 / I000152058

TWINNING PROGRAM

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS DAN FAKULTAS AGAMA ISLAM

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA

2019

Page 2: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

2

i

Page 3: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

3

ii

Page 4: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

4

iii

Page 5: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

1

ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK), PEMBIAYAAN

ISTISHNA’, MUDHARABAH, MUSYARAKAH DAN MURABAHAH

TERHADAP PROFITABILITAS ROE (RETURN ON EQUITY) PT. BANK

MUAMALAT INDONESIA, TBK. PERIODE 2011-2018

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Dana Pihak Ketiga (DPK),

Pembiayaan Istishna’, Mudharabah, Musyarakah Dan Murabahah Terhadap

Profitabilitas ROE (Return On Equity) PT. Bank Muamalat Indonesia, Tbk.

Periode 2011-2018. Data yang digunakan adalah data time series yang

dipublikasikan oleh Bank Muamalat Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis Regresi

Berganda dengan pendekatan Model Penyesuaian Parsial (PAM). Berdasarkan

hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Pembiayaan Musyarakah

berpengaruh negatif terhadap profitabilitas ROE sedangkan Dana Pihak Ketiga,

Pembiayaan Istishna’, Mudharabah dan Murabahah tidak berpengaruh terhadap

Profitabilitas ROE Bank Muamalat Indonesia.

Kata Kunci : Dana Pihak Ketiga, Istishna’, Mudharabah, Musyarakah,

Murabahah, Profitabilitas ROE, Model Penyesuaian Parsial

(PAM).

Abstract

The aims of the research to know the effect of Third Party Fund (Dpk), Istishna’

Financing, Mudharabah Financing, Musyarakah Financing and Murabahah

Financing toward on the ROE Profitability (Return On Equity) PT. Bank

Muamalat Indonesia, Tbk. Period 2011-2018. The data used are time series data

published by Bank Muamalat Indonesia and the Financial Services Authority

(OJK). The analytical method used in this study is Multiple Regression analysis

with the Partial Adjustment Model (PAM) approach. Based on the results of this

study, it can be concluded that Musyarakah Financing has a negative effect on

ROE profitability while Third Party Funds, Istishna', Mudharabah and Murabahah

Financing have no effect on Bank Muamalat Indonesia's ROE Profitability.

Keywords: Third Party Funds, Istishna ', Mudharabah, Musyarakah, Murabahah,

ROE Profitability, Partial Adjustment Model (PAM).

1. PENDAHULUAN

PT Bank Muamalat Indonesia, Tbk memulai perjalanan bisnisnya sebagai Bank

Syariah pertama di Indonesia pada tanggal 1 November 1991 atau 24 Rabi’us

Tsani 1412 H. Pendirian Bank Muamalat Indonesia digagas oleh Majelis Ulama

Indonesia (MUI), Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) dan pengusaha

muslim yang kemudian mendapat dukungan dari Pemerintah Republik Indonesia.

Page 6: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

2

Pada tanggal 1 Mei 1992 Bank Muamalat resmi beroperasi, dan mulai berinovasi

dengan mengeluarkan produk-produk keuangan syariah seperti Asuransi Syariah

(Asuransi Takaful), Al-Ijarah Indonesia Finance (ALIF) yang memberikan

layanan pembiayaan syariah, (DPLK Muamalat) yang memberikan layanan dana

pensiun melalui Dana Pensiun Lembaga Keuangan, dan Baitulmaal Muamalat

yang memberikan layanan untuk menyalurkan dana Zakat, Infak dan Sedekah

(ZIS) yang seluruhnya menjadi terobosan di Indonesia. Di tahun 1993 Bank

Muamalat memperoleh izin sebagai Bank Devisa dan terdaftar sebagai perusahaan

publik yang tidak listing di Bursa Efek Indonesia (BEI). Bank Muamalat menjadi

lembaga perbankan pertama di Indonesia yang menerbitkan Sukuk Subordinasi

Mudharabah I sebesar Rp. 200 miliar yang kemudian dilanjutkan secara bertahap

pada tahun 2008 sebesar 314 miliar, tahun 2012 sebesar 800 miliar dan tahun

2013 sebesar 700 miliar. Melakukan peluncuran produk Bank yaitu Shar-e yang

merupakan tabungan instan pertama di Indonesia melalui ribuan jaringan online

Kantor Pos di seluruh Indonesia , yakni System Online Payment Point (SOPP).

Yang disempurnakan dengan melakukan peluncuran produk Shar-e Gold Debit

Visa yang mendapat peghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai

Kartu Debit Syariah dengan teknologi chip pertama di Indonesia serta layanan e-

channel seperti internet banking, mobile banking, ATM, dan cash management .

(Bank Muamalat Indonesia, 2018)

Bank Muamalat Indonesia terus meluncurkan terobosan-terobosan baru

dalam dua tahun terakhir yakni dengan meluncurkan Muamalat Mobile Banking,

meresmikan Lounge Umroh di Terminal 2 Bandara Internasional Soekarno Hatta

dan menerbitkan Medium Term Notes Syariah (MTNS) dengan total nilai Rp. 200

miliar. Menginjak usia yang ke 20 tahun Bank Muamalat melakukan rebranding

pada logo bank untuk meningkatkan performa perusahaan dan juga meresmikan

Muamalat Tower sebagai kantor pusat Bank Muamalat di Indonesia. Hingga saat

ini, Bank Muamalat telah memiliki 278 dari total kantor layanan termasuk 1

kantor cabang di Malaysia. Operasional bank juga didukung oleh jaringan layanan

yang luas berupa 710 unit ATM Muamalat, 103 mobile branch Muamalat,

120.000 jaringan ATM Bersama dan ATM Prima, serta lebih dari 11.000 jaringan

Page 7: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

3

ATM di Malaysia melalui Malaysia Electronic Payment (MEPS). (Bank

Muamalat Indonesia, 2017)

Tujuan Bank Muamalat melakukan berbagai terobosan produk dan juga

meningkatkan performa kinerja keuangannya adalah untuk memaksimalkan nilai

bagi seluruh pemangku kepentingan seperti yang tertuang pada misi Bank

Muamalat. salah satu nilai yang terpenting adalah nilai profitabilitas. Tinggi dan

rendahnya tingkat profitabilitas dipengaruhi oleh performa dari kinerja

keuangannya yang akan menunjukkan bagaimana suatu perusahaan dapat

mengelola modal yang ada secara maksimal untuk menghasilkan laba yang

maksimal. Rasio Profitabilitas merupakan kemampuan suatu bank dalam

menghasilkan laba selama periode tertentu. (Ikatan Bankir Indonesia, 2018)

Untuk mengetahui seberapa besar tingkat profitabilitas yang diperoleh

Bank Muamalat dapat dilihat melalui rasio-rasio kinerja keuangan salah satunya

seperti ROE (Return On Equity). ROE biasa digunakan untuk mengukur kinerja

profitabilitas atau rentabilitas suatu perusahaan. Dalam hal ini Bank Muamalat

juga menggunakan ROE sebagai rasio untuk mengukur kinerja profitabilitasnya.

Data perkembangan kinerja keuangan ROE dalam 8 tahun terakhir dapat dilihat

pada Grafik 1.

Grafik 1

Perkembangan Kinerja ROE (Return On Equity) PT Bank Muamalat

Indonesia, Tbk. Tahun 2010-2017. (dalam %)

2.

3.

Sumber : www.bankmuamalat.co.id

0

5

10

15

20

25

30

35

2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016 2017

ROE (Return On Equity)

ROE (Return On Equity)

Page 8: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

4

Dari Grafik 1 dapat diketahui bahwa kinerja ROE Bank Muamalat

mengalami penurunan yang sangat signifikan. Meskipun dari tahun 2010 hingga

2012 terus mengalami peningkatan yang cukup baik dari 17.78% terus meningkat

menjadi 29.16% pada tahun 2012, namun setelah itu ROE mengalami penurunan

menjadi sebesar sebesar 11.41% pada tahun 2013 dan terus mengalami penurunan

hingga 2017 dimana angka ROE berada dibawah 4% yaitu pada 2014 sebesar

2.20%, tahun 2015 dan 2016 mengalami sedikit kenaikan menjadi sebesar 2.78%

pada tahun 2015 dan sebesar 3.00% pada tahun 2016. Sedangkan pada tahun 2017

ROE hanya sebesar 0.87%. hal ini sangat mengkhawatirkan karena ROE semakin

memburuk karena rasio pengembalian modal hanya sebesar 0.87% jauh sekali

dari kriteria penilaian kesehatan ROE yaitu dinilai baik apabila berada pada

kisaran angka 12%, sedangkan apabila ROE dibawah 12% maka dinilai buruk,

artinya kinerja keuangan atau manajemen Bank Muamalat untuk mengelola modal

yang ada hingga menghasilkan Net Income semakin memburuk, maka profit atau

keuntungan yang diperoleh Bank Muamalat pun semakin menurun.

Penurunan ROE (Return On Equity) yang terjadi secara signifikan sejak

tahun 2013-2017 dapat terjadi akibat penurunan return (laba) itu sendiri. Data

perkembangan jumlah return dalam 8 tahun terakhir dapat dilihat pada Grafik 2

Grafik 2

Data Perkembangan Jumlah Return PT Bank Muamalat Indonesia, Tbk Tahun

2010-2017 (dalam miliar)

4.

5.

Sumber: www.bankmuamalat.co.id

0

100

200

300

400

500

2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016 2017

Return

Return

Page 9: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

5

Dari Grafik 2 dapat diketahui bahwa perkembangan return dari tahun

2010-2012 mengalami kenaikan yaitu sebesar 170.94 miliar pada 2010 menjadi

sebesar 273.62 miliar pada tahun 2011 dan mengalami puncak kenaikan sebesar

389.41 miliar pada tahun 2012. Namun setelah itu return mengalami penurunan

menjadi sebesar 165 miliar, sedangkan ditahun 2014 sampai tahun 2017 angka

return berada di bawah 100 miliar dengan angka terendah pada tahun 2017 yaitu

hanya sebesar 26 miliar jauh dari tahun-tahun sebelumya.

Dengan melihat dinamika pertumbuhan ROE dari Bank Muamalat

menarik sekali untuk diteliti mengenai apa yang sebenarnya mempengaruhi ROE

Bank Muamalat. Untuk itu peneliti ingin memusatkan perhatian pada pengaruh

Dana Pihak Ketiga, Pembiayaan Istishna’, Mudharabah, Musyarakah dan

Murabahah terhadap Profitabilitas ROE (Return On Equity).

2.METODE

Jenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data

sekunder time series yang diperoleh dari website resmi Bank Muamalat Indonesia

yaitu data dari laporan keuangan publikasi triwulan periode 2013 – 2018. Dan

juga diperoleh dari website resmi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yaitu data dari

laporan keuangan perbankan publikasi triwulan periode 2011 – 2012. Alat analisis

yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda dengan

pendekatan Model Penyesuaian Parsial (PAM), yang formulasi model estimatornya

adalah :

ROEt = α0 + α1LogDPKt + α2LogISTt + α3LogMDBt + α4LogMSYt +

α5LogMRBt + λROEt-1+ vt

Di mana :

ROE = Return on Equity

DPK = Dana Pihak Ketiga

IST = Pembiayaan Istishna’

MDB = Pembiayaan Mudharabah

MSY = Pembiayaan Musyarakah

MRB = Pembiayaan Murabahah

log = operator logaritma berbasis e

λ = (1 – δ); 0 < λ < 1; δ = koefisien penyesuaian (adjustment)

α0 = δβ0 ; konstanta jangka pendek

Page 10: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

6

α1 = δβ1 ; koefisien regresi jangka pendek DPK

α2 = δβ2 ; koefisien regresi jangka pendek IST

α3 = δβ3 ; koefisien regresi jangka pendek MDB

α4 = δβ4 ; koefisien regresi jangka pendek MSY

α5 = δβ5 ; koefisien regresi jangka pendek MRB

β0 = konstanta jangka panjang

β1 = koefisien regresi jangka panjang DPK

β2 = koefisien regresi jangka panjang IST

β3 = koefisien regresi jangka panjang MDB

β4 = koefisien regresi jangka panjang MSY

β5 = koefisien regresi jangka panjang MRB

v = unsur kesalahan (error term)

t = triwulan ke t

3. HASIL DAN PEMBAHASAN

3.1 Hasil Estimasi

Hasil estimasi model ekonometrika di atas bersama dengan berbagai uji

pelengkapnya terangkum dalam Tabel 1.

Tabel 1. Hasil Estimasi Model Ekonometri

= -184.0267+ 13.6759logDPKt + 3.3549logISTt + -5.5265logMDBt +

(0.2347) (0.2149) (0.2123)

-7.2106 logMSYt + 7.4264 logMRBt + 0.7986 ROEt-1

(0,0538)*** (0.1098) (0.0553)***

R2 = 0.5378; DW-Stat. = 1.9199; F-Stat = 1.7455; Prob. F-Stat. = 0.2171

Uji Diagnosis

(1) Multikolinieritas (uji VIF)

logDPK = 115.2918; logIST = 6.3232; logMDB = 16.9450;

logMSY = 10.5718; logMRB =17.5221

(2) Normalitas (Uji Jarque Bera)

JB = 3.5858; Prob. (JB) = 0.1664

(3) Otokorelasi (Uji Breusch Godfrey)

2(3) = 2.3214; Prob. (

2) = 0.5084

(4) Heteroskedastisitas (Uji White)

2(11) = 13.3377; Prob. (

2) = 0.2718

(5) Linieritas (Uji Ramsey Reset)

F(2.7) = 1.6042; Prob. (F) = 0.2670

Sumber: BMI dan OJK, diolah. Keterangan: *Signifikan pada = 0,01;

**Signifikan pada = 0,05;

***Signifikan pada = 0,10. Angka dalam kurung

adalah probabilitas empirik (p value) t-statistik.

Page 11: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

7

Dari Tabel 1 terlihat nilai koefisien regresi lambda (λ) sebesar 0.7986

yang berarti koefisien adjustment (δ) –nya akan memenuhi syarat terletak di

antara 0 < λ < 1, yaitu sebesar 0 < 0.7986 < 1. Nilai p atau probabilitas

(signifikansi) empirik statistik t koefisien lambda terlihat sebesar 0.0553 yang

berarti koefisien lambda signifikan pada 0.10 (0.0553 < 0.10). Kedua kondisi ini

menunjukkan bahwa model terestimasi adalah benar merupakan model PAM,

yang dapat mempresentasikan keberadaan hubungan teoritik jangka panjang

antara variabel dependen dengan variabel independen.

Untuk mengetahui model jangka panjang PAM, maka perlu dilakukan

penghitungan koefisien regresi. Perhitungan koefisien regresi jangka panjang

PAM dapat dilihat pada Tabel 2

Tabel 2.Perhitungan Koefisien Regresi Jangka Panjang

Variabel Perhitungan Hasil

δ = 1-λ 1-0.7988 0.2014

βo =

-184.0267 / 0.2014 -913.7373

β1 =

13.6759 / 0.2014 67.9041

β2 =

3.3549 / 0.2014 16.6578

Β3 =

-5.5265 / 0.2014 -27.4404

β4 =

-7.2106 / 0.2014 -35.8023

β5 =

7.4264 / 0.2014 36.8734

Dari Tabel 2 diperoleh estimasi model ekonometrik jangka panjang PAM

sebagai berikut = -913.7373+ 67.9041logDPKt + 16.6578logISTt +

-27.4404logMDBt + -35.8023logMSYt + 36.8734logMRBt + vt.

3.2 Uji Asumsi Klasik

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data time series,

sehingga seperti yang disajikan dalam tabel 1, uji asumsi klasiknya akan meliputi

uji multikolinearitas, uji normalitas residual, uji otokorelasi, uji

heteroskedastisitas dan uji spesifikasi atau linieritas model.

Page 12: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

8

3.2.1 Uji Multikolinearitas

Uji multikolinearitas yang dipakai adalah uji VIF. Uji VIF

multikolinearitas terjadi apabila nilai VIF untuk variabel independen ada yang

bernilai > 10.

Tabel 3. Hasil Uji VIF

Variabel VIF Kriteria Kesimpulan

LogDPK 2.1927 < 10 Tidak menyebabkan multikolinearitas

Log IST 13.6482 > 10 Menyebabkan multikolinearitas

Log MDB 23.0464 > 10 Menyebabkan multikolinearitas

Log MSY 12.1630 >10 Menyebabkan multikolinearitas

Log MRB 17.6364 >10 Menyebabkan multikolinearitas

3.2.2 Uji Normalitas Residual

Uji Normalitas residual dalam penelitian ini diuji memakai Jarque Bera

(JB). Ho uji JB adalah distribusi residual normal; dan HA-nya distribusi residual

tidak normal. Ho diterima jika nilai p (p value), probabilitas, atau signifikansi

empirik statistik JB > α; Ho ditolak jika nilai p (p value), probabilitas, atau

signifikansi empirik statistik JB ≤ α.

Dari Tabel 1, terlihat nilai p, probabilitas, atau signifikansi empirik

statistik Jarque Bera sebesar 0.1664 ( > 0,10); jadi Ho diterima, yang berarti

distribusi residual normal.

3.2.3 Uji Otokorelasi

Otokorelasi akan diuji dengan Breusch Godfrey (BG). Ho dari uji BG

adalah tidak terdapat otokorelasi dalam model HA-nya terdapat otokorelasi dalam

model. Ho diterima jika signifikansi statistik 2 > α dan Ho ditolak jika

signifikansi statistik 2

≤ α.

Dari Tabel 1, terlihat nilai p, probabilitas, atau signifikansi empirik

statistik 2

Uji BG sebesar 0.5084 > 0.10; Jadi Ho diterima. Kesimpulan tidak

terdapat masalah otokorelasi dalam model.

Page 13: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

9

3.2.4 Uji Heteroskedastisitas

Uji Heteroskedastisitas dalam penelitian ini menggunakan Uji White,

dimana Ho; tidak terdapat masalah heteroskedastisitas dalam model dan HA;

terdapat masalah heteroskedastisitas dalam model. Ho diterima jika signifikansi

statistik 2 > α, dan Ho ditolak, jika statistik

2 ≤ α.

Dapat dilihat dari Tabel 1 probabilitas Chi-square atau signifikansi 2 Uji

White sebesar 0.2718 (> 0.10); jadi Ho diterima, kesimpulan tidak terdapat

masalah heterokedastisitas dalam model.

3.2.5 Uji Spesifikasi Model

Uji Spesifikasi model yang digunakan dalam penelitian ini adalah Uji

Ramsey Reset. Uji Ramsey Reset memiliki Ho spesifikasi modelnya tepat atau

linear. Sementara HA-nya spesifikasi modelnya tidak tepat atau tidak linear. Ho

diterima apabila probabilitas atau signifikansi empirik statistik F ≥ α dan Ho

ditolak apabila probabilitas atau signifikansi empirik statistik F ≤ α.

Dari Tabel 1 diketahui nilai probabilitas atau signifikansi empirik

statistik F uji Ramsey Reset sebesar 0.2670 (> 0.10), maka Ho diterima yang

berarti model yang dipakai linier (spesifikasi model benar).

3.3 Uji Kebaikan Model

3.3.1 Eksistensi Model (Uji F)

Uji Eksistensi model menggunakan Uji F, dimana H0 : β1 = β2 ... = βn = 0,

model yang dipakai tidak eksis dan HA : β1 ≠ 0 | β2 ≠ 0 | ... | βn ≠ 0, model yang

dipakai eksis. H0 diterima bila signifikansi statistik F > α dan H0 ditolak bila

signifikansi statistik F ≤ α. Pengujian F ini menggunakan probabilitas (F Statistik)

dibandingkan dengan α. Apabila α > prob (F Statistik) maka keseluruhan variabel

independen mempengaruhi variabel dependen.

Dari Tabel 1, terlihat nilai p, probabilitas, atau signifikansi empirik

statistik F sebesar 0.2171 (> 0.10); jadi Ho diterima, kesimpulan model yang

dipakai tidak eksis dan secara keseluruhan/simultan variabel independen tidak

mempengaruhi variabel dependen.

Page 14: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

10

3.3.2 Uji Interpretasi (R2)

Koefisien determinasi (R2) menunjukkan daya ramal dari model

terestimasi. Dari tabel 1 terlihat nilai (R2) sebesar 0.5378, artinya 53.78% variasi

variabel Return On Equity (ROE) dapat dijelaskan oleh variasi variabel Dana

Pihak Ketiga (DPK), istishna’ (IST), mudharabah (MDB), musyarakah (MSY) dan

murabahah (MRB). Sedangkan sisanya 46.22% dipengaruhi oleh variabel-variabel

atau faktor-faktor lain yang tidak dimasukkan dalam model.

3.4 Uji Validitas Pengaruh (Uji t)

Uji Validitas Pengaruh yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji t.

Dimana H0 : βi = 0, variabel independen ke i tidak memiliki pengaruh signifikan

dan HA : βi ≠ 0, variabel independen ke i memiliki pengaruh signifikan.H0

diterima bila signifikansi statistik t > α dan H0 ditolak bila signifikansi statistik t

≤ α. Hasil uji t dapat dilihat pada Tabel 4 berikut ini :

Tabel 4. Hasil Uji Validitas Pengaruh

Variabel Prob-t Kriteria Keterangan

LogDPK 0.2347 >0.10 DPK tidak berpengaruh signifikan

LogIST 0.2149 >0.10 IST tidak berpengaruh signifikan

LogMDB 0.2123 >0.10 MDB tidak berpengaruh signifikan

LogMSY 0.0538 <0.10 MSY berpengaruh signifikan

LogMDB 0.1098 >0.10 MDB tidak berpengaruh signifikan

3.5 Interpretasi Pengaruh Variabel Independen

Berdasarkan hasil uji validitas pengaruh (Uji t) variabel yang memiliki

pengaruh signifikan terhadap Return On Equity (ROE) adalah musyarakah

(MSY), sedangkan variabel Dana Pihak Ketiga (DPK), istishna’ (IST),

mudharabah (MDB), murabahah (MRB) tidak memiliki pengaruh signifikan.

Variabel musyarakah memiliki koefisien regresi sebesar -7.2106. Pola

hubungan variabel profitabilitas ROE dengan variabel pembiayaan musyarakah

adalah linier-logaritma, artinya jika pembiayaan musyarakah naik satu persen,

maka profitabilitas ROE akan turun sebesar 7.2106 / 100 = 0.0721%. Sebaliknya

Page 15: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

11

apabila pembiayaan musyarakah turun satu persen, maka profitabilitas ROE akan

naik sebesar 0.0721%.

Dari tabel 4 terlihat koefisien regresi jangka panjang variabel

musyarakah adalah -35.8023. Pola hubungan antara musyarakah dan profitabilitas

ROE adalah linier-logaritma, artinya apabila pembiayaan musyarakah naik satu

persen maka profitabilitas ROE akan turun sebesar 35.8023 / 100 = 0.358%.

Sebaliknya apabila pembiayaan musyarakah turun satu persen, maka profitabilitas

ROE akan naik sebesar 0.358%.

Perhitungan koefisien adjustment atau δ = 0.2014, artinya keseimbangan

jangka panjang akan tercapai dalam waktu 1 / 0.2014 = triwulan.

3.6 Interpretasi Ekonomi

berdasarkan hasil penelitian pada Bank Muamalat Indonesia periode

2014 – 2018 ternyata pembiayaan musyarakah berpengaruh signifikan negatif

terhadap profitabilitas ROE, artinya penyaluran dana di Bank Muamalat Indonesia

mengalami masalah. Pembiayaan musyarakah adalah akad kerja sama dengan

prinsip bagi hasil dimana pihak bank dan pihak nasabah sama sama memberikan

kontribusi dana untuk suatu usaha. Pembiayaan ini sangat cocok bagi nasabah

yang melakukan suatu usaha namun kekurangan dalam modal, sehingga banyak

diminati oleh nasabah yang ingin memulai suatu usaha.

Namun, meski pembiayaan musyarakah di Bank Muamalat ini banyak

diminati oleh nasabah kenyataannya masih memiliki pengaruh negatif terhadap

profitabilitas Bank Muamalat sendiri, sehingga bertambahnya penyaluran dana

musyarakah hanya akan memperkecil profitabilias Bank Muamalat. Hal tersebut

dikarenakan banyak nasabah yang melakukan ingkar janji (wanprestasi) terhadap

perjanjian yang sudah disepakati sehingga membuat pihak bank mengalami

kerugian financial.

Resiko dalam pembiayan musyarakah pasti ada, diantaranya yaitu

terkadang nasabah menyembuyikan keuntungan, nasabah menggunakan dana

bukan seperti usaha yang disebut dalam kontrak, lalai yang dibuat secara sengaja,

dan juga karena terjadi kerugian pada usaha yang dijalankan nasabah sehingga

bank juga mandapatkan dampak kerugian.

Page 16: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

12

Terjadinya pembiayaan bermasalah ini akan berdampak kepada

permodalan Bank Muamalat. karena margin keuntungan dari penyaluran

pembiayaan tidak kunjung kembali karena macet, maka modal Bank Muamalat

juga semakin berkurang sehingga keuangan Bank Muamalat juga semakin

memburuk. Oleh karena itu, diharapkan Bank Muamalat Indonesia selalu berhati

hati dalam menyalurkan dana kepada nasabah sehingga dapat mengantisipasi

resiko tersebut untuk mendapatkan keuntungan yang lebih maksimal.

Penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK), pembiayaan istishna’ ,

mudharabah dan murabahah yang tidak berpengaruh signifikan terhadap

profitabilitas ROE juga dapat disebabkan oleh tingginya pembiayaan bermasalah

pada Bank Muamalat Indonesia dan juga manajemen pengelolaan dana yang

buruk sehingga Bank Muamalat tidak dapat memperoleh profitabilitas yang

tinggi.

3.7 Keterbatasan Penelitian

Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa penelitian mengalami

masalah pada uji eksisteni model. uji eksistensi model menunjukkan bahwa model

yang dipakai tidak eksis. Hal ini kemungkinan terjadi dikarenakan data yang

terlalu sedikit akibat dari profitabilitas ROE (Return On Equity) pada Bank

Muamalat Indonesia yang mengalami penurunan secara drastis tiap tahunnya.

4. PENUTUP

4.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data dengan menggunakan model PAM

(Partial Adjustment Model) yang telah dilakukan, maka dapat diambil kesimpulan

sebagai berikut :

a. Berdasarkan hasil estimasi regresi PAM (Partial Adjustment Model), terlihat

bahwa nilai koefisien adjustment model PAM terletak di antara 0 < δ < 1 dan

signifikan, sehingga dapat disimpulkan bahwa model terestimasi adalah benar

merupakan model penyesuaian partial atau PAM (Partial Adjustment Model).

b. Uji asumsi klasik dari model PAM menunjukkan bahwa distribusi residual

normal, tidak tedapat masalah otokorelasi dalam model, tidak terdapat

Page 17: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

13

masalah heteroskedastisitas pada model dan model yang dipakai linier

(spesifikasi model benar), tetapi di dalam model terdapat kasus

multikolinearitas pada variabel istishna’ (IST), mudharabah (MDB),

musyarakah (MSY) dan murabahah (MRB).

c. Uji kebaikan model menunjukkan bahwa model yang dipakai dalam

penelitian ini tidak eksis. Namun demikian, daya ramal atau R2 memiliki nilai

sebesar 0.5378, artinya 53.78% variasi variabel Return On Equity (ROE)

dapat dijelaskan oleh variasi variabel Dana Pihak Ketiga (DPK), istishna’

(IST), mudharabah (MDB), musyarakah (MSY) dan murabahah (MRB).

Sedangkan sisanya 46.22% dipengaruhi oleh variabel-variabel atau faktor-

faktor lain yang tidak dimasukkan dalam model.

d. Berdasarkan hasil uji validitas pengaruh (Uji t) variabel yang memiliki

pengaruh signifikan terhadap Return On Equity (ROE) adalah musyarakah

(MSY), sedangkan variabel Dana Pihak Ketiga (DPK), istishna’ (IST),

mudharabah (MDB), murabahah (MRB) tidak memiliki pengaruh signifikan.

e. Variabel musyarakah (MSY) memiliki pengaruh negatif terhadap

profitabilitas Return On Equity (ROE), artinya jika pembiayaan musyarakah

mengalami kenaikan maka akan menurunkan profitabilitas ROE. Sebaliknya

apabila pembiayaan musyarakah mengalami penurunan maka akan

menaikkan profitabilitas ROE pada Bank Muamalat Indonesia.

f. Pengaruh negatif pembiayaan musyarakah terhadap profitabilitas ROE

menunjukkan bahwa penyaluran dana di Bank Muamalat Indonesia

mengalami masalah. Hal ini bisa terjadi dikarenakan banyak nasabah yang

melakukan ingkar janji (wanprestasi) terhadap perjanjian yang sudah

disepakati sehingga membuat pihak bank mengalami kerugian financial.

Terkadang nasabah menyembuyikan keuntungan, nasabah menggunakan dana

bukan seperti usaha yang disebut dalam kontrak, lalai yang dibuat secara

sengaja, dan juga karena terjadi kerugian pada usaha yang dijalankan

nasabah sehingga bank juga mandapatkan dampak kerugian. Besarnya

pembiayaan bermasalah yang terjadi tentunya akan berdampak pada

permodalan Bank Muamalat Indonesia yang semakin kurang, dan juga

Page 18: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

14

mengurangi minat nasabah untuk melakukan pembiayaan di Bank Muamalat

Indonesia.

4.2 Saran

Berdasarkan hasil penelitian serta kesimpulan yang telah dirumuskan di

atas maka diberikan beberapa saran sebagai berikut :

a. Bagi pemerintah hendaknya mendukung penuh terhadap proses

pengembangan Bank Syariah yang berada di Indonesia.

b. Bagi Bank Muamalat Indonesia hendaknya pihak acessor khususnya dan

pihak manajemen lainnya berhati-hati dalam memberikan pembiayaan kepada

para nasabah untuk mengurangi resiko pembiayaan macet. Memberikan

sosialisasi tentang perbankan syariah agar masyarakat lebih mengenal produk

perbankan syariah.

c. Bagi penelitian berikutnya, karena penelitian mengalami keterbatasan pada

model yang tidak eksis, maka diharapakan penelitian selanjutnya bisa

mengatasi persoalan mengenai sedikitnya data atau bisa dengan mencari

variabel-variabel yang lain sehingga dapat memberikan hasil penelitian yang

lebih baik.

DAFTAR PUSTAKA

Afandi, Yazid. 2009. Fiqh muamalah dan implementasinya dalam lembaga

keuangan syariah. Yogyakarta: Logung Pustaka.

Algifari, 2003. Ekonomi Mikro Teori dan Kasus. Yogyakarta: Sekolah Tinggi

Ilmu Ekonomi YKPN.

Antonio, Muhammad Syafii. 2016. Bank Syariah Dari Teori Ke Praktik. Jakarta:

Gema Insani Press.

Ariefianto, Doddy. 2012. Ekonometrika: Esensi dan Aplikasi dengan

menggunakan Eviews. Jakarta: Erlangga.

Bank Muamalat Indonesia. 2018. Laporan Triwulan Bank Muamalat Indonesia.

Diakses Oktober 10, 2018, dari http://www.bankmuamalat.co.id

Bank Muamalat Indonesia. 2018. Profil Bank Muamalat Indonesia. Diakses

November 14, 2018, dari http://www.bankmuamalat.co.id

Page 19: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

15

Bank Muamalat Indonesia. 2018. Laporan Tahunan Bank Muamalat Indonesia.

Diakses November 14, 2018, dari http://www.bankmuamalat.co.id

Buchori, Imam, Aji Prasetyo. 2014. “Pengaruh Tingkat Pembiayaan Mudharabah

Terhadap Tingkat Rasio Profitabilitas Pada Koperasi Jasa Keuangan

Syariah (KJKS) Manfaat Surabaya”. Jurnal Ekonomi dan Bisnis, Vol. 4

No. 1 ISSN : 2252-7907 , hlm. 706-734.

Edo, Delsy Setiawati Ratu, Ni Luh Putu Wiagustini. 2014. “Pengaruh Dana Pihak

Ketiga, Non Performing Loan, Dan Capital Adequacy Ratio Terhadap

Loan To Deposit Ratio Dan Return On Assets Pada Sektor Perbankan Di

Bursa Efek Indonesia”. E-Jurnal Ekonomi Dan Bisnis Universitas

Udayana, Vol. 3 No. 11 ISSN : 2337-3067 , hlm. 650-673.

Effendi, Nury, Maman Setiawan. 2014. Ekonometrika: Pendekatan Teori dan

Terapan. Jakarta: Salemba Empat.

Ekananda, Mahyus. 2015. Ekonometrika Dasar Untuk Penelitian dibidang

Ekonomi, Sosial dan Bisnis. Jakarta: Mitra Wacana Media.

Ghozali, Imam. 2011. Ekonometrika: Teori Konsep dan Aplikasi dengan SPSS 17.

Semarang: Universitas Diponegoro.

Gujarati, Damodar N., Dawn C. Porter. 2012. Dasar-Dasar Ekonometrika Buku 1

Edisi 5. Jakarta: Salemba Empat.

Hariyani, Diyah Santi. 2016. “Analisa Konribusi Pembiayaan Musyarakah,

Murabahah Dan Ijarah Terhadap Profitabilitas (ROE) Pada Bank BNI

Syariah”. Jurnal Ekonomi dan Bisnis, Vol. 3 No. 1 , hlm. 12-29.

Herispon, 2010. Buku Ajar Ekonomi Mikro. Riau: Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi

Riau.

Ikatan Bankir Indonesia (IBI). 2018. Memahami Bisnis Bank Syariah. Jakarta:

Gramedia.

Muslim, et al. 2014. “Pengaruh Pembiayaan Murabahah dan Musyarakah terhadap

Profitabilitas (Studi pada PR Syariah di Indonesia)”. Jurnal Magister

Akuntansi Pascasarjana Universitas Syiah Kuala, Vol. 3 No. 4 ISSN :

2302-0164 , hlm. 85-93.

OJK. 2018. Laporan Keuangan Perbankan. Diakses Oktober 10, 2018, dari

http://www.ojk.go.id

Permata, Russely Inti Dwi, et al. 2014. “Analisis Pengaruh Pembiayaan

Mudharaah dan Musyarakah terhadapa Tingkat Profitabilitas (Return On

Equity) (Studi pada Bank Umum Syariah yang Terdaftar di Bank

Indonesia Periode 2009-2012)”. Jurnal Administrasi, Vol. 12 No. 1 ,

hlm. 1-9.

Page 20: ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK ...eprints.ums.ac.id/72762/1/NASKAH PUBLIKASI.pdfJenis data yang digunakan untuk penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data sekunder

16

Prianto, Agus. 2016. Pengantar Ekonomi Mikro. Yogyakarta. Pustaka Ilmu

Group.

Putra, Purnama. 2018. “Pengaruh Pembiayaan Mudharabah, Musyarakah,

Murabahah, dan Ijarah Terhadap Profitabilitas 4 Bank Umum Syariah

Periode 2013-2016”. Jurnal Organisasi dan Manajemen, Vol. 14 No. 02

, Hal. 139.

Rahardja, Prathama, Mandala Manurung. 2010. Teori Ekonomi Mikro; Suatu

Pengantar, edisi keempat. Jakarta: Universitas Indonesia.

Rahayu, Yeni Susi, et al. 2016. “Pengaruh Pembiayaan Bagi Hasil, Mudharabah

dan Musyarakah terhadap Profitabilitas (Studi pada Bank Umum Syariah

yang tertera pada Bursa Efek Indonesia periode 2011-2014)”. Jurnal

Administrasi Bisnis ,Vol. 33 No. 1 , hlm. 61-68.

Rozalinda, 2016. Fikih Ekonomi Syariah Prinsip Dan Implementasinya Pada

Sektor Keuangan Syariah. Jakarta: Rajawali Pers.

Sari, Dewi Wulan, Mohamad Yusak Anshori. 2017. “Pengaruuh Pembiayaan

Murabahah, Istishna, Mudharabah, Dan Musyarakah Terhadap

Profitabilitas (Studi Pada Bank Syariah Di Indnesia Periode Maret 2015

– Agustus 2016)”. Accounting and Management Journal, Vol. 1 No. 1 ,

hlm. 1-8.

Satria, Dy Ilham, Haryati Saputri.. 2016. “Pengaruh Pendapatan Murabahah,

Mudharabah dan Musyarakah terhadapa Return On Equity PT Bank

Syariah Mandiri”. Jurnal Visioner dan Strategis, Vol. 5 No. 2 ISSN :

2338-2864 , hlm. 55-67.

Satriawan, Aditya, Zainul Arifin. 2012. “Analisis Profitabilitas Dari Pembiayaan

Mudharabah, Musyarakah Dan Murabahah Pada Bank Umum Syariah Di

Indonesia Periode 2005-2010”. Media Riset Akuntansi, Auditing Dan

Informasi, Vol. 12 No. 1 , hlm. 1-22.

Suhardi, 2016. Pengantar Ekonomi Mikro. Yogyakarta: Gava Media.

Suwiknyo, Dwi. 2010. Jasa-Jasa Perbankan Syariah. Yogyakarta: Pustaka

Pelajar.

Utomo, Yuni Prihadi. 2017. Buku Praktik Komputer Statistik II Eviews. Surakarta:

MuhammadiyahUniversity Press.

Utomo, Yuni Prihadi. 2016. Eksplorasi Data dan Analisis Regresi dengan SPSS.

Surakarta: Muahammadiyah University Press.

Widarjono, Agus. 2016. Ekonometrika: Pengantar dan Aplikasinya disertai

Panduan Eviews Edisi keempat. Yogyakarta: UPP STIM YKPN.