20
ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM INFORMASI AKADEMIK SMA N 1 PEJAGOAN KEBUMEN NASKAH PUBLIKASI diajukan oleh: Kukuh Agustian Anjar Permana 08.12.3286 kepada SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER AMIKOM YOGYAKARTA YOGYAKARTA 2013

ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM INFORMASI AKADEMIK SMA N 1 PEJAGOAN KEBUMEN

NASKAH PUBLIKASI

diajukan oleh:

Kukuh Agustian Anjar Permana 08.12.3286

kepada SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER

AMIKOM YOGYAKARTA YOGYAKARTA

2013

Page 2: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

  

2  

2  

Page 3: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

 

ANALYSIS AND DESIGN OF ACADEMIC INFORMATION SYSTEM WEBSITE SMA N PEJAGOAN KEBUMEN

ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM INFORMASI AKADEMIK SMA N

1 PEJAGOAN KEBUMEN

Kukuh Agustian Anjar Permana Erik Hadi Saputra

Jurusan Sistem Informasi STMIK AMIKOM YOGYAKARTA

ABSTRACT

Relations and information technology is now so closely related. One technology that is widely used and very popular on the Internet is the website. Website is one of the revolution in information technology-based Internet, and is one of the good means to get as much information from the virtual world with the news that is always updated.

School information required of parents and the general public who convensional done directly by visiting the school, then ask the necessary information to the school, or ask for more information to students who attend the school in question. Based on the above, in accordance with the availability of internet facilities / network computers in the school, making the Academic Information System Web-Based Education is expected to facilitate the students, parents and the general public in getting the information.

Academic Information System Design SMA Negeri 1 Pejagoan as media campaigns and web-based information is implemented using Hypertext Preprocessesor (PHP) and using MySQL database. In the manufacture of academic information system software that will be used include: Xampp, Notepad, Adobe Dreamweaver, and Adobe Photoshop. Keyword : Website, Academik Information Sistem

Page 4: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

1. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

Pada era globalisasi saat ini, perkembangan teknologi dan informasi sangat

diperlukan untuk mengikuti kemajuan zaman. Salah satu bidang pengetahuan yang

berkembang pesat pada saat ini adalah internet. Pada saat sekarang internet sangat

dibutuhkan oleh banyak pihak, terutama dalam bidang pendidikan. Internet merupakan

sarana untuk mencari pengetahuan dan informasi, karena segala sesuatu dapat dicari di

internet dan dengan biaya akses yang relatif murah kita dapat menjadikan internet

sebagai pemenuh kebutuhan informasi yang utama.

Internet merupakan sarana untuk mencari informasi. Para siswa ataupun mahasiswa

mencari berbagai informasi di internet untuk menambah pengetahuan yang dibutuhkan.

Para orangtua ataupun bagi mereka yang sudah bekerja banyak mencari informasi

tentang pekerjaan mereka atau mencari informasi tentang berita dapat mencarinya

diinternet. Dengan alasan tersebut penulis merancang website SMA N 1 PEJAGOAN

KEBUMEN yang telah ada dan membangun kembali sistem informasi yang telah ada dan

sudah lama dinonaktifkan karena kurangnya pengunjung dengan alamat

www.sman1pejagoan.sch.id.

Dengan adanya website yang telah dikembangkan diharapkan memudahkan

sekolah dapat memperkenalkan informasi sekolah kepada calon siswa dan dapat

memberi nilai tambah untuk sekolah. Website ini dibuat peneliti bertujuan untuk

menyediakan informasi, profil, kegiatan, akademik dan potensi yang dimiliki sekolah

tersebut.

1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang masalah sebelumnya dalam penelitian, maka telah

ditemukan perumusan masalah sebagai berikut :

1. Bagaimana cara menarik minat calon siswa untuk meneruskan Sekolah Menengah

Atas di SMAN 1 Pejagoan Kebumen?

2. Bagaimana cara para walimurid dan calon siswa bisa melihat apa saja yang ada

didalam kegiatan sekolah?

3. Bagaimana siswa bisa mendapatkan materi dari guru jika tidak berangkat sekolah?

4. Bagaimana walimurid bisa melihat nilai akademik anaknya di sekolah?

1.3 Batasan Masalah Batasan masalah dari penelitian sistem informasi akademik SMA N 1 Pejagoan

Kebumen adalah :

1. Membahas pembuatan desain web dinamis sebagai suatu website yang memberikan

informasi bagi pengguna baik kalangan masyarakat umum maupun dari pihak sekolah

1  

Page 5: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

itu sendiri yang membutuhkan informasi akademik, visi dan misi, prestasi,artikel

tentang SMA N 1 Pejagoan Kebumen.

2. Aplikasi web ini dibangun dibawah system operasi Windows 7 yang mencakup

aplikasiAdobe Dreamweaver CS3, Web Server Apache, Web Scripting PHP

danMySQL. Selain itu. aplikasi web ini juga didukung bahasa pemrograman web

lainnya seperti HTML (Hypertext Markup Language), CSS (Cascading Style Sheet),

dan bahasa pemrograman web lainnya.

1.4 Maksud dan Tujuan Penelitian 1. Memperkenalkan informasi sekolah, prestasi sekolah, visi dan misi sekolah,

kegiatan ekstrakulikuler sekolah

2. Memperbaiki sistem yang lama dan sudah nonaktif

3. Memudahkan para siswa untuk melihat nilai dan mendownload materi

4. Memudahkan para orangtua mengetahui jadwal kegiatan sekolah maupun diluar

sekolah(Ekstrakulikuler).

1.5 Manfaat Penelitian 1 Bagi peneliti, penelitian ini merupakan penerapan dari teori dan praktek yang telah

diperoleh peneliti selama belajar diperguruan tinggi sekaligus sebagai pra syarat

kelulusan. 2 Bagi instansi, memudahkan untuk memperkenalkan informasi sekolah dan

membantu siswa untuk melihat nilai dan kegitan sekolah 3. Bagi pihak lain, penelitian ini diharapkan berguna dan menjadi tolak ukur sebagai

bahan perbandingan bagi penelitian serupa di masa yang akan datang. 1.6 Metode Penulisan

Dalam penyusunan skripsi ini, peneliti menerapkan pengambilan data sebagai berikut:

1. Metode Observasi yaitu metode penelitian dengan cara mendatangi secara

langsung tempat yang akan di teliti.

2. Metode Interview yaitu metode penelitian dengan cara bertanya kepada pihak yang

berkaiatan dengan tempat yang akan di teliti..

3. Metode Kepustakaan yaitu metode penelitian dengan mengumpulkan beberapa

buku referensi yang berkaitan dengan penelitian.

1.7 Sistematika Penulisan Untuk mempermudah penulisan dan pembahasan skripsi ini ditulis secara sistematis

sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN Bab ini membahas tentang Latar Belakang Masalah, Batasan Masalah, Rumusan

Masalah, Tujuan dan Manfaat Penelitian, Sistematika Penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

2  

Page 6: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

Bab ini menguraikan dan menjelaskan teori-teori yang mendasari penulisan.

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM Bab ini membahas analisis dan perancangan sistem yang sedang berjalan, serta sistem

yang diusulkan.

BAB IV IMPLEMENTASI DAN PEMBAHASAN Membahas tentang uji coba sistem, manual program, manual instalasi, pemeliharaan

sistem dan pembahasan. BAB V PENUTUP Berisi kesimpulan dan saran.

2. LANDASAN TEORI 2.1 Pengerian Sistem, Informasi, dan Sistem Informasi

2.1.1 Pengertian Sistem Sistem merupakan kumpulan elemen yang saling berkaitan yang bertanggung

jawab memproses masukan (input) sehingga menghasilkan keluaran (output).

2.1.2 Pengertian Informasi Informasi merupakan hasil olahan data, dimana data tersebut sudah diproses

dan diinterpretasikan menjadi sesuatu yang bermakna untuk pengambilan keputusan.

2.1.3 Kualitas Informasi Agar bisa menyediakan keluaran yang berguna untuk membantu manajer atau

pengambil keputusan, sebuah sistem informasi harus mampu mengumpulkan data

dan mentransformasikan data tersebut ke dalam informasi yang memiliki kualitas-

kualitas tertentu. Berikut karateristik informasi yang berkualitas:

1. Relevan

2. Akurat

3. Lengkap

4. Tepat waktu

5. Dapat dipahami

6. Dapat dibandingkan

2.1.4 Pengertian Sistem Informasi Suatu sistem didalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan

pengolahan transaksi harian, mendukung operasi, bersifat manajerial, dan merupakan

kegiatan strategi dari suatu organisasi, serta menyediakan laporan-laporan yang

diperlukan oleh pihak luar.

3  

Page 7: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

2.1.4.1 Karateristik Sistem Informasi Untuk memahami atau mengembangkan suatu sistem, maka perlu

membedakan unsur-unsur dari sistem yang membentuknya. Berikut adalah

karakteristik sistem yang dapat membedakan suatu sistem dengan sistem lainnya:

1. Batasan (boundry)

2. Lingkungan (environment)

3. Masukan (input)

4. Keluaran (output)

5. Komponen (component)

6. Penghubung (interface)

7. Penyimpanan (storage)

2.1.4.2 Komponen Sistem Informasi Stair (1992) menjelaskan bahwa sistem informasi berbasis komputer (CBIS)

dalam suatu organisasi terdiri dari komponen-komponen berikut : a. Perangkat keras

b. Perangkat lunak

c. Database

d. Telekomunikasi

e. Manusia

2.2 Konsep Dasar Internet 2.2.1 Sejarah Internet

Pada mulanya internet merupakan suatu jaringan yang dibentuk oleh Departemen

Pertahanan Amerika Serikat pada awal tahun 60-an. Melalui proyek ARPA (Advanced

Research Project Agency). Mereka membuat jaringan komputer yang tersebar untuk

menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang akan mudah

dihancurkan. Bila satu bagian dari sambungan network terganggu serangan musuh, jalur

yang melalui sambungan itu secara otomatis dipindahkan ke sambungan lainnya.

Setelah itu internet digunakan oleh kalangan akademi untuk kepentingan penelitian

dan pengembangan teknologi. Selanjutnya, pemerintah Amerika Serikat memberikan izin

komersial pada awal tahun 1990.

2.2.2 Pengertian Internet Interconnected Network atau yang lebih populer dengan sebutan internet adalah

sebuah sistem komunikasi global yang menghubungkan komputer komputer dan

jaringan-jaringan komputer diseluruh dunia.

2.2.3 Fasilitas Internet Beberapa layanan terpopuler di internet yang menggunakan protokol diatas,

seperti :

4  

Page 8: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

1. Elektronik Mail (e-mail)

2. File Transfer Protokol (FTP)

3. World Wide Web (WWW)

4. Hyper Text Transfer Protocol (HTTP) dan Hyper Text Transfer Protocol Secure

(HTTPS)

5. Mailing List

2.3 Konsep Dasar Web 2.3.1 Pengertian WWW

Sering disingkat sebagai WWW atau “web” saja, yakni sebuah sistem di mana

informasi dalam bentuk teks, gambar, suara, dan lain-lain dipresentasikan dalam bentuk

hypertext dan dapat diakses oleh perangkat lunak yang disebut browser. Informasi di

web pada umumnya ditulis dalam format HTML. Informasi lainnya disajikan dalam bentuk

grafis (dalam format GIF,JPG,PNG), suara (dalam format AU,WAV,MP3), dan objek

multimedia lainnya (MIDI, Shockwave, Quicktime Movie, 3D World). WWW dijalankan

dalam server yang disebut HTTPD.

2.3.2 TCP/IP TCP/IP-Transmission Control Protokol/Internet Protocol. Satu set protokol standar

yang digunakan untuk menghubungkan jaringan komputer dan mengamati lalu lintas

dalam jaringan. Protokol ini mengatur format data yang diijinkan, penanganan kesalahan

(error handling), lalulintas pesan, dan standar komunikasi lainnya. TCP/IP harus dapat

bekerja diatas segala jenis komputer tanpa terpengaruh oleh perbedaan perangkat keras

maupun sistem operasi yang digunakan.

2.3.3 Elemen-Elemen Website Sebuah website terdiri dari halaman-halaman yang dipublikasikan oleh web server.

Salah satu atau beberapa elemen-elemen ini harus ada dalam sebuah halaman agar

halaman web tersebut memiliki maksud dan arti tertentu. Elemen-elemen tersebut adalah

segala sesuatu yang bisa kita lihat maupun dengar dalam sebuah halaman website

diantaranya:

1. Teks

2. Gambar

3. Hyperlink

4. Audio/Video

2.4 Konsep Basis Data 2.4.1 Entity Relatioanship Diagram (ERD)

Perancangan basis data dengan menggunakan model entity relationship adalah

dengan menggunakan ERD (Entity Relationship Diagram). Terdapat tiga notasi dasar

yang bekerja pada model E-R yaitu :

5  

Page 9: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

1. Entity sets

2. Relationship sets

3. Attributes

2.4.2 Bahasa Basis Data SQL SQL (Structured Query Language) adalah bahasa yang bersifat request oriented

dan bersifat non-prosedural sehingga lebih mudah untuk dipelajari karena sintaksis yang

digunakan hampir menyerupai bahasa yang digunakan oleh manusia untuk

berkomunikasi. Selain itu, SQL juga bersifat non case sensitif.

Bahasa SQL mempunyai dua bagian, yaitu :

1. DDL (Data Definition Language) Yaitu bahasa yang memiliki kemampuan untuk mendefinisikan data yang

berhubungan dengan pembuatan dan penghapusan objek seperti tabel, indeks,

bahkan basis datanya sendiri. Misalnya, CREATE, DROP, ALTER.

2. DML (Data Manipulation Language) Yaitu bahasa yang berhubungan dengan proses manipulasi data pada tabel,

record. Misalnya, INSERT, UPDATE, SELECT, dan DELETE.

2.5 Perangkat Lunak Yang Digunakan 1. XAMPP

2. Web Server Apache

3. MySQL

4. Adobe Dreamwaver CS3

5. Adobe Photoshop CS3

2.6 Bahasa Pemrograman yang Dipakai 1. PHP

2. CSS

3. HTML

4. Java Script

3. ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM 3.1 Tinjauan Umum Objek Penelitian 3.1.1 Sejarah Singkat SMA Negeri 1 Pejagoan Kebumen

Berdasarkan instruksi kepala kantor wilayah Depdikbud Jawa Tengah tanggal

05 Juli 1990 Nomor : 053/1.03/H/90 yang berisi tentang diawalinya penerimaan siswa

baru SMA Negeri 1 Pejagoan, dengan Kepala Sekolah yang dirangkap oleh Kepala

SMA Negeri 1 Kebumen, Bapak Drs. Marsudi NIP. 130104239.

Kegiatan belajar mengajar bagi siswa baru, mulai dilaksanakan pada hari senin,

tanggal 16 Juli sampai dengan 21 Juli 1990 di SMA Negeri 1 Kebumen. Untuk

6  

Page 10: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

selanjutnya sampai menunggu adanya gedung sekolah, maka pelaksanaan KBM

dilaksanakan di SMP Negeri 1 Pejagoan pada waktu sore hari.

Jumlah siswa angkatan pertama adalah 130 siswa, dan Guru Pengajar 15

orang dengan status guru tidak tetap serta 2 orang staf Tata Usaha dengan status

Pegawai Tidak Tetap dan pembantu sekolah 2 orang dengan status Pegawai Tidak

Tetap.

Sejak Januari 1991 kegiatan KBM mulai menempati gedung baru SMA Negeri 1

Pejagoan yang berlokasi di Desa Kebulusan, Kecamatan Pejagoan, Kabupaten

Kebumen.

Berdasarkan Surat Keputusan Mendikbud Nomor : 021/0/1992, tanggal 05 Mei

1992 mendapat KEPUTUSAN KENEGERIAN SEKOLAH dengan nama SMA

NEGERI 1 PEJAGOAN.

3.1.2 Visi dan Misi SMA Negeri 1 Pejagoan Kebumen SMA Negeri 1 Pejagoan Kebumen memiliki visi dan misi sebagai berikut:

Visi :

Menjadikan SMA Negeri 1 Pejagoan sebagai institusi pendidikan yang profesional

membangunsumber daya manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang

Maha Esa, berilmu dan berbudaya.

Misi :

1. Meningkatkan profesionalisme seluruh komponen sekolah sehingga mampu

memberikan pelayanan yang maksimal kepada anak didik dan masyarakat.

2. Meningkatkan penghayatan dan pengamalan terhadap ajaran agama yang

dianut.

3. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan efektif, sehingga setiap siswa dapat

berkembang secara optimal sesuai dengan potensi yang dimiliki.

4. Meningkatkan penghayatan dan pengamalan terhadap budaya bangsa sehingga

menjadi pribadi yang berbudi pekerti yang luhur dan berperilaku santun dalam

kehidupan.

Tujuan :

1. Mempersiapkan peserta didik yang bertaqwa kepada TUHAN YME dan

berakhlak mulia.

2. Mempersiapkan peserta didik agar menjadi manusia yang berkepribadian,

cerdas, berkualitas dan berprestasi dalam bidang olahraga dan seni.

3. Membekali peserta didik agar memiliki ketrampilan teknologi informasi dan

komunikasi serta mampu membangun diri secara mandiri.

4. Menanamkan kepada peserta didik sikap ulet dan gigih dalam kompetisi,

beradaptasi dengan lingkungan dan mengembangkan sikap sportifitas.

7  

Page 11: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

5. Membekali peserta didik dengan ilmu pengetahuan dan teknologi agar mampu

bersaing dan melanjutkan kejenjang pendidikan yang lebih tinggi.

3.2 Analisis Sistem Analisis sistem didefinisikan sebagaimana memahami dan menspesifikasikan

dengan detil apa yang harus dilakukan oleh sistem. 3.2.1 Analisis Kelemahan Sistem

Analisis kelemahan sistem merupakan analisis yang dilakukan untuk

mengidentifikasi kelemahan yang ada pada sistem lama sehingga tercipta suatu

kebutuhan baru yang akan digunakan untuk pembangunan sistem baru.

a. Analisis PIECES Untuk mengidentifikasi masalah, kita harus melakukan analisis terhadap kinerja,

informasi, ekonomi, keamanan aplikasi, efisiensi dan pelayanan. Panduan ini lebih

dikenal dengan PIECES Analysis (Performance, Information, Economy, Control,

Efficiency, Sevices). Analisis PIECES ini juga digunakan sebagai alat ukur dalam

menentukan layak atau tidaknya sistem baru, karena 6 aspek itu harus mengalami

peningkatan ukuran lebih baik dari sistem yang lama.

Analisis Kinerja (Performance) Kinerja adalah suatu sistem dalam menyelesaikan tugas dengan cepat sehingga

dapat mencapai sasaran. Kinerja dapat diukur dari throughput dan response

time. Throughput adalah jumlah pekerjaan yang dapat dilakukan oleh suatu

sistem. Response time adalah rata-rata waktu yang tertunda diantara dua

pekerjaan ditambah dengan waktu response untuk menangani pekerjaan

tersebut. Analisis Informasi (Information)

Informasi merupakan hal penting bagi pemakai. Evaluasi terhadap kemampuan

sistem informasi dalam menghasilkan informasi yang bermanfaat perlu dilakukan

untuk menyikapi peluang dan menangani masalah yang muncul. Dalam hal ini

meningkatkan kualitas informasi tidak dengan menambah jumlah informasi,

karena terlalu banyak informasi akan menimbulkan masalah baru. Sistem

informasi akademik diharapkan dapat menghasilkan informasi yang baik dan

akurat sehingga diharapkan mampu mengatasi masalah-masalah yang ada.

Analisis informasi dapat dianalisa dari tiga kriteria yaitu, up to date, relevan, dan

akurat.

Analisis Ekonomi (Economy) Ekonomi merupakan motivasi paling umum bagi suatu lembaga atau organisasi

dalam menerapkan suatu sistem. Karena pengadaan sistem tentunya memakan

biaya yang tidak bisa dikatakan sedikit. Dalam jangka waktu dekat pengadaan

8  

Page 12: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

sistem tentunya memakan biaya yang besar. Sedangkan sistem informasi yang

baik harus memberikan manfaat lebih besar daripada biaya yang digunakan. Analisis Pengendalian (Control)

Suatu sistem informasi perlu dikendalikan dan diperbaiki jika ditemukan adanya

kinerja yang masih di bawah standar. Pengendalian sebuah sistem perlu

dilakukan agar terciptanya keselarasan dalam sistem tersebut. Sistem informasi

dan promosi yang akan di bangun tentunya haruslah terkontrol dengan baik. Agar

sistem dapat terjaga dalam jangka waktu yang lama.

Analisis Efisiensi (Eficiency) Analisis efisiensi berkaitan dengan bagaimana sumber tersebut digunakan

dengan pengeluaran yang minimal. Sistem yang akan digunakan saat ini harus

lebih efisien dibandingkan dengan sistem yang lama. Analisis Pelayanan (Service)

Analisis pelayanan dilakukan untuk mengetahui apakah proses pelayanan

penyampaian informasi akademik sudah berjalan dengan baik. Diharapkan

adanya peningkatan pelayanan pada proses pencatatan dan pencetakan laporan

data akademik. Dengan proses yang singkat diharapkan kebutuhan dasar atas

semua data dan informasinya akan terpenuhi.

3.2.2 Analisis Kelayakan Ekonomi Secara ekonomi sistem ini tidak akan menimbulkan kerugian karena biaya

dasar tidak lebih besar dari manfaat dan keuntungan yang diperoleh.

a. Perhitungan PP Proceed (total manfaat-total biaya)

Total biaya investasi / tahun 10.000.000

Proceed tahun ke-1 2.000.000 –

Sisa biaya system pada tahun ke-1 8.000.000

Proceed tahun ke-2 6.000.000 –

2.000.000

Perhitungan berakhir sisa :

2.000.000 x 1th = 0,2/th

10.000.000

Karena PP < Umur Investasi = 2,2 < 3,00 maka sistem “Layak” untuk digunakan.

b. Perhitungan ROI

ROI = 27.000.000 – 19.000.000

x 100 % = 0.4% 19.000.000

Karena ROI bernilai positif, maka sistem ini “Layak” untuk digunakan.

9  

Page 13: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

c. Perhitungan NPV Asumsi bunga diskon 10%

NPV = -10.000.000 + 2.000.000

+6.000.000

+ 10.000.000

(1+0.1)1 (1+0.1)2 (1+0.1)3

= -10.000.000 + (1.181.181 + 4.958.678 + 7.513.148)

= -10.000.000 + 13.653.007

= 3.653.000

Karena NPV > 0, maka sistem ini “Layak” untuk digunakan.

3.3 Analisis Kebutuhan Sistem 3.3.1 Analisis Kebutuhan Fungsional

Kebutuhan fungsional merupakan suatu kebutuhan yang berhubungan dengan

fitur-fitur yang ada di aplikasi tersebut. Semua yang bisa dilakukan oleh aplikasi

tersebut (fitur) dibahas dalam analisis kebutuhan fungsional.

a. Administrator

b. Siswa

c. Guru

3.3.2 Analisis Kebutuhan Non Fungsional Kebutuhan non fungsional merupakan suatu kebutuhan yang secara langsung

tidak berhubungan dengan fitur-fitur yang ada di aplikasi tersebut. Sebaliknya

kebutuhan non fungsional memberikan batasan pada kebutuhan fungsional tersebut.

a. Kebutuhan Perangkat Keras

b. Kebutuhan Perangkat Lunak

3.4 Perancangan Sistem Setelah analisis selesai, maka kebutuhan sistem harus diterjemahkan menjadi

sistem berbasis komputer. Proses mengubah kebutuhan sistem menjadi sebuah

perangkat lunak ada berbagai cara yang dapat digunakan untuk mempermudahnya.

Langkah awal desain biasanya dimulai dengan pemodelan sistem. Model digunakan

untuk menyederhanakan cara mengkomunikasikan proses-proses yang harus dilakukan

sistem dengan cara yang formal antar pengembang sistem.

10  

Page 14: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

3.4.1 Flowchart

11  

Page 15: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

3.4.2 Data Flow Diagram (DFD) 1. DFD Level 0

Data Guru Data Siswa Data Materi Data Artikel Data Kelas Data Mapel Data Jadwal Data Agenda Data Artikel

Sistem InformAkademik SM

1Pejagoan

asi AN

Admin Guru

Laporan Jadwal Laporan Nilai Laporan Materi Laporan Agneda Laporan Artikel

Laporan Jadwal Laporan Agenda Laporan Nilai

Data Artikel Data Guru Data Materi Data NIlai

Data Siswa Data Artikel

Laporan Nilai Laporan Materi Laporan Jadwal Laporan Agenda

Siswa 

12  

Page 16: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

2. DFD Level 1

13  

Page 17: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

3.4.3 Normalisasi Normalisasi merupakan proses konversi dokumen atau laporan kedalam

struktur tabel dengan menghilangkan elemen yang sama, dan data yang berulang-

ulang. Perancangan normalisasi bertujuan agar tidak terjadi redudansi data. Jika

kondisi tabel tidak terdapat redudansi maka tabel normal.

3.4.4 Hubungan Antar Tabel

4. IMPLEMENTASI DAN PEMBAHASAN 4.1 Implementasi Implementasi merupakan tahap pemasangan instalasi instalasi sistem supaya

siap dioperasikan. Ini adalah langkah awal untuk menetukan jangka waktu yang

diperlukan dalam tahap implementasi. Diharapkan website yang dipasang memiliki fungsi

dan kegunaan yang sesuai dengan tujuan yang direncanakan.

4.2 Manual Program Sistem Informasi Akademik SMA N 1 Pejagoan Kebumen terdapat 3 hak akses,

yaitu hak akses administrator, hak akses guru, dan hak akses siswa.

14  

Page 18: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

1. Ta

mpilan menuu login adminn

2. Ta

mpilan menuu login guru

15 

Page 19: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

3. Tampilan menuu login siswaa

5. KESIMP5.1 Kesimp

Be

penyusuna

Website A

berikut:

1. De

Pej

sek

2. Pa

age

3. Ba

yan

4. Ba

aka

PULAN DANpulan

rdasarkan h

an skripsi yan

Akademik Pa

engan adany

jagoan ini m

kolah sehing

ra wali mur

enda apa sa

gi para sisw

ng ada diweb

gi para wa

ademik SMA

SARAN

hasil penelit

ng berjudul “A

ada SMA N

ya sistem in

maka diharapk

gga dapat me

rid dari calo

aja yang akan

wa yang tida

bsite akadem

alimurid bisa

A N 1 Pejago

16

tian dan im

Analisis dan

1 Pejagoan

nformasi aka

kan para cal

enarik minat

on siswa bi

n dilakukan s

ak berangka

mik SMA N 1

a melihat n

an Kebumen

mplementasi

Perancanga

” maka dap

ademik berba

on siswa bis

para calon s

isa melihat

sekolah.

at sekolah, b

Pejagoan K

nilai akadem

n.

yang telah

an Sistem Inf

h dilakukan

formasi

guna

at ditarik keesimpulan seebagai

asis website

sa melihat ke

siswa.

e pada SMA

eadaan lingku

A N 1

ungan

kegiatan ekkstrakulikuler dan

bisa mendow

Kebumen.

wnload file mmateri

mik anaknya melalui website

 

Page 20: ANALISIS DAN PERANCANGAN WEBSITE SISTEM …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_08.12.3286.pdf · 1.1 Latar Belakang Masalah Pada ... Batasan Masalah, Rumusan Masalah, Tujuan dan

  

17  

5.2 Saran Berdasarkan hasil penelitian dan kesimpulan yang ada, penulis menyadari bahwa

masih ada banyak kekurangan dalam perancangan sistem ini, untuk itu penulis

berharap agar sistem ini dapat dikembangkan lebih lanjut dengan beberapa saran

pengembangan sebagai berikut:

1. Diharapkan SMA Negeri 1 Pejagoan Kebumen dapat memanfaatkan sistem ini

secara optimal sebagai sarana informasi dan promosi.

2. Dalam membangun suatu sistem, keamanan merupakan aspek yang paling

penting. Diharapkan agar dikembangkan dengan tingkat keamanan yang lebih

baik.

3. Dilakukan pengembangan sistem dimasa yang akan datang sehingga dapat

dijadikan sebagai pengganti tidak hanya sebagai sistem pendukung.

4. Manajemen database yang lebih baik dapat dibangun dari sistem yang ada dan

dapat menerapakan konsep pengembangan sistem databse dalam masalah ini.

Seperti, perlu ditambahkan fasilitas backup database yang berkenaan dengan

penyelamatan data.

5. Pengembang dan pelatihan sumber daya manusia dalam memahami dan

memanfaatkann teknologi perlu ditingkatkan.

6. Hal penting yang perlu diperhatikan pada sistem baru adalah melakukan

perawatan terhadap hardware dan software dengan baik dan benar.

DAFTAR PUSTAKA

Al-Fatta, Hanif. 2007. Analisis Dan Perancangan Sistem Informasi. Yogyakarta; Andi.

Arief, M.Rudyanto. 2005. Pemrograman Basis Data Menggunakan Transact-SQL dengan

Microsoft SQL Server 2000. Yogyakarta; Andi.

Kusrini. 2007. Konsep Dan Aplikasi Sistem Pendukung Keputusan. Yogyakarta; Andi.

Syahfrizal, Melwin. 2008. Pengantar Jaringan Komputer. Yogyakarta; Andi.