6

Click here to load reader

Contoh Proposal Tugas Akhir

  • Upload
    aj7

  • View
    14

  • Download
    0

Embed Size (px)

DESCRIPTION

hao;nds asnvd;ow ajnsev; asejnvianwe ajwnevna ajenrv;anwej ajnwvenwo awnevja, v ajwevunrhbvt awnenvabw janjejn qwwerteknv;qnv ajrvuauev anwevnajbwv awnvejbjvqi aknvjnaqwe

Citation preview

Page 1: Contoh Proposal Tugas Akhir

7/21/2019 Contoh Proposal Tugas Akhir

http://slidepdf.com/reader/full/contoh-proposal-tugas-akhir-56d969ec22d70 1/6

PROPOSAL TUGAS AKHIR

 

Oleh

F.X P SILI TUPEN KABELEN

071.09.085

JURUSAN TEKNIK PERMINYAKAN

FAKULTAS TEKNOLOGI KEBUMIAN DAN ENERGI

UNIVERSITAS TRISAKTI

JAKARTA2014

1 JUDUL

STUDI LABORATORIUM PENGARUH PENAMBAHAN LIMBAH

PULP TERHADAP SIFAT RHEOLOGI LUMPUR BENTONITE

TANPA DISPERSI DAN DENGAN DISPERSI DI DALAM

TEMPERATUR TINGGI

1 LATAR BELAKANG MASALAH

Lumpur pemboran merupakan faktor yang penting dalam suatu

pemboran. Kecepatan pemboran, efisiensi, keselamatan dan biaya

pemboran sangat tergantung pada lumpur ini. Untuk itu sifat-sifat lumpur

itu harus diatur sesuai dengan kondisi formasi yang akan dibor dan

kondisi alat yang akan digunakan.

Lumpur pemboran menjadi salah satu pertimbangan dalam

mengoptimasikan operasi pemboran. Oleh sebab itu mutlaklah untuk

memelihara atau mengontrol sifat-sifat fisik lumpur pemboran agar sesuai

dengan yang diinginkan. Sistem lumpur yang digunakan pada suatuoperasi pemboran harus sesuai dengan kondisi lithologi formasi yang

akan ditembus. Hal ini dimaksudkan agar lumpur pemboran tersebut

dapat berfungsi dengan baik dan serta dapat mencegah dan

menanggulangi problem-problem yang mungkin terjadi seperti kick, blow

out, lost circulation, dll.

Perencanaan yang baik dalam mendesain sistem lumpur bor akan

mengurangi kegagalan, dan ini pada gilirannya akan mengurangi cost,

sehingga tentu saja efeknya bisa meningkatkan keuntungan perusahaan.

•MAKSUD DAN TUJUAN

1 Maksud

Page 2: Contoh Proposal Tugas Akhir

7/21/2019 Contoh Proposal Tugas Akhir

http://slidepdf.com/reader/full/contoh-proposal-tugas-akhir-56d969ec22d70 2/6

Maksud dilakukan penelitian ini adalah untuk pembuatan lumpur bor

yang sesuai standar lumpur pemboran dengan komposisi dan bahan aditif

untuk menanggulangi penurunan parameter rheologi lumpur dalam

temperatur tinggi.

perhitungan terhadap lumpur yang kita gunakan adalah untuk mengetahui jenis lumpur terbaik yang akan digunakan dalam suatu formasi. Dengan

mengetahui komposisi lumpur tersebut, kecepatan pemboran, efisiensi

pemboran, keselamatan dan biaya pemboran dapat menjadi lebih optimal.

1 Tujuan

Tujuannya ditinjau dari segi akademik antara lain :

1 Untuk memenuhi persyaratan akademis yang telah ditetapkan Jurusan

Teknik Perminyakan, Fakultas Teknik Kebumian Dan Energi

Universitas Trisakti Jakarta.

2 Menambah pengetahuan nyata dan memperdalam teori yang telah didapatkan dari perkuliahan dalam berbagai aspek.

3 Mengetahui secara langsung cara bentuk, fungsi maupun cara kerja dari

peralatan yang digunakan dan lingkungan pekerjaan baik lapangan

maupun non lapangan.

4 Menambah pengalaman, dan mampu mengaplikasikan semua teori

yang telah diberikan dalam kegiatan perkuliahan kedalam dunia

kerja dan lapangan yang sebenarnya.

1 TEORI DASAR

Lumpur pemboran merupakan factor penting dalam menjalankan suatu

operasi pemboran, yang mempengaruhi kelancaran, efisiensi,

keselamatan, dan pembiayaan pemboran tersebut. Fungsi lumpur

pemboran antara lain adalah :

• Mengangkat cutting ke permukaan

• Membersihkan dasar lubang bor

• Mendinginkan dan melumasi bit

• Melindungi dinding pada lubang bor dengan mud cake

Mengontrol tekanan formasi• Menahan serpih bor dan padatan lainnya jika sirkulasi dihentikan

• Menghantarkan daya hidolika lumpur ke pahat

• Mencegah dan menghambat korosi

• Menunjang berat dari rangkaian bor

Lumpur pemboran memiliki komposisi dan sifat lumpur yang sangat

berpengaruh pada pemboran. Salah satu sifat tersebut adalah viskositas.

Viscositas adalah tahanan terhadap aliran atau gerakan yang penting

untuk laminar flow. Alat untuk mengukur viscositas lumpur ialah Marsh

Funnel.Untuk mendapatkan viskositas lumpur bor yang sesuai dengan

Page 3: Contoh Proposal Tugas Akhir

7/21/2019 Contoh Proposal Tugas Akhir

http://slidepdf.com/reader/full/contoh-proposal-tugas-akhir-56d969ec22d70 3/6

kebutuhan, dapat ditambahkan zat-zat additive yang dicampurkan

langsung kedalam lumpur tersebut. Salah satu zat additive yang dapat

digunakan adalah Bentonite.

1 METODE YANG DIGUNAKAN

Metode yang digunakan adalah dengan menentukan berat jenis,rheology, plastic viscosity, yield point, gel strength, viskositas, oil water

ratio, water phase salinity, electrical salinity dan filtration HP-HT.

Dengan mengetahui seluruh data tersebut, maka dapat dianalisa

komposisi bentonite yang sesuai dengan formasi reservoir tersebut.

1 RENCANA PELAKSANAAN

Minggu Pertama   • Perencanaan dan pengumpulan materi

penelitian

• Diskusi

Minggu Kedua   • Pengenalan Limbah Pulp dan lumpur y

akan digunakan

• Diskusi

• Weekly Report

Minggu Ketiga   • Pengenalan penggunaan alat yang akandigunakan

• Pengumpulan data awal

• Diskusi

• Weekly Report

Minggu Keempat   • Analisa data hasil uji laboratorium

• Diskusi

Weekly Report

Minggu Kelima   • Analisa sifat-sifat lumpur

• Diskusi

• Weekly Report

Minggu Keenam   • Analisa sifat-sifat lumpur

• Diskusi

• Weekly Report

Page 4: Contoh Proposal Tugas Akhir

7/21/2019 Contoh Proposal Tugas Akhir

http://slidepdf.com/reader/full/contoh-proposal-tugas-akhir-56d969ec22d70 4/6

Minggu Ketujuh   • Analisa akhir dari semua perhitungan d

data laboratorium

• Evaluasi hasil akhir

• Diskusi• Weekly Report

Minggu kedelapan   • Hasil akhir

• Diskusi

• Final Report

 

• PERKIRAAN HASIL YANG DIDAPAT

Dapat diketahuinya sifat rheologi dari lumpur bahan dasar bentonite yang

stabil apabila ditambahkan dengan limbah pulp. Selain itu dapat

menentukan karakteristik lumpur yang dibutuhkan dalam temperatur

tinggi.

Dengan menganalisa sifat dan komponen dari lumpur tersebut maka

diharapkan lumpur yang akan digunakan menjadi lebih optimal dalam

kegiatan pemboran yang dilakukan. Pemilihan lumpur yang tepat akansangat membantu dalam operasi pemboran.

• MANFAAT KAJIAN

Manfaat dari kajian ini adalah :

1 Memberikan pengetahuan yang lebih luas tentang lumpur pemboran

2 Dapat menentukan komposisi lumpur yang tepat sesuai dengan formasi

3 Memperoleh gambaran real di lapangan

OUTLINE TUGAS AKHIR

 

Oleh:

F.X. P SIILI TUPEN KABELEN

071.09.085

JURUSAN TEKNIK PERMINYAKAN

FAKULTAS TEKNOLOGI KEBUMIAN DAN ENERGIUNIVERSITAS TRISAKTI

Page 5: Contoh Proposal Tugas Akhir

7/21/2019 Contoh Proposal Tugas Akhir

http://slidepdf.com/reader/full/contoh-proposal-tugas-akhir-56d969ec22d70 5/6

2014

ABSTRAK

Lumpur pemboran merupakan faktor yang penting dalam suatu

pemboran. Kecepatan pemboran, efisiensi, keselamatan dan biaya

pemboran sangat tergantung pada lumpur ini. Untuk itu sifat-sifat lumpuritu harus diatur sesuai dengan kondisi formasi yang akan dibor dan

kondisi alat yang akan digunakan.

Lumpur pemboran menjadi salah satu pertimbangan dalam

mengoptimasikan operasi pemboran. Oleh sebab itu mutlaklah untuk

memelihara atau mengontrol sifat-sifat fisik lumpur pemboran agar sesuai

dengan yang diinginkan.

Untuk mendesain sistem lumpur yang akan digunakan, harus diketahui

 jenis formasi yang akan ditembus. Bahan dasar pada lumpur pemboran

dapat berupa air tawar, air asin, atau minyak. Lumpur berbahan dasar airgaram biasa digunakan untuk operasi pemboran pada sumur yang dalam,

dimana pada formasi yang dalam memiliki suhu dan temperatur yang

tinggi sehingga lumpur dengan bahan dasar air garam dapat bertahan

lebih baik pada suhu dan temperatur yang tinggi dibandingkan lumpur

berbahan dasar air tawar.

Perencanaan yang baik dalam mendesain sistem lumpur bor akan

mengurangi kegagalan, dan ini pada gilirannya akan mengurangi cost,

sehingga tentu saja efeknya bisa meningkatkan keuntungan perusahaan.

Lumpur bahan dasar bentonite adalah jenis lumpur yang masuk dalam

 jenis water base mud. Bentonite adalah salah satu viscosifier yang

berfungsi untuk menambah atau meurunkan viskositas (kekentalan) pada

lumpur pemboran. Pengendalian kekentalan ini diharapkan dapat

memebrikan dampak untuk meningkatkan kecepatan penembusan

(drilling rate) serta emndinginkan dan melicinkan peralatan bor.

Pada tugas akhir ini bertujuan untuk meneliti dan mencari komposisi

lumpur yang tepat digunakan pada formasi yang sesuai dengan

menggunakan lumpur berbahan dasar bentonite. Selanjutnya akandilakukan analisa di laboratorium tentang pengaruh komposisi

penambahan limbah pulp dengan dispersi dan tanpa dispersi. Lalu

dilakukan pengujian pada temperatur tinggi untuk lumpur tersebut,

apakah akan memepengaruhi densitas, viskositas, sifat rheologi, laju

tapisan, serta tebal ampas yang dihasilkan lumpur tersebut.

OUTLINE

ABSTRAK

RINGKASANKATA PENGANTAR

Page 6: Contoh Proposal Tugas Akhir

7/21/2019 Contoh Proposal Tugas Akhir

http://slidepdf.com/reader/full/contoh-proposal-tugas-akhir-56d969ec22d70 6/6

DAFTAR ISI

DAFTAR GAMBAR

DAFTAR TABEL

DAFTAR LAMPIRAN

BAB I PENDAHULUANBAB II TEORI DASAR

2.1. Fungsi Lumpur Pemboran

2.2. Sifat-sifat Lumpur Pemboran

2.3. Lumpur Bahan Dasar Bentonite

2.4. Peralatan Pengkondisian Lumpur

2.5. Fungsi dan Pengaruh Limbah Pulp dalam lumpur

BAB III PROSEDUR ALAT DAN CARA KERJA

3.1 Pembuatan Lumpur

3.2 Pengujian LumpurBAB IV PENGARUH PENAMBAHAN LIMBAH PULP TERHADAP

SIFAT RHEOLOGI LUMPUR BENTONITE TANPA DISPERSI DAN

DENGAN DISPERSI DIDALAM TEMPERATUR TINGGI

BAB V PEMBAHASAN

BAB VI KESIMPULAN

DAFTAR PUSTAKA

DAFTAR SIMBOL

LAMPIRAN