17
PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DOSEN PEMBIMBING : Nur Romdhona, SH. M.Kes FAKULTAS ILMU KOMUNIKASI UNIVERSITAS GUNADARMA 2015

Hak dan Kewajiban Warga Negara & Bela Negara

Embed Size (px)

Citation preview

PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN

DOSEN PEMBIMBING :

Nur Romdhona, SH. M.Kes

FAKULTAS ILMU KOMUNIKASIUNIVERSITAS GUNADARMA

2015

”HAK DAN KEWAJIBAN WARGA

NEGARA & BELA NEGARA

KELOMPOK 2 :

FARAH FAHIRA (13814934)

NUR ANISSA (18814143)

FANTHRY SEPTIANA (13814925)

OKTAVIA NUR’AFIFAH (18814332)

VIRGIA AIDA HANDINI

(1C814085)

PENGERTIAN NEGARA

NEGARA merupakan terjemahan dari bahasa asing

State(Inggris)

Staat(Belanda &

Jerman)

Etat(Prancis)

Secara literal, istilah negara merupakan

terjemahan dari kata-kata asing, yaitu state

(bahasa Inggris), staat (bahasa Belanda dan

Jerman) dan etat (bahasa Prancis). Kata state,

staat, etat diambil dari kata bahasa Latin status

atau statum, yang berarti keadaan yang tegak dan

tetap atau sesuatu yang memiliki sifat-sifat yang

tegak dan tetap.

Secara terminologi, negara diartikan

sebagai organisasi tertinggi di antara satu

kelompok masyarakat yang mempunyai

pemerintahan yang berdaulat.

PENGERTIAN WARGANEGARA

Istilah warganegara merupakan terjemahan dari

istilah dalam Bahasa Belanda yaitu staatburger.

Dalam pengertian yang sama, dalam Bahasa

Inggris dikenal istilah citizen.

Menurut Harsono, istilah WARGANEGARA tidak

menunjuk kepada obyek yang sama dengan istilah

PENDUDUK. Dalam hal ini warganegara indonesia

belum tentu penduduk indonesia. Penduduk adalah

orang-orang yang bertempat tinggal secara sah

dalam suatu negara berdasarkan peraturan

perundang-undangan kependudukan dari negara

yang bersangkutan.

PENGERTIAN HAK

Apa itu HAK ?

Hak menurut KBBI adalah kekuasaan yg benar atas

sesuatu atau untuk menuntut sesuatu.

Hak adalah suatu peran yang bersifat fakultatif artinya

boleh dilaksanakan atau tidak dilaksanakan.

Hak adalah kuasa untuk menerima atau melakukan suatu yang semestinya diterima atau dilakukan melulu oleh pihak tertentu dan tidak dapat oleh pihak lain manapun juga yang pada prinsipnya dapat dituntut secara paksa olehnya.

(Prof. Dr. Notonagoro)

PENGERTIAN KEWAJIBAN

KEWAJIBAN ?

Kewajiban menurut KBBI adalah (sesuatu) yg

diwajibkan; sesuatu yg harus dilaksanakan; keharusan.

Kewajiban adalah peran yang bersifat imteratif artinya

harus dilaksanakan

Wajib adalah beban untuk memberikan sesuatu yang semestinya dibiarkan atau diberikan melulu oleh pihak tertentu tidak dapat oleh pihak lain manapun yang pada prinsipnya dapat dituntut secara paksa oleh yang berkepentingan.

(Prof. Dr. Notonagoro)

HAK WARGANEGARA

Hak atas kedudukan yang sama dalam hukum

(pasal 27 ayat 1)

Hak untuk hidup dan mempertahankan hidup

dan kehidupan (pasal 28 A).

Hak atas kebebasan meyakini kepercayaan,

menyatakan pikiran dan sikap sesuai dengan

hati nuraninya (pasal 28 E ayat 2).

Hak atas kebebasan berserikat, berkumpul dan

mengeluarkan pendapat (pasal 28 E ayat 3).

Hak membentuk keluarga dan melanjutkan

keturunan melalui pekawinan yang sah (Pasal

28 B).

Hak mengembankan diri melalui kebutuhan

dasarnya, memperoleh pendidikan dan

manfaat dari IPTEK dan seni budaya (Pasal 28

C).

Berikut beberapa Hak Warganegara yang tertuang di UUD 1945 :

KEWAJIBAN WARGANEGARA

Menjunjung hukum dan pemerintah NKRI (Pasal 27)

Wajib tunduk pada pembatasan yg ditetapkan dgn UU (Pasal

28 ayat 2)

Wajib menghormati HAM orang lain (Pasal 28 J ayat 1)

Ikut serta dalam upaya pembelaan negara (Pasal 27)

Ikut serta dalam usaha HANKAM (Pasal 30)

CONTOH HAK DAN KEWAJIBAN WARGA-NEGARA

Hak dan kewajiban Mahasiswa sebagai Warga Negara Indonesia :

Kebebasan akademik menuntut dan mengkaji

ilmu sesuai norma dan susila yang berlaku dalam

lingkungan akademik.

Memperoleh pengajaran dan layanan di bidang

akademik sesuai dengan minat, bakat, dan

kemampuan.

Memanfaatkan sumber daya melalui perwakilan

organisasi mahasiswa yang ada di kampus.

Mematuhi peraturan yang berlaku.

Memelihara sarana dan prasarana

serta kebersihan dan keamanan

fakultas dan kampus.

Menghargai ilmu pengetahuan,

teknologi dan kesenian.

Menjaga kewibawaan dan nama baik universitas atau kampus.

KASUS

BELA NEGARA

Bela negara adalah tekad, sikap dan

perilaku warga negara yang dijiwai oleh

kecintaan kepada negara kesatuan republik

Indonesia yang berdasarkan pancasila dan UUD

1945 dalam menjamin kelangsungan hidup

bangsa dan negara. Pembelaan negara bukan

semata-mata tugas TNI, tetapi segenap warga

Negara sesuai kemampuan dan profesinya

dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa

dan bernegara.

UNSUR DASAR BELA NEGARA

Cinta Tanah Air Kesadaran Berbangsa & Bernegara

Yakin akan Pancasila sebagai ideologi negara

Rela Berkorban Untuk Bangsa & Negara

BENTUK BELA NEGARA

Secara Fisik

Segala upaya untuk mempertahankan kedaulatan negara dengan cara berpartisipasi secara langsung dalam upaya pembelaan negara.

Secara Non Fisik

Segala upaya untuk mempertahankan NKRI dengan cara meningkatkan kesadaran berbangsa dan bernegara, menanamkan kecintaan pada tanah air serta berperan aktif dalam upaya memajukan bangsa sesuai dengan profesi dan kemampuannya.

UU TENTANG WAJIB BELA NEGARA

Pasal 30 menyatakan :

“Tiap-tiap warga Negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha

pembelaan Negara”.

Pembelaan Negara bukan hanya berarti kita harus

menyandang senjata melainkan pembelaan dalam segala

bidang kehidupan, baik perekonomian, politik, social,

budaya dan kemiliteran.

Pada pasal 30 ayat 2 :

“Usaha dan pertahanan keamanan dilaksanakan melalui Sistem

Keamanan Pertahanan Rakyat Semesta oleh TNI dan Polri sebagai

kekuatan utama serta rakyat sebagai kekuatan pendukung”.

UU TENTANG WAJIB BELA NEGARA

Pada UU No. 3 Tahun 2002 tentang Pertahanan Negara juga mengatur tentang wajib bela Negara

yaitu pasal 9 ayat 1. Pada pasal 9 ayat 2 dinyatakan bahwa keikutsertaan warga Negara dalam

upaya bela Negara dapat diselenggarakan melalui :

Pendidikan kewarganegaraan

Pelatihan dasar kemiliteran secara wajib

Pengabdian sebagai prajurit Tentara Nasional Indonesia secara sukarela atau secara wajib

Pengabdian sesuai profesi

HAK DAN KEWAJIBAN BELA NEGARA

Dengan hak dan kewajiban yang sama setiap orang Indonesia tanpa harus dikomando dapat berperan aktif dalam melaksanakan bela negara. Membela negara tidak harus dalam wujud perang tetapi bisa diwujudkan dengan cara lain seperti :

Ikut serta dalam mengamankan lingkungan sekitar (seperti siskamling)

Ikut serta membantu korban bencana di dalam negeri

Belajar dengan tekun pelajaran atau mata kuliah Pendidikan Kewarganegaraan atau PKn

KASUS