97
BAB I PENDAHULUAN Sejarah Database, Jaringan dan Telekomunikasi Istilah “database” berawal dari ilmu komputer. Meskipun kemudian artinya semakin luas, memasukkan hal-hal di luar bidang elektronika, artikel ini mengenai database komputer. Catatan yang mirip dengan database sebenarnya sudah ada sebelum revolusi industri yaitu dalam bentuk buku besar, kuitansi dan kumpulan data yang berhubungan dengan bisnis. Database (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data untuk menginformasikan satu perusahaan dan instansi. Bila terdapat file yang tidak dapat dipadukan atau dihubungkan dengan file yang lainnya, berarti file tersebut bukanlah kelompok dari satu database, melainkan membentuk satu database sendiri. Database juga merupakan landasan bagi pembuatan dan pengembangan program aplikasi. Oleh sebab itu, database harus dibuat sedemikian rupa sehingga pembuatan program lebih mudah dan cepat. Database merupakan salah satu komponen yang penting dalam sistem informasi, karena merupakan basis dalam menyediakan informasi bagi para pemakai. Databse terdiri dari data yang akan digunakan atau diperuntukkan terhadap banyak user, dari masing-masing user akan menggunakan data tersebut sesuai dengan tugas dan fungsinya. 1

dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

  • Upload
    others

  • View
    11

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

BAB I

PENDAHULUAN

Sejarah Database, Jaringan dan Telekomunikasi

Istilah “database” berawal dari ilmu komputer. Meskipun kemudian artinya semakin luas,

memasukkan hal-hal di luar bidang elektronika, artikel ini mengenai database komputer.

Catatan yang mirip dengan database sebenarnya sudah ada sebelum revolusi industri yaitu

dalam bentuk buku besar, kuitansi dan kumpulan data yang berhubungan dengan bisnis.

Database (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara

satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data untuk menginformasikan satu

perusahaan dan instansi. Bila terdapat file yang tidak dapat dipadukan atau dihubungkan

dengan file yang lainnya, berarti file tersebut bukanlah kelompok dari satu database, melainkan

membentuk satu database sendiri. Database juga merupakan landasan bagi pembuatan dan

pengembangan program aplikasi. Oleh sebab itu, database harus dibuat sedemikian rupa

sehingga pembuatan program lebih mudah dan cepat.

Database merupakan salah satu komponen yang penting dalam sistem informasi, karena

merupakan basis dalam menyediakan informasi bagi para pemakai. Databse terdiri dari data

yang akan digunakan atau diperuntukkan terhadap banyak user, dari masing-masing user akan

menggunakan data tersebut sesuai dengan tugas dan fungsinya.

Perkembangan menyebabkan perubahan-perubahan peran dari para manajer bilan

keputusan, mereka dituntut untuk selalu dapat memperoleh informasi yang paling akurat dan

terkini yang dapat digunakannya dalam proses pengambilan keputusan. Meningkatnya

penggunaan teknologi informasi, khususnya internet, telah membawa setiap orang dapat

melaksanakan berbagai aktivitas dengan lebih akurat, berkualitas, dan tepat waktu.

Era permulaan database ditandai dengan :

Pengulangan data

Ketergatungan data

Kepemilikan data yang tersebar

Sejarah jaringan komputer bermula dari lahirnya konsep jaringan komputer pada tahun

1940-an di Amerika yang digagas oleh sebuah proyek pengembangan komputer MODEL I di

laboratorium Bell dan group riset Universitas Harvard yang dipimpin profesor Howard Aiken.

Pada mulanya proyek tersebut hanyalah ingin memanfaatkan sebuah perangkat komputer yang

1

Page 2: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

harus dipakai bersama. Untuk mengerjakan beberapa proses tanpa banyak membuang waktu

kosong dibuatlah proses beruntun (Batch Processing), sehingga beberapa program bisa

dijalankan dalam sebuah komputer dengan kaidah antrian.

Kemudian ditahun 1950-an ketika jenis komputer mulai berkembang sampai

terciptanya super komputer, maka sebuah komputer harus melayani beberapa tempat yang

tersedia (terminal), untuk itu ditemukan konsep distribusi proses berdasarkan waktu yang

dikenal dengan nama TSS (Time Sharing System). Maka untuk pertama kalinya bentuk

jaringan (network) komputer diaplikasikan. Pada sistem TSS beberapa terminal terhubung

secara seri ke sebuah komputer atau perangkat lainnya yang terhubung dalam suatu jaringan

(host) komputer. Dalam proses TSS mulai terlihat perpaduan teknologi komputer dan teknologi

telekomunikasi yang pada awalnya berkembang sendiri-sendiri. Departemen Pertahanan

Amerika, U.S. Defense Advanced Research Projects Agency(DARPA) memutuskan untuk

mengadakan riset yang bertujuan untuk menghubungkan sejumlah komputer sehingga

membentuk jaringan organik di tahun 1969. Program riset ini dikenal dengan nama

ARPANET. Di tahun 1970, sudah lebih dari 10 komputer yang berhasil dihubungkan satu

sama lain sehingga mereka bisa saling berkomunikasi dan membentuk sebuah jaringan. Dan di

tahun 1970 itu juga setelah beban pekerjaan bertambah banyak dan harga perangkat komputer

besar mulai terasa sangat mahal, maka mulailah digunakan konsep proses distribusi

(Distributed Processing). Dalam proses ini beberapa host komputer mengerjakan sebuah

pekerjaan besar secara paralel untuk melayani beberapa terminal yang tersambung secara seri

disetiap hostkomputer. Dalam proses distribusi sudah mutlak diperlukan perpaduan yang

mendalam antara teknologi komputer dan telekomunikasi, karena selain proses yang harus

didistribusikan, semua host komputer wajib melayani terminal-terminalnya dalam satu perintah

dari komputer pusat.

Perkembangan teknologi komputer meningkat dengan cepat, hal ini terlihat pada era

tahun 80-an jaringan komputer masih merupakan teka-teki yang ingin dijawab oleh kalangan

akademisi, dan pada tahun 1988 jaringan komputer mulai digunakan di universitas-universitas,

perusahaan-perusahaan, sekarang memasuki era milenium ini terutama world wide internet

telah menjadi realitas sehari-hari jutaan manusia di muka bumi ini. Selain itu, perangkat keras

dan perangkat lunak jaringan telah benar-benar berubah, di awal perkembangannya hampir

seluruh jaringan dibangun dari  kabel koaxial, kini banyak telah diantaranya dibangun dari

serat optik (fiber optics) atau komunikasi tanpa kabel. Sebelum lebih banyak lagi dijelaskan

mengenai jaringan komputer secara teknis, pada bab pendahuluan ini akan diuraikan  terlebih

dahulu  definisi jaringan komputer, manfaat jaringan komputer, dan macam jaringan komputer.

2

Page 3: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

BAB

II

PEMBAHASAN

A. File Cabinet elektronik: dasar-dasar database

1. Pengertian Database

a. Menurut Gordon C. Everest :

Database adalah koleksi atau kumpulan data yang mekanis, terbagi / shared,

terdefinisi secara formal dan dikontrol terpusat pada organisasi.

b. Menurut C.J. Date :

Database adalah koleksi “data operasional” yang tersimpan dan dipakai oleh sistem

aplikasi dari suatu organisasi.

Data input adalah data yang masuk dari luar system

Data output adalah data yang dihasilkan system

Data operasional adalah data yang tersimpan pada sistem

c. Menurut Toni Fabbri :

Database adalah sebuah sistem file-file yang terintegrasi yang mempunyai minimal

primary key untuk pengulangan data.

d. Menurut S. Attre :

Database adalah koleksi data-data yang saling berhubungan mengenai suatu

organisasi / enterprise dengan macam-macam pemakaiannya.

Basis data atau database, berasal dari kata basis dan data, adapun pengertian dari kedua

pengertian tersebut adalah sebagai berikut :

Basis : dapat diartikan sebagai markas atau gudang, tempat

bersarang atau berkumpul.

Data : representasi fakta dunia nyata yang mewakili suatu objek

seperti manusia (pegawai, siswa, pembeli, pelanggan),

barang, hewan peristiwa, konsep, keadaan, dan sebagainya

yang direkam dalam bentuk angka, huruf, simbol, teks, gambar,

bunyi, atau kombinasinya.

Dari kedua pengertian tersebut, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa pengertian dari

3

Page 4: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Basis Data adalah Kumpulan file / table yang saling berelasi (berhubungan) yang

disimpan dalam media penyimpanan eletronik. Dapat dikatakan pengertian lain dari basis

data adalah koleksi terpadu dari data yang saling berkaitan yang dirancang untuk

memenuhi kebutuhan informasi suatu enterprise (dunia usaha). Dari pengertian

tersebut dapat diambil kesimpulan pada masing – masing table / file didalam database

berfungsi untuk menampung / menyimpan data – data, dimana masing – masing data yang

ada pada table / file tersebut saling berhubungan dengan satu sama lainnya.

2. Definisi Dasar Struktur Database :

Data : Sekumpulan fakta mengenai objek tertentu, orang dan lain - lain

yang dinyatakan dengan angka, huruf, gambar, film, suara dan

sebagainya yang relevan dan belum mempunyai arti.

Informasi : Hasil pengolahan data yang konkrit dan sudah mempunyai arti

untuk mencapai suatu tujuan tertentu.

Tabel : Merupakan hal yang paling mendasar dalam hal penyimpanan data

yang terdiri dari field dan record.

Field (kolom): Merupakan elemen dari tabel yang berisikan informasi tertentu

yang spesifik tentang subjudul tabel pada sebuah item data.

Syarat-syarat pembentukan Field Name pada tabel:

a)     Harus Unik atau Spesifik

b)     Boleh disingkat

c)      Pemisah sebagai pengganti spasi dalam pembentuk field adalah

tanda lambang "_"

Contoh: Kode Barang menjadi KdBarang, KodeBrg, Kd_Brg, Kd_Barang.

Record (baris): Sekumpulan data yang saling berkaitan tentang sebuah subjek

tertentu, misalnya data seorang siswa akan disimpan dalam record yang terdiri dari

beberapa kolom / field.

Konsep Database

Data adalah representasi fakta dunia nyata yang mewakili suatu objek seperti manusia

(pegawai, mahasiswa, pembeli), barang, hewan, peristiwa, konsep, keadaan, dan

sebagainya yang direkam dalam bentuk angka, huruf, simbol, teks, gambar, bunyi atau

kombinasinya.

4

Page 5: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Basis Data adalah sekumpulan data yang terintegrasi yang diorganisasikan untuk

memenuhi kebutuhan para pemakai di dalam suatu organisasi.

Konsep Database adalah integrasi logis dari record-record dalam banyak file. Saat

mengadopsi konsep database, Struktur Database menjadi :

• Database

• File

• Catatan

• Elemen data

3. Sifat-sifat Database :

o Internal:  Kesatuan (integritas) dari file-file yang terlibat.

o  Terbagi/share:  Elemen-elemen database dapat dibagikan pada para user baik secara

sendiri-sendiri maupun secara serentak dan pada waktu yang sama (Concurrent

sharing).

4. Perangkat Untuk Membuat Database

Database dapat dibuat dan diolah dengan menggunakan suatu programkomputer, yaitu

yang biasa kita sebut dengan software (perangkat lunak). Software yang digunakan untuk

mengelola dan memanggil kueri (query) database disebut Database Management System

(DBMS) atau jika diterjemahkan kedalam bahasa indonesia berarti “Sistem Manajemen

Basis Data”.

5. Tipe Database

Terdapat 12 tipe database, antara lain:

a. Operational database : 

Database ini menyimpan data rinci yang diperlukan untuk mendukung operasi dari

seluruh organisasi. Mereka juga disebut subject- area databases (SADB), transaksi

database, dan produksi database. Contoh: database pelanggan, database pribadi,

database inventaris,akuntansi database.

b. Analytical database:

 Database ini menyimpan data dan informasi yang diambil dari operasional yang

dipilih dan eksternal database. Mereka terdiri dari data dan informasi yang dirangkum

paling dibutuhkan oleh sebuah organisasi manajemen dan End-user lainnya. Beberapa

5

Page 6: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

orang menyebut analitis multidimensi database sebagai database, manajemen

database, atauinformasi database.

c. Data warehouse:

Sebuah data warehouse menyimpan data dari saat ini dan tahun- tahun sebelumnya -

data yang diambil dari berbagai database operasional dari sebuah organisasi.

d. Distributed database:  

Ini adalah database-kelompok kerja lokal dan departemen di kantor regional, kantor

cabang, pabrik-pabrik dan lokasi kerja lainnya. Database ini dapat mencakup kedua

segmen yaitu operasional dan user database, serta data yang dihasilkan dan digunakan

hanya pada pengguna situs sendiri.

e. End-user database:  

Database ini terdiri dari berbagai file data yang dikembangkan oleh end-user di

workstation mereka. Contoh dari ini adalah koleksi dokumen dalam spreadsheet, word

processing dan bahkan download file.

f. External database:

Database ini menyediakan akses ke eksternal, data milik pribadi online - tersedia

untuk biaya kepada pengguna akhir dan organisasi dari layanan komersial. Akses ke

kekayaan informasi dari database eksternal yang tersedia untuk biaya dari layanan

online komersial dan dengan atau tanpa biaya dari banyak sumber di Internet.

g.  Hypermedia databases on the web: 

Ini adalah kumpulan dari halaman-halaman multimedia yang saling berhubungan di

sebuah situs web. Mereka terdiri dari home page dan halaman hyperlink lain dari

multimedia atau campuran media seperti teks, grafik, gambar foto, klip video, audio

dll.

h. Navigational database:  

Dalam navigasi database, queries menemukan benda terutama dengan mengikuti

referensi dari objek lain.

i. In-memory databases : 

Database di memori terutama bergantung pada memori utama untuk penyimpanan

data komputer. Ini berbeda dengan sistem manajemen database yang menggunakan

disk berbasis mekanisme penyimpanan. Database memori utama lebih cepat daripada

dioptimalkan disk database sejak Optimasi algoritma internal menjadi lebih sederhana

dan lebihsedikit CPU mengeksekusi instruksi.

j. Document-oriented databases:

6

Page 7: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Merupakan program komputer yangdirancang untuk aplikasi berorientasi dokumen.

Sistem ini bisadiimplementasikan sebagai lapisan di atas sebuah database relasional

atauobjek database. Sebagai lawan dari database relasional, dokumen

berbasisdatabase tidak menyimpan data dalam tabel dengan ukuran seragam

kolomuntuk setiap record. Sebaliknya, mereka menyimpan setiap catatan

sebagaidokumen yang memiliki karakteristik tertentu. Sejumlah bidang

panjangapapun dapat ditambahkan ke dokumen. Bidang yang dapat juga

berisibeberapa bagian data.

k. Real-time databases   Real-time:  

Database adalah sistem pengolahan dirancang untuk menangani beban kerja negara

yang dapat berubah terus-menerus. Ini berbeda dari database tradisional yang

mengandung data yang terus- menerus, sebagian besar tidak terpengaruh oleh waktu.

Sebagai contoh,pasar saham berubah dengan cepat dan dinamis. Real-time

processing berarti bahwa transaksi diproses cukup cepat bagi hasil untuk kembali

dan bertindak segera. Real-time database yang berguna untuk akuntansi, perbankan,

hukum, catatan medis, multi-media, kontrol proses, sistem reservasi, dan analisis data

ilmiah.

l. Relational Database : 

Database yang paling umum digunakan saat ini.Menggunakan meja untuk informasi

struktur sehingga mudah untuk mencari.

6. Model Database

Database mempunyai dua varian model, yaitu model Post-relational database dan model

Object database.

a. Post-relational database models

Sebuah produk yang menawarkan model data yang lebih umum dari model relasional

dan dikenal sebagai post-relational. Model data dalam produk tersebut mencakup

hubungan namun tidak dibatasi oleh Prinsip Informasi yang mana mewakili semua

informasi dengan nilai-nilai data dalam kaitannya dengan hal itu.

b. Object database models

Dalam beberapa tahun terakhir,[update], paradigma yang berorientasipada obyek telah

diterapkan dalam bidang-bidang seperti teknik dan spasial database, telekomunikasi

dan ilmu pilmiah lainnya. Para konglomerasi pemrograman berorientasi objek dan

7

Page 8: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

teknologi database mengarah pada model pemrograman baru yang dikenal

sebagai Object database.

Model data berbasis record

Selain digunakan untuk menguraikan seluruh logika dalam struktur database juga

digunakan untuk menguraikan implementasi dari sistem database. Hal itulah yang

membedakan Model data berbasis record dengan model data berbasis objek. Dalam

model data berbasis record kita mengenal 3 jenis data model yaitu:

a. Relational model

Pada model data jenis ini hubungan antar data dalam struktur database diuraikan

dalam bentuk tabel. Contohnya database sekolah terdiri dari 5 tabel :

Tabel guru

Tabel siswa

Tabel mata pelajaran

Tabel kepala sekolah

 Tabel staff TU 

b. Hirarki model

Pada model data jenis ini hubungan antar data dalam struktur database diuraikan

dengan record dan link. Record-record tersebut disusun dalam bentuk tree/pohon

dengan masing-masing nodenya, merupakan record data elemen dengan MAPPING

CARDINALITYnya 1:1 dan 1:M.

c. Networking Model

Pada dasarnya jenis model data ini sama dengan hirarki model namun terdapat

perbedaan pada susunan record dan linknya, yaitu record dan link pada networking

model tersusun dalam bentuk graph. Maka jika pada hirarki model MAPPING

CARDINALITYnya 1:1 dan 1:M namun pada networking model MAPPING

CARDINALITYnya 1:1, 1:M, dan N:M.

7. Tujuan Database

Tujuan utamanya meminimalkan pengulangan dan mencapai independensi data

Data redundancy

Duplikasi data, data yang sama disimpan dalam beberapa file

Data inconsistency

Duplikasi data akan mengakibatkan data menjadi tidak konsisten

8

Page 9: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Data independence

Kemampuan untuk membuat perubahan dalam struktur data tanpa membuat

perubahan pada program yang memproses data

Setiap manajemen dalam merancang dan menyusun database harus mempunyai tujuan,

yaitu:

Membuat agar user mudah mendapatkan data.

Menyediakan tempat penyimpanan data yang relevan.

Menghapus data yang berlebihan.

Melindungi data dari kerusakan fisik.

 Memungkinkan perkembangan lebih lanjut di dalam sistem database.

Tujuan dari dibentuknya basis data pada suatu perusahaan pada dasarnya adalah

kemudahan dan kecepatan dalam pengambilan kembali data.

Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar 1.1, terlihat bahwa pada gambar

diatas itu bukan basis data melainkan lemari arsip, dimana pada setiap rak dalam lemari

tersebut dapat menyimpan dokumen – dokumen manual yang terdiri dari lembaran

– lembaran kertas. Masalah yang dihadapi pada lemari arsip adalah kelambatan dalam

menelusuri data – data yang ada pada lemari arsip tersebut, misalkan kita ingin mencari

arsip untuk pegawai tertentu dihasilkan dengan lambat dikarenakan petugas harus

mencari lembaran – lembaran yang ada pada dokumen tersebut dan ini sangat menyita

waktu.

Sedangkan kalau kita bicara basis data, maka seluruh data – data disimpan

dalam basis data pada masing – masing table / file sesuai dengan fungsinya, sehingga

kita dengan mudah dapat melakukan penelusuran data yang diinginkan hal ini akan

mengakibatkan pada kecepatan atas informasi yang disajikan.

9

Page 10: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Gambar 1.1. Lemari Arsip dan Basis Data

Didalam suatu media penyimpanan (hard disk misalnya), kita dapat

menempatkan lebih dari 1 (satu) basis data dan tidak semua bentuk penyimpanan data

secara elektronik dikatakan basis data, karena kita bisa menyimpan dokumen berisi

data dalam file teks (dengan program pengolahan kata), spread sheet, dan lainnya.

Yang ditonjolkan dalam basis data adalah pengaturan / pemilahan /

pengelompokan/ pengorganisasian data yang akan disimpan sesuai dengan fungsi /

jenisnya. Hal tersebut bisa berbentuk sejumlah file / table terpisah atau dalam bentuk

pendefinisian kolom / field data dalam setiap file / table tersebut.

8. Ciri-ciri Database

Adapun ciri-ciri database adalah:

a. Sistem yang dapat menyimpan data ke dalam floppy disk atau harddisk.

b. Sistem yang menganut pengolahan data untuk ditambah, diubah, atau dihapus dengan

mudah dan terkontrol.

c. Data terpisah dari program.

9. Keuntungan Database

Adapun keuntungan database terhadap sistem pemrosesan adalah:

a. Kemubajiran data terkurangi.

b. Integritas data dapat selalu terjaga.

c. Berbagai data dapat selalu dilakukan oleh setiap user.

d. Penggunaan data lebih mudah.

10

Page 11: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

e. Konsistensi data dapat selalu terjaga.

10. Istilah yang digunakan pada Database

a. Enterprise :

Suatu bentuk organisasi seperti : bank, universitas, rumah sakit, pabrik dsb.

Data yang disimpan dalam basis data merupakan data operasional dari suatu

enterprise. Contoh data operasional :

- Data keuangan

- Data mahasiswa

- Data pasien

b. Entitas

Suatu obyek yang dapat dibedakan dari lainnya yang dapat diwujudkan dalam basis

data.

- Contoh entitas dalam lingkungan Bank terdiri dari : nasabah, simpanan, hipotik

- Contoh entitas dalam lingkungan pabrik terdiri dari : supplier, part, shipment

Kumpulan dari entitas disebut Himpunan Entitas, contoh semua nasabah, semua

supplier

c. Atribut (Elemen data):

Karakteristik dari entitas tsb.

Contoh entitas nasabah, atributnya terdiri dari : kode nasabah, nama nasabah, alamat

nasabah

d. Nilai Data (Data Value)

Isi data/ informasi yang tercakup dalam setiap elemen data

Contoh atribut nama nasabah dapat berisi nilai data : Nina, Rika, Titin dsb.

e. Kunci elemen Data (Key Data Elemen)

Tanda pengenal yang secara unik mengidentifikasikan entitas dari suatu kumpulan

entitas.

Contoh entitas nasabah yang mempunyai atribut-atribut Kode Nasabah, Nama

Nasabah, Alamat Nasabah dsb menggunakan kunci elemen data kode nasabah.

f. Record Data :

Kumpulan isi elemen data (atribut) yang saling berhubungan

Contoh : kumpulan Atribut Kode Nasabah, Nama Nasabah, Alamat Nasabah berisikan

“931109”, “Nina”, “J. Sudirman 63A”

11

Page 12: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Contoh informasi dari suatu enterprise:

11. Relational Database (database rasional)

  Enterprise 

Adalah sebuah sistem dari manusia, peralatan, material, data, kebijakan dan prosedur

yang muncul untuk menyediakan sebuah produk atau pelayanan , dengan tujuan

mendapatkan keuntungan. Sistem enterprise mendukung struktur organisasi yang

sebelumnya tidak mungkin untuk menciptakan budaya organisasi yang lebih disiplin.

  Tuple (Record) 

Adalah kumpulan elemen-elemen yang saling berkaitan menginformasikan tentang

suatu entitas secara lengkap. Dan suatu tuple (record) mewakili satu data atau

informasi.

Contoh: Record entry mahasiswa adalah kumpulan data value dari field nobp, nama,

jurusan dan alamat per-barisnya. Dalam tabel database, record disebut juga baris.

  Degree of relation (Derajat dari suatu relasi) 

Adalah banyaknya atribut pada suatu relasi. Relasi PEGAWAI yang mempunyai 5

atribut berarti mempunyai derajat lima, dimana setiap tupelnya mempunyai 5 nilai.

12

ENTITAS ATRIBUT NILAI DATA

Pelanggan Kode Pelanggan

Nama Pelanggan

Alamat

123H

PT. Maju Terus

Jl. Salemba 53

Rekening Kode Rekening

Jenis Rekening

Jumlah Rekening

63H250

Cek

1.000.000

Penyalur Kode Penyalur

Nama Penyalur

Alamat

3H20

PT. Jaya Elektronik

JL. Margonda Raya 100

Page 13: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

1. Relasi

Relation (Relasi) merupakan sebuah tabel dengan kolom-kolom dan baris-baris.

Pada model relasional, relasi digunakan dalam menyimpan informasi mengenai

objek-objek yang direpresentasikan dalam sebuah basis data. Relasi ini

digambarkan dalam bentuk tabel dua dimensi. Contohnya mengenai informasi

pegawai-pegawai yang bekerja di perusahaan X direpresentasikan pada relasi

PEGAWAI yang mengandung informasi nomor induk pegawai, nama, alamat, gaji

dan kode divisi tempat pegawai bekerja. Selanjutnya dikenal dengan Skema Relasi.

Relation schema (Skema relasi) adalah nama relasi yang diikuti dengan kumpulan

atribut-atributnya. Misalkan skema relasi R dinyatakan sebagai R(A1, A2, ..., An),

dimana R = relasi dan Ai = atribut ke i.

Contoh: PEGAWAI (NIP#, Nama, Alamat, Gaji, KodeDiv).

2. Atribut

Attribute (Atribut) ialah kolom  suatu relasi yang mempunyai nama. Atribut-atribut

pada suatu relasi tidak harus tersusun secara khusus. Misalnya, pada relasi

PEGAWAI mempunyai lima kolom untuk atribut-atribut NIP#, Nama, Alamat,

Gaji dan KodeDiv.

3. Tupel

Tuple (Tupel) ialah suatu baris dari suatu relasi. Pada relasi PEGAWAI, setiap

tupelo mempunyai 5 nilai, masing-masing untuk setiap atribut NIP#, Nama,

Alamat, Gaji dan KodeDiv.

4. Domain

Domain (Domain) adalah kumpulan dari nilai-nilai data yang mungkin untuk suatu

atribut dan bersifat atomik. Contoh : domain dari atribut KodeDiv adalah {Div01,

Div02, Div03, Div04}.

5. Derajat

Degree of relation (Derajat dari suatu relasi) merupakan banyaknya atribut pada

suatu relasi. Relasi PEGAWAI yang mempunyai 5 atribut berarti mempunyai

derajat lima, dimana setiap tupelnya mempunyai 5 nilai.

6. Cardinality

Cardinality of relation (Kardinalitas dari suatu relasi) adalah banyaknya tuple pada

suatu relasi. Kardinalitas dari relasi ini dapat berubah-ubah sesuai dengan

perubahan yang terjadi pada relasi.

13

Page 14: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

12. Penemuan Pengetahuan Dalam Database

a. Data Ware Housing/Gudang data

Perkembangan dari konsep database yang menyediakan sumber daya data yang

lebih baik

sangat besar, berkualitas tinggi dan mudah di ambil

b. Data Mart

Suatu database yang berisi data yang hanya menjelaskan satu segmen dari operasi

perusahaan

c. Data Mining

Data mining adalah serangkaian proses untuk menggali nilai tambah berupa

informasi yang selama ini tidak diketahui secara manual dari suatu basisdata dengan

melakukan penggalian pola-pola dari data dengan tujuan untuk memanipulasi data

menjadi informasi yang lebih berharga yang diperoleh dengan cara mengekstraksi dan

mengenali pola yang penting atau menarik dari data yang terdapat dalam basisdata.

Data mining biasa juga dikenal nama lain seperti Knowledge discovery

(mining) in database (KDD), ekstaksi pengetahuan (knowledge extraction), Analisa

data/pola dan kecerdasan bisnis (business intelligence) dan merupakan alat yang

penting untuk memanipulasi data untuk penyajian informasi sesuai kebutuhan user

dengan tujuan untuk membantu dalam analisis koleksi pengamatan perilaku, secara

umum definisi data mining dapat diartikan sebagai berikut :

Proses penemuan pola yang menarik dari data yang tersimpan dalam jumlah besar

Ekstraksi dari suatu informasi yang berguna atau menarik (non-trivial), implicit,

sebelumnya belum diketahui potensial kegunaannya) pola atau pengetahuan dari

data yang disimpan dalam jumlah besar.

Ekplorasi dari analisa secara otomatis atau semiotomatis terhadap data dalam

jumlah besar untuk mencari pola atau aturan yang berarti.

Konsep Data Mining

Data mining sangat perlu dilakukan terutama dalam mengelola data yang sangat besar

untuk memudahkan aktifitas recording suatu transaksi dan untuk proses data

warehousing agar dapat memberikan informasi yang akurat bagi penggunanya.

14

Page 15: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Alasan utama mengapa data mining sangat menarik perhatian industri informasi

dalam beberapa tahun belakangan ini adalah karena tersedianya data dalam jumlah

yang besar dan semakin besarnya kebutuhan untuk mengubah data tersebut menjadi

informasi dan pengetahuan yang berguna karena sesuai fokus bidang ilmu ini yaitu

melakukan kegiatan mengekstraksi atau menambang pengetahuan dari data yang

berukuran/berjumlah besar, informasi ini yang nantinya sangat berguna untuk

pengembangan, berikut langkah-langkahnya :

1. Data cleaning (untuk menghilangkan noise data yang tidak konsisten) Data

integration (di mana sumber data yang terpecah dapat disatukan)

2. Data selection (dimana data yang relevan dengan tugas analisis dikembalikan ke

dalam database)

3. Data transformation (dimana data berubah atau bersatu menjadi bentuk yang tepat

untuk menambang dengan ringkasan performa atau operasi agresi)

4. Knowledge Discovery (proses esensial dimana metode yang intelejen digunakan

untuk mengekstrak pola data)

5. Pattern evolution (untuk mengidentifikasi pola yang benar-benar menarik yang

mewakili pengetahuan berdasarkan atas beberapa tindakan yang menarik)

6. Knowledge presentation (dimana gambaran teknik visualisasi dan pengetahuan

digunakan untuk memberikan pengetahuan yang telah ditambangkan kepada user).

15

Page 16: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

B. Sistem Manajemen Database

1. Sistem Basis data

Seiring dengan berjalannya waktu, lambat laun sistem pemrosesan file  akan mulai

ditinggalkan karena masih bersifat manual, yang kemudian dikembangkanlah sistem

pemrosesan dengan pendekatan basis data.

Kegunaan Sistem Database

Sebuah sistem database tidak lain adalah sistem penyimpanan catatan secara

terkomputerisasi. Database itu sendiri dapat dipandang sebagai suatu jenis filling

cabinet elektronik. Database merupakan sebuah tempat penyimpanan untuk file-file

data yang terkomputerisasi. Seorang user dari sistem dapat melakukan operasi-operasi

terhadap file-file tersebut. Operasi yang dapat dilakukan antara lain :

a. Menambah file baru ke dalam database

b. Menambah data ke dalam file yang sudah ada

c. Mengambil (retrieve) dari file yang sudah ada

d. Merubah data dari file yang sudah ada

e. Menghapus data dari file yang sudah ada

f. Menghapus file dari database

2. Komponen Sistem Database

Sistem basis data dapat diartikan sebagai kumpulan file / table yang saling

berhubungan (dalam sebuah basis data di sebuah sistem komputer), dan

sekumpulan program (DBMS / Database Management System) yang memungkinkan

beberapa user (pemakai), dan / atau program lain untuk mengakses dan memanipulasi

file (table) tersebut. Komponen – komponen utama dari sebuah sistem basis data adalah

sebagai berikut :

1). Perangkat keras (hardware)

2). Sistem operasi (operating system)

3). Basis data (database)

4). Sistem (aplikasi/perangkat lunak) pengelola basis data (DBMS)

5). Pemakai (user)

6). Aplikasi (perangkat lunak) lain (bersifat optional)

Pada gambar sistem basis data dapat dilihat bahwa basis data pada intinya adalah

16

Page 17: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

disimpan pada media penyimpanan elektronik (hardisk), sedangkan database adalah

terdiri dari beberapa file / table yang saling berelasi (berhubungan). Basis data tersebut

dikelola oleh DBMS (database management system) dan database tersebut dapat

dimanfaatkan oleh beberapa user (pemakai) yang dapat melakukan manipulasi pada

database. Tidak semua user dapat melakukan manipulasi data didalam database, hal ini

diatur sesuai dengan hak aksesnya dari masing – masing user tersebut.

1. Data

Didalam database, data:

- Disimpan secara terintegrasi (integrated), artinya database merupakan gabungan

dari berbagai macam file aplikasi yang berbeda yang disusun dengan

menghilangkan bagian-bagian yang rangkap (redundant). Sebagai alat

penghubung digunakan key.

- Dipakai secara bersama-sama (shared), artinya masing-masing bagian dari suatu

data dapat digunakan atau diakses bersama-sama dalam waktu yang bersamaan

oleh user untuk aplikasi yang berbeda.

2. Perangkat Keras

Perangkat keras yang biasanya terdapat dalam sistem basis data adalah sebagai

berikut:

a. Komputer (satu untuk yang stand-alone atau lebih dari satu untuk sistem

jaringan).

b. Memori sekunder yang on-line (harddisk).

c. Memori sekunder yang off-line (tape) untuk keperluan backup data.

d. Media / perangkat komunikasi (untuk sistem jaringan).

17

Page 18: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

3. Sistem Operasi

Merupakan program yang mengaktifkan / memfungsikan sistem komputer,

mengendalikan seluruh sumber daya dalam komputer dan melakukan operasi –

operasi dasar dalam komputer (operasi input/output), pengelolaan file, dan lain

sebagainya.

Program pengelola basis data (DBMS) akan aktif (running) jika sistem operasi

yang dikehendakinya (sesuai) telah aktif.

Contoh daripada sistem operasi pada sistem komputer adalah MS-DOS, MS Windows

(3.11,95,98 dan lainnya) untuk yang stand alone dan MS Windows (2000 Server, UNIX,

LINUX, Novel_Netware dan lain sebagainya) untuk yang jaringan.

4. Basis Data

Sebuah sistem basis data dapat memiliki beberapa basis data. Setiap basis data dapat

memiliki sejumlah objek basis data (seperti file/table, store procedure, indeks, dan

lainya). Disamping berisi / menyimpan data, setiap basis data juga mengandung /

menyimpan definisi struktur (baik untuk basis data maupun objek- objeknya secara

detail).

5. Sistem pengelola basis data (DBMS)

Pengelolaan basis data secara fisik tidak ditangani langsung oleh user (pemakai), tetapi

ditangani oleh sebuah perangkat lunak (sistem) yang khusus / spesifik.

Perangkat inilah disebut DBMS, yang akan menentukan bagaimana data

diorganisasi, disimpan, diubah, dan diambil kembali. Perangkat tersebut juga

menerapkan mekanisme pengamanan data (security), pemakaian data secara

bersama (sharing data), pemaksaan keakuratan / konsistensi data, dan sebagainya.

Perangakat lunak yang termasuk DBMS adalah MS-Access, Foxpro, Dbase-IV,

Foxbase, Clipper, dan lainnya untuk kelas sederhana, dan Oracle, Informix, Sybase, MS-

SQL Server, dan lainnya untuk kelas kompleks / berat.

6. Pemakai (Users)

Ada beberapa jenis / tipe pemakai pada sistem basis data, berdasarkan cara mereka

berinteraksi pada basis data, diantaranya adalah:

a. Programmer (aplikasi)

18

Page 19: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Adalah pemakai yang berinteraksi dengan basis data melalui DML (data

manipulation language), yang disertakan dalam program yang ditulis dalam bahasa

pemrograman induk (seperti pascal, cobol, clipper, foxpro, dan lainnya)

b. User Mahir (casual user)

Adalah pemakai yang berinteraksi dengan sistem tanpa menulis modul progrm.

Mereka menyatakan query (untuk akses data), dengan bahasa query yang telah

disediakan oleh suatu DBMS.

c. User Umum (end user)

Adalah pemakai Yng berinteraksi dengan sistem basis data melalui pemanggilan satu

program aplikasi permanen, yang ditulis/ disediakan sebelumnya.

d. User Khusus (Specializ user)

Adakah pemakai yang menulis aplikasi basis data non konvensioanl AI, Sistem

Pakar, Pengolahan Citra, dan lainnya, yang bisa saja mengakses basis data dengan/

tanpa DBMS.

Untuk sebuah sistem basis data yang stand-alone, maka pada suatu saat hanya

ada satu pemakai, sedangkan untuk jaringan pada suatu saat ada banyak pemakai yang

dapat berhubungan (menggunakan) basis data yang sama. Pilihan untuk stand-alone

atau jaringan (multiuser) tergantung pada (ditentukan oleh) kebutuhan pemakai,

perangkat keras yang tersedia, sistem operasi yang digunakan, serta DBMS yang dipilih.

7. Aplikasi (perangkat lunak) lain

Aplikasi lain ini bersifat optional, ada tidaknya tergantung pada kebutuhan kita.

DBMS yang kita gunakan lebih berperan dalam pengorganisasian data dalam basis

data, sementara bagi pemakai basis data (khususnya yang menjadi end user) dapat

disediakan program khusus untuk melakukan pengisian, pengubahan dan pengambilan

data.

19

Page 20: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

3. Sistem Manajemen Basis Data (DBMS)

DBMS adalah koleksi terpadu dari program-program (sistem perangkat lunak) yang

digunakan untuk mendefinisikan, menciptakan, mengakses dan merawat database

(basis data).

Tujuan DBMS

a. Efesiensi dan kenyamanan dalam memperoleh dan menyimpan informasi dalam

database.

b. Menyediakan lingkungan yang mudah dan aman untuk penggunaan dan

perawatan database.

Contoh daripada DBMS adalah Ms-Access, MS Sql Server dan Oracle.

Dua Bahasa dalam DBMS

a. Data Definision Languange (DDL)

DDL ( Data Definision Language ) yaitu perintah-perintah yang digunakan untuk

menjelaskan objek dari database. DDL digunakan untuk mendefinisikan

kerangka database.

Contoh

Create Table : Untuk membuat table

b. DML ( Data Manipulation Language )

Data Manipultion Language adalah perintah-perintah yang digunakan untuk

mengoperasikan atau memanipulasi isi database. Adapun perintah-

perintah pada DML diantaranya select, Insert, update dan delete

Contoh : Select Query Detail artinya tampilkan Query Detail

20

Page 21: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Keuntun g an DBMS

1. Mengurangi pengulangan data.

2. Mencapai independensi data.

o Spesifikasi data disimpan dalam tiap program aplikasi.

o Perubahan dapat dibuat pada struktur data tanpa mempengaruhi program

yang mengakses data.

3. Mengintegrasikan data dari beberapa file.

o Saat file dibentuk sehingga menyediakan kaitan logis, organisasi fisik tidak

lagi menjadi kendala.

4. Mengambil data dan informasi secara cepat.

o Hubungan logis query language memungkinkan pemakai mengambil data

dalam hitungan detik atau menit.

5. Meningkatkan keamanan.

o Baik DBMS mainframe maupun komputer mikro dapat menyertakan

beberapa lapis keamanan seperti kata sandi, directori pemakai, dan bahasa

sandi.

Kerugian DBMS

1. Software (perangkat lunaknya) mahal

2. Memperoleh konfigurasi perangkat keras yang besar.

3. Dibutuhkan tenaga yang trampil dalam mengelola data

4. Kerusakan pada sistem database dapat mempengaruhi departemen lain yang

terkait.

4. Hirarki Database

Hirarki data dalam dikelompokkan menjadi 3 (tiga) buah yaitu file, record dan

elemen data, untuk lebih jelaskan dapat dilihat pada gambar 1.2. berikut ini.

21

Page 22: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Database

File / Berkas /Table

Rekaman / Record / Baris …………. ………….

Elemen Data / Field / Atribut …… …….. ……..

Gambar Hirarki Data

Pengertian dari gambar tersebut diatas adalah sebagai berikut :

1). Elemen Data / Field / Atribut

adalah satuan data terkecil yang tidak dapat dipecah

lagi menjadi unit lain yang bermakna. Pada data Mahasiswa, field / atribut

datanya dapat berupa : nim, nama_m, tpt_lhr_m, tgl_lhr_m, alm_m dan dan atribut

lainnya yang menyangkut mahasiswa tersebut. Istilah lain elemen data adalah

medan / field, kolom, item, dan atribut. Istilah yang umum dipakai adalah field,

atribut atau kolom.

2). Rekaman / Record / Baris

adalah gabungan sejumlah elemen data yang saling terkait. Contohnya adalah

nim, nama_m, tpt_lhr_m, tgl_lhr_m, alm_m an atribut lainnya dari seorang

Mahasiswa dapat dihimpun dalam sebuah record / baris.

3). Berkas / File / Table

adalah kumpulan record sejenis yang mempunyai panjang atribut / field sama,

namun berbeda isi datanya.

Dalam basis data relasional, berkas mewakili komponen yang disebut Table atau

Relasi. Sedangkan pengertian Data value (nilai atau isi data) adalah data aktual

22

Page 23: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

atau informasi yang disimpan pada setiap field / atribut. Field nama_m

menunjukkan tempat dimana informasi nama mahasiswa disimpan, sedangkan isi

datanya adalah Mulyani, Ahmad Sofyan dan lain sebagainya.

Berikut ini dapat diberikan illustrasi dari pengertian ketiga pengertian file,

field, record dan data value (isi data ).

Mahasiswa nama table / file

Record / baris

Atribut / field:

n

im,nama_m,tpt_lhr_m,tgl_lhr_m,j_kelamin,alm_m,kota_m,aama_

m dan kode_jur

Data value/ Isi data:

Pada record pertama : 01031417 adalah isi data untuk kolom nim,

Mulyanti untuk kolom nama_m dan seterusnya

Gambar Contoh file, field, record dan data value

Pada contoh diatas yang merupakan table / file adalah Mahasiswa, yang merupakan

field adalah nim,nama_m,tpt_lhr_m,tgl_lhr_m,j_kelamin,alm_m,kota_m,aama_m dan

kode_jur, sedangkan untuk isi data pada record pertama adalah 01031417 (nim),

Mulyanti (nama_m) dan seterusnya. Pada tabel mahasiswa tersebut misalkan jumlah

mahasiswanya adalah 2000 untuk berbagai jurusan, maka jumlah recordnya adalah

2000 juga dan kita dapat melakukan manipulasi data pada tabel tersebut yaitu insert,

update dan delete.

23

Page 24: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Hirarki data dalam database:

a. Database, kumpulan file yg saling terkait satu sama lain

b. File, kumpulan record yg saling terkait & memiliki format field yg sama & sejenis

c. Record, kumpulan field

d. Field, atribut dari record yg menunjukkan item dari data seperti nama,alamat dsb

e. Byte, atribut dari field yg berupa huruf yg membentuk nilai dari sebuah field

f. Bit, bagian terkecil dari data scr keseluruhan, berupa karakter ASCII 0 atau 1

komponen pembentuk byte

Level Abstraksi Data

1. Level penyajian penampakan, representasi hasil pengolahan database menggunakan

SI dalam format yang mudah dipahami pemakai

2. Level konseptual, memperlihatkan file-file data yg dibuat & hubungannya satu sama

lain dlm lingkungan database

3. Level fisik, absraksi data yang memperlihatkan struktur & jenis data serta bagaimana

data tsb disimpan & diorganisasikan dlm media penyimpanan

Ilustrasi Hierarki & Abstraksi Data

24

Page 25: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

4. Perbedaan Sistem File Manajemen Tradisional dengan Sistem File Manajemen

Database

a. Sistem Pemrosesan File / Sistem Pengorganisasian Tradisional

Sebelumnya sistem yang digunakan untuk mengatasi semua permasalahan bisnis,

menggunakan pengelolaan data secara tradisional dengan cara menyimpan record-record

pada file-file yang terpisah, yang disebut juga sistem pemrosesan file. Dimana masing-

masing file diperuntukan hanya untuk satu program aplikasi saja

Gambar 1. Ilustrasi Sistem Pemrosesan File

25

File AFile BFile CFile DDepartemen Keuangan

File AFile BFile EFile F

Departemen PemasaranFile AFile CFile DFile E

Departemen Persediaan Barang

Page 26: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Kelemahan dari sistem pemrosesan file antara lain :

1. Timbulnya data rangkap (redundancy data) dan ketidakkonsistenan data

(inconsistency data)

Karena file-file dan program aplikasi disusun oleh programmer yang berbeda,

sejumlah informasi mungkin memiliki duplikasi dalam beberapa file. Sebagai contoh

nama mata kuliah dan sks dari mahasiswa dapat muncul pada suatu file yang memiliki

record-record mahasiswa dan juga pada suatu file yang terdiri dari record-record

matakuliah. Kerangkapan data seperti ini dapat menyebabkan pemborosan tempat

penyimpanan data.Ketidakkonsistenan data misalnya apabila terjadi perubahan jumlah

sks mata kuliah, sedangkan perubahan hanya diperbaiki pada file mata kuliah dan

tidak diikuti perbaikan pada file mahasiswa. Hal ini mengakibatkan kesalahan dalam

laporan nilai mahasiswa.

2. Kesukaran dalam mengakses data

Munculnya permintaan-permintaan baru yang tidak diantisipasi sewaktu membuat

program aplikasi, sehingga tidak memungkinkan untuk pengambilan data. Misalnya

pada file mahasiswa tdak tersimpan data nilai sedangkan ada permintaan yang

membutuhkan laporan data mahasiswa beserta nilainya, hal ini menimbulkan

kesulitan untuk mengakses data nilai.

3. Data terisolir (Isolation Data)

Karena data tersebar dalam berbagai file, dan file-file mungkin dalam format-format

yang berbeda, akan sulit menuliskan program aplikasi baru untuk mengambil data

yang sesuai.

4. Masalah pengamanan (Security Problem)

Tidak semua pemakai diperbolehkan mengakses seluruh data. Bagian Mahasiswa

hanya boleh mengakses file mahasiswa. Bagian Mata kuliah hanya boleh mengakses

file mata kuliah, tidak boleh mengakses file mahasiswa.Tetapi sejak program-program

aplikasi ditambahkan secara ad-hoc maka sulit melaksanakan pengamanan seperti

yang diharapkan.

5. Data Dependence

Terjadi ketergantungan pada satu program aplikasi. Apabila terjadi perubahan atau

kesalahan pada program aplikasi maka pemakai tidak dapat mengakses data.

26

Page 27: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

b. Sistem Pemrosesan Database / Sistem Pengorganisasian Database Kontemporer

Databse adalah susunan record data operasional lengkap dari suatu organisasi/perusahaan

yang diorganisir dan disimpan secara terintegrasi dengan menggunakana metode tertentu

dalam komputer sehingga mampu memenuhi informasi optimal diperlukan oleh user.

Sistem database adalah sistem penyusunan database.

Gambar Ilustrasi Sistem Pemrosesan Database

Perbedaan antara file manajemen tradisional dan file manajemen database

File Manajemen Tradisional File Manajemen Database

1. Sifat : program oriented

Suatu susunan data dalam file dirancang

untuk satu program aplikasi. Terjadi

saling ketergantungan yang tinggi

1. Sifat : data oriented

Database dapat diubah struktur penyimpanan

maupun cara pengaksesan tanpa merubah program

aplikasi yang ada

2. Kaku

Apabila format fisik file berubah maka

program aplikasi harus berubah juga

2. Luwes

Database dapat digunakan secara umum oleh

program aplikasi apa saja tanpa memperhatikan

struktur datanya.

3. Kerangkapan data

Setiap program aplikasi mempunyai file

3. Terkontrolnya kerangkapan data

Dengan adanya satu sistem file dengan

27

Sistem PengolahanDatabase

File AFile BFile CFile DFile EFile FFile GFile H

Departemen Keuangan

Departemen Pemasaran

Departemen Persediaan Barang

Page 28: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

data sendiri sehingga mengakibatkan

kerangkapan data antara yang satu

dengan yang lain tidak selaras.

pengontrolan terpusat maka kerangkapan data

dapat terkontrol sehingga penjamin keselarasan

data.

C. Manfaat untuk Komputer dan pribadi

Peranan DATABASE :

Menentukan kebutuhan data dengan mengikuti pendekatan berorientasi masalah atau

pendekatan model perusahaan.

Adapun manfaat   database   adalah:

1. Sebagai komponen utama atau penting dalam sistem informasi, karena merupakan

dasar dalam menyediakan informasi.

2. Menentukan kualitas informasi yaitu cepat, akurat, dan relevan, sehingga infromasi

yang disajikan tidak basi. Informasi dapat dikatakan bernilai bila manfaatnya lebih

efektif dibandingkan dengan biaya mendapatkanya.

3. Agar pemakai mampu menyusun suatu pandangan (view) abstraksi dari data. Hal ini

bertujuan menyederhanakan interaksi antara pengguna dengan sistemnya dan database

dapat mempresentasikan pandangan yang berbeda kepada para pengguna,

programmer dan administratornya.

4. Terkontrolnya kerangkapan data (Mengurangi redundancy)

o Pada non database

Setiap program aplikasi mempunyai file tersendiri sehingga banyak field yang

terulang kembali pada file lain. Hal ini akan membuang ruang storage.

o Database

Hanya mencantumkan satu kali saja field yang sama yang dapat dipakai oleh

semua aplikasi yang memerlukannya.

5. Terpeliharanya keselarasan (ke-konsistenan) data

Apabila ada perubahan data pada aplikasi yang berbeda maka secara otomatis

perubahan itu berlaku untuk keseluruhan

6. Data dapat dipakai secara bersama (shared)

28

Page 29: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Data dapat dipakai secara bersama-sama oleh beberapa program aplikasi (secara batch

maupun on-line) pada saat bersamaan.

7. Dapat diterapkan standarisasi

Dengan adanya pengontrolan yang terpusat maka DBA dapat menerapkan standarisasi

data yang disimpan sehingga memudahkan pemakaian, pengiriman maupun

pertukaran data.

8. Keamanan data terjamin

DBA dapat memberikan batasan-batasan pengaksesan data, misalnya dengan

memberikan password dan pemberian hak akses bagi user (mis : modify, delete,

insert, retrieve)

9. Terpeliharanya integritas data

Jika kerangkapan data dapat dikontrol dan ke-konsistenan data dapat dijaga maka data

menjadi akurat.

10.Terpeliharanya keseimbangan (keselarasan) antara kebutuhan data yang berbeda

dalam setiap aplikasi. Struktur database diatur sedimikian rupa sehingga dapat

melayani pengaksesan data dengan cepat

11.Data independence (kemandirian data)

Dapat digunakan untuk bermacam-macam program aplikasi tanpa harus merubah

format data yang sudah ada.

Keuntungan Sistem Basis Data :

1. Terkontrolnya kerangkapan data

Basis data hanya mencantumkan satu kali  field yang sama yang dapat dipakai oleh

semua aplikasi yang memerlukannya.

2. Terpeliharanya keselarasan (kekonsistenan) data 

Apabila ada perubahan data pada aplikasi yang berbeda ,maka secara otomatis

perubahan itu berlaku untuk keseluruhan.

3. Data dapat dipakai secara bersama (shared)

Data dapat dipakai secara bersama-sama oleh beberapa program aplikasi

(secara batchmaupun on-line) pada saat yang bersamaan.

4. Dapat diterapkan standarisasi 

29

Page 30: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Dengan adanya pengontrolan yang terpusat, maka DBA dapat menerapkan

standarisasi data yang telah simpan sehingga mempermudah pemakaian, pengiriman

maupun pertukaran data.

5. Keamanan data terjamin 

DBA dapat memberikan batasan-batasan dalam pengaksesan data, misalnya dengan

memberikan password dan pemberian hak akses bagi pemakai (misal : modify,

delete, insert, retrieve).

6. Terpeliharanya integritas data 

Jika kerangkapan data dikontrol dan kekonsistenan data dapat dijaga maka data akan

menjadi akurat.

7. Terpeliharanya keseimbangan (keselarasan) 

Antara kebutuhan data yang berbeda dalam setiap aplikasi Struktur basis data diatur

sedemikian rupa sehingga dapat mengakses data dengan cepat.

8. Data independence (kemandirian data) 

Digunakan untuk bermacam-macam program aplikasi tanpa harus merubah format

data yang sudah ada.

30

Page 31: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

D. Dasar – dasar Jaringan

1. Definisi Jaringan Komputer

Dengan berkembangnya teknologi komputer dan komunikasi suatu model

komputer tunggal yang melayani seluruh tugas-tugas komputasi suatu organisasi kini telah

diganti dengan  sekumpulan komputer yang terpisah-pisah akan tetapi saling berhubungan

dalam melaksanakan tugasnya, sistem seperti ini disebut jaringan komputer (computer

network). Dalam buku ini kita akan menggunakan istilah jaringan komputer untuk

mengartikan suatu himpunan interkoneksi sejumlah komputer yang autonomous. Dua buah

komputer dikatakan terinterkoneksi bila keduanya dapat saling bertukar informasui. Betuk

koneksinya tidak harus melalui kawat tembaga saja melainkan dapat emnggunakan serat

optik, gelomabng mikro, atau satelit komunikasi. Untuk memahami  istilah jaringan

komputer sering kali kita dibingungkan dengan sistem terdistribusi (distributed system).

Kunci perbedaannya adalah bahwa sebuah sistem terdistribusi,keberadaan sejumlah

komputer autonomous bersifat transparan bagi pemakainya. Seseorang dapat memberi

perintah untuk mengeksekusi suatu program, dan kemudian program itupun akan berjalan 

dan tugas untuk memilih prosesor, menemukan dan mengirimkan file ke suatu prosesor

dan menyimpan hasilnya di tempat yang tepat mertupakan tugas sistem operasi. Dengan

kata lain, pengguna sistem terditribusi tidak akan menyadari terdapatnya banyak prosesor

(multiprosesor), alokasi tugas ke prosesor-prosesor, alokasi f\ile ke disk, pemindahan file

yang dfisimpan dan yang diperlukan, serta fungsi-fungsi lainnya dari sitem harus bersifat

otomatis. Pada suatu jaringan komputer, pengguna harus secara eksplisit log ke sebuah

mesin, secara eksplisit menyampaikan tugasnya dari jauh, secara eksplisity memindahkan

file-file dan menangani sendiri secara umum selusurh manajemen jaringan. Pada sistem

terdistribusi, tidak ada yang perlu dilakukan secara eksplisit, sermunya sudah dilakukan

secara otomatis oleh sistem tanpa sepengetahuan pemakai. Dengan demikian sebuah

sistem terdistribusi adalah suatu sistem perangkat lunak yang dibuat pada bagian sebuah

31

Page 32: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

jaringan komputer. Perangkat lunaklah yang menentukan tingkat keterpaduan dan

transparansi jarimngan yang bersangkutan. Karena itu perbedaan jaringan dengan sistem

terdistribusi lebih terletak pada perangkat lunaknya (khususnya sistem operasi), bukan

pada perangkat kerasnya.

Dasar Jaringan

Dalam ilmu komputer dan teknologi informasi, dikenal istilah jaringan komputer.

Jaringan komputer adalah sekumpulan komputer yang dapat saling berhubungan antara

satu dengan lainnya dengan menggunakan media komunikasi, sehingga dapat saling

berbagi data, informasi, program, dan perangkat keras (printer, harddisk, webcam, dsb).

Berbeda dengan konsep jaringan dalam ilmu biologi –yaitu kumpulan sel yang

fungsinya sejenis– komputer-komputer yang terhubung dalam jaringan komputer tidak

harus sejenis. Komputer-komputer tersebut bisa saja memiliki tipe yang berbeda-beda,

menggunakan sistem operasi yang berbeda, dan menggunakan program/aplikasi yang

berbeda pula. Tetapi komputer-komputer yang terhubung dalam jaringan computer harus

memakai aturan komunikasi (protokol) yang sama. Hal ini dimaksudkan agar masing-

masing komputer dapat berkomunikasi yang baik dengan komputer lainnya. Protokol

yang menjadi Standar Internasional adalah TCP/IP (Transmission Control Protocol /

Internet Protocol).

Dibandingkan dengan komputer yang berdiri sendiri (stand-alone), jaringan komputer

memiliki beberapa keunggulan antara lain:

  Berbagi peralatan dan sumber daya

Beberapa komputer dimungkinkan untuk saling memanfaatkan sumber daya yang ada,

seperti printer, harddisk, serta perangkat lunak bersama, seperti aplikasi perkantoran,

basis data (database), dan sistem informasi. Penggunaan perangkat secara bersama ini

akan menghemat biaya dan meningkatkan efektivitas peralatan tersebut.

Integrasi data

Jaringan komputer memungkinkan pengintegrasian data dari atau ke semua computer

yang terhubung dalam jaringan tersebut.

32

Page 33: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

  Komunikasi

Jaringan komputer memungkinkan komunikasi antar pemakai komputer, baik melalui

e-mail, teleconference dsb.

  Keamanan (Security)

Jaringan komputer mempermudah dalam pemberian perlindungan terhadap data.

Meskipun data pada sebuah komputer dapat diakses oleh komputer lain, tetapi kita

dapat membatasi akses orang lain terhadap data tersebut. Selain itu kita juga bias

melakukan pengamanan terpusat atas seluruh komputer yang terhubung ke jaringan.

2. Jenis – jenis Jaringan Komputer

Berdasarkan  kriterianya, jaringan komputer dibedakan menjadi 4,yaitu:

a. Berdasarkan distribusi sumber informasi/data

-Jaringan terpusat

Jaringan ini terdiri dari komputer klient dan server yang mana komputer klient yang

berfungsi sebagai perantara untuk mengakses sumber informasi/data yang berasal dari

satu komputer server

- Jaringan Terdistribusi

Merupakan perpaduan beberapa jaringan terpusat sehingga terdapat beberapa komputer

server yang saling berhubungan dengan klient membentuk sistem jaringan tertentu.

b. Berdasarkan peranan dan hubungan tiap komputer dalam memproses data.

- Jaringan Client-Server

Pada jaringan ini terdapat 1 atau beberapa komputer server dan komputer client.

Komputer yang akan menjadi komputer server maupun menjadi komputer client dan

diubah-ubah melalui software jaringan pada protokolnya. Komputer client sebagai

perantara untuk dapat mengakses data pada komputer server sedangkan komputer

server menyediakan informasi yang diperlukan oleh komputer client.

33

Page 34: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

-Jaringan Peer-to-peer

Pada jaringan ini tidak ada komputer client maupun komputer server karena semua

komputer dapat melakukan pengiriman maupun penerimaan informasi sehingga semua

komputer berfungsi sebagai client sekaligus sebagai server.

c. Jenis jaringan berdasarkan teknologi transmisi dibagi menjadi dua, yaitu jaringan

broadcast dan jaringan point-to-point. 

Berikut uraiannya :

1. Jaringan Broadcast Jaringan ini menggunakan saluran komunikasi tunggal yang

digunakan semua komputer atau mesin yang terhubung pada jaringan ini secara

bersama-sama.

2. Jaringan Point-to-Point Jaringan ini terdiri atas beberapa komputer atau mesin yang

seringkali harus memiliki banyak rute karena jaraknya berbeda. Dalam mengirim

paket dari suatu mesin sumber ke suatu tujuan, paket jenis ini harus melalui mesin

perantaranya yang bisa melalui banyak rute. Jaringan point-to-point terdiri dari

beberapa koneksi pasangan individu dari mesin-mesin. Untuk mengirim paket dari

sumber ke suatu tujuan, sebuah paket pad ajringan jenis ini mungkin harus melalui

satu atau lebih mesin-mesin perantara. Seringkali harus melalui baynak route yang

mungkin berbeda jaraknya. Karena itu algoritma rout memegang peranan penting

pada jaringan  point-to-point. Pada umumnya jaringan yang lebih kecil dan

terlokalisasi secara geografis cendurung memakai broadcasting, sedangkan jaringan

yang lebih besar menggunakan point-to-poin. Kriteria alternatif untuk

mengklasifikasikan jaringan adalah didasarkan pada jaraknya. Tabel berikut ini

menampilkan klasifikasi sistem multiprosesor berdasarkan ukuran-ukuran fisiknya.

Jarak antar prosesor Prosesor di tempat yang

sama

Contoh

0,1 m Papan rangkaian Data flow machine

1 m Sistem Multicomputer

10 m Ruangan

100 m Gedung Local Area Network

34

Page 35: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

1 km Kampus

10 km Kota Metropolitan Area Network

100 km Negara Wide area Network

1.000 km Benua

10.000 km Planet The Internet

Tabel: Klasifikasi prosesor interkoneksi berdasarkan jarak

Dari tabel di atas terlihat pada bagian paling atas adalah  dataflow machine,

komputer-komputer yang sangat paralel yang memiliki beberapa unit fungsi yang

semuanya bekerja untuk program yang sama. Kemudian multicomputer, sistem yang

berkomunikasi dengan  cara mengirim pesan-pesannya melalui bus pendek dan

sangat cepat. Setelah kelas multicomputer adalah jaringan sejati, komputer-komputer

yang bekomunikasi dengan cara  bertukar data/pesan melalui kabel yang lebih

panjang. Jaringan seperti ini dapat dibagi menjadi local area network (LAN),

metropolitan area network (MAN), dan wide area network (WAN). Akhirnya,

koneksi antara dua jaringan atau lebih disebut internetwork. Internet merupakan

salah satu contoh yang terkenal dari suatu internetwork.

Jaringan kerja titik ke titik merupakan jaringan kerja yang paling sederhana tetapi

dapat digunakan secara luas. Begitu sederhananya jaringan ini, sehingga seringkali

tidak dianggap sebagai suatu jaringan tetapi hanya merupakan komunikasi biasa.

Dalam hal ini, kedua simpul mempunyai kedudukan yang setingkat, sehingga simpul

manapun dapat memulai dan mengendalikan hubungan dalam jaringan tersebut. Data

dikirim dari satu simpul langsung kesimpul lainnya sebagai penerima, misalnya

antara terminal dengan CPU.

35

Page 36: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

gambar jaringan Point to Point (Titik ke-Titik)

Pada umumnya jaringan lokal atau jaringan yang secara geografis kecil

cenderung memakai jaringan broadcast, sedangkan jaringan yang lebih besar dapat

menggunakan jaringan Point-to-Point.

d. Jenis Jaringan Komputer Berdasarkan Jarak. 

Jenis jaringan berdasarkan jarak terbagi tiga, yaitu Local Area Network (LAN),

Metropolitan Area Network (MAN), dan Wide Area Network (WAN). 

Berikut uraiannya:

1. Loca1 Area Network (LAN)

Local Area Network (LAN) merupakan jaringan milik pribadi di dalam

sebuah gedung atau kampus yang berukuran sampai beberapa kilometer.

LAN seringkali digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer

pribadi dan workstation dalam kantor perusahaan atau pabrik-pabrik untuk memakai

bersama resource (misalnya, printer, scanner) dan saling bertukar informasi. LAN

dapat dibedakan dari jenis jaringan lainnya berdasarkan tiga karakteristik: ukuran,

teknologi transmisi dan topologinya.

LAN mempunyai ukuran yang terbatas, yang berarti bahwa waktu transmisi

pada keadaan terburuknya terbatas dan dapat diketahui sebelumnya. Dengan

mengetahui keterbatasnnya, menyebabkan adanya kemungkinan untuk

menggunakan jenis desain tertentu. Hal ini juga memudahkan manajemen jaringan.

36

Page 37: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

LAN seringkali menggunakan teknologih transmisi kabel tunggal. LAN

tradisional beroperasi pada kecepatan mulai 10 sampai 100 Mbps (mega bit/detik) 

dengan delay rendah (puluhan mikro second) dan mempunyai faktor kesalahan yang

kecil. LAN-LAN modern dapat beroperasi pada kecepatan yang lebih tinggi, sampai

ratusan megabit/detik.

Disebut juga jaringan komputer lokal, sebab biasa dipakai di lingkup yang

tidak terlalu luas seperti di kantor, sekolah, rumah sakit, dsb. LAN juga bisa disebut

jaringan privat (private network). LAN dapat diibaratkan seperti sebuah kompleks

perumahan, dimana terdapat beberapa unit rumah didalam kompleks tersebut. Tiap-

tiap rumah pasti mempunyai nomer rumah, betul? Nah, nomer rumah ini istilahnya

adalah IP Address (Internet Protocol Address) atau alamat IP atau biasa disingkat

IP. IP terdiri dari susunan angka biner (1 dan 0) sepanjang 32 bit (IP Address versi

4) yang terbagi menjadi 4 bagian (W.X.Y.Z). Jadi tiap bagian terdiri atas 1 oktet atau

8 bit atau 1 byte.

Pemberian alamat IP dibagi dalam beberapa kelas : A,B,C,D,E. Untuk

jaringan lokal memakai kelas C, dimana oktet pertama bernilai 192-223. Tiga oktet

pertama (W.X.Y) digunakan sebagai network identifier (penanda jaringan).

Sedangkan oktet terakhir (Z) digunakan sebagai host identifier (penanda host atau

komputer).

Cara membaca angka biner (binary) :

misal angka biner 0101 (4 bit) jika diterjemahkan ke angka desimal, hasilnya :

(2^3) + (2^2) + (2^1) + (2^0)

= 0 x (2^3) + 1 x (2^2) + 0 x (2^1) + 1 x (2^0)

= 0 + 4 + 0 + 1

= 5

jadi, 0101 (biner) = 5

note: tanda “^” == pangkat

37

Page 38: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Lalu, kenapa dalam satu LAN maksimal jumlah host adalah 255?

Jawab : host identifier untuk IP kelas C besarnya 1 byte (8 bit) == 11111111 (biner)

jika diterjemahkan:

(2^7) + (2^6) + (2^5) + (2^4) + (2^3) + (2^2) + (2^1) + (2^0)

= 128 + 64 + 32 + 16 + 8 + 4 + 2 + 1

= 255

Unit-unit rumah dalam ilustrasi diatas disebut sebagai host. Dan masing-

masing host mempunyai nama atau hostname (bisa diibaratkan sebagai nama rumah,

misal rumah Pak Anwar, Pak Dedy, dsb.). Untuk akses keluar masuk dari perumahan

biasanya melalui sebuah portal atau gerbang. Dalam istilah networking, pintu

gerbang tersebut dinamakan Gateway.

Pemberian alamat IP bisa dilakukan secara static atau dynamic. Masing-

masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Dengan IP static, kita lebih mudah

mengidentifikasi atau mendokumentasi daftar komputer yang ada dalam jaringan. IP

Dynamic memerlukan sebuah DHCP Server yang fungsinya untuk memberikan

alamat IP kepada host yang melakukan request, sehingga di sisi host atau client tidak

diperlukan setting konfigurasi jaringan sebab akan dilakukan oleh DHCP Server

secara otomatis.

Terdapat beberapa macam topologi yang dapat digunakan pada LAN

broadcast. Gambar 1.1 menggambarkan dua diantara topologi-topologi yang ada.

Pada jaringan  bus (yaitu kabel liner), pada suatu saat sebuah mesin bertindak

sebagai master dan diijinkan  untuk mengirim paket. Mesin-mesin lainnya perlu

menahan diri untuk  tidak mengirimkan apapun. Maka untuk mencegah terjadinya

konflik, ketika dua mesin atau lebih ingin mengirikan secara bersamaan, maka

mekanisme pengatur diperlukan. Me4kanisme pengatur dapat berbentuk

tersentralisasi atau terdistribusi. IEEE 802.3 yang populer disebut Ethernet

merupakan jaringan broadcast bus dengan pengendali terdesentralisasi yang

beroperasi pada kecepatan 10 s.d. 100 Mbps. Komputer-komputer pada Ethernet

dapat mengirim kapan saja mereka inginkan, bila dua buah paket atau lebih

bertabrakan, maka masing-masing komputer cukup menunggu dengan waktu tunggu

yang acak sebelum mengulangi lagi pengiriman.

38

Page 39: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Sistem broadcast   yang lain adalah ring, pada topologi ini setiap bit dikirim

ke daerah sekitarnya tanpa menunggu paket lengkap diterima. Biasanya setiap bit

mengelilingi ring dalam waktu yang dibutuhkan untuk mengirimkan beberapa bit,

bahkan seringkali sebelum paket lengkap dikirim seluruhnya. Seperti sistem

broadcast lainnya, beberapa aturan harus dipenuhi untuk mengendalikan access

simultan ke ring. IEEE 802.5 (token ring) merupakan LAN ring yang populer yang

beroperasi pada kecepatan antara 4 s.d 16 Mbps.

Berdasarkan alokasi channelnya, jaringan broadcast dapat dibagi menjadi

dua, yaitu statik dan dinamik. Jenis al;okasi statik dapat dibagi berdasarkan waktu

interval-interval diskrit dan algoritma round robin, yang mengijinkan setiap mesin

untuk melakukan broadcast hanya bila slot waktunya sudah diterima. Alokasi statik

sering menyia-nyiakan kapasitas channel bila sebuah mesin tidak punya lgi yang

perlu dikerjakan pada saat slot alokasinya diterima. Karena itu sebagian besar sistem

cenderung mengalokasi channel-nya secara dinamik (yaitu berdasarkan  kebutuhan).

Metoda alokasi dinamik bagi suatu channel dapat tersentralisasi ataupun

terdesentralisasi. Pada metoda alokasi channel tersentralisasi terdapat sebuah entity

tunggal, misalnya unit bus pengatur, yang menentukan siapa giliran berikutnya.

Pengiriman paket ini bisa  dilakukan setelah menerima giliran dan membuat

keputusan yang berkaitan dengan algoritma internal. Pada metoda aloksi channel

terdesentralisasi, tidak terdapat entity sentral, setiap mesin harus dapat menentukan

dirinya sendiri kapan bisa atau tidaknya mengirim. 

LAN tersusun dari beberapa elemen dasar yang meliputi komponen hardware dan

software, yaitu :

Komponen Fisik Personal Computer (PC), Network Interface Card (NIC), Kabel,

Topologi jaringan.

39

Page 40: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Komponen Software Sistem Operasi Jaringan, Network Adapter Driver, Protokol

Jaringan. Jaringan ini disebut sebagai jaringan area, yaitu jaringan yang terbatas

untuk area kecil, seperti pada lingkungan perkantoran di sebuah gedung, sekolah,

atau kampus. Dalam jaringan LAN, terdapat satu komputer yang biasa disebut

server, yang fungsinya adalah untuk memberikan layanan perangkat lunak

(software), mengatur aktivitas jaringan dan menyimpan file. Selain server ada pula

komputer lain yang terhubung dalam jaringan (network) yang disebut dengan

workstation (client). Pada umumnya teknologi jaringan LAN menggunakan media

kabel untruk menghubungkan komputer-komputer yang digunakan. LAN dapat

dibedakan berdasarkan tiga karakteristik, yaitu ukuran, teknologi transmisi, dan

topologinya. Teknologi transmisi yang bisa digunakan adalah transmisi kabel

tunggal. Pada LAN biasa, kecepatan transmisi sekitar 10 – 100 Mbps

(Megabit/second), dan faktor kesalahan kecil. Topologi yang digunakan biasanya

topologi Bus, Star dan Ring.

2. Metropolitan Area Network (MAN)

Metropolitan  Area Network (MAN) pada dasarnya merupakan versi LAN

yang berukuran lebih besar dan biasanya memakai teknologi yang sama dengan

LAN.  MAN dapat mencakup kantor-kantor perusahaan yang berdekatan dan dapat

dimanfaatkan untuk keperluan pribadi (swasta) atau umum. MAN biasanya

mamapu menunjang data dan suara, dan bahkan dapat berhubungan dengan

jaringan televisi kabel. MAN hanya memiliki sebuah atau dua buiah kabel dan

tidak mempunyai elemen switching, yang berfungsi untuk mengatur paket melalui

beberapa output kabel. Adanya elemen switching membuat rancangan  menjadi

lebih sederhana.

Alasan utama memisahkan MAN sebagai kategori khusus adalah telah

ditentukannya standart untuk MAN, dan standart ini sekarang sedang

diimplementasikan. Standart tersebut disebut DQDB (Distributed Queue Dual Bus)

atau 802.6 menurut standart IEEE. DQDB terdiri dari dua buah kabel 

unidirectional dimana semua komputer dihubungkan, seperti ditunjukkan pada

gambar 1.2. Setiap bus mempunyai sebuah head–end, perangkat untuk memulai

aktivitas transmisi. Lalulintas yang menuju komputer yang berada di sebelah kanan

40

Page 41: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

pengirim menggunakan bus bagian atas. Lalulintas ke arah kiri menggunakan bus

yang berada di bawah.

Jaringan ini lebih luas dari jaringan LAN dan menjangkau antar wilayah

dalam satu provinsi. Jaringan MAN menghubungkan jaringan-jaringan kecil yang

ada, seperti LAN yang menuju pada lingkungan area yang lebih besar. Contoh,

beberapa bank yang memiliki jaringan komputer di setiap cabangnya dapat

berhubungan satu sama lain sehingga nasabah dapat melakukan transaksi di cabang

maupun dalam propinsi yang sama.

3. Wide Area Network (WAN)

Wide Area Network  (WAN) mencakup daerah geografis yang luas,

sertingkali mencakup sebuah negara atau benua.  WAN terdiri dari kumpulan

mesin yang bertujuan untuk mejalankan program-program aplikasi.

Kita akan mengikuti penggunaan tradisional dan menyebutmesin-mesin ini

sebagai host. Istilah End System kadang-kadang juga digunakan  dalam literatur.

Host dihubungkan dengan sebuah subnet komunikasi, atau cukup disebut subnet.

Tugas subnet adalah membawa pesan dari host ke host lainnya, seperti halnya

sistem telepon yang membawa isi pembicaraan dari pembicara ke pendengar.

Dengan memisahkan aspek komunikasi murni sebuah jaringan (subnet) dari aspek-

aspek aplikasi (host), rancangan jaringan lengkap menjadi jauh lebih sederhana.

41

Page 42: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Pada sebagian besar WAN, subnet terdiri dari dua komponen, yaitu kabel

transmisi dan elemen switching. Kabel transmisi (disebut  juga sirkuit, channel,

atau trunk) memindahkan  bit-bit dari satu mesin ke mesin lainnya.

Element switching adalah komputer khusus yang dipakai untuk

menghubungkan dua kabel transmisi atau lebih. Saat data sampai ke kabel

penerima, element switching harus memilih kabel pengirim untuk meneruskan

pesan-pesan tersebut. Sayangnya tidak ada terminologi standart dalam menamakan

komputer seperti  ini. Namanya sangat bervariasi disebut paket switching node,

intermidiate system, data switching exchange dan sebagainya.

Sebagai istilah generik bagi komputer switching, kita akan menggunakan

istilah router. Tapi perlu diketahui terlebih dahulu bahwa tidak ada konsensus

dalam penggunaan terminologi ini. Dalam model ini, seperti ditunjukkan oleh

gambar 1.4 setiap host dihubungkan ke LAN tempat dimana terdapat sebuah router,

walaupun dalam beberapa keadaan tertentu sebuah host dapat dihubungkan

langsung ke sebuah router. Kumpulan saluran komunikasi dan router (tapi bukan

host) akan membentuk subnet.

Istilah subnet sangat penting, tadinya subnet berarti kumpulan kumpulan

router-router dan saluran-sakuran komunikasi yang memindahkan paket dari host

host tujuan. Akan tatapi, beberpa tahun kemudian subnet mendapatkan arti lainnya

sehubungan dengan pengalamatan jaringan.

Pada sebagian besar WAN, jaringan terdiri dari sejumlah banyak kabel

atau saluran telepon yang menghubungkan sepasang router. Bila dua router yang

tidak mengandung kabel yang sama akan melakukan komunikasi, keduanya harus

berkomunikasi secara tak langsung melalui router lainnya. ketika sebuah paket

dikirimkan dari sebuah router ke router lainnya melalui router perantara atau lebih,

maka paket akan diterima router dalam keadaan lengkap, disimpan sampai saluran

output menjadi bebas, dan kemudian baru diteruskan.  

42

Page 43: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Subnet yang mengandung prinsip seperti ini disebut subnet point-to-point,

store-and-forward, atau packet-switched. Hampir semua WAN (kecuali yang

menggunakan satelit) memiliki subnet store-and-forward.

Di dalam menggunakan subnet point-to-point, masalah rancangan yang

penting adalah pemilihan jenis topologi interkoneksi router. Gambar 1.5

menjelaskan beberapa kemungkinan topologi.  LAN biasanya berbentuk topologi

simetris, sebaliknya WAN umumnya bertopologi tak menentu.

Jaringan WAN dapat menghubungkan satu komputer dengan komputer lain

dengan menggunakan satelit atau kabel bawah laut. Topologi yang digunakan

WAN menggunakan topologi tak menentu sesuai dengan apa yang akan digunakan.

Topologi Jaringan (Bentuk Jaringan) Topologi Jaringan adalah gambaran secara

fisik dari pola hubungan antara komponen-komponen jaringan, yang meliputi

server, workstation, hub/Switch dan pengkabelannnya.

3. Topologi Jaringan

Terdapat enam  macam topologi jaringan umum digunakan, yaitu Star Network

(Jaringan Bintang), Ring Networks (Jaringan Cincin), Tree Network (Jaringan Pohon),

Bus Network Konfigurasi, Plex Network (Jaringan Kombinasi) .  Topologi Jaringan

Topologi merupakan suatu pola hubungan antara terminal dalam jaringan komputer. Pola

ini sangat erat kaitannya dengan metode access dan media pengiriman yang digunakan.

Topologi yang ada sangatlah tergantung dengan letak geograpis dari masing-masing

terminal, kualitas kontrol yang dibutuhkan dalam komunikasi ataupun penyampaian pesan,

serta kecepatan dari pengiriman data.

1. Star Network (Jaringan Bintang).

Topologi bintang merupakan bentuk topologi jaringan yang berupa

konvergensi dari node tengah ke setiap node atau pengguna. Topologi jaringan bintang

termasuk topologi jaringan dengan biaya menengah. Dalam konfigurasi bintang,

beberapa peralatan yang ada akan dihubungkan kedalam satu pusat komputer. Kontrol

yang ada akan dipusatkan pada satu titik, seperti misalnya mengatur beban kerja serta

pengaturan sumber daya yang ada. Semua link harus berhubungan dengan pusat apabila

ingin menyalurkan data kesimpul lainnya yang dituju. Dalam hal ini, bila pusat

mengalami gangguan, maka semua terminal juga akan terganggu. Model jaringan

43

Page 44: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

bintang ini relative sangat sederhana, sehingga banyak digunakan oleh pihak per-bank-

kan yang biasanya mempunyai banyak kantor cabang yang tersebar dipelbagai lokasi.

Dengan adanya konfigurasi bintang ini, maka segala macam kegiatan yang ada di-

kantor cabang dapatlah dikontrol dan dikoordinasikan dengan baik. Disamping itu,

dunia pendidikan juga banyak memanfaatkan jaringan bintang ini guna mengontrol

kegiatan anak didik mereka.

Topologi Star Network (Jaringan Bintang)

Kelebihan:

Kerusakan pada satu saluran hanya akan memengaruhi jaringan pada saluran

tersebut dan station yang terpaut.

Tingkat keamanan termasuk tinggi.

Tahan terhadap lalu lintas jaringan yang sibuk.

Penambahan dan pengurangan station dapat dilakukan dengan mudah.

akses Kontrol terpusat.

Kemudahan deteksi dan isolasi kesalahan/kerusakan pengelolaan jaringan.

Paling fleksibel.

Kekurangan:

Jika node tengah mengalami kerusakan, maka seluruh rangkaian akan berhenti.

Boros dalam pemakaian kabel.

HUB jadi elemen kritis karena kontrol terpusat.

44

Page 45: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

terlalu penting hub sehinga ketika terdapat masalah dengan hub maka jaringan

tersebut akan down

jaringan tergantung pada terminal pusat

jika menggunakan switch dan lalu lintas data padat dapat menyebabkan jaringan

lambat.

biaya jaringan lebih mahal dari pada bus atau ring

2. Ring Networks (Jaringan Cincin)

Pada jaringan ini terdapat beberapa peralatan saling dihubungkan satu dengan

lainnya dan pada akhirnya akan membentuk bagan seperti halnya sebuah cincin.

Jaringan cincin tidak memiliki suatu titik yang bertindak sebagai pusat ataupun

pengatur lalu lintas data, semua simpul mempunyai tingkatan yang sama. Data yang

dikirim akan berjalan melewati beberapa simpul sehingga sampai pada simpul yang

dituju. Dalam menyampaikan data, jaringan bisa bergerak dalam satu ataupun dua arah.

Walaupun demikian, data yang ada tetap bergerak satu arah dalam satu saat. Pertama,

pesan yang ada akan disampaikan dari titik ketitik lainnya dalam satu arah. Apabila

ditemui kegagalan, misalnya terdapat kerusakan pada peralatan yang ada, maka data

yang ada akan dikirim dengan cara kedua, yaitu pesan kemudian ditransmisikan dalam

arah yang berlawanan, dan pada akhirnya bisa berakhir pada tempat yang dituju.

Konfigurasi semacam ini relative lebih mahal apabila dibanding dengan konfigurasi

jaringan bintang. Hal ini disebabkan, setiap simpul yang ada akan bertindak sebagai

komputer yang akan mengatasi setiap aplikasi yang dihadapinya, serta harus mampu

membagi sumber daya yang dimilikinya pada jaringan yang ada. Disamping itu, sistem

ini lebih sesuai digunakan untuk sistem yang tidak terpusat(decentralized-system),

dimana tidak diperlukan adanya suatu prioritas tertentu.

                     

45

Page 46: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Kelebihan:

Hemat kabel

Tidak akan terjadi tabrakan pengiriman data (collision), karena pada satu waktu

hanya satu node yang dapat mengirimkan data

Kelemahan

Peka kesalahan, sehingga jika terdapat gangguan di suatu node mengakibatkan

terganggunya seluruh jaringan.

Pengembangan jaringan lebih kaku

Sulit mendeteksi kerusakan

Dapat terjadi collision[dua paket data tercampur]

Diperlukan penanganan dan pengelolaan khusus

3. Tree Network (Jaringan Pohon)

Topologi Pohon adalah kombinasi karakteristik antara topologi bintang dan

topologi bus. Topologi ini terdiri atas kumpulan topologi bintang yang dihubungkan

dalam satu topologi bus sebagai jalur tulang punggung atau backbone. Komputer-

komputer dihubungkan ke hub, sedangkan hub lain di hubungkan sebagai jalur tulang

punggung.Topologi jaringan ini disebut juga sebagai topologi jaringan bertingkat.

Topologi ini biasanya digunakan untuk interkoneksi antar sentral dengan hirarki yang

berbeda. Untuk hirarki yang lebih rendah digambarkan pada lokasi yang rendah dan

semakin keatas mempunyai hirarki semakin tinggi. Topologi jaringan jenis ini cocok

digunakan pada sistem jaringan komputer.

Pada jaringan pohon, terdapat beberapa tingkatan simpul atau node. Pusat atau

simpul yang lebih tinggi tingkatannya, dapat mengatur simpul lain yang lebih rendah

tingkatannya. Data yang dikirim perlu melalui simpul pusat terlebih dahulu. Misalnya

untuk bergerak dari komputer dengan node-3 kekomputer node-7 seperti halnya pada

gambar, data yang ada harus melewati node-3, 5 dan node-6 sebelum berakhir pada

node-7.

Keungguluan jaringan pohon seperti ini adalah, dapat terbentuknya suatu

kelompok yang dibutuhkan pada setiap saat. Sebagai contoh, perusahaan dapat

membentuk kelompok yang terdiri atas terminal pembukuan, serta pada kelompok lain

dibentuk untuk terminal penjualan. Adapun kelemahannya adalah, apabila simpul yang

lebih tinggi kemudian tidak berfungsi, maka kelompok lainnya yang berada

46

Page 47: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

dibawahnya akhirnya juga menjadi tidak efektif. Cara kerja jaringan pohon ini relatif

menjadi lambat.

Pada jaringan pohon, terdapat beberapa tingkatan simpul (node). Pusat atau simpul

yang lebih tinggi tingkatannya, dapat mengatur simpul lain yang lebih rendah

tingkatannya. Data yang dikirim perlu melalui simpul pusat terlebih dahulu. Misalnya

untuk bergerak dari komputer dengan node-3 ke komputer node-7 seperti halnya pada

gambar, data yang ada harus melewati node-3, 5 dan node-6 sebelum berakhir pada

node-7. Keungguluan jaringan model pohon seperti ini adalah, dapat terbentuknya suatu

kelompok yang dibutuhkan pada setiap saat. Sebagai contoh, perusahaan dapat

membentuk kelompok yang terdiri atas terminal pembukuan, serta pada kelompok lain

dibentuk untuk terminal penjualan. Adapun kelemahannya adalah, apabila simpul yang

lebih tinggi kemudian tidak berfungsi, maka kelompok lainnya yang berada

dibawahnya akhirnya juga menjadi tidak efektif. Cara kerja jaringan pohon ini relatif

menjadi lambat.                  

                                 Topologi Jaringan Tree Network (Jaringan Pohon)

4. Tree Network (Jaringan Pohon)

Topologi bus merupakan topologi yang banyak dipergunakan pada masa

penggunaan kabel sepaksi menjamur. Dengan menggunakan T-Connector (dengan

terminator 50ohm pada ujung network), maka komputer atau perangkat jaringan

lainnya bisa dengan mudah dihubungkan satu sama lain.

Kesulitan utama dari penggunaan kabel sepaksi adalah sulit untuk mengukur

apakah kabel sepaksi yang dipergunakan benar-benar matching atau tidak. Karena kalau

tidak sungguh-sungguh diukur secara benar akan merusak NIC (network interface card)

47

Page 48: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

yang dipergunakan dan kinerja jaringan menjadi terhambat, tidak mencapai

kemampuan maksimalnya. Topologi ini juga sering digunakan pada jaringan dengan

basis fiber optic (yang kemudian digabungkan dengan topologi star untuk

menghubungkan dengan client atau node.).

Pada topologi bus dua ujung jaringan harus diakhiri dengan sebuah terminator.

Barel connector dapat digunakan untuk memperluasnya. Jaringan hanya terdiri dari satu

saluran kabel yang menggunakan kabel BNC. Komputer yang ingin terhubung ke

jaringan dapat mengkaitkan dirinya dengan men tap Ethernetnya sepanjang kabel.

Instalasi jaringan Bus sangat sederhana, murah dan maksimal terdiri atas 5-7

komputer. Kesulitan yang sering dihadapi adalah kemungkinan terjadinya tabrakan data

karena mekanisme jaringan relatif sederhana dan jika salah satu node putus maka akan

mengganggu kinerja dan trafik seluruh jaringan.

Dikenal dengan istilah bus-network, yang cocok digunakan untuk daerah yang

tidak terlalu luas. Setiap komputer (setiap simpul) akan dihubungkan dengan sebuah

kabel komunikasi melalui sebuah interface. Setiap komputer dapat berkomunikasi

langsung dengan komputer ataupun peralatan lainnya yang terdapat didalam network,

dengan kata lain, semua simpul mempunyai kedudukan yang sama. Dalam hal ini,

jaringan tidak tergantung kepada komputer yang ada dipusat, sehingga bila salah satu

peralatan atau salah satu simpul mengalami kerusakan, sistem tetap dapat beroperasi.

Setiap simpul yang ada memiliki address atau alam sendiri. Sehingga untuk meng-

access data dari salah satu simpul, user atau pemakai cukup menyebutkan alamat dari

simpul yang dimaksud.

Topologi Jaringan Bus Network Konfigurasi

Ciri-ciri

1. Teknologi lama, dihubungkan dengan satu kabel dalam satu baris

48

Page 49: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

2. Tidak membutuhkan peralatan aktif untuk menghubungkan terminal/komputer

3. Sangat berpengaruh pada unjuk kerja komunikasi antar komputer, karena hanya

bisa digunakan oleh satu komputer

4. Kabel “cut” dan digunakan konektor BNC tipe T

5. Diujung kabel dipasang 50 ohm konektor

6. Jika kabel putus maka komputer lain tidak dapat berkomunikasi dengan lain

7. Susah melakukan pelacakan masalah

Keunggulan dan kelemahan:

Keunggulan topologi Bus adalah pengembangan jaringan atau penambahan

workstation baru dapat dilakukan dengan mudah tanpa mengganggu workstation

lain.

Kelemahan dari topologi ini adalah bila terdapat gangguan di sepanjang kabel

pusat maka keseluruhan jaringan akan mengalami gangguan

5. Topologi Jala Atau Topologi Mesh

Topologi Jala Atau Topologi Mesh adalah suatu bentuk hubungan antar

perangkat dimana setiap perangkat terhubung secara langsung ke perangkat lainnya

yang ada di dalam jaringan. Akibatnya, dalam topologi mesh setiap perangkat dapat

berkomunikasi langsung dengan perangkat yang dituju (dedicated links).

Dengan demikian maksimal banyaknya koneksi antar perangkat pada jaringan

bertopologi mesh ini dapat dihitung yaitu sebanyak n(n-1)/2. Selain itu karena setiap

perangkat dapat terhubung dengan perangkat lainnya yang ada di dalam jaringan maka

setiap perangkat harus memiliki sebanyak n-1 Port Input/Output (I/O ports).

Berdasarkan pemahaman di atas, dapat dicontohkan bahwa apabila sebanyak 5

(lima) komputer akan dihubungkan dalam bentuk topologi mesh maka agar seluruh

koneksi antar komputer dapat berfungsi optimal, diperlukan kabel koneksi sebanyak

5(5-1)/2 = 10 kabel koneksi, dan masing-masing komputer harus memiliki port I/O

sebanyak 5-1 = 4 port (lihat gambar).

49

Page 50: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

                         

Dengan bentuk hubungan seperti itu, topologi mesh memiliki beberapa kelebihan,

yaitu:

Hubungan dedicated links menjamin data langsung dikirimkan ke komputer tujuan

tanpa harus melalui komputer lainnya sehingga dapat lebih cepat karena satu link

digunakan khusus untuk berkomunikasi dengan komputer yang dituju saja (tidak

digunakan secara beramai-ramai/sharing).

Memiliki sifat Robust, yaitu Apabila terjadi gangguan pada koneksi komputer A

dengan komputer B karena rusaknya kabel koneksi (links) antara A dan B, maka

gangguan tersebut tidak akan memengaruhi koneksi komputer A dengan komputer

lainnya.

Privacy dan security pada topologi mesh lebih terjamin, karena komunikasi yang

terjadi antara dua komputer tidak akan dapat diakses oleh komputer lainnya.

Memudahkan proses identifikasi permasalahan pada saat terjadi kerusakan koneksi

antar komputer.

Meskipun demikian, topologi mesh bukannya tanpa kekurangan. Beberapa kekurangan

yang dapat dicatat yaitu:

Membutuhkan banyak kabel dan Port I/O. semakin banyak komputer di dalam

topologi mesh maka diperlukan semakin banyak kabel links dan port I/O (lihat

rumus penghitungan kebutuhan kabel dan Port).

Hal tersebut sekaligus juga mengindikasikan bahwa topologi jenis ini * Karena

setiap komputer harus terkoneksi secara langsung dengan komputer lainnya maka

instalasi dan konfigurasi menjadi lebih sulit.

50

Page 51: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Banyaknya kabel yang digunakan juga mengisyaratkan perlunya space yang

memungkinkan di dalam ruangan tempat komputer-komputer tersebut berada.

Berdasarkan kelebihan dan kekurangannya, topologi mesh biasanya diimplementasikan

pada komputer-komputer utama dimana masing-masing komputer utama tersebut

membentuk jaringan tersendiri dengan topologi yang berbeda (hybrid network).

E. Surat Elektronik, Teleconference dan Pesan Instant

1. Surat Elektronik

Penggunaan jaringan komputer yang memungkinkan para pemakai mengirim,

meyimpan dan menerima pesan-pesan dengan menggunakan terminal komputer dan alat

penyimpanan.Surat elektronik dimaksudkan untuk memecahkan berbagai masalah yang

terdapat pada telepon konvensional.

Metode pengiriman

Untuk mengirim surat elektronik kita memerlukan suatu program mail-client. Surat

elektronik yang kita kirim akan melalui beberapa point sebelum sampe ditujuan. Untuk

lebih jelasnya lihat diagram dibawah.

Contoh yang dipakai adalah layanan SMTP dan POP3.

51

Page 52: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Saya menulis e-mail e-mail client (di komputer saya) SMPTP server  penyedia e-mail

saya internet POP3 server penyedia e-mail penerima email client (di komputer penerima)

surat dibaca penerima terlihat surat elektronik yang dikirim melalui 5 poin (selain

komputer penerima dan pengirim).

Dengan cara menggunakan ‘browser’ seperti intrnet Explorer atau mozilla firefox.

Metode ini disebut sebagai perantara ke kotak surat elektronik. Contoh: yahoo! Mail

dan gmail. Untuk menggunkanya harus keadaan online

Menggunakan program pengakses surat elektronik (e-mail client), seperti: Eudora Mail,

Outlook Express, Windows Mail, Mozilla Thunderbird, Mutt.

Dengan menggunakan program seperti ini, seseorang harus mengetahui konfigurasi yang

bisa didapat dari ISP. Keuntungannya adalah dapat membaca surat elektronik tanpa

perlu terhubung secara terus-menerus dengan internet dan puluhan surat elektronik

dapat diterima dan dikirimkan secara bersama-sama sekaligus.

2. Teleconference

Pengertian teleconference atau telekonferensi atau teleseminar adalah

komunikasi langsung di antara beberapa orang yang biasanya dalam jarak jauh atau tidak

dalam satu ruangan dan dihubungkan oleh suatu sistem telekomunikasi.

Jadi teleconference adalah pertemuan yang dilakukan oleh dua orang atau lebih

yang dilakukan melewati telefon atau koneksi jaringan. Pertemuan tersebut bisa

menggunakan suara (audio conference) atau menggunakan audio-video (video conference)

yang memungkinkan peserta konferensi saling melihat dan mendengar apa yang

dibicarakan, sebagaimana pertemuan biasa. Dalam telekonferensi juga dimungkinkan

menggunakan whiteboard yang sama dan setiap peserta mempunyai kontrol terhadapnya,

juga berbagi aplikasi.

Sistem telekomunikasi dapat mendukung teleconference karena menyediakan satu

atau lebih dari berikut ini: audio, video, dan / atau layanan data oleh satu atau lebih berarti,

seperti telepon, komputer , telegraf, teletip, radio, dan televisi.

Di Indonesia, terdapat beragai layanan teleconference melalui telepon baik fixed

maupun mobile (Audio Conference) yang mempunyai kemampuan untuk melayani

percakapan sampai 30 pemanggil dalam satu konferensi. Jumlah peserta dapat diatur

52

Page 53: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

sesuai dengan keinginan penyelenggara konferensi. Sistem conference atau konferensi

juga bisa dilengkapi dengan PIN (Personal Identification Number) sehingga menjamin

kerahasiaan suatu konferensi dari pemanggil yang tidak diundang dalam telekonferensi

atau teleconference tersebut.

3. Pesan Instan

Sejarah

Perkembangan Instant Messaging diawali ketika mulai maraknya orang

menggunakan teknologi secara online pada awal tahun 1990 ketika orang - orang mulai

meluangkan banyak waktu untuk mengakses Internet.

Para pengembang piranti lunak menciptakan sebuah software chat room, dimana

suatu grup atau perorangan dapat melihat serta mengirimkan pesan kepada sertiap orang

yang ada pada “room” tersebut. Penyedia jasa online Quantum Link menawarkan fitur

untuk dapat saling berkirim pesan dengan sesama pengguna komputer yang sedang online.

Penerapan Instant messaging ini memiliki dasar yang tidak jauh berbeda, yaitu sebuah chat

room yang ditujukan untuk dua orang.

Dewasa ini, perkembangan IM telah mengalami kemajuan yang amat pesat.

Penggunaan IM yang awalnya hanya dapat diakses oleh para penggunanya melalui

komputer, sekarang ini telah dapat diakses melalui telepon genggam. Dengan kemampuan

yang dimiliki telepon genggam untuk mengakses internet, maka para pengguna IM dapat

mengakses dunia maya kapan saja dan dimana saja.

Di Indonesia sendiri, pengguna IM cukup banyak. Umumnya mayoritas pengguna

berasal dari kaum pelajar dan mahasiswa. Menjamurnya piranti lunak seperti mig33,

eBuddy, dan lain-lain memungkinkan telepon genggam untuk ber’IM’ ria, membuat para

penggemar IM semakin dimanja. Provider telepon genggam seperti telkomsel pun telah

memberikan fitur kepada para pelanggan mereka untuk ber’IM’. Selain itu ada juga

layanan SMS premium seperti chat n’ date, yang iklannya cukup sering beredar di televisi.

IM pada chat n’ date berbeda dengan IM lainnya, karena ia berbasis teknologi SMS. Tidak

seperti IM lain, yang berbasis koneksi internet.

Definisi

Pesan Instan (bahasa Inggris: Instant messaging) adalah sebuah teknologi Internet

yang memungkinkan para pengguna dalam jaringan internet untuk mengirimkan pesan-

53

Page 54: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

pesan singkat secara langsung pada saat yang bersamaan (real time) dengan menggunakan

teks kepada pengguna lainnya yang sedang terhubung ke jaringan yang sama.

Konsep yang digunakan oleh teknologi ini muncul pada awal-awal pengembangan

sistem operasi UNIX dan jaringan Internet; para pengguna yang sudah masuk log dapat

mengirimkan perintah berupa <code>talk</code>, write, dan finger untuk melihat siapa

saja yang sudah masuk log dan akhirnya mengirimkan pesan singkat kepada mereka.

Istilah pesan instan (instant messaging) saat ini pada umumnya mengacu kepada

sebuah teknologi yang dipopulerkan oleh America Online (AOL), yang kemudian diikuti

oleh Yahoo! (Yahoo! Messenger), Google, dan Microsoft (Windows Live Messenger)dan

perusahaan-perusahaan lainnya.

Fungsi antar muka

Fungsi antar muka yang terdapat dalam Instant Messaging adalah :

Instant messages : Untuk mengirim pesan kepada teman yang sedang online pada saat

yang bersamaan.

Chat : Untuk menciptakan chat room dengan teman atau rekan kerja sehingga

pembicaraan dapat berlangsung.

Web links : Untuk berbagi link mengenai website favorit.

Video : Untuk mengirim serta menyaksikan video dan melakukan chatting secara face to

face dengan teman

Images : Untuk melihat gambar yang ada teman anda miliki.

Files : Untuk berbagi file dengan mengirimkan file tersebut langsung kepada teman.

Talk : Berfungsi agar pengguna bisa benar-benar berbicara dengan teman mereka,

layaknya telepon.

Mobile capabilities : untuk mengirimkan instant message melalui handphone.

Ketika percakapan anda telah selesai, anda dapat menutup halaman percakapan anda. Dan

anda dapat mengakhiri koneksi serta keluar dari aplikasi tersebut. Pada saat yang

bersamaan, account anda mengirimkan pesan pada server untuk mengakhiri sesi anda.

Server akan mengirimkan pesan kepada setiap rekan anda, bahwa anda telah ada dalam

kondisi logged off. Sehingga para pengguna IM yang sedang online dan berada di contact

list anda, mengetahui anda telah tidak terhubung lagi. Dapat juga disebut offline.

54

Page 55: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Seiring dengan peningkatan kebutuhan para pengguna, IM terus mengalami inovasi dari

tahun ke tahun. Pada umumnya setiap piranti lunak IM memungkinkan para penggunanya

untuk berbagi file. Selain itu AOL, Yahoo!, Google dan MSN telah menyatukan jasa IM

yang mereka sediakan dengan jasa e-mail. Jadi sembari menggunakan piranti lunak IM,

para pengguna juga dapat memperoleh pemberitahuan apabila ada e-mail yang

masuk.Pada umumnya, sejumlah piranti lunak IM memungkinkan para penggunanya

untuk saling berbicara layaknya telepon maupun melakukan konferensi menggunakan

video. Selain itu para pengguna juga dapat mempersonalisasi halaman mereka, sesuai

dengan keinginan mereka.

Masa depan IM akan sangat bersinar. Sejumlah fitur yang sudah dijelaskan akan selalu

diperbarui. Para penyedia jasa IM juga akan membuat jasa yang mereka sediakan menjadi

semakin ramah pengguna. Dengan IM, kita dapat berkomunikasi kapan saja, dan dimana

saja!

Ada 2 cara untuk mengakses surat elektronik

Instant Messaging ini mulai meledak di Internet pada November 1996, yaitu ketika

Mirabilis memperkenalkan ICQ yang merupakan sebuah Instant Messaging yang dapat

dipergunakan secara gratis bagi setiap orang. Pada tahun 1997, AOL menjadi pioneer

dalam komunitas online.

Hal ini dikarenakan AOL memberikan kemampuan bagi pengguna untuk dapat

melakukan komunikasi dalam waktu yang sama dalam sebuah chat room dan instant

messaging. Model ICQ inilah yang kemudian menjadi dasar yang penting dalam

penggunaan Instant Messaging yang beredar sekarang ini.

55

Page 56: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

F. Mengubah Teknologi Komunikasi

Pengaruh Perkembangan Teknologi Komunikasi

Saat ini, selain disibukkan oleh upaya penemuan maupun pengembangan-

pengembangan sarana teknologi komunikasi yang lebih baik, masyarakat juga mulai

melakukan penelitian-penelitian mengeai dampak dari perkembangan teknologi komunikasi

tersebut.

Globalisasi media massa berawal pada kemajuan tekhnologi komunikasi dan

informasi semenjak dasawarsa 1970-an. Dalam pengertian itulah kita bertemu dengan

beberapa istilah populer, banjir komunikasi, era informasi, masyarakat informasi atau era

satelit.

Perkembangan masyarakat yang dipacu oleh kemajuan teknologi komunikasi yang

semakin canggih menunjukkan pengaruh yang kuat terhadap kemekaran media massa, tetapi

dilain pihak secara timbal-balik ini menimbulkan dampak yang teramat kuat pula terhadap

56

Page 57: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

masyarakat. Para pakar komunikasi mengkhawatirkan pengaruh media massa ini bukannya

menimbulkan dampak yang positif konstruktif, melainkan yang negatif destruktif. Lalu para

pakar komunikasi mempertanyakan fungsi media massa itu.

Arus informasi meluas keseluruh dunia, globalisasi informasi dan media massa pun

menciptakan keseragaman pemberitaan maupun preferensi acara liputan. Pada akhirnya,

sistem media masing-masing negara cenderung seragam dalam hal menentukan kejadian

yang dipandang penting untuk diliput.

Peristiwa yang terjadi di suatu negara, akan segera mempengaruhi perkembangan

masyarakat di negara lain. Atau dengan kata lain, menurut istilah John Naisbitt dan Patricia

Aburdence dalam bukunya Megatrend 2000 (1991), dunia kini telah menjadi ‘global village’.

Revolusi informasi dan komunikasi telah melahirkan peradaban baru, sehingga

mempermudah manusia untuk saling berhubungan serta meningkatkan mobilitas sosial.

Disamping itu, kemajuan tekhnologi informasi dan komunikasi pun mampu mengatasi jarak

ruang dan waktu.

Salah seorang pakar komunikasi Abdul Muis, dalam tulisannya di majalah Analisis

CSIS (1991) menyebutkan, “… kemajuan tekhnologi komunikasi dan informasi

menghadirkan aneka ragam saluran (media) yang kian lama kian canggih dan memungkinkan

segala macam kejadian.”

Akan tetapi di lain sisi, globalisasi informasi dan komunikasi tidaklah sepenuhnya

membawa kebahagiaan bagi semua orang, masyarakat atau bangsa. Pengetahuan dan

preferensi yang cenderung seragam terhadap informasi di masing-masing negara justru dapat

menumbuhkan perbedaan atau kesenjangan internasional dalam berbagai bidang.

Terjadinya pemekaran jenis-jenis media sebagai akibat kemajuan tekhnologi

komunikasi dan informasi yang luar biasa, globalisasi media pun meningkat dalam kualitas

jaringan internet global (cybercommunication) telah menciptakan sebuah jalan raya yang

syarat informasi yang amat luas dan seakan-akan tidak berujung (information super haigway)

komunikasi internet cenderung menjadi sebuah jenis media massa baru, karena penggunaan

internet sudah massal.

57

Page 58: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Internet diibaratkan sebuah “dunia maya’ (dunia mimpi) tatkala TV telah menjadi

begian terpenting dalam budaya komunikasi umat manusia “istilah kodok dalam tempurung”

sudah mulai berubah tempurung kepala mulai berlubang-lubang kata seorang pengamat

komunikasi manca negara. Dan kodok yang sudah lama tinggal di dalamnya sudah mulai bisa

melihat ke seluruh pelosok dunia (TV disebut jendela dunia).

Sedangkan ketika kemudian muncul internet yang membentuk jaringan komunikasi

dan informasi sejagat. Tempurung kepala itupun terbalik. Akibatnya sang kodok memperoleh

kekuasaan meloncat-loncat ke seluruh dunia dengan kendaraan komputer.

Sebagai konsekuensi keberadaan cybercom, agaknya diperlukan undang-undang

hukum pidana yang mengatur jaringan internet global ata antar bangsa (international

cyberlow) untuk bekerja sama untuk melawan dampak buruk cybercom atau yang merugikan

nilai-nilai budaya sutu bangsa.

Dalam globalisasi media massa (yang di perkuat dengan kemunculan berbagai saluran

komunikasi massa yang kian canggih khususnya internet). Globalisasi media massa

cenderung mendorong perluasan aspirasi kebebasan menyatakan pendapat atau kebebasan

informasi di masing-masing negara.

Di Indonesia aspirasi kebebasan itu ingin mengutamakan pembatasan yuridis melalui

pengadilan. Namun, karena sistem yang berlaku di zaman orde baru tidak/belum

memungkinkan hal itu, maka aspirasi kebebasan itu lebih pada hiburan yang kurang sehat

justru tidak lagi sesuai dengan tuntutan sistem budaya (norma-norma agama) terjadi secara

kontroversi atau kejanggalan.

Khalayak media dalam globalisasi informasi berdiri di tengah-tengah polusi

kebudayaantanpa perlindungan karena institusi-institusi tradisional tidak lagi sanggup

berperan sebagaimana mestinya.

Arus globalisasi informasi (yang membawa nilai-nilai baru bagi Indonesia).

Globalisasi media massa dapat berdampak keresahan dan gejolak sosio cultural di masing-

masing negara. Hal itu disebabkan oleh pengaruh media global (informasi global).

58

Page 59: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Meskipun demikian, bagi bangsa Indonesia agaknya tolak ukur atau acuan dasar yang

masih bisa diandalkan untuk memahami arus globalisasi nilai(yang dibawa oleh globalisasi

media massa dan informasi) ialah nilai-nilai agama.

Pada dekade 1950-an, pemerintah di negara-negara berkembang memanfaatkan radio

siaran untuk menyebarkanpesan-pesan pembangunan, terutama bidang pertanian, yang di

tujukan kepada masyarakat pedesaan. Komunikasi pembangunan melalui radio siaran itu oleh

para ahli komunikasi dinilai efektif, terutama setelah dikembangkannya Radio Farm Forum

yang kemudian di Indonesia dikenal sebagai kelompok pendengar.

Berkembangnya Radio Farm Forum ittu adalah berkat kegiatan UNESCO yang pada

tahun 1956 menetapkan India untuk benua Asia dan Ghana benua Afrika sebagai pilot project

guna menerapkan pola Kanada sebagai negara yang pertama kali melaksanakan gagasan

Radio Farm Forum. Indonesia mengembangkan Radio Farm Forum atau kelompok

pendengar itu sejak bulan September 1969.

Apabila komunikasi melalui radio tidak menimbulkan dampak negatif pada

masyarakat, tudak demikian dengan media televisi.

Negara-negara berkembang mengoperasikan televisi siaran mulai dekade 1905-an.

Filipina memulainya pada tahun 1952, Indonesia pada tahun 1962, Malaysia dan Singapura

pada tahun yang sama, yakni tahun 1963.

Daya tarik media televisi sebagai media elektronik, setelah memasyarakatnya media

radio sifatnya aural (hanya dapat didengarkan), televisi sifatnya audio-visual (selain dapat

didengarkan, juga dapat dilihat) dan segala sesuatunya berlangsung “hidup”, seolah-olah

khalayak berada di tempat peristiwa yang disiarkan oleh pemancar televisi.

Selain menayangkan berita-berita musibah, televisi ternyata juga menjadi slauran

produksi dari beberapa karya sinematografi dan sinema elektronik, baik dalam bentuk film

maupun “live music”. Kebebasan media tv dalam menayangkan film-film yang berbau porno,

sadis atau menyangkut SARA, sering menimbulkan polemic da konflik di antara pakar-pakar

komunikasi massa, para agamawan, bahkam kaum moralis.

Kita akan melihat faktor-faktor yang berpengaruh terhadap khalayak dengan

mengulas secara sepintas penjelasan Melvin Defleur dan Sandra Ball-Rokeach tentang teori-

59

Page 60: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

teori komunikasi dan pendekatan motivasional dari model uses and gratification

(penggunaan dan pemuasan).

Teori Defleur dan Ball-Rokeach tentang pertemuan dengan Media

Pertemuan antara khalayak dan media berdasakan tiga karangka teoritis:

a. Perspektif perbedaan individual memandang bahwa sikap dan organisasi personal-

psikologis individu akan menentukan bagaimana individu memilih stimuli dari

lingkungan, dan bagaimana dia memberi makna dari stimuli tersebut.

b. Perspektif kategori sosial berasumsi bahwa di dalam masyarakat terdapat kelompok-

kelompok sosial, yang reaksinya pada stimuli tertentu cenderung sama.

c. Perspektif hubungan sosial menekankan pentingnya peranan hubungan sosial yang

informal dalam mempegaruhi reaksi orang terhadap media massa.

Sesuai dengan tujuannya, komunikasi massa mempunyai fungsi untuk memberikan

kinformasi, menghibur dan mempegaruhi. Sudah dapat dipastikan, bahwa komunikasi akan

memberikan dampak atau pengaruh terhadap pembaca, pendengar dan penontonnya. Apabila

pengaruhnya tidak ada, maka tujuan komunikasi itu sendiri tidak berjalan.

Dampak komunikasi massa, selain positif juga mempunyai dampak negatif. Pengelola

komunikasi massa dapat dipastikan tidak berniat untuk menyebarkan dampak negatif kepada

khalayaknya. Semua orang menginginkan pengaruh yang positif. Apabila terdapat dampak

negatif, bisa dikatakan sebagai efek samping. Namun efek samping itu cukup membahayakan

sendi-sendi kehidupan masyarakat banyak.

Komunikasi massa harus mempunyai efek menambah pengetahuan, mengubah sikap,

dan menggerakan perilaku kita. Efek yang terjadi pada komunikasi tersebut terdapat pada tiga

aspek. Ketiganya adalah efek kognitif, afektif, dan behavioral.

1.Efek Kognitif

Pembaca suratkabar atau majalah, pendengar radio, dan penonton televise merasa

mendapatkan pengetahuan setelah membaca, mendengar, dan menonton. Banyak ilmu

pengetahuan yang diperoleh dari komunikasi tersebut, sehingga komunikasi atau media

massa dijadikan sebagai kebutuhan utama setiap hari. Apabila media massaaa tersebut telah

60

Page 61: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

berhasil menambah wawasan atau pengetahuan, maka sudah dapat dilihat bahwa komunikasi

massa telah mempunyai pengaruh secara kognitif.

2. Efek Efektif

Komunikasi massa juga akan memberikan dampak atau efek efektif kepada

khalayaknya. Efek efektif lebih berkonotasi kepada perubahan sikap dan perasaan. Dalam

membaca berita sedih dalam majah atau suratkabar, seseorang juga terseret perasaan sedih.

Demikian juga sebaliknya, orang akan merasa gembira ketika menonton peristiwa lucu di

televise. Tidak ada orang yang merasa gembira, ketika mendengar dari radio berita jatuhnya

pesawat terbang yang mengakibatkan ratusan penumpang meniggal seketika.

3. Efek Behavioral

Setelah mendapatkan ilmu atau pengetahuan, lalu merasakan sesuatu, maka efek yang

terakhir dari komunikasi adalah berubahnya perilaku dari pembaca, pendengar, dan penonton.

Bila televisi menyebabkan anda lebih mengerti bahasa Indonesia, maka televisi telah

menimbulkan efek prososial kognitif. Bila anda membaca penderitaan orang miskin, lalu

tergerak untuk membantunya, maka itu dinamakan efek prososial efektif. Tetapi bila anda

telah mengirimkan wesel kepada penderita tersebut, maka itu disebut efek prososial

behavioral.

Lapangan dampak atau efek komunikasi massa beradapada ketiga sector tersebut,

yakni pada pengetahuan (kognitif), perasaan (afektif), dan sikap perilaku (behavioral).

Selain itu, bila ditinjau dari fungsinya media massa atau media komunikasi memiliki

pengaruh persuasif.

Apa persuasif itu? Banyak definisi yang dikemukakan: mengubah sikap dan perilaku

orang dengan menggunakan kata-kata lisan dan tertulis, menanamkan opini baru, dan usaha

yang disadari untuk mengubah sikap, kepercayaan, atau perilaku orang melalui transmisi

pesan. Maka persuasi adalah suatu proses timbale balik yang di dalamnya komunikator,

dengan sengaja atau tidak, menimbulkan perasaan responsif pada orang lain.

Dalam buku Prof. Drs. Onong Uchjana Effendy. M. A.: pengertian komunikasi

persuasif adalah komunikasi yang dilakukan agar orang lain bersedia menerima suatu paham

atau keyakinan, melakukan suatu perbuatan atau keyakinan, dan lain-lain.

61

Page 62: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

Di dalam masyarakat demokrasi, maka persuasif bukan merupakan pembujukan

terhadap seseorang ataupun suatu kelompok untuk menerima pendapat yang lain. Akan tetapi

persuasif merupakan suatu tekhnik mempengaruhi manusia dengan memanfaatkan atau

menggunakan data dan fakta psikologis dan sosiologis dari komunikasi.

Masing-masing media massa mempunyai kelebihan dan kelemahan. Namun yang

kelihatan sama adalah ciri-ciri dari komunikasi massa tersebut, sebagai berikut:

1. Komunikasi Satu Arah, di mana semua media massa tadi dilancarkan oleh sumbernya

kepada khalayak ramai tanpa dapat diresponi pada waktu bersamaan sebagaimana terjadi

pada komunikasi personal. Antara komunikator dan komunikan tidakdapat merasakan

reaksi masing-masing.

2. Komunikator pada komunikasi massa melembaga, yakni informasi yang disiarkan

bersumber dari satu lembaga, kecuali internet yang dapat disiarkan orang secara pribadi.

Sebagai komsekuansi institusi, seorang yang memiliki informasi barudapat menyiarkan

setelah bekerjasama dengan orang lain dalam lembaga tersebut. Seorang wartawan yang

telah menulis berita belum serta merta dapat menyiarkannya kepada pembacanya tenpa

dibantu oleh pekerja lain di redaksi atau percetakan.

3. Pesan pada komunikasi massa bersifat umum. Media massa tidak akan menyiarkan

informasi yang bersifat khusus seperti pesan yang hanya diperlukan seseorang atau

kelompok tertentu. Informasi yang disiarkan adalah informasi yangdiperlukan orang

banyak.

4. Media Komunikasi massa menimbulkan keserempakkan. Artinya dalam waktu yang

bersamaan, masyarakat banyak dapat mengetahi informasi secara serentak. Misalnya

siaran televisi.

5. Komunikan komunikasi massa heterogen. Media massa tidak dapat menyiarkan informasi

hanya untuk jenis orang tertentu saja. Dengan kata lain pembaca tak dapat dibatasi untuk

orang tertentu. Tetapi ia memberikan porsi untuk semua orang tanpa memandang umur,

jenis kelamin, bangsa dan siapa saja yang dapat membaca, mendengar dan menontonnya.

Dapat ditarik sebuah kesimpulan bahwa perkembangan teknologi komunikasi yang

diawali oleh penemuan alat pencetak huruf di Cina dulu, telah mendorong manusia untuk

semakin menyempurnakan sarana-sarana komunikasi yang ada. Hal ini terjadi karena setelah

ditemukannya sesuatu, pada umumnya orang-orang kemudian akan menemukan kekurangan-

62

Page 63: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

kekurangan dari sesuatu itu. Kekurangan-kekurangan inilah yang menjadi landasan pemikiran

keinginan para ilmuwan untuk menemukan teknologi komunikasi yang lebih efisien.

Kehadiran beragam sarana teknologi komunikasi memberikan efek yang beragam

pula kepada masyarakat. Adanya pengaruh-pengaruh inilah yang juga kemudian menarik

sejumlah kalangan untuk mengadakan penelitian-penelitian seputar dampak media

komunikasi, agar masyarakat tahu dan memikirkan cara penanggulangan dampak negatif

media massa guna meningkatkan fungsinya yang positif.

BAB III

PENUTUP

Kesimpulan dan Saran

Database merupakan salah satu komponen yang penting dalam sistem informasi,

karena merupakan basis dalam menyediakan informasi bagi para pemakai. Database terdiri

dari data yang akan digunakan atau diperuntukkan terhadap banyak user, dari masing-

masing user akan menggunakan data tersebut sesuai dengan tugas dan fungsinya.

Jadi, mau apapun bidang dan ruang lingkupnya seperti ekonomi, manajemen, dan

psikologi pastilah membutuhkan database ini yang dirasakan sangat bermanfaat. Contohnya

saja jika dalam bidang psikologi dapat mencari nama mahasiswa psikologi dari nomor npm

63

Page 64: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

dan dapat mencari mata kuliah dari nomor kode mata kuliah. Sehingga para pengguna pun

dengan mudah dan cepat dalam mencari informasi tersebut.

Secara garis besar suatu sistem sirkulasi pengolahan data terdiri dari pengumpulan

data, pemrosesan , dan distribusi. Terjadinya pemekaran jenis-jenis media sebagai akibat

kemajuan tekhnologi komunikasi dan informasi yang luar biasa, globalisasi media pun

meningkat dalam kualitas jaringan internet global (cybercommunication) telah menciptakan

sebuah jalan raya yang syarat informasi yang amat luas dan seakan-akan tidak berujung

(information super haigway) komunikasi internet cenderung menjadi sebuah jenis media

massa baru, karena penggunaan internet sudah massal.

Terjadinya pemekaran jenis-jenis media sebagai akibat kemajuan tekhnologi

komunikasi dan informasi yang luar biasa, globalisasi media pun meningkat dalam kualitas

jaringan internet global (cybercommunication) telah menciptakan sebuah jalan raya yang

syarat informasi yang amat luas dan seakan-akan tidak berujung (information super haigway)

komunikasi internet cenderung menjadi sebuah jenis media massa baru, karena penggunaan

internet sudah massal.

Dapat ditarik sebuah kesimpulan bahwa perkembangan teknologi komunikasi yang

diawali oleh penemuan alat pencetak huruf di Cina dulu, telah mendorong manusia untuk

semakin menyempurnakan sarana-sarana komunikasi yang ada. Hal ini terjadi karena setelah

ditemukannya sesuatu, pada umumnya orang-orang kemudian akan menemukan kekurangan-

kekurangan dari sesuatu itu. Kekurangan-kekurangan inilah yang menjadi landasan pemikiran

keinginan para ilmuwan untuk menemukan teknologi komunikasi yang lebih efisien.

Kehadiran beragam sarana teknologi komunikasi memberikan efek yang beragam

pula kepada masyarakat. Adanya pengaruh-pengaruh inilah yang juga kemudian menarik

sejumlah kalangan untuk mengadakan penelitian-penelitian seputar dampak media

komunikasi, agar masyarakat tahu dan memikirkan cara penanggulangan dampak negatif

media massa guna meningkatkan fungsinya yang positif.

64

Page 65: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

DAFTAR PUSTAKA

Stallings, W. Data and Computer Communications, Macmillan Publishing Company, 1985.

Sudiman.2007.teknologi informasi dan komunikasi.Jakarta:Depdiknas.

Syamsuardi.2004.teknologi informasi dan komunikasi.yudistira.

Gene J. Koprowski. "Instant Messaging Grew By Nearly 20 Percent in 2005."

TechNewsWorld. http://www.technewsworld.com/story/47270.html

Juan Carlos Perez. "AIM Plug-In IDs Users' Locations." Network World.

http://www.networkworld.com/news/2007/031907-aim-plug-in-ids-users.html

65

Page 66: dwypoalpti1xg.files.wordpress.com  · Web viewDatabase (basis data) adalah kumpulan file-file yang mempunyai kaitan antara satu file dengan file yang lain sehingga membentuk data

http://id.shvoong.com/social-sciences/communication-media-studies/2068236-pengertian-

database-menurut-para-ahli/#ixzz1InhJu4hg

http://zamrishabib.wordpress.com/2008/11/13/sejarah-perkembangan-teknologi-komunikasi-

bag-dua/

http://www.uspto.gov/web/office/com/501/foia/ttab/descum/2006/16jan06.pdf

http://searchstorage.techtarget/com/tip/0,289483.sid5-gci906152,00.html

http://www.staff.gunadarma.ac.id/pengantar-basisdata.html

http://www.scribd.com/doc/30914906/Pengertian-Database

http://www.akonix.com/press/releases-detail.asp?id=130

http://www.multicians.org/thvv/mail-history.html

http://www.anneahira.com/sejarah-email.htm

http://www.glinklives.org/qlink-old/list1.jpg

http://www.Pidgim.im/index.php?id=177

http://tgaagllekamoii.blogspot.com

66