7
TUGAS PUSKESMAS USAHA KESEHATAN SEKOLAH (UKS) Disusun Oleh: Annisa Nurfitriana 10310052 1

UKS

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Usaha Kesehatan Sekolah

Citation preview

Page 1: UKS

TUGAS PUSKESMASUSAHA KESEHATAN SEKOLAH (UKS)

Disusun Oleh:Annisa Nurfitriana

10310052

FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS MALAHAYATIKEPANITERAAN KLINIK SENIOR (KKS) BAGIAN

KESEHATAN MASYARAKATUPTD PUSKESMAS CIPEDES

TASIKMALAYA2015

1

Page 2: UKS

1. Apa pengertian Usaha Kesehatan Sekolah (UKS)?

Menurut Departemen Kesehatan RI: UKS adalah usaha kesehatan masyarakat

yang dijalankan di sekolah-sekolah dengan anak didik beserta lingkungan

hidupnya sebagai sasaran utama. UKS merupakan wahana belajar dan mengajar

untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat dan selanjutnya membentuk

perilaku hidup sehat, yang pada akhirnya akan menghasilkan derajat kesehatan

yang optimal.

Menurut Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, UKS adalah upaya

membina dan mengembangkan kebiasaan hidup sehat yang dilakukan secara

terpadu melalui program pendidikan dan pelayanan kesehatan di sekolah,

perguruan agama serta usaha-usaha yang dilakukan dalam rangka pembinaan dan

pemeliharaan kesehatan di lingkungan sekolah.

2. Apa tujuan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS)?

Tujuan UKS Tujuan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) adalah untuk

meningkatkan mutu pendidikan dan prestasi belajar peserta didik dengan

meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat serta derajat kesehatan peserta

didik dan menciptakan lingkungan yang sehat, sehingga memungkinkan

pertumbuhan dan perkembangan yang harmonis dan optimal dalam rangka

pembentukan manusia Indonesia seutuhnya.

Sedangkan secara khusus tujuan UKS adalah untuk memupuk kebiasaan

hidup sehat dan mempertinggi derajat kesehatan peserta didik yang di dalamnya

mencakup:

a. Memiliki pengetahuan, sikap, dan keterampilan untuk melaksanakan

prinsip hidup sehat, serta berpartisipasi aktif di dalam usaha peningkatan

kesehatan di sekolah dan di perguruan agama, di rumah tangga, maupun

di lingkungan masyarakat

b. Sehat, baik dalam arti fisik, mental, sosial maupun lingkungan

c. Memiliki daya hayat dan daya tangkal terhadap pengaruh buruk,

penyalahgunaan narkoba, alkohol dan kebiasaan merokok serta hal-hal

yang berkaitan dengan masalah pornografi dan masalah sosial lainnya.

2

Page 3: UKS

3. Siapa saja yang menjadi sasaran Usaha Kesehatan Sekolah (UKS)?

Sasaran UKS/M dalam Peraturan Bersama ini meliputi:

a. Peserta didik

b. Pendidik

c. Tenaga kependidikan

d. Masyarakat sekolah

Sasaran pembinaan dan pengembangan UKS meliputi:

a. Sasaran Primer: peserta didik

b. Sasaran Sekunder: guru, pamong belajar/ tutor, komite sekolah/orang tua,

pengelola pendidikan dan pengelola kesehatan, serta TP UKS disetiap

jenjang

c. Sasaran Tertier: Lembaga pendidikan mulai dari tingkat prasekolah

sampai pada sekolah lanjutan tingkat atas, termasuk satuan pendidikan

luar sekolah dan perguruan agama beserta lingkungannya.

4. Sebutkan tujuh program Usaha Kesehatan Sekolah (UKS)

a. Penjaringan

b. Imunisasi 1

c. Imunisasi 2

d. Pembinaan kesehatan lingkungan

e. Pembinaan warung hidup dan apotek hidup

f. Penyuluhan

g. Pembinaan dan penataran dokter kecil

Kegiatan pokok UKS dilaksanakan melalui trias UKS yang meliputi:

a. Pendidikan kesehatan

1) Meningkatkan pengetahuan, perilaku, sikap, dan keterampilan untuk

hidup bersih dan sehat

2) Penanaman dan pembiasaan hidup bersih dan sehat serta daya

tangkal terhadap pengaruh buruk dari luar

3) Pembudayaan pola hidup sehat agar dapat diimplementasikan dalam

kehidupan sehari-hari.

3

Page 4: UKS

b. Pelayanan kesehatan

1) Stimulasi Deteksi dan Intervensi Dini Tumbuh Kembang (SDIDTK)

2) Penjaringan kesehatan dan pemeriksaan kesehatan berkala

3) Pemeriksaan dan perawatan gigi dan mulut

4) Pembinaan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)

5) Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3K) atau Pertolongan

Pertama Pada Penyakit (P3P)

6) Pemberian imunisasi

7) Tes kebugaran jasmani

8) Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN)

9) Pemberian tablet tambah darah

10) Pemberian obat cacing

11) Pemanfaatan  halaman  sekolah  sebagai  Taman  Obat  Keluarga

(TOGA) atau apotek hidup

12) Penyuluhan kesehatan dan konseling

13) Pembinaan dan pengawasan kantin sehat

14) Informasi gizi

15) Pemulihan pasca sakit

16) Rujukan kesehatan ke puskesmas atau rumah sakit

c. Pembinaan lingkungan sekolah sehat.

1) Pelaksanaan kebersihan, keindahan, kenyamanan, ketertiban,

keamanan, kerindangan, dan kekeluargaan (7K)

2) Pembinaan dan pemeliharaan kesehatan lingkungan termasuk bebas

asap rokok, pornografi, narkotika psikotropika dan zat adiktif

lainnya (NAPZA), dan kekerasan

3) Pembinaan kerja sama antar masyarakat sekolah.

4

Page 5: UKS

5. Sebutkan imunisasi apa saja yang diberikan di sekolah?

Imunisasi di sekolah merupakan salah satu kegiatan UKS yang sering di kenal

dengan BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah). BIAS dilakukan setiap tahun pada

bulan Agustus untuk imunisasi campak dan November untuk imunisasi DT dan

Td. Pelayanan imunisasi di sekolah dikoordinir oleh Tim Pembina (TP) UKS.

Imunisasi yang diberikan adalah:

a. Imunisasi Campak untuk siswa/i kelas 1 SD/MI/SLB

b. Imunisasi DT (Difteri Tetanus) untuk siswa/i kelas 1 SD/MI/SLB

c. Imunisasi Td untuk siswa/i kelas 2 dan 3 SD/MI/SLB

Perbedaan vaksin DT dan Td adalah kandungan dalam Vaksin Difteri Tetanus

(DT) memiliki toksoid difteri yang lebih tinggi yaitu 20 Lf dan kandungan toxoid

tetanus murni 7,5 Lf. Sedangkan Vaksin Td  memiliki kandungan toksoid difteri

dengan dosis lebih rendah sepersepuluh  dari vaksin DT yaitu difteri 2 Lf,

sedangkan kandungan toksoid tetanus berjumlah sama 7,5 lf, dengan ukuran tiap

dosisnya sama 0,5 ml.

Jika Vaksin DT ditujukan untuk bayi  usia 2, 4, 5, dan 15-18 bulan sedangkan

vaksin Td diberikan sebagai imunisasi ulangan (booster) kepada anak-anak usia 7

tahun ke atas. Vaksin Td harus diberikan ulangan karena berdasarkan dari

penelitian membuktikan adanya penurunan kekebalan sesudah kurun waktu

tertentu, sehingga perlu penguatan pada usia anak.

6. Siapakah yang menjadi sasaran program penjaringan UKS?

Program penjaringan UKS bertujuan sebagai screening dan yang menjadi

sasaran adalah semua peserta didik baru baik di tingkat TK, SD, SMP dan SMA.

5