Tugas Five Star

Embed Size (px)

Citation preview

Di era yang sangat menuntut professionalisme yang sangat tinggi profesi seorang dokter kerap kali menjadi sorotan masyarakat. Posisi seorang dokter di mata masyrakat memilki peran ganda. Kemampuan seorang dokter bukan hanya sebagai orang dapat mengobati atau hanya sekedar memberikan resep kepada pasiennya tetapi posisi seorang dokter juga harus berperan sebagai agent of change terhadap setiap kehidupan yang berada di sekitarnya. Melihat kenyataan tersebut maka hadirlah wacana mengenai five star dokter atau yang kita kita kenal sebagai dokter bintang lima. Five star dokter disini bukan hanya dokter yang hanya bisa memeriksa tetapi juga memiliki kemampuan lain yang sangat bermanfaat bagi lingkungan sekitarnya. Adapun fivestar dokter tersebut ialah: Care Provider Sebagai bagian dari keluarga, sebagai pelaksana pelayanan kedokteran komprehensif, terpadu, berkesinambungan, pada pelayanan dokter tingkat pertama; sebagai pelapis menuju ke pelayanan kedokteran tingkat kedua. Untuk bagian yang pertama terlihat peranan dokter pada tingkat dasar yakni berusaha membantu pasiennya untuk bisa sembuh dari penyakitnya. Seorang dokter harus memastikan bahwa pasiennya sudah mendapatkan perlakuan sesuai dengan urutan akuratif,preventif,dan rehabilitatif. Dan tentu memastiakn bahwa pelayanan ataupun perlakuan yang sudah diberikan merupakan pelayanan berkualitas tinggi. Decision Maker Sebagai penentu pada setiap tindakan kedokteran, dengan memperhatikan semua kondisi yang ikut mempengaruhinya. Setelah memperhatikan kondisi pasiennya seorang dokter berperan sebagai pengambil keputusan dengan memperhatikan setiap diagnosa yang sudah didapatkan. Dari setiap kemungkinan yang sudah ada seorang dokter harus mampu menentukan pihan yang harus diambil sebagai tindakan selanjutnya. Communicator Sebagai pendidik, penyuluh, teman, mediator dan sebagai penasehat keluarga dalam banyak hal dan masalah: gizi, narkoba, keluarga berencana, seks, HIV, AIDS, sters, kebersihan, pola hidup sehat, olah raga, olah jiwa, kesehatan lingkungan. Peran yang selanjutnya ini seorang dokter dituntut untuk memilki pengetahuan yang luas. Tidak hanya menyangkut masalah-masalah lain yang menyangkut kehidupan sosial yang berada

disekita dokter itu sendiri. Terkait dengan berbagai gaya kehidupan yang timbul di masyarakat seperti diet yang seimbang,kepastian keselamatan dalam bekerja,penghargaan terhadap lingkungan serta hal-hal lain yang menyangkut dengan dunia kesehatan. Harus disadari bahwa kebanyakan bagian dari masyarakat sudah mulai menyingkirkan resikoresiko yang hadir jika menyepelekan kesehatan karena tingkah laku mereka sendiri,disinilah peran dokter itu nsendiri untuk mensosialisasikannnya dan disitulah terlihat poeran dokter sebagai seorang communicator. Community Leader Membantu mengambil keputusan dalan ikhwal kemasyarakatan, utamanya kesehatan dan kedokteran keluarga, sebagai pemantau, penelaah ikhwal kesehatan dan kedokteran keluarga. Dokter mengambil peranan penting dalam pengambilan keputusan bukan hanya menyangkut masalah-masalah kesehatan tetapi juga menyangkut masalah sosial kemasyarakatan lainnya. Masih sering kita temukan kenyataan di daerah-daerah bahwa posisi seorang dokter mendapatkan penghargaan yang sangat tinggi dimata masyarakat. Banyak bagian dari masyarakat mengkonsultasikan berbagai masalah di dalamnya kepada seorang dokter walaupun permasalahan tersebut tidak ada sama sekali kaitannya dengan dunia kesehatan. Hal ini membuktikan bahwa posisi seorang dokter masih dipercaya sebagai sebuah posisi yang sakral dalam sebuah lingkungan masyarakat. Manager Ia berkemampuan untuk berkolaborasi dalam kemitraan, dalam ikhwal penanganan kesehatan dan kedokteran keluarga. Untuk mengkolaborasikan kemampuan dokter-dokter sebelumnya dibutuhkan kemampuan managerial skill. Hal ini diperluakn untuk mengkondisikannya ke arah yang lebih baik. Kemampuan managerial ini juga dapat menggabungkan metode lam dan metode baru sehingga dapat bersinkronisasi.sehingga untuk penyelesaian masalah-masalah ntertentu dapat lebih maksimal.Di University of Califonia at Irvine, Medical Center, Medical Group, Dokter keluarga, "the five star doctors" (dokter keluarga di Amerika Serikat biasanya berbasis hospital) dilukiskan sebagai: para dokter yang bekerja dan terlatih khusus untuk pelayanan kedokteran tingkat pertama (front lines) dalam hal-hal pencegahan, diagnosis dan pengobatan. Mereka adalah para dokter yang pandai-cerdas, senantiasa mendengarkan

dengan seksama, mengerti akan ucapan, keinginan dan keluhan pasiennya. Mereka dapat bercakap-cakap dalam bahasa pasiennya dalam suasana kekeluargaan dan senantiasa siap melayani kebutuhan pasiennya. Baik dalam keadaan sehat maupun dalam keadaan sakit. Mereka dapat merujuk pasiennya ke pelayanan dokter tingkat kedua, pada saat yang tepat atau atas kehendak pasiennya. Mereka bekerja dengan sistem pencatatan dokter yang baik, mempunyai staf yang terlatih untuk hal-hal demikian. Demikian dokter keluarga di dalam sistem ini, diharapkan dapat menjadi "ujung tombak" dalam sistem pelayanan kedokteran yang berhadapan langsung dengan masyarakat yang membutuhkan pelayanan kedokteran tingkat pertama, dan pada saat yang tepat bekerja sama dengan pelayanan kedokteran tingkat kedua. Tugas, fungsi dan wewenang di atas dijabarkan dalam bentuk kompetensi-kompetensi (competency-based), yang dimiliki oleh mereka masing-masing dalam suatu sistem pendidikan yang terancang dan terencana. Sesungguhnya apa yang saya lukiskan ini merupakan sistem dokter keluarga generik, yang tidak dapat dipisahkan dengan sistem atau sub sistem lain yang ikut mempengaruhinya. Seperti sistem pendanaan yang cukup rumit dan unik, sistem pendidikan kedokteran dan sistem lain seperti yang dilukiskan di dalam the Mandala of Health. Peran masyarakat termasuk perwakilannya di DPR dan DPRD, peran profesi, institusi pendidikan kedokteran dan peran pemerintah sangat banyak mempengaruhi terwujudnya/terbentuknya kesisteman ini dengan terencana dan nyata. Di dalam kesisteman inilah "the five star doctor" itu berpamrih/berdedikasi dalam dan dengan kemartabatannya itu.