Summary Kasus Loctite Company.docx

  • Upload
    rifki

  • View
    333

  • Download
    71

Embed Size (px)

DESCRIPTION

kasuas Loctite

Citation preview

Summary Kasus Loctite Company

Loctite company didirikan pada tahun 1953 di Hartford, merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang specialty chemical, berspesialisasi dalam produk sealant dan adhesive, produk nya berupa cianoacrylat, dan anerobic sealant yang disebut locitte, dimana Jose Monteiro sebagai General Manager di Mexico.

Untuk dapat berkompetisi secara global, perusahaan membutuhkan orang orang yang berkualitas untuk mengahadapi kompetisi global, terlebih loctite merupakan perusahaan baru di Mexico, dan dengan demikian untuk merekrut orang- orang yang kompeten, perusahaan harus menetapkan sistem kompensasi yang tepat.

Perusahaan locitte merupakan perusahaan yang tergolong dalam 18 besar pertumbuhan EPS sebesar 22.4%, yang membanggakan karena memiliki diversity without diversification yang memungkinkan perusahaan terus tumbuh walaupun dalam keadaan ekonomi yang sulit, elemen diversity tersebut terdiri dari : Geographic End User Market Product Usage Product Diversity

Perusahaan beroperasi di 4 wilayah yaitu : Amerika Utara, Eropa, Amerika Latin, dan Asia/ Paciffic

Karena produk locitte memiliki banyak pesaing, sehingga produknya mudah disubstitusi, sehingga untuk mengatasi hal ini, locitte memberikan pelayanan superior kepada pelanggan nya.

Loctites Mexican Subsidiary

Kantor cabang dari Loctite company beroperasi secara fungsional, semua karyawan adalah warga Negara mexico, kecuali Louis Riquelme controller dari Argentina dan Jose Montero, GM dari Portugal.Fungsi penjualan dibagi dalam 2 area yaitu Industrial dan Permatex.Industrial Sales Forces melapor kepada Larry Goldsmith terdiri dari 2 grup terpisah, yaitu menjual product ke OEM dan melalui distributor MRO. Permatex sales force melapor kepada Victor Morenno, menjual produk secara langsung kepada distributor dan retailer. Dimana salespeople tidak memiliki wewenang menetapkan harga, namun harga ditetepakan oleh Jose Monteiro, aktivitas kerja dari masing masing sales people bervariasi.

Spesifikasi dari produk loctite dipengaruhi oleh manajer engineering, production, atau maintenance.

Performance- Dependent Compensation Pemberian komisi dan bonus kepada Sales people dan Manajer, berdasarkan kinerja individual.

1. Profit Sharing

Seluruh perusahaan di Mexico diharuskan untuk mendistribusikan sebesar 10% dari income seteleh pajak, kepada karyawan berdasarkan hari kerja, Jose memepertimbangkan pembayaran profit sharing untuk insentif agar karyawan dapat berkontribusi lebih kepada perusahaan.

2. Salary Increases

Gaji karyawan akan meningkat setiap 6 bulan, dasar peningkatan gaji ditentukan secara subjective oleh atasan karyawan tersebut.

Masalah yang terjadi berkaitan dengan high compensation level, di mana ketika karyawan loctite menerima training dan pengalaman lebih, maka hal tersebut memungkinkan mereka memiliki peluang untuk berhenti dari perusahaan, untuk memperoleh posisi yang lebih menguntungkan bagi mereka di perusahaan lain.

Incentive Compensation Plan

Loctite menawarkan insentif yang berebeda untuk setiap sales people, sales manager, firstline manager dan general manager.

A. Sales People

Komisi penjualan didesain untuk mendorong salespeople untuk berkontribusi lebih. Terdapat kecendrungan bahwa mereka akan menyukai bekerja apabila kompensasi tersebut sesuai bagi mereka. Pembayaran dilakukan dengan cara bimonthly basis daripada tahunan seperti yang diterapkan di US dengan pertimbangan Mexico merupakan less mature market daripada US.Besarnya komisi yang diterima bergantung pada level partumbuhan penjualan seperti dalam table 1. Komisi yang diberikan dihitung berdasarkan sales bukan gross margin seperti yang diterapkan di US karena subsidiary belum memiliki sistem cost accounting yang bagus. Masalah pertama adalah proses produksi di Mexico relative baru sehingga standar produksinya belum akurat. Masalah kedua adalah transfer price produk yang dibeli Mexico dari subsidiary US yang lain telah mengandung unsur margin di dalamnya.

Salespeople juga memenuhi syarat untuk empat bentuk pembayaran yang lain:1. Commission on house account salesDibayar dengan lower rate yang mencerminkan lack of control salesperson terhadap penjualan.2. New orderSetiap new order diberikan extra commission 2%.3. Achievement of SOP targetsSOP performance dievaluasi setiap quartal dan tiap kuarter dibayarkan ones month salary. SOP bonus biasanya sebesar 2/3 dari gaji bulanan.4. Top performaceTiap tahun top OEM dan MRO salespeople diberikan vacation trip.

Tidak ada batasan jumlah kompensasi yang dapat diterima salesperson karena tergantung kondisi ekonomi.

B. Sales ManagerKomisi dan SOP bonus untuk sales manager hampir sama dengan sales people. Pembayaran komisi didasarkan pada pertumbuhan penjualan tahun sebelumnya, tetapi marginal rate untuk pembayarannya lebih rendah daripada yang disediakan untuk salespeople. Pembayaran dibuat setiap kuartal dan tak ada batasan yang dapat diraih tetapi sales manager yang sukses umumnya mendapatkan komisi sebesar 60-80% dari gajinya. Sales manager juga mendapatkan satu kali gaji untuk SOP performancenya.

C. First-line ManagerInsentive payment dibuat untuk laporan manajer secara langsung kepada GM berdasarkan kinerja di area spesifik SOP pada masing-masing area tanggung jawabnya.

D. General ManagerAnnual bonus didasarkan pada sales dan profit performance seperti yang dibandingkan dengan rencana tahunan, baik diukur dalam moneter maupun kinerja dalam area kuncinya. Bila Mexican Sub mencapai annual profit dan annual salesnya, Jose akan mendapatkan cash bonus sebesar 40% dari gajinya. Bila tidak sesuai dengan rencana tidak ada bonus yang didapat. Bila financial plan tercapai tapi beberapa atau keseluruhan target kinerja tidak tercapai bonus akan hilang hingga 25%. Apabila subsidiarys performance melebihi substantial margin, Jose akan diberikan bebrapa stock option yang dapat diexecise dalam periode 5-10 tahun.

Competition Among Salespeople In Mexico City Terrirtories

Di tahun 1992 timbul masalah di Mexico City area, area dibagi dalam 4 teriories geographic yang relative kecil. Penurunan penjualan menyebabkan sulitnya mengintegrasikan system territorial. Locitte menggunakan 12 distributor utama di Mexico City area, dan distributor memiliki kebebasan untuk menjual dimana pun, namun untuk melakukan travelling diluar territory nya, sales people menghabiskan uang dan waktu.

Daniel Rivera, OEM salesman di Mexico City Territory, beliau mengungkapakan bahwa system bonus tidak lagi memberikan motivasi pada karyawan, karena apabila karyawan ingin mendapatkan bonus mereka harus mencapai target 3300 Lt/ Kg dan tantangan lainnya yaitu adanya pesaing yang menjual at lower prices, perusahaan juga menghadapi persaingan dengan perusahaan yang tergolong big company yaitu : Black and Decker, Hewlett Packard, dan General Electric. Ketika customer mengurangi pembeliannya, kemudian competitor menurunkan harga, dan distributor menjadi saling berkompetisi untuk mendapatkan higher bonus dan menjadi tidak loyal.

Dalam hal ini Javier Maroon, OEM sales manager di Mexico City berkomentar bahwa diri nya merasa bahwa system incentive sudah cukup baik dan dapat memotivasi salespeople untuk menjual produk kepada pelanggan. Menurut pendapatnya sistem insentive yang ada sudah bagus karena memotivasi salespeople umtuk menjual dan melayani customer lamanya karena apabila customer lamanya tidak dilayani maka akan diambil oleh pesaingnya. Tetapi memang benar bahwa disisi lain akan kehilangan salespeoplenya.