107
SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH PERTAMA KOTA YOGYAKARTA HALAMAN JUDUL Disusun Oleh: N a m a NIM : Ridho Akbar Dermawan : 13523135 JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA 2018

SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

  • Upload
    others

  • View
    5

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN

SEKOLAH MENENGAH PERTAMA

KOTA YOGYAKARTA

HALAMAN JUDUL

Disusun Oleh:

N a m a

NIM

: Ridho Akbar Dermawan

: 13523135

JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI

UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA

2018

Page 2: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

ii

HALAMAN PENGESAHAN DOSEN PEMBIMBING

Page 3: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

iii

HALAMAN PENGESAHAN DOSEN PENGUJI

Page 4: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

iv

HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN TUGAS AKHIR

Page 5: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

v

HALAMAN PERSEMBAHAN

Alhamdulillahirobbil’alamin, puji syukur kupanjatkan kepada Allah SWT dan Nabi

Muhammad SAW atas segala limpahan karunia yang engkau berikan kepada hamba. Tugas

akhir ini saya persembahkan untuk orang-orang terkasih:

• Kedua orangtua saya, Bapak Sahrial dan Ibu Ida Sulistyaningsih yang selalu

membimbing dan memberikan doa serta semangat buat saya dengan tak pernah Lelah

mendidik saya untuk mencari ilmu, belajar, ibadah dan berdoa.

• Adik-adik saya, Muhammad Irfan Maulana dan Rizki Faturrahman.

• Untuk Iga Umari, Luthfi Anggi Kurniawan, Dodi Ahmad Shahrudin, Anugrah syauqi

Yanuar, Bryan Yudho Haryono, Alfandya, Fikri Abdillah Fakhrudin, Novendra Yoga

Saputra, Aulia Ahmad Urfan Setya Putra, Batari Gita, Muhammad Hafiz Shiddiq,

Nadya Aulia, Heldi Saputra, yang selalu menemani, memberi semangat demi

kelancaran tugas akhir saya.

• Tim SIA 2 yang banyak membantu dalam pengerjaan tugas akhir ini, Mia, Noven,

Nadya, Hafiz dan Anggrek.

• Alamamater saya, Universitas Islam Indonesia

Page 6: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

vi

HALAMAN MOTO

“Bahwa tiada yang orang dapatkan, kecuali yang ia usahakan. Dan bahwa usahanya akan

kelihatan nantinya”

-(Q.S. An Najm Ayat 39-40)-

“Jadikanlah sabar dan sholat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang

yang sabar”

-(Q.S. Al- Baqarah Ayat 153)-

“Musuh yang paling berbahaya diatas dunia ini adalah penakut dan bimbang. Teman yang

paling setia, hanyalah keberanian dan keyakinan yang teguh”

-Andrew Jackson-

Page 7: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

vii

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb

Alhamdulillahirobbil’alamin. Puji serta syukur kehadirat Allah SWT atas segala

nikmat, karunia dan hidayah-Nya sehingga Tugas Akhir yang berjudul “Sistem Informasi

Kepegawaian Sekolah Menengah Pertama Kota Yogyakarta” dapat selesai dengan baik.

Sholawat serta salam penulis haturkan kepada Nabi Muhammad SAW yang telah

mengajarkan umatnya untuk berakhlakul karimah.

Skripsi ini disusun untuk memenuhi syarat untuk memperoleh Sarjana Komputer

(S.Kom) pada jurusan Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam

Indonesia. Peneliti menyadari bahwa dalam pengimplementasian sistem dan penyusunan

laporan tak lepas dari ilmu, dukungan, bimbingan, dan doa dari berbagai pihak. Sehingga

pada kesempatan ini , penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada:

1. Bapak Nandang Sutrisno, SH., M.Hum, LIM, PhD., selaku Rektor Universitas

Islam Indonesia

2. Bapak Dr. Drs. Imam Djati Widodo, M.Eng. Sc., selaku Dekan Fakultas Teknologi

Industri, Universitas Islam Indonesia.

3. Bapak Hendrik, S.T., M.Eng., selaku Ketua Jurusan Teknik Informatika, Fakultas

Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia

4. Ibu Lizda Iswari, S.T., M.Sc., selaku dosen pembimbing I yang membantu penulis

dalam memberikan pengarahan dan masukan dalam menyelesaikan tugas akhir ini.

5. Ibu Nur Wijayaning Rahayu, S.Kom., M.Cs., selaku dosen pembimbing II yang

telah membimbing dan memberikan ilmu untuk pengerjaan tugas akhir ini.

6. Ibu Novi Setiani, S.T., M.T., yang telah memberikan pengarahan untuk melakukan

pengujian sistem kepada sekolah.

7. Bapak Hanson Prihantoro Putro., S.T., M.T., yang telah memberikan pengarahan

dalam menyelesaikan tugas akhir ini.

8. Segenap dosen Teknik Informatika yang telah memberikan ilmu dan mengajarkan

banyak hal kepada penulis.

9. Kedua orang tua yang penulis cintai, Bapak Sahrial dan Ibu Ida Sulistyaningsih

yang telah memberikan dukungan, doa dan segalanya

10. Tim SIA I, Mas Ryan, Mbak Sarah, Mbak Shela, dan Mbak Yuniar yang telah

melakukan penelitian dan membuat rancangan sistem ini.

Page 8: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

viii

11. Tim SIA 2, Mia, Noven, Nadya, Hafiz dan Anggrek. Yang banyak membantu

penulis dalam menyelesaikan tugas akhir ini

12. Keluarga besar Teknik Informatika 2013 Eternity atas dukungan dan pengalaman

dalam hidup penulis

13. Teman-teman semua yang membantu penulis dan selalu berusaha ada untuk

penulis, Terima kasih

Penulis menyadari bahwa masih terdapat kekurangan dalam penyusunan tugas akhir ini.

Oleh karena itu, penulis mengharapkan saran dan kritik yang membangun untuk bekal di masa

mendatang. Mohon maaf atas keterbatasan penulis. Semoga apa yang telah dihasilkan dapat

memberikan manfaat.

Wassalamualaikum Wr.Wb.

Yogyakarta, 8 Februari 2018

( Ridho Akbar Dermawan )

Page 9: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

ix

SARI

Sistem Informasi Kepegawaian dibutuhkan karena minimnya pengelolaan data pegawai

oleh pihak sekolah. Sistem yang digunakan untuk mendukung pendataan dan penyimpanan data

pegawai saat ini bisa dikatakan nyaris tidak terpakai secara optimal. Mulai dari pendataan

manual, hingga pendataan secara digital yang terpisah dan tidak efisien untuk dioperasikan.

Untuk mempermudah hal tersebut, diperlukan pembuatan Sistem Informasi Kepegawaian

berbasis web sehingga sistem ini dapat memenuhi kebutuhan sekolah dalam hal pendataan

pegawai.

Pada saat ini, proses pendataan pegawai di SMP yang menjadi objek penelitian sebelumnya

oleh Ryan Restyawan (2017) masih semi manual menggunakan Microsoft Excel ataupun

Microsoft Word. Pendataan pegawai seperti itu, masih rentan terjadi adanya kesalahan dan

memakan banyak waktu dalam melakukan pendataan. Tersedianya sistem informasi

kepegawaian dinilai sangat penting sebagai alat bantu untuk melakukan pendataan pegawai

yang ada disekolah tersebut, sehingga pembuatan laporan kepada pemilik yayasan ataupun

dinas pendidikan semakin mudah. Saat ini memang telah tersedia Sistem Informasi Sekolah

baik gratis maupun berbayar, namun kebanyakan tidak sesuai dengan apa yang sekolah

perlukan.

Pengujian sistem dilakukan dengan menggunakan metode Usability Testing untuk

mengetahui kualitas sistem dari sisi pengguna. Pengujian dilakukan pada empat Sekolah

Menengah Pertama di Kota Yogyakarta dan Kabupaten Sleman yaitu SMP Negeri 5

Yogyakarta, SMP Negeri 8 Yogyakarta, SMP Piri Ngaglik dan MTs Pandanaran. Pengujian

dilakukan sebanyak dua kali. Perhitungan kuesioner usability menggunakan metode System

Usability Scale.

Kata kunci: Sistem Informasi Kepegawaian, Pendataan Pegawai, Usability Testing,

Sekolah menengah pertama.

Page 10: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

x

GLOSARIUM

Activity Diagram Diagram yang menunjukan aliran suatu aktivitas

Dashboard Sebuah tampilan visual dari informasi penting yang

ditampulkan dalam satu layer agar dapat dilihat secara sekilas

untuk mencapat satu tujuan atau lebih.

Entity Relation Diagram Diagram untuk menjelaskan hubungan antar entitas pada

basisdata

NIP Nomor Induk Pegawai

NISN Nomor Induk Siswa Nasional

NUPTK Nomor Unik Pendidik dan Tenaka Kependidikan

Prototype Gambaran awal atau contoh tampilan sistem yang akan

dibangun

System Usability Scale Suatu metode pengujian sistem dari sisi pengguna

TMT Capeg Terhitung Masa Tugas Calon Pegawai

Use Case Diagram Diagram yang menggambarkan kasus

Page 11: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

xi

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ........................................................................................................ i HALAMAN PENGESAHAN DOSEN PEMBIMBING ...................................... ii HALAMAN PENGESAHAN DOSEN PENGUJI .............................................. iii HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN TUGAS AKHIR ............................ iii

HALAMAN PERSEMBAHAN ............................................................................ v HALAMAN MOTO ............................................................................................. vi KATA PENGANTAR ......................................................................................... vii SARI ..................................................................................................................... ix GLOSARIUM ....................................................................................................... x

DAFTAR ISI ................................................................................................................... xi

DAFTAR TABEL ......................................................................................................... xiii DAFTAR GAMBAR .................................................................................................... xiv

BAB I PENDAHULUAN ..................................................................................... 1 1.1 Latar Belakang ...................................................................................................... 1 1.2 Rumusan Masalah ................................................................................................. 2 1.3 Batasan Masalah .................................................................................................... 2

1.4 Tujuan Penelitian ................................................................................................... 3 1.5 Manfaat Penelitian ................................................................................................. 3

1.6 Metodologi Penelitian ........................................................................................... 3 1.7 Sistematika Penulisan ............................................................................................ 4 BAB II LANDASAN TEORI .............................................................................. 5

2.1 Sistem Informasi .................................................................................................... 5

2.2 Sistem Informasi Akademik .................................................................................. 5 2.3 Sistem Informasi Kepegawaian ............................................................................. 6 2.4 Review Sistem Sejenis .......................................................................................... 7

2.4.1 JIBAS ......................................................................................................... 7 2.4.2 SISKO ...................................................................................................... 10

2.4.3 SIAS ......................................................................................................... 11 2.5 Kesimpulan Fitur ................................................................................................. 13

BAB III METODOLOGI .................................................................................... 14 3.1 Identifikasi Masalah ............................................................................................ 14 3.2 Analisis Kebutuhan ............................................................................................. 14

3.2.1 Analisis Kebutuhan User ......................................................................... 14 3.2.2 Analisis Kebutuhan Masukan .................................................................. 16

3.2.3 Analisis Kebutuhan Proses. ..................................................................... 16 3.2.4 Analisis Kebutuhan Keluaran .................................................................. 18

3.3 Perancangan Sistem ............................................................................................. 18 3.3.1 Use Case Diagram ................................................................................... 18 3.3.2 Activity Diagram ...................................................................................... 20 3.3.3 Perancangan Basis Data ........................................................................... 29 3.3.4 Perbandingan Prototype Sistem ............................................................... 36

BAB IV IMPLEMENTASI ................................................................................. 50 4.1 Implementasi Sistem ........................................................................................... 50

4.1.1 Aktor Superadmin .................................................................................... 50 4.1.2 Aktor Tata Usaha ..................................................................................... 61 4.1.3 Aktor Kepala Sekolah. ............................................................................. 65

4.1.4 Aktor Para Pegawai ................................................................................. 69

Page 12: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

xii

4.2 Pengujian Sistem ................................................................................................. 70

4.2.1 Ketentuan Pengujian ................................................................................ 70

4.2.2 Hasil pengujian ........................................................................................ 72 4.2.3 Kesimpulan pengujian ............................................................................ 81

BAB V KESIMPULAN ...................................................................................... 83 5.1 Kesimpulan .......................................................................................................... 83 5.2 Saran .................................................................................................................... 83

DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 84 LAMPIRAN ................................................................................................................... 85

Page 13: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

xiii

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Perbandingan Fitur Sistem Informasi Kepegawaian Sejenis .................................. 13

Tabel 3.1 Perbandingan Rancangan Database ........................................................................ 30

Tabel 3.2 Struktur Tabel Pegawai ........................................................................................... 34

Tabel 3.3 Struktur Tabel Jabatan ............................................................................................. 35

Tabel 3.4 Struktur Tabel Akun ................................................................................................ 35

Tabel 3.5 Struktur Tabel Presensi ........................................................................................... 35

Tabel 3.6 Struktur Tabel Tahun Ajaran .................................................................................. 36

Tabel 3.7 Struktur Tabel Setting ............................................................................................. 36

Tabel 4.1 Perfomance Measure Pengujian Tahap 1 ............................................................... 73

Tabel 4.2 Rekapitulasi Kuesioner Usability Tahap I .............................................................. 75

Tabel 4.3 Perhitungan Kuesioner Usability Tahap I dengan SUS .......................................... 75

Tabel 4.4 Wawancara Pengujian Tahap I ................................................................................ 76

Tabel 4.5 Perfomance Measure Pengujian Tahap II .............................................................. 77

Tabel 4.6 Rekapitulasi Kuesioner Usability Pengujian Tahap II ........................................... 79

Tabel 4.7 Perhitungan Kuesioner Usability Pengujian Tahap II dengan SUS ........................ 80

Tabel 4.8 Wawancara Pengujian Tahap II .............................................................................. 80

Tabel 4.9 Tabel Perbandingan Setiap Tahapan Pengujian ...................................................... 81

Page 14: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

xiv

DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1 Use Case Diagram .............................................................................................. 19

Gambar 3.2 Activity Diagram Menu Login ............................................................................. 21

Gambar 3.3 Activity Diagram Mengelola Data Pegawai ........................................................ 22

Gambar 3.4 Activity Diagram Mengelola Presensi Pegawai .................................................. 23

Gambar 3.5 Activity Diagram Menu Mengelola Hak Akses .................................................. 24

Gambar 3.6 Activity Diagram Menu Mengelola Tahun Ajaran ............................................. 25

Gambar 3.7 Activity Diagram Menu Mengelola Ganti Password Siswa ................................ 26

Gambar 3.8 Activity Diagram Menu Mengelola Ganti Password Pegawai ............................ 27

Gambar 3.9 Activity Diagram Menu Mengelola Hari Libur ................................................... 28

Gambar 3.10 activity Diagram Menu Edit Data Diri Pegawai. .............................................. 29

Gambar 3.11 Activity Diagram Menu Melihat Data Diri PegawaiError! Bookmark not

defined.

Gambar 3.12 Entity Relationship Diagram ............................................................................. 31

Gambar 3.13 Relasi Tabel ....................................................................................................... 33

Gambar 3.14 Prototype sebelumnya: Halaman Login ............................................................ 37

Gambar 3.15 Prototype Sebelumnya: Halaman Dashboard ................................................... 37

Gambar 3.16 Prototype Sebelumnya: Halaman Admin .......................................................... 38

Gambar 3.17 Prototype Sebelumnya: Menu Tahun Ajaran .................................................... 38

Gambar 3.18 Prototype Sebelumnya: Menu Pegawai Baru .................................................... 39

Gambar 3.19 Prototype Sebelumnya: Halaman Awal Menu Jabatan ..................................... 39

Gambar 3.20 Prototype Sebelumnya: Halaman Tambah Jabatan ........................................... 40

Gambar 3.21 Prototype Sebelumnya: Rubah Jabatan ............................................................. 40

Gambar 3.22 Prototype Sebelumnya: Tunjuk Jabatan ............................................................ 41

Gambar 3.23 Prototype Sebelumnya: Halaman Tata Usaha ................................................... 41

Gambar 3.24 Prototype Sebelumnya: Halaman Edit Data Pegawai ....................................... 42

Gambar 3.25 Prototype Sebelumnya: Halaman Guru/Karyawan ........................................... 42

Gambar 3.26 Prototype Sistem : Halaman Login ................................................................... 43

Gambar 3.27 Prototype Sistem : Halaman Dashboard Superadmin ...................................... 44

Gambar 3.28 Prototype Sistem: Lihat Data Pegawai Superadmin ......................................... 44

Gambar 3.29 Prototype Sistem: Tambah Data Pegawai Superadmin ..................................... 45

Gambar 3.30 Prototype Sistem: Halaman Edit dan Hapus Data Pegawai Superadmin .......... 45

Gambar 3.31 Prototype Sistem: Lihat Hak Akses Pegawai Superadmin ............................... 46

Gambar 3.32 Prototype Sistem: Tambah Hak Akses Pegawai Superadmin .......................... 46

Gambar 3.33 Prototype Sistem: Edit Hak Akses Pegawai Superadmin ................................. 47

Gambar 3.34 Prototype Sistem: Ganti Password .................................................................... 47

Gambar 3.35 Prototype Sistem: Halaman Dashboard Admin Kepegawaian. ........................ 48

Gambar 3.36 Prototype Sistem: Halaman Lihat Data Pegawai Admin Kepegawian ............. 48

Gambar 3.37 Prototype Sistem: Halaman Details Pegawai Admin Kepegawaian ................. 49

Gambar 3.38 Prototype Sistem: Halaman Edit Pegawai Admin Kepegawaian ...................... 49

Gambar 4.1 Implementasi: Halaman Login ............................................................................ 50

Gambar 4.2 Implementasi: Halaman Dashboard Superadmin ................................................ 51

Gambar 4.3 Implementasi Halaman Lihat Data Pribadi Superadmin ..................................... 52

Gambar 4.4 Implementasi: Halaman Edit Data Pribadi Superadmin ...................................... 52

Gambar 4.5 Implementasi: Halaman Lihat Data Pegawai Superadmin .................................. 53

Gambar 4.6 Implementasi: Halaman Details Pegawai Superadmin ....................................... 53

Gambar 4.7 Implementasi: Halaman Tambah Data Pegawai Superadmin ............................. 54

Gambar 4.8 Implementasi: Halaman Edit Data Pegawai Superadmin .................................... 54

Page 15: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

xv

Gambar 4.9 Implementasi: Kelola Presensi Pegawai Superadmin ......................................... 55

Gambar 4.10 Implementasi: Lihat Presensi Pegawai Superadmin ......................................... 55

Gambar 4.11 Implementasi: Halaman Laporan Presensi Per Bulan ....................................... 56

Gambar 4.12 Implementasi: Halaman Grafik Kehadiran Pegawai ......................................... 56

Gambar 4.13 Implementasi: Halaman Lihat Hak Akses ......................................................... 57

Gambar 4.14 Implementasi: Halaman Tambah Hak Akses .................................................... 57

Gambar 4.15 Implementasi: Halaman Edit Hak Akses. .......................................................... 58

Gambar 4.16 Implementasi: Halaman Jenis Hak Akses ......................................................... 58

Gambar 4.17 Implementasi : Halaman Lihat Tahun Ajaran ................................................... 59

Gambar 4.18 Implementasi: Halaman Tambah Tahun Ajaran ............................................... 59

Gambar 4.19 Implementasi: Halaman Ganti Password Siswa ............................................... 60

Gambar 4.20 Implementasi: Halaman Ganti Password untuk Superadmin ............................ 60

Gambar 4.21 Implementasi: Halaman Dashboard Tata Usaha ............................................... 61

Gambar 4.22 Implementasi: Halaman Lihat Data Pribadi Tata Usaha ................................... 62

Gambar 4.23 Implementasi: Halaman Edit Data Pribadi Tata Usaha ..................................... 62

Gambar 4.24 Implementasi: Halaman Lihat Data Pegawai Tata Usaha ................................. 63

Gambar 4.25 Implementasi: Halaman Details Data Pegawai Tata Usaha .............................. 63

Gambar 4.26 Implementasi: Halaman Edit Data Pegawai ...................................................... 64

Gambar 4.27 Implementasi: Halaman Ganti Password untuk Tata Usaha. ............................ 65

Gambar 4.28 Implementasi: Halaman Dashboard Kepala Sekolah ....................................... 66

Gambar 4.29 Implementasi: Lihat Data Pribadi Kepala Sekolah ........................................... 66

Gambar 4.30 Implementasi: Halaman Edit Data Pribadi Pegawai ......................................... 67

Gambar 4.31 Implementasi: Halaman Lihat Data Pegawai .................................................... 67

Gambar 4.32 Implementasi: Halaman Lihat Presensi Pegawai Kepala Sekolah .................... 68

Gambar 4.33 Implementasi: Halaman Lihat Presensi Pegawai Perbulan Kepala Sekolah ..... 68

Gambar 4.34 Implementasi: Halaman Grafik Presensi Pegawai Kepala Sekolah .................. 69

Gambar 4.35 Implementasi: Halaman Ganti Password Kepala Sekolah ................................ 69

Page 16: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Sistem informasi merupakan sistem yang diperlukan oleh suatu instansi untuk membantu

kinerja agar pengelolaan data dapat terlaksana dengan baik sehingga dapat menghasilkan suatu

informasi yang tepat dan akurat. Sistem informasi dapat digunakan dalam banyak bidang, salah

satunya pada bidang Pendidikan. Dalam hal ini, sistem informasi dipakai mulai dari pendataan

pegawai, hingga kegiatan belajar mengajar (KBM). Adanya sistem informasi yang tepat dan

akurat dapat mengurangi terjadinya kesalahan yang tidak diinginkan sehingga dapat

meningkatkan kinerja yang lebih efisien dan kecepatan operasional. Sistem informasi yang

dapat membantu dalam proses pendataan pegawai adalah sistem informasi kepegawaian.

Dengan menggunakan sistem informasi kepegawaian dapat mempermudah bagi para pegawai

yaitu para guru dan karyawan untuk mencari data tentang pegawai serta dapat memperoleh

informasi -informasi lainnya yang berhubungan dengan pendataan pegawai.

Dalam penyajian sistem informasi kepegawaian, sekolah memiliki cara yang berbeda-beda.

Ada yang sudah menggunakan sistem informasi kepegawaian dan ada juga yang belum

menggunakannya. Sekolah yang belum menggunakan sistem informasi kepegawaian dapat

menghambat kinerja dalam melakukan proses pendataan pegawai. Proses pendataan pegawai

di sekolah menengah pertama (SMP) yang menjadi objek penelitian sebelumnya yaitu SMP 1

Piri, SMPN 5, SMPN 8, MTs Sunan pandanaran. Sekolah-sekolah ini masih semi manual dalam

melakukan pendataan pegawai, menggunakan aplikasi perkantoran seperti Microsoft Excel

ataupun Microsoft Word. Pendataan pegawai seperti itu, sangat menyulitkan para pegawai

dalam melakukan pencarian data pegawai dan menyita banyak waktu. Sulitnya mencari

informasi kepegawaian yang terjadi pada SMP yang menjadi penelitian sebelumnya dan

mengingat tenaga yang harus dikeluarkan terlalu lama serta terbatasnya waktu pencarian,

merupakan suatu kendala yang harus dibuat solusinya. Tersedianya sistem informasi

kepegawaian dinilai sangat penting sebagai alat bantu untuk melakukan pendataan pegawai

yang ada disekolah tersebut, sehingga pembuatan laporan kepada pemilik yayasan ataupun

dinas pendidikan semakin mudah. Saat ini memang telah tersedia Sistem Informasi Sekolah

baik gratis maupun berbayar, namun kebanyakan tidak sesuai dengan apa yang sekolah

perlukan.

Page 17: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

2

Dengan adanya sistem informasi kepegawaian diharapkan dapat mempermudah para

pegawai dalam pencarian informasi kepegawaian serta dapat membantu sekolah dalam

pendataan pegawai. Hal ini telah direalisasikan oleh penelitian sebelumnya terkait masalah

yang dialami oleh sekolah-sekolah tersebut. Penelitian sebelumnya telah melakukan analisis

dan membuat rancangan terkait dengan sistem informasi kepegawaian. Penelitia tersebut telah

melakukan analisis dan pembuatan rancangan yang berupa hasil observasi Flow Chart, analisis

kebutuhan dan rancangan sistem dengan Data Flow Diagram (DFD), rancangan Entity

Relationship Diagram (ERD) dan prototype untuk sistem informasi kepegawaian pada SMP di

Kabupaten Sleman dan Kota Yogyakarta. Sehingga untuk melanjutkan penelitian tersebut,

dibangunlah penelitian lanjutan untuk mengimplementasikan menjadi sebuah sistem informasi

kepegawaian yang dapat digunakan oleh pihat sekolah untuk mengatasi masalah yang terkait

pendataan pegawai.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas, maka dapat dirumuskan permasalahan yang akan

dibahas dalam penelitian ini yaitu bagaimana membangun sistem informasi kepegawaian untuk

mendukung proses pendataan pegawai pada sekolah menengah pertama.

1.3 Batasan Masalah

Dalam melakukan penelitian ini, penulis memberikan Batasan masalah sebagai berikut:

1. SMP yang dipilih adalah SMP yang sudah dilakukan oleh penelitian sebelumnya yaitu

yaitu SMP 8 Yogyakarta, SMP 5 Yogyakarta, SMP 1 Godean, SMP Muhammadiyah

Boarding School dan MTs Sunan Pandanaran.

2. Sistem ini dibangun berdasarkan rancangan dari penelitian sebelumnya yaitu Sistem

Informasi Kepegawaian (Restyawan, 2017) berupa hasil observasi Flow Chart, analisis

kebutuhan dan rancangan sistem dengan Data Flow Diagram (DFD), rancangan Entity

Relationship Diagram (ERD) dan prototype sistem.

3. Pada modul sistem informasi kepegawaian terdapat beberapa menu yang terdiri dari

Data Pegawai, Presensi Pegawai, Manajemen Hak Akses, Tahun Ajaran, Ganti

Password Siswa, dan Ganti Password Pegawai.

Page 18: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

3

1.4 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Membuat sebuah sistem informasi kepegawaian berbasis web yang dapat digunakan

untuk membantu para pegawai dalam melakukan pencarian data yang berkaitan dengan

kepegawaian dan juga dapat membantu pihak sekolah dalam melakukan pendataan

pegawai.

2. Mengimplementasikan pemodelan sistem informasi kepegawaian yang mengacu pada

penelitian sebelumnya yang dilakukan yaitu Sistem Informasi Kepegawaian

(Restyawan, 2017).

1.5 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dari penelitian ini sebagai berikut:

1. Sistem informasi akademik ini dapat memudahkan pengguna dalam melakukan

pendataan pegawai.

2. Sistem informasi akademik ini dapat dijadikan standar sistem untuk SMP di Kota

Yogyakarta dan Kabupaten Sleman.

1.6 Metodologi Penelitian

Metode yang dilakukan untuk penelitian ini sebagai berikut:

a. Studi Literatur

Melakukan analisis dan mempelajari rancangan yang telah dibuat oleh penelitian

sebelumnya berupa hasil observasi, flow chart, analisi kebutuhan, rancangan sistem

dengan Data Flow Diagram (DFD), rancangan Entity Relationship Diagram (ERD),

relasis tabel dan prototype sistem

b. Validasi Rancangan

Melakukan validasi rancangan prototype kepada sekolah, apakah rancangan dibuat

sudah sesuai dengan kebutuhan dan alur proses bisnis ataukah masih perlu diperbaiki

dan disempurnakan. Apabila telah sesuai maka rancangan akan diimplementasikan ke

dalam sebuah sistem yang sesungguhnya.

c. Implementasi Sistem

Setelah prototype diterima dan telah sesuai, maka pada tahap ini merupakan

implementasi sistem yang siap dioperasikan dan selanjutnya terjadi proses pembelajaran

Page 19: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

4

terhadap sistem baru dan membandingkannya dengan sistem lama, evaluasi secara

teknis dan operasional serta interaksi pengguna, sistem dan teknologi informasi.

d. Pengujian Sistem

Pengujian sistem dilakukan untuk mengetahui fungsi dari sistem yang telah dibuat

sudah berjalan dengan baik dan bekerja sesuai dengan kebutuhan. Pengujian dilakukan

dengan metode Usability Testing. Usability Testing dilakukan untuk mengetahui

pengguna sistem apakah bisa menjalankan sistem dengan baik ataukah terdapat

hambatan dalam menjalankan sistem.

1.7 Sistematika Penulisan

Penyusunan penulisan skripsi ini dilaksanakan dengan beberapa metode dan format

susunan yang terbagi ke dalam berbagai bab, yang terdiri dari:

BAB I PENDAHULUAN

Berisi latar belakang masalah, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat

penelitian, metodologi penelitian, dan sistematika penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

Berisi tentang teori yang berhubungan dengan sistem informasi sekolah yang meliputi:

pengertian dari sistem informasi, sistem informasi sekolah,

BAB III PERANCANGAN SISTEM

Berisi tentang metode perancangan sistem, DFD, ERD, perancangan tabel, relasi tabel, dan

perancangan antarmuka sistem.

BAB IV IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN

Bab ini memuat hasil dari perancangan dan pembahasan sistem yang telah dibangun, yaitu

Sistem Informasi Kepegawaian. Pembahasan berupa pengujian terhadap aplikasi, serta

dokumentasi hasil pengujian yang telah dicapai.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini berisi kesimpulan tugas akhir yang telah dibuat dan saran untuk pengembangan sistem

di masa yang akan datang.

Page 20: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

5

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1 Sistem Informasi

Sistem secara umum dapat didefinisikan sebagai kumpulan hal atau elemen yang saling

bekerja sama atau yang dihubungkan dengan cara-cara tertentu sehingga membentuk satu

kesatuan untuk melaksanakan suatu fungsi guna mencapai suatu tujuan. Menurut Jerry Fitz

Gerald, Andra F.Fitzm dan Warre D.Stalling, sistem merupakan suatu jaringan kerja dari

prosedur-prosedur yang saling berhubungan, berkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu

kegiatan dalam menyelesaikan masalah tertentu. (Wirasta, 2014).

Informasi merupakan data yang telah diklasifikasi atau diolah untuk digunakan dalam

proses pengambilan keputusan. Menurut Gordon B. Davis, informasi didefiniskan sebagai data

yang telah diolah menjadi bentuk yang berarti bagi penerimanya dan bermanfaat dalam

pengambilan keputusan saat ini dan saat mendatang. (Mulyanto, 2009).

Dari pengertian sistem dan informasi di atas dapat disimpulkan bahwa pengertian sistem

informasi merupakan suatu jaringan kerja yang dapat melakukan suatu kegiatan yang berupa

pengolahan data yang dapat megolah data tersebut menjadi suatu bentuk yang dapat bermanfaat

dalam pengambilan keputusan saat ini dan saat mendatang bagi penerimanya.

2.2 Sistem Informasi Akademik

Akademik merupakan suatu bidang yang mempelajari tentang kurikulum atau

pembelajaran dalam fungsinya untuk meningkatkan pengetahuan dalam segi pendidikan /

pembelajaran yang dapat dikelola oleh suatu sekolah atau lembaga Pendidikan. Sistem

informasi akademik adalah suatu sistem yang mengolah data-data akademik pada suatu instansi

pendidikan baik formal maupun informal dari tingkat dasar sampai tingkat perguruan tinggi.

Secara umum data-data yang diolah dalam sistem informasi akademik meliputi data

pegawai, data siswa, data mata pelajaran dan jadwal mengajar dan data-data lain yang bersifat

umum berdasarkan kebutuhan masing-masing lembaga pendidikan. Secara singkat sistem

informasi akademik dapat diartikan aplikasi untuk membantu memudahkan pengelolaan data-

data dan informasi yang berkaitan dengan instansi pendidikan.

Terkait dengan sistem informasi akademik yang telah dibuat terdapat 4 modul yang

dipecah yang nantinya akan menjadi sistem informasi akademik yang baku. Gambar 2.1

merupakan detail dari pembagian permodulnya.

Page 21: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

6

Gambar 2.1 Pembagian Sistem Informasi Akademik Per Modul

Sistem informasi Akademik dibagi menjadi 4 modul yaitu:

1. Modul Kesiswaan yang ditangani oleh Anggraeni Dias Saputri dan Nadya Indi Rahesti.

Anggraeni menangani bagian PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru), daftar ulang dan

buku induk. Nadya menangani Distribusi dan Mutasi siswa.

2. Modul Kurikulum yang ditangani oleh Mia Puspa Pertiwi dan M. Hafiz Shiddiq. Mia

menangani bagian penjadwalan sedangkan Hafiz menangani bagian penilaian.

3. Modul Non Akademik yang sepenuhnya ditangani oleh Novendra Yoga Saputra. Modul

Non Akademik dibagi menjadi 2 yaitu untuk mengelola Ekstrakurikuler dan Bimbingan

Konseling.

4. Modul Kepegawaian yang sepenuhnya ditangani oleh penulis sendiri yang terbagi

menjadi beberapa sub modul. Penulis menangani data tentang pegawai, mengelola

presensi pegawai, mengelola role / hak akses, mengelola tahun ajaran, mengelola hari

libur dan mengelola ganti password siswa dan pegawai.

2.3 Sistem Informasi Kepegawaian

Sistem Informasi Kepegawaian adalah suatu sistem yang terdiri dari perangkat keras dan

perangkat lunak yang dirancang untuk menyimpan dan memproses semua informasi tentang

pegawai. Data kepegawaian tersimpan secara utuh didalam suatu komputer yang dapat diakses

kesemua penggunanya.

Sistem informasi kepegawaian dapat meliputi pendataan pegawai, pengolahan data

informasi terkait pegawai untuk menghasilkan informasi yang cepat, lengkap, dan akurat dalam

rangka mendukung administrasi kepegawaian.

Page 22: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

7

2.4 Review Sistem Sejenis

Dari penelitian sebelumnya yang dikerjakan oleh Ryan Restyawan terkait pemodelan

sistem informasi kepegawaian yang dibuat, terdapat beberapa sistem informasi yang menjadi

acuan pemikiran dalam melakukan pemodelan sistem informasi kepegawaian. Berikut adalah

beberapa sistem informasi yang dijadikan acuan pemikiran pemodelan sistem informasi

kepegawaian dari penelitian sebelumnya.

2.4.1 JIBAS

JIBAS adalah sistem yang dikembangkan oleh Yayasan Indonesia Membaca. Dengan

lisensi gratisnya, Jibas dapat diunduh dan dipergunakan oleh seluruh kalangan yang

membutuhkan.

JIBAS singkatan dari Jaringan Informasi Bersama Antar Sekolah. JIBAS lahir dari visi

"Kebersamaan untuk Kemajuan Pendidikan Indonesia". Misi JIBAS adalah membangun

jaringan informasi dan komunitas pendidikan yang bisa mewadahi interaksi dan aktifitas setiap

elemen pendidikan dari siswa, guru, orang tua, sekolah, yayasan, pemerintah dan masyarakat

umum.

Jaringan ini bersifat terbuka dan tumbuh mandiri. Terbuka artinya, berbagai pihak dapat

ikut serta mengembangkan dan menyediakan layanan pendidikan bagi komunitas yang

terbentuk. Tumbuh mandiri maksudnya, jaringan komunitas ini berkembang dari aktifitas dan

interaksi dari setiap anggotanya.

Salah satu wujud JIBAS yaitu sistem informasi manajemen sekolah yang membantu

operasional sekolah mulai dari akademik, keuangan, perpustakaan, pelaporan dan interaksi

guru-siswa. Diharapkan, sistem ini dapat membantu sekolah mengatur, mengelola dan

merapikan datanya. Dengan demikian, data ini menjadi informasi yang mengalir dan

bermanfaat bagi berbagai pihak yang berkepentingan. Tentunya, hal ini dapat menjadi salah

satu nilai tambah dari layanan komunitas pendidikan yang dibentuk. Karena Yahoo, Facebook,

Google dan Wikipedia, dan berbagai layanan yang diberikan situs lainnya berasal dari

kerapihan dan keteraturan data.

Sistem ini dipasang secara lokal di sekolah jadi memudahkan sekolah untuk

menggunakannya. Secara berkala, data operasional sekolah ini ditransfer secara online atau

offline ke basis data JIBAS pusat. Jadi, bagi sekolah yang berada di daerah atau belum memiliki

fasilitas Internet memadai, masih dapat terhubung ke jaringan JIBAS. Dari basis data JIBAS

pusat inilah kemudian dibentuk layanan komunitas, informasi sekolah dan konten pendidikan

Page 23: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

8

yang dapat diakses oleh berbagai elemen pendidikan, dari mulai siswa, guru, orang tua, sekolah,

yayasan, pemerintah dan masyarakat umum.

Berikut adalah beberapa tampilan dari Jibas. Pada Gambar 2.2, dapat dilihat halaman

antarmuka JIBAS. Halaman ini didominasi warna backgroud hijau, dengan icon icon yang

cukup padat. Halaman antarmuka ini berisikan icon akademik, keuangan, perpustakaan,

kepegawaian, perlaporan, anjungan, info guru, info siswa, sms gateway, auto response, photo

take, SPT fingerprint, sinkronisasi data, jendela sekolah.

Gambar 2.2 Halaman Antar Muka JIBAS

Pada Gambar 2.3 terdapat halaman informasi guru dari sistem JIBAS. Pada halaman

ini terdapat informasi mengenai adanya pesan baru yang belum terbaca, berita guru terbaru,

catatan siswa terbaru serta berita siswa terbaru.

Page 24: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

9

Gambar 2.3 Halaman Info Guru Jibas

Sedangkan gambar 2.4 di bawah ini, merupakan halaman agenda guru dari sistem

JIBAS. Halaman ini memberikan informasi terkait agenda yang diadakan oleh sekolah. Dapat

dilihat pada gambar bahwa informasi ditampilkan dalam bentuk kalender yang ditandai dengan

simbol dan angka khusus. Keterangan agenda terkait dijabarkan pada kolom keterangan yang

terletak tepat dibawah tampilan kalendar sesuai dengan penomoran khusus dari calendar

diatasnya. Selain kalendar agenda dan keterangannya, juga terdapat catatan dari guru sebagai

pengingat.

Gambar 2.4 Halaman Agenda Guru Jibas

Page 25: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

10

2.4.2 SISKO

SISKO dikembangkan oleh developer yang berasal dari PT. Kamadeva Indonesia Mandiri,

berbasis web, dan berlisensi gratis untuk dipergunakan secara umum. Berdiri sejak 2004, PT.

Kamadeva Indonesia Mandiri sudah beberapa kali memperbaharui sistem ini.

SISKO adalah Program Komputer berupa Software Sistem Informasi Manajemen Sekolah

berbasis web sebagai solusi Administrasi Terpadu untuk Sekolah, yang mencakup berbagai

modul terintegrasi dan bersifat Multiuser sehingga SISKO dapat diakses oleh semua Siswa,

Guru dan Karyawan di sekolah SISKO atau Sistem Informasi Sekolah dirancang untuk sekolah

agar dapat memanfaatkan kecanggihan teknologi informasi secara maksimal. SISKO

memberikan solusi administrasi manajemen sekolah dengan memanfaatkan teknologi

komputer, teknologi komunikasi dan teknologi internet.

SISKO menyediakan sistem pemrosesan data yang terpadu sehingga dapat membangun

interkoneksi hasil masukan dari modul-modul yang ada sehingga mampu memberikan

kemudahan penyajian informasi. Penyebaran atau penyampaian informasi ini dapat dilakukan

dengan menggunakan intranet maupun internet sehingga informasi dapat diakses oleh siapa saja

yang berhak, dimana dan kapan saja selama ada sambungan internet.

SISKO merupakan sebuah software administrasi sekolah terintegrasi yang mencakup

beberapa modul dasar yang dibutuhkan untuk membantu sebuah lembaga pendidikan dalam

penyediaan informasi secara tepat dan akurat. SISKO di desain untuk penggunaan Multiuser;

sebagai software menejemen sekolah SISKO dapat diakses oleh siswa, guru, karyawan, kepala

sekolah. SISKO merupakan software manajemen sekolah yang mampu mencatat sejarah siswa

(biodata, nilai, konseling, ekstrakurikuler, keuangan/SPP, pinjaman buku, presensi, dll) dari

siswa masuk hingga lulus atau keluar dari sekolah tersebut.

Berikut adalah beberapa tampilan dari SISKO. Gambar 2.5 merupakan tampilan

halaman info guru dari SISKO (Sistem Infomasi Sekolah). Pada halaman ini memuat informasi

mengenai seluruh data guru. Data yang ditampilkan berupa kode pegawai, NIP, dan nama guru.

Page 26: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

11

Gambar 2.5 Halaman Info Guru SISKO

2.4.3 SIAS

SIAS dikembangkan oleh Kamshory yang mana juga merupakan pendiri dari sebuah sosial

media bernama “Planet Biru” yang dibuat pada tahun 2008, sedangkan SIAS sendiri dibuat

pada tahun 2013. Berlisensi berbayar, SIAS yang memiliki basis berdasarkan web ini lebih

mengedepankan pengembangan dan pendataan siswa dibandingkan kepada pegawai, yang

dapat dilihat dari minimnya fitur fitur kepegawaian.

Sistem Informasi Akademik Sekolah (SIAS) adalah sebuah program pengelolaan informasi

akademik sekolah berbasis web. Program ini dirancang untuk mengelola sekolah pada semua

jenjang mulai dari Sekolah Dasar, Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama dan Sekolah Lanjutan

Tingkat Atas. Program ini mendukung semua jenis sekolah dengan berbagai jurusan. Program

ini juga terintegrasi dengan sistem informasi biaya pendidikan dan e-learning.

Sistem Informasi Akademik Sekolah (SIAS) mempunyai banyak manfaat bagi semua

pemegang kepentingan (stakeholder). Selain mempermudah dan merapikan proses

andministrasi pendidikan, Sistem Informasi Akademik Sekolah juga meningkatkan

transparansi informasi kepada publik.

Adapun manfaat dari Sistem Informasi Akademik Sekolah adalah sebagai berikut:

1. Mempermudah pendataan pegawai.

2. Mempermudah dan mempercepat proses pencarian informasi pegawai akademik

sekolah.

3. Meningkatkan efisiensi terutama karena berkurangnya dukumen yang harus dicetak

secara fisik.

Page 27: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

12

Dan berikut adalah beberapa tampilan dari SIAS. Gambar 2.6 merupakan halaman awal

dari SIAS (Sistem Informasi Akademik Sekolah). Halaman ini berisi mengenai pengenalan dari

sistem SIAS dan apa saja yang bisa dilakukan dengan sistem ini. Dapat dilihat pada gambar

bahwa halaman ini memiliki sidebar yang berisi mengenai artikel dan ujian online untuk kelas

tertentu.

Gambar 2.6 SIAS oleh Kamshory

Sedangkan pada Gambar 2.7 merupakan halaman presensi dari guru pada SIAS (Sistem

Informasi Akademik Sekolah). Halaman ini memberikan informasi mengenai data presensi dari

guru berupa jadwal pelajaran, mata pelajaran, kelas, hari, waktu, ruang, nama guru dan jumlah

kehadiran. Informasi ini dapat disortir sesuai kebutuhan berdasar tahun pelajaran, kelas, hari

ataupun pelajaran.

Page 28: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

13

Gambar 2.7 Presensi Guru Berdasarkan Jadwal

2.5 Kesimpulan Fitur

Dari ketiga sistem tersebut diatas, dapat dikumpulkan fitur fitur yang ada, yaitu

Pengelolaan Data Pegawai yaitu: Data Guru, Data Karyawan, Data Pegawai Pensiun, Presensi

Pegawai, Sistem Multi user, Pengelolaan Tahun Ajaran. Tabel 2.1 merupakan Perbandingan

fitur sistem informasi kepegawaian sejenis.

Tabel 2.1 Perbandingan Fitur Sistem Informasi Kepegawaian Sejenis

Modul Jibas Sisko Sias SI. Kepegawaian

Pengelolaan Data Pegawai Ada Ada Ada Ada

Presensi Pegawai Ada - - Ada

Sistem Multi User - Ada - Ada

Pengelolaan Tahun Ajaran Ada Ada Ada Ada

Page 29: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

14

BAB III

METODOLOGI

3.1 Identifikasi Masalah

Untuk meningkatkan kinerja sekolah, khususnya sekolah yang menjadi objek penelitian

terdapat beberapa kendala dalam mengelola pendataan pegawai. Kendala tersebut disebabkan

karena pengelolaan data pegawai masih belum dilakukan secara optimal. Pendataan pegawai

masih semi manual menggunakan aplikasi perkantoran. Hal ini dapat menyulitkan para pegawai

dalam melakukan pencarian data pegawai dan memakan banyak waktu.

3.2 Analisis Kebutuhan

3.2.1 Analisis Kebutuhan User

Berdasarkan data yang telah dikumpulkan dari penelitian sebelumnya, terdapat empat

modul yang terdapat pada sistem informasi akademik yang dibuat. Modul-modul tersebut dapat

digunakan oleh user yang memiliki akun berserta hak akses yang berbeda.

1. Modul Kesiswaan

Modul kesiswaan merupakan modul yang menangani bagian kesiswaan pada sistem

informasi akademik. Akses-akses yang diberikan oleh modul kesiswaan terdiri dari:

Penerimaan peserta didik baru, daftar ulang, mutasi siswa, distribusi kelas, dan buku

induk.

2. Modul Kurikulum

Modul kurikulum merupakan modul yang menangani bagian kurikulum pada sistem

informasi akademik. Akses-akses yang diberikan oleh modul kesiswaan terdiri dari:

Mengelola penjadwalan dan mengelola penilaian.

3. Modul Non Akademik

Modul non akademik merupakan modul yang menangani bagian non akademik pada

sistem informasi akademik. Akses-akses yang diberikan oleh modul non akademik

terdiri dari: mengelola ekstrakurikuler dan mengelola bimbingan konseling.

4. Modul Kepegawaian

Modul kepegawaian merupakan modul yang menangani bagian kepegawaian pada

sistem informasi akademik. Modul ini dikerjakan oleh penulis sendiri. Akses-akses

yang diberikan oleh modul kepegawaian ini terdiri dari: mengelola data pegawai,

mengelola presensi pegawai, mengelola hak akses, mengelola tahun ajaran, mengelola

Page 30: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

15

ganti password, dan mengelola hari libur. Untuk mengelola hak akses terdapat 3 aktor

yang terdapat pada sistem ini yaitu:

1. Superadmin

Superadmin adalah pegawai yang mendapatkan hak akses penuh dalam sistem yang

dipercaya dan diberi wewenang untuk mengelola sistem informasi akademik.

2. Admin Kepegawaian

Admin Kepegawaian merupakan pegawai yang mendapatkan hak akses untuk

mengelola kepegawaian. Admin kepegawaian disekolah dipegang oleh seorang tata

usaha.

3. Pegawai.

Pegawai dalam sistem informasi kepegawaian dibagi menjadi 10 yaitu Guru,

Karyawan, Kepala Sekolah, Tata Usaha, Superadmin, Kesiswaan, Kurikulum,

Konseling, Pembimbing, dan Guru piket. Para pegawai ini nantinya diberikan hak

akses sesuai dengan tugas masing-masing.

Adapun Tabel 3.1 merupakan penjelasan yang lebih rinci terkait dengan pembagian hak

akses untuk user sesuai dengan tugas dan fungsi dari setiap modul.

Tabel 3.1 Pembagian Hak Akses

No Modul Fungsi User

Superadmin Admin

Kepegawaian

Pegawai

1 Modul

Kepegawaian

Mengelola Data Pegawai ✓ ✓

Mengelola Presensi Pegawai ✓ ✓

Menajeman Hak Akses ✓ ✓

Mengelola Tahun Ajaran ✓ ✓

Mengelola Password Siswa ✓ ✓

Mengelola Password ✓ ✓ ✓ Mengelola Profile ✓ ✓ ✓ Mengeloa Hari Libur ✓ ✓

2 Modul Kesiswaan Mengelola PPDB ✓ ✓ Mengelola Daftar Ulang ✓ ✓ Mengelola Mutasi Siswa ✓ ✓ Mengelola Distribusi Kelas ✓ ✓ Mengelola Buku Induk ✓ ✓

3 Modul Kurikulum Mengelola Penjadwalan ✓ ✓ Mengelola Penilaian ✓ ✓

4 Modul Non

Akademik

Mengelola Ekstrakurikuler ✓ ✓ Mengelola Bimbingan

Konseling ✓ ✓

Page 31: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

16

3.2.2 Analisis Kebutuhan Masukan

Analisis kebutuhan masukan dilakukan untuk mengetahui masukan-masukan apa saja yang

diperlukan di dalam sistem. Kebutuhan masukan yang dibutuhkan dalam sistem informasi

sekolah menengah pertama ini meliputi:

1. Data Login

Seluruh pengguna dapat melakukan input username dan password sebagai masukan

untuk melakukan login kehalaman dashboard setiap hak aksesnya.

2. Data Pegawai.

Data pegawai baru adalah data pegawai baru yang masuk ke sekolah. Data pegawai

baru diinputkan oleh superadmin dan nantinya akan dapat diperbaharui oleh pegawai

tersebut apabila ada perubahan.

3. Data Presensi Pegawai

Data presensi pegawai adalah data dari kehadiran pegawai setiap harinya di sekolah.

Data presensi pegawai di input oleh superadmin ataupun tata usaha. Superadmin dan

tata usaha dapat menginputkan presensi pegawai dan keterangan pegawai.

4. Data Hak Akses Pegawai

Data hak akses pegawai merupakan data yang digunakan untuk memberikan akses

masuk kepada pegawai baru. Data hak akses pegawai ini hanya bisa di inputkan oleh

superadmin. Superadmin dapat melakukan input akses dan juga password untuk

pegawai baru.

5. Data Tahun Ajaran

Data tahun ajaran diperuntukkan oleh superadmin untuk menentukan tahun ajaran yang

aktif pada sistem informasi akademik. Superadmin dapat melakukan input nama tahun

ajaran, tanggal mulai dan tanggal selesai, serta menginputkan semester ganjil atau

genap.

6. Data Hari Libur

Data Hari libur diperuntukkan oleh superadmin untuk menentukan hari atau tanggal

libur sekolah. Superadmin dapat menginputkan nama hari libur, tanggal mulai dan

tanggal selesai.

3.2.3 Analisis Kebutuhan Proses.

Setelah melakukan analisis kebutuhan masukan, langkah selanjutnya adalah melakukan

analisis kebutuhan proses. Analisis kebutuhan proses merupakan analisis untuk mengetahui

Page 32: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

17

proses apa saja yang diperlukan di dalam sistem. Berikut merupakan perincian kebutuhan

proses yang terdapat dalam sistem:

1. Proses Login

Pada proses ini seluruh pengguna dapat melakukan proses login untuk mengenali siapa

yang akan menggunakan sistem dan hal apa saja yang dapat dilakukan pengguna

tersebut di dalam sistem.

a. Proses Data pegawai

Terdapat tiga pengguna yang dapat melakukan proses data pegawai, yaitu:

- Superadmin dapat melakukan proses untuk melihat, menambah, merubah, dan

menghapus data pegawai

- Tata usaha dapat melakukan proses untuk melihat dan merubah data pegawai

- Kepala sekolah dapat melakukan proses untuk melihat data pegawai

b. Proses Presensi Pegawai

Terdapat tiga pengguna yang dapat melakukan proses presensi pegawai

- Superadmin dan tata usaha dapat melakukan proses untuk melihat, menambah,

dan merubah presensi pegawai.

- Kepala sekolah dapat melakukan proses untuk melihat presensi pegawai

c. Proses Manajemen Hak Akses Pegawai

Pada proses ini hanya superadmin yang dapat melakukan proses manajemen hak

akses pegawai. Superadmin dapat melakukan melihat, menambah dan merubah hak

akses pegawai

d. Proses Tahun Ajaran

Para proses ini hanya superadmin yang dapat melakukan proses tahun ajaran.

Superadmin dapat melakukan melihat, menambah dan menghapus tahun ajaran.

e. Proses Ganti Password Siswa

Para proses ini hanya superadmin yang dapat melakukan proses ganti password

siswa. Superadmin dapat melakukan ubah ganti password siswa.

f. Proses Ganti Password

Pada proses ini seluruh penguna dapat melakukan proses ganti password. Pengguna

dapat melakukan ubah ganti password.

g. Proses Profile Pegawai.

Seluruh pengguna dapat melakukan proses profile pegawai. Pengguna dapat

melakukan melihat dan merubah data pribadinya sendiri.

Page 33: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

18

h. Proses Hari Libur

Pada proses ini hanya superadmin yang dapat melakukan proses hari libur.

Superadmin dapat melakukan melihat, menambah dan merubah hari libur.

3.2.4 Analisis Kebutuhan Keluaran

Analisis kebutuhan keluaran dilakukan untuk mengetahui keluaran apa saja yang

diperlukan didalam sistem. Berikut merupakan keluaran yang akan ditampilkan oleh sistem,

yaitu:

1. Rekap Data Pegawai

2. Rekap Presensi Pegawai

3. Rekap Tahun Ajaran

4. Rekap Hak Akses Pegawai

5. Rekap Data Hari Libur

3.3 Perancangan Sistem

Rancangan prototype dari Sistem Informasi Kepegawaian (Restyawan, 2017) memiliki

kekurangan sehingga penulis membuat rancangan baru dengan fungsi yang sama akan

disesuaikan dan digabung dengan rancangan lain dari keseluruhan modul Sistem Informasi

Akademik. Rancangan digabung menjadi satu sistem untuk mengetahui apakah hasil rancangan

telah saling melengkapi dan tersambung dengan baik. Apabila rancangan telah lengkap, maka

dilakukan validasi rancangan kepada Sekolah Menengah Pertama, apakah rancangan telah

memenuhi kebutuhan sekolah, ataukah belum sesuai maka akan dilakukan perbaikan

rancangan.

3.3.1 Use Case Diagram

Use case diagram merupakan suatu model untuk memberikan gambaran

sistem secara keseluruhan. Use Case merupakan sebuah interaksi antara satu atau lebih aktor

dengan sistem yang akan dibuat. Diagram ini menggambarkan beberapa atau semua aktor

dan interaksi-interaksi yang terjadi dengan sistem untuk mengenalkan sistem yang

dibuat. Adanya use case ini dapat memberikan informasi mengenai fungsi-fungsi

Page 34: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

19

apa saja yang terdapat pada sistem yang dibuat. Use case diagram yang terlihat pada

Gambar 3.1 merupakan use case diagram untuk Sistem Akademik Kepegawaian.

Page 35: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

20

Gambar 3.1 Use Case Diagram

Pada Use Case tersebut, terlihat terdapat beberapa aktor pada sistem ini yaitu, Superadmin

Tata Usaha, Guru, Karyawan, Kepala Sekolah, Guru Piket, Pembimbing, Konseling,

Kurikulum, dan Kesiswaan. Para aktor-aktor memiliki peran atau hak akses yang berbeda-beda.

Berikut adalah penjelasan hak akses yang dapat dilakukan oleh setiap aktor di dalam sistem

informasi kepegawaian:

a. Data Login

Untuk dapat mengakses sistem, para aktor harus melakukan login dengan memasukkan

username dan password dengan bernar.

b. Mengelola Data Pegawai

Use case ini digunakan oleh Superadmin dan Tata usaha untuk mengelola data pegawai.

c. Mengelola Hari Libur

Use case ini digunakan oleh Superadmin untuk mengelola hari libur.

d. Mengelola Manajemen Hak Akses

Use case ini digunakan oleh Superadmin untuk mengelola hak akses dan membuat akun

untuk pegawai baru.

e. Mengelola Password Siswa

Page 36: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

21

Use case ini digunakan oleh Superadmin untuk mengelola password siswa apabila siswa

lupa dengan passwordnya

f. Mengelola Tahun Ajaran

Use case ini digunakan oleh Superadmin untuk mengelola tahun ajaran. Superadmin

juga dapat mengaktifkan tahun ajaran yang sudah dibuat.

g. Mengelola Password Pegawai

Use case ini digunakan oleh semua aktor. Mengelola password pegawai digunakan

untuk merubah password yang lama menjadi password yang baru.

h. Mengelola Presensi Pegawai

Use case ini digunakan oleh Superadmin dan Tata Usaha untuk mengelola presensi

pegawai. Superadmin dan Tata Usaha dapat melakukan rekap presensi dan melakukan

presensi para pegawai.

i. Mengelola Data Diri Pegawai

Use case ini digunakan oleh semua aktor pegawai. Para aktor dapat mengelola data

dirinya sendiri.

3.3.2 Activity Diagram

Activity diagram adalah suatu diagram yang menggambarkan sebuah aktivitas proses

suatu sistem. Activity diagram menggambarkan berbagai aliran aktifitas dalam sistem yang

sedang dirancang. Diagram ini menunjukkan langkah-langkah dalam proses kerja sistem yang

dibuat. Penelitian sebelumnya, tidak melakukan perancangan sistem menggunakan activity

diagram. Pada penelitian lanjutan ini terdapat delapan activity diagram sesuai dengan use case

diagram yang telah dirancang.

A. Activity Diagram Login

Gambar 3.2 merupakan activity diagram dari menu login. Aktor pada sistem ini terdiri

dari Superadmin, guru, tata usaha, kurikulum, karyawan, kepala sekolah, kesiswan,

pembimbing, dan konseling. Aktor-aktor ini harus melakukan login pada halaman login

untuk dapat mengakses menu yang ada pada sistem, dengan memasukkan username dan

password yang telah didaftarkan sebelumnya. Gambar 3.2 merupakan activity diagram dari

menu login.

Page 37: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

22

Gambar 3.2 Activity Diagram Menu Login

B. Activity Diagram Mengelola Data Pegawai

Gambar 3.3 merupakan activity diagram mengelola data pegawai. Superadmin dan Tata

usaha adalah aktor yang dapat mengelola data pegawai. Para aktor harus melakukan login

dengan benar terlebih dahulu untuk masuk ke dalam dashboard. Menu untuk mengelola data

pegawai memiliki beberapa tab, diantaranya, lihat data pegawai, tambah data pegawai, ubah

data pegawai dan hapus data pegawai.

Page 38: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

23

Gambar 3.3 Activity Diagram Mengelola Data Pegawai

C. Activity Diagram Mengelola Presensi Pegawai

Aktor yang mengelola presensi pegawai adalah Superadmin dan Tata usaha. Para aktor

harus melakukan login terlebih dahulu untuk masuk ke dalam halaman dashboard sehingga

dapat mengelola presensi pegawai. Menu pokok untuk mengelola presensi pegawai memiliki

beberapa tab menu, yaitu presensi pegawai, lihat presensi pegawai, lihat presensi pegawai

Page 39: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

24

perbulan, dan grafik kehadiran pegawai. Gambar 3.4 merupakan activity diagram mengelola.

presensi pegawai.

Gambar 3.4 Activity Diagram Mengelola Presensi Pegawai

D. Activity Diagram Mengelola Manajemen Hak Akses

Gambar 3.5 merupakan activity diagram mengelola manajemen hak akses. Superadmin

adalah satu-satunya aktor yang dapat mengelola manajemen hak akses. Superadmin sebelum

masuk ke dalam dashboard, aktor harus melakukan login dengan benar terlebih dahulu.

Page 40: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

25

Manajemen Hak Akses merupakan proses dimana superadmin dapat mengelola hak akses

pegawai. Pada menu manajemen hak akses ini terdapat tiga tab menu yaitu,

1. Lihat Hak Akses

Pada tab menu lihat hak akses menampilkan halaman lihat hak akses pegawai yang

sudah memiliki hak akses

2. Tambah Hak Akses

Tab menu tambah hak akses berisi para pegawai baru yang tidak memiliki hak akses

dan juga menambahkan kolom password untuk pemberian hak aksesnya

3. Edit Hak Akses

Tab menu edit hak akses berisi para pegawai yang sudah memiliki hak akses tetapi hak

akses tersebut dapat di ubah.

Pada manajemen hak akses ini juga merupakan pergantian password untuk para pegawai

apabila para pegawai lupa pada passwordnya sendiri. Gambar 3.5 merupakan activity diagram

mengelola manajemen hak akses.

Gambar 3.5 Activity Diagram Menu Mengelola Hak Akses

Page 41: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

26

E. Activity Diagram Mengelola Tahun Ajaran

Gambar 3.6 merupakan activity diagram mengelola tahun ajaran. Aktor yang mengelola

tahun ajaran adalah superadmin. Apabila superadmin ingin mengakses dashboard maka harus

login terlebih dahulu. Tahun ajaran sangat diperlukan dalam sistem informasi akademik yang

akan dibuat. Tahun ajaran digunakan untuk mengatur pergantian semester. Superadmin dapat

melakukan tambah tahun ajaran dan dapat melakukan aktifasi tahun ajaran yang dipilih.

Gambar 3.6 Activity Diagram Menu Mengelola Tahun Ajaran

Page 42: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

27

F. Activity Diagram Mengelola Ganti Password Siswa

Gambar 3.7 activity diagram mengelola ganti password siswa. Pada menu Ganti password

siswa ini dilakukan oleh Superadmin. Apabila Superadmin ingin mengakses halaman

dashboard maka harus melakukan login dengan benar terlebih dahulu. Superadmin dapat

merubah password siswa apabila para siswa lupa akan passwordnya.

Gambar 3.7 Activity Diagram Menu Mengelola Ganti Password Siswa

Page 43: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

28

G. Activity Diagram Mengelola Ganti Password

Gambar 3.8 merupakan activity diagram ganti password pegawai Pada menu Ganti

password pegawai hanya bisa dilakukan oleh semua aktor. Para aktor sebelum mengakses

halaman dashboard maka harus melakukan login dengan benar terlebih dahulu. Setelah para

aktor berhasil melakukan login dan masuk kehalaman dashboard, para aktor dapat mengelola

passwordnya sendiri.

Gambar 3.8 Activity Diagram Menu Mengelola Ganti Password Pegawai

Page 44: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

29

H. Activity Diagram Mengelola Hari Libur

Gambar 3.9 merupakan activity diagram mengelola hari libur. Aktor yang dapat mengelola

hari libur adalah superadmin. Superadmin harus melakukan login terlebih dahulu untuk masuk

ke dalam dashboard dan mengakses kelola hari libur.

Gambar 3.9 Activity Diagram Menu Mengelola Hari Libur

Page 45: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

30

I. Activity Diagram Mengubah Data Diri Pegawai

Gambar 3.10 merupakan activity diagram menubah data diri pegawaiSemua aktor terlibat

dalam activity diagram mengedit data diri. Para aktor harus melakukan login terlebih dahulu

untuk dapat mengakses menu mengubah data dirinya sendiri. Gambar activity diagram

mengubah data diri.

Gambar 3.10 Activity Diagram Menu Kelola Data Diri Pegawai.

3.3.3 Perancangan Basis Data

Perancangan basis data merupakan salah satu tahap yang paling penting dalam proses

pembuatan sistem informasi. Tujuan dirancangnya basis data adalah untuk mendefinisikan

data-data yang ada dalam suatu file.

Page 46: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

31

A. Perbandingan Rancangan Database

Rancangan yang telah dilakukan pada penelitian sebelumnya adalah berupa Flow Chart,

analisis kebutuhan, Entity Relation Diagram, Data Flow Diagram dan prototype. berikut

menunjukan perubahan dan perbaikan antara rancangan database pada penelitian sebelumnya

dengan penelitian ini.

Tabel 3.2 Perbandingan Rancangan Database

No. Nama Tabel Awal Baru Keterangan

1. Akun Id_akun

Username

Password

NIP (FK)

Id_jabatan(FK)

nisn (FK)

- tiga attribut baru

2. Jabatan Id_jabatan

Nama_jabatan

url - satu atribut baru

3. Pegawai NIP(Int 10)

Nama

No_SK

Alamat

Kontak

TTL

Golongan

Jabatan

Kompetensi

NIP(Varchar 20)

Jenis_kelamin

Agama

kode_guru

foto

TMT_capeg

Pendidikan

Status

Status_pensiun

nama_panggilan

pangkat

- sepuluh atribut

baru

- tipe data berubah

pada bagian NIP

4. Presensi_pegawai Id_presensi

Tanggal_presensi

Waktu_presensi

Rangkuman_presensi

- - Tidak ada yang

berubah

5. Tahun_ajaran id_tahun_ajaran

tahun_ajaran semester

nama_file_kaldik - Tambahan dari

modul Penilaian

tanggal_mulai

tanggal_selesai

- Dua atribut baru

6. Setting Tidak ada id_setting

id_tahun_ajaran

nama_sekolah

hari_libur

- Nama tabel baru

B. Entity Relationship Diagram

Entitity Relationship Diagram (ERD) adalah bentuk paling awal dalam melakukan

perancangan basis data relasional. ERD merupakan suatu model untuk menjelaskan hubungan

antar data dalam basis data berdasarkan objek-objek dasar data yang mempunyai hubungan

antar relasi.

Pada penelitian sebelumnya, Sistem Informasi Kepegawaian telah dirancang ERD,

namun setelah melalui tahapan validasi rancangan maka ERD mengalami beberapa perubahan.

Page 47: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

32

Berikut ini adalah rancangan ERD yang dibuat untuk Sistem Informasi Kepegawaian dapat

dilihat pada Gambar 3.11.

Gambar 3.11 Entity Relationship Diagram

Terdapat enam entitas pada ERD pada Gambar 3.11. Berikut entitas-entitas yang ada pada

ERD untuk Sistem informasi kepegawaian:

1. Entitas Akun

Pada entitas akun terdapat 2 atribut yaitu id_akun dan password. Entitas akun memiliki

kardinalitas relasi many to one kepada entitas pegawai dan kardinalitas many to one

kepada entitas jabatan. Nantinya pada entitas akun terdapat id_jabatan yang merupakan

primary key dari entitas jabatan dan juga NIP yang merupakan primary key dari entitas

pegawai.

Page 48: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

33

2. Entitas Pegawai

Pada entitas pegawai terdapat banyak atribut yaitu NIP, nama, nuptk, alamat, agama,

status_pensiun, Status, foto, No_SK, Pendidikan, jenis_kelamin, kode_guru dll. Entitas

pegawai memiliki kardinalitas relasi one to many kepada entitas akun dan kardinalitas

relasi one to many kepada entitas presensi pegawai.

3. Entitas Jabatan

Pada entitas jabatan memiliki atribut yang terdiri dari id_jabatan, jabatan, menu_akses,

dan url. Entitas jabatan memiliki kardinalitas relasi one to many kepada entitas akun.

4. Entitas Presensi Pegawai

Pada entitas presensi pegawai memiliki atribut yang terdiri dari id_presensi, rangkuman

presensi, tanggal presensi, dan keterangan presensi. Entitas presensi pegawai memiliki

kardinalitas relasi many to one kepada entitas pegawai.

5. Entitas Tahun Ajaran

Pada entitas tahun ajaran memiliki atribut id tahun ajaran, tahun ajaran, semester,

tanggal mulai dan tanggal selesai. Entitas tahun ajaran memiliki kardinalitas relasi one

to many dengan entitas setting.

6. Entitias Setting

Entitas setting memiliki atribut id_setting, hari libur dan nama sekolah. Entitas setting

memiliki kardinalitas relasi many to one dengan entitas tahun ajaran.

7. Entitas Tanggal Libur

Entitas tanggal libur memiliki atribut id tanggal libur, nama libur, tanggal awal dan

tanggal akhir. Entitas ini tidak memiliki kardinalitas relasi ke entitas lain.

C. Relasi Tabel

Tahap perencanaan basis data selanjutnya dilakukan agar diperoleh sistem yang sesuai

dengan apa yang diinginkan, dimana dapat dilakukan dengan tahapan membuat Relasi tabel.

Relasi tabel digunakan untuk menggambarkan keterhubungan antar tabel dalam sistem. Relasi

tabel pada sistem informasi kepegawaian dapat dilihat pada Gambar 3.12

Page 49: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

34

Gambar 3.12 Relasi Tabel

Relasi antar tabel modul penjadwalan berisi enam tabel yang saling berhubungan. Berikut

adalah rincian tabel yang ada pada Gambar 3.12 di atas :

1. Tabel Pegawai, merupakan tabel yang menyimpan data data pegawai.

2. Tabel Presensi pegawai, merupakan tabel yang menyimpan data presensi pegawai.

Tabel ini terdapat NIP yang merupakan Foreign Key dari tabel Pegawai.

3. Tabel Akun, merupakan tabel yang menyimpan data akun pegawai. Tabel ini

terdapat NIP yang merupakan Foreign Key dari tabel Pegawai.

4. Tabel Tahun Ajaran, merupakan tabel yang menyimpan tahun ajaran yang telah

dibuat.

5. Tabel Jabatan, merupakan tabel yang menyimpan data dari jabatan yang ada pada

sekolah

6. Tabel Tanggal Libur, merupakan tabel yang menyimpan hari libur sekolah yang

memiliki jangka waktu yang Panjang dan setiap tahunnya berganti. Seperti tanggal

libur idul fitri yang setiap tahun tanggalnya berbeda.

7. Tabel Setting, merupakan tabel yang menyimpan tahun ajaran yang aktif dan hari

libur setiap sekolah.

D. Struktur Tabel

Struktur tabel dibuat dengan tujuan untuk memudahkan penulis saat implementasi ke

dalam basis data. Sistem Informasi Kepegawaian ini mempunyai beberapa tabel untuk

Page 50: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

35

menangani basis data sistem. Berikut merupakan daftar struktur tabel dari sistem informasi

kepegawaian:

1. Tabel Pegawai

Tabel 3.3 merupakan struktur dari tabel pegawai. Tabel pegawai digunakan untuk

menyimpan data-data pegawai. Terdiri dari NIP, nama, Nama panggilan, No.SK, Kode

Guru, Jenis kelamin, Golongan, Kompetensi, TTL, TMT Capeg, Pendidikan, Foto,

Agama, Kontak, Alamat, Status, Status pensiun.

Tabel 3.3 Struktur Tabel Pegawai

Nama Kolom Tipe Data Data Length Keterangan

NIP Varchar 20 Primary key

nuptk Varchar 50 -

Nama Varchar 50 -

nama_panggilan Varchar 255 -

No_SK Varchar 20 -

Jenis_kelamin Enum - Laki-Laki, Perempuan

Golongan Varchar 10 -

alamat text - -

kontak Varchar 20 -

Pangkat Varchar 50 -

Agama Enum

-

Islam, Kristen, Katholik,

Budha, Hindu, Lainnya

TTL Date - -

kode_guru Integer 3 -

foto Text - -

TMT_capeg Date - -

Pendidikan Enum - D1, D2, D3, S1, S2, S3

Status Enum - Guru, Karyawan

Status_pensiun Varchar 255 -

namaayah Varchar 50 -

tempatlahirayah Varchar 255 -

tanggallahirayah Date - -

agamaayah Enum - Islam, Kristen, Katholik,

Budha, Hindu, Lainnya

nomorayah Varchar 20 -

pekerjaanayah Varchar 255 -

alamatayah Text - -

namaibu Varchar 50 -

tempatlahiribu Varchar 255 -

tanggallahiribu Date - -

agamaibu Enum - Islam, Kristen, Katholik,

Budha, Hindu, Lainnya

nomoribu Varchar 20 -

pekerjaanibu Varchar 255 -

alamatibu Text - -

Page 51: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

36

2. Tabel Jabatan

Tabel 3.4 merupakan struktur dari tabel jabatan. Tabel Jabatan digunakan untuk

menyimpan jabatan atau hak akses para pegawai. Terdiri dari id jabatan, Nama jabatan,

url dan menu akses.

Tabel 3.4 Struktur Tabel Jabatan

Nama Kolom Tipe Data Data Length Keterangan

id_jabatan Integer 5 Primary key

nama_jabatan Varchar 15 -

url Varchar 255 -

Menuakses Text - -

3. Tabel Akun

Tabel 3.5 merupakan struktur dari tabel akun. Tabel akun digunakan untuk menyimpan

data akun pegawai dan siswa yang terdaftar. Terdiri dari id akun, password, NIP, id

jabatan, nisn.

Tabel 3.5 Struktur Tabel Akun

Nama Kolom Tipe Data Data Length Keterangan

id_akun Integer 5 Primary key

NIP Varchar 20 Foreign Key

id_jabatan Integer 5 Foreign Key

nisn Varchar 10 Foreign Key

password Varchar 50 -

4. Tabel Presensi Pegawai

Tabel 3.5 merupakan struktur dari tabel presensi. Tabel presensi pegawai digunakan

untuk mencatat data yang berkaitan dengan presensi pegawai. Tabel ini terdiri dari id

presensi, Tanggal presensi, Keterangan presensi, Rangkuman presensi dan NIP.

Tanggal presensi berisi tanggal ketika aktor melakukan presensi, rangkuman presensi

digunakan untuk menyimpan hadir, sakit, ijin dan alpa pada presensi. Keterangan

presensi digunakan untuk menyimpan keterangan atau alasan tidak hadir.

Tabel 3.6 Struktur Tabel Presensi

Nama Kolom Tipe Data Data Length Keterangan

id_presensi Integer 10 Primary key

NIP Varchar 20 Foreign Key

Tanggal_presensi Date - -

Page 52: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

37

Rangkuman_presensi Varchar 25 -

Keterangan_presensi Text - -

5. Tabel Tahun Ajaran

Tabel 3.7 merupakan struktur dari tahun ajaran. Tabel tahun ajaran merupakan tabel

yang sangat diperlukan dalam Sistem Informasi Akademik yang dibuat. Tabel tahun

ajaran digunakan untuk menyimpan tahun ajaran yang nantinya digunakan untuk

mengganti masa periode tahun ajaran. Tabel Tahun Ajaran terdiri dari id tahun ajaran,

tahun ajaran, semester, tanggal mulai dan tanggal selesai.

Tabel 3.7 Struktur Tabel Tahun Ajaran

Nama Kolom Tipe Data Data Length Keterangan

id_tahun_ajaran Integer 10 Primary key

tahun_ajaran Varchar 15 -

Semester Enum - ganjil, genap

tanggal_mulai Date - -

tanggal_selesai Date - -

6. Tabel Setting

Tabel 3.8 merupakan struktur tabel setting. Tabel Setting merupakan tabel penunjang

tabel Tahun ajaran. Tabel setting ini digunakan untuk mengatur aktifnya tahun ajaran.

Pada tabel setting terdiri dari id setting, nama sekolah, id tahun ajaran dan hari libur.

Tabel 3.8 Struktur Tabel Setting

Nama Kolom Tipe Data Data Length Keterangan

id_setting Integer 20 Primary Key

id_tahun_ajaran Integer 10 Foreign key

nama_sekolah Varchar 255 - hari_libur Varchar 255 -

3.3.4 Perbandingan Prototype Sistem

A. Prototype Sistem Sebelumnya

Prototype adalah model atau simulasi representatif dari sistem yang akan dibuat. Tujuan

dibuatnya prototype adalah untuk mengembangkan model menjadi bentuk sistem yang

kompleks. Dengan adanya prototype programmer dapat mudah membuat suatu sistem yang

diinginkan.

Page 53: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

38

Pada penelitian sebelumnya telah dibuat prototype sistem yang dibuat oleh Ryan

Restyawan untuk Sistem Informasi Kepegawaian. Mengenai prototype sebelumnya akan di

jelaskan lebih lanjut sebagai berikut:

1. Halaman Login

Gambar 3.13 ini merupakan gambar prototype dari halaman login yang dibuat oleh

penelitian sebelumnya. Pengguna akan memasukkan username dan password dengan

benar agar masuk ke dalam dashboard.

Gambar 3.13 Prototype sebelumnya: Halaman Login

2. Halaman Dashboard

Gambar 3.14 ini merupakan gambar halaman dashboard ketika pengguna memasukkan

username dan password dengan benar. Terdapat tiga menu yaitu, Admin, Tata usaha,

dan Guru/Karyawan. Menu-menu tersebut akan dijelaskan pada bagian selanjutnya

Gambar 3.14 Prototype Sebelumnya: Halaman Dashboard

3. Halaman Admin

Gambar 3.15 merupakan halaman ketika pengguna memilih menu admin.

Page 54: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

39

Gambar 3.15 Prototype Sebelumnya: Halaman Admin

Pada Gambar 3.15 terdapat beberapa Menu yang dimiliki admin, diantaranya:

a. Menu Tahun ajaran

Gambar 3.16 merupakan halaman menu tahun ajaran. Tahun ajaran digunakan untuk

mengganti tahun ajaran yang digunakan dalam sistem.

Gambar 3.16 Prototype Sebelumnya: Menu Tahun Ajaran

b. Menu Pegawai Baru

Gambar 3.17 merupakan halaman dari menu pegawai baru. Menu ini digunakan

untuk menambahkan data-data pegawai baru.

Page 55: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

40

Gambar 3.17 Prototype Sebelumnya: Menu Pegawai Baru

c. Menu Jabatan

Gambar 3.18 merupakan halaman awal dari menu jabatan. Dari halaman ini,

superdmin dapat memilih untuk masuk ke halaman Tambah Jabatan, Rubah Jabatan,

atau Tunjuk pegawai

Gambar 3.18 Prototype Sebelumnya: Halaman Awal Menu Jabatan

Ketika admin memilih Tambah jabatan maka akan muncul tampilan halaman

tambah jabatan. Tambah jabatan digunakan untuk menambahkan tugas dari pada

pegawai baru. Gambar 3.19 merupakan halaman dari tambah jabatan.

Page 56: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

41

Gambar 3.19 Prototype Sebelumnya: Halaman Tambah Jabatan

Kembali pada Gambar 3.18 Ketika admin memilih Rubah jabatan maka akan

muncul tampilan halaman rubah jabatan. Rubah jabatan digunakan untuk mengganti

tugas dari pada Jabatan yang telah dibuat. Gambar 3.20 merupakan halaman dari

Rubah jabatan.

Gambar 3.20 Prototype Sebelumnya: Rubah Jabatan

Pada Gambar 3.18 ketika admin memilih Tunjuk Pegawai maka akan muncul

tampilan halaman Tunjuk pegawai. Tunjuk pegawai digunakan memilih pegawai

baru untuk dimasukkan pada suatu jabatan yang telah dibuat Gambar 3.21

merupakan halaman dari tambah jabatan.

Page 57: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

42

Gambar 3.21 Prototype Sebelumnya: Tunjuk Jabatan

4. Halaman Tata Usaha

Gambar merupakan halaman ketika pengguna memilih menu tata usaha.

Gambar 3.22 Prototype Sebelumnya: Halaman Tata Usaha

Pada Gambar 3.22 hanya ada satu menu yang dapat dikelola oleh tata usaha, yaitu menu

data pegawai. Gambar 3.23merupakan halaman dari Data pegawai. Tata usaha dapat

melihat dan melakukan perubahan data dari para pegawai .

Page 58: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

43

Gambar 3.23 Prototype Sebelumnya: Halaman Edit Data Pegawai

5. Halaman Guru/Karyawan

Gambar 3.22 merupakan halaman dari menu Guru/Karyawan. Terdapat dua menu untuk

guru dan karyawan yaitu Data diri dan presensi. Pada menu data diri guru dan karyawan

hanya bisa melihat data dirinya sendiri dan untuk menu presensi guru dan karyawan

juga dapat melihat presensi pegawai.

Gambar 3.24 Prototype Sebelumnya: Halaman Guru/Karyawan

B. Prototype Sistem Baru

Pada penelitian sebelumnya telah dibuat prototype sistem untuk Sistem informasi

Kepegawaian (Restyawan, 2017), namun setelah proses validasi rancangan terdapat beberapa

perubahan sehingga prototype sistem mengalami perubahan. Perubahan yang terlihat signifikan

yaitu dibagian tampilan.

Page 59: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

44

Penulis melakukan analisis bersamaan dengan modul-modul yang lain untuk Sistem

Informasi Akademik yang akan dibuat, sehingga dapat mudah dilakukan untuk penggabungan

sistem menjadi suatu sistem informasi yang valid. Untuk prototype sistem yang dibuat terdapat

dua rancangan pengguna, yaitu Superadmin dan admin Kepegawaian. Aktor yang terlibat harus

melakukan login terlebih dahulu untuk mengakses sistem. Prototype sistem akan

dijelaskan lebih lanjut sebagai berikut.

1. Aktor Super Admin

a. Halaman Login Super Admin

Gambar 3.25 merupakan halaman login yang digunakan oleh pengguna untuk masuk

ke dalam sistem. Superadmin harus memasukkan username dan password dengan benar

untuk masuk kedalam dashboard superadmin.

Gambar 3.25 Prototype Sistem : Halaman Login

b. Halaman Dashboard Super Admin

Gambar 3.26 merupakan tampilan dari halaman dashboard superadmin. Ketika

superadmin berhasil melakukan login dengan benar maka sistem akan menampilkan

halaman dashboard superadmin.

Page 60: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

45

Gambar 3.26 Prototype Sistem : Halaman Dashboard Superadmin

c. Halaman Lihat Data Pegawai Superadmin

Gambar 3.27 merupakan halaman lihat data pegawai. Ketika Superadmin memilih

menu kepegawaian, maka halaman ini yang akan pertama kali muncul.

Gambar 3.27 Prototype Sistem: Lihat Data Pegawai Superadmin

d. Halaman Tambah Data Pegawai Superadmin

Gambar 3.28 merupakan tampilan halaman tambah data pegawai. Halaman ini

berfungsi untuk menyimpan data-data pegawai.

Page 61: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

46

Gambar 3.28 Prototype Sistem: Tambah Data Pegawai Superadmin

e. Halaman Edit dan Hapus Data Pegawai Superadmin

Gambar 3.29 merupakan halaman Edit dan Hapus data pegawai. Ketika pengguna

memilih tombol Edit maka pengguna dapat mengubah data-data para pegawai.

Sedangkan ketika pengguna memilih tombol Hapus maka pengguna melakukan

penghapusan data pegawai.

Gambar 3.29 Prototype Sistem: Halaman Edit dan Hapus Data Pegawai Superadmin

f. Halaman Lihat Hak Akses Superadmin

Gambar 3.30 merupakan tampilan halaman Lihat hak akses. Halaman ini menampilkan

pegawai yang telah memiliki Hak akses yang nantinya digunakan untuk melakukan

login dan masuk sesuai dengan hak aksesnya.

Page 62: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

47

Gambar 3.30 Prototype Sistem: Lihat Hak Akses Pegawai Superadmin

g. Halaman Tambah Hak Akses Pegawai Superadmin

Gambar 3.31 merupakan tampilan halaman tambah hak akses. Pada halaman ini,

Superadmin menambahkan hak akses dari pegawai baru yang belum memiliki akses

login sistem. Halaman ini pula digunakan sebagai pembuatan akun pegawai.

Gambar 3.31 Prototype Sistem: Tambah Hak Akses Pegawai Superadmin

h. Halaman Edit Hak Akses Pegawai Superadmin

Gambar 3.32 merupakan tampilan halaman edit hak akses pegawai. Pada Halaman ini

superadmin dapat melakukan perubahan kepada pegawai yang telah memiliki hak

aksesnya.

Page 63: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

48

Gambar 3.32 Prototype Sistem: Edit Hak Akses Pegawai Superadmin

i. Halaman Ganti Password Superadmin

Gambar 3.33 merupakan tampilan halaman ganti password. Halaman ini digunakan

oleh superadmin apabila ingin merubah passwordnya.

Gambar 3.33 Prototype Sistem: Ganti Password

2. Aktor Admin Kepegawaian

a. Halaman Dashboard Admin Kepegawaian

Gambar 3.34 merupakan halaman dashboard dari admin kepegawaian. Setelah admin

kepegawaian berhasil login, maka sistem akan menampilkan halaman dashboard admin

kepegawaian.

Page 64: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

49

Gambar 3.34 Prototype Sistem: Halaman Dashboard Admin Kepegawaian.

b. Halaman Lihat Data Pegawai Admin Kepegawaian

Gambar 3.35 merupakan halaman lihat data pegawai untuk admin kepegawaian. Ketika

admin kepegawaian memilih menu kepegawaian, maka halaman ini yang akan pertama

kali muncul.

Gambar 3.35 Prototype Sistem: Halaman Lihat Data Pegawai Admin Kepegawian

Pada menu lihat data pegawai, admin kepegawaian dapat melihat details yang

menampilkan data diri dari para pegawai. Gambar 3.36 merupakan tampilan halaman

Details pegawai.

Page 65: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

50

Gambar 3.36 Prototype Sistem: Halaman Details Pegawai Admin Kepegawaian

c. Halaman Edit Data Pegawai Admin Kepegawaian

Gambar 3.37 merupakah halaman edit data pegawai untuk admin kepegawaian.

Halaman ini digunakan untuk melakukan perubahan pada data diri dari pegawai.

Gambar 3.37 Prototype Sistem: Halaman Edit Pegawai Admin Kepegawaian

Page 66: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

51

BAB IV

IMPLEMENTASI

4.1 Implementasi Sistem

Implementasi adalah tahap selanjutnya yang dilakukan setelah tahap perancangan sistem.

Hasil dari implementasi nantinya akan terbentuk suatu sistem informasi kepegawaian berbasis

web yang akan siap dilakukan pengujian dan juga digunakan oleh pengguna. Sistem ini

memberikan informasi tentang pendataan pegawai mulai dari mengelola data induk pegawai,

mengelola presensi pegawai, mengelola hak akses pegawai, mengelola password siswa dan

pegawai. Pembahasan mengenai antar muka sistem dibagi menjadi beberapa bagian

diantaranya, Implementasi antarmuka untuk superadmin, kepala sekolah, tata usaha, dan para

pegawai.

Semua aktor yang ada harus memiliki akun untuk masuk kedalam sistem sesuai dengan

hak aksesnya, karena ketika ingin masuk kedalam dashboard sistem harus melalui login

terlebih dahulu dengan memasukkan username dan password dengan benar. Gambar 4.1

merupakan tampilan halaman login sistem dapat dilihat pada

Gambar 4.1 Implementasi: Halaman Login

4.1.1 Aktor Superadmin

Aktor ini memerlukan login untuk mengakses sistem informasi. Ketika aktor berhasil

melakukan login sebagai superadmin, maka halaman yang ditampilkan halaman dashboard

superadmin.

Page 67: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

52

1. Halaman Dashboard Superadmin

Gambar 4.2 merupakan gambar dari implementasi Halaman Dashboard Superadmin.

Setelah Superdmin berhasil melakukan login, maka sistem akan menampilkan halaman

dashboard Superadmin. Halaman ini berfungsi menampilkan informasi dari jumlah

pegawai aktif, informasi pegawai yang sudah memiliki akun dan tidak memiliki akun,

serta total pegawai yang sudah pension, serta informasi grafik dari kehadiran pegawai

setiap tahunnya.

Gambar 4.2 Implementasi: Halaman Dashboard Superadmin

2. Halaman Profile pegawai.

a. Halaman Lihat Data Pribadi Superadmin.

Gambar 4.3 merupakan implementasi dari halaman lihat data pribadi tata usaha.

Halaman ini berfungsi untuk melihat data diri dari tata usaha. Aktor dapat mengedit

data dirinya sendiri apabila data yang di masukkan oleh superadmin terdapat

perbedaan. Untuk mengedit data diri akan dijelaskan pada step berikutnya.

Page 68: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

53

Gambar 4.3 Implementasi Halaman Lihat Data Pribadi Superadmin

b. Halaman Edit Data Pribadi Tata Usaha.

Gambar 4.4 merupakan gambar implementasi dari halaman edit data pribadi tata

usaha. Halaman ini berfungsi untuk melakukan perubahan data diri pada tata usaha.

Gambar 4.4 Implementasi: Halaman Edit Data Pribadi Superadmin

3. Halaman Kepegawaian Data Pegawai

a. Halaman Lihat Data Pegawai

Gambar 4.5 merupakan gambar dari implementasi Halaman Lihat Data Pegawai.

Halaman ini berfungsi untuk melihat data-data dari para pegawai yang dibedakan

menjadi tiga bagian yaitu Data Guru, Data Karyawan, dan Data Pensiun.

Page 69: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

54

Gambar 4.5 Implementasi: Halaman Lihat Data Pegawai Superadmin

b. Halaman Details Pegawai

Gambar 4.6Gambar 4.6 merupakan gambar dari implementasi halaman details data

pegawai. Halaman ini berfungsi untuk melihat data pribadi pegawai yang dapat

dilakukan oleh superadmin.

Gambar 4.6 Implementasi: Halaman Details Pegawai Superadmin

c. Halaman Tambah Data Pegawai

Gambar 4.7 merupakan implementasi dari Halaman Tambah Data Pegawai.

Halaman ini berfungsi untuk menambahkan data untuk pegawai baru.

Page 70: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

55

Gambar 4.7 Implementasi: Halaman Tambah Data Pegawai Superadmin

d. Halaman Edit Data Pegawai

Gambar 4.8 merupakan gambar implementasi dari Halaman Edit Data Pegawai.

Halaman ini berfungsi untuk merubah data pegawai yang sudah ada.

Gambar 4.8 Implementasi: Halaman Edit Data Pegawai Superadmin

4. Halaman Presensi Pegawai

a. Halaman Kelola Presensi Pegawai

Gambar 4.9Gambar 4.9 merupakan gambar implementasi dari Halaman Kelola

Presensi Pegawai. Halaman ini berfungsi untuk melakukan presensi untuk para

pegawai.

Page 71: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

56

Gambar 4.9 Implementasi: Kelola Presensi Pegawai Superadmin

b. Halaman Lihat Presensi Pegawai

Gambar 4.10 merupakan gambar implementasi dari Halaman Lihat Presensi

Pegawai. Halaman ini berfungsi untuk melihat presensi saat superadmin melakukan

presensi.

Gambar 4.10 Implementasi: Lihat Presensi Pegawai Superadmin

c. Halaman Lihat Presensi Pegawai Per Bulan

Gambar 4.11 merupakan gambar implementasi dari Halaman Laporan Presensi Per

Bulan. Halaman ini berfungsi untuk menampilkan laporan presensi per bulan yaitu

dari J anuari sampai dengan Desember.

Page 72: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

57

Gambar 4.11 Implementasi: Halaman Laporan Presensi Per Bulan

d. Halaman Lihat Grafik Presensi

Gambar 4.12 merupakan gambar implementasi dari Halaman Grafik Kehadiran

Pegawai. Halaman ini berfungsi untuk menampilkan kehadiran pegawai per tahun

dalam bentuk grafik.

Gambar 4.12 Implementasi: Halaman Grafik Kehadiran Pegawai

5. Halaman Manajemen Hak Akses

a. Halaman Lihat Akses

Gambar 4.13 merupakan gambar implementasi dari Halaman Manajemen Hak

Akses. Halaman ini berfungsi untuk melihat pegawai yang sudah memiliki Hak

Akses.

Page 73: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

58

Gambar 4.13 Implementasi: Halaman Lihat Hak Akses

b. Halaman Tambah Hak Akses

Gambar 4.14 merupakan gambar implementasi dari Halaman Tambah Hak Akses.

Halaman ini berfungsi untuk menambahkan hak akses sekaligus menambahkan

password untuk pegawai baru yang belum memiliki hak akses.

Gambar 4.14 Implementasi: Halaman Tambah Hak Akses

c. Halaman Edit Hak Akses

Gambar 4.15 merupakan gambar implementasi dari Halaman Edit Hak Akses.

Halaman ini berfungsi untuk mengganti hak akses dari pegawai sehingga memiliki

hak akses yang baru.

Page 74: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

59

Gambar 4.15 Implementasi: Halaman Edit Hak Akses.

d. Halaman Jenis Hak Akses

Gambar 4.16 merupakan gambar implementasi dari Halaman Jenis Hak Akses.

Halaman ini berfungsi untuk mengatur menu-menu untuk setiap jabatan. Halaman

ini hanya dapat dilakukan oleh superadmin untuk mengubah dan menambahkan hak

akses.

Gambar 4.16 Implementasi: Halaman Jenis Hak Akses

Page 75: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

60

6. Halaman Tahun Ajaran

a. Halaman Lihat Tahun Ajaran

Gambar 4.17 merupakan gambar implementasi dari Halaman dari Lihat Tahun

Ajaran. Halaman ini berfungsi untuk melihat tahun ajaran dan mengaktifkan tahun

ajaran.

Gambar 4.17 Implementasi : Halaman Lihat Tahun Ajaran

b. Halaman Tambah Tahun Ajaran

Gambar 4.18 merupakan gambar implementasi dari Halaman Tambah Tahun

Ajaran. Halaman ini berfungsi untuk menambahkan tahun ajaran baru.

Gambar 4.18 Implementasi: Halaman Tambah Tahun Ajaran

Page 76: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

61

7. Halaman Ganti Password Siswa

Gambar 4.19 merupakan gambar implementasi dari Halaman Ganti Password Siswa.

Pada halaman ini berfungsi untuk mengganti password siswa apabila siswa lupa dengan

password awalnya.

Gambar 4.19 Implementasi: Halaman Ganti Password Siswa

8. Halaman Ganti Password untuk Superadmin

Gambar 4.20 merupakan gambar implementasi dari Halaman Ganti Password untuk

Superadmin. Halaman ini berfungsi untuk mengganti password superadmin.

Gambar 4.20 Implementasi: Halaman Ganti Password untuk Superadmin

Page 77: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

62

4.1.2 Aktor Tata Usaha

Tata usaha memerlukan akun yang telah didaftarkan sebelumnya oleh superadmin untuk

bisa mengakses halaman khusus untuk tata usaha pada sistem. Ketika tata usaha berhasil

melakukan login , maka akan masuk kehalaman dashboard tata usaha.

1. Halaman Dashboard Tata usaha.

Gambar 4.21 merupakan gambar dari implementasi halaman dashboard Tata usaha.

Pada bagian menu dapat terlihat tata usaha dapat mengakses menu apa aja yang terdapat

pada sistem. Tata usaha dapat mengakses menu Mutasi pada bagian modul Kesiswaan

yang terdiri dari mutasi masuk dan mutasi keluar, mengakses penilaian pada bagian

modul Kurikulum yang terdiri dari Presensi siswa dan nilai akhir, dan juga dapat

mengakses data pegawai dan presensi pegawai pada modul kepagawaian. Untuk menu-

menu pada modul kepagawaian akan di bahas pada step berikutnya.

Gambar 4.21 Implementasi: Halaman Dashboard Tata Usaha

2. Halaman Profile pegawai

a. Halaman Lihat Data Pribadi Tata Usaha.

Gambar 4.22 merupakan implementasi dari halaman lihat data pribadi tata usaha.

Halaman ini berfungsi untuk melihat data diri dari tata usaha. Aktor dapat mengedit

data dirinya sendiri apabila data yang di masukkan oleh superadmin terdapat

perbedaan. Untuk mengedit data diri akan dijelaskan pada step berikutnya.

Page 78: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

63

Gambar 4.22 Implementasi: Halaman Lihat Data Pribadi Tata Usaha

b. Halaman Edit Data Pribadi Tata Usaha.

Gambar 4.23 merupakan gambar implementasi dari halaman edit data pribadi tata

usaha. Halaman ini berfungsi untuk melakukan perubahan data diri pada tata usaha.

Gambar 4.23 Implementasi: Halaman Edit Data Pribadi Tata Usaha

3. Halaman Kepegawaian Data pegawai

a. Halaman Lihat data pegawai

Gambar 4.24 merupakan gambar dari implementasi Halaman Lihat Data Pegawai

untuk tata usaha. Halaman ini berfungsi untuk melihat data-data dari para pegawai

yang dibedakan menjadi tiga bagian yaitu data guru, data karyawan, dan data

pensiun. Untuk data pegawai hampir sama dengan superadmin yang membedakan

adalah untuk tata usaha tidak dapat menghapus dan menambahkan pegawai.

Page 79: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

64

Gambar 4.24 Implementasi: Halaman Lihat Data Pegawai Tata Usaha

b. Halaman Details Data Pegawai

Gambar 4.25 merupakan gambar dari implementasi halaman details data pegawai

untuk tata usaha. Halaman ini berfungsi untuk melihat data diri dari para pegawai.

Gambar 4.25 Implementasi: Halaman Details Data Pegawai Tata Usaha

c. Halaman Edit Data Pegawai

Gambar 4.26 merupakan implementasi edit data pegawai untuk tata usaha. Hampir

sama dengan superadmin, tata usaha dapat melakukan edit data pegawai.

Page 80: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

65

Gambar 4.26 Implementasi: Halaman Edit Data Pegawai

4. Halaman Presensi Pegawai.

Tata usaha merupakan jabatan yang memiliki hak akses yang sama dengan superadmin

yang dapat mengelola presensi pegawai. Tata usaha dapat melakukan presensi pegawai

untuk superadmin, melihat hasil presensi, melihat rekap presensi perbulan, dan melihat

grafik presensi pegawai. Untuk tampilannya dibuat sama dengan superadmin.

5. Halaman Ganti Password untuk Tata Usaha

Gambar 3.26Gambar 4.27 merupakan gambar implementasi dari halaman Ganti

Password Tata usaha. Halaman ini berfungsi untuk melakukan perubahan password tata

usaha. Tata usaha hanya perlu memasukkan password lama dan memasukkan password

yang baru.

Page 81: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

66

Gambar 4.27 Implementasi: Halaman Ganti Password untuk Tata Usaha.

4.1.3 Aktor Kepala Sekolah.

Aktor kepala sekolah memerlukan akun untuk login dalam sistem. Akun akan diberikan

superadmin apabila data induk kepala sekolah sudah diinputkan kesistem. Kepala sekolah

diberi hak akses oleh superadmin untuk dapat melihat semua modul di sistem informasi

akademik, tetapi tidak bisa melakukan ubah data, hapus, dan tambah data. Apabila kepala

sekolah berhasil login maka akan tampil dashboard untuk kepala sekolah.

1. Halaman Dashboard Kepala Sekolah

Gambar 4.28 merupakan impelementasi dari dashboard kepala sekolah. Pada bagian

menu dapat terlihat kepala sekolah dapat mengakses menu apa aja yang terdapat pada

sistem. Dari menu kesiswaan, kurikulum, kepegawaian dan non akademik bisa diakses

oleh kepala sekolah.

Page 82: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

67

Gambar 4.28 Implementasi: Halaman Dashboard Kepala Sekolah

2. Halaman Profile Pegawai

a. Halaman Lihat Data Pribadi Kepala Sekolah.

Gambar 4.29 merupakan gambar implementasi dari halaman lihat data pribadi untuk

kepala sekolah. Halaman ini berfungsi untuk melihat data diri dari kepala sekolah.

Gambar 4.29 Implementasi: Lihat Data Pribadi Kepala Sekolah

b. Halaman Edit Data Pribadi Kepala Sekolah

Gambar 4.30 merupakan gambar implementasi dari halaman edit data diri kepala

sekolah. Halaman ini berfungsi untuk melakukan perubahan data diri apabila

terdapat kesalahan input data dari superadmin

Page 83: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

68

Gambar 4.30 Implementasi: Halaman Edit Data Pribadi Pegawai

3. Halaman Menu Kepegawaian Lihat Data Pegawai

Gambar 4.31 merupakan implementasi dari halaman menu kepegawaian lihat data

pegawai. Kepala sekolah hanya dapat melihat data pegawai, tidak bisa merubah,

menambahkan, dan menghapus data pegawai.

Gambar 4.31 Implementasi: Halaman Lihat Data Pegawai

4. Halaman Presensi Pegawai

a. Halaman Lihat Presensi Pegawai

Gambar 4.32Gambar 4.10 merupakan gambar implementasi dari Halaman Lihat

Presensi Pegawai. Halaman ini berfungsi untuk melihat presensi saat superadmin

melakukan presensi.

Page 84: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

69

Gambar 4.32 Implementasi: Halaman Lihat Presensi Pegawai Kepala Sekolah

b. Halaman Lihat Presensi Pegawai Per Bulan

Gambar 4.33 merupakan gambar implementasi dari Halaman Laporan Presensi Per

Bulan. Halaman ini berfungsi untuk menampilkan laporan presensi perbulan yaitu

dari Januari sampai dengan Desember.

Gambar 4.33 Implementasi: Halaman Lihat Presensi Pegawai Perbulan Kepala Sekolah

c. Halaman Lihat Grafik Presensi

Gambar 4.34 merupakan gambar implementasi dari Halaman Grafik Kehadiran

Pegawai. Halaman ini berfungsi untuk menampilkan kehadiran pegawai per tahun

dalam bentuk grafik.

Page 85: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

70

Gambar 4.34 Implementasi: Halaman Grafik Presensi Pegawai Kepala Sekolah

6. Halaman Ganti Password untuk Kepala Sekolah

Gambar 4.35 merupakan gambar implementasi dari halaman ganti password kepala

sekolah. Halaman ini berfungsi untuk melakukan perubahan password untuk tata usaha.

Tata usaha hanya perlu memasukkan password lama dan memasukkan password yang

baru.

Gambar 4.35 Implementasi: Halaman Ganti Password Kepala Sekolah

4.1.4 Aktor Para Pegawai

Para pegawai memerlukan akun untuk login dalam sistem. Akun akan diberikan

superadmin apabila data induk kepala sekolah sudah di inputkan kesistem. Para pegawai disini

terdiri dari guru, karyawan, kesiswaan, kurikulum, pembimbing, konseling dan guru piket. Para

pegawai diberi hak akses oleh superadmin untuk masuk kedalam sistem sesuai dengan hak

aksesnya masing-masing. Jika para pegawai sudah berhasil login maka akan muncul kedalam

Page 86: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

71

halaman dashboard sesuai aksesnya masing-masing. Untuk modul kepegawaian para pegawai

ini hanya menampilkan profile pegawai, dan mengganti password pegawai.

4.2 Pengujian Sistem

Pengujian sistem digunakan untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan sistem, serta

untuk mengetahui apakah sistem yang telah dibuat berjalan dengan baik dan bekerja sesuai

kebutuhan. Pengujian dilakukan dengan metode Usability Testing yang akan dilakukan dua

kali, yaitu sebelum dilakukan modifikasi dan setelah dilakukan modifikasi. Hal ini dilakukan

untuk mengukur peningkatkan kualitas sistem informasi sekolah dari aspek Desain, Feedback,

Format, Instruksi, Navigasi, Terminologi dan Learnability. Data yang dikumpulkan berupa

data kualitatif dan kuantitatif berupa performance measure, direct observation dan subjective

user preference.

4.2.1 Ketentuan Pengujian

Pengujian terhadap sistem yang telah dibuat memiliki beberapa ketentuan, sebagai

berikut:

1. Peserta pengujian, yaitu calon pengguna sistem

- Superadmin

- Kepala Sekolah Sekolah Menengah Pertama

- Tata Usaha yang mengelola menu Kepegawaian

- Para Pegawai (Guru, Kurikulum, Karyawan, Kesiswaan, Konseling, Pembimbing)

Sekolah Menengah Pertama

2. Untuk peserta pengujian diwakili oleh:

- Satu superadmin

- Satu kepala sekolah

- Satu admin tata usaha,

- Satu orang yang mewakili para pegawai dari setiap sekolah.

3. Berkas pengujian

a. Skenario Pengujian

Peserta pengujian diminta untuk menyelesaikan sejumlah skenario yang telah

dispesifikasikan. Setiap peserta pengujian melakukan pengujian secara individu, aktivitasnya

direkam dan waktunya akan dicatat.

Page 87: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

72

b. Kuesioner Usability

Untuk melakukan perhitungan dengan metode System Usability Testing (SUS) dilakukan

dengan cara sebagai berikut:

- Bobot setiap sistem diberikan skala nilai dari 1 sampai 5

1 = sangat tidak setuju

2 = tidak setuju

3 = netral

4 = setuju

5 = sangat setuju

- Untuk soal dengan nomor ganjil nilai yang didapatkan adalah skala nilai dikurangi

1

- Untuk soal dengan nomor genap nilai yang didapatkan adalah 5 dikurangi dengan

skala nilai yang diberikan

- Jumlahkan total nilai yang didapat

- Untuk mendapatkan keseluruhan nilai System Usability Scale (SUS) maka

dikalikan dengan 2,5

c. Daftar pertanyaan wawancara

Setelah peserta pengujian telah menyelesaikan scenario dan kuesioner, maka pengujian

selanjutnya adalah melakukan wawancara. Peserta pengujian akan diberikan pertanyaan oleh

penguji secara langsung.

4. Peralatan Pengujian

a. Hardware

Untuk melakukan pengujian digunakan beberapa hardware sebagai berikut:

- Timer

- Voice recorder

- Laptop merk Asus A451LB dengan spesifikasi:

1) Processor Intel(R) Core(TM) i5-4200U

2) CPU 1.60 GHz – 2.30 GHz

3) RAM 4 GB

4) Hardisk 750 GB

b. Software

Page 88: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

73

Beberapa software yang digunakan dalam pengujian sebagai berikut:

- Sistem operasi Windows 10 64 bit

- Browser Chrome

- XAMPP v3.2.2

5. Sesi Usability Testing

a. Peserta pengujian diminta untuk menyelesaikan sejumlah scenario yang telah

dispesifikasikan.

b. Setiap pengguna melakukan pengujian secara individu, aktivitasnya direkam, dan

waktunya akan dicatat.

c. Data yang dikumpulkan berupa data kualitatif dan kuantitatif, sebagai berikut:

1) Performance measure

Selama sesi pengujian, waktu pengerjaan suatu alur proses dicatat mulai dari

instruksi diberikan sampai tugas selesai dilakukan.

2) Direct observation

Peserta pengujian diminta untuk mengekspresikan secara verbal

komentarnya saat berhadapan dengan sistem. Mereka diminta untuk langsung

memberikan komentar saat sedang menyelesaikan suatu proses pada sistem,

seperti apa yang sedang mereka coba lakukan, apa yang mereka rasakan dan saat

mereka menyelesaikan masalah.

3) Subjective user preference

Setelah pengguna menyelesaikan suatu tugas dalam sistem, mereka diminta

untuk mengisi kuesioner usability dan dilakukan wawancara oleh peneliti.

4.2.2 Hasil pengujian

Pengujian sistem yang telah dibangun diharapkan akan memberi informasi mengenai

sejauh mana sistem ini mendapatkan respon dari pengguna.

A. Pengujian Tahap I

Pengujian tahap I dilakukan sebelum sistem dilakukan modifikasi. Pengujian yang

dilakukan berupa menyelesaikan tugas-tugas dari skenario pengujian, mengisi kuesioner

usability dan wawancara.

1. Skenario Pengujian

Page 89: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

74

Peserta pengujian melakukan tugas berdasarkan skenario yang ada. Sistem memiliki 10

aktor, maka skenario pengujian terbagi ke dalam 10 jenis yaitu untuk Superadmin, Tata

usaha, Guru, Karyawan, Kepala sekolah, Kesiswaan, Kurikulum, Pembimbing, dan

Konseling. Tabel 4.1 merupakan hasil dari tahap performance measure. Performance

measure melibatkan peserta pengujian dengan mencatat waktu pengerjaan suatu alur proses

dicatat mulai dari instruksi diberikan sampai tugas selesai dilakukan.

Tabel 4.1 Perfomance Measure Pengujian Tahap 1

No Tanggal Peserta Menu Waktu Waktu

1. 19 Desember

2017

Bagian Tata

Usaha

SMP Piri

Ngaglik

Login sistem 0 menit

32 Detik

34 Menit 52

Detik

Lihat Data Diri

Pegawai

0 menit

22 Detik

Edit Data Diri

Pegawai

1 Menit

23 Detik

Mengelola Data

Pegawai

14 Menit

29 Detik

Mengelola

Presensi

Pegawai

10 menit

15 Detik

Mengelola Hak

Akses Pegawai

5 Menit

36 Detik

Mengelola

Password Siswa

1 Menit

20 Detik

Merubah

Password

0 Menit

55 Detik

2. 20 Desember

2017

Bagian

Kurikulum

SMP Negeri 5

Kota Yogyakarta

Login sistem 0 menit

20 Detik

33 Menit 38

Detik

Lihat Data Diri

Pegawai

0 menit

22 Detik

Edit Data Diri

Pegawai

2 Menit

05 Detik

Mengelola Data

Pegawai

15 Menit

10 Detik

Mengelola

Presensi

Pegawai

09 menit

15 Detik

Mengelola Hak

Akses Pegawai

3 Menit

45 Detik

Mengelola

Password Siswa

1 Menit

27 Detik

Merubah

Password

1 Menit

14 Detik

3. 21 Desember

2017

Bagian Tata

Usaha

SMP Negeri 8

Kota Yogyakarta

Login sistem 0 menit

35 Detik

42 Menit 37

Detik

Lihat Data Diri

Pegawai

0 menit

15 Detik

Page 90: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

75

Edit Data Diri

Pegawai

3 Menit

15 Detik

Mengelola Data

Pegawai

21 Menit

10 Detik

Mengelola

Presensi

Pegawai

11 menit

15 Detik

Mengelola Hak

Akses Pegawai

3 Menit

45 Detik

Mengelola

Password Siswa

1 Menit

10 Detik

Merubah

Password

1 Menit

12 Detik

4. 22 Desember

2017

Bagian Tata

Usaha

MTs Sunan

Pandanaran

Login sistem 0 menit

25 Detik

33 Menit 33

Detik

Lihat Data Diri

Pegawai

0 menit

20 Detik

Edit Data Diri

Pegawai

2 Menit

10 Detik

Mengelola Data

Pegawai

13 Menit

10 Detik

Mengelola

Presensi

Pegawai

11 menit

17 Detik

Mengelola Hak

Akses Pegawai

3 Menit

45 Detik

Mengelola

Password Siswa

1 Menit

10 Detik

Merubah

Password

1 Menit

16 Detik

Rata-rata 35 Menit 39

Detik

2. Observasi Pengujian

Observasi pengujian dilakukan dengan cara mencatatkan komentar ataupun respon

spontan dari peserta pengujian yang sedang melakukan tugas yang ada pada skenario

pengujian. Observasi pengujian Tahap 1 terdapat pada lampiran 4D

3. Kuesioner Usability

Tahap selanjutnya adalah peserta diminta untuk mengisi soal kuesioner yang diberikan.

Hasil kuesioner usability dihitung dengan metode System Usability Scale (SUS), untuk

dapat mengetahui kekurangan dan kelebihan sistem yang diajukan dari sisi pengguna.

Rincian hasil penilaian dari kuesioner usability dari pengujian tahap I Tabel 4.2 dijabarkan

pada berikut:

Page 91: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

76

Tabel 4.2 Rekapitulasi Kuesioner Usability Tahap I

No Aspek Pertanyaan Jumlah

1 2 3 4 5

1.

Desain

Saya rasa desain pada sistem ini sangat sederhana

sehingga mudah digunakan. 0 0 1 3 0

2. Saya rasa sistem ini memiliki tampilan secara umum

yang kurang menarik. 0 2 2 0 0

3. Feedback Saya menemukan bahwa didalam sistem ini terdapat

notifikasi yang sangat membantu. 0 1 2 1 0

4.

Format

Saya rasa menu-menu yang ditampilkan pada setiap

jabatan kurang sesuai dengan hak aksesnya 0 1 3 0 0

5. Saya dapat melakukan login sesuai dengan tugas/hak

akses. 0 0 0 3 1

6. Instruksi

Saya menemukan bahwa terdapat berbagai macam

fungsi yang kurang terintregasi dengan baik dalam

sistem.

0 2 2 0 0

7. Navigasi Saya mudah dalam memahami menu yang ada pada

sistem ini. 0 0 2 2 0

8. Terminologi Saya merasa kesulitan untuk memahami maksud dari

sistem ini. 0 2 2 0 0

9.

Learnability

Saya mampu menggunakan sistem ini meskipun tanpa

seorang ahli atau teknis 0 0 0 3 1

10. Saya rasa, mayoritas pengguna akan kesulitan untuk

menguasai sistem ini secara cepat 0 2 1 1 0

Setelah penilaian direkapitulasi, langkah selanjutnya adalah menghitung hasil

penilaian dari empat peserta pengujian di empat sekolah berbeda untuk mendapatkan nilai SUS.

Tabel 4.3 merupakan perhitungan sesuai dengan SUS.

Tabel 4.3 Perhitungan Kuesioner Usability Tahap I dengan SUS

Nomor Soal

Kuesioner

Responden Mayoritas

Penilaian Responden 1 Responden 2 Responden 3 Responden 4

1 4→3 4→3 3→3 4→3 3

2 2→3 3→3 2→3 2→3 3

3 2→1 3→3 3→3 4→3 2

4 3→3 3→3 2→3 3→3 2

5 4→3 4→3 5→4 4→3 3

6 2→3 3→3 2→3 3→3 2 / 3

7 4→3 3→3 4→3 3→3 2 / 3

8 2→3 3→3 2→3 3→3 2 / 3

9 4→3 4→3 4→3 5→4 3

10 4→1 2→3 3→3 2→3 3

Jumlah 25 24 28 27 Hasil

Kali 2,5 62.5 60 70 67.5 65

- Responden 1 = Selaku peserta penguji Bagian Tata Usaha dari SMP Piri Ngaglik

Page 92: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

77

- Responden 2 = Selaku peserta penguji Bagian Kurikulum SMP Negeri 5 Kota

Yogyakarta

- Responden 3 = Selaku peserta penguji Bagian Tata Usaha dari SMP Negeri 8 Kota

Yogyakarta

- Responden 4 = Selaku peserta penguji Bagian Tata Usaha dari MTs Sunan Pandanaran

4. Wawancara

Setelah menyelesaikan penilaian dengan mengisi kuesioner usability, maka selanjutnya

penulis melakukan sesi wawancara dengan peserta pengujian untuk mendapatkan hasil

yang lebih spesifik. Rangkuman Hasil wawancara dengan peserta pengujian dirangkum dan

dijelaskan pada Tabel 4.4 berikut ini.

Tabel 4.4 Wawancara Pengujian Tahap I

No. Aspek Pertanyaan Jawaban

1 Desain Apakah desain dari tampilan sistem ini

sudah sesuai dengan yang anda harapkan?

Desain sudah cukup sederhana

sehingga mudah digunakan

2

Feedback

Menurut anda, setelah menggunakan

sistem ini, apakah yang perlu ditambah

atau dikembangkan?

- Perlu ditambahkan fitur

import pada bagian

pendataan pegawai.

- Perlu ditambahkan Atribut

pada Data diri pegawai

untuk Orang tua pegawai

- Rubah tampilan pada

Presensi pegawai karena

terlalu memberatkan pada

tatausaha dan Superadmin.

- Untuk setiap pegawai bisa

mengubah data diri nya.

3

Apakah sistem ini sudah cukup

memberikan umpan balik atau notifikasi

yang dapat membantu anda?

Sudah cukup

4

Format

Menurut Anda, apakah sistem ini sudah

memiliki format menu yang mudah

dipahami?

Format menu mudah

dipahami. Alurnya pun

sederhana

5 Apakah hak akses pada sistem yang

diberikan sesuai dengan jabatan anda?

Sudah sesuai

6

Instruksi

Apakah anda mengalami kesulitan dalam

menggunakan sistem ini?

Tidak terlalu sulit, sistem

mudah digunakan

7

Apakah instruksi yang ada pada sistem ini

sudah cukup membantu anda dalam

menggunakan sistem ini?.

Instruksi sudah cukup

membantu

8 Navigasi Apakah fitur yang terdapat dalam sistem

ini dapat mudah dipahami dan digunakan?

Sangat mudah digunakan dan

dipahami

Page 93: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

78

9 Terminologi

Apakah anda dapat dengan mudah

memahami maksud dari setiap fitur yang

ada pada sistem ini?

Maksud dari fitur mudah

dipahami, hanya saja

terdapat beberapa fitur

terutama pada presensi

pegawai karena terlalu sulit

dan memberatkan bagian

presensi

10 Learnability

Menurut anda, apakah anda bisa

menggunakan sistem ini tanpa bantuan

seorang ahli atau teknis?

Mungkin pada awalnya masih

merasa bingung, mungkin

ketika sering menggunakan

sistem akan lebih mudah,

perlu adaptasi.

B. Pengujian Tahap II

Pengujian tahap II dilakukan setelah sistem dilakukan modifikasi sesuai dengan

kebutuhan hasil Pengujian Tahap I. Pengujian yang dilakukan berupa menyelesaikan tugas-

tugas dari skenario pengujian, mengisi kuesioner usability dan wawancara.

1. Skenario Pengujian

Peserta pengujian melakukan tugas berdasarkan skenario yang ada. Sistem memiliki 10

aktor, maka skenario pengujian terbagi ke dalam 10 jenis yaitu untuk Superadmin, Tata

usaha, Guru, Karyawan, Kepala sekolah, Kesiswaan, Kurikulum, Pembimbing, dan

Konseling. Tabel 4.5 merupakan hasil dari tahap performance measure . Performance

measure melibatkan peserta pengujian dengan mencatat waktu pengerjaan suatu alur proses

dicatat mulai dari instruksi diberikan sampai tugas selesai dilakukan.

Tabel 4.5 Perfomance Measure Pengujian Tahap II

No Tanggal Peserta Waktu

1. 9 Januari 2018 Bagian Tata Usaha

SMP Piri Ngaglik

Login

sistem

0 menit 20

Detik

22 Menit 51

Detik

Lihat Data

Diri

Pegawai

0 menit 32

Detik

Edit Data

Diri

Pegawai

2 Menit 05

Detik

Mengelola

Data

Pegawai

9 Menit 10

Detik

Mengelola

Presensi

Pegawai

5 menit 15

Detik

Page 94: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

79

Mengelola

Hak Akses

Pegawai

2 Menit 45

Detik

Mengelola

Password

Siswa

1 Menit 23

Detik

Merubah

Password

1 Menit 21

Detik

2. 11 Januari 2018 Bagian Tata Usaha

Mts Sunan Pandanaran

Login

sistem

0 menit 44

Detik

28 Menit 17

Detik

Lihat Data

Diri

Pegawai

0 menit 24

Detik

Edit Data

Diri

Pegawai

2 Menit 15

Detik

Mengelola

Data

Pegawai

13 Menit 10

Detik

Mengelola

Presensi

Pegawai

5 menit 12

Detik

Mengelola

Hak Akses

Pegawai

2 Menit 55

Detik

Mengelola

Password

Siswa

1 Menit 23

Detik

Merubah

Password

1 Menit 14

Detik

3. 21 Desember

2017

Bagian Kurikulum

SMP Negeri 5 Kota

Yogyakarta

Login

sistem

0 menit 25

Detik

25 Menit 23

Detik

Lihat Data

Diri

Pegawai

0 menit 7

Detik

Edit Data

Diri

Pegawai

2 Menit 10

Detik

Mengelola

Data

Pegawai

10 Menit 10

Detik

Mengelola

Presensi

Pegawai

6 menit 20

Detik

Mengelola

Hak Akses

Pegawai

3 Menit 45

Detik

Mengelola

Password

Siswa

1 Menit 10

Detik

Merubah

Password

1 Menit 16

Detik

Page 95: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

80

Rata-rata 25 Menit 30

Detik

2. Observasi Pengujian

Observasi pengujian dilakukan dengan cara mencatatkan komentar ataupun respon

spontan dari peserta pengujian yang sedang melakukan tugas yang ada pada skenario

pengujian. Observasi pengujian tahap II dapat dilihat pada Lampiran 4E

3. Kuesioner Usability

Setelah menyelesaikan skenario pengujian, peserta pengujian diminta untuk mengisi

kuesioner usability. Hasil dari kuesioner usability dihitung dengan metode System

Usability Scale (SUS), untuk dapat mengetahui kekurangan dan kelebihan sistem yang di

ujikan dari sisi pengguna. Rincian hasil penilaian dari kuesioner usability pengujian tahap

II dijabarkan pada Tabel 4.6

Tabel 4.6 Rekapitulasi Kuesioner Usability Pengujian Tahap II

No Aspek Pertanyaan Jumlah

1 2 3 4 5

1.

Desain

Saya rasa desain pada sistem ini sangat sederhana

sehingga mudah digunakan.

0 0 0 3 0

2. Saya rasa sistem ini memiliki tampilan secara umum

yang kurang menarik.

0 3 0 0 0

3. Feedback Saya menemukan bahwa didalam sistem ini terdapat

notifikasi yang sangat membantu.

0 0 1 1 1

4.

Format

Saya rasa menu-menu yang ditampilkan pada setiap

jabatan kurang sesuai dengan hak aksesnya

0 4 0 0 0

5. Saya dapat melakukan login sesuai dengan tugas/hak

akses.

0 0 0 1 3

6. Instruksi

Saya menemukan bahwa terdapat berbagai macam

fungsi yang kurang terintregasi dengan baik dalam

sistem.

0 2 2 0 0

7. Navigasi Saya mudah dalam memahami menu yang ada pada

sistem ini.

0 0 2 2 0

8. Terminologi Saya merasa kesulitan untuk memahami maksud dari

sistem ini.

0 3 1 0 0

9.

Learnability

Saya mampu menggunakan sistem ini meskipun tanpa

seorang ahli atau teknis

0 0 0 4 0

10. Saya rasa, mayoritas pengguna akan kesulitan untuk

menguasai sistem ini secara cepat

0 2 1 0 0

Page 96: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

81

Setelah penilaian direkapitulasi, langkah selanujtnya adalah menghitung hasil

penilaian untuk mendapatkan nilai SUS. Tabel 4.7 merupakan hasil perhitungan

kuesioner tahap II.

Tabel 4.7 Perhitungan Kuesioner Usability Pengujian Tahap II dengan SUS

Nomor Soal

Kuesioner

Responden Mayoritas

Penilaian Responden 1 Responden 2 Responden 3

1 4→3 4→3 4→3 3

2 2→3 2→3 2→3 3

3 3→3 4→3 5→4 2

4 2→3 2→3 2→3 3

5 5→4 5→4 5→4 4

6 2→3 2→3 3→3 3

7 4→3 3→3 3→3 2

8 2→3 2→3 2→3 3

9 4→3 4→3 4→3 3

10 2→3 3→3 2→3 3

Jumlah 31 28 30 Hasil

Kali 2,5 77.5 70 75 74.7

- Responden 1 = Selaku peserta penguji Bagian Tata Usaha SMP Piri Ngaglik

- Responden 2 = Selaku peserta penguji Bagian Kurikulum SMP Negeri 5 Kota

Yogyakarta

- Responden 3 = Selaku peserta penguji Bagian Tata Usaha MTs Sunan Pandanaran

4. Wawancara

Setelah menyelesaikan penilaian dengan mengisi kuesioner usability, maka selanjutnya

penulis melakukan sesi wawancara . Tahap wawancara dilakukan supaya peserta

pengujian dapat memberitahukan kekurangan sistem secara lebih spesifik. Rangkuman

wawancara penguji dengan peserta pengujian dapat dijelaskan pada Tabel 4.8

Tabel 4.8 Wawancara Pengujian Tahap II

No Aspek Pertanyaan Jawaban

1 Desain Apakah desain dari tampilan sistem ini

sudah sesuai dengan yang anda harapkan?

Desain sederhana sehingga

mudah digunakan

2 Feedback

Menurut anda, setelah menggunakan

sistem ini, apakah yang perlu ditambah

atau dikembangkan?

Sudah sesuai dengan

tambahan import data pegawai

Page 97: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

82

3

Apakah sistem ini sudah cukup

memberikan umpan balik atau notifikasi

yang dapat membantu anda?

Sudah cukup dengan

tambahan notifikasi pada saat

menambahkan dan menghapus

data.

4

Format

Menurut Anda, apakah sistem ini sudah

memiliki format menu yang mudah

dipahami?

Secara umum mudah

dipahami sehingga mudah

digunakan

5 Apakah hak akses pada sistem yang

diberikan sesuai dengan jabatan anda?

Sudah sangat sesuai.

6

Instruksi

Apakah anda mengalami kesulitan dalam

menggunakan sistem ini?

Tidak terlalu sulit, sistem

mudah digunakan

7

Apakah instruksi yang ada pada sistem ini

sudah cukup membantu anda dalam

menggunakan sistem ini?.

Sudah cukup

8 Navigasi Apakah fitur yang terdapat dalam sistem

ini dapat mudah dipahami dan digunakan?

Sangat mudah digunakan dan

dipahami

9 Terminologi

Apakah anda dapat dengan mudah

memahami maksud dari setiap fitur yang

ada pada sistem ini?

Mudah dipahami

10 Learnability

Menurut anda, apakah anda bisa

menggunakan sistem ini tanpa bantuan

seorang ahli atau teknis?

Sistem dibuat sangat

sederhana, jadi menurut

penguji meskipun tanpa

bantuan ahli, penguji

dapat menggunakan sistem

ini dengan mudah.

4.2.3 Kesimpulan pengujian

Setelah melakukan pengujian, maka didapat kesimpulan yang dijelaskan sebagai berikut.

Tabel 4.9 merupakan hasil kesimpulan perbandingan dari setiap tahapan pengujian yang

dilakukan, hasilnya sebagai berikut ini.

Tabel 4.9 Tabel Perbandingan Setiap Tahapan Pengujian

No Tahapan pengujian Pengujian Tahap I Pengujian Tahap II

1. Skenario Pengujian Waktu rata-rata: 35 Menit 39 Detik Waktu rata-rata: 25

Menit 30 Detik

2. Observasi Penguji Masih ada beberapa menu yang sulit

dipahami:

Atribut Pegawai

Presensi Pegawai

Penambahan Hak Akses

Menu-menu sudah

lebih mudah dipahami

3. Kuesioner SUS Hasil Perhitungan menggunakan SUS : 65 Hasil Perhitungan

menggunakan SUS:

74.7

4. Wawancara Penambahan Beberapa Fitur:

- Fitur Import Penambahan Data Pegawai

- Penambahan Atribut Data Pegawai

(Keterangan data Orang Tua).

- Penambahan Edit data diri untuk Setiap

pegawai

Tidak ada fitur yang

perlu ditambahkan

lagi.

Page 98: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

83

- Merubah desain Presensi Pegawai untuk

lebih atraktif.

Page 99: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

84

BAB V

KESIMPULAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan observasi, pengimplementasian sistem dan pengujian sistem yang telah

dilakukan, peneliti menyimpulkan bahwa:

1. Pengimplementasian Sistem Informasi Kepegawaian untuk Sekolah Menengah Pertama

berhasil dilakukan sesuai dengan kebutuhan sekolah. Adapun Fitur yang terdapat pada

sistem ini adalah sebagai berikut:

a. Pengelolaan data pegawai.

b. Pengelolaan presensi pegawai.

c. Pengelolaan hak akses sesuai dengan jabatan pegawai.

d. Pengelolaan tahun ajaran.

e. Pengelolaan password siswa dan password pegawai.

f. Pengelolaan hari libur

2. Menurut hasil pengujian metode Usability Testing, tabulasi perbandingan antara pengujian

Tahap I dan II, sistem informasi kepegawaian ini dibangun dengan fitur yang lebih lengkap

dan lebih baik.

a. Nilai SUS meningkat yaitu pada pengujian tahap I sebesar 65 dan terjadi perubahan

pada pengujian II sebesar 74.7

b. Waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan skenario pengujian pada pengujian

tahap I memiliki waktu rata-rata 35 Menit 39 Detik, pada pengujian tahap II waktu

rata-rata 25 Menit 30 Detik.

5.2 Saran

Implementasi sistem yang telah dibangun masih terdapat banyak kekurangan yang masih

bisa dikembangkan, maka peneliti berharap:

1. Sistem Informasi Kepegawaian memiliki tampilan sistem yang masih sangat sederhana,

sebaiknya diperbaiki agar menjadi lebih baik.

2. Pada bagian presensi pegawai data belum terintegrasi dengan presensi dengan melakukan

fingerprint sehingga nantinya terdapat fitur import data melalui fingerprint sekolah.

3. Pada manajemen hak akses belum terdapat penambahan fitur tambah jabatan untuk hak

akses pegawai.

Page 100: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

85

DAFTAR PUSTAKA

Mulyanto, Agus. (2009). Sistem Informasi Konsep dan Aplikasi. Yogyakarta: Pustaka Belajar

Pangestu, Danu Wira. 2007. Teori Dasar Sistem Infomasi Manajemen (SIM). Yogyakarta:

Jurusan Teknik Informatika Universitas PGRI.

Restyawan, Ryan. 2017. Sistem Informasi Kepegawaian (Studi Kasus di Kota Yogyakarta dan

Kabupaten Sleman). Yogyakarta: Jurusan Teknik Informatika Universitas Isalam

Indonesia

Wirasta, Wendi. (2014). Perancangan Sistem Informasi Penyewaan Alat-Alat Pesta Berbasis

Web Di Narda Pesta. Bandung. Diakses pada tanggal 15 November 2017 dari situs

jurnal.lpkia.ac.id/files/students/essays/journals/334

Page 101: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

LAMPIRAN

4A. Skenario Pengujian

A. Skenario sebagai Superadmin menu Kepegawaian

1. Login

a. Melakukan login dengan benar

b. Masuk sesuai dengan role/hak akses (superadmin)

2. Profil

a. Melihat data diri user

b. Melakukan perubahan data diri.

3. Data Pegawai

a. Melihat detail data guru, data karyawan, dan data pensiun

b. Menambah data pegawai baru

c. Mengubah data guru, data karyawan dan data pensiun

d. Menghapus data guru, data karyawan, dan data pensiun

4. Presensi Pegawai

a. Melihat presensi pegawai sesuai tanggal aktif

b. Melakukan presensi pegawai sesuai tanggal aktif

c. Melihat rekap presensi pegawai perbulan

d. Melihat grafik kehadiran pegawai pertahun

5. Manajemen Hak Akses

a. Melihat pegawai yang memiliki hak akses

b. Menambahkan hak akses untuk pegawai baru

c. Mengedit hak akses pegawai

6. Tahun Ajaran

a. Melihat tahun ajaran yang dibuat dan aktif

b. Mengelola tahun ajaran

7. Ganti Password Siswa

a. Mengelola ganti password siswa

8. Ganti Password

a. Mengelola ganti password untuk superadmin

B. Skenario sebagai Tatausaha menu Kepegawaian

1. Login

a. Melakukan login dengan benar

Page 102: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

b. Masuk sesuai dengan role/hak akses (Tata usaha)

2. Profile

a. Melihat data diri user

b. Melakukan perubahan data diri.

3. Data pegawai

a. Melihat detail data guru, data karyawan, dan data siswa.

b. Mengedit data guru, data karyawan dan data pensiun

4. Ganti password

a. Mengelola password untuk Tata usaha

5. Presensi Pegawai

a. Melihat presensi pegawai sesuai tanggal aktif

b. Melakukan presensi pegawai sesuai tanggal aktif

c. Melihat rekap presensi pegawai perbulan

d. Melihat grafik kehadiran pegawai pertahun

C. Skenario sebagai Kepala sekolah Menu kepegawaian

1. Login

a. Melakukan login dengan benar

b. Masuk sesuai dengan role/hak akses (kepala sekolah)

2. Profile

c. Melihat data diri user

d. Melakukan perubahan data diri.

3. Data Pegawai

a. Melihat detail data guru, data karyawan, dan data pensiun

4. Presensi Pegawai

a. Melihat presensi hadir sesuai tanggal aktif

b. Melihat rekap presensi pegawai perbulan

c. Melihat grafik kehadiran pegawai pertahun

5. Ganti Password

a. Mengelola ganti password untuk kepala sekolah.

D. Skenario sebagai pegawai

1. Login

a. Melakukan login dengan benar

b. Masuk sesuai dengan role/hak akses (pegawai)

Page 103: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

2. Profile

a. Melihat data diri user

b. Melakukan perubahan data diri.

3. Ganti Password

a. Mengelola password.

4. Mengelola tugas sesuai dengan hak aksesnya masing masing

*keterangan

Pegawai disini mencakup Guru, Karyawan, Konseling, Pembimbing, Kesiswaan, dan

Kurikulum. Pegawai tersebut memiliki tugas yang terdapat pada modul lainnya. Modul

kepegawaian untuk pegawai hanya menampilkan profil dan ganti password.

Page 104: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

4B. Kuesioner Usability

Responden :

Tempat :

Tanggal :

Waktu :

No Aspek Pertanyaan Jumlah

1 2 3 4 5

1.

Desain

Saya rasa desain pada sistem ini sangat sederhana

sehingga mudah digunakan.

2. Saya rasa sistem ini memiliki tampilan secara umum

yang kurang menarik.

3. Feedback Saya menemukan bahwa didalam sistem ini terdapat

notifikasi yang sangat membantu.

4.

Format

Saya rasa menu-menu yang ditampilkan pada setiap

jabatan kurang sesuai dengan hak aksesnya

5. Saya dapat melakukan login sesuai dengan tugas/hak

akses.

6. Instruksi

Saya menemukan bahwa terdapat berbagai macam

fungsi yang kurang terintregasi dengan baik dalam

sistem.

7. Navigasi Saya mudah dalam memahami menu yang ada pada

sistem ini.

8. Terminologi Saya merasa kesulitan untuk memahami maksud dari

sistem ini.

9.

Learnability

Saya mampu menggunakan sistem ini meskipun tanpa

seorang ahli atau teknis

10. Saya rasa, mayoritas pengguna akan kesulitan untuk

menguasai sistem ini secara cepat

*Keterangan

1 = Sangat tidak setuju

2 = Tidak setuju

3 = Netral

4 = Setuju

5 = Sangat setuju

Page 105: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

4C. Daftar Pertanyaan Wawancara

No Aspek Pertanyaan Jawaban

1 Desain Apakah desain dari tampilan sistem ini sudah sesuai

dengan yang anda harapkan?

2

Feedback

Menurut anda, setelah menggunakan sistem ini,

apakah yang perlu ditambah atau dikembangkan?

3 Apakah sistem ini sudah cukup memberikan umpan

balik atau notifikasi yang dapat membantu anda?

4

Format

Menurut Anda, apakah sistem ini sudah memiliki

format menu yang mudah dipahami?

5 Apakah hak akses pada sistem yang diberikan sesuai

dengan jabatan anda?

6

Instruksi

Apakah anda mengalami kesulitan dalam

menggunakan sistem ini?

7

Apakah instruksi yang ada pada sistem ini sudah

cukup membantu anda dalam menggunakan sistem

ini?.

8 Navigasi Apakah fitur yang terdapat dalam sistem ini dapat

mudah dipahami dan digunakan?

9 Terminologi Apakah anda dapat dengan mudah memahami

maksud dari setiap fitur yang ada pada sistem ini?

10 Learnability Menurut anda, apakah anda bisa menggunakan sistem

ini tanpa bantuan seorang ahli atau teknis?

Page 106: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

4D. Observasi Pengujian Tahap I

No. Peserta Komentar

1. Sutardi, S.Pd 1. NIP ini sebagai Username?

SMPN 5

Yogyakarta 2. Untuk data pegawai ini apa mencakup data guru juga?

3. Ini atributnya tidak ada NUPTK ?

4. Untuk data pegawai tidak ada import?

5. Apakah ada pengelompokan perbedaan karyawan dan

guru?

6. Cara mengelompokkan guru atau karyawan gimana?

7. Buat presensi pegawai bisa gak di default hadir saja?

8. Grafik presensi pegawai apa bisa di download?

9. Akses kepala sekolah dan superadmin bedanya apa?

10. Ini harus diset oleh superadmin? (Tahun Ajaran).

11. Kalau tahun ajaran tidak aktif berarti tidak bisa diakses?

12. Ini cuman satu tahun ajaran aja yang aktif?

13. Kalau siswa yang diperoleh apa ya?

14. Ketika siswa login bisa ganti password semdiri?

15. Superadmin apa bisa melihat password siswa?

16. Dengan tampilan sistem yang sederhana saya rasa sudah

cukup bagus

2. Sriyanto, S.Pd 1. Username ini diisi apa?

SMP Piri Ngaglik 2. Data pegawai superadmin aja yang bisa ubah atau pegawai

juga bisa?

3. Pegawai yang udah pensiun set nya dimana?

4. Presensi pegawai dilakukan perhari?

5. Ada rekap pegawai perbulan tidak?

6. Hak akses guru bisa akses apa aja ya?

7. Tahun ajaran diset setiap apa?

8. Selain Superadmin bisa aktifkan tahun ajaran?

9. Setiap pegawai bisa ganti password sendiri?

11. Sistem sudah lumayan bagus

3. Wahyu Widodo 1. Ini nanti sistemnya online apa local ya?

SMPN 8

Yogyakarta 2. Kenapa tampilan superadmin berbeda?

3. Pegawai bisa edit data diri nya tidak ya?

4. Pegawai bisa diubah kepensiun?

5. Presensinya bisa didefault hadir tidak ya?

6. Presensi ini bisa diakses oleh setiap pegawai?

7. Ini tahun ajaran bisa diset persemester ya?

4. Slamet Riyanto 1. Sistemnya online ya?

MTs Sunan

Pandanaran 2. Data pegawai tidak ada nama orangtua pegawai?

3. Yang melakukan presensi pegawai siapa ya?

4. Untuk halaman guru gimana ya?

5. Untuk presensi dilakukan manual satu satu ya?

6. Bisa gak yang melakukan presensi itu adalah gurupiket?

7. Superadmin yang menambahkan akses pegawai baru?

Page 107: SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN SEKOLAH MENENGAH …

No. Peserta Komentar

8. apakah siswa bisa ganti password?

9. Menurut saya sistem sudah bagus tapi tolong ditambahkan

yang saya minta tadi

4E. Observasi Pengujian Tahap II

No. Peserta Komentar

1.

Sriyanto, S.Pd 1. Oh ini harus diisi semua ya? (Data Pegawai)

SMP Piri Ngaglik

2. Untuk edit pegawai nya bagaimana ?

3. Ini presensi nya perhari ya? Kalau lewat bagaimana?

4. Untuk menu-menunya superadmin dan akses secara

keseluruhan sudah pas

2.

Slamet Riyanto 1. Data pegawai sudah oke apalagi sudah ada fitur

import

MTs Sunan

Pandanaran

2. Kapan Sistemnya sudah dapat digabungkan semua?

3. Saya rasa akses nya untuk para guru sudah pas

3.

Sutardi, S.Pd 1. Sudah Ada fitur import nya ya? Bagus

SMPN 5 Yogyakarta

2. Atribut nya sudah ditambahkan ya ?

3. Untuk import ni satu-satu atau bisa banyak?

4. Untuk presensinya sudah di default hadir ya ini?

5. Semua akses sudah bisa edit data diri belum?

6. Bagus, sudah ada rekap perbulan ya?

7. Superadmin sudah diset lebih dari satu ya?

8. Sudah cukup menu dan akses pegawainya.