Review Seminar Nayona Ega 1206262746 Seminar IWATANI

Embed Size (px)

DESCRIPTION

review

Citation preview

NAyona Ega wicaksana

NAyona Ega wicaksana1206262746

Review Iwatani Welding Seminar in Indonesia 2014Tanggal : Selasa, 4 November 2014Tempat: Grand Ballroom- HOTEl MULIA, Senayan JakartaSeminar Iwatani ini secara garis besar memaparkan kondisi serta teknologi terbaru dalam bidang welding. Mulai dari gas sebagai bahan bakar untuk welding, filler khusus, sampai penggunaan robot untuk welding dalam skala industri besar. Seminar ini diisi oleh beberapa pembicara dalam maupun luar negeri terukhusus negara Jepang sebagai Organizer sekaligus sponsor utama dalam acara ini. Pembicara diisi oleh Ir Achdiat Atmawinata pembicara utama API ( Asosiasi Pengelasan Indonesia), Kei Yamazaki ( Kobelco), Tetsuo Era (DAIHEN), Shigeo Matsushita ( Yaskawa Electric Corp), Masanobu Ishi (IWATANI).Sesi pertama diisi dari API dengan tema Peran API dalam Peningkatan Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) di Bidang Pengelasan Indonesia. Dibuka dengan introduksi serta visi misi API untuk Indonesia lalu menjelaskan tentang kerja sama API dengan berbagai instansi welding Khususnya negara Jepang untuk memajukan SDM ahli welding indonesia karena saat ini welding profesional indonesia jumlahnya sangat sedikit karena belum banyaknya sertifikasi sertifkiasi serta pelatihan yang diadakkan di Indonesia. Untuk itu API membangun kerja sama dengan Universitas Indonesia dalam mengadakan pelatihan maupun sertifikasi yang diwujudkan dengan pembangunan WIRC (Welding Information & Research Center) yang terletak di Fakultas teknik Universitas Indonesia Depok, Jawa BaratSesi kedua diisi oleh perusahaan Kobelco dimana membawa judul Bahan Material Pengelasan Listrik Untuk Otomotif serta Kondisi dan Tren Prosesnya. Dalam Sesi ini KOBELCO memperkenalkan kawat dan batang las untuk karbon baja las busur yaitu MG-51T. MG-51T bahan las dengan keandalan dan fleksibilitas tinggi yang digunakan dalam dunia otomotif. Selain itu memiliki keunggulan untuk gas C02, CO2 dan Ar. Selain itu juga memperkenalkan produk andalannya yaitu kawat las MIX-1TS, MG-51T, MIX-50FS. Masing masing dijelaskan kelebihan kelebihan dari kawat las tersebut dengan las kawat konvensional sebelumnyaSesi ketiga diisi oleh perusahaan DAIHEN dengan judul Welding of Aluminum Alloy and Stainless Steel. Welding pada SS DAIHEN memperkenalkan METODE CBT-EX yaitu metode welding dengan low Spatter dan tanpa pulse. Metode ini memiliki keunggulan dapat mengoptimalkan material welding dengan mengontrol Spatter dan pulsed. Welding paduan Aluminum untuk sesi ini DAIHEN menitikberatkan pada tangki kapal LNG. Menjelaskan tentang tangki kapal tangki model moss dan membran dengan berbagai kelebihannya serta metode kontrolna dengan metode Mesodine, juga menjelaskan Vertical FACING MIG. Serta memperkenalkan Wire Feeder terbaru keluaran DAIHEN untuk welding Al Alloy. Sesi keempat diisi oleh perusahaan YASKAWA Examples Using MOTOMAN Yaskawa memperkenalkan MOTOMAN yaitu robot arc welding terbaru untuk manufaktur dimana 3 keunggulan utamanya adalah kualitas welding yang baik, penurunan interference, pemendekan waktu las. Dalam sesi ini dalam presentasi banyak diisi oleh demo demo dengan MOTOMAN untuk welding welding manufaktur.Sesi kelima diisi oleh perusahaan IWATANI Efek yang dimunculkan oleh Shield Gas untuk Welding dan Contoh Penanganan terupdate diawali dengan presentasi kegiatan pengembangan yang bergerak di welding source, shield gas, welding wire. Lalu dilanjutkan dengan pengetahuan dasar mengenai shield gas, jenis gas dan penerapannya, efek shield gak dan penerapannya.Dokumentasi