35
______________________________________________________________________________________ FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI KEDIRI 2014

RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

3

RENCANA STRATEGISFAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS KADIRI

KEDIRI2014

Page 2: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

4

DAFTAR ISI

HalamanDaftar Isi ........................................................................................ i

Kata Pengantar ............................................................................... ii

Daftar Istilah .................................................................................... iii

Bab I Pendahuluan ............................................................... 11.1. Latar Belakang ........................................................ 11.2. Dasar Hukum .......................................................... 21.3. Maksud dan Tujuan ................................................. 3

Bab II Dasar Perencanaan Strategis ...................................... 5

2.1. Visi .......................................................................... 52.2. Misi .......................................................................... 52.3. Tujuan ...................................................................... 52.4. Sasaran ................................................................... 72.5. Orientasi .................................................................. 9

Bab III Analisis Situasi ............................................................. 11

3.1. Analisis Lingkungan Internal .................................... 113.2. Analisis Lingkungan Ekternal ................................... 19

Bab IV Strategi Pengembangan ............................................. 25

4.1. Arah Pengembangan ............................................... 254.2. Tujuan Pengembangan ............................................ 274.3. Strategi Dasar Pengembangan ................................ 27

Bab V Penutup ........................................................................... 28

Page 3: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

5

KATA PENGANTAR

Rencana Strategis Fakultas Teknik Universitas Kadiri ini merupakan

suatu jawaban atas dinamika perkembangan sistem pendidikan tinggi di

tingkat lokal, regional nasional, maupun internasional. Sistem

penyelenggaraan perguruan tinggi modern memerlukan kematangan

akademik, ketangguhan moral dan etika serta kekayaan budaya dari

segenap sivitas akademika sekaligus rencana strategis. Rencana Strategis

ini disusun berdasarkan masukan dari segenap stakeholders yang diserap

dalam pertemuan alumni.

Rencana Strategis, Kebijakan Akademik, Standar Akademik,

Peraturan Akademik dan perangkat Sistem Penjaminan Mutu Akademik

Fakultas Teknik Universitas Kadiri (Manual Mutu, Manual Prosedur,

Instruksi Kerja, dan dokumen-dokumen penunjang) harus dikembangkan

secara berkesinambungan sebagai panduan/acuan langkah-langkah

akademik Fakultas Teknik Universitas Kadiri, lebih lanjut. Senat Akademik

Fakultas Teknik berharap akan memperoleh masukan baik dalam bentuk

format maupun substansi atas segala kekurangan yang masih ditemukan

dalam pelaksanaan kegiatan akademik.

Rencana Strategis ini merupakan pedoman bagi seluruh kegiatan

akademik di lingkungan Fakultas Teknik. Oleh karena itu sesuai dengan

tugas pokok Senat Akademik Fakultas Teknik sebagaimana tersirat dalam

Statuta Universitas Kadiri tahun 2009 - 2014 maka dapat disusun dan

dirumuskan Rencana Strategis dalam bentuk Rencana Strategis Fakultas

Teknik.

Kediri, Januari 2014

Dekan,

Drs.Sigit Winarto,ST.MT.

Page 4: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

6

RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK (2010 - 2015)

Daftar Istilah

1. Visi, adalah cara pandang jauh ke depan kemana Fakultas Teknikharus dibawa agar dapat eksis, antisipatif dan inovatif. Visi tidak terikatwaktu, menggambarkan layanan global yang berkelanjutan dan berlakusebagai kerangka dasar bagi sistem perencanaan Fakultas TeknikUniversitas Kadiri.

2. Misi, adalah suatu yang harus dilaksanakan oleh Fakultas Teknik agartujuan organisasi dapat terlaksana dan berhasil dengan baik,disamping itu misi juga mengekspresikan alasan khas keberadaanFakultas Teknik Universitas Kadiri, umumnya mengandung identifikasitentang apa maksud, mengapa dan untuk siapa Fakultas TeknikUniversitas Kadiri ini diadakan.

3. Tujuan, adalah merupakan penjabaran/implementasi dari pernyataanmisi. Tujuan pada hakekatnya merupakan sesuatu yang ingin dicapaidalam kurun waktu 1 sampai dengan 5 tahun.

4. Sasaran, adalah penjabaran dari tujuan, yaitu sesuatu yang akandicapai/dihasilkan dalam jangka waktu tahunan, semesteran,triwulanan atau bulanan. Sasaran diusahakan dalam bentuk kuantitatifsehingga dapat diukur.

5. Prinsip, adalah falsafah dan tata nilai (core values) yangmenggambarkan bagaimana Fakultas Teknik Universitas Kadiri dapatmengendalikan dan memotivasi diri dalam mengemban misi.

6. Perencanaan Strategis, adalah merupakan suatu proses yangberorientasi pada hasil yang ingin dicapai selama kurun waktu 1sampai dengan 10 tahun dengan memperhitungkan potensi, peluang,dan kendala yang ada atau mungkin timbul. Rencana strategikmengandung visi, misi, tujuan, sasaran dan program yang realistis danmengantisipasi masa depan yang diinginkan dan dapat dicapai.

7. Rencana Tindak (Action Plan), adalah jabaran strategi beruparencana kegiatan yang akan dilakukan untuk mencapai setiap objectiveyang telah ditetapkan.

8. Analisis SWOT (Internal & External Assessment), adalah analisisdan evaluasi baik secara internal terhadap kekuatan-kekuatan(strenghts) dan kelemahan-kelemahan (weaknesses) dari FakultasTeknik Universitas Kadiri saat ini maupun secara eksternal terhadappeluang (opportunity) dan tantangan (threats) dari luar.

9. Isu Strategis, adalah kesulitan atau masalah yang perlu diantisipasikarena berpengaruh besar dan bermakna terhadap fungsi dan kinerjalembaga. Isu strategis terkait langsung dengan: (1) keluaran atau hasilyang merupakan dampak dari kinerja organisasi secara menyeluruh;(2) kontroversi pada anggota sivitas akademika terhadap dampaktersebut; dan (3) konsekuensi dari suatu isu yang berupa perbedaan

Page 5: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

7

pendapat terhadap alokasi sumberdaya dan bervariasinya keluaranyang direncanakan.

10. Strategi Unggulan, adalah strategi yang diprioritaskan pencapaiannyadalam 5-10 tahun mendatang dengan didasarkan pada ketersediaansumberdaya pendukung.

Page 6: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

1

BAB IPENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Perguruan tinggi menempati posisi yang strategis dalam perubahan

masyarakat, melalui fungsi transformasi sumberdaya manusia, Iptek dan

sosial. Oleh karena itu perguruan tinggi memiliki peran yang sangat besar

dalam pembangunan bangsa. Perkembangan masyarakat yang begitu pesat

dalam berbagai aspek kehidupan sebagai dampak dari kebutuhan hidup,

pembangunan dan globalisasi menuntut penyelesaian yang sistematik dan

terus menerus dalam menjawab tantangan kebutuhan jenis dan kualitas

sumberdaya manusia. Dalam era globalisasi, pendidikan tinggi akan

mengalami kecenderungan perkembangan yang amat cepat dan dinamis

sebagai konsekuensi dinamika peluang dan tantangan yang harus dihadapi

baik dalam skala lokal, nasional, maupun internasional.

Pendidikan tinggi secara tradisional adalah mengembangkan diri

dengan mekanisme perencanaan jangka panjang yang sering kali

dinyatakan dalam bentuk Master Plan (Rencana Induk Pengembangan).

Namun dalam era globalisasi informasi dan komunikasi yang berlangsung

cepat ini didapatkan situasi yang menjurus pada perubahan yang amat

cepat dan seringkali tidak terduga dan terjadi dalam jangka pendek, maka

model perencanaan ini tidak lagi sesuai sehingga perlu dikembangkan

model Strategic Planning yang dipandang sebagai pendekatan yang lebih

luwes dalam mengantisipasi perubahan tersebut. Oleh karena itu perguruan

tinggi, termasuk Fakultas Teknik Universitas Kadiri harus mampu menjawab

tantangan masa depan tersebut dengan melaksanakan tugas, fungsi dan

peran sebaik-baiknya.

Agar upaya yang dilaksanakan dalam kurun waktu sepuluh tahun

mendatang sesuai dengan kondisi dan perkembangan Fakultas secara

akurat, maka perlu disusun rencana strategis dan rencana operasional.

Untuk mengelola pengembangan Fakultas dengan sebaik-baiknya dalam

menghadapi masa depan yang penuh tantangan, laju perubahan cepat,

Page 7: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

2

tuntutan masyarakat yang lebih maju, kehidupan yang sangat dipengaruhi

oleh perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta globalisasi pada

umumnya, dirasakan perlunya perencanaan strategis.

Perencanaan strategis pada hakekatnya adalah suatu kerangka kerja

yang berorientasi pada penanggulangan isu, sehingga rencana kerja

disusun berdasarkan isu pokok. Isu tersebut dijabarkan dari kondisi internal

dan eksternal. Kondisi internal mengindikasikan adanya kemungkinan

kekuatan dan kelemahan, sedangkan kondisi eksternal mengindikasikan

kemungkinan peluang dan tantangan yang akan dihadapi.

Fakultas Teknik telah mengembangkan kegiatan pendidikan dan

pengajaran, penelitian dan pengembangan, serta pengabdian kepada

masyarakat (Tridharma) didasarkan atas telaah kritis (critical appraisal) atau

bukti ilmiah (evidence-based) yang mengarah kepada kompetensi dan

dampak produk (products’ competency and outcome). Pengembangan

kegiatan akademik di Fakultas Teknik tidak lagi sentralistik (top-down)

maupun otonomi penuh (bottom-up), namun mencakup keduanya secara

proporsional. Sedangkan penyelenggaraan dan pengembangan Tri Dharma

Perguruan Tinggi di lingkungan Fakultas Teknik mengacu pada Undang-

Undang Republik Indonesia tentang Sistem Pendidikan Nasional.

Perencanaan strategis Fakultas Teknik Universitas Kadiri merupakan

perencanaan jangka panjang (10 tahunan), berorientasi kedepan,

penetapan tujuan dan penyusunan strategi secara eksplisit, yang

memetakan alur kegiatan saat ini dengan gambaran masa depan yang

diinginkan dengan mendasarkan pada pertimbangan matang akan

kemampuan organisasi dan kecenderungan perubahan lingkungan.

1.2. Dasar Hukum1. Undang-undang Nomor 2 tahun 1989 tentang Sistem Pendidikan

Nasional.

2. Peraturan Pemerintah Nomor 60 tahun 1999 tentang Pendidikan

Tinggi.

3. Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 0145/U/1983

tentang Organisasi dan Tata Kerja Universitas Kadiri

Page 8: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

3

4. Kerangka Pengembangan Pendidikan Tinggi Jangka Panjang 1996-

2005 Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi.

5. Rencana Strategis pembangunan Pendidikan dan Kebudayaan

Nasional (PROPENAS 2001-2005).

6. Rencana Strategis Universitas Kadiri 2010-2015

7. Hasil Workshop Pengembangan Kurikulum Berbasis Kompetensi di

lingkungan Universitas Kadiri Bulan Oktober 2007

1.3. Maksud dan TujuanPerencanaan strategis Fakultas Teknik Universitas Kadiri

dimaksudkan untuk :

1. Menjamin kesinambungan dan kontinuitas kegiatan/program menuju

pencapaian tujuan Fakultas.

2. Menyiapkan suatu kerangka kerja yang runtut bagi pertumbuhan dan

pengembangan Fakultas.

3. Menyiapkan strategi bagi pengalokasian sumberdaya.

Sedangkan tujuan disusunnya perencanaan strategis Fakultas Teknik

Universitas Kadiri adalah :

a. Sebagai alat untuk mengantisipasi perkembangan dan dinamika

kebutuhan dan tuntutan masyarakat.

b. Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan atau tindakan dalam

kurun waktu tertentu.

c. Sebagai pedoman dalam mengalokasikan dan memanfaatkan

sumber daya secara efesien.

d. Sebagai alat untuk mewujudkan misi Fakultas Teknik Universitas

Kadiri.

e. Sebagai sarana untuk menjaga kesinambungan pengembangan

Fakultas Teknik Universitas Kadiri.

f. Sebagai alat untuk menilai kinerja Fakultas Teknik Universitas Kadiri.

Page 9: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

4

1.4. Ruang Lingkup

Perencanaan strategis Fakultas Teknik Universitas Kadiri 2010-2015

mencakup berbagai aspek pelaksanaan pendidikan, penelitian, pengabdian

kepada masyarakat, serta pengembangan sarana dan prasarana.

Perencanaan strategis ini juga dimaksudkan untuk mendorong

timbulnya gagasan serta ide baru dalam mengantisipasi globalisasi dengan

tetap menjunjung tinggi pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan

negara. Betapapun baiknya suatu rencana, namun untuk dapat

merealisasikan rencana tersebut menjadi kenyaataan sangat diperlukan

persiapan, kesiapan, komitmen dan tanggung jawab moral dari semua

sivitas akademika Fakultas Teknik Universitas Kadiri.

Page 10: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

5

BAB IIDASAR PERENCANAAN STRATEGIS

2.1. VisiMenjadi lembaga Pendidikan Tinggi di Bidang Teknik yang unggul

terutama dalam mewujudkan lulusan yang cerdas, inovatif, amanah,

profesional, berwawasan kebangsaan dan memiliki jiwa mandiri.

2.2. Misi

1. Menyelenggarakan Proses Pendidikan untuk menghasilkan lulusan

yang mampu, menerapkan dan mengembangkan ilmu pengetahuan

dan teknologi, yang berbasis Rekayasa Teknik Sipil dan Teknik

Industri.

2. Menyelenggarakan kegiatan penelitian untuk pengembangan ilmu

dan teknologi di bidang Teknik Sipil dan Teknik Industri serta

menghasilkan publikasi yang bermutu.

3. Mengembangkan dan menerapkan hasil penelitian Teknik untuk

pengembangan potensi daerah dan kesejahteraan masyarakat.

4. Menyediakan dan memberdayakan sarana dan prasarana pendukung

kegiatan akademik sesuai kemajuan teknologi secara bertahap dan

berkesinambungan.

5. Menyelenggarakan pengelolaan organisasi pendidikan tinggi di

tingkat program studi yang berkualitas dengan berpegang pada

prinsip-prinsip Good Department Governance yaitu : accountability,

transparancy, fairness, dan responsibility

6. Mengembangkan dan meningkatkan kerjasama dengan alumni untuk

kegiatan pembelajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat untuk

dimanfaatkan sepenuhnya bagi pembangunan daerah, masyarakat

dan almamater dengan mengoptimalkan sumberdaya yang dimiliki.

Page 11: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

6

2.3. Tujuan

Tujuan pendidikan di Fakultas Teknik Universitas Kadiri diarahkan untuk:

1. Menghasilkan lulusan yang berkualifikasi sebagai berikut:

Berjiwa Pancasila dan bersikap mental sesuai dengan Panca Moral

yaitu : Cinta, Jujur dan Disiplin, Berani, Musyawarah dan Karya

Nyata, serta memiliki integritas kepribadian yang tinggi.

Berwawasan lingkungan, bersifat terbuka, tanggap terhadap

perubahan dan kemajuan IPTEK serta dinamika perubahan sosial

dan kemasyarakatan, khususnya yang berkaitan dengan bidang

keahliannya.

Menguasai dasar-dasar ilmiah sehingga mampu berpikir, bersikap

dan bertindak sebagai ilmuwan.

2. Menghasilkan penelitian yang dapat memperkaya khasanah keilmuan

dengan menemukan konsep, model, dan paradigma baru di bidang

Rekayasa Teknik yang berbasis pada moral dan etika dalam rangka

memecahkan masalah Teknik serta menunjang pembangunan

regional maupun nasional

3. Terwujudnya pengabdian masyarakat dalam bentuk pembinaan,

bimbingan dan konsultasi dalam rangka meningkatkan peran serta

masyarakat dalam pembangunan dan melakukan pemberdayaan

masyarakat yang berbasis pada moral dan etika

4. Meningkatkan kualitas dan kuantitas fasilitas prasarana, sarana dan

teknologi dan meningkatkan penggunaan teknologi informasi untuk

mendukung terwujudnya budaya akademik yang kondusif, dinamis

dan bermoral sehingga sivitas akademika dapat mengaktualisasikan

kebebasan akademik, kebebasan mimbar, dan otonomi keilmuan

5. Menguatnya sistem manajemen yang berlandaskan pada prinsip-prinsip

tata kelola organisasi program studi yang baik (Good Department

Governance) sehingga karyawan mempunyai motivasi tinggi untuk

melaksanakan tugas dan kewajibannya untuk mencapai tujuan

kelembagaan secara produktif dan menghasilkan konsep tracer studi

yang memadai.

Page 12: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

7

6. Mewujudkan pengelolaan yang terencana, teroganisir, produktif, efektif,

efisien dan terpercaya untuk menjamin keberlanjutan Fakultas Teknik

dengan menghasilkan konsep tracer studi serta menjalin kerja sama

dengan alumni dan pemangku kepentingan (stake holder).

2.4. Sasaran

Untuk tujuan 1: ” Menghasilkan lulusan yang berkualifikasi ”, sasarannya

adalah :

1. Meningkatnya kuantitas dan kualitas mahasiswa

2. Meningkatnya kuantitas dan kualitas Sumber Daya Manusia

3. Meningkatnya kualitas sistem pembelajaran dan terintegrasinya niai-

nilai Panca Moral

4. Meningkatnya implementasi sistem penjaminan mutu akademik

5. Meningkatnya jumlah kegiatan Ttridharma Perguruan Tinggi yang

dikembangkan dan dilaksanakan untuk memenuhi kebutuhan dan

kepentingan masyarakat.

6. Meningkatnya pemberdayaan unit kegiatan mahasiswa

Untuk tujuan 2 : ” Menghasilkan penelitian yang dapat memperkaya

khasanah keilmuan” sasarannya adalah :

1. Meningkatnya jumlah kegiatan penelitian mandiri dan kelompok

(research group) serta pusat kajian

2. Meningkatnya kerjasama dengan lembaga penelitian di berbagai

institusi, baik institusi pendidikan maupun non-pendidikan

3. Meningkatnya jumlah dan kualitas publikasi nasional dan

internasional

Untuk tujuan 3: “ Terwujudnya pengabdian masyarakat” sasarannya adalah :

1. Meningkatnya link & match dengan dunia konstruksi dan industri

2. Meningkatnya kegiatan transfer teknologi untuk kepentingan

masyarakat

3. Meningkatnya pengabdian masyarakat yang berbasis pada

keunggulan dan sumberdaya lokal.

Page 13: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

8

Untuk tujuan 4 : ”Meningkatkan kualitas dan kuantitas fasilitas prasarana,

sarana dan teknologi dan meningkatkan penggunaan teknologi informasi”

sasarannya adalah:

1. Meningkatnya pencapaian tahapan pengembangan atmosfer

akademik yang kondusif.

2. Meningkatnya pencapaian upaya penyediaan sarana-prasarana

akademik yang memadai

3. Meningkatnya jumlah dana dan sumber dana untuk pengembangan

kegiatan akademik, sarana prasarana, dan sumberdaya manusia.

4. Meningkatnya akses dan konektivitas antar-kampus

5. Meningkatnya komunikasi antar civitas academica

6. Meningkatnya kegiatan ilmiah nasional dan internasional yang diikuti

mahasiswa

7. Meningkatnya manajemen organisasi dalam hal administrasi,

akademik, keuangan, dan kepegawaian universitas, fakultas, jurusan,

menuju tata kelola yang baik untuk terwujudnya good faculty

governance dalam sistem manajemen Univeritas Kadiri.

8. Meningkatnya sistem komunikasi berbasis teknologi informasi dan

komunikasi..

9. Mengembangkan sistem dan atmosfer akademik yang kondusif bagi

terselenggaranya Tridharma Perguruan Tinggi Tinggi

Untuk tujuan 5 : “ Menguatnya sistem manajemen yang berlandaskan pada

prinsip-prinsip tata kelola organisasi program studi yang baik (Good

Department Governance)”, sasarannya adalah :

1. Meningkatnya pengelolaan/manajemen program studi yang efektif,

efisien, produktif, transparan, dan akuntabel

2. Meningkatnya mutu SDM serta peran serta stakeholder dalam usaha

untuk meningkatkan kinerja program studi.

Untuk tujuan 6 : “ Menghasilkan konsep tracer study yang memadai”,

sasarannya adalah :

1. Meningkatnya daya serap lulusan oleh pasar kerja nasional maupun

internasional.

Page 14: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

9

2. Meningkatnya lulusan yang berperilaku profesional, dan ber-akhlak

mulia.

3. Meningkatnya kerjasama dengan alumni

2.5. Orientasi

Arah yang dituju oleh FakultasTeknik Universitas Kadiri mencakup

isu-isu strategis dalam penyelenggaraan dan pengembangan Fakultas

Teknik, antara lain kepemimpinan, relevansi, suasana akademik, kinerja

manajemen internal, keberlanjutan, efisiensi dan produktivitas atau yang

lebih dikenal dengan konsep L-RAISE (Leadership, Relevance, Academic

Atmosphere, Internal Management, Sustainability, and Efficiency &

Productivity).

Berdasarkan pemikiran tersebut di atas maka disusunlah arah

penyelenggaraan Fakultas di lingkungan Universitas Kadiri dalam bentuk

Rencana Strategis. Rencana strategis (Renstra) memuat seluruh konsepsi

Fakultas Teknik di dalam mengelola dan mengembangkan tatanan berbagai

perangkat keras, perangkat lunak dan sumberdaya manusia yang

berkualitas sesuai dengan tugas dan kewajiban Fakultas, serta mampu

menciptakan sistem kecerdasan kolektif dalam pembuatan keputusan,

perencanaan dan tindakan cerdas untuk mencapai dan mewujudkan visi,

misi dan tujuan Fakultas Teknik berdasarkan Pancasila.

Berbagai isu strategis yang muncul akan dijadikan acuan di dalam

pengembangan Fakultas Teknik di masa mendatang sebagaimana tertuang

di dalam rencana strategis yang menjadi komitmen bersama bagi seluruh

elemen penyelenggara Fakultas Teknik. Hal tersebut sejalan dengan

paradigma baru manajemen Pendidikan Tinggi yang bertumpu pada

kualitas, otonomi, akuntabilitas, akreditasi dan memiliki kesehatan organisasi

yang baik dan kondusif bagi pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi dan

landasan perkembangan di masa depan. Adapun orientasi pendidikan tinggi

di Fakultas Teknik adalah :

Pendidikan tinggi yang menghasilkan lulusan yang profesional,

kompetitif, inovatif, dan kompeten dalam memenuhi kebutuhan

Page 15: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

10

masyarakat serta memiliki daya saing bangsa di tingkat nasional dan

internasional.

Penelitian Rekayasa Teknik dan publikasi yang mencakup

pengembangan iptek berbasis indigenous technology secara kreatif

dan inovatif untuk mewujudkan keunggulan bangsa. Pemanfaatan

hasil-hasil penelitian serta kemajuan iptek untuk membantu

pengembangan kehidupan masyarakat untuk mendukung

pembangunan nasional dan daerah.

Penyediaan dan pemberdayaan sarana dan prasarana pembelajaran

berbasis teknologi terkini untuk meningkatkan suasana akademik

(intra dan ekstra kurikuler) yang lebih kondusif.

Peningkatan kerjasama dalam bidang pendidikan, penelitian,

pengembangan, dan pelatihan untuk meningkatkan kemandirian dan

citra institusi

Pengembangan pengelolaan organisasi untuk mendukung

kelancaran kegiatan akademik

Mengacu kepada visi dan misi serta sesuai dengan Rencana

Strategis Universitas Kadiri, maka Fakultas Teknik telah menetapkan tujuan

dan strategi pengembangan untuk periode sepuluh tahun ke depan. Tujuan

dan strategi tersebut secara umum mencakup implementasi dan aktualisasi

Tri dharma Perguruan Tinggi, yaitu :

1. Meningkatkan proses pendidikan berkualitas untuk setiap bidang

keilmuan melalui strategi yang mengedepankan penerapan

teknologi di bidang Teknik dalam proses belajar mengajar dan

layanan informasi akademik kepada para pengguna.

2. Memperkuat program penelitian inovatif yang bernilai guna dan

berhasil guna sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan

dan teknologi serta kebutuhan masyarakat.

3. Meningkatkan kegiatan pengabdian pada masyarakat yang

dilandasi semangat kepedulian dan komitmen terhadap pencarian

alternatif solusi untuk berbagai permasalahan dan kebutuhan

masyarakat

Page 16: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

11

BAB IIIANALISIS SITUASI

3.1. Analisis Lingkungan Internal

3.1.1. Identifikasi Faktor-Faktor Lingkungan Internal

3.1.1.1. Jumlah Tenaga Pengajar

Rekrutmen karyawan dilaksanakan oleh pihak Yayasan dan

Universitas disesuaikan dengan pengajuan/kebutuhan Program Studi

sedangkan penerimaan karyawan sesuai dengan kualifikasi yang

dibutuhkan untuk memudahkan proses pembinaan dalam rangka

pencapaian visi, misi dan tujuan.

Tenaga pengajar di Fakultas Teknik (penuh waktu) berjumlah 20

orang dengan jenjang kepangkatan akademik 1 lektor kepala , lektor 3 orang

dan asisten ahli 6 orang. Sedangkan ditinjau dari tingkat pendidikannya,

posisi dosen sebagai berikut :

- Sarjana S1 = 0 orang

- Sarjana S2 = 20 orang

- Sarjana S3 = 0 orang

3.1.1.2. Jumlah Tenaga Administrasi

Tenaga administrasi atau karyawan di Fakultas Teknik berjumlah 6

orang dengan tingkat pendidikan Sarjana 5 orang SMU sebanyak 2 orang

sedangkan sisanya berpendidikan SLTP. Untuk rekruitmen karyawan

diselenggarakan dan dilaksanakan oleh Universitas Kadiri sesuai kualifikasi

yang dibutuhkan untuk masing – masing program studi guna memudahkan

proses pembinaan dan pencapaian visi, misi serta tujuan dari Fakultas

Teknik.

Page 17: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

12

3.1.1.3. Jumlah Mahasiswa

Salah satu komponen pendidikan yang memegang peranan yang

penting adalah Mahasiswa. Rincian jumlah mahasiswa yang mendaftar,

yang diterima dan yang terdaftar sebagai mahasiswa Fakultas Teknik

Universitas Kadiri sampai dengan bulan November 2012 dapat dilihat pada

tabel 3.1.

Tabel 3.1. Jumlah Mahasiswa Fakultas Teknik Yang Diterima PadaTahun Akademik 2009/2010 s/d. 2012/2013

NO.Tahun

Akademik

MahasiswaJUMLAH

MAHASISWATEKNIK SIPILTEKNIK

INDUSTRI

1 2010/2011 93 48 141

2 2011/2012 102 44 146

3 2012/2013 111 39 150

3.1.1.4. Alumni

Sejak didirikan sampai dengan tahun akademik 2012/2013, Fakultas

Teknik Universitas Kadiri telah berhasil menghasilkan lulusan . Jabatan yang

diduduki oleh alumni diantaranya sebagai Direktur BUMN/BUMD, Kepala

Dinas, Asisten Walikota maupun sebagai Direktur Perusahaan swasta an

konsultan dan Kontraktor dan lain sebagainya. IPK rata-rata dan lama studi

dapat dilihat pada tabel 3.2

Page 18: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

13

Tabel 3.2. IPK Rata-Rata dan Lama Studi Fakultas Teknik Universitas

Kadiri

NO INDIKATOR PERFORMANSI

Program Studi

TEKNIK SIPILTEKNIK

INDUSTRI

1 Rata-rata masa studi (tahun) 4,01 4,02

2 Rata-rata IPK 2,98 3,10

3Rata-rata masa tunggu kerja

(dalam satuan bulan)3,50 3,80

Sumber : BAPSI Universitas Kadiri

Fasilitas Pendukung

Laboratorium Komputer dan InternetPenggunaan komputer sebagai bagian dari proses belajar mengajar

dalam sebagian besar mata kuliah di lingkungan Fakultas Teknik telah

diterapkan sejak tahun 1988. Fakultas Teknik memiliki fasilitas yang cukup

memadai di dalam mendukung kebijakan dan upaya peningkatan Fakultas

secara terus-menerus, terutama dalam pelaksanaan proses belajar-

mengajar. Pada saat ini laboratorium komputer tersebut telah terhubungkan

dengan fasilitas internet.

Laboratorium BahasaMengingat Bahasa Inggris merupakan sarana komunikasi yang

penting pada era globalisasi, Fakultas Teknik telah berusaha untuk

mengembangkan kemampuan bahasa Inggris mahasiswa. Hal ini terutama

dilakukan dengan mengembangkan laboratorium Bahasa Inggris

(bergabung dengan Uiversitas Kadiri) dan memotivasi mahasiswa untuk

mengikuti aktivitas-aktivitas dalam mempelajari Bahasa Inggris seperti

kursus bahasa Inggris, persiapan TOEFL, seminar- seminar Nasional dan

lain-lain. Usaha lebih jauh untuk memperbaiki kemampuan Bahasa Inggris

mereka adalah dengan mengintensifkan dan membuat hubungan langsung

Page 19: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

14

antara mata kuliah bahasa Inggris dengan matakuliah-matakuliah lain. Hal

ini dilakukan dengan cara mendorong mahasiswa untuk membaca buku-

buku teks berbahasa Inggris.

Laboratorium Prodi Teknik Sipil1. Laboratorium Fisika.

2. Laboratorium Komputer

3. Laboratorium Ukur Tanah

4. Laboratorium Meknika Tanah

5. Laboratorium Struktor Beton

6. Laboratorium Jalan

7. Laboratorium Mekflu dan Hidrolika

Laboratorium Prodi Teknik Industri1. Laboratorium Fisika.

2. Laboratorium Komputer

3. Analisa Perancangan Kerja

4. Ergonomi

PerpustakaanPerpustakaan Fakultas Teknik memiliki koleksi terdiri dari buku-buku,

majalah-majalah dan dokumen-dokumen fakultas. Pelayanan yang diberikan

meliputi peminjaman buku antar perpustakaan, pusat media dan bantuan

profesional.

AulaFakultas Teknik belum memiliki aula tersendiri tetapi bergabung

dengan Universitas. Aula tersebut digunakan sebagai pusat bagi aktivitas

mahasiswa dan staf akademik. Aktivitas-aktivitas tersebut meliputi kuliah

tamu, seminar, lokakarya, olah raga, musik, pameran kesenian dan aktifitas

mahasiswa lainnya.

Page 20: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

15

Pusat Penelitian dan PengembanganTujuan dasar dari lembaga ini adalah untuk melaksanakan penelitian

dalam bidang Teknik, terutama dalam hal penelitian dasar dan penelitian

terapan. Lembaga ini juga memberi perhatian pada beberapa jenis

penelitian yang ditujukan untuk mengembangkan sistem pendidikan di

Fakultas Teknik.

3.1.2. Metode AnalisisSecara umum, analisis dilakukan dengan pendekatan deskriptif yang

didukung dengan data kualitatif maupun kuantitatif. Instrumen yang akan

digunakan untuk mendukung kepentingan analisis. adalah analisis SWOT.

Hal lain yang perlu mendapatkan perhatian di dalam penyusunan Rencana

Strategi adalah kondisi internal lembaga, utamanya yang berkaitan dengan

kekuatan dan kelemahan. Di samping itu, perhatian perlu juga untuk

dicurahkan pada upaya merumuskan pelbagai langkah yang dapat ditempuh

untuk meningkatkan dan memanfaatkan kekuatan dalam menangkap

peluang yang ada dan mengurangi kelemahan.

Melalui proses evaluasi diri yang komprehensif tersebut maka

Fakultas Teknik dapat mengidentifikasi secara lebih cermat dan jujur

berbagai kekuatan dan kelemahan yang ada dan perlu mendapatkan

perhatian. Analisis SWOT ini berdasarkan hasil evaluasi diri terhadap

seluruh komponen program studi, maka dapat disimpulkan kekuatan,

kelemahan, kesempatan dan ancaman Program Studi di lingkungan

Fakultas Teknik.

Analisis internal lebih menggunakan pendekatan fungsional sehingga

pengamatan secara seksama harus dilakukan pada fungsi-fungsi yang ada.

Kondisi Internal Fakultas Teknik meliputi fungsi operasional, fungsi

organisasi dan Sumberdaya Manusia serta fungsi keuangan.

Faktor internal berisi upaya-upaya (i) peningkatan dan

pengembangan yang terkait dengan input mahasiswa, (ii) proses pendidikan

dan pengajaran serta faktor pendukungnya dan (iii) lulusan yang memiliki

kompetensi dan daya saing tinggi di masyarakat.

Page 21: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

16

Hasil analisis ini adalah informasi tentang kekuatan dan kelemahan

pada sisi internal serta peluang dan hambatan/tantangan dari sisi

lingkungan eksternal. Penentuan kekuatan dan kelemahan/tantangan serta

peluang dan tantangan akan dilakukan bersama-sama peneliti dan

manajemen organisasi dengan tetap diacukan pada kerangka teoritis.

Adapun Analisis SWOT yang sudah dilakukan adalah sebagai berikut :

Kekuatan (Strengths):a. Visi, misi dan tujuan program studi tidak terlepas dari visi, misi, dan

tujuan institusi yang di atas, yaitu fakultas dan universitas.

b. Terdapat kesesuaian antara visi, misi, sasaran dan tujuan program

studi

c. Sistem seleksi yang menekankan pada kualitas peserta ujian

saringan masuk dapat menghasilkan raw input (calon mahasiswa)

yang mempunyai kemampuan menyelesaikan studi

d. Memiliki laboratorium terpadu dan fasilitas internet yang digunakan

untuk menunjang proses belajar dan mengajar.

e. Jumlah dan kualitas Dosen Tetap sudah sangat memadai. Kualitas

Dosen Tetap sudah sesuai dengan kualifikasi yang diharapkan.

f. Memiliki tenaga administratif yang cukup terlatih.

g. Memiliki jaringan kerja sama/kemitraan yang cukup luas.

h. Memiliki sarana dan prasarana yang memadai untuk kegiatan

akademik.

i. Memperoleh akreditasi dengan nilai C

j. Memiliki lingkungan kampus yang nyaman dan asri.

k. Image yang baik terhadap lembaga dapat menarik peminat dalam

jumlah yang besar

l. Kurikulum telah disusun sesuai dengan visi, misi, sasaran dan tujuan

program studi, dengan memperhatikan kebutuhan berbagai

stakeholders

m. Tidak tergantung pada pihak eksternal dalam hal pendanaan,

menunjukkan kemandirian program studi dalam hal pembiayaan.

Page 22: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

17

n. Program studi didukung oleh struktur organisasi berdasarkan fungsi,

dengan pembagian tugas yang jelas, sekaligus didukung oleh

personil yang kompeten di bidangnya.

o. Pengelolaan lembaga sudah dilaksanakan dengan tertib, dengan

prosedur dan metoda kerja yang pasti, di bawah kepemimpinan yang

melibatkan semua pihak untuk berperan serta memperbaiki dan

mengembangkan program studi

p. Adanya kesesuaian antara strategi dan metoda mengajar dengan

tujuan program studi, didukung dengan teknologi informasi dan

teknologi pengajaran yang sesuai, serta proses penilaian kemajuan

dan keberhasilan studi mahasiswa yang memotivasi mahasiswa

untuk memperbaiki usaha belajarnya.

q. Para dosen mempunyai komitmen yang tinggi dalam menjalankan

tugasnya.

r. Para dosen dan mahasiswa menyadari pentingnya bersikap aktif

belajar dan meneliti. • Fasilitas perangkat keras dan perangkat lunak

sudah mencukupi, fasilitas intranet, internet dan multimedia mobile

sudah cukup memadai, dukungan staf yang berpengalaman dalam

bidang akademik, Sistem Informasi Fakultas sudah terintegrasi.

s. Lembaga Penelitian dan Lembaga Pengabdian Kepada Masyarakat

Universitas Kadiri adalah lembaga yang sudah diakui kemampuannya

oleh berbagai pihak di luar UniversitasKadiri, sehingga mendapat

kepercayaan untuk melakukan berbagai kegiatan penelitian dan

pengabdian

Kelemahan (Weaknesses):a. Kurangnya jumlah dan mutu bahan-bahan pustaka.

b. Metode pengajaran umumnya masih konvensional tidak berbasis TIK

c. Kurikulum pendidikan masih kurang dinamis.

d. Proses belajar mengajar masih belum ideal.

e. Budaya kerja dan budaya akademik masih kurang.

f. Peningkatan karir, kaderisasi jabatan struktural dan fungsional relatif

lambat.

Page 23: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

18

g. Penguasaan bahasa asing bagi Dosen dan Mahasiswa masih kurang.

h. Peranan dan keterlibatan Senat Fakuktas dalam menetapkan

kebijakan institusi belum optimal.

i. Rasa kebersamaan dan rasa ikut memiliki Fakultas belum kuat.

j. Upaya pemasaran lulusan kurang terstruktur dan terencana.

k. Pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi belum optimal serta

Fasilitas sistem informasi yang ada menentukan pembiayaan yang

relatif tinggi

l. Kelangkaan sumber daya manusia kompeten yang mampu

melakukan pemeliharaan dan pengembangan sistem informasi

tersebut.

m. Sistem Informasi Manajemen khusus untuk pengendalian mutu,

masih perlu ditingkatkan agar dapat digunakan untuk pengambilan

keputusan secara lebih cepat dan akurat.

n. Keterbatasan dana untuk pengembangan Fakultas.

o. Program Studi belum memiliki sistem peningkatan dan pengendalian

mutu yang sangat baik dan terpadu

p. Belum optimalnya peranan alumni dalam ikut mengembangkan

fakultas.

q. Rendahnya minat meneliti dan mengabdi baik yang dilakukan oleh

tenaga pengajar dan mahasiswa program studi dan jenjang studi

belum lengkap (diploma, sarjana, magister dan doktor) selain itu Hasil

penelitian yang dibuat Dosen Tetap belum semuanya baik

r. Kesulitan untuk mengukur seberapa jauh kurikulum yang disusun

telah dapat memenuhi kebutuhan dunia kerja. Kesulitan pengukuran

ini disebabkan antara lain dunia kerja (kontruksi industri dan bisnis)

memandang lulusan program studi dari sisi yang berbeda. Mereka

tidak peduli bagaimana program studi menghasilkan lulusannya, yang

penting bagi mereka adalah bahwa lulusan yang bersangkutan dapat

membuat produk atau jasa yang diminta atau mengerjakan apa yang

ditugaskan.

s. Koordinasi pemeliharaan dan keamanan sarana dan prasarana masih

belum cukup baku.

Page 24: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

19

t. Mengandalkan penerimaan dana dari mahasiswa dan kurang terpacu

untuk memanfaatkan dana dari pihak eksternal.

u. Dalam mengevaluasi hasil pembelajaran, bobot penilaian lebih

banyak diberikan pada hasil penugasan, UTS dan UAS, kurang

menekankan pentingnya proses

v. Kesibukan dalam kegiatan pembelajaran, membatasi kemampuan

meneliti serta membatasi kemampuan untuk menghadiri kegiatan

ilmiah di luar kuliah

w. Berdasarkan hasil sarasehan dengan pemanfaat lulusan, hal yang

masih perlu ditingkatkan dari para lulusan adalah kemampuan

bekerjasama, kemampuan berbicara, dan kemampuan memimpin.

3.2. Analisis Lingkungan Eksternal

3.2.1. Identifikasi Faktor-Faktor Lingkungan Eksternal

3.2.1.1. Analisis Lingkungan Jauh :

Faktor eksternal berisi kondisi obyektif di luar Fakultas Teknik antara

lain meliputi pemerintah (peraturan dan perundangan); Politik (keberpihakan,

secara politis); perkembangan ekonomi (kondisi pasar, pesaing, rekanan,

daya beli masyarakat), politik, teknologi, Sosial-budaya (penerimaan

masyarakat terhadap keberadaan Budaya); hingga tuntutan masyarakat

terhadap lulusan perguruan tinggi yang cepat terserap oleh dunia kerja.

Berdasarkan pemahaman faktor eksternal dengan daya dukung faktor

internal, maka rencana strategis Fakultas Teknik diarahkan sejalan dengan

rencana strategis Universitas Kadiri, yaitu pada upaya penyempurnaan

teaching university sebagai dasar pijakan pengembangan research

university melalui tahapan program sebagai berikut :

a. Peningkatan program akademik

b. Peningkatan proses pembelajaran

c. Peningkatan kualitas staf pengajar

Page 25: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

20

d. Peningkatan fasilitas/teknologi proses pembelajaran

e. Peningkatan kuantitas dan kualitas mahasiswa

f. Peningkatan kerjasama

Faktor Ekonomi :Faktor ekonomi pada dasarnya mempunyai pengaruh yang cukup

kuat terhadap kemajuan suatu lembaga pendidikan. Faktor ini dampaknya

cukup besar terhadap perubahan keinginan dari masyarakat khususnya

terhadap layanan jasa pendidikan. Faktor ekonomi yang harus

diperhitungkan antara lain: kemudahan untuk mendapatkan sumber dana

dari luar, kemampuan masyarakat untuk membelanjakan uangnya, tingkat

suku bunga, tingkat pertumbuhan ekonomi, tingkat pendapatan masyarakat.

Pada saat ini Fakultas Teknik dihadapkan pada kondisi perekonomian yang

tidak menentu, dimana tingkat pendapatan masyarakat yang terus menurun,

tingkat pengangguran terus meningkat, daya beli masyarakat semakin

merosot, pertumbuhan ekonomi yang masih rendah, suku bunga yang masih

belum stabil, nilai tukar rupiah yang masih berfluktuasi. Adanya kemerosotan

ekonomi tersebut tentu saja dapat dianggap sebagai ancaman bagi

keberadaan Fakultas Teknik mengingat mayoritas mahasiswa berada pada

posisi strata ekonomi menengah ke bawah.

Faktor Sosial :Akibat adanya krisis ekonomi dampaknya akan terlihat pada

perubahan perilaku sosial yang ada di dalam masyarakat dan perubahan

tersebut lebih mengarah pada hal-hal yang kurang menguntungkan bagi

keberadaan Fakultas Teknik. Misalnya semula banyak orang tua yang

menyekolahkan anaknya, maka akibat krisis ekonomi permintaan terhadap

jasa pendidikan menjadi berkurang.

Page 26: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

21

Faktor Politik :Faktor politik menyangkut hal-hal yang berkaitan dengan peraturan,

kebijakan ataupun perundang-undangan yang diberlakukan oleh

pemerintah. Misalnya tentang akreditasi (BAN-PT), peraturan perpajakan,

dan makin kuatnya unsur-unsur birokrasi. Adanya kecenderungan semakin

kuatnya dorongan otonomi daerah, serta semakin tajamnya pertikaian

antara elit politik semuanya ini akan berdampak pada pengembangan

Fakultas Teknik pada masa yang akan datang.

Faktor Teknologi :Adanya perkembangan dan perubahan teknologi baik dalam bidang

teknologi pembelajaran maupun teknologi dalam bidang informatika

mempunyai pengaruh yang sangat besar terhadap perkembangan Fakultas

Teknik terutama dalam upaya memanfaatkan perkembangan dan

perubahan teknologi tersebut untuk mendukung keberadaan Fakultas

Teknik. Faktor ini pada hakekatnya juga berdampak pada kebutuhan akan

dana dan persiapan sumber daya manusianya.

Faktor Lingkungan :Faktor ini mempunyai dampak pada penataan lingkungan kampus,

karena umumnya kampus dituntut mempunyai lingkungan yang kondusif,

nyaman, asri dan tenang serta memiliki kelengkapan sarana dan prasarana

pembelajaran yang memadai.

3.2.1.2. Analisis Lingkungan Industri :Dalam kaitannya dengan analisis lingkugan industri ada beberapa

kemungkinan ancaman yang harus diantisipasi antara lain :

Pesaing antar PTS, PTN dan PTA :Kebijakan pemerintah yang memberikan kelonggaran kepada PTS

untuk berdiri dan membuka Fakultas Teknik ataupun Sekolah Tinggi Teknik

di berbagai kota, serta adanya kemudahan kepada PTN/PTS lain untuk

membuka Program Ekstensi dan Program Diploma semakin menambah

kekuatan persaingan. Di samping itu juga adanya kebijakan dari Dirjen Dikti

Page 27: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

22

yang memberi kesempatan kepada Perguruan Tinggi Asing (PTA) untuk

membuka kelas khusus di Indonesia hal ini tentu akan menambah ramainya

persaingan dalam merebut mahasiswa.

Berkurangnya Kekuatan Pembeli :Tingginya daya serap lulusan perguruan tinggi terhadap kesempatan

kerja adalah merupakan salah satu indikator keberhasilan pendidikan. Makin

banyak lulusan yang dapat diserap atau disalurkan pada lapangan kerja

berarti semakin mapan dan semakin dipercaya lulusan perguruan tinggi

tersebut. Namun sayangnya dengan masih berlanjutnya krisis ekonomi,

maka kesempatan kerja masih sangat terbatas dan selektif.

3.2.2. Analisis Peluang dan Ancaman

Peluang (Opportunity):a. Tingginya minat masyarakat untuk mengikuti studi lanjut, sementara

daya tampung fakultas hanya sekitar 30-40 % dari jumlah pendaftar.

b. Visi, misi, sasaran dan tujuan yang sejalan, dan komitmen serta

kemauan untuk bekerjasama yang baik dari berbagai pihak.

c. Pencapaian visi, misi dan tujuan program studi yang ada di

lingkungan Fakultas Teknik Universitas Kadiri akan mudah tercapai,

karena adanya kompetensi yang dimiliki lulusan, sehingga akan

mudah mendapatkan kesempatan kerja atau berwirausaha

d. Meningkatnya kebutuhan masyarakat terhadap keluaran pendidikan,

penelitian dan pengabdian kepada masyarakat sebagai dampak

kebijakan otonomi daerah.

e. Banyak lulusan Fakultas Teknik yang dikemudian hari ternyata

mampu mengikuti studi lanjut dan mendapatkan pekerjaan yang

mapan.

f. Membentuk program pengembangan untuk meningkatkan kerjasama

baik dalam perekrutan langsung maupun kerjasama dalam bentuk

lainnya, sebagai akibat langsung dari banyaknya alumni yang telah

Page 28: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

23

bekerja dan menempati posisi yang baik di berbagai dunia usaha

serta pengguna lulusan yang memasang lowongan kerja.

g. Adanya kemauan yang kuat dari Pimpinan Universitas, Fakultas dan

Program Studi untuk mengembangkan kualitas dosen dan tenaga

pendukung

h. Banyaknya kesempatan bekerjasama dengan berbagai pihak

eksternal (untuk mendapatkan dana) untuk menutup biaya operasi

proses pendidikan di program studi yang belum dimanfaatkan.

i. Mahasiswa semakin menyadari perlunya mempunyai kompetensi

yang tinggi, yang sesuai dengan tuntutan dunia kerja.

j. Semakin tingginya kesadaran mahasiswa akan pentingnya

keterlibatan dalam perkuliahan serta pentingnya informasi mengenai

evaluasi kemajuan dan keberhasilan studi mahasiswa guna

merencanakan studi

k. Adanya kesempatan untuk memperbaiki proses pembelajaran melalui

kerjasama dengan pihak perguruan tinggi lain, perusahaan ataupun

pengguna lulusan

l. Banyak pihak praktisi, pakar dan alumni yang dengan senang hati

mau memberikan pengalamannya dalam praktek bisnis.

m. Adanya perhatian yang besar dari yayasan berupa dukungan

pengadaan sumber daya manusia yang dibutuhkan guna memelihara

dan mengembangkan sistem informasi

n. Banyaknya kegiatan yang dikoordinir oleh Lembaga Peneltian dan

Lembaga Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Kadiri yang

memungkinkan para dosen terlibat..

o. Program Studi dapat mengusulkan penambahan atau perbaikan

sarana dan prasarana, dapat disetujui oleh universitas dan yayasan,

asalkan direncanakan terlebih dahulu pada awal tahun akademik dan

diusulkan anggarannya.

Page 29: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

24

Ancaman (Threat):a. Ancaman dalam upaya memperoleh calon mahasiswa dengan

kuantitas dan kualitas yang baik timbul dengan meningkatnya jumlah

program studi yang sejenis

b. Adanya berbagai perguruan tinggi, baik perguruan tinggi dalam

negeri maupun manca negara yang giat menawarkan program studi

sejenis terutama di Kediri

c. Masih banyak proyek-proyek pengembangan pendidikan yang

disponsori oleh pihak luar belum berhasil diperoleh.

d. Munculnya kebijakan deregulasi pendidikan yang memungkinkan

beroperasinya Perguruan Tinggi Asing (PTA) di Indonesia.

e. Laju pertumbuhan ilmu pengetahuan dan teknologi khususnya di

bidang Ilmu Informatika dan Teknologi Informasi sangat pesat

f. , Bertambahnya sarana dan prasarana yang dimiliki berdampak pada

makin tingginya biaya pemeliharaan, biaya listrik, biaya pegawai,

biaya keamanan dan lain-lain

g. Belum Banyak tawaran dari dunia bisnis untuk bekerjasama atau

meminta jasa penelitian, pelatihan dan konsultasi.

h. Belum adanya kesempatan yang besar untuk membentuk jaringan

secara internasional dengan menggunakan fasilitas internet dan

multimedia mobile yang ada

i. Belum adanya kesempatan untuk belajar mandiri melalui internet

berupa e-learning dan melalui multimedia mobile berupa m-learning

j. Terdapatnya perguruan tinggi lain yang menerapkan struktur yang

lebih fleksibel sehingga dapat lebih cepat dan lebih leluasa dalam

bertindak dan mengembangkan diri

k. Perkembangan teknologi informasi yang sangat cepat,

mengakibatkan hardware maupun software yang digunakan cepat

tertinggal, dan harus selalu diperbaharui kembali.

l. Ketatnya pengendalian mutu dapat mengurangi produktivitas

kelulusan program studi, sementara pesaing mempunyai

produktivitas lebih tinggi karena pengendalian yang lebih longgar

Page 30: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

25

m. Kesibukan dosen dalam kegiatan belajar mengajar, dapat

mengakibatkan waktu untuk melaksanakan kegiatan penelitian dan

pengabdian kepada masyarakat sedikit.

Page 31: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

26

BAB IVSTRATEGI PENGEMBANGAN

4.1. Arah Pengembangan

Berkaitan dengan kondisi internal lembaga, baik berupa kekuatan

maupun kelemahan, dikaitkan dengan kondisi eksternal lembaga yang

berupa peluang dan tantangan, Fakultas Teknik dalam upaya

mempertahankan eksistensinya dan meningkatkan kontribusinya bagi

kemajuan dan kesejahteraan bangsa perlu meramu keempat aspek tersebut

dengan cara yang seefektif dan seefisien mungkin.

Peluang yang cukup lebar terbuka bagi lembaga ini meliputi: (i)

jumlah lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) yang merupakan calon

mahasiswa masih mengalami peningkatan; (ii) perkembangan teknologi

informasi dan komunikasi masih belum menunjukkan pelambatan bahkan,

sebaliknya, makin cepat; (iii) kebutuhan tenaga kerja profesional (berbasis

ilmu pengetahuan) dan berkualitas terus mengalami peningkatan; (iv)

kesadaran masyarakat akan peran pendidikan mengalami peningkatan; (v)

ketersediaan dana untuk pengembangan lembaga dari beragam sumber

cukup melimpah; dan (vi) ketersediaan dana untuk pengembangan

sumberdaya manusia melalui kegiatan penelitian dari beragam sumber

cukup melimpah.

Sementara tantangan atau ancaman yang harus dihadapi meliputi: (i)

daya beli masyarakat masih belum pulih dan masih relatif rendah; (ii) tingkat

persaingan antar-perguruan tinggi swasta makin meningkat; (iii) persaingan

yang tidak seimbang dengan perguruan tinggi negeri; (iv) globalisasi di

bidang pendidikan yang membuka peluang masuknya lembaga pendidikan

tinggi asing; dan (v) perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang

semakin cepat.

Dengan kekuatan yang ada maka Fakultas Teknik harus mampu

menangkap peluang yang tersedia sekaligus mengatasi ancaman yang ada.

Kemampuan dimaksud, antara lain adalah sebagai berikut :

Page 32: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

27

Pertama : kemampuan untuk menghasilkan lulusan yang memiliki

kualitas akademik yang baik dan memiliki daya saing tinggi, baik di tingkat

nasional maupun regional. Hal ini akan membantu lembaga dalam

memperoleh calon mahasiswa.

Kedua : kemampuan untuk mengembangkan beragam produk

akademik secara berkelanjutan. Dalam hal ini, Fakultas Teknik sebagai

pengelola ilmu dan ketrampilan harus mampu menghasilkan berbagai output

keilmuan dan ketrampilan sesuai dengan kebutuhan pemangku kepentingan

(stakeholders), dalam hal ini masyarakat dari pelbagai lapisan atau

kalangan. Berkenaan dengan hal tersebut, sudah selayaknya paradigma

pengelolaan program studi harus digeser dari pengelolaan lembaga yang

berorientasi pada persediaan (supplydriven) ke pengelolaan lembaga yang

berorientasi pada permintaan (demanddriven).

Ketiga : kemampuan membangun manajemen perguruan tingi yang

efisien, efektif, akuntabel, dan transparan dalam rangka mengembangkan

dan menerapkan konsep tatakelola prodi yang baik (good department

governance).

Keempat : kemampuan untuk membangun budaya kerja yang

dilandasi oleh kejujuran, kekentalan komitmen, dan objektivitas secara terus

menerus dalam rangka membangun budaya dan iklim akademik yang kokoh

dan mapan.

Kelima : kemampuan dalam mempertahankan eksistensi dana

meningkatkan kontribusi sivitas akademika dalam pengembangan ilmu

pengetahuan dan teknologi secara berkelanjutan.

Keenam : kemampuan meningkatkan modal sumberdaya manusia

secara berkelanjutan melalui beragam kegiatan akademik berupa seminar,

lokakarya, dan lain-lain.

Ketujuh : kemampuan untuk membangun jaringan dengan berbagai

lembaga baik untuk kepentingan pendidikan, penelitian, pengabdian pada

masyarakat maupun untuk kepentingan pencarian sumberdana di luar

sumberdana internal.

Kedelapan : kemampuan mempertahankan dan mengembangkan

sistem pengelolan sarana dan prasarana penunjang proses pembelajaran

Page 33: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

28

dengan konsep berbagi sumberdaya (resource sharing) dalam rangka

mempertahankan dan bahkan meningkatkan efektivitas dan efisiensi

pemanfataannya.

Kemampuan dalam memadukan atau mengintegrasikan kedelapan

kemampuan tersebut merupakan prasyarat lain yang juga harus dimiliki oleh

Program Studi di lingkungan Fakultas Teknik, karena pada hakikatnya

kedelapan kemampuan tersebut memiliki keterkaitan yang erat dalam

rangka memertahankan eksistensi dan meningkatkan kontribusi lembaga

bagi kemajuan dan kesejahteraan bangsa.

4.2. Tujuan Pengembangan

Pengembangan Fakultas Teknik Universitas Kadiri diorientasikan

untuk menjadi pusat keunggulan (centre of excellence) pendidikan tinggi dan

pengembangan ilmu teknik dan disiplin terkait yang berbasis pada moral dan

etika serta memperbiki kualitas tenaga akademik dan tenaga administratif

dalam memberikan layanan yang terbaik, berkualitas dan profesional.

4.3. Strategi Dasar Pengembangan

Dalam rangka mewujudkan visi dan misi Fakultas ditempuh melalui

pengembangan sumber daya manusia, pengembangan program studi,

pengembangan sarana fisik, pengembangan teknologi, pengembangan

organisasi dan manajemen Fakultas, penggalian sumber dana yang

sustainable, menciptakan lingkungan yang kondusif, dan meningkatkan citra

Fakultas.

Page 34: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

29

BAB VPENUTUP

Rencana Strategis (Renstra) Fakultas Teknik tahun 2011 – 2015

adalah merupakan acuan bagi pengembangan dan arah dari seluruh

kegiatan sivitas akademika. Renstra ini juga merupakan dasar bagi

penyusunan Rencana Kegiatan dan Rencana Anggaran Tahunan di tingkat

program studi. Diharapkan Pimpinan Fakultas akan menentukan langkah

yang berupa kebijakan-kebijakan untuk mencapai tujuan sehingga semua

kegiatan yang ada di lingkungan Fakultas Teknik Universitas Kadiri akan

lebih terarah.

Dalam Renstra ini telah disajikan visi, misi dan tujuan Fakultas dalam

menghadapi tantangan masa depan sesuai dengan tugas yang diemban

sebagai lembaga pendidikan. Renstra ini disusun untuk jangka waktu 10

tahunan yang dibagi ke dalam dua tahapan yaitu periode I tahun 2007-2011

dan periode II tahun 2011-2015. dalam pelaksanaannya akan dilengkapi

butir-butir strategi pengembangan yang merupakan bagian utama dari

Renstra ini perlu dijabarkan dalam panduan teknis dan dimasyarakatkan

agar implementasinya secara operasional dihayati dan didukung oleh sivitas

akademika.

Rencana ini bukanlah suatu yang tidak dapat berubah, setiap dua

tahun akan dikaji dan dievaluasi apakah rencana tersebut masih relevan

dengan situasi dan kondisi, jika dinamika kegiatan Fakultas memang lajunya

lebih cepat, maka Renstra ini akan diubah atau disesuaikan. Perubahan

Renstra dapat dilakukan jika dampak Internal dan Eksternal tidak sesuai lagi

dengan sebagian besar kandungannya sehingga sulit untuk

diimplementasikan. dapat memungkinkan untuk dilakukan perubahan

Renstra sesuai dengan kondisi lingkungan. Perubahan dilakukan oleh

pimpinan program studi dan fakultas dan diajukan kepada Senat fakultas

untuk memperoleh persetujuan. Renstra Fakultas disusun untuk mencapai

visi Fakultas Teknik yang kemudian dijabarkan dalam rencana

pengembangan dengan mempertimbangkan faktor internal dan faktor

eksternal.

Page 35: RENCANA STRATEGIS FAKULTAS TEKNIK …ie.unik-kediri.ac.id/wp-content/uploads/2014/12/Renstra-Fakultas... · Sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan ... Menjadi lembaga Pendidikan

______________________________________________________________________________________FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI

30

Kunci keberhasilan pelaksanaan Renstra ini pada hakekatnya

ditentukan oleh empat faktor yaitu: (a) komitmen dari segenap sivitas

akademika untuk melaksanakan / mengimplementasikan dalam kegiatan

nyata; (b) berkembangnya atmosfir akademik yang kondusif; (c) kedisiplinan

dari pelaksana, serta (d) berkembangnya budaya kualitas.