19

PROSIDINGt_handayani.staff.gunadarma.ac.id/Publications/files/4713... · lolos seleksi diundang presentasi sehingga mendapatkan masukan dari preserta lain dan dari pakar dalam acara

  • Upload
    others

  • View
    3

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

  • i

    PROSIDING

    SEMINAR NASIONAL TEKNIK SIPIL

    “INOVASI & INTEGRASI DALAM PERKEMBANGAN INFRASTRUKTUR”

    12 Maret 2019

    Universitas Gunadarma

    Kampus Graha Simatupang, Tower A

    Jakarta- Indonesia

    ISBN : 978-602-0764-08-5

    Copyright @2019 by Penerbit Gunadarma

    In Colaboration with:

    Jl. Margonda Raya 100 Pondok Cina

    Depok, 16424

    Phone: +62-21-78881112

    Fax: +62-21-7872829

  • ii

    DEWAN REDAKSI

    PROSIDING SEMINAR NASIONAL TEKNIK SIPIL

    “Inovasi & Integrasi Dalam Perkembangan Infrastruktur”

    Penasehat : Prof. Dr. E. S. Margianti, SE, MM

    Prof. Suryadi Harmanto, SSi, MMSI

    Agus Sumin, Drs, MMSI

    Penanggung Jawab : Dr. Raziq Hasan, Ir, M.Arch

    Ketua : Dr. Ir. Hotniar Siringoringo, MSc.

    Editor : Dr. Bertalya, S.Kom., DEA.

    Dr. Nurlaila

    Lilis Setyowati, ST., MT

    Vega Valentine, ST., MSc

    Evan Winanda Wirga, ST., MT

    Reviewer

    1 Prof. Dr. Saleh Palu

    2 Prof.Ir. Iwan Kridasantausa M.Sc.,Ph.D.

    3 Prof. Ir. Sakti Adji Adisasmita, M.Eng.Sc, Ph.D

    4 FX Suryadi, Ph.D., MSc.

    5 Dr. Heri Suprapto

    6 Dr. Sri Wulandari, ST., MT

    7 Dr. Nahdalina

    Cover: Muhamad Daniel Rivai

    Copyright @2019 by Penerbit Gunadarma

    Cetakan Pertama, Maret 2019, ISBN : 978-602-0764-08-5

    Alamat Redaksi:

    Bagian Publikasi Universitas Gunadarma Jl. Margonda Raya No. 100, Depok 16424

    Telp. (021) 78881112 ext. 455

  • iii

    SUSUNAN PANITIA

    Seminar Nasional Teknik Sipil “Inovasi dan Integrasi Dalam Perkembangan Infrastruktur”, Kampus

    Graha Simatupang, Tower A, tanggal 12 Maret 2019

    KETERANGAN NAMA

    Penasehat : Prof. Dr. E. S. Margianti, SE., MM.

    Prof. Suryadi Hermanto, SSi, MMSI.

    Drs. Agus Sumin, MM.

    Penanggungjawab : Prof. Dr. Didin Mukodim, SE., MM.

    Prof. Dr. Ir. Budi Hermana, MM.

    Ketua Pelaksana : Dr. Heri Suprapto

    Dr. Arief Rahman, ST., MT.

    Kerjasama : Prof. Dr. -Ing. Adang Suhendara, SSi,S.Kom,MSc.

    Dr. Misdiyono, SE., MM.

    Bendahara : Dr. Trini Saptariani, S.Kom, MM.

    Dr. Dwi Asih Haryanti, SE., MM.

    Sekretariat: : Dr. Anacostia Kowanda

    Dr. Widya Silfianti

    Dr. Ruddy J Suhatril

    Gaffar, ST., MMSI.

    Reza Chandra, S.Kom, MMSI.

    P Joko Slameto, ST., MT.

    Febry Mandasari, ST., MT.

    Acara & Protokoler : Erntianti Hasibuan, S.Kom, MSc.

    Dr. Renny

    Publikasi : Dr. Ir. Tety Elida Siregar, MM.

    Dr. Sri Wulandari, ST., MT.

    Dr. Sri Murtiasih

    Dr. Veronica Ernita

    Denis Aprila Cristie, ST., MSc.

    Prosiding dan Flyer Call For Paper : Dr. Ir. Hotniar Siringoringo, MSc.

    Dr. Bertalya, S.Kom., DEA.

    Dr. Nurlaila

    Lilis Setyowati, ST., MT.

    Vega Valentine, ST., MSc.

    Evan Winanda Wirga, ST. MMSI

    Perlengkapan & Akomodasi : Dr. Irwandaru D., SE., MM.

    Remigius Harry S., ST., MT.

    M. Daniel Rivai, S.Kom, MMSI.

  • iv

    Moderator : Dr. Raziq Hasan, Ir, M.Arch

    Dr. Haryono Putro, ST., MT.

    Dr. Budi Santosa, ST., MT.

    Dr. Agus Dharma, ST., MT.

    Dr. Irina Mildawati

    Dr. Relly Andayani

    Dr. Andi Tenrisuki T

    Reviewer Artikel

    Prof. Dr. Ir. M. Saleh Pallu, M.Eng

    Prof.Ir. Iwan Kridasantausa M.Sc.,Ph.D.

    Prof. Ir. Sakti Adji Adisasmita, M.Eng.Sc, Ph.D

    FX Suryadi, Ph.D., MSc.

    Dr. Heri Suprapto

    Dr. Sri Wulandari

    Dr. Nahdalina

    Webcontent dan Dokumentasi : Dr. Nur Yuliani

    Ivan Maurits, S.Kom, MMSI.

    Dr. Widyo Nugroho

    Sandi Pradjaka, S.Kom, M.I.Kom.

    Neti Aktini

    Konsumsi : Feny Fidyah, SE., MMSI

    Tri Handayani, ST., MT.

    Transportasi : Remi Senjaya, ST., MMSI

    Endang Trikora

  • v

    KATA PENGANTAR

    Segala puji syukur bagi Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmatNya bagi kita

    khususnya bagi penyelenggaraan seminar nasional ini. Seminar nasional Teknik Sipil yang

    bertemakan “Inovasi & Integrasi dalam Perkembangan Infrastruktur” telah dilaksanakan dan

    menghasilkan buku ini, yang merupakan kumpulan makalah yang dipaparkan dalam acara

    seminar tersebut.

    Seminar ini diikuti beberapa pemakalah dari Perguran Tinggi dan Institusi, seperti FTSP

    Universitas Gunadarma, FTSP Univesitas Hasanuddin, Magister Rekayasa Keselamatan

    Konstruksi (MRKK), Fakultas Teknik Departemen Sipil Univeritas Hasanuddin, PTSL ITB,

    PPSDP ITB, dan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) XVIII Papua, Jalan

    Abepantai – Tanah Hitam Kompleks Bina Marga Jayapura.. Makalah yang dimuat buku ini

    terlebih dahulu diseleksi oleh dua orang reviewer dengan teknik blind review. Makalah yang

    lolos seleksi diundang presentasi sehingga mendapatkan masukan dari preserta lain dan dari

    pakar dalam acara seminar. Makalah juga sudah mendapatkan saran perbaikan dari reviewer.

    Kami telah berusaha menjaga kualitas penerbitan ini, baik dari sisi substansi maupun dari desain

    kreatif. Namun demikian kami menyadari tidak ada pekerjaan yang sempurna; untuk itu dengan

    segala kerendahan hati kami meminta maaf akan kesalahan yang terjadi dan mengharapkan

    masukan yang berharga dari para pembaca dan penulis untuk perbaikan di masa mendatang.

    Depok, 13 Maret 2019

    Kepala Editor

  • vi

    SAMBUTAN KETUA PANITIA

    Assalamualaikum Warahmatulahhi Wabarakatuh, Salam Sejahtera Buat Kita Semua,

    Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala karuniaNya sehingga acara “Seminar Nasional &

    Call paper dengan tema Inovasi dan Integrasi Dalam Perkembangan Infrastruktur” telah

    terlaksana dengan baik. Seminar Nasional & Call paper dengan tema Inovasi dan Integrasi

    Dalam Perkembangan Infrastruktur merupakan seminar yang diselenggarakan oleh Universitas

    Gunadarma bekerjasama dengan Universitas Hasanuddin, Univesitas Bosowa dan Prodi Teknik

    dan Pengelolaan Sumber Daya Air Institut Teknologi Bandung.

    Sejalan dengan misi Penyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran di perguruan tinggi

    Seminar Nasional & Call paper dengan tema Inovasi dan Integrasi Dalam Perkembangan

    Infrastruktur ini merupakan bentuk kegiatan untuk menggali potensi dan sebagai media

    informasi/deseminasi mengenai hasil-hasil penelitian yang sudah dilakukan oleh peneliti, dosen,

    mahasiswa dan penggiat di bidang infrastruktur dan dengan Seminar ini diharapkan mampu

    memberikan manfaat dan kontribusi nyata bagi kemajuan bangsa.

    Atas nama Panitia, saya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak

    yang telah berkontribusi atas terselenggaranya Seminar Nasional & Call paper dengan tema

    Inovasi dan Integrasi Dalam Perkembangan Infrastruktur ini, terutamakepada:

    1. Prof. Dr. E.S., Margianti, SE., MM Rektor Universitas Gunadarma

    2. Prof Suryadi Hs., SSi., MMSI, Wakil Rektor II Universitas Gunadarma

    3.Pembicara dan moderator

    4 Jajaran panitia

    5.Para peserta seminar

    Akhir kata, jika ada yang kurang berkenan selama penyelenggaraan kegiatan seminar maupun

    dalam penerbitan buku prosiding ini mohon dimaafkan. Semoga apa yang telah kita lakukan ini

    bermanfaat bagi kemajuan kita di masa depan. Amin

    Kegiatan ini dapat berlangsung dengan sukses berkat usaha dan partisipasi peserta seminar dan

    kontribusi makalah oleh para peserta.

    Dr. Heri Suprapto

  • vii

    SAMBUTAN REKTOR

    Assalamualaikum Wr Wb.

    Merupakan suatu kehormatan bagi saya memberikan sambutan dalam acara seminar nasional

    yang diadakan oleh program studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan.

    Kegiatan seminar menjadi wacana bagi para akademisi dan ilmuwan untuk saling bertukar

    informasi dan mendiseminasikan penelitian dan pemikirannya. Hasil pemikiran dan diskusi

    selama seminar dipublikasikan melalui prosiding ini sehingga dapat dibaca oleh siapa saja yang

    tertarik dengan tema seminar yang diketengahkan.

    Seminar ini bertemakan “Inovasi & Integrasi dalam Perkembangan Infrastruktur”. Tema ini

    sangat menarik dan penting dalam era dimana Indonesia sedang giat-giatnya membangun

    infrastruktur. Pembangunan infrastruktur sangat penting untuk mendukung program Sustainable

    Development Goals dalam menyediakan sarana dan prasarana untuk meningkatkan kesejahteraan

    rakyat. Pembangunan infrastruktur diharapkan mampu menekan ketimpangan antar-wilayah di

    seluruh Indonesia. Untuk mencapai pembangunan yang berkualitas, proyek infrastruktur harus

    mengadopsi prinsip operational excellence.

    Berbagai teknologi canggih dan terbaru didiskusikan dalam seminar ini. Teknologi big data

    misalnya dapat dimanfaatkan dalam proyek infrastruktur di Indonesia untuk mengontrol

    pelaksanaan pengerjaan. Tema “Inovasi & Integrasi dalam Perkembangan Infrastruktur” masih

    akan penting sampai beberapa dekade ke depan. Karena itu seminar serupa diharapkan dapat

    dilaksanakan secara berkesinambungan baik setahun sekali atau sekali dalam 2 tahun.

    Acara ini berlangsung dengan baik atas kerja sama panitia. Untuk itu saya berikan apresiasi yang

    tinggi bagi panitia yang telah melaksanakan acara ini dengan sukses. Semoga kegiatan yang

    dilakukan ini bermanfaat bagi para peserta dan mampu memberikan masukan berharga bagi

    pemerintah dalam melangsungkan pembangunan infrastruktur yang inovatif dan terintegrasi.

    Depok, 12 Maret 2019

    Prof. E.S. Margianti, S.E., MM.

  • viii

    DAFTAR ISI

    Dewan Redaksi ii

    Susunan Panitia iii

    Kata Pengantar v

    Sambutan Ketua Panitia vi

    Sambutan Rektor vii

    Daftar Isi viii

    ARTIKEL 1 Pengaruh Induksi Panas Terhadap Nilai Kuat Tekan Bebas Tanah Lunak Pada Zona Radial Maraden Panjaitan, Lawalenna Samang, Achmad Bakri Muhiddin,Tri Harianto

    1 – 8

    ARTIKEL 2 Pengaruh Gradasi Zeolit Terhadap Kuat Tekan Bebas Tanah Laterit Aktivasi Waterglass Marthen M.Tangkeallo, Lawalenna Samang, Rachman Djamaluddin

    dan Achmad Bakri Muhiddin

    9 – 15

    ARTIKEL 3 Karakteristik Stabilitas Campuran AC-WC Yang Menggunakan Agregat Lokal Kalimantan Timur Eswan, Sakti Adji Adisasmita, Muh. Isran Ramli , Syafruddin Rauf

    16 – 26

    ARTIKEL 4 Kuat Tekan Bebas Stabilisasi Tanah Semen Dengan Menggunakan Bahan Aditif Difa (Studi Kasus : Preservasi Rehabilitasi Jalan Muting – Bupul 2018) Frangky E.P. Lapian

    27 – 35

    ARTIKEL 5 Kajian Street Furniture Pada Pedestrian Di Jalan Braga, Bandung Rizky Astria, Rehulina Apriyanti

    36 – 48

    ARTIKEL 6 Efektivitas Reservoir Guna Penurunan Hidrograf Puncak Banjir Sungai Ciliwung Fani Yayuk Supomo, Muh. Saleh Pallu, Rita Tahir Lopa, Muhammad Arsyad Thaha

    49 – 57

    ARTIKEL 7 Morfologi Sungai Ciliwung Segmen Mesjid Istiqlal Sebelum dan Sesudah 5 Tahun Restorasi Diyanti, Muh. Saleh Pallu, Rita Tahir Lopa, Muhammad Arsyad Thaha

    58 – 65

  • ix

    ARTIKEL 8 Analisis Anggaran Biaya Antara Metode SNI dan Kontraktor Pada Proyek Pembangunan Rumah Sakit di Tangerang Andi Asnur Pranata, Ellysa

    66 – 75

    ARTIKEL 9 Analisis Hidrodinamika Teluk Parepare dan Pengaruhnya Terhadap Manuver Kapal Arnold Malingkas Ratu, Muh. Arsyad Thaha, Rita Tahir Lopa

    76 – 92

    ARTIKEL 10 Analisis Jenis Tanah Dan Perencanaan Pondasi Berdasarkan Data Sondir Tri Handayani, Asri Wulan

    93 – 98

    ARTIKEL 11 Stabilisasi Tanah Gambut Dengan Abu Boiler Kelapa Sawit Fenny Bernavida, Sri Wulandari

    99 – 110

    ARTIKEL 12 Ketersediaan Infrastruktur Pertanian Pada Kawasan Agropolitan Belajen Kabupaten Enrekang Haeruddin Saleh

    111 – 119

    ARTIKEL 13 Conceptual Framework Analisa Biaya K3 Pada Pekerjaan Konstruksi: Studi Kasus Pekerjaan Konstruksi Di Kementerian PUPR Eko Kusumo Friatmojo, Rosmariani Arifuddin, Syarif Burhanuddin

    120 – 126

    ARTIKEL 14 Rekayasa Pola Aliran Di Muara Sungai dengan Bangunan Dasar Pantai Sudarman, Arsyad Thaha, Mukhsan Putra Hatta

    127 – 132

    ARTIKEL 15 Perubahan Morfologi Hilir Sungai Akibat Perubahan Tata Guna Lahan pada Sungai Maruni Popo Asi Jono, Rita Tahir Lopa, Mukhsan Putra Hatta

    133 – 137

    ARTIKEL 16 Studi Dampak Perubahan Morfologi Segara Anakan Terhadap Salinitas Perairan Estuari Feril Hariati, Iwan K. Hadihardaja, Harman Ajiwibowo, Joko Nugroho

    138 – 146

    ARTIKEL 17 Kajian Pengamanan Pantai Terhadap Gelombang di Pantai Sole, Kabupaten Seram Barat, Provinsi Maluku Novaldy Agnial Fikri, Mohammad Bagus Adityawan, Iwan Kridasantausa Hadihardaja

    147 – 161

    ARTIKEL 18 Penerapan Lapis Pondasi Agregat Semen Dengan Material Lokal Untuk Lapis Pondasi Jalan (Studi Kasus Di Ruas Tanah Merah – Mindiptana) Frangky E.P. Lapian

    162 – 170

  • x

    ARTIKEL 19 Implementasi Rencana Umum Nasional Keselamatan (RUNK) Pada Transportasi Multimoda Komuter di Wilayah Suburban Doddy Ari Suryanto

    171 – 177

    ARTIKEL 20 Analisis Kapasitas Saluran Drainase Primer pada Kali Sitamu Kecamatan Cilodong, Kota Depok Theta Margaritifera, Heri Suprapto

    178 – 188

    ARTIKEL 21 Analisis Kapasitas Saluran Drainase Kelurahan Gedong Pasar Rebo dengan Menggunakan HEC-RAS Uni Handayani , Haryono Putro

    189 – 196

    ARTIKEL 22 Analisis Kapasitas Inlet Jalan Komjen Pol. M. Jasin Kelapa Dua, Depok Nurhidayah Tinia Lestari , Haryono Putro

    197 – 204

    ARTIKEL 23 Analisis Efisiensi Rancang Bangun Pompa Hidraulik Ram Andi Kusuma Herlan , Budi Santosa

    205 – 215

    ARTIKEL 24 Efektivitas Akar Vetiver dalam Peningkatan Kohesi Tanah pada Lereng Nurul Badriyah, Sri Wulandari

    216 – 221

    ARTIKEL 25 Korelasi Nilai Aktivitas Lempung terhadap Nilai Soaked California Bearing Ratio (Studi Kasus: Tanah di Daerah Cikalong, Ciapus, dan Ciluer – Jawa Barat) Anastasia Maya Widya Ekaputri, Sri Wulandari

    222 – 229

    ARTIKEL 26 Perencanaan Pengendalian Biaya dan Waktu dengan Konsep Earned Value Putri Agustina Hidayat, Andi Tenrisuki Tenrianjeng

    230 – 236

    ARTIKEL 27 Perencanaan Pemeliharaan Perkerasan Jalan Menggunakan Hasil Falling Weight Deflectometer Metode Bina Marga 2017 Ninche Evinda , Nahdalina

    237 – 245

    ARTIKEL 28 Perencanaan Saluran Drainase di Perumahan Taman Arcadia Mediterania Depok Jawa Barat Muhammad Irzal Dwi Putra, Diyanti

    246 – 253

    ARTIKEL 29 Analisis Kebutuhan Fondasi Bor pada Tanah Kohesif untuk Bangunan Gedung Perkantoran 31 Lantai di Jakarta Pusat Dea Eka Pratama , Ellysa

    254 – 261

  • xi

    ARTIKEL 30 Penerapan Aplikasi HEC-RAS pada Perencanaan Penampang Saluran Drainase Utama Perumahan Muhammad Irfan , Heri Suprapto

    262 – 269

    ARTIKEL 31 Analisis Fondasi Bor Jembatan pada Tanah Lempung Kelanauan di Daerah Jakarta Selatan Merdy Evalina Silaban, Sri Wulandari

    270 – 276

    ARTIKEL 32 Perbaikan Tanah dengan Kombinasi Metode Preloading dan Prefabricated Vertical Drain pada Jembatan Tabalong Kalimantan Selatan Abdul Muis, Asri Wulan

    277 – 285

    ARTIKEL 33 Perencanaan Fondasi Gedung Dengan Tiang Pancang pada Tanah Pasir Berlempung di Kalimantan Timur Dyna Prasetya Riani, Sri Wulandari

    286 – 292

    ARTIKEL 34 Analisis Fondasi Bor pada Gedung Apartemen 34 Lantai di Tangerang Selatan Pangeran Holong Sitorus, Asri Wulan

    293 – 300

    ARTIKEL 35 Penggunaan Base Isolation Tipe High Damping Rubber Bearing pada Struktur Gedung Tahan Gempa Hardiyanto Purnomo, Relly Andayani

    301 – 308

    ARTIKEL 36 Perencanaan Struktur Box Girder (Studi Kasus: Jembatan Kereta Manggarai) Kartika Setiawati , Tri Handayani

    309 – 315

    ARTIKEL 37 Perencanaan Kolam Retensi pada Pembangunan Perumahan Graha Kartika Beringin Menggunakan Prinsip Zero Delta Q Policy Wahyu Nuruddin, Heri Suprapto

    316 – 322

    ARTIKEL 38 Analisis Gedung Sistem Rangka Bresing Konsentris Khusus pada Gedung Baja 10 Lantai Sri Oktaviani, Relly Andayani

    323 – 329

    ARTIKEL 39 Evaluasi Saluran Drainase pada Jalan Arif Rahman Hakim Kota Depok Abdul Wahab , Haryono Putro

    330 – 337

    ARTIKEL 40 Perencanaan Penampang Sungai dengan Menggunakan Aplikasi HEC-RAS Ekky Nur Fajriyah, Heri Suprapto

    338 – 347

    ARTIKEL 41 Analisis Fondasi Raft-Pile pada Gedung 12 Lantai pada Tanah Lempung di Daerah Bogor Raga Siwi Ardhani, Ellysa

    348 – 354

  • xii

    ARTIKEL 42 Metode Sistem Ganda dalam Perencanaan Gedung Ridhwan Ariq Darmawan, Tri Handayani

    355 – 364

    ARTIKEL 43 Pengendalian Banjir Dengan Konsep Zero Delta Q Policy Menggunakan Sumur Resapan pada Perumahan Taman Arcadia Mediterania Amsor Chairuddin, Budi Santosa

    365 – 372

    ARTIKEL 44 Analisis Sistem Dewatering Menggunakan Metode Predrainage pada Konstruksi Basement Proyek Apartment Gayanti City, Jakarta Selatan Retno Dwi Wulandari, Budi Santosa

    373 – 386

    ARTIKEL 45 Perencanaan Kinerja Simpang Bersinyal Stagger Menggunakan Software Vissim Nisatun Muslimah, Nahdalina

    387 – 393

    ARTIKEL 46 Perencanaan Kapasitas Tampungan Embung Air Baku Menggunakan Metode Ripple pada Das Tugurara Kota Ternate Maluku Utara Maria Ulfa, Haryono Putro

    394 – 400

    ARTIKEL 47 Perencanaan Percepatan Pekerjaan Basement dengan Metode Time Cost Trade Off (Studi Kasus: Proyek Apartemen Synthesis Residence) Hendra Firmansyah, Andi Tenrisukki T.

    401 – 408

    ARTIKEL 48 Komparasi Biaya dan Waktu Pelaksanaan Penggunaan Bekisting Ring-Lock Scaffolding dan Sistem Aluma Pada Lantai Tipikal Rizky Zulkarnaen, Ida Ayu Ari Anggraeni

    409 – 415

    ARTIKEL 49 Analisa Indikator Penilaian Kinerja Penerapan Manajemen Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (SMK3) pada Proyek Konstruksi Badan Usaha Jasa Konstruksi Kualifikasi Kecil Riko Hadiyanto Prasetio, Rosmariani Arifuddin, Farouk Maricar

    416 – 422

    ARTIKEL 50 Kerangka Konseptual Integrasi QHSE (Sistem Manajemen Mutu, Keselamatan dan Kesehatan Kerja, dan Lingkungan) di PT. Wijaya Karya Aji Hafid Laksana, Rosmariani Arifuddin, Syarif Burhanuddin

    423 – 428

    ARTIKEL 51 Pola Distribusi Hujan Dominan di Das Citarum Hulu Jawa Barat Enung, Iwan K. Hadihardaja, M. Syahril Badri Kusuma, Hadi Kardhana

    429 – 436

    ARTIKEL 52 Pengembangan Algoritma Sand Tracker 1 dengan Menggunakan Citra Digital Sri Wulandari, Febry Mandasari

    437 – 443

  • Prosiding Seminar Nasional Kampus Gunadarma Simatupang “Inovasi dan Integrasi dalam Perkembangan Infrastruktur” 12 Maret 2019

    Tri Handayani dan Asri Wulan, Analisis Jenis Tanah... 93

    ANALISIS JENIS TANAH DAN PERENCANAAN PONDASI

    BERDASARKAN DATA SONDIR

    Tri Handayani1, Asri Wulan

    2

    1,2 Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Universitas Gunadarma

    Jl. Margonda Raya No.100 Depok16424, Jawa Barat

    e-mail : [email protected],

    [email protected]

    Abstrak Pembangunan gedung bertingkat di kota Depok memerlukan perencanaan pondasi yang sesuai

    dengan jenis tanahnya agar menghasilkan gedung yang aman dan kuat, tujuan dari penelitian ini

    adalah merencanakan jenis pondasi tiang yang dibutuhkan untuk menerima beban dari struktur atas

    bangunan gedung bertingkat dengan menghitung daya dukung pondasi. Metode penelitian yang

    digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif yaitu penelitian tentang data yang

    dikumpulkan dan dinyatakan dalam bentuk angka-angka. Analisis daya dukung ijin tiang menggunakan

    data sondir yang diperoleh dari hasi uji lapangan dan uji laboratorium. Pengujian di lapangan dengan

    sondir hingga mencapai kedalaman tanah keras, dilakukan pada 5 titik pengujian yaitu S1 sampai S5

    dengan kedalaman tanah keras tercapai pada kedalaman 10 meter - 18 meter, Berdasarkan hasil uji

    lapangan dengan sondir berdasarkan tekanan konus diketahui tanah memiliki konsistensi padat

    (Hard) yaitu dengan nilai qc rata-rata lebih dari 40 kg/cm2, dan termasuk dalam jenis tanah lempung

    kelanauan dengan hambatan setempat fs 1.0 – 3.0 kg/cm2

    . Pengujian tanah dilaboratorium

    menunjukkan kadar air rata-rata berkisar 32,39 % -50,99 %, , berat isi kerig tanah berkisar 1058,91

    Kg/m3 - 1277,89 Kg/m

    3, derajat kejenuhan berkisar 80,74 % - 99,70 %, berdasarkan uji geser

    langsung menghasilkan kohesi 0,19 -0,24,dengan sudut geser 1,21 ° - 7,25 °, dan koefisien konsolidasi

    senilai 0,22 – 0,38. Berdasarkan uji laboratorium disimpulkan bahwa jenis tanah dilokasi penyelidikan

    adalah berjenis tanah lempung. Berdasarkan nilai sudut geser digolongkan tanah berjenis lempung

    kelanauan karena nilai sudut gesernya dibawah 25 °. Hasil perhitungan diperoleh perencanaan jenis

    pondasi dalam dengan nilai daya dukung izin tekan 38 ton – 218 ton dan daya dukung izin tarik

    berkisar 4 ton – 7 ton. Penentuan daya dukung izin tiang ini menggunakan persamaan Guy Sanglerat

    dan Mayerhoff.

    Kata kunci : Daya dukung, pondasi, Sondir, Depok

    PENDAHULUAN Bangunan struktur gedung sipil terdiri dari struktur atas dan struktur bawah. Bangunan struktur

    atas terdiri dari konstruksi kolom, balok, plat, dan lain-lain. Sedangkan untuk struktur bawah

    terdiri dari konstruksi pondasi. Pondasi adalah struktur bagian bawah bangunan yang

    berhubungan langsung dengan tanah, atau bagian bangunan yang terletak dibawah permukaan

    tanah yang mempunyai fungsi memikul beban bagian bangunan lain diatasnya (Joseph E.

    Bowles, 1997).

    Daerah Depok yang berkembang pesat pembangunan gedung bertingkat nya memerlukan

    perencanaan pondasi yang sesuai dengan jenis tanahnya, maka dilakukan perencanaan pondasi

    dalam hal ini pondasi dalam berupa pondasi tiang.

    Tujuan dari penelitian ini adalah merencanakan jenis pondasi berdasarkan data tanah yang

    diperoleh dari hasil uji lapangan yaitu uji sondir dan hasil uji laboratorium yang hasil

    keluarannya adalah daya dukung izin dari perencanaan gedung .

    LITERATURE REVIEW

    Metode penelitian yang digunakan yaitu dengan menggunakan metode deskriptif kuantitatif

    yaitu penelitian tentang data yang dikumpulkan dan dinyatakan dalam bentuk angka-angka

    mailto:[email protected]:[email protected]

  • Prosiding Seminar Nasional Kampus Gunadarma Simatupang “Inovasi dan Integrasi dalam Perkembangan Infrastruktur” 12 Maret 2019

    Tri Handayani dan Asri Wulan, Analisis Jenis Tanah... 94

    hasil uji tanah di lapangan dan analisis daya dukung ijin tiang dengan menggunakan data

    sondir yang diperoleh dari hasi uji lapangan.

    Berikut ini merupakan bagan alir dari penelitian yang dapat ditunjukkan Gambar 1.

    Mulai

    Identifikasi Masalah

    Pengumpulan Data

    Pengujian Tanah Lapangan (Uji Sondir) dan

    Handbor

    Pengujian Laboratorium hasil dari Uji Handbor

    Pengolahan Data Sondir

    Perencanaan Pondasi

    Selesai

    Gambar 1. Diagram alir penelitian

    HASIL DAN PEMBAHASAN Penelitian ini dilakukan dengan mengidentifikasi bahwa tanah yang di uji dan akan dilakukan

    perencanaan pondasi terletak di lokasi Depok. Adapun uji tanah yang dilakukan adalah dengan

    uji sondir (Dutch Cone Penetrometer test pada 5 titik di lokasi penyelidikan .Dibawah ini

    adalah hasil uji sondir yang diperoleh :

    Tabel 3. Hasil Uji Sondir pada lokasi pengujian

    No No.

    TITIK

    SONDIR

    KEDALAMAN

    MAKSIMUM

    (m)

    qC

    (kg/cm2)

    JHP

    (kg/cm)

    1 S1 18,00 25 174

    2 S2 17,40 160 179,81

    3 S3 17,80 175 207,57

    4 S4 10,00 90 104,97

    5 S5 10,00 125 107,75

    Dimana qc= nilai tahanan qonus (kg/cm2)

    JHP = jumlah hambatan pelekat (kg/cm)

    Berdasarkan tabel 1 dapat diketahui bahwa jenis tanah dilokasi penyelidikan memiliki

    kosistensi padat (Hard) yaitu dengan nilai qc rata-rata lebih dari 40 kg/cm2

  • Prosiding Seminar Nasional Kampus Gunadarma Simatupang “Inovasi dan Integrasi dalam Perkembangan Infrastruktur” 12 Maret 2019

    Tri Handayani dan Asri Wulan, Analisis Jenis Tanah... 95

    Berdasarkan tabel 2 dapat diketahui bahwa jenis tanah dilapangan berdasarkan uji sondir

    diperoleh nilai qc rata-rata 115 kg/cm2 diklasifikasikan jenis tanah lempung kelanauan dengan

    hambatan setempat fs 1.0 – 3.0 kg/cm2

    Pengujian tanah di laboratorium

    Pengujian laboratorium dilakukan pada sampel tak terganggu yang diambil pada saat

    pelaksanaan bor tangan. Pengujian dilakukan untuk mengetahui sifat-sifat fisik dan mekanik

    dari tanah. Adapun hasil uji laboratorium ditampilkan dalam tabel 4.

    Tabel 4. Hasil uji tanah berdasarkan uji di laboratorium

    No Pengujian Satuan S1 S2 S3 S4 S5

    1 Kadar Air % 32,39 50,99 37,64 42,01 40,66

    2 Berat Isi

    Berat Isi Kering Kg/m3

    1277,89 1058,91 1242,23 1245,72 1252,70

    Derajat

    Kejenuhan

    % 80,74 90,56 88,84 99,70 99,45

    3 Berat Jenis gr/cm3

    2,622 2,568 2,069 2,050 2,491

    4 Uji Geser

    Langsung

    Kohesi Kg/cm2 0,25 0,05 0,24 0,19 0,23

    Sudut Geser ° 4,97 7,25 6,06 1,21 3,64

    5 Koefisien

    Konsolidasi

    0,30 0,38 0,22 0,36 0,24

    Berdasarkan nilai sudut geser digolongkan tanah berjenis lempung kelanauan karena nilai

    sudut gesernya dibawah 25 °,

    Perhitungan daya dukung izin tekan tiang dan daya dukung izin tarik tiang dilakukan pada ke 5

    data sondir yang diperoleh dari hasil uji lapangan, dan hasi perhitungan tersebut ditampilkan

    dalam bentuk tabel dibawah ini.

    Tabel 5. Rekapitulasi Hasil perhitungan daya dukung izin tekan dan daya dukung izin tarik pada titik

    S1 kedalaman tanah keras pada 18 m dan titik S2 pada kedalaman tanah keras 17 m

    S1 S2

    Depth qc Tf Pall Pta qc Tf Pall Pta

    (m) (kg/cm² ) (kg/cm) Ton Ton (kg/cm² ) (kg/cm) Ton Ton

    0,00 0 0 0 0 0 0 0 0

    -1,00 20 7 24 1 16 5 19 1

    -2,00 20 16 25 1 12 14 15 1

    -3,00 15 27 19 2 22 25 28 2

    -4,00 35 41 44 2 17 40 22 2

    -5,00 25 60 33 3 17 55 23 3

    -6,00 18 68 25 3 21 64 28 3

    -7,00 6 75 11 3 24 74 32 3

    -8,00 6 79 11 4 16 79 23 4

    -9,00 5 81 10 4 14 82 21 4

    -10,00 75 91 94 4 35 98 47 4

    -11,00 65 98 83 4 42 108 56 4

    -12,00 65 105 83 4 23 121 33 5

    -13,00 65 111 83 5 30 129 42 5

    -14,00 65 118 84 5 18 137 28 5

  • Prosiding Seminar Nasional Kampus Gunadarma Simatupang “Inovasi dan Integrasi dalam Perkembangan Infrastruktur” 12 Maret 2019

    Tri Handayani dan Asri Wulan, Analisis Jenis Tanah... 96

    -15,00 65 125 84 5 12 147 21 6

    -16,00 25 141 37 6 72 155 94 6

    -17,00 25 158 38 6 98 175 126 7

    -18,00 25 174 38 7

    Berdasarkan tabel 5, diketahui bahwa tanah keras pada titik S1 adalah pada kedalaman `18

    meter dengan daya dukung izin tekannya 38 ton dan daya dukung izin tariknya adalah 7 ton,.

    Pada titik S2 adalah pada kedalaman `17 meter dengan daya dukung izin tekannya 126 ton dan

    daya dukung izin tariknya adalah 7 ton.

    Tabel 6. Rekapitulasi Hasil perhitungan daya dukung izin tekan dan daya dukung izin tarik pada titik

    S3, dan S4

    S3 S4

    Depth qc Tf Pall Pta qc Tf Pall Pta

    (m) (kg/cm² ) (kg/cm) Ton Ton (kg/cm² ) (kg/cm) Ton Ton

    0,00 0 0 0 0 0 0 0 0

    -1,00 27 7 33 1 39 7 47 1

    -2,00 24 16 30 1 31 32 39 2

    -3,00 18 27 23 2 22 45 29 2

    -4,00 21 41 27 2 21 55 28 3

    -5,00 23 60 30 3 18 61 25 3

    -6,00 18 68 25 3 20 69 27 3

    -7,00 35 75 46 3 22 76 30 3

    -8,00 20 79 28 4 13 83 20 4

    -9,00 25 81 34 4 27 89 37 4

    -10,00 75 91 94 4 90 105 113 4

    -11,00 62 98 79 4

    -12,00 31 105 42 4

    -13,00 20 111 29 5

    -14,00 18 118 27 5

    -15,00 13 125 22 5

    -16,00 16 141 26 6

    -17,00 20 158 32 6

    -18,00

    Berdasarkan tabel 6, diketahui bahwa tanah keras pada titik S3 adalah pada kedalaman `17

    meter dengan daya dukung izin tekannya 32 ton dan daya dukung izin tariknya adalah 6 ton,.

    Pada titik S4 adalah pada kedalaman `10 meter dengan daya dukung izin tekannya 113 ton dan

    daya dukung izin tariknya adalah 4 ton.

    Tabel 7. Rekapitulasi Hasil perhitungan daya dukung izin tekan dan daya dukung izin tarik pada titik S5

    S5

    Depth qc Tf Pall Pta

    (m) (kg/cm² ) (kg/cm) Ton Ton

    0,00 0 0 0 0

    -1,00 20 7 24 1

    -2,00 20 16 25 1

    -3,00 15 27 19 2

    -4,00 35 41 44 2

    -5,00 25 60 33 3

    -6,00 45 80 58 4

    -7,00 85 85 106 4

  • Prosiding Seminar Nasional Kampus Gunadarma Simatupang “Inovasi dan Integrasi dalam Perkembangan Infrastruktur” 12 Maret 2019

    Tri Handayani dan Asri Wulan, Analisis Jenis Tanah... 97

    Berdasarkan tabel 7 diketahui bahwa tanah keras pada titik S5 adalah pada kedalaman

    `10 meter dengan daya dukung izin tekannya 137 ton dan daya dukung izin tariknya adalah 4

    ton. Tabel 8 . Rekapitulasi Hasil perhitungan daya dukung izin tarik dan tekan

    Kedalaman Depth qc Tf Pall Pta

    (m) (kg/cm² ) (kg/cm) Ton Ton

    S1 -18,00 25 174 38 7

    S2 -17,40 160 180 201 7

    S3 -17,80 175 171 218 7

    S4 -10,00 90 105 113 4

    S5 -10,20 125 99 155 4

    Berdasarkan tabel 8 diperoleh hasil bahwa kedalaman tanah keras berada pada kedalaman

    diatas 10 meter, dengan nilai qc rata-rata lebih dari 115 kg/cm², jumlah hambatan pelekat Tf

    rata-rata lebih dari 145 kg/cm, daya dukung izin tekannya 38 ton sampai 218 ton, dan daya

    dukung izin tariknya rata-rata 4 ton sampai 7 ton.

    SIMPULAN DAN SARAN

    Pengujian tanah dilakukan dengan menggunakan dua uji yaitu uji lapangan dan uji

    laboratorium, pengujian dilapangan dilakukan dengan sondir pada 5 titik pengujian yaitu S1

    sampai S5 dengan kedalaman tanah keras tercapai pada kedalaman 10 meter - 18 meter,

    dengan nilai daya dukung izin tekan 38 ton – 218 ton dan daya dukung izin tarik berkisar 4 ton

    – 7 ton. Berdasarkan hasil uji dilapangan dengan sondir di korelasikan pada tabel 1 yaitu tabel

    hubungan antar konsistensi dengan tekanan konus diketahui bahwa tanah memiliki konsistensi

    padat (Hard) yaitu denga nilai qc rata-rata lebih dari 40 kg/cm2, dan dari tabel 2 klasifikasi

    tanah dari data sondir dapat disimpulkan bahwa jenis tanah yang ada di lapangan termasuk

    dalam jenis tanah lempung kelanauan dengan hambatan setempat fs 1.0 – 3.0 kg/cm2

    dengan

    nilai qc rata-rata 115 kg/cm2

    Berdasarkan uji laboratorium disimpulkan bahwa jenis tanah dilokasi penyelidikan adalah

    berjenis tanah lempung.

    Nilai daya dukung izin tekan 38 ton – 218 ton dan daya dukung izin tarik berkisar 4 ton – 7

    ton. Penentuan daya dukung izin tiang ini menggunakan persamaan Guy Sanglerat dan

    Mayerhoff.

    Saran dari penulisan ini adalah untuk menghitung daya dukung izin pondasi sebaiknya

    dilakukan dengan beberapa data lapangan misalnya data N SPT dengan menggunakan metode

    meyerhoff dan berdasarkan kekuatan material serta metode lainnya yang dapat digunakan

    sebagai data tambahan untuk memperkuat analisis dalam perencanaan pondasi. Sebagai

    penelitian selanjutnya bisa dilakukan dengan penentuan jumlah kebutuhan tiang fondasi

    dengan berdasarkan beban struktur yang ada.

    DAFTAR PUSTAKA

    Bowles Joseph E., “Sifat-sifat fisis dan Geoteknis Tanah:, 2 nd Edition, Erlangga, Jakarta ,

    1985

    Anugerah pamungkas, Erni harianti, “Desain Pondasi Tahan Gempa”, Andi Yogyakarta, , 2013

    -8,00 70 88 88 4

    -9,00 70 92 88 4

    -10,00 110

    137 4

  • Prosiding Seminar Nasional Kampus Gunadarma Simatupang “Inovasi dan Integrasi dalam Perkembangan Infrastruktur” 12 Maret 2019

    Tri Handayani dan Asri Wulan, Analisis Jenis Tanah... 98

    Andi Yusti, Fera fahriani “Analisis Daya Dukung Pondasi Tiang Pancang Diverifikasi dengan

    Hasil Uji Pile Driving Analyzer test dan Capwap”,

    http://media.neliti.com/media/publications/61239-ID-analisis-daya-dukung-pondasi-

    tiang-pancang.pdf

    Das, Braja M “ Mekanika Tanah”, Jilid 1, Erlangga, Jakarta, 1998

    Das, Braja M” Mekanika Tanah”, Jilid 2, Erlangga, Jakarta, 1998

    Das, Braja M “ Principle of Foundation Engineering 7th”, Erlangga, Jakarta, 2011

    http://media.neliti.com/media/publications/61239-ID-analisis-daya-dukung-pondasi-tiang-pancang.pdfhttp://media.neliti.com/media/publications/61239-ID-analisis-daya-dukung-pondasi-tiang-pancang.pdf

    HAL DEPANDAFTAR ISIARTIKEL 3 - ESWANARTIKEL 5 - RIZKY ASTRIAARTIKEL 10 - TRI HANDAYANIARTIKEL 16 - FERIL HARIATIARTIKEL 18 - FRANGKY EP LAPIAN 2ARTIKEL 20 - THETA MARGARITIFERAARTIKEL 24 - Nurul BadriyahARTIKEL 25 - ANASTASIA MAYAARTIKEL 26 - Putri AgustinaARTIKEL 28 - Muhammad Irzal Dwi PutraARTIKEL 29 - Dea EkaARTIKEL 30 - Muhammad IrfanARTIKEL 31 - MerdyARTIKEL 33 - DINA PRASETYA RARTIKEL 36 - KARTIKA SETIAWATIARTIKEL 38 - Sri OktavianiARTIKEL 41 - Raga siwiARTIKEL 42 - RIDHWAN ARIQ DARMAWANARTIKEL 45 - NISATUN MUSLIMAH