37
PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi Nurul Istiyana Trias Purna Irawan Politeknik Ngeri Ujung Pandang Intisari E-commerce memerlukan sistem pembayaran yang lebih aman dan nyaman dalam penggunaannya. Karena tidak adanya pertemuan langsung antara penjual dan pembeli yang melakukan transaksi. Adanya risiko dan ancaman yang dapat merugikan secara financial bagi konsumen dan supplier. Maka penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki lebih lanjut bagaimana pengaruh kepercayaan terhadap niat penggunaan rekening bersama. Nilai persepsian dan risiko persepsian dimasukkan sebagai variabel tambahan. Dalam penelitian ini juga ditambahkan kenyamanan persepsian dan keamanan persepsian sebagai anteseden dari kepercayaan. Penelitian ini menggunakan kuisioner online dan kuioner manual untuk mengumpulkan data. Dari 400 kuisoner yang dibagikan terkumpul 304 kuioner. Berdasarkan hasil analisis statistik dapat disimpulan bahwa kepercayaan risiko persepsian dan nilai persepsian terbukti memiliki pengaruh positif terhadap niat untuk menggunakan rekening bersama. Berdasarkan hal tersebut, maka rekening bersama harus dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dengan tetap mempertahankan fee yang terjangkau dan menjaga kepercayaan pelanggan agar para pelaku belanja online semakin berminat untuk menggunakan rekening bersama. Para pelaku belanja online mempertimbangkan kenyamanan dan keamanan saat akan bertransaksi di dalam jual beli online. Apabila suatu jasa pelayanan tidak dapat memberikan kenyamanan, para pengguna tidak akan mempercayai layanan tersebut. Konsekuensinya, para penyedia jasa rekening bersama harus menjaga reputasi mereka untuk mendapatkan kepercayaan para konsumen.

PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

  • Upload
    others

  • View
    4

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT

PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi Nurul Istiyana Trias Purna Irawan

Politeknik Ngeri Ujung Pandang Intisari

E-commerce memerlukan sistem pembayaran yang lebih aman dan

nyaman dalam penggunaannya. Karena tidak adanya pertemuan langsung antara

penjual dan pembeli yang melakukan transaksi. Adanya risiko dan ancaman yang

dapat merugikan secara financial bagi konsumen dan supplier. Maka penelitian ini

bertujuan untuk menyelidiki lebih lanjut bagaimana pengaruh kepercayaan

terhadap niat penggunaan rekening bersama. Nilai persepsian dan risiko

persepsian dimasukkan sebagai variabel tambahan. Dalam penelitian ini juga

ditambahkan kenyamanan persepsian dan keamanan persepsian sebagai anteseden

dari kepercayaan. Penelitian ini menggunakan kuisioner online dan kuioner

manual untuk mengumpulkan data. Dari 400 kuisoner yang dibagikan terkumpul

304 kuioner.

Berdasarkan hasil analisis statistik dapat disimpulan bahwa kepercayaan

risiko persepsian dan nilai persepsian terbukti memiliki pengaruh positif terhadap

niat untuk menggunakan rekening bersama. Berdasarkan hal tersebut, maka

rekening bersama harus dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dengan

tetap mempertahankan fee yang terjangkau dan menjaga kepercayaan pelanggan

agar para pelaku belanja online semakin berminat untuk menggunakan rekening

bersama. Para pelaku belanja online mempertimbangkan kenyamanan dan

keamanan saat akan bertransaksi di dalam jual beli online. Apabila suatu jasa

pelayanan tidak dapat memberikan kenyamanan, para pengguna tidak akan

mempercayai layanan tersebut. Konsekuensinya, para penyedia jasa rekening

bersama harus menjaga reputasi mereka untuk mendapatkan kepercayaan para

konsumen.

Page 2: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Kata kunci: Rekening bersama, niat untuk menggunakan, kepercayaan, nilai

persepsian, risiko persepsian, keamanan persepsian, kenyamanan persepsian.

1. PENDAHULUAN

Electronic Commerce (e-commerce) adalah kegiatan jual-beli dan

terjadinya transaksi dengan bantuan teknologi. Agar dapat berfungsi dengan baik,

para pengguna harus dapat menerima e-commerce sebagai suatu hasil

perkembangan teknologi agar dapat berguna. Fenomena yang terjadi di tahun

2010-2016 ialah penjual yang menggunakan fasilitas online shopping berusaha

untuk membuat reputasi yang baik untuk meningkatkan penjualan. Reputasi

menjadi faktor penting yang memberi kontribusi bagi kepercayaan konsumen

terhadap organisasi penjualan (Andersone & Weits 1989; Ganesan, 1994;

Jarvenpaa et al., 1999). Reputasi persepsian memberikan keyakinan kepada pihak

lain mengenai kemampuan, integritas dan goodwill. Keyakinan membantu untuk

meningkatkan kepercayaan terutama ketika pihak-pihak tersebut belum pernah

berinteraksi sebelumnya, sehingga belum memiliki pengetahuan tentang masing-

masing pihak (McKnight et al., 1998 Dharma, 2006). Reputasi yang baik dapat

mengurangi kekhawatiran konsumen mengenai pembelian, meningkatkan

kepercayaan konsumen dan komitmen terhadap perusahaan dan mendorong niat

pembelian online.

Karakteristik e-commerce memungkinkan transaksi tanpa bertemu

langsung. Hal tersebut menimbulkan suatu resiko bagi para penggunanya.

Disinilah satu syarat yang harus diterapkan kepada para pengguna “market

Page 3: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

created by technology” yakni trust atau kepercayaan. Salah satu faktor yang

berkaitan dengan kepercayaan adalah keamanan.

E-commerce membutuhkan fasilitas pengalihan aset keuangan dengan

cepat dan aman. Untuk itulah sistem pembayaran juga harus elektronik agar

mampu mengakomodir kebutuhan e-commerce. Disamping rendahnya

kepercayaan terhadap penjual didalam e-commerce, sistem pembayaran elektronik

menjadi ajang untuk melakukan penipuan yang dilakukan orang yang tidak

bertanggung jawab. Sehingga kepercayaan menggunakan e-commerce pada

masyarakat menurun.

Dalam memfasilitasi kebutuhan tersebut maka muncullah layanan

rekening bersama yang akan memberikan peluang bagi setiap pelaku bisnis untuk

lebih berkembang dan mendapatkan kepercayaan dari para konsumen.

Penggunaan rekening bersama semakin menarik karena memberikan kenyamanan

dan keamanan kepada para penggunanya, baik dari sisi penjual maupun pembeli

yang melakukan transaksi. Berbeda dengan sistem pembayaran electronic

payment system dan sejenisnya, rekening bersama diwakili oleh pihak ketiga

didalam melakukan transaksi. Sehingga pembeli dapat terlindungi dari penipuan

yang marak terjadi di dalam bisnis online.

Rekening bersama menyediakan kelebihan yang tidak ditawarkan

penyedia jasa yang lain. Sebuah toko online yang baru memulai bisnisnya bisa

menggunakan jasa rekening bersama didalam bertransaksi. Yang dimana tidak

diperlukan faktor kepercayaan dari penjual tersebut, sehingga dapat melakukan

Page 4: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

transaksi tanpa harus khawatir dengan tidak adanya kepercayaan dari para

pembeli.

Hal ini menjadi menarik untuk diteliti karena penggunaan rekening

bersama merupakan hal yang baru didalam dunia bisnis online dan baru dimulai

diperkenalkan pada tahun 2006. Penggunaan rekening bersama pun menjadi

sangat menarik, terbukti dengan nilai transaksi yang terjadi hingga mencapai nilai

1,5 Milyar Rupiah perbulan yang terjadi di tahun 2010 (www.rekber.com) dan

terus meningkat hingga saat ini. Bukan hanya itu, faktor fee yang murah dan

terjangkau pun menjadi daya tarik bagi para pelaku usaha dalam melakukan

transaksi. Banyak pengguna internet di Indonesia yang mengetahui dengan jelas

kegunaan dan fungsi dari rekening bersama ini, tetapi masih banyak yang tidak

memanfaatkan fasilitas ini dikarenakan lamanya dana yang diterima oleh penjual

dan prosesnya yang melibatkan pihak ketiga. Melihat dari maraknya transaksi

online didalam masyarakat terutama para pelaku bisnis, penulis berniat untuk

menguji niat pelaku bisnis baik dari penjual maupun pembeli untuk menggunakan

rekening bersama sebagai pemberi jasa pihak ketiga didalam keamanan dan

kenyamanan bertransaksi, serta apakah niat tersebut akan dipengaruhi oleh

pertimbangan-pertimbangan mereka mengenai masalah kepercayaan.

Kepercayaan juga akan membangun persepsi pengguna internet terhadap

rekening bersama yang pada akhirnya juga akan meningkatkan niat untuk

menggunakan rekening bersama sebagai jasa pihak ketiga didalam bertransaksi.

Di samping itu, kepercayaan berkaitan erat dengan resiko. Adanya kepercayaan

Page 5: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

dari para pelaku bisnis online terhadap rekening bersama juga akan mengurangi

persepsi para konsumen terhadap resiko yang akan diterima apabila bertransaksi

menggunakan rekening bersama. Menurunnya persepsi pelaku bisnis terhadap

resiko berpeluang untuk meningkatkan persepsi para konsumen bahwa rekening

bersama memiliki nilai yang baik dan selanjutnya juga akan meningkatkan niat

untuk menggunakan rekening bersama.

Dari hasil penelitian ini diharapkan dapat mendorong para pelaku bisnis

online di Indonesia untuk menggunakan rekening bersama sebagai salah satu

fasilitas jasa transaksi. Selain itu, penelitian ini juga diharapkan dapat mendorong

penyedia jasa rekening bersama untuk meningkatkan fasilitasnya didalam

mengelola jasa transaksi bagi pelanggan di Indonesia.

Karena maraknya penipuan yang terjadi didalam bisnis online, sehingga

banyak pembeli yang apabila ingin melakukan transaksi menginginkan jasa

rekening bersama untuk mengurang resiko terjadinya penipuan. perumusan

masalah pada penelitian yang akan dilakukan berkaitan dengan kepercayaan dan

niat dari para pelaku bisnis online terutama para pembeli untuk menggunakan

rekening bersama antara lain apakah ada pengaruh antara kepercayaan terhadap

niat menggunakan rekening bersama (intention to use rekber). Lebih lanjut, pada

aktivitas online, resiko, keamanan dan kenyamanan juga sangat berpengaruh

terhadap kepercayaan dan niat untuk menggunakan jasa tersebut.

2. TINJAUAN PUSTAKA

2.1. E-commerce

Page 6: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Zwass (1996) mendefinisikan e-commerce adalah sharing informasi

bisnis, menjaga dan mengelola hubungan bisnis serta melakukan transaksi

bisnis dengan menggunakan media jaringan telekomunikasi. Elemen yang

penting dalam definisi tersebut adalah hubungan bisnis, yaitu bagaimana

menciptakan dan mengelola/ menjaga hubungan bisnis tersebut. Oleh

karena itu faktor kepercayaan dari para pelaku bisnis online berpengaruh

sangat penting dalam menjaga hubungan. Turban (2008) mendefinisikan

e-commerce sebagai bentuk-bentuk pembelian, penjualan, pentransferan

dan pertukaran produk, jasa atau informasi melalui jaringan komputer.

Resiko, kenyamanan dan keamanan menjadi isu pokok dalam

kaitannya dengan bisnis online. Hal ini adalah wajar, karena bentuk

alamiah cari e-commerce yang sangat berbeda dengan transaksi

konvensional, yaitu terjadinya tatap muka langsung antara pembeli dan

penjual atau pihak-pihak yang terlibat didalam suatu transaksi. Secara

umum ada tiga elemen pokok yang ditemui di e-commerce (Cowles et al.

2002), yaitu vendor, konsumen dan teknologi

2.2. Rekening Bersama

Rekening bersama adalah penyedia jasa yang diberikan oleh pihak

ketiga kepada para pelaku bisnis online. Yang dimana para pelaku bisnis

baik penjual maupun pembeli melakukan kesepakatan harga terlebih

dahulu, kemudian pembeli melakukan transfer dana kepada pihak ketiga

yaitu rekening bersama, setelah dana diterima oleh pihak ketiga, pihak

Page 7: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

ketiga akan melakukan konfirmasi kepada penjual agar dengan segera

melakukan pengiriman barang sesuai dengan apa yang telah disepakati

oleh pembeli, ketika pembeli telah menerima barang, pembeli akan

melakukan konfirmasi kepada pihak ketiga bahwa barang telah diterima

dan untuk meneruskan transfer dana dari pihak ketiga ke penjual. Apabila

barang yang diterima oleh pembeli tidak sesuai dengan yang disepakati

diawal dengan penjual, pembeli dapat melaporkan hal tersebut kepada

pihak ketiga agar dana yang telah dikirim kepada pihak ketiga tidak

diteruskan dan terjadi pembatalan transaksi karena pihak penjual

melanggar kesepakatan.

Rekening bersama memiliki keunggulan dari segi pembayaran

yang aman. Karena antara penjual dan pembeli dimediasi oleh pihak

ketiga yang memiliki peran sebagai penengah atas transaksi yang terjadi.

Sehingga para penjual yang tidak memiliki reputasi dalam dunia bisnis

online sebelumnnya dapat menggunakan jasa rekening bersama ini untuk

menghindari ketidakpercayaan para pembeli yang akan melakukan

transaksi.

Adapun fee yang dikenakan tiap terjadinya transaksi, sangatlah

terjangkau sesuai dengan besaran transaksi yang berbeda. Pada penelitian

ini, rekening bersama lebih difokuskan pada pengguna dari pembeli.

Karena target penipuan dari bisnis online adalah para pembeli yang

Page 8: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

tertarik akan harga murah yang ditawarkan dari situs jual beli online

ataupun toko online.

2.3. Kepercayaan (Trust)

Kepercayaan adalah aspek utama dalam kegiatan transaksi jual beli

atau perdagangan (Jarvenpaa et al. 2000, McKnight et al. 2002, Gefe et al.

2003). Hal ini dikarenakan kegiatan transaksi jual beli mengandung unsur

resiko dan potensi terjadinya perilaku opportunistik dari salah satu pihak

terutama penjual dalam kondisi social dan lingkungan yang komprehensif.

Tingkat kepercayaan yang tinggi diperlukan untuk melakukan

sebuah transaksi. Pada transaksi online, kepercayaan menjadi lebih penting

lagi karena tidak terjadinya pertemuan langsung antara para pelaku bisnis

yaitu penjual dan pembeli. Terlebih lagi apabila jarak yang jauh menjadi

kendala utama karena bentuk barang yang akan dibeli sulit dibuktikan.

ketidakhadiran fisik ini mengakibatkan ketidakpastian, anonimitas,

kurangnya pengendalian, dan adanya potensi untuk mengambil

kesempatan (Bhattacherjee, 2002).

Lee dan Turban (2001) meneliti model kepercayaan pada

pelanggan yang belanja di internet. Hasil penelitian menunjukkan bahwa

integritas penjual merupakan penentu kepercayaan pelanggan. Penelitian

tersebut juga menunjukkan bahwa kunci utama dari kepercayaan adalah

faktor keamanan dan kenyamanan.

Page 9: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

2.4. Nilai persepsian

Nilai persepsian memiliki peranan penting dalam industri yang

berhubungan langsung dengan pelanggan khususnya industri jasa (Korda

dan Snoj, 2010). Demikian juga dengan rekening bersama yang

merupakan penyedia jasa layanan transaksi pihak ketiga. Untuk

menggunakan layanan jasa rekening bersama, pengguna dikenakan biaya.

2.5. Resiko persepsian

Resiko persepsian didefinisikan sebagai penilaian subyektif

terhadap suatu kerugian (Sweeney, 1999). Setiap pengguna sistem

pembayaran elektronik memiliki penilaian subyektif terhadap penilaian

layanan. Hal ini terkait dnegan resiko yang mungkin muncul seperti

pencurian dana, transaksi yang tidak berhasil karena disengaja dan juga

niat seseorang untuk melakukan penipuan dalam bisnis online.

2.6. Keamanan dan kenyamanan

Furnel dan Kaweni (1999) menunjukkan bahwa keamanan

memiliki implikasi penting di dalam e-commerce. Hasil penelitiannya

bahwa para pelaku c-commerce masih kurang memahami teknologi

kemanan yang memadai sehingga diperlukan pengembangan berkelanjutan

untuk mencapai tingkat keamanan yang memberikan kepercayaan kepada

semua pihak.

Page 10: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Kemudahan penggunaan di dalam penggunaan teknologi juga

menjadi masalah yang cukup kompleks didalam bisnis online. Karena

semakin mudahnya dalam menggunakan teknologi akan meningkatkan

kepercayaan tersebut dalam penggunaannya. Sebaliknya jika seseorang

merasa percaya bahwa teknologi tidak mudah untuk digunakan maka dia

akan meninggalkannya.

2.7. Tinjauan Penelitian Terdahulu

Banyak penelitian yang membahas tentang e-commerce maupun

adopsi suatu sistem informasi. Namun penelitian yang secara khusus

membahas mengenai layanan jasa pihak ketiga dalam transaksi bisnis

online masih sedikit ditemukan. Tam dan Ho (2007) melakukan penelitian

terhadap Mondex sebagai suatu alat pembayaran mikro. Pada penelitian

ini, Tam dan Ho (2007) membahas mengenai pengembangan teknis dan

adopsi pengguna terhadap Mondex. Penelitian ini menemukan bahwa

keamanan merupakan faktor yang palng berpengaruh terhadap niat untuk

menggunakan sistem pembayaran elektronik.

2.8. Pengembangan Hipotesis

2.8.1. Kepercayaan dan niat untuk menggunakan rekening bersama

Niat untuk bertransaksi adalah konsekuensi pada pengguna e-

commerce (Ganguly, et al., 2009). Pada transaksi online, kepercayaan

menjadi poin penting dalam bertransaksi karena tidak adanya pertemuan

secara langsung antara pihak yang melakukan bisnis online.

Page 11: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Niat untuk menggunakan rekening bersama dimungkinkan karena

individu menginginkan keamanan dalam melakukan transaksi dengan

pihak yang tidak dapat bertemu langsung secara fisik dan bentuk barang

dalam transaksi tersebut belum dapat dibuktikan. Tanpa adanya

kepercayaan, orang tidak akan tertarik untuk sekedar menggunakan

bahkan memanfaatkan layanan tersebut. Selanjutnya, selanjunya hipotesis

dirumuskan sebagai berikut:

H1: Kepercayaan berpengaruh secara positif terhadap niat untuk

menggunakan rekening bersama.

2.8.2. Kepercayaan dan nilai persepsian

Suatu produk dan jasa akan dianggap bermanfaat apabila ada

kepercayaan dari pengguna produk dan jasa tersebut. Pada e-commerce

produk dan jasa yang ditawarkankan tidak dapat diperoleh dengan mudah.

Ada harga atas barang yang harus dibayarkan dan juga resiko yang

dihadapi sehingga muncul nilai persepsian.. Kepercayaan akan

menciptakan nilai karena kepercayaan tersebut menyediakan menfaat yang

saling berkaitan yang diturunkan dari interaksi antara perusahaan dan

pelanggan (Sirdesmukh, et al., 2002).

Pada konteks penggunaan rekening bersama, pengguna akan

mempercayai bahwa rekening bersama memiliki nilai. Pengguna yang

percaya bahwa rekening bersama akan memberikan manfaat bagi mereka

sebanding dengan pengorbanan yang mereka keluarkan. Ketika para

Page 12: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

pelaku bisnis online merasa bahwa manfaat yang diberikan rekening

bersama sebanding bahkan lebih besar dari pengorbanan yang diberikan

oleh pengguna rekening bersama, maka rekening bersama akan dianggap

memiliki nilai. Dengan demikian semakin besar kepercayaan pengguna

rekening bersama akan semakin meningkatkan nilai persepsian.

Selanjutnya hipotesis dirumuskan sebagai berikut:

H2: Kepercayaan berpengaruh secara positif terhadap nilai

persepsian

2.8.3. Nilai persepsian dan niat menggunakan rekening bersama

Pada konteks e-commerce, nilai persepsian lebih dapat diandalkan

untuk memahami perilaku konsumen daripada manfaat persepsian. Doyle

(1998) mengatakan adanya persepsi terhadap nilai akan meningkatkan

daya saing suatu produk atau jasa karena pelanggan hanya akan membayar

untuk produk dan jasa yang mereka anggap memiliki nilai. Hal ini karena

dalam nilai persepsian ada dimensi pengorbanan maupun manfaat yang

didalamnya mencakup kualitas, harga, dan kesetiaan terhadap merk

(Ashton, 2010). Pelanggan yang merasa bahwa suatu produk dan jasa

memiliki nilai akan cenderung mengulangi transaksinya dengan penyedia

layanan tersebut (Shamdasani, et al., 2008).

Dalam konteks rekening bersama, pelanggan menganggap bahwa

rekening bersama berharga. Karena rekening bersama menyediakan

pelayanan dan manfaat yang dibutuhkan oleh pengguna internet khususnya

Page 13: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

para pelaku bisnis online dengan pengorbanan yang mereka keluarkan.

Pengguna jasa bersedia memberikan pengorbanan dengan membayar biaya

untuk mendapatkan manfaat dari rekening bersama. Bagi pengguna, biaya

yang dibayarkan sebanding dengan manfaat dan fasilitas yang mereka

terima. Hal ini mengakibatkan niat pengguna internet khususnya para

pelaku bisnis online untuk menggunakan rekening bersama semakin

meningkat. Selanjutnya penulis mengajukan hipotesis sebagai berikut:

H3: Nilai persepsian berpengaruh secara positif terhadap niat

menggunakan rekening bersama

2.8.4. Kepercayaan dan resiko persepsian

Internet merupakan sarana tempat bertemunya dua pihak yang

saling bertransaksi tanpa adanya interaksi fisik sehingga menciptakan

persepsi adanya ketidakpastian yang selanjutnya mengakibatkan tingginya

persepsi terhadap resiko (Ganguly, et al., 2009). Kondisi seperti itu akan

meningkatkan persepsi seseorang akan terjadinya resiko yang selanjutnya

berdampak pada keengganan untuk bertransaksi melalui internet.

Ketika pengguna rekening bersama mulai percaya pada penyedia

jasa rekening bersama, mereka akan mengangggap bahwa rekening

bersama tidak beresiko. Persepsi mereka terhadap resiko yang akan terjadi

pada rekening bersama akan cenderung menurun sehingga mengakibatkan

mereka tidak sungkan untuk melakukan transaksi dengan menggunakan

Page 14: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

layanan jasa rekening bersama. Selanjutnya hipotesis dirumuskan sebagai

berikut:

H4: Kepercayaan berpengaruh secara negatif terhadap resiko

persepsian.

2.8.5. Resiko persepsian dan niat menggunakan rekening bersama

Dengan tidak terjadinya pertemuan langsung antara pelaku bisnis,

aka meningkatkan resiko yang terdapat dalam transaksi tersebut. Perilaku

seseorang akan tercermin pada keyakinan akan resiko yang akan terjadi.

Salah satu dalam penggunaan rekening bersama adalah sang penjual harus

menunggu konfirmasi dari pihak pembeli kepada penyedia layanan hingga

diteruskan kepadanya. Sehingga menimbulkan ketidaknyamanan secara

psikologis. Juga timbul pada pembeli ketika telah mengirimkan dananya

kepada pihak penyedia layanan.

Apabila para pelaku bisnis online menganggap resiko yang ada

tinggi, pengguna akan merasa tidak nyaman, mereka menjadi tidak yakin

dengan layanan rekening bersama, maka niat untuk menggunakan

rekening bersama menjadi berkurang. Selanjutnya penulis mengajukan

hipotesis sebagai berikut:

H5: Resiko persepsian berpengaruh secara negatif terhadap niat

menggunakan rekening bersama

Page 15: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

2.8.6. Resiko persepsian dan nilai persepsian

Rekening bersama hanya menyediakan layanan jasa pihak ketiga

dalam bertransaksi, rekening bersama memiliki resiko-resiko yang juga

terdapat pada pihak penyedia yang lainnnya. Resiko tersebut akan

mengakibatkan pengguna layanan ini merasa bahwa ada pengorbanan lain

yang harus ditanggung menjadi tak sebanding dengan apa yang yang akan

diterima. Hal ini akan mengurangi nilai dari rekening bersama dimata para

penggunya. Dengan demikian resiko tersebut akan menurunkan persepsi

pengguna terhadap nilai rekening bersama. Selanjutnya hipotesis

dirumuskan sebagai berikut:

H6: Resiko persepsian berpengaruh secara negatif terhadap nilai

persepsian.

2.8.7. Keamanan persepsian dan kepercayaan

Keamanan merupakan hal yang sangat penting dalam transaksi

melalui internet. Keamanan dan kepercayaan adalah dua hal yang berbeda

namun saling berkaitan (Ruppel, et al., 2003). Persepsi seseorang bahwa

keamanan suatu jaringan atau penyedia layanan dapat diandalkan akan

mengakibatkan kepercayaan mereka terhadap penyedia layanan tersebut

meningkat (Ganguly, et al., 2009).

Rekening bersama berkepentingan dalam masalah keamanan.

Namun rekening bersama juga berusaha memberikan fasilitas yang pada

Page 16: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

akhirnya akan meningkatkan kepercayaan terhadap penggunaan rekening

bersama. Maka kepercayaan para pelaku bisnis terhadap rekening bersama

akan meningkat. Selanjutnya hipotesis dirumuskan sebagai berikut:

H7: Keamanan persepsian berpengaruh secara positif terhadap

kepercayaan.

2.8.8. Kemudahan persepsian dan kepercayaan

Kemudahan dalam penggunaan persepsian merupakan suatu

kepercayaan tentang proses pengambilan keputusan. (Davis, 1986). Jika

seseorang percaya bahwa layanan yang ada mudah digunakan maka dia

akan menggunakannya. Sehingga sebuah layanan jasa yang ingin para

penggunanya tetap menggunakan layanannya harus dapat memberikan

kemudahan bagi para penggunanya. Selanjutnya, hipotesis dirumuskan

sebagai berikut:

H8: Kemudahan persepsian berpengaruh secara posiitf terhadap

kepercayaan

3. METODA PENELITIAN

3.1. Populasi dan Sampel Penelitian

Pada penelitian ini, metoda yang digunakan adalah random

sampling. Responden akan ditelusur dari rekam jejak transaksi online yang

mereka lakukan di situs jual beli online yang menggunakan rekening

bersama. Pemilihan ini berdasarkan asumsi bahwa mereka yang

Page 17: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

menggunakan rekening bersama dikarenakan menginginkan keamanan

dana yang mereka miliki dan sudah mengenal tata cara penggunaan dari

rekening bersama. Sampel yang akan diambil adalah mereka yang

melakukan transaksi jual beli online di suatu komunitas forum jual beli

dan bersedia untuk mengisi kuisioner yang diberikan.

3.2.Variabel Penelitian, Definisi Operasional, dan Pengukuran Variabel

Variabel yang digunakan dalam peneltian ini adalah niat untuk

menggunakan, kepercayaan, nilai persepsian, resiko persepsian,

kemudahan penggunaan persepsian dan keamanan persepsian. Dalam

penelitian ini niat adalah kesediaan pengguna untuk menggunakan

rekening bersama sebagai penyedia jasa layanan transaksi pembelian dan

penjualan. Definisi kepercayaan yang diadopsi dari Yousafzai et al. (2009)

untuk penelitian ini adalah kesediaan pengguna untuk melakukan transaksi

dengan rekening bersama dengan harapan rekening bersama akan

memenuhi kewajibannya tanpa adanya kemampuan pengguna untuk

mengawasi dan mengendalikan tindakan dari penyedia jasa rekening

bersama. Untuk nilai persepsian didefinisikan sebagai persepsi pelanggan

terhadap manfaat bersih sebagai ganti biaya yang telah dikeluarkan untuk

memperoleh manfaat yang diinginkan (Chen dan Dubinsky, 2003).

Persepsi resiko pada penelitan ini secara singkat didefinisikan sebagai

ketidakpastian terhadap suatu hasil tindakan (Shamsadani, et al., 2008)

yang mengakibatkan adanya peluang munculnya kerugian (Sweeney, et

al., 1999). Konstruk kemudahan penggunaan persepsian merupakan suatu

Page 18: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

kepercayaan dlam pengambilan keputusan (Davis 1986). Pada penelitian

ini, keamanan persepsian didefinisikan sebagai persepsi pengguna tentang

perlindungan yang tersedia untuk mengatasi kerusakan, pengungkapan,

dan modifikasi data serta kecurangan dan penyalahgunaan (Yousafzai, et

al., 2009).

3.3. Pengujian Instrumen Penelitian

Uji validitas yang dilakukan dalam penelitian ini ditujukan untuk

mengetahui sejauh mana kemampuan instrumen penelitian dalam

mengukur apa yang seharusnya diukur (Cooper dan Schindler, 2006).

Pengujian ini menggunakan bantuan SPSS versi 20. Valid atau tidaknya

setiap butir pertanyaan akan diuji menggunakan analisis korelasi Pearson.

Apabila korelasi (r hitung) menunjukkan nilai ≥ 0,25, maka instrumen

penelitian tersebut valid. Uji reliabilitas dalam penelitian ini menggunakan

Cronbach’s alpha. Cronbach’s alpha mengukur batas bawah dari nilai

reliabilitas konstruk. Cronbach’s alpha merupakan koefisien keandalan

yang menunjukkan seberapa baik item dalam kelompok secara positif

berkorelasi satu sama lain. Apabila nilai Cronbach’s alpha ≥ 0,7 maka

reliabilitas dari item konstruk sangat baik (Hair, 2006).

3.4.Metoda Analisis

Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah

Structural Equation Model (SEM). SEM dipilih karena lebih tepat untuk

meneliti hubungan antarvariabel yang kompleks, meneliti adanya variabel

yang unobservable atau variabel laten, dan untuk menguji kesesuaian

Page 19: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

model secara keseluruhan (Gudono, 2012). Goodness of fit digunakan

untuk mengukur kesesuaian input observasi atau sesungguhnya (matrik

kovarian atau korelasi) dengan prediksi dari model yang diajukan.baik

atau tidaknya model penelitian dapat dilihat dari nilai chi-square, RMSEA,

GFI, TLI, AGFI, CMIN/DF, dan CFI (Ferdinand, 2002).

4. HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1. Statistik Deskriptif Responden

Penelitian ini menggunakan data yang diperoleh dari hasil penyebaran

kuisioner. Jumlah kuisioner yang dibagikan melalui email sebanyak 400 buah.

Jumlah kuisioner yang kembali sebanyak 320 buah. Kuisioner yang dibagikan

secara langsung berjumlah 100 buah dan kembali seluruhnya. Jumlah kusioner

yang memenuhi kriteria hanya sejumlah 304 kuisioner. Sehingga, jumlah

kuisioner yang dapat diolah sebanyak 304 buah dari total kuisioner yang

disebar. Proses penyebaran dan pengumpulan kuisioner ini dilaksanakan pada

tanggal 12 september. Di bawah ini terdapat tabel demgrafi responden

Table 4.1. Demografi Responden

No Keterangan Karakteristik Jumlah Persentase

1 Jenis Kelamin Laki-laki 249 81,6% Perempuan 56 18,4%

Total 305 100%

2 Usia

16-20 59 19,4% 21-25 146 47,8% 26-30 89 29,2% 30-50 11 3,6%

Total 305 100%

3 Tingkat Pendidikan

SMA 75 24,6% Diploma 42 13,8% S1 178 58,4% S2 10 3,2%

Total 305 100%

4 Pekerjaan

Pelajar/Mahasiswa 130 42,6% Wiraswasta 58 19% Pegawai Swasta 54 17,7 PNS 32 10,5% Lainnya 31 10,2%

Page 20: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Total 305 100%

5 Frekuensi Penggunaan

Kurang dari 1 jam 22 7,3% Antara 1-5 jam 174 57% Lebih dari 5 jam 109 35,7%

Total 305 100%

Berdasarkan tabel 4.1, menunjukkan sebagian besar responden adalah

Laki-laki. Pada usia responden, terlihat responden yang paling mendominasi

berada pada rentang usia 21-25 tahun. Untuk tingkat pendidikan responden,

sebagian besar adalah S1. Jika dilihat dari pekerjaan responden, didominasi oleh

para pelajar/mahasiswa. Pada frekuensi penggunaan internet, jumlah responden

terbanyak berada pada penggunaan internet antara 1 hingga 5 jam.

Tabel 4.2. Statistik Deskriptif Jawaban Responden

Konstruk Minimum Maximum Mean Median Modus Std. Deviation

Trust 1.00 5.00 3.7588 4.00 4 .78092 Risiko 1.00 5.00 2.7677 3.00 3 .78722 Nilai 1.00 5.00 3.7017 4.00 4 .61721 Aman 2.00 5.00 3.8193 4.00 4 .56646 Mudah 1.00 5.00 3.8197 4.00 4 .60722 Niat 2.00 5.00 3.7378 4.00 4 .74195 N: 305

Berdasarkan Tabel 4.2 di atas, terlihat bahwa jawaban responden pada

tiap-tiap item pertanyaan menunjukkan informasi bahwa seluruh konstruk

penelitian memberikan hasil yang baik. Hal tersebut ditunjukkan dari nilai standar

deviasi yang lebih kecil dari nilai rata-rata (mean). Selain itu, sebaran data akan

persepsi responden atas jawaban kuisioner juga baik.

Page 21: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

4.2. Uji Validitas dan Reliabilitas Instrumen Penelitian

Penelitian ini melakukan pengujian reliabilitas terhadap masing-masing

konstruk. Hasil pengujian menunjukkan bahwa seluruh konstruk penelitian

dikatakan variabel. Hal tersebut ditunjukkan dengan nilai conbranch alpha yang

lebih besar dari standar nilai yang telah ditetapkan, 0,60 (Ghozali, 2001). Di

bawah ini dapat dilihat hasil uji reliabilitas instrument penelitian setiap konstruk.

Tabel 4.3. Hasil Uji Reliabilitas

Konstruk Cronbach's Alpha

N of Items Keterangan

Trust 0,826 6 Reliabel Perceived risk 0,862 5 Reliabel Perceived value 0,720 4 Reliabel Perceived security 0,757 5 Reliabel Perceived ease of use 0,915 6 Reliabel Interest of use 0,758 3 Reliabel

4.3. Uji Kesesuaian Model (Goodness of Fit Test)

Di bawah ini terdapat hasil analisis SEM dalam bentuk diagram

jalur terhadap dua model pengujian yang menggunakan bantuan program

AMOS 21.

Page 22: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

1.00 1.35 1.36 1.30 1.00 1.27 0.95 .78 1.02

0.89 0.36 -0.27 -0.27

0.75 1.00

0.86 -0.43 1.23

0,77 0.98

0.73 0.18 0.15 0.13 0.47

1.00 0.15 0.47

0.93 1.29

1.08 0.99 1.07 1.00 1.12 0.90 1.39 1.00

Chi Square = 583.983 AGFI = .837 GFI = .888

Probability = .000 TLI = .906 RMSEA = .060

Cmin/DF = 2.101 CFI = .931

Uji kesesuaian pada model ini mengalami perbaikan dengan

menghubungkan error tiap konstruk. Ghozali (2001) menyatakan bahwa sangat

dianjurkan untuk melakukan perbaikan dengan cara menghubungkan error pada

masing-masing konstruk.

Hasil kesesuaian terhadap dua model dalam penelitian ini dapat dilihat

pada tabel di bawah ini.

PR

IU

1

IU

2

IU

3

R1 R5 R

2

R3 R4

PEOU

PS

T

PV

IU

PV1 PV2 PV3 PV4 PEU

1

PEU

6

PEU

5

PEU

4

PEU

3

PEU

2

PS

1

PS

2

PS

4 PS

5

T1

T2

T3

T5

T6

T4

Page 23: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Tabel 4.6. Hasil Goodness of Fit Test

Goodness of

Fit Cut-off

Model Penelitian Keterangan

Hasil Perhitungan

Chi-Square Kecil 583,983 OK

P ≥ 0,05 0,000 Fit

RMSEA ≤ 0,08 0,060 Fit

GFI ≥ 0,90 0,888 Fit

AGFI ≥ 0,90 0,837 Fit

TLI ≥ 0,95 0,906 Fit

CFI ≥ 0,95 0,931 Fit

Sumber: Hasil Analisis SEM

Berdasarkan pada tabel 4.6., hasil goodness of fit test menunjukkan bahwa

nilai chi square dan probabilitasnya untuk masing-masing model lebih kecil dari

batasan nilai yang ditentukan. Hal tersebut dapat dikarenakan faktor jumlah

sampel yang digunakan besar. Namun, secara keseluruhan dapat dikatakan bahwa

model penelitian cukup baik karena hasil perhitungan tidak terlalu jauh dari nilai

cut-off.

4.4. Pembahasan

Hipotesis pertama pada model penelitian menguji tentang hubungan positif

kepercayaan terhadap niat untuk menggunakan. Secara statistik hipotesis

pertama terdukung. Hal tersebut menunjukkan bahwa kepercayaan menjadi

poin penting dalam bertransaksi. Dengan adanya kepercayaan dari pembeli,

maka dapat terjadi transaksi di jual beli online. Sehingga hasil tersebut

mendukung penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh (Jarvenpaa dan

Page 24: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Tracticsky, 1999) yang menyatakan bahwa niat pembeli akan banyak

ditentukan kemampuan penjual untuk menyakinkan pembeli agar dia

mempercayai mereka.

Dengan adanya kepercayaan dari pembeli, dimungkinkan seorang penjual

tidak akan melakukan penipuan yang marak terjadi di dalam jual beli online.

Sehingga para pembeli dapat bebas dan leluasa dalam melakukan aktivitas jual

beli online.

Hipotesis ketiga (H3) model penelitian ini menguji tentang adanya

hubungan yang positif antara perceived value terhadap Intention to use.

Berdasarkan dari hasil uji kausalitas, hipotesis (H3) terdukung secara statistik.

Hal ini menunjukkan bahwa sistem pembayaran online melalui melalui pihak

ketiga memiliki suatu nilai yang membuat seseorang mau untuk

menggunakannya. Hasil pengujian tersebut juga mendukung penelitian

sebelumnya, seperti Shamdasani, et al., (2008) yang mengatakan bahwa

pelanggan yang merasa bahwa suatu produk atau jasa memiliki nilai akan

cenderung mengulangi transaksinya dengan penyedia layanan tersebut.

Di dalam penggunaan rekening bersama, pelanggan menganggap bahwa

rekening bersama berharga. Karena rekening bersama menyediakan pelayanan

dan manfaat yang dibutuhkan oleh pengguna internet khususnya para pelaku

di dalam jual beli online dengan pengorbanan yang mereka keluarkan.

Hipotesis kelima dari model penelitian ini menguji tentang hubungan

negatif yang terjadi antara perceived risk dengan intention to use. Secara

statistik, hipotesis (H5) dalam model penelitian ini terdukung. Hal tersebut

Page 25: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

mencerminkan bahwa pada saat risiko diketahui akan muncul pertimbangan

dalam menggunakan rekening bersama.

Hasil pengujian ini mendukung penelitian sebelumnya oleh Pavlou dan

Gefen (2004) yang mengatakan risiko persepsian meningkatkan ekspektasi

negatif sehingga pada saat risiko diketahui akan muncul pertimbangan dalam

melakukan suatu aktivitas tanpa mempertimbangkan sikap mereka terhadap

aktivitas tersebut. Ketika para pelaku bisnis online menganggap risiko yang

ada tinggi, pengguna akan merasa tidak nyaman, mereka menjadi tidak yakin

dengan layanan rekening bersama, maka nat untuk menggunakan rekening

bersama menjadi berkurang.

Hipotesis H2 pada model penelitian ini menguji tentang hubungan positif

antara trust terhadap perceived value. Berdasarkan hasil uji kausalitas,

hipotesis kedua terdukung secara statistik. Hal tersebut menunjukkan bahwa

suatu jasa akan dianggap bermanfaat apabila ada kepercayaan dari pengguna

jasa tersebut. Hal ini sesuai dengan penelitian sebelumnya yang dilakukan

oleh Pavlu (2003) yang mengatakan adanya kepercayaan tersebut akan

meningkatkan manfaat persepsian yang dimiliki pengguna.

Dalam jual beli online, jasa yang ditawarkan tidak dapat diperoleh dengan

mudah. Terdapat harga atas jasa yang harus dibayar sehingga muncullah nilai

persepsian. Nilai persepsian sendiri berkaitan dnegan kepercayaan

(Sidersmukh, et al,. 2002; Pavlou dan Fygenson, 2006; Chen dan Lee, 2008;

Fiol et al., 2010).

Page 26: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Hipotesis H4 pada model penelitian ini menguji tentang hubungan negatif

antara trust terhadap perceived risk. Berdasarkan hasil uji kausalitas, hipotesis

keempat terdukung secara statistik. Hal tersebut menunjukkan bahwa tanpa

adanya kepercayaan, para pengguna rekening bersama akan berpikir bahwa

rekening bersama akan memberikan risiko yang signifikan kepada mereka

yang menggunakannya. Karena bagi para pemula yang baru menggunakan

rekening bersama, terdapat risiko yang melekat di dalam penggunaan rekening

bersama. Rekening bersama merupakan sistem pembayaran pihak ketiga yang

direkomendasikan oleh situs Kaskus Online. Hanya rekening bersama yang

terdaftar pada forum tersebut yang dapat memberikan jaminan bagi para

pelaku jual beli online, sehingga para pemula dapat menelusuri pihak rekening

bersama yang terdaftar agar tidak terjadi yang diluar keinginan.

Di dalam transaksi online, banyak terjadi masalah teknis yang

mengakibatkan seseorang akan bertindak skeptism. Hasil penelitian ini

mendukung penelitian yang dilakukan oleh Ganguly (2009) yang mengatakan

ketika melakukan transaksi online, seringkali munculnya masalah-masalah

teknis akan mengakibatkan pembeli mengalami kerugian karena penjual bisa

menolak untuk menanggung biaya-biaya yang muncul.

Hipotesis H6 pada model penelitian ini menguji tentang hubungan negatif

antara perceived risk terhadap perceived value. Berdasarkan hasil uji

kausalitas, hipotesis keenam terdukung secara statistik.

Hal tersebut menunjukkan bahwa sebuah risiko akan mengakibatkan

pengguna layanan ini merasa bahwa ada pengorbanan lain yang harus

Page 27: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

ditanggung menjadi tak sebanding dengan apa yang akan diterima. Hal ini

akan mengurangi nilai dari rekening bersama. Belum adanya undang-undang

yang membahas tentang penipuan di dalam dunia online, mengurangi nilai

dari penggunaan rekening bersama itu sendiri. Perceived risk berkaitan

dengan ketidaknyamanan. Hal ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan

oleh Chen dan Dubinsky (2003) yang mengatakan risiko persepsian akan

berperan penting untuk menentukan nilai persepsian ketika produk atau jasa

yang disediakan berharga.

Hipotesis H7 pada model penelitian ini menguji tentang hubungan antara

perceived security terhadap trust di dalam penggunaan rekening bersama.

Secara statistik, hipotesis ketujuh terdukung. Hal tersebut menunjukkan bahwa

keamanan merupakan hal yang sangat penting dalam melakukan transaksi

online.

Rekening bersama berkepentingan dalam masalah keamanan yang hal

tersebut digunakan untuk menarik para pelaku bisnis agar tertarik

menggunakan rekening bersama. Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian

yang dilakukan oleh Ganguly, et al., (2009) menyatakan bahwa, persepsi

seseorang tentang keamanan suatu jaringan atau penyedia layanan, akan

mengakibatkan kepercayaan mereka terhadap penyedia layanan tersebut

meningkat.

Hipotesis H8 menyatakan bahwa perceived ease of use memiliki hubungan

positif terhadap trust pada penggunaan rekening bersama. Berdasarkan dari

hasil uji kausalitas, hipotesis H8 terdukung secara statistik. Hal tersebut

Page 28: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

mencerminkan bahwa jika seseorang percaya bahwa layanan yang ada mudah

untuk digunakan, maka ia akan menggunakannya. Hasil penelitian ini

mendukung penelitian Davis (1986) yang menyatakan bahwa kemudahan

dalam penggunaan persepsian merupakan suatu kepercayaan tentang proses

dalam pengambilan keputusan.

4.5. Implikasi Penelitian

Bagi para pengguna internet yang melakukan aktivitas belanja online,

penelitian ini diharapkan dapat memberikan tambahan informasi dalam

memanfaatkan layanan sistem pembayaran pihak ketiga, khususnya rekening

bersama. Agar para pelaku dalam jual beli online dapat bertransaksi dengan

leluasa. Temuan penelitian ini juga diharapkan mampu memberikan kontribusi

dalam kajian sistem informasi.

Bagi pemilik situs yang menyediakan fasilitas ini agar lebih dapat

mengorganisir rekening bersama. Sehingga para pengguna yang akan

melakukan transaksi dapat lebih terlayani dengan baik dan dapat

meningkatkan kunjungan ke dalam situs itu sendiri. Sementara itu para

pemiliki akun rekening bersama agar lebih meningkatkan pelayanannya dan

memberikan jaminan yang lebih kepada para pengguna, agar para pelaku jual

beli online meningkatkan jumlah transaksinya.

Terkait dengan pemerintah yang memiliki wewenang khusus di dalam

peraturan, agar membuat undang-undang yang berhubungan dengan transaksi

yang terjadi di dunia maya. Sehingga para konsumen yang melakukan jual beli

online dapat lebih nyaman dalam melakukan aktivitas jual beli online.

Page 29: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Adanya temuan-temuan dalam penelitian ini dapat mendorong para

peneliti lain untuk menguji lebih lanjut dan lebih spesifik. Selain itu, hasil

penelitian ini dapat dijadikan sebagai alternatif model untuk melakukan

pengujian kesuksesan dalam sistem informasi yang bersifat sukarela. Hasil

penelitian ini dapat dijadikan pengembangan penelitian sistem informasi

khususnya penelitian transaksi pembayaran yang dilakukan oleh pihak pelaku

bisnis melalui pihak ketiga di dalam jual beli online.

4.6. Temuan penelitian

Di dalam penelitian ini, terdapat para pengguna yang menginginkan

layanan yang serba instant, murah dan memberikan pelayanan maksimal.

Sehingga para konsumen mudah untuk dihasut di dalam transaksi jual beli

online. Tanpa mau menggunakan jasa pihak ketiga yang memberikan

keamanan dan kenyamanan dalam bertransaksi.

Tidak hanya itu, para penjual tidak ingin direpotkan dengan jangka waktu

transaksi apabila menggunakan rekening bersama. Di dalam penggunaan

rekening bersama terdapat beberapa pihak terkait. Yaitu pembeli, penjual dan

rekening bersama serta terdapat jasa pengiriman barang. Yang apabila barang

disepakati telah diserahkan kepada pihak pengirim, akan membutuhkan jangka

waktu tertentu hingga pihak pembeli mengkonfirmasi kepada rekening

bersama bahwa barang telah diterima. Dan pihak rekening bersama

meneruskan uang transaksi kepada pihak penjual.

Rekening bersama awalnya disebarkan melalui mouth to mouth, sehingga

masih banyak yang belum mengetahui manfaat dari rekening bersama. Salah

Page 30: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

satu kepercayaan menggunakan rekening bersama didapatkan atas

rekomendasi orang yang pernah menggunakan rekening bersama dan

mendapatkan value dari penggunaannya. Tanpa adanya rekomendasi dari

konsumen yang telah menggunakan, rekening bersama akan sulit berkembang.

Resiko yang terdapat dalam penggunaan rekening bersama dapat ditekan

seminimal mungkin. Dengan adanya pengawasan dari pemilik situs terhadap

penyedia fasilitas rekening bersama. Tidak hanya itu, para pemiliki akun

rekening bersama diwajibkan untuk memberikan informasi pribadinya kepada

pihak pengelola situs. Untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan oleh

semua pihak.

Kenyamanan penggunaan rekening bersama sangat diutamakan penyedia

jasa. Pemilik akun rekening bersama memiliki sejumlah rekening di berbagai

lembaga keuangan, sehingga konsumen yang hanya memiliki satu rekening di

satu lembaga keuangan dapat lebih leluasa untuk melakukan aktivitas

transaksi kepada pemilik rekening bersama. Tidak hanya itu, penjual juga

dimudahkan dalam melakukan transaksi karena keberadaan rekening bersama

yang memiliki rekening di sejumlah lembaga keuangan.

5. SIMPULAN DAN SARAN

5.1. Simpulan

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan bukti secara empiris tentang

niat penggunaan rekening bersama di kalangan pengguna internet, terutama para

pelaku bisnis online yang dipengaruhi oleh kepercayaan. Pada penelitian ini,

Page 31: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

hubungan kepercayaan berkaitan erat dengan niat penggunaan yang dipengaruhi

beberapa variabel.

Para pelaku belanja online mempertimbangkan kenyamanan dan

keamanan saat akan bertransaksi di dalam jual beli online. Apabila suatu jasa

pelayanan tidak dapat memberikan kenyamanan, para pengguna tidak akan

mempercayai layanan tersebut. Dikarenakan cenderung hanya ingin memberatkan

para konsumennya. Para pelaku belanja online di Indonesia lebih menginkan

sesuatu yang cepat, mudah, instan dan murah. Keamanan juga berlaku demikian,

yang apabila sebuah layanan tidak dapat memberikan jaminan keamanan, para

konsumen akan beralih kepada penyedia jasa lain yang dapat memberikan

jaminan lebih.

Model penelitian yang diajukan telah melalui proses uji kesesuaian model

(goodness of fit test). Hasil dari pengujian tersebut menunjukkan bahwa model

penelitian ini sudah baik. Hal tersebut terlihat dari sebagian besar nilai pada

kriteria yang diujikan, seperti RMSEA, GFI, TLI dan CFI sudah baik. Hanya saja

nilai chi-square dan probabilitas belum memenuhi kriteria. Hal tersebut terjadi

karena besarnya jumlah sampel dan tidak seimbang dengan jumlah pertanyaan

yang diajukan. Sehingga, nilai probabilitas cenderung signifikan 0,000.

Dari hasil pengujian hipotesis menggunakan AMOS 21, semua hipotesis

terdukung. Kepercayaan, risiko persepsian dan nilai persepsian terbukti memiliki

pengaruh positif terhadap niat untuk menggunakan rekening bersama. Hasil

lainnya juga membuktikan bahwa kepercayaan memiliki hubungan positif

Page 32: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

terhadap nilai persepsian. Hubungan negatif antara trust terhadap risiko persepsian

dan nilai persepsian juga terbukti. Dua hipotesis terakhir terkait dengan keamanan

persepsian dan kemudahan persepsian juga terdukung.

Dari hasil pengujian hipotesis tersebut, membuktikan bahwa kepercayaan

mempengaruhi niat untuk menggunakan rekening bersama. Hal ini sesuai dengan

hasil dari beberapa penelitian terdahulu yang dilakukan oleh Suh dan Han (2003);

Mahmood, et al,. (2004); Pavlou dan Gefen (2004); Everard dan Galleta (2005);

Ganguly, et al., (2009) yang menyatakan bahwa meningkatnya kepercayaan dari

pelanggan akan meningkatkan niat untuk bertransaksi. Dan dalam penelitian ini

peneliti dapat menarik kesimpulan bahwa kepercayaan mempengaruhi niat

seseorang dalam menggunakan sebuah layanan jasa sistem pembayaran dalam

jual beli online, yakni rekening bersama.

5.2. keterbatasan Penelitian

Peneliti sulit untuk mendapatkan responden yang pernah melakukan

belanja online dan mengetahui tentang rekening bersama tetapi belum pernah

menggunakan rekening bersama. Hal tersebut terjadi karena, para responden

yang mengetahui tentang rekening bersama, kebanyakan telah

menggunakannya. Rekening bersama merupakan hal yang masih baru di

dalam jual beli online di Indonesia, sehingga masih sedikit orang yang

mengetahui tentang jasa transaksi ini.

5.3. Saran

Penelitian selanjutnya diharapkan menggunakan perbandingan kepecayaan

antara pengguna yang pernah memakai rekening bersama dengan pengguna

Page 33: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

yang menggunakan jasa pihak ketiga yang lain. Penelitian selanjutnya dapat

langsung melakukan penelitian apabila mendapatkan informasi yang

berkenaan dengan sistem pembayaran yang baru. Dengan mereplikasi model

penelitian ini ataupun dengan menambah variabel yang ada yang berkaitan

dengan sistem pembayaran.

Page 34: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

DaftarPustaka

Andersone, I., Sarkane, E.G. (2009), Behavioral Differences in Consumer Purchasing Behavior Between On Line and Traditional Shopping : Case of Latvia. Economics and Management, 2009.

Ashton, A.S., Scott, N., Solnet, D., Breakey, N. (2010) Hotel Restaurant Dining: The Relationship between Perceived Value and Intention to Purchase.Tourism and Hospitally Research.

Bhattacherjee, A. (2002). Individual Trust in Online Firms : Scale Development and Initial Test. Journal of Management Information System

Comegys,C., Vaisanen, J., Hanula, M. (2009). Effect of Consumer Trust and Risk on Online Purchase Decision-Making: A Comparison of Finish and United States Student. International Journal of Management.

Cowles, D.L., Kicker, P., and Little, M. (2002). Using Key Informant Insight as A Foundation for E-Retailing Theory Development. Journal of Business Research.

Chellappra, R.K (2005). Consumer’s Trust in Electronic Commerce Transaction:

The Role of Perceived Privacy and Perceived Security. Marshall School of Business, USC.

Chen, S.H., Lee, K.P. (2008) The Role of Personality Traits and Perceived Values in PersuasionL: An Elaboration Like hood Model Perspective on Online Shopping. Social Behavior and Personality.

Chen, Z., Dubinsky, A. J. (2003). A Conceptual Model of Perceived Customer Value in E-Commerce: A Preliminary Investigation. Psychology & Marketing.

Davis, F.D. (1986) Technology Acceptance Model for Empirically Testing New End-User Information System Teori and Results.

Eid, M. I. (2011). Determinants of E-Commerce Customer Satisfaction, Trust and Loyalty in Saudi Arabia.Journal of Electronic commerce Research.

Fuller, M. A., Serva, M. A., &Benamati, John. (2007) Seeing is Believing: The Transitory Influence of Reputation Information on E-Commerce Trust and Decision Making. Journal Compilation.

Page 35: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Furnel, S.M., Kaweni, T. (1999) Security Implications of Electronic Commerce: A Survey of Consumer and Business.Electronic Networking Applications and Policy.

Ghozali, Imam. (2008). AplikasiAnalisis Multivariate dengan Program SPSS, BadanPenerbitUniversitasDiponegoro, Semarang.

Ginanjar, Dimas. (2010). Jawapos: Victor-Yulistias, pemegangRekeningBersamauntukBisnis Online, setahunterakhirtanganitransaksiRp 2 Miliar. Maret 2010, Surabaya

Gupta, S., Kim, H.W. (2010). Value-Driven Internet Shopping: The Mental Accounting Theory Perspective. Psychology and Marketing.

Hair, J., Blake, W., Babin, B., and Tatham, R. (2006).Multivariate Data Analysis. New Jersey: Prentice Hall

Hartono, J. (2008). MetodologiPenelitianSistemInformasi. Yogyakarta :Andi

Hartono, J. (2008). SistemInformasikeperilakuan (Revisied.). Yogyakarta: Andi

http://dailysocial.net/post/survei-markplus-insight-pengguna-internet-di-indonesia 55-juta

Jarvenpaa, S. L., Tractinsky, N. (1999). Consumer Trust in a Internet Store: A Cross Cultural Validation. Journal of Computer Mediated Communication.

Jarvenpaa, S. L., Shaw, T. R., Staples, D. S. (1999). Toward Contextualized Theories of Trust: The Role of Trust in Global Virtual Teams.

Jewels, T.J. danTimbrell, G.t. (2001) Toward a Definition of B2C and B2B E-Commerce.Proceedings of the 20th Australian on Information System.

Korda, A.P., Snoj, B (2010). Development, Validity and Reliability of Perceived Service Quality in Retail Banking and its Relationship with Perceived Value and Customer Satisfaction.Managing Global Transition

Kuan, H.H., Bock, W.G., Vathonophas, V. (2008). Comparing the Effect of Website Quality on Customer Initial Purchase and Continued Purchase ar E-Commerce Websites.Behavior Information Technology.

Lallmahamood, M. (2007). An Examination of Individual’s Perceived Security

and Privacy of the Internet in Malaysia and the Influence of This n Their

Page 36: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Intention to Use E-Commerce: Using an Extension of The Technology Acceptance Model, Journal of Internet Banking and Commerce.

Lee, M.K.O., Turban, E. (2001). A Trust Model for Consumer Internet Shopping, International Journal of Electronic Commerce.

Lin, H. F (2007) The Impact Website Quality Dimensions on Customer Satisfaction in The B2C E-Commerce Context. Total Quality Management.

Luo, X., Gurung, A., Shim, J.P. (2010) Understanding The Determinants of User Acceptance of Enterprise Instans Messaging: An Empirical Study.Journal of Organizational Computing and Electronic Commerce.

Malhotra, N.K., Kim, S.S., Agarwal, J. (2004). Internet user’ Information Privacy

Concern (IUIPC): The Construct, The Scale and a Causal Model. Information System Research.

McKnight, D. H., Cummings, L. L. and Chervany, N. L. (1998).Initial Trust Formation in New Organizational Relationship.Academy Management Review.

Owens, J. D. (2006) Electronic Business: A Business Model Can Make Difference. Institute of Management Services.

Pavlou, P.A. (2003) Consumer Acceptance of Electronic Commerce: Integrating Trust and Risk with The Technology Acceptance Model. International Journal of Electronic Commerce.

Pennington, R., Wilcox, H.D., Grover, V. (2003). The Role of System Trust in Business-to-Consumer Transaction.Journal of Management System.

Ruppel, C., Queen, L.U., Harrington, S.J. (2003). The Roles of Trust, Security,, and Type of E-Commerce Involvent. E-Service Journal.

Sekaran, U. (2006) MetodologiPenelitianUntukBisnis. Jakarta: PenerbitSalembaEmpat, edisi ke-4.

Shamdasani, P., Mukherjee, A., Malhotra N. (2008). Antecedents and Consequences of service Quality in Consumer Evaluation of Self-Service Internet Technologies.The Service Industries Journal.

Sirdesmukh, D., Singh, J., Sabol, B. (2002) Consumer Trust, Value and Loyalty in Relational Exchanges. Journal of Marketing.

Page 37: PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN …repository.poliupg.ac.id/416/1/publication.pdf · 2017-06-08 · PENGARUH KEPERCAYAAN TERHADAP NIAT PENGGUNAAN REKENING BERSAMA Andi

Suh, B., Han, I (2003). The Impact of Customer Trust and Perception of Security Control n the Acceptance of Electronics Commerce.International Journal of Electronics Commerce.

Sweeney, J., Soutar, G. N., Johnson, L. W. (1999). The Role of Perceived Risk in the Quality-Value Relationship: A Study in a Retail Environment. Journal of Retailing.

Tam, K. Y., Ho, S.Y. (2007). A Smart Card Based Internet Micropayment Infrastructure : Technical Development and User Adoption. Journal of Organizational Computing and Electronic Commerce, 17,145-173

Turban, E., King, D., Mckay, J., Marshall, P., Lee, J., Viehland, D. (2008).Electronic Commerce 2008 :A Managerial perspective. New Jersey :Pearson Education International.

Wang, Y.S. (2008). Assessing e-commerce systems success: a respecification and validation of the DeLone and McLean model of IS Success. Info system Journal.

Wikrama, Aditya., (2011), Indonesia Forbes: 100 Most Powerful U.S. Venture Capitalists. Volume 2 issue, May 2011, hal. 82-83

www.rekber.com

www.kaskus.co.id

Yousafzai, S., Pallister. J., Foxall, G. (2009). Multi-Dimensional Role of Trust in Internet Banking Adoption.The Service Industries Journal

Zwass, V. (1996).Electronic Commerce: structures and Issues. International Journal of Electronic Commerce