162
i PENGARUH INTENSITAS PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP TANGGUNG JAWAB BELAJAR SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR GUGUS KI HAJAR DEWANTARA KECAMATAN BUTUH PURWOREJO Skripsi diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar oleh Wahyu Dwi Prastuti 1401411535 PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG 2015

PENGARUH INTENSITAS PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP TANGGUNG ...lib.unnes.ac.id/21104/1/1401411535-s.pdf · TERHADAP TANGGUNG JAWAB BELAJAR SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR GUGUS KI HAJAR

  • Upload
    doque

  • View
    228

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

i

PENGARUH INTENSITAS PERHATIAN ORANG TUA

TERHADAP TANGGUNG JAWAB BELAJAR

SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR

GUGUS KI HAJAR DEWANTARA

KECAMATAN BUTUH PURWOREJO

Skripsi

diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh

gelar Sarjana Pendidikan Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar

oleh

Wahyu Dwi Prastuti

1401411535

PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

2015

ii

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini menyatakan bahwa skripsi ini

benar-benar hasil karya sendiri, bukan jiplakan dari karya tulis orang lain baik

sebagian atau keseluruhannya. Pendapat/ temuan orang lain yang terdapat dalam

skripsi ini dirujuk berdasarkan kode etik ilmiah.

Tegal, 17 Juni 2015

Wahyu Dwi Prastuti

1401411535

iii

PERSETUJUAN PEMBIMBING

Skripsi ini telah disetujui oleh pembimbing untuk diajukan ke sidang

panitia ujian skripsi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Fakultas Ilmu

Pendidikan Universitas Negeri Semarang.

hari, tanggal : Rabu, 17 Juni 2015

tempat : Kota Tegal

Mengetahui

Pembimbing

Dra. Sri Sami Asih, M. Kes

19631224 198703 2 001

iv

PENGESAHAN

Skripsi dengan judul Pengaruh Intensitas Perhatian Orang Tua Terhadap

Tanggung Jawab Belajar Siswa Kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo, oleh Wahyu Dwi Prastuti 1401411535,

telah dipertahankan di hadapan sidang Panitia Ujian Skripsi FIP UNNES pada 17

Juni 2015

Panitia

Penguji Utama

Dra. Umi Setijowati, M. Pd.

19570115 198403 2 001

Penguji Anggota 1 Penguji Anggota 2

Dra. Sri Ismi Rahayu, M.Pd Dra. Sri Sami Asih, M.Kes.

19560414 198503 2 001 19631224 198703 2 001

v

MOTTO DAN PERSEMBAHAN

Motto

Sesungguhnya bersama kesukaran itu ada keringanan. Karena itu bila kau sudah

selesai (mengerjakan yang lain). Dan berharaplah kepada Tuhanmu. (Q.S Al

Insyirah: 6-8)

Kemenangan yang seindah-indahnya dan sesukar-sukarnya yang boleh direbut

ialah menundukan diri sendiri. (Ibu Kartini)

Aku belajar, aku tegar, dan aku bersabar hingga aku berhasil. (Penulis)

Persembahan

Saya persembahkan cinta dan sayangku

kepada Orang tuaku (Mama Menik dan

Bapak Sadiran), Mbak Ing dan Umi yang

telah menjadi motivasi dan inspirasi, serta

tiada henti memberikan dukungan dan do’a.

Untuk teman-teman angkatan 2011 terima

kasih atas bantuannya.

Almamaterku

vi

PRAKATA

Puji dan syukur ke hadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan

karuniaNya kepada peneliti, sehingga skripsi ini dapat terselesaikan. Skripsi yang

berjudul Pengaruh Intensitas Perhatian Orang Tua Terhadap Tanggung Jawab

Belajar Siswa Kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan

Butuh Purworejo disusun sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar

Sarjana Pendidikan Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar di Universitas Negeri

Semarang.

Peneliti mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah

membantu dan mendukung peneliti dalam penyusunan skripsi ini. Oleh karena itu,

peneliti menyampaikan terima kasih setulus-tulusnya kepada:

1. Prof. Dr. Fathur Rokhman, M.Hum., Rektor Universitas Negeri Semarang

yang telah memberikan kesempatan kepada peneliti untuk belajar di

Universitas Negeri Semarang.

2. Prof. Dr. Fakhruddin, M.Pd., Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas

Negeri Semarang yang telah memberikan ijin dan dukungan dalam penelitian

ini.

3. Dra. Hartati, M.Pd., Ketua Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar yang

telah memberikan kesempatan untuk memaparkan gagasan dalam bentuk

skripsi ini.

4. Drs. Akhmad Junaedi, M.Pd., Koordinator PGSD UPP Tegal yang telah

memberikan ijin kepada peneliti untuk melakukan penelitian.

vii

5. Dra. Sri Sami Asih, M. Kes. yang telah memberikan bimbingan, pengarahan,

dan motivasi yang bermanfaat kepada peneliti dalam penyusunan skripsi.

6. Kepala Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh

Kabupaten Purworejo yang telah memberikan ijin kepada peneliti untuk

melaksanakan penelitian.

7. Guru Kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh

Kabupaten Purworejo yang telah memberikan waktu dan bimbingannya

dalam membantu peneliti melaksanakan penelitian.

8. Staf Guru, Karyawan, dan Siswa Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara

Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo yang telah bersedia bekerjasama

dalam penelitian.

9. Semua pihak yang telah membantu dalam menyusun skripsi ini.

10. Almamater UNNES tercinta.

Peneliti berharap semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi peneliti dan

pembaca.

Tegal,

Peneliti

viii

ABSTRAK

Prastuti, Wahyu Dwi. 2015. Pengaruh Intensitas Perhatian Orang Tua terhadap

Tanggung Jawab Belajar Siswa Kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo. Skripsi. Jurusan Pendidikan

Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri

Semarang. Pembimbing Dra. Sri Sami Asih, M.Kes.

Kata Kunci: Intensitas perhatian orang tua; Tanggung jawab belajar siswa

Orang tua yang penuh perhatian tidak akan membiarkan anak untuk

mengerjakan sesuatu sendiri, melainkan orang tua harus menemani dan memberi

bimbingan sampai anak mencapai usia yang cukup untuk bertanggung jawab

dalam kegiatan belajarnya. Menurut beberapa guru kelas V Sekolah Dasar Gugus

Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo masih di jumpai

beberapa siswa yang kurang bertanggung jawab dalam kegiatan belajar.

Berdasarkan permasalahan yang terjadi peneliti bermaksud melakukan penelitian

tentang pengaruh intensitas perhatian orang tua terhadap tanggung jawab belajar

siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh

Kabupaten Purworejo.

Penelitian ini menggunakan metode survei deskriptif. Variabel dalam

penelitian ini yaitu intensitas perhatian orang tua dan tanggung jawab belajar

siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V Sekolah Dasar

Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo tahun ajaran

2014/ 2015 yang berjumlah 119 siswa. Sampel penelitian sebanyak 89 siswa.

Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah teknik Proporsional

Random Sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Perhitungan

pengujian hipotesis menggunakan bantuan program SPSS versi 20. Teknik

pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi, sebelum dilakukan uji analisis

maka dilakukan uji prasyarat analisis yaitu uji normalitas dengan cara uji One

Sample Kolmogorov-Smirnov dan uji liniearitas.

Pengujian hipotesis dengan taraf signifikansi 5% diperoleh hasil yang

menunjukkan bahwa terdapat pengaruh intensitas perhatian orang tua terhadap

tanggung jawab belajar siswa. Ditunjukkan oleh hasil R sebesar 0,500 dan

koefisien determinan (R2) 25% nilai probabilitas 0,000 ≤ 0,05 (Sig.). Hal ini

menunjukkan bahwa 25% tanggung jawab belajar siswa dipengaruhi oleh

intensitas perhatian orang tua, sedangkan 75% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain

yang tidak dimasukkan dalam penelitian.

Hasil penelitian diharapkan dapat menjadi informasi dan masukan bagi

orang tua selaku pendidik pertama dan utama bagi anak dalam keluarga, orang tua

hendaknya selalu berusaha memperhatikan anak baik dalam segi jasmani dan

rohani sehingga anak akan termotivasi untuk lebih maju dan selalu bertanggung

jawab atas belajarnya.

ix

DAFTAR ISI

Halaman

Judul ................................................................................................................... i

Pernyataan Keaslian Tulisan ............................................................................... ii

Persetujuan Pembimbing .................................................................................... iii

Pengesahan .......................................................................................................... iv

Motto dan Persembahan ..................................................................................... v

Prakata ................................................................................................................ vi

Abstrak ............................................................................................................... viii

Daftar Isi ............................................................................................................. ix

Daftar Tabel ....................................................................................................... xii

Daftar Gambar .................................................................................................... xiii

Daftar Lampiran ................................................................................................. xiv

BAB

1. PENDAHULUAN ................................................................................ 1

1.1. Latar Belakang Masalah ...................................................................... 1

1.2. Identifikasi Masalah ............................................................................. 6

1.3. Pembatasan Masalah ............................................................................. 6

1.4 Rumusan Masalah ................................................................................ 7

1.5. Tujuan Penelitian ................................................................................. 7

1.5.1. Tujuan Umum ...................................................................................... 8

1.5.2. Tujuan Khusus ..................................................................................... 8

1.6. Manfaat Penelitian ............................................................................... 8

1.6.1. Manfaat Teoritis ................................................................................... 8

1.6.2. Manfaat Praktis .................................................................................... 8

2. KAJIAN PUSTAKA ............................................................................ 10

2.1. Kajian Teori ......................................................................................... 10

2.1.1. Intensitas Perhatian .............................................................................. 10

2.1.2. Intensitas Perhatian Orang Tua . ........................................................... 15

2.1.3. Tanggung Jawab Belajar Siswa ........................................................... 21

x

2.1.4. Pengaruh Intensitas Perhatian Orang Tua Terhadap Tanggung Jawab

Belajar Siswa ....................................................................................... 29

2.2. Kajian Empiris ...................................................................................... 30

2.3. Kerangka Berpikir ................................................................................. 35

2.4. Hipotesis .............................................................................................. 37

3. METODE PENELITIAN ..................................................................... 39

3.1. Desain Penelitian ................................................................................. 39

3.2. Populasi dan Sampel ............................................................................ 40

3.2.1. Populasi ................................................................................................ 40

3.2.2. Sampel .................................................................................................. 41

3.3. Variabel Penelitian ................................................................................ 43

3.3.1. Variabel Bebas ...................................................................................... 43

3.3.2. Variabel Terikat ................................................................................... 43

3.4. Definisi Operasional ............................................................................. 43

3.4.1. Intensitas Perhatian Orang Tua (X) ...................................................... 43

3.4.2. Tanggung Jawab Belajar Siswa (Y) ...................................................... 44

3.5. Teknik Pengumpulan Data .................................................................... 44

3.5.1. Dokumentasi ......................................................................................... 45

3.5.2. Angket ................................................................................................... 45

3.6 Instrumen Penelitian ............................................................................. 46

3.6.1. Uji Validitas Instrumen ......................................................................... 48

3.6.2. Uji Reliabilitas Instrumen .................................................................... 50

3.7. Analisis Data ......................................................................................... 52

3.7.1. Analisis Statistik Deskriptif .................................................................. 52

3.7.2. Uji Prasyarat Analisis ........................................................................... 54

3.7.2.1. Uji Normalitas ....................................................................................... 54

3.7.2.2 Uji Linieritas ......................................................................................... 55

3.7.3. Analisis Akhir (Pengujian Hipotesis) ................................................... 55

3.7.3.1 Analisis Korelasi .................................................................................. 55

3.7.3.2 Analisis Regresi Sederhana . ................................................................. 56

3.7.3.3 Koefisien Determinasi .......................................................................... 57

xi

4. HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN .................................... 59

4.1. Hasil Penelitian .................................................................................... 59

4.1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian ...................................................... 59

4.1.2 Analisis Deskriptif ................................................................................ 60

4.1.2.1 Intensitas Perhatian Orang Tua ............................................................. 61

4.1.2.1.1 Deskripsi Data Intensitas Perhatian Orang Tua . ................................. 62

4.1.2.1.2 Analisis Statistik Deskriptif Intensitas Perhatian Orang Tua . ............. 63

4.1.2.2 Tanggung Jawab Belajar Siswa ........................................................... 71

4.1.2.2.1 Deskripsi Data Tanggung Jawab Belajar Siswa . ................................. 72

4.1.2.2.2 Analisis Statistik Tanggung Jawab Belajar Siswa. ............................... 73

4.1.3 Uji Prasyarat Analisis ........................................................................... 82

4.1.3.1 Uji Normalitas ....................................................................................... 82

4.1.3.2 Uji Linieritas ......................................................................................... 83

4.1.4. Uji Hipotesis ......................................................................................... 84

4.1.4.1 Analisis Korelasi .................................................................................. 84

4.1.4.2 Analisis Regresi Linier Sederhana. ....................................................... 85

4.1.4.3 Koefisien Determinasi .......................................................................... 88

4.2. Pembahasan .......................................................................................... 88

4.2.1 Intensitas Perhatian Orang Tua .......... .................................................. 89

4.2.2 Tanggung Jawab Belajar Siswa ........................................................... 90

4.2.3 Pengaruh Intensitas Perhatian Orang Tua Terhadap Tanggung Jawab

Belajar Siswa . ...................................................................................... 92

5. PENUTUP ............................................................................................ 96

5.1. Simpulan .............................................................................................. 96

5.2. Saran .................................................................................................... 97

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 99

Lampiran-lampiran .............................................................................................. 101

xii

DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

3.2 Populasi Penelitian ................................................................................ 41

3.3 Penarikan Jumlah Sampel Siswa Kelas V ............................................ 42

3.4 Populasi Siswa Uji Coba ...................................................................... 48

3.5 Penarikan Sampel siswa Uji Coba ........................................................ 48

3.6 Hasil Uji Reliabilitas Instrumen Variabel X dan Y ............................ 52

3.7 Kriteria Interpretasi Skor . .................................................................... 54

3.8 Sifat Keeratan Koefisien Korelasi . ...................................................... 56

4.1 Data Skor Intensitas Perhatian Orang Tua ............................................ 62

4.2 Kriteria Skor Intensitas Perhatian Orang Tua per Responden .............. 64

4.3 Rekapitulasi Persentase Intensitas Perhatian Orang Tua per Indikator.. 66

4.4 Data Skor Tanggung Jawab Belajar Siswa ........................................... 72

4.5 Kriteria Skor Tanggung Jawab Belajar Siswa per Siswa ...................... 74

4.6 Rekapitulasi Persentase Tanggung Jawab Belajar Siswa . ................... 76

4.7 Hasil Uji Normalitas ............................................................................. 82

4.8 Hasil Uji Linieritas ................................................................................ 83

4.9 Hasil Analisis Korelasi ....................................................................... 84

4.10 Hasil Analisis Regresi Linier Sederhana . ........................................... 85

4.11 Hasil Perhitungan Nilai B Persamaan Regresi ...................................... 85

4.12 Hasil Perhitungan Koefisien Determinasi ............................................. 88

xiii

DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

2.1. Bagan Pola Kerangka Berpikir ............................................................. 36

3.1 Desain Penelitian .................................................................................. 40

xiv

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman

1. Daftar Nama Siswa Populasi Penelitian ............................................... 101

2. Daftar Nama Siswa Sampel Uji Coba Angket ...................................... 107

3. Daftar Nama Siswa Sampel Penelitian ................................................ 109

4. Kisi-kisi Angket Intensitas Perhatian Orang Tua (Uji Coba) ............... 112

5. Angket Intensitas Perhatian Orang Tua (Uji Coba) .............................. 113

6. Kisi-kisi Angket Tanggung Jawab Belajar Siswa (Uji Coba) . ............ 119

7. Angket Tanggung Jawab Belajar Siswa (Uji Coba) . ........................... 122

8. Lembar Validasi Tim Ahli .................................................................... 128

9. Kisi-kisi Angket Intensitas Perhatian Orang Tua setelah uji validitas

dan reliabilitas)...................................................................................... 134

10. Angket Intensitas Perhatian Orang Tua ................................................ 135

11. Kisi-kisi Angket Tanggung Jawab Belajar Siswa setelah uji validitas

dan reliabilitas)...................................................................................... 138

12. Angket Tanggung Jawab Belajar Siswa . ............................................. 141

13. Tabel Pembantu Analisis Hasil Uji Coba Angket Intensitas

Perhatian Orang Tua ............................................................................. 144

14. Tabel Pembantu Analisis Hasil Uji Coba Angket Intensitas

Perhatian Orang Tua . ........................................................................... 147

15. Rekapitulasi Uji Validitas Angket Intensitas Perhatian Orang Tua . .... 150

16. Rekapitulasi Uji Validitas Angket Tanggung Jawab Belajar Siswa . ... 152

17. Rekapitulasi Soal Angket Intensitas Perhatian Orang Tua

yang digunakan. .................................................................................... 154

18. Rekapitulasi Soal Angket Intensitas Perhatian Orang Tua

yang digunakan. .................................................................................... 155

19. Output Hasil Reliabilitas Uji Coba Angket Intensitas Perhatian

Orang Tua ............................................................................................. 156

20. Output Hasil Reliabilitas Uji Coba Angket Tanggung Jawab

Belajar Siswa . ...................................................................................... 157

xv

21. Data Hasil Rekap Skor Angket Intensitas Perhatian Orang Tua .......... 158

22. Data Hasil Rekap Skor Angket Tanggung Jawab Belajar Siswa .......... 163

23. Hasil Uji Normalitas ............................................................................. 168

24. Hasil Uji Linieritas ................................................................................ 169

25. Hasil Analisis Korelasi ........................................................................ 170

26. Hasil Analisis Regresi Linier Sederhana .............................................. 171

27. Rincian Jadwal Penelitian .................................................................... 172

28. Surat Ijin Penelitian............................................................................... 173

29. Surat Keterangan Penelitian .................................................................. 175

30. Dokumentasi Penelitian ........................................................................ 181

1

BAB I

PENDAHULUAN

Pada bagian pendahuluan membahas tentang hal-hal yang mendasari

peneliti untuk melakukan penelitian. Bab ini terdiri atas: (1) latar belakang

masalah; (2) identifikasi masalah; (3) pembatasan masalah; (4) rumusan masalah;

(5) tujuan penelitian; dan (6) manfaat penelitian. Uraian selengkapnya sebagai

berikut:

1.1 Latar Belakang

Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 Bab II Pasal 3 tentang Sistem

Pendidikan Nasional yang menjelaskan bahwa:

Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan

membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam

angka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk

berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang

beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak

mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga

negara yang demokratis serta bertanggung jawab.

Dengan adanya undang-undang tersebut, maka dari waktu ke waktu

bidang pendidikan tetap menjadi prioritas untuk ditingkatkan dan dikembangkan

agar tujuan pendidikan nasional yang tertuang dalam Undang-Undang No. 20

Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional segera terwujud. Untuk

mewujudkan tujuan pendidikan nasional, pemerintah, keluarga dan masyarakat

mempunyai tanggung jawab yang sama. Lingkungan belajar yang paling pertama

dikenal anak adalah pendidikan yang berlangsung dalam keluarga yang diberikan

2

oleh orang tuanya di mana anak lahir dan dibesarkan. Keluarga bukan hanya

menjadi tempat anak dipelihara dan dibesarkan, tetapi juga tempat anak hidup

dan dididik pertama kali. Munib (2011: 77) menjelaskan bahwa “keluarga

merupakan lingkungan pendidikan yang pertama dan utama. Disebut sebagai

lingkungan pendidikan pertama karena sebelum manusia mengenal pendidikan

yang lain, lingkungan pendidikan inilah yang pertama ada”.

Cara orang tua mendidik anak besar pengaruhnya terhadap hasil belajar

dan tanggung jawab belajar anak. Menurut Sudjipto (dalam slameto, 2010:61)

menyatakan “keluarga adalah lembaga pendidikan yang pertama dan utama.

Keluarga yang sehat besar artinya untuk pendidikan dalam ukuran kecil, tetapi

bersifat menentukan untuk pendidikan dalam ukuran besar yaitu pendidikan

bangsa, negara dan dunia”. Dari pernyataan tersebut dapat dipahami betapa

pentingnya peranan orang tua didalam pendidikan anaknya. Cara orang tua

mendidik anak akan berpengaruh terhadap hasil belajarnya.

Slameto (2013: 61) menjelaskan bahwa:

Orang tua yang kurang atau tidak memperhatikan pendidikan

anaknya, misalnya mereka acuh tak acuh terhadap belajar anaknya,

tidak memperhatikan sama sekali akan kepentingan-kepentingan dan

kebutuhan-kebutuhan anaknya dalam belajar, tidak megatur waktu

belajarnya, tidak menyediakan atau melengkapi alat belajarnya,

tidak memperhatikan apakah anak belajar atau tidak, tidak mau tahu

bagaimana kemajuan belajar anaknya, kesulitan-kesulitan yang

dialami dalam belajar dan lain-lain, dapat menyebabkan anak tidak

atau kurang berhasil dalam belajarnya.

Untuk mewujudkan keberhasilan anak sangat dipengaruhi oleh perhatian

orang tua, sebagaimana dikemukakan oleh M. Dalyono (2005: 59) dalam Adisti

(2014: 11) bahwa “faktor orang tua sangat besar pengaruhnya terhadap

3

keberhasilan anak dalam belajar”. Tinggi rendahnya pengetahuan orang tua, besar

kecilnya penghasilan orang tua, cukup atau kurang perhatian dan bimbingan

orang tua, rukun atau tidaknya kedua orang tua, akrab atau tidaknya hubungan

orang tua dengan anak-anak, tenang atau tidaknya situasi dalam rumah, semua itu

turut mempengaruhi pencapaian hasil belajar anak.

Salah satu faktor dari orang tua yang mempengaruhi keberhasilan belajar

anak adalah perhatian. Perhatian orang tua yang dimaksudkan dalam penelitian ini

yaitu suatu kesadaran orang tua dalam mendidik, membimbing, dan merawat

anak-anaknya (baik berbentuk tindakan maupun ucapan) dengan penuh rasa kasih

sayang agar anak-anak dapat meraih cita-cita, bertanggung jawab, serta hidup

mandiri. Perhatian orang tua memiliki pengaruh psikologis yang besar terhadap

kegiatan belajar anak, dengan adanya perhatian dari orang tua diharapkan dapat

menumbuhkan rasa tanggung jawab belajar siswa. Rasa tanggung jawab tidak

muncul secara otomatis pada diri seseorang, oleh karena itu penanaman dan

pembinaan tanggung jawab pada anak hendaknya dilakukan sejak dini agar sikap

dan tanggung jawab ini bisa muncul pada diri anak. Sikap tanggung jawab itu bisa

diperoleh dari hasil interaksi dengan orang tua (pendidikan keluarga), guru dan

teman sebayanya (pendidikan di sekolah), serta masyarakat (pendidikan di

masyarakat). Tanggung jawab yang dimiliki oleh anak sebagai seorang pelajar

berupa tugas belajar yang harus dilaksanakan. Siswa harus mengambil keputusan

dengan benar agar pelaksanaan tugas belajar dapat dipertanggung jawabkan.

Sehingga dapat disimpulkan tanggung jawab belajar siswa yaitu anak berusaha

mengembangkan diri melalui pendidikan di sekolah untuk mencapai perubahan

4

pengetahuan, pemahaman, ketrampilan, sikap, nilai yang bersifat menetap, dan

kesediaanya menanggung segala sesuatu yang diakibatkan dari kegiatan belajar.

Hasil wawancara sebagai studi pendahuluan yang peneliti lakukan di

Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Kabupaten

Purworejo, melalui wawancara dengan beberapa guru yang mengajar di Sekolah

Dasar tersebut, diketahui bahwa orang tua siswa sibuk dengan pekerjaannya, yang

sebagian besar adalah petani dan buruh, lainnya ada sebagai PNS, pedagang,

pegawai swasta, sehingga tidak terlalu memberikan perhatian kepada anaknya.

Hal ini menyebabkan anak menjadi malas dalam belajar karena anak yang sudah

terbiasa bebas bermain dan merasa nyaman, sehingga rasa tanggung jawab

belajarnya di dalam belajar pun tidak ada. Namun ada juga anak yang diberikan

perhatian oleh orang tuanya, seperti: jam belajarnya diatur, disediakan fasilitas

belajar yang lengkap, belajarnya di awasi, dan sebagainya.

Selanjutnya berdasarkan pada pernyataan beberapa siswa, menyatakan

bahwa orang tua mereka jarang sekali memperhatikan kegiatan belajar mereka di

rumah. Hal tersebut terjadi karena orang tua mereka merasa kalau sudah kelas V

sudah dianggap dewasa dan tidak perlu diperhatikan lagi kegiatan belajarnya.

Selain itu orang tua sibuk bekerja dan kurangnya motivasi dalam belajar pada diri

siswa. Sebagian besar orang tua mereka bekerja sebagai buruh dan petani yang

selalu sibuk mencari nafkah membanting tulang untuk memenuhi perekonomian

keluarga sehingga pendidikan dan kegiatan belajar anak-anak mereka kurang

diperhatikan.

Berdasarkan kondisi tersebut, dapat disimpulkan bahwa kurangnya

perhatian dari orang tua terhadap anak dikarenakan ada kecenderungan orang tua

5

beranggapan bahwa pendidikan itu adalah tugas guru di sekolah, jika anak sudah

belajar di sekolah maka tanggung jawab orang tua terhadap pendidikan anak

sudah terpenuhi. Bagaimanapun kesibukan orang tua, harus bisa meluangkan

waktu untuk memberikan perhatian kepada anak-anak dalam belajar.

Beberapa penelitian yang mengungkap variabel hampir sama telah banyak

dilakukan, antara lain: penelitian dengan judul “Pengaruh Bimbingan Belajar

Orang Tua Terhadap Tanggung Jawab Belajar Anak Kelas IV SD Pangudi Luhur

Don Bosco Semarang Tahun Pelajaran 2003/2004” oleh Chatarina Puji Astuti

(2005), mahasiswa jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Negeri

Semarang. Berdasarkan hasil analisa data diperoleh kesimpulan bahwa sebagian

besar siswa kelas empat SD Don Bosco merasakan tingginya pengaruh bimbingan

belajar orang tua mereka untuk tanggung jawab belajar. Jumlah anak yang

berpendapat demikian sebesar 32 anak atau 71,11% dari jumlah responden

penelitian. Tanggung jawab belajar juga tinggi yaitu 31 anak atau sebesar 68,89 %

dari jumlah responden penelitian. Bimbingan belajar orang tua berpengaruh

terhadap tanggung jawab belajar anak berdasarkan hasil uji F dengan nilai Fhitung

sebesar 45,891 (p < 0,05). Persamaan regresi yang terbentuk adalah Y = 1,462 +

0,972 X. Besarnya sumbangan pengaruh bimbingan belajar orang tua terhadap

tanggung jawab belajar anak adalah sebesar 0,516 atau 51,6 %.

Berdasarkan penelitian terdahulu yang menyatakan bahwa perhatian orang

tua berpengaruh terhadap kegiatan belajar anak, maka peneliti bermaksud

mengadakan penelitian di Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan

Butuh Kabupaten Purworejo dengan judul: “Pengaruh Intensitas Perhatian Orang

6

Tua terhadap Tanggung Jawab Belajar Siswa Kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki

Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo”.

1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas dapat diidentifikasi masalah-

masalah sebagai berikut:

1) Kurangnya perhatian sebagian orang tua terhadap kegiatan belajar siswa

yang disebabkan karena sebagian orang tua siswa bekerja sebagai buruh dan

petani sehingga sebagian waktunya dihabiskan untuk bekerja memenuhi

kebutuhan ekonomi keluarga.

2) Sebagian orang tua siswa menyerahkan urusan pendidikan anaknya kepada

guru.

3) Kurangnya tanggung jawab sebagian siswa dalam kegiatan belajar di rumah

karena kurangnya perhatian dari orang tua.

4) Setiap siswa memiliki cara belajar yang berbeda-beda.

5) Perlunya kerjasama antara guru dan keluarga (terutama orang tua) dalam

membentuk dan mengembangkan tanggung jawab belajar anak, baik di

sekolah maupun di rumah.

1.3 Pembatasan Masalah

Banyak faktor yang dapat dikaji untuk menindaklanjuti dalam penelitian

ini yang terkait dengan tanggung jawab belajar anak. Karena adanya keterbatasan

baik dari segi waktu, dana, tenaga, dan pengalaman peneliti, sehingga peneliti

membatasi masalah sebagai berikut:

1) Variabel penelitian terbatas pada pengaruh intensitas perhatian orang tua, dan

tanggung jawab belajar siswa.

7

2) Populasi dalam penelitian terbatas siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki

Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo.

1.4 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah dan identifikasi masalah serta

pembatasan masalah yang telah diuraikan, maka rumusan masalah penelitian

adalah sebagai berikut:

1) Bagaimana tingkat perhatian orang tua siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus

Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo?

2) Bagaimana tingkat tanggung jawab belajar siswa kelas V Sekolah Dasar

Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo?

3) Adakah pengaruh intensitas perhatian orang tua terhadap tanggung jawab

belajar siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan

Butuh Purworejo?

4) Seberapa besar pengaruh intensitas perhatian orang tua terhadap tanggung

jawab belajar siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara

Kecamatan Butuh Purworejo?

1.5 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian dapat dibedakan menjadi dua yaitu tujuan umum

dan tujuan khusus. Penjelasan selengkapnya mengenai tujuan umum dan tujuan

khusus akan dijelaskan sebagai berikut:

1.5.1 Tujuan Umum

Untuk mengetahui pengaruh intensitas perhatian orang tua terhadap

tanggung jawab belajar siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara

Kecamatan Butuh Purworejo.

8

1.5.2 Tujuan Khusus

1) Mengetahui tingkat intensitas perhatian orang tua siswa kelas V Sekolah

Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo.

2) Mengetahui tingkat tanggung jawab belajar siswa kelas V Sekolah Dasar

Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo.

3) Mengetahui adakah pengaruh intensitas perhatian orang tua terhadap

tanggung jawab belajar siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo.

4) Mengetahui seberapa besar pengaruh intensitas perhatian orang tua terhadap

tanggung jawab belajar siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo.

1.6 Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini mencakup manfaat teoritis dan manfaat praktis.

Manfaat teoritis dan manfaat praktis dijelaskan sebagai berikut.

1.6.1 Manfaat Teoritis

Memberikan gambaran tentang pengaruh intensitas perhatian orang tua

terhadap tanggung jawab belajar siswa kelas V sekolah dasar Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo dan menambah referensi bahan kajian

bagi peneliti lain dalam bidang psikologi.

1.6.2 Manfaat Praktis

Manfaat praktis dalam penelitian ini mencakup manfaat bagi sekolah,

guru, orang tua, dan siswa.

1.6.2.1 Bagi Sekolah

9

Manfaat bagi sekolah sebagai bahan pertimbangan untuk menyusun

program-program sekolah dalam usaha meningkatkan kegiatan belajar siswa perlu

melibatkan peran orang tua, karena pendidikan adalah tanggung jawab bersama

antara, pemerintah, orang tua, dan masyarakat.

1.6.2.2 Bagi Guru

Manfaat bagi guru adalah untuk mengingatkan bahwa guru harus menjadi

orang tua pengganti di sekolah serta dapat bekerjasama dengan orang tua siswa

dalam memperhatikan pendidikan dan belajar siswa.

1.6.2.3 Bagi Orang Tua

Manfaat bagi orang tua adalah memberi masukan tentang pentingnya

perhatian orang tua terhadap tanggung jawab anak.

1.6.2.4 Bagi Siswa

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi siswa untuk

menghargai orang tua dan lebih bertanggung jawab atas tugas belajarnya.

10

BAB 2

KAJIAN PUSTAKA

Pada bagian kajian pustaka akan dijelaskan mengenai kajian teori, kajian

empiris, kerangkan berpikir dan hipotesis penelitian. Kajian teori menguraikan

tentang teori-teori yang mendasari pelaksanaan penelitian. Kajian empiris

merupakan kajian mengenai penelitian-penelitian sejenis. Kerangka berpikir berisi

gambaran singkat pemikiran peneliti tentang penelitian yang akan dilakukan.

Kemudian pada kajian pustaka akan diuraikan hipotesis yang diajukan dalam

penelitian. Uraian selengkapnya sebagai berikut:

2.1 KAJIAN TEORI

Bagian ini berisi teori-teori yang berhubungan dengan penelitian ini. Hal-

hal yang akan dibahas dalam kajian teori antara lain: (1) Intensitas perhatian, (2)

Intensitas perhatian orang tua, (3) Tanggung jawab belajar siswa, dan (4)

Pengaruh intensitas perhatian orang tua terhadap tanggung jawab belajar siswa.

2.1.1 Intensitas Perhatian

Ajizah (2013: 1) dalam Adisti (2014: 9) mengungkapkan bahwa

“intensitas berasal dari bahasa Inggris yaitu Intensity yang berarti: kemampuan,

kekuatan, gigih atau kehebatan”, sedangkan pengertian intensity (intensitas)

menurut kamus Psikologi adalah kekuatan yang mendukung suatu pendapat atau

sikap. Intensitas dapat diartikan sebagai kegiatan yang didasarkan kesadaran atau

kemauan yang gigih, sungguh-sungguh, tekun dan giat. Dalam penelitian ini,

11

istilah intensitas diartikan sebagai seberapa sering orang tua memberikan

perhatian kepada anaknya terhadap tanggung jawab belajar anak.

Sumadi Suryabrata (2012: 14) menyatakan bahwa “Perhatian merupakan

banyak sedikitnya kesadaran yang menyertai sesuatu aktivitas yang dilakukan”.

Selanjutnya Slameto (2013: 105) menyatakan bahwa “Perhatian adalah kegiatan

yang dilakukan seseorang dalam hubungannya dengan pemilihan rangsangan

yang datang dari lingkungannya”. Sedangkan Gazali dalam Slameto (2013: 56),

menyatakan bahwa “Perhatian adalah keaktifan jiwa yang dipertinggi, jiwa itu

pun semata-mata tertuju kepada suatu obyek (benda/ hal) atau sekumpulan

objek”.

Bimo Walgito (2010: 110) mengatakan bahwa “Perhatian merupakan

pemusatan atau konsentrasi dari seluruh aktifitas individu yang ditujukan kepada

suatu objek atau sekumpulan objek”. Berdasarkan beberapa pendapat di atas dapat

disimpulkan perhatian merupakan kegiatan yang dilakukan seseorang dalam

penyeleksian terhadap stimulus yang ditujukan kepada suatu objek atau

sekumpulan objek. “Attention may be defined either as the selective charakteristic

of the mental life” Drever, 1960: 22 dalam Bimo Walgito (2010: 111). Objek

dalam penelitian ini yaitu pemusatan perhatian orang tua terhadap anaknya yang

masih membutuhkan perhatian dan bimbingan dalam melaksanakan tanggung

jawab belajarnya.

Berdasarkan pengertian tersebut, dapat disimpulkan bahwa intesitas

perhatian adalah seberapa besar respon individu yang diberikan terhadap obyek

tertentu yang dilakukan secara sadar yang memberikan rangsangan kepada

individu, sehingga ia hanya terfokus pada obyek yang merangsang tersebut.

12

Untuk mempermudah memahami bentuk perhatian dalam kehidupan

sehari-hari, maka perlu penggolongan. Ditinjau dari berbagai hal, perhatian dapat

digolongkan dan dibedakan menjadi beberapa macam: Menurut Dakir 1993 dalam

Sholehah (2011: 10-11) perhatian dapat dilihat dari derajatnya, cara timbulnya,

objeknya, dan sifatnya.

Dilihat dari derajatnya, terdapat perhatian yang tinggi dan perhatian yang

rendah. Derajat perhatian itu mempunyai perbedaan sifat kualitatif. Dilihat dari

cara timbulnya, perhatian ada dua macam yaitu perhatian spontan dan perhatian

reflektif. Perhatian spontan yaitu perhatian yang tidak disengaja atau tidak

sekehendak. Perhatian reflektif yaitu apabila timbulnya secara disengaja serta

dengan kemauan yang kuat. Dilihat dari objeknya, ada perhatian memusatkan dan

perhatian terpencar. Perhatian memusatkan yaitu perhatian yang tertuju kepada

objek yang terbatas. Perhatian terpencar yaitu perhatian yang tertuju kepada

bermacam-macam objek secara simultan atau ganti berganti dalam waktu yang

sangat dekat. Misalnya seorang sopir yang sedang mengemudi. Dilihat dari

sifatnya, perhatian dibedakan menjadi perhatian statis dan perhatian dinamis.

Perhatian statis yaitu apabila dalam waktu yang lama secara berturut- turut hanya

dapat melakukan suatu tugas dengan suatu perhatian. Sedangkan perhatian

dinamis yaitu apabila yang bersangkutan dapat memusatkan perhatiannya dengan

berubah-ubah atau berganti objek.

Suryabrata (2012: 14) mengelompokkan perhatian menjadi beberapa

macam, yaitu atas dasar intensitasnya, cara timbulnya, luasnya objek yang dikenai

perhatian.

13

Atas dasar intensitasnya, yaitu banyak sedikitnya kesadaran yang

menyertai sesuatu aktivitas atau pengalaman batin, maka dibedakan menjadi dua

yaitu perhatian intensif dan perhatian tidak intensif. Semakin banyak kesadaran

yang menyertai sesuatu aktivitas atau pengalaman batin berarti semakin intensif

perhatiannya. Selain itu, semakin intensif perhatian yang menyertai sesuatu

aktivitas akan semakin sukses aktivitas tersebut. Atas dasar cara timbulnya,

perhatian dibedakan menjadi dua yaitu perhatian spontan (perhatian tak disengaja)

dan perhatian sekehendak (perhatian disengaja). Perhatian spontan timbul begitu

saja, tanpa usaha dan tanpa disengaja. Sedangkan perhatian disengaja timbul

karena usaha, dengan kehendak. Atas dasar luasnya objek yang dikenai perhatian,

perhatian dibedakan menjadi dua yaitu perhatian terpencar (distributif) dan

perhatian terpusat (konsentratif). Perhatian terpencar suatu saat dapat tertuju

kepada bermacam-macam objek. Sedangkan perhatian terpusat pada suatu saat

hanya dapat tertuju kepada objek yang sangat terbatas.

Selain macam-macam perhatian diatas, Slameto (2010: 106-107),

menjelaskan sebagai berikut: (1). Perhatian seseorang tertuju atau diarahkan pada

hal-hal yang baru, hal-hal yang berlawanan dengan pengalaman yang baru saja

diperoleh atau dengan pengalaman yang didapat selama hidupnya. (2). Perhatian

seseorang tertuju dan tetap berada dan diarahkan atau tertuju pada hal-hal yang

dianggap rumit, selama kerumitan tersebut tidak melampaui batas kemampuan

orang tersebut. (3). Orang mengarahkan perhatiannya pada hal-hal yang

dikehendakinya, yaitu hal-hal yang sesuai dengan minat, pengalaman dan

kebutuhannya.

14

Perhatian yang diberikan orang tua kepada anaknya bisa bermacam-

macam bentuknya. Setiap orang tua juga memberikan perhatian dengan intensitas

yang berbeda dengan orang tua yang lain.

Menurut Abu Ahmadi dalam Lutfiatus (2012: 12-13) perhatian

dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu pembawaan, latihan dan kebiasaan,

kebutuhan, kewajiban, keadaan jasmani, suasana jiwa, suasana di sekitar, dan kuat

tidaknya perangsang dari objek itu sendiri.

1) Pembawaan

Adanya pembawaan tertentu yang berhubungan dengan objek yang

direaksi, maka timbul perhatian terhadap objek tertentu.

2) Latihan dan kebiasaan

Dari hasil latihan-latihan atau kebiasaan dapat menyebabkan mudah

timbulnya perhatian terhadap bidang tertentu walaupun tidak ada bakat

pembawaan tentang bidang tersebut.

3) Kebutuhan

Kebutuhan merupakan dorongan, sedangkan dorongan tersebut

mempunyai tujuan yang harus dicurahkan kepadanya. Adanya kebutuhan

tentang sesuatu memungkinkan timbulnya perhatian terhadap objek tersebut.

4) Kewajiban

Di dalam kewajiban terkandung tanggung jawab yang harus dipenuhi

oleh orang yang bersangkutan, ia menyadari atas kewajibannya itu. Dia tidak

akan bersikap masa bodoh, apa yang menjadi kewajibannya akan dijalankan

dengan penuh perhatian.

5) Keadaan jasmani

15

Sehat tidaknya jasmani sangat mempengaruhi perhatian kita terhadap

suatu objek.

6) Suasana jiwa

Keadaan batin, perasaan, fantasi dan pikiran sangat mempengaruhi

perhatin kita. Mungkin dapat mendorong dan sebaliknya dapat juga

menghambat.

7) Suasana di sekitar

Adanya macam-macam suasana di sekitar kita, seperti kegaduhan,

keributan, kekacauan, temperatur, sosial ekonomi, keindahan, dan sebagainya

dapat mempengaruhi perhatian.

8) Kuat tidaknya perangsang dari objek itu sendiri

Berapa kuatnya perangsang yang bersangkutan dengan objek perhatian

sangat mempengaruhi perhatian kita. Jika rangsangannya kuat, kemungkinan

perhatian terhadap objek tersebut besar pula. Sebaliknya jika rangsangannya

lemah, perhatian kita juga tidak begitu besar

2.1.2 Intensitas Perhatian Orang Tua

Menurut Sudjipto dalam slameto (2013: 61) menyatakan bahwa “keluarga

adalah lembaga pendidikan yang pertama dan utama. Keluarga yang sehat besar

artinya untuk pendidikan dalam ukuran kecil, tetapi bersifat menentukan untuk

pendidikan dalam ukuran besar yaitu pendidikan bangsa, negara dan dunia”.

Manusia hidup di lingkungan rumah yaitu keluarga, yang terdiri dari ayah, ibu,

dan anak-anak mereka. Ayah dan ibu itulah yang disebut orang tua. Orang tua

memiliki peranan yang sangat penting dalam mendidik anak-anaknya, peran ini

16

tidak bisa digantikan oleh guru di sekolah. Orang tua merupakan pendidik yang

pertama dan paling utama, sedangkan guru di sekolah hanya merupakan pendidik

setelah orang tua.

Pengertian orang tua menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (2005: 802)

adalah “ayah ibu kandung, orang yang dianggap tua, orang yang dihormati”, dari

pengertian tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa pengertian orang tua adalah

ayah dan ibu dari anak (jika anak itu tinggal bersama ayah dan ibu) atau orang lain

yang bertanggung jawab atas pendidikan anak tersebut, wali siswa atau orang tua

asuh atau jika anak tersebut tinggal bersama wali. Orang tua dapat diartikan

sebagai ayah-ibu, yang mendidik anak menjadi manusia yang bermanfaat bagi

keluarga, masyarakat, dan warga negara yang baik.

Orang tua yang dimaksudkan dalam penelitian ini adalah, ayah dan ibu

kandung atau ayah dan ibu angkat atau ayah dan ibu tiri, wali siswa atau orang tua

asuh dimana anak tinggal bersama dan dibiayai.

Bagus Santoso dalam Lutfiatus (2012: 17) mengemukakan pendapatnya

tentang perhatian orang tua, yaitu pemusatan kesadaran jiwa berupa tenaga,

pikiran dan perasaan, dari orang tua kepada anaknya, ditransformasikan dalam

berbagai cara untuk memberikan motivasi atau dorongan positif terhadap anaknya

dalam usaha mencapai prestasi belajar yang optimal. Dari uraian-uraian tersebut

dapat disimpulkan pengertian perhatian orang tua adalah suatu kesadaran orang

tua dalam mendidik, membimbing, dan merawat anak-anaknya (baik berbentuk

tindakan maupun ucapan) dengan penuh rasa kasih sayang agar anak-anak dapat

meraih cita-cita dan hidup mandiri.

17

Pada hakikatnya setiap orang tua selalu mengharapkan anaknya memiliki

kehidupan yang lebih baik dari orang tuanya, berguna bagi Nusa, Bangsa, dan

Agama. Untuk mewujudkan keberhasilan anak yang sesuai dengan keinginan,

faktor orang tua sangat besar pengaruhnya. Salah satu peranan orang tua terhadap

keberhasilan pendidikan anaknya adalah dengan memberikan perhatian, terutama

perhatian pada kegiatan belajar anaknya. Salah satu faktor dari orang tua yang

mempengaruhi keberhasilan belajar anak adalah perhatian. Perhatian orang tua

memiliki pengaruh psikologis yang besar terhadap kegiatan belajar anak. Dengan

adanya perhatian orang tua, anak akan lebih giat dan lebih bersemangat dalam

belajarnya karena ia tahu bahwa bukan dirinya sendiri yang berkeinginan untuk

maju tetapi orang tuanya pun demikian.

Berdasarkan materi perhatian yang dipaparkan diatas, dapat disimpulkan

bahwa intensitas perhatian orang tua adalah tingkat keseringan perhatian orang tua

yang ditujukan pada kegiatan belajar anak, memberikan bimbingan belajar,

memperhatikan dan memenuhi kebutuhan alat-alat penunjang pembelajaran,

memberikan dorongan untuk belajar memberikan pengawasan, pengarah, dan lain

sebagainya supaya siswa dapat melaksanakan tanggung jawab belajarnya dengan

baik.

Perhatian orang tua, terutama dalam hal pendidikan anak sangat

diperlukan. Terlebih lagi yang harus difokuskan adalah perhatian orang tua

terhadap kegiatan belajar yang dilakukan anak sehari-hari. Berdasarkan pendapat

M. Dalyono (2009: 59) dan Slameto (2013: 61) tentang perhatian orang tua yang

mempengaruhi keberhasilan belajar anak yang telah diungkapkan pada

18

pendahuluan, maka dirumuskan bentuk perhatian orang tua terhadap kegiatan

belajar anak dapat berupa pemberian bimbingan dan nasihat, pengawasan

terhadap belajar anak, pemberian penghargaan dan hukuman, pemenuhan

kebutuhan belajar, menciptakan suasana belajar yang tenang dan tenteram,

memperhatikan kesehatan anak, memberikan petunjuk praktis, mengenai (cara

belajar, cara mengatur waktu, disiplin belajar, konsentrasi dan persiapan

menghadapi ujian).

1) Pemberian bimbingan dan nasihat

Bimbingan belajar terhadap anak berarti pemberian bantuan kepada anak

dalam membuat pilihan-pilihan secara bijaksana dan dalam penyesuaian diri

terhadap tuntutan-tuntutan hidup, agar anak lebih terarah dan bertanggung jawab.

Anak membutuhkan bimbingan dalam belajar, anak tidak mungkin tumbuh sendiri

dengan segala kekurangan dan kelebihanya. Seorang anak mudah sekali putus asa

karena masih labil, untuk itu orang tua perlu memberikan bimbingan pada anak

selama ia belajar.

Selain memberikan bimbingan, bentuk lain dari perhatian orang tua adalah

memberikan nasihat kepada anak. Menasehati berarti memberikan saran-saran

kepada anak untuk memecahkan masalah, berdasarkan pengetahuan, pengalaman,

dan akal sehat. Dengan memberikan nasihat kepada anak orang tua dapat

mengetahui kesulitan-kesulitan yang di alami anak dalam belajar.

2) Pengawasan terhadap belajar

Orang tua perlu mengawasi pendidikan anak-anaknya, sebab tanpa adanya

pengawasan yang komitmen dari orang tua besar kemungkinan pendidikan anak

19

tidak akan berjalan lancar. Pengawasan orang tua tersebut berarti mengontrol atau

mengawasi semua kegiatan atau aktivitas yang dilakukan oleh anak baik secara

langsung maupun tidak langsung. Pengawasan orang tua bukanlah berarti

pengekangan terhadap kebebasan anak untuk berkreasi tetapi lebih ditekankan

pada pengawasan kewajiban anak yang bebas dan bertanggung jawab.

Pengawasan orang tua terhadap anaknya biasanya lebih diutamakan dalam

masalah belajar, dengan cara ini orang tua akan mengetahui kesulitan apa yang

dialami anak, kemunduran atau kemajuan belajar anak, apa saja yang dibutuhkan

anak sehubungan dengan aktifitas belajarnya, dan lain-lain. Dengan demikian

anak akan terpacu untuk belajar sehingga prestasi belajarnya akan meningkat.

3) Pemberian penghargaan dan hukuman

Yang perlu diperhatikan orang tua yaitu memberikan pujian dan penghargaan

dari kemampuan atau prestasi yang diperoleh anak. Pujian dimaksudkan untuk

menunjukkan bahwa orang tua menilai dan menghargai usaha yang telah

dilakukan oleh anaknya. Sedangkan hadiah dimaksudkan untuk memberikan

motivasi pada anak, untuk membahagiakan, untuk menambah kepercayaan diri

pada anak, dan untuk mempererat hubungan dengan anak, serta untuk mendorong

semangat belajar anak.

Namun, kadang kala orang tua juga dapat menggunakan hukuman. Hukuman

diberikan jika anak melakukan sesuatu yang buruk, misalnya ketika anak malas

belajar atau malas masuk sekolah. Tujuan diberikan hukuman adalah untuk

menghentikan tingkah laku yang kurang baik. Hukuman yang diberikan harus

wajar, logis, objektif, dan tidak membebani mental anak, serta harus sebanding

antara kesalahan yang diperbuat dengan hukuman yang diberikan.

20

4) Pemenuhan kebutuhan belajar

Menurut M. Dalyono (2005: 58) dalam Adisti (2014: 13) “faktor keadaan

rumah juga mempengaruhi keberhasilan belajar”. Dalyono juga menjelaskan

“besar kecilnya tempat tinggal, ada atau tidak adanya peralatan/ media belajar

seperti papan tulis, gambar, peta, ada atau tidak adanya kamar atau meja belajar,

dan sebagainya, semuanya itu juga turut menentukan keberhasilan belajar

seseorang”.

Kebutuhan belajar adalah segala alat dan sarana yang diperlukan untuk

menunjang kebutuhan belajar anak. Tersedianya fasilitas dan kebutuhan belajar

yang memadahi akan berdampak positif dalam aktivitas belajar anak. Anak-anak

yang tidak terpenuhi kebutuhan belajarnya seringkali tidak memiliki semangat

belajar. Lain halnya jika segala kebutuhan belajarnya tercukupi, maka anak akan

lebih bersemangat dan termotivasi dalam belajar. Dengan demikian sudah

sepatutnya bagi para orang tua untuk memperhatikan dan berusaha memenuhi

kebutuhan belajar anak.

5) Menciptakan suasana belajar yang tenang dan tentram

Suasana rumah yang gaduh dan ramai tidak akan memberi ketenangan

kepada anak yang sedang belajar. Rumah yang bising dengan suara radio, tape

recorder, TV, suara penghuni rumah yang ribut, maupun suara pertengkaran orang

tua pada waktu belajar, dapat mengganggu konsentrasi belajar anak (Slameto,

2013: 63). Suasana rumah yang tenang dan tentram akan membuat anak merasa

betah dan dapat berkonsentrasi dalam belajar.

6) Memperhatikan kesehatan

21

Orang tua harus memperhatikan makanan yang dikonsumsi anak, gizi

makanan, istirahat, pemeliharaan kesehatan badan. Serta segera memeriksakan

anak ke dokter atau puskesmas jika terjadi gangguan kesehatan.

7) Memberikan petunjuk-petunjuk praktis, mengenai: cara belajar, cara

mengatur waktu, disiplin belajar, konsentrasi dan persiapan menghadapi

ujian.

Berdasarkan pemaparan materi di atas, menurut I Wayan (2013) dimensi

intensitas perhatian orang tua ada dua jenis, yaitu: bimbingan orang tua,

penyediaan fasilitas dan sarana belajar.

Dimensi tersebut kemudian dikembangkan menjadi beberapa indikator,

antara lain:

1) Pemberian bimbingan dan nasehat.

2) Tanggung jawab akan belajar anak.

3) Pemberian Perhatian.

4) Memberikan pertolonggan dan bantuan.

5) Membantu mengatur kesulitan konsentrasi belajar anak.

6) Menjaga kesehatan anak.

7) Pemberian penghargaan dan hukuman.

8) Penyediaan kebutuhan sekolah anak.

9) Penyediaan alat-alat belajar dan sarana belajar di rumah.

2.1.3 Tanggung Jawab Belajar Siswa

Tanggung jawab dapat diartikan sebagai konsekuensi yang harus diterima

dan dilaksanakan terhadap apa yang sudah dilakukan. Anton Adi Wiyoto dalam

22

Saleh (2014: 4) menyatakan bahwa “Tanggung jawab adalah mengambil

keputusan yang patut dan efektif”. Sedangkan menurut Pam Schiller & Tamera

Bryant (dalam Astuti, 2005: 19) “Tanggung jawab adalah perilaku yang

menentukan bagaimana kita bereaksi terhadap situasi setiap hari, yang

memerlukan beberapa jenis keputusan yang bersifat moral”. Lain halnya pendapat

Wuryanano (2007) motivator bahwa “tanggung jawab adalah siap menerima

kewajiban atau tugas”, maksudnya masih banyak orang yang merasa sulit,

keberatan, bahkan tidak sanggup jika diberikan tanggung jawab. Masih banyak

yang mengelak untuk bertanggung jawab, karena jauh lebih mudah untuk

“menghindari” daripada “menerima” tanggung jawab.

Berdasarkan penjelasan para ahli dapat disimpulkan bahwa tanggung

jawab adalah perilaku yang menentukan bagaimana kita bereaksi terhadap situasi

dan kesediaan wajib menanggung segala sesuatu atas perilaku atau perbuatannya.

Rasa tanggung jawab tidak dapat muncul secara otomatis tetapi perlu dilakukan

penanaman dan pembinaan tanggung jawab sejak dini.

Slameto (2013: 2) menyatakan bahwa “belajar ialah suatu proses usaha

yang dilakukan seseorang untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang

baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi

dengan lingkungannya”. Sedangkan menurut Rifa’i dan Anni (2011: 82) “belajar

mencakup segala sesuatu yang dipikirkan dan dikerjakan oleh seseorang. Belajar

memegang peranan penting dalam perkembangan, kebiasaan, sikap, keyakinan,

tujuan, kepribadian, dan bahkan persepsi seseorang”. Kemudian Gagne 1989

dalam Susanto (2013: 1) menyatakan bahwa “belajar didefinisikan sebagai proses

di mana suatu organisme berubah perilakunya sebagai akibat pengalaman”.

23

Pada dasarnya, pengertian belajar terletak pada perubahan perilaku.

Sebagaimana Slavin dalam Rifai dan Anni (2011: 82) menjelaskan bahwa “belajar

merupakan perubahan individu yang disebabkan oleh pengalaman. Pengalaman

ini terjadi melalui interaksi antar individu dengan lingkungannya”. Cronbach

(1954: 47) dalam Suryabrata (2012: 231) menyatakan bahwa “Learning is shown

by a change in behavior as a result of experience”. Jadi menurut Cronbach belajar

yang sebaik-baiknya adalah dengan mempergunakan pancainderanya.

Beberapa pendapat para ahli di atas, dapat disimpulkan bahwa belajar

adalah suatu proses usaha yang dilakukan seseorang untuk memperoleh suatu

perubahan tingkah laku, dengan serangkaian kegiatan menggunakan semua alat

inderanya terhadap objek belajar dan lingkungan sebagai hasil pengalamannya

sendiri dalam berinteraksi dengan lingkungannya.

Tugas seorang siswa adalah belajar. Belajar sangatlah penting dalam

meningkatkan dan mengasah potensi yang dimiliki agar bermanfaat bagi dirinya

sendiri, masyarakat, bangsa dan negara. Salah satu sikap siswa agar menjadi

disiplin di sekolah, di rumah dan di lingkungan sekitar yaitu dengan bertanggung

jawab terhadap belajar.

Rasa tanggung jawab tidak muncul secara otomatis pada diri seseorang

karena itu, penanaman dan pembinaan tanggung jawab pada anak hendaknya

dilakukan sejak dini agar sikap dan tanggung jawab ini bisa muncul pada diri

anak. “Anak yang diberi tugas tertentu akan berkembang rasa tanggung

jawabnya” (Benyamin Spock, 1991 dalam Astuti, 2005: 13). Seseorang yang

memiliki rasa tanggung jawab akan dapat meningkatkan perkembangan

24

potensinya melalui belajar sesuai dengan keinginan dirinya sendiri maupun

lingkungan sekitar. Orientasi belajar anak yang sesungguhnya adalah

mengembangkan rasa tanggung jawab belajar.

A’an Aisyah (2014: 46) dalam jurnalnya menyebutkan “tanggung jawab

merupakan atribut psikologi yang tidak dapat dilihat namun bentuk/ wujudnya

dapat dimanifestasikan dalam bentuk/ tingkah laku dan kebiasaan”. Sedangkan

Supriyanti dalam A’an Aisyah (2014: 45) menjelaskan “tanggung jawab

merupakan kebiasaan seseorang untuk menggunakan segala sesuatu atas akibat/

perilaku yang dilakukan”.

Berdasarkan kajian diatas dapat disimpulkan bahwa tanggung jawab

belajar siswa adalah anak berusaha mengembangkan diri melalui pendidikan di

sekolah untuk mencapai perubahan pengetahuan, pemahaman, ketrampilan, sikap,

nilai yang bersifat menetap dan kesediaanya menanggung segala sesuatu yang

diakibatkan dari kegiatan belajar.

Ciri-ciri tanggung jawab belajar menurut Wulandari (2013: 2) dalam Dinia

(2014: 25-26) adalah sebagai berikut: siswa akan senantiasa mengerjakan tugas-

tugas yang diberikan oleh gurunya sampai tuntas baik itu tugas yang diberikan di

sekolah maupun tugas yang harus mereka kerjakan di rumah, siswa selalu

berusaha menghasilkan sesuatu tanpa rasa lelah dan putus asa, siswa selalu

berpikiran positif disetiap kesempatan dan dalam situasi apapun, siswa tidak

pernah menyalahkan orang lain atas kesalahan yang telah diperbuatnya

Adiwiyoto (2001: 89) dalam Astuti (2005: 27) menjelaskan bahwa seorang

siswa memiliki ciri-ciri tanggung jawab yang dapat ditunjukkan melalui beberapa

25

hal, yakni sebagai berikut: (1). Siswa melakukan tugas rutin tanpa harus diberi

tahu. Mengerjakan tugas rutin yang dilaksanakan oleh siswa atas keinginan

sendiri merupakan salah satu bentuk perilaku tanggung jawab yang dimiliki oleh

siswa. Dengan melaksanakan tugas dari keinginan sendiri menggambarkan bahwa

perilaku siswa menunjukkan rasa tanggung jawab yang tulus. (2). Siswa dapat

menjelaskan apa yang dilakukannya. Pekerjaan yang dilaksanakan dengan mampu

mencapai target merupakan bentuk pekerjaan yang tidak sia-sia, artinya bahwa

siswa memiliki tujuan dari apa yang dikerjakan berdasarkan konsep yang ada. (3).

Siswa tidak menyalahkan orang lain yang berlebihan. Kegagalan ataupun hasil

pekerjaan yang belum mencapai tujuan dengan maksimal mampu dipertanggung

jawabkan oleh siswa tanpa mencari celah ataupun kekurangan dari orang lain di

sekitar siswa. (4). Siswa mampu menentukan pilihan dari beberapa alternatif.

Bentuk perilaku tanggung jawab siswa dapat ditunjukkan melalui kemampuan

siswa dalam menentukan pilihannya dengan mempertimbang-kan alternatif yang

dirasa tepat. (5). Siswa bisa bermain atau bekerja sendiri dengan senang hati.

Pekerjaan yang dilaksanakan oleh siswa dengan senang hati akan menunjukkan

hasil yang lebih baik dari segi fisik maupun psikis. Hal ini berarti bahwa hasil

pekerjaan yang dapat dilihat berdasarkan fisik lebih baik dan psikis siswa tampak

lebih senang. (6). Siswa bisa membuat keputusan yang berbeda dari keputusan

orang lain dalam kelompoknya. Dalam kegiatan kelompok, siswa yang memiliki

perilaku tanggung jawab akan lebih percaya diri dengan kreativitas yang dimiliki

dalam kegiatan kelompok. (7). Siswa mempunyai beberapa saran atau minat yang

ia tekuni. Perilaku tanggung jawab siswa dapat dilihat melalui bentuk saran dan

26

minat dalam menyelesaikan suatu pekerjaan. Siswa dengan perilaku tanggung

jawab yang lebih besar akan mampu memiliki minat yang lebih dalam

melaksanakan pekerjaan/ tugas. (8). Siswa menghormati dan menghargai aturan.

Aturan yang dibuat bukan untuk dilanggar, merupakan salah satu bentuk ataupun

prinsip yang dimiliki oleh siswa yang bertanggung jawab. (9). Siswa dapat

berkonsentrasi pada tugas-tugas yang rumit. Sesulit apapun tugas yang dihadapi

oleh siswa, dengan perilaku tanggung jawab maka pekerjaan itu akan tetap

dilaksanakan dengan penuh kesadaran. (10). Siswa mengerjakan apa yang

dikatakannya akan dilakukan. Ide ataupun kreativitas yang telah diniatkan maka

pasti akan tetap dilaksanakan oleh siswa yang memiliki perilaku tanggung jawab

sebab siswa yang memiliki perilaku tanggung jawab lebih memiliki komitmen

yang tinggi. (11). Siswa mengakui kesalahan tanpa mengajukan alasan yang

dibuat-buat. Setiap kegagalan membutuhkan pengakuan dari orang yang berbuat.

Namun hal ini tentunya berbeda dengan orang yang memiliki rasa tanggung jawab

yang besar. Perilaku tanggung jawab akan berterus terang dengan resiko

pekerjaan yang telah dilakukannya.

Dinia (2014: 31) menyatakan bahwa “dinamika tanggung jawab belajar,

berarti perubahan siswa yang sebelumnya kurang bertanggung jawab terhadap

belajar berubah menjadi adanya peningkatan dalam tanggung jawab belajar

seorang siswa.”

Menurut Adiwiyoto (2001: 89) dalam Astuti (2005: 27), indikator dari

sikap tanggung jawab belajar antara lain:

(1) Melakukan tugas belajar dengan rutin

27

Belajar adalah suatu kewajiban dan tanggung jawab sebagai seorang siswa

yang hasilnya akan diraih dimasa mendatang. Belajar tidak perlu memakan waktu

lama asal dilakukan secara rutin setiap hari minimal satu jam, harus bisa membagi

waktu dengan baik, memanajemen tugas dengan efisien, dan mempunyai inisiatif

untuk belajar. Belajar secara rutin adalah cerminan siswa yang mempunyai

kesadaran diri akan tanggung jawabnya.

(2) Dapat menjelaskan alasan atas belajar yang dilakukannya

Siswa yang bertanggung jawab akan dapat menjelaskan alasan mengapa ia

belajar dan untuk tujuan apa ia belajar.

(3) Tidak menyalahkan orang lain yang berlebihan dalam belajar

Siswa yang baik adalah tidak lempar batu sembunyi tangan. Kita yang

berbuat, maka kita yang harus mempertanggung jawabkannya. Selain tidak

menyalahkan orang lain dan keadaan, tanggung jawab bisa digambarkan dengan

mengakui kesalahan yang telah diperbuat.

(4) Mampu menentukan pilihan dari kegiatan belajar

Siswa dalam hal belajar harus mampu menentukan pilihan-pilihan alternatif

dalam kegiatan belajar dimana siswa tersebut nantinya akan bisa menggunakan

waktu sebaik mungkin sehingga tidak terbuang sia-sia.

(5) Melakukan tugas sendiri dengan senang hati

Melakukan tugas sendiri dengan senang hati dapat digambarkan dengan

mengerjakan tugas tanpa merasa terbebani dan tidak tergantung pada orang lain

(mandiri) dalam belajar dengan berusaha semaksimal mungkin. Sesuatu yang

dikerjakan dengan senang hati akan membuahkan hasil yang baik.

28

(6) Bisa membuat keputusan yang berbeda dari keputusan orang lain dalam

kelompoknya

Hal ini bisa digambarkan dengan kreatif dalam berpendapat, mampu

mengambil keputusan dengan baik, dan bersedia menanggung segala resiko dari

keputusan yang telah diambil.

(7) Mempunyai minat yang kuat untuk menekuni belajar

Minat yang kuat untuk menekuni belajar yaitu adanya keinginan dan

kemauan yang disertai perhatian dan keaktifan siswa untuk melahirkan rasa

senang dalam belajarnya. Minat yang kuat akan menimbulkan usaha yang gigih

serius dan tidak mudah putus asa dalam menghadapi tantangan.

(8) Menghormati dan menghargai aturan

Menghormati dan menghargai aturan sekolah merupakan kewajiban dan hal

yang utama sebagai seorang pelajar dimana kita hatus selalu menaati aturan

tersebut seperti memakai seragam lengkap, datang ke sekolah tepat waktu,

menghormati peraturan-peraturan yang dibuat oleh sekolah, dan ikut

berpartisipasi dalam kebersihan lingkungan sekolah.

(9) Dapat berkonsentrasi pada belajar yang rumit

Berkonsentrasi dalam belajar yaitu memusatkan pikiran terhadap pelajaran

dengan mengesampingkan semua hal lainnya yang tidak ada hubungannya dengan

pelajaran.

(10) Memiliki rasa bertanggung jawab erat kaitannya dengan prestasi di sekolah

Siswa yang bertanggung jawab dengan prestasi di sekolah dapat

digambarkan dengan sikap melakukan apa yang telah direncanakan dalam belajar,

mempunyai kesadaran akan tanggung jawabnya, dan suka rela dalam melakukan

sesuatu.

29

2.1.4 Pengaruh Intensitas Perhatian Orang Tua terhadap Tanggung Jawab

Belajar Siswa

Salah satu faktor eksternal yang ikut berperan dalam keberhasilan siswa

dalam menguasai pelajaran adalah faktor orang tua. Sebagaimana disampaikan

oleh M. Dalyono (2005: 59) dalam Adisti (2014: 11) bahwa “faktor orang tua

sangat besar pengaruhnya terhadap keberhasilan anak dalam belajar”. Sebagai

pembimbing dalam keluarga, orang tua sangat berperan dalam meletakkan dasar-

dasar perilaku bagi siswa. Sikap, perilaku, dan kebiasaan orang tua selalu dilihat,

dinilai, dan ditiru oleh siswa yang kemudian semua itu secara sadar atau tak sadar

diresapinya dan kemudian menjadi kebiasaan pula bagi siswa.

Pengenalan anak kepada kebudayaan, pendidikan, nilai dan norma-norma

kehidupan bermasyarakat dimulai dalam lingkungan keluarga. Peran orang tua

dalam membimbing anak dikatakan sebagai pendidik utama, termasuk

membimbing anak menghadapi dunia persekolahan. Begitu pula halnya dengan

tanggung jawab belajar siswa, intensitas perhatian yang diberikan orang tua

terhadap pendidikan siswa tentunya akan menanamkan tanggung jawab belajar

dalam diri siswa tersebut. Dengan bimbingan dan perhatian orang tua tersebut

anak secara berangsur-angsur dididik dan diarahkan, agar tumbuh rasa tanggung

jawab. Dalam mengajarkan anak bertanggung jawab, sikap orang tua sangat

berpengaruh terhadap perilaku anak dalam belajar. Menurut Slameto (2010: 64)

Anak belajar perlu dorongan dan pengertian orang tua, bila anak

sedang belajar jangan di ganggu dengan tugas-tugas di rumah.

Kadang-kadang anak mengalami lemah semangat, orang tuanya

wajib memberi pengertian dan dorongannya, membantu sedapat

mungkin kesulitan yang dialami anak di sekolah. Kalau perlu

menghubungi guru anaknya, untuk mengetahui perkembangannya.

30

Orang tua yang penuh perhatian tidak akan membiarkan anak untuk

mengerjakan sesuatu sendiri, melainkan orang tua harus menemani dan memberi

bimbingan sampai anak mencapai usia yang cukup untuk bertanggung jawab.

Perhatian orang tua ini diharapkan membuat anak menjadi rajin belajar dan dari

hasil belajarnya tersebut dapat memperoleh hasil belajar yang maksimal.

2.2 KAJIAN EMPIRIS

Penelitian mengenai perhatian orang tua dan tanggung jawab belajar

sebelumnya sudah beberapa kali dilakukan oleh para peneliti. Penelitian tersebut

antara lain dilakukan oleh: Nanda Pradhana (2012), Chatarina Puji Astuti (2005),

Dinia Ulfa (2014), Novi Pahyanti (2013), I Wayan Wiradana dan Ni Nengah

Madri Antari (2013), Susi Septiningsih, dkk. (2013), Siska Eko Mawarsih (2013),

A’an Aisyah, dkk (2014), Malik Amer Atta dan Asif Jamil (2012), dan Hafiz

Muhammad, dkk (2013).

Pertama, oleh Nanda Pradhana (2012), mahasiswa jurusan Pendidikan Guru

Sekolah Dasar Universitas Negeri Yogyakarta dengan judul “Pengaruh Intensitas

Perhatian Orang Tua Dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Pada

Siswa Kelas IV SD Se Gugus Ontoseno Bagelen Purworejo Tahun Ajaran

2011/2012”. Penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif

dan signifikan antara intensitas perhatian orang tua dan motivasi belajar terhadap

prestasi belajar pada siswa kelas IV SD se Gugus Ontoseno Bagelen Purworejo

Tahun Ajaran 2011/2012 dengan hasil analisis regresi sederhana X1 terhadap Y,

diketahui Fhitung 16,229 lebih besar dari Ftabel 3,96 (Fh > Ft) maka X1 terhadap Y

signifikan. Berdasarkan hasil analisis regrsi sederhana X2 terhadap Y, diketahui

Fhitung 10,936 lebih besar dari Ftabel 3,96 (Fh > Ft) maka X2 terhadap Y signifikan.

31

Berdasarkan hasil analisis regresi ganda X1 dan X2 terhadap Y, diketahui Fhitung

sebesar 11,289 lebih besar dari Ftabel 3,44 (Fh > Ft) maka koefesien korelasi

multipel antara X1 dan X2 terhadap Y signifikan.

Kedua, Chatarina Puji Astuti (2005), mahasiswa jurusan Pendidikan Guru

Sekolah Dasar Universitas Negeri Semarang dengan judul “Pengaruh Bimbingan

Belajar Orang Tua Terhadap Tanggung Jawab Belajar Anak Kelas IV SD

Pangudi Luhur Don Bosco Semarang Tahun Pelajaran 2003/2004”. Berdasarkan

hasil analisa data diperoleh kesimpulan sebagian besar siswa kelas empat SD Don

Bosco merasakan tingginya pengaruh bimbingan belajar orang tua mereka untuk

tanggung jawab belajar. Jumlah anak yang berpendapat demikian sebesar 32 anak

atau 71,11 % dari responden penelitian. Sedangkan tanggung jawab belajar juga

tinggi yaitu 31 anak atau sebesar 68,89 % responden penelitian. Bimbingan

belajar orang tua berpengaruh terhadap tanggung jawab belajar anak berdasarkan

hasil uji F dengan nilai Fhitung sebesar 45,891 (p < 0,05). Persamaan regresi yang

terbentuk adalah Y = 1,462 + 0,972X. Besarnya sumbangan pengaruh bimbingan

belajar orang tua terhadap tanggung jawab belajar anak adalah sebesar 0,516 atau

51,6 %.

Ketiga, Dinia Ulfa (2014), mahasiswa jurusan Bimbingan dan Konseling

Universitas Negeri Semarang dengan judul “Meningkatkan Tanggung Jawab

Belajar Dengan Layanan Konseling Individual Berbasis Self-Management Pada

Siswa Kelas XI Di SMK Negeri 1 Pemalang Tahun Pelajaran 2013/2014”.

Penelitian ini menunjukkan bahwa tanggung jawab belajar pada siswa kelas XI

SMK Negeri 1 Pemalang tahun pelajaran 2013/2014 dapat ditingkatkan melalui

32

layanan konseling individual berbasis self-management, dibuktikan dengan hasil

pre test, siswa termasuk dalam kriteria rendah dengan persentase rata-rata 50.35%.

Sedangkan hasil post test, kriteria tanggung jawab belajar pada siswa menjadi

tinggi dengan rata-rata sebesar 74.50%. Dari uji Wilcoxon diperoleh Zhitung sebesar

2.20 dan nilai Ztabel pada taraf signifikansi 5% dan N=6 yaitu 0.

Keempat, penelitian yang dilakukan oleh Novi Pahyanti (2013), mahasiswa

jurusan Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah Purworejo dengan

judul “Peningkatan Tanggung Jawab Siswa Melalui Model Snowball Throwing

Pada Siswa SMK YPP Purworejo Kelas X TM C Tahun Pelajaran 2012/ 2013”.

Penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Snowball

Throwing dapat meningkatkan tanggung jawab dan hasil belajar siswa.

Ditunjukkan dari rerata persentase tanggung jawab belajar siswa sebesar 74,6%

pada siklus I, meningkat menjadi 82,7% pada siklus II sehingga memenuhi

indikator keberhasilan yaitu sebesar 75%. Pada siklus I ketuntasan belajar siswa

diperoleh persentase sebesar 70,8% dengan rerata nilai 71,7 dan meningkat

menjadi rerata nilai 81,9 dengan persentase 77,1 % pada siklus II sehingga

indikator keberhasilan sebesar 70% tercapai.

Kelima, “Hubungan Antara Intensitas Perhatian Orang Tua Dan Minat

Belajar Siswa Terhadap Hasil Belajar Ipa Siswa Kelas IV SDN Kelurahan

Yangapi” penelitian yang dilaksankan oleh I Wayan Wiradana dan Ni Nengah

Madri Antari (2013) mahasiswa Universitas Pendidikan Ganesha Singaraja,

Indonesia. Hasil penelitian ini menunjukan adanya hubungan antara intensitas

perhatian orang tua terhadap hasil belajar yaitu thitung=6,445> ttabel = 1,664.

33

Hubungan minat belajar dan hasil belajar yaitu thitung = 14,238 > ttabel = 1664.

Hubungan secara bersama-sama antara intensitas perhatian orang tua dan minat

belajar terhadap hasil belajar IPA Fhitung=36,55 > Ftabel= 3,09, yang berarti ada

hubungan yang signifikan antara variable-variabel tersebut.

Keenam, Susi Septiningsih, dkk. (2013) mahasiswa PGSD Universitas

Sebelas Maret Surakarta, dengan judul “Pengaruh Perhatian Orang Tua dan

Intensitas Belajar Terhadap Hasil Belajar Pecahan Kelas III Sd se-Kecamatan

Padureso”, dengan kesimpulan hasil penelitian (1) Ada pengaruh perhatian orang

tua terhadap hasil belajar pecahan kelas III SD se-Kecamatan Padureso; (2) Ada

pengaruh intensitas belajar terhadap hasil belajar pecahan siswa kelas III SD se-

Kecamatan Padureso; (3) Ada interaksi pengaruh antara perhatian orang tua dan

intensitas belajar terhadap hasil belajar pecahan kelas III SD se-Kecamatan

Padureso.

Ketujuh, Siska Eko Mawarsih, (2013) dalam JUPE UNS, Vol. 1,No. 3, Hal

1 s/d 13 dengan judul “Pengaruh Perhatian Orang Tua dan Motivasi Belajar

terhadap Presatsi Belajar Siswa SMA Negeri Jumapolo”. Hasil analisis data

menunjukkan, (1) Terdapat pengaruh yang signifikan perhatian orang tua terhadap

prestasi belajar siswa SMA Negeri Jumapolo. (2) Terdapat pengaruh yang

signifikan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa SMA Negeri Jumapolo.

(3) Terdapat pengaruh perhatian orang tua dan motivasi belajar terhadap prestasi

belajar Siswa SMA Negeri Jumapolo.

Kedelapan, A’an Aisyah, dkk (2014). Indonesian Journal of Guidance and

Conseling 3 (3), Universitas Negeri Semarang, dengan judul “Meningkatkan

34

Tanggung Jawab Belajar Melalui Layanan Penguasaan Konten”. Hasil analisis

menunjukkan Ho penelitian ditolak dan Ha penelitian diterima.

Kesembilan, penelitian yag dilakukan oleh Malik Amer Atta dan Asif Jamil

(2012). Institute of Education and Research dari Gomal University, Pakistan

dengan judul “Effects Of Motivation And Parental Influence On The Educational

Attainments Of Students At Secondary Level”. Hasil penelitian menunjukkan

bahwa perhatian orang tua sangat penting dalam meningkatkan hasil pencapaian

pendidikan siswa.

Kesepuluh, Hafiz Muhammad, dkk (2013). International Journal of

Humanities and Social Science Vol. 3 No. 8 [Special Issue – April 2013]. G.C

University Faisalabad, Pakistan, dengan judul “Parental Involvement and

Academic Achievement; A Study on Secondary School Students of Lahore,

Pakistan”. Penelitian ini dilakukan dengan responden sebanyak 150 siswa kelas

IX, menggunakan alat pengumpulan data kuesioner. Setelah analisis data,

ditemukan bahwa ada hubugan yang signifikan antara keterlibatan orang tua

dengan tingkat prestasi akademik anak-anak.

Penelitian yang telah dilaksanakan di atas sebagai bahan pengembangan

bagi peneliti dalam melaksanakan penelitian. Penelitian yang akan dilaksanakan

bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh intensitas perhatian orang tua

terhadap tanggung jawab belajar siswa kelas V SD se-Gudep Ki Hajar Dewantara

Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo. Hasil penelitian ini diharapkan dapat

memberikan informasi tentang pengaruh intensitas perhatian orang tua terhadap

tanggung jawab belajar siswa.

35

2.3 KERANGKA BERPIKIR

Segala bentuk intensitas perhatian dari orang tua sangat dibutuhkan oleh

siswa, karena intensitas perhatian orang tua terhadap belajar siswa akan

mendorong siswa untuk bertanggung jawab dalam belajarnya dan mencapai

prestasi belajar yang baik. Bentuk intensitas perhatian orang tua tersebut dapat

berupa pemberian bimbingan dan nasihat, pengawasan terhadap kegiatan belajar

anak, pemberian penghargaan dan hukuman, pemenuhan fasilitas belajar,

menciptakan suasana tenang dan tenteram, memperhatikan kesehatan anak, dan

memberikan petunjuk praktis mengenai: cara belajar, cara mengatur waktu,

disiplin belajar, konsentrasi, dan persiapan menghadapi ujian.

Perhatian orang tua merupakan pemusatan atau konsentrasi orang tua

terhadap anaknya yang menyebabkan bertambahnya aktivitas orang tua yang

ditujukan kepada anak-anaknya terutama dalam pemenuhan kebutuhan baik

secara fisik maupun non fisik. Orang tua yang memberikan perhatiannya terhadap

segala kebutuhan anak baik secara fisik maupun psikis, maka anak akan merasa

diperhatikan dengan baik sehingga akan memotivasinya untuk terus berusaha

terhadap tanggung jawab belajar guna mencapai prestasi belajar yang optimal.

Dengan demikian perhatian orang tua sangat penting bagi keberhasilan

anak, dalam meningkatkan tanggung jawab belajarnya. Adapun kerangka

berpikirnya digambarkan sebagai berikut:

36

Bagan 2.1 Pola Kerangka Berpikir

Dari Bagan 2.1 pola kerangka berpikir tersebut terdapat dua variabel, yaitu:

1. Variabel Independen (Variabel Bebas)

Variabel independen adalah variabel yang mempengaruhi atau yang

menjadi sebab perubahannya atau timbulnya variabel terikat. Variabel independen

pada penelitian ini adalah intensitas perhatian orang tua (X).

2. Variabel Dependen (Variabel Terikat)

Variabel dependen adalah variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi

akibat karena adanya variabel bebas. Dalam hal ini yang menjadi variabel terikat

adalah tanggung jawab belajar siswa (Y).

Intensitas Perhatian Orang

Tua (X)

- pemberian bimbingan dan nasehat.

- tanggung jawab akan beajar anak.

- pemberian perhatian.

- memberikan pertolonggan dan

bantuan.

- membantu mengatur kesulitan

konsentrasi belajar anak.

- menjaga kesehatan anak.

- pemberian penghargaan dan

hukuman.

- penyediaan kebutuhan sekolah

anak.

- penyediaan alat-alat belajar dan

penyediaan sarana belajar di

rumah.

P

e

m

b

e

r

i

a

n

b

i

m

b

i

n

g

a

n

Tanggung Jawab

Belajar Siswa (Y)

- melakukan tugas belajar

dengan rutin.

- menjelaskan alasan atas

belajar.

- tidak menyalahkan orang lain.

- mampu menentukan pilihan

dari kegiatan belajar.

- melakukan tugas dengan

senang hati.

- bisa membuat keputusan.

- mempunyai minat belajar.

- menghormati dan menghargai

aturan.

- dapat berkonsentrasi.

- memiliki rasa bertanggung

jawab.

37

2.4 HIPOTESIS

Hipotesis dalam penelitian merupakan jawaban sementara terhadap

rumusan masalah penelitian, dimana rumusan masalah penelitian telah dinyatakan

dalam bentuk kalimat pertanyaan (Sugiyono 2014: 99).

Hipotesa dirumuskan, karena dapat memberikan pedoman dan pengarahan

pada penelitian dan pemecahan masalah. Hipotesis adalah dugaan, yang mungkin

benar atau mungkin juga salah. Ia akan ditolak jika faktanya menyangkal, jadi

hipotesanya salah atau palsu. Dan hipotesa akan diterima, jika fakta membuktikan

kebenarannya. Hipotesis biasanya minimal terdiri dari dua variabel. Dalam hal ini

peneliti menggunakan variabel bebas dan variabel terikat. Variabel bebasnya

adalah intensitas perhatian orang tua, sedangkan variabel terikatnya adalah

tanggung jawab belajar anak.

Itensitas perhatian orang tua dalam mendampingi di saat anak belajar sangat

dibutuhkan, terutama dalam hal tanggung jawab belajar anak. Intensitas perhatian

orang tua yang menunjang ini, antara lain: (1) bimbingan orang tua, (2)

penyediaan fasilitas dan sarana belajar.

Anak dikatakan bertanggung jawab dalam belajar jika: (1) melakukan tugas

belajar dengan rutin, (2) dapat menjelaskan alasan atas belajar yang dilakukannya,

(3) tidak menyalahkan orang lain yang berlebihan dalam belajar, (4) mampu

menentukan pilihan dari kegiatan belajar, (5) melakukan tugas sendiri dengan

senang hati, (6) bisa membuat keputusan yang berbeda dari keputusan orang lain

dalam kelompoknya, (7) mempunyai minat untuk menekuni belajar, (8)

menghormati dan menghargai aturan, (9) dapat berkonsentrasi pada belajar yang

38

rumit, dan (10) memiliki rasa bertanggung jawab erat kaitannya dengan prestasi di

sekolah.

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa intensitas perhatian dari orang

tua akan sangat penting dalam meningkatkan tanggung jawab belajar anak.

Berdasarkan analisis teoritik dapat dirumuskan hipotesa sebagai berikut :

1 H0 : Tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara intensitas perhatian orang

tua terhadap tanggung jawab belajar siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki

Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo.

Ha : Terdapat pengaruh yang signifikan antara intensitas perhatian orang tua

terhadap tanggung jawab belajar siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo.

2 Hipotesis Statistik

Ho : ρ = 0

Ha : ρ ≠ 0

39

BAB 3

METODE PENELITIAN

Metode penelitian merupakan hal yang sangat penting dalam suatu

penelitian. Hal ini dikarenakan di dalam metode penelitian dijelaskan mengenai

urutan penelitian yang akan dilakukan yaitu berhubungan dengan teknik dan

prosedur penelitian yang dipakai oleh peneliti. Tujuannya adalah agar dalam

melaksanakan kegiatan penelitian dapat berjalan dengan baik, terarah, dan

sistematis. Hal-hal yang berkaitan dengan metode yang digunakan pada penelitian

ini, antara lain: desain penelitian, populasi dan sampel, variabel penelitian, teknik

pengumpulan data, instrumen penelitian, dan metode analisis data.

3.1 Desain Penelitian

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode

penelitian survei deskriptif. Kerlinger (1996) dalam Riduwan (2013: 49)

menjelaskan bahwa “penelitian survei adalah penelitian yang dilakukan pada

populasi besar maupun kecil, tetapi data yang dipelajari adalah data dari sampel

yang diambil dari populasi tersebut, sehingga ditemukan kejadian-kejadian

relative, distribusi dan variabel sosiologis maupun psikologis”. Sugiono (2012:

86) dalam Fitri (2013: 61) menjelaskan bahwa “penelitian deskriptif adalah

penelitian yang dilakukan untuk mengetahui nilai variabel mandiri, baik satu

variabel atau lebih (independen) tanpa menghubungkan dengan variabel lain”.

Penelitian ini menggunakan survei deskriptif karena hasil survei yang telah

40

diperoleh kemudian dipaparkan sebagaimana mestinya dan untuk keperluan

analisisnya menggunakan analisis statistik deskriptif. Jenis penelitian yang

digunakan yaitu penelitian kuantitatif dimana data yang diperoleh dari sampel

populasi penelitian kemudian dianalisis sesuai dengan metode statistik yang

digunakan lalu diinterprestasikan. Adapun paradigma desain penelitian ini ialah

sebagai berikut:

Gambar 3.1 Desain penelitian

Dalam penelitian ini terdapat variabel bebas (X) yaitu intensitas perhatian

orang tua dan variabel terikatnya (Y) yaitu tanggung jawab belajar siswa. Peneliti

memilih tanggung jawab belajar siswa sebagai akibatnya dan intensitas perhatian

orang tua sebagai sebab yang dapat mempengaruhi tanggung jawab belajar siswa.

3.2 Populasi dan Sampel

Populasi dan sampel dalam penelitian ini yaitu sebagai berikut:

3.2.1 Populasi

Sugiyono dalam Riduwan (2013: 10) menyatakan bahwa “populasi adalah

wilayah generalisasi yang terdiri dari obyek atau subjek yang menjadi kuantitas

dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan

kemudian ditarik kesimpulannya”. Nawawi dalam Riduwan (2013: 10)

menyebutkan bahwa, “Populasi adalah totalitas semua nilai yang mungkin, baik

hasil menghitung ataupun pengukuran kuantitatif maupun kualitatif daripada

karakteristik tertentu mengenai sekumpulan objek yang lengkap”. Jadi, populasi

adalah keseluruhan subjek/ objek penelitian yang mempunyai kualitas dan

X Y

41

karakteristik tertentu yang ditetapkan peneliti untuk dipelajari kemudian ditarik

kesimpulannya untuk digeneralisasikan.

Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah siswa kelas V Sekolah

Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo berjumlah 119

siswa yang berasal dari 6 sekolah dasar. Berdasarkan data survei Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo tahun pelajaran 2014/ 2015, dengan

rincian sebagai berikut:

Tabel 3.2 Populasi Penelitian

No Nama Sekolah Jumlah Siswa Kelas V

1 SD N Lubang Lor 17

2 SD N Lubang Kidul 17

3 SD N Kunir 19

4 SD N Kedungagug 27

5 SD N Kedung Sari 23

6 SD N Rowodadi 16

Jumlah 119

Sumber data berdasarkan data survei di Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo tahun ajaran 2014/ 2015.

3.2.2 Sampel

Sampel adalah bagian dari populasi yang mempunyai ciri-ciri/ keadaan

tertentu yang diteliti (Riduwan 2013: 11). Teknik pengambilan sampling yang

digunakan dalam penelitian ini adalah teknik probability sampel bertipe simple

random sampling, yakni peneliti akan mengambil sampel dari anggota populasi

dengan acak tanpa memperhatikan strata (tingkatan) dalam populasi tersebut.

Penentuan jumlah sampel menggunakan tabel Isaac dan Michael dengan

taraf kesalahan 5%, menghasilkan jumlah sampel sebanyak 89 dari jumlah

42

populasi 119. Dalam penelitian ini, sampel yang diambil berupa sampel proporsi

karena populasi di setiap sekolah berbeda. Menurut Arikunto (2013: 182) bahwa

“ada kalanya banyaknya subjek yang terdapat pada setiap strata atau setiap

wilayah tidak sama”.

Pengambilan sampel menggunakan rumus proporsional random sampling

menurut Sugiyono (1999: 67) yang dikutip oleh Riduwan (2013: 66) yaitu:

Keterangan : ni = jumlah sampel menurut stratum

n = jumlah sampel seluruhnya

Ni = jumlah populasi menurut stratum

N = jumlah populasi seluruhnya

Berdasarkan rumus di atas, maka dapat ditentukan jumlah sampel

penelitian seperti pada tabel di bawah ini.

Tabel 3.3 Penentuan Jumlah Sampel

No Nama Sekolah Jumlah Populasi Jumlah Sampel

1 SD N Lubang Lor 17 siswa 17/119 x 89 = 13

2 SD N Lubang Kidul 17 siswa 17/119 x 89 = 13

3 SD N Kunir 19 siswa 19/119 x 89 = 14

4 SD N Kedungagug 27 siswa 27/119 x 89 = 20

5 SD N Kedung Sari 23 siswa 23/119 x 89 = 17

6 SD N Rowodadi 16 siswa 16/119 x 89 = 12

Jumlah 119 siswa 89 siswa

Berdasarkan pengolahan data pada tabel 3.3, maka dapat ditentukan

sampel penelitian untuk kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar Dewantara

Kecamatan Butuh sebanyak 89 siswa.

43

3.3 Variabel Penelitian

Adapun jenis variabel yang menjadi fokus tindakan pada penelitian antara

lain variabel bebas dan variabel terikat. Penjelasan selengkapnya sebagai berikut.

3.3.1 Variabel bebas

Variabel bebas merupakan variabel yang mempengaruhi atau yang

menjadi perubahannya atau timbulnya variabel terikat (Sugiyono 2014: 64).

Variabel bebas dalam penelitian ini yaitu intensitas perhatian orang tua.

3.3.2 Variabel terikat

Variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi

akibat karena adanya variabel bebas (Sugiyono 2014: 64). Variabel terikat dalam

penelitian ini yaitu tanggung jawab belajar siswa.

3.4 Definisi Operasional

Pada penelitian ini, variabel-variabel yang diteliti yaitu intensitas perhatian

orang tua (X) dan tanggung jawab belajar siswa (Y). Variabel-variabel tersebut

didefinisikan secara operasional sebagai berikut:

3.4.1 Intensitas Perhatian Orang Tua (X)

Intensitas perhatian orang tua adalah tingkat keseringan perhatian orang

tua yang ditujukan pada kegiatan belajar anak, memberikan bimbingan belajar,

memperhatikan dan memenuhi kebutuhan alat-alat penunjang pembelajaran,

memberikan dorongan untuk belajar memberikan pengawasan, pengarah, dan lain

sebagainya supaya siswa dapat melaksanakan tanggung jawab belajarnya dengan

baik.

44

3.4.2 Tanggung Jawab Belajar Siswa (Y)

Tanggung jawab belajar siswa adalah anak berusaha mengembangkan diri

melalui pendidikan di sekolah untuk mencapai perubahan pengetahuan,

pemahaman, ketrampilan, sikap, nilai yang bersifat menetap dan kesediaanya

menanggung segala sesuatu yang diakibatkan dari kegiatan belajar. Siswa

dikatakan bertanggung jawab jika: (1) melakukan tugas belajar dengan rutin, (2)

dapat menjelaskan alasan atas belajar yang dilakukannya, (3) tidak menyalahkan

orang lain yang berlebihan dalam belajar, (4) mampu menentukan pilihan dari

kegiatan belajar, (5) melakukan tugas sendiri dengan senang hati, (6) bisa

membuat keputusan yang berbeda dari keputusan orang lain dalam kelompoknya,

(7) mempunyai minat untuk menekuni belajar, (8) menghormati dan menghargai

aturan, (9) dapat berkonsentrasi pada belajar yang rumit, dan (10) memiliki rasa

bertanggung jawab erat kaitannya dengan prestasi di sekolah.

3.5 Teknik Pengumpulan Data

Pengumpulan data merupakan langkah penting dalam penelitian untuk

menguji hipotesis. Teknik pengumpulan data merupakan langkah yang paling

utama dalam penelitian (Sugiyono 2014: 308). Teknik pengumpulan data yang

digunakan dalam penelitian ini yaitu dokumentasi dan angket atau kuesioner.

Berikut penjelasan teknik-teknik pengumpulan data yang digunakan dalam

penelitian ini.

3.5.1 Dokumentasi

Riduwan (2013: 77) berpendapat bahwa “dokumentasi ditujukan untuk

memperoleh data langsung dari tempat penelitian, meliputi buku-buku yang

45

relevan, peraturan-peraturan, laporan kegiatan, foto-foto, film dokumenter dan

data yang relevan penelitian”. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan teknik

dokumentasi untuk mengumpulkan data siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki

Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo berupa nama lengkap siswa dan

pekerjaan orang tua siswa.

3.5.2 Angket

Sugiyono (2011: 142) mendefinisikan bahwa “angket atau kuesioner

adalah teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi

seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada responden untuk

dijawabnya”. Angket yang digunakan dalam penelitian ini berupa angket tertutup

yang disajikan dalam bentuk pernyataan. Responden diminta untuk memilih

kategori jawaban yang telah diatur oleh peneliti dengan memberikan tanda

centang (√) pada kolom yang tersedia. Dalam penelitian ini angket digunakan

untuk mendapatkan data tentang intensitas perhatian orang tua dan tanggung

jawab belajar siswa.

Alasan penulis menggunakan metode angket dengan pertimbangan sebagai

berikut: (1). Dengan angket dapat memperoleh data yang banyak dalam waktu

singkat, (2). Angket sangat mudah dalam pelaksanaannya, (3). Hemat dalam

waktu, tenaga, dan biaya, (4). Individu atau subyek tinggal memilih jawaban yang

tersedia, (5). Pengaruh subyektifitas dapat dihindarkan.

Dalam penelitian ini peneliti menggunakan jenis angket tertutup dengan

bentuk checklist. Peneliti menggunakan skala Likert dengan 4 alternatif pilihan

jawaban yaitu selalu, sering, kadang-kadang dan tidak pernah. “Skala Likert

46

digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang atau

sekelompok orang tentang fenomena sosial” (Sugiyono, 2014: 136).

3.6 Instrumen Penelitian

Menurut Sugiyono (2014: 148) menyatakan bahwa “instrumen penelitian

adalah suatu alat yang digunakan mengukur fenomena alam maupun sosial yang

diamati”. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berbentuk angket. Ada 2

angket yang digunakan dalam penelitian ini. Angket pertama digunakan untuk

mengukur variabel intensitas perhatian orang tua siswa dan angket kedua

digunakan untuk mengukur tanggung jawab belajar siswa kelas V. Jenis angket

yang digunakan dalam penelitian ini yaitu angket tertutup dengan skala likert 4.

Adapun cara penilaian terhadap angket dalam penelitian ini yaitu:

(1) Setiap pernyataan terdiri dari alternatif jawaban, yaitu: selalu, sering,

kadang-kadang, dan tidak pernah.

(2) Dalam menjawab pertanyaan, responden memilih salah satu alternatif

jawaban yang sesuai dengan cara memberi tanda checklist (√) pada kolom

jawaban yang dipilih.

(3) Apabila pernyataan positif, pedoman penskoran adalah sebagai berikut:

a) Jawaban “selalu” diberi skor 4

b) Jawaban “sering” diberi skor 3

c) Jawaban “kadang-kadang” diberi skor 2

d) Jawaban “tidak pernah” diberi skor 1

(4) Apabila pernyataan negatif, pedoman penskoran adalah sebagai berikut:

a) Jawaban “selalu” diberi skor 1

47

b) Jawaban “sering” diberi skor 2

c) Jawaban “kadang-kadang” diberi skor 3

d) Jawaban “tidak pernah” diberi skor 4

Ketentuan:

a) Dikatakan “selalu” apabila selalu melakukan sesuai pernyataan.

b) Dikatakan “sering” apabila sering melakukan pernyataan dan kadang-

kadang tidak melakukan.

c) Dikatakan “kadang-kadang” apabila kadang-kadang melakukan dan sering

tidak melakukan.

d) Dikatakan “ tidak pernah” apabila tidak pernah melakukan pernyataan.

Pembuatan angket terlebih dahulu dengan menentukan sub variabel

kemudian menjabarkan indikator-indikator dari masing-masing variabel.

Selanjutnya, menyusun kisi-kisi angket uji coba intensitas perhatian orang tua dan

tanggung jawab siswa. Kisi-kisi angket uji coba intensitas perhatian orang tua

pada lampiran 4 halaman 112, sedangkan kisi-kisi angket uji coba tanggung jawab

belajar siswa pada lampiran 6 halaman 119. Angket yang telah tersusun harus

dilakukan uji coba terlebih dahulu agar valid dan reliabel. Angket uji coba ini

diberikan kepada 30 siswa kelas V di luar sampel penelitian. Angket uji coba ada

pada lampiran 5 halaman 113 dan lampiran 7 halaman 122. Populasi siswa uji

coba angket diperoleh dari hasil pengurangan populasi siswa tiap sekolah dengan

sampel siswa tiap sekolah sehingga diperoleh populasi siswa uji coba yaitu 30

siswa. Rinciannya sebagai berikut.

48

Tabel 3.4 Populasi Uji Coba

No Nama Sekolah Populasi Siswa Uji Coba

1 SD N Lubang Lor 17-13 = 4

2 SD N Lubang Kidul 17-13 = 4

3 SD N Kunir 19-14 = 5

4 SD N Kedungagug 27-20 = 7

5 SD N Kedung Sari 23-17 = 6

6 SD N Rowodadi 16-12 = 4

Jumlah 30 siswa

Penentuan sampel uji coba juga menggunakan rumus proporsional

random sampling. Berikut perhitungan sampel uji coba angket sesuai dengan

rumus proporsional random sampling.

Tabel 3.5 Penarikan Sampel Siswa Uji Coba

No Nama Sekolah Populasi Siswa Uji

Coba

Sampel Siswa Uji

Coba

1 SD N Lubang Lor 4 4/30 x 30 = 4

2 SD N Lubang Kidul 4 4/30 x 30 = 4

3 SD N Kunir 5 5/30 x 30 = 5

4 SD N Kedungagug 7 7/30 x 30 = 7

5 SD N Kedung Sari 6 6/30 x 30 = 6

6 SD N Rowodadi 4 4/30 x 30 = 4

Jumlah 30 siswa 30 siswa

Instrumen berupa angket atau kuesioner yang telah dibuat perlu dilakukan

pengujian terhadap keterandalannya yakni melalui uji validitas dan reliabilitas

instrumen. Dalam hal ini Sugiyono (2014: 169) menyatakan bahwa “instrumen

yang baik harus valid dan reliabel”. Berikut langkah yang digunakan dalam

pengujian instrumen.

3.6.1 Uji Validitas Instrumen

Validitas merupakan suatu ukuran yang menunjukkan kesahihan atau

ketepatan suatu instrumen. Menurut Arikunto (1995: 63) dalam Priyatno (2013:

49

19), “validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat keandalan atau

kesahihan suat alat ukur”. Uji validitas digunakan untuk mengetahui valid

tidaknya angket atau kuesioner. Jenis validitas yang digunakan dalam penelitian

ini berupa validitas konstruk karena instrumennya berupa nontes.

Untuk melakukan uji validitas angket, maka angket harus diujicobakan

terlebih dahulu. Sebelum diuji cobakan, angket harus memenuhi validitas

konstruk terlebih dahulu. Sugiyono (2014: 170) menjelaskan bahwa instrumen

yang nontes digunakan untuk mengukur sikap cukup memenuhi validitas

konstruksi (construct) dan untuk menguji validitas konstruksi dapat digunakan

pendapat ahli. Ahli penelitian ini yaitu Dra. Sri Sami Asih, M.Kes dengan melihat

kesesuaian antara kisi-kisi, tujuan dan teori yang digunakan. Setelah angket

divalidasi kemudian dilakukan uji coba angket.

Data uji coba angket kemudian ditabulasikan untuk memperoleh skor guna

menghitung hasil uji coba ada pada lampiran 13 halaman 144. Dalam melakukan

perhitungan hasil uji coba angket, peneliti menggunakan program SPSS versi 20.

Langkah-langkah pengujian validitas angket menurut Priyatno (2010: 118-9) yaitu

klik Analyze – Correlate – Bivariate. Pada kotak Bivariate Correlations semua

variabel dimasukkan ke kotak Variables. Pada Correlations Coefisien pilih

Pearson dan pada Test of Significance pilih two-tailed dan centang Flat

Significance Correlations kemudian Ok.

Pengujian validitas angket uji coba dilakukan kepada 30 siswa kelas V

sehingga dapat diketahui, n=30 maka rtabel pada taraf kesalahan 0,05 sebesar 0,361.

Pengujian dilakukan dengan uji dua sisi (two tailed) dengan taraf kesalahan 0,05

50

dengan kriteria pengambilan keputusan yaitu jika rhitung ≥ rtabel (uji 2 sisi dengan

sig. 0,05), maka instrumen dinyatakan valid. Namun, jika rhitung ≤ rtabel (uji 2 sisi

dengan sig. 0,05), maka instrumen dinyatakan tidak valid (Prayitno 2010: 91).

Berdasarkan pengujian data dengan menggunakan SPSS versi 20 dari 70

soal uji coba intensitas perhatian orang tua diperoleh soal yang valid sebanyak 52

pernyataan yang valid yaitu item no. 1,2,3,4,6,7,9,10,11,12,13,14,15,16,18,20,21,

25,26,27,28,29,30,31,32,33,35,36,37,38,39,40,41,44,45,46,48,49,52,53,54,55,56,

58,59,61,63,65,66,67,68,69. Item pernyataan yang tidak valid ada 18 yaitu no.

5,8,17,19,22,23,24,34,42,43,47,50,51,57,60,62,64,70. Sedangkan dari 70 soal uji

coba tanggung jawab belajar siswa diperoleh soal yang valid sebanyak 48

pernyataan yang valid yaitu item no. 1,2,3,5,7,8,9,10,11,12,13,14,15,17,19,20,

21,22,23,24,26,29,32,33,34,37,40,42,43,46,47,48,49,50,51,52,53,54,55,57,58,59,

60,62,64,66,67,68. Item soal yang tidak valid sebanyak 22 yaitu no. 4,6,16,18,25,

27,28,30,31,35,36,38,39,41,44,45,56,61,63,65,69,70.

Berdasarkan perhitungan data dengan menggunakan program SPSS 20

diperoleh item yang valid untuk (X) sebanyak 52 butir soal dan yang tidak valid

sebanyak 18 butir soal. Serta untuk (Y) sebanyak 48 butir soal valid dan 22 butir

soal tidak valid. Item pernyataan yang telah valid kemudian diuji reliabilitasnya

agar dapat dijadikan sebagai instrumen penelitian yang memenuhi syarat validitas

dan reliabilitas instrumen.

3.6.2 Uji Reliabilitas Instrumen

Instrumen yang reliabel adalah instrumen yang bila digunakan beberapa

kali untuk mengukur objek yang sama, akan menghasilkan data yang sama

51

(Sugiyono 2014: 168). Artinya instrumen dikatakan reliabel apabila digunakan

berkali-kali untuk mengukur tetap menghasilkan data yang sama. Uji reliabel

digunakan untuk mengetahui keajegan alat ukur yang digunakan.

Perhitungan uji reliabilitas angket intensitas perhatian orang tua dan

taggung jawab belajar siswa menggunakan program SPSS versi 20. Pengujian

reliabilitas dilihat dari nilai pada tabel Reliability Statistics pada Cronbach’s

Alpha. Setelah dilakukan pengujian reliabilitas terhadap 52 item pernyataan

intensitas perhatian orang tua diperoleh nilai r hitung sebesar 0,936. Sedangkan

pengujian reliabilitas terhadap 48 pernyataan tanggung jawab belajar siswa

diperoleh nilai r hitung sebesar 0,944. Sehingga keduanya dapat dinyatakan

bahwa item pernyataan telah teruji reliabilitasnya. Dari ke-52 dan 48 item

pernyataan yang telah dinyatakan valid dan reliabel, dipilih masing-masing 30

item pernyataan yang digunakan sebagai alat pengumpul data. Pemilihan 30 item

pernyataan ini sesuai dengan penjelasannya Sugiono (2014: 195) yakni disarankan

empirik jumlah pernyataan yang memadai adalah antara 20 sampai dengan 30

pertanyaan. Oleh karena itu, peneliti mengambil 30 item pernyataan dari 52 dan

48 item pernyataan yang telah dinyatakan valid dan reliabel. 30 item pernyataan

intensitas perhatian orang tua yaitu nomor 1,13,15,16,18,20,21,25,27,31,33,35,

38,39,41,44,45,46,49,53,54,55,56,58,61,63,66,67,68,69. Sedangkan 30 item

pernyataan untuk tanggung jawab belajar siswa yaitu nomor 1,2,5,7,8,9,11,15,17,

19,21,24,26,29,32,34,37,40,42,43,49,50,51,57,59,60,62,66,67,68.

Berikut disajikan hasil uji reliabilitas intensitas perhatian orang tua dan

tanggung jawab belajar siswa berdasarkan perhitugan menggunakan SPSS versi

20 dalam tabel di bawah ini.

52

Tabel 3.6 Hasil Uji Reliabilitas

dengan n=30

Variabel Cronbach's Alpha N of Items

Intensitas Perhatian Orang Tua ,878 30

Tanggung Jawab Belajar Siswa ,913 30

Menurut Sekaran dalam Priyatno (2010: 98), “reliabilitas kurang dari 0,6

adalah kurang baik, sedangkan 0,7 dapat diterima dan di atas 0,8 adalah baik”.

Berdasarkan tabel 3.6 dan tabel 3.7 dapat diketahui bahwa nilai reliabilitas

keseluruhan dari instrumen yang diujikan (Alpha) sebesar 0,878 dan 0,913.

Apabila mengacu pada pendapat Sekaran, nilai 0,878 dan 0,913 berarti di atas 0,8

yang dapat dikategorikan ke dalam reliabilitas soal yang baik sehingga instrumen

soal tersebut sudah terbukti reliabel sehingga instrumen siap dijadikan angket

pada penelitian ini.

3.7 Analisa Data

Pada penelitian ini, analisis data yang digunakan yaitu analisis statistik

deskriptif, uji prasyarat analisis dan analisis akhir atau pengujian hipotesis.

Berikut uraian selengkapnya.

3.7.1 Analisis Statistik Deskriptif

Statistik deskriptif adalah statistik yang berfungsi untuk mendeskripsikan

atau memberi gambaran objek yang diteliti melalui data sampel atau populasi

sebagaimana adanya tanpa melakukan analisis dan membuat kesimpulan yang

berlaku untuk umum (Sugiyono 2014: 199). Analisis statistik deskriptif digunakan

untuk mengetahui gambaran umum mengenai variabel intensitas perhatian orang

tua dan tanggung jawab belajar siswa.

53

Perhitungan analisis deskriptif pemusatan data dibantu dengan program

SPSS versi 20. Langkah-langkah perhitungannya sebagai berikut: Klik Analyze –

Deskriptif Statistics – Frequencies. Pilih variabel itensitas perhatian orang tua/

tanggung jawab belajar siswa dan masukkan ke kotak Variable(s) untuk

dianalisis. Klik ikon Statistics, maka akan muncul kotak dialog Frequencies

Statistics. Aktifkan Checkbox untuk memunculkan item-item analisis yang

diinginkan. Peneliti mengaktifkan Mean, Median, Mode, Sum, Std. Deviation,

Variance, Range, Minimum, Maximum. Klik continue, lalu klik Ok untuk melihat

hasil analisis pada jendela output.

Persentase skor intensitas perhatian orang tua dan tanggung jawab belajar

siswa dapat dihitung menggunakan rumus berdasarkan penjelasan Riduwan

(2011: 89), sebagai berikut:

P = Sk x 100%

Sk

Keterangan:

P = persentase variabel

Sk = skor keseluruhan yang diperoleh

Sk = jumlah skor maksimal

Kriteria interpretasi skor variabel dapat diketahui menggunakan

penjelasannya Riduwan (2013: 89) yakni:

54

Tabel 3.7 Kriteria Interpretasi Skor

Persentase Kategori

81 % – 100 % Sangat kuat

61 % – 80 % Kuat

41 % – 60 % Cukup

21 % – 40 % Lemah

0 % – 20 % Sangat Lemah

3.7.2 Uji Prasyarat Analisis

Uji prasyarat analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji

normalitas dan uji linieritas. Berikut ini akan dijelaskan mengenai uji normalitas

dan linieritas.

3.7.2.1 Uji Normalitas

Uji normalitas bertujuan untuk memastikan bahwa data setiap variabel

yang dianalisis berdistribusi normal. Hal tersebut didasarkan pada asumsi bahwa

statistik parametris bekerja berdasarkan asumsi bahwa setiap variabel yang akan

dianalisis harus berdistribusi normal. Dalam penelitian ini uji normalitas

dilakukan dengan cara uji Liliefors karena data yang digunakan berupa data

interval. Peneliti menggunakan bantuan program SPSS versi 20 untuk menghitung

normalitas data. Langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut: klik Analyze –

Descriptive Statistics – Explore. Kemudian masukkan variabel itensitas perhatian

orang tua dan tanggung jawab belajar siswa ke kotak Dependent List. Klik Plots

dan beri tanda centang pada Normality plots with test – Continue – Ok (Priyatno

2010: 34). Hasil uji normalitas dengan uji Liliefors dapat dilihat pada output Test

of Normality pada Kolmogorov-Smirnov pada nilai sig. (signifikansi). Data

55

dinyatakan berdistribusi normal jika signifikansi lebih besar dari 0,05 (Priyatno

2010: 71).

3.7.2.2 Uji Linieritas

Uji linieritas digunakan untuk melihat garis regresi antara X (intensitas

perhatian orang tua) dan Y (tanggung jawab belajar siswa) membentuk garis linier

atau tidak (Sugiyono 2013: 265). Pengujian linearitas dilakukan menggunakan

bantuan program SPSS versi 20 dengan langkah-langkah menurut Priyatno (2010:

73-6) yaitu klik analyze- Compare means – means. Masukkan variabel intensitas

perhatian orang tua pada kotak dependent list dan variabel tanggung jawab belajar

siswa pada kotak independent list. Kemudian pilih kotak options, beri tanda

centang pada Test for linearity pilih continue lalu Ok. Dua variabel dikatakan

mempunyai hubungan linier, apabila nilai signifikansinya kurang dari 0,05

(Priyatno 2010: 73). Hasil uji linieritas dapat dilihat pada output ANOVA table

pada kolom sig. baris Linearity.

3.7.3 Analisis Akhir (pengujian hipotesis)

Analisis akhir dalam penelitian ini menggunakan analisis korelasi, analisis

regresi sederhana dan koefisien determinasi. Berikut penjelasan selengkapnya.

3.7.3.1 Analisis Korelasi

Menurut Sujarweni (2014: 127), Analisis korelasi bertujuan untuk menguji

hubungan antara dua variabel dapat dilihat dengan tingkat signifikansi, jika ada

hubungannya maka akan dicari seberapa kuat hubungan tersebut. Sifat korelasi

akan menentukkan arah dari korelasi. Keeratan korelasi dapat dikelompokkan

sebagai berikut:

56

Tabel 3.8 Sifat Keeratan Koefisien Korelasi

Interval Koefisien Tingkat Hubungan

0,00 – 0,20

0,21 – 0,40

0,41 – 0,70

0,71 – 0,90

0,91 – 0,99

1

Sangat Lemah

Lemah

Kuat

Sangat Kuat

Kuat Sekali

Korelasi Sempurna

Dalam perhitungan analisis korelasi peneliti menggunakan bantuan SPSS.

Langkah-langkah dalam menghitung korelasi melalui program SPSS versi 20

menurut Priyatno (2010: 18) yaitu pilih Analyze – Correlate – Bivariate. Pada

kotak dialog Bivariate Correlations, semua variabel dimasukkan ke kotak

Variables. Pada Correlation Coefficients pilih Pearson dan pada Test of

Significance pilih Two-tailed.

3.7.3.2 Analisis Regresi Sederhana

Regresi sederhana adalah suatu proses memperkirakan secara sistematis

tentang apa yang paling mungkin terjadi di masa yang akan datang berdasarkan

informasi masa lalu dan sekarang yang dimiliki agar kesalahannya dapat

diperkecil (Riduwan 2010: 96). Persamaan regresi dapat digunakan untuk

melakukan prediksi seberapa tinggi nilai variabel dependen bila nilai variabel

independen dimanipulasi/ diubah-ubah (Sugiyono 2014: 247). Persamaan regresi

sederhana dirumuskan sebagai berikut.

Y = a + b X

Keterangan :

Y = Nilai yang diprediksikan

a = Konstanta atau bila harga X = 0

57

b = Koefisien regresi

X = Nilai variabel independen

Dalam perhitungan analisis regresi linier sederhana, peneliti menggunakan

program SPSS versi 20. Langkah-langkahnya sebagai berikut: klik Analyze –

Regresion – Linear. Masukkan variabel intensitas perhatian orang tua pada kotak

Independent List dan tanggung jawab belajar siswa pada kotak Dependent List.

Klik Statistics pilih kotak Regression Coefficient pilih Estimate, Confidence

Interval, Model Fit dan Descriptif. Pada kotak Residuals beri tanda centang pada

Durbin Watson lalu klik Continue. Klik Plots lalu masukkan DEPENDNT ke

kotak Y dan ZPRED ke kotak X. Pada kotak Standarlized Residual Plot pilih

Normal Probability Plot. Jika semua klik sudah selesai klik Continue sehingga

kembali ke tampilan Linear Regression. Klik Save, pada Residual pilih

Standardized, pada Predicated Value pilih Standardized dan Prediction Intervals

klik Mean kemudian klik Continue. Klik Options (pastikan bahwa taksiran

Probability dalam kondisi Default sebesar 0,05) klik Continue lalu klik Ok

(Priyatno 2010: 56-8). Pengujian hipotesis dapat dilihat pada output ANOVA

pada kolom sig. Jika signifikansi > 0,05 maka Ho diterima dan Ha ditolak.

Namun, jika signifikansi < 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima.

3.7.3.3 Koefisien Determinasi

Koefisien determinasi adalah kuadrat dari koefisien korelasi yang

dikalikan dengan 100%. Hal ini dilakukan untuk mengetahui seberapa besar

variabel X mempunyai sumbangan atau ikut menentukan variabel Y.

58

Untuk menghitung besarnya koefisien determinasi, peneliti menggunakan

bantuan program SPSS versi 20 dengan langkah-langkah klik Analyze –

Regression – Linier. Masukkan variabel intensitas perhatian orang tua (X) pada

kotak Independent dan variabel tanggung jawab belajar siswa (Y) pada kotak

Dependent, klik Ok. Besar koefisien determinasi dapat dilihat pada Output Model

Summary kolom R Square. Koefisien determinasi juga dapat dihitung dengan

menggunakan rumus:

KD = X 100%

Keterangan:

KD = nilai koefisien determinasi

r = nilai koefisien korelasi (Riduwan 2013: 228)

96

BAB 5

PENUTUP

Penelitian yang berjudul “Pengaruh Intensitas Perhatian Orang Tua

terhadap Tanggung Jawab Belajar Siswa Kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo” telah selesai dilaksanakan. Berdasarkan

hasil penelitian dapat dibuat kesimpulan dan saran dari penelitian ini.

5.1 Simpulan

Berdasarkan analisis data, pengujian hipotesis, hasil dan pembahasan yang

telah dikemukakan, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut:

1) Tingkat intensitas perhatian orang tua siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus

Ki Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo dengan persentase sebesar

77,53% termasuk dalam kategori kuat, artinya intensitas perhatian yang

diberikan oleh orang tua sudah baik, namun belum mencapai maksimal.

2) Tingkat tanggung jawab belajar siswa kelas V Sekolah Dasar Gugus Ki

Hajar Dewantara Kecamatan Butuh Purworejo dengan persentase 80,10%

termasuk dalam kategori kuat, artinya tanggung jawab belajar yang

ditunjukkan oleh siswa sudah baik, namun belum mencapai maksimal.

3) Terdapat pengaruh yang signifikan antara intensitas perhatian orang tua

terhadap tanggung jawab belajar siswa kelas V SD Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo.

97

4) Besarnya pengaruh intensitas perhatian orang tua terhadap tanggung jawab

belajar siswa tergolong kuat dengan koefisien korelasi 0,500. Besar kecilnya

tanggung jawab belajar siswa kelas V SD Gugus Ki Hajar Dewantara

Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo dapat diprediksi melalui besarnya

skor intensitas perhatian orang tua dengan persamaan regresi:

Ŷ = 44,936 + 0,490 X

Konstribusi pengaruh variabel intensitas perhatian orang tua (X) sebesar

25% terhadap tanggung jawab belajar siswa kelas V SD Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo dan sisanya 75%

ditentukan oleh faktor-faktor lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian

ini.

5.2 Saran

Berdasarkan hasil penelitian, maka peneliti memberikan saran sebagai

berikut:

1) Intensitas perhatian orang tua berpengaruh terhadap tanggung jawab

belajar siswa, maka hendaknya orang tua selalu berusaha memperhatikan

anak baik dari segi jasmani maupun rohani sehingga anak-anaknya akan

termotivasi lebih maju dan selalu bertanggung jawab terhadap tugas

belajarnya.

2) Pihak sekolah hendaknya bekerjasama dengan orang tua siswa untuk

memberikan dukungan positif terhadap kegiatan belajar siswa.

98

3) Bagi peneliti selanjutnya diharapkan dapat meneliti faktor-faktor lain yang

mempengaruhi tanggung jawab belajar siswa selain intensitas perhatian

orang tua, sehingga dapat menambah pengetahuan baru.

99

DAFTAR PUSTAKA

Ahmadi, Abu dan Widodo Supriyono. 2013. Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka

Cipta

Amer, Malik, dkk. 2012. Effects of Motivation and Parental Influence o the

Edcuational Attainments of Students at Secondary Level. Academic

Research International. Vol 2 (3). 427-31.

Aisyah, A’an, dkk. 2014. Meningkatkan Tanggung Jawab Belajar Melalui

Layanan Penguasaan Konten. Indonesian Journal Of Guidance and

Counseling 3 (3). Tersedia http://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/jbk.

Diunduh tanggal 20 Januari 2015

Arikunto, Suharsimi. 2013. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.

Jakarta: Rineka Cipta

Astuti, Chatarina Puji. Pengaruh Bimbingan Belajar Orang Tua Terhadap

Tanggung Jawab Belajar Anak Kelas IV SD Pangudi Luhur Don Bosco

Semarang Tahun Pelajaran 2003/2004. Skripsi. Universitas Negeri

Semarang.

Hamalik, Oemar. 2009. Perencanaan Pengajaran Berdasarkan Pendekatan

Sistem. Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Mawarsih, Siska Eko. 2013. Pengaruh Perhatian Orang Tua dan Motivasi

Belajar terhadap Presatsi Belajar Siswa SMA Negeri Jumapolo.Jurnal

Pendidikan Universitas Sebelas Maret. (Online) Diunduh 9 Januari 2015.

Muhammad, Hafiz, dkk. 2013. Parental Involvement and Academic Achievement.

International Journal of Humanities and Social Science. Vol.3 (8). 209- 223.

Munib, Achmad, dkk. 2011. Pengantar Ilmu Pendidikan. Semarang: Unnes Press.

Pahyanti, Novi. 2013. Peningkatan Tanggung Jawab Siswa Melalui Model

Snowball Throwing Pada Siswa SMK YPP Purworejo Kelas X Tm C

Tahun Pelajaran 2012/ 2013. (Online). Tersedia:

http://eprints.ump.ac.id/9495/1/Jurnal.pdf. Diunduh 25 Januari 2015.

Pradhana, Nanda. 2012. Pengaruh Intensitas perhatian Orang Tua Dan Motivasi

Belajar Terhadap Prestasi Belajar Pada Siswa Kelas IV SD Se-Gugus

Ontoseno Bagelen Purworejo Tahun Ajaran 2011/ 2012. Skripsi.

Universitas Negeri Yoyakarta.

100

Priyatno, Duwi. 2010. Paham Analisa Statistik Data dengan SPSS. Yogyakarta:

MediaKom.

Riduwan. 2010. Belajar Mudah Penelitian untuk Guru-Karyawan dan Peneliti

Pemula. Bandung: Alfabeta.

______. 2013. Dasar-Dasar Statistik. Bandung: Alfabeta.

Riduwan dan Sunarto. 2010. Pengantar Statistik untuk Penelitian Pendidikan,

Sosial, Ekonomi, Komunikasi dan Bisnis. Bandung: Alfabeta.

Rifa’i, Achmad dan Catharina Tri Ani. 2010. Psikologi Pendidikan. Semarang:

Unnes Press.

Septiningsih, susi, dkk. 2013. Pengaruh Perhatian Orang Tua dan Intensitas

Belajar Terhadap Hasil Belajar Pecahan Kelas III SD se-Kecamatan

Padureso. FKIP. Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Slameto. 2013. Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta:

Rineka Cipta.

So’imah, Lutfiatus. 2012. Hubungan antara Perhatian Orang Tua dengan

Prestasi Belajar Siswa Kelas V SD/MI di Kelurahan Mandisari

Kecamatan Parakan Kabupaten Temanggung. Skripsi. Universitas Negeri

Yogyakarta.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Administrasi dilengkapi Metode R & D.

Bandung: Alfabeta.

______. 2013. Statistika untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

______. 2014. Metode Penelitian Kombinasi (Mix Methods). Bandung: Alfabeta.

Suryabrata, Sumadi. 2012. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Grafindo Persada.

Ulfa, Dinia. 2014. Meninggkatkan Tanggung Jawab Belajar Dengan Layanan

Konseling Individual Berbasis Self-management pada siswa kelas XI di

SMK Negeri 1 Pemalang Tahun Pelajaran 2013/ 2014. Skripsi. Universitas

Negeri Semarang.

Wiradana, I Wayan, dkk. 2013. Hubungan Antara Intensitas Perhatian Orang

Tua dan Minat Belajar Siswa Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa Kelas IV

SDN Kelurahan Yangapi. Jurnal Pendidikan. (Online) Diunduh tanggal 20

Januari 2015.

Wirdawati, Saleh. 2011. Analisis Perilaku Tanggung Jawab Siswa di Madrasah

Aliyah Muhammadiyah Molowahu Kabupaten Gorontalo. Skripsi.

Universitas Negeri Gorontalo. Diunduh tanggal 12 Januari 2015.

101

Lampiran 1

DAFTAR NAMA POPULASI PENELITIAN

SD NEGERI LUBANG LOR

No Nama Siswa L/P Nama Orang Tua

Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Dimas L Dwi Hermawan Wiraswasta

2. Candra Winata L Sudirman Petani

3. Dea April Riyani P Tarmini Ibu RT

4. Novita Kusumawati P Sugiyanto Petani

5. Esla Nur Salsabilah P Mujiem Ibu RT

6. Dewi Retno K.N. P Dalyati Ibu RT

7. Nur Arifin L Isrofil Buruh Tani

8. A. Asyroh M. L Peni Luanah Ibu RT

9. Hendri Ansyah L Dwi Agus Wiraswasta

10. Risky Tri Vidayanti P Mardiyati PNS

11. Alya Nur Azizun P Mahmudi Guru

12. Nur Faizah P Siti Sudini Ibu RT

13. Tri Baqoh N. L Aniroh Buruh Tani

14. Neli Nur Azizah P Kiyatmi Pedagang

15. Ananda Oktaviani P. P Marsilah Ibu RT

16. Sukanti P Marsini Petani

17. Selly Rahmawati P Paing Pedagang

102

SD NEGERI LUBANG KIDUL

No Nama Siswa L/P Nama Orang Tua

Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Natalia Permata Sari P Suratman Petani

2. Choirul Anam L Susilowati Buruh Tani

3. Dela Puji A. P Sukadi TNI AD

4. Dani Renaldi L Rusmini Ibu RT

5. Isnaeni Khasanah L Slamet Petani

6. Zahra Aulia P Anab Nurjanah Ibu RT

7. Rahul L Wargiran Buruh Tani

8. Nadhifatur Romzi L Wakinah Petani

9. Muffiana Dwi Rejeki P Siswanti Ibu RT

10. Muntaha L Siti Amrotun Ibu RT

11. Umi Aimini P Semiati Buruh Tani

12. Bagas Priandono L Dwi Astuti Ibu RT

13. Husnul Mangarif P Siti Musfiroh Petani

14. Roni Setiawan L Sunarto Petani

15. Purwanto L Nuryanto Buruh Tani

16. Tri Yoga Siamhadi L Sriyanto Petani

17. Titania Anggraeni P Muh Tarom Buruh Tani

103

SD NEGERI KUNIR

No Nama Siswa L/P Nama Orang Tua

Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Wiratmi Hasari P Nanik Heri K. A. Wiraswasta

2. Ryan Al-Baihaqi L Suparmi Ibu RT

3. Tri Adi Prasetyo L Ngadawiyah Ibu RT

4. Septi Handayani S. P Ngadawiyah Ibu RT

5. Tri Alif Fanto L Tugimin Petani

6. Bayu Rexa Pradana L Mursiem Petani

7. Gilang P. L Sutarno Wiraswasta

8. Siti Sya’adah P Tasirin Buruh Tani

9. Sendi Afgani L Lisetyowati Ibu RT

10. Muh. Gilang Firmansyah L Suwarnih Ibu RT

11. Siti Solehah P Sutini Petani

12. Reisya Lutfiana P Mukh. Subur Petani

13. Nita Astriyani P Teguh Waluyo Petani

14. Novi Triyani P Muslimah Petani

15. Eka Zaniagustin P Sumarni Ibu RT

16. Wahyu Kusumaning R. P Yetti Ngatiyem Ibu RT

17. Setiyo Balung Slamet L A.Awi Buruh Tani

18. Siti Nuriah L Suyatini Petani

19. Egita Dwi Ramadhani P Mifthakhudin Petani

104

SD NEGERI KEDUNGAGUNG

No Nama Siswa L/P Nama Orang Tua

Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Danu L Sutrisno Petani

2. Anang Bagus Utomo L Mela Ratna Ibu RT

3. Imam Subarkah L Slamet Ilwan Perangkat Desa

4. Retno Ayu Komariah P Siti Insiah Petani

5. Vina Rohmah P Siti Mandiyah Ibu RT

6. Arif Masruro L Tutik Lestari Ibu RT

7. M. Jafar Umar Al-Faruq L Titin Rohatin Ibu RT

8. Zahra Elita Maharani P Sumiyati Ibu RT

9. Kuni Fatimah P Subriadi Petani

10. Siti Aminah P Mardiono Petani

11. Susiyanti P Sukarni Buruh Tani

12. Erni Yulianti P Tukiyono Wiraswasta

13. Oktavia Ramadhani P Sudarno Wiraswasta

14. Vera Yuliana P Sriyono Wiraswasta

15. Imam Septiadi L Sumono Petani

16. Amely Nurbayti P Sulanjar Ibu RT

17. Mufidatuzzahroh P Sulastri Pedagang

18. Dhevantho Trie Y. L Sutrisno Petani

19. Azis Adjimas Karno L Istiyah Ibu RT

20. Liana Maulidya P Lily Setiowati Ibu RT

21. Ahmad Muhtadi L Saiman Guru

22. Muslih Khudin L A.Rubangi Petani

23. Yosa Sayidiman P Anis Ibu RT

24. Muhammad Jahlil L Irvan Buruh Tani

25. Doso Hendrawan L Agus Wibowo Tukang Kayu

26. Salsabila Aulia Rahman P Reny Widowati Ibu RT

27. Satria Nanda L Gunanto Perangkat Desa

105

SD NEGERI KEDUNGSARI

No Nama Siswa L/P Nama Orang

Tua Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Achmat Wahyu R. L Sri Lestari Petani

2. Fathoni L Turmiyati Petani

3. Kholillurrohman L Sholichuddin Petani

4. Zaenal Arifin L Manut Petani

5. Khisbulloh H.M. L Siti Aminah Ibu RT

6. Hafidhotul H. P Nur Kisrowiyah Petani

7. Juwita Apriyanti P Suhono Petani

8. Sela Wardani P Endang Sri Barni Ibu RT

9. Lailatul Mubarokah P A.Kumaidi Petani

10. Oktaviani P Sriyati Pedagang

11. Susilowati P Karsilah Petani

12. Fadli L Sutinah Petani

13. Danang Setiaji L Endhang Ibu RT

14. Dyah Lestari P Lestari Ibu RT

15. Sari Yuliyanti P Sunarto Buruh Tani

16. Diana April P Khosim Petani

17. Dewi Widarsih P Gunawan Perangkat Desa

18. Firdaus L Untung Pedagang

19. Ipung Prabowo L Sulastri Ibu RT

20. Wahidatul Jannah P Suharminah Petani

21. Sulistiyani P Supardi Petani

22. Novi Anggraeni P Dwi Lestari Ibu RT

23. Neta Dwi P Faizah Ibu RT

106

SD NEGERI ROWODADI

No Nama Siswa L/P Nama Orang Tua

Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Fadlun Tanieis L Yasmi Buruh Tani

2. Kukuh Imam Yuliyanto L Sugiyarti Buruh Tani

3. Firman Pratomo Aji L Titi Wahyuni Guru

4. Wahidatul Khasanah P Suratmi Petani

5. Sa’diyah Muna P Utik Syamsiah Ibu RT

6. Septianingrum P Wagiran Petani

7. Riski Kurniawan L Waimah Petani

8. Puput Mulyaningsing P Ngatiyah Ibu RT

9. Nur Kholifah P Siti Laisaroh Petani

10. Muhammad Wimbar A. L Siti Rochmah Wiraswasta

11. Muhammad Khoirudin L Muh. Sobikis Petani

12. Mega Agustin P Sumini Petani

13. Fitriyanti P Daryani Ibu RT

14. Fadhilah P Mudin Pedagang

15. Kurnia Ramadhani P Dalyono Buruh Tani

16. Hendrawan L Samini Buruh Tani

17. Siti Sholehah P Murdiyem Ibu RT

107

Lampiran 2

DAFTAR NAMA SAMPEL UJI COBA ANGKET

SD NEGERI LUBANG LOR

No Nama Siswa L/P Nama Orang Tua

Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Dimas L Dwi Hermawan Wiraswasta

2. Candra Winata L Sudirman Petani

3. Dea April Riyani P Tarmini Ibu RT

4. Novita Kusumawati P Sugiyanto Petani

SD NEGERI LUBANG KIDUL

No Nama Siswa L/P Nama Orang Tua

Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Natalia Permata Sari P Suratman Petani

2. Bagas Priandono L Dwi Astuti Ibu RT

3. Tri Yoga Siamhadi L Sriyanto Petani

4. Titania Anggraeni P Muh Tarom Buruh Tani

SD NEGERI KUNIR

No Nama Siswa L/P Nama Orang Tua

Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Wiratmi Hasari P Nanik Heri K. A. Wiraswasta

2. Tri Alif Fanto L Tugimin Petani

3. Reisya Lutfiana P Mukh. Subur Petani

4. Eka Zaniagustin P Sumarni Ibu RT

5. Wahyu Kusumaning Ratri P Yetti Ngatiyem Ibu RT

SD NEGERI KEDUNGAGUNG

No Nama Siswa L/P Nama Orang

Tua Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Siti Aminah P Mardiono Petani

2. Dhevantho Trie Y. L Sutrisno Petani

3. Azis Adjimas Karno L Istiyah Ibu RT

4. Ahmad Muhtadi L Saiman Guru

5. Muhammad Jahlil L Irvan Buruh Tani

6. Doso Hendrawan L Agus Wibowo Tukang Kayu

7. Salsabila Aulia Rahman P Reny Widowati Ibu RT

108

SD NEGERI KEDUNGSARI

No Nama Siswa L/P Nama Orang Tua

Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Fathoni L Turmiyati Petani

2. Kholillurrohman L Sholichuddin Petani

3. Zaenal Arifin L Manut Petani

4. Hafidhotul H. P Nur Kisrowiyah Petani

5. Juwita Apriyanti P Suhono Petani

6. Sela Wardani P Endang Sri Barni Ibu RT

SD NEGERI ROWODADI

No Nama Siswa L/P Nama Orang Tua

Siswa/ Wali Pekerjaan

1. Fadlun Tanieis L Yasmi Buruh Tani

2. Riski Kurniawan L Waimah Petani

3. Muhammad Wimbar A. L Siti Rochmah Wiraswasta

4. Mega Agustin P Sumini Petani

109

Lampiran 3

DAFTAR NAMA SISWA SAMPEL PENELITIAN

No Nama Siswa L/ P Asal Sekolah

1 Dewi Retno K.N. P SDN Lubang Lor

2 Nur Arifin L SDN Lubang Lor

3 A. Asyroh M. L SDN Lubang Lor

4 Hendri Ansyah L SDN Lubang Lor

5 Risky Tri Vidayanti P SDN Lubang Lor

6 Alya Nur Azizun P SDN Lubang Lor

7 Nur Faizah P SDN Lubang Lor

8 Tri Baqoh N. L SDN Lubang Lor

9 Neli Nur Azizah P SDN Lubang Lor

10 Ananda Oktaviani P. P SDN Lubang Lor

11 Sukanti P SDN Lubang Lor

12 Selly Rahmawati P SDN Lubang Lor

13 Choirul Anam L SDN Lubang Kidul

14 Dela Puji A. P SDN Lubang Kidul

15 Dani Renaldi L SDN Lubang Kidul

16 Isnaeni Khasanah L SDN Lubang Kidul

17 Zahra Aulia P SDN Lubang Kidul

18 Rahul L SDN Lubang Kidul

19 Nadhifatur Romzi L SDN Lubang Kidul

20 Muffiana Dwi Rejeki P SDN Lubang Kidul

21 Muntaha L SDN Lubang Kidul

22 Umi Aimini P SDN Lubang Kidul

23 Husnul Mangarif P SDN Lubang Kidul

24 Roni Setiawan L SDN Lubang Kidul

25 Purwanto L SDN Lubang Kidul

26 Ryan Al-Baihaqi L SDN Kunir

27 Tri Adi Prasetyo L SDN Kunir

28 Septi Handayani S. P SDN Kunir

29 Bayu Rexa Pradana L SDN Kunir

30 Gilang P. L SDN Kunir

31 Siti Sya’adah P SDN Kunir

32 Sendi Afgani L SDN Kunir

33 Muh. Gilang Firmansyah L SDN Kunir

34 Siti Solehah P SDN Kunir

35 Nita Astriyani P SDN Kunir

36 Novi Triyani P SDN Kunir

37 Setiyo Balung Slamet L SDN Kunir

38 Siti Nuriah L SDN Kunir

39 Egita Dwi Ramadhani P SDN Kunir

110

No Nama Siswa L/ P Asal Sekolah

40 Danu L SDN Kedungagung

41 Anang Bagus Utomo L SDN Kedungagung

42 Imam Subarkah L SDN Kedungagung

43 Retno Ayu Komariah P SDN Kedungagung

44 Vina Rohmah P SDN Kedungagung

45 Arif Masruro L SDN Kedungagung

46 M. Jafar Umar Al-Faruq L SDN Kedungagung

47 Zahra Elita Maharani P SDN Kedungagung

48 Kuni Fatimah P SDN Kedungagung

49 Susiyanti P SDN Kedungagung

50 Erni Yulianti P SDN Kedungagung

51 Oktavia Ramadhani P SDN Kedungagung

52 Vera Yuliana P SDN Kedungagung

53 Imam Septiadi L SDN Kedungagung

54 Amely Nurbayti P SDN Kedungagung

55 Mufidatuzzahroh P SDN Kedungagung

56 Liana Maulidya P SDN Kedungagung

57 Muslih Khudin L SDN Kedungagung

58 Yosa Sayidiman P SDN Kedungagung

59 Satria Nanda L SDN Kedungagung

60 Achmat Wahyu R. L SDN Kedung Sari

61 Khisbulloh H.M. L SDN Kedung Sari

62 Lailatul Mubarokah P SDN Kedung Sari

63 Oktaviani P SDN Kedung Sari

64 Susilowati P SDN Kedung Sari

65 Fadli L SDN Kedung Sari

66 Danang Setiaji L SDN Kedung Sari

67 Dyah Lestari P SDN Kedung Sari

68 Sari Yuliyanti P SDN Kedung Sari

69 Diana April P SDN Kedung Sari

70 Dewi Widarsih P SDN Kedung Sari

71 Firdaus L SDN Kedung Sari

72 Ipung Prabowo L SDN Kedung Sari

73 Wahidatul Jannah P SDN Kedung Sari

74 Sulistiyani P SDN Kedung Sari

75 Novi Anggraeni P SDN Kedung Sari

76 Neta Dwi P SDN Kedung Sari

77 Kukuh Imam Yuliyanto L SDN Rowodadi

78 Firman Pratomo Aji L SDN Rowodadi

79 Wahidatul Khasanah P SDN Rowodadi

80 Sa’diyah Muna P SDN Rowodadi

81 Septianingrum P SDN Rowodadi

82 Puput Mulyaningsing P SDN Rowodadi

111

No Nama Siswa L/ P Asal Sekolah

83 Nur Kholifah P SDN Rowodadi

84 Muhammad Khoirudin L SDN Rowodadi

85 Fitriyanti P SDN Rowodadi

86 Fadhilah P SDN Rowodadi

87 Kurnia Ramadhani P SDN Rowodadi

88 Hendrawan L SDN Rowodadi

89 Siti Sholehah P SDN Rowodadi

112

Lampiran 4

KISI-KISI ANGKET UJI COBA

INTENSITAS PERHATIAN ORANG TUA

Variabel Unsur

Variabel Indikator

No. Butir Soal Jumlah

Butir

Pernya-

taan (+) (-)

Intensitas

Perhatian

Orang

Tua

1.Bimbingan

Orang Tua

1.1 Pemberian

bimbingan dan

nasehat.

1, 2, 3, 4, 5, 6, 7,

8, 9, 10, 11, 12,

13, 14, 15

15

1.2 Tanggung

jawab akan

belajar anak.

16, 17, 18, 19,

20, 21, 22, 23

8

1.3 Pemberian

Perhatian.

24, 25, 26, 27,

28, 29, 30, 31, 32

9

1.4 Memberikan

pertolonggan dan

bantuan.

33, 35, 36, 37, 38 34 7

1.5 Membantu

mengatur

kesulitan

konsentrasi

belajar anak.

39, 40, 41, 42, 44 43

6

1.6 Menjaga

kesehatan anak

45, 46, 47, 48,

49, 50, 51

7

1.7 Pemberian

penghargaan dan

hukuman.

52, 53, 54 55,

56,

57

6

2.Penyediaan

fasilitas dan

sarana belajar

2.1 Penyediaan

kebutuhan

sekolah anak.

58, 59, 60, 61,

62, 63, 64, 65

8

2.2 Penyediaan

alat-alat belajar

dan penyediaan

sarana belajar di

rumah.

66, 67, 68, 69, 70

5

Jumlah 65 5 70

Sumber: I Wayan 2003

113

Lampiran 5

ANGKET INTENSITAS PERHATIAN ORANG TUA

(UJI COBA UNTUK ORANG TUA SISWA)

A. Isilah keterangan yang diminta!

1. Nama Orang Tua : ...............................................

2. Pekerjaan : ................................................

3. Pendidikan Terakhir : ................................................

4. Jenis kelamin : L/P (coret yang tidak sesuai)

5. Nama Anak : .................................................

B. Petunjuk: pilihlah salah satu pernyataan yang sesuai dengan pilihan Anda

dengan memberi tanda cek (√) pada kolom yang disediakan. Contoh

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

1 Saya membangunkan anak

dengan sabar.

Keterangan:

Selalu : bila pernyataan tersebut dilakukan setiap hari

Sering : bila pernyataan tersebut dilakukan 4 sampai 6 kali dalam

seminggu

Kadang-kadang : bila pernyataan tersebut dilakukan 1 sampai 3 kali dalam

seminggu

Tidak Pernah : bila pernyataan tersebut tidak pernah anda lakukan

No Pernyataan

Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

1

Saya membimbing anak saat

belajar dengan penuh kasih

sayang.

2

Saya memberikan bimbingan

dalam semua kegiatan belajar

yang dilakukan anak.

3 Saya membangunkan anak

dengan sabar.

4 Saya menanyakan kegiatan

anak di sekolah.

114

No Pernyataan

Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

5

Saya selalu menanyakan hasil

dari PR yang telah dikerjakan

anak.

6 Saya mendampingi anak saat

belajar di rumah.

7

Saya mengingatkan anak

untuk tidak terlalu lama

melihat TV.

8 Saya senang jika anak rajin ke

sekolah.

9 Saya menasehati anak supaya

rajin belajar.

10

Saya menasehati anak agar

memanfaatkan waktu luang

untuk belajar.

11 Saya menasehati anak agar

tidak malas ke sekolah.

12

Saya menasehati dan

mengarahkan jika anak

bertindak menyalahi aturan.

13

Saya menasehati dan

memberikan solusi jika anak

memiliki masalah dalam

minat belajarnya.

14

Saya mendidik anak untuk

mandiri dengan menyuruh

anak membantu mengerjakan

pekerjaan rumah (mencuci

pring, menyapu, dll.)

15

Orang tua menekankan

kejujuran kepada anak dalam

mengerjakan soal ulangan.

16

Saya tidak mengizinkan anak

bermain terlalu lama karena

akan mengurangi waktu

belajar.

17 Saya mendidik anak dengan

keras di rumah.

18 Saya mengawasi acara TV

yang ditonton anak.

19 Saya mengingatkan agar anak

115

No Pernyataan

Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

tidak terlambat/ lupa

mengerjakan PR.

20 Saya membelikan anak buku

pelajaran sekolah.

21

Selain buku, saya membelikan

majalah, koran, dan bacaan

lain agar anak dapat

menambah wawasan.

22

Saya menyuruh anak untuk

mengikuti les/ bimbingan

belajar.

23 Saya mengizinkan anak

mengikuti belajar kelompok.

24 Saya memberi uang saku

kepada anak setiap hari.

25 Saya menemani anak saat

belajar.

26

Saya menemui guru/ wali

kelas untuk kosultasi jika nilai

anak turun.

27

Jika anak pulang sekolah

sebelum waktunya, saya

menanyakan alasannya.

28 Saya mengecek kembali buku-

buku yang akan dibawa anak.

29

Saat anak bangun kesiangan,

saya akan mengantarkan ke

sekolah.

30

Saya membantu menyiapkan

seragam sekolah yang akan

dipakai anak.

31 Saya menanyakan tentang

prestasi/ hasil ulangan anak.

32

Saya memberikan pengarahan

kepada anak agar

meningkatkan prestasi belajar.

33 Saya membantu anak

mengerjakan PR yang sulit.

34

Saya tidak peduli dengan hasil

belajar anak karena saya sibuk

bekerja.

116

No Pernyataan

Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

35 Saya memberi solusi jika anak

mengalami kesulitan belajar.

36 Saya membantu anak dalam

mengatur jadwal pelajaran.

37

Saya mendampingi anak

mengatur buku yang akan

dibawa.

38

Saya membantu

mempersiapkan perlengkapan

sekolah anak setiap pagi.

39

Saya menciptakan suasana

yang tenang disaat jam

belajar.

40 Saya memperhatikan cara

belajar anak.

41

Saya menyediakan waktu

untuk menyegarkan pikiran di

akhir pekan.

42

Saya menyediakan tempat

belajar yang terpisah agar saat

anak belajar tidak terganggu.

43 Saya tidak menonton TV saat

anak sedang belajar.

44

Saya memberlakukan jam

belajar untuk anak di rumah

setelah maghrib.

45 Saya menyediakan makanan

yang bervariasi setiap harinya.

46 Saya melarang anak tidur larut

malam.

47 Saya membuatkan sarapan

setiap pagi.

48 Saya membuatkan bekal

makanan untuk anak.

49 Saya mengingatkan agar anak

tidak jajan sembarangan.

50 Saya membelikan vitamin

agar anak tidak mudah sakit.

51 Saya membawa anak ke

puskesmas/ dokter saat sakit.

52 Saya memberikan pujian saat

117

No Pernyataan

Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

anak mendapatkan nilai

bagus.

53 Saya memberi penguatan saat

anak kurang semangat belajar.

54

Saya memberi hadiah untuk

memotivasi anak agar

mendapatkan nilai bagus.

55

Saya memarahi anak karena

membolos saat jam pelajaran

tambahan.

56

Saya menegur saat anak

pulang sekolah terlambat

tanpa izin.

57 Saya memarahi anak jika

malas belajar.

58 Saya membelikan seragam

sekolah lebih dari satu.

59 Saya membelikan seragam

baru saat pergantian semester.

60

Saya membelikan anak tas

pada awal tahun pelajaran

baru.

61 Saya membelikan buku-buku

pelajaran yang anak butuhkan.

62 Saya memfotokopikan buku

yang diperlukan anak.

63

Saya memenuhi kelengkapan

belajar anak agar anak

termotivasi untuk belajar.

64 Saya menyediakan rak buku

untuk anak.

65

Jika keperluan sekolah anak

seperti buku yang sampulnya

rusak, saya menyarankan agar

memperbaikinya.

66

Saya mengontrol dan

menyeleksi buku-buku bacaan

anak.

67 Saya menyediakan alat tulis

cadangan di rumah.

68 Saya menyediakan peralatan

118

No Pernyataan

Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

belajar yang lengkap untuk

anak.

69

Saya menanyakan kebutuhan

belajar yang diperlukan anak

(alat-alat belajar).

70 Saya menyediakan meja

belajar sendiri untuk anak.

# Terima kasih atas kejujurannya #

119

Lampiran 6

KISI-KISI ANGKET UJI COBA

TANGGUNG JAWAB BELAJAR SISWA

Variabel Unsur Variabel Indikator

No. Butir

Soal

Jumlah

Butir

Pernya-

taan

(+) (-)

Tanggunng

Jawab

Belajar

Siswa

1. Melakukan

tugas rutin

tanpa harus

diberi tahu

1.1 Membagi waktu

dengan baik.

1.2 Memanajemen

tugas dengan efisien.

1.3 Mempunyai

inisiatif untuk

belajar.

1, 2,

3, 5

4, 6,

7

2. Dapat

menjelaskan

apa yang

dilakukannya.

2.1 Paham terhadap

tujuan dari belajar.

8, 9,

10,

11,

12,

13

14

3. Tidak

menyalahkan

orang lain yang

berlebihan.

3.1 Tidak

melanyalahkan orang

lain

3.2 Mengakui

kesalahan yang telah

dibuat.

15,

19,

20

16,

17,

18

4. Mampu

menentukan

pilihan dari

beberapa

alternatif.

4.1 Mampu

menentukan

pilihan dari

kegiatan belajar.

4.2 Mampu

menyelesaikan

permasalahan

dalam belajar.

21,

23,

24,

25

22,

26

5. Bisa bermain

atau bekerja

sendiri dengan

5.1 Tidak terpaksa

dan terbebani.

5.2 Tidak

28,

29,

30

27,

31

120

Variabel Unsur Variabel Indikator

No. Butir

Soal

Jumlah

Butir

Pernya-

taan

(+) (-)

senang hati. tergantung

dengan orang

lain (mandiri)

dalam belajar.

6. Bisa membuat

keputusan yang

berbeda dari

keputusan

orang lain

dalam

kelompoknya.

6.1 Kreatif dalam

berpendapat.

6.2 Mengambil

keputusan

dengan baik.

6.3 Bersedia

menanggung

resiko dari

keputusan yang

diambil.

32,

33,

34

35,

36

7. Punya

beberapa saran

atau minat

yang ia tekuni.

7.1 Adanya

keinginan dan

kemauan yang

kuat.

7.2 Aktif mengikuti

pelajaran.

37,

38,

39,

40

41,

42,

43,

44

8. Menghormati

dan

menghargai

aturan.

8.1 Belajar sesuai

jam belajar

tanpa disuruh

8.2 Memperhatikan

jadwal pelajaran

8.3 Datang ke

sekolah tidak

pernah terlambat

8.4 Menjaga

kebersihan

46,

47,

48,

50,

52,

53,

54,

56

45,

49,

51,

55,

57

121

Variabel Unsur Variabel Indikator

No. Butir

Soal

Jumlah

Butir

Pernya-

taan

(+) (-)

lingkungan

9. Dapat

berkonsentrasi

pasa tugas-

tugas yang

rumit.

9.1 Fokus dalam

mengerjakan

dan melakukan

sesuatu dalam

belajar

9.2 Mengesamping-

kan semua hal

lain yang tidak

ada

hubungannya

dengan belajar.

58,

59,

60,

64

61,

62,

63

10. Memiliki rasa

bertanggung

jawab erat

kaitannya

dengan prestasi

di sekolah

10.1 Mempunyai

kesadaran akan

tanggung

jawabnya.

10.2 Menolak ajakan

karena ada

ulangan

66,

67,

68,

70

65,

69

Sumber: Dinia Ulfa 2014

122

Lampiran 7

ANGKET TANGGUNG JAWAB BELAJAR SISWA

(UJI COBA UNTUK SISWA)

A. Isilah keterangan yang diminta!

1. Nama : ...............................................

2. Kelas : ................................................

3. Jenis kelamin : L/P (coret yang tidak sesuai)

B. Petunjuk : pilihlah salah satu pernyataan yang sesuai dengan pilihan Anda

dengan memberi tanda cek (√) pada kolom yang disediakan. Contoh

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

1 Saya malas untuk belajar

lagi jika nilai saya sudah

bagus

Keterangan:

Selalu : bila pernyataan tersebut dilakukan setiap hari

Sering : bila pernyataan tersebut dilakukan 4 sampai 6 kali dalam

seminggu

Kadang-kadang : bila pernyataan tersebut dilakukan 1 sampai 3 kali dalam

seminggu

Tidak Pernah : bila pernyataan tersebut tidak pernah anda lakukan

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

1

Saya tidak lupa belajar

meskipun saya suka

bermain.

2 Saya belajar minimal satu

jam dalam sehari.

3

Saya memanfaatkan waktu

luang untuk mengerjakan

latihan soal.

4 Saya mengerjakan tugas jika

waktu sudah mulai mepet.

5 Saya selalu belajar tanpa

disuruh.

123

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

6 Saya mau belajar jika ada

yang mau mengingatkan.

7

Saya malas untuk

mengulang materi yang

sudah dipelajari di sekolah.

8

Saya membaca selain buku

pelajaran seperti, koran,

majalah, dan sebagainya

agar menambah wawasan.

9

Saya belajar karena

keinginan sendiri untuk

pintar.

10 Saya belajar untuk mendapat

nilai bagus.

11 Saya belajar karena igin

membahagiakan orang tua.

12 Saya belajar karena ingin

mewujudkan cita-cita saya.

13

Saya belajar supaya

menguasai materi yang akan

disampaikan guru.

14 Saya belajar karena ada

ulangan atau ujian.

15

Walaupun tugas yang

diberikan oleh guru sangat

sulit, saya tetap

mengerjakannya.

16

Saya mencontek PR teman

agar saya mendapat nilai

bagus.

17

Saya menjadi malas belajar

karena kurang diperhatikan

orang tua.

18

Saya malas belajar karena

nilai saya sudah melebihi

nilai teman-teman saya.

19

Saya melaporkan kepada

orang tua meskipun nilai

ulangan saya kurang bagus.

20

Orang tua saya

mendengarkan keluhan-

keluhan saya.

124

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

21

Saya mencoba belajar

dengan cara bertanya dan

menanggapi pertanyaan

yang diberikan oleh guru.

22 Saya tidak mengerjakan

soal-soal yang sulit.

23

Orang tua saya mengontrol

dan menyeleksi buku bacaan

saya.

24

Saya memberi tanda pada

setiap materi yang penting

agar lebih mudah dipahami.

25

Saya mengerjakan soal-soal

yang lebih mudah terlebih

dahulu.

26

Saya memilih untuk tidur

ketika tidak bisa

mengerjakan PR.

27 Saya sering mengeluh jika

ada banyak tugas atau PR.

28

Saya berusaha mengerjakan

ulangan/ ujian tanpa bantuan

orang lain.

29

Saya senang mengerjakan

soal-soal yang ada dibuku

latihan.

30 Saya lebih memilih

mengikuti belajar kelompok.

31 Saya meminta bantuan

teman saat ulangan.

32 Saya menyampaikan ide saat

belajar kelompok (diskusi).

33

Saya dididik orang tua untuk

mandiri dengan menyuruh

saya membantu pekerjaan

rumah (mencuci piring,

menyapu, dll)

34 Saya bermusyawarah dalam

menyelesaikan tugas belajar.

35 Saya mengerjakan PR di

sekolah.

36 Saya membolos sekolah saat

125

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

hujan deras.

37

Saya berusaha memperoleh

nilai yang baik untuk mata

pelajaran yang disukai.

38

Saya berdiskusi dengan

orang tua tentang materi

pelajaran.

39

Saya tidak mudah putus asa

walaupun mendapatkan nilai

kurang bagus.

40

Saya bertanya kepada guru

apabila ada materi yang

kurang jelas.

41 Saya berbicara sendiri saat

jam pelajaran berlangsung.

42

Saya lebih suka

menggambar daripada

mendengarkan penjelasan

guru.

43 Saya malas mencatat materi

yang dijelaskan oleh guru.

44 Saya melawan jika

dinasehati guru.

45

Saya memilih menonton TV

daripada belajar daripada

belajar.

46 Saya belajar tanpa disuruh

orang tua.

47

Saya dinasehati dan

diarahkan oleh orang tua

jika saya menyalahi aturan.

48 Saya tidur lebih awal supaya

tidak bangun kesiangan.

49 Jika libur saya malas bangun

pagi.

50

Saya berangkat pagi-pagi ke

sekolah supaya tidak

terlambat.

51 Saya tidak masuk sekolah

karena kesiangan.

52 Saya datang 15 menit

sebelum bel masuk

126

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

berbunyi.

53

Jika saya pulang sekolah

sebelum waktunya, orang

tua menanyakan alasannya.

54

Saya diingatkan orang tua

agar tidak lupa/ terlambat

mengerjakan PR.

55

Saya memilih tidak

berangkat sekolah saat saya

kesiangan.

56 Saya membuang sampah

pada tempatnya.

57

Saya mencoret-coret dinding

dan meja sekolah ketika

saya sedang kesal.

58

Saya membantu jika ada

teman yang kesulitan

mengerjakan soal.

59

Saya mengerjakan tugas

rumah yang diberikan oleh

guru dengan fokus.

60 Saya teliti dalam

mengerjakan PR atau ujian.

61

Saya kurang mampu

menenangkan diri ketika

mengalami takut dan

kecemasan.

62 Saya bermain HP saat saya

sedang belajar.

63 Saya belajar sambil

menonton TV.

64

Saat saya menonton TV

orang tua mengawasi acara

yang saya tonton.

65 Saya menyadari kalau saya

kurang tekun belajar.

66

Saya diberi bimbingan

dalam semua kegiatan

belajar saya.

67

Saya berusaha membuat

bangga orang tua tanpa

mengharap imbalan.

127

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

68

Saya menolak ajakan teman

untuk bermain karena saya

mempersiapkan untuk

ulangan.

69

Saya menolak membantu

orang tua saat saya sedang

belajar.

70

Saya menerima ajakan orang

tua ke luar kota saat saya

sedang melaksanakan

ulangan semester/ tes.

# Terima kasih atas kejujurannya #

128

Lampiran 8

LEMBAR VALIDASI BUTIR PERNYATAAN ANGKET

OLEH PENILAI AHLI

Penilai : Dra. Sri Sami Asih, M.Kes

Status : Dosen Pembimbing

Petunjuk

Berdasarkan pendapat Ibu setelah membaca dan memerikas butir-butir angket

disiplin belajar, berilah tanda cek (√) pada kolom “ya” jika sesuai dengan kriteria

telaah. Berilah tanda cek (√) pada kolom “Tidak” jika tidak sesuai dengan kriteria

telaah.

Kriteria Telaah:

A : Butir pernyataan sesuai dengan indikator

B : Hanya ada satu jawaban yang paling tepat

C : Pernyataan dirumuskan dengan singkat dan jelas

D : Menggunakan bahasa yang sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia yang

baik dan benar

E : Pernyataan dan pilihan jawaban mengunakan bahasa yang komunikatif

F : Pernyataan tidak menggunakan bahasa yang berlaku di daerah setempat

ANGKET INTENSITAS PERHATIAN ORANG TUA

No.

Butir

Soal

A B C D E F

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

1 √ √ √ √ √ √

2 √ √ √ √ √ √

3 √ √ √ √ √ √

4 √ √ √ √ √ √

5 √ √ √ √ √ √

6 √ √ √ √ √ √

7 √ √ √ √ √ √

8 √ √ √ √ √ √

9 √ √ √ √ √ √

10 √ √ √ √ √ √

129

No.

Butir

Soal

A B C D E F

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

11 √ √ √ √ √ √

12 √ √ √ √ √ √

13 √ √ √ √ √ √

14 √ √ √ √ √ √

15 √ √ √ √ √ √

16 √ √ √ √ √ √

17 √ √ √ √ √ √

18 √ √ √ √ √ √

19 √ √ √ √ √ √

20 √ √ √ √ √ √

21 √ √ √ √ √ √

22 √ √ √ √ √ √

23 √ √ √ √ √ √

24 √ √ √ √ √ √

25 √ √ √ √ √ √

26 √ √ √ √ √ √

27 √ √ √ √ √ √

28 √ √ √ √ √ √

29 √ √ √ √ √ √

30 √ √ √ √ √ √

31 √ √ √ √ √ √

32 √ √ √ √ √ √

33 √ √ √ √ √ √

34 √ √ √ √ √ √

35 √ √ √ √ √ √

36 √ √ √ √ √ √

37 √ √ √ √ √ √

38 √ √ √ √ √ √

39 √ √ √ √ √ √

40 √ √ √ √ √ √

41 √ √ √ √ √ √

42 √ √ √ √ √ √

43 √ √ √ √ √ √

44 √ √ √ √ √ √

45 √ √ √ √ √ √

46 √ √ √ √ √ √

47 √ √ √ √ √ √

48 √ √ √ √ √ √

49 √ √ √ √ √ √

50 √ √ √ √ √ √

51 √ √ √ √ √ √

52 √ √ √ √ √ √

130

No.

Butir

Soal

A B C D E F

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

53 √ √ √ √ √ √

54 √ √ √ √ √ √

55 √ √ √ √ √ √

56 √ √ √ √ √ √

57 √ √ √ √ √ √

58 √ √ √ √ √ √

59 √ √ √ √ √ √

60 √ √ √ √ √ √

61 √ √ √ √ √ √

62 √ √ √ √ √ √

63 √ √ √ √ √ √

64 √ √ √ √ √ √

65 √ √ √ √ √ √

66 √ √ √ √ √ √

67 √ √ √ √ √ √

68 √ √ √ √ √ √

69 √ √ √ √ √ √

70 √ √ √ √ √ √

Catatan: Angket sudah layak diuji cobakan

Tegal, 19 Maret 2015

Penilai

Dra. Sri Sami Asih M. Kes

NIP 19631224 198703 2 001

131

LEMBAR VALIDASI BUTIR PERNYATAAN ANGKET

OLEH PENILAI AHLI

Penilai : Dra. Sri Sami Asih, M.Kes

Status : Dosen Pembimbing

Petunjuk

Berdasarkan pendapat Ibu setelah membaca dan memerikas butir-butir angket

disiplin belajar, berilah tanda cek (√) pada kolom “ya” jika sesuai dengan kriteria

telaah. Berilah tanda cek (√) pada kolom “Tidak” jika tidak sesuai dengan kriteria

telaah.

Kriteria Telaah:

A : Butir pernyataan sesuai dengan indikator

B : Hanya ada satu jawaban yang paling tepat

C : Pernyataan dirumuskan dengan singkat dan jelas

D : Menggunakan bahasa yang sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia yang

baik dan benar

E : Pernyataan dan pilihan jawaban mengunakan bahasa yang komunikatif

F : Pernyataan tidak menggunakan bahasa yang berlaku di daerah setempat

ANGKET TANGGUNG JAWAB BELAJAR SISWA

No.

Butir

Soal

A B C D E F

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

1 √ √ √ √ √ √

2 √ √ √ √ √ √

3 √ √ √ √ √ √

4 √ √ √ √ √ √

5 √ √ √ √ √ √

6 √ √ √ √ √ √

7 √ √ √ √ √ √

8 √ √ √ √ √ √

9 √ √ √ √ √ √

10 √ √ √ √ √ √

11 √ √ √ √ √ √

132

No.

Butir

Soal

A B C D E F

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

12 √ √ √ √ √ √

13 √ √ √ √ √ √

14 √ √ √ √ √ √

15 √ √ √ √ √ √

16 √ √ √ √ √ √

17 √ √ √ √ √ √

18 √ √ √ √ √ √

19 √ √ √ √ √ √

20 √ √ √ √ √ √

21 √ √ √ √ √ √

22 √ √ √ √ √ √

23 √ √ √ √ √ √

24 √ √ √ √ √ √

25 √ √ √ √ √ √

26 √ √ √ √ √ √

27 √ √ √ √ √ √

28 √ √ √ √ √ √

29 √ √ √ √ √ √

30 √ √ √ √ √ √

31 √ √ √ √ √ √

32 √ √ √ √ √ √

33 √ √ √ √ √ √

34 √ √ √ √ √ √

35 √ √ √ √ √ √

36 √ √ √ √ √ √

37 √ √ √ √ √ √

38 √ √ √ √ √ √

39 √ √ √ √ √ √

40 √ √ √ √ √ √

41 √ √ √ √ √ √

42 √ √ √ √ √ √

43 √ √ √ √ √ √

44 √ √ √ √ √ √

45 √ √ √ √ √ √

46 √ √ √ √ √ √

47 √ √ √ √ √ √

48 √ √ √ √ √ √

49 √ √ √ √ √ √

50 √ √ √ √ √ √

51 √ √ √ √ √ √

52 √ √ √ √ √ √

53 √ √ √ √ √ √

133

No.

Butir

Soal

A B C D E F

Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

54 √ √ √ √ √ √

55 √ √ √ √ √ √

56 √ √ √ √ √ √

57 √ √ √ √ √ √

58 √ √ √ √ √ √

59 √ √ √ √ √ √

60 √ √ √ √ √ √

61 √ √ √ √ √ √

62 √ √ √ √ √ √

63 √ √ √ √ √ √

64 √ √ √ √ √ √

65 √ √ √ √ √ √

66 √ √ √ √ √ √

67 √ √ √ √ √ √

68 √ √ √ √ √ √

69 √ √ √ √ √ √

70 √ √ √ √ √ √

Catatan : Angket sudah layak diuji cobakan

Tegal, 19 Maret 2015

Penilai

Dra. Sri Sami Asih M. Kes

NIP 19631224 198703 2 001

134

Lampiran 9

KISI-KISI ANGKET

INTENSITAS PERHATIAN ORANG TUA

Variabel Unsur

Variabel Indikator

No. Butir

Soal

Jumlah

Butir

Pernya-

taan (+) (-)

Intensitas

Perhatian

Orang Tua

1.Bimbingan

Orang Tua

1.1 Pemberian bimbingan

dan nasehat.

1, 13,

15

3

1.2 Tanggung jawab akan

belajar anak.

16, 18,

20, 21

4

1.3 Pemberian Perhatian. 25, 27,

31

3

1.4 Memberikan

pertolonggan dan

bantuan.

33, 35,

38

3

1.5 Membantu mengatur

kesulitan konsentrasi

belajar anak.

39, 41,

44

3

1.6 Menjaga kesehatan

anak

45, 46,

49

3

1.7 Pemberian

penghargaan dan

hukuman.

53, 54 55,

56 4

2.Penyediaan

fasilitas dan

sarana belajar

2.1 Penyediaan kebutuhan

sekolah anak.

58, 61,

63

3

2.2 Penyediaan alat-alat

belajar dan penyediaan

sarana belajar di rumah.

66, 67,

68, 69

4

Jumlah 27 3 30

135

Lampiran 10

ANGKET INTENSITAS PERHATIAN ORANG TUA

(UNTUK ORANG TUA SISWA)

A. Isilah keterangan yang diminta!

1 Nama Orang Tua : ...............................................

2 Pekerjaan : ................................................

3 Pendidikan Terakhir : ................................................

4 Jenis kelamin : L/P (coret yang tidak sesuai)

5 Nama Anak : .................................................

B. Petunjuk: pilihlah salah satu pernyataan yang sesuai dengan pilihan Anda

dengan memberi tanda cek (√) pada kolom yang disediakan. Contoh

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

1 Saya membangunkan anak

dengan sabar.

Keterangan:

Selalu : bila pernyataan tersebut dilakukan setiap hari

Sering : bila pernyataan tersebut dilakukan 4 sampai 6 kali dalam

seminggu

Kadang-kadang : bila pernyataan tersebut dilakukan 1 sampai 3 kali dalam

seminggu

Tidak Pernah : bila pernyataan tersebut tidak pernah anda lakukan

No Pernyataan

Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

1.

Saya membimbing anak saat

belajar dengan penuh kasih

sayang.

2.

Saya menasehati dan

memberikan solusi jika anak

memiliki masalah dalam minat

belajarnya.

3.

Orang tua menekankan

kejujuran kepada anak dalam

mengerjakan soal ulangan.

136

No Pernyataan

Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

4.

Saya tidak mengizinkan anak

bermain terlalu lama karena

akan mengurangi waktu belajar.

5. Saya mengawasi acara TV yang

ditonton anak.

6. Saya membelikan anak buku

pelajaran sekolah.

7.

Selain buku, saya membelikan

majalah, koran, dan bacaan lain

agar anak dapat menambah

wawasan.

8. Saya menemani anak saat

belajar.

9.

Jika anak pulang sekolah

sebelum waktunya, saya

menanyakan alasannya.

10. Saya menanyakan tentang

prestasi/ hasil ulangan anak.

11. Saya membantu anak

mengerjakan PR yang sulit.

12. Saya memberi solusi jika anak

mengalami kesulitan belajar.

13.

Saya membantu mempersiapkan

perlengkapan sekolah anak

setiap pagi.

14. Saya menciptakan suasana yang

tenang disaat jam belajar.

15.

Saya menyediakan waktu untuk

menyegarkan pikiran di akhir

pekan.

16.

Saya memberlakukan jam

belajar untuk anak di rumah

setelah maghrib.

17. Saya menyediakan makanan

yang bervariasi setiap harinya.

18. Saya melarang anak tidur larut

malam.

19. Saya mengingatkan agar anak

tidak jajan sembarangan.

20. Saya memberi penguatan saat

anak kurang semangat belajar.

137

No Pernyataan

Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

21.

Saya memberi hadiah untuk

memotivasi anak agar

mendapatkan nilai bagus.

22.

Saya memarahi anak karena

membolos saat jam pelajaran

tambahan.

23. Saya menegur saat anak pulang

sekolah terlambat tanpa izin.

24. Saya membelikan seragam

sekolah lebih dari satu.

25. Saya membelikan buku-buku

pelajaran yang anak butuhkan.

26.

Saya memenuhi kelengkapan

belajar anak agar anak

termotivasi untuk belajar.

27.

Saya mengontrol dan

menyeleksi buku-buku bacaan

anak.

28. Saya menyediakan alat tulis

cadangan di rumah.

29.

Saya menyediakan peralatan

belajar yang lengkap untuk

anak.

30.

Saya menanyakan kebutuhan

belajar yang diperlukan anak

(alat-alat belajar).

# Terima kasih atas kejujurannya #

138

Lampiran 11

KISI-KISI ANGKET

TANGGUNG JAWAB BELAJAR SISWA

Variabel Unsur Variabel Indikator

No. Butir

Soal

Jumlah

Butir

Pernya-

taan

(+) (-)

Tanggung

Jawab

Belajar

Siswa

1. Melakukan

tugas rutin tanpa

harus diberi tahu

1.1 Membagi waktu

dengan baik.

1.2 Memanajemen

tugas dengan efisien.

1.3 Mempunyai

inisiatif untuk

belajar.

1, 2,

5

7 4

2. Dapat

menjelaskan apa

yang

dilakukannya.

2.1 Paham terhadap

tujuan dari belajar.

8, 9,

11

3

3. Tidak

menyalahkan

orang lain yang

berlebihan.

3.1 Tidak

melanyalahkan orang

lain

3.2 Mengakui

kesalahan yang telah

dibuat.

15,

19,

17

17

3

4. Mampu

menentukan

pilihan dari

beberapa

alternatif.

4.1 Mampu

menentukan pilihan

dari kegiatan belajar.

4.2 Mampu

menyelesaikan

permasalahan dalam

belajar.

21,

24,

26 3

5.Bisa bermain

atau bekerja

sendiri dengan

senang hati.

5.1 Tidak terpaksa

dan terbebani.

5.2 Tidak tergantung

dengan orang lain

29 1

139

Variabel Unsur Variabel Indikator

No. Butir

Soal

Jumlah

Butir

Pernya-

taan

(+) (-)

(mandiri) dalam

belajar.

6.Bisa membuat

keputusan yang

berbeda dari

keputusan orang

lain dalam

kelompoknya.

6.1Kreatif dalam

berpendapat.

6.2Mengambil

keputusan dengan

baik.

6.3 Bersedia

menanggung resiko

dari keputusan yang

diambil.

32,

34

2

7.Punya beberapa

saran atau minat

yang ia tekuni.

7.1 Adanya

keinginan dan

kemauan yang kuat.

7.2 Aktif mengikuti

pelajaran.

37,

40

42,

43

4

8.Menghormati

dan menghargai

aturan.

8.1 Belajar sesuai

jam belajar tanpa

disuruh

8.2 Memperhatikan

jadwal pelajaran

8.3 Datang ke

sekolah tidak pernah

terlambat

8.4Menjaga

kebersihan

lingkungan

50 49,

51,

57

4

9.Dapat

berkonsentrasi

pasa tugas-tugas

yang rumit.

9.1Fokus dalam

mengerjakan dan

melakukan sesuatu

dalam belajar

9.2Mengesamping-

kan semua hal lain

yang tidak ada

hubungannya dengan

belajar.

59,

60,

62 3

140

Variabel Unsur Variabel Indikator

No. Butir

Soal

Jumlah

Butir

Pernya-

taan

(+) (-)

10. Memiliki rasa

bertanggung

jawab erat

kaitannya dengan

prestasi di sekolah

10.1 Mempunyai

kesadaran akan

tanggung jawabnya.

10.2 Menolak ajakan

karena ada ulangan

66,

67,

68,

3

Jumlah 21 9 30

141

Lampiran 12

ANGKET TANGGUNG JAWAB BELAJAR SISWA

(UNTUK SISWA)

A. Isilah keterangan yang diminta!

1 Nama : ...............................................

2 Kelas : ................................................

3 Jenis kelamin : L/P (coret yang tidak sesuai)

B. Petunjuk : pilihlah salah satu pernyataan yang sesuai dengan pilihan Anda

dengan memberi tanda cek (√) pada kolom yang disediakan. Contoh

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

1 Saya malas untuk belajar

lagi jika nilai saya sudah

bagus

Keterangan:

Selalu : bila pernyataan tersebut dilakukan setiap hari

Sering : bila pernyataan tersebut dilakukan 4 sampai 6 kali dalam

seminggu

Kadang-kadang : bila pernyataan tersebut dilakukan 1 sampai 3 kali dalam

seminggu

Tidak Pernah : bila pernyataan tersebut tidak pernah anda lakukan

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

1.

Saya tidak lupa belajar

meskipun saya suka

bermain.

2. Saya belajar minimal satu

jam dalam sehari.

3. Saya selalu belajar tanpa

disuruh.

4.

Saya malas untuk

mengulang materi yang

sudah dipelajari di sekolah.

5. Saya membaca selain buku

pelajaran seperti, koran,

142

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

majalah, dan sebagainya

agar menambah wawasan.

6.

Saya belajar karena

keinginan sendiri untuk

pintar.

7. Saya belajar karena igin

membahagiakan orang tua.

8.

Walaupun tugas yang

diberikan oleh guru sangat

sulit, saya tetap

mengerjakannya.

9.

Saya menjadi malas belajar

karena kurang diperhatikan

orang tua.

10.

Saya melaporkan kepada

orang tua meskipun nilai

ulangan saya kurang bagus.

11.

Saya mencoba belajar

dengan cara bertanya dan

menanggapi pertanyaan

yang diberikan oleh guru.

12.

Saya memberi tanda pada

setiap materi yang penting

agar lebih mudah dipahami.

13.

Saya memilih untuk tidur

ketika tidak bisa

mengerjakan PR.

14.

Saya senang mengerjakan

soal-soal yang ada dibuku

latihan.

15. Saya menyampaikan ide saat

belajar kelompok (diskusi).

16. Saya bermusyawarah dalam

menyelesaikan tugas belajar.

17.

Saya berusaha memperoleh

nilai yang baik untuk mata

pelajaran yang disukai.

18.

Saya bertanya kepada guru

apabila ada materi yang

kurang jelas.

19. Saya lebih suka

menggambar daripada

143

No Pertanyaan Alternatif Jawaban

Selalu Sering Kadang-

kadang

Tidak

Pernah

mendengarkan penjelasan

guru.

20. Saya malas mencatat materi

yang dijelaskan oleh guru.

21. Jika libur saya malas bangun

pagi.

22.

Saya berangkat pagi-pagi ke

sekolah supaya tidak

terlambat.

23. Saya tidak masuk sekolah

karena kesiangan.

24.

Saya mencoret-coret dinding

dan meja sekolah ketika

saya sedang kesal.

25.

Saya mengerjakan tugas

rumah yang diberikan oleh

guru dengan fokus.

26. Saya teliti dalam

mengerjakan PR atau ujian.

27. Saya bermain HP saat saya

sedang belajar.

28.

Saya diberi bimbingan

dalam semua kegiatan

belajar saya.

29.

Saya berusaha membuat

bangga orang tua tanpa

mengharap imbalan.

30.

Saya menolak ajakan teman

untuk bermain karena saya

mempersiapkan untuk

ulangan.

# Terima kasih atas kejujurannya #

144

Lampiran 13

TABEL PEMBANTU ANALISIS HASIL UJI COBA ANGKET INTENSITAS PERHATIAN ORANG TUA

No Res 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30

No Item

Soal

1 1 2 4 3 4 4 2 4 4 4 2 4 4 4 3 3 3 4 4 4 3 4 2 3 3 2 4 4 3 4

2 1 4 3 4 4 4 2 4 2 4 3 4 2 3 3 4 3 4 2 4 4 4 3 4 4 3 4 4 4 3

3 2 4 4 4 2 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 3 3 2 4 4 2 4 3 3 4 4 4 4 4

4 2 3 4 4 3 3 4 3 4 4 4 4 4 2 3 3 4 3 2 4 3 3 4 2 2 3 4 4 3 3

5 2 3 4 3 3 4 2 4 3 2 4 4 4 1 3 2 4 3 3 3 3 4 3 2 2 3 4 4 3 4

6 3 2 3 3 4 2 3 4 3 3 3 3 2 2 3 4 3 4 2 4 2 4 2 2 3 2 4 4 2 4

7 2 4 3 4 3 4 3 3 4 3 2 3 4 2 4 4 3 3 4 4 3 2 3 3 4 4 4 4 3 4

8 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4

9 2 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3

10 1 1 4 4 4 3 2 4 3 3 2 3 2 3 4 4 4 4 3 3 3 3 4 2 4 3 4 4 3 4

11 1 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 1 4 4 4 4 4 4 4 3 2 4 3 4 3 4 4 4 4

12 2 4 3 3 1 3 4 4 2 4 2 3 4 3 3 4 4 3 4 4 3 2 3 2 4 3 4 4 3 4

13 1 4 4 4 2 3 4 4 2 3 2 4 2 4 3 4 3 4 3 3 4 3 3 3 4 2 4 4 3 4

14 2 4 3 4 2 4 4 4 2 2 1 4 4 2 3 2 3 4 2 3 2 2 2 3 4 3 3 4 3 3

15 1 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4

16 1 3 4 4 3 3 2 4 4 2 2 3 4 4 3 2 4 3 3 2 3 2 3 4 4 3 4 4 1 4

17 3 4 3 4 1 4 4 4 1 3 3 4 3 3 4 1 3 1 3 2 4 3 3 1 3 2 1 1 3 2

18 1 1 4 2 2 4 2 4 4 4 2 4 2 2 4 2 2 3 4 4 2 3 4 3 3 2 4 4 2 4

19 2 3 4 4 4 4 2 4 2 3 3 4 3 4 4 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 3 4

20 1 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 2 3 4 4 2 2 3 3 4 2 4 4 4 4

21 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 3 1 1 3 2 2 3 1 3 1 1 1 4 2 2 4 4 3 2

145

22 3 1 2 4 4 3 2 4 2 2 2 2 2 4 4 2 3 3 3 3 2 2 2 2 3 3 4 4 3 3

23 3 4 3 4 4 2 3 4 2 4 3 2 1 4 4 4 3 3 4 3 4 2 3 4 4 4 4 4 4 4

24 2 3 3 2 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 3 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4

25 2 1 3 4 2 2 2 4 4 4 2 3 2 2 3 4 3 4 2 4 2 4 2 2 2 2 4 4 3 2

26 1 1 2 1 1 2 2 2 2 2 1 1 1 1 1 2 2 4 1 2 1 1 1 1 2 1 4 3 2 2

27 2 4 4 4 3 4 4 4 4 4 1 4 1 2 4 4 3 4 4 4 3 2 2 2 4 2 2 4 3 4

28 1 1 3 2 3 2 3 3 2 2 2 3 1 2 2 2 4 4 2 3 1 2 2 2 3 2 4 4 3 2

29 1 1 2 3 2 2 4 4 2 2 3 4 1 2 2 3 1 4 2 2 1 2 4 2 1 2 2 4 2 2

30 1 1 3 3 4 4 3 4 4 4 4 4 3 1 4 4 3 4 2 4 3 2 4 2 4 3 4 4 4 4

31 2 4 4 4 3 3 4 4 4 4 2 4 4 2 4 4 3 4 4 4 3 2 3 2 4 3 4 4 3 4

32 1 2 4 4 3 4 4 4 4 3 3 4 4 4 3 4 3 3 2 4 3 3 4 4 4 3 4 4 3 4

33 3 4 4 3 2 2 4 3 4 2 2 4 2 2 2 3 3 3 2 4 2 2 3 2 4 3 3 4 3 3

34 4 4 3 4 4 4 3 4 3 4 1 4 4 4 4 4 2 3 3 1 4 4 3 3 3 4 3 1 4 4

35 2 1 3 4 1 3 4 4 2 3 2 4 2 2 3 3 3 3 4 4 2 2 3 2 3 2 4 2 3 4

36 2 1 3 2 4 4 2 4 2 3 3 3 1 2 3 4 1 3 2 4 1 2 2 1 4 2 3 1 3 3

37 1 1 3 3 4 3 2 3 2 4 3 3 1 2 3 4 2 4 2 3 2 3 2 1 2 2 3 4 3 3

38 1 1 4 3 4 4 2 3 2 4 3 3 2 4 3 4 2 4 2 3 2 2 2 2 3 2 3 4 2 3

39 1 4 4 3 2 4 4 4 4 4 4 4 2 2 3 4 4 4 4 4 3 3 3 3 4 3 2 4 4 4

40 2 4 4 3 4 3 2 4 3 4 2 4 4 4 3 4 3 4 3 4 2 4 3 3 2 2 4 4 4 2

41 2 4 3 3 1 2 2 2 2 2 1 4 2 2 2 2 2 4 3 3 2 4 2 2 3 2 4 4 2 4

42 2 4 3 4 4 4 4 1 4 2 3 4 4 4 3 2 3 2 4 4 4 2 4 4 2 3 4 4 4 2

43 2 1 3 2 3 2 4 4 2 4 2 4 4 3 3 2 4 4 2 3 3 2 4 2 1 4 4 4 2 4

44 1 2 3 3 4 4 4 4 4 4 3 4 3 4 3 4 4 3 4 4 3 2 4 2 1 3 4 4 1 3

45 2 4 4 2 4 4 3 2 4 2 2 4 4 2 4 2 2 3 1 4 2 2 2 2 4 2 4 4 3 3

46 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 1 4 4 4 4 3 3 4 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4

47 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 3 4 4 3 4 2 3 4 3 4 4 4 4

146

48 1 4 4 2 2 2 2 3 4 2 1 2 2 1 2 2 2 3 1 3 2 2 2 2 3 3 2 3 2 2

49 2 4 4 4 3 4 4 4 4 3 2 4 3 4 4 4 4 3 3 4 3 2 3 4 4 3 3 4 4 4

50 4 4 3 3 4 2 4 2 4 2 3 3 2 4 2 3 3 3 3 3 2 2 2 2 4 2 2 4 2 4

51 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 2 3 4 2 4 4 4 2 2 2 4 4 2 4 4 3 4

52 2 2 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 2 4 3 4 4 4 4 4 4

53 2 3 4 2 1 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 3 3 3 4 3 4 4 3 4

54 1 1 3 2 3 3 4 2 4 2 1 3 2 3 3 2 2 4 1 3 2 2 3 2 4 2 4 4 2 3

55 4 4 1 1 4 1 2 1 1 1 3 2 4 4 2 1 2 1 2 1 2 4 3 1 1 2 4 1 3 1

56 4 4 1 1 2 1 3 1 3 1 4 1 1 3 3 1 3 1 4 1 2 2 3 3 2 1 1 1 2 1

57 3 4 2 1 1 1 1 1 1 1 3 3 1 3 3 1 3 2 1 1 2 3 2 2 1 2 3 1 3 1

58 2 2 4 2 4 3 4 2 4 2 2 2 1 2 2 4 1 4 4 3 2 2 1 2 2 4 4 4 3 4

59 1 2 3 3 2 2 1 2 4 2 3 2 2 2 1 4 2 2 2 3 2 2 1 2 1 3 4 3 2 2

60 2 2 3 3 2 4 1 2 4 2 4 2 2 2 3 4 1 1 3 3 2 3 2 3 2 3 4 4 4 2

61 1 3 3 4 4 4 4 4 4 4 2 3 4 4 4 4 4 3 4 4 3 4 3 3 4 3 3 4 4 4

62 2 3 4 3 4 4 4 2 4 4 3 2 4 1 2 4 2 2 2 2 2 3 2 3 2 3 2 4 4 2

63 2 4 4 4 4 4 4 4 2 4 2 4 4 4 3 4 4 3 4 4 3 4 4 3 4 3 4 4 3 4

64 1 4 2 2 4 1 4 1 4 1 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 3 4 4 4 1 4 2 1

65 1 4 2 3 2 4 4 4 4 4 4 4 4 2 3 2 3 3 4 4 3 2 3 2 3 3 4 4 3 4

66 1 3 3 2 3 4 4 2 2 3 2 4 1 2 2 2 2 2 2 4 2 3 2 2 2 2 2 4 4 4

67 2 4 3 2 2 3 4 3 4 1 2 4 2 2 2 2 4 3 4 4 2 3 4 2 4 3 4 4 3 4

68 2 4 4 3 3 3 4 4 4 2 3 4 4 2 2 4 3 3 4 4 3 4 4 3 4 3 4 4 3 4

69 2 4 3 4 4 4 4 4 4 4 2 4 4 2 2 2 3 3 3 4 2 4 2 3 3 2 4 4 4 4

70 4 4 2 2 1 4 4 1 4 1 3 4 1 2 2 3 4 2 4 4 4 2 2 3 2 4 4 4 2 1

Total

137

210

230

218

212

227

225

232

224

212

186

241

194

198

215

224

210

225

210

240

186

192

200

186

220

195

248

257

214

229

147

Lampiran 14

TABEL PEMBANTU ANALISIS HASIL UJI COBA ANGKET TANGGUNG JAWAB BELAJAR SISWA

No Res 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30

No Item

Soal

1 2 3 3 4 2 3 3 4 4 3 2 3 3 3 3 4 3 3 2 4 2 2 2 3 3 3 4 4 4 4

2 3 2 2 3 1 3 2 3 2 2 3 2 2 2 2 4 3 2 2 4 2 2 2 2 2 2 2 4 3 4

3 4 2 2 2 4 2 4 3 3 2 2 3 3 1 3 2 3 2 2 3 4 3 2 3 2 2 4 4 2 4

4 4 4 2 3 3 2 4 4 1 2 4 3 2 3 4 3 3 4 3 4 3 4 3 4 4 4 3 3 3 3

5 2 3 2 4 4 3 4 4 3 1 1 4 3 2 4 2 3 2 2 4 2 2 3 3 4 4 4 4 3 4

6 4 4 3 3 3 3 4 4 1 4 1 3 1 3 4 3 3 3 1 4 3 4 2 3 3 3 1 2 3 2

7 4 4 2 4 3 3 4 3 3 4 1 3 2 3 4 3 3 2 3 4 3 4 3 3 3 3 3 3 3 3

8 2 3 2 2 1 3 4 2 2 2 2 3 2 1 2 3 1 1 2 4 3 2 1 2 2 2 4 4 3 2

9 2 4 3 4 2 4 4 4 3 3 2 4 3 4 4 3 3 3 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4

10 4 4 2 4 2 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4

11 4 4 2 4 1 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 3 4 4 4 3 3 4 3 3 4 4 4 4

12 3 4 3 4 3 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 3 4 4 4 4 4 4

13 2 3 2 4 4 3 4 4 3 3 3 4 3 2 4 2 3 4 2 4 2 3 3 3 3 3 4 4 3 4

14 2 1 1 1 2 3 4 3 1 3 1 4 1 1 2 3 1 1 1 4 2 2 1 1 1 1 1 3 2 1

15 4 2 2 4 2 4 4 4 3 3 3 4 3 2 4 3 3 3 4 4 2 4 2 4 4 4 4 4 3 4

16 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 3 4 4 3 4 3 4

17 3 4 2 4 3 3 4 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 2 4 4 3 4 4 4 3 3 1 4 3 3

18 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 3 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4 4 3 3 3 3 1 3 4 4

19 3 4 2 4 4 4 2 2 2 3 3 4 2 2 4 3 2 3 1 4 2 4 2 3 2 2 4 4 3 4

20 4 3 1 2 3 4 4 4 2 2 3 4 2 2 3 3 2 1 2 4 2 2 2 2 4 4 4 4 4 4

21 4 3 2 3 3 3 4 3 2 2 2 3 1 2 3 2 2 2 2 4 2 2 2 3 2 2 2 4 3 4

148

22 4 2 3 3 4 4 4 4 4 4 3 4 2 1 4 3 3 3 4 4 3 4 4 4 4 4 1 4 3 4

23 4 3 1 3 2 4 4 3 2 3 3 4 2 2 3 3 3 2 1 4 2 3 2 2 2 2 2 4 3 4

24 3 1 3 3 2 4 4 4 4 3 2 3 1 2 4 2 3 3 2 4 2 2 4 3 2 2 4 4 4 4

25 2 4 4 4 3 4 4 4 4 3 4 3 3 3 4 4 2 2 4 4 3 2 2 3 4 4 4 4 4 4

26 4 4 2 4 4 4 4 4 4 3 3 4 2 3 4 4 3 2 4 4 4 4 3 3 2 4 3 2 4 4

27 4 4 2 3 3 2 3 4 4 4 2 4 3 3 3 3 4 3 4 4 4 4 3 3 3 3 1 2 3 3

28 3 4 3 4 1 4 3 4 2 3 4 4 3 2 1 3 3 3 2 4 4 2 2 4 4 4 4 4 3 3

29 4 4 2 4 3 3 4 4 4 3 4 3 2 3 4 2 3 2 4 4 4 3 2 3 3 3 4 4 3 4

30 2 3 2 2 1 2 2 2 2 2 4 3 1 4 4 2 3 2 2 2 2 2 2 2 2 2 4 3 4 3

31 3 4 2 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 3 1 4 3 2 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 4

32 2 3 2 3 4 3 4 3 4 2 1 4 2 3 4 2 3 2 3 4 4 2 4 3 2 2 4 3 3 4

33 4 4 1 3 2 4 4 4 1 2 1 4 3 2 3 2 2 3 2 4 2 4 3 4 2 2 4 4 3 4

34 4 2 3 3 2 4 4 3 3 2 2 3 1 1 2 2 2 1 2 3 4 3 3 3 2 2 2 4 4 4

35 3 3 3 3 3 4 3 4 4 4 3 4 3 3 4 1 3 4 4 4 3 4 3 3 4 4 3 4 4 4

36 4 1 3 4 3 4 4 4 4 3 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 2 4

37 4 4 3 4 3 4 4 4 1 3 3 3 4 3 4 2 3 3 3 4 1 3 3 3 2 2 4 3 3 4

38 2 2 2 4 1 4 2 2 2 4 3 2 2 1 2 2 4 3 2 4 2 2 2 2 2 2 4 4 4 4

39 3 2 3 4 3 4 4 4 2 1 2 4 4 4 4 2 4 3 4 4 4 3 3 3 1 1 4 3 2 4

40 2 2 2 4 3 4 4 4 4 2 1 3 1 2 4 3 4 2 2 4 4 2 2 3 2 2 4 4 3 4

41 4 3 2 3 3 4 4 4 4 3 3 4 2 4 3 3 4 3 3 3 3 4 4 3 3 3 1 3 3 4

42 4 4 2 3 4 4 4 4 4 4 2 4 2 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 4 4 3 3 3 4

43 4 3 2 3 4 4 4 4 3 3 3 4 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 4 3 4 4 1 4 3 4

44 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4

45 3 3 3 1 3 3 3 3 4 4 3 4 2 4 4 4 3 3 4 4 3 4 4 3 3 3 3 4 2 4

46 2 3 2 3 3 3 2 4 2 2 2 4 3 2 4 2 2 1 2 4 2 2 2 3 4 4 4 4 3 4

47 2 4 2 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 2 1 4 4 1 2 2 4 4 2 4 4 4

149

48 4 4 2 2 2 3 4 4 2 2 2 3 4 3 4 4 3 2 4 4 2 3 4 3 2 2 4 4 3 4

49 4 4 2 3 4 3 3 2 4 3 1 4 3 2 4 3 4 2 3 3 3 4 3 3 4 4 3 3 3 4

50 2 4 2 4 2 3 4 4 4 3 2 3 3 4 4 4 4 3 3 4 4 4 4 3 4 4 3 4 3 4

51 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4

52 2 2 3 2 2 3 1 1 1 1 1 4 2 1 2 2 2 3 1 3 2 1 2 4 2 2 2 4 2 4

53 1 4 2 4 1 4 4 4 4 2 2 4 3 2 4 4 4 3 2 4 4 1 4 3 4 4 4 4 4 4

54 2 4 3 4 4 4 3 4 4 2 4 4 3 2 4 4 4 3 2 4 2 4 4 3 4 4 3 4 3 4

55 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 2 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 4

56 2 3 3 4 4 3 3 4 2 2 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4

57 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 2 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4

58 3 2 2 2 2 3 4 3 3 2 2 3 4 2 4 2 2 3 2 4 2 2 2 2 2 2 3 4 3 4

59 2 3 3 4 3 2 4 4 2 3 1 4 4 2 4 3 3 3 3 4 4 3 3 4 4 4 4 4 3 4

60 4 3 4 4 2 3 2 3 4 3 1 4 3 2 4 2 3 2 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4

61 4 3 3 3 4 2 2 3 1 3 4 4 3 4 2 2 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 2 3 3

62 4 4 3 4 2 4 4 4 3 4 2 4 3 3 4 4 3 3 3 4 3 4 3 3 4 4 3 4 4 4

63 3 4 4 3 2 2 3 2 3 3 2 4 2 4 4 3 3 3 3 3 3 4 3 3 4 4 3 4 4 4

64 2 3 2 3 4 3 2 4 2 2 2 3 4 3 4 2 1 1 2 4 2 1 4 3 4 4 4 4 3 4

65 3 1 3 3 3 2 1 2 1 3 2 1 3 3 2 1 2 4 4 4 3 4 2 3 3 3 1 2 3 3

66 2 4 3 3 1 4 4 4 4 3 3 4 3 3 3 4 1 2 4 4 2 3 4 2 3 3 4 4 3 4

67 4 4 2 4 2 2 2 4 4 3 2 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4 2 3 4 4 4 4 3 4

68 2 2 2 3 3 3 4 2 3 2 2 4 2 2 3 3 3 3 2 4 2 4 4 3 3 3 2 4 2 4

69 4 3 3 3 3 3 4 2 3 3 3 3 3 3 4 2 4 3 4 4 3 4 3 3 3 3 1 3 3 3

70 1 1 1 2 2 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 3 1 1 1 1 1 1 1 1 1 4 2 1 3 1

Total

272

414

453

429

416

446

446

456

442

416

367

474

382

389

424

441

414

442

414

472

365

376

395

365

433

385

488

506

421

451

150

Lampiran 15

Rekapitulasi Uji Validitas Uji Coba Angket

Intensitas Perhatian Orang Tua

rtabel = 0,361

taraf signifikansi 0,05

n= 30

No

Item

Pearson

Correlation

(r11)

Kriteria No

Item

Pearson

Correlation

(r11)

Kriteria

1 0,608 Valid 36 0,379 Valid

2 0,470 Valid 37 0,580 Valid

3 0,513 Valid 38 0,547 Valid

4 0,454 Valid 39 0,571 Valid

5 0,360 Tidak Valid 40 0,436 Valid

6 0,459 Valid 41 0,471 Valid

7 0,550 Valid 42 0,127 Tidak Valid

8 -0,006 Tidak Valid 43 0,314 Tidak Valid

9 0,378 Valid 44 0,518 Valid

10 0,595 Valid 45 0,536 Valid

11 0,688 Valid 46 0,382 Valid

12 0,491 Valid 47 0,240 Tidak Valid

13 0,627 Valid 48 0,463 Valid

14 0,501 Valid 49 0,618 Valid

15 0,665 Valid 50 0,088 Tidak Valid

16 0,372 Valid 51 0,296 Tidak Valid

17 -0,188 Tidak Valid 52 0,578 Valid

18 0,612 Valid 53 0,492 Valid

19 0,331 Tidak Valid 54 0,640 Valid

20 0,698 Valid 55 0,475 Valid

21 0,559 Valid 56 0,576 Valid

22 0,262 Tidak Valid 57 0,343 Tidak Valid

23 0,084 Tidak Valid 58 0,469 Valid

24 0,286 Tidak Valid 59 0,392 Valid

25 0,500 Valid 60 0,206 Tidak Valid

26 0,620 Valid 61 0,567 Valid

27 0,634 Valid 62 0,149 Tidak Valid

28 0,672 Valid 63 0,532 Valid

29 0,449 Valid 64 0,000 Tidak Valid

30 0,613 Valid 65 0,564 Valid

31 0,729 Valid 66 0,576 Valid

151

No

Item

Pearson

Correlation

(r11)

Kriteria No

Item

Pearson

Correlation

(r11)

Kriteria

32 0,622 Valid 67 0,520 Valid

33 0,493 Valid 68 0,519 Valid

34 -0,265 Tidak Valid 69 0,557 Valid

35 0,515 Valid 70 0,024 Tidak Valid *. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed

152

Lampiran 16

Rekapitulasi Uji Validitas Uji Coba Angket

Tanggung Jawab Belajar Siswa

rtabel = 0,361

taraf signifikansi 0,05

n= 30

No

Item

Pearson

Correlation

(r11)

Kriteria No

Item

Pearson

Correlation

(r11)

Kriteria

1 0,484 Valid 36 0,279 Tidak Valid

2 0,505 Valid 37 0,361 Valid

3 0,416 Valid 38 0,337 Tidak Valid

4 0,258 Tidak Valid 39 0,315 Tidak Valid

5 0,705 Valid 40 0,659 Valid

6 0,333 Tidak Valid 41 0,309 Tidak Valid

7 0,576 Valid 42 0,527 Valid

8 0,565 Valid 43 0,432 Valid

9 0,613 Valid 44 0,113 Tidak Valid

10 0,506 Valid 45 0,161 Tidak Valid

11 0,454 Valid 46 0,709 Valid

12 0,366 Valid 47 0,464 Valid

13 0,554 Valid 48 0,488 Valid

14 0,575 Valid 49 0,411 Valid

15 0,637 Valid 50 0,526 Valid

16 0,253 Tidak Valid 51 0,393 Valid

17 0,366 Valid 52 0,376 Valid

18 0,182 Tidak Valid 53 0,551 Valid

19 0,470 Valid 54 0,401 Valid

20 0,703 Valid 55 0,367 Valid

21 0,739 Valid 56 0,298 Tidak Valid

22 0,383 Valid 57 0,449 Valid

23 0,736 Valid 58 0,603 Valid

24 0,503 Valid 59 0,554 Valid

25 0,334 Tidak Valid 60 0,476 Valid

26 0,450 Valid 61 -0,260 Tidak Valid

27 0,153 Tidak Valid 62 0,725 Valid

28 0,292 Tidak Valid 63 0,257 Tidak Valid

29 0,513 Valid 64 0,464 Valid

30 0,135 Tidak Valid 65 0,182 Tidak Valid

31 0,230 Tidak Valid 66 0,450 Valid

153

No

Item

Pearson

Correlation

(r11)

Kriteria No

Item

Pearson

Correlation

(r11)

Kriteria

32 0,513 Valid 67 0,414 Valid

33 0,697 Valid 68 0,527 Valid

34 0,545 Valid 69 0,134 Tidak Valid

35 0,358 Tidak Valid 70 -0,009 Tidak Valid *. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed

154

Lampiran 17

Rekapitulasi Soal Angket

Intensitas Perhatian Orang Tua yang Digunakan

No Nomor

Item

Pearson

Correlation (r11) Kriteria

1 1 0,608 Valid

2 13 0,627 Valid

3 15 0,665 Valid

4 16 0,372 Valid

5 18 0,612 Valid

6 20 0,698 Valid

7 21 0,559 Valid

8 25 0,500 Valid

9 27 0,634 Valid

10 31 0,729 Valid

11 33 0,493 Valid

12 35 0,515 Valid

13 38 0,547 Valid

14 39 0,571 Valid

15 41 0,471 Valid

16 44 0,518 Valid

17 45 0,536 Valid

18 46 0,382 Valid

19 49 0,618 Valid

20 53 0,492 Valid

21 54 0,640 Valid

22 55 0,475 Valid

23 56 0,576 Valid

24 58 0,469 Valid

25 61 0,567 Valid

26 63 0,532 Valid

27 66 0,576 Valid

28 67 0,520 Valid

29 68 0,519 Valid

30 69 0,557 Valid

155

Lampiran 18

Rekapitulasi Soal Angket

Tanggung Jawab Belajar Siswa yang Digunakan

No Nomor

Item

Pearson

Correlation (r11) Kriteria

1 1 0,484 Valid

2 2 0,505 Valid

3 5 0,705 Valid

4 7 0,576 Valid

5 8 0,565 Valid

6 9 0,613 Valid

7 11 0,454 Valid

8 15 0,637 Valid

9 17 0,366 Valid

10 19 0,470 Valid

11 21 0,739 Valid

12 24 0,503 Valid

13 26 0,450 Valid

14 29 0,513 Valid

15 32 0,513 Valid

16 34 0,545 Valid

17 37 0,361 Valid

18 40 0,659 Valid

19 42 0,527 Valid

20 43 0,432 Valid

21 49 0,411 Valid

22 50 0,526 Valid

23 51 0,393 Valid

24 57 0,449 Valid

25 59 0,554 Valid

26 60 0,476 Valid

27 62 0,725 Valid

28 66 0,450 Valid

29 67 0,414 Valid

30 68 0,527 Valid

156

Lampiran 19

Output Uji Reliabilitas Uji Coba Angket

Intensitas Perhatian Orang Tua

Reliability Statistics

Cronbach's Alpha N of Items

,878 30

Item-Total Statistics

Scale Mean

if Item

Deleted

Scale

Variance if

Item Deleted

Corrected Item-

Total

Correlation

Cronbach's

Alpha if Item

Deleted

item1 88,07 148,133 ,593 ,870

item13 88,13 148,189 ,604 ,870

item15 87,60 151,283 ,641 ,871

item16 88,30 152,907 ,332 ,876

item18 88,43 145,151 ,606 ,869

item20 87,90 146,921 ,666 ,869

item21 89,27 151,168 ,420 ,874

item25 88,57 151,978 ,365 ,875

item27 88,17 144,764 ,634 ,868

item31 87,93 147,926 ,692 ,869

item33 88,47 151,361 ,483 ,873

item35 88,57 149,978 ,473 ,873

item38 88,60 151,352 ,405 ,874

item39 87,97 149,826 ,525 ,872

item41 88,80 149,476 ,490 ,872

item44 88,17 150,489 ,412 ,874

item45 88,47 148,947 ,478 ,873

item46 87,67 155,885 ,322 ,876

item49 87,87 150,740 ,617 ,871

item53 87,87 151,361 ,502 ,873

item54 88,80 145,821 ,630 ,869

item55 89,23 177,633 -,539 ,902

item56 89,33 176,506 -,541 ,900

item58 88,63 149,757 ,402 ,875

item61 87,83 151,109 ,552 ,872

item63 87,77 152,461 ,518 ,873

item66 88,80 148,097 ,553 ,871

item67 88,37 147,826 ,557 ,871

item68 87,97 151,620 ,528 ,872

item69 88,10 149,197 ,547 ,871

157

Lampiran 20

Output Uji Reliabilitas Uji Coba Angket

Tanggung Jawab Belajar Siswa

Reliability Statistics

Cronbach's Alpha N of Items

,913 30

Item-Total Statistics

Scale Mean

if Item

Deleted

Scale

Variance if

Item Deleted

Corrected Item-

Total

Correlation

Cronbach's

Alpha if Item

Deleted

item1 92,23 156,806 ,490 ,911

item2 92,83 158,006 ,401 ,912

item5 92,30 149,941 ,645 ,908

item7 92,20 154,579 ,640 ,909

item8 93,00 153,586 ,529 ,910

item9 91,77 155,633 ,607 ,909

item11 91,70 158,217 ,422 ,912

item15 91,97 154,447 ,568 ,909

item17 91,87 159,499 ,324 ,913

item19 92,37 156,585 ,379 ,913

item21 92,70 152,079 ,682 ,908

item24 92,37 153,206 ,505 ,910

item26 91,87 157,016 ,454 ,911

item29 92,00 156,276 ,511 ,910

item32 92,33 153,609 ,545 ,910

item34 92,63 152,792 ,536 ,910

item37 92,17 160,351 ,245 ,915

item40 92,40 147,903 ,698 ,907

item42 91,83 157,247 ,510 ,910

item43 91,83 160,971 ,265 ,914

item49 92,13 157,568 ,414 ,912

item50 91,87 156,257 ,530 ,910

item51 91,43 161,702 ,411 ,912

item57 91,60 159,834 ,466 ,911

item59 92,03 155,689 ,487 ,911

item60 92,00 154,621 ,506 ,910

item62 91,80 154,993 ,704 ,908

item66 92,13 155,982 ,421 ,912

item67 91,87 157,913 ,382 ,912

item68 92,47 156,051 ,493 ,911

158

Lampiran 21

DATA HASIL PENELITIAN

REKAPITULASI SKOR ANGKET INTENSITAS PERHATIAN ORANG TUA

No

Resp

on

den

No. Item Soal

TOTAL 1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

21

22

23

24

25

26

27

28

29

30

1 3 4 3 3 3 4 2 4 2 2 2 4 4 4 2 4 3 4 4 3 2 1 3 2 3 4 2 2 4 4 91

2 4 4 4 3 3 3 4 3 4 4 4 4 3 4 4 4 3 4 4 4 2 2 1 2 4 4 3 3 3 4 102

3 2 4 4 4 4 4 3 2 4 4 2 3 1 2 4 3 4 4 3 4 4 1 1 2 4 4 4 4 4 4 97

4 4 4 4 4 4 1 4 2 3 4 3 4 1 2 4 4 2 4 4 3 2 1 3 1 4 4 2 1 4 4 91

5 2 3 3 3 1 3 1 2 1 4 2 2 1 1 1 3 3 4 4 1 1 4 1 4 4 4 1 1 4 4 73

6 2 3 3 4 4 4 2 2 4 3 2 2 3 3 2 2 4 4 4 3 3 2 2 3 3 3 3 3 3 3 88

7 4 4 4 4 4 4 1 2 4 4 2 4 1 4 1 2 3 4 4 4 2 1 1 2 4 4 1 2 4 2 87

8 2 2 4 4 4 4 2 2 4 4 2 4 2 2 4 4 2 4 4 4 2 1 1 1 4 2 4 4 4 4 91

9 3 3 4 3 2 4 1 2 2 2 2 4 2 4 2 4 2 4 2 3 1 2 2 3 3 3 2 2 2 3 78

10 2 2 4 2 2 2 1 2 3 4 2 4 2 3 2 2 3 2 4 2 4 2 2 4 4 2 2 2 2 3 77

11 4 4 3 2 2 4 1 1 4 4 4 4 4 4 3 1 4 2 2 3 1 2 2 4 4 4 1 4 4 4 90

12 3 2 3 3 2 4 2 2 3 4 2 3 3 4 2 4 4 4 4 3 4 2 3 4 4 4 2 3 3 4 94

13 2 3 2 4 2 4 2 2 4 4 2 2 2 2 3 2 3 4 4 3 3 1 1 1 4 4 3 4 4 4 85

14 4 4 4 4 4 2 1 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 3 1 1 4 2 4 3 4 4 4 103

15 4 4 4 2 1 4 1 1 4 2 1 2 4 4 2 1 4 4 2 2 1 2 4 4 4 4 1 4 2 2 81

16 4 4 4 2 2 4 1 1 4 2 1 2 4 4 2 1 4 4 2 2 2 2 3 4 4 4 1 4 2 2 82

17 4 3 3 4 2 4 1 2 4 4 2 2 1 4 2 3 2 4 4 4 2 1 1 1 4 2 2 2 2 4 80

159

No

Resp

on

den

No. Item Soal

TOTAL 1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

21

22

23

24

25

26

27

28

29

30

18 2 3 3 2 3 4 3 2 3 3 3 3 2 3 3 3 4 3 4 3 2 3 2 2 3 3 3 3 3 4 87

19 4 3 4 3 3 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 1 1 4 4 4 3 4 4 4 107

20 3 4 4 4 4 4 2 4 4 4 3 4 4 3 2 4 3 4 2 3 2 1 1 2 4 2 4 2 4 4 95

21 3 4 4 3 4 4 2 2 4 4 3 4 2 3 2 4 2 4 4 4 3 2 2 3 4 4 3 3 4 3 97

22 4 4 4 2 4 4 2 2 4 4 2 4 4 2 2 4 4 4 4 4 2 3 1 2 4 4 4 4 2 4 98

23 4 3 4 3 2 4 2 2 4 4 2 3 1 3 2 4 4 4 3 4 2 1 1 4 4 4 3 2 3 4 90

24 3 2 3 2 3 2 2 2 3 2 3 3 2 2 2 2 2 4 2 2 2 3 2 3 2 2 1 2 2 2 69

25 4 2 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 2 4 1 4 4 4 4 4 4 4 1 4 4 4 4 4 4 4 108

26 3 4 4 3 3 3 1 4 4 3 3 3 4 4 2 3 3 4 4 4 2 2 2 4 4 3 2 3 2 3 93

27 4 4 4 3 2 4 1 3 4 3 2 3 1 2 1 3 4 4 2 3 2 4 3 4 4 1 2 4 4 3 88

28 4 4 4 3 4 4 2 2 4 4 2 4 4 4 3 4 2 4 4 3 2 2 1 4 4 4 3 4 4 4 101

29 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 1 1 4 4 4 4 4 4 114

30 2 3 3 3 2 2 2 3 4 3 2 4 1 4 3 3 4 4 3 3 2 2 2 2 2 2 2 2 2 3 79

31 3 3 4 4 3 4 2 4 4 4 4 4 4 4 2 2 4 4 4 4 2 1 1 2 4 4 4 4 4 4 101

32 4 4 4 4 4 4 2 3 4 4 4 4 3 4 2 4 4 4 4 3 3 1 1 4 4 4 3 4 4 4 105

33 4 2 3 2 3 2 2 3 4 4 4 4 3 4 4 2 3 2 3 2 2 4 3 2 4 3 2 3 3 4 90

34 4 4 4 3 3 4 2 3 3 4 4 4 3 4 4 4 3 4 4 4 2 1 2 4 4 4 4 4 4 4 105

35 4 2 3 4 1 2 1 3 1 2 3 2 2 1 2 3 4 4 4 2 4 4 1 4 2 4 2 4 4 4 83

36 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 4 3 4 4 2 4 2 3 3 3 3 1 1 2 4 3 3 3 3 4 79

37 3 3 4 4 4 4 2 3 2 4 4 4 4 3 2 4 3 4 4 4 4 1 1 2 4 1 4 2 2 3 93

38 3 4 4 3 4 4 3 3 3 4 4 3 3 4 4 4 2 4 4 4 2 2 1 4 3 4 4 4 4 4 103

39 3 4 4 3 4 4 3 4 4 3 2 3 2 4 4 4 3 4 4 4 3 1 2 4 4 3 3 4 4 3 101

160

No

Resp

on

den

No. Item Soal

TOTAL 1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

21

22

23

24

25

26

27

28

29

30

40 2 3 4 2 2 3 2 3 2 3 3 3 2 2 2 3 1 3 4 3 1 1 2 1 4 3 3 3 4 2 76

41 3 2 3 1 2 2 1 2 1 3 2 2 1 2 2 2 3 2 3 2 1 4 3 2 3 2 1 2 2 3 64

42 4 2 4 3 4 4 2 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 4 2 4 4 2 4 3 4 3 4 4 107

43 4 3 3 2 3 4 1 4 3 4 4 3 2 4 3 4 4 4 4 4 1 1 1 3 4 4 3 4 4 4 96

44 4 1 3 1 2 3 1 4 4 4 3 2 3 2 2 1 4 1 2 1 1 4 4 4 4 4 2 1 4 4 80

45 4 2 4 3 2 4 1 4 1 2 4 3 2 3 2 2 4 3 3 4 2 3 4 3 4 4 4 4 3 4 92

46 2 3 3 3 2 4 2 2 2 2 3 2 2 2 2 1 4 4 4 2 2 1 1 1 4 4 4 4 4 4 80

47 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 3 4 4 4 1 1 4 4 4 4 4 4 4 110

48 4 3 4 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 1 1 4 4 4 3 4 4 3 108

49 2 2 2 2 3 2 1 2 2 2 2 2 2 1 2 4 3 3 2 2 2 4 3 2 1 2 1 2 2 2 64

50 4 4 4 3 4 4 2 4 3 4 3 4 4 4 4 4 1 4 4 2 2 4 2 2 4 4 3 4 4 4 103

51 3 3 4 3 2 4 2 2 4 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 2 1 1 2 4 4 4 4 2 97

52 3 3 4 4 3 4 2 3 4 4 3 3 2 4 2 4 3 4 4 4 3 1 1 4 4 4 3 2 4 4 97

53 4 3 4 2 4 2 2 3 3 4 3 3 3 4 4 4 3 4 3 3 4 2 1 4 2 4 3 4 4 2 95

54 3 4 4 4 4 4 1 4 4 4 4 4 2 4 4 4 2 4 4 4 4 2 2 2 4 4 2 4 2 4 102

55 3 4 3 1 3 4 4 2 3 3 2 3 3 2 3 2 3 2 3 3 2 3 4 2 3 4 3 4 2 3 86

56 4 4 4 4 2 4 2 2 4 4 2 4 3 4 2 4 3 4 3 4 2 1 1 2 4 4 2 2 3 3 91

57 3 4 4 4 4 3 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 1 1 4 4 4 4 4 4 4 109

58 2 1 2 3 3 1 2 4 1 3 2 2 1 2 2 2 3 1 2 3 2 3 4 2 2 2 1 2 3 2 65

59 3 2 2 2 3 3 3 2 1 2 2 2 2 2 2 3 1 3 3 3 2 1 3 1 2 1 2 2 3 2 65

60 2 2 4 2 1 2 4 2 3 3 2 3 2 2 4 2 1 4 4 1 1 2 3 2 4 2 1 3 2 2 72

61 2 2 3 2 1 4 2 4 1 4 2 2 1 2 3 4 2 4 4 4 4 1 1 4 4 4 2 3 4 4 84

161

No

Resp

on

den

No. Item Soal

TOTAL 1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

21

22

23

24

25

26

27

28

29

30

62 4 3 4 3 2 2 2 2 2 3 2 2 2 4 2 3 2 3 2 3 4 2 2 2 4 4 2 4 4 3 83

63 3 3 4 3 4 4 2 3 4 4 2 4 3 3 2 4 3 4 3 3 3 1 1 4 4 4 3 3 3 4 95

64 4 3 3 2 3 3 2 2 4 3 3 2 3 3 1 4 2 4 2 3 2 2 3 2 4 3 2 2 3 4 83

65 4 3 4 4 4 4 2 4 4 3 4 4 3 4 2 4 4 4 4 2 2 3 1 4 4 4 2 4 4 4 103

66 3 3 3 4 2 2 2 4 3 3 3 2 2 3 2 2 3 4 2 2 3 1 1 3 3 4 3 2 3 4 81

67 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4 2 3 4 4 4 4 2 1 4 4 1 1 1 4 4 4 4 4 3 4 100

68 3 4 4 1 2 4 2 3 4 4 4 4 3 4 3 4 4 3 3 4 4 1 1 4 4 4 4 3 4 4 100

69 4 4 4 3 4 4 2 4 4 4 2 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 1 4 4 4 4 4 4 4 110

70 3 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 2 3 1 4 2 4 4 4 2 1 1 1 4 3 4 3 4 4 96

71 4 4 4 2 3 4 3 3 4 3 3 3 2 3 2 3 3 4 1 4 4 1 4 2 3 4 4 4 4 4 96

72 3 3 4 4 4 4 3 4 3 4 2 3 2 3 2 3 4 4 4 3 3 1 3 3 4 3 4 4 4 4 99

73 4 3 4 2 4 2 1 2 4 4 2 2 1 2 2 2 1 4 4 3 2 3 3 1 4 2 2 2 3 2 77

74 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 3 4 3 4 2 4 2 4 4 4 2 1 1 2 4 4 2 3 4 4 99

75 3 4 4 3 2 4 2 4 4 4 3 3 4 4 2 4 2 4 4 4 2 1 1 4 4 4 2 2 4 2 94

76 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 1 1 4 3 3 2 3 3 3 97

77 3 4 4 4 3 4 2 2 4 4 4 3 3 4 3 1 4 4 4 4 4 1 2 2 4 4 4 4 4 3 100

78 4 3 4 2 3 2 1 4 2 2 2 2 2 3 4 2 2 3 2 3 2 4 2 2 4 4 3 3 4 4 84

79 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 3 4 3 2 4 4 4 4 3 4 4 4 1 4 3 4 4 4 4 4 109

80 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 1 1 4 4 4 4 4 4 4 112

81 4 4 4 4 4 3 2 3 4 4 4 4 3 4 4 3 3 4 4 4 4 1 1 4 3 4 3 3 4 3 103

82 3 4 4 4 2 4 2 4 4 4 3 4 3 3 3 3 2 3 4 2 2 1 1 3 4 4 2 2 3 4 91

83 4 3 4 3 4 4 2 2 4 3 2 3 4 4 2 4 4 4 4 4 4 1 1 3 4 4 4 3 3 4 99

162

No

Resp

on

den

No. Item Soal

TOTAL 1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

21

22

23

24

25

26

27

28

29

30

84 4 2 4 4 4 4 2 4 4 4 4 2 2 4 2 4 4 4 4 4 4 1 3 4 4 2 2 4 4 4 102

85 4 4 4 3 4 4 3 3 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 2 1 2 3 4 4 4 4 4 107

86 4 4 4 4 2 4 1 2 2 2 2 2 4 2 2 4 2 4 4 4 4 1 2 2 4 4 2 2 2 2 84

87 3 3 4 4 2 2 2 3 3 3 3 3 2 4 2 4 2 4 4 3 2 2 3 1 4 4 2 4 3 3 88

88 4 3 4 3 4 4 1 2 4 4 2 4 2 4 3 4 1 3 3 4 1 2 4 4 4 4 2 4 4 3 95

89 4 3 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 2 4 3 4 4 4 4 4 3 1 1 3 4 4 4 4 4 4 106

163

Lampiran 22

DATA HASIL PENELITIAN

REKAPITULASI SKOR ANGKET TANGGUNG JAWAB BELAJAR SISWA

No

Resp

on

den

No. Item Soal

TOTAL

1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

21

22

23

24

25

26

27

28

29

30

1 3 2 3 3 3 4 4 4 3 4 4 2 3 3 2 2 3 3 3 3 2 2 4 2 2 2 3 2 2 2 84

2 2 3 3 4 2 4 4 3 4 4 2 4 4 4 3 3 3 3 4 3 3 4 4 4 3 3 4 4 4 4 103

3 3 2 2 3 2 3 3 3 4 4 3 3 3 2 4 3 2 3 3 4 3 4 4 3 3 4 4 3 3 3 93

4 3 2 2 2 1 3 4 4 4 4 4 4 4 4 2 3 4 2 4 2 4 4 4 4 4 2 3 2 4 2 95

5 3 1 1 3 1 2 4 2 2 1 1 2 3 3 2 2 2 1 3 3 3 3 4 3 2 2 4 4 2 2 71

6 2 3 2 4 2 2 4 4 3 4 4 4 4 2 4 4 2 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 2 102

7 2 2 3 4 2 4 4 4 4 4 2 2 3 4 3 4 3 4 4 4 4 2 4 3 2 4 4 2 4 2 97

8 2 2 3 3 1 4 4 4 4 4 3 4 4 2 4 2 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 104

9 4 2 2 3 1 2 3 4 4 4 4 2 3 2 3 2 3 4 4 3 3 3 4 3 3 4 4 4 2 2 91

10 3 2 3 1 2 4 4 3 4 4 2 2 4 4 2 2 4 2 4 3 4 4 4 4 4 4 4 2 4 2 95

11 2 3 3 3 1 3 4 4 2 4 3 1 3 4 4 2 4 4 4 3 3 4 4 4 4 3 4 4 3 1 95

12 3 2 4 3 2 4 3 3 3 4 3 4 4 3 3 2 4 2 4 4 3 4 4 4 3 4 4 2 4 2 98

13 3 1 2 3 1 4 2 1 3 2 2 2 3 1 2 2 3 2 4 4 3 2 4 4 1 2 4 2 2 2 73

14 2 2 2 3 1 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 2 4 4 3 3 3 4 4 3 3 4 4 4 4 4 101

15 2 2 4 3 3 4 4 2 3 2 4 4 4 4 3 2 4 2 4 3 3 4 3 4 2 2 4 4 4 4 97

164

No

Resp

on

den

No. Item Soal

TOTAL

1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

21

22

23

24

25

26

27

28

29

30

16 2 2 4 4 2 4 4 4 3 4 4 4 4 2 4 2 4 3 4 3 3 2 4 3 2 2 3 4 4 2 96

17 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 4 2 4 4 1 2 4 4 2 4 4 4 2 4 105

18 1 2 4 2 1 3 2 4 4 2 1 4 4 3 2 3 4 3 4 4 1 3 2 1 3 3 1 2 1 3 77

19 4 4 4 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 116

20 4 4 4 3 2 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 3 4 4 4 4 2 3 4 4 4 4 4 4 4 4 111

21 4 2 2 4 4 2 2 4 4 4 4 3 4 4 4 2 3 2 3 4 4 2 4 4 4 2 4 3 1 1 94

22 1 2 1 1 3 4 3 2 4 1 2 2 3 3 1 3 4 4 3 3 3 4 4 4 2 4 4 4 4 1 84

23 4 4 4 3 3 4 4 4 4 4 4 3 3 4 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 114

24 3 3 3 3 1 4 3 3 4 1 2 2 3 2 2 2 2 3 4 3 3 4 4 4 3 3 3 2 3 2 84

25 2 4 2 3 1 4 4 4 4 4 2 4 4 2 3 2 4 2 3 3 4 2 4 4 2 2 4 2 4 2 91

26 3 3 3 3 4 2 1 4 3 2 2 3 3 4 4 3 3 2 4 4 2 4 4 4 3 3 4 3 4 3 94

27 3 4 4 3 2 4 4 2 4 4 3 3 2 4 3 3 4 4 3 4 2 4 4 4 4 4 3 4 4 3 103

28 2 2 2 4 1 4 4 4 1 4 3 4 1 4 2 3 4 2 4 2 2 1 4 4 2 3 4 2 4 4 87

29 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 3 4 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 114

30 2 2 3 3 2 3 3 4 3 3 2 3 4 3 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 3 4 4 3 4 2 98

31 3 2 3 4 3 4 3 4 4 4 4 3 3 3 3 1 3 3 4 4 3 3 4 4 4 3 3 2 1 3 95

32 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 116

33 3 2 3 3 2 4 4 3 3 2 3 3 4 4 4 2 3 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 101

34 4 4 4 2 4 4 4 4 3 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 114

165

No

Resp

on

den

No. Item Soal

TOTAL

1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

21

22

23

24

25

26

27

28

29

30

35 3 4 3 2 4 4 3 3 3 4 2 3 3 4 4 4 3 4 3 3 1 4 3 3 4 4 2 4 3 4 98

36 3 2 2 4 2 4 2 4 3 4 4 2 4 2 2 2 4 3 4 4 4 4 2 4 3 4 4 4 4 2 96

37 4 4 4 1 1 4 4 4 4 2 1 2 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 104

38 3 1 1 4 1 4 4 2 4 3 3 2 3 2 3 3 2 2 3 3 4 2 4 4 2 2 1 3 4 2 81

39 4 4 3 4 2 4 4 4 4 2 2 3 3 3 3 4 3 4 1 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 3 103

40 2 3 2 4 2 4 4 3 4 4 2 2 3 2 3 3 4 2 4 4 3 4 3 4 4 4 4 4 4 2 97

41 2 2 1 2 2 2 2 4 4 3 3 2 4 2 2 2 3 2 3 4 4 3 4 4 3 3 4 2 1 2 81

42 3 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 2 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 112

43 4 4 3 4 1 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 112

44 4 4 3 4 2 3 4 4 4 1 3 1 4 3 2 2 4 2 1 4 3 3 4 4 4 4 4 1 4 1 91

45 2 2 2 2 1 3 4 2 4 2 3 3 3 4 4 2 3 3 4 4 2 3 4 3 3 3 4 2 2 3 86

46 4 2 1 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 2 110

47 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 3 4 4 2 3 2 4 4 3 3 4 3 4 4 4 107

48 2 2 2 4 2 4 4 4 2 4 4 3 4 4 3 4 4 3 4 1 4 4 3 4 4 3 3 4 4 2 99

49 2 4 2 3 2 4 4 2 3 2 2 4 3 4 2 2 2 2 4 4 2 4 4 4 4 4 4 2 2 4 91

50 2 2 3 4 2 4 4 4 3 4 2 4 4 3 3 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 1 103

51 4 3 3 4 2 4 4 4 4 2 3 4 3 4 3 2 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 107

52 3 3 3 4 2 4 4 4 4 4 4 3 1 4 3 3 4 4 3 4 4 4 4 2 4 4 2 4 4 4 104

53 2 2 4 4 1 4 4 4 4 4 2 4 4 4 2 4 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 107

166

No

Resp

on

den

No. Item Soal

TOTAL

1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

21

22

23

24

25

26

27

28

29

30

54 3 2 3 2 1 4 4 4 4 2 4 1 3 3 4 2 4 2 3 3 1 4 4 4 4 4 4 2 2 2 89

55 3 4 4 2 4 4 4 2 3 3 2 3 4 3 2 2 2 2 3 4 4 2 4 4 2 4 4 3 2 3 92

56 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 2 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 114

57 3 4 4 3 3 4 4 4 4 4 3 3 4 4 1 2 3 2 4 4 4 1 4 4 2 3 4 4 1 3 97

58 3 2 2 3 1 3 2 4 2 1 3 1 3 1 1 1 2 1 3 3 4 2 3 3 3 2 3 4 2 3 71

59 3 2 2 4 1 3 3 2 3 2 1 2 3 2 1 1 3 2 3 3 2 2 4 4 2 3 4 2 1 1 71

60 3 2 1 3 4 2 3 3 3 4 3 1 3 4 2 1 3 1 4 4 4 4 4 4 2 3 4 2 4 3 88

61 3 2 3 3 2 3 3 4 3 4 2 4 4 2 3 2 2 1 1 4 2 4 4 3 4 4 3 4 3 3 89

62 3 2 2 3 2 2 3 2 3 3 2 2 2 2 2 2 4 2 4 3 1 4 4 2 2 2 3 2 4 2 76

63 3 1 4 3 3 3 2 2 3 3 2 2 2 2 2 2 4 2 4 3 1 2 4 3 3 4 3 3 2 2 79

64 3 1 1 4 1 2 3 2 2 3 1 2 2 2 2 2 2 1 3 4 3 3 4 3 3 3 4 2 3 2 73

65 3 3 4 3 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4 2 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 111

66 3 2 2 3 1 4 3 4 2 4 2 3 2 3 2 2 3 4 3 3 3 4 4 3 3 3 3 4 2 3 87

67 3 3 4 3 2 4 4 3 4 3 3 2 4 4 3 3 4 3 4 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 104

68 3 3 4 3 2 4 4 4 4 4 2 3 4 4 2 4 2 2 4 4 2 3 4 2 4 4 4 4 4 4 101

69 3 2 4 2 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 4 1 4 4 4 4 4 4 109

70 3 2 4 2 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 112

71 4 1 4 4 3 4 4 4 4 4 3 3 4 4 3 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 110

72 4 4 4 4 2 4 4 4 4 3 2 3 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 2 3 3 108

167

No

Resp

on

den

No. Item Soal

TOTAL

1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

16

17

18

19

20

21

22

23

24

25

26

27

28

29

30

73 3 2 4 3 2 4 3 4 3 2 2 2 4 3 2 3 2 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 96

74 4 3 4 3 2 4 4 4 4 2 3 4 4 4 3 3 4 4 4 4 2 4 4 4 4 3 4 4 4 2 106

75 4 4 2 3 3 3 3 4 4 3 2 2 4 2 2 2 2 3 3 3 3 4 4 4 3 2 4 4 4 2 92

76 3 2 3 2 1 3 3 3 2 3 2 3 2 2 2 1 2 2 3 3 2 3 2 2 3 2 3 2 3 3 72

77 3 2 4 3 2 4 3 4 3 2 2 2 4 3 2 2 3 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 96

78 2 2 1 4 2 4 3 4 4 4 2 2 4 3 2 3 3 2 4 4 4 4 4 4 3 4 4 3 2 2 93

79 4 2 4 3 4 4 4 4 1 4 3 4 3 4 4 2 4 4 4 1 3 3 3 4 4 4 3 4 4 2 101

80 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 2 4 3 4 3 4 3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 113

81 3 2 2 2 2 3 2 2 2 2 2 2 2 2 2 3 3 2 2 2 2 2 4 4 3 4 3 3 2 2 73

82 4 3 4 4 2 4 4 4 4 4 3 3 4 4 3 3 4 4 3 3 3 4 3 4 4 4 4 3 4 3 107

83 3 3 3 3 3 4 4 4 3 4 3 4 4 3 3 4 4 4 4 4 3 3 4 4 2 3 4 4 2 3 103

84 4 2 3 3 2 3 4 3 4 2 2 4 4 4 4 2 1 4 4 3 4 4 4 4 2 4 3 4 4 3 98

85 3 2 4 3 3 4 4 4 4 1 3 3 4 3 4 3 3 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 105

86 3 2 2 3 1 4 4 2 4 2 2 2 3 3 3 1 3 2 4 4 3 4 4 4 2 2 3 3 4 2 85

87 3 3 3 3 1 3 4 3 4 2 2 3 3 3 3 2 3 4 3 3 4 4 4 3 3 3 3 1 4 3 90

88 2 2 2 4 1 1 4 4 4 1 2 2 4 4 3 2 3 2 3 3 3 3 4 3 3 3 3 4 3 2 84

89 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 118

168

Lampiran 23

Hasil Uji Normalitas

Tests of Normality

Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic df Sig. Statistic df Sig.

Intensitas ,085 89 ,150 ,969 89 ,033

Tanggung

jawab ,072 89 ,200

* ,965 89 ,017

*. This is a lower bound of the true significance.

a. Lilliefors Significance Correction

169

Lampiran 24

Hasil Uji Linieritas

ANOVA Table

Sum of

Squares

Df Mean

Square

F Sig.

Intensitas

*

tanggung

jawab

Between

Groups

(Combined) 6275,078 38 165,134 1,320 ,178

Linearity 3130,573 1 3130,573 25,019 ,000

Deviation

from

Linearity

3144,505 37 84,987 ,679 ,889

Within Groups 6256,450 50 125,129

Total 12531,52

8 88

Measures of Association

R R Squared Eta Eta

Squared

intensitas * tanggung

jawab ,500 ,250 ,708 ,501

170

Lampiran 25

Hasil Uji Korelasi

Correlations

intensitas Tanggung jawab

intensitas

Pearson

Correlation 1 ,500

**

Sig. (2-tailed) ,000

N 89 89

Tanggung jawab

Pearson

Correlation ,500

** 1

Sig. (2-tailed) ,000

N 89 89

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

171

Lampiran 26

Hasil Analisis Regresi Linier Sederhana

Model Summaryb

Mode

l

R R Square Adjusted R

Square

Std. Error of

the Estimate

Durbin-

Watson

1 ,500a ,250 ,241 10,600 2,025

a. Predictors: (Constant), Intensitas

b. Dependent Variable: Tanggung Jawab

ANOVAa

Model Sum of

Squares

df Mean

Square

F Sig.

1

Regression 3255,543 1 3255,543 28,972 ,000b

Residual 9776,232 87 112,370

Total 13031,775 88

a. Dependent Variable: Tanggung Jawab

b. Predictors: (Constant), Intensitas

Coefficientsa

Model Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. 95,0% Confidence Interval

for B

B Std.

Error

Beta Lower

Bound

Upper Bound

1 (Constant) 49,544 8,809 5,624 ,000 32,034 67,053

Intensitas ,510 ,095 ,500 5,383 ,000 ,321 ,698

a. Dependent Variable: Tanggung Jawab

172

Lampiran 27

RINCIAN JADWAL PELAKSANAAN PENELITIAN

No. Hari, Tanggal Nama Sekolah Keperluan

1. Jum’at, 20 Maret 2015 Semua Sekolah Dasar

Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan

Butuh Kabupaten

Purworejo

Mengantarkan surat

izin penelitian

2. Sabtu, 21 Maret 2015 SDN Lubang Lor, SDN

Lubang Kidul, SDN Kunir

Pembagian angket

uji coba

3. Senin, 23 Maret 2015 SDN Kedungagung, SDN

Kedungsari, SDN

Rowodadi

Pembagian angket

uji coba

4. Selasa, 24 Maret 2015 Semua Sekolah Dasar

Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan

Butuh Kabupaten

Purworejo

Pengumpulan

angket uji coba

5. Jum’at, 27 Maret 2015 Kantor Penanaman Modal

dan Perijinan Terpadu

Kabupaten Purworejo

Permohonan ijin

penelitian

6. Senin, 30 Maret 2015 SDN Lubang Lor, SDN

Lubang Kidul, SDN Kunir

Pembagian angket

penelitian

7. Senin, 31 Maret 2015 SDN Kedungagung, SDN

Kedungsari, SDN

Rowodadi

Pembagian angket

penelitian

8. Kamis, 2 April 2015 Semua Sekolah Dasar

Gugus Ki Hajar

Dewantara Kecamatan

Butuh Kabupaten

Purworejo

Pengumpulan

angket penelitian

173

Lampiran 28

174

175

Lampiran 29

176

177

178

179

180

181

Lampiran 30

Dokumentasi

Pembagian angket uji coba di SD N Kedungagung

Pengisian angket uji coba di SD N Kedungsari

182

Pengumpulan angket uji coba di SD N Kunir

Pembagian angket penelitian di SD N Kunir

183

Pengisian angket penelitian di SD N Rowodadi

Pengumpulan angket penelitian di SD N Lubang Lor

1