88

OOuuttllooookk KKoommooddiittaass PPeerrttaanniiaannperpustakaan.bappenas.go.id/lontar/file?file=digital/166968... · analisis proyeksi penawaran dan permintaan komoditas ... komoditas

  • Upload
    lecong

  • View
    215

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

OOuuttllooookk KKoommooddiittaass PPeerrttaanniiaann

TTaannaammaann PPaannggaann

KKeeddeellaaii

PPUUSSAATT DDAATTAA DDAANN SSIISSTTEEMM IINNFFOORRMMAASSII PPEERRTTAANNIIAANN

KKEEMMEENNTTEERRIIAANN PPEERRTTAANNIIAANN

22001166

OOUUTTLLOOOOKK KKOOMMOODDIITTAASS PPEERRTTAANNIIAANN

TTAANNAAMMAANN PPAANNGGAANN

KKEEDDEELLAAII

ISSN : 1907 – 1507 Ukuran Buku : 10,12 inci x 7,17 inci (B5) Jumlah Halaman : 85 halaman Penasehat : Dr. Ir. Suwandi, MSi Penyunting : Dr. Ir. Leli Nuryati, MSc Dr. Ir. Budi Waryanto, MSi Ir. Roch Widaningsih, MSi Naskah : Ir. Dyah Riniarsi T., MSi. Design dan Layout : Tarmat Victor S. B. H. Diterbitkan oleh: Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian Kementerian Pertanian 2016 Boleh dikutip dengan menyebut sumbernya

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian v

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas

berkat rahmat dan hidayah-Nya sehingga Publikasi Analisis Outlook

Komoditas Kedelai Tahun 2016 dapat diselesaikan. Publikasi ini

mengulas analisis diskriptif perkembangan komoditas kedelai beserta

analisis proyeksi penawaran dan permintaan komoditas tersebut untuk

beberapa tahun ke depan.

Penyusunan Outlook Kedelai dapat terlaksana atas kerjasama

beberapa instansi terkait yaitu Badan Pusat Statistik, Direktorat

Jenderal Tanaman Pangan, serta dukungan dan kerja sama tim teknis

lingkup Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian. Kepada semua

pihak yang telah membantu mulai dari perencanaan, pelaksanaan

sampai dengan penyusunan publikasi buku outlook komoditas kedelai

ini, kami menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan setinggi-

tingginya.

Kami menyadari kekurangan dalam menyusun publikasi ini,

untuk itu kami mengharapkan kritik dan saran dari berbagai pihak

guna memperbaiki dan menyempurnakannya di waktu mendatang.

Semoga publikasi ini dapat menjadi sumbangan pemikiran dan

memberikan manfaat bagi pembaca.

Jakarta, Oktober 2016

Kepala Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian,

Dr. Ir. Suwandi, MSi. NIP. 19670323.199203.1.003

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertania vi

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian vii

DAFTAR ISI

Halaman

KATA PENGANTAR ...............................................................v

DAFTAR ISI ...................................................................... vii

DAFTAR TABEL .................................................................. ix

DAFTAR GAMBAR ................................................................ x

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................. xii

RINGKASAN EKSEKUTIV ...................................................... xiv

BAB I. PENDAHULUAN ......................................................... 1

1.1. Latar Belakang.......................................................... 1

1.2. Tujuan ................................................................... 2

1.3. Ruang Lingkup .......................................................... 3

BAB II. METODOLOGI ........................................................... 4

2.1. Sumber Data dan Informasi........................................... 4

2.2. Metode Analisis ......................................................... 5

2.2.1. Analisis Deskriptif ............................................. 5

2.2.2. Kelayakan Model .............................................. 6

2.3. Model Analisis Produksi dan Konsumsi ............................. 6

BAB III. KERAGAAN KEDELAI NASIONAL ..................................... 14

3.1. Perkembangan Luas Panen, Produksi, dan

Produktivitas .......................................................... 14

3.1.1. Luas Panen ................................................... 14

3.1.2. Produksi....................................................... 16

3.1.3. Produktivitas ................................................. 18

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertania viii

3.2. Provinsi Sentra Produksi Kedelai ................................... 19

3.3. Konsumsi Perkapita/Nasional ...................................... 22

3.4. Harga Produsen dan Konsumen .................................... 25

3.5. Perkembangan Ekspor dan Impor Kedelai di

Indonesia .............................................................. 27

BAB IV. KERAGAAN KEDELAI DUNIA ......................................... 31

4.1. Perkembangan Luas Panen, Produksi, dan

Produktivitas Kedelai Dunia ........................................ 31

4.2. Negara Sentra Luas Panen, Produksi, dan

Produktivitas Kedelai Dunia ........................................ 32

4.3. Harga Produsen Dunia ............................................... 36

4.4. Ekspor dan Impor Kedelai Dunia ................................... 37

BAB V. ANALISIS PRODUKSI DAN KONSUMSI ................................ 45

5.1. Produksi Kedelai 2016-2020 ........................................ 45

5.2. Konsumsi Kedelai 2016-2020 ....................................... 48

5.3. Neraca Kedelai 2016-2020 .......................................... 49

VI. KESIMPULAN ........................................................... 51

DAFTAR PUSTAKA .............................................................. 53

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian ix

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 1. Jenis Variabel, Periode, dan Sumber Data ..................... 5

Tabel 2. Pembagian blok persamaan model Suplai Demand

Tanaman Pangan ................................................... 7

Tabel 3. Keterangan variabel dalam model .............................. 13

Tabel 4. Luas panen, Produksi dan Produktivitas Kedelai di

Jawa, Luar Jawa dan Indonesia, 1970 - 2016 ................. 18

Tabel 5. Sasaran Komoditas Kedelai Tahun 2015 ....................... 21

Tabel 6. Import Dependency Ratio (IDR) dan Self

Sufficiency Ratio (SSR) Kedelai, Tahun 2011 –

2015 ................................................................. 30

Tabel 7. Proyeksi Luas Panen, Produktivitas, dan Produksi

Kedelai Indonesia, Tahun 2016 – 2020 ......................... 46

Tabel 8. Proyeksi Ketersediaan Konsumsi Kedelai Tahun

2016 – 2020 ......................................................... 48

Tabel 9. Proyeksi Neraca Kedelai Tahun 2016 - 2020 .................. 49

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertania x

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 1. Perkembangan Luas Panen Kedelai Indonesia,

1970 – 2016 ..................................................... 15

Gambar 2. Perkembangan Produksi Kedelai di Indonesia,

1970 – 2016 ..................................................... 17

Gambar 3. Perkembangan Produktivitas Kedelai di

Indonesia, 1970 – 2016 ....................................... 19

Gambar 4. Kontribusi Produksi Provinsi Sentra Kedelai di

Indonesia, 2010 – 2016 ....................................... 20

Gambar 5. Perkembangan Konsumsi Kedelai per Kapita

per Tahun, 1993 – 2016 ....................................... 24

Gambar 6. Perkembangan Harga Kedelai Tingkat Produsen

dan Konsumen di Indonesia, 1983-2016 .................... 26

Gambar 7. Perkembangan Volume Ekspor dan Impor

Kedelai di Indonesia, 1980 - 2016 .......................... 28

Gambar 8. Perkembangan Neraca Ekspor dan Impor

Kedelai di Indonesia, 1987 - 2016 ........................... 30

Gambar 9. Perkembangan Luas Panen dan Produksi

Kedelai Dunia, 1961 - 2014 .................................. 31

Gambar 10. Negara Sentra Produksi Kedelai Dunia dan

Kontribusinya, 2010 - 2014 .................................. 33

Gambar 11 . Negara Sentra Luas Panen Kedelai Terbesar

Dunia dan Kontribusinya, 2010 - 2014 ..................... 33

Gambar 12. Negara dengan Produktivitas Kedelai Tertinggi

Dunia, 2010 – 2014 ............................................ 35

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian xi

Gambar 13. Rata-rata Harga Produsen Kedelai di 10

Negara Tertinggi, Tahun 2008 – 2012 ...................... 37

Gambar 14. Perkembangan Volume Ekspor dan Volume

Impor Kedelai Dunia, 1991 – 2013 .......................... 38

Gambar 15. Kontribusi Volume Ekspor Negara Pengekspor

Kedelai Dunia dan Indonesia, 2009 – 2013................. 39

Gambar 16. Kontribusi Nilai Ekspor Negara Pengekspor

Kedelai Dunia dan Indonesia, 2009 – 2013................. 40

Gambar 17. Kontribusi Volume Impor Negara Pengimpor

Kedelai Dunia dan Indonesia, 2009 – 2013................. 41

Gambar 18. Kontribusi Nilai Impor Negara Pengimpor

Kedelai Dunia dan Indonesia, 2009 – 2013................. 42

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertania xii

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

Lampiran 1. Perkembangan Luas Panen, Produktivitas, dan

Produksi Kedelai di Indonesia, 1970 – 2016 ............... 57

Lampiran 2. Perkembangan Luas Panen Kedelai, di Jawa

dan Luar Jawa, 1970 - 2016 ................................. 58

Lampiran 3. Perkembangan Produktivitas Kedelai, di Jawa

dan Luar Jawa, 1970 - 2016 ................................. 59

Lampiran 4. Perkembangan Produksi Kedelai, di Jawa dan

Luar Jawa, 1970 - 2016 ....................................... 60

Lampiran 5. Provinsi Sentra Produksi Kedelai di Indonesia,

2011 - 2016 ..................................................... 61

Lampiran 6. Perkembangan Konsumsi (Susenas) dan

Ketersediaan (NBM) per Kapita, 1993 - 2016 ............. 61

Lampiran 7. Perkembangan Harga Produsen dan Harga

Konsumen Kedelai di Indonesia, 1983 - 2016 ............. 62

Lampiran 8. Perkembangan Volume Ekspor, Impor dan

Neraca Perdagangan Kedelai di Indonesia,

1980 - 2016 ..................................................... 63

Lampiran 9. Perkembangan Nilai Ekspor, Impor dan Neraca

Perdagangan Kedelai di Indonesia, 1980 – 2016 .......... 64

Lampiran 10. Perkembangan Luas Panen, Produktivitas, dan

Produksi Kedelai Dunia, Tahun 1961 – 2014 ........... 65

Lampiran 11. Perkembangan Produksi Kedelai 6 (Enam)

Negara Terbesar di Dunia, 2010 – 2014 .................. 66

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian xiii

Lampiran 12. Perkembangan Luas Panen Kedelai 6 (Enam)

Negara Terbesar di Dunina dan Indonesia, 2010 –

2014 ........................................................... 66

Lampiran 13. Perkembangan Produktivitas Kedelai 6 (Enam)

Negara Terbesar di Dunia, 2010 – 2014 .................. 67

Lampiran 14. Konsumsi Kedelai 10 (Sepuluh) Negara Terbesar

di Dunia, 2008 – 2012 ....................................... 67

Lampiran 15. Perkembangan Volume Ekspor dan Volume

Impor Dunia, 1961 – 2013 .................................. 68

Lampiran 16. Negara Pengekspor Kedelai Terbesar Dunia,

2009 – 2013 ................................................... 69

Lampiran 17. Perkembangan Nilai Ekspor Kedelai 5 (Lima)

Negara Besar di Dunia, 2009 – 2013 ...................... 69

Lampiran 18. Perkembangan Volume Impor Kedelai 10

(Sepuluh) Negara Besar di Dunia, 2009 – 2013 ......... 70

Lampiran 19. Perkembangan Nilai Impor Kedelai 8 (Delapan)

Negara Besar di Dunia, 2009 – 2013 ...................... 70

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertania xiv

RINGKASAN EKSEKUTIF

Kedelai merupakan sumber protein nabati paling populer bagi

masyarakat Indonesia. Konsumsi utama produk kedelai dalam bentuk

tempe dan tahu yang merupakan lauk utama bagi masyarakat

Indonesia. Bentuk lain produk kedelai adalah kecap, tauco, dan susu

kedelai. Indonesia merupakan negara produsen tempe terbesar di

dunia dan menjadi pasar kedelai terbesar di Asia. Hasil SUSENAS yang

dilaksanakan BPS tahun 2015, menunjukkan konsumsi tempe rata-rata

per orang per tahun di Indonesia sebesar 6,99 kg dan tahu 7,51 kg.

Ironisnya pemenuhan kebutuhan akan kedelai yang merupakan bahan

baku utama tempe dan tahu, 67,28% atau sebanyak 1,96 juta ton

harus diimpor dari luar negeri. Hal ini terjadi karena produksi dalam

negeri tidak mampu mencukupi permintaan produsen tempe dan tahu

dalam negeri.

Perkembangan luas panen kedelai Indonesia periode 1980-2016

menunjukkan laju peningkatan sebesar 0,69% per tahun. Namun pada

tahun 2016 diperkirakan luas panen kedelai turun 4,27%, menjadi

589,42 ribu hektar dari tahun sebelumnya sebesar 614,10 ribu hektar.

Produksi kedelai di Indonesia pada periode 1980-2016 berfluktuasi dan

cenderung meningkat dengan rata-rata pertumbuhan sebesar 2,63%

per tahun. Produksi kedelai tahun 2016 diperkirakan juga turun 7,06%

menjadi 887,54 ribu ton dari tahun 2015 sebesar 963,18 ribu ton.

Fluktuasi yang terjadi pada data luas panen dan produksi

periode 1980 hingga 2016, ternyata tercermin juga pada peningkatan

produktivitas yang naik rata-rata 1,85% per tahun. Produktivitas

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian xv

kedelai Indonesia tahun 2016 sebesar 15,60 ku/ha atau turun 2,90%

dibandingkan tahun sebelumnya.

Berdasarkan hasil proyeksi, diperkirakan neraca produksi dan

konsumsi kedelai di Indonesia mengalami peningkatan defisit pada

tahun 2016 – 2020 rata-rata sebesar 36,95% per tahun. Kekurangan

pasokan kedelai tahun 2016 sampai dengan 2020 masing-masing

sebesar 1,60 juta ton, 1,78 juta ton, 1,84 juta ton, 1,92 juta ton, dan

1,91 juta ton.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 1

BAB I. PENDAHULUAN

I.1. Latar Belakang

Kedelai merupakan sumber protein nabati paling populer bagi

masyarakat Indonesia pada umumnya. Konsumsi utamanya dalam

bentuk tempe dan tahu yang merupakan lauk pauk utama bagi

masyarakat Indonesia. Bentuk lain produk kedelai adalah kecap,

tauco, dan susu kedelai. Produk ini dikonsumsi oleh sebagian besar

masyarakat Indonesia, rata-rata kebutuhan kedelai per tahun adalah

2,2 juta ton. Ironisnya pemenuhan kebutuhan kedelai sebanyak

67,99% harus diimpor dari luar negeri. Hal ini terjadi karena produksi

dalam negeri tidak mampu mencukupi permintaan produsen tempe

dan tahu. Indonesia merupakan negara produsen tempe terbesar di

dunia dan menjadi pasar kedelai terbesar di Asia. Berdasarkan data

SUSENAS tahun 2015 yang dirilis BPS, konsumsi tempe rata-rata per

orang per tahun di Indonesia sebesar 6,99 kg dan tahu 7,51 kg.

Salah satu faktor penyebab rendahnya produksi kedelai putih di

Indonesia, merupakan bahan baku tempe dan tahu, bukan asli

tanaman tropis sehingga hasilnya selalu lebih rendah daripada Jepang

dan Cina. Pemuliaan serta domestikasi belum berhasil sepenuhnya

mengubah sifat fotosensitif kedelai putih. Pada sisi lain, kedelai

hitam yang tidak bersifat fotosensitif kurang mendapat perhatian

dalam pemuliaan meskipun dari segi adaptasi lebih cocok bagi

Indonesia.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 2

Kedelai dengan nama latin Glycine max (kedelai kuning);

Glycinesoja (kedelai hitam) merupakan tumbuhan serbaguna.

Akarnya memiliki bintil pengikat nitrogen bebas, kedelai merupakan

tanaman dengan kadar protein tinggi sehingga tanamannya dapat

digunakan sebagai pupuk hijau dan pakan ternak. Pemanfaatan

utama kedelai adalah dari bijinya. Biji kedelai kaya protein dan lemak

serta beberapa bahan gizi penting lain, misalnya vitamin (asam fitat)

dan lesitin. Olahan biji dapat dibuat menjadi berbagai bentuk seperti

tahu (tofu), bermacam-macam saus penyedap (salah satunya kecap,

yang aslinya dibuat dari kedelai hitam), tempe, susu kedelai (baik

bagi orang yang sensitif laktosa), tepung kedelai, minyak (dari sini

dapat dibuat sabun, plastik, kosmetik, resin, tinta, krayon, pelarut,

dan biodiesel), serta taosi atau tauco.

Peningkatan produksi kedelai baik dari kuantitas maupun

kualitas terus diupayakan oleh pemerintah, baik ekstensifikasi

maupun intensifikasi. Pengembangan komoditas kedelai untuk

menjadi komoditas unggulan sub sektor tanaman pangan perlu

mendapat dukungan dari semua pihak yang terkait. Untuk melihat

prospek pengembangan komoditas kedelai di Indonesia dan

keragaannya di dunia global, berikut ini disajikan perkembangan

komoditas kedelai serta hasil proyeksi penawaran dan permintaan

kedelai di Indonesia untuk periode beberapa tahun ke depan.

I.2. Tujuan

Tujuan penyusunan outlook komoditas kedelai adalah

- melakukan analisis peramalan komoditas kedelai dengan

menggunakan metode statistik yang mencakup indikator luas

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 3

panen, produksi, produktivitas, konsumsi, ekspor-impor, dan

harga.

- Sebagai penyedia bahan dan informasi bagi penyusunan kebijakan

dan program pengembangan komoditas tanaman pangan

khususnya komoditas kedelai dimasa yang akan datang.

1.3. Ruang Lingkup

- Ruang lingkup outlook komoditas kedelai adalah melakukan

pemodelan regresi dengan cakupan variabel komponen

penawaran dan permintaan, yang meliputi: produksi, luas

panen, produktivitas, harga konsumen, harga produsen,

impor, konsumsi, ekspor dan impor, baik dalam lingkup

nasional maupun global.

- Prediksi produksi dan konsumsi diprediksi hingga tahun 2020,

dengan terlebih dahulu memproyeksi variabel-variabel yang

mempengaruhi maupun komponen-komponen yang menyusun

penawaran dan permintaan.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 4

BAB II. METODOLOGI

Metode yang digunakan dalam peramalan Indikator produksi

kedelai adalah sebagai berikut: Analisis keragaan atau perkembangan

Kedelai dilakukan berdasarkan ketersediaan data series yang

mencakup indikator luas panen, produksi, konsumsi, ekspor-impor

serta harga di tingkat produsen maupun di tingkat konsumen dengan

analisis deskriptif sederhana.

2.1. Sumber Data dan Informasi

Outlook Komoditas Kedelai tahun 2016 disusun berdasarkan

data sekunder yang bersumber dari daerah, instansi terkait di lingkup

Kementerian Pertanian dan instansi di luar Kementerian Pertanian

seperti Badan Pusat Statistik (BPS), USDA, dan Food and Agriculture

Organization (FAO).

Daftar tabel data dan sumber data yang digunakan untuk

penulisan outlook kedelai adalah sebagai berikut:

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 5

Tabel 1. Jenis Variabel, Periode, dan Sumber Data

No. Variabel Periode Sumber

Data Keterangan

1.

Luas Panen,

Produksi, dan

Produktivitas di

Indonesia

1970-2016 BPS

2. Sasaran Luas

Panen dan Produksi 2015

Kementan

(Ditjen

Tan.Pangan)

3. Harga Produsen

Nasional 1983-2015 Kementan Ose (biji kering)

4. Ekspor dan Impor

Nasional 1980-2015 BPS

5. Konsumsi 1993-2015 BPS

6. Ketersediaan

Konsumsi 1993-2015

Kementan

(BKP)

7.

Luas Panen,

Produksi, dan

Produktivitas,

Harga, Ekspor, dan

Impor Dunia

1961-2015 FAO &

USDA

2.2. Metode Analisis

2.2.1. Analisis Deskriptif

Adalah metode yang digunakan untuk melakukan

analisis keragaan atau perkembangan komoditas kedelai

berdasarkan ketersediaan data series yang mencakup indikator

luas panen, produktivitas, produksi, konsumsi, ketersediaan

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 6

konsumsi, ekspor impor, harga di tingkat produsen maupun di

tingkat konsumen, serta jumlah penduduk.

2.2.2. Kelayakan Model

Ketepatan sebuah model regresi dapat dilihat dari Uji-F, Uji-t,

dan koefisien determinasi (R2).

Koefisien determinasi diartikan sebagai besarnya keragaman

dari peubah tak bebas (Y) yang dapat dijelaskan oleh peubah–peubah

tak bebas (X). Koefisien determinasi dihitung dengan menggunakan

persamaan:

TotalSS

egresiRSSR 2

dimana : SS Regresi adalah jumlah kuadrat regresi

SS Total adalah jumlah kuadrat total

2.3. Model Analisis Produksi dan Konsumsi

Model merupakan simplifikasi dari dunia nyata, dimana setiap

kegiatan dalam perekonomian pertanian yang akan dianalisis

terangkum dalam model tersebut. Model ini disebut model

ekonometrika supply demand tanaman pangan, yang disusun dalam

sistem persamaan simultan dan dinamis terbagi dalam dua blok, yaitu

terdiri dari Blok supply dan Blok Demand. Model yang dibangun dapat

dikembangkan untuk masing-masing sub sektor sesuai dengan variabel

yang tersedia.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 7

Tabel 2. Pembagian blok persamaan model Supply Demand Tanaman Pangan

Nama Blok Persamaan Nomor Persamaan

Blok Supply

1. Luas Panen

2. Produktivitas

3. Impor

4. Produksi

5. Suplai

1 - 5

6 - 10

11 – 14

15 – 19

20 - 24

Blok Demand

1. Konsumsi Perkapita (beras, jagung,

kedelai, ubi kayu, kc tanah)

2. Konsumsi Nasional (beras, jagung,

kedelai, ubi kayu, kc tanah)

3. Demand beras

4. Demand jagung

5. Demand kedelai

6. Demand ubi kayu

7. Demand kacang tanah

8. Neraca (beras, jagung, kedelai, ubi

kayu, kc tanah)

25 - 29

30 - 34

35 - 40

41 – 44

45 – 48

49 – 51

52 – 54

55 – 59

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 8

Blok Supply

Produksi

Luas Panen Padi LPP = a0 + a1 LPP(t-1) + a2 HRB(t-1) + a3 LPUP + a4 HRJ(t-1) + a5 HRK(t-1) + µ1 .............................................................................................. (1) Parameter estimasi yang diharapkan : a1, a2 > 0; a3, a4,a5 > 0

Luas Panen Jagung LPJ = b0 + b1 LPJ(t-1) + b2 HRJ(t-1) + b3 LPUJ + b4 HRK(t-1) + b5 HRUK(t-1) + b6 HRKC(t-1) + µ2 ................................... (2) Parameter estimasi yang diharapkan : b1, b2 > 0; b3, b4,b5, b6 > 0

Luas Panen Kedelai LPK = c0 + c1 LPK(t-1) + c2 HRK(t-1) + c3 LPUK + c4 HRJ(t-1) + c5 HRUK(t-1) + c6 HRKC(t-1) + µ3 ................................... (3) Parameter estimasi yang diharapkan : c1, c2 > 0; c3, c4,c5, c6 > 0

Luas Panen Ubi Kayu LPUK = d0 + d1 LPUK(t-1) + d2 HRUK(t-1) + d3 LPUUK + d4 HRJ(t-1) + d5 HRK(t-1) + d6 HRKC(t-1) + µ4 ............................. (4) Parameter estimasi yang diharapkan : d1, d2 > 0; d3, d4,d5, d6 > 0

Luas Panen Kacang Tanah LPKC = e0 + e1 LPKC(t-1) + e2 HRKC(t-1) + e3 LPUKC + e4 HRJ(t-1) + e5 HRK(t-1) + e6 HRUK(t-1) + µ5 ............................. (5) Parameter estimasi yang diharapkan : e1, e2 > 0; e3, e4,e5, e6 > 0

Produktivitas

Produktivitas Padi YP = f0 + f1 YP(t-1) + f2 HRUREA(t-1) + f3 TEK + f4 DSLPTT + f5 CH + f6 LIRIGASI + f7 RLPPJ + ....................................... (6) Parameter estimasi yang diharapkan : f1, f3, f4 , f5, f6, f7 > 0 f2 < 0 Produktivitas Jagung YJ = g0 + g1 YJ(t-1) + g2 HRUREA(t-1) + g3 TEK + g4 DSLPTT + g5 CH + g6 LIRIGASI + g7 RLPJJ + µ7 .................................. (7)

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 9

Parameter estimasi yang diharapkan : g1, g3, g4 , g5, g6, g7> 0 g2 < 0 Produktivitas Kedelai YK = h0 + h1 YK(t-1) + h2 HRUREA(t-1) + h3 TEK + h4 DSLPTT + h5 CH + h6 LIRIGASI + h7 RLPKJ + µ8. ..................... (8) Parameter estimasi yang diharapkan : h1, h3, h4 , h5, h6 ,h7 > 0 h2 < 0 Produktivitas Ubi Kayu YUK = i0 + i1 YUK(t-1) + i2HRUREA(t-1) + i3 TEK + i4 DSLPTT + i5 CH + i6 LIRIGASI + µ9 ............................................... (9) Parameter estimasi yang diharapkan : i1, i3, i4 , i5, i5 > 0 i2 < 0 Produktivitas Kacang Tanah YKC = j0 + j1 YKC(t-1) + j2 HRUREA(t-1) + j3 TEK + j4 DSLPTT + j5 CH + j6 LIRIGASI + µ10(10) Parameter estimasi yang diharapkan : i1, i3, i4 , i5, i5 > 0 i2 < 0 Impor Impor Beras IB = ko + k1 PRODP + k2 KONSB + k3 HIB + k4 HRB + µ11 . . . . . . . . .(11) Parameter estimasi yang diharapkan : k2, k4> 0 k1, k3 < 0 Impor Jagung IJ = lo + l1 PRODJ + l2 KONSJ + l3 HIJ + l4 HRJ + µ12 . . . . . . . . .. (12) Parameter estimasi yang diharapkan : l2, l4> 0 l1, l3 < 0 Impor Kedelai IK = mo + m1 PRODK + m2 KONSK + m3 HIK + m4 HRK + µ13 . . . . . (13) Parameter estimasi yang diharapkan : m2, m4> 0 m1, m3 < 0 Impor Kacang Tanah IKC = no + n1 PRODKC + n2 KONSKC + n3 HIKC + n4 HRKC + µ14. .. . (14) Parameter estimasi yang diharapkan : n2, n4> 0 n1, n3 < 0 Persamaan Identitas

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 10

Produksi PRODP = LPP * YP. . . . . . . . . (15) PRODJ = LPJ * YJ . . . . . . . . . . (16) PRODK= LPK * YK . . . . . . . . . . (17) PRODUK = LPUK * YUK . . . . . . . (18) PRODKC= LPKC * YKC . . . . . . . (19) SUPLAI

SP = PRODP + (IB*100/62.7) . . . . . . . . . . . . . . . . (20) SJ = PRODJ + IJ . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . (21) SK = PRODK + IK . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . (22) SKC= PRODKC + IKC . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . (23) SUK = PRODUK + IUK. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . (24)

Blok Demand K o n s u m s i Konsumsi Per Kapita Beras KONSB = o0 + o1 PDB + o2 IHK + o3 KONSB(t-1) + µ12 . . . . . . . . . . .(25) Parameter estimasi yang diharapkan: l1, l3 > 0 ; l2 < 0 Konsumsi Per Kapita Jagung KONSJ = p0 + p1 PDB + p2 IHK + p3 KONSJ(t-1) + µ12 . . . . . . . . . . .(26) Parameter estimasi yang diharapkan: p1, p3 > 0 ; p2 < 0 Konsumsi Per Kapita Kedelai KONSK = q0 + q1 PDB + q2 IHK + q3 KONSK(t-1) + µ12 . . . . . . . . . . .(27) Parameter estimasi yang diharapkan: q1, q3 > 0 ; q2 < 0 Konsumsi per Kapita Ubi Kayu KONSUK = r0 + r1 PDB + r2 IHK + r3 KONSUK(t-1) + µ12 . . . . . . . . . . (28) Parameter estimasi yang diharapkan: r3> 0 ; r1,r2< 0 Konsumsi per kapita Kacang Tanah KONSKC = s0 + s1 PDB + s2 IHK + s3 KONSKC(t-1) + µ12 . . . . . . . . . .(29) Parameter estimasi yang diharapkan: r3> 0 ; r1,r2< 0 Konsumsi Nasional Beras

KONNB = POP * KONSB . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .(30)

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 11

Konsumsi Nasional Jagung KONNJ = POP * KONSJ . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .(31)

Konsumsi Nasional Kedelai

KONNK = POP * KONSK . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .(32)

Konsumsi Nasional Ubi Kayu KONNUK = POP * KONSUK . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .(33)

Konsumsi Nasional Kacang Tanah

KONNKC = POP * KONSKC . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .(34)

DEMAND DEMAND BERAS DB = KONNB + EKSB + PAKG + PAKB + BB + TCG + TCB ................ (35) PAKG = (PRODP*0.0044) * 0.627 ........................................... (36) PAKB = (PRODP*0.627)*0.................................................... (37) BB = (PRODP*0.0104)* 0. ................................................... (38) TCG = (PRODP*0.0540) *0.627 ............................................. (39) TCB = (PRODP*0.627)*0.025 ................................................ (40) DEMAND JAGUNG DJ = KONNJ + EKSJ + PAKJ + BJ + TCJ ................................... (41) PAKJ = PRODJ*0.06 .......................................................... (42) BJ = PRODJ*0.004 ............................................................ (43) TCJ = PRODJ*0.05 ........................................................... (44) DEMAND KEDELAI DK = KONNK + EKSK + BK + TCK ......................................... (45) PAKK = PRODK*0.003 ........................................................ (46) BK = PRODK*0.015 ......................................................... (47) TCK = PRODK*0.05 .......................................................... (48) DEMAND UBI KAYU DUK = KONNUK + EKSUK + PAKUK + TCUK ............................. (49) PAKUK = PRODUK*0.02 ..................................................... (50)

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 12

TCUK = PRODUK*0.02 ...................................................... (51) DEMAND KACANG TANAH DKC = KONNKC + EKSKC + PAKKC + BKC + TCKC ...................... (52) BKC = PRODKC*0.026 ....................................................... (53) TCKC = PRODKC*0.05 ....................................................... (54) NERACA NRCB =(SP*0.627) – DB .................................................... (55) NRCJ =SJ – DJ ................................................................ (56) NRCK = SK – DK .............................................................. (57) NRCUK = SUK- DUK .......................................................... (58) NRCKC = SKC – DKC ... ...................................................... (59)

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 13

Tabel 3. Keterangan variabel dalam model

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 14

BAB III. KERAGAAN KEDELAI NASIONAL

3.1. Perkembangan Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas

3.1.1. Luas Panen

Perkembangan luas panen kedelai Indonesia periode 1980-2016

berfluktuasi dan cenderung meningkat dengan laju peningkatan rata-

rata sebesar 0,69% per tahun. Pada periode yang sama, luas panen

kedelai di Jawa dan luar Jawa juga cenderung meningkat sebesar

3,59% per tahun, sebaliknya di Jawa mengalami penurunan rata-rata

0,88% per tahun.

Luas panen kedelai nasional lima tahun terakhir mengalami

penurunan sebesar 0,85%, hal ini sebagai akibat penurunan luas panen

di Jawa sebesar 4,09%. Meskipun luas panen di Luar Jawa pada

periode tersebut meningkat 3,59%, tetapi peningkatan tersebut belum

sebanding dengan penurunan yang terjadi di Jawa. Penurunan luas

panen cukup nyata terjadi pada tahun 2011 sampai dengan 2013,

masing-masing sebesar 5,84%, 8,78%, dan 2,97%. Penurunan luas

panen nasional di tahun-tahun tersebut disebabkan oleh penurunan

wilayah Jawa sebesar 8,06%, 5,48%, dan 10,27%, serta Luar Jawa

tahun 2012 sebesar 14,90%. Peningkatan luas panen di Jawa kembali

terjadi tahun 2014 sebesar 10,56%, namun tahun 2015 dan 2016 turun

kembali sebesar 5,52% dan 9,71%. Kenyataan berbeda di Luar Jawa,

luas panen terus meningkat empat tahun terakhir, masing-masing

sebesar 12,08%, 13,80%, 8,16%, dan 3,95%. Pada tahun 2016, luas

panen kedelai nasional turun 4,02% menjadi sebesar 589,42 ribu

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 15

hektar dari tahun 2015 sebesar 614,10 ribu hektar (Gambar 1, Tabel

1, dan Lampiran 2).

0,00

200,00

400,00

600,00

800,00

1.000,00

1.200,00

1.400,00

1.600,00

1.800,00

1970

1971

1972

1973

1974

1975

1976

1977

1978

1979

1980

1981

1982

1983

1984

1985

1986

1987

1988

1989

1990

1991

1992

1993

1994

1995

1996

1997

1998

1999

2000

2001

2002

2003

2004

2005

2006

2007

2008

2009

2010

2011

2012

2013

2014

2015

2016

(000 H

a)

Jawa Luar Jawa Indonesia

Gambar 1. Perkembangan Luas Panen Kedelai Indonesia, 1970 – 2016

Selama memasuki periode lima dekade (1970-2016), dominasi

luas panen kedelai di Jawa terhadap nasional mencapai 64,95% atau

rata-rata seluas 554,22 ribu hektar. Kontribusi luas panen Luar Jawa

sebesar 35,05% atau rata-rata seluas 299,14 ribu hektar. Namun

demikian kondisi lima tahun terakhir mulai menunjukkan adanya

pergeseran kontribusi luas panen, kontribusi Jawa mengalami

penurunan menjadi 61,50% dan Luar Jawa meningkat menjadi 38,50%.

Hal ini dapat dimaklumi karena alih fungsi lahan pertanian menjadi

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 16

non pertanian di Pulau Jawa dinilai sudah tak terkendali, menyusul

pesatnya perkembangan sektor industri dan pemukiman di Indonesia.

Setiap tahun diperkirakan 80 ribu hektare areal pertanian hilang,

berubah fungsi ke sektor lain atau setara 220 hektar setiap harinya

(BPS, 2013).

Terkait dengan hal ini maka pemerintah perlu mengupayakan

suatu program pengembangan komoditas kedelai yang tepat sehingga

kontribusi luas panen di Luar Jawa yang saat ini hanya sekitar 38,50%

dapat terus ditingkatkan, mengingat potensi lahan tanam kedelai di

Luar Jawa masih terbuka luas.

3.1.2. Produksi

Produksi kedelai Indonesia pada periode 1980–2016 berfluktuasi

dan cenderung meningkat dengan rata-rata pertumbuhan sebesar

2,35% per tahun. Pada periode ini, tren produksi kedelai di Jawa dan

Luar Jawa juga seirama, namun Luar Jawa lebih tinggi dari pada

Jawa. Peningkatan produksi di Jawa rata-rata sebesar 1,36% per tahun

dan Luar Jawa sebesar 6,00% per tahun (Lampiran 3).

Produksi kedelai nasional lima tahun terakhir meningkat rata-

rata 0,14% per tahun, merupakan sumbangan peningkatan Luar Jawa

rata-rata sebesar 5,57% per tahun, sedangkan Pulau Jawa malahan

menurun rata-rata sebesar 2,44% per tahun. Secara nasional

peningkatan produksi kedelai periode ini baru terealisasi tahun 2014

sebesar 22,44% dan tahun 2015 sebesar 0,86%, sedangkan tiga tahun

sebelumnya mengalami penurunan sebesar 6,15% (2011), 0,96%

(2012), dan 7,49% (2013).

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 17

Produksi kedelai di Jawa dan Luar Jawa juga diwarnai

penurunan, peningkatan produksi di Pulau Jawa hanya terjadi tahun

tahun 2012 dan 2014 masing-masing sebesar 5,14% dan 19,20%. Untuk

Luar Jawa peningkatan produksi terjadi tiga tahun berturut-turut dari

tahun 2013 hingga 2015, masing-masing sebesar 7,73%, 28,99%, dan

9,16%. Peningkatan produksi kedelai nasional cukup signifikan terjadi

tahun 2014 sebesar 22,44% menjadi 955,00 ribu ton, dari produksi

tahun 2013 sebesar 779,99 ribu ton. Produksi kedelai tahun 2016 turun

7,85% menjadi 887,54 ribu ton. Penurunan ini disebabkan oleh

penurunan produksi kedelai di Pulau Jawa sebesar 12,55% dan Luar

Jawa sebesar 0,10%.

5,90

205,90

405,90

605,90

805,90

1.005,90

1.205,90

1.405,90

1.605,90

1.805,90

2.005,90

1970

1971

1972

1973

1974

1975

1976

1977

1978

1979

1980

1981

1982

1983

1984

1985

1986

1987

1988

1989

1990

1991

1992

1993

1994

1995

1996

1997

1998

1999

2000

2001

2002

2003

2004

2005

2006

2007

2008

2009

2010

2011

2012

2013

2014

2015

(000 T

on

)

Jawa Luar Jawa Indonesia

Gambar 2. Perkembangan Produksi Kedelai di Indonesia, 1970 – 2016

Keragaan kontribusi produksi kedelai tahun 1970-2016

menunjukkan bahwa produksi kedelai di Jawa menyumbang 66,12%

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 18

terhadap produksi nasional, sedangkan Luar Jawa sebesar 33,88%.

Perkembangan lima tahun terakhir masih menunjukkan kondisi yang

sama, kontribusi produksi Pulau Jawa sebesar 65,27% dan Luar Jawa

34,73% (Gambar 2,Tabel 3, dan Lampiran 3).

Tabel 4. Luas panen, Produksi dan Produktivitas Kedelai di Jawa, Luar

Jawa dan Indonesia, 1970-2016

000 Ha Pertumb. (%) 000 Ton Pertumb. (%) Ku/Ha Pertumb. (%)

1970-2016 554,22 -0,56 619,62 1,36 11,45 1,88

Jawa 1980-2016 547,21 -0,88 663,58 0,95 12,41 1,78

2012-2016 364,89 -4,75 574,38 -2,44 15,66 2,57

1970-2016 299,14 4,17 317,53 6,00 10,36 1,67

Luar Jawa 1980-2016 344,07 3,59 375,71 5,23 11,10 1,47

2012-2016 228,42 3,61 305,64 5,57 13,25 1,89

1970-2016 853,36 0,62 937,16 2,35 11,06 1,68

Indonesia 1980-2016 891,28 0,40 1.039,28 1,99 11,94 1,56

2012-2016 593,31 -1,68 880,03 0,14 14,82 1,70

Jawa 64,95 66,12

Luar Jawa 35,05 33,88

Rata-rata Produksi Rata-rata Produktivitas

Kontribusi terhadap Indonesia (%) :

Rata-rata Luas PanenWilayah Tahun

Sumber: Badan Pusat Statistik, diolah oleh Pusdatin

3.1.3. Produktivitas

Perkembangan produktivitas kedelai nasional tahun 1980 sampai

dengan tahun 2015 menunjukan pola fluktuatif dan cenderung

meningkat rata-rata 1,56% per tahun. Selama periode tersebut gejolak

penurunan produktivitas hampir tidak terlihat, seperti tersaji pada

Gambar 3. Peningkatan produktivitas nasional disumbang oleh

pertumbuhan di Jawa sebesar 1,78% per tahun dan Luar Jawa sebesar

1,47% per tahun.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 19

5,90

7,90

9,90

11,90

13,90

15,90

17,90

1970

1971

1972

1973

1974

1975

1976

1977

1978

1979

1980

1981

1982

1983

1984

1985

1986

1987

1988

1989

1990

1991

1992

1993

1994

1995

1996

1997

1998

1999

2000

2001

2002

2003

2004

2005

2006

2007

2008

2009

2010

2011

2012

2013

2014

2015

2016

(Ku

/Ha)

Jawa Luar Jawa Indonesia

Gambar 3. Perkembangan Produktivitas Kedelai di Indonesia, 1970 – 2016

Keragaan produktivitas kedelai nasional lima tahun terakhir

menunjukkan adanya peningkatan produktivitas yaitu sebesar 1,70%

per tahun, Produktivitas di Jawa tumbuh rata-rata 2,57% per tahun

dan Luar Jawa sebesar 1,89% per tahun. Produktivitas kedelai

Indonesia tahun 2016 sebesar 15,06 ku/ha atau turun 3,95%

dibandingkan tahun 2015 sebesar 15,68 ku/ha (Lampiran 4).

3.2. Provinsi Sentra Produksi Kedelai

Sentra produksi kedelai Indonesia berada di 7 (tujuh) provinsi,

memberikan kontribusi sebesar 86,34% terhadap produksi kedelai

nasional selama lima tahun terakhir, dan 27 provinsi lainnya

menyumbang 13,66%. Kontribusi terbesar diberikan oleh Provinsi Jawa

Timur sebesar 38,16% (rata-rata produksi 338,01 ribu ton), diikuti

Jawa Tengah 13,95% (rata-rata produksi 123,54 ribu ton), dan Nusa

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 20

Tenggara Barat 11,25% (rata-rata produksi 99,67 ribu ton). Empat

provinsi sentra lain berkontribusi di bawah 10%, yakni Jawa Barat

9,14% (rata-rata produksi 80,94 ribu ton), Aceh 5,22% (rata-rata

produksi 46,25 ribu ton), Sulawesi Selatan 5,84% (rata-rata produksi

51,70 ribu ton), dan DI. Yogyakarta 2,78% (rata-rata produksi 24,63

ribu ton). Rincian kontribusi dan rata-rata besaran produksi di

provinsi sentra disajikan di Gambar 4 dan Lampiran 5.

Jawa Timur38,16%

Jawa Tengah13,95%

Nusa Tenggara

Barat

11,25%

Jawa Barat9,14

%

Aceh5,22%

Sulawesi Selatan5,84%

DI. Yogyakarta2,78%

Lainnya13,66%

Gambar 4. Kontribusi Produksi Provinsi Sentra Kedelai di Indonesia, 2012 - 2016

Berdasarkan data sasaran dari Direktorat Jenderal Tanaman

Pangan, produksi kedelai tahun 2015 adalah sebesar 1,5 juta ton,

sedangkan capaian produksi dari hasil Angka Tetap tahun 2015 sebesar

963,18 ribu ton. Dengan kata lain sasaran produksi kedelai tahun 2015

tidak tercapai, karena capaian produksi kedelai tahun 2015 sebesar

64,21% dari sasaran yang telah ditetapkan. Capaian produksi tersebut

terealisasi berdasarkan capaian luas panen kedelai tahun yang sama

seluas 614,10 ribu hektar, atau hanya tercapai 59,77% dari target luas

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 21

panen sebesar 1,03 juta hektar. Sementara dari target produktivitas

yang ditetapkan sebesar 14.60 ku/ha, tercapai peningkatan menjadi

sebesar 15,68 ku/ha. Sasaran komoditas kedelai yang ditetapkan oleh

Ditjen Tanaman Pangan, tahun 2015 dapat dilihat pada tabel berikut

ini.

Tabel 5. Sasaran Komoditas Kedelai Tahun 2015

No. Uraian Sasaran ATAP 2015ATAP thd

Sasaran (%)Beda (%)

1 Luas Panen (Ha) 1.027.425 614.095 59,77 -40,23

2 Produktivitas (Ku/Ha) 14,60 15,68 107,40 7,40

3 Produksi (Ton) 1.500.000 963.183 64,21 -35,79 Sumber: Ditjen Tanaman Pangan diolah Pusdatin

Pembangunan pertanian sub sektor tanaman pangan pada era

Kabinet Kerja ingin mewujudkan “Indonesia Berkedaulatan Pangan

Tiga Tahun Mendatang” untuk komoditas padi, jagung, kedelai, daging

sapi, dan tebu. Kedaulatan pangan berbeda makna dengan

swasembada yang lebih cenderung kepada ketahanan pangan tetapi

belum otomatis berdaulat terhadap pangan. Swasembada pangan

sama saja dengan ketahanan pangan yakni apabila mampu memenuhi

kebutuhan bahan pangan. Artinya, bahan pangan tersedia di pasar dan

masyarakat konsumen. Dari mana bahan pangan itu diperoleh

sehingga ada di pasar dan masyarakat konsumen tidak

dipermasalahkan. Kedaulatan pangan cakupannya lebih luas dengan

mempertimbangkan status negara kita sebagai negara agraris.

Kedaulatan pangan bermakna bahwa bahan pangan yang ada harus

diproduksi sendiri dan mampu memenuhi kebutuhan masyarakat

konsumen. Jadi kedaulatan pangan kriterianya diproduksi sendiri atau

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 22

dihasilkan dari pertanian sendiri dan menguasai pasar-pasar sendiri

tanpa harus diatur oleh bangsa lain atau luar negeri.

3.3. Konsumsi Perkapita/Nasional

Selama ini sumber data konsumsi berasal dari hasil Susenas yang

dilakukan BPS, berupa konsumsi langsung dan konsumsi tidak langsung.

Namun mulai tahun 2015, konsumsi langsung kedelai ditiadakan karena

sedikit, sehingga yang tersedia hanya data konsumsi tidak langsung

berupa konsumsi tempe dan tahu. Yang dimaksud konsumsi tidak

langsung adalah kedelai yang diolah lebih lanjut menjadi produk

tertentu untuk konsumsi atau lainnya. Olahan biji kedelai dapat

dibuat menjadi berbagai bentuk seperti tempe, tahu (tofu),

bermacam-macam saus penyedap (salah satunya kecap, yang aslinya

dibuat dari kedelai hitam), susu kedelai (baik dikonsumsi bagi orang

yang sensitif laktosa), tepung kedelai, minyak (dari sini dapat dibuat

sabun, plastik, kosmetik, resin, tinta, krayon, pelarut, dan biodiesel),

serta taosi atau tauco. Seperti kita ketahui produk olahan kedelai

adalah penyumbang utama kebutuhan protein nabati.

Sebagian besar kedelai oleh masyarakat Indonesia dikonsumsi

dalam bentuk produk olahan, seperti tahu, tempe, tauco, oncom,

kecap, dan susu kedelai. Mempertimbangkan hal tersebut maka untuk

memudahkan penghitungan dan penyajian data konsumsi, semua

produk olahan kedelai dikonversi ke dalam bentuk segar. Bentuk

olahan tersebut di atas dicakup di Susenas sampai dengan tahun 2014,

namun pada tahun 2015 yang dicakup hanya tempe dan tahu.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 23

Sebagai pembanding disajikan pula keragaan ketersediaan

kedelai untuk konsumsi dari Neraca Bahan Makanan (NBM).

Ketersediaan yang dimaksud dalam NBM adalah selisih produksi

ditambah impor, dikurangi ekspor, tercecer, penggunaan pakan, bibit

dan untuk industri (diolah untuk bukan makanan).

Selama periode 2002–2015 konsumsi kedelai cukup fluktuatif

dan cenderung menurun, dengan laju penurunan rata-rata 2,15% per

tahun. Konsumsi kacang kedelai pada periode ini rata-rata sebesar

7,52 kg/kapita/tahun, konsumsi tertinggi sebesar 8,63

kg/kapita/tahun terjadi pada tahun 2007. Namun satu tahun

kemudian mengalami penurunan cukup signifikan sebesar 11,16%

sehingga konsumsi menjadi 7,67 kg/kapita/tahun. Penurunan

konsumsi pada tahun 2007-2008 tidak terlepas dari terjadinya krisis

ekonomi global dan adanya diversifikasi olahan kedelai untuk energi

alternatif, dampaknya adalah penurunan daya beli masyarakat dunia

termasuk Indonesia (Ariani. 2010). Pada periode selanjutnya,

konsumsi kedelai utamanya produk kedelai cenderung menurun hingga

tahun 2015 menjadi 6,12 kg/kapita/tahun. Hal ini diduga karena

terjadi pergeseran konsumsi dari protein nabati ke protein hewani.

Merujuk seiring meningkatnya perekonomian global yang berhubungan

dengan peningkatan daya beli penduduk Indonesia (Gambar 5 dan

Lampiran 6).

Lain halnya keragaan ketersediaan kedelai periode 1993–2015,

sangat fluktuatif dan menunjukkan tren peningkatan, gejolak fluktuasi

sangat kentara terutama pada periode 1996–2002. Angka

ketersediaan tertinggi pada tahun 1999 yaitu 12,29 kg/kapita/tahun,

sementara terendah terjadi pada tahun 2001 yaitu 5,76

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 24

kg/kap/tahun. Secara agregat rata-rata ketersediaan kedelai pada

periode 1993–2015 adalah 9,02 kg/kapita/tahun. Pada periode ini

ketersediaan kedelai tumbuh sekitar 0,82% setiap tahunnya.

Gambar 5. Perkembangan Konsumsi Kedelai per Kapita per Tahun, 1993 –

2015

Ketersediaan kedelai cenderung mengalami penurunan pada

periode 2003–2007 (Gambar 5). Pada periode ini angka ketersediaan

menurun sebesar rata-rata 3,37% setiap tahunnya. Pada tahun

berikutnya kembali meningkat hingga tahun 2011 menjadi sebesar

10,91 kg/kapita/tahun atau naik sebesar 11,78% dibandingkan tahun

sebelumnya sebesar 9,76 kg/kapita/tahun. Penurunan ketersediaan

kembali terjadi pada tahun 2012, berlanjut sampai tahun 2014.

Permintaan kedelai berdasarkan data ketersediaan per kapita

sempat mengalami penurunan hampir 30% pada masa krisis tahun

1998, walaupun kemudian kembali meningkat drastis pada tahun

berikutnya. Hal ini menunjukkan bahwa kedelai masih terimbas krisis

dibandingkan komoditas pertanian lainnya, karena sekitar 44% (1,03

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 25

juta ton) kebutuhan kedelai pada saat itu berasal dari impor. Oleh

karena itu swasembada kedelai sangat diperlukan mengingat masih

adanya peluang untuk meningkatkan produksi kedelai domestik pada

masa mendatang dalam rangka mengurangi ketergantungan pada

pasokan impor.

3.4. Harga Produsen dan Konsumen

Keragaan harga kedelai nasional baik harga produsen maupun

konsumen menunjukkan kecenderungan yang terus meningkat

(Gambar 6). Rata-rata pertumbuhan harga produsen dan konsumen

pada periode 1983-2015 berturut-turut adalah 10,59% dan 13,61% per

tahun. Rata-rata pertumbuhan harga kedelai pada periode sebelum

krisis ekonomi tahun 1997 cenderung lebih rendah dibandingkan

dengan masa setelah krisis. Pada periode 1983-1997 rata-rata

pertumbuhan harga produsen dan konsumen berturut-turut adalah

8,56% dan 10,51% setiap tahunnya. Rata-rata pertumbuhan harga

kedelai ini meningkat pada periode lima tahun terakhir (2011-2015)

yaitu menjadi 4,98% untuk harga produsen dan 8,01% untuk harga

konsumen (Gambar 6 dan Lampiran 7).

Peningkatan harga kedelai, baik harga produsen maupun

konsumen paling fantastis terjadi di tahun 1998, harga produsen naik

63,72% atau dari Rp. 1.231,- menjadi Rp. 2.015,- dan harga konsumen

naik lebih tinggi yaitu sebesar 132,67% atau dari Rp. 1.463,- menjadi

Rp. 3.404,-. Setelah melewati masa krisis harga kedelai kembali

mengalami kenaikan tinggi pada tahun 2008. Harga produsen naik

sebesar 35,40% dibandingkan tahun sebelumnya atau dari Rp. 4.588,-

di tahun 2007 menjadi Rp. 6.212,- di tahun 2008. Sedangkan harga

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 26

konsumen tahun 2008 naik sebesar 60,68% dibandingkan tahun

sebelumnya atau dari Rp. 4.847,- menjadi Rp. 7.789,-. Harga

konsumen kedelai sempat mengalami penurunan di tahun 2014

sebesar 8,41%, namun meningkat kembali tahun 2015 sebesar 26,13%.

0

1.000

2.000

3.000

4.000

5.000

6.000

7.000

8.000

9.000

10.000

11.000

12.000

13.000

14.000

1985

1986

1987

1988

1989

1990

1991

1992

1993

1994

1995

1996

1997

1998

1999

2000

2001

2002

2003

2004

2005

2006

2007

2008

2009

2010

2011

2012

2013

2014

2015

(Rp

/Kg

)

Hrg. Produsen Hrg. Konsumen

Gambar 6. Perkembangan Harga Kedelai Tingkat Produsen

dan Konsumen di Indonesia, 1983 - 2015

Jika dilihat dari disparitas atau margin harga yang terjadi

antara harga produsen dan konsumen, terlihat periode setelah krisis

ekonomi global selalu memberikan dampak terjadinya lonjakan

margin harga kedelai. Krisis ekonomi pertama tahun 1997-1998 terjadi

peningkatan sebesar 498,05% dan krisis yang kedua tahun 2008 lebih

tinggi yaitu sebesar 508,54%. Margin harga tertinggi terjadi pada

tahun 2015 sebesar Rp. 4.437,- per kilogram, dimana harga kedelai

tingkat produsen sebesar Rp. 8.327,-, sedangkan harga tingkat

konsumen mencapai Rp. 12.764,- per kilogram.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 27

3.5. Perkembangan Ekspor dan Impor Kedelai di Indonesia

Sepanjang tahun 1980-2015 tercatat volume ekspor kedelai

fluktuatif dan tumbuh sangat fantastis, rata-rata sebesar 517,26% per

tahun. Selama periode tersebut tercatat angka pertumbuhan di atas

1000% terjadi tiga kali, yaitu tahun 1988 sebesar 5.600% (tahun 1987

sebesar 10 ton menjadi 570 ton), tahun 1997 sebesar 4591,30% (tahun

1996 sebesar 598 ton menjadi 28,05 ribu ton), dan 2011 sebesar

2.236,62% (tahun 2010 sebesar 385 ton menjadi 8.996 ton). Volume

ekspor Indonesia paling tinggi terjadi pada tahun 2014, sebesar 41,30

ribu ton. Selain itu juga diwarnai beberapa kali terjadi penurunan

volume ekspor, tertinggi terjadi tahun 1998 sebesar 96,59% (Gambar 7

dan Lampiran 8).

Selama lima tahun terakhir volume ekspor tumbuh, rata-rata

sebesar 530,52%, terjadi peningkatan tahun 2012 dan selanjtnya

terjadi penurunan pada tahun 2013 dan 2015, masing-masing sebesar

67,21% dan 65,23%. Volume ekspor kedelai pada tahun 2015 sebesar

14,36 ribu ton. Meskipun dari sisi pertumbuhan volume ekspor cukup

tinggi, namun demikian secara kuantitas besaran volumen ekspor

relatif kecil dibandingkan dengan realisasi volume impor pada periode

yang sama.

Pada periode yang sama volume impor kedelai juga cukup

fluktuatif dan menunjukkan tren meningkat, dengan rata-rata

pertumbuhan 25,33% per tahun. Peningkatan volume impor sangat

signifikan terjadi pada tahun 1983 sebesar 347,72%, dan tahun 1999

sebesar 116%. Di antara tahun-tahun tersebut terjadi penurunan

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 28

volume impor tetapi secara persentase tidak terlalu signifikan.

Volume impor tertinggi terjadi pada tahun 2015 sebesar 6,42 juta ton.

Gambar 7. Perkembangan Volume Ekspor dan Impor Kedelai di Indonesia, 1980 - 2015

Keragaan impor kedelai lima tahun terakhir juga cenderung

meningkat, dengan pertumbuhan rata-rata sebesar 52,29% per tahun.

Impor kedelai mengalami penurunan di tahun 2012 sebesar 41,58%.

Volume impor tahun 2015 relatif tinggi, yaitu sebesar 6,42 juta ton.

Secara agregat besaran volume ekspor kedelai sangat kecil

dibandingkan impornya, dikarenakan produksi kedelai dalam negeri

hanya mampu mencukupi kebutuhan domestik tidak lebih dari 25%.

Oleh karena itu sebagian besar kebutuhan kedelai dalam negeri atau

86,95% harus dipenuhi dari impor. Faktor utama penyebab tingginya

impor kedelai adalah rendahnya produksi kedelai dalam negeri.

Seperti telah diuraikan dalam bahasan sebelumnya, lahan penanaman

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 29

kedelai banyak mengalami transformasi alih fungsi dan harus bersaing

dengan tanaman pokok lain seperti padi dan jagung.

Disamping itu varietas kedelai kuning, bahan baku utama industri

produk olahan seperti tahu dan tempe merupakan varietas yang

kurang optimal pertumbuhannya di Indonesia karena iklim yang kurang

sesuai. Hal ini juga menjadi penyebab rendahnya produksi kedelai

dalam negeri.

Neraca ekspor dan impor kedelai Indonesia selama tiga dekade

(1987-2015) menunjukkan adanya fluktuasi defisit kebutuhan kedelai

dalam negeri cukup tinggi. Rata-rata peningkatan defisit kedelai pada

periode ini mencapai 9,20% per tahun, kenyataan ini sangat

mencemaskan karena ketergantungan terhadap produk impor

meningkat pesat. Apabila tidak ada terobosan-terobosan yang nyata

untuk meningkatkan produksi kedelai domestik dikhawatirkan kita

akan menjadi negara impor kedelai. Mengingat pula laju pertumbuhan

produksi kedelai dalam negeri hanya 2,37% per tahun, sehingga

diperkirakan tidak akan mampu mengimbangi kebutuhan kedelai

domestik seiring bertambahnya jumlah penduduk (Lampiran 8).

Berdasarkan keragaan nilai ekspor dan impor kedelai, neraca

perdagangan kedelai Indonesia pada periode 1987-2015 mengalami

peningkatan defisit yang cenderung terus meningkat. Pada tahun

2015 tercatat defisit sebesar 2.879,24 juta US$ (Lampiran 9).

Berdasarkan nilai Import Dependency Ratio (IDR) kedelai selama 5

tahun terakhir sebesar 67,99%, menunjukkan bahwa tingkat

ketergantungan Indonesia terhadap kedelai impor masih cukup tinggi

yakni mencapai 67,99%. Nilai IDR tersebut seiring dengan nilai Self

Sufficiency Ratio (SSR) sebesar 32,87%, SSR dalam hal ini menjelaskan

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 30

bahwa negara kita baru mampu mencukupi kebutuhan kedelai dari

hasil dalam negeri sebesar 32,87% (Tabel 6).

3.500.000

3.000.000

2.500.000

2.000.000

1.500.000

1.000.000

500.000

0

19

87

19

88

19

89

19

90

19

91

19

92

19

93

19

94

19

95

19

96

19

97

19

98

19

99

20

00

20

01

20

02

20

03

20

04

20

05

20

06

20

07

20

08

20

09

20

10

20

11

20

12

20

13

20

14

20

15

Neraca (Ton)

Gambar 8. Perkembangan Neraca Ekspor dan Impor Kedelai

di Indonesia, 1987 - 2015

Tabel 6. Import Dependency Ratio (IDR) dan Self Sufficiency Ratio (SSR)

Kedelai, 2011 - 2015

2011 2012 2013 2014 2015

Produksi (Ton) 851.286,00 843.150,00 779.992,00 954.997,00 963.183,00 878.521,60

Ekspor (Ton) 8.996,00 33.950,00 11.133,00 41.304,00 14.360,42 21.948,68

Impor (Ton) 2.088.616,00 1.220.120,00 1.785.384,51 1.964.080,90 2.256.931,68 1.863.026,62

IDR (%) 71,26 60,12 69,90 68,25 70,40 67,99

SSR (%) 29,05 41,55 30,54 33,19 30,05 32,87

RerataUraianTahun

Sumber: BPS diolah Pusdatin

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 31

BAB IV. KERAGAAN KEDELAI DUNIA

4.1. Perkembangan Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas

Kedelai Dunia

Keragaan luas panen dan produksi kedelai dunia periode 1961-

2014 berdasarkan data FAO cenderung terus meningkat dengan pola

serupa. Rata-rata luas panen pada periode ini meningkat sebesar

3,16% per tahun dan produksi tumbuh sebesar 5,11% setiap tahun.

Selama lima dekade ini peningkatan luas panen paling tinggi terjadi

tahun 1973 dengan pertumbuhan sebesar 17,86%, sedangkan

peningkatan produksi tertinggi terjadi pada tahun 1977 dengan

pertumbuhan sebesar 28,67%. Sempat terjadi penurunan luas panen,

tertinggi pada tahun 1983 sebesar 6,36%, namun terjadi penurunan

produksi tertinggi pada tahun yang sama sebesar 13,74%.

-

50.000

100.000

150.000

200.000

250.000

300.000

350.000

-

20.000

40.000

60.000

80.000

100.000

120.000

140.000

19

61

19

63

19

65

19

67

19

69

19

71

19

73

19

75

19

77

19

79

19

81

19

83

19

85

19

87

19

89

19

91

19

93

19

95

19

97

19

99

20

01

20

03

20

05

20

07

20

09

20

11

20

13

Luas Panen Produksi

(000 Ton)

Gambar 9. Perkembangan Luas Panen dan Produksi Kedelai Dunia, 1961-2014

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 32

Perkembangan sepuluh tahun terakhir (2005–2014)

menunjukkan bahwa luas panen dan produksi kedelai cenderung terus

meningkat. Pertumbuhan luas panen tertinggi tahun 2008 sebesar

6,99%, sedangkan pertumbuhan tertinggi produksi terjadi tahun 2010

sebesar 18,58%. Pada tahun 2014 luas panen kedelai dunia mencapai

117,72 juta hektar, meningkat 5,45% dari tahun 2013 sebesar 111,63

juta hektar. Pada tahun yang sama produksi kedelai dunia mencapai

308,44 juta ton, atau meningkat 10,91% dari tahun sebelumnya

sebesar 278,09 juta ton (Gambar 9 dan Lampiran 10).

4.2. Negara Sentra Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas

Kedelai Dunia

Selama lima tahun terakhir, beberapa negara yang menjadi

sentra produksi kedelai dunia, yakni Amerika, Brazil, Argentina,

China, India, dan Paraguay memberikan kontribusi sebesar 92,04%

terhadap rata-rata produksi kedelai dunia sebesar 271,02 juta ton.

Besaran rata-rata produksi dan kontribusi dari masing-masing negara

sentra dari yang tertinggi adalah Amerika 91,40 juta ton atau

berkontribusi sebesar 33,72%, Brazil 75,58 juta ton (27,89%),

Argentina 48,87 juta ton (18,04%), China 13,35 juta ton (4,92%), India

12,42 juta ton (4,58%), dan Paraguay 7,84 juta ton (2,89%). Produksi

kedelai Indonesia menempati posisi ke-12 dunia, atau memberikan

kontribusi sebesar 0,32% dengan rata-rata produksi lima tahun

terakhir sebesar 867 ribu ton (Gambar 10 dan Lampiran 11).

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 33

Gambar 10. Negara Sentra Produksi Kedelai Dunia dan Kontribusinya, Tahun 2010 -2014

Gambar 11. Negara Sentra Luas Panen Kedelai Dunia dan Kontribusinya, 2010 -2014

Amerika, Brazil, dan Argentina sebagai tiga negara

produsen kedelai tertinggi dunia, pertumbuhan produksi lima tahun

terakhir menunjukkan peningkatan masing-masing sebesar 4,96% per

tahun, 6,77% per tahun, dan 1,52% per tahun. Pada periode ini

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 34

fenomena penurunan produksi terjadi di China dan India, yakni

sebesar 5,05% per tahun dan 3,61% per tahun. Negara produsen

kedelai lain yang menunjukkan pertumbuhan positif karena masih

terus mengalami peningkatan produksi adalah Paraguay sebesar

20,64% per tahun.

Luas panen kedelai terbesar dunia juga terdistribusi di 6

(enam) negara sentra produsen dengan urutan yang hampir sama. Ada

sedikit perbedaan pada luas panen India lebih tinggi dari pada China,

meskipun dari sisi produksi China lebih tinggi dari India. Kondisi ini

menunjukkan bahwa produktivitas kedelai China lebih tinggi daripada

India.

Total kontribusi luas panen kedelai enam negara sentra

mencapai 90,39%, Amerika memberikan kontribusi terbesar yaitu

29,07% atau 31,23 juta hektar, diikuti Brasil dengan kontribusi sebesar

24,29% (26,09 juta hektar), Argentina 17,34% (18,63 juta hektar),

India 10,00% (10,74 juta hektar), China 6,91% (7,42 juta hektar), dan

Paraguay 2,79% (3,00 juta hektar). Luas panen Indonesia berada pada

urutan 13 dunia dengan kontribusi sebesar 0,56% atau rata-rata luas

panen lima tahun terakhir 603 ribu hektar terhadap rata-rata luas

panen kedelai dunia yang mencapai 107,42 juta hektar (Gambar 11

dan Lampiran 12).

Keragaan produktivitas kedelai dunia menunjukkan fenomena

yang menarik, kecuali Amerika, negara-negara produsen utama

kedelai di dunia tidak menempati posisi yang sama jika ditinjau dari

produktivitasnya. Lima negara dengan produktivitas kedelai tertinggi

di dunia ditempati oleh Thailand, Turki, Italia, Yunani, dan Amerika.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 35

Thailand menempati urutan pertama dengan rata-rata produktivitas

45,37 ku/ha diikuti oleh Turki 39,46 ku/ha, Italia dengan 34,05

ku/ha, Yunani 31,68 ku/ha, dan Amerika 29,21 ku/ha (Gambar 12 dan

Lampiran 13).

Selama lima tahun terakhir rata-rata produktivitas kedelai

dunia sebesar 25,00 ku/ha. Produktivitas kedelai Indonesia masih jauh

di bawah rata-rata dunia yaitu sebesar 14,39 ku/ha, berada di urutan

59 dunia. Setelah membandingkan angka produktivitas kedelai

Indonesia dengan negara-negara sentra dan dunia, terlihat bahwa

Indonesia masih mempunyai peluang besar untuk meningkatkan

produksi kedelai melalui intensifikasi dengan peningkatan

produktivitas juga dengan ekstensifikasi melalui perluasan lahan

tanam. Tentu saja dengan memanfaatkan seoptimal mungkin sumber

daya yang ada dan selalu melakukan inovasi budidaya kedelai.

Gambar 12. Negara dengan Produktivitas Kedelai Tertinggi Dunia,

2010 - 2014

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 36

Perkembangan produktivitas kedelai dunia lima tahun terakhir

cenderung mengalami stagnasi, dengan rata-rata pertumbuhan tidak

sampai 1% hanya 0,65% per tahun. Pada periode ini peningkatan rata-

rata produktivitas kedelai sangat signifikan terjadi di Thailand sebesar

54,47% per tahun. Negara lain yang mengalami peningkatan

produktivitas adalah Turki sebesar 4,60%, Itali 5,10%, dan Amerika

2,63%. Produktivitas kedelai Indonesia pada periode yang sama

meningkat 3,28% per tahun (Gambar 12 dan Lampiran 13).

4.3. Harga Produsen Dunia

Perkembangan rata-rata harga produsen kedelai tertinggi dunia

periode 2008–2012 di 10 negara, tertinggi di Suriname sebesar

2.328,54 USD/ton, diikuti Jepang dan Laos di urutan kedua dan

ketiga, masing-masing sebesar 1.515,28 USD/ton dan 840,04 USD/ton.

Indonesia di urutan kelima dengan rata-rata harga kedelai per tahun

sebesar 729,12 USD/ton. Tingginya rata-rata harga kedelai Indonesia

lima tahun terakhir diduga sangat dipengaruhi oleh tingginya

permintaan dalam negeri. Di sisi lain produksi kedelai dalam negeri

cenderung stagnan, kalaupun produksi meningkat peningkatannya

tidak setinggi peningkatan kebutuhan. Hal ini menyebabkan tidak

terpenuhinya kebutuhan domestik, yang memberikan efek berantai

pada peningkatan volume impor relatif tinggi dan berdampak pada

melonjaknya harga kedelai dalam negeri.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 37

Gambar 13. Rata-rata Harga Produsen Kedelai di 10 Negara

Tertinggi, Tahun 2008–2012

Pada periode yang sama peningkatan harga kedelai paling tinggi

terjadi di China, rata-rata meningkat sebesar 14,16% per tahun.

Berikutnya Suriname mengalami peningkatan harga rata-rata 11,80%

per tahun dan Peru meningkat sebesar 9,55% per tahun. Indonesia

berada di urutan keempat, dengan peningkatan harga kedelai rata-

rata 6,05% per tahun (Gambar 13 dan Lampiran 14).

4.4. Ekspor dan Impor Kedelai Dunia

Keragaan kedelai dunia dari sisi volume ekspor dan impor

kedelai pada dua dekade ini (1991–2013) menunjukkan keselarasan.

Hal ini dapat dilihat dari seimbangnya angka pertumbuhan keduanya,

pada periode tersebut volume ekspor rata-rata meningkat sebesar

6,65% per tahun dan volume impor 6,46% per tahun. Pada tahun 1991

volume ekspor dan impor kedelai dunia masing-masing sebesar 27,191

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 38

juta ton dan 26,468 juta ton, sedangkan tahun 2013 volume ekspor

meningkat menjadi 106,17 juta ton dan volume impor meningkat

menjadi 103,02 juta ton (Gambar 14 dan Lampiran 15).

Gambar 14. Perkembangan Volume Ekspor dan Volume Impor

Kedelai Dunia, 1991 – 2013

Negara pengekspor kedelai dunia berdasarkan data FAO

didominasi oleh tujuh negara dengan total kontribusi mencapai

97,35%. Rata-rata volume ekspor dunia periode 2009 – 2013 sebesar

94,58 juta ton, terkonsentrasi di dua negara, yaitu Amerika sebesar

40,04 juta ton (berkontribusi 42,33% terhadap total ekspor dunia) dan

Brazil sebesar 33,18 juta ton (berkontribusi 35,08%). Selanjutnya

adalah Argentina, Paraguay, Kanada, Uruguay, dan Netherlands

dengan rata-rata volume ekspor masing-masing 8,53 juta ton

(berkontribusi 9,02%), 4,03 juta ton (4,26%), 2,92 juta ton (3,09%),

2,17 juta ton (2,29%), dan 1,21 juta ton (1,28%). Pada periode ini

Indonesia berada di urutan 56 dunia dengan kontribusi sangat kecil,

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 39

hanya 0,001% atau rata-rata volume ekspor 946 ribu ton (Gambar 15

dan Lampiran 16).

Gambar 15. Kontribusi Volume Ekspor Negara Pengekspor Kedelai Dunia dan Indonesia, 2009 – 2013

Tren volume ekspor kedelai dunia lima tahun terakhir

cenderung meningkat dari tahun ke tahun, dengan rata-rata

peningkatan sebesar 6,42%. Rata-rata pertumbuhan volume ekspor di

tujuh negara pengekspor pada periode yang sama paling tinggi adalah

Argentina sebesar 45,01% per tahun, diikuti Uruguay 38,80% per

tahun, Paraguay 37,75% per tahun, Netherlands 17,09% per tahun,

Brazil 11,37% per tahun, dan Canada 11,15% per tahun. Volume ekspor

Amerika pada periode tersebut masih meningkat, tetapi relatif kecil

hanya 0,68% per tahun. Adapun Indonesia cenderung terus mengalami

peningkatan volume ekspor, rata-rata per tahun meningkat sebesar

74,36%.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 40

Tidak jauh berbeda dengan volumen ekspor, keragaan nilai

ekspor kedelai dunia juga didominasi oleh 7 (tujuh) negara yang

sama, total kontribusi ke-7 negara mencapai 97,08%. Terkonsentrasi

di Amerika dan Brazil berturut-turut menyumbang sebesar 43,02% dan

35,12% dari total nilai ekspor kedelai dunia atau rata-rata sebesar

20,20 milyar US$ dan 16,49 milyar US$ untuk periode 2009 – 2013.

Nilai ekspor kedelai Indonesia menduduki posisi ke-54 dunia dengan

kontribusi sangat kecil, hanya 0,001% atau rata-rata sebesar 635 ribu

US$ (Gambar 16 dan Lampiran 17).

Gambar 16. Kontribusi Nilai Ekspor Negara Pengekspor Kedelai Dunia

dan Indonesia, 2009 – 2013

Dalam hal pertumbuhan nilai ekspor selama periode 2009 –

2013, paling tinggi Argentina meningkat rata-rata 48,43% per tahun,

Uruguay meningkat 44,03% per tahun, dan Paraguay 43,39% per tahun.

Sedangkan Amerika, Brazil, Kanada, dan Netherlands meningkat

masing-masing sebesar 8,27%, 20,07%, 21,22%, dan 25,11% per tahun.

Pertumbuhan nilai ekspor Indonesia pada periode tersebut rata-rata

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 41

55,13% per tahun. Nilai ekspor dunia pada kurun waktu tersebut

mengalami peningkatan rata-rata sebesar 14,98% per tahun.

Secara agregat keragaan volume impor dunia tahun 2009 – 2013

rata-rata mencapai 93,65 juta ton, terkonsentrasi di China dengan

kontribusi sebesar 60,54% atau 56,70 juta ton terhadap rata-rata

volume impor dunia. Volume impor negara lain relatif kecil, besaran

kontribusi di bawah 5%, termasuk Indonesia yang berkontribusi

sebesar 1,89% atau rata-rata setiap tahun mengimpor kedelai sebesar

1,77 juta ton. Selama kurun waktu tersebut Indonesia masuk sebagai

negara pengimpor terbesar ke-10.

Gambar 17. ontribusi Volume Impor Negara Pengimpor Kedelai Dunia dan Indonesia, 2009 – 2013

Perkembangan volume impor dunia cenderung meningkat pada

periode 2009 - 2013, tidak mengalami gejolak pertumbuhan yang

berarti, rata-rata per tahun meningkat 6,59%. Peningkatan volume

impor cukup tinggi terjadi hanya di China, rata-rata per tahun

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 42

meningkat sebesar 10,48%. Volume impor Indonesia rata-rata per

tahun meningkat 9,33%. Dua negara justru cenderung mengalami

penurunan, yakni Jepang turun rata-rata 4,63% per tahun dan Taiwan

rata-rata turun 2,25% per tahun (Gambar 17 dan Lampiran 18).

Nilai impor kedelai dunia rata-rata per tahun mencapai 50,23

milyar US$, didominasi oleh China yang memberikan kontribusi

sebesar 60,91% atau nilai impor rata-rata per tahun 30,60 milyar US$.

Nilai impor negara pengimpor lain terpaut jauh dari China, pada

kisaran 1-2 milyar US$, termasuk nilai impor Indonesia sebesar 1,00

milyar US$ atau berkontribusi hanya 2,00% terhadap nilai impor dunia

pada periode 2009 - 2013.

China 60,91%

Japan 3,62%

Mexico 3,52%

Germany 3,48%

Spain 3,29%

Netherlands 3,18%

Taiwan 2,49%

Indonesia 2,00%

Thailand 1,96% Lainnya

15,56%

Gambar 18. Kontribusi Nilai Impor Negara Pengimpor Kedelai Dunia dan Indonesia, 2009 – 2013

Keragaan global nilai impor kedelai dunia periode 2009 – 2013

terus meningkat dari waktu ke waktu seiring peningkatan volume

ekspor, rata-rata per tahun meningkat sebesar 14,57%. Pertumbuhan

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 43

nilai impor tertinggi terjadi di China sebesar 18,97%, kedua adalah

Indonesia sebesar 17,92%, dan ketiga Thailand sebesar 12,32%

(Gambar 18 dan Lampiran 19).

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 44

(Halaman ini sengaja dikosongkan)

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 45

BAB V. ANALISIS PRODUKSI DAN KONSUMSI

5.1. Produksi Kedelai 2016 - 2020

Analisis produksi kedelai menggunakan angka produksi kedelai.

yang merupakan hasil perkalian besaran luas panen kedelai dengan

produktivitas per hektar. Untuk menduga proyeksi produksi tersebut

maka dilakukan proyeksi terhadap dua indikator luas panen dan

produktivitas. Pada analisis ini dilakukan pemodelan berdasarkan data

produksi tahunan, sehingga data series yang dibutuhkan adalah data

luas panen dan produktivitas kedelai per tahun.

Berdasarkan hasil proyeksi yang dilakukan oleh Pusdatin

menggunakan persamaan simultan, luas panen kedelai tahun 2016

diperkirakan mengalami penurunan sebesar 4,25% dibandingkan

tahun sebelumnya, menjadi 587,98 ribu hektar. Proyeksi luas panen

hingga lima tahun ke depan (2016-2020) diperkirakan akan mengalami

penurunan, rata-rata turun 2,90% per tahun seperti yang terlihat di

Tabel 6. Penurunan luas panen kedelai tahun 2016 diperkirakan

merupakan dampak dari adanya peningkatan luas panen padi sebesar

6,51% dan jagung sebesar 15,77%.

Potensi peningkatan luas panen kedelai sebenarnya dapat

diupayakan, seiring direalisasikannya program cetak sawah baru oleh

Kementerian Pertanian. Berdasarkan renstra Kementerian Pertanian

2014-2019, akan dilakukan Perluasan Areal Pertanian untuk Lahan

Sawah seluas 1 juta hektar.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 46

Tabel 7. Proyeksi Luas Panen, Produktivitas, dan Produksi Kedelai Indonesia, 2016 – 2020

Luas Panen Pertumbuhan Produktivitas Pertumbuhan Produksi Pertumbuhan

( Ha) (%) (Ku/Ha) (%) (Ton) (%)

2015 614.095,00 15,68 963.183,00

2016*) 587.978,00 -4,25 15,06 -3,95 885.575,00 -8,06

2017*) 589.149,92 0,20 16,10 6,91 943.862,24 6,58

2018*) 544.307,55 -7,61 16,55 2,80 935.191,57 (0,92)

2019*) 507.515,23 -6,76 17,02 2,84 893.414,02 (4,47)

2020*) 527.356,83 3,91 17,52 2,94 967.291,32 8,27

-2,90 2,30 0,28

Tahun

Rata-rata

Keterangan : *) Angka Proyeksi Pusdatin

Pada periode 2016-2020 ini, produktivitas kedelai diperkirakan

cukup prospektif, karena akan terus meningkat rata-rata 2,30% per

tahun. Tahun 2016 produktivitas akan turun 3,95% menjadi 15,06

ku/ha dari tahun 2015 sebesar 15,68 ku/ha. Upaya peningkatan

produktivitas merupakan harapan meningkatkan produksi kedelai di

tahun-tahun mendatang. Terutama untuk wilayah sentra produksi di

Jawa, mengingat ekstensifikasi lahan tidak memungkinkan diterapkan

di Pulau Jawa.

Meskipun terjadi penurunan luas panen, efek penurunan

produktivitas tahun 2016 diperkirakan akan menyebabkan produksi

kedelai tahun 2016 turun sebesar 8,06% menjadi 885,58 ribu ton.

Tahun 2017 diperkirakan produksi meningkat 6,58% menjadi 943,86

ribu ton. Namun tahun 2018 dan 2019 diperkirakan turun sebesar

0,92% dan 4,47%, masing-masing menjadi sebesar 935,19 ribu ton dan

893,41 ribu ton. Pada tahun 2020 produksi kedelai diperkirakan

mencapai 967,29 ribu ton. Secara rata-rata produksi kedelai lima

tahun ke depan meningkat tipis sebesar 0,28% per tahun (Tabel 6).

Sasaran produksi kedelai yang dicanangkan oleh Ditjen Tanaman

Pangan adalah peningkatan produksi melalui peningkatan

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 47

produktivitas, walaupun tetap tidak meninggalkan program-program

peningkatan luas panen. Fokus program pemerintah untuk

peningkatan produksi dan produktivitas kedelai tertuang dalam 2

(dua) Langkah Operasional yang tercantum dalam Rencana Strategis

Kementerian Pertanian 2014-2019, yakni:

(1) Peningkatan luas penanaman, melalui:

- Pemanfaatan dan pencetakan lahan baku sawah baru 1 juta

Hektar,

- Optimasi lahan 1 juta hektar,

- Penambahan lahan kering 1 juta hektar untuk kedelai dan

jagung serta untuk produk pertanian lainnya,

- Peningkatan indeks pertanaman (IP),

- Pemanfaatan lahan terlantar, dan

- Penerapan pola tumpangsari.

(2) Peningkatan produktivitas, melalui:

- Penerapan pengelolaan tanaman terpadu padi, jagung, dan

kedelai,

- Penyediaan benih unggul padi dan jagung,

- Subsidi dan penyediaan pupuk,

- Bantuan pengolahan pupuk organik sekitar 1500 unit,

- Pembangunan 1000 desa mandiri benih,

- Pemberdayaan penangkar benih,

- Bantuan alat dan mesin pertanian sebanyak 70 ribu

unit,

- Pengembangan jaringan dan optimasi air untuk 4,5 juta

hektar,

- Dukungan peralatan pasca panen sekitar 30 ribu unit,

- Penerapan adaptasi dan mitigasi perubahan iklim.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 48

Upaya tersebut diharapkan akan membawa angin segar

tercapainya peningkatan produksi kedelai pada tahun 2016 sampai

2020.

5.2. Konsumsi Kedelai 2016 - 2020

Proyeksi permintaan kedelai pada analisis ini dihitung

berdasarkan data konsumsi Susenas bersumber dari BPS dalam bentuk

tahu dan tempe, kemudian dikonversikan ke dalam bentuk kedelai

segar. Selanjutnya dilakukan proyeksi sampai lima tahun ke depan

(2016-2020). Total permintaan merupakan hasil perkalian konsumsi

per kapita per tahun dikalikan data proyeksi jumlah penduduk tengah

tahun yang diterbitkan BPS.

Tabel 8. Proyeksi Konsumsi KedelaiTahun 2016 – 2020

Konsumsi Pertumbuhan Jumlah

PendudukPertumbuhan Konsumsi Pertumbuhan

( Kg/kap/thn) (%) (Jiwa) (%) Nasional (Ton) (%)

2015 6,12 255.461.700 1.563.827,04

2016*) 9,61 57,03 258.705.000 1,27 2.486.775,94 59,02

2017*) 10,39 8,07 261.890.900 1,23 2.720.496,48 9,40

2018*) 10,45 0,64 265.015.300 1,19 2.770.496,45 1,84

2019*) 10,50 0,45 267.974.200 1,12 2.813.970,28 1,57

2020*) 10,60 0,97 271.066.400 1,15 2.874.144,15 2,14

13,43 1,19 14,79

Tahun

Rata-rata

Keterangan : *) Angka Proyeksi Pusdatin

Hasil proyeksi permintaan kedelai per kapita pada tahun 2016-

2020 diperkirakan akan terus meningkat, rata-rata per tahun

meningkat 14,79%. Peningkatan konsumsi kedelai sangat signifikan

terjadi tahun 2016 sebesar 59,02%, dari tahun 2015 sebesar 1,56 juta

ton meningkat menjadi 2,49 juta ton. Pada tahun 2020 konsumsi

nasional kedelai diperkirakan akan mendekati 3 juta ton, yakni

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 49

sebesar 2,87 juta ton. Rincian hasil proyeksi disajikan pada Tabel 7 di

bawah.

5.3 Neraca Kedelai 2016 - 2020

Pada periode 2016 - 2020 diperkirakan defisit pasokan kedelai

Indonesia akan semakin meningkat, setelah menghitung angka

kebutuhan dan mempertimbangkan kemampuan produksi kedelai

dalam negeri.

Pada tahun 2016 diperkirakan kekurangan pasokan kedelai akan

mencapai 1,60 juta ton, naik 166,58% dari tahun 2015. Peningkatan

defisit ini diperkirakan akan berlanjut sampai tahun 2020, meskipun

pada periode yang sama prediksi produksi meningkat namun laju

pertumbuhan produksi lebih rendah dari laju konsumsi nasional. Pada

tahun 2020 defisit pasokan kedelai diperkirakan mendekati angka 2

juta ton, yakni sebesar 1,91 juta ton atau turun 0,71% dari tahun 2019

yang mengalami defisit sebesar 1,92 juta ton (Tabel 9).

Tabel 9. Proyeksi Neraca Kedelai Tahun 2016 - 2020

Konsumsi Nasional Pertumbuhan Produksi Pertumbuhan Surplus/Defisit Pertumbuhan

(Ton) (%) (Ton) (%) (Ton) (%)

2015 1.563.827,04 963.183,00 -600.644,04

2016*) 2.486.775,94 59,02 885.575,00 -8,06 -1.601.200,94 166,58

2017*) 2.720.496,48 9,40 943.862,24 6,58 -1.776.634,24 10,96

2018*) 2.770.496,45 1,84 935.191,57 -0,92 -1.835.304,88 3,30

2019*) 2.813.970,28 1,57 893.414,02 -4,47 -1.920.556,26 4,65

2020*) 2.874.144,15 2,14 967.291,32 8,27 -1.906.852,83 -0,71

14,79 0,28 36,95

Tahun

Rata-rata Keterangan : *) Angka Proyeksi Pusdatin

Kekurangan pasokan kedelai yang cukup besar dari tahun ke

tahun dipenuhi dari impor. Besaran volume impor selalu mengikuti

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 50

tingginya defisit kedelai dalam negeri. Diharapkan beberapa tahun ke

depan peningkatan produksi tercapai dan kedaulatan pangan

terealisasi sehingga akan meminimalisir ketergantungan pada impor.

Seiring bergulirnya program pemerintah untuk mencapai kedaulatan

pangan, yang didalamnya terikut program-program/bantuan sarana

prasarana peningkatan produksi pertanian. Pencanangan program

kedaulatan pangan diharapkan memberikan ekses positif kepada

petani sehingga petani bergairah kembali untuk bercocok tanam.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 51

VI. KESIMPULAN

1. Perkembangan luas panen kedelai di Indonesia cukup

fluktuatif dan cenderung meningkat dengan rata-rata

pertumbuhan 0,40% per tahun selama periode 1980-2016.

Luas panen kedelai tahun 2016 mencapai 589,42 ribu

hektar, turun 4,02% dibandingkan tahun 2015.

2. Perkembangan produktivitas kedelai di Indonesia berfluktuasi

dengan rata-rata pertumbuhan 1,56% per tahun selama

periode 1980-2016. Produktivitas kedelai tahun 2016 sebesar

15,06 ku/ha atau turun 3,95% dibandingkan tahun 2015.

3. Perkembangan produksi kedelai di Indonesia rata-rata

tumbuh 1,99% per tahun selama periode 1980-2016. Produksi

kedelai tahun 2016 sebesar 887,54 ribu ton, turun 7,85%

dibandingkan tahun 2015.

4. Produksi kedelai terkonsentrasi di Pulau Jawa, periode 2012-

2016 kontribusi terhadap produksi nasional mencapai 65,27%

atau sebesar 574,38 ribu ton.

5. Rata-rata konsumsi per kapita kedelai masyarakat Indonesia

tahun 2015 sebesar 6,12 kg/kapita/tahun.

6. Keseimbangan penawaran dan permintaan kedelai di

Indonesia periode 2016–2020 mengalami peningkatan defisit

rata-rata sebesar 36,95% per tahun.

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 52

(Halaman ini sengaja dikosongkan)

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 53

DAFTAR PUSTAKA

Anonim. 2013.Alih Fungsi Lahan Pertanian di Indonesia 80 Ribu Hektar Per

Tahun. http://www.pikiran-rakyat.com/jawa-barat/

Ariani, M. 2010. Analisis Konsumsi Pangan Tingkat Masyarakat

Mendukung Pencapaian Diversifikasi Pangan,

http://www.journal.persagi.org/go/index.php/Gizi Departemen Pertanian. 2004. Profil Kedelai (Glicine max). Buku 1.

Direktorat Kacang-kacangan dan Umbi-umbian Direktorat Jenderal Bina Produksi Tanaman Pangan Departemen Pertanian, Jakarta.

Kementerian Pertanian. 2015. Rencana Strategis Pembangunan

Tanaman Pangan Tahun 2015-2019. Direktorat Jenderal Tanaman Pangan. Jakarta.

http://imabio-unja.blogspot.com/2010/07/makalah-tentang-kedelai.html http://anggistlicious.blogspot.com/2013/11/makalah-tentang-melambungnya-harga.html http://finance.detik.com/read/2013/09/16/185357/2360418/1036/mentan-suswono-70-kebutuhan-kedelai-di-indonesia-dari-impor Nainggolan, DR. Ir. Kaman. 2008. Melawan Kelaparan dan Kemiskinan

Abad ke-21. Kekal Pres. Bogor Kementerian Pertanian. 2015. Rencana Strategis Kementerian

Pertanian Tahun 20116-2020. Jakarta. Sembiring RK. 2003. Analisis Regresi. Edisi Kedua. Penerbit ITB.

Bandung. Statsoft. 2008. Time Series Analysis. [terhubung berkala].

http://www. statsoft.com/ textbook/stct.html [19 September 2009].

Statsoft. 2008. Regression. [terhubung berkala]. http://www.

statsoft.com/ textbook/stct.html [19 September 2009].

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 54

(Halaman ini sengaja dikosongkan)

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 55

LAMPIRAN

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 56

(Halaman ini sengaja dikosongkan)

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 57

LAMPIRAN I

Lampiran 1. Perkembangan Luas Panen, Produktivitas, dan Produksi Kedelai di Indonesia, 1970 – 2016

(000 Ha) Pertumb. (%) (Ku/Ha)Pertumb.

(%)(000 Ton) Pertumb. (%)

1970 694,73 7,17 497,88

1971 679,63 -2,17 7,59 5,87 515,64 3,57

1972 697,50 2,63 7,43 -2,07 518,23 0,50

1973 743,66 6,62 7,28 -2,08 541,04 4,40

1974 753,50 1,32 7,82 7,49 589,24 8,91

1975 751,69 -0,24 7,85 0,34 589,83 0,10

1976 646,34 -14,02 8,07 2,88 521,78 -11,54

1977 646,12 -0,03 8,09 0,23 522,82 0,20

1978 733,14 13,47 8,41 3,94 616,60 17,94

1979 784,49 7,00 8,67 3,04 679,83 10,25

1980 732,35 -6,65 8,91 2,86 652,76 -3,98

1981 809,98 10,60 8,69 -2,51 703,81 7,82

1982 607,79 -24,96 8,58 -1,27 521,39 -25,92

1983 639,88 5,28 8,38 -2,34 536,10 2,82

1984 858,85 34,22 8,96 6,92 769,38 43,51

1985 896,22 4,35 9,70 8,33 869,72 13,04

1986 1253,77 39,90 9,78 0,82 1226,73 41,05

1987 1100,57 -12,22 10,55 7,81 1160,96 -5,36

1988 1177,36 6,98 10,79 2,29 1270,42 9,43

1989 1198,10 1,76 10,98 1,73 1315,11 3,52

1990 1334,10 11,35 11,15 1,57 1487,43 13,10

1991 1368,20 2,56 11,37 1,97 1555,45 4,57

1992 1665,71 21,74 11,22 -1,27 1869,71 20,20

1993 1470,21 -11,74 11,62 3,53 1708,53 -8,62

1994 1406,92 -4,30 11,12 -4,29 1564,85 -8,41

1995 1477,43 5,01 11,37 2,24 1680,01 7,36

1996 1279,29 -13,41 11,86 4,30 1517,18 -9,69

1997 1119,08 -12,52 12,13 2,24 1356,89 -10,56

1998 1095,07 -2,15 11,92 -1,67 1305,64 -3,78

1999 1151,08 5,11 12,01 0,76 1382,85 5,91

2000 824,48 -28,37 12,34 2,74 1017,63 -26,41

2001 678,85 -17,66 12,18 -1,31 826,93 -18,74

2002 544,52 -19,79 12,36 1,47 673,06 -18,61

2003 526,80 -3,26 12,75 3,14 671,60 -0,22

2004 565,16 7,28 12,80 0,41 723,48 7,73

2005 621,54 9,98 13,01 1,59 808,35 11,73

2006 580,53 -6,60 12,88 -0,97 747,61 -7,51

2007 459,12 -20,91 12,91 0,23 592,53 -20,74

2008 590,96 28,72 13,13 1,70 775,71 30,91

2009 722,79 22,31 13,48 2,67 974,51 25,63

2010 660,82 -8,57 13,73 1,85 907,03 -6,92

2011 622,25 -5,84 13,68 -0,36 851,29 -6,15

2012 567,62 -8,78 14,85 8,55 843,15 -0,96

2013 550,79 -2,96 14,16 -4,65 779,99 -7,49

2014 615,69 11,78 15,51 9,53 955,00 22,44

2015 614,10 11,49 15,68 10,73 963,18 23,49

2016*) 589,42 -4,27 15,06 -2,90 887,54 -7,06

Rata-rata Pertumbuhan (%)

1980-2016 0,69 1,85 2,63

2012-2016 1,45 4,25 6,08

Tahun

Luas Panen Produktivitas Produksi

Sumber : Ditjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian Keterangan : *) Angka Ramalan II

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 58

Lampiran 2. Perkembangan Luas Panen Kedelai, di Jawa dan Luar Jawa,

1970-2016

Jawa Pertumb. (%) Luar Jawa Pertumb. (%) Indonesia Pertumb. (%)

1970 596,72 98,02 694,73

1971 581,50 -2,55 98,13 0,12 679,63 -2,17

1972 582,05 0,10 115,45 17,65 697,50 2,63

1973 598,44 2,82 145,22 25,78 743,66 6,62

1974 611,98 2,26 141,52 -2,55 753,50 1,32

1975 601,08 -1,78 150,61 6,42 751,69 -0,24

1976 499,10 -16,97 147,24 -2,24 646,34 -14,02

1977 517,26 3,64 128,87 -12,48 646,12 -0,03

1978 594,12 14,86 139,02 7,88 733,14 13,47

1979 619,56 4,28 164,93 18,63 784,49 7,00

1980 586,50 -5,34 145,85 -11,57 732,35 -6,65

1981 652,64 11,28 157,34 7,88 809,98 10,60

1982 462,33 -29,16 145,46 -7,55 607,79 -24,96

1983 474,95 2,73 164,93 13,38 639,88 5,28

1984 617,79 30,07 241,07 46,17 858,85 34,22

1985 581,76 -5,83 314,46 30,44 896,22 4,35

1986 733,82 26,14 519,95 65,35 1253,77 39,90

1987 613,47 -16,40 487,10 -6,32 1100,57 -12,22

1988 656,41 7,00 520,95 6,95 1177,36 6,98

1989 681,18 3,77 516,92 -0,77 1198,10 1,76

1990 725,66 6,53 608,44 17,70 1334,10 11,35

1991 710,67 -2,07 657,53 8,07 1368,20 2,56

1992 879,65 23,78 786,06 19,55 1665,71 21,74

1993 767,16 -12,79 703,04 -10,56 1470,21 -11,74

1994 725,73 -5,40 681,19 -3,11 1406,92 -4,30

1995 769,87 6,08 707,57 3,87 1477,43 5,01

1996 742,92 -3,50 536,37 -24,19 1279,29 -13,41

1997 694,07 -6,58 425,01 -20,76 1119,08 -12,52

1998 668,78 -3,64 426,29 0,30 1095,07 -2,15

1999 705,10 5,43 445,98 4,62 1151,08 5,11

2000 553,14 -21,55 271,34 -39,16 824,48 -28,37

2001 468,08 -15,38 210,77 -22,33 678,85 -17,66

2002 396,80 -15,23 147,73 -29,91 544,52 -19,79

2003 374,35 -5,66 152,45 3,20 526,80 -3,26

2004 384,48 2,71 180,68 18,52 565,16 7,28

2005 423,87 10,25 197,67 9,40 621,54 9,98

2006 390,57 -7,86 189,97 -3,90 580,53 -6,60

2007 325,69 -16,61 133,43 -29,76 459,12 -20,91

2008 389,78 19,68 201,18 50,78 590,96 28,72

2009 460,48 18,14 262,31 30,39 722,79 22,31

2010 439,59 -4,54 221,23 -15,66 660,82 -8,57

2011 404,18 -8,06 218,07 -1,43 622,25 -5,84

2012 382,04 -5,48 185,59 -14,90 567,62 -8,78

2013 342,80 -10,27 208,00 12,08 550,79 -2,97

2014 378,99 10,56 236,70 13,80 615,69 11,78

2015 358,07 -5,52 256,03 8,16 614,10 -0,26

2016*) 323,28 -9,71 266,14 3,95 589,42 -4,02Rata-rata Pertumbuhan (%)

1980-2016 -0,88 3,59 0,38

2012-2016 -4,09 4,62 -0,85

Tahun

Luas Panen (000 Ha)

Sumber : Ditjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian Keterangan : *) Angka Ramalan II

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 59

Lampiran 3. Perkembangan Produksi Kedelai, di Jawa dan Luar Jawa, 1970-2016

Jawa Pertumb. (%) Luar Jawa Pertumb. (%) Indonesia Pertumb. (%)

1970 429,26 68,63 497,88

1971 451,73 5,24 63,91 -6,87 515,64 3,57

1972 446,65 -1,13 71,58 12,00 518,23 0,50

1973 439,44 -1,61 101,60 41,93 541,04 4,40

1974 457,17 4,03 132,07 29,99 589,24 8,91

1975 467,66 2,30 122,17 -7,50 589,83 0,10

1976 406,07 -13,17 115,71 -5,29 521,78 -11,54

1977 418,46 3,05 104,36 -9,81 522,82 0,20

1978 508,53 21,52 108,07 3,56 616,60 17,94

1979 545,02 7,18 134,81 24,74 679,83 10,25

1980 528,64 -3,01 124,12 -7,92 652,76 -3,98

1981 579,39 9,60 124,42 0,24 703,81 7,82

1982 402,93 -30,46 118,47 -4,79 521,39 -25,92

1983 399,13 -0,94 136,98 15,63 536,10 2,82

1984 564,81 41,51 204,57 49,35 769,38 43,51

1985 593,03 5,00 276,69 35,25 869,72 13,04

1986 714,92 20,55 511,81 84,98 1226,73 41,05

1987 656,70 -8,14 504,26 -1,48 1160,96 -5,36

1988 743,41 13,20 527,01 4,51 1270,42 9,43

1989 795,43 7,00 519,69 -1,39 1315,11 3,52

1990 873,81 9,85 613,63 18,08 1487,43 13,10

1991 869,53 -0,49 685,93 11,78 1555,45 4,57

1992 1079,43 24,14 790,28 15,21 1869,71 20,20

1993 954,95 -11,53 753,58 -4,64 1708,53 -8,62

1994 836,53 -12,40 728,32 -3,35 1564,85 -8,41

1995 904,95 8,18 775,06 6,42 1680,01 7,36

1996 917,56 1,39 599,62 -22,64 1517,18 -9,69

1997 876,14 -4,51 480,76 -19,82 1356,89 -10,56

1998 830,25 -5,24 475,39 -1,12 1305,64 -3,78

1999 886,35 6,76 496,50 4,44 1382,85 5,91

2000 712,45 -19,62 305,18 -38,53 1017,63 -26,41

2001 587,17 -17,59 239,77 -21,44 826,93 -18,74

2002 502,59 -14,40 170,47 -28,90 673,06 -18,61

2003 488,15 -2,87 183,45 7,62 671,60 -0,22

2004 502,20 2,88 221,28 20,62 723,48 7,73

2005 563,23 12,15 245,13 10,78 808,35 11,73

2006 518,43 -7,95 229,19 -6,50 747,61 -7,51

2007 424,99 -18,02 167,55 -26,89 592,53 -20,74

2008 519,00 22,12 256,71 53,22 775,71 30,91

2009 646,84 24,63 327,67 27,64 974,51 25,63

2010 633,21 -2,11 273,82 -16,44 907,03 -6,92

2011 574,12 -9,33 277,17 1,22 851,29 -6,15

2012 603,64 5,14 239,51 -13,59 843,15 -0,96

2013 521,95 -13,53 258,04 7,73 779,99 -7,49

2014 622,16 19,20 332,84 28,99 955,00 22,44

2015 599,84 -3,59 363,34 9,16 963,18 0,86

2016*) 524,57 -12,55 362,97 -0,10 887,54 -7,85Rata-rata Pertumbuhan (%)

1980-2016 0,95 5,23 1,99

2012-2016 -1,07 6,44 1,40

Tahun

Produksi (000 Ton)

Sumber : Ditjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian

Keterangan : *) Angka Ramalan II

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 60

Lampiran 4. Perkembangan Produktivitas Kedelai, di Jawa dan Luar Jawa, 1970-2015

Jawa Pertumb. (%) Luar Jawa Pertumb. (%) Indonesia Pertumbuh. (%)

1970 7,19 7,00 7,17

1971 7,77 7,99 6,51 -6,98 7,59 5,87

1972 7,67 -1,22 6,20 -4,80 7,43 -2,07

1973 7,34 -4,31 7,00 12,84 7,28 -2,08

1974 7,47 1,73 9,33 33,39 7,82 7,49

1975 7,78 4,15 8,11 -13,08 7,85 0,34

1976 8,14 4,57 7,86 -3,12 8,07 2,88

1977 8,09 -0,56 8,10 3,04 8,09 0,23

1978 8,56 5,80 7,77 -4,01 8,41 3,94

1979 8,80 2,77 8,17 5,15 8,67 3,04

1980 9,01 2,46 8,51 4,12 8,91 2,86

1981 8,88 -1,51 7,91 -7,08 8,69 -2,51

1982 8,72 -1,83 8,14 2,98 8,58 -1,27

1983 8,40 -3,58 8,31 1,98 8,38 -2,34

1984 9,14 8,79 8,49 2,18 8,96 6,92

1985 10,19 11,50 8,80 3,68 9,70 8,33

1986 9,74 -4,43 9,84 11,87 9,78 0,82

1987 10,70 9,88 10,35 5,17 10,55 7,81

1988 11,33 5,80 10,12 -2,28 10,79 2,29

1989 11,68 3,11 10,05 -0,62 10,98 1,73

1990 12,04 3,12 10,09 0,32 11,15 1,57

1991 12,24 1,61 10,43 3,44 11,37 1,97

1992 12,27 0,29 10,05 -3,62 11,22 -1,27

1993 12,45 1,44 10,72 6,61 11,62 3,53

1994 11,53 -7,40 10,69 -0,25 11,12 -4,29

1995 11,75 1,98 10,95 2,45 11,37 2,24

1996 12,35 5,07 11,18 2,06 11,86 4,30

1997 12,62 2,21 11,31 1,18 12,13 2,24

1998 12,41 -1,65 11,15 -1,41 11,92 -1,67

1999 12,57 1,26 11,13 -0,17 12,01 0,76

2000 12,88 2,46 11,25 1,03 12,34 2,74

2001 12,54 -2,61 11,38 1,15 12,18 -1,31

2002 12,67 0,97 11,54 1,44 12,36 1,47

2003 13,04 2,95 12,03 4,28 12,75 3,14

2004 13,06 0,17 12,25 1,78 12,80 0,41

2005 13,29 1,73 12,40 1,26 13,01 1,59

2006 13,27 -0,13 12,06 -2,75 12,88 -0,97

2007 13,05 -1,66 12,56 4,15 12,91 0,23

2008 13,32 2,07 12,76 1,59 13,13 1,70

2009 14,05 5,48 12,49 -2,12 13,48 2,67

2010 14,16 0,75 12,31 -1,41 13,73 1,85

2011 13,55 -4,31 12,29 -0,15 13,68 -0,36

2012 15,80 16,64 12,91 5,00 14,85 8,55

2013 15,23 -3,61 12,41 -3,87 14,16 -4,65

2014 16,42 7,81 14,06 13,30 15,51 9,53

2015 16,75 2,01 14,19 0,92 15,68 1,10

2016*) 16,23 -3,10 13,64 -3,88 15,06 -3,95Rata-rata Pertumbuhan (%)

1980-2016 1,78 1,47 1,56

2012-2016 3,95 2,30 2,12

Tahun

Produktivitas (Ku/Ha)

Sumber : Ditjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian

Keterangan : *) Angka Ramalan II

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 61

Lampiran 5. Provinsi Sentra Produksi Kedelai di Indonesia, 2011-2016 (Ton)

No. Provinsi 2012 2013 2014 2015 2016*) Rata2 Share (%)Kumulatif

(%)

Rata-rata

Pertumb.

(%)

1 Jawa Timur 361.986 329.461 355.464 344.998 298.121 338.006 38,16 38,16 -3,72

2 Jawa Tengah 152.416 99.318 125.467 129.794 110.691 123.537 13,95 52,11 3,09

3 Nusa Tenggara Barat 74.156 91.065 97.172 125.036 110.937 99.673 11,25 63,36 5,57

4 Jawa Barat 47.426 51.172 115.261 98.938 91.908 80.941 9,14 72,50 19,46

5 Aceh 51.439 45.027 63.352 47.910 23.506 46.247 5,22 77,72 -6,36

6 Sulawesi Selatan 29.938 45.693 54.723 67.192 60.934 51.696 5,84 83,55 14,51

7 DI. Yogyakarta 36.033 31.677 19.579 18.822 17.050 24.632 2,78 86,34 -10,66

Lainnya 89.759 86.579 123.979 130.493 174.392 121.040 13,66 100,00 12,20

Indonesia 843.153 779.992 954.997 963.183 887.539 885.773 100,00

Sumber : Ditjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian Keterangan : *) Angka Ramalan II Lampiran 6. Perkembangan Konsumsi (Susenas) dan Ketersediaan

(NBM) per Kapita, 1993-2015

TahunKetersediaan

(Kg/Kapita/Tahun)Pertumb.(%)

Konsumsi

(Kg/Kapita/Tahun)Pertumb.(%)

1993 11,761994 11,18 -4,931995 11,05 -1,161996 11,09 0,361997 8,98 -19,031998 6,32 -29,621999 12,29 94,462000 10,4 -15,382001 5,76 -44,622002 8,68 50,69 8,402003 7,89 -9,10 7,98 -4,932004 7,58 -3,93 7,22 -9,612005 7,75 2,24 7,79 7,952006 7,11 -8,26 8,30 6,562007 7,09 -0,28 8,63 3,942008 7,56 6,63 7,67 -11,162009 8,73 15,48 7,16 -6,592010 9,76 11,80 7,01 -2,122011 10,91 11,78 7,56 7,802012 10,06 -7,79 7,12 -5,782013 8,83 -12,23 7,15 0,382014 9,94 12,57 7,13 -0,272015 6,79 -31,69 6,12 -14,11

Rata2 9,02 0,82 7,52 -2,15

Sumber : BPS (Susenas) dan Kementan (NBM-BKP)

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 62

Lampiran 7. Perkembangan Harga Produsen dan Harga Konsumen Kedelai di Indonesia, 1983-2015

Pertumb. Pertumb. Margin Pertumb.

(%) (%) (Rp/Kg) (%)1983 397 380 -171984 467 17,60 528 39,09 62 -463,801985 480 2,90 559 5,82 79 27,941986 569 18,49 656 17,37 87 10,511987 584 2,65 761 15,96 177 102,811988 669 14,57 845 11,07 176 -0,491989 685 2,35 860 1,79 175 -0,331990 767 12,02 1.015 17,93 247 41,021991 843 9,87 1.117 10,07 274 10,681992 848 0,57 1.100 -1,54 252 -8,041993 917 8,17 1.192 8,36 275 9,011994 1.002 9,27 1.285 7,83 283 3,021995 1.034 3,16 1.291 0,43 257 -9,251996 1.134 9,65 1.343 4,09 210 -18,301997 1.231 8,57 1.463 8,91 232 10,771998 2.015 63,72 3.404 132,67 1.389 498,051999 2.521 25,09 4.073 19,65 1.552 11,752000 2.696 6,96 3.479 -14,60 782 -49,602001 2.992 10,96 3.797 9,15 805 2,922002 3.084 3,08 4.283 12,80 1.199 48,932003 3.278 6,30 3.766 -12,06 489 -59,252004 3.499 6,76 3.993 6,02 494 1,062005 3.876 10,75 4.228 5,88 352 -28,662006 4.036 4,13 4.472 5,78 436 23,902007 4.588 13,68 4.847 8,38 259 -40,662008 6.212 35,40 7.788 60,68 1.576 508,542009 6.588 6,06 8.525 9,46 1.937 22,862010 6.664 1,16 8.912 4,55 2.248 16,08

2011 7.254 8,84 9.779 9,73 2.526 12,36

2012 7.514 3,59 10.316 5,49 2.802 10,96

2013 6.905 -8,10 11.049 7,10 4.144 47,87

2014 8.326 20,58 10.120 -8,41 1.794 -56,72

2015 8.327 0,01 12.764 26,13 4.437 147,37

Rata-rata Pertumbuhan

1983-1997 8,56 10,51 -20,32

1983-2015 10,59 13,61 26,04

2011-2015 4,98 8,01 32,37

Tahun

Harga

Produsen

(Rp/Kg)

Harga

Konsumen

(Rp/Kg)

Sumber : BPS dan Kemendag

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 63

Lampiran 8. Perkembangan Volume Ekspor, Impor dan Neraca Perdagangan Kedelai di Indonesia, 1980-2015

Ekspor Pertumbuhan Impor Pertumbuhan Neraca Pertumbuhan(Ton) (%) (Ton) (%) (Ton) (%)

1980 - - 100.918 - -100.918 - 1981 - - 170.060 68,51 -170.060 - 1982 - - 72.465 -57,39 -72.465 - 1983 - - 324.442 347,72 -324.442 - 1984 - - 606.755 87,01 -606.755 - 1985 - - 498.197 -17,89 -498.197 - 1986 - - 672.355 34,96 -672.355 -

1987 10 - 543.702 -19,13 -543.692 -

1988 570 5.600,00 537.962 -1,06 -537.392 -1,16

1989 153 -73,16 534.849 -0,58 -534.696 -0,50

1990 242 58,17 546.313 2,14 -546.071 2,13

1991 283 16,94 866.105 58,54 -865.822 58,55

1992 2.447 764,66 864.859 -0,14 -862.412 -0,39

1993 995 -59,34 1.085.032 25,46 -1.084.037 25,70

1994 3.043 205,83 1.299.057 19,73 -1.296.014 19,55

1995 630 -79,30 1.289.282 -0,75 -1.288.652 -0,57

1996 598 -5,08 1.691.440 31,19 -1.690.842 31,21

1997 28.054 4.591,30 1.535.745 -9,20 -1.507.691 -10,83

1998 956 -96,59 1.030.780 -32,88 -1.029.824 -31,70

1999 134 -85,99 2.226.467 116,00 -2.226.333 116,19

2000 521 288,81 2.574.001 15,61 -2.573.480 15,59

2001 1.188 128,02 2.224.712 -13,57 -2.223.524 -13,60

2002 235 -80,22 1.365.252 -38,63 -1.365.017 -38,61

2003 169 -28,09 1.192.717 -12,64 -1.192.548 -12,63

2004 1.300 669,23 1.115.793 -6,45 -1.114.493 -6,55

2005 876 -32,62 1.086.178 -2,65 -1.085.302 -2,62

2006 1.732 97,72 1.132.144 4,23 -1.130.412 4,16

2007 2.390 37,99 1.420.256 25,45 -1.417.866 25,432008 1.775 -25,73 1.176.863 -17,14 -1.175.088 -17,12

2009 2.131 20,06 1.320.865 12,24 -1.318.734 12,22

2010 385 -81,93 1.740.505 31,77 -1.740.120 31,95

2011 8.996 2.236,62 2.088.616 20,00 -2.079.620 19,51

2012 33.950 277,39 1.220.120 -41,58 -1.186.170 -42,96

2013 11.133 -67,21 1.785.385 46,33 -1.774.252 49,58

2014 41.304 271,01 1.964.081 10,01 -1.922.777 8,37

2015 14.360 -65,23 6.416.821 226,71 -6.402.461 232,98Rata-rata pertumbuhan (%)

1980-2015 517,26 25,33 16,922011-2015 530,52 52,29 53,50

Tahun

Sumber: BPS diolah oleh Pusdatin

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 64

Lampiran 9. Perkembangan Nilai Ekspor, Impor dan Neraca Perdagangan Kedelai di Indonesia, 1980 – 2015

Ekspor Pertumbuhan Impor Pertumbuhan Neraca(US$) (%) (US$) (%) (000 US$)

1980 0 0 33.171.000 0 01981 0 0 41.910.000 26,35 01982 0 0 17.844.000 -57,42 01983 0 0 88.764.000 397,44 01984 0 0 182.052.000 105,10 01985 0 0 115.002.000 -36,83 01986 0 0 148.444.000 29,08 01987 10.000 0 115.030.000 -22,51 -115.0201988 82.000 720,00 156.080.000 35,69 -155.9981989 387.000 371,95 161.266.000 3,32 -160.8791990 399.000 3,10 147.983.000 -8,24 -147.5841991 404.000 1,25 226.495.000 53,05 -226.0911992 3.307.000 718,56 229.042.000 1,12 -225.7351993 1.421.000 -57,03 288.890.000 26,13 -287.4691994 4.720.000 232,16 364.850.000 26,29 -360.1301995 1.080.000 -77,12 350.657.000 -3,89 -349.5771996 955.000 -11,57 518.689.000 47,92 -517.7341997 17.239.000 1.705,13 513.597.000 -0,98 -496.3581998 179.000 -98,96 270.435.000 -47,34 -270.2561999 754.000 321,23 472.211.000 74,61 -471.4572000 117.000 -84,48 557.148.000 17,99 -557.0312001 345.000 194,87 494.232.000 -11,29 -493.8872002 152.000 -55,94 582.475.032 17,85 -582.3232003 6.303.174 4.046,83 706.753.132 21,34 -700.4502004 6.703.110 6,34 967.957.301 36,96 -961.2542005 6.564.363 -2,07 801.778.855 -17,17 -795.2142006 8.405.986 28,05 809.055.654 0,91 -800.6502007 8.612.640 2,46 500.879.242 -38,09 -492.2672008 8.252.100 -4,19 732.721.934 46,29 -724.4702009 8.030.426 -2,69 647.702.910 -11,60 -639.6722010 9.978.512 24,26 871.173.000 34,50 -861.1942011 11.390.000 14,15 1.290.078.693 48,09 -1.278.6892012 15.791.999 38,65 3.224.915.039 149,98 -3.209.1232013 185.960.421 1.077,56 7.519.060.969 133,16 -7.333.1012014 205.530.596 1.201,49 7.690.126.676 138,46 -7.484.5962015 18.235.005 -90,19 2.897.475.688 -61,46 -2.879.241

Rata-rata pertumbuhan (%)1980-2015 365,14 32,082011-2015 448,33 81,64

Tahun

Sumber: BPS diolah oleh Pusdatin

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 65

Lampiran 10. Perkembangan Luas Panen, Produktivitas, dan Produksi Kedelai Dunia, Tahun 1961 – 2014

Tahun Luas Panen Pertumbuhan Produksi Pertumbuhan Produktivitas Pertumbuhan

(000 Ha) (%) (000 Ton) (%) (Ku/Ha) (%)

1961 23.819 26.883 11,29

1962 23.822 0,01 27.120 0,88 11,38 0,87

1963 24.399 2,42 28.207 4,01 11,56 1,55

1964 25.681 5,25 29.080 3,09 11,32 -2,06

1965 25.820 0,54 31.705 9,03 12,28 8,44

1966 26.534 2,77 36.413 14,85 13,72 11,76

1967 28.112 5,95 37.933 4,18 13,49 -1,67

1968 28.874 2,71 41.420 9,19 14,35 6,31

1969 28.897 0,08 41.967 1,32 14,52 1,24

1970 29.526 2,17 43.697 4,12 14,80 1,91

1971 30.034 1,72 45.619 4,40 15,19 2,63

1972 31.724 5,63 47.257 3,59 14,90 -1,93

1973 37.391 17,86 59.268 25,42 15,85 6,41

1974 37.390 0,00 52.640 -11,18 14,08 -11,18

1975 38.765 3,68 64.249 22,05 16,57 17,72

1976 37.168 -4,12 57.399 -10,66 15,44 -6,82

1977 42.057 13,15 73.855 28,67 17,56 13,71

1978 46.392 10,31 75.450 2,16 16,26 -7,39

1979 50.708 9,30 88.698 17,56 17,49 7,55

1980 50.647 -0,12 81.040 -8,63 16,00 -8,52

1981 50.476 -0,34 88.525 9,24 17,54 9,61

1982 52.384 3,78 92.122 4,06 17,59 0,27

1983 49.050 -6,36 79.467 -13,74 16,20 -7,88

1984 52.939 7,93 90.753 14,20 17,14 5,81

1985 53.064 0,24 101.157 11,46 19,06 11,20

1986 51.896 -2,20 94.446 -6,63 18,20 -4,53

1987 52.542 1,24 100.102 5,99 19,05 4,69

1988 54.861 4,41 93.522 -6,57 17,05 -10,52

1989 58.647 6,90 107.254 14,68 18,29 7,28

1990 57.209 -2,45 108.456 1,12 18,96 3,66

1991 54.987 -3,89 103.323 -4,73 18,79 -0,88

1992 56.171 2,15 114.467 10,79 20,38 8,45

1993 59.499 5,93 115.148 0,59 19,35 -5,03

1994 62.499 5,04 136.449 18,50 21,83 12,81

1995 62.510 0,02 126.950 -6,96 20,31 -6,98

1996 61.094 -2,27 130.206 2,56 21,31 4,94

1997 66.938 9,57 144.358 10,87 21,57 1,19

1998 70.983 6,04 160.136 10,93 22,56 4,61

1999 72.050 1,50 157.779 -1,47 21,90 -2,93

2000 74.367 3,22 161.299 2,23 21,69 -0,95

2001 76.801 3,27 178.245 10,51 23,21 7,00

2002 78.960 2,81 181.678 1,93 23,01 -0,86

2003 83.640 5,93 190.652 4,94 22,79 -0,93

2004 91.602 9,52 205.524 7,80 22,44 -1,57

2005 92.567 1,05 214.561 4,40 23,18 3,31

2006 95.315 2,97 221.966 3,45 23,29 0,47

2007 90.163 -5,41 219.727 -1,01 24,37 4,65

2008 96.468 6,99 231.272 5,25 23,97 -1,62

2009 99.338 2,98 223.411 -3,40 22,49 -6,19

2010 102.793 3,48 264.914 18,58 25,77 14,59

2011 103.818 1,00 261.597 -1,25 25,20 -2,23

2012 105.366 1,49 241.581 -7,65 22,93 -9,01

2013 111.630 5,95 278.093 15,11 24,91 8,65

2014 117.719 5,45 308.436 10,91 26,20 5,17Rata - Rata Pertumbuhan 1961 - 2014 3,16 5,11 1,831984 - 1997 2,33 4,70 2,291998 - 2014 3,43 4,78 1,302005 - 2014 2,59 4,44 1,78 Sumber: FAO

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 66

Lampiran 11. Negara Sentra Produksi Kedelai Dunia dan Indonesia, 2010 - 2014

(000 Ton)

No. Negara Rerata Share Kumulatif Rata-rata

2010 2011 2012 2013 2014 (%) (%) Pertban (%)

1 USA 90.605 84.192 82.791 91.389 108.014 91.398 33,74 33,74 4,96

2 Brazil 68.756 74.815 65.849 81.724 86.761 75.581 27,90 61,63 6,77

3 Argentina 52.675 48.889 40.100 49.306 53.398 48.874 18,04 79,67 1,52

4 China 15.083 14.485 13.011 11.951 12.200 13.346 4,93 84,60 -5,05

5 India 12.736 12.214 14.666 11.948 10.528 12.418 4,58 89,18 -3,61

6 Paraguay 7.460 8.310 4.345 9.086 9.975 7.835 2,89 92,07 20,64

.... .............. .... .... .... .... .... .... .... .... ....12 Indonesia 907 851 843 780 954 867 0,32 92,39 1,93

Lainnya 16.691 17.841 19.976 21.908 26.607 20.605 7,61 100,00Dunia 264.914 261.597 241.581 278.093 308.436 270.924

Tahun

Sumber: FAO

Lampiran 12. Perkembangan Luas Panen Kedelai di Negara Sentra Dunia dan

Indonesia, 2010 - 2014 (000 Ha)

Share Kumulatif Rata-rata

2010 2011 2012 2013 2014 (%) (%) Pertban (%)

1 USA 31.003 29.856 30.815 30.859 33.614 31.229 29,07 29,07 2,15

2 Brazil 23.327 23.969 24.975 27.907 30.274 26.090 24,29 53,36 6,79

3 Argentina 18.131 18.765 17.577 19.419 19.253 18.629 17,34 70,70 1,70

4 India 9.554 10.180 10.840 12.200 10.908 10.736 10,00 80,70 3,75

5 China 8.516 7.889 7.171 6.791 6.730 7.419 6,91 87,61 -5,67

6 Paraguay 2.671 2.805 2.920 3.080 3.500 2.995 2,79 90,39 7,06.... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ......

13 Indonesia 661 622 568 551 615 603 0,56 90,96 -1,48

Lainnya 5.509 9.719 10.052 10.468 12.825 9.714 9,04 100,00 26,63

Dunia 99.372 103.806 104.918 111.273 117.719 107.417 4,35

No. NegaraTahun

Rerata

Sumber: FAO

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 67

Lampiran 13. Negara dengan Produktivitas Kedelai Tertinggi Dunia dan Indonesia, 2010 - 2014

(Ku/Ha)Rata-rata

2010 2011 2012 2013 2014 Pertban (%)

1 Thailand 19,73 19,63 62,50 62,50 62,50 45,37 54,47

2 Turki 36,87 38,70 36,39 41,61 43,71 39,46 4,60

3 Itali 34,64 34,02 27,59 33,91 40,07 34,05 5,10

4 Yunani 28,45 31,20 36,19 34,77 27,78 31,68 0,40

5 USA 29,22 28,20 26,87 29,62 32,13 29,21 2,63

6 Brazil 29,48 31,21 26,37 29,29 28,66 29,00 -0,17.... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ......

59 Indonesia 13,73 13,68 14,85 14,16 15,51 14,39 3,28

Dunia 25,77 25,20 22,93 24,91 26,20 25,00 0,65

No. NegaraTahun

Rerata

Sumber: FAO

Lampiran 14. Perkembangan Harga Kedelai Terbesar Dunia di 10 (Sepuluh) Negara, 2008 – 2012

(US $/ton)

Rata-rata

2008 2009 2010 2011 2012 Pertban (%)

1 Suriname 2.116,60 1.574,50 2.605,50 2.554,30 2.791,80 2.328,54 11,80

2 Japan 1.539,80 1.651,30 1.493,00 1.603,50 1.288,80 1.515,28 -3,64

3 Laos 772,40 830,40 958,80 773,60 865,00 840,04 3,87

4 Albania 834,40 737,90 674,40 743,80 693,50 736,80 -4,16

5 Indonesia 640,50 638,10 738,60 827,50 800,90 729,12 6,05

6 China 500,80 582,70 738,60 803,40 841,50 693,40 14,16

7 Cambodia 750,60 572,80 595,10 716,10 710,70 669,06 -0,05

8 Peru 608,70 554,80 631,20 694,50 856,10 669,06 9,55

9 Venezuela 606,20 604,70 689,90 641,00 657,30 639,82 2,32

10 Rwanda 661,90 639,10 588,50 633,90 644,80 633,64 -0,48

Tahun RerataNo. Negara

Sumber:FAO

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 68

Lampiran 15. Perkembangan Volume Ekspor dan Volume Impor Dunia, 1961 – 2013

Volume Ekspor Pertumbuhan Volume Impor Pertumbuhan (Ton) (%) (Ton) (%)

1961 4.173.433 4.089.979

1962 4.924.576 18,00 4.953.358 21,11

1963 5.226.843 6,14 5.267.087 6,33

1964 6.290.046 20,34 6.196.348 17,64

1965 6.976.649 10,92 6.665.273 7,57

1966 7.520.611 7,80 7.681.508 15,25

1967 8.142.326 8,27 8.275.665 7,73

1968 8.754.889 7,52 8.346.401 0,85

1969 9.333.611 6,61 9.378.026 12,36

1970 12.626.864 35,28 12.294.595 31,10

1971 12.338.094 -2,29 12.701.382 3,31

1972 13.793.885 11,80 13.845.892 9,01

1973 15.629.465 13,31 14.676.001 6,00

1974 17.233.022 10,26 17.514.102 19,34

1975 16.478.507 -4,38 16.311.432 -6,87

1976 19.766.366 19,95 19.978.679 22,48

1977 20.024.559 1,31 19.622.289 -1,78

1978 24.061.821 20,16 23.407.314 19,29

1979 25.488.810 5,93 26.115.098 11,57

1980 26.877.321 5,45 27.037.175 3,53

1981 26.218.980 -2,45 26.275.857 -2,82

1982 28.927.865 10,33 28.675.864 9,13

1983 26.592.382 -8,07 26.845.734 -6,38

1984 25.790.321 -3,02 25.641.999 -4,48

1985 26.151.686 1,40 25.836.969 0,76

1986 27.674.298 5,82 27.087.842 4,84

1987 29.198.292 5,51 29.401.658 8,54

1988 26.071.245 -10,71 26.555.486 -9,68

1989 23.614.375 -9,42 23.734.223 -10,62

1990 25.876.780 9,58 26.329.960 10,94

1991 27.191.302 5,08 26.468.231 0,53

1992 29.128.545 7,12 29.921.887 13,05

1993 28.795.723 -1,14 28.139.039 -5,96

1994 30.107.388 4,56 29.612.823 5,24

1995 31.929.238 6,05 33.321.159 12,52

1996 34.937.756 9,42 32.872.991 -1,34

1997 39.514.457 13,10 39.011.233 18,67

1998 37.998.190 -3,84 38.532.034 -1,23

1999 40.290.937 6,03 41.807.813 8,50

2000 47.377.782 17,59 48.482.446 15,97

2001 56.959.901 20,22 57.367.057 18,33

2002 54.627.949 -4,09 56.810.587 -0,97

2003 65.034.688 19,05 65.798.063 15,82

2004 57.643.428 -11,37 58.411.077 -11,23

2005 65.382.041 13,42 66.869.432 14,48

2006 67.903.755 3,86 66.356.159 -0,77

2007 74.422.406 9,60 74.463.682 12,22

2008 79.022.174 6,18 79.101.269 6,23

2009 81.541.830 3,19 80.813.426 2,16

2010 97.315.862 19,34 96.031.702 18,83

2011 90.976.626 -6,51 91.322.883 -4,90

2012 96.911.470 6,52 97.068.299 6,29

2013 106.168.848 9,55 103.016.317 6,13

Rata-rata

1961 - 2013 6,81 6,82 1991 - 2013 6,65 6,46 2002 - 2013 5,38 4,94 2009 - 2013 6,42 5,70

Tahun

Sumber: FAO

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 69

Lampiran 16. Negara Pengekspor Kedelai Terbesar Dunia, 2009 – 2013 (000 Ton)

Share Kumulatif Rata-rata

2009 2010 2011 2012 2013 (%) (%) Pertban (%)

1 USA 40.506 42.351 34.311 43.859 39.176 40.040 42,33 42,33 0,68

2 Brazil 28.563 29.073 32.986 32.468 42.796 33.177 35,08 77,41 11,37

3 Argentina 4.292 13.616 10.820 6.158 7.783 8.534 9,02 86,43 45,01

4 Paraguay 2.129 4.659 5.094 3.162 5.082 4.025 4,26 90,69 37,75

5 Canada 2.279 2.776 2.651 3.605 3.292 2.921 3,09 93,78 11,15

6 Uruguay 1.090 1.968 1.701 2.564 3.524 2.169 2,29 96,07 38,80

7 Netherlands 1.138 1.262 738 1.614 1.294 1.209 1,28 97,35 17,09

...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ......

56 Indonesia 0 0 1 2 1 1 0,001 97,35 74,36

Lainnya 1.546 1.611 2.678 3.481 3.222 2.508 2,65 100,00 23,25

Dunia 81.542 97.316 90.977 96.911 106.169 94.583 7,23

Sumber : FAO

RerataNo. Negara Tahun

Lampiran 17. Perkembangan Nilai Ekspor Kedelai 7 (Tujuh) Negara

Terbesar Dunia, 2009 – 2013 (Juta US$)

Share Kumulatif Rata-rata

2009 2010 2011 2012 2013 (%) (%) Pertban (%)1 USA 16.476 19.450 18.856 24.742 21.494 20.204 43,02 43,02 8,27

2 Brazil 11.424 13.000 17.970 17.248 22.812 16.491 35,12 78,14 20,07

3 Argentina 1.675 4.986 5.457 3.192 4.089 3.880 8,26 86,40 48,43

4 Paraguay 787 1.581 2.286 1.577 2.509 1.748 3,72 90,12 43,39

5 Canada 965 1.368 1.446 2.171 1.896 1.569 3,34 93,47 21,22

6 Uruguay 456 705 806 1.380 1.875 1.044 2,22 95,69 44,03

7 Netherlands 528 567 406 986 775 652 1,39 97,08 25,11

...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ...... ......

54 Indonesia 342 343 438 1.593 459 635 1,352 98,43 55,13

Lainnya 0 0 1 0 1 1 0,00 98,43 81,41

Dunia 33.107 42.480 48.654 53.259 57.303 46.961 14,98

Sumber : FAO

Tahun RerataNo. Negara

Outlook Komoditas Kedelai 2016 «

Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian 70

Lampiran 18. Perkembangan Volume Impor Kedelai 10 (Sepuluh)

Negara Terbesar Dunia, 2009 - 2013 (000 Ton)

Share Kumulatif Rata-rata

2009 2010 2011 2012 2013 (%) (%) Pertban (%)1 China 44.951 57.380 54.834 60.765 65.555 56.697 60,54 60,54 10,48

2 Belanda 3.426 3.772 3.340 3.477 3.613 3.526 3,76 64,31 1,66

3 Meksiko 3.165 3.383 3.190 3.447 3.616 3.360 3,59 67,89 3,53

4 Jepang 2.933 3.127 3.177 3.313 3.393 3.189 3,41 71,30 3,73

5 Jerman 3.048 3.553 3.049 2.823 3.310 3.157 3,37 74,67 3,05

6 Spanyol 3.390 3.456 2.831 2.727 2.762 3.033 3,24 77,91 -4,63

7 Taiwan 2.366 2.548 2.346 2.349 2.140 2.350 2,51 80,42 -2,25

8 Thailand 1.535 1.819 1.994 2.120 1.679 1.829 1,95 82,37 3,41

10 Indonesia 1.315 1.741 2.089 1.921 1.785 1.770 1,89 84,26 9,33

Lainnya 14.684 15.253 14.474 14.124 15.163 14.740 15,74 100,00 0,93

Dunia 80.813 96.032 91.323 97.068 103.016 93.651 6,59

Sumber : FAO

No. NegaraTahun

Rerata

Lampiran 19. Perkembangan Nilai Impor Kedelai 8 (Delapan) Negara

Terbesar Dunia, 2009 - 2013 (Juta US$)

Share Kumulatif Rata-rata

2009 2010 2011 2012 2013 (%) (%) Pertban (%)

1 China 19.843 26.304 31.056 36.455 39.322 30.596 60,91 60,91 18,97

2 Japan 1.747 1.832 1.810 1.812 1.885 1.817 3,62 64,52 1,94

3 Mexico 1.419 1.592 1.762 1.992 2.067 1.766 3,52 68,04 9,92

4 Germany 1.454 1.490 1.720 1.986 2.100 1.750 3,48 71,52 9,78

5 Spain 1.283 1.389 1.759 1.909 1.919 1.652 3,29 74,81 11,00

6 Netherlands 1.282 1.564 1.626 1.594 1.909 1.595 3,18 77,99 10,95

7 Taiwan 1.033 1.188 1.306 1.454 1.282 1.253 2,49 80,48 6,12

8 Thailand 621 840 1.246 1.211 1.102 1.004 2,00 82,48 17,92

9 Indonesia 692 813 1.126 1.282 1.018 986 1,96 84,44 12,32

Lainnya 6.684 6.852 8.003 8.306 9.233 7.816 15,56 100,00 8,56

Dunia 36.058 43.863 51.413 58.001 61.837 50.234 14,57

Sumber : FAO

No. NegaraTahun

Rerata