88
LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN ORIENTASI STAF DAN TRAINEE DI HOTEL PULLMAN JAKARTA CENTRAL PARK Nama : Elisabet Meilana Sulistiyo NIM : 00000013138 Fakultas : Bisnis Program Studi : Manajemen UNIVERSITAS MULTIMEDIA NUSANTARA TANGERANG 2019

LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

  • Upload
    others

  • View
    28

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

LAPORAN KERJA MAGANG

PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN ORIENTASI STAF DAN

TRAINEE DI HOTEL PULLMAN JAKARTA CENTRAL PARK

Nama : Elisabet Meilana Sulistiyo

NIM : 00000013138

Fakultas : Bisnis

Program Studi : Manajemen

UNIVERSITAS MULTIMEDIA NUSANTARA

TANGERANG

2019

Page 2: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

i

LEMBAR PERNYATAAN TIDAK MELAKUKAN PLAGIAT DALAM

PENYUSUNAN LAPORAN KERJA MAGANG

Dengan ini saya:

Nama : Elisabet Meilana Sulistiyo

NIM : 00000013138

Program Studi : Manajemen

Menyatakan bahwa saya telah melakukan kerja magang:

Nama Perusahaan : Pullman Hotel and Resort Jakarta Central Park

Divisi : Talent and Culture

Alamat : Podomoro City, Letjen S. Parman Street No.Kav. 28,

RT.12/RW.6, South Tanjung Duren, Grogol petamburan,

West Jakarta City, Banten 11470

Periode Magang : 8 Juli - 7 Oktober 2019

Pembimbing Lapangan : Siti Maimunah

Laporan Kerja Magang ini merupakan hasil karya saya sendiri dan tidak melakukan plagiat.

Semua kutipan karya ilmiah orang lain atau lembaga lain yang dirujuk dalam laporan kerja

magang ini telah saya sebutkan sumber kutipannya dan telah saya cantumkan di Daftar Pustaka.

Jika di kemudian hari saya terbukti melakukan kecurangan/penyimpangan baik dalam

pelaksanaan kerja magang maupun penulisan laporan kerja magang, maka saya bersedia untuk

menerima sanksi bahwa dinyatakan tidak lulus untuk mata kuliah internship yang telah saya

ambil.

Page 3: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

ii

Page 4: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

iii

ABSTRAK

Praktek kerja magang di Hotel Pullman Jakarta Central Park selama 3 bulan dari tanggal

8 Juli 2019 sampai dengan tanggal 7 Oktober 2019. Hotel Pullman Jakarta Central Park

merupakan salah satu hotel bintang 5 yang ada di Jakarta. Pullman Jakarta Central Park adalah

salah satu Brand dari AccorHotel. Hotel Pullman Jakarta Central Park didirikan tahun 2011.

Tujuan dari praktek kerja magang ini adalah untuk memahami secara teori yang telah

dipelajari di perkuliahan dengan praktek kerja yang ada di lapangan, terutama pada proses awal

rekrutmen, seleksi, bahkan sampai proses di mana karyawan maupun trainee tersebut

mendapatkan orientasi yang berguna untuk memenuhi kebutuhan akan karyawan dan trainee

yang sesuai dengan nilai dan standar kualifikasi dalam Hotel Pullman Jakarta Central Park serta

untuk dapat membantu Hotel Pullman Jakarta Central Park dalam mengembangkan usahanya.

Laporan kerja magang ini difokuskan untuk proses rekrutmen sampai dengan orientasi

yang terjadi di Hotel Pullman Jakarta Central Park. Rekrutmen merupakan suatu proses yang

penting dalam perusahaan untuk mendapatkan karyawan maupun trainee yang memiliki skill,

knowledge, dan attitude yang sesuai dengan nilai maupun kualifikasi Hotel Pullman Jakarta

Central Park guna untuk membantu dalam perkembangan Hotel Pullman Jakarta Central Park

untuk menjadi yang lebih baik di masa yang akan datang.

Page 5: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

iv

KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan hikmat yang telah diberikan

kepada penulis sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan kerja magang ini dengan baik dan

tepat waktu. Penulisan laporan kerja magang ini dibuat untuk memenuhi syarat kelulusan

pendidikan Strata 1 Fakultas Bisnis Program Studi Manajemen di Universitas Multimedia

Nusantara. Selama melakukan magang di Pullman Jakarta Central Park, penulis mendapatkan

banyak sekali pelajaran salah satunya adalah mengetahui proses rekrutmen di hotel.

Penyusunan laporan magang ini dapat terselesaikan tentunya karena adanya bantuan dari

orang-orang hebat di sekitar penulis. Oleh karena itu, penulis ingin mengucapkan banyak sekali

terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam penyusunan laporan kerja magang ini

terutama kepada:

1. Kedua orang tua penulis serta adik perempuan kandung yang selalu memberikan

semangat kepada penulis setiap kali penulis merasa lelah dalam menyusun laporan kerja

magang ini.

2. Ibu Ratih Yudha selaku Director of Talent and Culture, Ibu Siti Maimunah selaku

Learning and Development Manager, Ibu Endah Purwanti selaku Talent and Culture

Coordinator, Bapak Bima Perkasa selaku Talent and Culture Executive, dan Freddy

selaku teman penulis yang telah membantu penulis dalam menyelesaikan laporan kerja

magang ini.

3. Bapak Indra, Ibu Eka dan Freddy selaku partner kerja penulis yang telah memberikan

banyak informasi, pengajaran dan membantu kepada penulis sehingga penulis dapat

mengerti proses rekrutmen di hotel dan dapat menyelesaikan laporan kerja magang

dengan baik.

4. Ibu Nurina Putri Handayani, selaku dosen pembimbing magang yang telah sabar

membimbing penulis, memberikan saran, serta perbaikan yang dibutuhkan dalam

menyelesaikan laporan kerja magang ini.

5. Bapak Mohammad Annas selaku Kepala Program Studi Manajemen Fakultas Bisnis

Universitas Multimedia Nusantara yang telah memberikan arahan dan dukungan kepada

penulis dalam melakukan proses program kerja magang.

Page 6: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

v

6. Jaya Paramita sebagai orang spesial bagi penulis yang selalu menemani penulis,

memberikan dukungan, serta menjadi orang tersabar dan pendengar yang baik bagi

penulis disaat penulis merasakan lelah dalam menyusun laporan kerja magang ini.

Penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang sudah terlibat dalam

membantu menyelesaikan laporan kerja magang ini. Penulis berharap laporan kerja magang yang

telah dibuat ini dapat memberikan manfaat bagi siapapun yang membacanya. Penulis ingin

meminta maaf jika dalam penulisan laporan magang ini masih terdapat kekurangan.

Tangerang, 8 November 2019

Penulis

Elisabet Meilana Sulistiyo

Page 7: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

vi

DAFTAR ISI

LEMBAR PERNYATAAN TIDAK MELAKUKAN PLAGIAT .............................................. i

LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN KERJA MAGANG ................................................... ii

ABSTRAK .................................................................................................................................... iii

KATA PENGANTAR .................................................................................................................. iv

DAFTAR ISI................................................................................................................................. vi

DAFTAR GAMBAR .................................................................................................................. viii

DAFTAR TABEL ......................................................................................................................... x

BAB I PENDAHULUAN .............................................................................................................. 1

1.1 Latar Belakang .................................................................................................................................... 1

1.2 Maksud dan Tujuan Kerja Magang ..................................................................................................... 6

1.2.1 Maksud Kerja Magang ................................................................................................................. 6

1.2.2 Tujuan Kerja Magang .................................................................................................................. 7

1.3 Waktu dan Prosedur Pelaksanaan Kerja Magang ............................................................................... 7

1.3.1 Waktu Pelaksaan Kerja Magang .................................................................................................. 7

1.3.2 Prosedur Pelaksanaan Kerja Magang ........................................................................................... 7

1.4 Sistematika Penulisan ......................................................................................................................... 8

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN ........................................................................ 9

2.1 Sejarah Singkat Perusahaan ................................................................................................................ 9

2.1.1 Struktur Organisasi Pullman Jakarta Central Park ..................................................................... 13

2.1.2 Value AccorHotels ..................................................................................................................... 14

2.2 Profil Perusahaan .............................................................................................................................. 14

2.3 Struktur Departemen Talent and Culture .......................................................................................... 17

2.4 Tinjauan Pustaka ............................................................................................................................... 17

2.4.1 Manajemen ................................................................................................................................. 17

2.4.2 Manajemen Sumber Daya Manusia ........................................................................................... 18

2.4.3 Proses Rekrutmen dan Seleksi ................................................................................................... 19

2.4.4 Metode dan Sumber Rekrutmen ................................................................................................ 20

2.4.5 Seleksi ........................................................................................................................................ 21

2.4.6 Diagram Alur Proses Seleksi ..................................................................................................... 22

Page 8: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

vii

2.4.7 Orientasi ..................................................................................................................................... 24

BAB III PELAKSANAAN KERJA MAGANG ....................................................................... 27

3.1 Kedudukan dan Koordinasi ............................................................................................................... 27

3.2 Tugas yang Dilakukan ............................................................................................................ 28

3.2.1 Pekerjaan Utama ........................................................................................................................ 28

3.2.2 Pekerjaan Tambahan .................................................................................................................. 29

3.3 Uraian Pelaksanaan Kerja Magang ................................................................................................... 29

3.3.1 Uraian Pekerjaan Utama ............................................................................................................ 29

3.3.3 Kendala Yang Ditemukan .......................................................................................................... 52

3.3.4 Solusi Atas Kendala Yang Ditemukan ....................................................................................... 53

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN .................................................................................... 54

4.1 Kesimpulan ....................................................................................................................................... 54

4.2 Saran ................................................................................................................................................. 56

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................................. 57

LAMPIRAN

RIWAYAT HIDUP

Page 9: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

viii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Grafik Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia tahun 2010-triwulan kedua Tahun 2017 1

Gambar 1.2 Grafik Pertumbuhan Ekonomi PDB di Indonesia Menurut Pengeluaran Tahun

2016-2018 ....................................................................................................................................... 2

Gambar 1.2 Klasifikasi Hotel Berbintang Tahun 2014 .................................................................. 4

Gambar 1.3 Klasifikasi Hotel Berbintang Tahun 2018 .................................................................. 5

Gambar 2.1 Founder AccorHotels .................................................................................................. 9

Gambar 2.2 Sejarah Singkat AccorHotels .................................................................................... 10

Gambar 2.3 Logo AccorHotels ..................................................................................................... 11

Gambar 2.4 Kategori Brands AccorHotels ................................................................................... 11

Gambar 2.5 Struktur Organisasi Pullman Jakarta Central Park .................................................... 13

Gambar 2.6 COLLAGE ................................................................................................................ 15

Gambar 2.7 BUNK ....................................................................................................................... 15

Gambar 2.8 Meeting and Events Rooms ...................................................................................... 16

Gambar 2.9 Pullman Ballroom ..................................................................................................... 16

Gambar 2.10 Struktur Organisasi Talent and Culture Departement ............................................ 17

Gambar 2.11 Proses Rekrutmen dan Seleksi ................................................................................ 19

Gambar 2.12 Diagram Alur Proses Seleksi .................................................................................. 22

Gambar 3.1 Struktur Departement Talent and Culture ................................................................. 27

Gambar 3.2 Memo Partimer ......................................................................................................... 30

Gambar 3.3 Mencari Personal Contact Sekolah Anak Trainee ................................................... 31

Gambar 3.4 Menyimpan CV (Screening) ..................................................................................... 32

Gambar 3.5 Mengatur Jadwal Interview dan Block Calendar ...................................................... 33

Gambar 3.6 Block Calendar ......................................................................................................... 33

Gambar 3.7 Email Untuk Mengundang Wawancara .................................................................... 34

Gambar 3.8 Surat Pengantar Medical Check Up Untuk Food Handler ....................................... 35

Gambar 3.9 Kirim Surat Pengantar Medical Check-up Lewat Email ........................................... 35

Gambar 3.10 Follow Up Hasil MCU ............................................................................................ 36

Gambar 3.11 Bukti Chat Kirim Kontrak Anak Trainee ............................................................... 37

Gambar 3.12 Kirim BEO .............................................................................................................. 38

Page 10: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

ix

Gambar 3.13 Menyiapkan Locker untuk New Hire ...................................................................... 39

Gambar 3.14 Document Control ................................................................................................... 40

Gambar 3.15 Penulis Melakukan Hotel Tour dengan Trainee Baru ............................................ 41

Gambar 3.16 Kirim Welcome on Board Lewat Email ke Seluruh Karyawan .............................. 42

Gambar 3.17 Kirim Regret Letter Lewat Email ........................................................................... 43

Gambar 3.18 Daily Log Book ....................................................................................................... 44

Gambar 3.19 Staff Reservation Request........................................................................................ 44

Gambar 3.20 Menyiapkan Memo untuk Training ........................................................................ 45

Gambar 3.21 Menyiapkan HR Expenses ...................................................................................... 46

Gambar 3.22 Trainee List Batch Sekarang ................................................................................... 47

Gambar 3.23 Trainee List Untuk Tahun 2020 .............................................................................. 47

Gambar 3.24 Trainee List Untuk yang Dikembalikan ke Sekolah Maupun yang Tidak Jadi untuk

Melanjutkan Training ................................................................................................................... 48

Gambar 3.25 Training List ............................................................................................................ 49

Gambar 3.26 Trainee Payment ..................................................................................................... 50

Gambar 3.27 Trainee’s Gathering ................................................................................................ 51

Gambar 3.28 Poster Promosi Jabatan ........................................................................................... 51

Gambar 3.29 Angkat Telepon ....................................................................................................... 52

Gambar 3.30 Flowchart Rekrutmen di Pullman Jakarta Central Park ......................................... 54

Page 11: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

x

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Pekerjaan Utama ....................................................................................... 28

Tabel 3.2 Pekerjaan Tambahan ................................................................................. 29

Page 12: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

1

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Sumber: Kompas, 2018

Gambar 1.1 Grafik Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia tahun 2010-triwulan kedua Tahun 2017

Pertumbuhan ekonomi di Indonesia mengalami peningkatan dari tahun 2010 sampai

dengan triwulan kedua tahun 2017 (Setiawan, 2018). Berdasarkan Gambar 1.1 Grafik

Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia tahun 2010-triwulan kedua 2017, dari tahun 2010 sampai

dengan tahun 2011 pertumbuhan ekonomi di Indonesia mencapai angka 6.44 persen.

Selanjutnya, dari tahun 2011 sampai tahun 2012 Indonesia mengalami pertumbuhan ekonomi

sebesar 6.19 persen. Kemudian, dari tahun 2012 hingga tahun 2013 pertumbuhan ekonomi di

Indonesia sebesar 5.56 persen. Selanjutnya, dari tahun 2013 sampai pada tahun 2014 Indonesia

mengalami pertumbuhan ekonomi sebesar 5.02 persen. Selanjutnya, dari tahun 2014 sampai

dengan tahun 2015 Indonesia mengalami pertumbuhan ekonomi sebesar 4.79 persen. Kemudian,

dari tahun 2015 sampai dengan tahun 2016 pertumbuhan ekonomi di Indonesia sebesar 5.02

Page 13: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

2

persen. Selanjutnya, sampai pada tahun 2017 Indonesia mengalami pertumbuhan di angka 5.07

persen. Kemudian untuk tahun 2018 itu sendiri, Indonesia mengalami pertumbuhan ekonomi

sebesar 5.17 persen (BPS, 2019). Pada tahun 2011, angka pertumbuhan ekonomi di Indonesia

sebesar 6.44 persen. Angka tersebut merupakan angka terbesar bagi pertumbuhan ekonomi di

Indonesia.

Sumber: BPS, 2019

Gambar 1.2 Grafik Pertumbuhan Ekonomi PDB di Indonesia Menurut Pengeluaran Tahun

2016-2018

Berdasarkan Gambar 1.2 Grafik Pertumbuhan Ekonomi PDB di Indonesia Menurut

Pengeluaran Tahun 2016-2018, pertumbuhan ekonomi Indonesia dari sisi pengeluaran tahun

2016 sebesar 5,03 persen. Sementara itu untuk tahun 2017, pertumbuhan ekonomi di Indonesia

dari sisi pengeluaran sebesar 5.07. Kemudian, pertumbuhan ekonomi di Indonesia dari sisi

pengeluaran pada tahun 2018 sebesar 5.17 persen. Pertumbuhan terjadi pada 2 komponen, yaitu

pada komponen Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) dan pada komponen Pengeluaran

Konsumsi Rumah Tangga (PK-RT) (BPS, 2019).

Page 14: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

3

Konsumsi rumah tangga itu sendiri mengalami pertumbuhan dari tahun 2016 sampai

dengan tahun 2019 (Simbolon, 2019). Pertumbuhan konsumsi rumah tangga pada tahun 2016

sebesar 5.01 persen. Kemudian, pertumbuhan konsumsi rumah tangga tahun 2017 sebesar 4.49

persen. Selanjutnya, pada kuartal keempat tahun 2018 konsumsi rumah tangga mengalami

pertumbuhan 5.08 persen. Sedangkan sampai saat ini pertumbuhan konsumsi rumah tangga

mencapai angka 5.05 persen (Simbolon, 2019).

Kelas menengah merupakan faktor pendorong dari adanya peningkatan konsumsi rumah

tangga dan pertumbuhan ekonomi Indonesia. Menurut Hendra (2018), kelas menengah

merupakan suatu golongan masyarakat yang memiliki pendapatan per kapita antara 75 persen

hingga 125 persen di atas rata-rata. Masyarakat kelas menengah yang ada di Indonesia mencapai

22 persen dan sebanyak 45 persen masyarakat Indonesia berada di kelompok sparing middle

class. Sparing middle class merupakan golongan masyarakat yang berada di antara kelompok

miskin dan menengah. Angka 45 persen ini harus dikelola dengan sangat baik agar Indonesia

tetap mengalami pertumbuhan ekonomi. Pertumbuhan kelas menengah di Indonesia juga

mengalami peningkatan dari tahun 2002 hingga tahun 2017. Di mana pada tahun 2002 jumlah

masyarakat kelas menengah di Indonesia hanya 7 persen saja. Sedangkan pada tahun 2017

jumlah masyarakat kelas menengah di Indonesia mencapai 22 persen (Movanita, 2018).

Berdasarkan data BPS (2015), pengeluaran masyarakat menengah ke atas adalah Rp 2,28 juta per

bulannya (Jefriando, 2016).

Faktor yang menyebabkan konsumsi rumah tangga mengalami peningkatan adalah

karena adanya peningkatan di industri makanan dan leisure economy (Putra, 2019). Leisure

economy merupakan suatu istilah yang digunakan untuk menggambarkan pergeseran pola

konsumsi masyarakat baik itu di Indonesia maupun dunia dari yang good based consumption

menjadi experience based consumption (Hidayah, 2019).

Dengan adanya kelas menengah tersebut ternyata dapat meningkatkan pertumbuhan

leisure economy di Indonesia (Hendra, 2018). Berdasarkan data Badan Pusat Statistik,

pertumbuhan komponen leisure economy pada kuartal kedua tahun 2016 tumbuh sebesar 5.1

persen. Sedangkan, pada kuartal kedua tahun 2017 leisure economy di Indonesia tumbuh sebesar

5 persen. Dengan munculnya leisure economy, muncul juga tren yang bernama REST

(recreation, entertainment, sports, dan tourism) (Hendra, 2018). Badan Pusat Statistik Indonesia

menggolongkon beberapa komponen yang termasuk ke dalam leisure activities yang juga

Page 15: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

4

menyebabkan pertumbuhan pada leisure economy adalah restoran, tempat kebudayaan, tempat

rekreasi dan juga hotel (Quddus, 2017).

Industri perhotelan sedang meningkat akhir-akhir ini terutama di benua Asia seperti

negara China, Vietnam, Thailand, dan juga Indonesia. Indonesia masuk ke dalam salah satu

negara berkembang yang dinilai memiliki peluang besar untuk industri perhotelan. Hal ini

disebabkan karena Indonesia memiliki jumlah penduduk yang banyak dengan 250 juta penduduk

. Dengan berkembangnya industri bisnis di Indonesia maupun dunia, tentu akan berdampak pada

jumlah kamar yang harus ditambah oleh masing-masing hotel tersebut (Nurmansyah, 2019).

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik tahun 2014, jumlah hotel yang ada di seluruh

Indonesia sebesar 17.484 dengan jumlah kamar sebanyak 469.277 sedangkan menurut Badan

Pusat Statistik tahun 2018, jumlah hotel yang ada di seluruh Indonesia sebesar 28.230 dengan

jumlah kamar yang ada sebanyak 712.202 di mana untuk jumlah hotel itu sendiri mengalami

peningkatan sebesar 61.46%. Sementara itu, untuk jumlah kamar juga mengalami peningkatan

sebesar 51.77%. Data tersebut telah menggambarkan peningkatan bisnis perhotelan yang terjadi

karena adanya leisure economy (BPS, 2014).

Sumber: BPS, 2014

Gambar 1.2 Klasifikasi Hotel Berbintang Tahun 2014

Page 16: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

5

Berdasarkan Gambar 1.2 Grafik Klasifikasi Hotel Berbintang Tahun 2014, menjelaskan

bahwa jumlah hotel bintang 1 sebanyak 355 usaha. Selanjutnya, jumlah hotel bintang 2 sebanyak

437 usaha. Kemudian, untuk jumlah hotel bintang 3 sejumlah 668 usaha. Selanjutnya, jumlah

hotel bintang 4 sebanyak 376 usaha. Sedangkan, untuk bintang 5 hanya sebesar 160 usaha.

Untuk itu dapat diketahui bahwa minat wisatawan terhadap hotel bintang 3 yang paling banyak

yaitu sebesar 668 usaha. Berikut ini merupakan gambar grafik dari klasifikasi hotel berbintang

tahun 2018.

Sumber: Statistik, 2019

Gambar 1.3 Klasifikasi Hotel Berbintang Tahun 2018

Berdasarkan Gambar 1.3 Grafik Klasifikasi Hotel Berbintang Tahun 2018, diketahui

bahwa jumlah hotel bintang 1 sebanyak 375 usaha. Selanjutnya, jumlah hotel bintang 2 sebanyak

745 usaha. Kemudian, jumlah hotel bintang 3 sebanyak 1302 usaha. Selanjutnya, untuk hotel

bintang 4 memiliki 682 usaha. Kemudian, yang terakhir untuk jumlah hotel bintang 5 adalah

sebanyak 210 usaha (BPS, 2019).

Kemudian, jika dilihat dari gambar grafik klasifikasi hotel berbintang tahun 2014 dan

2018 telah mengalami peningkatan dari segi jumlah. Untuk hotel bintang 1 mengalami

peningkatan sebesar 5.6%. Untuk hotel bintang 2 mengalami peningkatan sebesar 70.48%.

Selanjutnya, untuk hotel bintang 3 mengalami peningkatan sebesar 94.91%. Kemudian, untuk

Page 17: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

6

hotel dengan bintang 4 mengalami peningkatan sebesar 81.38%. Yang terakhir adalah hotel

bintang 5 mengalami peningkatan dari tahun 2014 dan 2018 sebesar 31.25%. Dan diketahui juga

bahwa hotel bintang 5 juga mengalami peningkatan dari tahun 2014 sampai tahun 2015. Hotel

bintang 3, bintang 4, dan bintang 5 ternyata tidak hanya disukai oleh masyarakat lokal saja tetapi

juga disukai oleh masyarakat international. Dengan meningkatnya konsumen terhadap industri

perhotelan, untuk itu perlu ditingkatkan jumlah tenaga kerja maupun trainee dalam suatu

organisasi perhotelan.

Untuk mendapatkan pekerja maupun trainee yang memenuhi dengan syarat sebuah

perusahaan tertentu merupakan tantangan terbesar dalam proses rekrutmen. Banyak tantangan

yang harus dihadapi dalam proses rekrutmen. Sebagai contoh adalah job posting, dan selecting.

Oleh karena itu, Pullman Jakarta Central Park ingin menerapkan proses rekrutmen yang baik

untuk bisa mendapatkan pekerja maupun trainee yang sesuai dengan standar hotel bintang 5

yang ada di Jakarta.

Untuk menjawab tantangan terbesar dalam proses rekrutmen tersebut, Pullman Jakarta

Central Park melakukan proses rekrutmen dalam beberapa tahapan dari mulai proses awal

rekrutmen, seleksi, sampai tahap orientasi. Penulis ingin mengetahui bagaimana cara hotel

bintang 5 yang ada di Jakarta salah satunya adalah Pullman Jakarta Central Park mendapatkan

sumber daya yang sesuai dengan standar hotel bintang 5. Selain itu, penulis juga ingin melihat

apa perbedaan antara human resource yang ada di perusahaan biasa dengan human resource

yang ada di hotel. Berdasarkan penjelasan di atas, penulis membuat laporan praktek kerja

magang yang berjudul “PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN ORIENTASI STAF DAN

TRAINEE PULLMAN JAKARTA CENTRAL PARK”

1.2 Maksud dan Tujuan Kerja Magang

1.2.1 Maksud Kerja Magang

Maksud dari praktek kerja magang ini adalah penulis ingin memahami secara teori yang

telah dipelajari di perkuliahan dengan praktek kerja yang ada di lapangan, terutama pada proses

awal rekrutmen, seleksi, bahkan sampai proses di mana karyawan maupun trainee tersebut

mendapatkan orientasi yang berguna untuk memenuhi kebutuhan akan karyawan dan trainee

yang sesuai dengan nilai dan standar kualifikasi dalam Pullman Jakarta Central Park serta untuk

dapat membantu Pullman Jakarta Central Park dalam mengembangkan usahanya. Selain itu,

Page 18: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

7

penulis ingin mendapatkan ilmu dan pengalaman tentang dunia kerja khususnya dibidang

perekrutan dengan melihat proses nyata dari rekrutmen yang baik dan benar.

1.2.2 Tujuan Kerja Magang

Adapun tujuan dari laporan magang ini adalah sebagai berikut:

1. Menerapkan teori yang telah di dapatkan di kampus tentang human resource ke dalam

praktek nyata kerja magang.

2. Mendapatkan pengalaman nyata di dunia kerja khususnya di bidang perekrutan.

3. Mengetahui bagaimana proses rekrutmen yang dijalankan di Pullman Jakarta Central

Park.

4. Untuk meningkatkan skill yang sesuai dengan bidang human resouce.

5. Menyelesaikan mata kuliah internship sebagai syarat kelulusan yang diberikan oleh

Fakultas Bisnis major Human Capital Management Program Studi Manajemen di

Universitas Multimedia Nusantara.

1.3 Waktu dan Prosedur Pelaksanaan Kerja Magang

1.3.1 Waktu Pelaksaan Kerja Magang

Proses pelaksanaan kerja magang:

1. Periode Kerja Magang : 8 Juli 2019 - 7 Oktober 2019

2. Waktu Kerja : 08.30 - 17.30

3. Hari Kerja : Senin - Jumat

4. Tempat : Pullman Jakarta Central Park

5. Posisi : Trainee Talent and Culture

1.3.2 Prosedur Pelaksanaan Kerja Magang

Dalam proses kerja magang, penulis harus melaksanakan beberapa tahapan yaitu:

a. Mencari perusahaan yang dapat dijadikan tempat magang dan bekerja sekurang-kurangnya

60 hari.

b. Mengajukan surat permohonan kerja magang dan mengisi formulir serta pengajuan kerja

magang sebagai dasar pembuatan Surat Pengantar Kerja Magang yang ditujukan kepada

perusahaan dan ditandatangani oleh Ketua Program Studi Manajemen.

Page 19: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

8

c. Surat pengantar kerja magang, dibawa oleh mahasiswa ke perusahaan pada saat wawancara

untuk bagian Human Resources Development.

d. Mahasiswa memberikan surat ke BAAK untuk bisa mendapatkan dokumen-dokumen yang

harus diisi untuk melengkapi laporan kerja magang. Seperti formulir kartu kerja magang,

formulir kehadiran kerja magang, formulir realisasi kerja magang, dan formulir penilaian

kerja magang.

e. Pelaksanaan praktek kerja magang.

f. Penyusunan praktek kerja magang.

g. Bimbingan laporan kerja magang.

h. Sidang kerja magang.

1.4 Sistematika Penulisan

BAB I PENDAHULUAN

Dalam bab ini, penulis menjelaskan mengenai latar belakang pelaksanaan kerja magang,

maksud dan tujuan kerja magang, waktu dan prosedur pelaksaan kerja magang, dan sistematika

penulisan laporan kerja magang.

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

Dalam bab ini, penulis menjelaskan mengenai gambaran umum perusahaan. Gambaran

umum perusahaan meliputi, sejarah singkat perusahaan, profil perusahaan, visi dan misi

perusahaan, struktur organisasi perusahaan, dan penggunaan landasan teori yang berhubungan

dengan praktek kerja magang.

BAB III PELAKSANAAN KERJA MAGANG

Dalam bab ini, penulis menguraikan pelaksanaan kerja magang yang berisikan peran

serta kedudukan penulis dalam struktur organisasi perusahaan, pekerjaan apa saja yang dilakukan

oleh penulis, proses praktek kerja magang, kendala yang dihadapi selama praktek kerja magang,

serta memberikan solusi terhadap kendala yang dihadapi selama pelaksanaan praktek kerja

magang.

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN

Dalam bab ini, penulis menjelaskan mengenai kesimpulan yang dapat diambil terkait

dengan teori yang sudah didapatkan di perkuliahan dengan dunia kerja. Kemudian, saran dan

kritik yang membangung diberikan untuk perusahaan guna membantu perbaikan perusahaan

kedepannya.

Page 20: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

9

BAB II

GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 Sejarah Singkat Perusahaan

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 2.1 Founder AccorHotels

Pullman Jakarta Central Park (PJCP) merupakan salah satu bagian dari Accor Hotels.

Accor merupakan operator hotel terbesar dan pemberi kerja hotel terkemuka di dunia.

Berdasarkan Gambar 2.1 Founder AccorHotels, Accor Hotels didirikan oleh Paul Dubrule dan

Gerard Pelisson. Gerard Pelisson dan Paul Dubrule, mereka mulai membuat model hotel yang

dapat digandakan. Mereka mulai membuat 62 kamar hotel dengan kamar mandi di masing-

masing kamar. Selanjutnya pada bulan Agustus 1967, mereka membuka hotel yang bernama

Novotel Lille Lesquin dan terdapat dua hotel lainnya yang sedang dalam proses pengerjaan.

Page 21: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

10

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 2.2 Sejarah Singkat AccorHotels

Berdasarkan Gambar 2.2 Sejarah Singkat AccorHotels, pada tahun 1967 Gerard Pelisson

dan Paul Dubrule untuk pertama kalinya membuka Novotel in Lille (Perancis). Kemudian, pada

tahun 1974 mulai membuka hotel yang bernama Ibis di Bordeaux. Selanjutnya, pada tahun 1975

mereka mengakuisisi hotel bintang 3 yang bernama Mercure. Lalu, pada tahun 1980 mulai

mengakuisisi hotel yang bernama Sofitel. Sofitel merupakan hotel bintang 4 di Perancis.

Selanjutnya, pada tahun 1983 mulailah mereka membentuk Accor dan pada tahun 1985 mereka

mulai membuat kreasi formula 1. Selanjutnya, untuk menghasilkan sumber daya manusia yang

unggul dan sesuai dengan nilai Accor, Accor membuka akademi pada tahun 1985 dan sekarang

menjadi AccorHotels Academie. Kemudian pada tahun 1990, Accor mengakuisisi Motel 6 yang

selanjutnya pada tahun 1999 membuat Suitehotel. Lalu, pada tahun 2000 Accor membuat

website yang bernama accor.com dan accorhotels.com. Selanjutnya, pada tahun 2005 mereka

membuka hotel sebanyak 4,000. Kemudian, Pullman didirikan pada tahun 2007. Pada tahun

2008, mulai didirikan MGallery dan worldwide fidelity program “A’Club”. Pada tahun 2010,

Suitehotel bergabung dengan Novotel dan membentuk brand dengan nama Suite Novotel. Pada

tahun 2013, Accor diakui sebagai salah satu tempat kerja terbaik di dunia. Selanjutnya, pada

tahun 2013 diluncurkan halaman Accor Jobs Facebook yang baru dan menetapkan Sebastien

Bazin sebagai Chairman dan CEO. Lalu, pada tahun 2014, Accor merestruktur ulang menjadi

HotelServices dan HotelInvest. Kemudian, pada tahun 2015, menandatangani aliansi dengan

Huazhu di China.

Page 22: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

11

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 2.3 Logo AccorHotels

Berdasarkan Gambar 2.3 Logo AccorHotels, pada tahun 2015, Accor menjadi

AccorHotels dengan tagline “feel welcome”. Selanjutnya pada tahun 2016, mengumumkan

akuisisi dengan FRHI secara formal. Kemudian, pada bulan Oktober 2017 Accor

menandatangani perjanjian untuk mengakuisisi Mantra Group Limited. Selanjutnya, pada

tanggal 30 April 2018 Accor menandatangani perjanjian untuk mengakuisisi Movenpick Hotels

and Resorts.

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 2.4 Kategori Brands AccorHotels

Berdasarkan Gambar 2.4 Kategori Brands AccorHotels, Accor Hotels membagi hotel-

hotelnya kedalam 3 kategori, yaitu:

Page 23: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

12

1. Luxury dan Upscale Brands

Hotel Accor yang termasuk kedalam kategori luxury dan upscale brands adalah Raffles,

Banyan Tree, Sofitel Legend, Fairmont, Sofitel, Rixos, MGallery, Pullman, Swissotel,

Angsana, Twenty Five Hours Hotels, Grand Mercure, dan The Sebel.

2. Midscale Brands

Kategori hotel Accor yang masuk kedalam midscale brands adalah Novotel, Mercure,

Adagio, dan MAMA Shelter.

3. Economy Brands

Hotels Accor yang termasuk kedalam kategori economy brands adalah Ibis, Ibis Style, Ibis

Budget, JO&JOE, dan juga Hotel F1.

Page 24: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

13

2.1.1 Struktur Organisasi Pullman Jakarta Central Park

Sumber: Data Perushaan, 2019

Gambar 2.5 Struktur Organisasi Pullman Jakarta Central Park

Page 25: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

14

2.1.2 Value AccorHotels

Terdapat enam nilai yang ditanamkan oleh AccorHotels kepada seluruh karyawannya adalah:

1. Guest Passion

“Hospitality is our trade, pleasing people is what drives us. Our guests are the driver of our

decisions, of our actions. We put them first, we care for them. We go the extra mile for them.

We enjoy doing it”.

2. Respect

“ We are connected with the world, and to others. We enjoy the mix of cultures, we are proud

of our differences. We put you first and we value you, whoever you are. We care for the

planet”.

3. Innovation

“ We heard it was imposibble, but together we did it. We stand for bringing guest’s dreams

to life. We dreamed it, we did it, they loved it. We are curious, we welcome ideas. We are free

to try, to test, to learn.”

4. Trust

“ We believe in natural kindness. We support and value each individual and acknowledge

their value. We deliver on our commitments. We say what we do, we do what we say.”

5. Sustainable Performance

“ We stand for creating value for as many as possible, over the long term.”

6. Spirit of Conquest

“ Our guests are globetrotters, and so we are. We want to be where they want to be, we

explore, we initiate, and we develop. We are ambitious for our guests. We make the

imposibble possible, we have fun doing it.”

2.2 Profil Perusahaan

Pullman Jakarta Central Park (PJCP) merupakan hotel bintang lima dan merupakan salah

satu bagian dari AccorHotels. Pullman Jakarta Central Park berlokasi di Podomoro City Super

Block. Pullman Jakarta Central Park didirikan pada tahun 2011. Pullman Jakarta Central Park

merupakan suatu bentuk properti dari PT. Central Pesona Palace. Pullman Jakarta Central Park

itu sendiri memiliki jumlah kamar sebanyak 317 dengan Deluxe Rooms sebanyak 195 kamar,

Executive Deluxe Rooms sebanyak 67 kamar, Executive Suites Rooms sebanyak 54 kamar, dan

Central Park Suite sebanyak 1 kamar. Pullman Jakarta Central Park memiliki food and beverage

Page 26: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

15

outlets yang bernama COLLAGE dan BUNK. COLLAGE merupakan all day dining restaurant

dengan line-up buffet untuk sarapan, makan siang, dan makan malam. Sedangkan BUNK adalah

tempat yang interactive dan cozy untuk berbincang-bincang.

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 2.6 COLLAGE

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 2.7 BUNK

Selain COLLAGE dan BUNK, Pullman Jakarta Central Park juga memiliki Pullman Meeting

and Events. Ruangan ini dapat dipakai untuk keperluan meeting maupun event yang akan

Page 27: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

16

diselenggarakan. Ruang meeting ini terdiri dari Axel, Blake, Warhol 1 dan 2, Hamilton, dan

Drexel.

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 2.8 Meeting and Events Rooms

Selain ruangan dengan kapasitas kecil pada Gambar 2.8 Meeting and Events Rooms, Pullman

Jakarta Central Park juga memiliki ballroom yaitu Pullman 1, Pullman 2, dan Pullman 3.

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 2.9 Pullman Ballroom

Pullman Jakarta Central Park juga memiliki fasilitas pelayanan yang memuaskan, antara lain

yaitu Pullman Spa, Pullman Swimming Pool, Pullman Fitness dengan layanan 24 jam, dan

Pullman Zen Garden.

Page 28: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

17

2.3 Struktur Departemen Talent and Culture

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 2.10 Struktur Organisasi Talent and Culture Departement

2.4 Tinjauan Pustaka

2.4.1 Manajemen

Menurut (Robbins, 2017) dalam bukunya yang berjudul Fundamentals of Management

mendefinisikan manajemen adalah sebuah proses penyelesaian dari sesuatu hal secara efektif dan

efisien dengan atau lewat orang-orang yang berada didalamnya. Proses disini lebih menekankan

kepada suatu kegiatan yang sedang berlangsung dan mereka saling memiliki keterkaitan

(Robbins, 2017). Dalam bukunya juga dijelaskan makna dari efektif dan efisien. Efektif

berorientasi pada ending dari suatu pencapaian dan efisien berorientasi pada proses untuk dapat

menyelesaikan suatu tujuan.

Page 29: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

18

Adapula manajemen adalah sebuah proses dari menyelesaikan suatu tujuan dari sebuah

organisasi dengan menggunakan sumber daya manusia dan sumber daya lainnya secara efektif

(Burrow, 2008).

Kemudian menurut (Coutler & Robbins, 2009), manajemen adalah melibatkan koordinasi

dan mengawasi kegiatan kerja orang lain sehingga kegiatan mereka diselesaikan secara efisien

dan efektif.

Menurut (Lussier, 2006) ada empat fungsi dari manajemen yaitu:

a. Planning

Planning adalah sebuah proses dari menetapkan objektif dari suatu tujuan dan menentukan

terlebih dahulu bagaimana objektif tersebut akan dilaksanakan. Planning merupakan titik

awal dari suatu proses manajemen. Untuk mencapai kesuksesan, suatu organisasi

membutuhkan banyak perencanaan yang matang.

b. Organizing

Seorang manajer harus men-design dan mengembangkan sistem organisasi perusahaan

untuk dapat mengimplementasikan rencana yang telah dibuat sebelumnya. Organizing

adalah suatu proses mendelegasikan dan melakukan koordinasi tugas atau pekerjaan dan

mengalokasikan semua sumber daya yang ada untuk dapat mencapai suatu objektif yang

telah disepakati.

c. Leading

Seorang manajer harus memimpin para karyawannya dalam melakukan tugas mereka

sehari-hari. Leading adalah suatu proses dari mempengaruhi para karyawannya untuk

bekerja dalam mencapai tujuan.

d. Controlling

Controlling adalah suatu proses membangun dan mengimplementasikan mekanisme-

mekanisme untuk memastikan bahwa objektif tersebut sudah tercapai. Bagian penting dari

proses controlling adalah memastikan adanya progress dalam mencapai suatu tujuan dan

melakukan koreksi jika diperlukan.

2.4.2 Manajemen Sumber Daya Manusia

Menurut (Noe et al, 2008), Human Resource Management mengacu pada kebijakan,

praktik, dan sistem yang memengaruhi perilaku, sikap, dan kinerja karyawan. Praktik HRM

Page 30: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

19

termasuk menganalisis dan merancang pekerjaan, menentukan kebutuhan sumber daya manusia

(perencanaan SDM), menarik karyawan potensial (merekrut), memilih karyawan (seleksi),

mengajar karyawan cara melakukan pekerjaan mereka dan mempersiapkan mereka untuk masa

depan (pelatihan dan pengembangan), penghargaan karyawan (kompensasi), mengevaluasi

kinerja mereka (manajemen kinerja), dan menciptakan lingkungan kerja yang positif (hubungan

karyawan).

Adapun pengertian lain dari Human Resource Management (HRM) menurut Burrow

(2008) adalah semua aktivitas yang didalamnya melibatkan acquiring, developing, dan

compensation kepada orang-orang yang melakukan pekerjaan dalam suatu perusahaan.

2.4.3 Proses Rekrutmen dan Seleksi

Rekrutmen dan seleksi memiliki proses di dalamnya, yaitu:

Sumber: Dessler, 2013

Gambar 2.11 Proses Rekrutmen dan Seleksi

Berdasarkan Gambar 2.11 Proses Rekrutmen dan Seleksi, menjelaskan bahwa proses

rekrutmen diawali dengan membuat perancangan terlebih dahulu. Memperkirakan berapa sumber

daya yang akan dibutuhkan atau biasa disebut dengan manpower planning. Proses selanjutnya

adalah mengumpulkan kandidat yang akan dibutuhkan dengan melakukan internal recruitment

atau external recruitment. Selanjutnya, kandidat yang dipilih akan mengisi application form.

Kemudian, kandidat tersebut akan melakukan tes untuk diseleksi guna memperoleh kandidat

yang sesuai dengan kebutuhan. Selanjutnya, kandidat akan melakukan wawancara sebagai

keputusan akhir dari perusahaan. Kemudian, jika kandidat tersebut lolos tahapan wawancara

maka kandidat tersebut akan hire (Dessler, 2013).

Page 31: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

20

2.4.4 Metode dan Sumber Rekrutmen

Sumber rekrutmen dibagi menjadi 2 yaitu internal labor market dan eksternal labor

market. Internal labor market merupakan suatu sumber pelamar yang berasal dari dalam

perusahaan itu sendiri. Sedangkan external labor market adalah suatu sumber pelamar yang

berasal dari luar perusahaan (Jackson, 2008). Berdasarkan (Jackson, 2008), metode yang

digunakan untuk internal labor market dan external labor market berbeda, antara lain:

1. Internal Labor Market

Pada sumber internal labor market menggunakan metode yaitu:

a. Job Posting

Job posting menampilkan lowongan pekerjaan saat ini untuk semua karyawan di suatu

organisasi. Job posting biasa di pasang di notice board tetapi karena jaman sudah

modern, job posting dilakukan melalui alat elektronik. Job posting akan memberikan

informasi tentang job description.

b. Talent Inventories

Talent inventory merupakan suatu database yang berisi informasi tentang kumpulan

karyawan saat ini. Talent inventory biasanya berisi tentang nama karyawan, pekerjaan

yang sekarang dan pengalaman, riwayat kinerja dan kompensasi, dan kompetensi yang

ditunjukkan.

2. External Labor Market

Pada sumber external labor market menggunakan metode yaitu:

a. Walk-in Applicants

Beberapa individu menjadi pelamar hanya dengan berjalan ke kantor penempatan kerja

organisasi dan menyatakan minat mereka untuk bekerja di organisasi tersebut.

b. Electronic Media

Sekarang setiap perusahaan besar maupun menengah memiliki website di mana para

kandidat akan mengunjungi website tersebut dan mencari tahu tentang perusahaan itu.

Website ini biasanya berisikan tentang jabatan yang diperlukan, kompetensi apa yang

diperlukan, program karir, mentoring, dan juga keuntungan apa yang akan didapatkan.

Page 32: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

21

c. Employee Referrals

Employee referrals terjadi ketika karyawan saat ini menginformasikan kenalan mereka

tentang lowongan dan mendorong mereka untuk mendaftar.

d. Public Employement Agencies

Menggunakan agen ketenagakerjaan publik untuk membantu mencarikan karyawan tetap

maupun kontrak. Walaupun agen ketenagakerjaan, tetapi mereka tetap menjalankan

proses rekrutmen dan seleksi dengan benar.

e. Private Employement Agencies

Menggunakan agen ketenagakerjaan pribadi untuk membantu mencarikan posisi untuk

headhunter, placement, dan search firms. Misalnya, untuk bagian profesional,

managerial, dan pelamar pekerja yang tidak terampil.

f. Job Fairs

Di dalam job fairs, biasanya beberapa pengusaha hadir untuk memberikan informasi

tentang peluang kerja di perusahaan mereka.

g. Foreign Nationals

Ketika tenaga kerja lokal tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan akan pekerja,

perusahaan sering merekrut tenaga kerja asing.

2.4.5 Seleksi

Berdasarkan (Jackson, 2008), seleksi merupakan suatu proses untuk mendapatkan dan

menggunakan informasi tentang kandidat untuk menentukan siapa yang harus di hire untuk

jangka waktu yang panjang atau jangka waktu yang pendek. Seleksi merupakan suatu proses dari

memilih pelamar yang tersedia yang paling mungkin berhasil nantinya dalam melakukan suatu

perkerjaan (Rue, 2008). Selanjutnya, seleksi menurut Mathis & Jackson (2008) adalah proses

dari memilih individu dengan kualifikasi yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pekerjaan dalam

suatu organisasi.

Page 33: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

22

2.4.6 Diagram Alur Proses Seleksi

Sumber: Jackson, 2008

Gambar 2.12 Diagram Alur Proses Seleksi

Berdasarkan Gambar 2.12 Diagram Alur Proses Seleksi, sebagian organisasi mengambil

serangkaian langkah konsisten untuk memproses dan memilih pelamar untuk pekerjaan. Ukuran

pekerjaan, karakteristik pekerjaan, jumlah orang yang diperlukan, penggunaan teknologi

elektronik, dan faktor-faktor lain akan menyebabkan variasi pada proses dasar (Jackson, 2008).

Applicant Job Interest

Pre-Employment Screening

Application Form

Additional Interview (optional)

Interview

Background Investigation

Conditional Job Offer

Test

Medical Exam/Drug Test

Job Placement

Page 34: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

23

Berikut ini merupakan penjelasan dari Gambar 2.12 Diagram Alur Proses Seleksi, sebagai

berikut (Jackson, 2008):

1. Applicant Job Interest

Individu yang menginginkan pekerjaan dapat menunjukkan minatnya dalam berbagai

cara. Secara tradisional, individu telah mengirimkan resume melalui surat atau faks, atau

melamar secara langsung di lokasi perusahaan. Tetapi dengan adanya teknologi internet,

banyak orang yang mengirimkan lamaran kerja secara online.

2. Pre-Employee Screening

Banyak perusahaan yang melakukan penyaringan di awal untuk menentukan apakah

pelamar memenuhi kualifikasi minimum suatu pekerjaan di dalam suatu organisasi.

3. Applications Forms

Formulir aplikasi digunakan secara universal dan dapat berbeda-beda formatnya

tergantung dengan bagaimana suatu perusahaan tersebut membuatnya. Formulir aplikasi

ini memiliki 4 tujuan, yaitu:

a. Catatan keinginan bagi kandidat pelamar kerja dalam mendapatkan suatu posisi

jabatan tertentu

b. Memberikan informasi kepada interviewer yang berasal dari kandidat calon pekerja

yang dapat digunakan selama proses wawancara berlangsung

c. Merupakan data dasar karyawan untuk pelamar yang akan dipekerjakan

d. Dapat digunakan untuk penelitian tentang efektivitas proses seleksi

4. Test

Berbagai jenis tes dapat digunakan untuk membantu memilih mana yang memenuhi

syarat untuk menjadi karyawan. Tes tersebut dibagi menjadi 3 yaitu ability test,

personality test, dan honesty/integrity test. Ability test merupakan tes yang terkait dengan

kemampuan individu dalam hidup berkelompok. Personality test terkait dengan karakter

individu yang dapat mempengaruhi caranya seseorang berinteraksi dengan lingkungan

kerjanya. Honesty/integrity test merupakan suatu tes yang menilai kejujuran atau

integritas dari calon pekerja dan karyawan.

5. Interview

Cara untuk interview dibagi 2 yaitu structured interview dan less-structured interview.

Structured interview merupakan suatu interview yang menggunakan pertanyaan-

Page 35: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

24

pertanyaan yang mempuyai standar khusus sebelumnya dan terstruktur serta terarah.

Sedangkan untuk less-structured interview merupakan suatu interview yang tidak

memiliki struktur pertanyaan khusus dan memang dirancang untuk menciptakan

kecemasan dan menekan pelamar untuk melihat bagaimana cara mereka menanggapi

suatu kondisi tertentu.

6. Background Investigation

Penting bagi sebuah perusahaan maupun hotel untuk mengetahui latar belakang dari

pelamar. Latar belakang ini dapat berupa referensi maupun pengalaman kerja terkait

dengan posisi pekerjaan suatu calon pekerja. Hal ini penting diketahui untuk menilai

seberapa ahli dia atau terlibat dalam suatu pekerjaan tertentu dan apakah terkait atau tidak

dengan posisi pekerjaan yang dia lamar.

7. Medical Examinations and Inquires

Informasi medis tentang pelamar dapat digunakan untuk menentukan fisik mereka dan

mengetahui kemampuan mental untuk melakukan suatu pekerjaan. Standar fisik untuk

seorang pekerja harus realistis, dapat dibenarkan, dan terkait dengan persyaratan

pekerjaan.

8. Job Placement

Langkah terakhir dalam proses seleksi adalah menawarkan pekerjaan kepada seseorang.

Penawaran ini dapat dilakukan lewat telepon dan ada juga yang dikirim lewat surat resmi

atau email. Surat ini harus ditandatangi oleh penerima tawaran dan dikembalikan kepada

perusahaan. Dan jika sudah ditanda tangani, maka hal ini bersifat mengikat karena

dilindungi oleh hukum.

2.4.7 Orientasi

Menurut Dessler (2006), orientasi karyawan merupakan suatu kegiatan yang dilakukan

untuk memberikan suatu informasi tentang latar belakang dari suatu organisasi kepada karyawan

baru. Orientasi ini dapat berupa seminar maupun buku panduan yang diberikan perusahaan

kepada karyawan yang isinya tentang latar belakang perusahaan. Orientasi yang berhasil harus

memenuhi 4 hal yaitu:

1. Orientasi yang diselenggarakan harus membuat karyawan baru merasa diterima dengan

baik dan merasa nyaman dengan perusahaan tersebut.

Page 36: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

25

2. Orientasi harus dapat memberikan pemahaman ke karyawan baru tentang masa lalu

perusahaan, masa kini perusahaan, budaya, dan visi misi perusahaan

3. Orientasi yang baik harus menyampaikan kepada karyawan baru tentang kebijakan dan

prosedur yang dijalankan di perusahaan, apa yang menjadi tujuan dari individu tersebut

yang harus dicapai dalam pekerjaan dan perilakunya.

4. Karyawan harus bisa beradaptasi dan membiasakan diri dengan cara perusahaan

bertindak dalam melakukan sesuatu dan mengerti alur pekerjaannya seperti apa

Sedangkan menurut (DeSimone, 2009), orientasi karyawan merupakan suatu program yang

didesain untuk memperkenalkan tentang pekerjaan, supervisor, coworkers, dan organisasi itu

sendiri kepada karyawan baru. Program orientasi biasanya dilakukan setelah pendatang baru atau

karyawan baru sudah menyetujui perjanjian untuk bergabung dalam suatu organisasi. Orientasi

ini sangat penting untuk dilakukan karena menurut John McGilllicuddy, salah satu kesan

pertama yang dimiliki oleh seorang pendatang baru atau karyawan baru tentang atasan mereka

maupun organisasinya adalah bagaimana mereka disambut dan diperlakukan di hari kerja

pertama mereka. Ada beberapa tujuan dari diadakannya program orientasi, yaitu: (DeSimone,

2009)

1. Mengurangi stres dan kecemasan bagi pendatang baru

2. Mengurangi biaya start-up

3. Mengurangi tingkat turnover

4. Mengurangi waktu yang dibutuhkan bagi pendatang baru untuk mencapai kemahiran

5. Membantu pendatang baru dalam mempelajari tentang nilai perusahaan, budaya dan

harapan dari sebuah organisasi

6. Membantu pendatang baru dalam memperoleh peran yang tepat di tempat kerja

7. Membantu pendatang baru untuk dapat beradaptasi dengan kelompok kerja serta norma-

norma yang berlaku

8. Mendorong pengembangan perilaku-perilaku positif

Berdasarkan DeSimone (2009), supervisor, coworker, staf HRD, dan pendatang baru

memiliki peran yang berbeda-beda dalam melakukan program orientasi, yaitu:

Page 37: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

26

1. Supervisor

Seorang supervisor memiliki peranan penting dalam proses orientasi, yaitu sebagai

sumber informasi dan panduan bagi karyawan baru. Seorang supervisor dapat membantu

karyawan baru mengatasi perasaan cemas dengan memberikan informasi yang faktual,

harapan kerja yang jelas dan realistis, dan dengan meyakinkan karyawan baru bahwa

mereka dapat berhasil dalam organisasi tersebut.

2. Coworkers

Pendatang baru di suatu organisasi melihat interaksi dengan rekan kerja seperti

memberikan dukungan, informasi, dan pelatihan yang tentunya sangat membantu dalam

sosialisasi mereka. Selain itu rekan kerja berada dalam posisi yang sangat baik untuk

membantu pendatang baru mempelajari norma-norma kelompok kerja dan organisasi.

3. HRD Staff

Peran utama dari karyawan HRD dalam orientasi para pekerja baru adalah untuk

merancangkan melihat kembali program orientasi yang telah dibuat. Selain itu, HRD juga

memiliki peran penting dalam mendorong semua level menejemen harus terlibat dalam

program orientasi.

4. The Newcomer

Pendatang baru juga harus mendorong dirinya untuk bermain peran juga dalam proses

orientasi dengan menjadi pelajar yang aktif.

Page 38: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

27

BAB III

PELAKSANAAN KERJA MAGANG

3.1 Kedudukan dan Koordinasi

Posisi penulis dalam kerja magang ini adalah sebagai Talent and Culture Trainee pada

Pullman Jakarta Central Park. Penulis membantu Ibu Ratih Yudha yang menjabat sebagai

Director Talent and Culture dalam merekrut karyawan dari mulai awal proses rekrutmen sampai

pada proses seleksi untuk staff. Kemudian penulis membantu Ibu Siti Maimunah yang menjabat

sebagai Learning and Development Manager dalam merekrut anak trainee dari mulai proses

awal rekrutmen sampai pada tahap orientasi baik untuk staff maupun trainee. Selanjutnya,

penulis juga ikut membantu Bapak Bima Perkasa yang menjabat sebagai Talent and Culture

Executive dan Ibu Endah Purwanti yang menjabat sebagai Talent and Culture Coordinator dalam

proses pemeriksaan dokumen, pembagian locker, pembagian uniform, dan welcome on board

untuk karyawan baru maupun trainee.

Posisi kedudukan dan koordinasi penulis dalam Talent and Culture Departement:

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.1 Struktur Departement Talent and Culture

Page 39: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

28

3.2 Tugas yang Dilakukan

Selama kerja magang yang dilaksanakan pada tanggal 8 Juli sampai dengan tanggal 7

Oktober 2019, terdapat beberapa tugas yang terdiri dari tugas utama dan tugas tambahan yang

dilakukan oleh penulis yang terlampir pada laporan realisasi mingguan kerja magang. Berikut ini

merupakan tabel tugas atau pekerjaan yang dilakukan oleh penulis:

3.2.1 Pekerjaan Utama

Tabel: 3.1 Pekerjaan Utama

No Jenis Pekerjaan Utama Koordinasi

1. Menyiapkan memo payment untuk part timer T&C Coordinator

2. Mencari personal contact sekolah untuk trainee L&D Manager

3. Menyimpan CV (screening) di outlook dan data D laptop Director talent and culture

4. Mengatur jadwal interview dan block calendar

menggunakan outlook

Director talent and culture

5. Kirim email menggunakan outlook untuk mengundang

wawancara kandidat

Director talent and culture

6. Menyiapkan medical letter Director talent and culture

7. Follow up hasil MCU dengan pihak klinik terkait untuk

karyawan dan melihat hasil MCU untuk anak trainee

T&C Coordinator

8. Kirim kontrak untuk anak trainee L&D Manager

9. Menyiapkan BEO untuk acara apapun di training room T&C Coordinator

10. Menyiapkan locker dan uniform untuk new hire. Uniform

disiapkan oleh departemen housekeeping

T&C Coordinator

11. Menyiapkan keperluan administrasi untuk new hire dan

kelengkapan administrasinya

T&C Executive

12. Orientasi hotel untuk karyawan baru dan juga trainee T&C Coordinator

13. Mengirimkan Welcome on Board ke semua karyawan

dengan menggunakan email

T&C Coordinator

14. Kirim regret letter bagi kandidat yang tidak lolos tahap

interview menggunakan email

T&C Executive

Page 40: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

29

3.2.2 Pekerjaan Tambahan

Ada pekerjaan utama yang dilakukan oleh penulis selama praktek kerja magang di

Pullman Jakarta Central Park adalah:

Tabel 3.2 Pekerjaan Tambahan

No Jenis Pekerjaan Tambahan Koordinasi

1. Membuat daily log book T&C Coordinator

2. Mempersiapkan staff reservation request T&C Coordinator

3. Menyiapkan memo untuk training & HR expenses T&C Coordinator

4. Memperbaharui trainee database L&D Manager

5. Input training hours dan training record L&D Manager

6. Rekap payment trainee T&C Coordinator

7 Mempersiapkan dan mengirimkan training gathering L&D Manager

8. Membuat poster untuk promosi jabatan T&C Executive

9. Angkat telepon yang masuk T&C Coordinator

3.3 Uraian Pelaksanaan Kerja Magang

3.3.1 Uraian Pekerjaan Utama

1. Menyiapkan memo payment untuk part timer

Department lain yang membutuhkan tambahan partimer mengajukan sebuah form. Form

tersebut bernama employee requisition form. Disini tugas department talent and culture

adalah memberikan approval untuk penambahan part timer. Tugas penulis disini adalah

membuat memo payment yang akan diajukan kepada department finance untuk

pembayaran upah part timer.

Page 41: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

30

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.2 Memo Partimer

2. Mencari personal contact sekolah untuk trainee

Berdasarkan data anak trainee baik dari batch yang sekarang maupun dari batch yang

sebelumnya, penulis mencari kontak sekolah mereka untuk mencari anak trainee baru

yang ingin melakukan training di batch yang selanjutnya.

Page 42: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

31

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.3 Mencari Personal Contact Sekolah Anak Trainee

3. Menyimpan CV (screening) di outlook dan data D laptop

Banyak sekali dan hampir setiap hari ada orang yang mengirimkan cv ke email kantor

penulis. Untuk itu penulis diberi tugas untuk menyimpan cv tersebut di folder cv outlook

dan menyimpannya di data D laptop kantor. Fungsinya dari penulis menyimpan cv yang

masuk adalah agar Ibu Ratih mudah untuk melihat siapa saja yang ingin melamar di suatu

posisi tertentu. Penulis mendapatkan pesan dari Ibu Ratih agar memikirkan terlebih

dahulu untuk calon kandidat yang berasal dari luar negeri, dikarenakan biaya yang

ditimbulkan cukup besar. Biasanya penulis juga akan menerima cv dari Ibu Ratih untuk

kemudian dijadwalkan untuk interview.

Page 43: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

32

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.4 Menyimpan CV (Screening)

4. Mengatur jadwal interview dan block calendar menggunakan outlook

Penulis mendapatkan cv dari Ibu Ratih Yudha yang sudah dia pisahkan terlebih dahulu.

Kemudian penulis diberikan tugas untuk mengatur jadwal untuk interview dan melakukan

block calendar baik itu untuk Ibu Ratih Yudha maupun dengan department yang

bersangkutan (user). Misalnya untuk pelamar sebagai executive housekeeping, nantinya

akan di interview oleh dua orang yaitu director of rooms dan director of talent and

culture. Tugas penulis adalah menyamakan tanggal yang available untuk interview

kandidat dengan director of rooms dan director of talent and culture. Masing-masing dari

interviewer adalah kurang lebih 30 menit. Percakapan penulis pada saat panggil pelamar

untuk interview adalah sebagai berikut:

Page 44: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

33

Sumber: Penulis, 2019

Gambar 3.5 Mengatur Jadwal Interview dan Block Calendar

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.6 Block Calendar

Page 45: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

34

5. Kirim email menggunakan outlook untuk mengundang wawancara kandidat

Setelah pelamar diundang lewat telepon oleh penulis, yang penulis lakukan oleh penulis

untuk langkah selanjutnya adalah penulis mengirimkan email yang di sana tertera jadwal

untuk interview, waktu dan tempat interview serta application form yang harus diisi oleh

pelamar dan dibawa pada saat interview.

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.7 Email Untuk Mengundang Wawancara

6. Menyiapkan medical letter

Setelah user dan department talent and culture melakukan interview kepada kandidat,

tahap selanjutnya yang harus dilakukan oleh kandidat adalah melakukan medical check

up bagi kandidat yang dirasa cocok dengan kebutuhan dan standar yang diinginkan oleh

user maupun department talent and culture itu sendiri. MCU merupakan salah satu

komponen penting dalam proses rekrutmen dan harus dilakukan untuk karyawan maupun

trainee yang akan diterima. Hal ini dilakukan untuk memastikan apakah kandidat tersebut

memiliki penyakit menular atau serius. Surat pengantar ini dibagi menjadi 2 jenis, yaitu:

rectal lengkap dan non rectal. Yang membedakan antara keduanya adalah rectal lengkap

Page 46: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

35

dilakukan oleh kandidat yang nantinya bekerja di food handler. Kemudian, non rectal

dilakukan bagi kandidat yang tidak termasuk ke dalam food handler. Jika kandidat

dengan status medicalnya adalah fit to work maka akan dilanjutkan ke proses LOI.

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.8 Surat Pengantar Medical Check Up Untuk Food Handler

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.9 Kirim Surat Pengantar Medical Check-up Lewat Email

Page 47: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

36

7. Follow up hasil MCU dengan pihak klinik terkait untuk karyawan dan melihat hasil

MCU untuk anak trainee

Penulis akan melakukan follow up medical check up baik itu ke calon pelamar untuk

karyawan maupun trainee dan melakukan follow up ke pihak kliniknya. Untuk melihat

apakah kandidat tersebut bermasalah dengan kesehatannya atau tidak.Percakapan lewat

telepon yang dilakukan oleh penulis dengan pihak klinik adalah sebagai berikut:

Sumber: Penulis, 2019

Gambar 3.10 Follow Up Hasil MCU

8. Kirim kontrak untuk anak trainee

Penulis tidak diperkenankan untuk mengirimkan kontrak bagi calon karyawan. Untuk itu

penulis diberikan tugas untuk memberikan surat kontrak untuk anak trainee yang sudah

lolos tahap medical check-up.

Page 48: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

37

Sumber: Penulis, 2019

Gambar 3.11 Bukti Chat Kirim Kontrak Anak Trainee

9. Menyiapkan BEO untuk acara apapun di training room

Penulis menyiapkan BEO untuk dapat meminjam training room yang nantinya akan

digunakan untuk hotel induction baik itu untuk anak trainee maupun untuk karyawan.

BEO merupakan sebuah singkatan dari Banquet Event Order. BEO ini dibedakan

menjadi 2. Yang pertama adalah BEO yang hanya boleh dibuat dan dikeluarkan oleh

departemen talent and culture untuk training room. Yang kedua adalah jika semua

department ingin meminjam ruangan di luar dari training room, maka harus

berkoordinasi dengan departemen sales and distribution dan tidak ada kaitannya dengan

departemen talent and culture.

Page 49: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

38

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.12 Kirim BEO

10. Menyiapkan locker dan uniform untuk new hire. Uniform disiapkan oleh departemen

housekeeping

Penulis menyiapkan locker untuk menyimpan barang mereka dan uniform untuk

karyawan baru maupun anak trainee. Untuk female locker, dibagi menjadi 2 yaitu: locker

panjang dan locker pendek. Locker panjang dikhususkan untuk department front office

dan locker pendek digunakan untuk department lain diluar dari front office. Penulis

melihat data di excel departemen talent and culture (T&C) untuk mengetahui locker

mana yang kosong dan layak untuk digunakan. Kemudian penulis menulis password

yang nanti akan digunakan oleh penggunanya dan cara membuka locker tersebut.

Selanjutnya, untuk uniform penulis meminta bantuan kepada departemen housekeeping

untuk membantu menyiapkan untuk uniformnya.

Page 50: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

39

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.13 Menyiapkan Locker untuk New Hire

Page 51: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

40

11. Menyiapkan keperluan administrasi untuk new hire dan kelengkapan administrasinya

Karyawan yang sudah keterima akan dicek kelengkapan administrasinya. Hal ini

bertujuan agar departemen talent and culture memiliki semua data lengkap tentang

karyawan dan tentunya juga untuk keperluan payroll. Penulis bertugas untuk melakukan

ceklis kelengkapan surat yang tertera di list. List administrasi yang harus dilengkapi

adalah seperti berikut ini:

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.14 Document Control

12. Orientasi hotel untuk karyawan baru dan juga trainee

Penulis melakukan orientasi hotel berupa hotel tour untuk memperkenalkan lingkungan

Pullman Jakarta Central Park kepada karyawan baru maupun trainee baru. Hal ini

bertujuan agar karyawan baru maupun trainee baru dapat mengenal lingkungan hotel

secara keseluruhan dan departemen apa saja yang terdapat di hotel Pullman Jakarta

Central Park

Page 52: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

41

Sumber: Penulis, 2019

Gambar 3.15 Penulis Melakukan Hotel Tour dengan Trainee Baru

13. Mengirimkan Welcome on Board ke semua karyawan dengan menggunakan email

Penulis mengirimkan ucapan welcome on board ke semua karyawan hotel dengan

menggunakan email di outlook. Hal ini bertujuan agar seluruh karyawan hotel baik itu

dari top management sampai low management mengetahui dan mengenal siapa saja

karyawan maupun trainee yang baru join di hari itu. Di email tersebut tertera nama,

jabatan, tanggal join, departemen dan foto dari karyawan dan trainee yang baru

bergabung menjadi keluarga di hotel Pullman Jakarta Central Park.

Page 53: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

42

Sumber: Penulis, 2019

Gambar 3.16 Kirim Welcome on Board Lewat Email ke Seluruh Karyawan

Page 54: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

43

14. Kirim regret letter bagi kandidat yang tidak lolos tahap interview menggunakan email

Penulis mengirimkan regret letter ke kandidat yang tidak lolos tahap interview lewat

email baik untuk calon karyawan maupun untuk calon trainee. Regret letter ini

dikeluarkan minimal 2 minggu setelah kandidat tersebut melakukan interview.

Sumber: Data Perusahaan,2019

Gambar 3.17 Kirim Regret Letter Lewat Email

3.3.2 Uraian Pekerjaan Tambahan

1. Membuat daily log book

Penulis setiap harinya membuat daily log book yang nanti akan diberikan ke Bu Ratih

untuk morning briefing. Daily log book merupakan suatu kertas berisikan tentang

training semua department dan aktivitas yang akan dilakukan di hari itu juga. Daily log

book dibuat satu hari sebelum morning briefing dengan semua HOD dan General

Manager.

Page 55: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

44

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.18 Daily Log Book

2. Mempersiapkan staff reservation request

Penulis juga diberikan tugas untuk membuat dan mengajukan staff reservation request

kepada hotel sesama Accor yang ingin dituju oleh karyawan untuk dapat menginap

dengan harga khusus.

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.19 Staff Reservation Request

Page 56: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

45

3. Menyiapkan memo untuk training & HR expenses

Penulis diminta oleh Ibu Siti Maimunah untuk membuat memo cash advance yang

uangnya nanti akan digunakan untuk keperluan training sesuai dengan jumlah training

budget proposal yang sudah disetujui oleh beberapa pihak. Kemudian, penulis juga

membuat actual expenses untuk department talent and culture. Jika uang yang diterima

dari department finance lebih besar dari hasil nyata pengeluaran yang ada, maka uang

tersebut harus dikembalikan ke department finance begitu juga sebaliknya.

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.20 Menyiapkan Memo untuk Training

Page 57: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

46

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.21 Menyiapkan HR Expenses

4. Memperbaharui trainee database

Penulis dipercaya oleh Ibu Mona untuk memegang data trainee. Penulis juga

menambahkan jumlah anak trainee yang baru join agar Bu Mona dan Bu Ratih

mengetahui jumlah anak trainee yang ada di Pullman Jakarta Central Park baik itu untuk

batch sebelumnya, batch sekarang, batch untuk tahun 2020 maupun untuk anak trainee

yang dikembalikan ke sekolahnya. Total untuk trainee batch sekarang adalah berjumlah

68 orang.

Page 58: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

47

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.22 Trainee List Batch Sekarang

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.23 Trainee List Untuk Tahun 2020

Page 59: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

48

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.24 Trainee List Untuk yang Dikembalikan ke Sekolah Maupun yang Tidak Jadi untuk

Melanjutkan Training

5. Input training hours dan training record

Setiap training yang dilakukan oleh semua department harus penulis masukkan ke dalam

dan penulis juga memasukkan training yang berasal dari dalam hotel maupun training

yang berasal dari Accor itu sendiri. Salah satunya adalah heartist 1.0 dan 2.0, Pullman

body and soul, Pullman brand immersion, dan welcome to accor.

Page 60: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

49

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.25 Training List

6. Rekap payment trainee

Penulis membuat rekap untuk payment trainee dari semua department yang kemudian

hasil rekapan tersebut diberikan kepada department finance. Maksimal untuk anak

trainee bekerja adalah 20 hari selama sebulan dan tidak boleh lebih dari 20 hari. Jumlah

anak trainee batch sekarang di Pullman Jakarta Central Park adalah sebanyak 68 orang.

Penulis bertugas untuk mengecek ulang apakah benar antara jumlah kehadiran yang

diabsen dengan summary per department jumlahnya sama atau tidak. Setelah semua

summary department terkumpul, penulis bertugas untuk membuat summary untuk seluruh

department.

Page 61: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

50

Sumber: Data Perusahaan, 2019

Gambar 3.26 Trainee Payment

7. Mempersiapkan dan mengirimkan training gathering

Setiap sebulan sekali di Pullman Jakarta Central park mengadakan trainee gathering

untuk anak-anak trainee. Hal ini bertujuan agar department talent and culture

mengetahui bagaimana perkembangan anak-anak training di Pullman Jakarta Central

Park serta keluhan mereka jika ada.

Page 62: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

51

Sumber: Penulis, 2019

Gambar 3.27 Trainee’s Gathering

8. Membuat poster untuk promosi jabatan

Penulis diberikan tugas untuk membuat pengumuman tentang siapa saja orang yang

sudah tanda tangan untuk promosi jabatan. Pengumumsn ini nanti akan di pasang di

notice board.

Sumber: Penulis, 2019

Gambar 3.28 Poster Promosi Jabatan

Page 63: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

52

9. Angkat telepon yang masuk

Penulis diajarkan bagaimana cara mengangkat telepon yang baik dan menanggapi semua

keperluan baik yang berasal dalam hotel maupun orang eksternal. Cara mengangkat

telepon adalah sebagai berikut:

Sumber: Penulis, 2019

Gambar 3.29 Angkat Telepon

3.3.3 Kendala Yang Ditemukan

1. Menjawab konfirmasi data karyawan untuk bank tertentu

Menjawab telepon sudah menjadi tugas rutin yang sering sekali dilakukan oleh penulis.

Salah satu yang peling sering adalah mendapatkan telepon dari bank untuk konfirmasi

data karyawan. Untuk pertama kali penulis menjawab telepon tersebut penulis gugup dan

tidak mengerti harus memberikan informasi seperti apa dan apa saja bagian dari

informasi tersebut yang dianggap confidential.

2. Menghubungi kandidat pelamar kerja

Menghubungi kandidat pelamar kerja dengan menggunakan bahasa yang baku dengan

tutur kata dan nada yang baik merupakan salah satu hal yang baru bagi penulis. Penulis

merasa takut dan gugup untuk menghubungi kandidat pelamar kerja untuk pertama kali

karena penulis takut jika menggunakan bahasa atau nada yang kurang baik sehingga

pesannya tidak diterima oleh kandidat pelamar kerja.

Page 64: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

53

3. Tidak adanya email yang tertera pada trainee personal data form

Penulis pernah diberikan tugas untuk mengumpulkan email pribadi dari trainee baik itu

batch yang sebelumnya maupun untuk batch yang sekarang. Ada beberapa trainee yang

tidak mencantumkan email pribadinya di manapun baik itu di dalam cv atau di trainee

personal data form. Hal tersebut menjadi kesulitan bagi penulis untuk melengkapi data

trainee.

3.3.4 Solusi Atas Kendala Yang Ditemukan

1. Menerima masukan dan saran

Penulis diajarkan oleh talent and culture coordinator tentang bagaimana cara menerima

telepon dari bank. Penulis diberitahu bagian mana saja yang bersifat confidential dan

menggunakan bahasa yang lebih luwes dan tenang dalam menghadapi telepon masuk

yang seperti itu.

2. Menggunakan kalimat yang teratur

Penulis diajarkan oleh talent and culture coordinator tentang bagaimana cara menelepon

kandidat yang baik agar pesan tersampaikan dan menggunakan nada yang baik juga.

Penulis memperhatikan bagaimana cara talent and culture coordinator menggunakan

kalimat yang bagus dengan nada yang baik ketika menelepon kandidat calon pelamar

kerja. Penulis diberikan kesempatan untuk belajar menelepon kandidat pelamar kerja

yang baik..

3. Menulis email sendiri di form trainee personal data

Penulis meminta untuk anak trainee yang hendak melakukan interview untuk mengisi

terlebih dahulu di form trainee personal data. Hal ini dilakukan agar penulis dapat

memberikan informasi tentang apapun terkait dengan trainee lewat email dengan mudah.

Dan tidak perlu lagi mananyakan satu persatu orang untuk meminta alamat emailnya apa.

Page 65: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

54

BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

4.1 Kesimpulan

Sumber: Penulis, 2019

Gambar 3.30 Flowchart Rekrutmen di Pullman Jakarta Central Park

Berdasarkan pengalaman penulis yang telah melakukan dan menyelesaikan praktek kerja

magang di Pullman Jakarta Central Park selama 3 bulan terhitung dari 8 Juli sampai dengan

tanggal 7 Oktober, maka dari itu penulis mendapatkan kesimpulan bahwa:

Page 66: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

55

1. Sumber daya manusia untuk di hotel dengan perusahaan yang lainnya terdapat beberapa

perbedaan di dalamnya. Untuk perusahaan lain sumber daya manusia sering disebut

personaliaatau HRD namun berbeda dengan hotel yang berada dalam grup Accor. Kami

menyebutnya sebagai talent and culture department dimana untuk di dalam departemen

talent and culture itu sendiri tidak ada pembagian khusus untuk tim rekrutmen dan

seleksi. Untuk itu kita dituntut untuk mengerjakan segala sesuatunya dengan cepat dan

akurat serta harus menjaga hubungan antar departemen lain. Penulis juga mendapatkan

beberapa pekerjaan yang mungkin kurang familiar oleh penulis seperti staff reservation

request.

2. Sumber daya manusia ternyata sekarang sudah menjadi business partner. Hal ini terbukti

dengan adanya talent and culture di Pullman Jakarta Central Park berkaitan dengan

semua departemen yang ada dan ikut memajukan hotel kearah yang lebih baik serta

membantu untuk meningkatkan profit perusahaan.

3. Proses rekrutmen yang dilakukan baik untuk perusahaan maupun untuk di hotel ternyata

memiliki peran yang sangat penting. Terlebih lagi untuk dunia perhotelan. Karena

masing-masing hotel pasti memiliki standar rating seperti Pullman Jakarta Central Park

dengan rating bintang 5. Untuk mempertahankan rating tersebut Pullman Jakarta Central

Park harus mempertahankan pelayanan dengan standar bintang 5. Jika departemen salah

menghire seseorang akan berdampak pada hotel secara keseluruhan. Penulis mengerti

bahwa untuk dapat diterima bekerja di Pullman butuh sebuah tahap penting yaitu medical

check-up. Medical check-up ini dilakukan tidak hanya untuk karyawan yang baru masuk

saja, tetapi juga dilakukan oleh anak trainee yang ingin melakukan praktek kerja magang

di Pullman Jakarta Central Park. Hal tersebut dilakukan oleh Pullman Jakarta Central

Park untuk memastikan kebersihan, keamanan bagi pelanggannya.

4. Metode atau cara yang digunakan dalam tahapan interview juga mempengaruhi cara

berpikir seseorang. Jika kita ingin mengetahui bagaimana seorang kandidat

menyelesaikan suatu masalah maka kita dapat menggunakan unstructured interview atau

dapat juga menggabungkan keduanya antara unstructured interview dan structured

interview.

5. Orientasi dianggap sebagai sebuah tahapan yang penting setelah pendatang baru diterima

oleh Pullman Jakarta Central Park. Orientasi ini dilakukan untuk menciptakan kesan yang

Page 67: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

56

baik serta kenyamanan bagi pendatang baru. Mereka diperkenalkan oleh nilai-nilai,

norma-norma, serta peraturan yang berlaku di perusahaan. Dan tidak hanya itu saja,

mereka juga diperkenalkan dengan unit bisnis Accor yang lainnya secara garis besarnya

dan diperlihatkan siapa pemimpin AccorHotels untuk wilayah Malaysia-Indonesia-

Singapura.

6. Orientasi yang dilakukan di Pullman Jakarta Central Park sudah sangat bagus sekali.

Bahkan tidak hanya untuk pendatang baru saja. Karyawan lama pun tetap dijaga

keterikatannya dan loyalitasnya. Untuk pendatang baru di Pullman Jakarta Central Park

diberikan sebuah training yang bernama Heartist 1.0. Hal ini merupakan sebuah training

pertama yang diberikan Pullman Jakarta Central Park kepada pendatang baru agar

mereka merasa sangat diterima keberadaannya oleh Pullman Jakarta Central Park.

Kemudian, untuk karyawan yang sudah lama bekerja akan diberikan training yang

bernama Heartist 2.0. Ini merupakan sebuah training yang dilakukan Pullman Jakarta

Central Park untuk tetap menjaga agar karyawan yang telah lama bekerja merasakan

kembali keterikatan dan loyalitas mereka kepada Pullman Jakarta Central Park.

4.2 Saran

1. Dalam hal rekrutmen, Pullman Jakarta Central Park seharusnya melibatkan proses

psikotest dalam merekrut seseorang. Hal ini penting untuk Pullman Jakarta Central Park

dapat mengetahui karakter calon kandidat serta emosional seseorang.

2. Dalam hal rekrut untuk anak trainee, seharusnya Pullman Jakarta Central Park

memberikan format personal data trainee dengan mencantumkan email mereka serta

kontak sekolah mereka masing-masing. Hal ini dilakukan agar semua karyawan termasuk

penulis di departemen talent and culture tidak kesulitan mendapatkan kontak mereka.

3. Dalam hal rekrutmen, seharusnya Pullman Jakarta Central Park memberikan tes kepada

kandidat untuk semua department berupa role play untuk mengetahui seberapa jauh

kemampuan kandidat sesuai dengan posisi pekerjaan yang ingin dilamar.

Page 68: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

57

DAFTAR PUSTAKA

BPS. (2019, Februari 6). Ekonomi Indonesia 2018 Tumbuh 5.17 Persen. Retrieved from

www.bps.go.id: https://www.bps.go.id/pressrelease/2019/02/06/1619/ekonomi-indonesia-

2018-tumbuh-5-17-persen.html

Burrow, K. E. (2008). Business Principles and Management 12th edition. Thomson South-

Western.

Coutler, M., & Robbins, S. P. (2009). Management 10th edition. New Jersey: Pearson Education,

Inc.

DeSimone, J. M. (2009). Human Resource Development. South-western : Cengage Learning.

Dessler, G. (2006). Manajemen Sumber Daya Manusia Jilid 1 Edisi Kesepuluh. Jakarta: PT.

Indeks.

Dessler, G. (2013). Human Resource Management 13th edition. New Jersey: Pearson Education,

Inc.

Hendra, D. (2018, April 4). Gairah Bisnis Sektor Leisure Economy Indonesia. Retrieved from

swa.co.id: https://swa.co.id/wicf/news/gairah-bisnis-sektor-leisure-economy-indonesia

Hidayah, S. N. (2019, Januari 14). Kelas menengah dan masa depan "leisure economy".

Retrieved from beritagar.id: https://beritagar.id/artikel/telatah/kelas-menengah-dan-masa-

depan-leisure-economy

Jackson, R. L. (2008). Human Resource Management. Mason: Thomson South Western.

Jefriando, M. (2016, April 18). 55 Juta Menengah-Atas RI Rata-rata Keluarkan Uang Rp 2,28

Juta/Bulan. Retrieved from finance.detik.com: https://finance.detik.com/berita-ekonomi-

bisnis/d-3190597/55-juta-menengah-atas-ri-rata-rata-keluarkan-uang-rp-228-jutabulan

Lussier, R. N. (2006). Management Fundamentals. Thomson South-Western.

Page 69: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

58

Mathis, R. L., & Jackson, J. H. (2008). Human Resource Management 12th edition. Thomson

South-Western.

Movanita, A. N. (2018, November 12). Bank Dunia: Kelompok Masyarakat Menengah Jadi

Penggerak Ekonomi RI. Retrieved from ekonomi.kompas.com:

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/11/12/144159526/bank-dunia-kelompok-

masyarakat-menengah-jadi-penggerak-ekonomi-ri?page=all

Noe, P. M. (2008). Human Resource Management: Gaining A Competitive Advantage 6th

edition. New York: McGraw-Hill.

Nurmansyah, A. (2019, Mei 2). Pasar Industri Perhotelan Indonesia Berkembang Pesat.

Retrieved from akurat.co: https://akurat.co/ekonomi/id-610280-read-pasar-industri-

perhotelan-indonesia-berkembang-pesat

Putra, D. A. (2019, Februari 6). Pesan Makan Lewat Aplikasi Meningkat, Konsumsi Rumah

Tangga RI Melonjak. Retrieved from www.liputan6.com:

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3888972/pesan-makan-lewat-aplikasi-meningkat-

konsumsi-rumah-tangga-ri-melonjak

Quddus, G. G. (2017, Agustus 14). Catatan BPS, konsumsi leisure tumbuh 6,3%. Retrieved from

nasional.kontan.co.id: https://nasional.kontan.co.id/news/catatan-bps-konsumsi-leisure-

tumbuh-63

Robbins, M. A. (2017). Fundamental of Management 10th edition. United States: Pearson

Education.

Rue, L. L. (2008). Human Resource Management. New York: McGraw-Hill Companies, Inc.

Setiawan, S. R. (2018, Januari 31). Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Bisa Tembus 6 Persen, Ini

Syaratnya. Retrieved from ekonomi.kompas.com:

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/01/31/192657026/pertumbuhan-ekonomi-

indonesia-bisa-tembus-6-persen-ini-syaratnya?page=all

Page 70: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

59

Simbolon, F. (2019, februari 6). BPS catat konsumsi rumah tangga tumbuh 5,05% tahun lalu.

Retrieved from nasional.kontan.co.id: https://nasional.kontan.co.id/news/bps-catat-

konsumsi-rumah-tangga-tumbuh-505-tahun-lalu

Statistik, B. P. (2014). Statistik Hotel dan Akomodasi Lainnya di Indonesia 2014. Retrieved from

www.bps.go.id:

https://www.bps.go.id/publication/2014/10/06/56b10c5b1c6604033f7994df/statistik-

hotel-dan-akomodasi-lainnya-di-indonesia-2014.html

Page 71: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

60

Page 72: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

61

Page 73: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

62

Page 74: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

63

Page 75: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

64

Page 76: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

65

Page 77: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

66

Page 78: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

67

Page 79: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

68

Page 80: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

69

Page 81: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

70

Page 82: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

71

Page 83: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

72

Page 84: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

73

Page 85: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

74

Page 86: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

75

Page 87: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

76

Page 88: LAPORAN KERJA MAGANG PROSES REKRUTMEN, SELEKSI, DAN

77