IDENTIFIKASI JAMBU BIJI

Embed Size (px)

Citation preview

IDENTIFIKASI JAMBU BIJI (Psidium guajava) Klasifikasi Psidium guajava : Kingdom : Plantae (Tumbuhan) Subkingdom : Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh) Super Divisi : Magnoliophyta (Berkeping dua/dikotil) Sub Kelas : Rosidae Ordo : Myrtales Family : Myrtaceae (Suku jambu-jambuan) Genus : Psidium Spesies : Psidium guajava L. Daun berbentuk bulat telur dengan permukaan kasar dan kusam. Batang keras. Bunganya kecil-kecil berwarna putih. Buahnya yang sudah masak berwarna hijau kekuningan,daging buah mengandung banyak biji. Termasuk tanaman perdu IDENTIFIKASI TANAMAN : Daun (Folium) Pangkal daun tidak bertoreh Bangun daun ovatus (bangun bulat telur) Ujung dan pangkal berbentuk membulat (Rotundatus),ujung daun tumpul Tulang daun melengkung (Cervinervis) Tepi daun rata Daging daun (Intervenium) jenis herbaceous karena daun tipis dan lunak Permukaan daun berkerut atau rugosus Phylotaksis (Follium) termasuk Folia opposita karena duduk daunnya pada ibu tangkai saling berhadapan Daun majemuk menyirip Batang (Caulis) Batang berkayu (Lignosus) karena batangnya kuat dan keras Permukaan batang memiliki bagian kulit yang mati Arah tumbuh tegak lurus (Erectus) Arah percabangannya monopodial karena batang pokoknya terlihat jelas,lebih besar dan lebih panjang (lebih cepat pertumbuhannya) daripada cabang-cabangnya. Cabang-cabangnya nmemiliki sifat sirung pendek yaitu cabang-cabang kecil dengan ruas-ruas pendek yang selain daun biasanya merupakan pendukung bunga dan daun. Cabang yang dapat menghasilkan alata perkembangbiakan tumbuhan ini disebut cabang yang subur (fertil) Cabang-cabang tanaman ini mempunyai arah tumbuhan condong ke atas (Patens) karena cabang dengan batang pokok membentuk sudut 45

Akar (Radix) Sifat perakaran tunggang Akar lembaga tumbuh terus akan menjadi akar pokok yang bercabang-cabang menjadi akarakar yang lebih kecil.

Akar yang berasal dari akar lembaga disebut akar tunggang (Radix Primaria) Bunga (Flos) Termasuk golongan Flos Lateralis atau flos Axillaris yaitu bunga yang terletak pada bagian ketiak daun Memiliki bagian-bagian sebagai berikut : Pedicellus (tangkai bunga) yaitu cabang ibu tangkai yang mendukung bunganya Receptaculum (Dasar bunga) yaitu ujung tangkai bunga yang mendukung bagian-bagian bunga lainnya Corolla (mahkota bunga) yaitu bagian hiasan bunga yang terdapat pada lingkaran dalam,biasanya bagian ini merupakan warna bunga Stamen (benang sari) Pistillum (Putik),yang terdiri atas : Stigma,Stillus,dan Ovarium Kalyx (Kelopak bunga)yaitu bagian hiasan bunga yang merupakan lingkaran luar,biasanya berwarna hijau,dan sewaktu masih kuncup merupakan selubungnya yang menyelubungi kuncup terhadap pengaruh-pengaruh dari luar Termasuk bunga lengkap atau bunga sempurna (Flos Complitus) Jumlah sepalae pada bunga ini adalah 5 Corolla dan kalyx bebas Sistem stamen yang banyak yang duduk pada dasar bunga Termasuk Bunga Polisimetris Tipe ovarium inferus Buah (Fructus)

Di bagian ujung buah masih dapat dilihat kepala putiknya Termasuk buah sejati tunggal karena buah sejati yang terjadi dari satu bunga dengan satu bakal buah saja Berisi biji yang banyak Golongan buah buni (bacca) yaitu buah yang dindingnya mempunyai dua lapisan,yaitu lapisan luar yang tipis agak kaku seperti kulit dan lapisan dalam yang berdaging tebal,lunak,dan sedikit berair Biji-bijinya terdapat bebas dalam bagian yang lunak itu

Mempunyai biji jumlah kepingnya dua, berakar tunggang, batang dari pangkal besar makin ke atas makin kecil. Batang bercabang, akar dan batang berkambium.