Hubungan Tingkat Pengetahuan Dengan Sikap Kesehatan Reproduksi Remaja

  • Upload
    mehndut

  • View
    25

  • Download
    0

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Hubungan Tingkat Pengetahuan Dengan Sikap Kesehatan Reproduksi Remaja

Citation preview

Hubungan Tingkat Pengetahuan Dengan Sikap Kesehatan Reproduksi RemajaKesehatan reproduksi remaja, pada dasarnya berkaitan dengan kematangan dan pertumbuhan jasmani dan rohani remaja. Pengetahuan tentang kesehatan reproduksi remaja sangat penting agar remaja memiliki sikap dan perilaku yang bertanggung jawab. Pembekalan pengetahuan tentang perubahan yang terjadi secara fisik, kejiwaan dan kematangan seksual akan memudahkan remaja untuk memahami serta mengatasi berbagai keadaan yang membingungkannya. Informasi tentang haid dan mimpi basah, serta tentang alat reproduksi laki-laki dan wanita perlu diperoleh setiap remaja (Widyastuti, 2009 dalam Zulaikha 2010). Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara pengetahuan dengan sikap dan perilaku tentang kesehatan reproduksi (Siahaan, 2008 dalam Zulaikha 2010).Selain itu dalam Azwar (2012:53) Teori Fungsional yang dikemukakan oleh Katz mengatakan bahwa untuk memahami bagaimana sikap menerima dan menolak perubahan haruslah berangkat dari dasar motivasional sikap itu sendiri. Apa yang dimaksud oleh Katz sebagai dasar motivasional merupakan fungsi sikap yang bersangkutan yaitu fungsi instrumental, fungi penyesuaian atau fungsi manfaat, fungsi pertahanan ego, fungsi pernyataan nilai dan fungsi pengetahuan. Secord & Barchman (1964) dalam Azwar (2012: 50) mengemukakan implikasi Disonansi Kongnitif Fistenger dalam kaitannya dengan prediksi perubahan sikap, yang mana unsur kognitif disini adalah setiap pengetahuan, opini, atau apa yang dipercayai orang mengenai lingkungan, mengenai diri sendiri atau mengenai perilakunya.