Collaborative Learning.docx

Embed Size (px)

Citation preview

  • 7/21/2019 Collaborative Learning.docx

    1/2

    Suri Karuniawati

    1103110008

    Collaborative Learning

    Pembelajaran merupakan suatu hal yang sangat penting untuk diperhatikan. Karena dari

    suatu pembelajaran kita akan mendapatkan ilmu yang akan berguna untuk di masa depan

    seperti untuk mencapai karier di dunia pekerjaan. Dalam proses pembelajaran setiap orang

    pasti memiliki berbagai cara untuk memahami pelajaran tersebut. Biasanya setiap orang

    memiliki tipetipe yang diigunakan untuk belajar yaitu diantaranya : tipe timyaitu tipe orang

    yang bisa belajar bersama orang lain dalam bentuk diskusi, tipe individual yaitu orang yang

    hanya bisa belajar dengan maksimal jika dia belajar sendiri.

    Tetapi terkadang banyak orang yang tidak tau tipe apa yang cocok untuk mereka

    gunakan sehingga ilmu yang didapatkan kurang maksimal. Atau terkadang banyak orang yang

    belum menemukan metode yang tepat dalam memaksimalkan dalam mencari ilmu. Selain

    terdapat tipe individual dan tipe tim, terdapat juga proses atau metode belajar yang bisa

    diterapkan oleh para pembelajar agar dapat memaksimalkan ilmu yang dipelajari yaitu

    Self Directed Learning : Proses belajar yang dilakukan atas inisiatif individu. Yaitu hal

    yang berkaitan dengan perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian terhadap

    pengalaman belajar yang telah dijalani dilakukan oleh yang bersangkutan. Metode

    pembelajaran ini bermanfaat untuk menyadarkan pembelajar bahwa belajar adalah

    merupakan tanggung jawab mereka. Hal ini meningkatkan kemampuan, dan

    pengetahuan pemikiran individu.

    Collaborative Learning : Proses belajar yang melibatkan pembelajar dalam kelompok

    kelompok yang bekerja sama untuk memecahkan suatu masalah, mengerjakan tugas,

    dan berdiskusi. Collaborative learning lebih memusatkan bahwa belajar merupakan

    bentuk kegiatan social yaitu berkomunikasi satu sama lain, dengan komunikasi ini maka

    proses belajar terpenuhi. Yang terbaik dari proses belajar adalah mengajarkan kepada

    orang lain dan langsung dapat digunakan.

  • 7/21/2019 Collaborative Learning.docx

    2/2

    Suri Karuniawati

    1103110008

    Beberapa pengertian lebih mendalam mengenai Collaborative Learning ialah

    Keterlibatan mahasiswa untuk bekerja sama dalam membangun pengetahuan

    (bukan bersaing)

    Perubahan peran pengajar (guru) dari pemegang otoraitas tunggal / sumber utama

    informasi menjadi fasilitator research guide

    Keuntungan pembelajaran kolaboratif diantaranya:

    Collaborative Learning membantu individu untuk menemukan, membangun, dan

    mengetahui jalan berpikirnya sendiri.

    Situasi dalam Collaborative Learning memberikan suatu keadaan yang secara alami

    mendorong individu untuk memberikan penjelasan pada diri sendiri dan penjelasan

    pada orang lain/ mengeksternalisasikan pandangan isi pikirannya.

    Memaksa individu untuk menjadi self directed learner

    Jadi sebenarnya dalam pembelajaran, tidak hanya ilmu saja yang kita dapat tapi sebaiknya

    jugan hubungan yang terjalin dalam suatu pembelajaran yang dilakukan bersama, sehingga

    ilmu tersebut tidak hanya untuk kita sendiri tapi juga dapat saling berbagi ilmu. Karena ilmu

    yang bermanfaat adalah ilmu yang dapat kita bagikan atau kita ajarkan ke orang lain.

    Seperti kutipan dibawah ini (James P. Corner) : Tidak ada pembelajaran penting yang dapat

    terjadi tanpa hubungan yang penting.