40
permintaan, penawaran & harga keseimbangan ayunitasari December 8, 2010 A. Fungsi Permintaan Fungsi Permintaan adalah persamaan yang menunjukkan hubungan antara jumlah suatu barang yang diminta dengan faktor-faktor yang mempengaruhinya. fungsi permintaan adalah suatu kajian matematis yang digunakan untuk menganalisa perilaku konsumen dan harga. fungsi permintaan mengikuti hukum permintaan yaitu apabila harga suatu barang naik maka permintaan akan barang tersebut juga menurun dan sebaliknya apabila harga barang turun maka permintaan akan barang tersebut meningkat. jadi hubungan antara harga dan jumlah barang yang diminta memiliki hubungan yang terbalik, sehingga gradien dari fungsi permintaan (b) akan selalu negatif. Bentuk umum fungsi permintaan dengan dua variabel adalah sebagai beriut : Qd = a – bPd atau Pd = -1/b ( -a + Qd) dimana : a dan b = adalah konstanta, dimana b harus bernilai negatif b = ∆Qd / ∆Pd Pd = adalah harga barang per unit yang diminta Qd = adalah banyaknya unit barang yang diminta Syarat, P 0, Q ≥ 0, serta dPd / dQ < 0 untuk lebih memahami tentang fungsi permintaan, dibawah ini disajikan soal dan pembahasan tentang fungsi permintaan. Pada saat harga Jeruk Rp. 5.000 perKg permintaan akan jeruk tersebut sebanyak 1000Kg, tetapi pada saat harga jeruk meningkat menjadi Rp. 7.000 Per Kg permintaan akan jeruk menurun menjadi 600Kg, buatlah fungsi permntaannya ? Pembahasan : Dari soal diatas diperoleh data : P1 = Rp. 5.000 Q1 = 1000 Kg P2 = Rp. 7.000 Q2 = 600 Kg untuk menentukan fungsi permintaannya maka digunakan rumus persamaan garis melalui dua titik, yakni :

beki

Embed Size (px)

DESCRIPTION

permintaan, penawaran & harga keseimbangan

Citation preview

permintaan, penawaran & harga keseimbanganayunitasariDecember 8, 2010A. Fungsi PermintaanFungsi Permintaan adalah persamaan yang menunjukkan hubungan antara jumlah suatu barang yang diminta dengan faktor-faktor yang mempengaruhinya. fungsi permintaan adalah suatu kajian matematis yang digunakan untuk menganalisa perilaku konsumen dan harga. fungsi permintaan mengikuti hukum permintaan yaitu apabila harga suatu barang naik maka permintaan akan barang tersebut juga menurun dan sebaliknya apabila harga barang turun maka permintaan akan barang tersebut meningkat. jadi hubungan antara harga dan jumlah barang yang diminta memiliki hubungan yang terbalik, sehingga gradien dari fungsi permintaan (b) akan selalu negatif.Bentuk umum fungsi permintaan dengan dua variabel adalah sebagai beriut :Qd = a bPd atau Pd = -1/b ( -a + Qd)dimana :a dan b = adalah konstanta, dimana b harus bernilai negatifb= Qd / PdPd = adalah harga barang per unit yang dimintaQd = adalah banyaknya unit barang yang dimintaSyarat, P 0, Q 0, serta dPd / dQ < 0untuk lebih memahami tentang fungsi permintaan, dibawah ini disajikan soal dan pembahasan tentang fungsi permintaan. Pada saat hargaJeruk Rp.5.000 perKg permintaanakan jeruk tersebut sebanyak 1000Kg, tetapi pada saat harga jeruk meningkat menjadi Rp. 7.000 Per Kg permintaan akan jeruk menurun menjadi 600Kg, buatlah fungsi permntaannya ?Pembahasan :Dari soal diatas diperoleh data :P1 = Rp. 5.000 Q1= 1000 KgP2 = Rp. 7.000 Q2 = 600 Kguntuk menentukan fungsi permintaannya maka digunakan rumus persamaan garis melalui dua titik, yakni :y y1 x x1 = y2 y1 x2 x1dengan mengganti x = Q dan y = P maka didapat,P- P1Q Q1- = P2 P1 Q2 Q1mari kita masukan data diatas kedalam rumus :P - 5.000 Q 1000 = -7.000 - 5.000 600 1000P 5.000 Q 1000 = -2.000 -400P -5.000 (-400) =2.000 (Q 1000)-400P + 2.000.000 = 2000Q 2.000.0002000Q = 2000.000 + 2.000.000 400PQ = 1/2000 (4.000.000 400P)Q = 2000 0,2P============Jadi Dari kasus diatas diperoleh fungsi permintan Qd = 2000 0,2PB. Fungsi PenawaranFungsi penawaran adalah persamaan yang menunjukkan hubungan harga barang di pasar dengan jumlah barang yang ditawarkan oleh produsen. Fungsi penawaran digunakan oleh produsen untuk menganalisa kemungkinan2 banyak barang yang akan diproduksi. Menurut hukum penawaran bila harga barang naik, dengan asumsi cateris paribus (faktor-faktor lain dianggap tetap), maka jumlah barang yang ditawarkan akan naik, dan sebaliknya apabila harga barang menurun jumlah barang yang ditawarkan juga menurun. jadi dalam fungsi penawaran antara harga barang dan jumlah barang yang ditawarkan memiliki hubungan posifit, karenanya gradien (b) dari fungsi penawaran selalu positif.Bentuk umum dari fungsi penawaran linear adalah sebagai berikut:Qs = a + bPsdimana :a dan b = adalah konstanta, dimana b harus bernilai positifb = Qs/ PsPs = adalah harga barang per unit yang ditawarkanQs = adalah banyaknya unit barang yang ditawarkanPs 0, Qs 0, serta dPs/ dQs > 0Pada saat harga durian Rp. 3.000 perbuah toko A hanya mampu menjual Durian sebanyak 100 buah, dan pada saat harga durian Rp. 4.000 perbuah toko A mampu menjual Durian lebih banyak menjadi 200 buah. dari kasus tersebut buatlah fungsi penawarannya ?Jawab :dari soal diatas diperoleh data sebagai berikut :P1 = 3.000 Q1 = 100 buahP2 = 4.000 Q2 = 200 buahLangkah selanjutnya, kita memasukan data-data diatas kedalam rumus persamaan linear a:P P1 Q Q1 = P2 P1 Q2 Q1P 3.000Q 100 = -4.000 3.000 200 100P 3.000 Q 100 = -1.000 100(P 3.000)(100) = (Q 100) (1.000)100P 300.000 = 1.000Q 100.0001.000Q = -300.000 + 100.000 + 100P1.000Q = -200.000 + 100PQ = 1/1000 (-200.000 + 100P )Q = -200 + 0.1P============Jadi dari kasus diatas diperoleh Fungsi penawaran : Qs = -200 + 0,1PdC. Keseimbangan HargaKeseimbangan harga di pasar tercapai apabila Qd = Qs atau Pd = Ps, Jadi keseimbangan harga merupakan kesepakatan-kesepakatan antara produsen dan konsumen dipasar.untuk lebih jelasnya perhatikan contoh soal dibawah ini : Tentukan jumlah barang dan harga pada keseimbangan pasar untuk fungsi permintaan Qd = 10 0,6Pd dan fungsi penawaran Qs = -20 + 0,4Ps.Jawab:Keseimbangan terjadi apabila Qd =Qs, Jadi10 0,6Pd = -20 + 0,4Ps0,4P + 0,6P = 10 + 20P = 30Setelah diketahui nilai P, kita masukan nilai tersebut kedalam salah satu fungsi tersebut:Q = 10 0,2(30)Q = 10 6Q = 4,Jadi keseimbangan pasar terjadi pada saat harga (P)=30 dan jumlah barang (Q) = 4.D. Pengaruh Pajak terhadap Keseimbangan PasarPengenaan pajak atau pemberian subsidi atas suatu barang yang diproduksi/dijual akan mempengaruhi keseimbangan pasar barang tersebut, mempengaruhi harga keseimbangan dan jumlah keseimbangan.Pajak yang dikenakan atas penjualan suatu barang menyebabkan harga jual barang tersebut naik. Setelah dikenakan pajak, maka produsen akan mengalihkan sebagian beban pajak tersebut kepada konsumen, yaitu dengan menawarkan harga jual yang lebih tinggi. Akibatnya harga keseimbangan yang tercipta di pasar menjadi lebih tinggi daripada harga keseimbangan sebelum pajak, sedangkan jumlah keseimbangan menjadi lebih sedikit.Pengenaan pajak sebesar t atas setiap unit barang yang dijual menyebabkan kurva penawaran bergeser ke atas, dengan penggal yang lebih besar (lebih tinggi) pada sumbu harga. Jika sebelum pajak persamaan penawarannyaP = a + bQ, maka sesudah pajak ia akan menjadiP = a + bQ + t. Dengan kurva penawaran yang lebih tinggi (cateris paribus), titik keseimbangan akan bergeser menjadi lebih tinggi.Contoh: Fungsi permintaan akan suatu barang ditunjukkan oleh persamaan P = 15 Q, sedangkan penawaranannya P = 3 + 0.5 Q. Terhadap barang tersebut dikenakan pajak sebesar 3 perunit. Berapa harga keseimbangan dan jumlah keseimbangan sebelum pajak dan berapa pula jumlah keseimbangan sesudah pajak ?Jawab:Sebelum pajak Pe = 7 dan Qe = 8 (contoh di atas). Sesudah pajak, harga jual yang ditawarkan oleh produsen menjadi lebih tinggi. Persamaan penawaran berubah dan kurva bergeser ke atas.Penawaran sebelum pajak : P = 3 + 0.5 QPenawaran sesudah pajak : P = 3 + 0.5 Q + 3P = 6 + 0.5 Q Q = -12 + 2 PSedangkan persamaan permintaan tetap :Q = 15 PKeseimbangan pasar : Qd = Qs15 P = -12 + 2P27 = 3PP = 9Q = 15 PQ = 15 9Q = 6Jadi, sesudah pajak : Pe = 9 dan Qe = 6E. Pengaruh Subsidi terhadap Keseimbangan PasarSubsidi merupakan kebalikan atau lawan dari pajak, dan sering disebut pajak negatif. Pengaruh terhadap pajakjuga berkebalikan dengan keseimbangan akibat pajak. Subsidi juga dapat bersifat spesifik dan juga proposional.Pengaruh Subsidi. Subsidi yang diberikan atas produksi/penjualan barang menyebabkan harga jual barang tersebut menjadi lebih rendah. Dampaknya harga keseimbangan yang tercipta di pasar lebih rendah daripada harga keseimbangan sebelum atau tanpa subsidi,dan jumlah keseimbangannya menjadi lebih banyak.Dengan subsidi spesifik sebesar s kurva penawaran bergeser sejajar ke bawah, dengan penggal yang lebih rendah( lebih kecil ) pada sumbu harga.Jika sebelum subsidi persamaan penawaran P = a + bQ, maka sesudah subsidi akan menjadi P = a + b Q s = ( a s ) + b Q. Karena kurva penawaran lebih rendah, cateris paribus, maka titik keseimbangan akan menjadi lebih rendah.Contoh: Fungsi permintaan suatu barang ditunjukkan oleh persamaan P = 15 Q, sedangkan penawaraannya P = 3 + 0.5 Q. Pemerintah memberikan subsidi sebesar 1.5 terhadap barang yang diproduksi. Berapa harga keseimbangan dan jumlahnya tanpa dan dengan subsidi.Jawab:Tanpa subsidi, Pe = 7 dan Qe = 8 (pada contoh kasus di atasDengan subsidi , harga jual yang ditawarkan oleh produsen menjadi lebih rendah, persamaan penawaran berubah dan kurvanya turun.Penawaran tanpa subsidi : P = 3 + 0.5 QPenawaran dengan subsidi : P = 3 + 0.5 Q 1.5P = 1.5 + 0.5 Q Q = -3 + 2 PKeseimbangan pasar setelah ada subsidi:Qd = Qs15 P = -3 + 2P18 = 3 PP = 6Q = 15 PQ = 15 6 = 9Jadi, dengan adanya subsidi : Pe = 6 dan Qe = 9Untuk lebih memperjelas tentang fungsi permintaan dan penawaran, mari kita bahas beberapa soal olimpiade sains ekonomi yang ada kaitannya dengan fungsi permintaan dan penawaran :Soal pertama:(Olimpiade Sains Propinsi (OSP) Ekonomi 2006) Permintaan akan durian di Medan ditunjukkan oleh persamaan Q = 80 2P, sedangkan penawarannya dicerminkan oleh persamaan Q = -120 + 8P. Harga keseimbangan dan jumlah keseimbangan pasar durian di medan adalahJawab:Keseimbangan terjadi pada saat Qd = Qs, Jadi80 2P = -120 + 8P8P + 2P = 120 + 8010P = 200P = 200 / 10P = 20Nilai P kita masukan kedalam fungsi permintaan atau penawaran untuk mencari berapa jumlah harga keseimbangan :Qs = -120 + 8(20)Qs = -120 + 160Qs = 40Jadi Jumlah barang dan harga keseimbangan masing-masing adalah 40 dan 20.Soal kedua:(Soal Olimpiade SainsKabupaten (OSK) Ekonomi 2006) When the price is Rp. 15.000,00 the request of lamp is to 4.000 for each goods of, and for every increase of price of Rp. 1.000,00 the request of lamp going down 500 for each goods of. Pursuant to the data, the demand function isKetika harganya Rp. 15.000,00 permintaan lampu adalah 4.000 untuk setiap barang, dan untuk setiap kenaikan harga sebesar Rp. 1.000,00 permintaan lampu turun 500 untuk setiap barang. Berdasarkan data, fungsi permintaan adalah Jawab:dari data diatas diperoleh data-data sebagai berikut :P1 = 15.000 Q1=4000jika kenaikan harga perunit (P) = 1.000 maka harga barang (Q) akan turun 500 perunit.jadi apabila P2 = 16.000 maka Q2=3500Setelah itu data-data diatas kita masukan kedalam fungsi persamaannya:P P1 Q Q1- = P2 P1 Q2 Q1P 15.000 Q 4.000 = -16.000 15.000 3.500 4.000P 15.000 Q 4.000 = -1.000 -500(P 15.000)(-500) = (Q 4.000)(1.000)-500P + 7.500.000 = 1.000Q 4.000.0001000Q = 4.000.000 + 7.500.000 500PQ = 1/1000 (11.500.000 500P)Q = 11.500 0,5P==============Jadi fungsi permintaan dari soal diatas adalah Q = 11.500 0,5P atau Q = -1/2P + 11.500Soal ketiga:(Soal Olimpiade Sains Kabupaten (OSK) Ekonomi 2008) Dalam suatu pasar diketahui fungsi permintaannya Qd = 40 2P dan fungsi penawarannya Ps = Q + 5, berdasarkan informasi tersebut maka harga keseimbangan terjadi padaJawaban:keseimbangan pasar terjadi apabila Qd = Qs atau Pd = Ps, Jadi karena pada soal diketahui Qd dan Ps, maka kita dapat mensubtitusikan kedua persamaan tersebut untuk memperoleh harga keseimbangan.Qd = 40 2P dan Ps = Q + 5, Kita subtitusikan menjadi :Q = 40 2(Q + 5)Q = 40 2Q- 10Q = 40-10-2QQ = 30 2QQ + 2Q = 303Q = 30Q = 30/3Q = 10Setelah nilai Q diketahui, maka langkah selanjutnya kita memasukan nilai Q kedalam fungsi Ps untuk memperoleh harga keseimbangan.Ps = 10 + 5Ps = 15Jadi harga keseimbangan terjadi pada saat Q = 10 dan P = 15.Soal keempat :(Soal Olimpiade Sains Kabupaten (OSK) Ekonomi 2009) When the price of a Lancer Notebook is Rp.5.000.000,00/unit, the demand is 80 units, If the price increases 10%, the demand decreases to 60 units. Based on that data, the demands function isBila harga Lancer Notebook Rp 5.000.000, 00/unit, permintaan adalah 80 unit, Jika harga meningkat 10%, permintaan akan mengalami penurunan menjadi 60 unit. Berdasarkan data itu, fungsi permintaan adalah Jawaban:dari data diatas diperoleh data-data sebagai berikut:P1 = 5.000.000 Q1 = 80Jika harga naik 10% (P2 = (10% x 5.000.000) + 5.000.000= 5.500.000) maka Q2 = 60langkah selanjutnya, kita masukan data-data diatas kedalam persamaan fungsi permintaannya:P P1 Q Q1- = P2 P1 Q2 Q1P 5.000.000Q 80- = 5.500.000 5.000.000 60 80P 5.000.000 Q 80- = 500.000 -20(P 5.000.000)(-20) = (Q 80)(500.000)-20P + 100.000.000 = 500.000Q 40.000.000500.000Q = 100.000.000 + 40.000.000 20P500.000Q = 140.000.000 20PQ = 1/500.000 (140.000.000 20P)Q = 280.000 0,00004P atauQ = 280 0,04P==========================Demikian saja pembahasan dari saya tentang fungsi permintaan dan penawaran, jika ada komentar atau pertanyaan tentang soal-soal olimpiade sains ekonomi atau soal-soal UN yang ada kaitannya dengan fungsi permintaan dan penawaran, silahkan anda poskan pada kotak komentar, insyaAllah jika ada kesempatan kami akan senang menjawabnya. terimakasih. kami tunggu pertanyaannya.

Elastisitas Permintaan dan Penawaran

A. Definsisi elastisitas permintaan dan elastisitas penawaran.Elastisitas harga permintaan merupakan ukuran kuantitatif yang menunjukkan sejauh mana bsarnya pengaruh perubahan harga terhadap jumlah yang diminta.Elastisitas penawaran merupakan ukuran kuantitatif yang menunjukkan sejauh mana besarnya pengaruh perubahan harga terhadap jumlah yang ditawarkan.manfaat dari elastitistas permintaan adalah sebagai berikut : Sebagai landasan dalam menyusun penjualan suatu perusaahaan apabila diketahui sifat responsif permintaan terhadap produksi (penawaran) perusahaan maka perusahaan dapat menentukan apakah untuk menaikkan hasil penjualannya perlu menaikkan produksi atau tidak. sebagai alat pemerintah untuk meramalkan kesuksesan dari kebijakan ekonomi tertentu yang akan dilaksanakan. Misalnya, untuk mengurangi impor suatu jenis barang pemerintah perlu mengatahui pengaruh terhadap permintaan barang impor tersebut akibat dari kebijakan yang mempengaruhi tingkat harga barang impor.Adapun Rumus elastisitas adalah sebagai berikut :Perubahan nisbi jumlah yang dimintaE = Perubahan nisbi hargaRumus diatas dapat dinyatakan dengan :Q2 Q1 Q -Q1 Q1E = = P2 P1 P- P1P1P1QE = - . Q1 PRumus diatas berlaku untuk menghitung elastisitas permintan dan juga elastisitas penawaran. pada elastisitas penerimaan disimbolkan dengan (Ed), karena nilai elastisitas permintaan selalu negatif maka nilai E harus di absolutkan. pada elastisitas penawaran disimbolkan dengan (Es).Penaksiran terhadap koefisien elastisitas (E) baik elastisitas permintaan ataupun elastisitas penawaran adalah sebagai berikut :1. Permintaan atau Penawaran dikatakan Elastis, Jika nilai E > 12. Permintaan atau Penawaran dikatakan Inelastis, Jika nilai E < 13. Permintaan atau Penawaran dikatakan Elastis Uniter, Jika nilaiE = 14. Permintaan atau penawaran dikatakan Elastistias Sempurna, Jika nilaiE = ~ (tak hingga)5. Permintaan atau penawaran dikatakan Inelastis Sempurna, Jika nilai nilaiE = 0untuk lebih memperjelas pemahaman anda tentang elastisitas, dibawah ini kami sajikan contoh soal dan pembahasan yang berkaitan dengan elastisitas permintan dan elstisitas penawaran :Soal pertama:(Soal Olimpiade Sains Kabupaten (OSK) Ekonomi 2009) Pasa saat harga Rp. 5.000,00 per unit, jumlah barang yang ditawarkan 20 unit. Kemudian harga turun menjadi Rp. 4.500,00 perunit dan jumlah barang yang ditawarkan menjadi 10 unit. berdasarkan data tersebut besarnya koefisien elastisitas penawarannya adalah.Jawab :Dari data diatas diketahui :P1 = 5.000 Q1 = 20P2 = 4.500 Q2 = 10langkah pertama kita menentukan perubahan jumlahpenawaran dan hargaQ = Q2 -Q1 = 10-20 = -10P = 4.500 5.000 = -500Langkah selanjutnya, kita masukan data-data diatas kedalam rumus elastisitas :P1 QEs = - . Q1 P5.000 -10Es = - . 20 -500Es = 5=======Nilai Es = 5 > 1, menunjukan penawaran elastis.Soal kedua:(Soal Olimpiade Sains Kabupaten (OSK) Ekonomi 2008)Request tables of rice in an area in one month:Price Per Kg Amount of RequestRp. 4.000,00 10 tonRp. 4.500,00 8 tonPursuant to request tables of rice above, what kind of request type including..Jawab :dari soal diatas diperoleh data-data sebagai berikut :P1 = 4.000 Q1 = 10 tonP2 = 4.500 Q2 = 8 tonLangkah pertama kita menghintung perubahan jumlah barang dan hargaQ = Q2 Q1 = 8 10 = -2P= P2- P1 = 4.500 5000= -500Langkah selanjutnya kita masukan data diatas kedalam rumus elastisitas permintaan:Ed = (P1/Q1) x (Q/P)Ed = (4000/10) x (-2/-500)Ed = (400) x (0,004)Ed = 1,6=======Nilai Ed > 1, Jadi permintaan bersifat elastis.Soal ketiga:(Soal olimpiade sains kabupaten (OSK) Ekonomi 2006) Pada tingkat harga barang sebesar Rp. 500.00 barang yang ditawarkan 1000unit, jika harga naik 20% barang yang ditawarkan juga bertambah sebanyak 100 unit. berdasarkan data tersebut elastisitasnya dinamakan..Jawab :dari soaldiatas didapat data-data sebagai berikut :P1 = 500 Q1 = 1000P2 = (50020%)+500 = 100 + 500 = 600Q2 = 1000 + 100 = 1100langkah pertamaa kita menghitung perubahan Q dan PQ = Q2 Q1 = 1100 1000 = 100P = P2 P1 = 600 500 = 100langkah selanjutnya kita masukan data-data diatas kedalam rumus elastisitas penawaran :Ed = (P1/Q1) x (Q/P)Ed = (600/1000) x (100/100)Ed = 0,6Nilai Ed = 0,6 berarti Ed < 1, jadi Elatisitasnya dinamakan in elastis===============================================Demikian saja pembahasan kita tentang elastisitas permintan dan elastisitas penawaran, jika ada pertanya seputar masalah yang berkaitan dengan elastisitas permintaan dan penawaran, baik itu soal olimpiade sains ekonomi atau soal ujian nasional ekonomi, silahkan diposkan melalu kotak komentar, terimakasih. saya tunggu pertanyaannya.

Pendapaatn Nasional

A. PENGERTIANPendapatan nasional adalah merupakan jumlah seluruh pendapatan yang diterima oleh masyarakat dalam suatu negara selama satu tahun.B. KONSEP PENDAPATAN NASIONAL1. PDB/GDP (Produk Domestik Bruto/Gross Domestik Product)Produk Domestik Bruto adalah jumlah produk berupa barang dan jasa yang dihasilkan oleh unit-unit produksi di dalam batas wilayah suatu Negara selama satu tahun. Dalam perhitungannya, termasuk juga hasil produksi dan jasa yang dihasilkan oleh perusahaan/orang asing yang beroperasi diwilayah yang bersangkutan2. PNB/GNP (Produk Nasional Bruto/Gross Nasional Product)PNB adalah seluruh nilai produk barang dan jasa yang dihasilkan masyarakat suatu Negara dalam periode tertentu, biasanya satu tahun, termasuk didalamnya barang dan jasa yang dihasilkan oleh masyarakat Negara tersebut yang berada di luar negeri.Rumus :GNP = GDP Produk netto terhadap luar negeri3. NNP (Net National Product)NNP adalah jumlah barang dan jasa yang dihasilkan oleh masyarakat dalam periode tertentu, setelah dikurangi penyusutan (depresiasi) dan barang pengganti modal.Rumus :NNP = GNP Penyusutan4. NNI (Net National Income)NNI adalah jumlah seluruh penerimaan yang diterima oleh masyarakat setelah dikurangi pajak tidak langsung (indirect tax)Rumus :NNI = NNP Pajak tidak langsung5. PI (Personal Income)PI adalah jumlah seluruh penerimaan yang diterima masyarakat yang benar-benar sampai ke tangan masyarakat setelah dikurangi oleh laba ditahan, iuran asuransi, iuran jaminan social, pajak perseorangan dan ditambah dengan transfer payment.Rumus :PI = (NNI + transfer payment) (Laba ditahan + Iuran asuransi + Iuran jaminan social + Pajak perseorangan )6. DI (Disposible Income)DI adalah pendapatan yang diterima masyarakat yang sudah siap dibelanjakan oleh penerimanya.Rumus :DI = PI Pajak langsunguntuk lebih mendalami tentang konsep-konsep pendapatan nasional diatas, mari kita bahas soal dibawah ini:Diketahui data-data keuangan suatu negara sebagai berikut:- GDPRp. 100 Triliun- Penyusutan Rp. 5 Triliun- NNP Rp. 95 Triliun- Pajak tidak langsung Rp. 10 Triliun- Pajak perseroan Rp. 8 Triliun- laba yang tidak dibagi Rp. 2 triliun- iuran pensiun Rp. 5 Triliun- dana pensiun Rp. 5 Trilliun- subsidi penganggur Rp. 2 Triliun- tunjangan veteran Rp. 3 Triliun- bunga utang Rp. 3 Triliun- pajak langsung Rp. 8 Triliundari data diatas hitunglah :a. NNPb. NNIc. PId. DIJawab :berikut adalah pembahasan soal diatas secara keseluruhan :GNPRp.100 TriliunPenyusutan Rp. 5 Triliun (-)NNPRp. 95 TriliunPajak tidak langsungRp. 10 Triliun (-)NNIRp.85 Triliunpajak perseroan Rp.8 TriliunLaba tidak dibagi Rp. 2 Triliuniuran pensiun Rp. 5 Triliun- (+)Rp. 15 Triliun- (-)Rp. 70 Triliundana pensiunRp. 5 Triliunsubsidi penganggur Rp. 2 Triliuntunjangan veteran Rp. 3 Triliunbunga utang Rp. 3 Triliun (+)Rp. 13 Triliun-(+)PIRp. 83 TriliunPajak langsungRp. 8 Triliun- (-)DIRp.75Triliun============C. PERHITUNGAN PENDAPATAN NASIONAL1. Tujuan dan manfaat perhitungan pendapatan nasionalTujuan mempelajari pendapatan nasional : Untuk mengetahui tingkat kemakmuran suatu Negara Untuk memperoleh taksiran yang akurat nilai barang dan jasa yang dihasilkan masyarakat dalam satu tahun Untuk membantu membuat rencana pelaksanaan program pembangunan yang berjangka.2. Manfaat mempelajari pendapatan nasional Mengetahui tentang struktur perekonomian suatu Negara Dapat membandingkan keadaan perekonomian dari waktu ke waktu antar daerah atau antar propinsi Dapat membandingkan keadaan perekonomian antar Negara Dapat membantu merumuskan kebijakan pemerintah.3. Perhitungan Pendapatan Nasionala. Metode ProduksiPendapatan nasional merupakan penjumlahan dari seluruh nilai barang dan jasa yang dihasilkan oleh seluruh sector ekonomi masyarakat dalam periode tertentuY = [(Q1 X P1) + (Q2 X P2) + (Qn X Pn) ]b. Metode PendapatanPendapatan nasional merupakan hasil penjumlahan dari seluruh penerimaan (rent, wage, interest, profit) yang diterima oleh pemilik factor produksi adalam suatu negara selama satu periode.Y = r + w + i + pc. Metode PengeluaranPendapatan nasional merupakan penjumlahan dari seluruh pengeluaran yang dilakukan oleh seluruh rumah tangga ekonomi (RTK,RTP,RTG,RT Luar Negeri) dalam suatu Negara selama satu tahun.Y = C + I + G + (X M)D. Pendapatan perkapita1. Arti Pendapatan perkapitPendapatan perkapita adalah besarnya pendapatan rata-rata penduduk di suatu negara. Pendapatan perkapita didapatkan dari hasil pembagian pendapatan nasional suatu negara dengan jumlah penduduk negara tersebut. Pendapatan perkapita juga merefleksikan PDB per kapita.Pendapatan perkapita sering digunakan sebagai tolak ukur kemakmuran dan tingkat pembangunan sebuah negara; semakin besar pendapatan perkapitanya, semakin makmur negara tersebut.Adapun rumus pendapatan per kapita adalah sebagai berikut :Jumlah Pendapatan NasionalPendapatan per Kapita = -Jumlah Penduduk2. Pendapatan per Kapita dan Pertumbuhan pendapatan perkapita.Jika pendapatan nasional untuk berbagai tahun diketahui, menentukan pendapatan perkapita bukanlah hal sulit. Pendapatan perkapita adalah pendapatan rata-rata penduduk. oleh karena itu, untuk mendapatkan perkapita suatu tahun tertentu adalah dengan cara membagi pendapatan pada tahun itu dengan jumlah penduduk tahun yang bersangkutan.untuk menentukan tingkat pertumbuhan pendapatan perkapita dari tahun ke tahun dapat ditentukan dengan cara penentuan pertumbuhan pendapatan nasional riil, yatu dengan rumus sebagai berikut :PNR2 PNR1GT2 = - x 100%PNR1Keterangan:GT2 = pertumbuhan pendapatan perkapita yang dinyatakan dalam persenPNR2 = pendapatan per kapita pada tahun 2 (tahun yang dicari pendapatan perkapitanya)PNR1 = pendapatan perkapita sebelum tahun ke 2.untuk lebih memperdalam pokok bahasan diatas, mari kita bahas soal-soal dibawah ini :Soal pertama:(Soal Olimpiade Sains Propinsi (OSP) Ekonomi 2006)National Income data (in billion rupiah) from a country are as follow :Household consumption Rp. 1.500InvestmentRp. 2.500Goverment Expenditure Rp. 4.000RevenueRp. 1.050WagesRp. 700RentRp. 100SavingRp. 2.500Company Profit Rp. 4.450Export NettoRp. 1.200The amount of national income interm of expenditure approach are.Jawaban :yang ditanya dari soal diatas adalah jumlah pendapatan nasional dengan menggunakan pendekatan pengeluran:adapun rumus pendapatan nasional dengan pendekatan pengeluaran adalah :Y = C + I + G + (X M)Y = 1.500 + 2.500 + 4.000 + 1.200Y = 9.200========jadi besarnya pendaptan nasional dengan menggunakan metode pengeluaran adalah Rp. 9.200Soa kedua:(Soal olimpiade sains kabupaten (OSK) ekonomi 2006)Suatu negara mempunyai data pendapatan nasional sebagai berikut :Konsumsi masyarakat Rp.90.000.000Pendapatan laba usaha Rp. 20.000.000Pengeluaran Negara Rp.130.000.000Pendapatan sewa Rp. 40.000.000Pengeluaran investasi Rp. 50.000.000Ekspor Rp.15.000.000Impor Rp. 20.000.000dari diatas hitunglah pendapatan nasional dengan pendekatan pengeluaranJawab :Rumur Pendapatan nasional dengan pendekatan nasional :Y = C + I + G + (X M)Y = 90.000.000 + 50.000.000 + 130.000.000 + (15.000.000 20.000.000)Y = 270.000.000 5.000.000.Y = 265.000.000============Jadi jumlah pendapatan nasional dengan menggunakan pendekatan pengeluaran adalah Rp. 265 Juta.Soal ketiga:(Soal Olimpiade Sains Kabupaten (OSK) Ekonomi 2008)Data for the calculation of national income shall be as follows :- Goverment Expenditure $ 110.500- Wages $ 85.000- Society expenditure $ 240.400- Interest$ 75.200- Export $ 45.200- Rent $ 90.000- Investment $ 120.000- Import $ 40.000- Profit $ 90.800From data above mount of national income with income approach is.Jawab :pada soal diatas yang ditanyakan adalah jumlah pendapatan nasional dengan pendekatan pendapatan.adapun rumus pendekatan pendapatan adalah sebagai berikut :Y = r + w + i + pY = 90.000 + 85.000 + 75.200 + 90.800Y = 341.000=========Jadi dengan menggunakan metode pendapatan, diperoleh nilai pendapatan nasioan sebesar $ 341.000Soal keempat:(Soal olimpiade sains kabupaten (OSK) Ekonomi 2009)dibawah ini data yang diperlukan dalam perhitungan pendapatan nasional :- Upah Rp. 12.000.000- Laba Rp. 9.000.000- Pengeluaran pemerintah Rp. 10.000.000- Pendapatan bunga Rp. 6.000.000- Pendaptan sewa Rp. 8.000.000- Pengeluaran rumah tangga swasta Rp. 36.000.000- Impor Rp. 5.000.000- Konsumsi Rp. 25.000.000- Ekspor Rp. 7.000.000berdasarkan data diatas, besarnya pendapatan nasional dengan menggunakan metode pengeluaran adalah:Jawab :Rumus Metode pengeluaran :Y = C + I + G + (X M)Y = 25.000.000 + 36.000.000 + 10.000.000 (7.000.000 5.000.000)Y = 71.000.000 + 2.000.000Y = 73.000.000============jadi dengan menggunakan metode pengeluaran, besarnya pendapatan nasional adalah Rp. 73.000.000Demikian saja pembahasan kita kali ini tentang Pendapatan nasional, jika pertanyaan-pertanyaan seputar pendapatan nasional baik itu berupa soal olimpiade sains ekonomi atau soal ujian nasional ekonomi, silahkan poskan pertanyaan anda pada kotak komentar. terimakasih dan kami tunggu pertanyaan dari anda.

Fungsi konsumsi dan tabungan

Seorang ahli ilmu ekonomi JM. Keynes, mengatakan bahwa Pengeluaran seseorang untuk konsumsi dan tabungan dipengaruhi oleh pendapatannya.Semakin besar pendapatan seseorang maka akan semakin banyak tingkat konsumsinya pula, dan tingkat tabungannya pun akan semakin bertambah. dan sebaliknya apabila tingkat pendapatan seseorang semakin kecil, maka seluruh pendapatannya digunakan untuk konsumsi sehingga tingkat tabungannya nol.Menerut JM. Keynes, pendatan suatu negara terdiri atas dua hal, yaitu : (1). Pendapatan Perseorangan ( Y=C+S) dan (2). Pendapatan Perusahaan (Y=C+I).Karena pembahasan kita kali ini berkaitan dengan fungsi konsumsi dan tabungan, maka pokok bahasan kita kali berkaitan dengan pendapatan perseorangan (Y=C+S) dan kaitannya dengan fungsi konsumsi dan tabungan.Apabila pendapatan berubah, maka perubahan tersebut akan berpengaruh terhadap konsumsi dan tabunganPerbandingan antara pertambahan konsumsi (C) yang dilakukan dengan pertambahan pendapatan disposible (Yd) yang diperoleh disebut kecondongan mengkonsumsi marjinal (MPC = Marginal Propensity to Consume). Perbandingan antara pertambahan tabungan (S) dengan pertambahan pendapatan disposibel (Yd) yang diperoleh disebut kecondongan menabung marjinal (MPS = Marginal Propensity to Save).untuk mengetahui perubahan tingkat konsumsi, maka dapat digunakan rumus :===> MPC = C / Y dan APC = C / Ydanuntuk mengetahui perubahan tingkat konsumsi, maka dapat digunakan rumus :===> MPC = S / Y dan APC =S / YFungsi konsumsiadalah suatu fungsi yang menggambarkan hubungan antara tingkat konsumsi rumah tangga dengan pendapatan nasional dalam perekonomian. Sedangkanfungsi tabunganadalah suatu fungsi yang menggambarkan hubungan antara tingkat tabungan rumah tangga dan pendapatan nasional dalam perekonomian.Persamaan antara hubungan itu adalah :Fungsi Konsumsi : C = a + bYFungsi Tabungan : S = -a + (1-b)Ydimana :a = konsumsi rumah tangga secara nasional pada saat pendapatan nasional = 0b = kecondongan konsumsi marginal (MPC)C = tingkat konsumsiS = tingkat tabunganY = tingkat pendapatan nasional.untuk lebih jelasnya tentang fungsi konsumsi dan tabungan, mari kita bahas soal-soal Olimpiade Sains Ekonomi yang ada kaitannya dengan fungsi konsumsi dan tabungan :Soal pertama:(Soal Olimpiade Sains Kabupaten (OSK) Ekonomi 2009). Sebelum bekerja pengeluaran Daniel sebesar Rp. 1.500.000,00 sebulan. setelah bekerja dengan penghasilan sebesar Rp. 5.000.000,00 pengeluarannya sebesar Rp. 4.500.000,00. Fungsi konsumsi Daniel adalah.Pembahasan :dik :- a = 1.500.000 (Konsumsi pada saat y=0)- C = C1 C0 = 4.500.000 1.500.000 = 3.000.000- Y = Y1 Y0 = 5.000.000- Y = 5.000.000 0 = 5.000.000dit : Fungsi Konsumsi ?jawab :Fungsi konsumsi dinyatakan dengan :C = a + bY atau C a + mpcYpada soal diatas sudah diketahui nilai a, Y,Y, danC, jadi langkah selanjutnya kita mencari MPCMPC = C / YMPC = 3.000.000 / 5.000.000 = 3/6MPC = 0,6setelah MPC kita ketahui, maka fungsi konsumsi untuk Daniel dapat kita tentukan sebagai berikut :C = a + mpcY,================C = 1.500.000 + 0,6Y=================SoalKedua:(Soal Olimpiade Sains Kabupaten (OSK) Ekonomi 2009). Konsumsi masyarakat suatu negara ditunjukan oleh persamaan C = 30 + 0,8Y. bila tabungan sebesar Rp.20,00 maka besarnya konsumsi adalah .Pembahasan :dik : fungsi konsumsi C = 30 + 0,8Y- tabungan S = 20dit : Besar Konsumsi (C) ?Jawab :untuk mengetahui besarnya konsumsi, maka langkah yang paling pertama adalah kita harus mencari terlebih dahulu berapakah nilai Pendapatan (Y) dari fungsi tersebut.untuk mencari nilai Y maka kita bisa menggunakan fungsi tabungan dan nilai tabungannya,C = 30 + 0,8Y maka fungsi tabungannya adalah S = -a + (1 MPC)Y==>S = -30 + 0,2Y diketahui nilai S = 20, lalu kita masukan kedalam fungsi tabungan (S) untuk memperoleh nilai YS = -30 + 0,2Y20 = -30 + 0,2Y0,2Y = 20 + 300,2Y = 50Y = 50 / 0,2Y = 250Langkah selanjutnya untuk mencari besarnya konsumsi (C) adalah kita memasukan nilai Y kedalam fungsi konsumsi.C = 30 + 0,8YC = 30 + 0,8(250)C = 30 +200C = 230=======Jadi besarnyakonsumsi (C) adalah 230.SoalKetiga: (Soal Olimpiade Sains Kabupaten (OSK) Ekonomi 2008). Keluarga Ibu Tutik mempunyai penghasilan Rp. 8.000.000,00 sebulan, dengan pola konsumsi yang dinyatakan dengan fungsi C = 1.500.000 + 0,70Y. Berdasarkan data tersebut maka besarnya tabungan keluarga ibu Tutik adalah .Pembahasan:Diketahui :Y = 8.000.000Fungsi Konsumsi ==> C = 1.500.000 + 0,70YDitanya :besarnya tabungan (S) ?Jawab :untuk mengetahui besarnya nilai tabungan (S) maka langkah pertama yang harus kita lakukan adalah merubah fungsi konsumsi kedalam fungsi tabungan kemudian memasukan nilai pendapatan (Y) kedalam fungsi tabungan.C = 1.500.000 + 0,70Ymaka fungsi tabungannya adalah :S = -a + (1-MPC)YS = 1.500.000 + 0,30Yuntuk mencari besarnya tabungan (S) ibu tutik maka kita masukan nila Y kedalam fungsi konsumsi:S = -1.500.000 + 0,30(8.000.000)S = -1.500.000 + 2.400.000S = 900.000============Jadi besarnya Tabungan keluarga ibu Tutik adalah Rp.900.000,00SoalKeempat:(Soal Olimpiade Sains Propinsi (OSP) Ekonomi 2008) Bila diketahui fungsi tabungan : S = -50 + 0,15Yd, maka besarnya Marginal Propensity to Consume (MPC) adalah..Pembahasan :untuk menjawab pertanyaan diatas, kita hanya memerlukan waktu 30detik,diketahui MPS = 0,15 makaMPC = 1 MPSMPC = 1 0,15MPC = 0,85===========Jadi besarnya Marginal Propensity to Consume (MPC) adalah 0,85soal selanjutnya :(Soal Olimpiade Sains Propinsi (OSP) Ekonomi 2007)1. Bila diketahui, Fungsi konsumsi C = 200 + 0,8Y, maka besarnya Marginal Propensity to Save (MPS) adalah.Pembahasan:Sama dengan soal sebelumnya, untuk membahas soal ini kita hanya membutuhkan waktu 30 detik.Diketahui MPC = 0,8 MakaMPS = 1 MPCMPS = 1 0,8MPS = 0,2========Jadi besarnya Marginal Propensity to Save (MPS) adalah 0,2===========================================Demkian saja pembahasan mengenai fungsi konsumsi dan tabungan mudah-mudahan bermanfaat, dan jika ada pertanyaan seputar soal-soal olimpiade Eknomi dan Soal-soal UN ekonomi, silahkan diposkan pada bagian komentar. Insyaallah jika ada waktu luang saya akan menjawabnya dengan senang hati. terimakasih. saya tunggu petanyaannya.

Indeks harga dan inflasi

A. Indek Harga1. Pengertian Angka IndekAngka indek merupakan suatu konsep yang dapat memberikan gambaran tentang perubahan-perubahan variabel dari suatu priode ke periode berikutnya. Dengan demikian angka indek dapat diartikan sebagai angka perbandingan yang perubahan relatifnya dinyatakan dalam bentuk prosentase (%) terhadap yang lain.2. Peranan angka indek dalam ekonomiIndek harga dalam ekonomi mempunyai peranan antara lain : Dapat dijadikan standar/pedoman untuk melakukan perbandingan harga dari waktu ke waktu. Indek harga merupakan petunjuk/indikator yang dapat digunakan untuk mengukur pertumbuhan ekonomi secara umum. Indek harga pedagang besar dapat memberikan gambaran/trend dalam perdagangan. Indek harga konseumen dan indek biaya hidup dapat digunakan sebagai dasar penetapan gaji, termasuk dasar untuk mengubahnya. Indek harga yang dibayar/diterima petani dapat menggambarkan apakah petani semakin makmur atau tidak. Indek harga dapat dijadikan dasar untuk menetapkan pola / kebijakan ekonomi dan moneter oleh pemerintah.3. Jenis-jenis angka indeka. Indek harga konsumen (IHK)Indek harga konsumen adalah ukuran statistik yang dapat menunjukkan perubahan-perubahan yang terjadi pada eceran barang dan jasa yang diminta oleh konsumen dari waktu ke waktu.b. Indek harga perdagangan besar (Whole Saler)Indek harga perdangan besar adalah angka indek yang menunjukkan perubahan-perubahan yang terjadi atas harga pada pasar primer mengenai barang-barang tertentu.c. Indek harga yang diterima petaniAngka indek yang diterima petani adalah indek harga yang berhubungan dengan pengorbanan (harga pokok) yang telah dikorbankan denganhasil/yang diterima petani.d. Indek harga yang dibayar petani.Indek yang dibayar petani adalah indek harga yang meliputi pembelian/biaya konsumsi dan pembelanjaan untuk biaya produksi pertaniannya.4. Perhitungan angka indek harga (price index).Angka indek harga adalah angka indek yang menunjukkan perubahan harga dari suatu periode ke periode lainnya. angka indek harga dapat dirumuskan sebagai berikut:PnPn = x 100%PoKeterangan :P = angka indek harga pada tahun nPn = harga tahun n, tahun yang akan dihitung indeknyaPo = harga tahun dasarContoh kasus :beberapa harga kebutuhan pokok sebagai berikut :-Jenis Harga Tahun 2003 Harga Tahun 2004barang(Po) (Pn)Beras 3.000 4.000Terigu 7.000 8.000Gula 10.000 8.000Po = 20.000 Pn = 20.000jika tahun 2003 dianggap tahun dasar maka angka indek tahun 2003 adalah 100. sedangkan angka indek tahun 2004 secara agregatif daapt dicari sebagai berikut :20.000Pn = x 100%20.000Pn = 1 x 100%Pn = 100%,jadi angka indek tahun 2004 adalah 100%.5. Indek harga dengan Metode LaspeyresPerhitungan angka indek laspeyres (IL) merupakan angka indek tertimbang dengan faktor penimbang (W) secara obyektif. Faktor penimbangnya ditentukan dengan kuantitas (Q) dengan menggunakan tahun dasar (Qo). angka indek laspeyres (IL) dihitung dengan menggunakan rumus sebagai berikut :Pn x QoIL = x 100%Po x Qoketerangan :IL = angka indek laspeyres.Pn = harga tahun n, tahun yang akan dihitung angka indeknya.Po = harga tahun dasar.Qo = kuantitas tahun dasar.untuk lebih jelasnya tentang IL, mari kita bahas soal dibawah ini :beberapa harga kebutuhan pokok sebagai berikut :Jenis Harga Harga Kuantitas (Kg) Po x Qo Pn x QoBarang 2003 2004 2003 2004 2003 2004(Po) (Pn) (Qo) (Qn)Beras 3.000 4.000 90 95 270.000 360.000Terigu 7.000 8.000 50 60 350.000 400.000Gula 10.000 8.000 10 25 100.000 80.000 20.000 20.000 150 180 720.000 840.000JIka tahun 2003 dianggap sebagai tahun dasar maka angka indek tahun 2003 adalah 100. untuk angka indek laspeyres tahun 2004 adalah sebagai berikut :Pn x QoIL = x 100%Po x Qo840.000IL = x 100%720.000IL = 116,67%dengan demikian dapat disimpulkan bahwa harga kebutuhan pokok pada tahun 2004 mengalami kenaikan sebesar 16,67% dibandingkan tahun dasar 2003.6. Indek harga dengan metode PaascheAngka indek paasche merupakan angka indek tertimbang dengan faktor penimbang secara obyektif. Faktor penimbangnya ditentukan dengan jumlah (Q) dengan menggunakan jumlah tahun n (Qn). angka indek Paasche dihitung menggunakan rumus sebagai berikut :Pn x QnIP = x 100%Po x QnContoh Kasus:Tabel daftar harga beberapa kebutuhan pokok tahun 2003 s/d 2004Jenis Harga Harga Kuantitas Po x Qn Pn x QnBarang 2003 2004 2003 2004 2003 2004(Po) (Pn) (Qo) (Qn)Beras 3.000 4.000 90 95 285.000 380.000Terigu 7.000 8.000 50 60 420.000 480.000Gula 10.000 8.000 10 25 250.000 200.000 20.000 20.000 150 180 955.000 1.060.000JIka tahun 2003 dianggap sebagai tahun dasar maka angka indek tahun 2003 adalah 100. untuk angka indek Paasche tahun 2004 adalah sebagai berikut :Pn x QnIP = x 100%

Harga Keseimbangan1.Harga KeseimbanganHarga keseimbangan atau harga pasar (Equilibrium Price) adalah tinggi rendahnya tingkat harga yang terjadi atas kesepakatan antaraprodusen/penawarandengankonsumenatau permintaan. Pada harga keseimbangan produsen/penawaran bersedia melepas barang/jasa, sedangkan permintaan/konsumen bersedia membayar harganya. Dalam kurva harga keseimbangan terjadi titik temu antara kurva permintaan dan kurva penawaran, yang disebut Equilibrium Price.Interaksi permintaan dan penawaran terjadi di pasar, maka harga keseimbangan disebut juga harga pasar.Dalam ilmu ekonomi, harga keseimbangan atau harga ekuilibrium adalah harga yang terbentuk pada titik pertemuan kurva permintaan dan kurva penawaran. Terbentuknya harga dan kuantitas keseimbangan di pasar merupakan hasil kesepakatan antara pembeli (konsumen) dan penjual (produsen) di mana kuantitas yang diminta dan yang ditawarkan sama besarnya. Jika keseimbangan ini telah tercapai, biasanya titik keseimbangan ini akan bertahan lama dan menjadi patokan pihak pembeli dan pihak penjual dalam menentukan harga.Dengan kata lain Harga keseimbangan adalah harga dimana baik konsumen maupun produsen sama-sama tidak ingin menambah atau mengurangi jumlah yang dikonsumsi atau dijual. Permintaan sama dengan penawaran. Jika harga dibawah harga keseimbangan, terjadi kelebihan permintaan. Sebab permintaan akan meningkat, dan penawaran menjadi berkurang. Sebaliknya jika harga melebihi harga keseimbangan, terjadi kelebihan penawaran. Jumlah penawaran meningkat, jumlah permintaan menurun.Secara grafis harga keseimbangan ini terjadi pada titik potong antara kurva permintaan dengan kurva penawaran.Keseimbangan harga merupakan titik temu antara permintaan dan penawaran yang merupakan proses alami mekanisme pasar. Permintaan/pembeli berusaha untuk mendapatkan barang/jasa yang baik dengan harga yang murah, sedangkan penawaran/penjual berusaha untuk mendapatkan keuntungan yang sebesar-besarnya. Akibat dari tarik-menarik/tawar-menawar antara permintaan dan penawaran, maka akan tercapai titik temu yang disebut keseimbangan harga.

2. Prosesterbentuknya Harga PasarTerbentuknya harga pasar dipengaruhi oleh faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan dan penawaran. Masing-masing faktor dapat menyebabkan bergesernya jumlah permintaan dan jumlah penawaran. Dengan bergesernya permintaan dan penawaran akan mengakibatkan bergesernya tingkat harga keseimbangan.Untuk mengetahui harga dan jumlah keseimbangan dapat dilakukan dengan cara tabel, caramatematis, dan carakurva.a.Cara TabelHargaPermintaanPenawaran

Rp200,007.000 unit3.000 unit

Rp300,006.000 unit4.000 unit

Rp400,005.000 unit5.000 unit

Rp500,004.000 unit6.000 unit

Rp600,003.000 unit7.000 unit

Perhatikan tabel berikut dan amati perubahannya:P pada Rp. 400,00 terjadi Equilibrium Price dengan jumlah yang ditawarkan (S) sama dengan jumlah yang diminta (D), yaitu sebesar 5.000 unit. Penjual menawarkan dengan harga Rp.600,00 dengan jumlah barang yang terjual/ditawarkan 7.000 unit. Sedangkan pembeli menawar dengan harga Rp.200,00 dan jumlah barang yang diminta 7.000 unit. Karena tidak terjadi kesepakatan, maka penjual berusaha menurunkan harga dan pembeli berusaha menaikkan penawaran, demikian seterusnya sampai akhirnya bertemu pada harga Rp.400,00 dengan jumlah barang yang ditawarkan sama dengan jumlah yang diminta, sebesar 5.000 unit.b.Cara MatematisProses terbentuknya keseimbangan harga atau harga pasar dapat pula dicari dengan mengetahui fungsi permintaan dan juga fungsi penawaran. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, harga keseimbangan terjadi apabila jumlahpermintaan samadengan jumlah yang ditawarkan. Secara matematis hal ini ditunjukkan oleh persamaan Qd = Qs.Contoh :Dalam suatu pasar diketahui fungsi penawaran beras adalahQS= 50 Pdan fungsi permintaannya adalahQd= 400.000 50P. Berapa harga keseimbangan fungsi fungsi tersebut ?Penyelesaian :a. Mencari harga keseimbangan dalam pasarHarga keseimbangan terjadi jika penawaran = permintaanQd = Qs400.000 50 P=50 P400.000=100 PPE=Rp 4.000,00/Kgb. Mencari fungsi kuantitas pada fungsi permintaan Qd = 400.000 50PPada tingkat harga Rp 4.000,00/kg maka kuantitasnya adalahQd= 400.000 50P= 400.000 50(4000)= 400.000 200.000=200.000c. Mencari kuantitas pada fungsi penawaran Qs = 50PPada tingkat harga 4.000 maka kuantitasnya adalah:Qs= 50(4.000)= 200.000

3.Penggolongan Pembeli dan PenjualSeperti yang kita ketahui bahwa di dalam pasar terdapat pembeli dan penjual. Pembeli yang tidak mampu membeli barang dikatakan daya belinya rendah. Di pihak lain ada penjual yang tidak dapat menjual barangnya, karena jika mengikuti harga pasar akan merugi.Pembeli dan penjual dapat digolongkan berdasarkan perbandingan antara harga pasardan harga pokok bagi penjual/produsen dan kemampuan membeli bagi konsumen/pembeli.Oleh karena itu, pembeli dan penjual dapat digolongkan menjadi tiga .a)Golongan pembeli :Pembeli super marginal, yaitu kelompok pembeli yang memiliki kemampuan membeli di atas harga pasar.Pembeli ini memiliki kelebihan kesediaan untuk membeyar harga barang yang ada di pasar atau mereka yang menerima premi konsumen(Consumers rent). Mereka memiliki daya beli tinggi dibanding dengan harga pasar. Pembeli ini akan memperoleh surplus lebih besar Pembeli marginal, yaitu kelompok pembeli yang memiliki kemampuan sama dengan harga pasar.Pembeli sub marginal, yaitu kelompok pembeli yang mempunyai kemampuan membeli di bawah harga pasar. Pembeli ini tidak dapat ikut serta membeli barang karene tidak memiliki kemampuan untuk membeli barang tersebut.b)Golongan PenjualPenjual super marginal, yaitu kelompok penjual yang memiliki perhitungan harga pokok di bawah harga pasar.Penjual ini mendapat keuntungan yang disebut keuntungan produsen(Producers Rent).Penjual marginal, yaitu kelompok penjual yang memiliki perhitungan harga pokok sama dengan harga pasar.Penjual ini memperoleh keuntungan dari pergeseran harga jangka pendek apabila terjadi kenaikan harga. Penjual sub marginal, yaitu kelompok penjual yang memiliki perhitungan harga pokok di atas harga pasar.Penjual ini tidak dapat ikut serta menjual barang, kecuali apabila terjadi kenaikan harga barang.4. Pergeseran Titik KeseimbanganTitik keseimbangan (Equilibrium Price) akan mengalami pergeseran akibat dari naikturunnya akibat perubahan penawaran/permintaan.a.Pergeseran titik keseimbangan yang disebabkan bertambahnya jumlah permintaan.Jika jumlah permintaan bertambah sedangkan jumlah penawaran tetap, maka ada kecenderungan harga akan naik. Misalnya pada harga Rp.30,00 jumlah permintaan40 unit. Jika jumlah permintaan meningkat 40 unit, maka harga akan naik menjadi Rp.50,00.Perhatikan di grafik: E akanberubahmenjadiE1.b.Pergeseran titik keseimbangan yang disebabkan berkurangnyajumlahpermintaan.Jika jumlah permintan berkurang sedangkan jumlah penawaran tetap, maka harga akan turun. Misalnya harga Rp.30,00 jumlah permintaan 40unit.Apabila jumlah permintaan turun menjadi 30 unit, maka harga akan turun menjadi Rp.20,00.

c.Pergeseran titik keseimbangan yang disebabkan bertambahnyajumlahpenawaran.Jika jumlah penawaran bertambah sedangkan jumlah permintaan tetap, maka harga akan turun. Misalnya pada harga Rp.30,00 jumlah penawaran 40 unit. Jika jumlah penawaranberubahmenjadi20 unit, maka harga akan turunmenjadiRp.50,00.

d.Pergeseran titik keseimbangan yang disebabkan berkurangnya jumlahpenawaran.Jika jumlah penawaran berkurang, sedangkan jumlah permintaan tetap, maka harga akan naik. Misalnya pada harga Rp.30,00 jumlah penawaran 40unit. Jika jumlah penawaran berkurang menjadi40unit, maka harga akan naik menjadi Rp.30,00.e.Permintaan dan Penawaran Berubah SearahDipengaruhi oleh naiknya permintaan dan penawaran terhadap keseimbangan pasar . Misalkan, harga keseimbangan berada pada titik harga Rp 40,00 dan kuantitas 30 dan setelah terjadi perubahan permintaan dan penawaran yang searah maka titik keseimbangan berubah menjadi Rp 43,00 dan kuantitas 59.f.Permintaan dan Penawaran Berubah Tidak SearahDipengaruhi oleh naiknya permintaan dan penurunan penawaran terhadap keseimbangan pasar. Misalkan, harga keseimbangan berada pada titik harga Rp 40,00 dan kuantitas 30. Kemudian terjadi perubahan sehingga titik keseimbangannya berubah menjadi P Rp 60,00 dan Q 25.Tidak ada entri.BerandaLangganan:Entri (Atom)SOAL- SOAL1.HargaJumlah yang dimintaJumlah yang ditawarkan

Rp3.000,0050 unit20 unit

Rp3.500,0045 unit35 unit

Rp4.000,0040 unit40 unit

Rp4.500,0035 unit65 unit

Rp6.000,0030 unit80 unit

Tanya :Berdasarkan data tersebut, buatlah grafik fungsi penawaran, permintaan, dan harga keseimbangan !Jawab :

1.Dalam suatu pasar diketahui fungsi permintaan sandal adalah Qd= 500 2p,dan fungsi penawarannya adalah Qs= -60 + 5p. Hitunglah berapa harga keseimbangan dari masing-masing fungsi tersebut serta gambar kurvanya?Jawab :a.Mencari harga keseimbanganQs = Qd-60 + 5P= 500 2P5P+ 2P= 500 + 607P= 560P= 560: 7=80b.Mencari quantitas pada fungsi permintaanQd= 500 2P= 500 2(80)= 500 160= 340c.Mencari Quantitas pada fungsi penawaranQs = -60 + 5p= -60 + 5(80)= -60 + 400= 340KURVA

Jika data pada tabel diatas kita buat menjadi kurva, maka akan berbentuk seperti berikut