Identifikasi Masalah & Penentuan Prioritas Masalah

Preview:

DESCRIPTION

11 2012

Citation preview

1

Identifikasi Masalah & Penentuan Prioritas Masalah

Prof.Dr.dr. Rizanda Machmud MKes

2

Bagan Proses Perencanaan

Identifikasi Masalah

Prioritas Masalah

Evaluasi

Perencanaan

Pelaksanaan

3

Problem solving

• Identifikasi dan prioritas masalah kesehatan merupakan bagian dari proses perencanaan harus dilaksanakan dengan baik dan melibatkan seluruh unsur terkait, termasuk masyarakat.

• Sehingga masalah yang ditetapkan untuk ditanggulangi betul-betul merupakan masalah dari masyarakat,

• sehingga dalam pelaksanaan kegiatan untuk menanggulangi masalah kesehatan yang ada, masyarakat dapat berperan aktif didalamnya. 

4

5

Identifikasi masalah

• Perencanaan pada hakekatnya adalah suatu bentuk rancangan pemecahan masalah.

• Oleh sebab itu, langkah awal dalam perencanaan kesehatan adalah mengidentifikasi masalah-masalah kesehatan masyarakat di lingkungan unit organisasi yang bersangkutan.

6

Masalah/ problem

• Yang dimaksud dengan masalah dalam perencanaan kesehatan tidak terbatas pada masalah gangguan kesehatan saja, akan tetapi meliputi semua faktor yang mempengaruhi kesehatan penduduk (lingkungan, perilaku, kependudukan dan pelayanan kesehatan).        

• Menurut definisi, masalah adalah terdapatnya kesenjangan (gap) antara harapan dengan kenyataan.

7

Kesenjangan / gap

• Oleh sebab itu, cara perumusan masalah yang baik adalah kalau rumusan tersebut jelas menyatakan adanya kesenjangan.

• Kesenjangan tersebut dikemukakan secara kualitatif dan dapat pula secara kuantitatif.        

8

Kriteria masalah

• Menyatakan efek akan ketidakpuasan

• Adanya gap antara harapan dengan kenyataan yang diinginkan

• Spesifik

• Dapat diukur

9

3 Pendekatan identifikasi masalah

• Pendekatan logis– Secara logis, identifikasi masalah kesehatan dilakukan dengan

mengukur mortalitas, morbiditas dan cacat yang timbul dari penyakit-penyakit yang ada dalam masyarakat.

• Pendekatan Pragmatis– Pada umumnya setiap orang ingin bebas dari rasa sakit dan

rasa tidak aman yang ditimbulkan penyakit/kecelakaan. Dengan demikian ukuran pragmatis suatu masalah gangguan kesehatan adalah gambaran upaya masyarakat untuk memperoleh  pengobatan, misalnya jumlah orang yang datang berobat ke suatu fasilitas kesehatan. 

• Pendekatan Politis– Dalam pendekatan ini, masalah kesehatan diukur atas dasar

pendapat  orang-orang penting dalam suatu msyarakat (pemerintah atau tokoh-tokoh masyarakat). 

10

Cara Identifikasi Masalah

• Curah Pendapat (Brainstorning)– Curah pendapat adalah teknik utnuk

mengembangkan ide dalam waktu yang singkat. Alat tersebut digunakan untuk mengenali adanya masalah. Baik yang telah terjadi maupun yang potensial terjadi, menyusun daftar masalah, menyusun alternative pemecahan masalah, menetapkan kriteria untuk monitoring, mengembangkan kreativitas, dan menggambarkan aspek-aspek yang perlu dianalisis dari suatu pokok bahasan.

11

Cara brainstorming

• Cara untuk melakukan curah pendapat adalah dengan membentuk tim perbaikan mutu untuk menentukan secara konsensus siapa ketua, sekretaris, dan anggota. Tiap-tiap anggota tim diminta untuk menyampaikan pendapat dengan aturan main sebagai berikut:

• Setiap anggota secara bergilir berputar menyumbangkan pendapat.• Setiap putaran hanya mengemukakan satu pendapat.• Mengatakan lewat (pass) bila belum memiliki ide untuk

disampaikan. • Teruskan sampai semua anggota mengatakan lewat.

• Jika ada ketidakjelasan dari apa yang disampaikan, peserta lain diperbolehkan meminta klarifikasi, tetapi mengkritik pendapat anggota lain harus dihindari

12

Penentuan Prioritas Masalah

13

Prioritas masalah

• Kegiatan identifikasi masalah menghasilkan segudang masalah kesehatan yang menunggu untuk ditangani.

• Oleh karena keterbatasan sumber daya baik biaya, tenaga dan teknologi maka tidak semua masalah tersebut dapat dipecahkan sekaligus (direncanakan pemecahannya).

• Untuk itu harus dipilih masalah mana yang "feasible" untuk dipecahkan.

• Proses memilih masalah ini disebut memilih atau menetapkan prioritas masalah.

14

Proses penetapan prioritas masalah

• Penetapan prioritas dinilai oleh sebagian besar manager kesehatan sebagai inti proses perencanaan.

• Langkah yang mengarah pada titik ini, dapat dikatakan sebagai suatu persiapan untuk keputusan penting dalam penetapan prioritas

15

Cara menentukan prioritas masalah

• Pemilihan prioritas dapat dilakukan melalui 2 cara, yakni :– Teknik Skoring

• memberikan nilai (scor) terhadap masalah tersebut dengan menggunakan ukuran (parameter)

– Teknik Non Skoring• Dengan menggunakan teknik ini masalah dinilai

melalui diskusi kelompok, oleh sebab itu juga disebut "nominal group tecnique (NGT)".

16

Teknik Skoring

17

Parameter Skoring

• Prevalensi penyakit (prevalence) atau besarnya masalah.• Berat ringannya akibat yang ditimbulkan oleh masalah

tersebut (severity).• Kenaikan atau meningkatnya prevalensi (rate increase).• Keinginan masyarakat untuk menyelesaikan masalah

tersebut (degree of unmeet need).• Keuntungan sosial yang diperoleh bila masalah tersebut

diatasi (social benefit).• Teknologi yang tersedia dalam mengatasi masalah

(technical feasiblity).• Sumber daya yang tersedia yang dapat digunakan untuk

mengatasi masalah (resources availability), termasuk tenaga kesehatan.

18

Skoring

• Masing-masing ukuran tersebut diberi nilai berdasarkan justifikasi kita, bila masalahnya besar diberi 5 paling tinggi dan bila sangat kecil diberi nilai 1.

• Kemudian nilai-nilai tersebut dijumlahkan. Masalah yang memperoleh nilai tertinggi (terbesar) adalah yang diprioritaskan, masalah yang memperoleh nilai terbesar kedua memperoleh prioritas kedua dan selanjutnya.

19

Metode Hanlon

Dalam metode Hanlon dibagi dalam 4 kelompok kriteria:• Kelompok kriteria A = besarnya masalah• Kelompok kriteria B = tingkat kegawatan masalah• Kelompok kriteria C = kemudahan penanggulangan

masalah• Kelompok kriteria D =  Pearl faktor, dimana

– P(appropriate) = Kesesuaian– E (Economic feasibility) = Secara ekonomi murah– A(Acceptibility) = dapat diterima– R(Resources Availibility)  = Tersedianya sumber– L (legality) = Legalitas terjamin

20

Contoh

Kriteria masalah Urgensi Kemungkinan intervensi

Biaya Kemampuan mutu

Total Rank

Tidak lengkap alat di BP

2 1 1 2 6 IV

Kurangnya penggunaan MTBS

2 1 2 2 7 III

Pelayanan P3K yang kurang optimal

3 2 2 3 10 I

Penataan ruang KB

2 2 2 2 8 II

Pengelolaan sampah medis Puskesmas yang kurang baik

2 2 1 3 8 II

21

Teknik Non Skoring

Memilih prioritas masalah dengan mempergunakan berbagai parameter, dilakukan bila tersedia data  yang lengkap. Bila tidak tersedia data, maka cara menetapkan prioritas masalah yang lazim  digunakan adalah tekhnik non skoring

22

Teknik Non Skoring

• Delphi Technique– Yaitu masalah-masalah didiskusikan oleh sekelompok

orang yang mempunyai keahlian yang sama. – Melalui diskusi tersebut akan menghasilkan prioritas

masalah yang disepakati bersama.

• Delbeq Technique– Menetapkan prioritas masalah melalui diskusi kelompok

namun peserta diskusi terdiri dari para peserta yang tidak sama keahliannya maka sebelumnya dijelaskan dulu sehingga mereka mempunyai persepsi yang sama terhadap masalah-masalah yang akan dibahas.

– Hasil diskusi ini adalah prioritas masalah yang disepakati bersama.

23

Mengidentifikasi akar penyebab masalah

24

Diagram Tulang Ikan (fish-bone)

• Penyebab masalah dapat dikenali dengan menggambarkan diagram sebab akibat atau diagram tulang ikan.

• Diagram tulang ikan adalah alat untuk menggambarkan penyebab-penyebab suatu masalah secara rinci.

25

Lingkungan Manusia Dana

Metode Material Mesin

Sebab masalah

Masalah

Akibat

Diagram Tulang Ikan

26

Diagram Ishikawa

• Diagram tulang ikan digunakan untuk memberikan gambaran umum suatu masalah dan penyebabnya.

• Diagram tersebut memfasilitasi tim untuk mengidentifikasi sebab masalah sebagai langkah awal untuk menentukan focus perbaikan, mengembangkan ide pengumpulan data dan/atau mengembangkan solusi, mengenali penyebab terjadinya variasi proses, dan menganalisis masalah.

27

Siklus

28

PERBAIKAN PROSES BERKESINAMBUNGAN (CONTINUOUS PROCESS IMPROVEMENT)

• Upaya perbaikan proses yang berkesinambungan pada sistem mikro pada dasarnya mengikuti siklus : Perencanaan (Plan), Dikerjakan (Do), Cermati hasilnya (Check), dan Amalkan untuk seterusnya (Action), yang dikenal dengan siklus PDCA.

29

PDCA

• Salah satu model perbaikan pada sistem mikro adalah model Nolan (Langley dkk, 1996). Nolan memperkenalkan suatu model perbaikan sistem mikro pelayanan yang pada prinsipnya tidak terlepas dari langkah-langkah proses perbaikan yang meliputi: Perencanaan (Plan), Dikerjakan (Do), Cermati hasilnya (Check), dan Amalkan untuk seterusnya (Action).

• Akan tetapi, harus ada kejelasan terlebih dahulu mengenai apa yang menjadi sasaran perbaikan sebelum dilakukan perubahan (setting aims), dilanjutkan dengan cara untuk mengetahui bahwa perubahan yang dilakukan akan menghasilkan perbaikan (measurement).

30

Plan

Do Check

Action

Kegiatan

31

Langkah

• Pada dasarnya, langkah perbaikan sistem mikro pelayanan model Nolan terdiri dari tujuh langkah, yaitu:

1. Bentuk tim2. Tetapkan sasaran perbaikan3. Tentukan pengukuran4. Pilih perubahan yang perlu dilakukan5. Uji coba beberapa perubahan dalam skala kecil6. Implementasikan perubahan7. Sebarkan ke unit yang lebih luas

32

Gambar 1. Model Perbaikan Sistem Mikro (Nolan)Sumber: Tjahyono Koentjoro, Regulasi Kesehatan di Indonesia, Andi

Yogyakarta, 2007

Amalkan untuk Perencanaan seterusnya Cermati Hasilnya Diujicoba dilaksanakan

Apa yang ingin kita capai?

Bagaimana kita tahu bahwa perubahan yang dilakukan adalah perbaikan?

Perubahan apa yang dapat kita lakukan

yang hasilnya adalah perbaikan?

Act Plan Check Do

33

Tahapan siklus PDCA

TAHAP PLANmembuat indikator – indikator

Identifikasi Ouput Pelayanan pasien dan harapannya

Identifikasi akar penyebab masalah

Brainstorming

34

Tahap 2: Do

Memilih solusi – solusi

Pelaksanaan solusi

Tahap 3 : Check.

Tahap 4 : Action.

Standarisasi hasil perubahan

Menjaga pencapaian.

Melaporkan melalui organisasI

Mengevaluasi hasil

Membuat kesimpulan

Menilai akibat dari kegiatan

35

KESIMPULAN

• Identifikasi dan prioritas masalah kesehatan merupakan salah satu bagian dari proses perencanaan.

• Dalam melakukan identifikasi masalah kesehatan, ada beberapa cara pendekatan yang perlu diperhatikan, sehingga masalah yang dikemukakan merupakan masalah yang benar-benar penting dan memang harus segera diselesaikan.

• Selain itu diperlukan ukuran-ukuran dan data untuk menemukan masalah kesehatan yang ada.        

36

KESIMPULAN

• Penentuan prioritas masalah merupakan hal yang sangat penting, setelah masalah-maslah kesehatan teridentifikasi.

• Penentuan prioritas masalah harus memperhatikan beberapa faktor antara lain : besarnya masalah, pertimbangan politik, persepsi masyarakat, dan bisa tidaknya masalah tersebut diselesaikan.

• Cara memilih prioritas masalah dibedakan atas dua yaitu secara Scoring dan Non Scoring. Kedua cara tersebut pelaksanaannya berbeda-beda. Pemilihan kedua cara tersebut berdasarkan ada tidaknya data yang tersedia.

Recommended