PiDaTo BaHaSA Indonesia

Embed Size (px)

Citation preview

Assalamulaikum Warahmatullahi Wabarukatuh Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Labuhan Ratu Yang terhormat Bapak Tio Pernama selaku Kapolsek Lampung Timur Yang Terhormat Bapak/Ibu dewan guru Yang Terhormat para tamu undangan Yang Terhormat teman-teman yang berbahagia Hadirin yang, saya hormati Puji syukur kehadirat Allah SWT,yang telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita semua,sehingga kita dapat bertemu disini dalam keadan sehat wal afiat. Shalawat serta salam tak lupa kita sanjungkan kepada Nabi besar kita Nabi Muhammad SAW,yang kita nantikan syafaat-Nya di hari akhir. Hadirin yang saya hormati Disini saya selaku wakil dari siswa SMPN 1 Labuhan Ratu akan menyampaikan masalah pentingnya Peraturan lalu lintas Sebagai warga Negara Indonesia yang baik, kita diwajibkan mematuhi segala peraturan yang ada.Baik itu peraturan disekolah,dirumah,masyarakat dan lalu lintas khususnya.Pada dasarnya,Peraturan lalu lintas ditetapkan sebagai pedoman atau acuan dalam kita mengendarai kendaraan.Tetapi, mengapa saat ini sudah banyak orang yang mengabaikan peraturan yang sebenarnya itu merupakan acuan kita.Kebanyakan orang menganggap tanpa mematuhi peraturanpun mereka akan selamat.Dan itu merupakan pernyataan yang salah.Hanya orang yang tak mengerti yang akan mengatakan hal demikian.Sebenarnya, Keselamatan akan terjaga apabila kita senantiasa mematuhi peraturan yang ada.Tidak kalah penting dikalangan pelajar dan remaja-remaja lainya,mereka juga harus tetap mematuhi peraturan yang ada.Sangat berbahaya apabila mereka sewaktu berkendara tidak mematuhi peraturan. Hadirin yang saya hormati Sebagaimana yang kita ketahui,bahwasannya sebagian besar pelajar atau remaja lainnya dalam mengendarai kendaraan terutama sepeda motor,mereka sering melakukan hal-hal yang tidak seharusnya mereka lakukan di jalan raya.Sebagai contoh aksi kebut-kebutan,berdiri dalam keadaan menyetir dan masih banyak lagi.Mereka melakukan semua itu tanpa memikirkan halhal negativ atau bahaya yang akan menimpa mereka.Pada umumnya,pelajar atau remja-remaja lainnya belum memiliki Surta Izin Mengemudi(SIM). Dewasa ini,tak jarang kebanyakan orang yang menganggap remeh peraturan lalu lintas.Sebagai contoh, tidak memakai helm saat berkendara,menyalip secara zigzag,tidak mematuhi ramburambu lalu lintas dan lain sebagainya.Hal demikian inilah yang menyebabkan minimnya keselamatan.Oleh karena itu,sebagai warga Negara yang sadar dan tahu akan peraturan lalu lintas,kita hendaknya mematuhi segala peraturan tersebut.Kita mulai dari yang ringan saja seperti, memakai helm,menghindari berkendara zigzag dan aksi kebut-kebutan dan yang tak kalah penting lagi adalah mematuhi rambu-rambu lalu lintas.Marilah kita mulai dari sekarang patuhi peraturan,demi keselamatan bersama. Demikian penyampaian dari saya,kurang lebihnya saya mohon maaf,kesempurnaan hanya milik ALLAH dan kekurangan milik saya.Saya akhiri, Wassalamualikum Warahmatullahi Wabarukatuh

TUGAS PRAKTEK B.INDONESIA

Nama : Amelia Hani Saputri

SMP NEGERI 1 LABUHAN RATU T.P 2008/2009

TUGAS PRAKTEK B.INDONESIA

Nama : Amelia Hani Saputri

SMP NEGERI 1 LABUHAN RATU T.P 2008/2009