3

Click here to load reader

Litani santa maria bunda keluarga beriman

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Litani santa maria bunda keluarga beriman

Pengantar • Litani adalah salah satu bentuk doa untuk mengungkapkan keyakinan iman,

kekaguman, rasa syukur, sekaligus permohonan.

• Sebagai suatu doa tentunya setiap orang beriman boleh menggubahnya sendiri.

• Bila doa tersebut dirasa mengena, maka setiap orang lain pun boleh memakainya sebagai doanya sendiri.

• Dalam iman Katolik, tidak ada doa yang keliru, asalkan doa tersebut ditujukan kepada Allah Tritunggal. Maka apa pun doanya, bagaimana pun caranya, Tuhan mahakasih akan mendengarkan hatinya.

• Nada dan suara hati sejati hanya mungkin lahir dari kasih, iman dan harapannya.

• Bunda Maria, bukanlah tujuan doa, melainkan perantara doa. Sebagai Bunda Allah, tentunya dekat dengan Sang Putera. Karena itulah orang berdoa dengan perantaraan Santa Maria.

Jadi, pola alur doa kita adalah melalui Bunda Maria menuju Yesus –per Mariam ad Jesum- Permohonannya kepada Bunda Maria, agar disampaikan kepada Yesus untuk dibawa kepada Allah, –per Jesum ad Patrem- BapaNya; dan karena Yesus menjadi Bapa kita semua.

Doa yang Baik Doa yang baik adalah doa yang berisi ungkapan hati asli, apa adanya.

Bukan panjangnya, atau indahnya melainkan sejati-nya hati yang lahir dari pengalaman hidup sesehari serta kembali memperkaya hidup yang dialami setiap harinya.

Doa berikut cuma sebuah ungkapan sederhana, pakailah jika berguna. Jika tidak, ciptakanlah doa Anda sendiri.

Page 2: Litani santa maria bunda keluarga beriman

Litani Santa Maria, Bunda Keluarga Beriman

Tuhan kasihanilah kami, Kristus kasihanilah kami

Tuhan kasihanilah kami, Kristus kabulkanlah doa kami

Allah Bapa, penyelenggara hidup kami, kasihaninilah kami

Allah Putra, guru hukum cinta, kasihanilah kami,

Allah Roh Kudus, pembimbing jiwa kami, kasihanilah kami

Santa Maria, Bunda pilihan Bapa, doakanlah kami

Sa Maria, pendamping setia St Yosef,

Sa Maria, ibu Yesus,

Sa Maria, saudari Elizabeth,

Sa Maria, yang percaya pada penyelenggaraan ilahi,

Sa Maria, panutan dalam hidup beriman,

Sa Maria, ibu penuh cinta,

Sa Maria, teladan para istri,

Sa Maria, pendamping setia suami pilihan Tuhan

Sa Maria, teladan ibu rumah tangga,

Sa Maria, bunda yang setia dalam suka duka berkeluarga

Sa Maria, idola dan acuan keluarga muda,

Sa Maria, teladan kesetiaan dalam keluarga,

Sa Maria, pendidik anak dalam iman, kasih dan harapan,

Sa Maria, harapan keluarga yang mengalami keputusasaan,

Sa Maria, kekuatan istri dan suami yang kelelahan dalam mencintai pasangannya,

Sa Maria, harapan orangtua yang kehabisan daya dalam mendidik putranya,

Sa Maria, teman sejati, kala hati dilanda sepi,

Sa Maria, tumpuan keluh kesah keluarga,

Sa Maria, andalan dalam galau hidup dan cinta,

Sa Maria, sahabat para suami ,

Sa Maria, cahaya dalam kekalutan hidup berkeluarga,

Sa Maria, teman setia yang mengalami kegelisahan jiwa,

Sa Maria, teman bicara para remaja pria,

Sa Maria, sahabat curhat para gadis remaja,

Sa Maria, ibu anak-anak yang haus cinta orangtua,

Sa Maria, inspirasi keutuhan cinta keluarga,

Sa Maria, inspirasi persaudaraan dalam keluarga,

Sa Maria, teladan cinta tanpa banyak kata-kata,

Page 3: Litani santa maria bunda keluarga beriman

Sa Maria, inspirasi istri dalam mencintai suaminya,

Sa Maria, inspirasi suami dalam mengasihi istrinya,

Sa Maria, sahabat orangtua yang rindukan kasih anaknya,

Sa Maria, bunda para putra yang rindukan perhatian orangtua,

Sa Maria, pelindung keluarga dari bahaya dosa,

Sa maria, harapan keluarga lansia,

Sa Maria, pendengar setia curahan hati kita,

Sa Maria, penyembuh luka-luka karena cinta,

Sa Maria, motivasi hati yang enggan mengampuni,

Sa Maria, teladan hidup sederhana,

Sa Maria, sahabat wanita sahaja sarat cinta,

Sa Maria, teladan keberanian dalam kekurangan,

Sa Maria, kekuatan para single parents jaman ini,

Sa Maria, teladan hidup rendah hati, tanpa sombongdan iri,

Sa Maria, teladan hidup lepas bebas dari glamour dunia,

Sa Maria, ibu para wanita pendidik putra.

Marilah berdoa

Santa Maria, bersama Santo Yosef suamimu, engkau membangun keluarga kudus Nazareth. Engkau mendidik putramu Yesus dalam kasih, iman dan harapan, sehingga Ia berkenan kepada Bapa dalam hidup, karya dan kematianNya. Ijinkan keluarga kami meneladanmu dalam kasih, iman dan pengharapan. Doakan agar cinta kami, antara suami-istri, antar anak-orangtua, antara anggota keluarga pun dalam pergaulan, tumbuh dan berbuah lebat bagi masyarakat. Bantu kami membangun keluarga beriman sejati di jaman ini. Agar dari dari, keluarga yang berdosa ini, dilahirkan putra-putri pilihan dan utusan Tuhan . Santa Maria, bunda setiap keluarga, tolong sampaikan doa-doa kami kepada Yesus Sang Putra agar dibawa kepada Bapa. Sebab Yesuslah sahabat dan pengantara kami selama-lamanya. Amin.

Banyumanik, Semarang 20 Mei 2014

Keluarga YR Widadaprayitna

Elizabeth Dianawati

Michelle Amanda Weningtyas

Gabrielle Aubrey Wikaningtyas