4
IKLAN CAT AVIAN MELANGGAR KODE ETIK PENYIARAN Tayangan iklan di Indonesia sangat beragam jenisnya. Menggunakan cerita, model, maupun lagu yang mudah diingat. Tayangan tersebut juga memberikan kesan bagi para pemirsanya sehingga ingin membeli produk yang diiklankan tersebut. Namun, dari semua iklan yang ditayangkan, tidak semuanya berujung positif, ada juga iklan-iklan yang diberhentikan tayang oleh KPI karena melanggar Pedoman Perilaku Penyiaran Komisi Penyiaran Indonesia dan tandar Program iaran. eperti iklan !at Kayu dan "esi #$ian yang ditayangkan pada tahun %&'(. #lur ceritanya dimulai ketika seorang tukang mengecat bangku di taman dengan )arna biru, lalu tukang cat akan menempelkan kertas bertuliskan *#+# !#T "## pada bangku tersebut, namun kertas itu terbang sehingga tukang cat harus mengejar kertas tersebut. Ketika sedang mengejar kertas, ada seorang )anita yang duduk di bangku tersebut, tukang cat kemudian menunjukkan kertas tersebut pada )anita itu, dengan )ajah takut karena baju perempuan itu putih dan takut terkena cat. +anita itu jengkel pada tukang cat, lalu ia mengecek roknya apakah terkena cat atau tidak. i bagian ini, )anita menyibakkan roknya agak tinggi sehingga pahanya terlihat dan hampir terlihat pakaian bagian dalam. Karena ini lah KPI, menegur beberapa stasiun T/ yang menayangkan iklan tersebut tanpa sensor. KPI meminta untuk melakukan editing pada iklan ini sebelum ditayangkan. "erikut ini uraian pemberhentian iklan tersebut0 Komisi Penyiaran Indonesia 1KPI2 Pusat melayangkan surat teguran kepada lima stasiun tele$isi yakni T/ 3ne, 4lobal T/, !T/, Trans 5 dan PT !ipta TPI terkait penayangan iklan 6!at Kayu dan "esi #$ian7 yang dinilai melanggar aturan P( dan P KPI tahun %&'%. emikian dijelaskan dalam surat teguran yang diberikan KPI Pusat kepada kelima stasiun tersebut yang ditandatangani Ketua KPI Pusat, Mochamad 8iyanto. "entuk pelanggaran yang dilakukan yaitu penayangan secara close up tubuh bagian paha talent )anita yang mengangkat roknya sesaat setelah diberitahu tulisan 6a)as cat basah7 oleh talent pria yang mengecat kursi. 9enis pelanggaran ini dikategorikan sebagai pelanggaran terhadap pelarangan dan pembatasan adegan seksual, ketentuan siaran iklan, dan norma kesopanan.

Iklan Cat Avian Melanggar Kode Etik Penyiaran

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Contoh kasus pelanggaran iklan

Citation preview

IKLAN CAT AVIAN MELANGGAR KODE ETIK PENYIARANTayangan iklan di Indonesia sangat beragam jenisnya. Menggunakan cerita, model, maupun lagu yang mudah diingat. Tayangan tersebut juga memberikan kesan bagi para pemirsanya sehingga ingin membeli produk yang diiklankan tersebut. Namun, dari semua iklan yang ditayangkan, tidak semuanya berujung positif, ada juga iklan-iklan yang diberhentikan tayang oleh KPI karena melanggar Pedoman Perilaku Penyiaran Komisi Penyiaran Indonesia dan Standar Program Siaran.Seperti iklan Cat Kayu dan Besi Avian yang ditayangkan pada tahun 2013. Alur ceritanya dimulai ketika seorang tukang mengecat bangku di taman dengan warna biru, lalu tukang cat akan menempelkan kertas bertuliskan AWAS CAT BASAH pada bangku tersebut, namun kertas itu terbang sehingga tukang cat harus mengejar kertas tersebut. Ketika sedang mengejar kertas, ada seorang wanita yang duduk di bangku tersebut, tukang cat kemudian menunjukkan kertas tersebut pada wanita itu, dengan wajah takut karena baju perempuan itu putih dan takut terkena cat. Wanita itu jengkel pada tukang cat, lalu ia mengecek roknya apakah terkena cat atau tidak. Di bagian ini, wanita menyibakkan roknya agak tinggi sehingga pahanya terlihat dan hampir terlihat pakaian bagian dalam.

Karena ini lah KPI, menegur beberapa stasiun TV yang menayangkan iklan tersebut tanpa sensor. KPI meminta untuk melakukan editing pada iklan ini sebelum ditayangkan. Berikut ini uraian pemberhentian iklan tersebut:Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat melayangkan surat teguran kepada lima stasiun televisi yakni TV One, Global TV, SCTV, Trans 7 dan PT Cipta TPI terkait penayangan iklan Cat Kayu dan Besi Avian yang dinilai melanggar aturan P3 dan SPS KPI tahun 2012. Demikian dijelaskan dalam surat teguran yang diberikan KPI Pusat kepada kelima stasiun tersebut yang ditandatangani Ketua KPI Pusat, Mochamad Riyanto.Bentuk pelanggaran yang dilakukan yaitu penayangan secara close up tubuh bagian paha talent wanita yang mengangkat roknya sesaat setelah diberitahu tulisan awas cat basah oleh talent pria yang mengecat kursi. Jenis pelanggaran ini dikategorikan sebagai pelanggaran terhadap pelarangan dan pembatasan adegan seksual, ketentuan siaran iklan, dan norma kesopanan.

Sebelumnya, KPI Pusat telah mengirimkan surat No. 349/K/KPI/06/13 tertanggal 20 Juni 2013 perihal peringatan tertulis atas iklan tersebut kepada seluruh stasiun TV. Dalam surat tersebut, KPI Pusat telah meminta kepada semua stasiun TV untuk segera melakukan evaluasi internal dengan cara melakukan editing pada adegan sebagaimana yang dimaksud di atas.

Iklan tersebut telah melanggar: Pedoman Perilaku Penyiaran Komisi Penyiaran Indonesia tahun 2012

Pasal 9BAB VPENGHORMATAN TERHADAP NILAI DAN NORMA KESOPANANDAN KESUSILAANPasal 9Lembaga penyiaran wajib menghormati nilai dan norma kesopanan dan kesusilaan yang berlaku dalam masyarakat.

Pasal 16BAB XIIPROGRAM SIARAN BERMUATAN SEKSUALPasal 16Lembaga penyiaran wajib tunduk pada ketentuan pelarangan dan/atau pembatasan program siaran bermuatan seksual. Pasal 43BAB XXIIISIARAN IKLANPasal 43Lembaga penyiaran wajib tunduk pada peraturan perundang-undangan yang mengatur tentang periklanan dan berpedoman pada Etika Pariwara Indonesia.

Standar Program Siaran Pasal 9 ayat (2)BAB VPENGHORMATAN TERHADAP NORMA KESOPANAN DAN KESUSILAANPasal 9(2) Program siaran wajib berhati-hati agar tidak merugikan dan menimbulkan dampak negatif terhadap keberagaman norma kesopanan dan kesusilaan yang dianut oleh masyarakat. Pasal 18 huruf hBAB XIIPELARANGAN DAN PEMBATASAN SEKSUALITASBagian PertamaPelarangan Adegan SeksualPasal 18Program siaran yang memuat adegan seksual dilarang:h. mengeksploitasi dan/atau menampilkan bagian-bagian tubuh tertentu, seperti: paha, bokong, payudara, secara close up dan/atau medium shot;

Pasal 58 ayat (1).BAB XXIIISIARAN IKLANPasal 58(1) Program siaran iklan tunduk pada peraturan perundang-undangan yang berlaku dan berpedoman pada Etika Pariwara Indonesia.(4) Program siaran iklan dilarang menayangkan:d. adegan seksual sebagaimana yang dimaksud pada Pasal 18;

Dalam suratnya, KPI Pusat juga meminta semua stasiun TV agar menjadikan P3 dan SPS KPI tahun 2012 sebagai acuan utama dalam penayangan sebuah program siaran, termasuk iklan, dan diharapkan terdapat perbaikan pada program siaran yang sesuai dengan ketentuan P3 dan SPS sehingga program siaran bermanfaat bagi kepentingan masyarakat.

Sumber:http://www.kpi.go.id/index.php/lihat-terkini/38-dalam-negeri/31487-pelanggaran-iklan-cat-kayu-dan-besi-avian-kpi-pusat-tegur-lima-stasiun-tv http://www.youtube.com/watch?v=yhEq0leP8RI

PELANGGARAN IKLAN CAT AVIAN

Disusun untuk memenuhi Tugas Mata Kuliah Komunikasi MassaDosen: Lilis Puspitasari, S.Sos, M.Si

Oleh:Tantri Annisa Hanjani210110130073Humas A 2013

Program Studi Hubungan MasyarakatFakultas Ilmu KomunikasiUniversitas Padjadjaran 2014