19
Kelompok 1 Cikha Ervinda Assyari Fauzia Figi Lestari Maulana Malik M. Chairil Syu’ud KETIMPANGAN SOSIAL DALAM MASYARAKAT

Ketimpangan sosial dalam masyarakat

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

Kelompok 1• Cikha Ervinda Assyari

• Fauzia Figi Lestari• Maulana Malik

• M. Chairil Syu’ud

KETIMPANGAN SOSIAL DALAM MASYARAKAT

Page 2: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

Pengertian Kesenjangan Sosial • Suatu ketidakseimbangan dalam masyarakat

sehingga menjadikan suatu perbedaan demikian mencolok.

• Dalam hal kesenjangan sosial sangatlah mencolok dari berbagai aspek misalnya dalam aspek keadilanpun bisa terjadi. Antara orang kaya dan miskin sangatlah dibedakan dalam aspek apapun

• Adanya ketidak pedulian terhadap sesama ini dikarenakan adanya kesenjangan yang terlalu mencolok antara yang “kaya” dan yang “miskin”.

Page 3: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

Faktor yang Memengaruhi Ketimpangan Sosial

Faktor yang memengaruhi

Faktor AlamiPerbedaan SDA

Letak & Kondisi Geografi

Faktor Non Alami

Pengaruh Globalisasi

Kebijakan Pemerintah

Faktor Internal Individu

Pengaruh Kondisi Demografis

Page 4: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

Faktor Alami

Page 5: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

1. Perbedaan Sumber Daya AlamPerbedaan SDA menunjukkan suatu daerah bisa jadi

memiliki sumber daya alam yang berlimpah, sementara daerah lain hanya memiliki sedikit sumber daya alam atau bahkan tidak punya sumber daya alam sama sekali. Akibat perbedaan ini, kemampuan suatu daerah dalam mendorong proses pembangunan juga berbeda.

Sumber daya alam memiliki hubungan erat dengan tingkat perekonomian suatu daerah. Jika masyarakat dapat memanfaatkan sumber daya dengan baik, maka laju pertumbuhan ekonominya akan meningkat.

Inilah bentuk hubungan antara SDA dengan kesenjangan sosial. Selain itu, kemajuan ekonomi suatu daerah jika tidak disusul daerah lain, maka jaraknya akan melebar. Akibatnya, terjadilah ketimpangan sosial.

Page 6: Ketimpangan sosial dalam masyarakat
Page 7: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

2. Letak & Kondisi GeografisLetak geografis: letak suatu wilayah yang dilihat dari

kenyataannya di permukaan bumi.Kondisi geografis: kondisi geografis yang ada pada suatu

daerah.Kondisi geografis memiliki peranan besar dalam

menciptakan kemajuan suatu daerah. Penduduk daerah dataran rendah umumnya lebih mudah membangun berbagai infrastruktur atau membangun daerah tersebut sebagain lahan pertanian.

Sementara itu, daerah dataran tinggi terkendala pada bentang alam yang tidak rata, sehingga perlu waktu & proses yang panjang dalam melakukan pembangunan. Realitas ini menunjukkan bahwa daerah dataran rendah lebih cepat berkembang daripada daerah dataran tinggi (walaupun tidak semuanya).

Page 8: Ketimpangan sosial dalam masyarakat
Page 9: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

Faktor Non-alami

Page 10: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

1. Pengaruh GlobalisasiGlobalisasi memungkinkan terjadinya pertukaran

informasi, budaya, dan memperlancar hubungan antarmanusia. Contoh dari globalisasi adalah pemberlakuan MEA (Masyarakat Ekonomi Asean) di seluruh kawasan Asia Tengggara. Apa dampak pemberlakuan MEA bagi Indonesia?

Di satu sisi integrasi ekonomi mendorong semakin banyaknya investor yang masuk, terjadi pertukaran budaya, alih teknologi & berkembangnya ilmu pengetahuan. Di sisi lain, integrasi ekonomi dapat menimbulkan ketimpangan budaya, ketimpangan teknologi antarwilayah, meminggirkan pengusaha & pekerja lokal, serta kemungkinan terjadinya eksploitasi sumber daya alam.

Page 11: Ketimpangan sosial dalam masyarakat
Page 12: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

2. Kebijakan Pemerintah

Contoh kebijakan pemerintah yang dapat memengaruhi kehidupan masyarakat adalah program transmigrasi.

Program transmigrasi dapat mendorong peningkatan kondisi ekonomi para transmigran. Namun, program ini juga membawa dampak bagi penduduk asli daerah transmigran. Ketika warga pendatang lebih maju daripada warga asli, maka ketimpangan sosialpun akan terjadi. Kesenjangan antara kelompok pendatang & kelompok pribumi ini jika tidak disikapi secara bijak dapat menimbulkan konflik horizontal.

Page 13: Ketimpangan sosial dalam masyarakat
Page 14: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

3. Faktor Internal Individu

Kepribadian individu sangat mempengaruhi kemajuan masyarakat, terutama pada era globalisasi. Apa akibatnya bila masyarakat kita didominasi oleh individu berkepribadian negatif? Bisa dipastikan masyarakat Indonesia akan kalah saing dengan masyarakat negara lain. Jika kondisi ini berlangsung secara kontinyu, maka jurang pemisah antara negara kaya dan negara miskin semakin lebar & curam.

Page 15: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

Sikap positif yang perlu kamu miliki agar tidak terjadi ketimpangan sosial contohnya:• Pantang menyerah saat kamu menghadapi

masalah, baik di sekolah, keluarga maupun masyarakat.

• Berani mengambil risiko dari setiap keputusan penting yang kamu buat.

• Bekerja keras untuk meraih tujuan & cita-cita.

• Selalu mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa & berpegang teguh pada ajaran agama yang kamu anut sebagai landasan aktivitas kamu!

Page 16: Ketimpangan sosial dalam masyarakat
Page 17: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

4. Perbedaan Kondisi Demografis

Kondisi demografis menunjukkan tingkat pertumbuhan & struktur kependudukan, tingkat pendidikan, tingkat kesehatan, perbedaan ketenagakerjaan, serta segala hal yang berkaitan dengan penduduk.

Kondisi demografis memengaruhi terjadinya ketimpangan pembangunan wilayah. Hal ini disebabkan produktivitas kerja masyarakat tiap daerah berbeda-beda.

Contoh: daerah yang masyarakatnya yang berpendidikan, cenderung memiliki produktivitas kerja yang tinggi, sehingga tingkat kesejahteraannyapun akan tinggi pula. Sebaliknya, jika suatu daerah hanya memiliki sedikit angkatan kerja yang berpendidikan, tingkat kesejahteraan daerah tersebut relatif rendah.

Page 18: Ketimpangan sosial dalam masyarakat

Contoh kondisi perbedaan demografis

Page 19: Ketimpangan sosial dalam masyarakat