Download pptx - Ppt kelompok

Transcript
Page 1: Ppt kelompok

STUDI KELAYAKAN BISNISKELOMPOK 8

Apriyanti (1002112252)Lilis Rohayati (1002120363)

Nasta Aulia Listi (1002112249)Reda Dista Amalia (1002133009)

Rizke Wiliyanti (1002155519)

Page 2: Ppt kelompok

STUDI KASUS :

Ada 3 orang bersahabat yang dulu kuliah bersama di suatu universitas. Sekarang mereka mempunyai kesibukan masing-masing. Ari bekerja di suatu kantor di Jakarta, Bari seorang konsultan dan Ceri menjadi kontraktor sukses di Bandung. Ketiga sahabat ingin menjalin keakraban kembali dengan suatu wadah bisnis. Bari mengusulkan untuk mendirikan pasar swalayan di daerah kelahirannya yang menurutnya sangat prospektif dan layak. Ketiga sahabat karena kesibukan beritikad hanya mau menyertakan modal dalam pendirian usaha bersama ini.

Page 3: Ppt kelompok

Pertanyaan No. 1:

Saudara diminta menentukan badan

hukum apa yang tepat untuk

mewadahi organisasi ketiga sahabat

dalam rencana mendirikan pasar

swalayan? Rizke Wiliyanti

Page 4: Ppt kelompok

Analisis :Ketiga sahabat karena kesibukan beritikad hanya mau

menyertakan modal dalam pendirian usaha bersama

swalayan ini.

Maka bentuk usaha yang sebaiknya dipilih adalah

Perseroan Komanditer (CV).

Perseroan Komanditer (CV) merupakan suatu

persekutuan yang didirikan oleh beberapa orang yang

masing-masing menyerahkan sejumlah uang dalam

jumlah yang tidak perlu sama.

Terdapat dua macam sekutu yaitu sekutu

komplementer dan sekutu komanditer.

Page 5: Ppt kelompok

Mengapa tidak memilih badan usaha lain ?

1. FirmaDi dalam firma yang menjalankan usaha adalah pihak yang memiliki modal, tidak ada pembagian sekutu seperti halnya CV.

2. Perseroan TerbatasPada saat pendirian PT, modal dasar minimal telah ditetapkan berdasarkan peraturan Pemerintah, yaitu sebesar Rp.50.000.000 dan harus disetorkan ke kas Perseroan minimal 25% nya.

Page 6: Ppt kelompok

3. KoperasiKoperasi merupakan bentuk badan usaha yang bergerak di bidang ekonomi rakyat yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan anggotanya yang bersifat murni, pribadi dan tidak dapat dialihkan.

4. Perusahaan NegaraPerusahaan Negara adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang usaha yang modalnya secara keseluruhan dimilki oleh negara, kecuali jika ada hal-hal khusus berdasarkan Undang-Undang. Tujuan dari pendirian perusahaan negara ini adalah untuk membangun ekonomi nasional menuju masyarakat yang adil dan makmur.

Page 7: Ppt kelompok

Pertanyaan No. 2:

Setelah menentukan bentuk badan

usahanya apa saja yang harus

dipersiapkan dalam kaitannya

dengan perizinan usaha?

Nasta Aulia Listi

Page 8: Ppt kelompok

Yang harus dipersiapkan sebelum datang ke Notaris adalah adanya persiapan mengenai:

1. Calon nama yang akan digunakan oleh CV tersebut

2. Tempat kedudukan dari CV3. Siapa yang akan bertindak selaku Persero aktif,

dan siapa yang akan bertindak selaku persero diam.

4. Maksud dan tujuan yang spesifik dari CV tersebut (walaupun tentu saja dapat mencantumkan maksud dan tujuan yang seluas-luasnya).

Page 9: Ppt kelompok

Untuk menyatakan telah berdirinya suatu CV, sebenarnya cukup hanya dengan akta Notaris tersebut, namun untuk memperkokoh posisi CV tersebut, sebaiknya CV tersebut di daftarkan pada Pengadilan Negeri setempat dengan membawa kelengkapan berupa Surat Keterangan Domisili Perusahaan (SKDP) dan NPWP atas nama CV yang bersangkutan.

Page 10: Ppt kelompok

Pertanyaan No. 3:Buatlah konsep kerjasama dalam rangka mendirikan pasar swalayan sebelum ke notaris untuk pembuatan anggaran dasar dan rumah tangganya?

Lilis Rohayati

Page 11: Ppt kelompok

Konsep kerjasama dalam rangka mendirikan pasar swalayan sebelum ke notaris untuk pembuatan anggaran dasar dan rumahnya tangganya adalah:

• Menentukan tujuan didirikannya pasar swalayan tersebut.

• Menentukan pembagian modal masing-masing individu.

• Menentukan rasio pembagian laba atau ruginya.

• Kesepakatan penentuan struktur kepengurusan badan usaha.

Page 12: Ppt kelompok

• Survey tempat.• Menentukan nama tersebut sesuai

tempatnya.• Penentuan jenis barang dagangan .• Menentukan pemasok atas persediaan-

persediaan yang dibutuhkan.• Menentukan aset-aset lainnya yang

dibutuhkan.

Page 13: Ppt kelompok

Pertanyaan No. 4:

Perizinan apa saja yang dibutuhkan agar usahanya dikatakan legal dan berizin?

Apriyanti

Page 14: Ppt kelompok

Tata cara perizinan yang diperlukan agar CV dikatakan legal dan berizin yaitu :TAHAPAN PROSES PENDIRIAN DAN PERIZINAN CV

TAHAP 1 : Persiapan (Konsultasi, Pengisian Formulir Pendirian CV dan Surat Kuasa)– Konsultasi diperlukan untuk mengetahui ruang lingkup pendirian CV, biaya dan cara

pembayaran, prosedur dan persyaratan yang dibutuhkan untuk pendaftaran dan perizinan serta berbagai aspek terkait dengan kegiatan usaha yang akan dilaksanakan perseroan.

– Persiapan dilakukan oleh para pendiri peseroan dengan mengisi formulir dan surat kuasa pendirian CV.

– Lama Proses; tergantung para pendiri perseroan.TAHAP 2 : Pembuatan Draft/Notulen Anggaran Dasar CV– Draf/Notulen anggaran dasar dibuat berdasarkan informasi yang dibuat oleh para

pendiri perseroan didalam Formulir pendirian CV dan Surat Kuasa.– Lama proses; 1 (satu) hari kerja setelah permohonan diajukan– Persyaratan yang dibutuhkan :

a. Melampirkan asli Formulir dan Surat Kuasa Pendirian CVb. Melampirkan copy KTP para pendiri dan pengurusc. Melampirkan copy KK pimpinan perusahaan (pesero aktif/direktur perseroan)

Page 15: Ppt kelompok

TAHAP 3 : Pembuatan Akta Pendirian CV– Proses pembuatan Akta Pendirian dilakukan oleh Notaris yang

berwenang– AKTA PENDIRIAN CV akan dibuat dan ditandatangani oleh NOTARIS yang

berwenang dan dibuat dalam bahasa Indonesia.– Lama Proses; 1 (satu) hari kerja setelah permohonan diajukan

TAHAP 4 : Surat Keterangan Domisili Perusahaan– Permohonan Surat Keterangan Domisili diajukan kepada Kepala Kantor

Kelurahan setempat sesuai dengan Alamat Kantor perusahaan berada, sebagai bukti keterangan/keberadaan alamat perusahaan,

– Lama Proses; 2 (dua) hari kerja setelah permohonan diajukan– Persyaratan lain yang dibutuhkan :

a. Copy Kontrak/Sewa tempat usaha atau bukti kepemilikan tempat usaha

b. Surat keterangan dari pemilik gedung apabila bedomisili di gedung perkantoran

c. Copy PPB tahun terakhir sesuai tempat usaha untuk perusahaan yang berdomisili di RUKO/RUKAN

Page 16: Ppt kelompok

TAHAP 5 : NPWP-Nomor Pokok Wajib Pajak dan Surat Keterangan sebagai Wajib Pajak– Permohonan pendaftaran nomor pokok wajib pajak diajukan kepada Kepala

Kantor Pelayanan Pajak– sesuai dengan keberadaan domisili perusahaan.– Lama Proses NPWP; 2 (dua) hari kerja permohonan diajukan dan – Lama Proses SKT wajib pajak; 2 (dua) hari kerja permohonan diajukan– Persyaratan lain yang dibutuhkan :

a. Bukti PPN atas sewa/kontrak tempat usaha bagi yang berdomisili di gedung perkantoran.

TAHAP 6 : Pendaftaran ke Pengadilan Negeri – Permohonan ini diajukan kepada Kantor Penitera Pengadilan Negeri

setempat sesuai keberadaan domisili atau tempat kedudukan perseroan. – Lama Proses; 2 (dua) hari kerja setelah Permohonan diajukan– Persyaratan lain yang dibutuhkan :

a. Melampirkan Asli Akta Pendirian.

Page 17: Ppt kelompok

TAHAP 7 : UUG/SITU-Surat Izin Tempat Usaha UUG/SITU Ini diperlukan untuk proses Izin Usaha Industri/Tanda Daftar Industri atau SIUP-Surat Izin Usaha Perdagangan atau untuk Izin kegiatan usaha yang dipersyaratkan adanya UUG/SITU berdasarkan Undang-undang Gangguan.

TAHAP 8 : SIUP-Surat Izin Usaha Perdagangan• Permohonan SIUP diajukan kepada Dinas Perdagangan

Kota/Kabupaten/Propinsi sesuai dengan keberadaan domisili Perusahaan.

• Lama Proses; 10 (sepuluh) hari kerja setelah permohonan diajukan• Penggolongan SIUP terdiri dari SIUP Besar, Menengah dan Kecil dengan

ketentuan sebagai berikut : a. SIUP Besar untuk Modal disetor diatas 500 Juta, b. SIUP Menengah untuk Modal disetor diatas 200 juta s.d 500 juta.c. SIUP Kecil untuk Modal disetor s.d 200 juta. Untuk informasi prosedur & persyaratan SIUP,

Page 18: Ppt kelompok

TAHAP 9 : TDP-Tanda Daftar Perusahaan• Permohonan pendaftaran diajukan kepada Kantor Dinas Perindustrian &

Perdagangan Kota/Kabupaten cq. Kantor Pendaftaran perusahaan sesuai dengan domisili perusahaan.

• Bagi perusahaan yang telah terdaftar akan diberikan sertifikat TANDA DAFTAR PERUSAHAAN sebagai bukti bahwa Perusahaan/Badan Usaha telah melakukan Wajib Daftar Perusahaan sesuai dengan Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia No. 37/M-DAG/PER/9/2007 tentang “PENYELENGGARAAN PENDAFTARAN PERUSAHAAN”

• Lama Proses; 14 (empatbelas) hari kerja setelah permohonan diajukanUntuk informasi prosedur dan persyaratan Tanda Daftar Perusahaan

TAHAP 10 : 1 (satu) set dokumen yang dilegalisir oleh Notaris• Setelah semua dokumen selesai kami akan ajukan ke Notaris untuk

dilegalisir sesuai dengan aslinya. • Lama Proses; 1 (satu) hari kerja setelah permohonan diajukan

Reda Dista Amalia

Page 19: Ppt kelompok

Perizinan yang dibutuhkan untuk mendirikan PASAR SWALAYAN/MALL/INDUSTRI yaitu dilakukan sebagai berikut :

1. Surat Permohonan;2. Foto copy Surat Tanah ( Sertifikat/AJB/PPJB );3. Foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP);4. Foto copy Bukti Lunas PBB Terakhir;5. Aspek Tata Guna Lahan;6. Fotocopi Akte Pendirian Perusahaan;7. Gambar Rencana Bangunan;8. Perhitungan Konstruksi (untuk bangunan lebih dari dua lantai);9. Persetujuan Tetangga, diketahui Kelurahan dan Kecamatan;10. Foto copy Izin Peruntukan Penggunaan Tanah;11. Pengesahan Rencana Tapak/Siteplan;12. Rekomendasi Rencana Teknis Bangunan Gedung dari Dinas P2B Kota Bekasi;13. Rekomendasi ANDALL (analisa dampak lalu lintas);14. Rekomendasi AMDAL (analisa dampak lingkungan) dan atau UKL/UPL;15. Rekomendasi Pematangan Lahan;16. Rekomendasi Peil Banjir;17. Bukti Penyerahan Lahan TPU;18. Rekomendasi TKPRD dan atau Izin Lokasi (TKPRD : Luas tanah 10.000m2) ;

Page 20: Ppt kelompok

TERIMA KASIH