Transcript
Page 1: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP KINERJAKARYAWAN PT.RAYASURVERINDO TIRTASARANA BANDUNG

Priska Heryani¹, Prodi Mbti²

Universitas Telkom

AbstrakDalam suatu perusahaan terdapat Sumber Daya Manusia dan Sumber Daya Bukan Manusiasebagai penggerak aktivitasnya. Perananan manusia sebagai sumber daya yang aktif, hidup, danterlibat dalam aktivitas perusahaan adalah penting. Pengolahan Sumber Daya Manusiamerupakan masalah yang harus dihadapi oleh perusahaan agar organisasi dapat beraktivitasdengan baik dan lancar. PT. Rayasurverindo Tirtasarana menyadari akan pentingnya pemberiankompensasi finansial yang adil kepada karyawan, sehingga kinerja karyawan yang ada akan lebihdapat ditingkatkan lagi seiring dengan berkembangnya organisasi di masa yang akan datang.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pemberian kompensasifinansial terhadap kinerja karyawan. Variabel yang diuji dalam penelitian ini adalah kompensasifinansial (gaji, bonus, dan tunjangan) sebagai variabel bebas dan kinerja karyawan sebagaivariabel tidak terikat. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupastudi pustaka dan studi lapangan yang mencakup wawancara, dan penyebaran kuesioner.Responden yang ditetapkan adalah karyawan PT. Rayasurverindo Tirtasarana Bandung. Teknikanalisis data yang digunakan untuk mengetahui ada tidaknya korelasi atau hubungan antarakedua variabel adalah dengan menggunakan metode analisis jalur (path analysis). Berdasarkanhasil pengolahan data kuesioner, didapat hasil yang menunjukkan bahwa pemberian kompenasifinansial, yaitu gaji berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, bonus berpengaruhsignifikan terhadap kinerja karyawan, dan tunjangan berpengaruh signifikan terhadap kinerjakaryawan. Dengan demikian dapat diketahui bahwa kompensasi finansial mempunyai pengaruhyang cukup besar terhadap kinerja karyawan PT. Rayasurverindo Tirtasarana Bandung.

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Tugas Akhir - 2011

Page 2: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 GAMBARAN UMUM OBJEK PENELITIAN1.1.1 Sejarah PT. Rayasurverindo Tirtasarana

PT. Rayasurverindo Tirtasarana didirikan pada tanggal 21 Mei

1980, dengan pengalaman lebih dari 25 tahun membantu pemerintah

Indonesia pada pelayanan konsultan dalam beraneka ragam bidang

dan sepenuhnya didukung oleh tenaga ahli yang terbaik. Beberapa

instalasi pemerintah yang bekejasama dengan PT. Rayasurverindo

Tirtasarana yaitu Departemen Perhubungan, PT.PELNI, Dinas

Perhubungan Pemerintah Propinsi Jawa Barat, Departemen Pekerjaan

Umum, PT.Pupuk Kaltim, PT. Elnusa Multi Industri Komputer, PT.

Pelabuhan Indonesia, Badan Koordinasi Penanaman Modal, PT. PLN,

dan lain lain.

PT. Rayasurverindo Tirtasarana mulai dioperasikan awal tahun

1981 yang berfokus pada pembangunan dan pengembangan pelabuhan-

pelabuhan yang ada di Indonesia. Setelah 10 tahun fokus pada

pembangunan dan pengembangan pelabuhan tahun 1991 PT.

Rayasurverindo Tirtasarana mengembangkan pelayanannya pada

bidang tata lingkungan dan pengembangan kota dan wilayah, bidang

transportasi (sistem transportasi, jalan, dan udara), bidang energi,

bidang pengukuran dan soil investigasi, dan bidang keirigasian.

PT. Rayasurverindo Tirtasarana tidak hanya berfokus pada

pembangunan dan pengembangan layanan publik, tahun 1992 seiring

kemajuan teknologi yang semakin berkembang PT. Rayasurverindo

Tirtasarana ikut mengembangkan pelayanannya dalam bidang

Tugas Akhir - 2011

Page 3: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

2

teknologi yaitu pengembangan sistem informasi dan telematika.

Dengan pengalaman memiliki sumber daya yang baik, PT.

Rayasurverindo Tirtasarana mengembangkan pelayanannya dalam

bidang pengembangan manajemen. PT. Rayasurverindo Tirtasarana

membantu pemerintah dalam pelatihan sumber daya manusia untuk

pengoperasian dan pembangunan pelabuhan, untuk inventarisasi data

penyusunan program penerapan listrik dan sarana air bersih yang

bekerjasama dengan PT. PLN.

Tidak hanya sampai disitu pada tahun 2004 PT. Rayasurverindo

Tirtasarana mengembangkan pelayanannya dalam bidang kebijakan,

PT. Rayasurverindo Tirtasarana bekerjasama dengan Direktorat

Jenderal Perhubungan Laut mengerjakan proyek kajian restrukturisasi

dan mekanisme Pemberian Public Service Obligation (PSO)

Transportasi Laut.

1.1.2 Visi dan Misi PT. Rayasurverindo Tirtasarana

Visi

“Menjadi perusahaan pelayanan konsultan yang dipercaya”

Misi

a. Untuk membantu memenuhi kebutuhan bisnis pelanggan dengan

menambah nilai melalui kesempurnaan arsitektural dan teknikal,

efisiensi organisasi dan pelayanan yang profesional

b. Memuaskan keinginan dan kebutuhan pengguna jasa dengan

menggunakan ilmu pengetahuan, teknologi dan metode rancang

bangun tepat guna, dengan tetap memperhatikan aspek sosial,

Tugas Akhir - 2011

Page 4: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

3

ekonomi, dan aspek lingkungan agar tercipta layanan jasa

konsultasi yang berkualitas.

1.1.3 Struktur Organisasi PT. Rayasurverindo Tirtasarana

Gambar 1.1Struktur Organisasi PT. Rayasurverindo Tirtasarana

Sumber : PT. Rayasurverindo Tirtasarana (10 juli 2011)

Direksi

Divisiperencanaan

teknik

Bendahara Sekretaris

Divisiperencanaan

umum

Divisikebijakan

Divisilingkungan

Divisiteknologi

Divisisurvey

Administrasi Umum

Tugas Akhir - 2011

Page 5: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

4

1.2 LATAR BELAKANG PENELITIAN

Perkembangan dunia usaha saat ini semakin bertambah pesat,

sehingga perusahaan di dalam mengelola usaha diharapkan mampu

menggunakan sumber daya manusia dengan baik dan benar. Sumber

daya manusia merupakan bagian yang cukup penting dalam

pencapaian tujuan organisasi baik itu perusahaan besar maupun kecil.

Perubahan teknologi dan globalisasi yang sangat cepat, memaksa

organisasi untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan usahanya.

Perubahan tersebut telah menggeser fungsi-fungsi manajeman sumber

daya manusia yang selama ini hanya dianggap sebagai kegiatan

administrasi, yang berkaitan dengan perekrutan pegawai staffing,

coordinating yang dilakukan oleh bagian personalia saja.

Peranan sumber daya manusia dalam perusahaan sangatlah penting

kerena sebagai penggerak utama seluruh kegiatan atau aktivitas

perusahaan dalam mencapai tujuannya, baik untuk memperoleh

keuntungan maupun untuk mempertahankan kelangsungan hidup

perusahaan. Berhasil tidaknya suatu perusahaan dalam

mempertahankan eksistensi perusahaan dimulai dari manusia itu

sendiri dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi secara maksimal.

Dengan kata lain kinerja organisasi atau perusahaan sangat dipengaruhi

dan bahkan tergantung pada kualitas dan kemampuan kompetitif

sumber daya manusia yang dimilikinya.

Penilaian kinerja adalah proses yang dipakai oleh organisasi untuk

mengevaluasi pelaksanaan kerja individu karyawan. Dalam penilaian

kinerja inilai kontribusi karyawan kepada organisasi selama periode

waktu tertentu (Simamora, 2004: 338).

Tugas Akhir - 2011

Page 6: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

5

Berbagai rangsangan faktor motivasi kerja dapat meningkatkan

kinerja karyawan, pada umumnya manusia bekerja pada suatu

perusahaan mempunyai tujuan untuk mendapatkan upah guna

memenuhi kebutuhan hidupnya dengan terpenuhinya kebutuhan

karyawan maka akan tercipta suasana kerja yang menyenangkan

dilingkungan perusahaan. Motivasi yang diberikan dapat berupa

kompensasi finansial.

Salah satu cara mengoptimalkan kinerja karyawan adalah dengan

pemberian balas jasa (gaji, bonus kerja, benefit, program

kesejahteraan). Kompensasi finansial diberikan kepada para karyawan

agar di dalam diri mereka timbul semangat yang lebih besar untuk

meningkatkan prestasi kerja sehingga produktivitas dan kinerjanya

meningkat. Pemberian kompensasi finansial di dalam suatu perusahaan

memegang peranan penting karena diyakini akan dapat mengatasi

berbagai permasalahan ditempat kerja yang semakin kompleks seperti

rendahnya kinerja dan tidak adanya tambahan pendapatan bagi

karyawan selain gaji. Bagi perusahaan, adanya pemberian kompensasi

finansial diharapkan dapat meningkatkan kinerja karyawan,

produktivitas kerja, loyalitas, disiplin, rasa tanggung jawab terhadap

jabatan dan semakin baiknya mutu kepemimpinan. Bagi karyawan,

dengan adanya pemberian kompensasi finansial mereka memperoleh

kesempatan untuk menambah pendapatan (Mangkunegara, 2004:89)

Pada perusahaan konsultan yang akan saya teliti ini, PT.

Rayasurverindo Tirtasarana memiliki karyawan di berbagai unit kerja.

PT. Rayasurverindo Tirtasarana memiliki 128 karyawan, dimana 88

orang merupakan karyawan tetap dan 40 orang merupakan karyawan

kontrak. PT. Rayasurverindo Tirtasarana memberikan kompensasi

Tugas Akhir - 2011

Page 7: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

6

finansial yang diberikan untuk meningkatkan produktivitas kinerja

karyawan.

Karyawan PT. Rayasurverindo Tirtasarana mendapatkan

kompensasi finansial langsung maupun tidak langsung. Karyawan

setiap bulan mendapatkaan gaji pokok yang dapat dirasakan

manfaatnya secara langsung. Sedangkan tunjangan jamsostek,

tunjangan kesehatan dan dana pensiun ditarik langsung di luar gaji

pokok yang manfaatnya dapat dirasakan di kemudian hari saat

dibutuhkan. Sedangkan tunjangaan hari raya didapatkan satu kali

dalam setahun. Tunjangan hari raya bagi karyawan muslim dapat

diperoleh menjelang hari raya Idul Fitri dan bagi karyawan non-

muslim, tunjangan dapat diperoleh menjelang hari raya Natal. Dan

kompensasi yang terakhir adalah bonus, karyawan bisa mendapatkan

bonus lebih dari satu tahun sekali.

Berikut merupakan data kompensasi berdasarkan jenis kompensasi

yang di dapat :

Tabel 1.1

Data Kompensasi Karyawan

Jenis Finansial

No Finansial Langsung Finansial tidaklangsung

Non finansial

1 Gaji Tunjangan kesehatan Pengakuan karya

2 Bonus Tunjangan pensiun Prestasi

3 - Tunjangan hari raya Pujian

4 - - Bersahabat

Tugas Akhir - 2011

Page 8: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

7

5 - - Nyaman bertugas

6 - - Kondusif

Sumber : PT. Rayasurverindo Tirtasarana (11 juli 2011)

Pemberian kompensasi finansial sangat berpengaruh positif

terhadap motivasi kerja karyawan, maka dari itu bentuk kompensasi

finansial dalam suatu perusahaan harus dikelola dengan sebaik-

baiknya. Jika kompensasi finansial ini dikelola dengan baik maka akan

membantu perusahaan untuk mencapai tujuannya dan mendapatkan,

mempertahankan serta memelihara karyawan yang produktif.

Menyadari pentingnya karyawan bagi perusahaan maka perusahaan

harus memberikan perhatian yang khusus pada karyawannya,

perusahaan perlu memahami dan mengetahui kebutuhan karyawannya,

karena kebutuhan hidup karyawan merupakan salah satu alasan yang

menyebabkan mengapa karyawan bekerja. Dan bila kebutuhan

karyawan terpenuhi maka mereka akan mendapat kepuasaan.

Kepuasaan ini yang menyebabkan prestasi kerja, menurunkan tingkat

labor turnover dan terutama meningkatkan produktivitas perusahaan

secara keseluruhan.

Dari hasil wawancara pada karyawan PT. Rayasurverindo

Tirtasarana sitemukan sebuah fenomena bahwa kepuasaan kayawan

akan pemberian kompensasi finansial relatif biasa saja. Karyawan tidak

bisa dikatakan sangat puas atau tidak puas sama sekali atas pemberian

kompensasi. Karyawan merasa dengan kompensasi finansial yang

diberikan oleh perusahaan bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari, tapi

Tugas Akhir - 2011

Page 9: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

8

kurang cukup untuk memenuhi keperluan lain karyawan. (Netha 2011,

Hasil Wawancara, 10 September)

Bertitik tolak dari uraian di atas maka penulis merasa tertarik untuk

mengetahui secara mendalam tentang masalah kompensasi finansial

yang diberikan oleh perusahaan kepada karyawannya. Karena hal ini

berhubungan dengan peningkatan kinerja karyawan. Yang dapat

berpengaruh terhadap maju dan mundurnya perusahaan serta

berpengaruh pada tujuan yang telah ditetapkan. Oleh karena itu penulis

tertarik untuk melakukan penelitian lebih lanjut dan menyusun laporan

penelitian mengenai “Pengaruh Pemberian Kompensasi Finansial

Terhadap Kinerja Karyawan PT. Rayasurverindo Tirtasarana

Bandung”.

1.3 PERUMUSAN MASALAH

Pada saat ini masalah imbalan dipandang sebagai salah satu

tantangan yang harus dihadapi oleh manajemen perusahaan. Dikatakan

merupakan tantangan karena imbalan oleh para karyawan tidak lagi

dipandang semata-mata sebagai alat pemuas kebutuhan material, akan

tetapi sudah dikaitkan dengan harkat dan martabat manusia. Sebaliknya

organisasi melihat sebagai beban yang harus dipikul organisai tersebut

dalam rangka upaya pencapaian tujuan dan berbagai sasarannya.

Maka dari itu, menyeimbangkan dan menetapkan suatu imbalan

tertentu, kepentingan organisasi dan kepentingan para pekerja mutlak

perlu diperhitungkan. Berkaitan dengan penjelasan tersebut maka

penulis merumuskan masalah sebagai berikut :

1. Bagaimana pemberian kompensasi finansial berdasarkan persepsi

karyawan PT. Rayasurverindo Tirtasarana Bandung?

Tugas Akhir - 2011

Page 10: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

9

2. Bagaimana kinerja berdasarkan persepsi karyawan PT.

Rayasurverindo Tirtasarana Bandung?

3. Bagaimana pengaruh kompensasi finansial terhadap kinerja

karyawan PT. Rayasurverindo Tirtasarana Bandung?

1.4 TUJUAN PENELITIAN

Tujuan penulis dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :

1. Untuk mengetahui bagaimana pemberian kompensasi finansial

berdasarkan persepsi karyawan PT. Rayasurverindo Tirtasarana

Bandung.

2. Untuk memperoleh gambaran bagaimana kinerja berdasarkan

persepsi karyawan PT. Rayasurverindo Tirtasarana Bandung.

3. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh kompensasi finansial

terhadap kinerja karyawan PT. Rayasurverindo Tirtasarana

Bandung.

1.5 KEGUNAAN PENELITIAN

Setiap pelaksanaan penelitian ini diharapkan bisa memberikan

manfaat bagi semua pihak yang bersangkutan. Adapun manfaat yang

dapat diperoleh dari kegiatan penelitian ini, antara lain :

1. Kegunaan untuk pengembangan ilmu atau teoritis

Hasil penelitian ini diharapkan bisa memperkaya dan melengkapi

khasanah keilmuan bidang manajemen Sumber Daya Manusia

(SDM), khususnya yang berhubungan dengan pemberian

kompensasi finansial, dimana terdapat pengaruhnya dalam

memahami kinerja karyawan.

Tugas Akhir - 2011

Page 11: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

10

2. Kegunaan praktis

Memberikan sumbangan pemikiran kepada manajemen

perusahaan dalam hal pengelolaan sumber daya manusia,

khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial

agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta

dapat memenuhi asas adil dan kompetitif sehingga dapat

meningkatkan kinerja karyawan yang berakibat pada peningkatan

kinerja perusahaan kelak.

1.6 SISTEMATIKA PENULISAN TUGAS AKHIR

Sistematika penulisan dibuat untuk memberi gambaran umum

tentang penelitian dan hasil penelitian yang dilakukan. Berikut ini

urutan penulisannya :

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini bersisi uraian secara singkat mengenai gambaran

umum perusahaan, gambaran umum objek penelitian, latar

belakang penelitian, perumusan masalah, tujuan penelitian,

kegunaan penelitian, dan sistematka penulisan tugas akhir.

BAB II TINJAUAN KEPUSTAKAAN

Pada bab ini akan diuraikan teori-teori yang melandasi

penelitian serta mendukung pemecahan masalah, kerangka

pemikiran dan hipotesis, dan ruang lingkup penelitian.

Tugas Akhir - 2011

Page 12: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

11

BAB III METODE PENELITIAN

Pada bab ini akan diuraikan mengenai jenis penelitian,

variabel operasional, tahapan penelitian, populasi dan

sampel, pengumpulan data, uji validitas dan reliabilitas, dan

teknik analisis data.

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini akan dijelaskan mengenai cara pengumpulan,

pengolahan dan analisa data yang telah melalui proses

pengolahan.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

Pada bab ini akan dijelaskan mengenai kesimpulan dari hasil

penelitian yang disertai dengan rekomendasi atau saran bagi

perusahaan yang diteliti.

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Tugas Akhir - 2011

Page 13: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

113

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 KESIMPULAN

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, maka dapat diambil

beberapa kesimpulan yang diharapkan dapat menjawab terhadap tujuan

dilakukannya penelitian ini, yaitu sebagai berikut :

5.1.1 Persepsi Karyawan Tentang Pemberian Kompensasi Finansial

1. Persepsi Karyawan Tentang Gaji

Secara umum, penilaian persepsi 78 karyawan PT.

Rayasurverindo Tirtasarana tentang pemberian gaji tergolong

tinggi. Hal ini berdasarkan rata-rata persentase total tanggapan

responden terhadap variabel gaji, yaitu sebesar 66.70%, yang

berada pada klasifikasi tinggi.

2. Persepsi Karyawan Tentang Bonus

Secara umum, penilaian persepsi 78 karyawan PT.

Rayasurverindo Tirtasarana tentang pemberian bonus tergolong

tinggi. Hal ini berdasarkan rata-rata persentase total tanggapan

responden terhadap variabel bonus, yaitu sebesar 68.69%, yang

berada pada klasifikasi tinggi.

3. Persepsi Karyawan Tentang Tunjangan

Secara umum, penilaian persepsi 78 karyawan PT.

Rayasurverindo Tirtasarana tentang pemberian tunjangan tergolong

tinggi. Hal ini berdasarkan rata-rata persentase total tanggapan

responden terhadap variabel tunjangan, yaitu sebesar 67.90%, yang

berada pada klasifikasi tinggi.

Tugas Akhir - 2011

Page 14: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

114

5.1.2 Persepsi Karyawan Tentang Kinerja

Secara umum, berdasarkan hasil pengolahan data yang didapat dari

penyebaran kuesioner mengenai kinerja adalah sangat tinggi. Hal ini

berdasarkan rata-rata persentase total tanggapan responden tentang

variabel kinerja, yaitu sebesar 81.35%, yang berada pada klasifikasi

tinggi .

5.1.3 Pengaruh Kompensasi Finansial Tentang Kinerja Karyawan

1. Pengaruh Secara Simultan

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, maka dapat

disimpulkan bahwa terdapat pengaruh secara simultan dari variabel

gaji, bonus, dan tunjangan terhadap kinerja karyawan PT.

Rayasurverindo Tirtasarana.

Nilai R2 sebesar 0.860 menunjukkan bahwa 86.0% dari

pemberian kompensasi finansial berpengaruh terhadap kinerja

karyawan. Adapun sisanya sebesar 14.0% dipengaruhi oleh faktor

lain yang tidak diteliti pada penelitian ini.

2. Pengaruh Secara Parsial

1) Berdasarkan hasil penelitian secara parsial, diketahui bahwa

gaji (X1) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan

dengan nilai thitung = 5.016 sedangkan nilai ttabel = 1.99. Berarti

terdapat pengaruh positif signifikan dari gaji terhadap kinerja

karyawan. Dimana semakin tinggi gaji, maka akan semakin

tinggi kinerja karyawan.

2) Berdasarkan hasil penelitian secara parsial, diketahui bahwa

bonus (X2) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan

dengan nilai thitung = 4.635 sedangkan nilai ttabel = 1.99. Berarti

Tugas Akhir - 2011

Page 15: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

115

terdapat pengaruh positif signifikan dari bonus terhadap kinerja

karyawan. Dimana semakin tinggi bonus, maka akan semakin

tinggi kinerja karyawan.

3) Berdasarkan hasil penelitian secara parsial, diketahui bahwa

tunjangan (X3) berpengaruh signifikan terhadap kinerja

karyawan dengan nilai thitung = 3.235 sedangkan nilai ttabel =

1.99. Berarti terdapat pengaruh positif signifikan dari tunjangan

terhadap kinerja karyawan. Dimana semakin tinggi tunjangan,

maka akan semakin tinggi kinerja karyawan.

5.2 SARAN

5.2.1 Saran Bagi Perusahaan

Berdasarkan hasil dari penelitian yang telah dilakukan penulis

mengenai pengaruh pemberian kompensasi finansial terhadap kinerja

karyawan, penulis mengajukan beberapa saran yang diharapkan dapat

dijadikan sebagai bahan perbaikan oleh PT. Rayasurverindo

Tirtasarana Bandung untuk meningkatkan kinerja karyawan. Adapun

saran dari penulis adalah sebagai berikut :

1. Pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) sebagai salah satu

kompensasi finansial sebaiknya diberikan kepada karyawan sesuai

dengan masa kerja mereka di PT. Rayasurverindo Tirtasarana

Bandung. Semakin lama masa kerja karyawan, maka semakin

tinggi Tunjangan Hari Raya (THR) yang diberikan.

2. Untuk peningkatan kinerja karyawan perlu ditingkatkan hubungan

yang lebih baik antara pimpinan dengan karyawan, serta pimpinan

perlu lebih mendorong semangat karyawan dalam bekerja. Para

pimpinan perlu lebih sering turun ke bawah menjalin komunikasi

dengan para bawahan serta membimbing karyawan agar bekerja

Tugas Akhir - 2011

Page 16: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

116

secara lebih baik. Hal ini akan membuat karyawan lebih

termotivasi untuk meningktakan kinerja karena merasa mendapat

dukungan dari pimpinan dalam menjalankan tugas.

3. Pemberian kompensasi finansial berpengaruh signifikan terhadap

kinerja karyawan, maka perusahaan harus lebih mempertahankan

pemberian kompensasi finansial. Perusahaan perlu

mempertahankan pemberian bonus kepada karyawan, karena

dengan pemberian bonus akan dapat meningkatkan kinerja

karyawan.

5.2.2 Saran Untuk Penelitian Selanjutnya

Setelah dilakukan penelitian, hasil penelitian menunjukkan bahwa

pemberian kompensasi berpengaruh positif signifikan sebesar 86.0%

terhadap kinerja karyawan PT. Rayasurverindo Tirtasarana, yang

artinya sisanya sebesar 14.0% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak

diteliti pada penelitian ini. Peneliti menyarankan agar pada penelitian

selanjutnya disertakan variabel lain yang juga mempengaruhi kinerja

karyawan.

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Tugas Akhir - 2011

Page 17: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

117

DAFTAR PUSTAKA

Sumber Buku :

Handoko, T. Hani. (2008). Manajemen Personalia dan Sumber Daya

Manusia (edisi 2). Yogyakarta: BPFE.

Hasibuan, Ma'layu. (2008). Manajemen Sumber Daya Manusia (edisi

revisi). Jakarta: Bumi Aksara.

Istijanto, M.M.,M.Com. (2006). Riset Sumber Daya Manusia : Cara

Praktis Mendeteksi Dimensi-Dimensi Kerja Karyawan. Jakarta: PT. Gramedia

Pustaka Utama.

Mangkunegara, A.A. Anwar Prabu. (2004). Manajemen Sumber Daya

Manusia Perusahaan (cetakan 3). Bandung: PT. Remaja Rosdakarya Offset.

Mangkunegara, A.A. Anwar Prabu. (2010). Evaluasi Kinerja SDM

(Cetakan 5). Bandung: PT. Refika Aditama.

Marwansyah. (2009). Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung:

Alfabeta.

Mathis, Robert L., and Jackson, John H. (2002). Manajemen Sumber Daya

Manusia (edisi Bahasa Indonesia). Jakarta: Salemba Empat.

Rachmawati, Ike Kusdyah. (2008). Manajemen Sumber Daya Manusia.

Yogyakarta: ANDI.

Rivai, Veithzal., dan Mohd. Basri, Ahmad Fawzi. (2005). Performance

Appraisal. Jakarta: PT. Rajagrafindo Persada.

Tugas Akhir - 2011

Page 18: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

118

Sekaran, Uma. (2006). Metodologi Penelitian untuk Bisnis (edisi 4).

Jakarta: Salemba Empat.

Siagian, Sondang P. (2008). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta:

Bumi Aksara.

Sugiyono. (2010). Statistika untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Simamora, Henry. (2006). Manajemen Sumber Daya Manusia.

Yogyakarta: STIE-YKPN.

Sutrisno, Edy. (2009). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta:

Kencana.

Zikmund et.al. (2010). Business Research Method (eight edition). South

Western.

Sumber Skripsi:

Arirmurti, Dhynta. (2008). Pengaruh Insentif Terhadap Kinerja Sumber

Daya Manusia (Menurut Persepsi Karyawan) Pada PT. Telekomunikasi

Indonesia Tbk Bandung. Skripsi Universtias Widyatama: tidak diterbitkan.

Damayanti, Ine. (2008). Pengaruh Pemberian Kompensasi Terhadap

Produktivitas Kerja Pegawai Agen Asuransi PT.X, Jakarta Timur. Skripsi

Universitas Widyatama: tidak diterbitkan.

Pratiwi, Ane. (2008). Pengaruh Pemberian Insentif Terhadap Peningkatan

Produktivitas Kerja Pegawai PT TELKOM, TBK Jakarta Selatan. Skripsi

Universtias Widyatama: tidak diterbitkan.

Tugas Akhir - 2011

Page 19: PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP … · khususnya dalam merumuskan kebijakan kompensasi finansial agar sesuai dengan harapan karyawan dan tujuan perusahaan serta dapat

119

Poetriana, Rizqa. (2005). Pengaruh Pemberian Kompensasi Terhadap

Motivasi Kerja Karyawan PT. Altekindo Jejaring Nusantara Jakarta Tahun

2005. Skripsi IM Telkom: tidak diterbitkan.

Setiawan, Tedy. (2008). Pengaruh Pemberian Kompensasi Terhadap

Motivasi Kerja Karyawan Tetap PT. Spectra Performa di Jakarta Tahun

2008. Skripsi IM Telkom: tidak diterbitkan.

Sumber Jurnal :

E-learning Gunadarma. (2008). Kompensasi. Online. Tersedia:http://pdfbe.com/f1/f1c144d9dd53cb23-download.pdf, 22 [April 2011]

Kristiani, Salmon. (2006). Insentif dan Kepuasan Kerja Karyawan Dinas

Kesehatan Propinsi Papua. Jurnal Universitas Gadjah Mada.

Ninuk, Muljani. (2002). Kompensasi Sebagai Motivator Untuk

Meningkatkan Kinerja Karyawan. Jurnal Universitas Katolik Widya Mandala

Surabaya.

Panangaran, Aruan., Mubasysyir, Hasanbasri., dan Upiek, Sumanti.

(2005). Studi Sistem Pemberian Insentif Perawat Anastesi di RS Wilayah

Yogyakarta dan Klaten. Jurnal Universitas Gadjah Mada.

Zainul., Dwi, Handono., dan Amin, Subargus. (2008). Hubungan Kinerja

Karyawan Tata Usaha dengan Kepuasan Dosen di Politeknik Kesehatan Palu.

Jurnal Universitas Gadjah Mada.

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Tugas Akhir - 2011


Recommended