10
Uraian Tugas Jabatan ( Job Descrition ) KEPALA SEKOLAH Bertanggungjawab kepada : Kepala Dinas Pendidikan Kota Berhubungan dengan : 1.Semua unit kerja SMK YAPALIS KRIAN 2.Pemkab dan Dinas P dan K Kabupaten 3.Dinas P dan K Propinsi 4.Direktorat Pembinaan SMK 5.Du/Di 6.Komite Sekolah Tanggung Jawab : 1. Menjaga terlaksananya dan ketercapaian program kerja sekolah 2. Menjaga keterlaksanaan Pedoman Mutu Sekolah. 3. Menjabarkan, melaksanakan dan mengembangkan Pembelajaran Kurikulum/Program SMK. 4. Mengembangkan SDM. 5. Melakukan pengawasan dan supervisi tenaga pendidik dan kependidikan. 6. Melakukan hubungan kerjasama dengan pihak luar 7. Merencanakan, mengelola dan mempertanggung jawabkan keuangan 8. Mengangkat dan menetapkan personal struktur organisasi. 9. Menetapkan Program Kerja Sekolah 9. Mengesahkan perubahan kebijakan mutu organisasi 10. Melegalisasi dokumen organisasi 11. Memutuskan mutasi siswa 12. Mengusulkan promosi dan mutasi pendidik dan tenaga kependidikan Wewenang : 1. Menerbitkan dokumen yang dikeluarkan sekolah.

Uraian Tugas Jabatan SMK YAPALIS

Embed Size (px)

DESCRIPTION

deskription

Citation preview

Page 1: Uraian Tugas Jabatan SMK YAPALIS

Uraian Tugas Jabatan ( Job Descrition )

KEPALA SEKOLAH Bertanggungjawab kepada : Kepala Dinas Pendidikan Kota

Berhubungan dengan :

1.Semua unit kerja SMK YAPALIS KRIAN

2.Pemkab dan Dinas P dan K Kabupaten

3.Dinas P dan K Propinsi

4.Direktorat Pembinaan SMK

5.Du/Di

6.Komite Sekolah

Tanggung Jawab :1. Menjaga terlaksananya dan ketercapaian program kerja sekolah

2. Menjaga keterlaksanaan Pedoman Mutu Sekolah.

3. Menjabarkan, melaksanakan dan mengembangkan Pembelajaran

Kurikulum/Program SMK.

4. Mengembangkan SDM.

5. Melakukan pengawasan dan supervisi tenaga pendidik dan kependidikan.

6. Melakukan hubungan kerjasama dengan pihak luar

7. Merencanakan, mengelola dan mempertanggung jawabkan keuangan

8. Mengangkat dan menetapkan personal struktur organisasi.

9. Menetapkan Program Kerja Sekolah

9. Mengesahkan perubahan kebijakan mutu organisasi

10.Melegalisasi dokumen organisasi

11.Memutuskan mutasi siswa

12.Mengusulkan promosi dan mutasi pendidik dan tenaga kependidikan

Wewenang :1. Menerbitkan dokumen yang dikeluarkan sekolah.

2. Memberi pembinaan warga sekolah

3. Memberi penghargaan dan sanksi

4. Memberi penilaian kinerja pendidik dan tenaga kependidikan

Page 2: Uraian Tugas Jabatan SMK YAPALIS

WAKIL KEPALA SEKOLAH BIDANG KURIKULUMBertanggungjawab kepada : Kepala Sekolah

Berhubungan dengan : Semua unit kerja

Tanggungjawab:

1. Menyusun program kerja bidang Kurikulum/Program

2. Mengkoordinasikan pelaksanaan dan pengembangan Kurikulum/Program

3. Memantau pelaksanaan Pembelajaran

4. Menyelenggarakan rapat koordinasi Kurikulum

5. Mengkoordinasikan pengelolaan perpustakaan

6. Mengkoordinasikan pelaksanaan evaluasi pembelajaran

7. Menyusun kalender pendidikan dan jadual pembelajaran

8. Melaporkan hasil pelaksanaan Pembelajaran

9. Mengusulkan tugas mengajar pada masing-masing guru

10.Menghitung dan melaporkan jam mengajar guru

11.Merencanakan kebutuhan tenaga pendidik dan kependidikan

Wewenang :1. Memeriksa, menyetujui rencana pembelajaran tiap program Pembelajaran

2. Memverifikasi Kurikulum

3. Merencanakan dan melaksanakan bimbingan belajar dan try out kelas 3

WAKIL KEPALA SEKOLAH HUMAS DAN INDUSTRIBertanggungjawab kepada : Kepala Sekolah

Berhubungan dengan : 1. Semua Unit Kerja di SMK YAPALIS KRIAN

2. Masyarakat dan industri

Tanggungjawab :

1. Menyusun program kerja dan anggaran Humas

2. Membantu komite dalam pengembangan sekolah

3. Menfasilitasi hubungan antar warga sekolah dan komite

4. Mengkoordinasikan pelaksanaan promosi sekolah

5. Memetakan DU / DI

6. Mengkoordinasikan pelaksanaan praktik kerja industri (prakerin)

7. Mengkoordinasikan pelaksanaan ujian kompetensi produktif

8. Mengkoordinasikan penelusuran lulusan

Wewenang:1. Memeriksa dan menyetujui rencana praktik kerja industri tiap program keahlian

2. Melakukan verifikasi kelayakan institusi pasangan

3. Memberikan pembekalan praktik kerja industri untuk siswa dan orang tua/wali murid

Page 3: Uraian Tugas Jabatan SMK YAPALIS

4. Pengantaran ,Memonitoring dan Penjemputan peserta didik prakerin

5. Menyelesaikan permasalahan (apabila ada) selama pelaksanaan prakerin

6. Mengkoordinasikan kegiatan Bursa Kerja Khusus

7. Reorientasi peserta didik yang selesai prakerin

WAKIL KEPALA SEKOLAH KESISWAANBertanggungjawab kepada : Kepala Sekolah

Berhubungan dengan : 1. Semua Unit Kerja

2. Organisasi Kesiswaan

Tanggungjawab :

1. Membuat program kerja pembinaan kesiswaan

2. Mengkoordinasikan PSB ( Penerimaan Siswa Baru )

3. Mengkoordinasikan pelaksanaan Masa Orientasi peserta didik (MOS)

4. Mengkoordinasikan pemilihan kepengurusan dan diklat OSIS

5. Mengkoordinasikan penjaringan dan pendistribusian semua bentuk beasiswa

6. Mengkoordinasikan pelaksanaan 4 K2 (ketertiban, kedisiplinan, keamanan, dan

kekeluargaan)

7. Membina program kegiatan OSIS

8. Memeriksa dan menyetujui rencana kerja pengurus Osis

Wewenang :1. Melakukan tindakan terhadap siswa terkait pelanggaran tata tertib siswa

2. Mengkoordinasikan pelaksanaan kegiatan lomba

3. Mengkoordinasikan ekstra kurikuler

4. Mengkoordinasikan peringatan hari-hari besar

WAKIL KEPALA SEKOLAH SARANA DAN PRASARANABertanggungjawab kepada : Kepala Sekolah

Berhubungan dengan : Semua Unit Kerja

Tanggungjawab :1. Membuat program kerja sarana dan prasarana sekolah

2. Mengkoordinasikan kebutuhan sarana dan prasarana sekolah

3. Mengkoordinasikan iventarisasi sarana dan prasarana sekolah

4. Melaksanakan pengawasan terhadap penggunaan sarana dan prasarana

sekolah

5. Mengkoordinasikan pelaksanaan 4 K1 (Kebersihan, Kerindangan, Keindahan,

Kesehatan)

6. Memeriksa dan merekomendasikan rencana kebutuhan sarana dan prasarana

tiap unit kerja

Page 4: Uraian Tugas Jabatan SMK YAPALIS

Wewenang:1. Mengkoordinasikan pelaksanaan dan pengadaan bahan praktik serta

perlengkapan sekolah

2. Mengkoordinasikan pelaksanaan pemeliharaan dan perbaikan sarana dan

prasarana sekolah

3. Melakukan verifikasi dan memilih rekanan kerja

KOORDINATOR TATA USAHABertanggung jawab kepada : Kepala Sekolah

Berhubungan dengan : Semua Unit Kerja

Tanggung jawab:1. Menyusun program kerja tata usaha sekolah

2. Mendata dan mengajukan kesejahteraan bagi pendidik dan tenaga kependidikan

3. Mengkoordinasikan urusan administrasi sekolah

4. Menyusun laporan ketatausahaan secara berkala

5. Melakukan koordinasi rekrutmen sumber daya manusia (Pendidik dan Tenaga

Kependidikan)

6. Mengkoordinasikan keuangan rutin sekolah

7. Melaporkan pertanggung jawaban keuangan rutin sekolah

Wewenang:1. Menegur staf /tenaga kependidikan yang tidak melaksanakan tugas

2. Memberi ijin, cuti staf tata usaha

3. Memanggil tenaga kependidikan terkait administrasi kepegawaian

4. Memanggil tenaga pendidik seijin Kepala Sekolah terkait administrasi

kepegawaian

KETUA PROGRAM KEAHLIAN ( KAPROK )Bertanggungjawab kepada : Kepala Sekolah

Berhubungan dengan : Semua unit kerja

Tanggung jawab :1. Menyusun program kerja2. Mengkoordinasikan tugas guru dalam pembelajaran3. Mengkoordinasikan pengembangan bahan ajar4. Memetakan kebutuhan sumber daya untuk pembelajaran5. Memetakan dunia industri yang relevan 6. Mengkoordinasikan program praktik kerja industri7. Melaksanakan ujian produktif8. Menginventarisasi fasilitas pembelajaran program keahlian

Page 5: Uraian Tugas Jabatan SMK YAPALIS

9. Melaporkan ketercapaian program kerja

Wewenang :1. Melakukan langkah-langkah efisien dan efektif guna kelancaran pembelajaran di

program keahlian2. Memberi masukan penilaian kinerja pendidik3. Memberi sanksi kepada siswa yang melanggar tata tertib.4. Mengusulkan kebutuhan pendidik dan tenaga kependidikan5. Mengusulkan kebutuhan bahan dan peralatan pembelajaran6. Mengusulkan kesejahteraan pendidik dan tenaga kependidikan program keahlian

KETUA UNIT PRODUKSI DAN JASABertanggungjawab kepada : Kepala Sekolah

Berhubungan dengan : Semua unit kerja dan Dunia Usaha

Tanggung jawabBertanggung jawab kepada Kepsek atas terlaksananya usaha kerja sama

hubungan industri dalam dunia usaha dengan masyarakat, industri dan

dunia usaha, baik dari dunia usaha di dalam maupun dari luar sekolah.

Tugas :

1. Membantu Kepala Sekolah di bidang unit produksi dalam pengembangan dan

pembinaan unit produksi yang produktif, profesional dan kompetitif,

2. Mengkoordinir dan melaksanakan pengembangan hubungan usaha masyarakat,

industri dan unit produksi baik ke dalam maupun ke luar sekolah,

3. Memberikan informasi positip tentang pemberdayaan potensi unit produksi sekolah

kepada masyarakat, industri dan dunia usaha serta kepada pemerintah,

4. Melakukan koordinasi dengan Ketua-Ketua Kompetensi keahlian dalam rangka

pemecahan-pemecahan masalah yang bertalian dengan pelaksanaan program

pengembangan unit produksi serta unit usaha lain diluar sekolah,

5. Melaksanakan koordinasi dan evaluasi administratif hasil usaha unit produksi

sekolah dan usaha lain diluar sekolah,

6. Membantu sekolah memperoleh dana di luar dana sekolah dengan lebih

mengoptimalkan fasilitas sekolah guna membantu kesejahteraan sekolah,

7. Menyusun laporan keuangan dan laporan kegiatan usaha unit produksi secara

berkala.

WewenangMenjalankan seluruh usaha hubungan dan kerjasama unit produksi baik di dalam

sekolah maupun dengan masyarakat, industri atau dunia usaha lain.

Page 6: Uraian Tugas Jabatan SMK YAPALIS

PEMBINA OSIS DAN EKSTRAKURIKULERBertanggungjawab kepada : Waka Kesiswaan

Berhubungan dengan : Semua unit kerja

Tanggung jawab

1. Menyusun Program Kerja dan Jadwal Kegiatan.

2. Wajib hadir membimbing, membina, dan mengawasi setiap kegiatan siswa

asuhannya di dalam maupun di luar lingkungan sekolah.

3. Bersama Wakil Kepala Sekolah, BP/BK menegakan disiplin dan Tata Tertib siswa.

4. Bersama Waka Kesiswaan mengatur, menyelenggarakan Upacara Bendera

Setiap hari Senin, dan Upacara Hari Besar Nasional.

5. Membina, membimbing siswa dalam keikutsertaan dalam kegiatan lomba-lomba di

dalam maupun di luar sekolah.

6. Membina dan membimbing siswa dalam kegiatan hari besar keagamaan.

7. Membina dan membimbing setiap kegiatan Musyawarah Perwakilan Kelas dan

OSIS.

8. Bersama BP/BK menangani siswa yang bermasalah.

9. Bersama Pembina Lingkungan Hidup mengatur dan mengawasi kegiatan

kebersihan lingkungan sekolah.

10. Setiap tiga bulan menyusun Progres Report dan melaporkan kepada Kepala

Sekolah melalui Waka Kesiswaan.

WALI KELASBertanggungjawab kepada : Waka Kesiswaan

Berhubungan dengan : Semua unit kerja

Tanggung jawabTugas Wali Kelas

             Wali kelas membantu Kepala Sekolah dalam kegiatan sebagai berikut :

§  Memberi conth dan tauladan kepada semua siswa/warga sekolah (menjadi Uswah

hasanah).

§  Pengelolaan kelas

o   Menyelenggarakan administrasi kelas meliputi :

o   Denah tempat duduk

o   Papan absen

o   Daftar pelajaran

o   Daftar piket kelas

o   Buku absen siswa

Page 7: Uraian Tugas Jabatan SMK YAPALIS

o   Buku kegiatan pembelajaran / jurnal

o   Tata tertib

§  Menyusun pembuatan statistik bulanan (absen)

§  Mengisi Leger

§  Membuat catatan khusus

§  Mengisi dan membagi rapor

§  Membina anak didiknya sebagai insan ber-Tuhan yang berbudi pekerti luhur.

§  Membantu kelancaran proses belajar mengajar siswa di

      kelasnya.

§  Mengetahui identitas, nama dan jumlah siswa di kelasnya.

§  Mengetahui, memahami dan mengambil tindakan-tindakan

     yang berkaitan dengan masalah-masalah yang timbul di kelasnya.

    

§  Bekerja sama dengan guru BP dalam memecahkan masalah

     yang dihadapi siswa dan apabila dipandang perlu mengadakan

     hubungan dengan orangtua/wali murid dalam rangka pembinaan

     siswa kelasnya.

§  Melaksanakan tugas penilaian, terutama terhadap budi   

              pekerti, kelakuan dan kerajinan siswa di kelasnya.

§  Mengawasi, memonitor serta menyampaikan laporan kepada

     Kepala Sekolah secara berkala melalui Wakil Bidang Kesiswaan

     mengenai pembinaan kelasnya (2 bl. sekali).

§  Turut bertanggung jawab dalam kelancaran pelaksanaan

     Upacara Bendera.

§  Koordinasi dengan bidang Kesiswaan, BP, untuk siswa   

              pindahan/mutasi karena sesuatu dan lain hal (ketidak

             hadiran) prestasi rendah dan lain-lain.